SKM FAKTUAL EDISI 510 | 3-20 JANUARI 2020

Page 1

FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

HARGA Rp.17.500,-

BENAR BERIMBANG

LAMPUNG

DARURAT BENCANA? MESUJI GELAR APEL SIAGA BENCANA HALAMAN

10

DAK PENDIDIKAN LAMPURA DIDUGA UNTUK MEMPERKAYA DIRI HALAMAN

15

PESIBAR ROLLING PULUHAN PEJABAT HALAMAN

18


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

OPINI

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

Cawa Kham BERBURU IJAZAH “SIRUP”

UCE NASIR

DUNIA pendidikan di Indonesia saat ini jauh lebih baik dibandingkan beberapa tahun silam bahkan bagi mereka yang putus sekolah karena sesuatu hal jangan berkecil hati. Betapa tidak. Ada jalur kesetaraan yakni Paket A tingkat sekolah dasar (SD), Paket B setara sekolah lanjutan tingkat pertama (SLTP/ SMP}, dan Paket C setara sekolah lanjutan tingkat atas (SLTA/ SMA/SMK). Mengenai pendidikan kesetaraan alias “ijazah sirup” (ABC) tersebut pemerintah telah membuat kebijakan tersendiri. Selain dapat dipergunakan untuk melanjutkan pendidikan hingga ke perguruan tinggi, ”ijazah sirup” tersebut juga bisa sebagai persyaratan kerja, baik di swasta maupun pemerintah. Bahkan kini tidak sedikit kalangan yang memburu “ijazah sirup” kendati usia mereka sudah parobaya. Sejumlah aparat desa (pekon) dari berbagai kabupaten di Provinsi Lampung saat ini berlomba-lomba mendapatkan ijazah lewat jalur kesetaraan (paket) melalui proses belajar dan ujian di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM). Aparat pekon (desa) di Kabupaten Pesawaran, Lampung misalnya. Sebagian dari mereka terutama kepala dusun (kadus) mengejar ijazah setara SMP (Paket B) sebagai persyaratan kerja mengingat pemerintah berencana menyetarakan pendapatan (honor) mereka dengan pegawai negeri sipil (PNS). Niatan pemerintah menyetarakan honor aparat pekon (desa) bahkan mengangkat mereka menjadi PNS membuat berbagai PKBM di tanah air naik daun dan “ijazah sirup” kian laris manis. Betapa tidak, sebagian besar aparat desa yang ada saat ini sudah berusia di atas 40 tahun dan putus sekolah dan tidak sedikit yang hanya menyelesaikan pendidikan setingkat SD terutama di daerah pedalaman atau jauh dari kota. Bak makan buah simalakama. Menyetarakan honor aparat desa yang ada saat ini, tidak sedikit yang telah mencapai usia tidak produktif. Sementara mengangkat yang baru sesuai jenjang pendidikan yang mereka gapai minimal SMP (Paket B) tidak menutup kemungkinan di dusun bersangkutan ada yang mengantongi ijazah SLTA (SMA/SMK, dan Paket C). Ataukah harus melalui pesta demokrasi seperti pemilihan kepala desa (pilkades)? Lantas bagaimana dengan peraturannya (undang undang) serta dana pelaksanaan? Melalui penunjukkan langsung kepala desa seperti yang dilakukan selama ini, tidak menutup kemungkinan bakal terjadi kolusi dan nepotismes. Di sisi lain saat ini tidak sedikit PNS di berbagai dinas instansi pemerintah yang hanya datang dan mengisi absen. Kepala desa dan aparat serta jajarannya merupakan perpanjangan tangan pemerintah mulai dari pusat, gubernur, dan bupati serta camat sudah selayaknya mumpuni (cakap) dan ditunjang dengan kemampuan akademi minimal memiliki ijazah SLTA atau Paket C, megingat di desa saat ini sudah banyak pemuda yang mengantongi titel S-1, D-3, dan sebagainya. ***

l n l n l

n

Ratusan rumah rusak akibat banjir dan longsor di Semaka Tanggamus Semoga segera mendapat bantuan BMKG ingatkan cuaca ekstrem akan masih berlangsung di Lampung beberapa pekan kedepan Selalu waspada Rekrutmen Panwascam di Lamtim disorot karena ada terindikasi anggota Panwascam yang merupakan pengurus Parpol Kalau benar, bisa dikenakan pidana

FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

BENAR BERIMBANG

PT. FAKTUAL BERITA LAMPUNG Akta Notaris No.175 Tanggal 20 Januari 2015 (Fahrul Rozi, SH) NPWP No.: 71.987.123.8-322.000 No. AHU : 0002986.AH.01.01 TAHUN 2015 Anggota SPS : No.32/Kep/I/2015

2 Implementasi E-Court Dan Tumpukan Masalahnya

D

I ERA milineal perkem­ bangan teknologi tidak dapat dibendung lagi keberlakuannya, saat ini masyarakat khusus­ nya kaum milenial lebih memilih transaksi dengan menggunakan Informasi Transaksi elektronik (ITE) karena memiliki banyak keunggulan dan kemudahan yang didapat. Ada banyak manfaat yang dapat dipetik dari perkembangan teknologi saat ini, banyak pihak kini menggunakan aplikasi berbasis teknologi diantaranya sidik jari kantor (absensi) karyawan dan pegawai, mobile e-banking, blen­ded learning, jual beli online dan lain sebagainya. Perkembangan teknologi yang saat ini digandrungi masyarakat khususnya generasi milineal, rupanya tidak disia-siakan oleh Mahkamah Agung (MA) sebagai Lembaga Tinggi Negara yang menjadi benteng terakhir penegakan hukum, karena MA dibe­ berapa kesempatan secara ganas meluncurkan suatu model sistem dalam penegakan hukum melalui program E-COURT dan E-LITIGASI. Berdasarkan laman atau situs e-court Mahkamah Agung, pengertian E-court Adalah layanan bagi Pengguna Terdaftar untuk Pendaftaran Perkara Secara Online, Mendapatkan Taksiran Panjar Biaya Perkara secara online, Pembayaran secara online, Pemanggil­ an yang dilakukan dengan saluran elektronik, dan Persidangan yang dilakukan secara Elektronik. Ada beberapa kegiatan yang dico­ ver dalam e-court Mahkamah Agung yakni pertama, e-Filing (Pendaftaran Perkara Online di Pengadilan) yakni Pendaftaran perkara online dilakukan setelah terdaftar sebagai pengguna terdaftar dengan memilih Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, atau Pengadilan TUN yang sudah aktif melakukan pelayanan e-Court. Semua berkas pendaftaran dikirim secara elektronik melalui aplikasi e-Court Makamah Agung RI; Kedua, e-Pay­ ment (Pembayaran Panjar Biaya Perkara Online) yakni dengan melaku­ kan pendaftaran perkara online melalui e-Court, Pendaftar akan se­ca­ra otomatis mendapatkan Taksir­ an Panjar Biaya (e-SKUM) dan Nomor Pembayaran (Virtual Account) yang dapat dibayarkan melalui saluran elektronik (Multi Channel) yang tersedia; Ketiga, e-Summons (Pe­ mang­gilan Pihak secara online) yakni Panggilan sidang dan Pemberitahuan Putusan disampaikan kepada para pihak melalui saluran elektronik ke alamat email para pihak serta infor­ masi panggilan tersebut bisa dilihat pada aplikasi e-Court; Keempat, e-Litigation (Persidangan secara on­line) yakni aplikasi mendukung dalam hal persidangan secara elektro­ nik (online) sehingga dapat dilakukan

t

GINDHA ANSORI WAYKA

Akademisi dan Praktisi Hukum di Bandar Lampung

pengiriman dokumen persidangan seperti Replik, Duplik, Jawaban dan Kesimpulan secara elektronik. Dari uraian di atas, terbayang oleh kita sebagai masyarakat awam bahwa e-court ini adalah makhluk sempurna dari terobosan teknologinya MA dalam memangkas kusut dan ruwet­ nya birokrasi di Pengadilan. Banyak pihak berharap e-court dapat men­ jelma menjadi makhluk penyelesai dan pemotong kompas atas peliknya sistem birokrasi di Pengadilan. Program ini tentunya sangat baik sekali jika didukung oleh sistem jaringan teknologi yang mumpuni dan dikelola oleh tim Teknologi Informasi (IT) yang bersumber daya tinggi, namun dalam pelaksanaannya banyak yang harus dibenahi karena ternyata sistem E-court yang ditawar­ kan dan diharuskan serta dipaksakan oleh MA untuk diberlakukan mengan­ dung cacat dalam implementasinya (cacat sistem dalam keberlakuannya). Sosialisasi e-court oleh MA selama ini sangat massif dan begitu gencar di beberapa wilayah hukum Peng­ adilan yang tersebar di Indonesia, program e-court disatu sisi pada dasarnya luar biasa manfaatnya, sangat banyak kemudahan yang dirasakan oleh para pencari keadilan terutama para Advokat terdaftar dalam sistem e-court diantaranya pendaftaran relatif cepat dengan syarat apabila gugatan dan perangkat­ nya telah disiapkan terlebih dahulu sebelumnya, hanya membutuhkan waktu tidak sampai 10 (sepuluh) menit maka gugatan sudah terdaftar, biaya hitung panjarnya relatif murah bila dibandingkan dengan pendaftaran secara manual dan intinya program e-court ini sangat efektif dan efisien jika dilaksanakan dengan SDM dan Sistem teknologi yang mumpuni. Disisi lain ternyata implementasi program e-court dan yang kini ditambah dengan luncuran terbaru e-litigasi yang berlaku sejak 2 Januari 2020 lalu diyakini banyak kendala yang mengikuti program ini dalam implementasinya. Berdasarkan pengamatan dan hasil mencoba sendiri untuk melaku­kan gugatan melalui e-court, ada beberapa sebaran persoalan antara satu Pengadilan dengan Pengadilan lainnya, misalkan di Pengadilan Negeri Kelas I A Tanjung Karang dengan kode dan tanggal register PNTJK-112018KDF tanggal 19 November 2018, implementasinya hampir sempurna saat berkas didaf­ tarkan, pihak penggugat selaku yang mendaftar perkara pada sidang pertama hanya menunjukkan surat kuasa saja, berkas panggilan dan berkas gugatan para

pihak sudah di cetak langsung dari dokumen yang dikirim oleh penggugat dan dokumen tersebut dikirim oleh Pengadilan ke para pihak tanpa harus diperbanyak lagi oleh Penggugat. Program ini menjadi gagal karena ada pihak-pihak yang tidak siap dengan pelaksaanaan e-court, terutama dalam hal jawab jinawab secara online, karena ada advokat pendamping atau pihak lain yang tidak paham soal program ini dan akhirnya kandas karena para pihak tidak mendukung dan tidak berkeinginan untuk menggunakan program e-court dalam penyelesaian­ nya perkaranya. Selain di Pengadilan Negeri Kelas I A Tanjung Karang, saat mendaftar melalui e-court di Pengadilan Negeri Kalianda dengan kode PNKLA112018KQ5, keadaannya pun hampir sama dengan yang terjadi di Pengadilan Negeri Kelas I A Tanjung Karang, hanya saja bedanya meskipun sudah mendaftar melalui e-Court, penggugat tetap harus menyerahkan berkas secara fisik sebanyak pihak yang digugat termasuk juga untuk majelis hakim. Pihak Pengadilan tidak mencetak dari file yang dikirim Penggugat, sehingga e-court menjadi sesuatu yang tak ubahnya lubang besar (corong) yang hanya prosedural saja, dengan kata lain hanya memba­ talkan paksaan yang dilakukan oleh Mahkamah Agung harus mendaftar melalui e-court, padahal dalam implementasinya nihil dan kandas seperti yang terjadi saat persidangan di Pengadilan Negeri Kelas I A Tanjung Karang. Saat mendaftar di pengadilan Negeri Menggala dengan kode PNMGL-122019GKZ pun hampir sama prosesnya dengan yang ada di Pengadilan Negeri Kalianda, pihak Pengadilan meminta berkas yang sama untuk dikirim kepada para pihak dan perkaranya pun saat ini masih terus bermediasi, dan seperti­nya akan mengalami hal yang sama yakni kandas atas dasar ketidakmam­puan para pihak dalam menjalani jawab jinawab melalui saluran dunia maya yang bernama e-court ataupun e-litigasi. Selain ketiga hasil observasi tersebut di atas, saat mendaftarkan permohonan cerai talak secara ghoib di Pengadilan Agama Blambangan Umpu Way Kanan pun terjadi hal yang luar biasa dan seolah sistem e-court-nya Mahkamah Agung sebagai program Mercusuar gagal untuk diikuti dan tak layak diimplemen­tasikan sebelum adanya sumber daya manusia dan sistem teknologi yang kuat menopangnya terlebih dahulu, dimana setelah dilakukan 2 (dua) kali pendaftaran melalui e-court dan sampai pada pembayaran SKUM dinyatakan lolos dan bahkan sudah ada jawaban dari e-court Mahkamah Agung tentang penerimaan pembayaran SKUM.

Ombudsman : Hi. Ahmad Rio Teguh, Ariyansah SH. Pemimpin Umum/Perusahaan : Uce Nasir Pemimpin Redaksi/ Penanggung Jawab : Dadang Saputra Redaktur Pelaksana : - Redaktur : Sobki Roni, SH., Elwin Sianturi, Muammar Habie Y, Ahmad Sidik. Sekretaris Redaksi : Angga Saputra Penasehat Hukum : Mahdalena,SH., Serly Aprilia,SH.,MH. Provinsi : - Lampung Timur : Damiri (Ka.Biro), Drs. A.Wahid, Mustafa Lampung Tengah Wilayah Timur : Berliansyah (Ka.Biro) Lampung Tengah (Gayabaru) : Johanda S : Lampung Utara : Brimi (Kabiro), Yoki Alvane AS. Biro Pringsewu : Made Setiawan,Subali, Budi Karyadi, Supriyanto, M Fai. Biro Pesawaran : Nasrin (Kabiro), Bustromi, Nahru. Biro Tanggamus : Dodi Kasuma (Kabiro) Biro Lampung Utara : Berimi (Kabiro), Way Kanan : Rusdi,S.Sos. (Kabiro), Herman, Usman Hadi, Jefri Julfan Biro Pesisir Barat : Nasiarudin (Kabiro). Biro Lampung Barat : Adi Suwiknyo (Ka. Biro). Biro Mesuji : Tabrani (Ka.Biro). Tulang Bawang : Muhtar (Ka.Biro), Hermansyah. Biro Tulang Bawang Barat : - Perwakilan Kepri : M Halek (Kaper), Jhoni Nababan. Perwakilan Jambi : Chandra Andesta (Kaper), Lahat/Muara Enim : M Umar, Muara Enim : Jamal P. OKU Raya : Anton Saputra (Kabiro) Habibi. Perwakilan Jabodetabek : Rio Andaru (Kaper) Perwakilan Banten : N Iskandar (Kaper), Subhan. Manager Umum : Tia Amelia Manager Keuangan : Windri Widiarti Promosi dan Iklan : Oma Amanah Tarif Iklan : Rp. 4000,- Per Baris (Min. 3 Baris Max. 10 Baris) Umum Display Rp.10.000,-/ mmk(BW), Rp.16.000,-/mmk (Full Colour), Harga Belum Termasuk PPN 10% Harga Eceran : Rp. 17.500,- (luar kota tambah ongkos kirim) No. Rekening : BCA: 0230929033 BRI: 5798-01-011580-53-6 Bank Lampung : 3910304112917 a.n UCE NASIR, No Rekening Giro : 4050002003927 an. Faktual Berita Lampung. Penerbit : PT. Faktual Berita Lampung Alamat Redaksi Pemasaran : Jl. Sisingamangaraja No.44 Bandar Lampung. Hp.0853 8427 1117 - 0812 7224 5525 Alamat Biro Bandar Lampung : Perum Wana Asri. Jl.Tata Lestari Blok C4/9 Beringin Jaya Kemiling Bandar Lampung. Email : ucenasir.faktualnews@gmail.com Website : www. faktualnews.com Percetakan : Media Tanjung Karang Jl. Duku No.4 Pasir Gintung Bandarlampung (0721) 5600 454 / 256 169 (isi diluar tanggung jawab percetakan)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

