PALEMBANG POS EDISI SELASA 6 SEPTEMBER 2016

Page 1

Kapolri: Teror Bom Medan Fenomena Baru ....

Baca Halaman 4

Website:

REDAKSI: (0711) 419300-416211, FAX: (0711) 420153 IKLAN: (0711) 416211 FAX: (0711) 420153

www.palembang-pos.com palembang pos 16 halaman

@palembang_pos

koran hukum & politik

Rp 3.000.-

selasa 6 september 2016 n Edisi 6141 n Tahun Ke-17

langganan Rp 75.000 / bulan

foto: denny/palembang pos

KPK segel rumah Dinas Bupati Banyuasin.

Uang Suap untuk Biaya Haji

Foto-foto deni/Palembang pos/net

KPK mengadakan gelar perkara tertangkapnya Bupati Banyuasin Yan Anton Ferdian.

Penetapan tersangka dilakukan setelah tim satgas KPK menggelar operasi tangkap tangan (OTT), Minggu, (4/9). “OTT ini merupakan kasus Tindak Pidana Korupsi suap terkait dengan pengadaan di Dinas Pendidikan Kabupaten

KPK Tetapkan Yan Anton Tersangka

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan Bupati Banyuasin, Yan Anton Ferdian sebagai tersangka penerima suap terkait proyek pada Dinas Pendidikan Kabupaten Banyuasin, kemarin.

Banyuasin di Sumsel,” ujar Wakil Ketua KPK, Basaria Panjaitan dalam keterangan pers, Senin (5/9). Selain Yan Anton, KPK juga menetapkan lima tersangka uu Ke Halaman 2

Ofi Nyabu Sejak Sekolah

Tak Rebut Andre Gomes

Direktur Barcelona, Robert Fernandez, belum lama ini membantah bahwa timnya baru tertarik pada sang gelandang, usai muncul kabar bahwa ia akan segera bergabung dengan Real Madrid di musim panas. Gomes memang sebelumnya santer disebut akan menjadi bagian dari Los Blancos, usai klub ibu kota intensif mengadakan negosiasi dengan Valencia. Namun secara mengejutkan, justru tim Catalan yang akhirnya sukses mendapatkan servis pemain Portugal. “Sang pemain ingin ke Barcelona. Ia harus berada di tempat di mana ia memang dibutuhkan. Kami

Tersangka mengangkat kaki korban sebelum tubuhnya dibantingkan ke tanah.

PALEMBANG – Sidang kasus narkoba dengan terdakwa, Bupati Ogan Ilir (OI) non-aktif, Ahmad Wazir Nofiadi alias Ofi bersama dua rekannya Faisal Roche, dan Murdani, kembali digelar di PN Klas 1 A Khusus Palembang, agenda keterangan saksi, Senin (5/9). Jaksa Penuntut Umum (JPU)

Foto luk /Palembang Pos

Andre Gomes

uu Ke Halaman 2

foto: denny/palembang pos

KPK segel ruang kerja Disdik.

Rekonstruksi Pembunuhan di LP MUARA ENIM - Masih ingat kasus tewasnya Burdan

bin Cik Samad (35), warga Gunung Megang, Muara Enim, karena dianiaya Irawan bin Cik Oni (40), warga Desa Dalam, Kecamatan Belimbing, Muara Enim.

Kasus terjadi 21 Juni 2016 lalu sekitar pukul 09.00 WIB di Jalan Longging PT TEL Desa Dalam, Kecamatan Belimbing uu Ke Halaman 2

Foto vot/Palembang Pos

Sidang Ahmad Wazir Nofiadi alias Ofi bersama dua rekannya Faisal Roche dan Murdani, digelar di PN Klas 1 A Khusus Palembang.

Halo...

Ditawari Lewat Jalur Khusus Naik Haji

Foto agus/palembang Pos

Gagal Berangkat Haji karena Paspor Filipina Bocah Dipaksa Oom Rudi

Tak terima anak lelakinya, Da berusia 9 tahun, diminta paksa memainkan kemaluan tetangganya, Rudi (55), membuat Heriyanto uu Ke Halaman 2

uu Ke Halaman 2

Cik Amid Tewas Dibanting dan Diinjak

Ado-ado Bae...

