Tabloid Edisi 78

Page 22

Air Putih Seribu Manfaat

S

ebagai makhluk hidup tentunya membutuhkan makanan dan minuman, terutama pada manusia. Sebanyak 70 persen dari tubuh manusia berbentuk cairan, oleh karena itu manusia membutuhkan supply air yang tinggi untuk dapat memenuhi kebutuhan cairan yang ada di dalam tubuhnya. Banyak minuman yang memiliki manfaat untuk kesehatan, seperti teh hijau dan jus dan yang memiliki manfaat untuk kesehatan. Namun, ada juga minuman lainnya yang bisa menyebabkan permasalahan, seperti minuman berenergi yang banyak diproduksi di pasaran. Sejumlah minuman berenergi bila dikonsumsi dalam jumlah banyak bisa membuat detak jantung tidak beraturan dan membuat peminumnya selalu merasa cemas. Tidak banyak yang menyadari, air putih yang kelihatannya sederhana justru memberikan manfaat yang luar biasa. Air mineral sangat penting dan bermanfaat bagi manusia. Berdasarkan hasil riset dari Universitas Negeri Yogyakarta, tubuh manusia membutuhkan air untuk dikonsumsi sebanyak satu sampai dua setengah liter atau setara dengan 6 sampai 8 gelas setiap harinya. Untuk mendeteksi apakah Anda sudah cukup

minum air putih atau belum, Anda hanya perlu melihat warna air seni. Cara ini sesuai dengan hasil penelitian dari Universitas Connecticut yang dilakukan Douglas Kasa. Dia mengatakan, Jika air seni berwarna kuning muda seperti cairan lemon, artinya Anda memiliki kandungan air yang cukup dalam tubuh. Namun, jika warnanya keruh dan lebih gelap, berarti anda harus perbanyak lagi minum untuk mencegah dehidrasi. Syarat-syarat air minum yang baik dikonsumsi adalah air yang tidak berwarna, tidak berbau, tidak berasa, dan tidak mengandung bakteri patogen yang dapat menganggu kesehatan. Air minum juga tidak boleh mengandung zat kimia yang dapat memengaruhi fungsi tubuh. Berikut ini manfaat yang bisa didapatkan oleh tubuh jika mengonsumsi air putih secara baik dan teratur.

lain sebagainya.

1. Melancarkan encernaan Pencernaan Sistem P Mengonsumsi air putih secara rutin dapat melancarkan s i s t e m pencernaan, sehingga kita dapat terhindar d a r i masalahm a s a l a h pencernaan seperti sembelit, maag, dan

2.Mencegah P enyakit Str ok e Penyakit Strok oke Penyakit stroke dapat dicegah dengan mengonsumsi air putih secara teratur. Ini dikarenakan air putih dapat membantu dalam memperkuat otot dan ligamen serta dapat memperlancar sistem peredaran darah dan sistem pernapasan. Air putih hangat membuat pembuluh darah melebar, hal itu akan mengakibatkan meningkatnya sirkulasi darah dan oksigenisasi jaringan, sehingga dapat mencegah kekakuan otot, menghilangkan rasa nyeri dan juga menenangkan pikiran. 3. Membantu Menurunkan Berat Badan Bagi yang sedang dalam program diet, terapi air putih bisa menjadi salah satu pilihan yang dapat dicoba. Caranya yaitu dengan mengonsumsi air putih hangat sebelum makan, sehingga akan memberikan efek kenyang, dengan demikian hal tersebut akan mengurangi jumlah makanan yang masuk. Menguruskan badan dengan menggunakan terapi konsumsi air putih membutuhkan waktu yang cukup panjang, sehingga harus konsisten dalam menjalankannya. 4. Sebagai Anti Racun Air putih dapat menghilangkan toxic di dalam tubuh yang akan lebih cepat keluar melalui urine. Salah satunya yaitu memperlambat tumbuhnya zat-zat penyebab kanker yang ada dalam tubuh. Selain itu air putih juga dapat mencegah penyakit rematik, batu ginjal, hati, jantung, dan lain sebagainya. 5. Untuk Merawat Kecantikan Selain mencegah penyakit, air putih juga berfungsi untuk merawat kecantikan. Banyak metode yang dapat digunakan untuk merawat kecantikan, namun tidak banyak orang mengetahuinya. Ketika kita kekurangan air putih tubuh akan menyerap kandungan air yang ada di dalam kulit sehingga kulit kita menjadi kering. Dengan meningkatkan konsumsi air putih

kulit menjadi lembab dan juga melindungi kulit bagian luar. Mahasiswa biasanya menyepelekan kebiasaan minum air putih, dikarenakan kesibukan perkuliahan dan kegiataan sebagainya, namun berbeda dengan Rayhan Ocdita Mahasiswa Peternakan Universitas Andalas yang membiasakan dirinya mengonsumsi air putih. Dia berpendapat bahwa dengan mengonsumsi air putih dapat membuat badan menjadi segar, dan air putih juga dapat mengganti ion-ion tubuh kita yang sudah hilang karena banyaknya aktifitas. “Kebetulan ibu saya seorang perawat, beliau menyuruh saya untuk mengonsumsi air putih sebanyak banyaknya baik itu dalam cuaca kemarau ataupun hujan,� ujarnya Meskipun air putih memiliki banyak manfaat namun mengonsumsinya secara berlebihan tidaklah dianjurkan karena memiliki efek buruk bagi kesehatan. Dikemukakan oleh Dr. Samuel Utoro, seorang Spesialis Gizi dari Rumah Sakit Siloam bahwa khasiat air putih akan dirasa jika dikonsumsi secara bertahap, bukan secara berlebihan atau sekaligus. Itu dikarenakan air akan diserap ke saluran pencernaan dan masuk ke pembuluh darah, hingga akhirnya bisa menyebabkan volume darah jadi bertambah. Akibatnya, beban kerja jantung dan ginjal meningkat. Jantung seolah didesak untuk memompa darah lebih cepat, pun ginjal dipaksa mengeluarkan cairan lebih cepat. Untuk itu, perlu diketahui cara mengonsumsi air dengan kebutuhan agar khasiatnya bisa dirasakan. Dia menganjurkan agar kita terbiasa mengonsumsi air sebelum merasa haus, setelah bangun tidur, dan sebelum atau setelah sarapan. Kita juga patut memerhatikan tentang cara minum segelas (berukuran sedang) air putih dengan tiga tegukan seperti sabda Rasulullah SAW. Aat