UTAMA

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

3

Lampung Darurat Bencana? Bandarlampung, FAKTUAL - Hujan deras yang melanda sebagian besar wilayah Lampung menyebabkan banjir dan tanah longsor di sejumlah daerah. Lampung darurat bencana? Di Tanggamus, banjir bandang menerjang Kecamatan Semaka. Sedikitnya, tujuh pekon di kecamatan itu terendam banjir dan tanah longsor. “Dari tujuh pekon yang diterjang banjir, kami menetapkan tiga pekon, yakni Sedayu, Padawaras, dan Way Kerap sebagai daerah tanggap bencana,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Tanggamus Hamid Heriansyah Lubis. Prioritas untuk penanganan daerah tanggap darurat tersebut, kata dia, akan difokuskan untuk pembersihan material yang menimbun jalan nasional terlebih dahulu. “Kami sudah mengerahkan ekskavator untuk membersihkan Jalan Lingkar S di Sedayu dari material yang menimbun dan memutuskan Jalan Lintas Barat Sumatera,” kata dia. Hamid juga mengatakan bahwa dari tiga daerah yang ditetapkan sebagai tanggap bencana itu, Pekon Way Kerap adalah wilayah yang paling parah terdampak banjir Kamis malam. “Warga di Way Kerap ada yang mengungsi ke masjid dan rumah kerabat, dan kami juga sudah mendirikan tujuh posko kesehatan,” kata dia. Ia juga mengatakan bahwa saat ini semua warga dari tujuh pekon yang terdampak banjir sudah dapat dievakuasi semuanya, dan hingga saat ini masih belum ada korban jiwa atas musibah tersebut. Terkait kerusakan yang diakibatkan oleh banjir tersebut, Sekda mengatakan, saat ini masih dalam tahap asesmen, namun areal persawahan milik petani yang terendam akibat air bah itu sekitar 300 hektare. “Karena hujan telah berhenti saat ini aktivitas warga sedang membersihkan rumah mereka dari lumpur yang dibawa oleh air dan bila malam mereka kembali mengungsi,” kata dia lagi. Banjir juga menerjang Kabupaten Pesisir Barat. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Syaifullah, mengatakan bahwa hingga saat ini berdasarkan informasi yang diterima setidaknya sekitar 150 rumah lebih dari tiga kecamatan yakni Kecamatan Pesisir Tengah sekitar 30 rumah, Ngambur 74 rumah, dan Ngaras 30 rumah yang masih terendam banjir. “Banjir paling parah saat ini terjadi di Pekon Negeriratu Ngambur Kecamatan Ngambur dengan jumlah rumah yang terendam sekitar 74 rumah di Pemangku Sukanegeri dan Pemangku Banjarnegeri yang disebabkan meluapnya Sungai Wayhanakau, dengan

tinggi air sekitar 1 Meter yang terjadi sekitar Pukul 03.40 WIB,” ungkap Syaifullah. Tidak hanya itu, banjir di Pekon Negeriratu Ngambur tersebut juga melumpuhkan jalan penghubung dari Pemangku Banjar Cahayaneheri dan Pemangku Sukanegeri setinggi paha orang dewasa. “Sedangkan untuk Kecamatan Pesisir Tengah dan Ngaras air yang masuk kerumah warga bertahap mulai surut,” paparnya. Diterangkannya, pihaknya bekerjasama dengan unsur TNI-Polri, serta stakeholder terkait, terus berupaya melakukan penanganan terhadap masyarakat terdampak banjir. “Terkait dengan suplai logistik untuk korban banjir sudah disiapkan, meskipun jumlahnya bisa dipastikan masih kurang,” kata dia. Masih kata Syaifullah, diperkirakan hujan dengan intensitas tinggi masih akan terus mengguyur wilayah Pesibar. Karenanya, pihaknya mengimbau seluruh elemen masyarakat yang rumahnya dekat dengan Daerah Aliran Sungai (DAS) dan wilayah tebing, untuk tidak ragu mengungsi jika hujan deras mengguyur dengan waktu yang lama. “Selain itu, masyarakat juga diharapkan untuk cepat melapor jika ada wilayah yang terkena musibah, agar penanganan bisa cepat dilakukan,” pungkasnya. Menyikapi musibah yang terjadi, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi memerintahkan jajaran Pemprov Lampung bergerak cepat membantu korban banjir di Pekon Waykerap dan Pekon Sedayu, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus. Perintah tersebut dilakukan Gubernur usai mendengar adanya banjir di Kecamatan tersebut. Jajaran terkait segera merespons perintah Gubernur dengan dikomandoi Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Provinsi Lampung Irwan S. Marpaung dan diikuti Kadis Sosial Provinsi Lampung Sumarju Saeni, Kadis PSDA Provinsi Lampung Budhi Darmawan, dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Lampung, yang langsunng menuju lokasi bencana. “Kami dari Pemerintah Provinsi Lampung, ada dari Dinas sosial Provinsi Lampung, Kadis PSDA Provinsi Lampung, BPBD Provinsi Lampung turun langsung untuk membantu pemerintah kabupaten dalam meringankan beban masyarakat,” jelas Irwan S. Marpaung. Irwan mengatakan sebelumnya terdapat beberapa titik jalan yang terputus karena banyaknya timbunan material di jalanan. “Saat ini sudah dikerahkan 5 unit alat berat untuk menangani jalan tersebut. Hingga kini, alat yang dikerahkan dipandang cukup. Tapi kondisi sekarang agak lambat, karena alat berat tersebut diangkat dengan 1 unit

trailer, sehingga harus pulang pergi untuk menjemput alat berat tersebut,” jelasnya. Irwan berharap peran masyarakat terutama di wilayah Waykerap agar peduli dengan kelestarian hutan. “Kita tahu bahwa banyaknya timbunan potongan kayu di jalanan disebabkan hutan yang longsor. Itu artinya masyarakat menebang kayu dengan kategori sembarangan sehingga menimpa diri sendiri. Untuk itu, diharapkan masyarakat dapat peduli dan turut menjaga kelestarian hutan,” jelas Irwan. Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung Sumarju Saeni menjelaskan pihaknya menyerahkan bantuan berupa makanan siap saji, perlengkapan dapur, tenda gulung, selimut, dan perlengkapan keluarga (pakaian dan perlengkapan mandi). “Dinas Sosial Provinsi Lampung turun langsung membawa bantuan guna membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak akibat bencana ini,” jelasnya. Sementara, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung bersama Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Mesuji-Sekampung di Provinsi Lampung melakukan pengerukan sungai di Kelurahan Way Lunik, Kecamatan Panjang untuk mengantisipasi banjir yang kerap terjadi di daerah tersebut memasuki musim hujan ini. “Kegiatan ini berkat kesepakatan yang terjalin antara BBWS Mesuji-Sekampung dengan pemda setempat untuk meminimalkan banjir di Kelurahan Way Lunik,” kata Camat Panjang Bagus Harisma Bramado, di Ban­ darlampung, Jumat. Ia mengatakan, pihak BBWS MesujiSekampung dalam pengerukan sungai ini meminjamkan satu unit ekskavator dengan operatornya, sedangkan Pemkot Bandarlam­ pung menyediakan bahan bakar dan armada pengangkut material sedimen yang dikeruk dari sungai tersebut. “Kegiatan ini sudah berjalan dua hari dengan ini hari ini, kemarin kami mengangkat material sedimen sebanyak 50 truk dengan sungai dikeruk sepanjang 40 meter,” kata dia lagi. Bram juga mengatakan bahwa untuk memaksimalkan pengerukan ini, pihak BBWS Mesuji-Sekampung rencananya akan meminjamkan satu unit lagi ekskavator. Bram menegaskan bahwa pengerukan sungai tersebut akan dilakukan dari hulu hingga hilir mencapai panjang 2 kilometer dengan kedalaman sekitar 1,5 meter. “Selain pengerukan sungai, BBWS juga sedang melakukan pengecekan lokasi untuk pembangunan dam atau bendungan di hulu sungai,” kata dia pula. Bila lokasi sudah dicek dan pas, lanjutnya,

BBWS akan membuat dam untuk membendung material sedimen dari atas atau hulu, agar tidak ikut terbawa ke Sungai Way Lunik bersama air. “Jadi bila bendungan itu dapat terealisasi, pengerukan material sedimen dapat dilakukan di hulu dan kedalaman sungai dapat terjaga lebih lama, karena yang mengalir hanya air saja tanpa membawa pasir, pohon, batu, dan material lainnya,” kata dia lagi. Camat Panjang itu berharap dengan kegiatan ini dapat meminimalkan banjir yang telah puluhan tahun terjadi di Kelurahan Way Lunik, akibat air sungai yang meluap saat hujan turun. Dari Way Kanan, Kepala Dinas Kesehatan wilayah itu, Anang Risgianto mengatakan bahwa pihaknya akan membuat posko kesehatan di sejumlah kecamatan terdampak banjir dan mengimbau warga untuk mengecek kesehatannya di posko tersebut. “Warga yang terkena banjir agar segera mengecek kesehatannya karena akibat banjir ini,” katanya di Waykanan, Jumat Anang menjelaskan, pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak kecamatan dan BPBD untuk mendirikan posko kesehatan bagi warga yang ingin berobat. Banyak penyakit timbul pascabanjir, salah satunya leptospirosis yang disebabkan oleh kencing tikus dan mengakibatkan gatal, demam tinggi dan bentol-bentol merah. Selain penyakit Leptospirosis banyak penyakit akibat pascabanjir ini, yaitu batuk, gatal-gatal, alergi, demam tifoid (tipes), infeksi saluran pernapasan (ISPA), malaria, diare, dan demam berdarah. Untuk itu, lanjut dia, masyarakat diimbau untuk selalu waspada dan selalu menjaga kesehatan. “Kita kerahkan semua tenaga kesehatan dari dokter, bidan dan perawat untuk membantu dan mengobati masyarakat yang terkena penyakit,” jelasnya. Dinas Kesehatan Kabupaten Waykanan juga memastikan ketersediaan obat, baik di posko kesehatan, puskesmas tetap tersedia untuk membantu warga yang menjadi korban banjir. “Ketersediaan obat-obatan hingga beberapa hari ke depan masih aman,” katanya. Tim kesehatan juga saat ini sedang berkonsentrasi memberikan pemahaman kepada warga dalam menangani banjir tersebut. Anang mengharapkan bantuan dari Dinas Kesehatan Provinsi Lampung untuk dapat menurunkan tim Rapid Health Assesment (RHA) di beberapa kecamatan yang terkena banjir luapan Sungai Way Umpu dan Sungai Way Kanan.(DBS)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

BANDARLAMPUNG

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

4

Gubernur Arinal Buka Uji Kompetensi Pejabat Administrator Pemprov

Bandarlampung, FAKTUAL— Gubernur Lampung Arinal Djunaidi membuka Uji Kompetensi bagi Pejabat Administrator di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung, di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Lampung, Bandarlampung, kemarin. Uji Kompetensi ini diikuti 838 ASN dan merupakan terobosan Gubernur Arinal untuk mewujudkan profesionalisme dan kemandirian dalam bekerja. “Saya ingin ke depan ASN mampu menunjuk­ kan profesionalisme, kemandirian dalam bekerja, dan tidak bermain di luar kepentingan ASN. Salah satu langkah untuk mewujudkannya adalah dengan melakukan uji kompetensi,” tegas Gubernur. Menurut Gubernur, tiap instansi mempunyai tugas dan fungsi yang berbeda. Di sinilah mereka

akan memberikan kemampuan yang mendukung dari syarat tugas pokok dari instansi yang dibutuhkan. Uji kompetensi ini juga untuk mereformasi birokrasi dalam meningkatkan efektivitas pemerintahan guna mewujudkan aparatur yang memiliki integritas, profesional, bebas politik praktis, bersih dari tindak KKN, sehingga mampu memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan baik. Hal ini tertuang dalam 33 janji kerja Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung. “ASN merupakan salah satu unsur penting dalam sistem penyelenggaraan pemerintah daerah dan tentunya mempunyai peran yang sangat penting terutama dalam mewujudkan visi dan misi Kepala Daerah,” jelas Gubernur Arinal. Gubernur Arinal menjelaskan menurut UU

Arinal Apresiasi Keberhasilan Unila Ciptakan Mesin Perajang Singkong Bandarlampung, FAKTUAL - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengapresiasi keberhasilan Fakultas Pertanian Universitas Lampung (Unila) menciptakan mesin perajang batang singkong (rabakong) yang mengubah limbah singkong menjadi pakan ternak. Gubernur berharap alat ini dapat mendukung tercapainya target Lampung sebagai lumbung ternak nasional. Hal tersebut terungkap dalam Rapat Kerja Gubernur Arinal bersama OPD Lingkup Pertanian di Ruang Kerjanya, kemarin. Gubernur mengatakan, Pemerintah Provinsi Lampung akan terus bersinergi dengan perguruan tinggi termasuk Unila untuk mendukung percepatan keberhasilan mewujudkan Rakyat Lampung Berjaya. “Saya berharap Unila terus bersinergi dengan Pemprov Lampung, terus berkarya dan berinovasi menciptakan teknologi pertanian baru yang modern yang dapat meningkatkan produksi, nilai tambah dan kesejahteraan petani juga masyarakat,” ujar Gubernur. Gubernur juga mengimbau agar nantinya alat ini dapat dikembangkan menjadi lebih baik lagi, terutama untuk tampilan produknya. “Saya bangga akan temuan ini, selain nantinya dapat memenuhi kebutuhan pakan ternak Lampung, nantinya kita juga bisa memasok ke daerah-daerah yang membutuhkan pakan ternak,” ungkapnya. Sementara itu, Dekan Fakultas Pertanian Unila Prof. Dr.Ir Iwan Sukri menjelaskan limbah batang singkong di Provinsi Lampung sebanyak 1,3684 juta ton/tahun. Alat ini menjadi solusi yang dibuat dengan pemanfaatan limbah batang singkong tersebut. “Rabakong ini sendiri telah di uji coba, teknologi tepat guna, praktis dan murah. Jiga sudah memperoleh paten dari Kemenkumham RI Multi Produk,” terangnya. (*)

No 5 tahun 2014 tentang ASN dan PP Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen ASN, maka semua ASN yang memenuhi syarat yang akan/ telah menduduki jabatan diharuskan mengikuti proses tes/uji berkala, sehingga diharapkan ASN tersebut dapat menempati jabatannya betul-betul memiliki integritas profesional dan etika dalam menjalankan jabatannya. “Uji Kompetensi yang dilaksanakan hari ini bertujuan untuk pemetaan kompetensi terhadap Pejabat Administrator sehingga diharapkan diperoleh gambaran, data dan informasi yang akurat nanti menjadi bahan pertimbangan dalam rangka promosi dan penempatan pegawai sesuai kompetensi yang dimiliki,” kata Gubernur. Diharapkan pada gilirannya untuk mewujud­ kan penyelenggaraan pemerintahan Good

Governance dan berkualitas dalam rangka meningkatkan pelayanan publik. “Alhamdulillah, jumlah peserta yang mengikuti uji kompetensi ini berjumlah 838 orang ASN, Dengan adanya uji kompetensi ini kedepannya penempatan para pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung bisa lebih sesuai dengan potensi yang dimiliki oleh masingmasing ASN yang bersangkutan,” tambahnya. Melalui kesempatan ini, Gubernur Arinal berharap kepada peserta uji kompetensi agar berkonsentrasi penuh dan mengikuti uji kompetensi hari ini dengan baik karena akan berdampak terhadap pengembangan karier saudara kedepan, serta diharapkan dapat menjadi acuan untuk mengukur dan membenahi kinerja penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan kemasyarakatan di Provinsi Lampung kedepan. Sementara itu, dalam laporannya, Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Fahrizal Darminto menjelaskan bahwa pelaksanaan Uji Kompetensi ini bertujuan untuk mendapatkan data kompetensi PNS, dan melengkapi data profil PNS sesuai amanat dari Peraturan Pemerintah No 11 tahun 2017 pasal 171 ayat 2. Kemudian, dalam rangka mengimplemen­ tasikan agenda kerja gubernur yaitu meningkatkan efektifitas Pemerintahan melalui sistem penjen­ jangan karir berbasis kinerja dan kompetensi guna mewujudkan good governance untuk meningkatkam kualitas dan pemerataan pela­ yanan publik. “Hal ini demi tercapainya Rakyat Lampung Berjaya, serta untuk menjamin objektivitas dan kualitas dalam pengangkatan, pemindahan, dan pemberhentian PNS dalam jabatan administrasi dilingkungan Pemerintah Provinsi Lampung,” jelas Fahrizal. Pelaksanaan Uji kompetensi ini, jelas Fahrizal, terbagi menjadi dua sesi yaitu sesi pagi pada jam 09.00 – 12.00 diikut 436 orang, dan sesi siang pada jam 13-.00-16.00 diikuti 431 orang. “Adapun seluruh peserta yang mengikuti uji kompetensi ini sebanyak 838 orang, terdiri dari Pejabat adminstrastor, Pejabat pengawas yang telah memiliki pangkat IIId dengan masa TMT lebih dari 4 tahun, dan pejabat pelaksanaa yang pernah menjabat minimal sebagai pejabat administrator,” jelasnya. Kepala BKD Provinsi Lampung, Lukman, menjelaskan bahwa hasil seleksi akan dikoreksi pihak asesor selama 10 hari, dan akan disampaikan kepada pimpinan untuk penempatan sesuai kompetensinya,” jelasnya. (*)

IWO Siap Bermitra Dengan Pemprov Lampung

Badarlampung, FAKTUAL–Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto mengapresiasi komitmen Ikatan Wartawan Online (IWO) yang siap bermitra mendukung program Pemerintah mewujudkan “Rakyat Lampung Berjaya” sesuai dengan visi dan misi Gubernur Lampung Arinal Djunaidi. “Pemprov siap bermitra dengan teman – teman IWO. Saya harap IWO dapat memberikan kontribusi dalam pembangunan melalui pemberitaan – pemberitaan yang mengedukasi masyarakat,” kata Fahrizal, saat menerima Ketua IWO Lampung Riko Amir dan jajarannya, di Ruang Kerja Sekdaprov, kemarin. Sekdaprov juga berharap anggota IWO terus meningkatkan kapasitas dan kemampuan jurnalistik agar wartawan di Lampung

menjadi wartawan yang lebih berkompeten dibidangnya. Menurut Fahrizal, sebagai mitra, IWO Lampung dan Pemprov diharapkan dapat mengedukasi generasi muda untuk menumbuhkan budaya menulis dan meningkatkan literasi di kalangaan anak – anak usia sekolah. “Pemprov akan mendukung jika IWO akan berkunjung ke sekolah-sekolah di Lampung dalam rangka pelatihan jurnalistik / menulis untuk siswa sekolah,” kata Fahrizal Sementara itu, Ketua IWO Provinsi Lampung Riko Amir mengatakan pihaknya akan menjalankan sejumlah program kerja pada tahun 2020 untuk pembangunan Lampung. Selain itu, IWO juga akan melaksanakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) pada pertengahan tahun 2020 dengan mengikutsertakan anggota IWO dari seluruh Kabupaten / Kota di Provinsi Lampung. IWO juga akan berkunjung ke sekolah-sekolah di Lampung dalam rangka pelatihan menulis untuk siswa sekolah. “Insyaallah kami dari IWO mendukung segala kegiatan Pemerintah di Provinsi Lampung dan IWO sebagai bagian dari masyarakat Lampung akan berupaya menjadi mitra Pemrov untuk Berjaya bersama rakyat lampung ,” ucap Riko. Pada kesempatan yang sama Kadiskominfotik Chrisna Putra berharap kemitraan IWO dan Pemprov terus diwujudkan dalam beberapa Program kerja di tahun 2020. Turut hadir dalam acara ini Wakil Ketua IWO Putra, Bendahara Ferdi, Sekretaris Topik dan beberapa Anggotanya. (*)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

