Epaper Edisi 23 Maret 2022 | RADAR BOGOR DIGITAL

Page 1

RABU 23 MARET 2022 20 SYABAN 1443 H HARGA RP4.000 BERLANGGANAN RP90.000 TERBIT 12 HALAMAN

Rusia Blokade Akses Makanan dan Obat-obatan

Berangkat Haji Tak Perlu PCR JAKARTA–Pemerintah terus menyiapkan teknis penyelenggaraan haji 2022. Menyusul keluarnya keputusan dari Arab Saudi bahwa mereka kembali menerima jamaah haji dari luar negaranya.

KIEV–Ukraina memang menyatakan tidak akan menyerah hingga akhir. Namun, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menegaskan siap duduk di meja perundingan. Dia ingin menemui Presiden Rusia Vladimir Putin secara langsung. Versi Zelensky, pertemuan tersebut penting untuk menghentikan perang.

MANASIK: Sejumlah calon Jemaah haji mengikuti pelatihan manasik haji di Almahmudah Manasik Haji Training Centre, Setu, Tengerang Selatan, Selasa (22/3).

BERANGKAT..Baca Hal 9

Q

RUSIA...Baca Hal 9

Q

Boleh Mudik Lebaran Kondisi pandemik Covid-19 di Indonesia terus membaik. Tidak ada daerah yang berada di Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakt (PPKM) level 4. Diharapkan kondisi ini terus terjadi hingga musim mudik Lebaran nanti. Q BOLEH..Baca Hal 10

Menko PMK

Muhadjir Effendy

Karena untuk jaga-jaga marilah kita segera kita melengkapi vaksin dosis dua dan booster itu rame-rame booster. Kita pastikan mereka yang booster aman untuk mudik.

Menparekraf

Sandiaga Uno

Alhamdulillah berarti tarawih bisa kembali kita giatkan dan juga kegiatan buka bersama tentunya dengan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin.

Wakil Presiden RI

Ma’ruf Amin

Kemudian juga booster bahkan nanti booster itu kita ingin jadikan sebagai syarat kalau nanti orang mau mudik. Maka tidak perlu lagi ada semacam di PCR, atau antigen.

MenPAN-RB

Tjahjo Kumolo

Syaratnya harus tiga kali vaksin mulai sekarang, vaksin gratis saja kok. Kalau sudah vaksin tiga kali, bebas, mau ziarah, mau silaturahmi ke keluarganya di mana pun.

ATURAN PPKM

LEVEL 2 TERBARU (Kota dan Kab Bogor) Penerapan

Diperpanjang Lagi 2 Pekan

$&$ !' % #&$ $ $ " !!$% # " %

# " #! $ '

PerkantoranSupermarket -

Sekolah -

Sektor non esensial diizinkan WFO maksimal 75% Pegawai wajib vaksin dan menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

Perhotelan

Kegiatan pembelajaran dapat dilakukan melalui pembelajaran tatap muka terbatas dan/ atau pembelajaran jarak jauh sesuai aturan yang berlaku.

Mendag-Polri Beda Pendapat Tersangka Migor

-

Wajib menggunakan aplikasi PeduliLindungi Kapasitas maksimal 75% Fasilitas gym hingga ballroom diizinkan buka dengan kapasitas maksimal 75% Anak di bawah 12 tahun wajib menunjukkan hasil tes negatif Covid-19.

Resepsi Pernikahan -

Diperbolehkan maksimal 50% Tidak mengadakan makan di tempat

Tempat Ibadah -

Kapasitas maksimal 75%

(

Fasilitas umum -

Kapasitas 75% Anak di bawah 12 tahun boleh masuk dengan didampingi orang tua Anak 6-12 tahun wajib menunjukkan bukti vaksin minimal dosis pertama

JAKARTA–Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi yang membeberkan penetapan tersangka kasus minyak goreng (migor) justru ditepis Korps Bhayangkara. Perbedaan pendapat itu diduga muncul karena Polri khawatir akan dinilai telah diintervensi dalam penanganan kasus migor.

MENDAG...Baca Hal 10

Q

INDEKS

MENGGELIAT: Industri pariwisata di Lombok, Nusa Tenggara Barat mulau menggeliat. Seperti terlihat di kawasan Pantai Aan, Lombok, yang kembali dipadati wisatawan usai perhelatan MotoGP, akhir pekan lalu.

oleh Dahlan Iskan

Arsitek Atasan BEGITU banyak gagasan wali kota yang arsitek ini: Danny Pomanto. Saya lihat baliho di tengah kota: Makassar Menuju Kota Metaverse.

ARSITEK...Baca Hal 9

Q

SUBUH 04.42

DZUHUR 12.04

DISKUSI: Gubernur Nusa Tenggara Barat, Zulkieflimansyah berbincang dengan wartawan senior Hazairin Sitepu di Pendopo Gubernur NTB, Mataram, NTB, Minggu (20/3/2022).

Terkesima Pantai Pasir Merica

ALUN-ALUN DIKEPUNG MIRAS

Bogor Bisa Tiru NTB, Kembangkan Sport Tourism

Baca Metropolis Hal 12

ASHAR 15.15

MAGRIB 18.10

ISYA 19.15

Kabupaten Bogor bisa belajar dari Nusa Tenggara Barat (NTB) dalam mengembangkan wilayahnya sebagai “The City Of Sport and Tourism”. Laporan: MUHAMMAD INDRA

BOGOR..Baca Hal 10

Q

IKLAN & LANGGANAN: (0251) 7544001

REDAKSI: (0251) 7544005


EKONOMI

RADAR BOGOR, RABU 23 MARET I TAHUN 2022 I 20 SYABAN 1443 H I HALAMAN 2 AUD

CAD

CHF

CNY

DKK

EUR

GBP

HKD

10.538,73 10.426,75

11.247,38 11.134,60

15.433,16 15.273,04

2.273,13 2.250,15

2.120,86 2.099,63

15.783,65 15.620,91

18.777,05 18.584,52

1.837,24 1.818,94

JPY

12.294,79 12.169,33

NOK

NZD

SAR

SEK

1.607,22 1.590,78

9.832,79

3.832,58 3.794,24

1.477,62 1.462,47

9.733,53

SGD

10.570,94 10.461,91

USD

14.377,53 14.234,47

Update Terakhir 22 Maret 2022 Sumber: bi.go.id

Beralih ke Minyak Curah Harga Lebih Murah BOGOR– Masyarakat diperkirakan bakal beralih lebih banyak ke minyak curah untuk memenuhi kebutuhan di rumah. Pasalnya, harga minyak goreng curah yang kini beredar di pasar-pasar tradisional lebih murah dibandingkan ritel. Seperti yang diterapkan di pasar-pasar tradisional Kota Bogor. Harga minyak curah diwanti-wanti harus mengikuti Harga Eceran Tertinggi (HET) yang telah ditetapkan pemerintah, yakni Rp14 ribu. Apalagi, beberapa ton minyak goreng yang disubsidi langsung juga mulai digelontorkan ke pasar-pasar rakyat. Kota Bogor sendiri telah menerima sebanyak 5 ton minyak curah tersebut dari salah satu BUMN. Minyak curah yang didatangkan dari dalam mobil tangki itu langsung dibagikan kepada para pedagang dan masyarakat umum. Masyarakat umum membelinya dengan harga Rp14 ribu, sedangkan para pedagang mendapatkan kebijakan lebih murah agar bisa menjualnya kembali sesuai HET. Direktur Utama Perumda Pasar Pakuan Jaya (PPJ), Muzakkir Abdullah mengakui, ketersediaan minyak goreng itu akan terus diupayakan menjangkau pedagang. Permintaan selama bulan Ramadan tentu akan jauh lebih banyak. Untuk itu, perlu antisipasi dengan menyediakan suplai minyak goreng dengan harga terjangkau untuk masyarakat. Kemungkinannya, masyarakat akan memilih minyak curah untuk sementara waktu. ”Tidak bisa dipungkiri, di saat minyak curah masih harganya Rp14 ribu, otomatis masyarakat

akan beralih ke minyak curah. Apakah itu UMKM yang selama ini jual gorengan atau warga. Yang dulunya memakai minyak kemasan, untuk sementara waktu bisa berpindah ke minyak curah,” tandasnya kepada Radar Bogor, kemarin. Tak heran, masyarakat umum juga sempat menyambangi Pasar Merdeka yang menjadi tempat pendistribusian minyak curah, beberapa waktu lalu. Mereka berbondong-bondong membawa jeriken kapasitas hingga 5 liter. Sedangkan, para pedagang menyetok untuk dijual kembali memakai jeriken ukuran 20-50 liter. Harga minyak kemasan kini lebih mahal setelah subsidi dicabut pemerintah. Sejumlah supermarket atau ritel mematok harga di atas angka Rp20 ribu per liter. Bahkan, ada yang tembus hingga Rp25 ribu per liter. Artinya, satu kemasan dengan berat 2 liter baru bisa dibawa pulang dengan merogoh kocek Rp50 ribu. Muzakkir pun memastikan, stok minyak curah di pasar tradisional harus terus dijaga. Mereka masih mengupayakan bantuan lainnya dari pemerintah. Tidak cukup hanya dengan 5 ton minyak curah tersebut. Pasar tradisional lainnya di Kota Bogor juga belum kebagian. ”Kami masih menunggu kuota lagi dari pemerintah. Kalaupun nanti turun lagi, kita belum tahu di pasar mana dan dapat kuotanya berapa ton. Kita akan mendorong dari sisi pemerintah agar kuota yang diberikan ke Kota Bogor disesuaikan. Kalau tidak, tetap akan ada kelangkaan untuk minyak goreng ini,” pungkas Ketua Himpunan Alumni (HA) IPB Kota Bogor ini. (mam)

Jaga Distribusi Solar Subsidi JAKARTA–Pemerintah Indonesia menargetkan pertumbuhan ekonomi pada 2022 mencapai 5,2 persen. Hal itu akan mempengaruhi peningkatan kebutuhan energi, salah satunya yakni solar subsidi. Pjs Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting menjamin Pertamina Patra Niaga akan terus memastikan stok dan terjaganya proses distribusi di lapangan dengan maksimal. Pihaknya memonitor seluruh proses distribusi dari terminal BBM hingga konsumen untuk memastikan bahan bakar selalu tersedia di SPBU. Solar subsidi akan difokuskan pada pelayanan di jalur logistik serta jalur-jalur yang banyak dilalui konsumen yang berhak menikmati. “Stok solar subsidi secara nasional di level 20 hari dan setiap hari proses penyaluran ke SPBU terus dimonitor secara

Untuk pelaku industri dan masyarakat mampu kami imbau agar menggunakan BBM diesel nonsubsidi seperti Dexlite dan Pertamina Dex, dan solar subsidi bisa digunakan oleh saudara kita yang lebih berhak dan membutuhkan,.” Irto Ginting Pjs Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga

real time. Namun, perlu diketahui secara nasional per Februari, penyaluran solar subsidi telah melebihi kuota sekitar 10 persen,” jelasnya dalam siaran pers, Selasa (22/3). Oleh karena itu, ia meminta agar masyarakat tidak perlu khawatir dan panic buying. Pembelian bahan bakar diminta tetap sesuai dengan kebutuhan

masing-masing. Selain itu, pengguna harus benar-benar tepat sasaran. Untuk memastikan agar pengguna yang berhak atas solar subsidi bisa dipahami masyarakat, Pertamina terus meng edukasi dan sosialisasi mengenai regulasi penyaluran Solar subsidi. “Untuk pelaku industri dan masyarakat mampu kami imbau agar menggunakan BBM diesel nonsubsidi seperti Dexlite dan Pertamina Dex, dan solar subsidi bisa digunakan oleh saudara kita yang lebih berhak dan membutuhkan,” tekannya. Seluruh pihak diharapkan dapat ikut terlibat terkait pengawasan solar subsidi agar lebih tepat sasaran. Jika ada indikasi penyalahgunaan, masyarakat dapat melaporkannya langsung. Pertamina tidak segan menindak SPBU jika ditemui ada kesalahan. (jp)

MMKSI PERKENALKAN KONSEP BRANDING TERBARU UNTUK MASYARAKAT INDONESIA JAKARTA, 22 Maret 2022PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memperkenalkan konsep branding terbarunya yaitu “Life Adventure” kepada masyarakat Indonesia. Konsep ini hadir sebagai sebuah landasan MMKSI dalam menjalankan proses bisnisnya sebagai brand yang mendukung petualangan hidup setiap orang yang menjalani hidupnya untuk menghadapi tantangan, mengejar passion, dan menikmati perjalanan hidup yang menakjubkan dan juga menantang. Dengan “Covid-19 hadir pada tahun 2020, saat Mitsubishi merayakan ulang tahun ke-50 di Indonesia. Kami sangat berharap bahwa pelanggan, kolega, dan mitra kami serta keluarga yang berharga akan bertahan dari situasi sulit ini dan secara bersamaan mengingatkan kami tentang kehidupan kami. Pada saat itu, kami kembali menyadari bahwa dalam lingkungan apa pun, terdapat petualangan indah pada kehidupan sehari-hari setiap orang, dan merupakan kesenangan hidup yang nyata untuk menikmatinya dan bergerak maju sambil mendapatkan rasa kepuasan. Kami bangga bahwa kami telah berkontribusi pada pembangunan ekonomi Indonesia dan terwujudnya kehidupan masyarakat yang makmur selama 50 tahun. Dan kami berjanji untuk menjadi merek

yang dapat berkontribusi pada kebahagiaan dan kualitas hidup yang lebih kaya kedepan bagi pelanggan, kolega, mitra, dan keluarganya dengan mendukung petualangan hidup setiap orang Indonesia,”,” ungkap Naoya Nakamura, President Director MMKSI. Konsep ”“Life Adventure”” merupakan sebuah interpretasi arah dan sikap Mitsubishi Motors di Indonesia, di mana MMKSI sebagai brand yang menemani masyarakat dalam mengejar ambisinya untuk menjalani petualangan hidup dengan penuh gairah. Konsep ini dilatarbelakangi oleh komitmen MMKSI dalam meningkatkan pengalaman konsumen, di mana digitalisasi, peningkatan kualitas dan juga branding menjadi pilar utamanya. Kepuasan konsumen menjadi hal yang paling mendasar dalam menjalankan bisnis MMKSI yang dapat membuka peluang-peluang baru ke depannya. Pentingnya untuk mengenal nilai sebuah brand yang dipautkan dengan pemahaman terhadap target konsumen yang tepat, dapat

membentuk sebuah hubungan personal dan membangun kedekatan emosional antara konsumen dengan brand. Di mana hal ini akan memberikan beragam keuntungan yang tidak tampak, namun dapat memperkuat brand image serta membedakan Mitsubishi Motors dengan brand lain. Hal ini bisa menjadi salah satu keuntungan dalam memperkenalkan produk dan layanan Mitsubishi Motors. Ada begitu banyak hal yang memengaruhi “Life Adventure” seseorang, dan Mitsubishi Motors ingin menjadi partner bagi siapa saja yang melihat tantangan hidup sebagai petualangan yang luar biasa, dengan komitmen untuk menyediakan produk dan layanan yang mendukung perjalanan pelanggan yang menakjubkan dan penuh tantangan. Dengan menginformasikan karakteristik dan mentalitas brand Mitsubishi Motors melalui berbagai aktivitas, diharapkan calon konsumen yang masih dalam tahap penentuan karakter hidup dapat bergabung menjadi konsumen Mitsubishi Motors.(*)

LEBIH MURAH: Seorang petugas mendistribusikan minyak goreng curah yang sempat didatangkan di Pasar Merdeka, Kota Bogor, Senin (21/3) lalu. Banyak masyarakat beralih ke minyak curah karena harganya yang masih murah dan disubsidi pemerintah.

DEDE SUPRIADI/ RADAR BOGOR

"

"

"

"

"

"

" " # " ! ! " "

"

"

"

Gembleng 350 UMKM Naik Kelas BOGOR–Sebanyak 350 pelaku UMKM Kota Bogor digembleng lewat Pendampingan Terintegrasi UMKM Naik Kelas (Pantas). Pendampingan itu digawangi Dinas Koperasi UMKM Perdagangan dan Perindustrian (Diskopdagin). Peserta dibagi dalam

5 gelombang yang masingmasing menggembleng 70 orang. Kepala Diskopdagin, Ganjar Gunawan menjelaskan, Pantas tahun ini merupakan kegiatan ketiga dalam rangka pendampingan untuk pelaku UMKM. Mereka terintegrasi bekerja

sama dengan Kadin Kota Bogor, IBI Kesatuan dan Nusa Karya Inovasi, komunitas Bisa Digital Marketing. ”Pola latihan selama 6 bulan ke depan akan didampingi para pelatih yang sudah ditunjuk. Di ujungnya nanti Kadin akan menentukan

reward dan bisa naik kelas,” jelasnya. Formulanya diklaim berbeda dengan tahun sebelumnya. Harapannya, UMKM lokal bisa masuk ke dalam ekosistem belanja pengadaan barang dan jasa yang saat ini disuarakan pemerintah. (*/mam)


MIMBAR BEBAS

Sms, Whatsapp, Telegram

RADAR BOGOR I RABU, 23 MARET I TAHUN 2022 I 20 SYABAN 1443 H I HALAMAN 3

ke: lalu kirimkan melalui

Sampaikan unek-unek Anda terhadap layanan publik seperti PLN, PDAM, PT Pos,

telepon, jalan rusak, pungli, kemacetan, pembuatan KK/KTP/SIM/ paspor/ sertifikat tanah, dll.

Cantumkan nama dan alamat lengkap, nomor telepon yang bisa dihubungi, nomor pelanggan (untuk layanan PDAM/PLN/PT Gas) dan lampirkan fotokopi KTP. Kirimkan ke Redaksi Radar Bogor, Gedung Graha Pena, Jl KH R Abdullah bin Nuh No 30, Yasmin, Bogor.

Hanya yang memenuhi syarat yang akan dimuat. Redaksi berhak mengedit isi tulisan tanpa mengurangi substansi. Redaksi tidak bertanggung jawab atas dampak langsung maupun tidak, pascapemuatan tulisan. Terima kasih.

+62-811-1173-373

CANTUMKAN

Atau kirimkan melalui email:

IDENTITAS LENGKAP

redaksi@radar-bogor.com

fax: 0251-7544008 radar_bogor

Memutus Rantai Depresi Ibu KANTI Utami bukan yang pertama. Kasus serupa beberapa kali pernah terjadi. Ibu yang sejatinya menyayangi buah hatinya berupaya membunuh ketiga putranya. Bukan kasus yang pertama, karena tahun 2021 seorang ibu juga ditemukan gantung diri bersama dua jasad anaknya. Diduga keduanya dibunuh terlebih dahulu baru kemudian

sang ibu bunuh diri. Peristiwa serupa juga terjadi di tahun 2019, ibu membunuh anaknya yang masih bayi karena mendengar bisikan gaib. Kasus depresi pada ibu tidaklah bisa dianggap enteng. Lelah fisik dalam mengasuh buah hati beriringan dengan kelelahan psikis yang juga luar biasa. Terlebih hidup di era serba sulit di masa pandemi membuat

NOMOR

TELEPON

1. 2. 3. 4. 5. 6. 7.

POLRES BOGOR PLN Bogor (0251) 8345400 Bendungan Katulampa (0251) 8334344 RS Hermina Bogor (0251) 8382525, 08129270609 RS Melania Bogor (0251) 8321196 Rs Pmi Bogor (0251) 8324080 RS EMC Sentul (021) 29672977, (021) 29673000 Damkar Kabupaten Bogor (021) 8753547

Rumah Sakit Umum Daerah Kota Bogor (0251) 8312292 RS Azra (0251) 8318456 RS Mulia Pajajaran (0251) 8379898 RS Hermina Mekarsari (021) 29232525 RS Medika Dramaga (0251) 8308900/081319310610 Bogor Medical Center (BMC) (0251) 8390435 RS Karya Bhakti Pratiwi (0251) 8626868 Rumah Sakit Dr H Marzoeki Mahdi (0251) 350658, (0251) 8320467 Rumah Sakit Islam Bogor (0251) 8316822 Rumah Sakit Daerah (Rsud) Cibinong 021-875348, 8753360 Rumah Sakit Lanud Atang Sandjaja (0251) 7535976 RS Annisa Citeureup (021)8756780, Fax. (021)8752628 Rumah Sakit FMC (0251) 865-2391/866-2785 Rumah Sakit Salak (0251) 8344609/834-5222 RSUD Ciawi (0251) 8240797 Klinik Utama Geriatri Wijayakusuma (0251) 7568397 Rumah Sakit Bina Husada (021) 875-8441 Rumah Sakit ibu dan anak Nuraida(0251) 8368107, (0251) 368866 Yayasan Bina Husada Cibinong (021) 875-8440 Rumah Sakit Bersalin Assalam Cibinong (021) 875-3724 Rumah Sakit Bersalin Tunas Jaya Cibinong (021) 875-2396 Rumah sakit Bina Husada Cibinong (021) 8790-3000 Rumah sakit Ibu dan Anak Trimitra Cibinong (021) 8756-3055 Rumah Bersalin & Klinik Insani Cibinong (021) 875-7567 RS Sentosa Bogor, Kemang (0251)-7541900 RS Ibu dan Anak Juliana, Bogor (0251) 8339593, Fax. (0251)-8339591 RSIA Bunda Suryatni (0251) 7543891,(0251) 754-3892 Klinik Insani Citeureup (021) 879-42723 RSIA Kenari Graha Medika Cileungsi (021) 8230426 Rs Paru Dr. M. Goenawan Partowidigdo Cisarua-Bogor (0251) 8253630, 8257663 RS Asysyifaa Leuwiliang (0251) 8641142 RS Vania IGD (0251) 8380613, (0251) 8380601/8380605 RSKIA Sawojajar (0251) 8324371

Antara Sains, Agama, dan Klenik SEMAKIN modern kehidupan manusia ternyata tak menjadikan klenik, kejawen dan sejenisnya hilang dari masyarakat. Malah kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi disandingkan dengan praktik klenik yang berada di bawah bendera kearifan lokal. Padahal, antara sains dan klenik sangat bertolak belakang. Jika sains mengutamakan fakta dan penelitian ratusan bahkan ribuan kali, klenik hanya butuh sesajen, mantra, dan kepercayaan. Bagi masyarakat modern, klenik tidak masuk logika. Bagi masyarakat beragama, klenik adalah suatu kesyirikan. Tetapi, bagi segelintir orang, klenik dielu-elukan sebagai kearifan lokal yang bisa membangkitkan nasionalisme dan kebanggaan di dunia Internasional. eperti peristiwa di Mandalika kemarin. Aksi pawang hujan tentunya memunculkan banyak komentar, baik di kalangan masyarakat lokal maupun koran internasional. Jelas sudah, bagi masyarakat beragama Islam yang meyakini ajaran secara utuh, meminta bantuan pawang hujan termasuk prilaku syirik, menduakan Allah Swt. Padahal, dunia sudah modern. Harusnya hal-hal berbau perdukunan, klenik, dan kejawen bisa dihilangkan bukan dilestarikan atas nama budaya. Indonesia butuh manusia cerdas, melek ilmu pengetahuan, dan teknologi serta taat beragama. Bukan berada dalam kondisi jumud akibat praktik klenik yang berlindung atas nama kearifan lokal. Antara sains dan agama tidaklah bertolak belakang. Ia berjalan beriringan. Banyak sains terinspirasi dari agama. Banyak sains digunakan untuk mempermudah ibadah. Seperti kompas untuk arah kiblat, jam, teleskop saat pemantauan hilal, dan lainnya. Sedangkan klenik dan agama sangat bertentangan, bahkan merupakan salah satu dosa besar. Klenik dan ilmu pengetahuan pun tak bisa bertemu di titik temu. Mereka adalah dua hal yang bertolak belakang. riska.kencana.putri @gmail.com

kaum ibu dilanda kecemasan yang tak bisa terbendung. Kanti Utami mengaku membunuh ketika putranya karena tak ingin ketiga anaknya hidup susah. Hidup berjauhan dengan suami, serta ancaman PHK yang menghantui, membuat Kanti tak bisa berpikir jernih. Baginya, membunuh anak-anaknya akan menjauhkan mereka dari hidup

tak bahagia. Lebih baik mati sehingga tak perlu merasakan kepahitan hidup. Tak bisa dianggap remeh, depresi yang melanda kaum ibu bisa berujung petaka. Tak cukup mengandalkan keimanan, ibu butuh dukungan untuk bisa merawat dan membesarkan buah hati dengan bahagia. Persoalan yang sungguh kompleks.

