Karawang Bekasi Ekspres, 14 Juni 2023

Page 1

Toyota Yaris Cross

YARIS CROSS BUATAN KARAWANG NGASPAL DI LUAR NEGERI

KARAWANG - Toyota Yaris Cross menambah

daftar kendaraan yang diekspor Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN). Ini menjadi mobil elektrifikasi kedua buatan Karawang yang tembus ke pasar internasional. Produksi pertama dan seremoni ekspor perdana Yaris Cross digelar di fasilitas pabrik TMMIN

REKTOR BARU UNSIKA

MULAI BERTUGAS

KARAWANG-  Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Suharti, melantik Ade Maman Suherman sebagai Rektor Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) periode tahun 2023 s.d.

2027 di Kantor Kemendikbudristek, pada Senin 12 Juni 2023. Selain itu, Suharti juga melantik dua pejabat pimpinan tinggi pratama, empat pejabat administrator, lima pejabat pengawas, dan 24 pejabat fungsional di

Sekolah Negeri Kalah Saing dengan Swasta

Setahun, 93 SDN di Kota Bekasi Tutup-Merger

Selama 10 tahun terakhir jumah sekolah dasar negeri di Kota Bekasi menyusut drastis. 138 sekolah tutup dalam satu dekade terakhir. Pada tahun ini saja, jumlah sekolah dasar neger tutup tembus 93 sekolah. Di sisi lain, sekolah swasta jumlahnya makin bertambah. Pemkot Bekasi terbilang gagal berbenah di sektor Pendidikan. Sekolah pelat merah bakal makin ditinggalkan dan kalah saing.

daripada SD negeri.

4. Beberapa SD swasta unggulan juga menyediakan layanan antar-jemput.

Kekurangan SD Swasta

1. Biayanya yang lebih mahal. Bahkan, ada banyak SD swasta dengan uang masuk hingga puluhan bahkan ratusan juta rupiah.

2. SD swasta dengan kurikulum internasional terkadang kurang menunjang bagi anak yang nantinya berniat memasuki SMP negeri. Karena kurikulum yang berbeda, maka anak pun akan mengalami kebingungan di SMP negeri.

Kelebihan SD Negeri

1. SD negeri merupakan SD yang disubsidi oleh pemerintah. Uang pangkal untuk SD negeri jauh lebih murah daripada SD swasta dan tentunya tidak ada biaya macam-macam seperti biaya tahunan, biaya perkumpulan orangtua, dsb.

2. SD negeri juga tersebar di mana-mana. Di dekat rumah anda, pastilah ada SD negeri. Untuk itu, bagi orangtua yang tidak ingin sekolah anaknya jauh dari rumah, SD negeri seringkali menjadi pilihan.

Kekurangan SD Negeri

1. Mengingat harganya jauh lebih murah daripada SD swasta, maka anda pun tak dapat menuntut variasi ekstrakurikuler atau metode pengajaran visioner berbasis teknologi terkini.

2. Selain itu, usia masuk minimal SD negeri adalah tujuh tahun. Jadi, apabila anda ingin menyekolahkan anak di usia enam tahun, maka lebih baik anda memilih SD swasta

Massal

Sekolah Tutup dari Tahun ke Tahun

Jumlah SD negeri di Kota Bekasi yang tutup selama 2012-2023: 138 sekolah.

Pada tahun ajaran 2022/2023 jumlah SDN masih 404 sekolah, pada PPDB tahun ini hanya ada 315 SDN: berkurang 93 sekolah. Jumlah sekolah dasar swasta di Kota Bekasi per tahun 2023 terdapat 311 sekolah.

• SD Negeri Arenjaya III

SD Negeri Arenjaya V

• SD Negeri Arenjaya IX

SD Negeri Arenjaya XIII

SD Negeri Arenjaya XVI

Berikut daftar sebagian SDN yang tutup di Kota Bekasi Tahun 2023 :

SD Negeri Arenjaya XVII

SD Negeri Arenjaya XIX

SD Negeri Arenjaya XXI

• SD Negeri Margamulya III

SD Negeri Margamulya IV

SD Negeri Margamulya VII

• SD Negeri Perwira V

SD Negeri Pengasinan VI

SD Negeri Sepanjangjaya V

SD Negeri Sepanjangjaya VIII

SD Negeri Sepanjangjaya X

• SD Negeri Jatiasih II

SD Negeri Jatiasih XI

SD Negeri Jatikramat II

SD Negeri Jatirasa IV

SD Negeri Jatiluhur III

SD Negeri Jatimekar IX

SD Negeri Jatimekar XI

SD Negeri Jatiasih VI

• SD Negeri Jaticempaka II

SD Negeri Jaticempaka V

SD Negeri Jaticempaka VIII

• SD Negeri Jatimakmur IV

SD Negeri Jatimakmur VI

SD Negeri Jatiwaringin III

• SD Negeri Jatirahayu VII

SD Negeri Jatikarya I SD Negeri Jatisampurna XI.

Kejari Limpahkan Berkas Korupsi Pengadaan Ternak ke Pengadilan Tipikor

KOTA BEKASI- Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel), Yadi Cahyadi yang juga merupakan Pejabat Humas Kejaksaan Negeri Kota Bekasi membenarkan Jaksa Penun-

tut Umum telah melimpahkan berkas perkara dugaan korupsi pengadaan kambing dan domba di Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKPPP) ke

Usaha tidak akan menghianati hasil.

Pepatah ini cocok untuk menggambarkan Suparmi.

Berkat usaha kerasnya berjualan jamu disertai doa, perempuan berusia 68 tahun asal

Desa Jati, Kecamatan Masaran ini akhinya bisa naik haji pada tahun ini. Dia tergabung dalam kloter 62.

IMPIAN  Suparmi melaksanakan rukun islam yang ke lima segera menjadi kenyataan. Ini berkat usaha kerasnya menyisi -

Pengadilan Tipikor Bandung, Selasa (13/6). Namun Yadi Cahyadi enggan menjelaskan terkait jumlah saksi dalam Berita Acara Penyidikan berikut

barang bukti yang disita dalam perkara Tipikor yang menurut penyidik menimbulkan kerugian negara Rp.1,118 miliar tersebut. “Nanti lihat dipersidan -

gan saja” kata Yadi, Selasa (13/6). Menurut Yadi, Kejari Kota Bekasi tinggal menunggu pemberitahuan dari Pengadi-

hkan penghasilannya dari bakul jamu setiap hari, sejak anak-anaknya dewasa. Lalu dia mendafar antrean haji pada 2011. Suparmi mengaku bisa menabung mulai Rp 20 – 30 ribu perhari, tergantung ramainya pelanggan. Setiap hari Suparmi sudah bangun pukul 03.00 dini hari untuk membuat jamu tradisional. Jamu buatan nenek enam cucu ini dijajakan sejak pukul 06.30 – 11.00 setiap harinya. Suparmi mengatakan, pengalamannya berjualan jamu sejak 1975. Artinya sudah sekira 40 tahun menjadi penjual jamu tradisional. Awal berjualan, Suparmi berjalan kaki menjajakan jamu gendong keliling dari rumah ke rumah. Itupun diterpa cobaan, dagangan jamunya tidak laku. Lantas dia mendapatkan semangat dan dorongan dari

Kontak Redaksi: Suhlan: 081806630196, Mahesa: 082298163255. Kontak Iklan: Tohiri: 081279676016, Hayatullah: 085379686339 Email: karawangbekasiekspres@gmail.com, redaksikarawangbekasi@gmail.com HARIAN UMUM KARAWANG BEKASI
40 Tahun Jualan Jamu Tradisional Akhirnya Bisa Naik Haji AHMAD KHAIRUDIN/RADAR SOLO BERBUAH MANIS: Usaha jamu mengantarkan Suparmi berangkat haji tahun ini.
Modal Sepeda Pemberian, Nabung tak Pernah Bolong
NEOCASA DELUXE FREE AC TIAP KAMAR* | FREE SMART DOORLOCK* Jl. Pinayungan No. 88 Teluk Jambe Timur, Karawang 41361 EMERALD NEOPOLIS MARKETING GALLERY Sekarang Semua Bisa Punya Rumah 2 Lantai! FREE BPHTB* | AJB* | BN* | SHM* *Syarat & Ketentuan berlaku 50 Ha Business Park & Residential 2,5 CICILAN MULAI Jt-an / Bulan* 0 %* DP
Kelebihan SD Swasta 1. Sebagian SD swatas menggunakan kurikulum khusus atau kurikulum internasional. 2. Metode pengajaran di SD swasta pun lebih terintegrasi dan juga lebih variatif apabila dibandingkan dengan SD negeri. 3. Selain materi pelajaran, SD swasta juga menyediakan ekstrakurikuler yang lebih lengkap

PARLEMENTARIA

Komisi II Minta Pemda Antisipasi Kekeringan

KARAWANG – Memasuki musim kemarau sejumlah area sawah di Kabupaten Karawang terancam kekeringan. Maka, diharapkan adanya upaya pencegahan yang dilakukan pemerintah daerah melalui instansi terkait dalam hal ini Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Karawang. Dalam beberapa tahun terakhir, setiap musim kemarau kekeringan selalu melanda sejumlah area pesawahan yang ada di Kabupaten Karawang, terutama di wilayah utara. Hal tersebut tentunya harus dijadikan referensi bagi pemerintah daerah untuk dapat melakukan pencegahan.

“Melihat pengalaman beberapa tahun terakhir ini, selalu terjadi kekeringan di sejumlah area pesawahan yang ada di Karawang, terutama di wilayah utara. Kita harus belajar dari pengalaman tersebut untuk dapat melakukan upaya pencegahan,” ujar anggota Komisi II DPRD Karawang, Nana Nurhusna Hidayat, Selasa (13/6/2023).

Ia mengungkapkan, kondisi saluran baik primer, skunder dan tersier harus menjadi perhatian utama. Mengingat kondisi saluran air dapat berdampak langsung pada kondisi air yang mengalir ke area sawah.

“Debit air yang akan mengalami penurunan yang drastis saat musim kemarau, namun sejatinya sungai di Karawang tidak pernah benar-benar kering sehingga masih bisa mengairi sawah. Yang perlu menjadi perhatian adalah kondisi saluran, karena jika kondisi saluran buruk maka air yang mengalir ke sawah pun tidak akan optimal,” kata legislator dapil dua tersebut.

Dalam hal ini, Pemerintah Daerah

tentunya harus bisa bekerjasama dengan Perum Jasa Tirta (PJT) II sebagai pihak yang memiliki kewenangan pada aliran sungai. “Pastinya dibutuhkan sinergitas antara pemerintah daerah dan PJT II untuk dapat melakukan pencegahan kekeringan yang kemungkinan akan terjadi di Karawang,” tandasnya. (*)

Sasar Sekolah, Polisi Luncurkan

KARAWANG – Satuan

Intelkam Polres Karawang

Polda Jabar melaksanakan Program Kapolres Karawang, menggelar acara melaunching pembuatan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) Keliling, bertempat di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Bina Karya 1 dan 2, Kelurahan Tanjungpura, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang. Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono mengatakan, sekarang melaksanakan launching SKCK Keliling Polres Karawang Polda Jabar. Ini adalah salah satu peningkatan pelayanan kepada masyarakat yang akan membuat SKCK.

“Bahwa SKCK Keliling ini nanti akan menyasar tidak hanya ke sekolah saja, nanti akan ke perusahaan juga yang akan memperpanjang SKCK,” katanya.

Lanjut Kapolres mengatakan, ada satu point lagi bahwa SKCK ini dari Polres Karawang akan mencantumkan bagi

Layanan SKCK

adik adik kita Yang melakukan tindak pidana ringan.Kami juga sekaligus melakukan sosialisasi kepada siswa sekolah supaya tidak melakukan kenakalan remaja.

“Seperti tawuran geng motor Dan kenakalan remaja lainnya. Salah satu indikasinya akan dimasukan ke SKCK,” ucapnya. Kapolres menambahkan, kami mengucapkan terimakasih kepada pihak yang telah bekerjasama Dan Launching SKCK Keliling ini bekerjasama dengan BUMN. Nanti untuk jadwal kedepan kami akan upload di Instragram (IG) Polres Karawang. “Silahkan nanti untuk masyarakat Karawang yang ingin membuat SKCK baru atau memperpanjang bisa menunggu di layanan SKCK Keliling ke lokasi Yang sudah disediakan,” pungkasnya. Sementara Ketua Yayasan Sekolah Bina Karya Bambang Sutrisno mengatakan, sekarang ada program dari Polres Karawang pembuatan

Rektor Baru Unsika....

dari halaman KARAWANG BEKASI EKSPRES

lingkungan Kemendikbudristek.