Da bersama Heriyanto (52) mendatangi SPKT Polda Sumsel.

dari Kejagung, Kejati Sumsel dan Kejari Palembang menghadirkan dua orang saksi yakni dr Beni dari BNN Pusat dan Sugeng Karyono Ketua RT di kediaman Ofi. Dalam keterangannya, dokter Beni menerangkan jika terdakwa

SETIAP umat islam, mendambakan bisa menunaikan ibadah haji. Hal itu pula yang didambakan oleh Anton Kapriyatna. Namun sayang, niatnya untuk beribadah tahun ini hanya tinggal kenangan. M Kusdharmadi, Tangerang

Foto net

Jemaah haji Indonesia bersiap bertolak ke Tanah Suci.

Polda Sumsel

Palembang Pos bekerjasama dengan Markas Kepolisian Daerah (Polda) Sumsel menghadirkan rubrik ‘Halo Polda Sumsel’. Kirimkan pertanyaan anda dan akan dijawab tuntas oleh tim dari Polda Sumsel. Pertanyaan bisa dikirim ke email: poldamenjawab@yahoo.com, bisa juga mengirimkan pertanyaan melalui SMS ke nomor: 081273 988 009 atau datang ke Kantor Palembang Pos, Jalan Kolonel H Barlian, No 773, Palembang Telepon (0711) 419300, 5210300. (Penerbit)

Anton merupakan, satu dari 176 warga Indonesia yang hendak menunaikan ibadah haji tahun ini. Niat itu hancur karena Anton menjadi calon jemaah haji yang kena penipuan. Warga asal Parung Panjang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat ini, awalnya mengira bahwa pemberangkatan haji yang ditawarkan kepadanya merupakan jalur khusus.Namun apa daya, Anton dan 176 warga Indonesia lainnya justru ditahan pemerintah Filipina. Dia pun

Yth Bapak Kapolresta Palembang, Pak tolong dirazia juga para pelaku jambret, terutama pelaku copet-copet yang sering beraksi di bus kota. Sebab, banyak pencopet sama penodong dalam bus kota

uu Ke Halaman 2

uu Ke Halaman 2

Razia Pencopet


PALEMBANG POS selasa 6 september 2016

2

Remisi Koruptor Dipermudah Guru Besar Surati Jokowi

Jakarta - Lima Guru Besar dari berbagai perguruan tinggi mengirimkan surat terbuka kepada Presiden Joko Widodo terkait dengan penolakan terhadap Rancangan Peraturan Pemerintahan tentang Syarat dan Tata Cara Pelaksanaan Hak Warga

Binaan Pemasyarakatan (RPP Warga Binaan). RPP yang sedang dibahas Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia itu dinilai memberi kemudahan remisi kepada terpidana kasus korupsi. Kelima guru besar itu di antaranya adalah Mahfud

Md. dari Universitas Islam Indonesia, Rhenald Kasali dan Sulistyowati Irianto dari Universitas Indonesia, Marwan Mas dari Universitas Bosowa ‘45 Makassar, serta Hibnu Nugroho dari Universitas Jenderal Soedirman. Berikut ini isi salinan surat

Cik Amid Tewas ....... Muara Enim, itu kembali direkonstruksi. Rekonstrusi dipimpin Kanit Reskrim Polsek Gunung Megang, Ipda Nasron Junaidi berlangsung di Lembaga Pemasyarakatan (LP) kelas II Muara Enim, tempat tersangka ditahan, kemarin. Rekontruksi berlangsung 10 adegan, tersangka didampingi penasehat hukumnya, Gunawan Apriyadi SH MH. Rekonstruksi sempat mendapatkan perhatian pegawai LP, juga disaksikan Jaksa Penunut Umum (JPU) Ritonga SH. Korban diper-

ankan oleh warga binaan LP. Pada rekonstruksi, terungkap bahwa korban tewas akibat tubuhnya diangkat tersangka dengan posisi kepala dibawah lalu dibantingkan ke tanah. Setelah dibantingkan, korban sempat diinjak injak. Selanjutnya, korban sempat dirawat di Fadillah Prabumulih selama 4 hari dan dirujuk ke RSMH Husin Palembang selama 28 hari hingga tewas. Dalam rekonstruksi tersebut, kejadian itu bermula korban cekcok mulut dan berkelahi dengan saksi Rando