Kondisi ekonomi yang penuh ketidakpastian membuat angka kemiskinan terus meningkat. Ditambah dengan meroketnya berbagai harga kebutuhan pokok, hati ibu mana yang tak dilanda resah. Kondisi ini diperburuk dengan minimnya kesadaran para suami. Pola asuh fatherless membuat para suami tak paham bagaimana menjalankan perannya sebagai suami

Mana Empatimu? DUH, serasa dikoyak-koyak hati emak. Tatkala bersusah payah untuk memenuhi kebutuhan hidup, bahkan minyak yang katanya tidak termasuk kebutuhan primer pun harganya gak kira-kira. Harganya sampai melambung di atas awan. Menjadi beban tersendiri bagi masyarakat menghadapi fenomena ini. Sebenarnya bagi emak, minyak goreng ini butuh gak butuh. Disebut butuh banget seperti katanya barang primer memang bukan. Disebut gak butuh juga kenyataannya emak juga agak susah untuk berpisah dengan minyak goreng. Yang pasti, keberadaan minyak

Syirik Jadi Tontonan SUNGGUH memalukan, keberadaan pawang hujan di tengah sirkuit balapan motor MotoGP Mandalika viral di media sosial. Bukan saja memalukan tapi ini juga sedang mempertontonkan perbuatan syirik kepada seluruh dunia. Alhasil, malah menjadi guyonan di berbagai negara. Padahal kita tahu, bahwa turunnya hujan dan berhentinya hujan adalah kehendak Allah Swt. Namun, miris saat ini masih saja percaya dengan hal yang berbau syirik. Yang mana seharusnya perbuatan syirik harus dijauhi, karena itu merupakan dosa besar nomor satu. Bagaimana negeri ini mau diberkahi ketika menghadapi masalah hujan saja diserahkan kepada pawang hujan? Seharusnya memanjatkan doa kepada Sang Maha Kuasa. Beginilah ketika akidah sudah terkikis, agama hanya hanya dijadikan sebuah status. Akhirnya, mereka seperti orang -orang bodoh yang percaya kepada selain Allah. Maka tak heran ketika kesyirikan dipertontonkan, Allah akan murka dan memberi balasan. Nunu, Ciomas, Bogor

goreng ini bagi para pedagang yang meng guna kannya sangatlah dibutuhkan. Misalnya, tukang gorengan yang sudah pasti bahan baku utamanya adalah minyak goreng. Nah, itulah faktanya kenapa masyarakat sampai berkerumun bak nonton konser atau ngantre yang panjangnya kayak ular naga yang melingkar-lingkar. Mereka rela melakukan itu meskipun sudah dipastikan capeknya gak ketulungan. Tapi bagi mereka, bukan sekadar makan rebusrebusan saja masalahnya selesai. Ada penghidupan yang berada di balik minyak goreng. Antara hidup dan mati, antara makan dan kelaparan.

Apa cukup menjadi solusi ketika minyak goreng mahal para emak disarankan merebus, mengukus atau membakar bahan makanan? Di mana empatimu? Bisa jadi karena hidupmu bergelimang harta maka dengan mudah mengatakan seperti itu. Selagi minyak goreng dengan harga standar pun banyak masyarakat yang melakukan apa yang disarankan olehmu, apalagi sekarang? Tenyata cuma itu yang ada di pikiranmu ketika melihat masyarakat susah-payah untuk mendapatkan minyak goreng. Sedangkal itukah? Ai Hamzah

Covid-19 Melandai, Tetap Waspada ALHAMDULILLAH segala puji milik Allah Swt atas pertolongan-Nya kasus Covid-19 terus melandai. Semoga awal yang baik dan kasus pun menghilang. Ketua Satgas Covid-19 Bima Arya menyampaikan dalam sepekan akhir ini angka Covid19 di Kota Bogor semakin melandai bahkan sudah dibawah 200 kasus. Tak ayal, PTM Terbatas untuk anak-anak pun bisa dilakukan. Hal ini dimulai dengan beberapa sekolah yang mulai PTM Terbatas dengan prokes

ketat. Jangan sampai ada klaster baru atau bahkan varian baru. Pemerintah harus menyiapkan sarana dan prasarana, memastikan prokes dilakukan, hingga memberikan sanksi ketika terjadi pelanggaran. Tetap waspada, saling mendukung dan memastikan untuk kebaikan bersama. Semoga Covid-19 benar-benar hilang dari negeri ini. Aamiin. Irma Susanti S.pd, Bogor Guru Pondok Pesantren Ath Thohiriin

dan ayah. Belum lagi kondisi sosial yang serba individualis menghilangkan empati dan kepekaan masyarakat terhadap kaum ibu. Acapkali, kepedulian pun tersampaikan dengan narasi yang tak tepat. Alih-alih merasa diperhatikan, ibu justru merasa terpuruk, menyalahkan diri sendiri dengan berbagai label manja, tak beriman, lemah atau malas.

Persoalan depresi pada ibu, menjadi ancaman yang tak bisa dianggap remeh. Diperlukan peran berbagai pihak agar memutus rantai depresi kaum ibu. Tak cukup dengan penyelesaiaan personal. Namun butuh dukungan masyarakat dan langkah sistemik dari pemerintah. Intan, Cilebut

Kemiskinan Struktural Berujung Pidana MIRIS, dikabarkan seorang ibu di Brebes menggorok ketiga anaknya pada Minggu (20/3) lalu. Diketahui 1 anak perempuan meninggal dengan luka sayat di leher, sedangkan dua lainnya mengalami luka serius. Pelaku mengaku bahwa alasan pembunuhan tersebut karena ia tidak ingin anakanaknya hidup susah. Kemiskinan hari ini semakin memilukan. Agaknya yang terjadi bukan kemiskinan kultural (akibat kemalasan rakyat), melainkan kemiskinan struktural (akibat ketidakmampuan pemerintah dalam menyediakan lapangan kerja). Apalagi di kondisi pandemi Covid-19 yang belum sepenuhnya pulih. Banyak masyarakat yang kehilangan pekerjaan, mengalami PHK, atau usahanya bangkrut. Kondisi tersebut diperparah dengan harga bahan pokok yang semakin melonjak, antara lain minyak goreng dan elpiji. Belum lagi biaya SPP sekolah, kebutuhan kuota anak untuk kelas online, biaya kesehatan, dan kebutuhan lain yang semakin menguras kantong dan pikiran. Wajar bila kondisi ini memicu stres, depresi, bahkan tindakan nekat seperti pembunuhan. Terkadang menjadi pertanyaan, Indonesia adalah negara yang kaya sumber daya alam, namun mengapa banyak rakyat yang tidak sejahtera? Hal ini dikarenakan sistem ekonomi liberal meniscayakan kapitalisasi sumber daya alam kepada swasta. Keuntungan lebih banyak mengalir ke kantong swasta. Ketika negara minim pemasukan, maka tak ada sumber untuk memenuhi kebutuhan dasar publik (kesehatan, pendidikan, dan lainnya). Karena ketidakmampuan tersebut, pemerintah akhirnya menyerahkan pengadaan kebutuhan pokok dan kebutuhan dasar publik pada swasta juga. Swasta, yang orientasinya profit, tentu akan menjual segala layanan kepada rakyat. Imbasnya, harga kebutuhan pokok dan kebutuhan dasar menjadi mahal sehingga tidak mampu diakses rakyat, apalagi yang miskin. Persoalan kemiskinan sangat pelik. Ketika kemiskinan struktural tidak diselesaikan oleh pemerintah, maka berpotensi terjadi tindak kriminal lainnya. Ulfa Ulinnuha, S.P. Forum Mahasiswa Pascasarjana IPB University

Tempatkan Wanita Sesuai Fitrahnya VIRAL seorang ibu muda dari Brebes yang tega menganiaya ketiga anak kandungnya dengan menggunakan cutter. Dua selamat, satu tak terselamatkan. Diduga ibu tersebut depresi. Melalui cuplikan wawancara, didapat informasi bahwasannya dia hanya ingin disayang oleh suami dan juga ingin menyelamatkan anakanaknya agar tak menderita seperti dirinya. Tak mudah memang menjadi seorang ibu sekaligus harus mencari nafkah. Apalagi jika harus LDR dengan suami. Lelah mengurus anak-anak memang kerap sekali menjadikan ibu mudah terserang depresi. Apalagi jika kepribadian introvert, hanya memendam segala sesuatu sendirian. Namun, suatu waktu akan menjadi

sebuah ledakan yang tak bisa dikendalikan. Layaknya bom, yang bisa meluluhlantahkan segala yang ada. Memang tak mudah menjalani hidup di era modern yang banyak godaan dan tantangannya. Membutuhkan kekuatan yang super termasuk dalam mengarungi bahtera rumah tangga. Tidak hanya itu, perlu juga kesabaran yang ekstra dalam membesarkan anak-anak. Himpitan ekonomi sering kali membuat seseorang lupa akan dirinya. Tekanan batin yang tak terkendali mengakibatkan depresi tingkat tinggi. Seorang wanita dengan sifat kelembutannya selalu ingin diperhatikan dan disayangi. Karena hal itulah, jika ingin membimbingnya, harus dengan cara yang halus bukan dengan

PENGUMUMAN LELANG ULANG EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN Menunjuk pelaksanaan lelang tanggal 4 Februari 2022 serta Pengumuman Kedua Lelang Eksekusi Hak Tanggungan tanggal 18 Januari 2022 di Surat Kabar Harian “Radar Bogor”, berdasarkan Pasal 6 UU Hak Tanggungan No. 4 Th. 1996, PT. Bank Syariah Indonesia, akan melaksanakan Lelang Ulang Eksekusi Hak Tanggungan dengan penawaran melalui internet dan perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Bogor terhadap agunan debitur atas nama: 1. Fuad Yusuf Herdyus : Sebidang tanah luas 132 m2 berikut bangunan yang berada diatasnya dengan SHM No.735/Karang Tengah atas nama Fuad Yusuf Herdyus terletak di Desa Karang Tengah, Kec. Babakan Madang, Kab. Bogor, Jawa Barat (setempat dikenal dengan Jl. Karang Tengah No.1 RT 002 RW 003, Desa Karang Tengah, Kec. Babakan Madang, Kab. Bogor, Provinsi Jawa Barat). (Nilai Limit Rp.750.000.000, Setoran Jaminan Rp.150.000.000) 2. Nurita Alawiah : Sebidang tanah luas 60 m2 berikut bangunan yang berada diatasnya dengan SHGB No.2100/Pagelaran atas nama Haeril Anwar terletak di Blok. H5 No.15, Desa Pagelaran, Kec. Ciomas, Kab. Bogor, Jawa Barat (setempat dikenal dengan Perum Alam Tirta Blok H-5 No.15 RT 005 RW 014, Desa Pagelaran, Kec. Ciomas, Kab. Bogor, Provinsi Jawa Barat). (Nilai Limit Rp.350.000.000, Setoran Jaminan Rp.70.000.000) - Cara Penawaran : melalui internet (Closed Bidding) - Hari/Tanggal : Rabu, 30 Maret 2022 - Batas Akhir Penawaran : Jam 11.15 Waktu Server (Sesuai WIB) - Alamat Domain : www.lelang.go.id - Tempat Lelang : KPKNL Bogor, Jl. Veteran No. 45 Bogor - Penetapan Pemenang : setelah batas akhir penawaran - Pelunasan Harga Lelang : 5 (lima) hari kerja setelah pelaksanaan lelang - Bea Lelang Pembeli : 2 % dari harga lelang

Keterangan: - Nominal Jaminan yang disetorkan ke rekening VA (Virtual Account) harus sama dengan Nominal jaminan yang disyaratkan. - Jaminan harus efektif diterima oleh KPKNL selambatlambatnya 1 (satu) hari sebelum pelaksanaan lelang - Segala biaya yang timbul sebagai akibat mekanisme perbankan menjadi beban peserta lelang

Syarat-syarat lelang:

Syarat dan ketentuan 1. Memiliki Akun yang telah terverifikasi pada website https://lelang.go.id. serta tata cara mengikuti lelang dapat dilihat pada menu “Tata Cara dan Prosedur” dan “Panduan Penggunaan” pada website tersebut. Obyek Lelang dijual apa adanya (as is) sehingga apabila karena sesuatu hal terjadi gugatan, tuntutan, pembatalan/penundaan pelaksanaan lelang terhadap obyek lelang tersebut diatas, pihak-pihak yang berkepentingan/peminat lelang tidak diperkenankan untuk melakukan tuntutan dalam bentuk apapun kepada KPKNL Bogor dan PT. Bank Syariah Indonesia. 2. Peminat lelang dapat melihat barang yang akan dilelang pada alamat obyek lelang mulai pengumuman ini terbit sampai dengan 1 (satu) hari kerja sebelum pelaksanaan lelang. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi PT. Bank Syariah Indonesia Area Retail Collection, Restructuring & Recovery Bogor (0251) 8350562 dan KPKNL Bogor (0251) 8315453

Bogor, 23 Maret 2022

Pemohon Lelang

KPKNL BOGOR

PT. Bank Syariah Indonesia

cara yang kasar. Wanita juga selalu mengedepankan perasaan bukan logika. Jadi, jika hatinya tersakiti maka mudah sekali rapuh. Begitu juga ketika seorang wanita mengalami depresi, maka hal yang dilakukan adalah mengikuti perasaannya, bukan akalnya. Untuk itulah, Sang Pencipta menyatukan wanita dan laki-laki dalam bingkai rumah tangga agar saling menyayangi dan melengkapi satu sama lainnya. Selain itu, agar bisa saling mengingatkan dalam kebaikan. Sebaik-baik lelaki adalah yang memperlakukan istrinya dengan baik. Tidak merasa diri sebagai raja yang selalu ingin dilayani setiap kebutuhannya. Suami harus memahami karakter seorang istri. Menjadi sahabat dalam

keseharian. Saling terbuka satu sama lain. Saling mensupport satu sama lain. Dengan begitu, tercipta rumah tangga yang sakinah, mawaddah, dan warohmah. Sebab, dari rumah tangga itu akan terlahir sebuah generasi penerus yang harus dibesarkan, dididik dengan penuh kasih sayang dan cinta. Lindungi kaum hawa dengan cara mencintainya dan menyayanginya dengan setulus hati. Jangan pernah sesekali menyakiti hatinya. Sebab ia adalah seorang istri sekaligus seorang ibu. Tempatkan dan perlakukan ia sesuai dengan fitrahnya. Semoga kasus-kasus di atas tak terjadi lagi. Siti Ningrum, M.Pd. Pemerhati Sosial dan Kebijakan Publik


BOGOR RAYA

RADAR BOGOR I RABU, 23 MARET I TAHUN 2022 I 20 SYABAN 1443 H I HALAMAN 4

Hendak Rapat, Kades Meninggal DRAMAGA–Hendak mengikuti rapat dengan Bupati Bogor, Ade Yasin bersama seluruh kepala desa se-Kabupaten Bogor, Kades Babakan Sehu Syam, mendadak meninggal dunia, kemarin sore. Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit Trimitra Cibinong, namun nyawanya tidak dapat diselamatkan. Ketua Paguyuban Kepala Desa Kecamatan Dramaga, Yayat Supriyatna mengatakan, jenazah dibawa ke rumah duka di Desa Babakan, Kecamatan Dramaga,

untuk dimakamkan. “Beliau (kades, red) meninggal dunia saat hendak mengikuti rapat bersama Bupati Bogor,” ujarnya kepada Radar Bogor, kemarin. Saat itu, sambung Yayat, almarhum sudah sempat mengisi daftar hadir. Namun, tiba-tiba korban mengeluh sakit punggung dan langsung dibawa ke klinik terdekat. Kemudian almarhum dilarikan ke Rumah Sakit Trimitra Cibinong, namun tidak tertolong. Yayat mengatakan, Kades Babakan

saat berangkat ke Cibinong untuk mengikuti rapat dengan Bupati masih dalam keadaan sehat. “Tapi, ketika masuk ruang rapat, almarhum mengeluh sakit punggung,” katanya. Sementara itu, Staf Desa Babakan, Ending mengaku mendapatkan kabar bahwa kades meninggal dunia sekitar pukul 15:00 WIB. Selama ini, almarhum memang kerap mengeluh sakit lambung. ”Almarhum meninggal dunia diusia 58 tahun. Saya atas nama pribadi

dan Pemerintah Desa Babakan mengucapkan belasungkawa sedalam-dalamnya atas wafatnya kepala desa kami,” ujarnya.(abi/c)

BERITA DUKA: Jenazah Kades Babakan, Sehu Syam, saat dibawa ke rumah duka. Kades Babakan meninggal dunia saat hendak mengikuti rapat bersama Bupati Bogor, kemarin. FOTO: JAINAL/RADAR BOGOR

Jaring Masyarakat Agar Divaksin

FOTO: JAINAL/RADAR BOGOR

VAKSINASI: Petugas Polsek Ciampea, dibantu anggota Satpol PP memberhentikan setiap pengendara yang melintas di depan Kantor Kecamatan Ciampea, kemarin. Para pengendara yang belum divaksin diajak mengikuti vaksinasi yang diselenggarakan Polsek Ciampea.

Berantas Peredaran Narkoba di Lapas CIBINONG-Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pondokrajeg, Cibinong, Kabupaten Bogor, menggelar sidak ke kamar hunian warga binaan. Sidak ini dilakukan seiring adanya informasi peredaran narkoba dikendalikan narapidana dari dalam Lapas Pondokrajeg. ”Kita lakukan penggeledahan insidentil ke kamar-kamar hunian warga binaan khusus pidana narkotika. Ini merupakan upaya deteksi dini mencegah beredarnya narkoba dalam lapas. Kami amankan beberapa benda berbahaya yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan,” ujar Kepala Lapas Kelas

IIA Pondokrajeg Cibinong, Usman Madjid kepada Radar Bogor, Jumat (18/3). Usman mengatakan, sidak ini dilakukan petugas gabungan dari Polres Bogor dan BNNK Bogor. Razia ini merupakan wujud nyata dari komitmennya Zero HALINAR (Handphone, Pungli, Narkoba). ”Sidak kami lakukan di blok hunian khusus narkoba. Kegiatan rutin kita laksanakan, mendadak dan rahasia,” jelasnya. Kalapas memastikan, jumlah barang terlarang masuk kamar hunian setiap harinya terus menurun. Semua ini berkat kerjasama dan kerja keras

mereka dalam meningkatkan pelayanan bagi warga binaan. ”Untuk barang temuan hasil penggeledahan akan kami data, selanjutnya dimusnahkan,” tambahnya. Menurutnya, narkoba memang musuh utama seluruh masyarakat dan unsur penegak hukum, termasuk Lembaga Pemasyarakatan. Sehingga, mereka berkomitmen penuh memberantas narkoba dengan berpedoman kepada tiga kunci pemasyarakatan maju. ”Sebagai salah satu bagian dari penegak hukum di Indonesia, kami mengutuk keras peredaran narkoba, khususnya dalam Lapas dan Rutan,” tandasnya.(cok/b)

CIAMPEA-Polsek Ciampea, dibantu anggota Satpol PP Kecamatan memberhentikan setiap pengendara yang melintas di depan Kantor Kecamatan Ciampea, kemarin. Para pengendara ini diajak mengikuti vaksinasi yang diselenggarakan Polsek Ciampea. “Hari ini (kemarin, red) kami melaksanakan vaksinasi dosis satu, dua, dan tiga untuk masyarakat. Kami bersama Satpol PP menjaring masyarakat di jalan yang belum divaksin,” ujar Kapolsek Ciampea, Kompol Beben Susanto kepada wartawan, kemarin. Masyarakat yang melintas, kata Beben, diberhentikan dan ditanya apakah sudah vaksin atau belum. Jika belum, pengendara langsung diarahkan untuk divaksin yang disediakan Polsek Ciampea. “Bukan hanya masyarakat Ciampea, warga mana saja yang belum divaksin kami arahkan untuk vaksinasi. Hari ini ada 60 warga ikut vaksin,” paparnya. Kapolsek mengatakan, vaksin yang diberikan selain Sinovac ada juga vaksin baru, yaitu Cocovac. “Masyarakat yang sudah lewat enam bulan belum divaksin kedua bisa menggunakan Cocovac. Saat ini angka vaksinasi di wilayah hukum Polsek Ciampea untuk dosis pertama dan kedua sudah mencapai 90 persen lebih,” terangnya.(abi/c)

Pembangunan Jembatan Habiskan Rp5,7 Miliar PAMIJAHAN-Bupati Bogor, Ade Yasin meresmikan pembangunan jembatan beton di Kecamatan Pamijahan, kemarin. Dengan dibangunnya jembatan permanen ini, akses antar desa di Kecamatan Pamijahan semakin lancar. Bupati menuturkan, pembanguna jembatan ini menghabiskan anggaran Rp5,7 miliar yang digelontorkan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR).