Suharti mengatakan pemerintah telah melakukan berbagai transformasi pendidikan melalui 24 episode kebijakan Merdeka Belajar.

Tugas para pejabat yang dilantik ini, kata Suharti adalah memastikan seluruh kebijakan yang telah diambil, dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya mulai dari pusat, perguruan tinggi, hingga Unit Pelaksana Teknis (UPT) di daerah.

“Tugas kita sangat berat dan masih sangat panjang. Bagaimana kita memastikan bahwa seluruh masyarakat Indonesia bisa mendapatkan layanan pendidikan, kebudayaan, riset, dan teknologi secara berkualitas.

Banyak perubahan, banyak perbaikan, tapi itu bukan berarti kita sudah selesai,” tutur Suharti.

Kepada para pejabat yang dilantik, Suharti menegaskan bahwa jabatan apapun yang diemban mengandung tanggung jawab yang besar.

“Kita semua harus menjaga dan memastikan pelayanan berjalan dengan baik, serta kita harus seperti yang disampaikan oleh Mendikbudristek, selalu bergotong-royong, berkolaborasi, bekerja sama, tidak hanya di antara kita di lingkungan Kemendikbudristek, tetapi dengan semua pemangku kepentingan,” imbuh Suharti.

Dua pejabat pimpinan tinggi pratama yang dilan-

Yaris Cross Buatan....

dari halaman KARAWANG BEKASI EKSPRES

di Karawang, Jawa Barat, Selasa (13/6/2023). Yaris Cross menyusul Innova Zenix yang sudah dikapalkan sejak Februari 2023.

“Hari ini kita merayakan tonggak penting lainnya bagi Toyota dan industri otomotif Indonesia, yaitu line off dan export ceremony Yaris Cross, termasuk varian hybrid electric vehicles,” ujar Deputy CEO of Asian Region Toyota Motor Corporation, Hao Quoc Tien saat pembukaan di Karawang, Jawa Barat, Selasa (13/6/2023).

“Hal ini membawa kami lebih jauh menuju percepatan masa depan yang lebih hijau dan lebih sadar lingkungan dengan Indonesia yang memainkan peran utama,” sambung dia.

Dalam kesempatan ini turut hadir Menteri Perindustrian Agus Gumiwang. Dia mendorong supaya TMMIN juga memperlebar ekspor ke pasar Australia.

“Saya berharap Yaris Cross bisa menjadi bagian ekspor dari Indonesia ke pasar Australia,” ujar Agus dalam kesempatan tersebut.

“Terima kasih dan apresiasi kepada TMMIN semoga

dengan diadakan di acara ini bisa menambah bangkitnya produk otomotif Indonesia yang sesuai standar dengan produk global,” tambah Agus. Yaris Cross yang sudah mengantongi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sebesar 80 persen ini akan dikirim ke lebih dari 25 negara di Asia dan Amerika Tengah-Selatan dengan proporsi sekitar 60 persen dari total produksi.

Yaris Cross merupakan salah satu pionir Medium SUV 5-seater Toyota untuk pasar Asia yang terus berkembang.

Toyota Indonesia pada tahun 2023 menargetkan ekspor Yaris Cross versi bensin dan HEV sebanyak lebih dari 22.000 unit ke negaranegara di kawasan Amerika Latin dan Asia. Diharapkan, ekspor Yaris Cross akan terus meningkat dari tahun ke tahun dengan target sekitar 40.000 unit di 2025.

“Produksi lokal Yaris Cross, termasuk baterai dan mesin, menjadi bentuk kontribusi kami untuk terus meningkatkan kedalaman industri dalam negeri khu-

tik adalah Masrul Latif dan Subiyantoro sebagai Inspektur III dan Inspektur IV di lingkungan Inspektorat Jenderal Kemendikbudristek.

Suharti juga melantik Herdiana sebagai Kepala Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Nusa Tenggara Timur, Arianto Batara sebagai Kepala Balai Guru Penggerak Provinsi Sulawesi Utara, dan Muhammad Anis sebagai Kepala Balai Penjaminan Mutu Pendidikan Provinsi Aceh.

Kepada Rektor Unsika yang dilantik, Suharti menyampaikan program dan kebijakan yang baik dan yang dilakukan oleh rektor sebelumnya harus terus dilanjutkan. “Kebijakankebijakan yang baik perlu diperhatikan dan dijaga,” pesan Suharti. (bbs/mhs)

susnya dalam meningkatkan jumlah rantai pasok lokal yang terlibat. Dengan memproduksi Yaris Cross, kami menambah hingga 12 supplier baru sehingga total 116 supplier turut menyumbangkan nilai kandungan lokal hingga 80%. Hal ini bukanlah pencapaian yang mudah, namun kami yakin bahwa pengembangan dan penguatan industri otomotif nasional lah yang dapat menjawab berbagai tantangan serta menajamkan posisi dan potensi Indonesia dalam persaingan kendaraan elektrifikasi global,” ujar Bob Azam Direktur Hubungan Eksternal PT

TMMIN. Mobil Yaris Cross yang diekspor basisnya sama dengan yang dijual di Indonesia. Misalnya Yaris Cross bensin 1.5 liter berkode

2NR-VE dengan figur tenaga

78 kW dan torsi 138 Nm. Pada varian bensin ini ditawarkan dengan pilihan transmisi manual dan CVT.

Yaris Cross teknologi hybrid berkode 2NR-VEX yang bisa memuntahkan tenaga

67 kW dan torsi 121 Nm

dengan tambahan baterai

lithium ion di mana motor

listriknya berdaya 59 kW dan torsi 141 Nm. (rie/mhs)

SKCK Keliling untuk siswa dan masyarakat Karawang bertempat di Sekolah Bina Karya 1 Dan 2 Karawang.”Pembuatan SKCK langsung datang ke sekolah.Menurut saya ini bagus sekali dan sangat mendukung program ini ,” ucapnya. Tambahnya, dengan adanya program ini saya sangat senang dan bangga sekali Polres Karawang menetapkan SMK Bina Karya 2 Karawang.”Harapan kedepan hubungan Polri dan siswa bagus sehingga tidak ada lagi tawuran,” pungkasnya.

Terpisah Kepala SMK Bina Karya 2 Karawang Fitria Hayatin Nufus mengatakan, dirinya senang dan bangga adanya kegiatan pembuatan SKCK Keliling yang bertempat di sekolahnya.Kapolres

Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono mau mengadakan Launching pembuatan SKCK Keliling di sekolah kami.”Menurut saya kegiatan program ini sangat dibutuhkan oleh siswa untuk dokumen buat melamar peker-

Sekolah Negeri Kalah Saing....

dari halaman KARAWANG BEKASI EKSPRES

Pengamat dan Pemerhati Pendidikan, Tengku Imam Kobul, menyatakan kualitas SD Negeri di Kota Bekasi terus merosot. Bahkan, boleh dibilang masuk zona kritis.

“Kualitas SD Negeri kita apa adanya. Makanya tidak mampu bersaing dengan SD Swasta,” kata Bang Imam, di Bekasi, Selasa 30 Mei 2023.  Dikatakan bangkrutnya SD Negeri juga disebabkan karena lokasi SD bertumpu pada satu tempat. Selama ini, satu sekolah bertumpuk disatu tempat bisa berjumlah 3-4 SD Negeri. Sehingga, justru antar SD Negeri menjadi rebutan murid. Sementara di lokasi yang jauh dari SD Negeri menjadi garapan SD Swasta. Coba kita lihat, saat ini 80% SD Swasta memiliki jumlah siswa di atas rata-rata SD Negeri,” ujarnya. Dia bahkan meyakini, tahun depan akan ada lagi SD Negeri tutup atau merger dengan sekolah dasar negeri yang terdekat. Diketahui dalam PPDB calon siswa dari Kota Bekasi berebut masuk sekolah negeri. Tetapi, berbanding terbalik dengan tingkat sekolah dasar (SD). Banyak orang

tua siswa lebih memilih sekolah dasar (SD) swasta. Sedianya dalam data pokok pendidikan (dapodik) Tahun Pelajaran 2022/2023 jumlah SD Negeri sebanyak 408 SD. Untuk  tahun pelajaran 2023/2024 ini jumlah SD Negeri di Kota Bekasi menyusut. Hal ini terlihat dari daftar peserta PPDB SD Negeri di Kota Bekasi yang hanya 315 peserta. Artinya, sebanyak 93 SD Negeri sudah bangkrut alias merger.  Fenomena pilihan sekolah dasar di Kota Bekasi memang cukup fenomenal. Calon siswa tidak tertarik pada SD Negeri. Rata-rata calon siswa lebih memilih SD Swasta. Bahkan, di tahun 2012, SD Negeri di Kota Bekasi sempat mencapai 453 sekolah. Artinya, di 10 tahun terakhir terdapat 138 SD Negeri yang bangkrut. Sedangkan jumlah SD Swasta semakin bertambah dan sudah mampu menyaingi SD Negeri. Berdasarkan data saat ini jumlah SD di Kota Bekasi sebanyak 626 sekolah. Terdiri dari 315 SD Negeri dan 311 SD Swasta. Sedangkan jumlah SD Swasta semakin bertambah dan sudah mampu

menyaingi SD Negeri. Berdasarkan data saat ini jumlah SD di Kota Bekasi sebanyak 626 sekolah. Terdiri dari 315 SD Negeri dan 311 SD Swasta. Penyebab utamanya, selain kualitas SD Negeri memang ratarata dibawah SD Swasta, kebangkrutan SD Negeri juga disebabkan karena lokasinya ada di satu tempat. Sementara itu, Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bekasi membantah ada 93 Sekolah Dasar Negeri (SDN) bangkrut tidak ada lagi aktivitas belajar mengajar. Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Deded Kusmayadi, mengatakan 93 SD itu bukan bangkrut, melainkan sengaja digabungkan karena kurang peserta didik. “Narasi bangkrut itu kata saya berlebihan. 93 SD itu yang dimerger, karena kekurangan murid,” kata Deded Kusmayadi saat dihubungi awak media. Deded memastikan tidak ada lembaga pendidikan bangkrut selama sistem pemerintahan di sebuah wilayah Kota dan Kabupaten masih berjalan. SD merupakan bagian dari tata kelola pemerintahan melalui Dinas Pendidikan di tingkat Kabupaten dan Menteri Pendidikan Kebu-

Kejari Limpahkan Berkas Korupsi....

dari halaman KARAWANG BEKASI EKSPRES

lan Tipikor Bandung kapan sidang perdana akan dimulai. “Kapan perkara itu disidangkan, disitu bisa dilihat barang buktinya (BB) dan jumlah saksi BAP,” kata Yadi. Dalam perkara ini, Kejari Kota Bekasi menetapkan dua tersangka, yakni: WR selaku Pejabat Pembuat

Komitmen (PPK) dan AMN selaku pihak ketiga (Pelaksana Kegiatan) budidaya kambing dan domba senilai Rp 4,301 Miliar Tahun Anggaran (TA) 2021 silam. Oleh Kejari Kota Bekasi, tersangka WR dan AMN dijerat Pasal, 2 Ayat (1) jo. Pasal 18 Undang-Undang

jaan.Daripada harus ngantri lama ke Polres Karawang. Untuk persyaratannya pembuatan SKCK juga sama seperti di Polres Karawang,” ucapnya. Fitria menambahkan, selain itu ada juga pembuatan aktivasi Kartu Tanda Penduduk (KTP), sekarang tidak usah lama mengantri karena sudah ada program pembuatan SKCK Keliling di sekolah.Istilahnya program ini menjemput bola dari Polres Karawang. “Saya sangat senang sekali disambut baik oleh Polres Karawang.Mudah-mudahan SKCK Keliling masyarakat dimudahkan,” ujarnyanya. Harapan kedepan mudahmudahan untuk tahun depan SKCK Keliling ini masuk lebih dulu ke sekolah. Karena ada sebagian alumni siswa siswi kami yang sudah bekerja.”Sebelum ijazah keluar mereka sudah ada panggilan pekerjaan.Alangkah baiknya dokumen sudah dipersiapkan,” pungkasnya. (*)

dayaan Riset dan Teknologi di tingkat pemerintah pusat. “Tidak ada SD bangkrut. Namanya juga punya pemerintah,” kata Deded. Deded menyampaikan, alasan utama menggabungkan satu sekolah ke sekolah lain karena kurang siswanya. Dia mencontohkan, di satu sekolah SDN itu siswanya hanya ada 50 orang.