BANDARLAMPUNG

5

Gubernur Dukung Sinkronisasi Data Kependudukan Bandarlampung, FAKTUAL — Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mendukung sinkronisasi dan integrasi data Kependudukan antara Pendataan Keluarga (PK) 2020 yang dilaksanakan BKKBN dan Sensus Penduduk (SP) 2020 yang dilaksanakan BPS, serta data Disdukcapil, demi menghasilkan Satu Data Kependudukan di Provinsi Lampung. Hal itu diungkapkan Gubernur Arinal saat menerima audiensi dari BPS Provinsi Lampung dan Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Lampung di Ruang Kerja Gubernur, kemarin. “Integrasi pelaksanan kegiatan ini merupakan peluang untuk saling melengkapi kebutuhan data agar dapat dimanfaatkan dengan optimal,” ujar Gubernur. Sinkronisasi data, menurut Gubernur, harus dilakukan secara berkelanjutan tidak berhenti hanya pada Sensus Penduduk 2020. Gubernur juga menyampaikan, dalam melakukan perencanaan dan evaluasi pembangunan, pemerintah memerlukan data berkualitas. Sebagai acuan dalam perumusan kebijakan, pendidikan, kesehatan, kesejahteraan masyarakat maupun setiap aktivitas pelaku usaha/bisnis. Sementara itu, Kepala BKKBN Perwakilan Provinsi Lampung Uliantina Meiti menyampaikan pelaksanaan PK 2020 akan bersinergi dengan BPS dan Disdukcapil. Disampaikannya, Pendataan Keluarga (PK) menjadi sesuatu yang penting bagi pemerintah dalam membuat basis data keluarga bagi Program Kependudukan, Keluarga Berencana, dan Pembangunan Keluarga (KKBPK). PK menghasilkan data keluarga dan individu “by name by address” yang menjadi sasaran intervensi program yang dapat ditelusuri dari tingkat pusat, provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa, sampai dengan tingkat RW/ RT bahkan keluarga sebagai unit analisis terkecil. “Basis data ini menghasilkan profil Pasangan Usia ubur (PUS), keluarga dengan balita, keluarga dengan remaja, keluarga dengan lansia yang tidak tersedia secara lengkap pada sumber data

manapun kecuali melalui pelaksanaan PK,” kata Uliantina. Sedangkan Kepala BPS Yeane Irmaningrum mengatakan Sensus Penduduk 2020 bakal memadukan data dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil), sehingga didapatkan single data. “SP 2020 ini akan menggunakan metode kombinasi yaitu menjadikan data Dukcapil sebagai data dasar untuk melakukan pendataan

di lapangan. Dalam pelaksanaannya BPS akan mereplikasi data Dukcapil yang selanjutnya digunakan sebagai basis data SP 2020,” jelas Yeane. Yeane berharap tidak ada lagi perbedaan data kependudukan. Konsep secara de facto dan de jure bisa dihasilkan melalui SP 2020. Penduduk de facto yakni dilihat berdasarkan tempat tinggal, sedangkan de jure dilihat berdasarkan Kartu Tanda Penduduk (KTP)

tambah Yeane. “Sensus Penduduk 2020 akan diawali dengan sensus penduduk online selama Februari hingga Maret 2020. Pada tahap ini diharapkan partisipasi aktif masyarakat dengan mengisi formulir elektronik melalui sensus.bps.go.id. Setelah tahap ini selesai, bagi penduduk yang belum berpartisipasi pada sensus penduduk online akan dicacah pada Juli 2020,” ucapnya. (*)

Wagub Pacu 8 Wilayah Segera Lampung Siap jadi Lokomotif Wujudkan Kota Layak Anak Pertanian Nasional Bandarlampung, FAKTUAL— Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim (Nunik) memacu 8 Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung untuk mewujudkan Kota Layak Anak (KLA) sehingga target Provinsi Layak Anak (Provila) dapat terwujud. Hal tersebut disampaikan Wakil Gubernur Nunik saat menjadi Inspektur Upacara pada Upacara Mingguan dilingkungan Pemprov Lampung, di Lapangan Korpri Komplek Kantor Gubernur Lampung, kemarin. Nunik mengatakan sejauh ini sudah terdapat 7 kabupaten/kota yang telah mendapatkan penghargaan Kabupaten Kota Layak Anak (KLA) dari Pemerintah Pusat. Namun masih ada 8 kabupaten yang harus dipacu agar segera meraih KLA. “Karena masih ada delapan Kabupaten/ Kota yang masih perlu menjadi perhatian dari Pemerintah Provinsi melalui Dinas/ Intansi terkait,” ujarnya. Menurut Nunik, dicapainya tujuan KLA itu untuk menindaklanjuti Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang perubahan atas UndangUndang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak. Pemprov Lampung sendiri telah mengeluarkan kebijakan yang menyangkut Perlindungan Anak dan Hak-Hak Anak. Yakni Peraturan Daerah (Perda) Provinsi Lampung Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pelayanan Terpadu terhadap Perempuan dan Anak Korban Tindak Kekerasan. “Kemudian Perda Provinsi Lampung Nomor 4 Tahun 2008 tentang Pelayanan terhadap

hak-hak anak dan Perda Provinsi Lampung Nomor 35 Tahun 2017 tentang Perlindungan Anak,” ujar Wagub Nunik. Selain itu, sambung Nunik, sesuai dengan program kerja dan agenda yang telah ditetapkan yaitu “Lampung Ramah Perempuan dan Anak” dimana akan menjadikan Lampung sebagai Provinsi Ramah Perempuan dan Anak. “Untuk mewujudkan hal tersebut kita harus terus bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten dan Kota. Insya Allah, dengan adanya program kerja tersebut dan didukung dengan koordinasi dan sinergitas stakeholder terkait Provinsi Lampung dapat menjadi Provila,” katanya. Guna meningkatkan partisipasi dan kepedulian masyarakat dalam perlindungan anak, Pemprov Lampung bersama pemerintah pusat dan Kabupaten/Kota juga mengeluarkan program terpadu, yaitu Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat (PATBM). “Melalui kebijakan PATBM tersebut, diharapkan dapat menurunkan angka kekerasan pada anak serta peningkatan keterampilan masyarakat dalam menangani kekerasan terhadap anak dengan melakukan jejaring dengan lembaga layanan yang tersedia,” kata Nunik. Nunik berharap pada tahun 2020 ini, dapat merekatkan kembali, memperteguh dan mempertebal keyakinan untuk tetap membangun komitmen bersama guna mewujudkan Rakyat Lampung Berjaya yang Aman, Berbudaya, Maju, Berdaya Saing, dan Sejahtera.(*)

Bandarlampung, FAKTUAL - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi siap mewujudkan Provinsi Lampung sebagai lokomotif pertanian di Indonesia melalui Program Kartu Petani Berjaya (KPB). Hal itu diungkapkan Gubernur, saat menerima audiensi dari Fraksi Partai Nasdem DPRD Provinsi Lampung di Ruang Rapat Kerja Gubernur, kemarin. “Saya akan buktikan kepada Presiden dan juga Menteri Pertanian terkait persoalan pertanian, sehingga semua Provinsi bisa belajar dari Lampung,” ujarnya. Menurut Arinal, dirinya siap bersinergi dengan Parlemen. “Kita harus sinergi, kita berikan kemampusn kita, yang bernilai amal kita utamakan,” ujarnya. Arinal mengatakan sebagian besar penduduk di Provinsi Lampung bermata pencaharian sebagai petani. Untuk itu pertanian harus dijadikan prioritas agar rakyat hidup sejahtera. “Pertanian di Provinsi Lampung harus bangkit, ini tugas kita bersama tidak terkecuali Partai NasDem agar bagaimana Lampung ini berjaya, rakyatnya juga ikut berjaya melalui pertanian,” katanya. Menyangkut program KPB, yang merupakan gagasan Gubernur Arinal dalam waktu dekat akan dilaunching. Program KPB ini diharapkan menjadi lokomotif bagi permasalahan pertanian di Indonesia khususnya di Provinsi Lampung. Arinal meminta kepada Fraksi Partai NasDem DPRD Provinsi Lampung untuk bersama-sama Pemerintah Provinsi Lampung mewujudkan

Rakyat Lampung Berjaya. “Mari kita terus jaga kekompakkan tidak hanya Fraksi Partai NasDem tetapi semua, agar kita mampu bersama-sama berkomitmen membawa Lampung menuju kejayaannya,” katanya. Selain itu, Arinal juga meminta agar Fraksi Partai NasDem terjun langsung ke lapangan dan melihat apa yang menjadi prioritas dan kebutuhan masyarakat. “Saya ingin DPRD juga terjun ke lapangan untuk mendengar apa yang menjadi kebutuhan rakyat. Kita juga bangkitkan Lampung melalui pariwisata dan sektor lainnya, mari kita bangun komunikasi bersama karena ini semua untuk rakyat Lampung,” ujarnya. Sementara itu, Wakil Ketua IV DPRD Provinsi Lampung Fauzan Sibron mengapresiasi program Gubernur Arinal membangun ekonomi Lampung, salah satunya dari sektor pertanian. Pihaknya siap mendukung program KPB tersebut. “Kami berkomitmen bersama selalu mendukung pemerintah dan Fraksi Partai NasDem akan mendorong pertanian dan program KPB,” ujar Fauzan. Hal senada disampaikan Ketua Komisi II DPRD Provinsi Lampung Wahrul Fauzi Silalahi yang menyatakan siap memperkuat dan mendukung program Gubernur Arinal untuk kesejahteraan masyarakat terutama bidang pertanian. “Kita siap bantu bekerja dan memperjuangkan pertanian di Provinsi Lampung,” kata Wahrul. (*)


FAKTUAL BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

PESAWARAN

tt

SURAT KABAR MINGGUAN

6

Dendi Dukung Festival Puisi Internasional Tegal Mas Island

Pesawaran, FAKTUAL - Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona Kaligis, mendukug Festival Puisi Internasional (Poetry International Festival) di Tegal Mas Island, 24-26 Januari 2020.

Kunjungan diterima di Rumah Dinas Bupati, kemarin. Bupati Pesawaran mengatakan saat menerima kunjungan Isbedy Stiawan ZS, Agusri Junaidi

Bupati Ajak Masyarakat Lanjutkan Pembangunan Pesawaran, FAKTUAL - Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona melantik 12 Kepala Desa (Kades) terpilih di tiga Kecamatan yang meliputi Kecamatan Way Ratai, Padang Cermin dan Teluk pandan Kabupaten Pesawaran, kemarin. Dalam sambutannya, Dendi menghimbau agar Kades yang dilantik dapat mengabdikan diri kepada masyarakat Desa yang dipimpin. “Sebagai pemimpin harus bertanggung jawab atas pembangunan dan keberlangsungan pemerintah di desa, jangan pernah menunda dan berbuat bagi masyarakat,” ungkapnya. Ditambahkan, kades harus melibatkan masyarakat dalam berkarya bagi desa dan mengikis hal hal yang mengundang perpecahan didalam masyarakat.

dan Erika Novalia Sani dari Lamban Sastra sebagai pelaksana festival puisi yang bakal dihadiri penyair mancanegara. “Pak Bupati siap mendukung, bahkan siap

pasang badan,” kata Isbedy mengutip ucapan Dendi. Pada kunjungan itu, Bupati Pesawaran didampingi Kepala Dinas Pariwisata Elsafri Fahrizal. Dalam pertemuan itu, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona sangat apresiasi atas keinginan Lamban Sastra untuk mengangkat kebudayaan dan pariwisata di Provinsi Lampung. Bupati juga mengatakan, soal Pulau Tegal Mas sebenarnya tidak ada masalah. “Itu pulau sudah legal,” kata dia. Masih kata Dendi, karena festival ini akan menghadirkan para penyair dari luar negeri maka sepatutnya pemerintah daerah mendukung. Sementara Isbedy Stiawan ZS berterima kasih atas dukunhan Pemkab Pesawaran tersebut. “Atensi dan apresiasi pak Dendi sangat besar. Dukungan demi membangun kesenian, kebudayaan, dan dunia pariwisata di Lampung,” ujar Isbedy. Pengampu Lamban Sastra berjuluk Paus Sastra Lampung itu juga berterima kasih atas dukungan Alzier Dianis Thabbranie dalam pemberitaan terbaru lewat media online. “Saya kenal baik dengan bang Alzier, ia sosok yang peduli pada perjalanan kesenimanan saya. Artinya, ia sangat mendukung kemajukan seni budaya di Lampung,” katanya. Masih kata Isbedy, hanya saja jika harus dipindah lokasi pelaksanaan jelas tidak mungkin. “Ini tinggal menghitung hari. Juga akan mengubah nama dan tema festival.” Selain itu, ungkap Isbedy, kami mengapresiasi sosok pengusaha Thomas Azis Riska yang mau peduli pada dunia sastra. Sehingga menseponsori kegiatan ini. Andai ada pengusaha lain yang siap seperti Thomas tahun depan dilaksanakan lagi. “Termasuk soal lokasi kalau ada yang lebih eksotis,” imbuh Isbedy. Tetapi, masih kata sastrawan senior itu, harus saya akui bahwa Tegal Mas Island sebagai destinasi unggulan untuk saat ini.(*)

14 Kades Terpilih Gedongtataan Dilantik

“Pilkades sudah usai, saya ingin kades dapat merangkul semua pihak agar terwujud masyarakat yang rukun aman dan damai,” tambahnya. Tak hanya kepada Kades, Bupati Dendi juga meminta istri kades dapat memaklumi keterbatasan waktu kades dengan keluarga karena harus berbagi dengan masyarakat. “Tidak ada kades yang kuat tanpa peran keluarga terutama istri, sekarang suami ibu sudah milik orang banyak, jadi harus sedikit maklum jika waktunya kali ini harus terbagi,” jelasnya. “Jangan pula cemburu dengan suami, karena masyarakat yang dipimpin beraneka ragam, ada tua, muda lelaki dan wanita,” timpal Dendi. (RIN)

Pesawaran, FAKTUAL – Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, melantik 14 Kepala Desa terpilih di Kecamatan Gedongtataan hasil Pilkades serentak 2019 yang lalu. “Dipaksa bekerja keras untuk mengejar ketertinggalan, untuk itu kepala desa harus dapat bergerak cepat mengejar ketertinggalan, baik itu infrastruktur, maupun yang lainnya,” ujar Dendi, dalam sambutannya di Aula Islamic Center Kabupaten Pesawaran, kemarin. Dendi juga mengatakan agar seluruh kepala desa terpilih dapat bekerja secara jujur dan penuh tanggungjawab, dan juga mengedepankan persatuan dalam tugasnya memimpin desa kedepan. “Rangkul seluruh masyarakat yang sebe­

lumnya berbeda pandangan dengan kita, yang berbeda pilihan, selalu jaga keragaman dan persatuan, dan juga bekerjalah dengan penuh semangat dan tanggungjawab,” Pungkasnya, Berikut nama-nama Kepala Desa terpilih yang dilantik diKecamatan Gedongtataan, Kabupaten Pesawaran, Periode 2020 – 2026; Yuansyah Kades Kurungan Nyawa, Gema Sukma Jaya (Negeri Sakti), Deswan (Bernung), Erwan Sukijo (Sungai Langka), Fabiyan Jaya (Taman Sari), M. Toha (Wiyono), Tohir (Kebagusan), Dimas Malpinas (Sukaraja), Mardi Parwanto (Bagelen), Ansori Asofa (Gedongtataan), Rudi Maryoto (Sukadadi), Iwan Marzuli (Pampangan), Sukri (Padang ratu), Sugianto (Cipadang). (RIN)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

PRINGSEWU 7 Sujadi Bagikan 360 Sertipikat Tanah Program PTSL di Way Ngison BENAR BERIMBANG

tt

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

Pringsewu, FAKTUAL - Bupati Pringsewu H.Sujadi menyerahkan secara simbolis sertipikat tanah kepada warga di Pekon Way Ngison, Kecamatan Pagelaran, kemarin. Sertipikat tanah yang dibagikan seluruhnya berjumlah 360 bidang, berasal dari program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Tahun 2019 dari Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional - Kantor Pertanahan Kabupaten Pringsewu. Acara tersebut dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setdakab Pringsewu Andi Wijaya, S.T., M.M., Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Pringsewu Joni Imron, S.Si., M.H., Camat Pagelaran Bahruddin, Kabag Pemerintahan Heriyadi Indera, Kabag Hukum Ihsan Hendrawan, S.H., Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemkab Pringsewu Moudy Ary Nazolla, S.S.T.P., M.H., serta uspika dan kapekon setempat. Dalam sambutannya, Bupati Pringsewu H.Sujadi mengucapkan terimakasih kepada BPN/Kantor Pertanahan Kabupaten Pringsewu serta Pemerintah Pekon Way Ngison yang telah berhasil melaksanakan program PTSL tersebut. “PTSL merupakan program yang harus diapresiasi dan diseriusi. Program ini murah meriah, persyaratannya tidak membayar, kecuali hanya Rp.200 ribu saja,” katanya. Bupati Pringsewu juga meminta masyarakat yang memperoleh sertipikat agar menyimpannya dengan baik di tempat yang aman. Dikatakannya, untuk memperoleh sertipikat tanah melalui program PTSL haruslah melalui prosedur yang sungguh-sungguh. “Penerima sertipikat ini, harus sesuai prosedurnya, harus sesuai KTPnya, dan orangnya harus datang langsung,” kata bupati. Lebih lanjut dikatakan, seandainya tanah tersebut kebetulan sedang dalam titipan di

bank, maka BPN hendaknya menjamin dengan banknya, dan datangnyapun harusharus disak oleh pihak bank. “Bukan untuk mempersulit, tetapi untuk meyakinkan, jangan sampai sertipikat itu jatuh ke tangan orang yang tidak

bertanggung jawab,” kata bupati lagi. Sujadi juga mengharapkan masyarakat agar tanah yang belum bersertipikat untuk segera didaftarkan, dengan harapan setiap bidang tanah yang ada mempunyai sertipikat. “Namun

demikian saya berpesan, jangan sampai, punya tanah, punya sertipikat, tetapi tidak dipajaki (tidak membayar pajak, red),” pesan Bupati Pringsewu. (PRI)

Bupati Pringsewu & Wabup Tanam Pohon Perjanjian Kerjasama Pembangunan SPAM Penghijauan di Lahan Mapolres Pringsewu Way Sepagasan Pringsewu Ditandatangani Pringsewu, FAKRTUAL - Perjanjian Kerja Sama (PKS) rencana pembangunan SPAM Way Sepagasan antara Pemerintah Kabupaten Pringsewu dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Mesuji-Sekampung dan Balai Prasarana Permukiman Wilayah Lampung ditandatangani. Acara penandatanganan PKS oleh Bupati Pringsewu H.Sujadi, Kepala BBWS MesujiSekampung Ir.H.Abdul Muis, M.T. dan Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Lampung Maria D. Isa, S.T., M.M. ini dilakukan di Ruang Rapat Bupati Pringsewu, disaksikan Ketua

DPRD Pringsewu Suherman, S.E, kemarin. Turut menghadiri acara ini, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Johndrawadi, S.E., M.M., Kepala BPKAD Arief Nugroho, Sekdis PUPR Imam Santiko, Sekretaris Bappeda Eko Sumarni, Sekretaris Inspektorat Kabupaten Pringsewu H.Yanuar Haryanto, Kabag Hukum Ihsan Hendrawan, S.H. dan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemkab Pringsewu Moudy Ary Nazolla, S.S.T.P., M.H., serta jajaran PDAM Way Sekampung Kabupaten Pringsewu. (PRI)

Bupati Pringsewu Bagikan DPA 2020

Pringsewu, FAKTUAL - Memperingati Hari Sejuta Pohon Sedunia 2020, Kepolisian Resor Pringsewu melaksanakan aksi penanaman pohon penghijauan di lahan Mapolres Pringsewu di Komplek Perkantoran Pemkab Pringsewu, kemarin. Kegiatan bertajuk ‘Polri Peduli Penghijauan’ ini diawali dengan apel yang diikuti oleh anggota Polri dan prajurit TNI dengan pimpinan apel Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri. Turut hadir, Bupati Pringsewu H.Sujadi dan Wakil Bupati Pringsewu H.Fauzi beserta Ketua DPRD Pringsewu Suherman yang juga melakukan penanaman pohon, serta jajaran instansi vertikal, Plh Sekdakab Pringsewu Johndrawadi, S.E., M.M., asisten dan staf ahli bupati juga kepala OPD, serta para camat di Kabupaten Pringsewu. Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri

Soemantri dalam amanatnya mengatakan aksi penanaman pohon penghijauan ini merupakan instruksi dari Kapolri guna menghindari banjir, tanah longsor dan erosi. “Selain itu, juga dalam rangka mengajak masyarakat untuk membangun kesadaran guna melaksanakan penghijauan. Ada 3.500 pohon dari berbagai jenis. Sebanyak 1.600 pohon sudah ditanam, baik di polres, polsek, asrama, dan lainnya. Jadi masih ada sisa 1.900 pohon yang akan ditanam di berbagai lokasi lainnya,” katanya. Kapolres Pringsewu juga menyinggung masalah banjir dan tanah longsor yang terjadi di Tanggamus. “Semoga bencana alam di wilayah Tanggamus bisa segera diatasi. Dan bilamana Polres dan Pemda Tanggamus memerlukan bantuan, Polres Pringsewu dan instansi terkait siap memberikan bantuan,” ujarnya. (PRI)

Pringsewu, FAKTUAL - Bupati Pringsewu H.Sujadi menyerahkan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) Kabupaten Pringsewu Tahun 2020 kepada para kepala OPD di lingkungan Pemkab Pringsewu. Penyerahan dilakukan di sela-sela apel mingguan jajaran Pemerintah Kabupaten Pringsewu di lapangan pemkab setempat, kemarin. Bupati Pringsewu H.Sujadi mengatakan

penyerahan DPA tersebut sangat penting agar program yang ada dapat segera dilaksanakan, sebagai langkah awal dimulainya pelaksanaan kegiatan pembangunan Kabupaten Pringsewu di tahun anggaran 2020. “Program kegiatan seyogyanya sesuai dengan perencanaan, dan dapat memberikan manfaat yang besar bagi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Pringsewu,” ujarnya. (PRI)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

PRINGSEWU

8

Bupati Pringsewu Terima Audiensi KP2KP

Pringsewu, FAKTUAL - Bupati Pringsewu H.Sujadi menerima kunjungan audiensi jajaran Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi

Perpajakan (KP2KP) Pringsewu di Kantor Bupati Pringsewu, kemarin. Menurut Kepala KP2KP Pringsewu Agus

Wakil Bupati Hadiri Bhakti Sosial d Bulurejo Pringsewu, FAKTUAL - Wakil Bupati Pringsewu Dr.H.Fauzi, S.E., M.Kom., Akt., C.A. menghadiri dan membuka kegiatan bhakti sosial yang diadakan oleh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Pringsewu, kemarin. Kegiatan ini merupakan bentuk kiprah DPC Partai Demokrat Kabupaten Pringsewu untuk berperan serta peduli terhadap masyarakat. Bhakti sosial yang dilaksanakan selama satu hari di Pekon Bulurejo Kecamatan Gadingrejo ini diwujudkan dengan adanya pengasapan (fogging) sebagai pencegahan pada musim penghujan tahun ini. Selain kegiatan bhakti sosial, juga diadakan kesenian kuda lumping untuk mengiringi kegiatan tersebut. Menurut Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pringsewu, Juwita Zahra menyampaikan bahwasanya kegiatan ini

merupakan kegiatan pembuka yang akan dilaksanakan di sembilan titik/kecamatan yang ada di Kabupaten Pringsewu dengan kegiatan serupa atau format lain. Pada sambutannya Wakil Bupati Pringsewu menyampaikan, agar kegiatan positif ini tetap dilaksanakan karena memberikan manfaat langsung yang dapat dirasakan oleh masyarakat. Pemerintah Daerah, khususnya Kabupaten Pringsewu akan mendukung sepenuhnya kegiatan serupa karena merupakan salah satu program kegiatan pemerintah. Dalam kegiatan ini, Wakil Bupati Pringsewu didampingi oleh Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pringsewu, Anggota DPRD Kabupaten Pringsewu Fraksi Demokrat, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pringsewu, Camat Gadingrejo, Kepala Pekon Bulurejo, serta Jajaran DPC dan PAC Partai Demokrat. (PRI)

Fauzi Pimpin Rapat Persiapan MTQ Tingkat Provinsi Lampung Pringsewu, FAKTUAL – Wakil Bupati Pringsewu Dr. H. Fauzi, S.E.,M.Kom., Akt.,C.A.,C.M.A membuka kegiatan rapat persiapan MTQ ke-48 tingkat Provinsi Lampung, bertempat di ruang rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu, kemarin. Kegiatan rapat diikuti oleh Asisten Bidang Peme­ rintahan dan Kesahje­ traan Rakyat, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan, Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas Perhubungan, Kepala Bagian Adminitrasi Bangunan, Kepala Bagian Umum, Kepala Bagian Hukum, serta Kepala Bagian Kesra.

Rapat pematangan persiapan MTQ ke-48 tingkat Provinsi di Kabupaten Pringsewu membahas tentang pokok-pokok yang akan dihadapi oleh Kabupaten Pringsewu sebagai tuan rumah dalam pelaksanaan MTQ ke-48. Hal-hal yang menjadi pembahasan pada agenda rapat tersebut diantaranya tentang kesiapan setiap OPD (Organisasi Perang­ kat Daerah) dalam mempersiapkan acara, rundown acara, serta segala macam hal terkait MTQ baik kafilah dewan hakim maupun perserta. Pelaksanaan MTQ Ke48 Tingkat Provinsi Lam­ pung yang akan diselenggara­ kan di Kabupaten Pringsewu ini diharapkan juga dapat menjadi sarana pemasaran produk unggulan yang dimiliki oleh Kabupaten Pringsewu sehingga potensi yang ada dapat lebih eksis lagi dikalangan masyarakat luas. (PRI)

Sugeng Raharjo di hadapan Bupati Pringsewu didampingi Staf Ahli Bupati Pringsewu Bidang Perekonomian, Pembangunan dan Keuangan

Romzi Halim, Kepala BPKAD Pringsewu Arief Nugroho dan Kepala Bapenda Pringsewu Hipni, kunjungan tersebut dalam rangka koordinasi dan persiapan pelaporan SPT tahunan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pringsewu. Agus juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Pringsewu yang telah memberikan hibah lahan di komplek perkantoran Pemkab Pringsewu untuk pembangunan kantor, dimana saat ini prosesnya telah selesai di BPN. Pihaknya juga menyatakan kesiapannya bilamana Pemkab Pringsewu mengajak bekerjasama diantaranya dalam bentuk optimalisasi pajak daerah. Selain itu, ia juga menghimbau para ASN di Kabupaten Pringsewu dapat melakukan pelaporan SPT tahunan sebelum Maret 2020. “Melaporkan pajak sekarang pun bisa secara on-line dan tidak harus datang ke kantor. Bila ada kesulitan silakan untuk menghubungi kami, kami siap membantu,” katanya. Sementara itu, Bupati Pringsewu H.Sujadi menyambut baik dan mendukung upaya-upaya yang dilakukan KP2KP Pringsewu dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya membayar pajak. Pada kesempatan tersebut, Bupati Pringsewu juga menawarkan KP2KP Pringsewu untuk memanfaatkan keberadaan Radio Siaran Pemerintah Daerah Kabupaten Pringsewu (Radio Pringsewu FM, red.) untuk melakukan sosialisasi pajak kepada masyakarat. (PRI)

PCNU Pringsewu Gelar Konfercab ke-3 Pringsewu, FAKTUAL - Konferensi Cabang Nahdlatul Ulama (Konfercab NU) Kabupaten Pringsewu ke-3 Tahun 2020 secara resmi dibuka oleh Bupati Pringsewu H.Sujadi di gedung PCNU Kabupaten Pringsewu, Jalan Lintas Barat Sumatera, Gumukrejo, Kecamatan Pagelaran, Pringsewu, kemarin. Pembukaan Konfercab NU Kabupaten Pring­ sewu ke-3 yang mengangkat tema ‘Maksimalisasi Potensi Jamaah Untuk Kemajuan Jamiyyah’ ini dihadiri oleh Ketua DPRD Pringsewu Suherman, S.E., Ketua MUI Provinsi Lampung KH.Khaerudin Tahmid, M.A., jajaran pengurus PWNU Provinsi Lampung, diantaranya A’wan PWNU Ustadz H.Sholihin, S.Ag., M.Ag., Drs. H. M. Masdar MS, MM. dan Drs.H.Syamsul Hadi, Ketua MUI Kabupaten Pringsewu

KH.Hambali, sejumlah Ketua Tanfidziah PCNU kabupaten/kota, para pengurus PCNU Kabupaten Pringsewu, dari Mustasyar, Rais Syuriah, A’wan hingga Tanfidziah, para kyai, habaib, serta sejumlah tamu undangan. Bupati Pringsewu H.Sujadi dalam sambut­ annya mengucapkan selamat melaksanakan konferensi, sekaligus ucapan terimakasih kepada jajaran PCNU Kabupaten Pringsewu yang selama 5 tahun ini telah turut membantu pemerintah daerah, terutama dalam pemberdayaan masyarakat atau umat. Sujadi yang juga Mustasyar PCNU Kabupaten Pringsewu juga meminta PCNU Kabupaten Pringsewu untuk terus meningkatkan potensi dan SDM-nya. (PRI)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

LAMPUNG TIMUR

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

9

Zaiful Hadiri Rakor dengan Para Petani dan Gapoktan Lampung Timur, FAKTUAL - Bertempat di Aula Islamic Center Kabupaten Lampung Timur Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari menghadiri Rapat Koordinasi Program Pembangunan Pertanian Tahun 2020 Di Kabupaten Lampung Timur, kemarin. Dalam agenda tersebut dilaksanakan dialog interaktif oleh Bupati Lampung Timur kepada Gapoktan dan Petani yang ada di Lampung Timur. Hadir menemani Zaiful, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Datang Cahaya Hartawan, Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura dan Perkebunan, David Ariswandy, Kepala Bagian Sumber Daya Alam pada Sekretariat Daerah, Umar Dani serta para Petani dan Gapoktan Kabupaten Lampung Timur. Dalam sambutannya Kepala Dinas menyampaikan, “Adapun tujuan dari diadakannya rapat koordinasi ini adalah untuk menyinkronkan gerak langkah khususnya para penyuluh dan petani se Kabupaten Lampung Timur, juga kami haturkan terimakasih atas kehadiran Bapak Bupati karena ini sebagai bukti adanya perhatian yang besar untuk pembangunan pertanian yang ada di Lampung Timur”. Dalam kesempatan yang sama Zaiful menjelaskan selaras dengan arahan Presiden, Kementerian Pertanian membuat Rencana Aksi Program Jangka Menengah (2020-2024) yakni Pemanfaatan KUR Rp. 50 T pertahun, Peningkatan produksi minimal 7 % pertahun, Peningkatan efesiensi biaya produksi, Pengusaha pertanian Millenial 2,5 juta orang dan Pemetaan lahan utama,andalan dan pengembangan. Ia ingin semua bisa dimaksimalkan agar pembangunan pertanian di Lampung Timur dapat terwujud. “Program Jangka Menengah pada Kementerian Pertanian sudah sesuai dengan Visi dan Misi Kabupaten Lampung Timur tahun 2016 -2021 yaitu Terwujudnya Masyarakat Lampung Timur

yang aman, mandiri, sejahtera, berakhlak mulia melalui peningkatan perekonomian berbasis agribisnis/pertanian berkelanjutan dan kualitas sumber daya manusia yang berpihak kepada kepentingan rakyat, oleh karena itu saya berharap semua bisa kita maksimalkan agar apa yang menjadi visi dan misi kita bersama bisa terwujud”.

Diketahui dalam rapat koordinasi tersebut juga dilakukan Pemberian bantuan kepada 12 Gapoktan berupa Bibit Kelapa Dalam, Bibit Lada, Bibit Kakao Sambung Pucuk, Combine Harvester Besa, Cultivator, Cron Sheller, Traktor Roda Empat, Traktor Roda Dua , Appo (Alat Penggiling Pupuk Organik), Pompa Air, Hand

Masyarakat Diminta Tidak Terprovokasi Berita Hoax

Lampung Timur, FAKTUAL - Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari Memberi Sambutan dalam acara Perayaan Natal Umat Kristiani Lampung Timur yang mengangkat tema Natal Tahun 2019 Hiduplah Sebagai Sahabat Bagi Semua Orang di Lapangan Desa Tanjung Harapan Kecamatan Marga Tiga, kemarin. Hadir dalam acara tersebut Anggota DPRD Lampung Timur, Gunardi, Mewakili Kemenag Provinsi Lampung, Y. Bambang Irawan, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Syahmin Saleh, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Wirham Riadi, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat pada Sekretariat Daerah Lampung Timur, Muhaimin, Camat Marga Tiga, Sugiyanto beserta Forkopimcam, Kepala Desa Tanjung Harapan, Sabrudin Alwi, Ketua FKUK Lampung Timur, Pendeta Hadi Nuranto, Sekretaris FKUB Zaini, serta Para Pendeta Umat Kristiani Sekabupaten Lampung Timur dan Seluruh Umat Kristiani di Kabupaten Lampung Timur. Dalam sambutannya, Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari meminta seluruh warga untuk dapat menjaga persatuan dan kesatuan antar masyarakat.

“Melalui kesempatan ini secara pribadi dan atas nama Pemerintah Kabupaten Lampung Timur meminta segenap hadirin semua untuk menjaga persatuan dan kesatuan diantara kita semua”. Menurut Zaiful hal itu perlu dilakukan mengingat saat ini banyak sekali beredar berita hoax yang ingin memecah-belah. “Pentingnya nilai persatuan dan kesatuan perlu saya tekankan mengingat saat ini banyaknya beredar berita hoax atau bohong yang ingin memprovokasi maupun memecah-belah kita semua”. Ia berharap, seluruh masyarakat tidak mudah terpancing oleh berita hoax. “Oleh karena itu saya mengharapkan semuanya untuk tidak cepat terpancing oleh berita-berita hoax yang belum tentu kebenarannya dan bertujuan menyesatkan apalagi saat ini momentumnya Lampung Timur sebentar lagi akan memasuki pemilihan kepala daerah”. Lebih lanjut Zaiful berharap, “Oleh karena itu saya mengharapkan kepada seluruh Umat Kristiani untuk selalu mewaspadai berita-berita yang tidak benar agar kerukunan dan kekompakan antara kita bisa kita rajut sehingga kedepan Lampung Timur akan semakin baik dan semakin damai”. Sebelum menutup sambutannya, mengingat pada tanggal 23 September yang akan datang Kabupaten Lampung Timur akan melaksanakan pemilihan bupati dan wakil bupati maka Zaiful ajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya. “Saya mengajak untuk tetap menggunakan hak suara kita jangan sampai ada yang golput, yang tidak meng­ gunakan hak pilihnya, karena satu suara menentukan Lampung Timur lima tahun kedepan”, pungkasnya. (IRI)

Sprayer dan Power Threser. Selain itu juga dilakukan pemberian tali asih kepada Pegawai Negeri Sipil yang purna bakti berjumlah 12 orang terdiri dari 9 Penyuluh Pertanian dan 3 Pegawai Negeri Sipil Tanaman Pangan dan Hortikultura dan Perkebunan serta Doorprize bagi Petani dan Gapoktan. (IRI)

Bupati Lamtim Lakukan Audiensi Dengan Unila Lampung Timur, FAKTUAL - Bertempat diruang kerjanya, Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari Menerima Audiensi dengan Fakultas Teknik Universitas Lampung, kemarin. Hadir Dalam Acara Tersebut Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Puji Riyanto, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Wirham Riadi, Kepala Bagian Kerjasama pada Sekretariat Daerah, Samin, Dekan Fakultas Teknik Universitas Lampung, Soekarno, Dekan Fakultas Pertanian Universitas Lampung, Sri Waluyo, Kepala Jurusan Universitas Unila, Nandang NT, Sekretaris Jurusan Arsitektur Universitas Lampung serta Staf Dosen Arsitektur Universitas Unila, Dini Hardila. Dalam penyampaiannya Zaiful mengucapkan terimakasih atas kunjungan dari Universitas Lampung. “Alhamdulillah syukur, saya mewakili Pemerintah Kabupaten Lampung Timur mengucapkan ribuan terimakasih atas kunjungan silaturrahminya, semoga apa yang kita lakukan hari ini bisa mendapatkan keberkahan dunia akhirat”. Bang Ipul menambahkan bahwa ia sangat mengapresiasi atas rencana yang disampaikan oleh Dekan dari Universitas Lampung dan rombongan. “Saya menyambut baik dan sangat mengapresiasi apa yang menjadi rencana pak Dekan dan kawan-kawan yakni melakukan pendalaman menggali potensipotensi yang ada di Lampung Timur terutama Pariwisata dan Kebudayaan, saya juga sangat berharap hal tersebut bisa segera terealisasi dimana bisa kita lihat Kabupaten Lampung Timur sangat membutuhkan itu,” pungkasnya. (IRI)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

RAGAM 10

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

Mesuji Gelar Apel Siaga Bencana

Mesuji, FAKTUAL - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mesuji bersama Polres Mesuji dan Kodim 0426/Tulang Bawang menggelar Apel Bersama Siaga Penanggulangan Bencana Aman Nusa II Kabupaten Mesuji Tahun 2020, di Alun-

Alun Simpang Pematang, kemarin. Apel dihadiri oleh Plt Bupati Mesuji Saply TH didampingi Kapolres Mesuji AKBP Alim, Perwira Penghubung Kodim 0426/TB Mayor Arh. Wahyudi, para kepala OPD, dan para

camat. Apel diikuti oleh 300 personel yang terdiri atas BPBD Kabupaten Mesuji, anggota Polres Mesuji, prajurit TNI, pemadam kebakaran, Satpol PP, Tagana, Dinas Kesehatan, Dinas PUPR, RAPI, Pramuka, dan relawan lainnya,

serta seluruh sarana penanggulangan bencana. Disampaikan Plt Bupati Saply saat menjadi pembina apel, apel ini digelar dalam rangka kesiapsiagaan dalam menghadapi kemungkinan bencana yang sewaktu-waktu dapat terjadi di Kabupaten Mesuji, khususnya memasuki musim penghujan ini. Menurutnya, wilayah Kabupaten Mesuji yang cenderung aman dari bencana alam secara geologis dan geogras, tidak lantas membuat lengah karena bencana bisa terjadi di mana saja dan kapan saja. Untuk itu, diperlukan usaha kesiapsiagaan dan kewaspadaan bersama agar siap dalam menghadapi bencana. “Kita semua menyadari, bahwa bencana alam memang tidak dapat ditolak. Namun, yang lebih penting adalah bagaimana upaya kita semua untuk dapat meminimalisir dampak yang mungkin terjadi akibat bencana tersebut atau yang biasa disebut dengan mitigasi bencana,” ujar Saply. Pada kesempatan itu, Saply juga menegaskan bahwa penanggulangan bencana bukan hanya tugas Pemerintah Daerah, TNI, Polri, BPBD maupun instansi terkait semata, namun seluruh masyarakat harus menyadari bahwa tanggap bencana merupakan panggilan kemanusiaan dan menjadi tanggung jawab bersama selaku masyarakat Kabupaten Mesuji. Dia juga berpesan kepada para pemangku kepentingan antar pelaksana penanganan bencana untuk selalu berkoordinasi dengan baik dan menjaga kekompakan dalam menghadapi bencana yang bisa terjadi sewaktu-waktu. “Kepada para camat, kepala desa, RK, dan RT untuk selalu memonitor wilayahnya masingmasing agar kita semakin siap dan dapat meminimalisir resiko bencana,” pungkas Saply. (TAB)