”Itu bukan jembatan rawayan, tapi jembatan beton yang dibangun dengan anggaran Rp5,7 miliar. Jembatan ini permanen dibangun DPUPR,” jelasnya. Selain itu, politisi PPP ini juga meresmikan pembangunan infrastruktur yang dibiayai melalui program Satu Miliar Satu Desa (Samisade). Pembangunan jalan ini dilakukan pemerintah desa setempat. ”Saya juga melihat hasil pemba-

ngunan Samisade. Ini akan menjadi bahan evaluasi juga,” terangnya. Ade menuturkan, Samisade menjadi program unggulan Kabupaten Bogor. ”Semua sudah selesai sesuai waktu. Kualitasnya bagus. Tinggal kami melakukan evalusi bersama Forkopimda,” terangnya sembari mengatakan kalau evaluasi ini dilakukan untuk seluruh desa yang melaksanakan program Samisade.(abi/b)

Ratusan Pelajar Ikuti Kejuaraan Basket KUNKER: Wakil Bupati Bogor, Iwan Setiawan melaksanakan kunjungan kerja ke Kantor Bupati Lombok Tengah.

Gali Informasi Wisata dan Olahraga CIBINONG-Sambil nonton MotoGP Mandalika, Wakil Bupati Bogor, Iwan Setiawan melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke Kantor Bupati Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) beberapa hari lalu. Kunjungan kerja ini dalam rangka menggali informasi mengenai pengelolaan wisata dan olahraga di Lombok Tengah. ”Senin kemarin (21/3), hari terakhir saya berkegiatan di Lombok. Banyak yang dibahas dalam pertemuan kali ini. Salah satunya mengenai pengelolaan wisata dan

olahraga,” ujarnya kepada Radar Bogor, kemarin. Dia mengaku, kagum dengan keindahan wisata di Lombok Tengah serta arsitek gedung kantor yang cukup megah. Terlebih dengan adanya Sirkuit Mandalika, meskipun milik pemerintah pusat, namun berada di wilayah Lombok Tengah. Kunjungan ini dilakukan sebagai upaya meningkatkan pengelolaan wisata dan olahraga di Kabupaten Bogor, karena Kabupaten Bogor juga memiliki Sirkuit Sentul.

Menurutnya, banyak yang dibahas selama kunjungan ke Lombok. Terutama keterlibatan Pemerintah Daerah Lombok Tengah dengan pemerintah pusat dalam pembangunan Sirkuit Mandalika. ”Menurut saya cukup megah. Terima kasih kepada Wakil Bupati Lombok Tengah, Nursiah dan segenap jajaran Pemda Lombok Tengah atas penerimaan serta sharing ilmu yang sangat bermanfaat. Semoga bisa kami implementasikan di Kabupaten Bogor,” tandasnya.(cok/b)

MEGAMENDUNG-Kejuaraan Megamendung Basket Champions 2022 diselenggarakan di Desa Cipayung Girang, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor. Turnamen basket ini diikuti ratusan pelajar dari sejumlah sekolah di kawasan Puncak. Ketua KOK Kecamatan Megamendung, Azet Baesuni mengatakan, turnamen basket ini menjadi awal turnamen olahraga pada tahun 2022. ”Ini awal kegiatan olahraga setelah Pandemi Covid-19,” katanya kepada Radar Bogor, Senin (21/3). Dia menuturkan, turnamen basket ini diikuti 32 tim kategori SMP dan SMA. ”Mereka dari sekolah di Kecamatan Cisarua, Megamendung, Ciawi, dan Caringin,” paparnya. Sementara itu, Kepala Desa Cipayung Girang, Arie Budy Sayekti menuturkan, ini menjadi momentum untuk meningkatkan even olahraga di desanya. ”Anakanak antusias. Diharapkan ini jadi kegiatan yang bisa berkesinambungan untuk membentuk bibit atlet,” tururnya. Hal senada dikatakan Kepala Desa Pasirangin, Endang Setiawan. Menurutnya, kegiatan ini bagus bagi anak-anak dan perkembangan olahraga di Puncak. Namun, Kades minta selalu mematuhi Prokes selama even berlangsung.(all/b)

FOTO: SEPTI/RADAR BOGOR

KECANTIKAN: Owner Turbo Beauty, Nidia Rahmawati Dewantara foto foto bersama karyawannya sembari menunjukkan produk kecantikan yang mereka tawarkan.

Turbo Beauty Go Internasional CIBINONG-Go Internasional, produk kecantikan Turbo Beauty asal Kabupaten Bogor berhasil merambah pasar nasional dan luar negeri. Dengan menerapkan konsep kekeluargaan, pengguna produk ini tak perlu khawatir dengan jaminan kecantikan yang didapat. Owner Turbo Beauty, Nidia Rahmawati Dewantara mengatakan, produk Turbo Beauty yang dilaunching pada 2021 ini sudah Go Internasional. Produk ini sudah dipasarkan ke beberapa negara dan telah lolos uji Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Menurutnya, kecantikan yang tercipta dari Turbo Beauty berasal dari kekeluargaan terbangun atas dasar tujuan sama. ”Kita di sini keluarga sekali bahkan mulai dari dokter, staff, penjual, hingga pengguna kita anggap semua keluarga,” ujarnya saat menghadiri acara silahturahmi keluarga besar Turbo Beauty pada Minggu (20/3). Dengan kekeluargaan, pihaknya

benar-benar memastikan setiap perkembangan pengguna produk Turbo Beauty. Pengguna dapat berkonsultasi dengan dokter yang memahami dan menggunakan produk yang sama. Di tempat sama, dokter Turbo Beauty, dr Silvia Farfara Alaysia menegaskan, dengan mengadopsi jargon ”Cantik dan Sukses Bersama Turbo Beauty” menjadi acuan terciptanya produk tersebut. Dengan adanya Turbo Aesthetic Clinic di Komplek BPPB Blok L16, Pasir Mulya, Bogor Barat ini, menjadi sarana bagi para pengguna untuk melakukan beberapa pelayanan dan konsultasi yang ditangani langsung Silvia Farfara Alaysia. ”Mungkin satu-satunya produk kecantikan yang menyediakan layanan konsultasi untuk memastikan penggunanya merasa aman dan tidak dijual terputus, habis dijual produknya sudah putus gitu saja,” tukasnya.(cok/b)


BOGOR RAYA

RADAR BOGOR I TABU, 23 MARET I TAHUN 2022 I 20 SYABAN 1443 H I HALAMAN 5

Waspada, DBD Terus Mengintai MEGAMENDUNG-Memasuki musim hujan, masyarakat tidak hanya harus meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana alam, tapi juga beragam penyakit. Salah satunya penyakit demam berdarah dengue (DBD). Kini, DBD terus mengintai masyarakat. Seperti warga di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor, yang mulai terserang DBD. Puskesmas Megamendung mencatat ada tujuh warga terserang DBD sejak Januari hingga 22 Maret 2022. Survilens Puskesmas Mega-

mendung, Novi mengatakan, kasus DBD ini sudah merenggut tiga korban jiwa. “Angka ini cukup tinggi. Yang meninggal dunia semuanya anakanak,” ujarnya kepada Radar Bogor, kemarin. Tak hanya di Kecamatan Megamendung, kasus DBD ini juga meningkat tajam di Kecamatan Cisarua. Sebab, sudah 12 warga Cisarua terjangkit DBD. “Di 2022 ini ada 12 warga terkena DBD. Alhamdulillah, tidak ada yang meninggal dunia,” ujar Kepala UPT Puskesmas Cibulan, dr

Nurul kepada Radar Bogor, kemarin. Nurul mengatakan, 12 kasus yang terinfeksi DBD ditemukan pada Januari, Februari hingga Maret. Beragam upaya ditempuh Dinas Kesehatan (Dinkes) untuk mengurangi risiko warga tertular DBD. Selain melakukan penyuluhan 3M (Menutup, Mengubur, Menguras), pihaknya juga minta warga menggunakan serbuk abate untuk membunuh jentik nyamuk. Tak hanya itu, sambungnya, upaya fogging juga dilakukan. Fogging dilakukan beberapa

kali dalam seminggu. “Yang harus diwaspadai itu jentiknya. Bisa diantisipasi dengan bubuk abate dan 3M,” ujarnya. Sementara itu, anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Prasetyawati mengimbau masyarakat agar melaksanakan program 3M sesuai anjuran pemerintah. “Lebih baik mencegah dari pada mengobati. Selain itu juga harus menjalankan pola hidup sehat. Makan makanan sehat dan cukup istirahat sehingga daya tahan tubuh menjadi baik,” tukasnya.(all/c)

Yang harus diwaspadai itu jentiknya. Bisa diantisipasi dengan bubuk abate dan 3M.” dr NURUL Kepala UPT Puskesmas Cibulan

Harus Diimbangi Peningkatan Pelayanan

Terus Tekan Angka Stunting CIBINONG–Pemkab Bogor bersama Pemprov Jawa Barat berkomitmen terus menekan angka stunting dengan prevalensi kurang dari 20 persen di 2023. Pada 2020, telah ditetapkan 38 desa di 14 kecamatan dan 2021 telah ditetapkan 68 desa di 26 kecamatan sebagai lokus fokus intervensi untuk penajaman sasaran wilayah penanganan stunting. “Saya harap duta penurunan stunting dapat menjadi lokomotif menyebarkan informasi ke pelosok daerah. Memberikan perhatian dan pembinaan kepada remaja agar kelak menjadi orang tua cerdas, sehat dan melahirkan anak-anak sehat dan berkualitas,” ujar Wakil Bupati Bogor, Iwan Setiawan saat melantik 10 Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kecamatan di Gedung Tegar Beriman, Kabupaten Bogor, Selasa (22/3). Acara itu sekaligus pengukuhan Ketua TP-PKK Kecamatan se-Kabupaten Bogor sebagai Duta Penurunan Stunting Kecamatan Tahun 2022. Berdasarkan hasil pemantauan status gizi balita melalui kegiatan Bulan Penimbangan Balita (BPB) 2021, yang diinput melalui aplikasi Elektronik Pencatatan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (EPPGBM), dari jumlah balita 530.793 jiwa, diperoleh hasil prevalensi stunting 28.565 atau 12,69 persen. Lebih rendah 3,89 persen dari target 16,58 persen di 2021. Kabupaten Bogor memiliki jumlah balita terbesar dibanding kabupaten lain. Iwan berharap, Ketua TP-PKK Kecamatan dan Duta Penurunan Stunting Kecamatan yang baru dilantik mampu mengemban amanah dan komitmen mencapai tujuan PKK. “Jangan lupa edukasi empat terlalu, yakni jangan hamil dan melahirkan terlalu muda, terlalu tua, terlalu sering, dan terlalu dekat jaraknya. Hal itu menjadi bagian terpenting dalam mencegah stunting dari hulu,” tegas Iwan. Sementara itu, Ketua TP-PKK Kabupaten Bogor, Halimatu Sadiyah Iwan mengatakan, Ketua TP-PKK Kecamatan dan Duta Penurunan Stunting Kecamatan diyakini punya kemampuan, wawasan, keterampilan, dan pengalaman dalam pengelolaan gerakan PKK. Ini berpedoman pada hasil Rapat Kerja Nasional IX PKK 2020 serta menerapkan kepemimpinan yang baik. Dia menjelaskan, per 4 Maret 2022, gerakan PKK telah memasuki usia ke-50, artinya tahun ini merupakan tahun emas gerakan PKK di Indonesia. Melalui momentum ini, ia mengajak Ketua TP-PKK se-Kabupaten Bogor mengembalikan PKK sebagai gerakan masyarakat untuk pemberdayaan keluarga. Untuk itu, keluarga harus jadi fokus perhatian PKK karena merupakan bagian dari unit terkecil TP-PKK. “Kami berharap Duta Penurunan Stunting bisa mendorong terwujudnya manusia sehat, cerdas dan produktif guna mencapai tujuan berkelanjutan,” tandasnya.(cok/b)

FOTO: SEPTI/RADAR BOGOR

PELANTIKAN: Wakil Bupati Bogor, Iwan Setiawan saat saat melantik Ketua TP-PKK Kecamatan di Gedung Tegar Beriman, Kabupaten Bogor, Selasa (22/3).

FOTO: SEPTI/RADAR BOGOR

PEMBANGUNAN: Bupati Bogor, Ade Yasin meresmikan gedung baru dan penunjang medik RSUD Cibinong, Selasa (22/3).

FOTO: SEPTI/RADAR BOGOR

AUDISI: Peserta Bogor Model Star (BMS) 2022 saat unjuk kebolehan untuk bersaing memperebutkan gelar Icon CCM.

Pecahkan Rekor Peserta Terbanyak CIBINONG–Setelah melalui tahapan audisi, 90 dari 320 peserta Bogor Model Star (BMS) 2022 bersaing memperebutkan gelar Icon Cibinong City Mall (CCM). Pada grand final yang berlangsung Minggu (22/3), para peserta menunjukan penampilan terbaik dengan balutan tema New York Fashion Style. “Saya mewakili Cibinong City Mall mengucapkan terima kasih atas antusiasme peserta BMS 2022. Tahun ini merupakan rekor peserta terbanyak.

Alhamdulillah, semua bisa menjalankan event ini dengan tetap menjaga protokol kesehatan,” ucap General Manager CCM, Dimas Ario Andhika kepada Radar Bogor. Dia mengatakan, 320 peserta ikut dalam event tahunan CCM. Ini merupakan peserta kategori anak perempuan, anak laki-laki, remaja wanita, dewasa wanita dan laki-laki. Saat audisi, penampilan yang menggambarkan New York Street Style terlihat. Sementara saat semifinal pada 13 Maret 2022 lalu menampilkan gaya Spring–Summer in New York. Pada grand final, 90 peserta berbalut busana bernuansa Red Carpet. Sebelumnya, peserta remaja dan dewasa diberikan kelas coaching untuk memperkaya ilmu mereka di bidang modeling dari coach Arby Vembria (Model) dan Sinta Rani (Model). Dewan juri yang terlibat di Grand Final adalah Tsuyoshi Inoue (Model

Internasional), Rudy Chandra (Designer), Fiki Alman (Aktor Indonesia), Fris A. Mazhar (Choreographer), dan Dimas Ario Andhika (General Manager CCM). Selain juri, BMS 2022 juga melibatkan master of ceremony kenamaan Alvin Tjondro dan Eveline Ong. Grand final dibuka dengan tarian spektakuler dari KNC Dancer. Istimewanya, kali ini disematkan sebuah momen khusus untuk penyerahan piagam penghargaan kepada Puskesmas Cibinong. Penghargaan ini atas kontribusinya dalam membantu jalannya sentra vaksin di CCM untuk masyarakat Cibinong dan sekitarnya. “Ajang ini merupakan pencarian Icon CCM, sehingga pemenang tentunya harus bisa merepresentasikan image mal. Makanya ada sesi tanya jawab untuk peserta remaja dan dewasa,” tandas Dimas.(cok/b)

CIBINONG–Bupati Bogor, Ade Yasin meresmikan sembilan gedung baru dan penunjang medik RSUD Cibinong, Selasa (22/3). Bupati Bogor menegaskan agar peningkatan sarana prasarana ini dapat diimbangi dengan peningkatan kualitas pelayanan. Sumber daya manusia (SDM) juga perlu ditingkatkan agar kemajuan rumah sakit dapat dirasakan masyarakat. Bupati mengatakan, di tengah upaya penanganan pandemi Covid-19, Pemerintah Kabupaten Bogor tetap mampu menjalankan komitmen meningkatkan kapasitas layanan kesehatan bagi masyarakat. Salah satunya dengan selesainya pembangunan gedung baru RSUD Cibinong. “Saya titip kepada semua agar peningkatan pembangunan ini harus diimbangi peningkatan kualitas layanan. Bukan bangunan saja yang baru dan fasilitas canggih, tetapi juga harus diimbangi peningkatan pelayanan dari sumber daya manusia yang ramah,” ujarnya usai peresmian, kemarin. Pelayanan harus cepat dan berkualitas agar kemajuan dapat dirasakan masyarakat. Petugas rumah sakit, baik dokter, perawat maupun tenaga kesehatan harus semangat menjalankan tugas melayani masyarakat. RSUD Cibinong adalah rumah sakit yang telah cukup lama berdiri, yaitu sejak 11 Juni 1984. RSUD Cibinong, saat ini telah menerapkan Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum Daerah (PPK-BLUD) secara penuh. Pada 2014 RSUD Cibinong masuk rumah sakit rujukan regional di Jawa Barat

dengan fasilita baik. Makanya, dituntut memiliki pelayanan unggulan dengan fasilitas memadai dan SDM profesional. “Kami turut bangga atas selesainya pembangunan gedung baru dan bertambahnya pelayanan penunjang RSUD Cibinong. Kami harap, selain punya fasilitas bagus, tapi pelayanan harus maksimal. Masyarakat mengharapkan pelayanan baik disamping kelengkapan alat-alatnya. Untuk itu, berikan pelayanan maksimal, layani masyarakat dengan ramah,” terangnya. Sementara itu, Dirut RSUD Cibinong, Wahyu Eko Widiharso mengatakan, peran mereka dalam pelayanan masyarakat makin meningkat sejak ditetapkan sebagai rumah sakit regional. Dalam melaksanakan Karsa Bogor Sehat dan Karsa Membangun, di tengah pandemi Covid-19 ini beberapa fasilitas layanan baru sudah tersedia di RSUD Cibinong. “Semoga dengan diresmikannya gedung dan layanan penunjang ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Bogor,” terangnya. Selama 2021, RSUD Cibinong membangun gedung poned sebagai sarana pelayanan emergensi ibu dan bayi. Kemudian gedung hemodialisa untuk pengembangan pelayanan cuci darah. Dibangun juga gedung rehabilitasi medik, gedung Wijaya Kusuma sebagai pengembangan rawat inap penyakit syaraf dan gedung Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL), serta sarana penunjang medis seperti MRI 3 yang dapat mendeteksi permasalahan organ tubuh tanpa takut terpapar radiasi.(cok/c)


THROW IN

RADAR BOGOR I RABU, 23 MARET I TAHUN 2022 I 20 SYABAN 1443 H I HALAMAN 6

Disodori Kontrak Lima Tahun MANCHESTER–Erik ten Hag diklaim menjadi favorit untuk melatih Manchester United. Pelatih asal Belanda itu dilaporkan mengalahkan Mauricio Pochettino dalam persaingan untuk mendapatkan pekerjaan itu. Setan Merah sedang mencari pengganti permanen Ole Gunnar Solskjaer dengan bos saat ini Ralf Rangnick hanya menjadi juru taktik sementara. Dan tampaknya Ten Hag akan menjadi orang yang mendapatkan pekerjaan itu di musim panas. The Sun seperti dikutip dari Talk Sport melaporkan bos Ajax Ten Hag telah keluar sebagai yang teratas setelah pemeriksaan latar belakang lengkap oleh Man United tentang kemungkinan target mereka. MU melihat pelatih Ajax itu sebagai seseorang yang dapat bertanggung jawab untuk ‘setidaknya lima tahun ke depan.’ Setan Merah mengalami penurunan sejak Sir Alex Ferguson pensiun pada 2013. Hanya Jose Mourinho yang mampu memberikan harapan besar saat mempersembahkan dua gelar dalam semusim sebelum dipecat. Dan petinggi klub berharap Ten Hag adalah orang yang bisa membawa mereka kembali ke puncak. Klub diklaim ingin membuat pengumuman sebelum akhir musim untuk memberi bos baru kesempatan mulai bekerja menjelang musim panas. Khususnya untuk perekrutan yang penting. Sebelumnya, bos Chelsea Thomas Tuchel muncul sebagai kandidat kejutan di tengah mening katnya ketidakpastian di Stamford Bridge. Namun, Tuchel memperjelas pendiriannya ketika ditanyai tentang laporan Man United saat dia menjauhkan diri dari peran tersebut. (amr)

TURIN–Kebersamaan Paulo Dybala dan Juventus akan berakhir setelah tujuh musim. Pihak Juventus sudah mengkonfirmasi bahwa penyerang kidal Argentina itu akan meninggalkan klub di akhir musim nanti. C E O Juventus, Maurizio Arrivabene seperti dilaporkan Football-Italia, Selasa (22/3) kemarin menyebutkan Dybala tidak akan memperpanjang kontraknya. M e n u r u t Arrivabene, keputusan ini diambil kedua belah pihak pada Senin kemarin. “Kami membuat keputusan kami

ERIK TEN HAG

pada Januari, kami tiba di sini. Akan mudah bagi Juventus untuk mengajukan tawaran rendah, tetapi itu tidak sopan terhadap Paulo. Keputusan dibuat. Pertemuan hari ini (kemarin) berlangsung penuh hormat,” kata Arrivabene. Kedatangan Dusan Vlahovic dari Fiorentina membuat Dybala tidak lagi menjadi pusat dari proyek tim. “Parameternya berbeda, saya sudah berbicara soal itu, tidak ada satu pun yang pernah mempertanyakan kemampuan Paulo. Ada pertimbangan yang harus dibuat tentang penampilan, panjang dan pertimbangan keuangan,” jelas Arrivabene. Menurut beberapa laporan di Italia, Inter Milan langsung bergerak melobi setelah munculnya pengumuman Juventus. Namun, Atletico Madrid dan Arsenal dilaporkan mencoba mengganggu. Meskipun perwakilan dari pemain Argentina itu menyangkal bahwa mereka akan segera bertemu dengan direktur Inter, La Gazzetta dello Sport, Tuttosport dan Il Corriere dello Sport bersikeras bahwa Nerazzurri adalah tujuan yang paling mungkin untuk La Joya. Beppe Marotta adalah pengagum pemain berusia 28 tahun itu, setelah mengontraknya di Juventus dari Palermo seharga 40 juta euro pada tahun 2015. (amr)

