Harian Vokal Edisi 23 Oktober 2012

Page 1

CYAN YELLOW MAGENTA KEY

Website: www.harianvokal.com Email: harianvokal@gmail.com

Harian Vokal Santun Mengkritisi, Cerdas Menyikapi

Rp2000 (Pekanbaru) Rp3000 (Luar Kota)

SELASA 23 OKTOBER 2012 8 ZULHIJAH 1433 H EDISI 761/TAHUN III Harga Langganan

Rp50.000/bulan Luar Kota+Ongkos Kirim

24 Halaman (3 SESI)

Zulfan dan Zukri Amuk Kadis PU Proyek Tong Sampah Rp3 M Mendadak Muncul Barcelona Vs Celtic BARCELONA (VOKAL)Catatan perjalanan Barcelona musim ini terbilang mulus. Tidak saja di kompetisi domestik, El Barca juga melaluinya tanpa celah di Liga Champions. Lionel Messi dan kawankawan saat ini masih kokoh di puncak klasemen sementara grup G Selasa (23/10),

Lionel Messi

PEKANBARU (VOKAL) - Adanya indikasi munculnya anggaran pengadaan tong sampah senilai Rp3 miliar secara mendadak dalam APBD Riau tahun 2012, membuat rapat dengar pendapat (hearing) antara Komisi C DPRD Riau dengan Dinas Pekerjaan Umum Riau, ricuh. Dua anggota Komisi C, yakni Zulfan Heri dan Zukri Misran mengamuk terhadap Kepala Dinas PU Riau SF Hariyanto, yang bersikukuh mengatakan tidak mengetahui masuknya anggaran ‘siluman’ tersebut ke APBD Riau 2012. Ricuhnya suasana hearing diawali ketika salah seorang anggota Komisi C DPRD Riau Koko Iskandar menyebutkan, ada beberapa proyek yang muncul di tengah jalan atau di luar kesepakatan semula.

"Kenapa ada banyak anggaran yang muncul tiba-tiba. Itu di luar kesepakatan dengan Dewan dulu. Ini namanya anggaran siluman," ungkap Koko saat hearing di gedung DPRD Riau, Senin (22/10).

LAPORAN:

MAYONAL/PEKANBARU Dewan menemukan anggaran Rp3 miliar untuk pengadaan tong sampah tanpa diketahui Badan Anggaran

(Banggar) DPRD Riau. Selain itu banyak anggaran yang tidak sesuai penggunaan, bahkan ada yang berkurang dan dihilangkan. Munculnya mata anggaran ‘siluman’ itu, membuat Zulfan Heri mena-

nyakan dengan tegas kepada SF Hariyanto. "Kenapa bisa muncul Rp3 miliar tanpa ada dalam catatan Banggar.

Bersambung...Hal 7

4 Kg Emas Dibawa Kabur

Perampok Toko Emas Beraksi di Rumbiojaya RUMBIOJAYA- Kawanan perampok bersenjata api (senpi) membawa kabur emas seberat 4 kg milik tiga toke emas di Pasar Senin Indrapura, Desa Batang Betindih, Kecamatan Rumbio Jaya, Kabupaten Kampar, Senin (22/10), sekitar pukul 08.15 WIB.

Empat perampok yang menggunakan topeng ini juga memukuli korban. Selain berhasil membawa kabur emas seberat 4 kg pelaku juga menggondol 2 unit handphone merk Nokia dan uang tunai Rp700 ribu.

Bersambung...Hal 7

Bersambung...Hal 7

23 OKTOBER 2012 / 7 ZULHIJAH 1433 H

SHUBUH 04:47

DZUHUR 12:08

ASHR 15:23

MAGHRIB 18:11

ISYA 19:20

Bagan Siapi-api + 4 mnt, Bangkinang + 2 mnt, Bengkalis - 3 mnt, Dumai -2 mnt, Pangkalan Kerinci - 2 mnt, Pasir Pengarayian + 5 mnt, Rengat - 4 mnt, Selat Panjang - 5 mnt, Siak - 2 mnt, Tembilahan - 7 mnt

int

C akap Bebas

OLEH: CHAIDIR

Gedung Lagi Gedung Lagi SETUJU atau tidak, dengan ditetapkannya 10 orang anggota DPRD Riau sebagai tersangka (tiga orang di antaranya telah ditahan) oleh KPK, di luar dua orang lainnya yang sudah dituntut dalam Pengadilan Tipikor Pekanbaru, DPRD Riau sesungguhnya telah kehilangan legitimasi informal. Secara formal lembaga DPRD memang masih memiliki legitimasi karena dilindungi konstitusi,

I ndeks......