“Itu kan tidak efektif untuk dilanjukan. Jadi digabungkan dengan terdekat,” kata dia.

Dia memastikan, sekolah yang digabungkan itu akan berlaku efektif tahun ajaran baru di 2023. Disdik juga tengah mempersiapkan perpindahan pendidik dan tenaga kependidik yang sekolahnya digabungkan dengan sekolah lain. “Efektifnya bulan Juni dan Juli tahun 2023,” kata dia.

Deded mengatakan, SDN yang sudah tidak dipakai sebagai proses belajar mengajar akan dilaporkan ke bagian aset daerah. Nantinya bagian aset yang mengelola SD yang tidak terpakai digunakan untuk yang lebih bermanfaat.

“Kita laporan ke bagian aset untuk barangkali dipergunakan untuk apa,” katanya. (bbs/mhs)

Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2001 tentang perubahan atas Undang-undang

Republik Indonesia Nomor 31 Tahun 1999 tentang pemberantasan Tindak Pidana

Korupsi Jo. Pasal 55 Ayat (1)

Ke-1 KUHAP. Pasal 3 jo Pasal 18 UndangUndang Nomor 20 Tahun 2001 Tentang Perubahan atas Undang undang Re -

Modal Sepeda Pemberian, Nabung....

dari halaman KARAWANG BEKASI EKSPRES

orang tuanya untuk sabar dan telaten. ”Ibu saya bilang, saya diminta sabar, memang awalnya mencari pelanggan itu susah,” terangnya saat ditemui jelang keberangka-

tan ke Asrama Haji Donohudan, Ngemplak, Boyolali, kemarin (11/6/2023).

Setelah 30 an tahun keliling jamu gendong, baru pada 2005, Suparmi mempunyai sepeda pemberian

publik Indonesia Nomor 31 Tahun 1999 tentang pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 Ayat (1)

Ke-1 KUHAP.

Menurut Kejari, kedua tersangka terbukti secara sah dan menyakinkan melakukan tindak pidana korupsi hingga menimbulkan kerugian keuangan negara Rp.1,118 Miliar. (*)

saudaranya. Sepeda itu digunakannya berkeliling dengan jangkauan yang lebih luas. Saat itu empat orang anaknya sudah berkeluarga. Sehingga penghasilan dari jualan jamu, disisihkan untuk menabung haji. Suparmi mengaku bersyukur

karena menjadi salah satu orang yang berangkat ke Tanah Suci menjalankan ibadah haji tahun ini. ”Sangat senang. Masyaallah, saya hanya seorang penjual jamu kok kepanggil, alhamdulillah bersyukur kepada Allah,” tandasnya. (*)

RABU, 14 JUNI 2023 METRO KARAWANG 2 KARAWANG BEKASI
FOTO ISTIMEWA
PELAYANAN : Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono mengatakan, sekarang melaksanakan launching SKCK Keliling Polres Karawang Polda Jabar. Ini adalah salah satu peningkatan pelayanan kepada masyarakat yang akan membuat SKCK.

Mantan Kades

Lambangsari Nyaleg

NAMA  R Yaceu Herliyanti masuk dalam Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Kabupaten Bekasi dari Partai Golkar. Yaceu maju di daerah pemilihan (dapil) 3 Kecamatan Tambun Selatan.

Yaceu sendiri sudah tidak asing lagi namanya di Kecamatan Tambun Selatan, ia pernah menjabat sebagai Kepala Desa Lambangsari tahun 20122018 lalu.

Diminta komentarnya, Yaceu menjelaskan alasan ia kembali maju sebagai caleg lantaran ada dukungan dari sejumlah tokoh masyarakat dan pendukungnya yang tergabung dalam Sahabat Setia.

“Mengabdi untuk masyarakat bisa dimana saja, selepas dari kades saya pun sering berkumpul bersama warga dan mendengar aspirasi dan duduk bersama mencari solusi. Jadi jika di DPRD Kabupaten kita bisa lebih luas lagi pengabdian,”kata Yaceu. Semasa menjabat sebagai kades, Yaceu berhasil mengantarkan kemajuan infrastruktur dan pemberdayaan Desa Lambangsari.

“Nanti ada penyampaian aspirasi untuk mempermudah masyarakat menyampaikan keluhan dan menyalurkan aspirasi. Jangan sampai saat terpilih seperti engga punya wakil rakyat,’ katanya.

Perempuan yang juga lulusan Universitas Bhayangkara ini mengatakan berbagai pengalaman akan diterapkan ketika duduk jadi wakil rakyat.

“Tiga fungsi utama DPRD, yaitu fungsi legislasi, anggaran dan pengawasan. Kita harus punya sensitivitas dalam menyerap dan menindaklanjuti aspirasi masyarakat,”paparnya. (dim)

SOROT

Belum Kepikiran Cawalkot Jagoan

Golkar Fokus di Pileg Kota Bekasi

Dedi Masih Jadi Pesaing Ridwan Kamil

KARAWANG - Pengamat Politik Firman Manan menilai, berdasarkan hasil survei yang dilakukan pihaknya, Dedi Mulyadi satu-satunya kandidat kuat yang mampu menjadi pesaing Ridwan Kamil dalam kontestasi pemilihan gubernur (Pilgub) 2024. Firman menjelaskan, berdasarkan simulasi elektabilitas Emil memang paling tinggi. Faktor pendukungnya, yakni statusnya sebagai incumbent, kemudian tingkat kepuasan masyarakat Jabar persentasenya juga terbilang tinggi, hingga 86 persen.

Elektabilitas Emil, kata Firman, lebih dari 40 persen. Disusul Dedi sekitar 20-an persen, kemudian Dede Yusuf, Deddy Mizwar, Mochammad Iriawan atau Iwan Bule, Saan Mustopa, dan Ono Surono yang kesemuanya di bawah 10 persen.

“Sejauh ini kansnya besar, kalau maju di Jawa Barat dua periode. Elektabilitas 40-an persen. Bahkan, kalau misalnya Dedi Mulyadi dikeluarkan dari simulasi (survei), itu 71 persen Kang Emil,” ujar Firman, Jumat (9/6/2023).

Firman mengatakan, meskipun rentang ekuivalen Emil terhadap kandidat lain, terutama Dedi terbilang jauh. Tapi mantan Bupati Purwakarta tersebut memiliki keunggulan, karena Partai Gerindra mempunyai basis kuat di Jawa Barat. Terlebih partai besutan Prabowo Subianto tersebut mendominasi suara dan parlemen di provinsi pada pemilihan legislatif (Pileg) 2019 lalu.

Kalau nantinya Gerindra mengusung Dedi di Pilgub Jabar 2024, kata Firman, tentunya  hal ini akan menjadi ancaman bagi Emil. Sebab Gerindra memiliki pondasi yang terbilang kokoh di Jawa Barat. “Walaupun masih agak jauh sebetulnya, tapi kalau kita cari by survei sejauh ini penantang utamanya Dedi Mulyadi. Apalagi pindah ke Gerindra. Dukungan di Jawa Barat relatif besar,” katanya.

Potensi pertarungan, kata dia, bisa menarik, kalau benar Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi kembali berhadapan di 2024. “Di 2018 Kang Dedi jadi cawagub. Kalau misal sekarang, Gerindra memutuskan mendorong Dedi Mulyadi,” katanya.

Apalagi, kata dia, elektabilitas Partai Golkar yang menjadi perahu politik Emil sebut Firman belum begitu baik. Karena, masih di bawah PDI Perjuangan, Gerindra. dan PKS. Meski secara personal, mantan Wali Kota Bandung tersebut memiliki elektabilitas tinggi.

Hal ini, kata dia, akan menjadi pekerjaan berat tersendiri bagi Emil, dalam mengupayakan agar popularitas dirinya pribadi dan partai dapat seimbang, guna memuluskan keinginannya untuk lanjut menjadi Gubernur Jawa Barat di periode kedua.

“Tingkat elektabilitas Kang Emil sangat tinggi sebagai calon gubernur. Tapi Partai Golkar elektabilitasnya masih dibawah PDIP, Gerinda, PKS,” katanya.

Artinya, kata dia, Kang Emil punya PR, bagaimana supaya dukungan individu terhadap Emil itu linier dengan dukungan ke Golkar. “Itu jadi tugas Kang Emil, kalau memuluskan terutama opsi untuk di Jawa Barat dua periode,” katanya.  (bbs/mhs)

KOTA BEKASI - Partai Golkar Kota Bekasi belum mengusung calon wali kota (walkot,) atau wakil dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada pemilu serentak 2024 mendatang. Publik pun bertanya-tanya terkait hal itu apakah Golkar belum menemukan sosok kader yang dapat meng -

JAKARTA - Kuasa hukum

DPR di Mahkamah Konstitusi (MK), Habiburokhman mengaku bakal hadir dalam sidang pembacaan putusan uji materi Pasal 168 UU Pemilu pada  Kamis (15/6).

Pasal 168 UU Pemilu itu mengatur soal sistem proporsional terbuka (coblos caleg). Jika MK mengabulkan gugatan, maka sistem pemilu akan berubah jadi sistem proporsional tertutup (coblos partai).

“Kami akan hadir, kan saya posisinya sebagai kuasa

DPR di MK, bukan 8 atau 9 [fraksi] tapi saya mewakili

DPR, kami akan hadir,” ucap Habib di kompleks parlemen, Senin (12/6)

Politikus Partai Gerindra itu berharap pernyataan

Denny Indrayana tak benar soal MK bakal mengubah sistem pemilu menjadi tertutup. Dia meyakini sistem pemilu di 2024 masih akan menggunakan sistem proporsional terbuka.

Apalagi, DPR dalam sidang juga telah menyatakan sikap jelas soal itu bahwa persoalan sistem pemilu harus bersifat open legal policy harus dibahas lewat parlemen. Bukan saja DPR, pemerintah melalui Kemendagri dan Kemenkumham juga telah menyatakan agar sistem pe -

DPRD

KARAWANG - Figur Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat penerus Ridwan Kamil diharapkan berasal dari orang sunda. Hal itu agar bisa mencintai dan memperjuangkan kepentingan masyarakat Jabar. Selain itu, sosok yang akan ditunjuk Kementerian Dalam Negeri

gantikan sosok x wali kota Rahmat Effendi atau sering disapa Bang Pepen tersebut. Diketahui x walkot Bekasi yang terjaring KPK saat itu memimpin daerah selama dua periode lamanya. Walaupun kabar tak mengenakan dan membuat segenap masyarakat kaget atas ditangkapnya Bang Pepen, tetapi sejumlah khalayak dipuaskan dengan sepak terjang kinerja x wali kota itu terlebih pada sisi jaminan kesehatan me-

lalui program KS NIK (Kartu Berbasik NIK KTP). Saat ditanyai oleh tim Karawang Bekasi Ekspres (KBE) terhadal anak Bang Pepen yang kini menjadi Ketua DPD Golkar Kota Bekasi, Ade Puspitasari mengaku Golkar belum mau tertarik membahas perihal Pilkada atau siapa yang akan diusung untuk cawalkot di tahun depan. “Ini ya bang, semua fokus di Pileg (Pemilihan Legisla-

tif) dahulu. Terima kasih,” kata Ade kepada KBE. Karenanya, ia optimis bahwa Golkar di Pileg 2024 akan meraih tambahan kursi dari saat ini sebanyak delapan kursi. Ade mengungkapkan, target Golkar pada pileg daerah 2024 mendapatkan 12 kursi. Artinya, kini Golkar optimis akan menambah kursi tambahan sebanyak empat. Dilihat dari itu Golkar g mau ketinggalan kursi dari dua partai besar lainnya

seperti partai PDI Perjuangan dan PKS yang saat ini memiliki 12 kursi. Sementara itu, kata Ade, dirinya tetap maju menjadi pertahanan DPRD Provinsi Jawa Barat dapil Kota Bekasi - Depok pada pemilu 2024. Hal itu ia ungkapkan saat ditanya mengenai pencalonan dirinya untuk maju di DR RI.

“Target kita 12 kursi di Pileg daerah. Ya, pertahanan (DPRD Jabar, red) “ pungkas wanita berkacamata itu. (yud/mhs)

milu tak berubah. “Ini salah satu dua perkara yang rekor pihak terkaitnya paling banyak, dan semuanya jelas menyampaikan ingin mempertahankan Sistem proporsional terbuka,” ucap Habib.