&$ ) &* & &( $ $ % # (+) % ( ) ( %)'&(* ) &* & &( # $ % ( ' * " (! +$ * ' * * () +* ' $' % &# *+ &$ ) &* & &( ($ , %)- % ( &# " # *+ &$ ) &* & &( . ) +)# $ "( * ( ) &$ ) &* & &( **- &$ " (- ) (* % &* &$ ) &* & &( % # % % $ % , -&%&

,1 / -+'0' -1 -%-/ "#,% , -1 -%-/ ',' /2 .#/1 + ) *' "'* )2) , 0#1#* & "'* ,1'),5 "'/#)12/ /2 -1 -%-/ '#0 #/+ , * + )#0#+. 1 , / )#/ ',' "' +#, ,5 ) , .#/'& * )#(#* 0 , 0#1 5 ,% 0 1 ',' "'+'*')' -*#& -1 -%-/ # 0#.#,%#1 &2 ,,5 0#1 5 ,% "'+'*')' -*#& -1 -%-/ (') "'*'& 1 " /' .#,5#/1 , +-" * .#+#/',1 & -1 -%-/ 0#( ) #/,'* ' . +'*' / ,5 0 ( #/" 0 /) , & 0'* * .-/ , 2"'1 ,'* ' 0#1 1#/ )&'/ 5 ,% "'+'*')' -*#& & ,5 0#)'1 / . (21 6 ,' ) , 2 ,% / )5 1 2 ,% 5 ,% 02" & "' #/') , -*#& .#+#/',1 & 1#,12,5 & /20 " .#/1 ,%%2,%( 4 ,,5 /#, 0#1 ','* & 5 ,% ) , +#,( "' +-" * " 0 / -1 -%-/ 2,12) +#,( * ,) , '0,'0,5 * %' 7 2( / "' ) & ,5 '12 "' (2% +#, ,5 ) , 1#/) '1 /#,! , '0,'0 20',#00 * , " /' -1 -%-/ # +#,2/21,5 "#,% , "'.#% ,%,5 1 +.2) )#.'+.', , 5 ,% /2 02" & 0 1,5 %' -1 -%-/ +#+ #/') , )-,1/' 20' ,5 1 %' .#," . 1 , -1 -%-/ 6 '1 ) , .#,%#, 1 &2 (2% ) . , ',' '0 +#+ #/') , )-,1/' 20' ,5 1 %' .#," . 1 , -1 -%-/ 7 ) 1 "' #,( 4 .#/1 ,5 , 1#/0# 21 /#)12/ -1 -%-/ '#0 #/+ , 0 /' +#,% 1 ) , &4 0#( ) "'* ,1') . " #0#+ #/ 0'* + ' +#+ ,% 1#,% & +#* )2) , .#/ ') , " , .#,5#*#0 ' , + 0 * & 0 12 .#/0 12 #0)' #*2+ '0 +#+ #/') , .#,(#* 0 , 0#! / % + * ,% 1#/) '1 . 0 ( 5 ,% +#,( "' + 0 * & '#0 +#+',1 4 )12 )#. " -+'0' -1 -%-/ 2,12) +#+ #, &' .#/0- * , "'

+2, #/ '! / 0- * ./-%/ + )#/( '#0 +#,(#* 0) , 2,12) '0 #/%#/ ) 0#,"'/' 1 ,. +#,%& / .) , ,12 , " /' #+#/',1 & -1 -%-/ ' #0#/1 ( ( / ,,5 ) , +#* )2) , /#3#,2# 01/# + +#* *2' .#+ ,$ 1 , & *1# ,1',5 ')* , ')* , '0 "'. 0 ,% "' 0#1' . & *1# 5 ,% " "' -1 -%-/ 0#&',%% '0 +#, + & .#," . 1 , %' -1 -%-/ 6 ,5 0 ( & *1# ',' + 0'& +#,( "' + 0 * & ) /#, )#.#+'*') ,,5 + 0'& "' ', 0 #/&2 2,% , '0&2 +' 02" & #/02/ 1 )# '0&2 2,12) '0 +#+ #/') , & ) .#+ ,$ 1 , 7 2( / '#0 # '& * ,(21 '#0 +#,#% 0) , 2,12) '0 #/( * ,,5 /#,! , '0,'0 5 ,% 02" & ' 0202, .#/*2 " ,5 )#. 01' , " 0 / &2)2+ "#,% , "'*-*-0) ,,5 .#/" .#/2 & , " , &2)2+ +#,( "' #/2+" 6 ,' " 0 / ) +' 2,12) '0 +#,( * ,) , '0,'0 * ', 02. 5 )'1 '0 &'"2., 1 ,. 1#/% ,12,% . " #+)-1 -%-/ 7 2,%) . '#0 )#+ '0,'0 * ',,5 5 ,% "'( /) , -*#& '#0 " * & .'& ),5 #/#,! , 2,12) +#+ 2)

#,%)#* 2,12) +#,%-.1'+ *) , .--* '0 2 2* ) ,1',5 0#* ', 2,12) #,%)#* .#+#*'& / , )#," / , 5 ,% "'+'*')' -*#& #,%)#* 1#/0# 21 (2% '0 "'%2, ) , 2,12) .#+#*'& / , )#," / , "', 0 * ',,5 6 "' +- '* "', 0 '0 +#* )2) , .#,%#!#) , " , .#/ ') , #/) * "' #,%)#* 1#/0# 21 ,' ) , +#,( "' #$#)1'$ " , '12 0 0 / , ) +' 2,12) '0 +#," . 1) , /#3#,2# 7 (#* 0 '#0 )" * %*+" ' * + )#0#+. 1 , / . 1 ',' 115 +#, ,5 ) , .#/'& * ./-%/ + '0)'1 #/" 0 /) , ',$-/+ 0' 5 ,% ' " . 1) , 0# ,5 ) 2,'1 '0)'1 5 ,% 0 1 ',' #/-.#/ 0' " * & +'*') -"( /' * ',' 1#,12,5 +#,( "' .#/1 ,5 , #0 / %' "'/',5 " , -+'0' -1 -%-/ 6 *- 0#+2 2,'1 '0 ',' .2,5 -"( /' 1/20 5 ,% )'1 " . 1) , . 0. * .2,5 )'1 )-/'"-/ .2,5 )'1 1/ 5#) .2,5 )'1 ) * 2 -.#/ 1-/,5 -"( /' . 5 ,% )'1 " . 1) , "' ',' & 5 ) /#, -"( /' 5 ,% 0#) / ,% +#,%2 0 ' 0. * -1 -%-/ 7 1#% 0 115 #* ', '12 115 (2% +#+',1 )#(#* 0 , )#. "

-1 -%-/ ) . , ) , +#,5#*#0 ') , &21 ,% % (' ) /5 4 , 5 ,% ,'* ',5 &',%% +'*' / , 2,12) "'12,1 0) , /#, ' .#/! 5 2,12) +#,( * ,) , .#/*2 "'0#*#0 ') , 1#/*# '& " &2*2 "-0 "-0 5 ,% 02" & +#,2+.2) 0#* + #/1 &2, 1 &2, 6 ,' & /20 " 1 ,%%2,%( 4 '/',% , 0' ) /5 4 , 1#/" &2*2 5 ,% + 0'& #*2+ 1#/ 5 /) , ',' (2% & /20 "'12,1 0) , 7 1#% 0 115 # '& * ,(21 115 (2% +#+',1 )#(#* 0 , 1#/) '1 " , 5 ,% 02" & "' #/') , #+)-1 -%-/ )#. " -1 -%-/ &4 +#,2/21 115 +#+'*')' 2,12) +#,(#* 0) , . ) & .'& ) 02" & +#* )2) , 2(' 12,1 0 0#1 "'+ , "',5 1 ) , 0#& 1 1 2 1'" ) 6 " '12 ) , 02" & (#* 0 + , 1 %2 #/,2/ &4 .#/*2 +#* )2) , 2(' 12,1 0 0#1 0# #*2+ +#,%%2, ) , " , . +'*' / & ',' 02" & "'* )2) , #*2+ 2(' 12,1 0,5 * 2 02" & + , & 0'*,5 7 2( / 115 115 +#,'* ' )# #/ " , 2(' 12,1 0 ',' (2% .#,1',% 2,12) +#,"2)2,% .#/2 & , " , &2)2+ 5 ,% 0 1 ',' 1#,% & "'& " .' -*#& # 2,12) ./-%/ + '0)'1 5 ,% 0 1 ',' #/-.#/ 0' "' -1 -%-/ 0#.#/1' 5 ,% "')#1 &2' -*#& 115 & /20 "'.#% ,% -*#& .#/20 & , #/ " , &2)2+ #/2+" 2) , 6 * 2 ',' + 0'& 1 .' 02" & #/-.#/ 0' ( ,% , 0 +. ' , ,1' + * & " 1#+2 , + * "+','01/ 0' "' .20 1 ,' #/ & 5 2) ,,5 +#,5#*#0 ') , + 0 * & + * & +#, + & + 0 * & 7 # #/,5 #,( 4 & * 1#/0# 21 '#0 +#,% )2 0#12(2 "#,% , 115 "'+ , " , "-0 "-0 1#/" &2*2 & /20 "'0#*#0 ') , 1#/*# '& " &2*2 "#,% , * ," 0 , &2)2+ 5 ,% " 6 ',' 0 1 ',' " , )#"#. , +#+ ,% 1 ,%%2,% ( 4 0 5 5 ) , +#,%#"#. ,) , ./',0'. 2,12) )#"#. ,,5 +#* )2) , .#/%#/ ) , 0#02 ' 12/ , &2)2+ /#, 5 ,% ) , +#,5#* + 1) , " * & 2)1' "-)2+#, 7 (#* 0 '#0 . 1 )#/( ,1 / -+'0' -1 -%-/ "#,% , -1 -%-/ .2, "'12," '+ , . / ,%%-1 "#4 , +#+ #/') , )#0#+. 1 , )#. " 2,12) +#*#,%) .' " 1 " , "-)2+#, 5 ,% 02" & "'+',1 -*#& . / ,%%-1 ,1',5 / . 1 #/')21,5 -+'0' -1 -%-/ (2% ) , +#,%& "'/) , -"( /' '0&2 " , %' , 0#1 #+#/',1 & -1 -%-/


ALLSPORT

RADAR BOGOR I RABU, 23 MARET I TAHUN 2022 I 20 SYABAN 1443 H I HALAMAN 7

Gagal Mentas di Swiss

Semifinal dan Final Digeser Senin CIBINONG–Tiga petinggi PSSI Askab Bogor, Junaidi Samsudin (ketua), Herzon Hizkia (exco) dan Dedi Cakra Baidilah (exco dan Direktur BJL) melakukan sowan ke Pendopo Bupati Bogor, Selasa (22/3) kemarin. Kunjungan tersebut melaporkan semua rangkaian dan rencana semifinal dan final Ade Yasin-Bogor Junior League (AY-BJL) U-17 musim ini. “Kami melaporkan semua rangkaian kompetisi ke Ibu Ade (Yasin). Mulai dari babak fase grup hingga 8 besar. Termasuk jadwal semifinal dan final,” ujar Cakra. Hasil koordinasi dengan Bupati, kata Cakra, diputuskan pelaksanaan semifinal dan final AY-BJL U-17 berlangsung pada Senin (28/3) pekan depan. “Awalnya kami memutuskan Kamis (24/3), namun sesuai arahan Bupati Bogor, akhirnya pelaksanaan semifinal dan final dimundurkan,” terangnya. Sementara itu, Ketua PSSI Askab Bogor, Junaidi Samsudin menambahkan, pihaknya akan mengikuti arahan yang ditetapkan Bupati Bogor. “Karena pada Kamis, beliau ada acara yang sudah terjadwal. Maka kami revisi jadwal semifinal dan final,” ucapnya. Selain itu, kata Junsam (sapaan karibnya), ia melaporkan kepada Bupati Bogor bahwa kekuatan sepakbola di Kabupaten Bogor saat ini sudah sangat merata. Tak hanya itu, tambahnya, pelaksanaan AY-BJL U-17 berjalan dengan fair play dan tidak ada tim yang diistimewakan. Dalam kesempatan yang sama, Herzon Hizkia berharap potensi talenta pesepakbola di Kabupaten Bogor ini bisa dilirik oleh beberapa klub Liga 2 atau Liga 1 yang ada di tanah air. “Minimalnya potensi yang ada di AY-BJL U-17 ini bisa masuk dalam beberapa tim Elite Pro Academy di klub Liga 1,” tegas Herzon. (rur)

SOWAN : Parapetinggi PSSI Askab Bogor melakukan sowan ke Pendopo Bupati Bogor, Ade Yasin, Selasa (22/3) kemarin.

" " ! # ! " " " ! ! " " $ ! " ! " !

BERAGAM tingkah menggelitik bocah-bocah berseragam putih merah itu terpantau ketika Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor, Hanafi meninjau pelaksanaan PTM Terbatas di SDN Polisi 1. Seperti ketika salah satu siswa tiba-tiba keluar kelas karena hendak buang air kecil. Yang menjadi perhatian, siswa tersebut membawa serta tas sekolahnya. Para guru yang mendampingi Hanafi pun tergelak melihat tingkah menggemaskan siswa tersebut. "Harap maklum, ya, karena kelas 1 dan 2 itu baru masuk sekolah sejak pandemi melanda pada 2020 lalu," kata Kepala SDN Polisi 1, Tati Sukmawati di lingkungan sekolah, Kelurahan Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. Beberapa siswa memang masih kebingungan dengan lingkungan barunya itu. Terutama siswa kelas 1 dan 2. Mereka belum pernah sekalipun belajar di sekolah. Untuk itu, sekolah belum menerapkan pembelajaran materi berat. Pelajaran yang diberikan bagi siswa kelas 1 dan 2 lebih kepada pengenalan lingkungan sekolah, guru, teman-teman, serta berkaitan dengan protokol kesehatan. "Baru kenalan, karena kemarin secara virtual, ya. Sekarang PTM tetap dengan Prokes," ucap Tati. Sebagai informasi, pelaksanaan PTM Terbatas hanya diikuti 50 persen dari jumlah kapasitas kelas. SDN Polisi 1 membagi dua kelompok kegiatan belajar offline di lingkungan sekolah. Terdiri dari siswa kelas 1, 5 dan 6 mengikuti kegiatan belajar mengajar pada pukul 07.30 - 09.30. Kemudian dilanjutkan siswa kelas 2, 3, dan 4 pada pukul 10.00 – 12.00. Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor Hanafi memastikan sebanyak 576 sekolah di Kota Bogor sudah mulai PTM Terbatas. Diikuti siswa SD, SMP, dan SMA sederajat. “Berdasarkan surat edaran Nomor: 08/STPC/03/2022, PTM Terbatas kami lakukan sesuai dengan arahan dan restu dari Pak Wali,” katanya. Sebelum pelaksanaan PTM Terbatas, Dinas Pendidikan Kota Bogor telah memastikan sekolah-sekolah mempersiapkan fasilitas pendukung protokol kesehatan. "Pada dasarnya sekolah-sekolah di Kota Bogor ini sudah sangat siap untuk melaksanakan PTM, mulai dari aturan prokes, ruang isolasi, dan lainnya," jelasnya. Melihat kondisi ini, Hanafi pun yakin PTM 100 persen bisa dilaksanakan pada tahun ajaran baru, Juli 2022. Karenanya PTM Terbatas dimanfaatkan sebagai momen penyesuaian guru, murid, dan sekolah sebelum memasuki PTM secara menyeluruh atau 100 persen. “Rata-rata sekolah saat ini sudah sangat siap dari sisi penunjang protokol kesehatan dan Disdik terus melakukan pengawasan,” ujarnya. Di sisi lain, kasus Covid-19 di Kota Bogor cenderung terkendali. Angka positif baru di bawah 100 kasus dan angka kesembuhan pasien Covid-19 terus meningkat. Sedangkan Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim, mengatakan pelaksanaan PTM dilakukan dengan melihat

BATAL BERLAGA : Gregoria Mariska Tunjung untuk berlaga di Swiss Open 2022 harus pupus seusai tepapar Covid-19.

BASEL–Impian Gregoria Mariska Tunjung untuk berlaga di Swiss Open 2022 harus pupus seusai tepapar Covid-19. Dari hasil pemeriksaan terakhir sebelum berangkat ke Swiss, Sabtu (20/3), pebulu tangkis tunggal putri andalan Indonesia ini positif Covid-19. Kabid Binpres PP PBSI Rionny Mainaky menjelaskan, Gregoria sempat mengeluh tidak enak badan sejak tampil di All England 2022. "Setiba di All England, Gregoria sudah mengeluh tidak enak badan. Pada 20 Maret dia merasakan demam dan sakit tenggorokan," ujar Rionny dalam rilis tertulis. Saat ini Grego tengah menjalani karantina mandiri di Inggris didampingi dokter dari PBSI, dr. Grace Joselini Corlesa.

Sejatinya Gregoria ingin menjadikan Swiss Open 2022 sebagai ajang pembuktian setelah penampilannya tengah disorot publik. Selain dia, sejumlah nama beken seperti Busanan Ongbamrungphan (Thailand), Pusarla V. Sindhu, Saina Nehwal (India), hingga Line Christophersen (Denmark) juga absen di turnamen Super 300 ini. Setelah membawa tim putri Indonesia naik podium pertama Kejuaraan Beregu Asia 2022, grafik penampilan Gregoria cenderung menurun. Terbukti di All England 2022, dia kandas di babak pertama seusai keok 16-21, 4-21 dari An Seyoung (Korea Selatan) hanya dalam 28 menit.(pbsi/ mcr16/jpnn)

penge lihatan saya,” tulis Marquez. “Dan kami memutuskan mengunjungi dokter Sanchez Dalmau. Dan ternyata, saya mendapatkan kabar bahwa saya memiliki kembali episode diplopia.

Untunglah, ini adalah cedera yang lebih ringan ketimbang yang saya dapatkan tahun lalu,” tambah Marquez. “Dan sekarang, waktunya untuk beristirahat dan melihat perkembangan cedera ini. Dan seperti

sebelumya, saya berterima kasih atas dukungan yang saya terima selama ini,” tulis Marquez lagi. Marquez kami pertama mengalami diplopia dalam kecelakaan motocross 2021. Cedera itulah yang membuatnya tidak mampu menyelesaikan dua seri terakhir di Portugal dan Valencia. (jpc)

BARCELONA--Kabar buruk bagi penggemar Marc Marquez. Bintang Repsol Honda tersebut mengatakan bahwa dia kembali dihantam diplopia alias gangguan pengelihatan ganda. Gangguan tersebut muncul lagi pasca Marquez mengalami kecelakaan tunggal dalam warming-up jelang race GP Indonesia di Sirkuit Mandalika (20/3). Dari tayangan ulang yang viral di media sosial, Marquez mengalami highside yang gawat pada tikungan ketujuh. Dia melayang ke udara lalu terempas keras di aspal. Atas kecelakaan tersebut, Marquez mengalami gegar otak

dan tidak bisa berpartisipasi dalam balapan GP Indonesia. Saat itu, Marquez langsung dilarikan ke Rumah Sakit Mataram. Nasib buruk Marquez tidak berhenti. Saat perjalanan pulang ke Spanyol, dia mengalami gangguan pengelihatan ganda. Marquez mengu mum kan kabar buruk tersebut di sejumlah akun media sosial miliknya. Termasuk di Facebook dan Twitter. “Dalam perjalan ke Spanyol saya merasakan ketidaknyamanan dalam

CEDERA: Marc Marquez diprediksi bakal absen dalam MotoGP Argentina karena alami cedera tambahan.