yang akan diserahkan pada Senin, 5 September 2016 itu: Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia saat ini sedang membahas Rancangan Peraturan Pemerintah tentang Syarat dan Tata Cara Pelaksanaan Hak Warga Binaan Pemasyarakatan (RPP Warga

dari halaman 1 Saputra diantar truk kayu logging. Kemudian korban turun ke sebelah kiri truk logging, sedangkan saksi Rando Saputra turun ke sebelah kanan truk logging. Kemudian, tersangka mendatangi dan berhadapan dengan korban. Lalu tersangka memukul pelipis kanan korban dengan tangan kanan dikepal sebanyak satu kali. Selanjutnya, tersangka mengangkat dan memutar tubuh korban dengan posisi tangan kanan tersangka memegang kaki korban dan tangan

Uang Suap .......

kiri tersangka menahan tubuh korban. Sehingga kepala korban berada di bawah dan kaki berada diatas. Selanjutnya, tersangka menghempaskan tubuh korban yang telah diangkatnya ke tanah. Sehingga korban terjatuh dengan posisi tubuhnya terlungkup di tanah. Kemudian, tersangka menyeret korban sejauh 1 meter dan menginjak injak kepala korban dengan kaki kirinya dan posisi tubuh korban tidak bergerak lagi. Kemudian tersangka meninggalkan korban. (luk)

dari halaman 1

Binaan). Kementerian beralasan RPP dibuat dilakukan untuk mengurangi kisruh dan kelebihan kapasitas di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas). Melalui surat ini kami ingin menyampaikan bahwa RPP ini perlu dikritisi dalam tiga aspek yaitu prosedur, substansi dan alasan pemerintah dalam melakukan penyusunan rancangan regulasi tersebut. Pertama, secara prosedur, proses penyusunan RPP Warga Binaan ini tidak transparan dan tidak partisipatif serta tidak disertai dengan naskah akademik atau kajian yang menjelaskan alasan atau latar belakang perlunya RPP ini. Kedua, secara substansi, RPP usulan pemerintah tersebut jelas menguntungkan koruptor karena berupaya memberikan banyak celah dan peluang agar koruptor lebih banyak dan lebih cepat

keluar penjara. Syarat utama sebagai justice collaborator dan adanya rekomendasi lembaga yang menangani perkara korupsi dari sang koruptor— seperti KPK—dihilangkan dalam usulan RPP. Setahun napi korupsi sangat mungkin mendapat 3 hingga 4 kali remisi yaitu umum, khusus, tambahan dan kemanusiaan. Ketiga, alasan RPP untuk mengurangi kelebihan kapasitas penghuni penjara tidak efektif ditujukan kepada napi korupsi. Data Direktorat Jenderal Pemasyarakatn per Juli 2016 menyebutkan jumlah narapidana yang menghuni rutan dan penjara berjumlah 197.670 orang dan sebanyak 3.801 (1,92%) di antaranya narapidana korupsi. Sebaiknya Presiden Jokowi perlu secepatnya memanggil Yasonna selaku Menteri Hukum dan HAM untuk dimintai

klarifikasi dan memperhatikan penolakan dari KPK maupun pihak perguruan tinggi terkait dengan substansi yang dinilai menguntungkan koruptor. Hal ini penting karena RPP akan menjadi pertaruhan komitmen pemberantasan korupsi Pemerintah Jokowi-JK. Tanpa ada campur tangan Presiden, dikhawatirkan ada penumpang gelap dan nuansa politis dibalik gagasan mencabut pengetatan syarat pemenuhan hak bagi koruptor sebagaimana tertuang dalam RPP ini. Pemerintah lebih baik fokus memperkuat instrumen hukum pemberantasan korupsi. Hingga kini setidaknya ada beberapa regulasi yang mendesak untuk segera dibahas, seperti RUU tentang Perampasan Aset, RUU tentang Pembatasan Transaksi Tunai, dan RUU tentang Revisi atas UU Tindak Pidana Korupsi. (abd)

Razia ....... yang masih meresahkan para penumpang. Atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih. Pengirim: 082281XXXX.