Aneka Ragam Manfaat Yang Terkandung Dalam Biji Durian

D

urian merupakan salah satu buah yang memiliki banyak penggemar di Asia Tenggara. Rasanya sangat khas dengan tekstur lembut seperti mentega, memang sering dijadikan sebagai olahan makanan maupun minuman. Saat menyantap buah dengan nama latin Durio zibethinus ini, banyak orang mungkin membuang bijinya karena menganggap bijinya tidak bermanfaat. Padahal menurut penelitian yang dipublikasikan dalam International Journal of Pharmacological and Pharmaceutical Sciences, biji durian mengandung nutrisi yang tak kalah menakjubkan seperti dagingnya. Berikut ini beberapa manfaat buah durian bagi kesehatan.

ahli biji durian bisa dijadikan sebagai pengganti makanan karena bisa mensupply kebutuhan energi seseorang. 3. Baik untuk kesehatan tulang Biji durian dapat menguatkan tulang manusia. Hal ini disebabkan karena kalsium yang terkandung di dalamnya mencapai 17 mg. Dengan tulang yang sehat dan kuat, membuat anda lebih nyaman untuk bergerak. Tidak perlu menunggu hingga osteoporosis, penguatan tulang bisa anda lakukan sedari

1. Mengatasi masalah pencernaan Biji durian mengandung serat yang baik untuk mengatasi masalah pencernaan dan sembelit. Kandungan serat ini kabarnya akan bekerja dengan makanan probiotik yang berkontribusi dalam menjaga sistem pencernaan. 2. Bisa dijadikan sebagai sumber energi dan tenaga Selain mengandung serat, biji durian juga mengandung sari pati yang tinggi. Pati merupakan karbohidrat kompleks yang tidak larut dalam air, berwujud bubuk putih, tawar, dan tidak berbau. Senyawa ini juga diklasifikasikan sebagai energi tinggi, yang bisa membuat perut lebih lama terisi daripada jenis karbohidrat lain. Karena mengandung sari pati yang tinggi inilah, menurut beberapa

dini dan dengan beragam cara yang menyehatkan. Salah satunya, dengan mengkonsumsi olahan biji durian. 4. Gigi menjadi lebih sehat Kalsium tidak hanya berguna untuk menjaga kesehatan tulang saja, tetapi juga bermanfaat dalam hal penguatan gigi. Apabila anda sering mengalami sakit gigi

ataupun penyakit lainnya yang erat kaitannya dengan gigi dan gusi, maka disarankan untuk mengolah biji durian menjadi makanan dan mengkonsumsinya. Tak perlu berlebihan, makan dalam porsi yang cukup plus imbangi dengan sikat gigi secara teratur. 5. Mengandung minyak esensial yang baik Biji durian juga mengandung banyak lemak yang baik u n t u k kesehatan. Kandungan lemak yang ada d i

dalam biji durian ini sama baiknya dengan minyak ikan. Sehingga, menurut para ahli kandungan lemak yang ada di dalam biji durian tersebut disarankan untuk dimanfaatkan oleh pasien dengan masalah kolesterol jahat. 6. Menguatkan otot dan menjaga daya tahan tubuh Biji durian juga mengandung

protein yang cukup sehingga bermanfaat dalam menambah energi, menguatkan otot, dan menjaga daya tahan tubuh. Meskipun mengandung segudang manfaat, namun jangan pernah mengonsumsi biji durian ini dalam kondisi mentah. Hal ini dikarenakan biji durian yang masih mentah mengandung asam lemak siklopropena, yang merupakan racun berbahaya bagi tubuh. Untuk bisa mendapatkan beragam manfaat dari biji durian, pastikan biji durian diolah terlebih dahulu seperti merebusnya, menjadikannya sebagai bubuk atau tepung. 7. P enunjang Diet Penunjang Manfaat biji durian selanjutnya dapat menunjang diet yang anda lakukan. Biji buah berduri ini mengandung diet kompleks yang berkhasiat meningkatkan energi di dalam tubuh. Para peneliti mempercaya bahwa biji durian mengandung lemak yang dapat menggantikan peran nasi, namun masih dalam takaran wajar. Meskipun memiliki banyak manfaat, perlu anda ketahui, memakan biji durian secara langsung dan sama sekali di masak adalah sesuatu tidak boleh dilakukan. Pasalnya pada biji durian mentah tanpa dimasak mengandung asam lemak siklopropena. Asam lemak tersebut mengandung racun yang berbahaya bagi tubuh kita sendiri. Jadi, jika kamu ingin merasakan manfaat biji durian untuk kesehatan tubuh secara maksimal maka jangan lupa dimasak terlebih dahulu walaupun hanya sekedar direbus saja. Laila (diolah dari berbagai sumber)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.