berbagai indikator menunjukan situasi di Kota Bogor yang semakin membaik. "Dari jumlah kasus harian yang sempat menyentuh 1.000 orang per hari, sekarang di bawah 100 (kasus), kemudian aglomerasi Jabodetabek, seluruh kota/ kabupaten berada pada level 2," kata Dedie. Pernyataan itu diamini Kasi Pengawasan KCD Wilayah II Jabar, Irman Khaerudin. Dia memastikan seluruh sekolah jenjang SMA/SMK, hingga SLB sudah kembali melaksanakan PTM. "Jadi semua sekolah sudah mulai besok sesuai edaran dari Satgas juga KCD," katanya. Sebanyak 169 sekolah yang berada di bawah naungan KCD Wilayah II Jawa Barat sudah melakukan pembelajaran secara langsung dengan kapasitas 50 persen sesuai surat edaran yang dikeluarkan terkait PTM di Kota Bogor. "Jenjang SMA 55, SMK 103, dan SLB 11 sekolah," tukasnya. Sementara itu, kebijakan ganjil genap di Kota Bogor kini sudah tidak diberlakukan lagi. Itu menyusul status PPKM level 2 dan kasus harian Covid-19 di Kota Bogor yang dinilai sudah melandai. Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor mencatat, per Minggu (20/3/2022), kasus aktif kini tersisa 3.477 orang. Kenaikannya juga telah berkurang. Meskipun pada

beberapa hari yang lalu kenaikan kasus sempat temmbus hingga 1.000 orang per hari, namun kenaikan terbaru hanya mencatatkan 73 orang. Hal tersebut menunjukkan kasus Covid-19 di Kota Bogor sudah mulai melandai, seiring dengan keterisian RS yang semakin berkurang. Hal itu juga membuat kebijakan Ganjil Genap di Kota Bogor mulai dihilangkan. Tak ada lagi pemberlakun aturan lalu lintas di akhir pekan. Pihak kepolisian hanya menyiagakan personelnya untuk mengantisipasi sejumlah titik kemacetan. Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengakui, terkendalinya kasus Covid-19 itu juga berasal dari peran serta masyarakat. Secercah harapan mulai terlihat dengan status PPKM Level 2. Fokus saat ini, pihak Satgas Covid-19 mengembalikan perekonomian yang sempat terdampak. "Saat ini kami tidak memberlakukan Ganjil Genap. Akan tetapi, kami tetap memonitor situasi kerumunan-kerumunan dengan metode Crowd Free Road. Artinya, apabila terjadi kepadatan di suatu ruas jalan tertentu, maka anggota kami akan melakukan rekayasa lalu lintas. Ketika sepi,

baru akan kita buka lagi," jelasnya. Pemberlakuan penutupan jalan untuk mengurai kepadatan itu tentu tidak dilakukan secara terus-menerus. Susatyo menekankan, Crowd Free Road diterapkan secara situasional. Mereka bakal mengawasi langsung daerah-daerah yang dianggap sering terjadi kerumunan. Selain itu, Polresta Bogor Kota juga tengah intens mengawasi sejumlah titik lalu lintas. Sejumlah sosialisasi terus digalakkan dalam program Operasi Lodaya. Tak hanya mencegah terjadinya kepadatan lalu lintas. Pihak kepolisian juga berupaya memberikan edukasi dan antisipasi kemungkinan terjadinta kecelakaan lalu lintas, baik kendaraan roda dua maupun roda empat. Dampak lain dari melandaikanya kasus Covid-19, Pemkot mengizinkan sejumlah taman publik di Kota Bogor dibuka untuk umum mulai Senin (14/3/2022) lalu. Saat ini pemerintah memang mulai melonggarkan kebijakan pembatasan mobilitas pada masa perpanjangan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 2 untuk wilayah aglomerasi Jabodetabek. Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperumkim) Kota Bogor, RR Juniarti Estiningsih mengatakan, fasilitas umum seperti area publik, taman umum, tempat wisata umum, dan area publik lainnya diizinkan dengan kapasitas maksimal 75 persen. Tentunya dengan penerapan protokol kesehatan (prokes) yang ketat dalam pelaksanaannya. Selain itu, setiap pengunjung yang hendak memanfaatkan taman publik wajib untuk menggunakan Aplikasi PeduliLindungi yang disediakan Pemkot Bogor. Alun-Alun Kota Bogor dan taman besar lainnya, menjadi yang pertama kalinya dibuka setelah sebelumnya ditutup untuk umum karena menghindari penyebaran Covid-19. Untuk itu, Taman Sempur salah satu taman ikonik di Kota Bogor yang tak hanya menarik warga Kota Bogor, tapi juga masyarakat Kabupaten Bogor bahkan warga Jakarta dan sekitarnya, akan menjadi perhatian Pemkot Bogor termasuk Alun-Alun Kota Bogor. Esti menambahkan, pihaknya bakal menurunkan park ranger untuk pengawasan prokes, dibantu Satpol PP dan Satgas Kesehatan dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor.“Karena tetap harus ada sosialisasi dan pengawasan ya, meskipun prokes-nya jalan,” jelas Esti. (**)


KICKERS

RADAR BOGOR I RABU 23 MARET I TAHUN 2022 I 20 SYA’BAN 1443 H I HALAMAN 8

MILAN–Pelatih Timnas Italia Roberto Mancini tidak main-main dalam mempersiapkan timnya jelang playoff Piala Dunia 2022. Setelah hanya menjadi runner up Grup C di bawah Swiss, Italia harus merebut dua kemenangan di babak playoff untuk bertolak ke Qatar, tempat berlangsungnya Piala Dunia 2022. Italia dijadwalkan bakal menghadapi Makedonia Utara di babak semifinal pada Jumat (25/3) mendatang. Jika menang, tim berjuluk Gli Azzurri itu masih akan menghadapi Turki atau Portugal di partai final playoff Piala Dunia 2022. Mayoritas pemain yang dipanggil Mancini adalah mereka yang mengantar Italia menjuarai EURO 2020. Dari barisan penjaga gawang, Gianluigi Donnarumma masih daftar panggil meski penampilannya tengah

DAFTAR SUSUNAN PEMAIN TIMNAS ITALIA KIPER Alessio Cragno (Cagliari) Gianluigi Donnarumma (PSG) Pierluigi Gollini (Tottenham) Salvatore Sirigu (Genoa)

BEK Francesco Acerbi (Lazio) Alessandro Bastoni (Inter) Cristiano Biraghi (Fiorentina) Leonardo Bonucci (Juventus) Giorgio Chiellini (Juventus) Giovanni Di Lorenzo (Napoli) Emerson Palmieri (Lyon) Alessandro Florenzi (Milan) Luiz Felipe (Lazio) Gianluca Mancini (Roma)

ANGGITA OKTAVIANI

GELANDANG Nicolò Barella (Inter) Bryan Cristante (Roma) Jorginho (Chelsea) Manuel Locatelli (Juventus) Lorenzo Pellegrini (Roma) Matteo Pessina (Atalanta) Stefano Sensi (Sampdoria) Sandro Tonali (Milan) Marco Verratti (PSG)

Bucin Sama Youtuber SEDANG bucin dengan sang kekasih, Haris Saputra alias Maell Lee, benarkah Anggita Oktaviani, pemain Persija Jakarta, dikabarkan bakal pensiun dari dunia sepak bola profesionalnya. Sebagaimana diketahui, Anggita adalah salah satu pesepak bola putri yang membela Persija Jakarta di Liga 1 Putri 2019. Kemudian, ia juga membela DKI Jakarta dalam PON Papua 2020 silam. Sampai saat ini, ia masih aktif bermain bola. Namun usut punya usut, Anggita juga punya agenda lain yang tidak kalah serius, yaitu menjalin hubungan romantis dengan Youtuber yang tenar dengan sebutan Preman Terkuat di Bumi itu. Walau baru saja menjalin hubungan, tapi Anggita mengaku serius dengan Maell. Anggita juga sudah dikenalkan dengan orang tua Maell, dan sebaliknya. Awalnya, Anggita mengaku kagum dengan sosok Maell, Youtuber yang juga berada satu manajemen dengannya. Hingga seiring waktu, keduanya memutuskan berpacaran. “Karena kita juga satu manajemen, terus sering meeting bareng, terus kayak bikin konten bareng juga, mungkin itu cinlok,” ungkap Anggita di Youtube Capt Hamka. “Desember atau November gitu baru ada perasaan. Orang kita juga belum lama, palingan baru empat atau lima bulan, masih anget banget,” kisah pemain Persija itu. “Sampai sekarang juga bingung, kok gue bisa sama si Maell, maksudnya kayak beda jauh. Kan sebelumnya sama pemain bola, sekarang sama content creator,” ucapnya. “Target saya main profesional sampai umur 24-25, karena nggak mau lama banget, terus inginnya umur 24-25 itu sudah punya usaha. Jadi, bola sudah stop, usaha jalan,” tukasnya.(ind/rur)

PENYERANG Andrea Belotti (Torino) Domenico Berardi (Sassuolo) Ciro Immobile (Lazio) Lorenzo Insigne (Napoli) Joao Pedro (Cagliari) Matteo Politano (Napoli) Giacomo Raspadori (Sassuolo) Gianluca Scamacca (Sassuolo) Mattia Zaccagni (Lazio) Nicolò Zaniolo (Roma)

LOUIS VAN GAAL

Piala Dunia Qatar Konyol! REECE JAMES

Dipanggil Timnas, Tuchel Keberatan LONDON–Manajer Chelsea, Thomas Tuchel mengaku kecewa dengan pemanggilan Reece James ke timnas Inggris. Ia mengatakan bahwa Reece James tidak siap secara fisik untuk tugas internasional. James cedera parah setelah mengalami cedera hamstring saat melawan Brighton pada akhir Desember. Ia sempat kembali bermain pada minggu pertama Maret sebelum absen lagi. Pemain andalan Tuchel itu adalah salah satu full-back terbaik di Liga Inggris. Ia tampil impresif musim ini dengan lima gol dan enam assist dari 17 penampilan di Premier League. Itu membuat Manajer Inggris Gareth Southgate memasukkan nama James ke dalam skuad untuk pertandingan persahabatan melawan Swiss dan Pantai Gading. “(Penasihat Teknis dan Kinerja) Petr Cech akan mengkomunikasikan ini karena, tentu saja, rekomendasinya adalah James tidak pergi bertugas internasional,” katanya setelah Chelsea menang 2-0 atas Middlesbrough di babak delapan besar Piala FA, Minggu (20/3) pekan lalu. Menurut Tuchel, sang pemain masih berlatih sendiri yang menjadi bukti James belum siap. Makanya, ia tidak dimainkan di Liga Champions menghadapi Lille dan juga laga hari ini. “Dia masih dalam pelatihan individu, jika tidak, kami akan membawanya ke Lille dan kami pasti akan membawanya ke sini. Tidak ada keraguan tentang itu,” tegasnya dikutip Live Score. “Dia masih dalam pelatihan individu, dia membutuhkan satu minggu lagi untuk rehabilitasi dan saya pikir kami dapat memberikan ini jauh lebih baik – itu bukan tugas tim nasional untuk melakukan ini,” tandasnya. Tenaga James sangat dibutuhkan Chelsea setelah jeda internasional di mana mereka akan menghadapi Brentford pada 2 April, sebelum menjamu Real Madrid di Liga Champions beberapa hari kemudian.(amr)

AMSTERDAM–Pelatih timnas Belanda, Louis van Gaal menyebut penyelenggaran Piala Dunia di Qatar adalah sesuatu yang konyol. Hal itu ia nyatakan selama konferensi pers menjelang pertandingan persahabatan melawan Denmark. Pria berusia 70 tahun itu menyebut “konyol” bahwa turnamen itu akan diadakan di Qatar pada bulan November. “Saya anggota komite dengan (Sekjen KNVB) Gijs de Jong. Kami bertemu dan kemudian saya mendengar apa yang telah disepakati dengan negara lain. Lalu saya mendengar apa yang bisa kami lakukan dan saya memberikan komentar saya,” katanya dikutip dari Live Score “Saya melakukannya setiap bulan. Saya sudah menyebutkannya di konferensi pers sebelumnya. Saya pikir itu konyol bahwa Piala Dunia ada di sana,” lanjutnya. Bagi mantan pelatih MU dan Ajax itu, Piala Dunia di Qatar ini hanya tentang uang. “Kami bermain di negara yang menurut FIFA ingin mengembangkan sepak bola di sana. Itu omong kosong, tapi itu tidak masalah. Ini tentang uang, tentang kepentingan komersial. Itu penting di FIFA,” tegasnya. Ia lantas mengomentari posisinya. “Menurut Anda mengapa saya tidak berada di komite di FIFA atau UEFA dengan keahlian saya? Karena saya selalu menentang organisasi semacam ini. Saya dapat mengatakan itu di Qatar nanti, tetapi itu tidak akan membantu dunia menyingkirkan masalah ini,” tandasnya.(amr)

ROBERTO

MANCINI

disorot saat membela Paris SaintGermain. Mantan nakhoda Manchester City dan Inter Milan itu tampaknya masih percaya dengan kualitas pemain terbaik EURO 2020 itu. Berlanjut ke barisan pemain belakang, duet sehati dari Juventus, Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini tetap tak bisa dikesampingkan oleh Mancini. Adapun di posisi gelandang, beberapa nama beken, seperti Jorginho dan Manuel Locatelli masih menghiasi skuad juara Piala Dunia 2006 itu. Kemungkinan kedua pemain itu akan dipadukan dengan pemainpemain muda, seperti Matteo Pessina, Stefano Sensi hingga Sandro Tonali. Untuk urusan juru gedor, ada sedikit perubahan terjadi saat Mario Balotelli tidak lagi dipanggil. Pesepak bola asal Adana Demirspor itu kalah saing dengan ujung tombak Cagliari, Joao Pedro. Selain itu, masih ada pemain lama, seperti Andrea Belotti, Domenico Berardi, Ciro Immobile, dan Lorenzo Insigne untuk mengawal lini depan Gli Azzurri.(mcr16/ jpnn)


TERUSAN

RADAR BOGOR I RABU, 23 MARET I TAHUN 2022 I 20 SYABAN 1443 H I HALAMAN 9

Langgar SOP Kawal Tahanan, Ditembak di Rumah Pelaku

Rusia Blokade Akses Makanan dan Obat-obatan

JAKARTA–Tewasnya AKBP Beni Mutahir membuka tabir adanya dugaan pelanggaran. Direktur Tahanan dan Barang Bukti (Dirtahti) tersebut ditembak oleh seorang tahanan Polda Gorontalo berinisial RY di rumah pelaku di Jalan Mangga Hoangobotu, Gorontalo Senin dini hari (21/3). Polri memastikan ada dua pelanggaran dalam kejadian tersebut, keluarnya tahanan ke rumah pribadi dan penembakan terhadap AKBP Beni. Kabidhumas Polda Gorontalo Kombespol Wahyu Tri Cahyono menjelaskan, sebelum penembakan terjadi cekcok antara AKBP Beni dengan pelaku RY. Adu mulut itu yang terjadi di rumah pelaku itu sempat diwarnai dengan penamparan yang dilakukan oleh korban. “RY merasa sakit hati,” ujarnya kemarin Pelaku yang merupakan tahanan Rutan Polda Gorontalo ke kamarnya dan mengambil senjata api rakitan. Yang puncaknya pelaku menembak AKBP Beni di kepala bagian pelipis kiri. “Senjata api itu disimpan secara ilegal,” tuturnya. Belum diketahui untuk tujuan apa AKBP Beni membiarkan, bahkan mengawal tahanan narkoba tersebut ke rumahnya. Hingga akhirnya terjadi adu mulut yang berujung penembakan terhadap AKBP Beni. “Nanti kalau dalam pemeriksaan ditemukan ada kesalahan, yang terlibat akan diproses,” jelasnya. Sementara Kadivhumas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan, dalam insiden tewasnya AKBP Beni tersebut, petugas mengusut dua kasus. Yang pertama, dugaan pelanggaran standar operasional prosedur (SOP) pengawalan tahanan. “Untuk kasus kedua penembakan terhadap AKBP Beni,” tegasnya. Untuk pelanggaran SOP tersebut ditangani oleh Propam Polda Gorontalo. Lalu, untuk kasus penembakan ditangani Ditreskrimum Polda Gorontalo. “Pasal 338 pembunuhan,” ujarnya. Sementara Pengamat Kepolisian Bambang Rukminto menjelaskan, banyak sekali pertanyaan yang perlu dijawab Polda Gorontalo terkait kejadian tersebut. Pertama, lokasi penembakan di rumah pelaku. “Bagaimana dan apa motif korban membawa keluar tahanan dan diantar pulang ke rumah,” ujarnya. (idr)

Sambungan dari Hal 1

Q

’’Tanpa pertemuan ini, tidak mu n g k i n m e ma ha m i sepenuhnya apa yang mereka (Rusia, Red) siapkan untuk menghentikan perang,’’ tegasnya seperti dikutip Agence France-Presse. Rusia belum memberikan tanggapan terkait hal itu. Dalam sebuah wawancara dengan salah satu stasiun TV Ukraina, Zelensky ingin mendiskusikan komitmen negaranya untuk tidak jadi bergabung sebagai anggota NATO. Sebagai gantinya, Rusia melakukan gencatan senjata, penarikan pasukan, dan menjamin keamanan Ukraina. ’’Ini adalah kompromi untuk semua pihak. Bagi Barat yang tidak tahu apa yang harus dilakukan dengan kami sehubungan dengan NATO, bagi Ukraina yang menginginkan jaminan keamanan, dan untuk Rusia yang tidak ingin ekspansi NATO lebih lanjut,’’ ujarnya. Sejatinya, jika sejak awal

Kiev juga menuding Moskow telah membawa dengan paksa 2.389 anak-anak Ukraina ke Rusia. Anak-anak tersebut berasal dari wilayah Donetsk dan Luhansk. Sebagian dari dua wilayah itu dikuasai pemberontak Ukraina proRusia. Di Kherson, stok makanan dan obat-obatan untuk penduduk kian menipis. Kota itu dikuasai oleh Rusia selama dua pekan terakhir. Menteri Luar Negeri Ukraina Oleg Nikolenko mengungkapkan, ada 300 ribu penduduk di kota tersebut yang bakal menghadapi bencana kemanusiaan karena blokade Rusia. Bukan hanya bantuan yang tidak bisa masuk, penduduk juga tidak bisa keluar dan mengungsi ke kota lain yang lebih aman. ’’Taktik barbar Rusia ini harus dihentikan sebelum semuanya terlambat,’’ ujar Nikolenko. Meski kehancuran tampak di berbagai kota, Ukraina belum tumbang. Pasukan militer Ukraina mengklaim bahwa mereka berhasil mengambil lagi Kota Makariv yang sebelumnya dikuasai Rusia. Kota itu hanya berjarak 50 kilometer dari ibu kota Ukraina,

N TA AHA ONGA RUANG US L LOW GUAMAHM OR DIJUA EHILANGAN RAA R BOG K R AN NEKA RADA RAKK

NA HA PE : GRA I G N ing) HUBU (Hunt 4001

NT H DIKO RUMA

251 -

0 Telp:

754

BARIS IKLAN00,-/BARIS 4

RP15.

KEHILANGAN

LOWONGAN

BPKB R4 Nissan, 2010, Abu-abu Met, F1039IV, Nk:MHBG1CG1AAJ045214, Ns:HR15962118A, an.Rumiyati, Citra Indah Bukit Aster Blok AS.23/10 Jonggol, Kab.Bgr (PKT1-22000299-9,16,23/03/22)

DBTHKN Perawat ber STR,D3 Asisten Apoteker ber STR,SMK Berpengalaman Sudah Vaksin Lengkap: Lmrn dibawa sendiri ke Klinik Kulit M3 Jl. Cidangiang No.5 Bgr 16127 Cp 081381414545 (PKT1-22000365-22,23,24/03/22)

STNK R2 Hnd, 2016, Pth Mrh, F3520DN, Nk:MH1JFP124GK183875, Ns:JFP1E2195298, an.Sri Hartono, Kp.Perapatan Rt.1/2, Cibadak, Tnh. Sareal, kota Bgr. (RB1-22000366-23/03/22)

RUMAH DIJUAL Rumah dijual lok : Jl.Pakuan Ciheuleut Bogor Timur, luas 50M2, sertifikat, 2 lantai, ada kost2an. Harga 350 jt nego. Hub : 081399310827. (RB-21-26/03/22)

PEMASANGAN IKLAN DAN LANGGANAN BISA JUGA MENGHUBUNGI DSS ADVERTISING Jl. Ir Djuanda, Pelataran Kantor Pos Bogor Tlp. 0251-8323143 08129673676 Fax. 0251-8323143 Jl. Raya Pemda 17 (Dss Motor) Tlp. 087770891880 / 081282817994 RAHARDJA AGC Jl. Raya Tajur No. 162i Tlp 02517568120 CIOMAS AGC Jl. Raya Ciomas Kreteg N0.31A Bogor Tlp. 0251-8630192/Fax.0251-7522150 NUGRAHA PERDANA Jl. Kh. Sholeh Iskandar (Elton Celuler)

OMEGA AGENCY Jl. Raya Pajajaran, Dekat RS.Azra Bogor. Telp: 081282817994, 087770891880 NINA AGENCY Jl. Paledang No. 52, (Belakang Bank BNI Bogor) Telp. 0251-8944066/ 0813.8555.7466 ASEP AGENCY Taman Topi Square Lt. Lg Bl0k B No. 3a 5 8 8 Samping Matahari Dept. Store Tlp/Fax. 0251-8344119 BIRO LEUWILIANG Bapak Endang 085693185247 AMANAH AGENCY (BIRO IKLAN & JASA) VMB i20/17 Tanah Sareal Bogor Telp: 081584346490 - 089636648676 Pin: 587c540a

MART IKLAN Jl. Kantor Batu N0.3 Bogor Tlp/Fax. 0251-8323357 BUDI AGENCY Jl. Raya Cikaret No. 42 Cibinong. Depan Ruko Perum Nirwana Estate Telp: 081386027844, 085691319168

FAHRUL AGENCY Gadog (Depan Gumati) Telp. 08151858809

KAMAL AGENCY Jl. Raya Ciawi Prapatan No.360 Telp: 087881737024

CITRA AGENCY Jl. Kapten Muslihat No. 51 (Dalam Taman Topi) Kota Bogor Telp. 0857 7994 6665

Kiev. Mereka juga menegaskan bahwa stok amunisi, bahan bakar, dan makanan pasukan Rusia hanya cukup untuk bertahan selama tiga hari. Namun, tidak ada yang bisa memprediksi langkah Rusia selanjutnya. Negeri Beruang Merah itu memiliki banyak senjata yang bisa ditembakkan dari jarak jauh. Salah satunya misil hipersonik Kinzhal yang pernah mereka pakai untuk menyerang Ukraina beberapa hari lalu. AS dan NATO bahkan memprediksi pasukan Belarus akan bergabung dengan Rusia dan berperang di Ukraina. Saat ini Putin membutuhkan dukungan dari sekutu-sekutunya. Pejabat senior di intelijen NATO mengungkapkan bahwa Belarus tengah menyiapkan situasi yang bisa membenarkan keikutsertaan mereka dalam perang. Sumber di kelompok oposisi Belarus juga mengungkapkan bahwa unit tempur mereka sudah siap untuk ke Ukraina dalam beberapa hari ke depan. Ribuan personel sudah siap diterjunkan. Namun, keputusan pasukan Belarus ikut terjun atau tidak berada di tangan Rusia. Sejauh ini Belarus belum

ikut campur langsung di Ukraina. Terpisah, Presiden AS Joe Biden sekali lagi mengatakan ada indikasi kuat Rusia ingin menggunakan senjata kimia dan biologis di Ukraina. Tudingan Rusia bahwa Ukraina memiliki senjata biologis dan kimia hanyalah alasan untuk membenarkan tindakan mereka nanti. ’’Dia (Putin, Red) pernah menggunakan senjata kimia di masa lalu dan kita harus berhati-hati dengan apa yang bakal terjadi,’’ ujar Biden seperti dikutip The Guardian. Terpisah, Sekjen PBB Antonio Guterres menggambarkan bahwa perang di Ukraina adalah hal yang tidak bisa dimenangkan oleh Rusia. Sejak invasi berlangsung, serangan Rusia kian intensif setiap jamnya. Pengeboman sistematis di permukiman, sekolah, serta rumah sakit telah meneror warga sipil. ’’Bahkan, jika Mariupol jatuh, Ukraina tidak dapat ditaklukkan kota demi kota, jalan demi jalan, rumah demi rumah. Satusatunya hasil dari semua ini adalah lebih banyak penderitaan, kehancuran, dan kengerian sejauh mata memandang,’’ tegasnya. (sha/c17/oni)