“Dan saya akan hadir ya. Kalau kemarin kan hanya zoom, besok Kita akan hadir ya, saya dan kawan-kawan akan hadir ke gedung MK

pada sidang pembacaan putusan tersebut,” imbuh dia. MK bakal menggelar sidang pengucapan putusan gugatan uji materi Pasal 168 UU Pemilu mengenai sistem pemilu proporsional terbuka pada Kamis (15/6). Juru Bicara MK Fajar Laksono mengatakan jadwal sidang telah dikirim kepada pemerintah, DPR, dan pihak terkait dalam

gugatan tersebut. “Para pihak pemerintah, DPR, pihak terkait, semuanya dikasih surat panggilan untuk hadir sidang. Hari ini, untuk perkara 114 itu sudah diagendakan nanti pengucapan putusan hari Kamis tanggal 15 Juni, jam 9.30 WIB di Ruang Sidang Pleno bersama dengan beberapa putusan

yang lain,” ujar Fajar saat ditemui di Gedung MK, Jakarta, Senin (12/6). Sistem pemilu proporsional terbuka yang diatur di UU Pemilu digugat ke MK oleh sejumlah orang, di antaranya datang dari partai politik. Mereka adalah Demas Brian Wicaksono, Yuwono Pintadi, Fahrurrozi, Ibnu Rachman Jaya, Riyanto, dan Nono Marijono. (bbs/mhs)

Gubernur Jabar Diisi Orang Sunda

(Kemendagri) itu kapasitas dan kemampuannya minimal sama dengan Ridwan Kamil yang akan mengakhiri jabatannya pada Agustus 2023 mendatang. “Minimal harus selevel dengan Ridwan Kamil, karena jabatannya nanti cukup panjang bukan jabatan

sementara. Lebih bagus lagi dari Gubernur Jabar sebelumnya supaya mudah meneruskan pembangunan yang sudah dimulai Ridwan Kamil,” kata Anggota DPRD Jabar, Sugianto Nangolah. Sugianto berharap, Pj nanti mampu menyelesaikan janji politik Kang Emil, sapaan

Ridwan Kamil yang belum terealisasikan. Jangan sampai Pj justru membuat program atau kebijakan baru yang tak sejalan dengan gubernur sebelumnya.

“Jangan sampai program yang ada justru stagnan, bahkan tidak berjalan, tidak dilanjutkan. Sehingga

janji politik Pak Ridwan Kamil tidak selesai, janji politik tidak tercapai,” ucap Sugianto. Hal itulah salah satu yang dikhawatirkan DPRD Jabar. Sebab informasi terakhir Pj Gubernur Jabar bisa membuat program atau kebijakan baru. (bbs/mhs)

POLITIK 3 RABU, 14 JUNI 2023 KARAWANG BEKASI SOSOK
Ingin
UU
Bakal Datangi MK di Sidang Putusan Sistem Pemilu 15 Juni ISTIMEWA SOROT: Partai Golkar Kota Bekasi belum mengusung calon wali kota (walkot,) atau wakil dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada pemilu serentak 2024 mendatang.
Pj
ISTIMEWA SOROT: Kuasa hukum DPR di Mahkamah Konstitusi (MK), Habiburokhman mengaku bakal hadir dalam sidang pembacaan putusan uji materi Pasal 168
Pemilu pada Kamis (15/6). DPR
SOROT:
ISTIMEWA
Dedi Mulyadi satu-satunya kandidat kuat yang mampu menjadi pesaing Ridwan Kamil  dalam kontestasi pemilihan gubernur (Pilgub) 2024.
R Yaceu Herliyanti

Mendes PDTT Minta

Pegawai Totalitas

Pembangunan Desa

MENTERI DESA, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar meminta totalitas pegawai untuk mewujudkan kesejahteraan desa. Selain itu seluruh unit kerja harus tepat waktu dalam mencapai target pekerjaan yang telah direncanakan.

Peningkatan kualitas dan kinerja itu khususnya berkaitan dengan pelayanan masyarakat yang harus tetap dinomorsatukan.

“Saya mengajak kita semua terus mencermati apa yang sudah kita lakukan dengan senantiasa memantau kualitas kerja kita sekaligus meningkatkan dan mencermati apa yang harus kita lakukan selama waktunya masih cukup,” tegas menteri yang akrab disapa Gus Halim.

Gus Halim ini menilai kuantitas dan kualitas kinerja harus seimbang.

Hal ini wajib diperhatikan dengan terus meningkatkan kapasitas diri sehingga seluruh perencanaan dapat terlaksana secara maksimal.

Dalam kesempatan tersebut, Gus Halim juga meminta seluruh pegawai untuk tidak lalai menjalankan tugas di semester kedua tahun anggaran 2023.

Gus Halim berharap para pegawai memanfaatkan waktu yang tersisa dengan baik. Sehingga tidak ada satu pun rencana kerja yang

gagal dilaksanakan. “Hari ini sudah masuk bulan Juni. Meskipun Juni bulan 6 dari 12 bulan dalam satu tahun, tapi hakikatnya kita sudah masuk semester kedua. Seluruh kinerja kita sudah harus tuntas bulan

November 2023. Artinya

kalau misalnya hari ini

pekerjaan kita belum separuh terlaksana itu sudah terlambat. Karena hakikatnya kita seharusnya sudah pada posisi sekitar 60 persen,” paparnya.

“Meskipun sudah

bulan keenam tapi pada

hakikatnya konteks kerja

kita sudah masuk pada bulan yang lebih dari itu,”

sambung Gus Halim. Sebelum mengakhiri

arahannya, Gus Halim

berpesan agar seluruh

pegawai total dalam

menj alankan pekerjaan

sesuai dengan tugas pokok

dan fungsinya. Hal ini pent-

ing untuk pembangunan

tidak hanya di 74.961 desa

tapi juga Indonesia secara

menyeluruh. “Kita harus menyiapkan seluruh tugas dengan setulus-tulusnya pada

bangsa dan negara. Saya

yakin jika niat untuk bangsa dan negara maka kita akan

menda patkan nilai-nilai

tak terhingga karena kita

menjadi bagian penting

untuk pembangunan

Indonesia penting untuk pembangunan di desa,” pungkas Doktor Honoris Causa UNY. (bbs/rie)

Cemara Jaya

Terancam Hilang

Dampak

Abrasi dan Banjir

Rob

KARAWANG – P emukiman warga di kampung Desa Cemara Jaya, Kecamatan Cibuaya, Kabupaten Karawang kembali diterjang banjir rob dan abrasi. Akibat gelombang tinggi dan angin kencang di Pantai Utara Ce-

mara Jaya. Berdasarkan pantuan dilapangan, terjangan abrasi mengakibatkan rumahrumah di pesisir pantai Cemara Jaya hancur. Bahkan, sebagian warga sudah meninggalkan rumah dan tempat usaha mereka. Kondisi saat ini jalan antar dusun untuk perekonomian warga sudah rusak dan tak bisa dilalui roda empat dan roda dua, akibat dihantam abrasi.

“Sebelum dihantam abrasi, jarak dari bibir pantai ke laut itu kurang lebih 2 kilometer (km). Jarak itu masih berupa daratan, dimana di tengah ada sebagian tambak dan hutan tebu dan lahan yang masih bisa untuk digunakan bercocok tanam,” kata Timan, salah satu warga Desa Cemara Jaya, Kecamatan Cibuaya, Kabupaten Karawang Timan mengatakan, sepan-

jang tahun 2000 hingga 2007 gelombang tinggi dan angin kencang menghantam lokasi tersebut. Sehingga menyebabkan abrasi hingga mengikis daratan. “Karena kondisi laut dengan bibir pantai terus mendekat, warga sekitar mulai membangun tanggul penahan. Sayangnya, upaya itu tidak bertahan lama. Lambat laun, desa Cemara Jaya mulai terdampak abrasi,” ungkapnya.

Bahkan, pantai Pisangan yang sempat terkenal dengan obyek wisatanya, kini tinggal menjadi kenangan dan hanya tersisa namanya saja. “Dusun tersebut hilang dan tergerus abrasi. Bahkan, kawasn pemukiman di sekitar yaitu Mekar Jati dan Pisangan, Desa Cemara Jaya, terisolir apabila kondisi air sedang mengalami pasang dan ombak tinggi,” pungkasnya.(bba/rie)

