
2 minute read
lif E Styl E Hindari Medsos Jelang Tidur Malam
Ponsel atau telepon pintar kini jadi bagian yang sulit dipisahkan dari keseharian. Berapa kali Anda memeriksa ponsel atau gadget Anda dalam 10 menit terakhir?
Keasyikan ini tanpa disadari telah mengambil jatah waktu istirahat dan memicu keterlambatan tidur.
Advertisement
Adri mengaku belakangan jadi sering sulit tidur. “Kalau malam saya suka keasyikan bacabaca berita lewat ponsel, tapi setelah itu jadi gak bisa tidur,” ungkapnya. Era gadget memang membuat hampir semua orang jadi tak bisa terpisahkan dari ponsel. Menurut Psycholgy Today, 94% responden mengaku me reka merasa terganggu ketika tidak membawa ponselnya. Di Indonesia sendiri, seperti terungkap dalam
Jatim Media Summit 2023 yang digelar Berita Jatim di Surabaya baru-baru ini, akses internet dan media sosial di kalangan masyarakatnya sangat tinggi. Dalam sehari rata-rata orang mengakses internet selama 8 jam, mereka tidak bisa hidup tanpa ponsel paling lama 7 menit.
Hal tersebut membuat tak sedikit orang hidupnya seperti malah diatur oleh ponsel atau smartphonenya. Termasuk, jam tidur mereka. Sebelum tidur harus memeriksa ponsel atau sekadar scrolling media sosial tanpa tahu waktu sekadar mengetahui berita terakhir atau komnetar-komentar terakhir teman grup-nya. Tanpa disadari ini telah mengambil jatah waktu istirahat yang sangat penting.
Mungkin Anda telah menyisihkan tepat tujuh hingga delapan jam waktu yang direkomendasikan untuk tidur. Tapi, ketika waktu itu tiba, Anda mendapati diri Anda tidak melakukannya dan malah scrolling ponsel Anda. Terlepas dari rasa nyaman yang ditemukan, scrolling media sosial sebelum tidur tampaknya tidak memiliki keuntungan yang positif. Tidak hanya berpotensi membuat kita mati rasa atas apa yang harus kita hadapi. Tetapi, hal tersebut membuat kesehatan kita terpinggirkan. Kita menempatkan diri kita pada berbagai risiko baru seperti gelisah dan terganggu. Cahaya ponsel juga membuat seseorang sulit untuk tidur dan tidak baik bagi kesehatan fisik, maupun mental.
Dr Rizal Fadli dalam laman
Halodoc menyebut, setiap orang memiliki kebiasaan yang berbeda-beda sebelum tidur. Namun, lanjut dia, sebaiknya hindari kebiasaan bermain gadget sebelum tidur karena dapat menyebabkan Anda mengalami gangguan tidur yang dikenal sebagai insomnia.
Tim psikiater dari Universitas Duke dan Universitas Yale telah menemukan hubungan kausal antara penggunaan media sosial (medsos) di malam hari dan keterlambatan tidur. Dalam studi yang dilaporkan jurnal Sleep Medicine, yang dikutip Medical Express, Jumat (26/5/2023), tim peneliti tersebut melacak penggunaan media sosial yang ternyata telah menunda pola tidur pada 44.000 pengguna Reddit. Penelitian sebelumnya menunjukkan, paparan sinar biru, seperti yang dipancarkan dari ponsel dan komputer tablet, dapat menyebabkan masalah tidur karena mengganggu produksi melatonin.
Dalam upaya baru ini, para peneliti telah mendapati, men- gunggah komentar atau konten ke situs media sosial sebelum waktu tidur normal, dapat menunda waktu tidur orang. Tim bertanyatanya apakah unggahan media sosial mungkin mengganggu pola tidur normal orang, terutama di malam hari.
Untuk mengetahuinya, mereka melakukan analisis mendalam terhadap data di situs media sosial Reddit. Seperti situs media sosial lainnya, pengguna Reddit dapat mengunggah komentar, tautan, atau konten dan mengomentari apa yang telah diunggah orang lain. Secara keseluruhan, tim peneliti menganalisis 120 juta unggahan yang dibuat oleh 44.000 pengguna di situs tersebut selama 15 tahun.
Mereka dapat menetapkan apa yang mereka gambarkan sebagai waktu tidur normal untuk pengguna aktif situs, yang memungkinkan mereka mengukur dampak unggahan media sosial sebelum waktu tidur normal.
Tim peneliti menemukan, jika pengguna mengunggah ke situs kira-kira satu jam sebelum waktu tidur normal mereka, mereka lebih mungkin untuk tetap terjaga dari satu hingga tiga jam setelah mereka biasanya berangkat tidur. Dan jika mereka mengunggah beberapa kali sebelum waktu tidur normal mereka, mereka tetap terjaga bahkan lebih lama lagi. Lalu, mengapa bermain gadget sebelum tidur bisa memicu