Berangkat Haji Tak Perlu PCR

N HA U T OTEL DLL H U L A KEB NAH DIJU SERVICE,

Haris Nilai Kerja Penyidik Janggal JAKARTA – Haris Azhar menyinggung kerja penyidik Polda Metro Jaya (PMJ) yang terkesan janggal dalam menangani kasus dugaan pencemaran nama baik Luhut Binsar Panjaitan (LBP). Itu lantaran sampai saat ini penyidik PMJ belum pernah memeriksa LBP sebagai saksi pelapor dalam kasus tersebut. ”LBP hanya hadir saat melapor dan mediasi, itu pun mediasinya gagal,” kata Haris kepada Jawa Pos (grup Radar Bogor), kemarin (22/3). Haris menyebut LBP mestinya dimintai keterangan dan menyampaikan bukti atas tuduhan pencemaran nama baik tersebut. ”Tapi nyatanya tidak pernah diambil keterangannya oleh penyidik. Kok Pak Luhut belum diperiksa?” ujarnya. Kejanggalan penanganan kasus tersebut juga diungkapkan aktivis Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras) Andi M. Rezaldy. Menurutnya, penetapan Haris dan Fatia Maulidiyanti sebagai tersangka terkesan dipaksakan. Padahal, yang dilakukan Haris-Fatia merupakan bagian dari partisipasi warga negara dalam mengungkap skandal kejahatan pejabat negara. Sebelumnya, Ketua Indonesia Memanggil 57+ (IM57+) Institute Praswad Nugraha juga menyinggung kinerja kepolisian yang memprioritaskan pemidanaan terhadap Haris-Fatia ketimbang menyelidiki dugaan konflik kepentingan pejabat negara dalam bisnis pertambangan emas di Papua, khususnya Intan Jaya. ”Penegakan hukum yang baik seharusnya memprioritaskan kasus yang dipersoalkan publik,” ujar mantan penyidik KPK tersebut. Karena itu, dia menilai status tersangka yang disandang Haris-Fatia saat ini salah sasaran. Penyidik PMJ, kata dia, mestinya mencabut status tersangka itu. Kuasa hukum Haris Azhar, Nurkholis Hidayat menambahkan kepolisian mestinya berimbang dan fair dalam melakukan pemeriksaan. Pun, dia menyinggung Surat Keputusan Bersama (SKB) UU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) tentang Pedoman Implementasi atas Pasal Tertentu dalam UU ITE. Dalam SKB itu menyebut muatan berupa penilaian, pendapat, hasil evaluasi atau kenyataan masuk dalam kategori bukan delik pidana yang melanggar pasal 27 ayat (3) UU ITE. Nurkholis juga menyinggung Surat Edaran (SE) Kapolri No. SE/2/11/2021 tentang Kesadaran Budaya Beretika untuk Mewujudkan Ruang Digital Indonesia yang Bersih, Sehat, dan Proaktif. (tyo)

Ukraina tidak ngotot ingin bergabung dengan NATO, perang mungkin tidak akan pecah. Zelensky kini memang harus berpikir ulang. Sebab, meski dia tak mau menyerah dan matian-matian mempertahankan negaranya, Rusia jauh lebih kuat. Di sisi lain, negara-negara Barat hanya memberikan dukungan berupa kiriman senjata dan sanksisanksi ke Rusia. Mereka tidak mengirimkan pasukan seperti harapan Zelensky. Sementara itu, satu per satu kota-kota di Ukraina luluh lantak. Mariupol adalah yang terparah. Kemarin (22/3) dua bom berkekuatan besar dijatuhkan di kota pelabuhan tersebut. Di Kharkiv, 84 artileri ditembakkan pasukan Rusia selama 24 jam terakhir. Dalam pidato virtual di hadapan legislator Italia, Zelensky mengungkapkan, sejak awal perang ada 3.780 gedung permukiman yang rusak sebagian dan 651 rumah hancur di berbagai penjuru negeri.

Sambungan dari Hal 1

Q

Salah satu kebijakan yang disiapkan pemerintah, calon jamaah tidak perlu swab PCR menjelang keberangkatan. Skema penyelenggaraan haji, khususnya dari aspek kesehatan itu dipaparkan Kepala Pusat Kesehatan Haji (Puskeshaj) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Budi Sylvana dalam rapat bersama Komisi VIII DPR di Jakarta kemarin (22/3). “Jika jamaah haji diberangkatkan sekarang, berangkatnya tidak perlu swab PCR,” kata Budi. Tetapi kebijakan resmi protokol kesehatan haji yang berlaku adalah saat nanti menjelang keberangkatan. Budi mengakui bahwa saat ini pemerintah Saudi sudah m e l a ku k a n berbagai pelonggaran. Termasuk tidak lagi mewajibkan adanya hasil swab PCR bagi WNA yang masuk ke sana. Termasuk untuk jamaah haji maupun umrah. Selain itu Saudi juga menghapus aturan kewajiban karantina setelah kedatangan di Saudi. Lebih lanjut Budi menjelaskan tes atau swab PCR tetap diberlakukan untuk jamaah haji. Yaitu saat mau pulang ke tanah air. “Swab PCR maksimal 2x24 jam sebelum kepulangan,” katanya. Aturan ini sesuai dengan kebijakan yang diambil oleh Satgas Covid-19. Selain iti jamaah juga wajib karantina satu hari saat kepulangan, nanti dilakukan di Asrama Haji. Selain itu Budi menjelaskan sejumlah persiapan sudah mereka lakukan. Diantaranya

adalah vaksinasi meningitis ulang. Calon jamaah sejatinya sudah vaksin meningitis, tetapi dilakukan pada 2020 lalu. Sehingga perlu suntikan ulang. Anggaran untuk vaksin meningitis ini sekitar Rp 30 miliar. Selain itu seluruu calon jamaah haji juga dianjurkan untuk vaksinasi Covid-19 dosis lengkap, bahkan ikut booster juga. “Tujuannya untuk mengurangi resiko keparahan jika tertular Covid-19 di Saudi,” jelasnya. Budi mengatakan Kemenkes juga sudah menyiapkam anggaran operasional kesehatan jamaah haji. Diantaranya untuk obat-obatan dan alat kesehatan sekitar Rp 50 miliar. Lalu anggaran untuk operasional klinik dan kesehatan haji di Saudi mencapai Rp 37,77 miliar. Kemudian untuk petugas kesehatan sebesar Rp 209 miliar. Dia menekankan anggaran ini disusun dengan asumsi kuota haji 2022 seperti haji 2019 lalu sekitar 221 ribu jamaah. Dalam kondisi normal jumlah petugas haji di bidang kesehatan yang dinaungi Kemenkes mencapai 1.832 orang. Sebanyak 1.521 orang tenaga kesehatan kloter. Setiap kloter ada petugas kesehatan dari unsur dokter dan perawat. Kemudian ada 311 orang petugas kesehatan sebagai panitia penyelenggara ibadah haji (PPIH) yang bertugas di Saudi. Anggota Komisi VIII DPR Lisda Hendrajoni mengingatkan bahwa haji 2022 diselenggarakan di tengah pandemi Covid-19

yang belum berakhir. Sehingga jamaah tetap dihimbau untuk mematuhi protokol kesehatan. Meskipun di Saudi sendiri, sudah diperlonggar. Dia mencontohkan calon jamaah haji diminta untuk karantina mandiri di dalam rumah satu sampai dua pekan jelang keberangkatan. Tujuannya mencegah tertular Covid-19 saat akan terbang ke Saudi. “Jangan sampai rugi sendiri karena terkena Covid-19 menjelang keberangkatan,” tuturnya. Selain itu selama di Saudi sebaiknya jamaah tetap menggunakan masker. Apalagi di sana nanti jamaah berkumpul dengan jamaah lain dari penjuru dunia. Lisda juga berharap Kemenag maupun Kemenkes memiliki skema darurat ketika ada jamaah Indonesia yang terkena Covid19 saat berhaji. Seperti diberitakan sebelumnya, Arab Saudi sudah resmi mengumumkan akan kembali menerima jamaah haji dari luar negeri. Keterangan ini disampaikan Menag Yaqut Cholil Qoumas dalam kunjungannya ke Jeddah. Meskipun begitu Saudi belum mengumumkan secara detail kuota haji untuk masing-masing negara. Yaqut mengatakan kuota haji di masa pandemi tidak akan sama seperti kondisi normal. Meskipun begitu dia berharap Indonesia mendapatkan kuota dengan jumlah ideal. Apalagi antrian haji di Indonesia semakin panjang, setelah dua tahun terakhir tidak ada pemberangkatan haji. (wan)

dalam Pilkada tahun 2019 itu. Dan kotak kosong itu menang. Dua pesaingnya gagal, termasuk Munafri Arifuddin, ipar Ahsa Mahmud pengusaha besar Makassar itu. Dua tahun berikutnya Makassar pun dipimpin wali kota sementara. Ide-ide Danny terhenti. Baru di Pilkada tahun 2021 Danny maju lagi. Yang ia hadapi tiga pasang, termasuk Sang ipar. Danny menang mudah. Jadilah Danny Wali kota Makassar sampai hari ini. Semua yang ia rencanakan di periode pertama pun ia lanjutan sekarang. Twin Tower, sampah, wajah baru Losari, Metaverse, dan pembenahan lapangan Karebosi. Kalau saja tidak terjadi sesuatu, masa jabatan Danny baru akan berakhir tahun 2026. Cukup untuk melaksanakan semua itu. Masalahnya: akankah Danny

terkena aturan Pilkada Serentak tahun 2024? Danny pasrah. “Saya ikut kehendak Tuhan,” katanya. Danny itu nama panggilan. Nama aslinya Mohammad Ramdhan Pomanto. Ia punya putri tiga orang: arsitek, calon arsitek, dan masih SMA. Sudah dua arsitek yang berhasil memimpin kota: Bu Risma di Surabaya dan Danny di Makassar. Juga Ridwan Kamil di Bandung –meski keburu jadi Gubernur Jabar. Kelebihan arsitek adalah: merencanakan secara detail, dengan visi yang utuh dan tidak mengabaikan hemat biaya. Hanya kadang arsitek kalah dengan arsitek politik di atasnya. (Dahlan Iskan) Anda bisa menanggapi tulisan Dahlan Iskan dengan berkomentar http:// disway.id/. Setiap hari Dahlan Iskan akan memilih langsung komentar terbaik untuk ditampilkan di Disway.

Arsitek Atasan Sambungan dari Hal 1

Q

Saya belum pernah mendengar Makassar pernah menjadi smart city. Apakah Makassar akan langsung melompat ke kota metaverse? Di tengah tanda tanya besar itu saya dapat telepon: diundang makan malam di rumahnya. Senin malam. Ternyata Danny serius. Ia sudah menandatangani kerja sama dengan perusahaan teknologi metaverse terkemuka Indonesia: WIR Group. Yang dipimpin Daniel Surya itu. Kelak, kata Danny, semua dinas kota akan dimasukkan ke dalam sistem metaverse. Pelayanan apa saja tidak perlu bertemu pejabat. Tahun ini kota metaverse itu dimulai dari satu dulu: Dinas Pariwisata. Dinas ini dipilih duluan untuk mempercepat peningkatan kesejahteraan rakyat. Pariwisata itu terkait langsung dengan usaha rakyat: hotel, kuliner, kerajinan, dan

UMKM. Danny juga akan bekerja sama dengan perusahaan penerbangan. Khususnya yang jurusan Makassar –dari mana saja. Begitu penumpang masuk pesawat diberi VR –seperti kacamata itu. Selama penerbangan mereka bisa melihat metaverse Makassar di sektor pariwisata. Semua akan muncul di VR. Hotel mana pun, makanan apa pun, objek wisata di mana pun. Lengkap dengan avatar masing-masing. Yang bisa ditanya langsung oleh pemakai VR. Sebagai uji coba, Danny akan membuat 153 kendaraan listrik isi 12 orang: meta-pete-pete. Tahun ini juga. Pete-pete listrik itu akan mengelilingi pusatpusat wisata, hotel, dan kuliner yang masuk program Makassar Meteverse. Penumpangnya diberi VR. Bisa melihat semua objek yang diinginkan. Dan bisa berdialog dengan avatar masing-masing objek. Sebenarnya Danny sudah menyiapkan itu sejak di masa

jabatan pertama: 2014-2019. Selama jadi wali kota periode yang pertama itu Danny sudah masuk ke pelayanan digital cukup jauh: semua ketua RT ia belikan HP. Agar bisa berjaringan secara digital. Ketika itu Danny sudah menerapkan sistem kesehatan digital. Hasil pemeriksaan dokter, hasil lab dan CT scan penduduk yang sakit dimasukkan ke dalam sistem digital Makassar. Dokter bisa membacanya di sistem. Lalu memberikan diagnosis: perlu tindakan apa. Secara digital pula. Pengadaan HP untuk semua ketua RT itulah yang dipersoalkan. Danny dianggap curi start: untuk kampanye masa jabatan berikutnya. Danny juga memasang 1.000 kamera di banyak sudut kota. Dan itu akan ditambah terus. Terungkapnya jaringan pengebom Kathedral Makassar berkat sistem digital itu. “Tidak sampai 6 jam, seluruh jaringan pengebom bisa diungkap,”

katanya. Danny ingat betul pagi itu. Ia lagi berangkat ke tempat pernikahan. Lalu menerima info dari jaringan digital itu. Sebelum 15 menit Danny sudah sampai Kathedral. Ia melihat sendiri serpihan mayat di sana. Jaringan digital merekamnya. Diketahuilah ke mana saja si pengebom memutar kendaraan pagi itu. Termasuk mampir mana saja. Masih banyak gagasan di periode pertama Danny itu. Misalnya ia akan membangun twin tower 36 lantai di seberang Pantai Losari. Yakni di sebuah tanah oloran –tanah baru yang secara perlahan muncul sendiri dari dalam laut. Itu akibat pengendapan lumpur dari muara sungai yang tertahan arus laut. Ditambah reklamasi. Jadilah sebuah kawasan strategis untuk pengembangan kota baru: dari Pantai Losari bisa memandangnya. Hanya sepelemparan batu. Dari lokasi baru itu bisa memandang Pantai

Losari. Yang gemerlap. Gagasan lain Danny saat itu: membuat pembangkit listrik tenaga sampah. Untuk mengatasi sampah kota –tanpa APBD maupun APBN. Tidak seperti yang di Surabaya dan sembilan kota lainnya. Pantai Losari sendiri akan ia sempurnakan. Danny yang dulu merancang desain Pantai Losari itu –ketika masih menjadi arsitek profesional lulusan Universitas Hasanuddin. Ia sering memenangkan lomba desain kawasan. Ia juga ingin ikut mendesain IKN. Tapi begitu mau mendaftar ia melihat persyaratan: izin praktik arsiteknya sudah mati. Ia lupa memperbaruinya karena sibuk sebagai wali kota. Semua gagasan Danny itu kandas. Danny digugurkan sebagai calon incumbent. Mahkamah Agung menganggap Danny curi start. Padahal ia bisa menang besar –hasil jajak pendapatnya meyakinkan. Berbagai usaha ia lakukan: gagal. Jadilah Danny diwakili kotak kosong


TERUSAN

RADAR BOGOR I RABU, 23 MARET I TAHUN 2022 I 20 SYABAN 1443 H I HALAMAN 10

Alasan Solo Tuan Rumah TIIWG G20 dan Komitmen Investasi Berkelanjutan JAKARTAPemerintah mengungkapkan alasan menjadikan Kota Solo, Jawa Tengah, sebagai salah satu tuan rumah gelaran Trade Industry and Investment Working Group (TIIWG) G20 yang digelar akhir Maret mendatang. Pemerintah memaknai Kota Solo sebagai sebuah kota tempat pusat industrialisasi Pulau Jawa yang eksis sejak 100 tahun yang lalu. “Tentunya harus ada impresi yang bisa kita sampaikan kepada delegasi. Kota Solo sudah lebih dari 100 tahun lalu menjadi pusat industrialiasi Pulau Jawa. Dulu ada Pabrik Gula Colomadu yang dibangun Mangkunegara yang saat itu menjadi pusat industri gula dunia saat itu,” ujar Dirjen Ketahanan, Perwilayahan, dan Akses Internasional Kementerian Perindustrian, Eko SA Cahyanto dalam diskusi FMB9 yang disiarkan melalui Akun Youtube FMB9ID_ IKP, Senin (21/3). Kota Solo, lanjut Eko, juga menunjukkan industrialisasi yang masif dalam 10 tahun terakhir. Eko menyebut banyak industri yang sekarang memilih

Solo Raya sebagai pusat produksi. Kendati demikian, Eko mengaku yang ditampilkan pemerintah tak hanya soal industri baik yang lama maupun yang baru. “Ada pesan kita bisa menunjukkan, menjaga tradisi warisan budaya sehingga menjadi impresi bagi para delegasi. Bahwa kita tak hanya melihat industrialisasi, tetapi juga tradisi yang kita jaga,” ujar Eko. Selama berpuluh-puluh tahun industri di Indonesia terbangun, sebagian besar industri dibangun di koridor utara Pulau Jawa. Dengan adanya jalan tol Trans Jawa, kata Eko, ini semakin mengubah peta industrialiasi. ”Sehingga semakin banyak industri memilih lokasi lokasi di sekitar wilayah Solo Raya,” tegasnya. Dalam kesempatan itu, Eko juga menjelaskan mengenai peluang sektor industri untuk pertama kalinya diikutsertakan dalam kelompok kerja G20 akhir Maret nanti. Eko menilai sektor industri menjadi hal penting yang berada di tengahtengah antara isu di sektor

Diskusi FMB9 yang disiarkan melalui Akun Youtube FMB9ID_ IKP, Senin (21/3).

perdagangan dan investasi. “Tentunya perlu kita jaga ekosistem ini. Sehingga isu yang dibangun yakni investasi yang berkelanjutan menjadi saling sinergi. Kita perlu juga yang namanya resiliensi industry. Supply chain harus djaga. Untuk itu penting sekali sektor industri harus masuk menjadi spesifik sektor yang dibicarakan,” tegasnya. Dalam forum yang sama, Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Kementerian Perdagangan, Djatmiko Bris Witjaksono

menyebut sesuai arahan Presiden Jokowi, dalam TIIWG G20 setidaknya ada tiga isu utama yang didorong, yakni menciptakan arsitektur kesehatan global yang kokoh, memperkuat aspek transformasi digital, dan mendorong transisi energi. Di kelompok kerja perdagangan investasi dan industri, sambung Djatmiko, Presidensi G20 akan membuat komitmenkomitmen dalam rangka memitigasi situasi pandemi tidak hanya saat ini tapi juga pandemi yang mungkin akan

terjadi ke depan. “Salah satunya dengan memperkuat kerja sama dalam memproduksi vaksin dan mendistribusikan vaksin obatobatan,” ujarnya. Selain itu, pihaknya juga akan membangun komitmen bersama untuk mendorong upaya peningkatan atau transformasi digital. Sebab Indonesia merupakan negara berkembang yang dalam Presidensi G20 hadir di tengah kelompok yang majemuk. ”Kita ingin meningkatkan posisi kita di tingkat global.