dari halaman 1 Jawaban: Kombes Pol R Djarod Padakova Kabid Humas Polda Sumsel Terima kasih atas informasinya. Segera saya koordinasikan dengan Polresta dan jajaran, untuk men-

gevaluasi saran dan masukan tersebut. Namun saat ini giat rutin yang digelar sudah mencakupi aksi kriminalitas, Curanmor, Narkoba dan sajam. “Awasi, Koreksi dan Tegur Kami”. (**)

Tak Rebut ....... tahu apa yang ia pikirkan. Sang pemain ingin berada di Barcelona. Tidak ada perebutan atau apapun. Sikap pemain amat tegas. Saya tidak melakukan pembelian hanya karena Madrid,” tutur Fernandez pada Sport. “Lima bulan lalu, Enrique mengatakan bahwa ia me-

nyukainya. Kami tahu bahwa ia bisa menjadi pemain yang penting dan kami akhirnya memutuskan untuk merekrutnya, usai sebelumnya melakukan beberapa analisa.” “Ia bisa bermain di berbagai posisi,dan ia bisa membantu klub. Lucho mengatakan bahwa

dari halaman 1 ia bisa bermain di kanan, kiri, bahkan ikut membantu serangan dan pertahanan. Namun ia harus mengubah gaya permainannya sesuai dengan gaya klub ini, yang sering menuntut para pemain untuk berlari. Ia akan memainkan peran penting di sini.” (spo/rer)

Gagal Berangkat Haji ....... foto: denny/palembang pos

KPK segel ruang kerja kasi program Sutryo Disdik Banyuasin. lainnya. Mereka adalah pengusaha CV Putra Pratama, Zulfikar Muharami sebagai pihak pemberi suap. Sementara, pihak penerima yang ditetapkan tersangka adalah Kabag Rumah Tangga Kabupaten Banyuasin Darus Rustami, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyuasin Umar Usman. Juga, Kasie Pembangunan Peningkatan Mutu Pendidikan Dasar Disdik Banyuasin Sutaryo serta Kirman sebagai pengepul atau penghubung antara pejabat dan pengusaha dalam proyek ini. Basaria menjelaskan, OTT diawali dengan penangkapan Kirman, Minggu (4/9) sekitar pukul 07.00 WIB. Kirman merupakan orang kepercayaan Anton untuk mengumpulkan dana dari para pengusaha. Diduga, dana tersebut dimintakan Anton untuk membiayai ibadah naik haji bersama istrimya. Kemudian, tim KPK bergerak ke kediaman Sutaryo dan menangkapnya pada pukul 09.00 WIB. Setelah itu, tim bergerak ke rumah dinas Bupati Banyuasin dimana tiga orang diamankan dalam OTT ini. “Tim amankan tiga orang yaitu YAF (sebagai) bupati, RUS sebagai Kabag Rumah Tangga dan UU sebagai Kadisdik,” ujar Basaria. Penangkapan di rumah Bupati itu dilakukan saat diadakannya acara syukuran menunaikan ibadah haji Anton beserta istrinya. “Jadi dalam hal ini KPK menunggu dulu sampai selesai acara,” kata dia. Sementara, tim lain juga bergerak menangkap Zulfikar di sebuah hotel kawasan Mangga Dua, Jakarta. Dari beberapa lokasi penangkapan dan tersangka, tim KPK menyita sejumlah uang maupun bukti transfer. Basaria menjelaskan, dari tangan Yan Anton disita uang Rp 299,8 juta dan USD 11.200 atau setara Rp 150 juta. Sedangkan dari tangan Sutaryo, penyidik menyita Rp 50 juta. Menurut Basaria, duit Rp 50 juta itu merupakan bonus yang diminta Sutaryo dari pengusaha selain Rp 1 miliar untuk bupati. Sementara dari tangan Kirman penyidik menyita bukti setoran biaya haji ke sebuah biro perjalanan haji yakni PT TB sebesar Rp 531,6 juta. “Ini untuk keberangkatan suami istri (bupati dan istrinya). Diduga pemberian uang dan fasilitas pembiayaan haji itu dari ZM,” paparnya.