DESA 4 RABU, 14 JUNI 2023 KARAWANG BEKASI PT. PLN PERSERO NAMA NOMOR TELEPON APJ Karawang 0267-411132 APJ Karawang Kota 0267-412676 UPJ Kosambi 0267-433872 UPJ Cikampek 0267-316468 UPJ Rengasdengklok 0267-480426 UPJ Prima Karawang 0267-402122 PALANG MERAH INDONESIA NO. TELEPON 0267-042255, 405190 PEMADAM KEBAKARAN NO. TELEPON 0267-402117 PERUSAHAAN GAS NEGARA NO. TELEPON 0267-402117 RUMAH SAKIT RUMAH SAKIT ISLAM KARAWANG Jl.Pangkal Tanjungan Km. 2 Karawang 0267-414520 0267-414521 0267-414522 RUMAH SAKIT BAYUKARTA Jl.Kertabumi No. 44 Karawang 0267-401817 0267-401818 0267-402731 0267-404472 0267-404472 RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KARAWANG Jl. Galuh Mas Raya No. 1 Karawang 0267-640444 0267-640445 0267-640666 RUMAH SAKIT DEWI SRI Jl.Arif Rahman Hakim NO. 1A Karawang 0267-402855 0267-406445 0267-412246 RUMAH SAKIT CITO Jl. Arteri Tol Karawang Barat 0267-414245 0267-414264 0267-414306 KEPOLISIAN NAMA NOMOR TELEPON NAMA NOMOR TELEPON Polres Karawang 0267-402240 Polsek Kota 0267-402516 Polsek Kelari 0267-431032 Polsek Telukjambe 0267-642222 Polsek Pangkalan 0267-4675445 Polsek Cikampek 0264-316110 Polsek Kotabaru 0264-8386699 Polsek Jatisari 0264-360110 Polsek Cilamaya 0264-340988 Polsek Telagasari 0267-510110 Polsek Rawamerta 0267-7002110 Polsek Rengasdengklok 0267-482110 Polsek Pedes 0267-7006579 Polsek Batujaya 0267-470220 Polsek Pakisjaya 0267-7002024 Polsek Tirtajaya 0267-4639044 Polsek Tempuran 0267-7004504 Polsek Majalaya 0267-8616946 Polsek Ciampel 0267-8617856 Polsek Cibuaya 0267-5165251 DAFTAR NOMER TELEPON PENTING NOSIN: JFZ1E2230968 HLG BPKB MTR HONDA SCOOPY TH 2013 HITAM MERAH NOPOL B 3846 FRI a/n RISNAWATI NOKA: MH1JFG112DK172618 NOSIN: JFG1E1172499 TELAH HILANG SHM NO 03850 LT 5010 M² LOKASI:KEL SETIADARMA KEC.TAMBUN SELATAN KAB.BEKASI A/N MUCHSIN MOHDAR TELAH HILANG SHM NO 00585 LT 887 M² LOKASI:DS.RAGEMANUNGGAL KEC SETU KAB.BEKASI A/N UMEN BIN EMAN TELAH HILANG SHM No 02472 LT 527 M² LOKASI:Kp.JATI RT 01/01 Ds.PASIR GOMBONG Kec CIKARANG UTARA Kab.BEKASI a/n TUMANG PRAJA PEMBERITAHUAN TELAH TERJADI KEHILANGAN SURAT BERHARGA BERUPA 1(SATU) BUKU SERTIFIKAT HAK MILIK (SHM) DENGAN NOMOR : AJ 20588 / 10.05.10.17.1.0.186. DENGAN PEMEGANG HAK ATAS NAMA : MARYANIH HILANG BPKB MOTOR BEAT PUTIH NOPOL T 4052 RQ A/N NANI YAENI NOKA MH1JM2126KK544623 NOSIN JM21E2522262 INFORMASI SHM NO. 02053 LT 2273 M2 LOKASI DS. SINDANGMULYA KEC. CIBARUSAH A/N AGUS SALIM SHM NO. 02065 LT 3051 M2 LOKASI DS. SINDANGMULYA KEC. CIBARUSAH A/N HAJI AGUS SALIM SHM NO. 02085 LT 3278 M2 LOKASI DS. SINDANGMULYA KEC. CIBARUSAH A/N H. AGUS SALIM SHM NO. 02073 LT 1859 M2 LOKASI DS. SINDANGMULYA KEC. CIBARUSAH A/N AGUS SALIM SHM NO. 02064 LT 3714 M2 LOKASI DS. SINDANGMULYA KEC. CIBARUSAH A/N AGUS SALIM SHM NO. 02084 LT 2526 M2 LOKASI DS. SINDANGMULYA KEC. CIBARUSAH A/N H. AGUS SALIM TELAH HILANG SHM NO 02390 LT 679 M² LOKASI:DS.CIKARAGEMAN RT 02/01 KEC SETU KAB.BEKASI A/N MAMAT,MARNI BINTI RAIMAN TELAH HILANG SHM NO 01255 LT 990 M² LOKASI:DS.RAGEMANUNGGAL RT 04/06 KEC SETU KAB.BEKASI A/N WATMAN BIN MINDUL HILANG SHGB NO.19650 LUAS TANAH 47842 M² LOKASI:WANASARI KEC. CIBITUNG KAB.BEKASI A/N PT BUMI WANAJAYA LESTARI HILANG BPKB MOBIL DAIHATSU HITAM METALIK NOPOL B 7582 TX A/N SURYANI NOKA MHKV1BA2J8K016107 NOSIN DC67075 HILANG SHM NO.780 LUAS 132M² LOKASI SAWAH INDAH II RT.03/05 KEL.MARGAMULYA KEC.BEKASI SELATAN A/N ADANG SUGANDA HILANG BPKB MOBIL DAIHATSU TH 2013 HITAM METALIK NOPOL B 2654 FME A/N SANGADAH NOKA MHKV1BA2JDK047431 NOSIN MB12748 TELAH HILANG SHM NO 00869 LT 4235 M² LOKASI:DS.SEGARAMAKMUR KEC TARUMA JAYA KAB.BEKASI A/N TRISNANING BUDIYANTO,DKK TELAH HILANG SHM NO 02997 LT 800 M² LOKASI:DS.CIBENING KEC SETU KAB.BEKASI A/N PAINGOT P.SIHOMBING TLH HLG SHM NO 10260502106295 LT 51 M² LOKASI: BOJONG MENTENG KEC RAWALUMBU KOTA BKS A/N DARIYANTO NO TLP 081293401730 TLH HLG SHM NO 10260502106300 LT 49 M² LOKASI: BOJONG MENTENG KEC RAWALUMBU KOTA BKS A/N DARIYANTO NO TLP 081293401730 TLH HLG SHM NO 10260502106301 LT 49 M² LOKASI: BOJONG MENTENG KEC RAWALUMBU KOTA BKS A/N DARIYANTO NO TLP 081293401730 TLH HLG SHM NO 10050209101108 LT 810 M² LOKASI:KEDUNG JAYA RT 03/01 KEC BABELAN KAB.BEKASI A/N SUWITO TELAH HILANG SHM NO 1745 LT 163 M² LOKASI:CIMUNING RT 02/06 KEC MUSTIKAJAYA KAB.BEKASI A/N PURNOMO NO TLP 085967973035 TELAH HILANG SHM NO 01575 LT 157 M² LOKASI:SUKARAYA RT 01/05 KEC KARANG BAHAGIA KAB.BEKASI A/N SUWARNA TELAH HILANG SHM NO 00624 LT 1297 M² LOKASI:CIKEDOKAN RT 12/06 KEC CIKARANG BARAT KAB.BEKASI A/N NIMOT BINTI H.EPEN TELAH HILANG SHM NO 01000 LT 2000 M² LOKASI:CIKEDOKAN RT 05/03 KEC CIKARANG BARAT KAB.BEKASI A/N EDOT BINTI NESIN HILANG BPKB MOBIL MITSUBISHI TRUCK TRONTON DUMP TRUCK 2011 ORANGE NOPOL B 9153 FYT A/N PT PUTRA BINTANG SEMBADA NOKA MHMFN527HBK005016 NOSIN 6D16G46198 HILANG BPKB MOBIL MITSUBISHI TRUCK TRONTON DUMP TRUCK 2011 ORANGE NOPOL B 9152 FYT A/N PT PUTRA BINTANG SEMBADA NOKA MHMFN527HBK005027 NOSIN DI JL RUMAH TINGGAL POSISI STRATEGIS DEKAT KAMPUS UNSIKA, SHM 190 M2. PERUMAHAN TAMAN SINGAPERBANGSA. HUB. 08561471180. DI JL RUMAH TINGGAL POSISI STRATEGIS DEKAT KAMPUS UNSIKA, SHM 190 M2. PERUMAHAN TAMAN SINGAPERBANGSA. HUB. 08561471180. DI JL RUMAH TINGGAL POSISI STRATEGIS DEKAT KAMPUS UNSIKA, SHM 190 M2. PERUMAHAN TAMAN SINGAPERBANGSA. HUB. 08561471180. DI JL RUMAH TINGGAL POSISI STRATEGIS DEKAT KAMPUS UNSIKA, SHM 190 M2. PERUMAHAN TAMAN SINGAPERBANGSA. HUB. 08561471180. HLG BPKB MTR HONDA BEAT TH 2017 HITAM NOPOL B 4972 FMO a/n SURYANIH MS NOKA: MH1JFZ127HK226067 6D16G46203 HILANG BPKB MOTOR HONDA TH 2019 NOPOL B 4437 FTW A/N MULYANI NOKA MH1JM1127KK079053 NOSIN JM11F20612061252 HILANG BPKB MOBIL TOYOTA KIJANG TH 1997 BIRU METALIK NOPOL B 555 NS A/N PT.GUNUNGPUTRI INDAH GARMINDO NOKA MHF11F8000003690 NOSIN 2L9456685 HILANG BPKB MOTOR HONDA TH 2018 NOPOL B 4574 FNL A/N WIDIA RHENATA SIANTURI NOKA MH1JM211XJK778365 NOSIN JM21E1764598 HILANG BPKB MOBIL DAIHATSU XENIA TH 2017 PUTIH NOPOL B 1640 FZU A/N ILHAM KOBUL NOKA MHKV5EA2JHK028928 NOSIN 1NRF339912 HILANG BPKB MOBIL MITSUBISHI TRUCK TRONTON DUMP TRUCK 2011 ORANGE NOPOL B 9100 FYT A/N PT PUTRA BINTANG SEMBADA NOKA MHMFN527HBK004462 NOSIN 6D16G14049 TELAH HILANG SHM NO 02736 LT 4.851 M² LOKASI:CILEDUG RT 11/04 KEC SETU KAB.BEKASI A/N PIDU BIN SARIAN TELAH HILANG SHGB NO 01660 LT 2000 M² LOKASI:TAMAN GOLF BARAT 1 NO 40 MEKARMUKTI KEC CIKARANG UTARA KAB.BEKASI A/N ALEX GUNARDI TELAH HILANG SHM NO 00143 LT 5000 M² LOKASI:DS.KARANG MULYA KEC BOJONGMANGU KAB.BEKASI A/N KAMAN BIN UJONG HILANG BPKB MOBIL TOYOTA AVANZA NOPOL F 1097CU TH 2011 HITAM METALIK A/N SUGANDA HERY NOKA MHFM1BA3JBK367700 NOSIN: DJ45558 HILANG BPKB MOBIL MITSUBISHI TRUCK TRONTON DUMP TRUCK 2011 ORANGE NOPOL B 9121 FYT A/N PT PUTRA BINTANG SEMBADA NOKA MHMFN527HBK004726 NOSIN 6D16G35232 HILANG BPKB MOBIL MITSUBISHI TRUCK TRONTON DUMP TRUCK 2011 ORANGE NOPOL B 9103 FYT A/N PT PUTRA BINTANG SEMBADA NOKA MHMFN527HBK004457 NOSIN 6D16G14047 HILANG BPKB MOBIL MITSUBISHI TRUCK TRONTON DUMP TRUCK 2011 ORANGE NOPOL B 9154 FYT A/N PT PUTRA BINTANG SEMBADA NOKA MHMFN527HBKOO5028 NOSIN 6D16G46204 KEHILANGAN
Foto Istimewa
BENCANA ALAM : Pemukiman warga di kampung Desa Cemara Jaya, Kecamatan Cibuaya, Kabupaten Karawang kembali diterjang banjir rob dan abrasi. Akibat gelombang tinggi dan angin kencang di Pantai Utara Cemara Jaya.

O2SN SMA Dimeriahkan 30

SEMENTARA itu, Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SMA tingkat Kabupaten Karawang yang dibuka bersamaan dengan tingkat SD dan SMP di Lapang Karangpawitan, Selasa (13/6), dimeriahkan 30 SMA negeri dan swasta.

Ketua Panitia O2SN SMA, Hary Prasetyo mengatakan, seperti jenjang SD dan SMP, O2SN SMA yang akan berlangsung selama dua hari pada 13-14 Juni 2023, mempertandingkan lima cabang olahraga yaitu atletik, karate, pencak silat, renang, dan bulu tangkis.

“Venue pertandingan berlangsung di empat lokasi yakni Stadion Singaperbangsa (atletik), GOR Panatayudha (pencak silat dan karate), Kartika Residence (renang), dan GOR Resinda (bulu tangkis),” ujar Hary, kepada KBE, Selasa (13/6).

Hary menyampaikan, cabor atletik akan diikuti 38 siswa, renang 22 siswa, karate 22 siswa, pencak silat 32 siswa, dan bulu tangkis 40 siswa.

“Juara satu kategori putra dan putri setiap cabang olahraga akan mewakili ke tingkat Provinsi Jawa Barat yang rencananya digelar di Kota Bandung pada Juli 2023,” ucapnya.

Hary menyebutkan, 30 sekolah yang terlibat yaitu SMAN 1 Batujaya, SMAN 1 Rengasdengklok, SMA

Yos Sudarso, SMA Harapan Umat, SMAN 1 Ciampel, SMAN 1 Rawamerta, SMAN 1 Tempuran, SMAN 1

Pedes, SMAN 2 Cikampek, SMAN 1 Karawang, SMAN 1

Tegalwaru, SMAN 1 Majalaya, SMA Budi Mulia, SMAN 6 Karawang.

Kemudian, SMAN 3 Karawang, SMAN 5 Karawang, SMAN 4 Karawang, SMAN 1 Cibuaya, SMAN 1 Pangkalan, SMAN 1

Cilamaya, SMAN 2 Telukjambe

Timur, SMAN 2 Klari, SMA

Slamet Riyadi, SMA Tirtajaya, SMAN 1 Telukjambe

1.410 Siswa SD-SMP Adu Kebolehan Olahraga

Dalam Ajang O2SN dan Invitasi Olahraga Tradisional Tingkat Kabupaten

KARAWANG - Sebanyak

1.410 siswa sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) bersaing menjadi yang terbaik dalam perhelatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Invitasi Olahraga Tradisional tingkat Kabupaten Karawang, 13-15 Juni 2023.

Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Karawang, Asep Junaedi mengatakan, O2SN dan Invitasi Olahraga Tradisional merupakan program kerja Bidang Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang tahun 2023 yang bertujuan mengembangkan talenta peserta didik dalam

“Tujuan lainnya yaitu membina dan mempersiapkan olahragawan berprestasi di tingkat kabupaten, nasional dan internasional sejak usia sekolah. Kemudian, mengembangkan jiwa sportivitas, kompetitif, rasa percaya diri, dan rasa tanggung jawab, serta menjalin silaturahmi, solidaritas dan persahabatan antar peserta didik sekolah se-Kabupaten Karawang,” ujar Asep, dalam acara pembukaan di Lapang Karangpawitan, Selasa (13/6).

Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga, Disdik -

MAN 2 Karawang Buka Penerimaan Siswa Baru

KARAWANG - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Karawang sedang melaksanakan penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun pelajaran 2023/2024. Madrasah yang memiliki banyak prestasi ini bakal menjaring 288 siswa.

Kepala MAN 2 Karawang, Ahmad Dimyati, didampingi Kepala TU, Endang Sumarna, melalui Ketua PPDB, Yusup mengatakan, kuota 288 siswa disediakan untuk mengisi delapan rombongan belajar (rombel). Setiap rombel atau kelas akan diisi 36 siswa.

“Target delapan kelas ini meningkat dari tahun lalu yang berhasil menjaring lima kelas,” ujar Yusup, kepada KBE, Selasa (13/6).

Yusup menjelaskan, PPDB MAN 2 Karawang dilaksanakan dalam tiga gelombang yaitu Januari hingga Mei untuk gelombang pertama, Juni gelombang kedua, dan Juli gelombang ketiga.

“Jumlah pendaftar hingga gelombang kedua telah mencapai lebih dari seratus siswa,” jelasnya.

Yusup menyampaikan, PPDB MAN 2 Karawang dilaksanakan secara online. Karena itu, bagi calon peserta didik baru yang ingin mendaftar bisa mengakses link pendaftaran

http://bit.ly/PENDAFTARANPPDB-MAN2KRW-2023.