Harapannya, apa yang kami sampaikan nanti tidak hanya memberikan kemanfaatan kepada anggotanya saja, tetapi juga kepada seluruh negara di dunia,” ujarnya. Sementara itu, Deputi Bidang Kerja Sama Penanaman Modal BKPM, Riyatno memaparkan data bahwa mulai 2019 sampai 2021, investasi di sektor industri logam dasar barang logam bukan mesin dan peralatan, meningkat 90,7 persen dari Rp61,6 triliun menjadi Rp117,5 triliun di tahun 2021 dengan total investasi mencakup 13 persen dari total realisasi investasi. Salah satu investasi yang memiliki nilai tambah saat ini adalah industri berbasis hiliriasi, yaitu nikel yang menjadi komponen baterai mobil listrik. “Hal ini jelas berorientasi pada investasi yang berkelanjutan sesuai tema yang digagas G20,” jelas Riyatno. Dalam rangka Road to G20 beberapa waktu lalu, kata Riyatno, Kepala BKPM bersamasama Menko Marves juga

merilis peta potensi investasi yang berorientasi pada pembangunan berkelanjutan. Rinciannya, terdapat 47 proyek yang dirilis terdiri atas 12 proyek di sektor pariwisata, kemudian ada 14 proyek sektor kawasan ekonomi, 15 proyek sektor industri manufaktur, dan enam proyek infrastruktur. Total jumlah nilai investasi 47 proyek itu mencapai Rp155,2 triliun. “Proyek investasi ini akan berpeluang mengatasi kemiskinan, menciptakan kehidupan yang sehat dan sejahtera, dan menciptakan pekerjaan yang layak dan pertumbuhan ekonomi. Tentunya hal ini sangat konsisten dengan Presidensi G20 2022 mengingat salah satu isu yang diangkat adalah investasi berkelanjutan,” ujarnya. Kegiatan FMB9 juga bisa diikuti secara langsung di kanal youtube FMB9_IKP. Nantikan update informasi akurat, data valid dengan narasumber terpercaya di FMB9ID_ (Twitter), FMB9. ID (Instagram), FMB9.ID (Facebook).(*)

jelas Dicky. Lonjakan ini kata Dicky juga berpotensi di Indonesia. Meskipun tidak sebesar gelombang kasus yang disebabkan oleh omicron. Dampaknya menurut Dicky akan lebih terasa di daerah-daera terutama yang cakupan vaksinasinya masih belum memadai. Baik dosis 2 maupun booster. Menurut Dicky, BA 2 perlu menjadi catatan terutama menjelang banyak aktivitas massal masyarakat seperti Puasa Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri. “Restriksi memang bisa dilonggarkan, namun di sisi lain harus kita tingkatkan upaya mitigasi dengan protokol kesehatan dan lain-lainnya,” jelas Dicky. Sementara itu, menyambut bulan Ramadan, Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengatakan tempat ibadan sudah mulai diberikan kelonggaran. “Karena pandemi sudah mulai turun, hampir terkendali, dan semua hampir dibuka,” katanya saat kunjungan kerja ke Kabupaten Bandung, Jawa Barat kemarin. Ma’ruf mengatakan sudah ada fatwa daei Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk

menyelenggarakan ibadah seperti biasa. Termasum saf yang bisa kembali rapat seperti semula. Meskipun begitu Ma’ruf mengatakan ada beberapa protokol yang sebaiknya tetap dijalankan. Seperti menggunakan masker dan mencuti tangan. Selain itu Ma’ruf juga menekankan vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat. Dia menekankan untuk menciptakan kekebalan kelompok, vaksinasi Covid-19 sangat penting. “Vaksinasi lansia akan terus didorong,” katanya. Kemudian bagi masyarakat yang baru mendapat satu dosis vaksinasi Covid-19 juga didorong untuk mendapatkan dosis penuh bahkan dosis tambahan atau booster. Ma’ruf menuturkan menjelang bulan puasa, ditargetkan 70 persen masyarakat lansia sudah mendapatkan vaksin Covid-19 dosis lengkap dan booster. Selain itu Ma’ruf mengatakan ketika sudah mendapatkan vaksin booster, masyarakat yang nanti mau mudik tidak perlu swab PCR maupun antigen. Dia berharap kasus Covid-19 terus landai. Tidak terjadi lonjakan kembali seperti beberapa waktu lalu. (far/tau/lyn/wan)

Boleh Mudik Lebaran Sambungan dari Hal 1

Q

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di wilayah Jawa dan Bali. Kebijakan itu tertuang dalam Instruksi Mendagri (Inmendagri) Nomor 18 Tahun 2022. Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Administrasi Kewilayahan (Adwil) Kemendagri Safrizal ZA mengatakan, evaluasi dua pekan terakhir menunjukan kondisi pandemi semakin membaik. Ini ditandai dengan melandainya kasus positif secara nasional. Imbasnya, lada perpanjangan PPKM kali ini, tidak ada daerah yang masuk dalam kategori Level 4. “Pada PPKM sebelumnya, masih terdapat 7 daerah di Jawa dan Bali yang masuk dalam level itu,” ujarnya kemarin. Selain itu, lanjut dia, jumlah daerah pada Level 3 juga menurun dari 66 menjadi 39 daerah. Turunnya daerah beresiko membuat daerah pada Level 2 mengalami kenaikan dari 55 menjadi 83 daerah. Begitu pula dengan daerah yang

-

-

-

Kegiatan seni budaya, olahraga dan sosial kemasyarakatan maksimal 75% Pusat kebugaran/gym diizinkan buka dengan maksimal 75% Pasar rakyat kapasitas maksimal 75% dan jam operasional sampai dengan pukul 20.00. Pedagang kaki lima, toko kelontong, agen/outlet voucher, barbershop/pangkas rambut, laundry, pedagang asongan, bengkel kecil, cucian kendaraan, dan lain-lain yang sejenis diizinkan buka sampai dengan pukul 21.00 waktu setempat.

masuk pada Level 1 sebanyak 6 daerah setelah sebelumnya tidak ada sama sekali. Safrizal menambahkan, dalam Inmendagri baru juga dilakukan penyesuaian. Pada Level 1 misalnya, sejumlah aktivitas seperti di bioskop, mal, pabrik, dan tempat ibadah sudah dapat beroperasi 100 persen dari sebelumnya 75 persen. Sedangkan perubahan pengaturan pada PPKM Level 2 terkait ketentuan operasi bioskop yang semula kapasitas maksimal 70 persen, kini menjadi 75 persen. Begitu pula dengan restoran/rumah makan

-

Supermarket, hypermarket, pasar tradisional, toko kelontong dan pasar swalayan yang menjual kebutuhan sehari-hari dibatasi jam operasional sampai dengan Pukul 21.00 waktu setempat dengan kapasitas pengunjung

75%.

dan kafe yang berada di area bioskop dari semula 50 persen kini menjadi 75 persen. Meski level keseluruhan turun, dia mengingatkan masyarakat untuk taat pada protokol kesehatan. “Harus selalu kita sikapi dengan bijak tanpa mengurangi arti kewaspadaan kita dengan terus berupaya untuk memperkuat capaian vaksinasi,” imbuhnya. Pada kesempatan lain, kemarin Juru Bicara Kementerian Kesehatan terkait Vaksinasi Covid-19 Siti Nadia Tarmizi berharap penurunan kasus terus terjadi. Jika jumlah

Bogor Bisa Tiru NTB, Kembangkan Sport Tourism Sambungan dari Hal 1

Q

BALAPAN MotoGP di Sirkuit Internasional Jalan Raya Pertamina Mandalika tidak hanya soal olahraga otomotif semata. Namun juga menjadi muara yang mempertemukan hiburan beroktan tinggi dengan ritme wisata yang berembus dari deretan pantai nan elok dan segarnya udara pegunungan. Dua kutub yang biasanya terpisah menyatu dalam atmosfer Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Ya itulah yang dirasakan Radar Bogor dan Gerakan Anak Negeri. Setelah tuntas menyaksikan MotoGP, Radar Bogor mulai mengeksplor Kota Seribu Masjid. Pantai Tanjung Aan salah satunya yang berdekatan dengan Bukit Merese. Bukit ini merupakan lokasi pertama bos Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta dan Carlos Ezpeleta, menjejakan kaki di Mandalika. Mereka duduk-duduk di rumput hijau di atas bukit itu untuk melihat lokasi calon Sirkuit Mandalika. Pesona alam nan elok dari Merese memegang peranan penting dalam membuat Dorna Sports sepakat membawa MotoGP kembali ke Indonesia. Terletak di kawasan Mandalika, pantai Aan dan

Bukit Merese masuk ke dalam Kawasan Ekonomi Khusus (KEK). Hanya selemparan batu dari Sirkuit Mandalika. Kirakira 12 menit perjalanan menggunakan kendaraan, dan 20 menit dari pantai Kuta Mandalika. Jika dari Kota Mataram, butuh waktu dua jam untuk sampai. Pantai Tanjung Aan menyajikan pemandangan yang memanjakan mata. Pasir dua warna. Pink dan putih. Pasir ini disebut pasir merica karena mirip rempah khas Nusantara itu. Tanjung Aan juga menyimpan kisah geologi yang menarik karena merupakan jejak gunung api purba bawah laut. Salah satu jejaknya adalah batuan andesit purba, yang muncul di dekat bukit batu yang menjorok ke laut. Pesona ini hanya satu dari sekian wisata pantai yang ada di Lombok. Ini yang kemudian menjadi paket lengkap: wisata olahraga. Ke depan, pengembangan wisata ini akan terus diperluas. Menurut Gubernur NTB Zulkieflimansyah, NTB akan menjadi sport city afau Kota wisata olahraga. Dimulai dari ajang MotoGP, WSBK, hingga yang akan digelar nnti pada 24 – 26 Juni 2022, yaitu event internasional balap motor cross MXGP yang digelar di

RADAR BOGOR Komisaris Utama: Ratna Dewi Komisaris: Zainal Muttaqin, HM Alwi Hamu

Samota, Kabupaten Sumbawa. “Tentunya saat event MotoGP kemarin pasti ada kekurangan. Tapi kami terus berbenah,” ujar Zulkieflimansyah saat menerima rombongan Gerakan Anak Negeri di Pendopo Gubernur NTB, Jalan Pecanggik, Kota Mataram, Senin (21/3) malam. Dalam helatan MotoGP Mandalika, memang ada sejumlah masalah. Seperti pengaturan parkir kendaraan yang belum teratur. Akibatnya, kemacetan terjadi di sekitar kawasan Mandalika. Pengerjaan proyek yang belum selesai juga membuat kawasan di sekitar sirkuit penuh dengan lumpur. “Sebenarnya kami telah lakukan simulasi tiga minggu sebelumnya. Tapi memang masih saja ada kalkulasi yang meleset,” bebernya. Salah satu kalkulasi yang meleset adalah banyaknya penonton yang membawa kendaraan pribadi. Ditambah ada keterlambatan dalam pengaturan lalu lintas. Kondisi itu membuat terjadinya keterlambatan dalam menjemput penonton. Sehingga yang terjadi kemudian adalah snowballing effect. “Saya kira itu wajar. Tapi ini masukan yang sangat baik untuk kami dan tim,” ungkap Zulkieflimansyah. (Ind)

kasus positif dan angka penularan terus turun, bisa jadi dilakukan pelonggaran mobilitas. Sebentar lagi umat muslim di Indonesia menghadapi Ramadhan. Ada tradisi mudik atau pulang kampung menjelang lebaran. Sudah dua tahun terakhir, pemerintah melakukan pembatasan ketat untuk mudik. Jika kondisi pandemi terus membaik, Nadia mengungkapkan ada peluang pelonggaran untuk mudik. ”Tentunya dengan menekan jumlah kasus serendah mungkin dan percepatan vaksinasi,” ujarnya. Vaksinasi memang menjadi salah satu cara untuk mengurangi angka kesakitan akibat Covid19. Sudah sebagian besar masyarakat mendapatkan vaksinasi primer. Sementara vaksinasi booster atau vaksin ketiga masih harus digenjot. Dengan mengurangi kesempatan penularan Covid-19, virus SARS CoV-2 diharapkan tidak akan bermutasi. Setelah varian delta dan omicron yang sempat mencuri perhatian, ada juga varian deltacron. Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin sebelumnya menyatakan bahwa

varian deltacron masih berstatus under monitoring atau tingkat penularan dan keparahannya masih dipantau. Dia menyatakan di Indonesia juga telah ditemukan. ”Tidak ditemukan keparahan,” katanya. Sementara itu, menurut Epidemiolog dari Universitas Griffith Australia Dicky Budiman, varian BA 2 saat ini jauh lebih mengkhawatirkan dampaknya dan lebih berpotensi untuk memicu gelombang lonjakan kasus baru. Dicky menyebut, secara data global dan dari karakter virus itu sendiri, sub varian Omicron BA 2 paling menjadi perhatian dan ancaman serta berpotensi memperburuk situasi pandemi. ”Dan ini sudah terjadi, seperti di China, Hongkong, Korea dan negara-negara eropa. Sekarang diprediksi 2-3 minggu kedepan Amerika juga akan mengalami lonjakan kasus. Di India juga sudah mulai (naik,Red),” jelas Dicky. Meski demikian, Dicky menyebut bahwa bukan berarti Deltacron bisa diabakan. ”Tapi secara data secara fakta itu BA 2 yang saat ini lebih berpotensi menyebabkan lonjakan baru,”

Mendag-Polri Beda Pendapat Tersangka Migor Sambungan dari Hal 1

Q

Saat rapat dengar pendapat di DPR Kamis lalu (17/3) Mendag M. Lutfi menyebut bahwa Polri akan menetapkan tersangka mafia migor Senin (21/3). Namun, hingga kini Polri belum juga menetapkan tersangka kasus mafia migor. Bahkan, Polri seakan menepis pernyataan dari mendag. Wakasatgas Pangan Polri Brigjen Whisnu Hermawan menuturkan, hingga saat ini belum ada penetapan tersangka mafia migor. Satgas Pangan Polri belum fokus mengejar pelaku mafia migor. “Masih konsentrasi untuk stok migor,” jelasnya. Sementara Kadivhumas Polri Irjen Dedi Prasetyo seirama dengan wakasatgas Pangan Polri. Dia mengatakan bahwa informasi keberadaan mafia migor yang disampaikan Mendag M. Lutfi sifatnya masih awalan. “Saya tanya Satgas Pangan belum ada tersangka,” jelasnya. Satgas Pangan Polri masih membutuhkan koordinasi lebih lanjut untuk pengungkapan. Koordinasi akan dilakukan dengan Kementer ian Perdagangan. “Koordinasi dulu,” ujarnya. Sementara Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman menjelaskan, sebenarnya Polri telah memiliki data yang lengkap untuk menetapkan tersangka kasus mafia migor. Namun, memutuskan untuk menahan diri dalam menetapkan

tersangka. “Sebab, mendag sudah mengungkapkannya terlebih dahulu. Jadi, terkesan pencitraan,” ujarnya. Polri juga khawatir bila penegakan hukum kasus mafia migor itu justru dinilai hasil dari intervensi menteri atau pemerintah. Karena bila tersangka ditetapkan, dalam kondisi semacam ini bisa jadi tersangkanya koar-koar. “Ujung-ujungnya nanti yang mendapat penilaian negatif bisa jadi Polri,” tuturnya. Dia menjelaskan, kemungkinan dalam minggu ini tetap akan ada penetapan tersangka kasus mafia migor. Entah termasuk yang kasus besar atau yang kasus kecil. “Untuk Polri ini kasus yang ditangani sifatnya yang penimbunan-penimbunan,” ujarnya. Yang pasti, MAKI telah memastikan bahwa data telah diserahkan terkait kasus mafia migor, baik yang liga kecil dengan migornya atau liga besar dengan crude palm oil (CPO). “Polri sudah punya datanya, saya pastikan itu,” jelasnya. Menurutnya, sebenarnya yang perlu diluruskan adalah kemampuan pemerintah dalam membuat rencana matang dan mitigasi kenaikan harga CPO. Kalau pemerintah, dalam hal ini Kementerian Perdagangan mampu melakukannya seharusnya tidak perlu ada penegakan hukum. “Ini ada kesalahan besar di sana,” ujarnya. Sementara itu, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi tidak memberikan jawaban saat

dikontak dan dimintai konfirmasi mengenai rencana pengumuman calon tersangka mafia minyak goreng. Pihak Kementerian Perdagangan pun juga sama sekali tak memiliki informasi terkait rencana tersebut. ”Belum ada info,” tulis pihak humas Kemendag saat coba dimintai keterangan melalui pesan singkat. Di lain pihak, pemerintah merombak total kebijakan terkait Minyak Goreng Sawit (MGS) Curah, dari semula berbasis perdagangan menjadi kebijakan berbasis industri. Hal ini dilakukan karena kebijakan MGS Curah berbasis perdagangan terbukti tidak efektif menjaga pasokan dan harga MGS bagi masyarakat, pelaku usaha mikro, dan usaha kecil. Dengan kebijakan berbasis industri, pemerintah bisa mengatur bahan baku, produksi dan distribusi MGS Curah dengan lebih baik, sehingga pasokannya selalu tersedia dengan harga yang sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET). Kebijakan berbasis industri ini juga diperkuat dengan penggunaan teknologi digital SIMIRAH (Sistem Informasi Minyak Goreng Curah) dalam pengelolaan dan pengawasannya. Kebijakan MGS Berbasis Industri ini ditetapkan melalui Peraturan Menteri Perindustrian (Permenperin) No. 8 Tahun 2022 tentang Penyediaan Minyak Goreng Curah untuk Kebutuhan Masyarakat, Usaha Mikro, dan Usaha Kecil dalam

Kerangka Pembiayaan oleh Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS). Permenperin ini mengatur proses bisnis program MGS Curah Subsidi mulai dari registrasi, produksi, distribusi, pembayaran klaim subsidi, larangan dan pengawasan. Pada tahap registrasi, semua perusahaan industri Minyak Goreng Sawit diwajibkan untuk mendaftar dalam keikutsertaan program. Terdapat 81 perusahaan industri yang wajib mengikuti dan berpartisipasi dalam program ini. “Kami wajibkan semua industri MGS mendaftar melalui SIINas dan bagi perusahaan industri yang tidak mendaftar, akan dikenakan sanksi,” ujar Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita di Jakarta, kemarin (22/3). Proses registrasi dilakukan melalui Sistem Informasi Industri Nasional (SIINas) Kemenperin. Industri diwajibkan menyampaikan data dan dokumen tentang sumber dan volume bahan baku, daftar distributor (D1 dan D2) sampai pada tingkat kabupaten/kota. “Semua data dan dokumen tersebut diverifikasi oleh Kemenperin hingga mendapat nomor registrasi paling lambat dalam tiga hari kerja. Kemudian, perusahaan industri menandatangani perjanjian pembiayaan penyediaan Minyak Goreng Curah dengan Direktur Utama BPDPKS paling lama lima hari setelahnya,” urai Agus. (idr/ agf/mia)

Direktur Utama: Hazairin Sitepu General Manager Bisnis: Nihrawati AS Pemimpin/Penanggungjawab Redaksi: Ricki Noor Rachman Wakil Pemimpin/Penanggungjawab Redaksi: M.Indra Dewan Redaksi: Andi Ahmadi, Faturahman S Kanday, Nihrawati AS Redaktur Pelaksana Online: Yosep Awaludin Redaktur Senior: Muhammad Ridwan, Muh Afandi, Iqbal Muhammad, Faisal Hilmi, Lucky Lukman Nul Hakim Redaktur: Pipin Apriani, Alpin, Muhammad Ruri Ariatullah, Rani Puspitasari Sinaga Sekretaris Redaksi: Mia Muliawan Reporter: Jaenal Abidin, Arif Al Fajar, Dede Supriadi, Imam Rahmanto, Septi Nulawam Harahap Fotografer: Sofyansyah, Hendi Novian Konten Kreatif: Kintan Madinatul Editor Video: M. Azirul Fariq Videografer: Nelvi Marwiyati, M. Rivaldi Desain Grafis: Alfi Pracetak: Zainal Arifin (Koordinator) Teknologi Informasi (IT): Beni Irawan (General Manager) Iklan: Erwin Sofian (Manager), Untung Bachtiar (Asist. Manager) Pemasaran dan Sirkulasi: M Iksan Halil (Manager), Omer Ritonga Digital Marketing: Recia Debora S Konsultan Hukum: Andi Syarifuddin SH, MH Ombudsman: M. Choirul Shodiq, Rohman Budijanto Penerbit: PT Bogor Ekspres Media. SIUPP: 651/SK/MENPEN/SIUPP/28 Oktober 1998 Percetakan: PT Bogor Media Grafika (Jalan Siliwangi Kav.1/34 Komp. Puslitbang KOSTRAD Desa Cijujung Kandang Roda Bogor Telp: 0251 8655965) Alamat: Graha Pena Radar Bogor, Jl KHR Abdullah Bin Muh Nuh No 30 Taman Yasmin Bogor 16113. Telepon Redaksi: 0251-7544005 (hunting), Fax:251-7544008. Telepon Iklan: 0251-7544001-002, Fax: 02517544009. Telepon Pemasaran: 0251-7544003. Perwakilan Jakarta: Gedung Graha Pena, Jl Kebayoran Lama 12 Jakarta Selatan, Telepon/Fax: 021-53699624. Homepage: http//www.radarbogor.id Email: redaksi@ radar-bogor.com. Harga Langganan: Rp 80.000. Wartawan Radar Bogor dilarang menerima uang maupun barang dari sumber berita.

Wartawan Radar Bogor dibekali dengan kartu pers yang selalu dikenakan selama bertugas.


METROPOLIS

RADAR BOGOR I RABU 23 MARET I TAHUN 2022 I 20 SYA’BAN 1443 H I HALAMAN 11

Guru PNS Bertambah BOGOR–Kota Bogor resmi mendapatkan tambahan 144 guru berstatus PNS jenjang SD dan SMP Kota Bogor. Mereka telah menerima Surat Keputusan (SK) PNS-nya, barubaru ini. Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bogor Hanafi meresmikan status PNS itu secara simbolis di aula kantor Disdik, Senin (21/3) lalu. Ia sekaligus berpesan kepada para guru untuk mengabdikan dirinya dengan baik di sekolah masing-masing. Status PNS

berbeda dari biasanya dan menjadi amanah yang harus diemban dengan sungguhsungguh. "Guru PNS angkatan ini (2019) adalah guru yang sangat beruntung, karena ini adalah angkatan terakhir menjadi PNS. Berikutnya, hanya bisa menjadi P3K (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) san masa kerja hanya 5 tahun serta tidak mendapatkan tunjangan pensiun setelah habis masa baktinya. Maka harus disyukuri dan dimaksimalkan,"

pesan Hanafi, kemarin. Menurutnya, tuntutan pola pendidikan sudah berubah. Terlebih dengan gempuran pandemi Covid-19 yang melanda dunia. Metode-metode pembelajaran untuk anak didik juga secara otomatis harus terus beradaptasi. Tak sekadar mengandalkan pembelajaran tatap muka. Meski dari jarak jauh, guru mesti menemukan formula yang tetap agar peserta didik memahami pelajarannya. "Guru harus banyak inovasi

serta punya kreativitas yang dilakukan di setiap sekolah. Banyak program yang dikomandoi oleh kepala sekolah langsung dan itu harus didukung oleh semua guru," tegasnya. Ia berharap, guru-guru yang kini berstatus PNS tidak hanya melakukan pekerjaan individu. Kewajiban sebagai guru jauh lebih banyak dibanding sekadar menggugurkan tugas mengikuti standar. Sementara itu, ada capaian keberhasilan yang juga menjadi tolok ukur.(mam)

Alun-alun Dikepung Miras Sambungan dari Hal

Q

12

Tim Kujang mengumpulkan miras dari berbagai merek itu, Minggu (20/3) malam. Hasil operasi miras itu mendapati total sebanyak 292 botol miras. Di antaranya seperti 81 botol ciu, 66 botol anggur merah (amer), 14 botol anggur putih, 56 botol arak, hingga miras dari jenis drum whiskey 13 botol. Kasubsi Penmas Sie Humas Polresta Bogor Kota Iptu Rachmat Gumilar membenarkan, ratusan miras itu berasal dari operasi rutin yang dilakukan tim Kujang setiap malam. Hal itu sekaligus dalam upaya mengantisipasi tindak kejahatan atau kriminalitas jalanan. Botol-botol miras yang disita berasal dari para pedagang maupun warga yang berada di sekitar alun-alun. "Operasi miras itu memang rutin dilakukan tim Kujang Polresta Bogor Kota karena

& $ # $%

! $ ! #$"( $ "& # $

% % $

$ & ( $ & !& $ % $ ! ' % $ ! ' % $ ! $ $ ! $ ! " ! &$ " ! &$

! "! "& ! & ' $ '& ! ) ! % $ & ! ! ! ! ! #" "! #" "! ! * & ! * & ! $ ! $ "! $ $ % "! $ $ %

terkait aksi-aksi tawuran atau kejahatan jalanan. Bagaimanapun, kebanyakan kejahatan jalanan (anak-anak muda) biasanya diawali atau dipengaruhi oleh miras," ungkapnya saat dikonfirmasi Radar Bogor, Selasa (22/3). Selain itu, Rachmat menambahkan, aksi menyisir sejumlah lokasi keramaian itu gencar

dilakukan untuk menyambut bulan Ramadan. Pihak kepolisian ingin memastikan bulan suci tersebut tidak dimanfaatkan untuk tindakantindakan kriminal. Terlebih, taman-taman di Kota Bogor yang sudah dibuka terkadang dijadikan tempat berkumpul para remaja maupun masyarakat umum.