Bersambung...Hal 7

Proyek Turap Tanjung Lapin Asal Jadi .............................................12 Banyak Hotel Terindikasi Curangi Pajak..........................................23 Proyek Cetak Sawah di Inhil Gagal......................................................24

KECAM KEKERASAN TERHADAP WARTAWAN-Puluhan wartawan melakukan aksi damai, mengecam tindakan kekerasan terhadap wartawan, di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Senin (22/10) malam. Mereka mendesak kasus-kasus kekerasan yang menimpa wartawan untuk diselesaikan secara tuntas melalui jalur hukum, termasuk kasus penganiayaan yang dilakukan perwira menengah TNI AU Letkol Robert Simanjuntak terhadap wartawan di lokasi jatuhnya pesawat tempur Hawk 200, Pandau, Siak Hulu, Kampar, Selasa (16/10) lalu.

Pengembalian Biaya Haji JCH Riau

Laporan dari Arab Saudi

Ika Tak Henti Ucapkan Allahu Akbar 2013, JCH Lansia IKA Ramadhan tak henti mengucapkan Allahu Akbar, ketika biaya haji Rp95 juta yang ia setorkan pada biro perjalanan haji PT Mulia Nur Medinah (MNM) akhirnya dikembalikan. Sambil memamerkan satu kantong uang yang diserahkan pimpinan PT MNM, David Manurung, Ika terus saja mengucapkan puji dan syukurnya kepada Allah. "Allahu Akbar, akhirnya uang haji saya kembali," ucap Ika sambil memamerkan sekantong uang di tangannya kepada Harian Vokal yang turut hadir saatpengembalian biaya haji JCH Riau, di Hotel Mega Matra

Jakarta, Senin (23/10), pukul 15.00 WIB. Ungkapan rasa puas ber-

campur haru, juga dirasakan Mahdar, salah seorang jamaah asal Pekanbaru yang rencananya berangkat bersama istrinya. Mahdar juga tak henti-hentinya mengucapkan Allahu Akbar dan terus berdoa atas pengembalian biaya perjalanan haji mereka.

Bersambung...Hal 7

Prioritas Naik Haji MAKKAH (VOKAL)-Saat ini, sekitar 250 ribu calon haji Indonesia berusia lanjut masuk dalam daftar tunggu. Jika pemerintah mendapatkan tambahan kuota dari Pemerintah Arab Saudi, Kementerian Agama akan memprioritaskan mereka berangkat haji pada tahun depan. "Usia di atas 65 tahun sudah masuk kriteria calon haji usia lanjut dan pada usia tersebut rawan terhadap gangguan kesehatan," jelas Menteri Agama, Suryadharma Ali

Bersambung...Hal 7

DARYADI

DAVID Manurung (kiri), pemilik PT Mulia Nur Medinah, saat akan mengembalikan biaya haji 54 JCH Riau di Hotel Mega Matra, Jakarta, Senin (22/10).

AKTRIS Olivia Zalianty menilai, berkecimpung dalam dunia teater seperti berkegiatan spritual, karena itu dia merasa beruntung bisa terjun di dunia teater. Adik aktris Marcela Zalianty ini kini menyandang tugas sebagai duta teater dari Federasi Teater Indonesia. “Seperti pengabdian, latihan konsentrasi

Bersambung...Hal 7

Harian Vokal di Hati Anda, Klik: www.harianvokal.com Penanggung Jawab/Redaktur: RIDWAN ALKALAM

CYAN YELLOW MAGENTA KEY

Iklan : Harmen Fadly 0812 7575 1116

Langganan Koran : Bambang 085355385678 Perwajahan: RINTO HARMIKO


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.