“Jika mengalami kendala saat melakukan pendaftaran online, calon siswa bisa datang langsung ke madrasah,” katanya.

Sekadar informasi, MAN 2 Karawang yang berlokasi di Jalan Syech Quro Km.5 No.1 Kelurahan Plawad, Kecamatan Karawang Timur merupakan madrasah yang memiliki banyak prestasi baik akademik maupun nonakademik.

Sederet prestasi yang pernah ditorehkan seperti juara

satu Kompetisi

Sains Kimia Terintegrasi 2021, juara

satu Kompetisi Sains

Fisika Terintegrasi 2021, juara satu Aksioma Bidang Seni

Vocal 2022, juara

satu Pencak Silat Nusantara Championship 2021, juara dua

Pencak Silat Tadji-

malela Cup tingkat nasional 2022, dan masih banyak prestasi lainnya.

Selain itu, madra-

sah yang terakreditasi A dan dilengkapi

tenaga pendidik yang profesional ini memiliki fasilitas lengkap seperti lab IPA, lab IPS, lab komputer, BKK, bimbingan konseling, perpustakaan, sarana olahraga, sarana upacara, dan kantin madrasah.

Bahkan, madrasah yang mengembangkan Imtaq dan Iptek ini memiliki program unggulan yaitu tahfidz quran (menghafal Al-Quran). (ayi)

pora Karawang, Juhdiana, kepada KBE, menjelaskan, O2SN yang dipertandingkan untuk tingkat SD dan SMP diikuti 600 siswa dengan masing-masing tingkat 300 peserta. Sedangkan Invitasi Olahraga Tradisional yang khusus diikuti siswa SD dimeriahkan 810 peserta.

“Siswa yang bertanding di O2SN SD merupakan perwakilan juara di tingkat kecamatan. Untuk O2SN

vitasi Olahraga Tradisional perwakilan dari 30 kecamatan,” ujar Juhdiana. “O2SN SD langsung dipertandingkan hari ini (kemarin). Dilanjutkan O2SN SMP besok (hari ini), dan Invitasi Olahraga Tradisional pada Kamis (15/6),” sambungnya. Juhdiana menambahkan, O2SN tingkat SD dan SMP mempertandingkan lima

gaperbangsa, karate dan pencak silat di GOR Panatayudha, renang di Kartika Residence, dan bulu tangkis di GOR Resinda. “Untuk Invitasi Olahraga Tradisional akan mempertandingkan hadang, tarompah panjang, dagongan, egrang, dan sumpitan. Venue pertandingan di Lapang Sepak Bola Ponpes

helatan O2SN dan Invitasi Olahraga Tradisional yang dibuka Sekda Karawang, Acep Jamhuri dapat berjalan lancar dan melahirkan para juara yang bisa diandalkan Karawang saat berlaga di tingkat Provinsi Jawa Barat. “Juara satu masing-masing cabang olahraga berhak mewakili Karawang ke tingkat provinsi,” katanya. (ayi)

AYI PURNAMA/KARAWANG BEKASI EKSPRES

PPDB: Panitia PPDB

Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Karawang saat memberikan pelayanan dalam proses penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun pelajaran 2023/2024.

5 PENDIDIKAN & OLAHRAGA KARAWANG BEKASI RABU, 14 JUNI 2023
-
AYI PURNAMA/KARAWANG BEKASI EKSPRES BUKA KEJUARAAN: Sekda Karawang, Acep Jamhuri, didampingi Kadisdikpora Karawang, Asep Junaedi dan jajarannya, saat membuka Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) dan Invitasi Olahraga Tradisional tingkat Kabupaten Karawang, di Lapang Karangpawitan, Selasa (13/6). Hary Prasetyo Ketua Panitia O2SN SMA
Barat, SMAN 1 Cikampek, SMAN 1 Jatisari, SMAN 1 Telukjambe, SMA IT Mentari Ilmu, dan SMA AL Azhar. (ayi)
Sekolah

Seragam Ojol, Dua Pelaku Curanmor Terekam CCTV

KOTA BEKASI – Dengan

mengenakan seragam ojek online, dua pelaku terekam cctv menggasak sepeda motor di Jl. Nurul Iman II, kelurahan Jakasampurna, Bekasi Barat pada Selasa (13/06/23) dinihari.

Sutarsih, orang tua pemilik motor yang hilang menuturkan bahwa pelaku melancarkan aksinya sekitar pukul 03:50 wib. Walaupun sudah dikunci stang, namun pelaku berhasil membawa motor korban.

“Kunci stang kanan juga, emang smuanya parkir di sini dari dulu, itu (pagar) digembok, cuma kan ibu ini (tetangganya) ke pasar, jadi gembok itu sudah di buka,” kata Sutarsih.

Iya kembali menjelaskan bahwa pada pagi harinya, ia hendak ke pasar, melihat bangku yang berserakan berada persis di pintu rumah menghalangi jalannya dan motornya raib.

“Saya mau ke pasar, ini bangku kursi udah ada di depan pintu semua, nyari

SEKILAS

Kemarau Banyak Biawak Masuk Pemukiman

KOTA BEKASI - Kemarau yang terjadi beberapa bulan terakhir di Kota Bekasi berdampak pada banyak hewan liar bermunculan di area pemukiman warga, salah satunya biawak.

Kemunculan biawak di Pemukiman membuat warga khawatir. Jika musim hujan biasanya banyak bermunculan ular ditengah Pemukiman warga.

Seperti penuturan salah seorang warga di Jalan

Padat Karya, RT02, RW06, Kelurahan Durenjaya, Kecamatan Bekasi Timur, sejumlah penampakan biawak yang muncul secara tiba-tiba dari tanah kosong yang berada di dekat tempat tinggalnya.

"Kemarin saya sempat melihat ada biawak yang muncul tiba-tiba dari lokasi tanah kosong dan sempat masuk ke rumah warga, biawaknya cukup besar," kata Rafifah, Selasa (13/6/2023).

Selain itu, kata dia, dirinya juga sempat melihat binatang melata tersebut tengah berjemur di tengah jalan.

"Ada yang lagi berjemur, bahkan tadi pagi saya melihat biawaknya menyeberang ke jalan raya," jelasnya.

Terkait penampakan biawak tersebut, Petugas Damkar Kota Bekasi, Eko Uban mengatakan, kemunculan biawak di pemukiman warga dikarenakan habibat asli hewan melata tersebut sudah rusak. Selain itu, rantai makanan seperti tikus yang biasa dimakan oleh binatang tersebut, juag mulai jarang ditemukan.

"Biasanya kemunculan biawak tersebut dikarenakan habibatnya yang sudah mulai rusak dan makanan yang mereka konsumsi mulai jarang ditemukan, jadi mereka lari ke pemukiman warga untuk mencari sumber manakanannya," ujar Eko.

Eko pun mengimbau kepada warga, selain mewaspadai kemunculan biawak, warga juga diminta waspada kemunculan ular di tempat tinggal mereka.

"Kalau biawak cukup dibentak pakai suara, dia langsung kabur dan yang patut diwaspadai juga kemunculan ular. Jadi, jika melihat hewan tersebut dan membutuhkan proses evakuasi, hubungi kami petugas Damkar," pungkasnya. (bba/amn)

motor sudah nggak ada,” ungkapnya. Berdasarkan rekaman CCTV ciri-ciri pelaku kurus serta memakai jaket ojek online. Iya juga telah ke kantor polisi untuk melaporkan kejadian itu namun, karena motor atas nama anaknya, maka dianjurkan untuk yang bersangkutan yang melapor. “Tadi saya sudah kekantor polisi, cuma harus yang bersangkutan, kan motornya nama anak, saya di suruh pulang, kan anak juga lagi kerja, ini saya baru pulang dari kantor polisi,” imbuhnya. Keseharian, di lokasi itu terbilang aman karena semuanya merupakan rumah kontrakan yang cukup padat dan ramai setiap harinya. Ia juga menuturkan bahwa pelaku berjumlah 2 orang dengan menggunakan atribut ojol. “Baru ini kejadian,” tukasnya. Ia berharap pelaku segara tertangkap dan motornya dapat kembali karena dibutuhkan untuk transportasi setiap hari. (amn/bbs)

Pertanyakan Status Pj Sekda, LSM Trinusa Geruduk Pemkot Bekasi

KOTA BEKASI – Jabatan

Pj Sekda Kota Bekasi terus disoal oleh LSM Trinusa dengan menggelar aksi di kantor Pemerintah Kota

Bekasi untuk mempertanyakan kejelasan masa jabatan Pj Sekda Kota Bekasi yang masih dijabat secara rangkap oleh Kadistaru

Kota Bekasi Junaedi, Selasa (13/06/23).

Seperti diketahui penetapan Junaedi sebagai Pj Sekda Kota Bekasi berdasarkan Surat Keputusan (SK) Wali

Kota Bekasi nomor 821.2/ Kep.31-BKPSDM/II/2023 tertanggal 23 Februari 2023.

Dalam orasinya Ketua

LSM Trinusa Kota Bekasi Maksum Al Farizi mengaku bahwa dirinya merasa dibohongi karena hari ini pihaknya dijanjikan untuk diperlihatkan SK perpanjangan masa jabatan Pj Sekda Kota Bekasi. “Hari ini saya merasa dibohongi oleh Junaedi selaku Pj. Sekda Kota Bekasi, saya sudah redam massa aksi

karena sudah dijanjikan untuk bertemu Junaedi serta menunjukkan SK perpanjangan Pj Sekda,” ucap Mandor Baya sapaan akrabnya. Dirinya juga menyebut bahwa sampai detik ini hanya di Kota Bekasi yang belum mempublikasikan perpanjangan Masa Jabatan Pj. Sekda. Padahal di Kota lain seperti di Magelang sudah dipublish.

“Ini ada apa, apa ada permainan menuju masa akhir jabatan Plt. Wali Kota

3 Jemaah Haji Bekasi Meninggal

KOTA BEKASI- Kabar

duka terus berdatangan setiap hari pada pelaksanaan

ibadah haji 2023 ini. Hingga

hari ke dua 21, sebanyak 53

Calon Jemaah Haji (CJH)

asal Indonesia meninggal dunia. Sebanyak 13 jemaah

asal Jawa barat dan tiga diantaranya dari Bekasi.

Ke tiganya yakni Icah Sukanta Najih (84) asal Kampung Serang, Desa Taman Rahayu, Kecamatan Setu tergabung dalam Kelompok

Terbang (Kloter) 3. Jemaah

lainnya bernama Suyitno

Wongsoniti (86), asal Desa

Sertajaya, Kecamatan Cikarang Timur tergabung di Kloter 3, dan Sumadi

Sumar Dariyu (55) warga Kecamatan Bekasi Barat tergabung di Kloter 5. “Ada dua orang yang meninggal dunia, atas nama Pak Suyitno sama Bu Icah.

Jemaah haji yang meninggal disana (Mekah), nggak ada yang dibawa ke Indonesia. Semua dimakamkan di sana (Arab Saudi),” ujar Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bekasi, Nani Mulyani, kepada Radar Bekasi, Se3 Jemaah Haji Bekasi Meninggal

KOTA BEKASI- Kabar duka terus berdatangan setiap hari pada pelaksanaan ibadah haji 2023 ini. Hingga

hari ke dua 21, sebanyak 53 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Indonesia meninggal dunia. Sebanyak 13 jemaah asal Jawa barat dan tiga diantaranya dari Bekasi.