"Tujuannya agar masyarakat bisa melaksanakan ibadah puasa selama Ramadan dengan perasaan aman, damai, dan nyaman," tutupnya. Tak hanya kepolisian, aparat gabungan biasanya rutin melakukan razia miras di tempat-tempat rawan keramaian. Kepolisian bersama Satpol PP juga kerap menyita barang haram itu dari para penjual yang menjajakannya lewat gerobak maupun kendaraan bermotor. Wali Kota Bogor, Bima Arya sendiri telah mewanti-wanti agar miras yang tak memenuhi aturan harus dihentikan penjualannya. Bahkan, pemkot tidak mengizinkan peredaran minuman beralkohol dengan kandungan di atas lim persen di seluruh kota. "Kota Bogor adalah kota yang memiliki visi dan karakter sebagai kota untuk keluarga dan juga kota yang religius dalam keberagaman," tekannya.(mam)

Buka Akses Jalan, Gandeng Dua Pengembang Sambungan dari Hal

Q

12

Saat ini Pemkot Bogor telah menandatangani kesepakatan dengan PT. Sejahtera Eka Graha (SEG) dan Perumahan Bogor Raya. Kesepakatan

dengan dua pengembang itu terkait pemberian akses menuju lokasi pusat pemerintahan baru. "(Progres terakhir) Pemkot Bogor melakukan kesepakatan dengan PT SEG dan Bogor

Raya, karena nantinya untuk menuju pusat pemerintahan akses melalui itu (PT SEG dan Perumahan Bogor Raya)," kata Lurah Katulampa Eka Deri, Selasa (22/3). Menurutnya, saat ini akses

jalan untuk menuju lokasi masih merupakan hamparan lahan kosong, namun nantinya Pemkot Bogor menyediakan akses jalan yang berada tepat di pinggir Tol Jagorawi. (ded/c)

Bakar Sampah, Pemilik Kios Bensin Luka-luka Sambungan dari Hal

Q

12

”Saat menuangkan bensin, bensin tumpah meluap mengakibatkan muncul sumber api. Ada korban luka-luka, sedang dalam penanganan pihak RS,” kata Kabid Pemadam dan Penyelamatan di Damkar Kota Bogor, M Ade Nugraha kepada wartawan, Selasa (22/3). Tak hanya kios, menurutnya,

api juga turut menyambar kediaman pemilik kios bensin eceran hingga menyebabkan ruang tamu dan kasur miliknya ikut terbakar. Api dipadamkan sepuluh menit setelah petugas damkar sampai di lokasi kejadian. Sementara itu, Camat Bogor Selatan, Hidayatullah mengungkapkan penyebab kios bensin eceran di Kampung Cipinang Gading, RT 02/04, Kelurahan

Ranggamekar, Kecamatan Bogor Selatan, hangus terbakar hingga menyebabkan korban, Dini Yuliana (32), terluka. Hidayatullah menjelaskan, kejadian kebakaran itu berawal dari tetangga korban yang membakar sampah di depan rumahnya. Saat yang bersamaan, korban Dini Yuliana sedang menuangkan bensin di dekat dengan tempat bakar sampah.

”Lalu api tiba-tiba menyambar hingga korban mengalami luka bakar di sebagian tubuhnya,” katanya. Setelah itu, lanjut dia, korban dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Melania untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. ”Saat ini korban sudah ditangani pihak rumah sakit. Perkiraan kerugian yang dialami korban sekitar Rp15 juta,” ujarnya.(ded/c)

Sambal Gami Bontang 135 Hadir di Air Mancur Sambungan dari Hal

Q

12

Kecamatan Bogor Tengah. Restoran yang viral lantaran memanjakan lidah pecinta kuliner dengan rasa pedas itu, dijamin membuat ketagihan. Selain rasanya yang nikmat, harganya pun tak akan membuat kantung jebol. Pengelola Restoran Sambal Gam Bontang 135, Yuyun Yuhana mengatakan bahwa restorannya menyajikan aneka macam menu sesuai selera, dengan tingkat kepedasan yang berbeda. Mulai dari level 1 dengan istilah mantap tenan (mantan), level 2 pedasnya dikit (PDKT),

dan level 3 pedasnya langsung jatuh korban (pelakor). "Jadi setiap level pedasnya beda. Makin tinggi makin pedas," ujarnya kepada wartawan, Selasa (22/3). Menu yang ditawarkan pun beragam, mulai dari Sambel Gami Ayam yang dibanderol Rp25 ribu, Sambal Gami Cumi Rp30 ribu, dan Sambal Gami Lele Rp20 ribu per porsi. "Menu kami banyak, cuma yang tadi disebutkan itu best sellernya," kata Yuyun. Seiring dengan dibukanya cabang kedua di Jalan Sudirman pada Rabu (23/3), pihaknya pun menawarkan dua varian menu baru, yakni Sambal Gami

Saikoro yang dibanderol Rp40 ribu dan Sambal Gami Wagyu yang dihargai Rp45 ribu untuk berat 100 gram dan Rp75 ribu per porsi untuk berat 200 gram. Selain menyajikan menu makanan yang menggugah selera, lidah Anda pun akan dimanjakan dengan minuman segar. Di antaranya es yakult melon, es degan melon, es degan coco pandan. Tak hanya itu, customer yang makan di tempat, bebas untuk menambah nasi, lalap dan teh tawar sepuasnya. "Selain itu pada saat pembukaan cabang Air Mancur ada promo buy one get one bagi 50 pengunjung

pertama untuk pembelian menu apapun. Jadi digratiskan satu porsi Sambal Gami Ayam," jelasnya. Menurut Yuyun, perbedaan mendasar dari restoran sambal gami lain adalah, penggunaan terasi khas Bontang dan metode memasak dadakan yang menggunakan piring tanah liat. "Masaknya dadakan ketika ada pembeli, dimasak di atas piring tanah liat seperti hotplate," ucap dia. Yuyun menambahkan, bila restorannya juga menyediakan beragam kuliner seafood pedas, seperti kerapu, kerang, udang, cumi ikan asin bawis, nila, gurame dan belut.(ded/c)

Baru 41 Ribu Warga Laporkan SPT Sambungan dari Hal

Q

12

“Secara detail (untuk angka) tiap hari ada penambahan. (Tapi) sampai dengan ini, kewajiban untuk kepatuhan baru ada 41 ribu yang sudah memasukan SPT,” kata Kepala KPP Pratama Bogor, Albert Rinus HSS kepada wartawan baru-baru ini. Untuk itu, dirinya meminta agar warga Kota Bogor baik secara pribadi maupun badan yang masuk sebagai wajib pajak untuk segera melaporkan SPT pajak penghasilan. Karena, berdasarkan aturan

yang berlaku, jika ditemukan adanya keganjilan maupun ada hal-hal yang belum dilaporkan dalam hal perpajakan, maka yang bersangkutan akan dikenakan sanksi. “Sanksinya bisa dikenakan sanksi administratif, denda atau kenaikan,” ujarnya. Untuk itu, dirinya mengimbau kepada masyarakat Kota Bogor agar segera melaporkan SPT. Musababnya, untuk orang pribadi batas akhir 31 Maret sedangkan WP badan 30 April. “Masih ada kesempatan untuk melaksanakan kewajiban kita ke Negara,” katanya.

Sebelumnya,Wali Kota Bogor, Bima Arya melaporkan surat pemberitahuan tahunan (SPT) Pajak di Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bogor, Jalan Ir H Djuanda, Kelurahan Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jumat (10/3/2022). Kedatangan Bima Arya ke KPP Pratama Bogor ini untuk melaporkan SPT penghasilan pribadi yang dimilikinya selama tahun 2021. “Saya melaksanakan kewajiban saya, sekaligus mengajak ke semua warga untuk melakukan hal yang sama, yakni

melaporkan pajak penghasilan pribadi untuk tahun ini," kata Bi m a Arya kepada wartawan. Kemudian, Bima Arya juga menyampaikan, bahwa pelaporan SPT penghasilan pribadi ini sebenarnya tidak hanya berpusat di kantor pajak. Melainkan, bisa juga dilaksanakan di kantor Pos, pusat perbelanjaan hingga bisa dilakukan secara online. “Jadi itu penting sekali (melaporkan SPT), karena apa yang dibayarkan akan kembali, pajak kita untuk kita,” ujarnya.(ded)

Buka Layanan Gratis Korban Kekerasan BOGOR–Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, RSUD Kota Bogor dan RS Bhayangkara tingkat IV melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) terkait pelayanan Medikolegal dan pelayanan kesehatan lain secara gratis, bagi korban tindak kekerasan perempuan dan anak masyarakat Kota Bogor. Penandatanganan PKS dilakukan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor Syarifah Sofiah, Wakil Direktur RSUD Kota Bogor Sari Chandrawati dan Kepala RS Bhayangkara Tingkat IV Bogor. Fauziah Rihanni di Paseban Surawisesa, Balai Kota Bogor, Senin (21/3). “Ini babak baru yang penting. Di 2021 ada peningkatan kasus kekerasan terhadap anak dan perempuan

sebesar 10 persen atau sebanyak 144 kasus,” ujar Sekda Kota Bogor, Syarifah Sofiah. Sekda mengatakan, ia belum bisa memastikan apakah peningkatan kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak ini akibat dari Pandemi Covid-19, yang membuat permasalahan menjadi semakin kompleks. Mengingat anak-anak belajar di rumah, tinggal di rumah, yang mungkin membuat perubahan sosial di keluarga, hubungan suami istri, kondisi ekonomi yang kemudian memicu kekerasan. “Mungkin banyak faktor karena peningkatan ini di era Pandemi Covid-19. Hal terpenting bagaimana melakukan pencegahan, pembi-

naan sampai medikolegal. Ini tugas bersama dan bisa diatasi bersama,” tegasnya. Di tempat yang sama, Kepala RS Bhayangkara tingkat IV Bogor, Fauziah Rihanni mengatakan, masalah Medikolegal bukan hal baru. Sebaliknya ini penting dilakukan kembali karena ada dua aspek yang menonjol dari Medikolegal, yakni aspek hukum dan aspek medis. “PKS hari ini awal kita memulai,” ujarnya. Ia menuturkan, tujuan PKS ini hanya satu yakni membantu warga yang memerlukan pertolongan. Karena pada kenyataannya di lapangan masih sering mengalami kendala. Dengan adanya PKS keterbatasan dan kendala bisa saling dikoordinasikan.(*/pia)

Tertibkan Mobil Toko di Bahu Jalan Sambungan dari Hal

Q

12

Kemacetan yang ditimbulkan musabab mobil toko banyak yang nekat berjualan di jalurjalur sempit dan membuat kapasitas jalan berkurang. Kini Dishub siaga memantau mobil toko dan bersiap memberikan sanksi. “Penindakan dari kami tentu bertahap, mulai dari teguran lisan, teguran tertulis. Tapi tentu saja ini harus dikoordinasikan dengan instansi lain, seperti Polri untuk penindakan tilang,” paparnya. Selain itu, jika keberadaan mobil toko mengganggu ketertiban, maka Satpol PP juga akan dilibatkan dalam penanganannya. “Seharusnya sejak

awal, aparat wilayah bisa mengantisipasi keberadaan mobilmobil toko itu. Termasuk menyosialisasikan dan merangkulnya,” ujarnya. Dody menjelaskan, pihaknya membahas persoalan toko ‘berjalan’ ini untuk antisipasi dari awal. Mulai dari kelayakan kendaraan hingga perizinan secara persuasif. “Kita edukasi juga. Jangan sampai keberadaannya mengganggu lalu lintas. Malah seharusnya kita merangkulnya, ini bisa dilakukan UMKM atau penguasa wilayah masing-masing,” tegasnya. Ia juga mengakui keberadaan toko ‘berjalan’ kini semakin banyak dan hampir ada di semua ruas jalan. Keterbatasan

SDM Dishub membuat pihaknya tak bisa sepenuhnya 24 jam mengawasi dan melakukan teguran. “Kadang-kadang pas petugas ke situ ngga ada, tapi giliran petugas pergi mereka ada,” tukasnya. Dody juga mengatakan, pihaknya tidak melarang warga untuk berdagang atau berwirausaha karena itu hak mereka apalagi saat pandemi, usaha seperti ini terus bertambah. “Tapi kami mengingatkan, mereka harus bijak jangan sampai keberadaannya di badan atau bahu jalan mengganggu fungsi jalan dan lalu lintas, lalu berkurang kapasitas jalan dan akhirnya macet,” ujarnya.(ded/c)

MENKO MARVES LUHUT PASTIKAN FOOD ESTATE SUMBA TENGAH BERHASIL DARI AWR JAKARTA–Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mendatangi Kantor Pusat Kementerian Pertanian (Kanpus Kementan) yang berlokasi di Ragunan, Jakarta Selatan, Jumat (18/3). Pada kesempatan tersebut, Menko Marves Luhut didampingi Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo menyempatkan diri untuk menyapa petani dan penyuluh dari ruang Agricultural War Room (AWR). Ribka, salah satu buru Penyuluh Pertanian dari Kabupaten Sumba Tengah (Sumba) menjelaskan, kalau kondisi pertanaman di Sumba Tengah saat ini sudah siap panen dalam bulan April. Khusus untuk wilayah binaannya varietas yang akan dipanen adalah Inpari 32 dengan luas hamparan 30 hektare. Ia juga mengatakan, terjadi peningkatan produktivitas padi setelah adanya program food estate. “Produktivitas untuk tahun kemarin kita peroleh 4,5-5 ton per hektare. Sebelum food estate hanya kisaran 2,5-3 ton per hektare,” jelasnya. Mendengar pemaparan Ribka langsung di lokasi food estare di Sumba, Menko Marves Luhut mengapresiasi Kementan di bawah komando Mentan Syahrul karena berhasil meningkatkan produksi padi nasional. “Saya lihat sekarang produksi padi naik 5-6 ton per hektar, yang tadinya cuman 3-4 ton. Itu sebabnya kita dari laporan data Badan Pusat Statistik (BPS) masalah beras tidak kurang,” ujar Menko Marves Luhut. Menko Marves Luhut juga mengatakan, pemerintah akan menyediakan bibit unggul agar pendapatan petani meningkat, sehingga tingkat kemiskinan turun dan petani tambah sejahtera. “Itu pesan Presiden Joko Widodo kepada saya pokoknya pertanian ini harus didorong makanya saya

datang ke tempatnya Pak Mentan. Pak Syahrul saya kira habis-habisan membantu membuat program untuk mensejahterakan petani,” ujarnya. Sementara itu, Mentan Syahrul menambahkan, produksi padi memang menjadi program prioritas selama dua tahun ini. Terbukti, meski Indonesia menerjang badai pandemi yang sangat dahsyat, sektor pertanian tetap tumbuh dengan baik. “Dalam 2 tahun ini kami konsentrasikan kerja kami pada ketahanan pangan, khususnya padi. Dua tahun ini yang lain turun dan hanya pertanian yang tumbuh bapak. Ekspor kita naik terus bapak bahkan sampai Rp 625,04 triliun atau naik 38,68 persen. NTP kita selama 2 tahun ini juga tumbuh bahkan tembus 108,83. Ini hanya terjadi zaman orde baru, Pak. Itulah kerja kita semua pakai data,” kata Syahrul. Sebelum menyapa petani dan penyuluh, Kepada Badan Penyuluh dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Dedi Nursyamsi terlebih dahulu menjelaskan maksud dan tujuan AWR ini. “Secara harfiah AWR adalah ruangan peperangan pertanian, tapi maksud peperangan di sini adalah untuk membangun pertanian nasional,” kata Dedi kepada Menko Marves Luhut. Dedi mengatakan, AWR yang berpusat di Jakarta ini terhubung Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Komando Strategis Pembangunan

Pertanian (Kostratani) yang saat ini sudah tercatat 5.996 di setiap kecamatan. Kemudian, Dedi menjelaskan, AWR mempunyai lima peran penting. Pertama, sebagai pusat data dan informasi terkait luasan tanam komoditas pertanian dari level nasional hingga level yang paling rehdah yaitu desa. AWR ini juga sebagai pusat gerakan pembangunan pertanian. “Gerakan pembangunan pertanian ini ada di kecamatan. Bapak Menteri sering menyebutnya sebagai Kostratani,” ujarnya. Peran AWR ketiga sebagai pusat pembelajaran. Lewat AWR ini Kementan melakukan pelatihan dan pendidikan penyuluhan secara virtual. “Akhir bulan lalu kami latih 1,6 juta petani dan penyuluh dari sini,” jelasnya. Keempat, peran AWR ini sebagai pusat konsultasi agribisnis pertanian terkait bagaimana menghubungkan petani dengan offtaker, dengan integrator, dan dengan bank untuk mendapatkan Kredit Usaha Rakayat (KUR). “Terakhir, ARW ini perannya untuk membangun jejaring kerja sama dengan stakeholder yang lain, mulai dari penyedia sarana prasarana, pupuk, benih, alsintan hingga eksportir,” kata Dedi. Sebelum meninggalkan ruang AWR, Mentan Syahrul memberikan cinderamata dan berfoto bersama Menko Marves Luhut. Sumber: Biro Humas Kementan RI Area lampiran


METROPOLIS RABU 23 MARET I TAHUN 2022 I 20 SYA’BAN 1443 H I HALAMAN 12

FOTO : SOFYANSYAH/RADAR BOGOR

ASET: Plang tanda lahan milik Pemkot Bogor sudah dipasang di lahan hibah aset eks BLBI Kelurahan Katulampa. Akses jalan dipermudah dengan menggandeng dua pengembang (foto insert).

Buka Akses Jalan, Gandeng Dua Pengembang

BOGOR–Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor bakal memindahkan pusat pemerintahan Kota Bogor di lahan hibah aset eks Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI), seluas enam hektare di Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor.

BUKA...Baca Hal 11

Q

Alun-alun Dikepung Miras BOGOR–Ratusan botol minuman keras (miras) banyak ditemukan di sekitar Alunalun Bogor. Botol-botol yang masih berisi miras itu berhasil dikumpulkan oleh tim Kujang dari Polresta Bogor Kota.

ALUN-ALUN...Baca Hal 11

Q

Bakar Sampah, Pemilik Kios Bensin Luka-luka MASIH MINIM: Tampak warga yang melaporkan SPT ke Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jalan Juanda.

Baru 41 Ribu Warga Laporkan SPT BOGOR–Kesadaran masyarakat Kota Bogor untuk melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan sebagai bukti telah membayar pajak masih rendah. Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bogor mencatat baru 10 persen atau sebanyak 41 ribu warga kota hujan, yang melaporkan SPT pajak penghasilan

per Jumat (18/3). Jumlah ini berasal dari 440 ribu wajib pajak asal Kota Bogor, yang terdaftar baik secara pribadi maupun badan di KPP Pratama Bogor.

BARU...Baca Hal 11

Q

Tertibkan Mobil Toko di Bahu Jalan BOGOR–Dinas Perhubungan Kota Bogor mengantisipasi maraknya mobil toko atau toko ‘berjalan’ di bahu jalan Kota Bogor, jelang Ramadan. Keberadaan mobil toko dinilai mengganggu pengguna kendaraan lain dan berimbas pada kemacetan. “Keberadaan mobil yang dijadikan wadah berjualan

atau toko berjalan ini sudah dibahas secara internal dan dikoordinasikan dengan instansi lain,” jelas Kepala Bidang Lalu Lintas Dishub Kota Bogor, Dody Wahyudin kepada Radar Bogor.

TERTIBKAN...Baca Hal 11

BOGOR–Warga Kampung Cipinang Gading, RT 02/04, Kelurahan Ranggamekar, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, harus mendapatkan perawatan di rumah sakit (RS). Pasalnya, kios bensin eceran terbakar pada Selasa (22/3). Peristiwa kios bensin eceran terbakar ini sendiri terjadi sekitar pukul 07:00 WIB. Mulanya pemilik kios bensin eceran, Dedi Sayudi tengah melayani pelanggannya. Namun, saat menuangkan bensin eceran, tiba-tiba bensin tumpah hingga meluap ke tanah. Seketika muncul kobaran api hingga membakar kios bensin tersebut.

BAKAR...Baca Hal 11

Q

Seharusnya sejak awal, aparat wilayah bisa mengantisipasi keberadaan mobil-mobil toko itu. Termasuk menyosialisasikan dan merangkulnya,” Dody Wahyudin Kepala Bidang Lalu Lintas Dishub Kota Bogor

Q

GUGAH SELERA: Pasangan artis Ibnu Djamil dan Ririn Ekawati menyantap menu dari Sambal Gami Bontang 135.

Sambal Gami Bontang 135 Hadir di Air Mancur BOGOR–Sambal menjadi sajian favorit lidah sebagian masyarakat Indonesia. Salah satunya, sambal gami yang merupakan sambal khas Bontang, Kalimantan Timur. Bagi Anda yang penasaran dan gemar mencicipi makanan ini, kini tak perlu jauh-

jauh pergi ke Kalimantan. Restoran Sambal Gami Bontang 135 telah hadir di Kota Bogor, bahkan telah memiliki dua cabang, yakni di Jalan Pandu Raya Nomor 33, Kecamatan Bogor Utara dan Jalan Jenderal Sudirman atau tepatnya di seberang Taman Air Mancur,

SAMBAL...Baca Hal 11

Q

GRAHA PENA BOGOR JL KHR ABDULLAH BIN NUH NO 30 TAMAN YASMIN BOGOR

https://bozzfoods.mygostore.com


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.