Uang Rp 531.600.000 ditransfer ke biro perjalanan haji pada 3 September 2016. Lalu USD 11.200 diterima bupati pada 2 September 2016 serta uang Rp 299.800.000 diterima pada 1 September 2016. Atas perbuatannya, Zulfikar sebagai pemberi suap dijerat pasal 5 ayat 1 huruf a atau b atau pasal 13 UU Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Tipikor. Sedangkan penerima suap yakni Yan Anton, Umar, Rustami, Kirman dan Sutaryo dijerat pasal 12 huruf a atau b dan atau pasal 11 UU Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tipikor juncto pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHPidana. Sementara, kasus ini sepertinya melebar kemana-mana. KPK berencana memanggil mantan Bupati Banyuasin, Amiruddin Inoed terkait pengembangan penyidikan kasus suap di Dinas Pendidikan Banyuasin, Sumatera Selatan. Amiruddin merupakan ayah Yan Anton Ferdinan, Bupati Banyuasin periode 2013-2018. Dalam kasus itu, KPK telah menetapkan Yan Anton Ferdinan sebagai tersangka. Wakil Ketua KPK, Basaria Pandjaitan mengatakan, pemanggilan Amiruddin terkait dengan adanya dinasti politik di Banyuasin. “Jadi kemungkinan (Amiruddin dipanggil), itu pasti. Semua yang berhubungan dengan bupati atau kasus ini akan diperiksa,” ujar Basaria. Basaria menegaskan, KPK juga tengah menyelidiki tindak pidana pencucian uang yang diduga dilakukan oleh Yan. KPK akan menetapkan Yan sebagai tersangka TPPU jika menemukan dua alat bukti permulaan yang cukup. Basaria mengklaim, saat ini KPK selalu mengiringi penyelidikan TPPU dalam setiap penindakan korupsi yang dilakukan oleh pelaku korupsi. TPPU merupakan bagian erat dari sejumlah kejahatan korupsi. “Untuk diterapkan TPPU sangat besar kemungkinan. KPK harus klarifikasi apakah ada yang dicucikan,” ujar Basaria. Wakil Ketua KPK, Basaria Pandjaitan mengatakan, uang Rp 1 miliar itu diminta Yan kepada seorang pengusaha bernama Zulfikar Muharrami (ZM), yang ingin terlibat dalam proyek pengadaan di Dinas Pendidikan Banyuasin. Diduga, uang tersebut digu-

nakan tersangka untuk menunaikan ibadah haji bersama istrinya, Vinita Citra Karini. Hal ini terungkap dari temuan sejumlah uang dalam OTT yang dilakukan komisi antirasuah itu. “Ini untuk keberangkatan suami istri (bupati dan istrinya). Diduga pemberian uang dan fasilitas pembiayaan haji itu dari ZM,” ujar Basaria. Masih kata Basaria, uang Rp 531.600.000 ditransfer ke biro perjalanan haji pada 3 September 2016. Lalu USD 11.200 diterima sang bupati pada 2 September 2016 serta uang Rp 299.800.000 diterima pada 1 September 2016. Diketahui, demi meminta uang Rp 1 miliar, Yan Anton melibatkan anak buahnya. Dia menghubungi Rumah Tangga Pemkab Banyuasin, Rustami, kemudian menghubungi Kepala Dinas Pendidikan Banyuasin, Umar Usman, serta Sutaryo. Atas perintah itu, Umar dan Sutaryo lalu menghubungi Kirman diduga telah menyampaikan permintaan Yan Anton kepada Zulfikar. “Jadi memang Bupati tahu pasti akan ada proyek di Dinas Pendidikan itu,” tandas Basaria. Menurut Basaria, Yan Anton membutuhkan uang Rp 1 miliar. Dia mengetahui akan ada proyek di Dinas Pendidikan. Sehingga dia menghubungi Kasubag Rumah Tangga Pemkab Banyuasin, Rustami (RUS). “Dia menghubungi RUS. Dia membutuhkan Rp 1 miliar. Lalu meminta RUS untuk menghubungi Kepala Dinas Pendidikan Banyuasin, UU (Umar Usman), karena menurut YAF, ada proyek di sana. Dia tahu betul. Jadi ini semacam ijonlah,” tutur Basaria. Setelah dihubungi Rustami, lanjut Basaria, Umar Usman bersama Kepala Seksi Pembangunan Peningkatan Mutu Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Dinas Pendidikan Banyuasin, Sutaryo (STY), ingin berbicara dengan pengusaha Zulfikar, melalui seorang pengusaha bernama Kirman (K). “K ini bisa dibilang adalah pengepul, yang selalu bisa menghubungi pengusaha dan mengetahui apa keperluan pejabat,” ucap Basaria. Informasi itu pun, lanjut Basaria, telah sampai ke Zulfikar. Di sinilah diduga pemilik CV Putra Pratama itu menyanggupi permintaan Rp 1 miliar yang diminta Yan Anton sebagai imbalan, jika nantinya proyek pengadaan di Dinas