Sekda Lampura Gelar Ramah Sport dan Convention Center Tamah Dengan Media Segera Dibangun di Itera

Lampura, FAKTUAL - Dalam rangka menjalin kebersamaan dengan para Jurnalistik di Kabupaten Lampung Utara (Lampura), Plt. Sekda kab setempat Hi.Sofyan.SP.MM gelar acara ramah tamah dikediaman Pribadinya,di jalan pahlawan,kelurahan tanjung aman kotabumi, kemarin. Dalam sambutan nya Sofyan mengajak seluruh rekanJurnalistik yang tergabung dalam berbagai Organisasi yang ada di Lampura, untuk selalu kompak meskipun berbeda Organisasi yang menaunginya. Hal tersebut mengingat kemajuan Kabupaten Lampura di masa depan tak terlepas keikut sertaan dari pihak pelaku Jurnalistik dan elemen masyarakat lainnya yang berada di Kabupaten

Lampura. Masih dikatakan nya “Rekan-rekan semua, secara pribadi keluarga dan jajaran, hari ini merupakan hari berbahagia buat saya. Sebab, kedatangan rekan-rekan wartawan yang tergabung di macam-macam Organisasi yang ada di Lampura, dapat menghadiri undangan saya, “Dan Saya juga berharap semoga keakraban seperti ini dapat terus terjalin, baik antar sesama rekan-rekan Jurnalist maupun dengan seluruh jajaran pemerintahan Kabupaten Lampura, mengingat kemajuan Lampura dimasa datang berada juga di pundak para rekan-rekan Jurna­ listik dan elemen masyarakat lainnya yang ada di Lampura, “ucapnya.(BREM)

Bandarlampung, FAKTUAL --- Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengakomodir kebutuhan olahraga dan rekreasi masyarakat dengan segera mewujudkan kawasan sport dan convention center terpadu, yang dibahas bersama Institut Teknologi Sumatera (Itera), di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur Lampung, kemarin. Keterlibatan Itera membuktikan komitmen Gubernur untuk memaksimalkan peran pergu­ ruan tinggi dalam perencanaan berbagai pembangunan infrastruktur di Lampung, termasuk membuat desain awal kawasan Sport dan Convention Center. Menurut Gubernur Arinal, sesuai dengan masyarakat Lampung yang heterogen, sudah saatnya Provinsi Lampung memiliki sebuah kawasan yang multi fungsi baik untuk kebu­ tuhan sosial ke­ ma­s yara­k atan, politik dan seni budaya. “Saya berharap Itera dapat mem­ buat sebuah desain kawasan sport dan convention center yang terpadu. Di mana ka­wasan tersebut dapat meng­ akomododir kebutuhan mas­ yarakat untuk berolah raga, rekreasi, hingga sebagai sarana bagi genersai muda untuk menyalurkan energinya melalui kegiatan – kegiatan positif seperti olahraga dan berkesenian,” ungkap Gubernur Arinal saat mendengarkan paparan desain awal sport center dan beberapa desain perencanaan pembangunan infrastruktur dari Tim Itera. Gubernur menyampaikan bahwa nantinya seluruh fasilitas dari berbagai cabang olahraga berprestasi disediakan di tempat tersebut. Bahkan Gubernur berkeinginan Lampung bisa jadi tempat penyelenggaraan kompetisi olahraga,

baik berskala nasional maupun internasional. Rektor Itera Ofyar Z Tamin mengatakan Itera siap terlibat dalam pembangunan Provinsi Lampung. “Itera siap memberikan sumbangsih pemikiran lewat para akademisinya untuk mendukung setiap program pembangunan di Provinsi Lampung,” kata Ofyar. Pada kesempatan yang sama, Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto mengharapkan kawasan Sport Center akan memacu kemajuan olahraga di Lampung. “Dengan kawasan Sport dan Convention Center kita harapkan berdampak ekonomis bagi masyarakat. Selain itu juga sebagai upaya untuk meng­ optimalkan pembinaan olah raga berprestasi secara berjenjang dan berkesi­ nam­bungan,” kata Fahrizal. Senada dengan Sek­daprov. Kepala Dispora Hanibal meminta desain sarana olah­raga yang terstandar agar dapat digu­ nakan untuk pem­ binaan atlet dan penyelenggaraan event – event olagr­aga bertaraf nasional bahkan Internasional. Sementara itu, dalam paparan Tim Itera, Rancangan Prespektif Kawasan Sport dan Convention Center dibangun terpadu dengan berbagai fasilitas pendukung yang bertaraf Internasional. Itera juga membuat desain perencanaan pembangunan insfrastruktur lain, seperti jembatan dan system mitigasi bencana yang akan di bangun di Provinsi Lampung. Hadir dalam acara ini Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Lampung Freddy dan seluruh Kepala OPD terkait di Lingkungan pemerintah Provinsi Lampung. (*)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

RAGAM

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

11

Pembangunan DD Bukit Raya Libatkan Masyarakat

Lampung Timur, FAKTUAL - Sesuai dengan program pemerintah maksud dan tujuan dikucurkannya bantuan Dana Desa (DD) yaitu untuk menuntaskan semua pembangunan di desa baik fisik maupun non fisik yang tentunya dikerjakan sesuai dengan kebutuhan di desa

masing-masing, transparan dan melibatkan seluruh elemen masyarakat dan pemerintahan setempat. Seperti hal nya di Desa Bukit Raya, Kecamatan Marga Sekampung, Kabupaten Lampung Timur. Saat dikonfirmasi dikediamannya, Kepala Desa

AKBP Wawan Setiawan:

Polisi di Lamtim Harus Smart & Cemerlang

Lampung Timur, FAKTUAL - Guna mendukung program Smart & Cemerlang, Kapolres Lampung Timur AKBP Wawan Setiawan memerintahkan seluruh jajaran Polsek selalu cepat melayani keluhan masyarakat. “Smart dan Cemerlang artinya Solid, Mahir, Akuntabel, Respek, Transparan. Cepat, Merakyat, Langkah nyata,” kata Kapolres, beberapa waktu lalu. Sejak dilantik menjdai Kapolres Lampung Timur pada 27 November 2019 lalu, Wawan selalu berkeliling ke Polsek-Polsek guna mengenal wilayah maupun kondisi Lampung Timur secara dekat, baik itu di jajaran institusinya ataupun

keadaan dan keluhan-keluhan masyarakat Lampung Timur khusus nya di bidang pelayanan dan Kamtibmas. “Selama saya di Lamtim ini, sudah hampir seluruh Mapolsek yang saya kunjungi, tentunya untuk mengetahui secara dekat kondisi dibawah seperti apa,” kata Wawan. Dia menilai, secara umum semua personil siap siaga termasuk Kapolsek yang selalu ada di tempat. “Saya meminta jajaran kepolisian di Lamtim selalu ramah dan santun melayani masyarakat,” tegas Kapolres. (WAHID)

(Kades) Bukit Raya, Damin mengatakan, semua kegiatan dan aktifitas desa itu dirinya selalu koordinasi dengan pamong saya dan warga masyarakat, mau kita bangun apa dan mau kita bawa kemana desa ini. Adapun kaitan nya dengan Dana Desa (DD)

kata Damin, untuk tahun 2019 diantaranya membuat pembangunan gedung poskesdes di dusun 5 (lima) yg besaran anggaran dan luss bangunan sesuai yang tertera di papan nama proyek kegiatan. “Kami juga melanjutkan pembangunan Drainase yg terletak di dusun 1 (satu) sampai dengan ke dusun 5 (lima) yang pengerjaan nya kami bentuk dengan nama Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) yaitu melibatkan warga di semua dusun desa Bukit Raya,” terang Damin. (WAHID)

Nunik Tinjau Pembangunan Ruas Jalan Kota Gajah – Simpang Randu Lampung Tengah, FAKTUAL — Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim (Nunik) meninjau pembangunan jalan Ruas Kota Gajah – Simpang Randu, Kabupaten Lampung Tengah, guna memastikan kondisi pelaksanaan pembangunan infrastruktur jalan Provinsi berjalan baik. Wagub Nunik juga ingin memastikan bahwa kualitas pembangunan jalan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat yang melintas jalan tersebut. Menurut Nunik, pembangunan jalan ruas Kota Gajah – Simpang Randu telah dilakukan pada tahun 2019 dan dilanjutkan tahun 2020 ini. “Pembangunan jalan ruas Kota Gajah – Simpang Randu kita lanjutkan apa yang sudah dibangun ditahun 2019 di tahun 2020 ini,” ujar Wagub Nunik, kemarin.

Nunik mengatakan pembangunan ruas jalan tersebut menggunakan rigid (perkerasan kaku dari beton). “Karena jika aspal biasa cepat kembali rusak,” katanya. Untuk kelanjutan pembangunan di tahun 2020, Nunik menyebutkan digelontorkan APBD Provinsi Lampung sebesar Rp6,5 miliar. Sebelumnya pada tahun 2019, Pemerintah Provinsi Lampung telah menganggarkan sebesar Rp4 miliar. Nunik menjelaskan tidak hanya ruas Kota Gajah – Simpang Randu yang dianggarkan Pemerintah Provinsi Lampung, tapi juga ruas jalan lainnya. Saat melakukan peninjauan, Wagub Nunik didampingi Kepala Dinas Bina Marga dan Bina Konstruksi Provinsi Lampung Mulyadi Irsan. (*)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

TULANGBAWANG

12

644 Mahasiwa Unila KKN di Tulang Bawang Tulang Bawang, FAKTUAL – Bupati Tulangbawang Hj.winarti kamis pagi menerima langsung kegiatan kuliah kerja nyata ( KKN ) yang di adakan oleh universitas Lampung Tahun 2020. Acara penerimaan tersebut di adakan tepatnya di gedung serba guna (GSG) menggala. Kabupaten Tulangbawang, kemarin. Seperti diketahui Sebanyak 644 mahasiswa universitas Lampung yang terdiri 455 orang wanita dan 189 orang pria yang akan melaksanakan KKN di 9 kecamatan yang ada di kabupaten Tulang bawang. Dalam sambutannya Bupati Tulangbawang Hj Winarti, tak lupa mengucapkan selamat datang kepada para mahasiswa Unila yang akan menggelar KKN di kabupaten Tulangbawang, yang diharapakan dapat sebetah mungkin dan bisa dengan cepat membaur kepada masyarakat yang ada nantinya. “Dan kepada dosen sya mengucap kan terimakasih telah memilih kabupaten Tulangbawang sebagai tempat KKN para mahasiswa dan mahasiswi universitas Lampung dan saya berharap kepada mahasiswa dan mahasiswi supaya tidak ada rasa ragu yakin proses KKN ini adalah aturan. Ini adalah salah satu kerja nyata yang kalian laksanakan,” ujar bunda Winarti. Winarti juga berharap kepada mahasiswa dan mahasiswi yang menjalankan KKN agar dapat bersinergi dengan 25 program unggulan kabupaten Tulangbawang yang tujuannya untuk melayani masyarakat.(MUH)

Hardi Junaidi Pimpin Bupati Tulang Bawang DPC BNM Tulang Bawang Lantik 31 Kakam Terpilih Tulang Bawang, FAKTUAL - Hardi Junaidi dilantik menjadi Ketua Dewan Pemimpin Cabang (DPC) Berantas Narkotika dan Maksiat (BNM) Kabupaten Tulangbawang, oleh Ketua DPD Propinsi Lampung Wawan Candra Kirana, kemarin. Hadir dalam pelantikan itu Bupati Tulangbawang yang di wakili Kabag Kesbangpol Hamami Ria, pengurus dan anggota DPC BNM Tulang Bawang. Dalam sambutannya Wawan Candra Kirana menegaskan bahwa jika ada anggota BNM yang menggunakan narkoba pihaknya tidak akan segan-segan mengambil tindakan tegas. “Seperti yang di ketahui bahwa Indonesia sudah masuk kedalam golongan darurat narkoba

bahkan Indonesia berada pada nomor 3 darurat narkoba,” kata Wawan. Sementara, Ketua DPC BM Tulang Bawang Herdi Junaidi mengatakan, semi meciptakan lingkungan yang aman dari narkoba dan masyarakat yang tertib kita harus memulai dari keluarga kita sendiri dan orang di sekeliling kita terlebih dahulu. “Dan juga kita tidak ingin generasi yang akan datang akan rusak karena narkoba mari kita berantas narkoba dari sekarang Khusus nya untuk para remaja yang masih sekolah baik smp maupun SMA,” ujar Hardi Junaidi “Jika tidak sekarang kapan lagi dan juga kalow bukan kita yang bekerja siapa lagi,” pungkasnya. (YADI)

Tulang Bawang, FAKTUAL – Bupati Tulangbawang Winarti melantik kepala kampung terpilih hasil pemilihan kepala kampung serentak tahun 2019 kabupaten Tulangbawang, kemarin. Dalam acara tersebut di hadiri oleh para pejabat frokopinda, seluruh kepala kampung dalam wilayah kabupaten Tulangbawang yang di Lantik, 31 satu ketua BPK dan 31 tokoh masyarakat dari masing- masing kampung Dalam sambutannya Bupati Tulangbawang menyatakan kepada kepala kampung yang baru dilantik supaya dapat bersinergi kepada 25 program unggulan kabupaten Tulangbawang yaitu Bergerak Melayani Warga (BMW) “Karena muncul nya 25 program unggulan

kabupaten Tulangbawang itu adalah dari kebutuhan – kebutuhan dan permintaan dari masyarakat kabupaten Tulangbawang,” ujar bunda Winarti Dan dalam sambutannya bunda Winarti juga berpesan kepada kepala kampung terpilih Agara dapat merangkul lawan calon yang kalah kemaren supaya dapat bersama sama membangun kampung yang lebih baik lagi kedepannya dan setiap kepala kampung dapan bekerjasama dengan BPK dan bersinergi kepada 25 program unggulan kabupaten Tulangbawang jng sampai kepala kampung akan bersebrangan dengan BPK. (YADI)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

TULANGBAWANG

13

Tekab 308 Tangkap Pelaku Curas Terhadap Pelajar Tulang Bawang, FAKTUAL – Satu Dari Dua Pelaku Curas Terhadap Pelajar Perempuan Ditangkap Tekab 308 Polres Tulang Bawang Tekab 308 Polres Tulang Bawang berhasil mengungkap satu dari dua pelaku tindak pidana curas (pencurian dengan kekerasan) terhadap seorang pelajar. Kasat Reskrim AKP Sandy Galih Putra, SH, SIK mewakili Kapolres Tulang Bawang AKBP Syaiful Wahyudi, SIK, MH mengatakan, aksi curas yang dilakukan oleh pelaku terjadi hari Jumat (29/11/2019), sekira pukul 13.00 WIB, di Jalan Kampung Kahuripan, Kecamatan Banjar Baru. “Korban berinisial AM (17), berstatus pelajar, warga Kampung Kahuripan, Kecamatan Banjar Baru, Kabupaten Tulang Bawang. Akibat kejadian ini korban mengalami kerugian sepeda motor Honda Beat warna merah, BE 3492 ST dan HP (handphone) Xiaomi Play warna biru, yang semua ditaksir sekira Rp. 11 Juta,” ujar AKP Sandy, kemarin. Aksi kejahatan yang menimpa korban ini terjadi saat korban akan menjemput adiknya ke sekolahan dengan menggunakan sepeda motor, saat melewati jalan kampung yang berjarak sekira 1 Km dari rumahnya, tiba-tiba korban ditendang oleh salah satu pelaku yang berboncengan dengan temannya menggunakan sepeda motor juga, sehingga korban terjatuh ke parit. Saat korban terjatuh ini lah para pelaku langsung mengambil paksa sepeda motor dan HP milik korban, lalu para pelaku kabur dan meninggalkan korban. Atas kejadian tersebut, Agus Hariyanto (39), berprofesi wiraswasta yang merupakan bapak kandung korban melaporkan peristiwa yang dialami oleh putrinya ke Mapolsek Banjar Agung.

Berbekal laporan tersebut, petugas kami langsung melakukan penyelidikan untuk mencari tahu siapa pelakunya. Berkat keuletan dan kegigihan petuga di lapangan, hari Kamis (09/01/2020), sekira pukul 01.00 WIB, salah satu pelaku berhasil ditangkap saat sedang berada di rumahnya.