Ke tiganya yakni Icah Sukanta Najih (84) asal Kampung Serang, Desa Taman Rahayu, Kecamatan Setu tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 3. Jemaah lainnya bernama Suyitno Wongsoniti (86), asal Desa Sertajaya, Kecamatan Cikarang Timur tergabung di Kloter 3, dan Sumadi Sumar Dariyu (55) warga Kecamatan Bekasi Barat tergabung di Kloter 5. “Ada dua orang yang me-

ninggal dunia, atas nama Pak Suyitno sama Bu Icah. Jemaah haji yang meninggal disana (Mekah), nggak ada yang dibawa ke Indonesia. Semua dimakamkan di sana (Arab Saudi),” ujar Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bekasi, Nani Mulyani, kepada Radar Bekasi, Senin (12/6) Kedua jemaah yang meninggal dunia ini merupakan jemaah lansia yang usianya diatas 80 tahun. Nani menjelaskan, jemaah ini prioritas lansia yang tidak ngikutin urut kursi yang reguler, jumlahnya di Kabu-

paten Bekasi sebanyak 76 orang. Sebenarnya, prioritas lansia ini adalah jemaah yang sebetulnya menurut kursi belum masuk. Ratarata mereka mendaftarkan diri pada tahun 2015 dan 2017. “Jemaah itu memang awal masuknya di prioritas kuota lansia. Prioritas lansia ini jatahnya lima persen dari kuota keseluruhan. Jadi ada 76 orang. Dari 2.162 orang jemaah,” tuturnya Selasa (13/6/2023) Awalnya memang pihak keluarga sudah ragu melepas mereka, karena memang lansia ini berangkat tidak didampingi oleh

Bekasi bulan September nanti?,” tegas Mandor Baya. Maka dari itu, dirinya berniat akan mengerahkan ratusan massa untuk kembali geruduk Pemkot Bekasi untuk mempertanyakan kejelasan masa jabatan Pj. Sekda Kota Bekasi. “Besok kita akan kembali lagi dengan massa yang lebih banyak dari hari ini, untuk mempertanyakan masa jabatan Pj. Sekda

Kota Bekasi yang sudah

pendamping lansia. Tetapi dirinya menyarankan, misalkan yang bersangkutan bersikeras dan semangat untuk berangkat tidak apaapa, karena ada KBIH. “Awalnya berat keluarga, tapi karena memang yang bersangkutan bersemangat mau berangkat tahun ini, harus kita layani dan prioritaskan,” katanya. Diduga meninggal akibat, faktor yang membuat dua jemaah asal Kabupaten Bekasi ini karena faktor usia yang sudah tua, ditambah cuaca disana (Arab Saudi) ekstrim. Mungkin saja kurang minum dan seterusnya. Selain dua orang yang meninggal dunia

kadaluarsa,” tegas Mandor Baya. Seperti diketahui berdasarkan Pemendagri No 91 Tahun 2019 pasal 9 point 2 menyebut Pejabat sekretaris daerah kabupaten/kota yang ditunjuk oleh gubernur sebagai wakil pemerintah pusat menjabat dalam jangka waktu paling lama 3 (tiga) bulan dan/atau berhenti pada saat dilantiknya sekretaris daerah kabupaten/ kota definitif. (amn/bbs)

kata Nani, masih ada lansia lainnya yang berangkat. Terutama yang usianya diatas 80 tahun, jumlahnya ada 30 orang. Nani memastikan, untuk lansia lainnya kondisinya baik-baik semua, karena terus diberikan edukasi agar jangan lupa minum air putih. “Sampai hari ini lansia yang usianya diatas 80 tahun itu alhamdulilah sehatsehat saja. Tim kesehatan yang kita stresing bangat, harus diedukasi jemaah yang sepuh ini jangan lupa minum, agar nggak dehidrasi. Minum itu setiap 10 sampai 15 menit sekali,” tuturnya. (amn/bbs)

PURWAKASI 6 RABU, 14 JUNI 2023 KARAWANG BEKASI
ISTIMEWA

Rutin Gelar Aksi Perangi TPS Liar

KABUPATEN BEKASI - Pemerintah Desa Desa

Kertarahayu, Kecamatan Setu rutin melakukan aksi bersih-bersih lingkungan. Bersama warga, mereka selalu melakukan aksi perangi Tempat Pembuangan Sampah (TPS) Liat di wilayahnya. Kepala Desa Tamanra hayu Abdul Wahid men gatakan, secara rutin pi haknya mengimbau warga

setempat agar rutin dalam melaksanakan kerja bakti. "Jadi kebersihan lingkungan saya tidak harus menyuruh, saya minta warga mengambil langkah sendiri untuk kebaikan dan kenyamanan bersama," tutur Wahid kepada media, Selasa, (13/6). Menurutnya, warga har

membuat program rutin kerja bakti tersebut.

"Kalau RT dan RW sudah melibat lingkungan masing-masing sudah tidak elok, dapat menggelar sendiri-sendiri. Jadi tidak harus menunggu instruksi," sambung Wahid. Dia menilai inisiatif warga dalam bebersih cukup

dak ada tempat sampah liar di wilayah Desa Tamanrahayu, alhamdulillah aman," kata dia.

Begitu pun dengan keamanan lingkungan, Wahid juga menyerahkan kepada warga untuk menjaga kemanan lingkungan bersama-sama lewat sistem keamanan keliling

wilayah desa yang berbatasan langsung dengan Bogor itu aman dari berbagai tindak kriminal, seperti kejahatan jalanan atau kenakalan remaja seperti tawuran. "Jadi baik soal kebersihan dan keamanan, kami menyerahkan kepada masing-masing wilayah untuk

ISTIMEWA

Kabupaten Bekasi Juara Kejurda Pencak Silat

Sabet 8 Emas, 4 Perak dan 9

Perunggu

KABUPATEN BEKASI

- Kontingen Kabupaten

Bekasi keluar sebagai Juara

Umum Kejuaraan Daerah

(Kejurda) Pencak Silat Pelajar tingkat Jawa Barat, yang digelar di GOR Tri Lomba Juang Bandung, pada 8-11 Juni 2023. Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Disbudpora Kabupaten Bekasi, Yudi Candra Permana mengatakan, dalam kejuaraan

yang digelar Pengcab Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Jawa Barat itu, atlet Kabupaten Bekasi berhasil menyabet 8 emas, 4 perak dan 9 perunggu.

"Ya, selain Kabupaten Bekasi meraih Juara Umum, pesilat putri Kabupaten Bekasi, Astrid Fauziah dari

SMAN Tambelang, juga terpilih sebagai Pesilat Terbaik dan Umar Said sebagai Pelatih Terbaik pada Kejurda Pencak Silat Pelajar tingkat Jawa Barat," ungkapnya.

Dia mengatakan, pada Kejurda Pencak Silat Pelajar tingkat Jawa Barat tahun 2023, Kabupaten Bekasi

mengirimkan 34 atlet yang mengikuti 18 nomor pertandingan putra dan putri. "Mereka yang terpilih mewakili Kabupaten Bekasi adalah para pelajar yang sudah mengikuti seleksi Kejurkab Pencak Silat Pelajar yang dilaksanakan di GOR Tambun

beberapa waktu lalu," jelasnya. Yudi mengungkapkan, dengan keluar sebagai Juara Umum pada Kejurda Pencak Silat tahun ini, para atlet pelajar Kabupaten Bekasi diharapkan dapat merebut Juara Umum Cabor Pencak Silat pada Pekan Olahraga

SAMBUNGAN CIKARANG EKSPRES

Pengawas Kesehatan ....

dari halaman Cikarang Ekspres

"Untuk sasarannya, Pasar Hewan Cikarang, RPH Cikarang dan RPH Jatimulya, Holding Ground (kandang penampungan) Cikarang Barat, pemotongan hewan di luar RPH, dan lapaklapak pedagang hewan kurban," jelasnya.

Sementara itu Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner, drh. Dwian Wahyudiharto mengatakan 35 tim teknis pengawas kesehatan hewan kurban ini akan mendapat pembekalan untuk bertugas di lapan -

Kemenag Belum ....

dari halaman Cikarang Ekspres

Pada kesempatan ini dirinya menghimbau, agar masyarakat yang yang ingin melaksanakan umroh bisa memperhatikan ramburambu yang sudah dikeluarkan oleh Kementerian Agama (Kemenag). Pertama, pastikan bahwa travelnya berizin di Kemenag. Kedua, pastikan kapan jadwal berangkatnya. Ketiga, pastikan berapa biayanya. Minimal

biaya yang dikeluarkan Rp 20 juta, dibawah itu patut diragukan. Keempat, pesawatnya apa. Kelima pastikan di sana tempatnya dimana dan hotelnya apa. "Jadi pastikan itu. Kalau sudah dipastikan itu Insya Allah pelaksanaan kegiatan umroh berjalan dengan baik," ungkapnya. Sebelumnya, Anggota Komisi VIII DPR RI, Obon Tabroni meminta Kemenag Kabupaten Bekasi pro aktif

General Manager/Pimpinan Perushaan: Hayatullah.

Pimpinan Redaksi: Mahesa Bahagiastra.

Redaktur: Mahesa Bahagiastra, Arie Firmansyah, Ayi Purnama.

gan dengan tugas mulai dari 13 Juni sampai dengan 3 hari pasca Idul Adha. "Jadi nanti kalau ada yang kita curigai tidak layak konsumsi segera kita sisihkan, jangan sampai dikonsumsi masyarakat," katanya. Berdasarkan penga -

wasan yang telah dilakukan Dinas Pertanian, ke beberapa titik penjual hewan belum ditemukan penyakit menular seperti Lumpy Skin Desease (LSD). "Terus PMK juga kita belum menjumpai. Mungkin ada juga yang kelelahan atau karena

stres transportasi, ada beberapa yang patah kaki, itu kita sarankan yang patah kaki dipotong bersyarat, kalau yang diare kita bisa lakukan pengobatan," terangnya. Dia mengimbau kepada para pedagang hewan kurban memahami agar

menjaga kesehatan hewan kurbannya. Selain itu perawatan pemberian pakan, terlindung dari terik matahari dan hujan. "Jadi dikasih kandang penampungan. Juga untuk masyarakat agar bisa memilih hewan yang sehat. Itu kita ada sosialisasi

Pelajar Daerah (Popda) Jawa Barat yang akan digelar pada awal Juli mendatang. "Kemudian ke depan, kami juga berharap kontingen Kabupaten Bekasi bisa mengikuti Kejurnas Pencak Silat Antar Pelajar yang akan dilaksanakan tahun depan," pungkasnya. (bbs/wyd)

dalam menangani persoalan yang sedang mencuat ini, tentunya dengan memanggil pihak-pihak yang terlibat di dalam travel tersebut. "Ya Kemenag pro aktif. Panggil dulu travelnya berdasarkan pengaduan masyarakat. Kalau terbukti kasih sangsi," ujar pria asal Bekasi ini.

Kementerian Agama (Kemenag) merupakan penyelenggara haji maupun umroh. Kemudian apabila

Kabupaten Karawang: Agus B, Wahyudi, Sahrul Kamal, Gemah Abdillaah Kasnen.

Kabupaten Bekasi: Dimas Apriyanto, Jiovano Nahampun, Haripan Nahampun,

Kota Bekasi: M. Suyudhi R (Kepala Biro), Romo Kosasih (Bisnis)

Kabupaten Purwakarta: Hasan Kobra (Kepala Biro).

Pracetak Juhadi (Koordinator), Mochamad Diky Darmawan, Al mujamil.

General Manager Divisi Online Suhlan Pribadi.

Copy Editor: Wahyu Muhamad Iqbal, Okky Firmansyah.

EDP/IT : Harry Hidayat.

Iklan: Gema Parlindra (Manager Jakarta). Dimas A, Eko Prihastanto.

Manager Iklan & Promosi: Dimas A (Koordinator), Eko Prihastanto

Pemasaran: Ade Marsin (Koordinator), Noviantoro.

Sirkulasi & Pengembangan Koran Jamal (Koordinator), Yanto, Lalan, Umbaran, Ambri, Parwoto.

Akunting/Keuangani -

Administrasi: Asih Setiawati, Kansha Isfaraini Huurun’ein, Yanti Intan Martya.

Direktur Utama: Suhendrik Direktur : Tohiri Alam

Komisaris Utama: Dwi Nurmawan Komisaris: H Yanto. Komisari: Mohamad Fauzi. S.Ag

mengalami persoalan seperti di Kabupaten Bekasi harus tegas sebagai institusi yang punya kewenangan. "Mau punya siapa pun, mau dibelakangnya siapa pun, Kemenag harus tegas. Kalau ada kaya gitu pilihannya dua, kasih waktu berapa lama orang diberangkatkan. Misalkan nggak sesuai, ya cabut ijinnya. Kalau urusan pidana, itu urusan korban," tuturnya.

Penipuan seperti ini terjadi karena tingginya animo orang yang mau berangkat umroh maupun haji. Obon mewanti-wanti, agar masyarakat yang mau berangkat umroh maupun haji terlebih dulu melihat travelnya. Contohnya, travel tersebut ukuran bonafit apa tidak. Menurutnya, ukuran bonafit itu adalah dalam satu tahun berapa kali travel tersebut memberangkatkan

jamaah umroh atau haji. Kemudian yang kedua nilai pembayaran. Misalkan pembayarannya masih di angka dua puluhan juta, harus dipertanyakan. Karena banyak iming-iming harga murah.