Pendidikan itu bisa masuk. Atas dasar itulah, KPK kemudian menetapkan Yan Anton sebagai tersangka dugaan penerimaan suap bersama anak buahnya Rustami, Umar Usman, dan Sutaryo, serta Kirman, sang pengepul. Kelimanya disangkakan Pasal 12 huruf a atau Pasal 12 huruf b dan atau Pasal 11 Undang-Undang Tentang Pemberantasan tindak pidana korupsi jo pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP sebagai penerima suap. Sedangkan Zulfikar, lanjut Basaria, diduga memberi suap. Hal ini didasari keinginannya memberikan uang demi memuluskan proyek di Dinas Pendidikan. “Untuk ZM (Zukfikar), disangkakan dengan Pasal 5 ayat 1 huruf a atau Pasal 5 ayat 1 huruf b dan atau Pasal 13 UndangUndang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi,” tutup Basaria. Harta Berkurang Rp 300 Juta Sementara, Bupati Banyuasin Yan Anton Ferdian saat ditanya wartawan dia mengaku khilaf. “Saya salah dan khilaf,” ucap Yan saat diberondong pertanyaan di Kantor KPK, Jakarta. Diketahui, Yan tercatat melaporkan harta kekayaannya terakhir pada 2014. Sebelumnya dia melaporkan kekayaan pada 2012 saat masih menjadi anggota dewan. Ditilik dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) miliknya, harta Yan tercatat mengalami penurunan dalam 2 tahun. Pada tahun 2012 dia tercatat memiliki total harta kekayaan sebanyak Rp 2.292.034.127, sedangkan pada 2014 menjadi Rp 1.894.834.725 atau berkurang Rp 397.199.402. (bag/net/jp) Ada pun rincian kekayaan Yan adalah sebagai berikut: 1. Harta Tidak Bergerak berupa tanah dan bangunan seluas 824 m2 & 160 m2 di kota Palembang senilai Rp 405.456.000 2. Harta Bergerak a. Alat transportasi senilai Rp 1.025.000.000, rinciannya adalah sebagai berikut: - Mobil Toyota Alphard senilai Rp 775.000.000 - Mobil Mitsubishi Pajero Sport Rp 250.000.000 b. Logam mulia senilai Rp 162.433.860 c. Giro dan setara kas senilai Rp 301.944.865

gagal berangkat menunaikan ibadah haji karena menggunakan paspor Filipina. Anton mengaku awalnya ada rekannya yang menawarkan berangkat dari Filipina. “Saya tidak tahu karena saya pikir ini berangkat jalur khusus saja,” kata Anton saat berkomunikasi lewat video call dengan anaknya, Ratu Donesia (9), di Bandar Udara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten.

Dari situ Anton kemudian dibuatkan paspor di Filipina. Bahkan, dia mengaku sempat difoto untuk keperluan dokumen. Tapi, kita tidak tahu kalau ada pemalsuan dokumen dan lain sebagainya,” kata dia. Anton juga mengaku sempat ditanyakan mengenai asal usul, tujuan, dan mengapa berangkat haji lewat jalur Filipina. “Alasannya apa kita haji dari Filipina, dan siapa orang

Bocah Dipaksa .......