Kodim 0426 Tulang Bawang Satukan Semangat Berolahraga

“Pelaku tersebut berinisial WY (15), berstatus pengangguran, warga Kampung Dwi Warga Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang, sedangkan rekan pelaku berinisial S saat ini masuk DPO (daftar pencarian orang) dan dari tangan pelaku berhasil disita BB (barang bukti) HP milik korban,”

Babinsa Menggala Tengah Komsos Dengan Masyarakat Tulang Bawang, FAKTUAL – Sertu Heri Iswanto, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 426-02/Menggala, Kodim 0426/Tulang Bawang, melaksanakan anjangsana komunikasi sosial ke rumah Alidin (50) di lingkungan Kibang, Kelurahan Menggala Tengah, kemarin. Anjangsana komunikasi sosial yang dilakukan membahas tentang bagaimana menjadi warga negara yang baik, sehingga bermanfaat untuk masyarakat, Bangsa dan Negara. Di tempat berbeda Komandan Koramil 42602/Menggala Kapten Inf Arief Afuan kepada awak media menuturkan, komsos (komunikasi sosial) adalah salah satu metode pembinaan

Tulang Bawang, FAKTUAL – Anggota Kodim 0426 Tulang Bawang dengan semangat dan motifasi yang baru di tahun 2020, bersamasama melaksanakan olahraga untuk menjaga dan meningkatkan stamina guna mendukung pelaksanaan tugas sehari- hari, kemarin. Olahraga bersama yang dilakukan dimulai dengan berjalan kaki sejauh 4500 M, dilanjutkan dengan olahraga sesuai yang diminati, Volly Ball, Tenis Meja dan Wood Ball. Dandim 0426 Tulang Bawang Letkol Inf

Kohir menyampaikan, olahraga harus dijadikan sebagai kebutuhan dalam kehidupan seharihari, karena dengan berolahraga badan menjadi sehat dan bugar, sehingga dalam aktifitas melaksanakan tugas sehari- hari akan dapat dilakukan dengan baik dan penuh semangat. Luangkan waktu untuk selalu berolahraga, manfaatkan semua fasilitas olahraga yang ada, baik fasilitas milik kita (Kodim 0426) maupun milik Pemda Tulang Bawang, dan lakasnakan olahraga dengan semangat dan gembira.(MUH)

ungkap AKP Sandy. Saat ini pelaku sedang dilakukan pemeriksaan di Mapolsek Banjar Agung dan akan dijerat dengan Pasal 365 ayat 2 ke 2 KUHPidana tentang pencurian dengan kekerasan. Diancam dengan pidana penjara paling lama 12 tahun. (YADI)

teritorial TNI- AD yang berhubungan dengan perencanaan dan kegiatan untuk memelihara dan meningkatkan hubungan dengan seluruh komponen bangsa, guna mewujudkan saling pengertian dan kebersamaan sehingga timbul kesadaran dalam diri masyarakat untuk berpartisipasi dalam kepentingan bidang pertahanan. Seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) dituntut harus menguasai Komsos, karena Babinsa adalah ujung tombak TNI- AD yang tersebar keseluruh pelosok negri dan berhubungan langsung dengan masyarakat. (MUH)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

MESUJI

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

14

Bupati Mesuji Sambut 616 Mahasiswa KKN Unila

Mesuji, FAKTUAL - Sebanyak 616 mahasiswa Universitas Lampung (Unila) mengikuti kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Mesuji. Mereka tersebar di 86 desa, di tujuh kecamatan selama 40 hari ke depan. Rombongan mahasiswa KKN Unila Periode I Tahun 2020 untuk wilayah Kecamatan Simpang Pematang diterima oleh Plt Bupati Mesuji Saply TH didampingi Plt Kepala Bappeda Kabupaten Mesuji Irhandi Juanesvant, Camat

Simpang Pematang Mausiruddin, dan beberapa kepala desa lokasi KKN di Kantor Camat Simpang Pematang, kemarin. Plt Bupati Saply menyambut baik dan menyampaikan apresiasi kepada Universitas Lampung yang telah mengirimkan mahasiswa untuk melaksanakan KKN di Kabupaten Mesuji. Menurutnya kegiatan KKN ini merupakan pengimplementasian salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi, serta wujud komitmen

Plt Bupati Mesuji Lantik Kades Terpilih Mesuji, FAKTUAL – Plt Bupati Mesuji H. Saply TH mengambil sumpah dan melantik Kepala Desa (Kades) Hasil Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Tahun 2019 bertempat di Halaman Pemda, kemarin. Sebanyak 21 Kades dari berbagai Desa seKabupaten Mesuji diambil sumpahnya dan dilantik. Kegiatan ini dilaksanakan supaya para Kepala Desa dapat segera bekerja dan merealisasikan program-program kerja nyata untuk masyarakat. Bupati berharap para Kades terpilih dapat menjalankan tugas dan fungsinya semata-mata demi kesejahteraan masyarakat yang dipimpinnya. Saply menegaskan Sinkronisasi program kerja dari tingkat terbawah yaitu Desa ke Kabupaten sampai dengan Provinsi hingga

ke Pemerintah Pusat mutlak diperlukan demi efektivitas dan efisiensi,”tegasnya. “Mulai hari ini, Bapak dan Ibu Kepala Desa terpilih berkewajiban memajukan dan menyejahterakan masyarakat di wilayahnya masing-masing. Pergunakan anggaran,baik itu dari APBD maupun dari Dana Desa sebesarbesarnya untuk kesejahteraan masyarakat,”tegas Plt Bupati di hadapan ratusan tamu Undangan yang menghadiri di tempat kegiatan. Turut hadir dalam kegiatan tersebut kodim 0426 Tulang bawang , Kapolres, Kabag, Ketua dan Anggota DPRD, Pemdes Kabupaten Mesuji,Ketua TP PKK Kabupaten Mesuji, unsur Forkopimda, Diskominfo Kabupaten Mesuji, Tokoh Masyarakat setempat, dan tamu undangan lainnya.(TAB)

Universitas Lampung dalam mendukung pembangunan bangsa, khususnya di Kabupaten Mesuji. “Saya berharap dengan kehadiran mahasiswamahasiswa KKN Unila di sini akan dapat menumbuhkan kontribusi dan motivasi positif sebagai bagian dari civitas akademika Unila bagi masyarakat, khususnya di lokasi kegiatan KKN,” ujar Saply. Sementara itu, Dosen Pembimbing Lapangan

Wilayah Simpang Pematang Abdul Hakim, menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan yang diberikan. Dia juga mohon bimbingan dan arahan dari Pemerintah Daerah selama pelaksanaan KKN ini selama 40 hari ke depan. “Tujuan dari diselenggarakannya kegiatan KKN ini, salah satunya untuk berbagi ilmu dan pengetahuan yang didapatkan dari kampus dan untuk dipraktikkan di masyarakat,” jelasnya. Berikut daftar desa yang menjadi lokasi KKN Unila Periode I Tahun 2020: Kecamatan Mesuji: Desa Wiralaga I, Wiralaga II, Nipah Kuning, dan Sungai Badak. Kecamatan Mesuji Timur: Desa Dwi Karya Mustika, Eka Mulyam Margo Jadi, Margo Jaya, Margo Mulyo, Muara Asri, Muara Mas, Pangkal Mas, Pangkal Mas Jaya, Pangkal Mas Mulya, Tanjung Mas Jaya, Tanjung Mas Mulya, Tanjung Menang, Tebing Karya Mandiri, dan Wonosari. Kecamatan Panca Jaya: Desa Adi Luhur, Adi Karya Mulya, Adi Mulyo, Fajar Asri, Fajar Baru, Fajar Indah, dan Mukti Karya. Kecamatan Rawa Jitu Utara: Desa Panggung Jaya, Panggung Rejo, Sidang Bandar Anom, Sidang Gunung Tiga, Sidang Kurnia Agung, Sidang Makmur, Sidang Way Puji, Sungai Buaya, Sungai Sidang, dan Telogo Rejo. Kecamatan Simpang Pematang: Desa Aji Jaya, Bangun Mulyo, Budi Aji, Harapan Jaya, Jaya Sakti, Margo Rahayu, Margo Makmur, Mulya Agung, Rejo Binangun, dan Wirabangun. Kecamatan Tanjung Raya: Desa Bangun Jaya, Berasan Makmur, Bujung Buring, Bujung Buring Baru, Gedung Ram, Gedung Mulya, Harapan Mukti, Kagungan Dalam, Mekar Sari, Mekar Jaya, Muara Tenang, Muara Tenang Timur, Mukti Jaya, Sinar Laga, Sri Tanjung, Sriwijaya, Tanjung Sari, Tri Karya Mulya, dan Wira Jaya. Kecamatan Way Serdang: Desa Bukoposo, Bumi Harapan, Gedung Boga, Hadi Mulyo, Karang Mulya, Kebun Dalam, Kejadian, Labuhan Baru, Labuhan Batin, Labuhan Makmur, Labuhan Mulya, Labuhan Permai, Margo Bhakti, Panca Warna, Rejo Mulyo, Gedung Sri Mulyo, Suka Agung, Suka Mandiri, Sumber Rejo, dan Tri Tunggal Jaya.(TAB)

Disdukcapil Mesuji Miliki Mobil Layanan Keliling Mesuji, FAKTUAL - Mulai tahun 2020 ini, warga Kabupaten Mesuji yang akan mengurus pembuatan Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP El), Kartu Identitas Anak (KIA), Kartu Keluarga (KK), Akta Kelahiran, dokumen kependudukan lainnya akan semakin mudah dan cepat pengurusannya. Pasalnya, Dinas Kepen­ dudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabu­ paten Mesuji kini telah memiliki mobil pelayanan keliling administrasi kepen­­dudukan. Penyerahan mobil pelayanan keliling tersebut dilakukan oleh Plt Bupati Mesuji Saply TH kepada Sekretaris Dinas Dukcapil Mesuji Elvita Krisnawati saat apel mingguan pada lingkup Pemkab Mesuji di Halaman Kantor Bupati Mesuji Wiralaga Mulya, kemarin. Dikatakan Elvita, pengadaan mobil pelayanan tersebut diperoleh dari APBD Kabupaten Mesuji Tahun Anggaran 2019 senilai Rp 698 juta. Menurutnya, pihaknya sangat terbantu dengan adanya mobil layanan ini karena selama ini mereka menggunakan mobil

operasional dan sepeda motor yang belum dilengkapi peralatan untuk keliling ke desadesa. “Dengan adanya mobil layanan ini nantinya masyarakat dapat melakukan perekaman sekaligus pencetakan secara langsung di lokasi sehingga dapat memu­ dahkan dan mempercepat pengurusan administrasi kependudukan. Untuk jadwal pelayanan keli­ ling nanti akan kami sampaikan ke camat dan kepala desa,” ungkap Elvita. Sementara itu, Plt Bupati Saply berharap agar mo­ bil pelayanan keli­ ling tersebut dapat digunakan dengan sebaik-baik­nya untuk mendu­kung tugas dan fungsi melayani masya­ rakat dalam hal pelayanan administrasi kependudukan. “Semoga dengan adanya mobil pelayanan keliling ini, masalah pengurusan dokumen administrasi kependu­dukan dapat teratasi sampai ke pelosok. Sekarang sudah zamannya pelayanan jemput bola, kita mudahkan masya­rakat, kita layani masyarakat dengan maksimal,” ucap Saply. (TAB)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

LAMPUNG UTARA

15

DAK Pendidikan Lampura Diduga Untuk Memperkaya Diri Lampura, FAKTUAL - Dana Alokasi Khusus (DAK) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lampung Utara, yang keluarakan pemerintah pusat untuk memperbaiki pendidikkan di Lampura telah disalah gunakan, guna memperkaya diri sendiri. Namun sangat disayangkan dana DAK fisik yang menyasar Ruang Kelas Baru (RKB), dan Perpustakaan beserta perlengkapan nya, yang terdiri dari sekolah dasar (SD) sebanyak 70 sekolah, sekolah menengah pertama (SMP) sebanyak 8 sekolah dan TK 6 sekolah beserta sanggar kegiatan belajar (SKB) yang tersebar di beberapa Kecamatan di dalam wilayah Kabupaten Lampung Utara. Seluruh sekolah yang mendapat DAK fisik tahun 2019 berawal dari 85 sekolah satu sekolah batal/fiktif dengan alasan yang sangat miris “Salah input” sehinga kini yang mendapat 84 sekolah, gelobal menyerap anggaran APBN tahun 2019 Rp.21 miliar. Kuat Dugaan, sekolah yang mendapat DAK

fisik di wajibkan menyetor Fee bervariasi nominal nya, dari 10 sampai 15 persen dari pelapon anggaran yang diterima, kepada Oknum Dinas Pendidikan dan Kebudayaan setempat. Modus yang dimainkan oleh oknum pejabat Disdik Lampura, dengan meminta para kepala sekolah yang mendapatkan dana DAK. Lalu mengumpulkan dana melalui salah satu bawahan nya, serta orang kepercayaan yang iya perintah. Para kepala sekolah diarahkan saat pencairan pertama untuk menyetorkan sekian persen dan saat pencairan kedua menyetor lagi dan terakhir baru dilunasi. “Kami diberi tahu jika pembayaran fee 1015 persen bisa dibayarkan dua kali sampai tiga kali, Kemudian uangnya diserahkan kepada salah satu orang yang telah ditunjuk oleh oknum Kabid Disdik, bahkan ada yang langsung kepada Oknum Kabid.” kata D, salah satu kepala sekolah penerima dana DAK. D, merasa sangat keberatan dengan pemotongan dana tersebut. Menurutnya,

Plt Kadis Pendidikan Lampura Usut Dugaan Pungli Lampura, FAKTUAL - Dugaan pungutan liar (pungli) di Dinas Pendidikan (Disdik) Lampung Utara, yang dilakukan Kasi SMP berinisial MN dan kawan-kawannya, sedikit terkuak setelah wartawan Faktual bertemu dengan Plt Kadis. Menurut Plt Kadisdik Lampung Utara Toto Sumedi diruang kejanya Selasa (7/120), mengatakan, sebagai Plt Kadis dirinya tidak tau bahwa ada bantuan Notebook dari pusat karena tidak pernah dilaporkan kepada dirinya selaku Kadis, sehingga bantuan yang ditujukan ke Dinas Pendidikan Lampung Utara dia tidak memahaminya. Toto sangat menyayangkan dengan kinerja staf Diknas Lampura yang tidak melaporkan kegiatan itu. “Seharus saya tahu donk dengan adanya bantuan dari pusat, saya sangat berterimakasih sekali informasi ini, saya berjanji akan mengecek langsung ke sekolah-sekolah yang mendapat bantuan Notebook tersebut, dan saya akan memanggil Kepala sekolah yang mendapatkan bantuan itu,” kata Toto.

Untuk itu, dirinya akan tanyakan langsung ke Kepsek berapa dana yang diminta oleh oknum kasi Diknas Lampura itu dan berjanji akan perbaiki kinerja staf yang melakukan dugaan pungli di lingkungan Diknas Lampung Utara. Ditempat terpisah, Ketua LSM KP3 (Komite Pemantau Pelaksanaan Pembangun) Andreansyah. ST. sanggat menyayangkan dengan Oknum Kasi SMP MN, yang tidak melaporkan kegiatan di Diknas Lampura, seharusnya meskipun Toto Sumedi sebagai Plt Kadis, seharus nya tetap ada koordinasi kepada atasan. “Saya sangat merespon dan mendukung atas tindakan Plt Kadis Diknas Lampura yang akan memangil Kepala sekolah dan memanggil Kasi SMP, agar persoalan pungli di Diknas Lampura tak terjadi lagi ditahun tahun mendatang . Andreansyah.ST. berharap agar persoalan pungli di Diknas Lampura dapat terselaikan, namun apabila persoalan ini tidak dapat terselesaikan secara interen, saya sebagai Ketua LSM KP3, akan membawa persoalan ini keranah hukum,” terangnya. (BREM)

pemotongan fee 10 persen bisa dipergunakan untuk kebutuhan sekolah yang lain. “Saya sangat keberatan. Bisa kita hitung kalau kami dapat dana DAK Rp.80 juta, untuk pembangunan MCK, maka fee-nya sangat jelas. Jika kami pergunakan untuk hal lain seperti, mengecat sekolah saja maka sudah bisa untuk mengecat banyak ruangan tetapi kami tidak bisa berbuat banyak soalnya mereka sudah meminta seperti itu,” papar nara sumber. Hal senada, dikatakan salah satu kepala sekolah yang mendapat DAK fisik rehap ruang kelas. “Kami ini buah simala kama mas, kami ingin sekolah kami bagus dengan menerima bantuan Dana Alokasi Kusus (DAK) di suatu sisi kami di cecar dari diknas kerjaan harus maksimal sedangkan uang yang kami terima harus menyisihkan untuk mereka, ini cerita kita aja mas, jangan di rekam.” cetus nya

“Memang 15 persen itu tidak sekaligus, ada yang memberi dari termin pertama. Jika saya tidak termin kedua dan terhir saya mengeluarkan itu. Belum lagi kami memberi pihak yang lain, udah bersukur dapet bantuan DAK tidak nombok mas,” keluhnya. Sementra itu Ketua LSM KP3 (Komisi Pemantau Pelaksana Pembangunan) . Andreansyah.St Mendesak pihak penegak hukum agar segera mengambil tindakan tegas bagi Oknum pejabat diknas ‘SW’ disinyalir telah merusak dunia pendidikan di Lampung utara, dengan dugaan melakukan gratifikasi DAK fisik tahun 2019. Dilanjutkan nya meminta agar APH segera pangil para Kepalasekolah, yang mendapat DAK untuk mengali keterangan, serta kemana muara fee yang telah diambil oknum kabid itu terang Andre dikediamannya, kemarin. (BREM)

LSM Tipikor Sayangkan Sikap Plt Kadisdik Lampura Lampura, FAKTUAL - Dugaan adanya Pungutan liar (Pungli), diDinas Pendidikan Lampung Utara yang dilakukan Oknum Kasi SMP berinisial MN dan kawan kawan, kepada sekolah sekolah yang mendapatkan bantuan Notebook, telah mendapat banyak sorotan dari kalangan Lembaga Suwadaya Masyarakat (LSM) Lampung Utara. Hal ini telah dibantah Plt Kadis pendidikan Lampura, bahwa tidak ada penarikan biaya dari Kepsek yang mendapat bantuan tersebut. Bantahan ini terkesan untuk menutupi atau melindungan staf Diknas Pendidikan Lampura, kejanggalan ini terlihat dari konfirmasi Faktual hari Selasa (7/1) yang mengatakan bahwa Plt Kadis Diknas tidak tahu adanya batuan Notebook. Saat Faktual konfirmasi Plt Kadis Diknas. Toto Sumedi. S.sos.Mm . Melalui telpon, Plt Kadis membantah, bahwa Kepsek telah memberikan sejumlah uang kepada Oknum kasi SMP Diknas, ini ada SMS dari Kepseknya terang Toto. Dilanjutkan Toto, bahwa itu tidak benar adanya penarikan sejumlah Uang kepada Kepsek yang mendapatkan bantuan Notebook dinda. Ini jelas kok, dari beberapa Kepsek yang telah SMS kepada seya, dalam hal ini dapat mengambil

kesimpulan bahwa tidak ada pungli di lingkungan Diknas Lampura jelas nya. Ditempat tepisah Ketua LSM Komite Pemantau Tindak Korupsi (KP.Tipikor) Aidi Syahrizal. SH.MH. turut angkat bicara mengenai persoalan yang terjadi di Diknas Lampung Utara. Menurutnya , Aidi sangat menyayang kan ada nya kegiatan Pungli di Diknas Lampura, hal ini sangat mencoreng pendidikan di Kab. Lampung Utara. Aidi juga sangat menyayang kan atas pernyataan sikap yang dilontar kan Plt Kadis Diknas, yang mengatakan tidak ada pungli dijajarannya, hanya dengan SMS dari Kepsek. Seharusnya sebagai Kadis dapat memanggil Kepsek yang dapat batuan, bukan melalui SMS, ini akan menimbulkan kecurigaan dari masyarakat, jangan jangan seluruh kepsek telah mendapat intimidasi dari pejabat Diknas. Dilanjutkannya sebab sebelumnya Kadis Diknas tidak pernah tau adanya bantuan Notebook, namun setelah selang beberapa hari Plt Kadis Mendapatkan SMS dari Kepsek yang mengatakan tidak pungli. ini ada apa kita perlu pertayakan terang Aidi. (BREM)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

WAYKANAN 16 Ratusan Pejabat Waykanan Dilantik BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