"Itu udah nggak logis. Karena besarannya diangka Rp 35 juta keatas itu logis. Kalau di angka dua puluhan resikonya gede. Maka liat dulu bonafit nya. Kemudian lihat uku -

Informasi Langganan Iklan & Berlangganan Koran Karawang Bekasi Ekspres

Kantor Karawang Bekasi Ekspres

dalam bentuk spanduk ke pedagang, nanti pembeli bisa melihat ciri-ciri yang PMK seperti apa, seperti air liur berlebihan, luka di mulut, di kaki, ciri LSD seperti apa seperti bentol pada sapi, agar tidak dibeli," ujarnya. (har)

rannya travel itu memberangkatkan orang dan lain-lain," katanya. Untuk kedepannya Obon berharap ada uang garansi. "Kalau perlu ke depan harus ada uang garansi. Misalkan travel punya uang garansi Rp 5 milyar. Yang adanya semacam rekening bersama dengan Kemenag. Jadi begitu dia (trouble) menelantarkan, ya pakai uang garansi itu," ucapnya. (mil/wyd)

Jalan Pepaya Nomor 20, Kelurahan Nagasari, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang. Tlp. (0267) 8408492. Tohiri Alam: 081379974445, Hayatullah 085379686339 Bank: Bank Mandiri a/n PT Wahana Semesta Karawang Bekasi No.

Rekening 173-00-00242827. Bank BJB KK Cabang Karawang a/n PT Wahana Semesta Karawang Bekasi No. Rekening 0084955078001

Address e-mail redaksi: redaksikarawangbekasi@gmail.com, email iklan:karawangbekasiekspres@gmail.com.

Kantor Biro Cikarang Ekspres

Ruko Palais De Paris Central Niaga F8/F16 Kawasan Industri Greendland 1 Kota Delatamas (021) 22156619.

Kantor Biro Metro Bekasi

RABU, 14 JUNI 2023 7 METRO CIKARANG
Ekspres Jalan Kenari Raya, Blok C Nomor 643, Perumahan Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi. Perwakilan Iklan Jakarta: Yudi Haryono, Firda. Alamat Perwakilan Jakarta: Kompleks Widuri Indah Blok A-3 Jl. Palmerah Barat No. 353 Jakarta 12210 Tlp. (021) 5330976, 5333321 Fax. (021) 5322629. Perwakilan Bandung Jl Raya Soekarno-Hatta No. 627 Bandung Telp. (022) 7316634. Percetakan: PT Wahana Java Semesta Intermedia. Alamat: Jalan Perjuangan No. 9 Kota Cirebon. Telp: (0231) 483 531. Isi di luar tanggung jawab percetakan. KARAWANG BEKASI TARIP IKLAN Umum/Display BW Halaman 1 : Rp 30.000/mm kolom, Umum/Display Berwarna Halaman 1 : Rp 55.000/mm kolom, Umum/Display Warna Halaman 3,6,8 : Rp 27.500/mm kolom, Sosial/ Keluarga Hitam Putih: Rp 17.500 mm/kolom, Sosial/Keluarga Warna: Rp 20.000 mm/kolom. Iklan Baris: Rp 25.000/baris (min 4 baris mak 7 baris). Harga Eceran: Rp 4.000/eksemplar. Harga langganan: Rp 100.000/bulan. SEMUA KARYAWAN KARAWANG BEKASI EKSPRES SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL ATAU SURAT TUGAS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APAPUN DARI NARASUMBER
KARAWANG BEKASI
BERSIH-BERSIH: Pemerintah Desa Desa Kertarahayu, Kecamatan Setu rutin melakukan aksi bersih-bersih lingkungan.
ISTIMEWA
PENCAK SILAT: Kontingen Kabupaten Bekasi keluar sebagai Juara Umum Kejuaraan Daerah (Kejurda) Pencak Silat Pelajar tingkat Jawa Barat, yang digelar di GOR Tri Lomba Juang Bandung, pada 8-11 Juni 2023.

Kemenag Belum Terima Laporan

Travel Umroh AK

Segera Dipanggil

KABUPATEN BEKASI

- Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bekasi belum menerima laporan dari korban dugaan penipuan Travel Umroh.

Tetapi Kemenag tetap akan pemanggilan pemilik travel atas dasar laporan dari para korbannya ke Polres Metro Bekasi, belum lama ini.

Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bekasi, Asnawi menjelaskan, setelah mencuatnya kasus dugaan penipuan terhadap jemaah umroh, pihaknya belum melakukan pengecekan perihal ijin dari travel AK ini. Termasuk belum menjalin komunikasi dengan pemilik travel yang bersangkutan. Alasannya, karena sampai sekarang Kemenag masih mengurus jemaah haji.

"Kementerian Agama Kabupaten Bekasi belum mengecek tentang

travel tersebut. Termasuk belum menjalin komunikasi dengan pemilik travel. Karena memang saat ini masih sibuk mengurus haji," kata Asnawi, Selasa (13/6). Menurutnya, para korban jemaah umroh yang membuat laporan ke Polres Metro Bekasi, belum mengadukan itu ke Kemenag Kabupaten Bekasi. Namun demikian, Asnawi memastikan, dalam waktu dekat ini pihaknya akan melakukan pemanggilan terhadap pemilik travel yang bersangkutan untuk dimintai keterangan, agar kejadian serupa tidak terjadi lagi di Kabupaten Bekasi. "Kami akan meminta keterangan pemilik travel setelah nanti kegiatan perhajian sudah selesai. Walaupun tidak ada laporan ke Kemenag, supaya hal-hal serupa mudah-mudahan tidak ada lagi," tuturnya. n KE HAL 7 METRO CIKARANG

Asnawi

Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bekasi

2.125 Nelayan Terima BSU

KABUPATEN BEKASI - Dinas Perikanan Kabupaten Bekasi memberikan bantuan subsidi upah bagi 2.125 nelayan di empat kecamatan wilayah Kabupaten Bekasi, di KCP Bank BJB Sukatani, Selasa (13/5).

Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Bekasi Iman Santoso mengatakan bantuan yang disalurkan melalui BJB itu diberikan kepada para nelayan di empat kecamatan yakni Muaragembong, Tarumajaya, Babelan, dan Cabangbungin.

"Setelah kita verifikasi jumlah nelayan yang mendapatkan BSU (Bantuan Subsidi Upah) sebanyak 2.125 orang. Bantuan ini kami salurkan serentak mulai hari ini di empat titik yaitu BJB Sukatani, BJB RSUD Cabangbungin, BJB Babelan, dan BJB Tarumajaya," katanya.

Terang dia, besaran bantuan yang disalurkan kepada nelayan masing-masing senilai Rp450.000 pada tahap pertama mulai 13-26 Juni 2023 ini. Selanjutnya bantuan serupa tahap kedua disalurkan pada Bulan September 2023 mendatang.

"Bantuan dari Pemkab Bekasi ini untuk membantu meningkatkan kesejahteraan para nelayan, khususnya yang berada di pesisir utara Kabupaten Bekasi," katanya.

Iman berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh para nelayan untuk membeli peralatan dan kebutuhan penunjang lain sehingga mampu meningkatkan hasil tangkapan mereka.

"Semoga melalui program bantuan ini para nelayan mampu meningkatkan produktifitas kerja, hasil tangkapan ikan semakin banyak," ucap dia. Sementara itu Nelayan Desa Pantai Sederhana, Kecamatan Muaragembong Suganda (39) mengaku bersyukur menerima bantuan ini. Dia pun mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Bekasi atas kepedulian terhadap para nelayan.

"Terima kasih kepada Pak Pj (Penjabat) Bupati Dani Ramdan yang sudah membantu para nelayan. Bantuan ini sangat bermanfaat untuk kami seperti untuk membeli peralatan menangkap ikan dan keperluan lain," tandasnya. (har)

KABUPATEN BEKASI - Pemkab Bekasi melalui

Dinas Pertanian, melepas 35 orang tim teknis pengawas kesehatan hewan kurban dalam rangka menghadapi Hari Raya

Idul Adha 1444 Hijriah.

Asisten Daerah II Setda

Kabupaten Bekasi, Iwan Ridwan mewakili Sekda

Dedy Supriyadi dalam sambutannya menyampaikan, tim teknis ini diarahkan untuk memastikan hewan kurban yang ada di Kabupaten Bekasi layak dijual dan dikonsumsi masyarakat. "Pengawasan hewan kurban dilakukan pada saat hewan sebelum dipotong (ante mortem) dan setelah dipotong (pos mortem). Pemeriksaan meliputi suhu tubuh, frekuensi nafas, jantung dan sebagainya untuk mengetahui layak secara syariat," ungkapnya.

Sementara mengenai pemeriksaan pos mortem, sambungnya, akan diperhatikan kondisi jeroan seperti limpa, jantung, paru-paru, hati, ginjal dan beberapa kelenjar. "Pemeriksaan ini bertujuan untuk menjamin kualitas daging, jeroan, aman dan layak

untuk dikonsumsi, dan mendeteksi kelainan pada karkas, hati, jantung dan jeroan," tuturnya. Berdasarkan pengalaman pada Hari Raya Idul Adha tahun lalu, jelasnya,

di Kabupaten Bekasi tidak ditemukan adanya kasus penyakit hewan menular yang bersifat zoonosis (antrax). "Namun untuk mengantisipasi penyakit mulut dan kuku (PMK), saat ini

kita perlu melakukan pengawasan lalu lintas hewan, baik klinis maupun administratif pada hewan yang berasal dari luar daerah, terutama dari daerah yang tertular PMK," jelasnya.

Dia menginginkan agar tim teknis pengawas ini memperhatikan standar operasional prosedur (SOP) yang harus menjadi pedoman. n KE HAL 7 METRO CIKARANG

Atlet Gangsing Asal Bekasi Berlaga di Poltradnas lX

KABUPATEN BEKASISatu atlet gangsing asal Kabupaten Bekasi mewakili

Jawa Barat mengikuti kejuaraan Pekan Olahraga

Tradisional Tingkat Nasional (Poltradnas) ke IX Tahun 2023. Event ini digelar di Open Space Gallery Linggarjati, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, mulai hari ini Senin 12 hingga 15 Juni 2023 mendatang. pesertanya 18 Provinsi yang terdiri dari 8 kabupaten dan Kota seIndonesia.

Kepala Bidang Olahraga

Tradisional pada Disbudpora Kabupaten Bekasi, Yudi Permana mengatakan, kontingen asal Kabupaten Bekasi yang mewakili Jawa Barat merupakan juara ke satu cabor gangsing pada Poltradnas tingkat Jawa

Barat yang berlangsung beberapa pekan yang lalu.

"Alhamdulilah yang juara ini atas nama M Fadlan dan berhak mewakili jawa barat pada cabor gangsing di tingkat nasional," kata Yudi saat monitoring ke linggarjati Kuningan, selasa (13/6).

Yudi menjelaskan, selain cabor gangsing, terdapat 4 cabor lainnya yang juga dipertandingkan pada Poltradnas ke IX Tahun 2023 ini, yaitu cabor hadang, sumpitan, terompah panjang, egrang. "Jadi ada 19 atlet dan 6 pelatih yang mewakili 5 cabor kontingen jawa barat di kejuaran Poltradnas ke IX. Jadi ada 1 atlet dan 1 pelatih cabor gangsing dari kabupaten bekasi," bilangnya.

SOROT HARGA R p 4.000 8 RABU, 14 JUNI 2023
ISTIMEWA KEMENAG: Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bekasi belum menerima laporan dari korban dugaan penipuan Travel Umroh.
ISTIMEWA BANTUAN: Dinas Perikanan Kabupaten Bekasi memberikan bantuan subsidi upah bagi 2.125 nelayan di empat kecamatan wilayah Kabupaten Bekasi, di KCP Bank BJB Sukatani, Selasa (13/5). ISTIMEWA ATLET GANGSING: Satu atlet gangsing asal Kabupaten Bekasi mewakili Jawa Barat mengikuti kejuaraan Pekan Olahraga Tradisional Tingkat Nasional (Poltradnas) ke IX Tahun 2023.
ISTIMEWA HEWAN KURBAN: Pemkab Bekasi melalui Dinas Pertanian, melepas 35 orang tim teknis pengawas kesehatan hewan kurban dalam rangka menghadapi Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah.
Kesehatan Hewan Mulai Diterjunkan Ia berharap para atlet yang bertanding mewakili jawa barat ini menjadi juara termasuk cabor gangsing. "Saya berharap atlet asal kabupaten bekasi ini juara. sehingga olahraga tradisional ini banyak diminati para kaula muda dan mampu bersaing ditingkat nasional," tandasnya. (mil)
Pengawas

Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.