Waykanan, FAKTUAL - Bupati Waykanan Raden Adipati Surya mengajak seluruh jajaran aparatur Pemkab Waykanan bersama-sama dan saling bahu-membahu menghadapi tantangan kedepan dan bersatu padu untuk mewujudkan visi dan misi Waykanan Maju dan Berdaya Saing. “Karena pencapaian visi dan misi tersebut mustahil dapat tercapai tanpa kebersamaan dan kesatuan seluruh stake holder yang ada

di Kabupaten Waykanan. Mari kita ciptakan kebersamaan serta menjaga situasi dan kondisi yang kondusif di Kabupaten Waykanan. Pembangunan di Kabupaten Waykanan akan berhasil dengan baik bila kita bisa menciptakan Kebersamaan, kekompakan dan bersatu,” kata Raden Adipati Surya saat melantik pejabat struktural, camat dan pejabat kepala kampung di lingkungan Pemkab Waykanan. Pelantikan yang berlangsung di Gedung

Polres Way Kanan Tanam 5300 Pohon Way Kanan, FAKTUAL - Untuk mendukung penghijauan lingkungan, Polres Way Kanan gelar penanaman pohon di lingkungan markas, asrama dan tanah Polri yang terletak di Kampung Gunung Katun Kecamatan Baradatu Kabupaten Way Kanan, kemarin. Kapolres Way Kanan mengucapan terima kasih, kepada seluruh undangan yang telah hadir pada acara tersebut, bahwa kegiatan ini dilakukan menindaklanjuti instruksi Kapolri terkait program Polri Peduli Penghijauan. Adapun pohon yang ditanam sekitar 5300 batang di atas tanah seluas 19 hektar milik Polres Way Kanan dari hibah tanah warga Way Kanan Yose Sogoran kepada Polri. Jenis pohon yang ditanam ada tanaman buah sebanyak 2.200 batang, diantaranya pohon durian 600 batang, Alpukat, 200 batang, manggis 100 batang, kelengkeng 200 batang, sirsak 1000 batang, nangka100 batang. Terdapat juga tanaman keras sebanyak 3.100 batang, diantaranya pohon albasia 1000 batang , bayur 1000 batang, sengon 1000 batang, jengkol 100 batang. Penanaman pohon bertujuan sebagai bentuk mendukung penghijauan dan peduli bumi dan lingkungan, semoga dapat bermanfaat bagi Polres Way Kanan, anak cucu kita dan dapat melestarikan lingkungan, sehingga udara tetap sejuk menuju Indonesia yang hijau dan asri,” harap AKBP Andy. Sekda Kabupaten Way Kanan Saipul mendukung dan menyambut baik atas kegiatan penghijauan

yang dilaksanakan oleh Polres Way Kanan, kami berharap kegiatan baik seperti ini dapat dilaksanakan dan diikuti oleh semua pihak, serta kami selaku pemerintah daerah mengharapkan agar kita semua berserta masyarakat dapat menjaga apa yang telah kita laksanakan ini dan bermanfaat untuk anak cucu kita kedepan, mari kita lestarikan alam sekitar kita. Masih ditempat sama, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis hibah tanah kepada Polri dari pihak keluarga bapak Yose Sogoran, serta pemberian tali Asih dari Polres Way Kanan kepada masyarakat sekitar lokasi. Kegiatan selesai pukul 09.30 Wib, dan dilanjut­ kan dengan penanaman pohon penghijauan di lokasi tanah Bukit Jambi milik Polres Way Kanan di Kampung Gunung Katun Kecamatan Baradatu Kabupaten Way Kanan. Aksi penanaman itu juga dihadiri Kapolres Way Kanan AKBP Andy Siswantoro, Bupati Way Kanan diwakili Sekda Kabupaten Way Kanan Saipul, Dandim 0427 Way Kanan diwakili oleh Kapten Suwito, Pejabat utama Polres Way Kanan, Yose Sogoran Wakil Ketua I DPRD Way Kanan (selaku pihak keluarga pemberi Hibah, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Way Kanan, Kadis Perkebunan, Kadis Lingkungan Hidup, Kadis TPHP, Camat Baradatu, para Kapolsek, personel Polres Way Kanan dan Jajaran serta Bhayangkari Cabang Way Kanan. (*)

Serba Guna Pemerintah Kabupaten setempat, Selasa (7/1/2020) itu dihadiri Forkopimda, Sekda Saipul, para Staf Ahli Bupati, para Asisten Sekda, kepala Inspektorat Daerah Kabupaten, DPRD, Kepala dan Unsur Satuan Kerja Perangkat Daerah, Bagian Sekretariat Daerah Kabupaten, Instansi Vertikal, RSUD Zainal Abidin Pagar Alam, Pengurus Korpri dan Camat se-Kabupaten Waykanan. Adipati juga mengatakan promosi dan rotasi

di lingkungan birokrasi pemerintahan merupakan hal biasa, dimana promosi diberikan sebagai bentuk apresiasi Pemkab Waykanan atas prestasi kerja dan kinerja yang telah saudara berikan selama ini, sedangkan rotasi dilakukan guna memberikan motivasi ditempat tugas yang baru. “Selain itu bertujuan untuk mengisi formasi jabatan yang kosong karena pejabat memasuki masa pensiun sekaligus merupakan bentuk pembinaan dan pengembangan karier serta sebagai upaya untuk melakukan penyegaran terhadap jajaran pejabat di kabupaten Waykanan. Dengan demikian diharapkan penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat menjadi lebih baik,” ungkapnya. Dia juga berpesan dalam melaksanakan pekerjaan sehari-hari selalu berpegang teguh dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, mengedepankan kepentingan masyarakat, dan daerah diatas kepentingan pribadi atau golongan, menjalin kerja sama dan koordinasi baik secara vertikal maupun secara horisontal serta menghilangkan ego sektoral sehingga dalam melaksanakan tugas sehari-hari dapat dilaksanakan secara integral, paripurna dan komprehensip serta selalu meningkatkan kinerja, loyalitas, kemampuan serta etos kerja agar pelayanan kepada masyarakat dapat lebih optimal. “Selamat menjalankan tugas karena jabatan yang diberikan kepada saudara adalah amanah yang harus diemban dengan sepenuh hati. Amanah yang diberikan kepada saudara bukan hanya sekedar kepercayaan tetapi harus dimaknai juga sebagai sebuah tanggung jawab untuk menciptakan Pemerintahan Yang Baik dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Waykanan sesuai dengan visi visi yang telah kita tetapkan,” ucap Adipati. Diketahui pada acara tersebut Raden Adipati Surya melatik 31 orang eselon III, 116 orang eselon IV , 2 orang camat dan 22 orang pejabat kepala kampung. (*)

Waykanan Dicanangkan Sebagai Kabupaten Literasi

Waykanan, FAKTUAL - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi diwakili Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Lampung Ferynia mencanangkan Waykanan sebagai Kabupaten Literasi, kemarin. Dalam kesempatan itu juga dilaksanakan pengukuhan Dessy Afriyanti Adipati sebagai Bunda Literasi berdasarkan Keputusan Bupati Waykanan Nomor : B.01/IV.20-WK/2020, dan Pengukuhan Pengurus Gerakan Literasi Daerah Kabupaten Way Kanan 2020 bertempat di Aula Pemerintah Kabupaten Waykanan. “Pemerintah Provinsi Lampung sangat mengapresiasi kepada Kabupaten Waykanan yang berinovasi untuk melaksanakan kegiatan yang luar biasa ini. Pencanangan Kabupaten Waykanan sebagai Kabupaten Literasi di awal tahun 2020 ini, merupakan momen yang sangat strategis dalam upaya mendukung minat masyarakat guna memperluas wawasan dan pengetahuan dengan membaca,” ungkap Ferynia. Hal ini dikarenakan dengan membaca dapat meningkatkan kreativitas, kepercayaan diri, membuka diri terhadap ide dan informasi baru, serta dapat mengembangkan kemampuan dan bakat yang dimiliki dengan optimal. “Dengan dikukuhkannya Pengurus Gerakan Literasi Daerah dan Bunda Literasi, diharapkan

peningkatan budaya baca di seluruh lapisan masyarakat akan lebih cepat, karena dengan seorang ibu akan lebih dekat dengan masyarakat, lebih inovatif dan kreatif dalam menumbuh­ kembangan minat baca pada masyarakat,” tambahnya. Lebih lanjut, Ferynia menjelaskan Kebiasaan gemar membaca hendaknya dilakukan sejak dini dari lingkungan keluarga, lingkungan sekolah maupun lingkungan masyarakat. Karena tidak ada satupun Negara yang maju sepanjang sejarah dan tidak ada peradaban yang terhebat sekalipun kecuali karena masyarakatnya gemar membaca. “Untuk itu, Perpustakan sebagai wahana belajar sepanjang hayat, yang menyediakan berbagai informasi tentunya harus dikelola oleh sumber Daya Manusia yang berkualitas, seiring dengan perkembangan jaman dan perkembangan Teknologi Informasi. Khususnya dalam menghadapi “Bonus Demografi”,” jelasnya. Oleh karenanya, Pemasyarakatan Perpusta­ kaan perlu dilaksanakan secara terus menerus agar masyarakat lebih mengenal manfaat dari Perpustakaan. Untuk itu Pemerintah Kabupaten Waykanan berkewajiban menjamin hak masyara­ ­katnya guna memperoleh informasi dan penge­ tahuan melalui layanan perpustakaan. (*)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

BENAR BERIMBANG

LAMPUNG BARAT

17 ADD Wajib Mensejahterakan Masyarakat Pekon Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

Lampung Barat, FAKTUAL- Pemerintah Pekon (Desa) di bawah Dinas Pemberdayaan Masyarakat Pekon (PMP) tahun anggaran 2020 menitikberatkan realisasi program kegiatan Dana Desa yang bersinggungan langsung dengan pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat pekon. Kepala Dinas PMP kabupaten Lampung Barat Yudha Setiawan menghimbau seluruh peratin (kepala Desa) agar memprogramkan kegiatan yang realisasinya menggunakan anggaran pekon. Program-program tersebut, kata Yudha, harus disesuaikan dengan kultur dan budaya masyarakat masing-masing pekon, tujuannya agar kebutuhan pekon dapat terakomodir, terlaksananya pemberdayaan masyarakat, dan menunjang kesejahteraan masyarakat. Yudha menjelaskan, ada perbedaan pelaksanaan kegiatan tahun sebelumnya dengan tahun 2020. “Seperti kegiatan Bimtek, jika tahun sebelumnya peserta Bimtek adalah peningkatan SDM aparatur desa, tahun 2020 diprioritaskan pada peningkatan SDM masyarakat dalam bentuk usaha seperti pertukangan, perbengkelan, perdagangan dan home industri yang ada dan memadai ditingkat pekon, dengan harapan setelah mengikuti Bimtek nanti dapat membuka lapangan kerja dan mengembangkan usahausaha yang ada,” ungkap Yudha, Rabu (08/01). Menurut Yudha, tidak menutup kemungkinan kegiatan ADD tahun 2020 di pekon akan mengalami perbedaan, sebab sesuai anjuran Bupati, skala prioritas pembangunan pekon harus mengacu pada standard kebutuhan masyarakat masing-masing pekon. “Masing-masing Pekon mempunyai banyak perbedaan baik letak geoggrafis dan perbedaan budaya, karena itu, secara otomatis kebutuhan masyarakatnya pun berbedam. Peratin diminta betul-betul memahami situasi dan kondisi masyarakat yang ada di pekonnya masing. Bagi peratin yang betul betul memahami budaya

dan kebutuhan masyarakat dipekonnya, dapat dipastikan program kegiatan ADD yang terlaksana nanti akan dapat diterima dan bermanfaat bagi masyarakat pekonnya,” imbuhnya. Realisasi ADD secara tepat oleh peratin dapat dipastikan akan mendorong kesejahteraan masyarakat, karena tahun 2020 Dana Desa dapat digunakan untuk bermacam-macam kegiatan termasuk pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan, home industri, pariwisata

Kehadiran DPR RI dan stad Maulana Disambut antusis Ribuan Masyarakat BNS

Lampung Barat, FAKTUAL - Kehadiran Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) sekaligus mantan Bupati Kabupaten Lampung Barat periode 2007-2017 Drs. Mukhlis Basri dan Penceramah Ustad M. Nur Maulana dari Jakarta disambut Antusias oleh masyarakat Bandar Negeri Suoh (BNS), kemarin. Terselenggaranya acara ini dalam rangka Pengajian Rutin PAC Muslimat NU Kecamatan Bandar Negeri Suoh Pekon Tanjung Sari Pemangku Kali Pasir, Sekaligus Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Tasyakuran Drs. Mukhlis Basri yang saat ini menjabat sebagai Anggota DPR RI. Selain itu, acara ini dihadiri oleh Anggota DPRD Provinsi Lampung, Bupati Lampung

Barat H. Parosil Mabsus, Ketua DPRD Lampung Barat Edi Novial S.Kom., Camat, Peratin serta Ketua Nahdhatul Ulama dan Ketua Muslimat Kecamatan BNS. Dalam sambutannya, Bupati H. Parosil Mabsus menuturkan bahwa acara ini merupakan sebagai tempat silaturrahmi dan saling mendoakan “silaturrahmi saling mendoakan. yang sulit kita doakan mudah, yang sakit kita doakan sembuh dari penyakitnya,” Tuturnya, Dalam acara ini juga, Bupati Parosil yang akrab disapa “Pacik” melakukan Penyerahan santunan kepada anak yatim yang dilakukan secara simbolis. Tak hanya itu, Bupati juga memberikan apresiasi kepada 2 (dua) orang panitia penyelenggara acara tersebut, dengan diberangkatkan umroh.(*)

dan pelestarian lingkungan hidup serta kegiatankegiatan lain yang berkaitan dengan kehidupan masyarakat pekon. Mengupas kegiatan ADD pada tahun sebelumnya, Yudha tidak menampik jika realisasi kegiatan Anggaran Dana Desa di kabupaten Lampung Barat di masing-masing pekon/desa masih memprioritaskan pada pembangunan infrastruktur. “Benar, realisasi ADD di kabupaten Lambar hingga tahun lalu masih prioritas pada

pembangunan infrastruktur khususnya jalan, karena umumnya pekon di kabupaten Lampung Barat penduduknya memiliki tempat usaha jauh dari tempat bermukim dan jarak antar Pemangku (Rt) yang relatif berjauhan, sehingga sulit untuk dijangkau karena kondisi jalan yang licin dan masih tanah, karena kondisi itulah telah menjadi keharusan bagi pekon untuk membangun infrastruktur jalan lingkar pekon yang nyaman dan layak untuk masyarakat,” pungkasnya.(*)

SMAN 10 Bandar Lampung Belajar Literasi di Lambar Lampung Barat, FAKTUAL Geliat gerakan literasi di Lampung Barat telah menjadi motivasi berbagai pihak di luar kabupaten untuk belajar literasi di Bumi Beguai Jejama Sai Betik. Terbukti, SMA Negeri 10 Bandar Lampung pada mengunjungi tiga sekolah yakni SMA Negeri 2 Liwa, SMP Negeri 1 Liwa, dan SD Negeri 1 Way Mengaku. Kunjungan kerja tersebut dipimpin oleh Dra. Kholifatul selaku Ketua Tim Literasi SMAN 10 bersama sepuluh anggota tim lainnya, kemarin. Kehadiran rombongan disambut langsung oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung Wilayah III (Lampung Barat dan Pesisir Barat), Zaikadir, S.Sos, M.H., dan Budi Wiryawan, S.Pd., selaku Kepala SMA Negeri 2 Liwa.Zaikadir mengucapkan terima kasih atas kehadiran Tim Literasi SMA Negeri 10 Bandar Lampung dan berkomitmen untuk mewajibakan gerakan literasi sekolah untuk tingkatan SMA/SMK/SLB di wilayah Lampung Barat dan Pesisir Barat. Tujuan Dari Acara Semoga gerakan yang

telah dilaksanakan oleh SMA Negeri 2 Liwa dapat menjadi acuan seluruh SMA/SMK/ SLB dalam wilayah kerja saya,” ujarnya Zaikadir. Sementara Budi Wiryawan, S.Pd., menyam­ paikan ucapan selamat datang serta memaparkan kegiatan literasi yang telah dan yang akan dilaksanakan di SMA Negeri 2 Liwa. Dimulai sejak penetapan Tim Literasi Sekolah, pelatihan menulis, peringatan bulan bahasa dan peringatan hari besar terkait literasi, literasi 15 menit, Lampung mengaji. “Kemudian ada pojok baca kelas dan umum, mading kelas dan mading umum, pohon literasi, hari kunjung perpustakaan, penerbitan buku karya siswa, anjung baca, hingga rencana kegiatan Festival Puisi SMA Negeri 2 Liwa akan dilaksanakan Juli-Agustus 2020 mendatang,” bebernya. Ikut hadir pada kunjungan dimaksud Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Lampung Barat Saripan Halim, Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lampung Barat Ahmad Syukri, serta Tim GLD Lampung Barat. (*)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

PESISIR BARAT

18

Pesibar Rolling Puluhan Pejabat

Pesisir Barat, FAKTUAL – Bupati Pesisir Barat Dr. Drs. Agus Istiqlal, SH., MH yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pesisir Barat Ir. N. Lingga Kusuma, MP melantik para pejabat administrator, pejabat pengawas, kepala sekolah dan pengawas sekolah, di GSG Selalaw Krui, Kecamatan Pesisir Tengah, kemarin.

Dalam sambutanya Sekda menyampaikan beberapa hal yang menjadi dasar pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat administrator, pejabat pengawas, kepala sekolah dan pengawas sekolah di lingkungan pemerintah kabupaten Pesisir Barat. Yaitu keputusan bupati Pesisir Barat nomor:

b/16/ kpts/ v.04/ hk-psb/ 2019 tentang pengangkatan, pemindahan dan pemberhentian pegawai negeri sipil dari dan dalam jabatan pengawas sekolah di lingkungan pemerintah kabupaten pesisir barat, keputusan bupati pesisir barat nomor B/17/KPTS/V.04/HKPSB/2019 tentang pengangkatan, pemindahan

dan pemberhentian pegawai negeri sipil dari dan dalam jabatan administrator dan jabatan pengawas di lingkungan pemerintah kabupaten Pesisir Barat dan keputusan bupati Pesisir Barat nomor B/18/KPTS/V.04/HK-PSB/2019 tentang pengangkatan, pemindahan dan pemberhentian pegawai negeri sipil dari dan dalam jabatan kepala sekolah di lingkungan pemerintah kabupaten Pesisir Barat. Disampaikan,pemindahan tugas dan promosi jabatan merupakan suatu hal yang biasa dalam peyelenggaraan pemerintahan, dengan tujuan untuk peningkatan karir aparatur sipil negara (ASN). Serta merupakan suatu proses penyegaran pada struktur organisasi perangkat daerah. semoga pelantikan ini dapat lebih memberikan motivasi kepada saudara untuk senantiasa berkiprah dan mengabdikan diri selaku ASN, sesuai tugas pokok dan fungsi yang menjadi tanggungjawab saudara,terangnya. Selanjutnya pada kesempatan itu sekda menyampaikan pesan kepada para pejabat administrator, pejabat pengawas, kepala sekolah dan pengawas sekolah yang baru dilantik agar dapat menjadi teladan yang baik dalam menjalankan tugas maupun sebagai anggota masyarakat. Serta harus mampu membaca visi yang dikedepankan oleh pimpinan, sekaligus harus memiliki kecakapan untuk merealisasikannya. Selain itu, hal penting lainya yang harus saudara-saudari lakukan yaitu menyusun berbagai rencana program dalam rangka mewujudkan percepatan pembangunan di kabupaten pesisir barat dan segera melakukan berbagai terobosan serta mengajukan berbagai usulan program prioritas kepada pemerintah pusat melalui kementerian terkait, sehingga perencanaan yang telah disusun akan memperoleh dukungan anggaran yang memadai,tutupnya. Turut hadir Para Asisten dan Para Kepala OPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat. (*)

Agus Istiqlal Resmikan Bupati Pesibar Buka GUIM Angkatan ke-9 SPAM di Pekon Tanjung jati Pesisir Barat, FAKTUAL - Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal, menghadiri acara pembukaan Gerakan Universitas Indonesia Mengajar (GUIM) angkatan ke-9, di GSG Selalaw, kemarin. Agus mengawali sambutannya dengan ucapan selamat datang dan terimakasih atas kepercayaan rektor UI yang telah memilih Pesibar sebagai tempat kuliah pengabdian masyarakat dalam meningkatkan mutu kualitas kegiatan belajar mengajar di Pesibar. Agus menuturkan, GUIM merupakan suatu tugas pengabdian yang diberikan kepada mahasiswa sebagai perwujudan nyata, keterikatan emosional antara dunia kampus dengan masyarakat. “Ini bukan hanya semata-mata untuk menyelesaikan kewajiban kurikulum, yang dibebankan oleh universitas kepada mahasiswa. Akan tetapi, sebagai generasi penerus bangsa harus mempunyai pola pikir yang benar guna keberhasilan dunia pendidikan,” jelasnya. Agus juga menegaskan bahwa Pemkab Pesibar sangat mendukung upaya-upaya mahasiswa UI dalam meningkatkan prestasi dunia pendidikan, supaya dapat melahirkan

generasi penerus yang berdedikasi tinggi dan berintlektual. “Melalui gerakan ini saya berharap para mahasiswa dapat membantu mengatasi masalah pendidikan yang ada di masyarakat Pesibar, dengan melakukan pemberdayaan masyarakat desa menuju peningkatan kesejahteraan yang lebih baik melalui potensi dan strategi yang dimiliki serta lebih meningkatkan kepedulian terhadap masalah pendidikan yang ada dilingkungan sekolah dasar sehingga dapat mewujudkan pendidikan masyarakat yang lebih baik,” tukasnya. “Pesibar merupakan Negeri Para Sai Batin dan Para Ulama, untuk itu saya berpesan kepada saudara agar tetap jaga nama baik kampus, almamater, norma- norma agama dan adat istiadat setempat di depan masyarakat,” pungkas Agus. Turut hadir Ketua Bem UI Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Manik Marganama­ hendra, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), Hapzi NS, para Kepala OPD, Para Camat, ketua pelaksana Asa Sakinah Tsalisa, dan peserta GUIM angkatan ke-9. (*) Pesisir Barat, FAKTUAL – Bupati Pesisir Barat Dr.Drs.Agus Istiqlal,SH.,MH meresmikan pembangunan SPAM Pedesaan, di Pekon Tanjung Jati Kecamatan lemong, kemarin Dalam Sambutannya Bupati mengatakan pembangunan baru sistem penyediaan air minum (SPAM) pedesaan yang berada di Kecamatan Lemong Pesisir Barat meliputi dua pekon, yaitu Tanjung Jati dan Pekon Tanjung Sakti. “Program ini merupakan pembangunan yang kedua Sebelumnya dilakukan di Pekon Penengahan. Pembangunan SPAM ini sebagai upaya pemerintah Pesisir Barat dalam memaksimalkan pelayanan masyarakat melalui pendistribusian air bersih,”jelasnya. Dengan adanya pembangunan baru spam

pedesaan ini diharapkan dapat memberikan hasil nyata bagi pembangunan di Pesisir Barat untuk kesejahteraan masyarakat di pekon – pekon serta dapat memenuhi kebutuhan air bersih bagi seluruh masyarakat di pekon tanjung jati dan pekon tanjung sakti, kecamatan lemong. Selanjutnya, bupati berpesan bagi masyarakat yang menerima sambungan air bersih agar dijaga dan digunakan seperlunya jangan sampai ada yang menggunakan air bersih ini secara berlebihan sehingga masyarakat di pekon tanjung jati dan pekon tanjung sakti seluruhnya bisa mendapatkan pasokan air bersih. Turut hadir Kepala OPD, tokoh adat, Para Peratin, Camat Lemong, dan masyarakat setempat.(*)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

OKU RAYA

19

OKU Apel Gelar Pasukan Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana OKU, FAKTUAL - Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis Menghadiri Acara Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Alam di Kab. OKU Tahun 2020 Bertempat di Halaman Mapolres OKU, kemarin. Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis menyampaikan memasuki musim penghujan seperti saat ini potensi terjadinya bencana alam sangat besar, untuk itu perlu adanya peran dan partisipasi kita semua dalam menghadapi kemungkinan terjadinya bencana. Sebagaimana amanat Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang penanggulangan bencana, bahwa penanggulangan bencana merupakan urusan semua pihak, walaupun sebagai penanggung jawab adalah pemerintah. namun demikian masyarakat sebagai garda terdepan jika terjadi bencana, maka perlu ditingkatkan kesiapsiagaan menghadapi bencana. Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis mengatakan bahwa pelaksanaan apel siaga bencana yang dilakukan oleh Pemkab, TNI-Polri bersamasama dengan instansi terkait sebagai wujud nyata sinergitas kesiapsiagaan dalam rangka mengantisipasi terjadinya bencana di tahun 2020. Bencana alam terjadi secara mendadak dan tidak dapat diprediksi. Karena itu perlu adanya kelancaran komunikasi dan koordinasi antarlintas pemangku kepentingan sehingga penanganan yang cepat bila terjadi bencana dapat dilakukan secara cepat dan bermanfaat, sehingga hal-hal yang lebih buruk tidak terjadi. Dalam beberapa bulan terakhir wilayah sumsel terutama Lahat, Pagar Alam, dan Muara

Enim saat ini sangat mengkhawatirkan dengan serangan Harimau Sumatera yang telah memakan Korban Jiwa. Minggu lalu diperoleh informasi bahwa ancaman harimau liar sudah muncul dalam

wilayah Kab OKU, untuk itu saya Bupati OKU mengintruksikan kepada para Camat, Kepala Desa beserta perangkat TNI-POLRI ditingkat Kecamatan agar meningkatkan koordinasi pemantauan terhadap potensi munculnya

harimau liar kearah pemukiman dan perkebunan penduduk. Bupati OKU meminta seluruh aparat selalu siap siaga dalam menghadapi segala kemungkinan terjadinya bencana alam.(*)

Kuryana Azis Hadiri Bupati OKU Pimpin Apel Pringatan Hari Amal Bakti Gabungan Perdana

OKU, FAKTUAL - Bupati OKU Memimpin Apel Gabungan Perdana Pada Tahun 2020 Bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Bertempat di Halaman Pemkab OKU, kemarin. Apel gabungan dilaksanakan setiap satu bulan sekali ini, adalah untuk bersilaturahmi dan juga sebagai wadah penyampaian informasi dan bahan evaluasi pada setiap bulan. Mengawali apel gabungan perdana di tahun 2020 ini, Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis, mengatakan Pemkab OKU memberlakukan pemberian tunjangan kinerja atau TPP kepada ASN, untuk itu ASN dituntut untuk meningkatkan disiplin kinerja, tidak ada lagi ASN yang bermalasmalasan. Masalah disiplin ini juga bukan semata-mata bertujuan pemberian Tukin tetapi yang lebih penting lagi menyangkut disipiln kerja sesuai peraturan pemerintah yang berdampak pada pemberhentian ASN itu sendiri. Berkaitan masalah tunjangan kinerja lebih lanjut, Bupati menghimbau bagi ASN Pemkab OKU yang diperbantukan pada kantor Imigrasi Muara Enim, mengenai administrasi kepega­

waian, agar tetap mengisi absensi tetap di OPD masing-masing. Pada awal tahun 2020 ini, bagi semua OPD dapat secepatnya melaksanakan kegiatan fisik dan non fisik. Untuk itu kepada LPSE dan Pokjapokja agar dapat bersinergi dengan OPD yang terkait. Begitu juga kepada Dishub dan POLPP agar menjalankan tugas dengan baik, terutama tugas dilapangan untuk pelayanan masyarakat dengan baik. Seperti kita ketahui bersama di tahun 2020 ini, adalah tahun politik, dimana Kab OKU dan 6 Kab/kota di Sumsel melaksanakan Pilkada serentak, diharapkan kepada seluruh ASN dapat menjaga netralitas dan menciptakan suasana yang kondusif di Kab OKU. Pada bagian akhir sambutannya, Bupati minta kepada seluruh ASN agar sama-sama bekerja dengan baik, meningkatkan prestasi kerja yang membanggakan untuk kemajuan pembangunan, baik di tingkat nasional maupun di tingkat Provinsi.(*)

OKU, FAKTUAL - Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis Menghadiri Acara Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag Ke-74 Tahun 2020 di Gedung Serbaguna Islamic Centre Baturaja kemarin. Acara ini diselenggarakan oleh Kementerian Agama Kabupaten OKU serta sekaligus memperingati kembali Hari Amal Bakti ( HAB ) Kemenag Ke-74 Tahun 2020 di Kabupaten Ogan Komering Ulu dengan mengangkat tema “Umat Rukun, Indonesia Maju “. Adapun kegiatan yang telah dilaksanakan Pemberian santunan kepada 5 Panti Asuhan yang ada di Kabupaten Ogan Komering Ulu yaitu Panti Asuhan assyifa, an-nur, mustika, assaniyah dan rumah yusuf yang diberikan oleh karyawan- karyawati Kantor Kementerian Agama kabupaten Ogan Komering Ulu. Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis Membacakan Amanat Menteri Agama RI dalam sambutannya menyampaikan Hari ini, kita memperingati tonggak peristiwa penting yang mempunyai arti khusus bagi bangsa Indonesia yang menjunjung tinggi kaidah dan nilai-nilai kehidupan beragama, yaitu Hari Amal Bakti Kementerian Agama. Peringatan Hari Amal Bakti Kementerian

Agama merefleksikan rasa syukur kita kepada Allah SWT dan penghargaan terhadap jasa-jasa para perintis dan pendiri Kementerian Agama. Kita semua bisa berdiri di tempat ini, tidak lepas dari perjuangan dan pengorbanan generasi terdahulu. Sejalan dengan tema Hari Amal Bakti Kementerian Agama tahun 2020 ialah, “Umat Rukun, Indonesia Maju”, saya mengajak seluruh jajaran Kementerian Agama di Pusat dan di Daerah, agar menjadi agen perubahan dalam memperkuat kerukunan antar umat beragama di Tanah Air. Kerukunan antar umat beragama merupakan modal kita bersama untuk membangun negara dan menjaga integrasi nasional. Kementerian Agama hadir untuk melindungi kepentingan agama dan semua pemeluk agama. Untuk itu, seluruh jajaran Kementerian Agama harus bisa mengawal dan mengembangkan peran strategis Kementerian Agama secara kontekstual di tengah masyarakat. Acara dilanjutkan dengan pemotongan Tumpeng dan Pemberian Penghargaan Satya Lencana, santunan ke anak yatim serta penyerahan Bingkisan Ke Purna Bakti Kemenag OKU.(*)


FAKTUAL SURAT KABAR MINGGUAN

RAGAM

BENAR BERIMBANG

Edisi 510/ Tahun Ke-17/ 13 - 20 Januari 2020

20

SMK PP Diminta Bangkitkan Kejayaan Agribisnis Lampung Bandarlampung, FAKTUAL - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengajak SMK Pertanian Pembangunan (SMK PP) Negeri Lampung membangkitkan kejayaan agribisnis di Provinsi Lampung melalui kurikulum dan mata pelajaran yang relevan dengan kebutuhan masyarakat. Hal itu diungkapkan Gubernur Arinal saat menerima rombongan dari SMK Pertanian Pembangunan (SMK PP) Lampung di Ruang Kerjanya, kemarin. “Saya mengharapkan SMK PP dapat mengha­ silkan out put atau lulusan – lulusan yang tidak hanya menguasai teori tentang pertanian tetapi tetapi mampu lulus sebagai SDM di bidang pertanian yang mumpuni sabagai pelaku agribisnis yang berjaya,” ujar Gubernur. Sebagai Alumni SMK PP, yang pada era 1980an dikenal sebagai SPMA (Sekolah Pertanian Menengah Atas), Gubernur Arinal berharap SMK PP menghasilkan lulusan yang terus berkontribusi untuk kemajuan pertanian di Provinsi Lampung. Juga bersama – sama mewujudkan Program Lampung Berjaya khususnya di bidang pertanian. SMK PP memang pernah jaya di era 80-an dan banyak melahirkan tenaga profesional dalam bidang pertanian khususnya di Lampung dan Sumatera. Sementara itu, Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto yang mendampingi Gubernur dalam acara ini, menyampaikan sebagai langkah awal untuk meningkatkan kualitas SMK PP pemerintah Provinsi Lampung akan merealisasikan harapan siswa / siswi SMK PP untuk memiliki membangun asrama. “Pemerintah Provinsi akan melengkapi asrama bagi siswa dari luar daerah, sehingga tidak perlu repot mencari tempat kost,” kata Fahrizal. Plt. Kepala SMKN PP Lampung Junaida menyampaikan terimakasih atas perhatian dan dukungan Pemerintah Provinsi Lampung kepada SMK PP.

Dia menyampaikan komitmenya untuk bekerja sama mendukung program pemerintah di bidang pertanian. “Kami sangat bersyukur dan berterima kasih atas dukung Pemprov. Hal tersebut tentu sangat baik untuk sekolah dan kami yakin sekolah

bisa kembali berjaya untuk mendukung program pemerintah di bidang pertanian,” kata Junaida yang juga alumnus SPMA Hajimena itu. Dalam audiensi ini hadir para guru SMK PP, seperti Hj. Sri Suwarsi yang merupakan guru Gubernur Arinal saat menjadi siswa didik

di SPMA. Setelah beraudiensi, Gubernur Lampung bersama seluruh yang hadir berkenan mencicipi hasil karya siswa SMK PP berupa produk olahan pertanian seperti sirup markisa dan sirup belimbing wuluh, dan telor asin. (*)

Arinal Dukung Pengembangan Bupati Lamtim Serahkan Rute Lampung-Kuala Lumpur Bantuan Korban Puting Beliung

Bandarlampung, FAKTUAL - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mendukung pengembangan rute Lampung-Kuala Lumpur yang akan dilakukan Maskapai AirAsia demi meningkatkan pengembangan pariwisata dan perekonomian Lampung. Hal itu diungkapkan Gubernur Arinal saat menerima audiensi dari PT. Indonesia AirAsia, di Ruang Kerja Gubernur, Kantor Gubernur, Bandarlampung, kemarin. “Saya mendukung adanya penerbangan rute Lampung-Kuala Lumpur dalam rangka membangun Lampung,” jelasnya. Gubernur Arinal menjelaskan dengan adanya penerbangan ini maka akan mendukung peningkatan perekonomian Lampung. “Selain meningkatkan perekonomian, juga berpengaruh terhadap peningkatan kunjungan wisatawan,” jelas Gubernur Arinal. Sementara itu, Head of Indonesia Affairs

and Policy AirAsia Eddy Krismeidi Soemawilaga menjelaskan bahwa audiensi ini terkait adanya rencana pengembangan Kuala Lumpur - Lampung. “Rencana ini dalam rangka mengembangkan potensi kerjasama untuk menstimulasi pasar guna membangun perekonomian,” jelas Eddy. Selain menstimulasi pasar, lanjutnya, dengan adanya kerjasama ini maka secara langsung akan berdampak terhadap peningkatan kunjungan wisatawan ke Provinsi Lampung. Lebih lanjut, Eddy menjelaskan bahwa rencana awal penerbangan akan dilakukan 3 kali dalam seminggu dengan menggunakan pesawat tipe AR320. “Rencananya penerbangan ini akan beroperasional sebelum pertengahan tahun. Tentunya penerbangan ini nantinya akan terus ditingkatkan. Oleh karena itu, kami memohon adanya dukungan dari Gubernur Lampung Arinal Djunaidi terkait hal ini,” jelas Eddy. (*)

Lampung Timur, FAKTUAL - Bupati Lampung Timur (Lamtim), Zaiful Bokhari meninjau korban angin puting beliung di Desa Taman Bogo, dan Desa Tambah Dadi, Kecamatan Purbolinggo, kemarin. Hadir mendampingi Bupati dalam kesempatan tersebut, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Syahmin Saleh, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Mashur Sampurna Jaya, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Yudi Irawan, serta Camat Purbolinggo, Akih Sunaryo. Ketika dimintai keterangannya, orang nomor satu di Bumei Tuwah Bepadan itu menyampaikan, “Hari ini bersama dengan asisten 1, Dinas PMD, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, dan juga camat serta forkopimda untuk melakukan peninjauan ke masyarakat kita yang terkena musibah angin puting beliung dan alhamdulillah ini sudah diperbaiki”. Zaiful menambahkan, “Saya akan mencoba kembali melihat bahwa rumah inikan dihuni

oleh seorang nenek dan cucunya jadi tidak menutup kemungkinan kita nanti akan melakukan perbaikan terhadap rumah ini supaya lebih layak lagi”, ujarnya. Sebelum mengakhiri sambutannya Zaiful juga menghimbau warga untuk memangkas pohon tinggi yang ada di sekitar rumah. “Sekarang ini cuaca ini sedang ekstrem oleh karena itu lihat sekeliling rumah jika ada pohon tinggi mak saya menghimbau untuk melakukan pemangkasan karena anginnya kan ekstrem”. Diketahui bahwa kejadian angin puting beliung sendiri terjadi pada senin 06 Januari 2020, sekitar pukul lima sore. Adapun korban dalam kejadian ini ialah Bapak Sujono yang berlokasi di Dusun 5, RT 21 RW 09, Desa Taman Bogo, Purbolinggo. Dalam kesempatan tersebut Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari juga menyerahkan bantuan berupa perlengkapan makan dan alat masak kepada korban puting beliung. (IRI)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.