(52), sang ayah mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Sumsel, Senin (5/9). Menurut keterangan Heriyanto warga Jalan Teratai Putih Kelurahan Sukarami, kejadian tersebut terjadi di rumah tetangganya. Namun, ia tidak tahu persis kejadiannya. “Saya tidak tahu persisnya yang tahu anak saya ini,” jelasnya saat melapor ke SPKT Polda Sumsel. Sementara, Da yang masih duduk di bangku kelas IV SD mengatakan, kejadian tersebut terjadi sudah beberapa waktu lalu di rumah lantai atas milik tetangganya saat siang hari. “ Aw a l n y a , s a y a m a u mengambil mangkok dan lewat di depan rumah Om Rudi bersama teman. Saat itu saya dipanggilnya diajak ke rumah dan naik ke lantai atas,” jelasnya.

Saat itulah, katanya, tibatiba pelaku langsung mengeluarkan kemaluan lalu memintanya untuk ‘memainkannya’. “Om Rudi tidak buka celana tapi hanya kemaluannya saja yang dikeluarkan dari celana,” terangnya dengan polos. Usai kejadian tersebut, kata korban, ia akhirnya disuruh pulang dan diminta tidak bilang kepada siapapun. “Saya tidak dikasih apa-apa sama Om Rudi dan baru satu kali itu saya dimintanya,” bebernya. Terpisah, Junaidi (33) tetangga korban mengatakan, anak perempuannya masih berusia lima tahun juga telah dicabuli pelaku. “Kejadiannya malah duluan Da daripada anak saya. Kejadian menimpa Da terbongkar setelah saya melaporkan pelaku ke Polsekta Sukarami dan pelaku sempat diamank-

Ofi Nyabu ....... Ofi merupakan pecandu berat. Dia telah beberapa kali berhenti, sejak 2007. Lalu kembali memakai sabu. ”Terdakwa benar-benar sudah ketergantungan dengan sabu, jadi pemakai dipastikan sudah lama. Dia selalu mengkonsumsi barang haram tersebut, terutama dalam aktifitas padat dan membuatnya tertekan,” jelas Beni juga menerangkan, Ofi mengalami perkembangan bagus selama rehab. Sedangkan, terdakwa Murdani anggota Sat Pol PP yang bertugas di kediaman Ofi. Menurut Beni, Murdani merupakan pecandu berat bahkan terbilang sudah ketergantungan akut. “Bayangkan saja dalam satu pekan bisa pakai tiga kali,” ujarnya. Sementara, Faisal Roche merupakan pecandu cukup berbeda untuk menjalani rehab. Sebab, latar belakang Faisal merupakan konsoler narkoba di RSJ Ernaldi Bahar Palembang, sangat disayangkan. “Terdakwa faisal meru-

pakan Konsoler Narkoba. Sehingga dalam penyembuhannya bakal kesulitan. Harus konsoler senior yang melakukan itu,” terangnya. Usai mendengarkan keterangan Beni, saksi Sugeng Karyono Ketua RT dikediaman Ofi mengatakan, saat penangkapan, anggota BNN Pusat lebih dulu mendatangi rumahnya, untuk memberi tahu soal penangkapan. “Saya lihat terdakwa digeledah dan tidak ditemukan apa-apa. Besoknya, BNN kembali menggeledah rumah itu,” ujar Sugeng. Menanggapi keterangan saksi Beni, Ofi mengakui dirinya memang pernah dekat dengan sabu dan beberapa kali mengkonsumsi benda haram tersebut. Bahkan Ofi mengatakan, dirinya sudah mengkonsumsi sabu sejak masih sekolah. Kebiasaan itu berlanjut hingga dirinya menempuh pendidikan di universitas. Terlebih, ketika masa kampanye pencalonan Bupati Ogan Ilir, Ofi mengakui,

dari halaman 1

yang mengurusi dokumen kita,” tutur Anton. Meski belum pulang ke Indonesia, ia bersyukur saat ini dalam kondisi sehat. “Alhamdulillah kami sudah di KBRI,” tegasnya. Anton merupakan satu dari sembilan WNI yang belum dipulangkan ke Indonesia. Sedangkan 168 jemaah calon haji lainnya sudah diangkut ke Tanah Air, Minggu (4/9). (***/chi/jpnn)

dari halaman 1 an. Sejak itulah, orangtua Da cerita dan dilaporkan lagi ke Polda Sumsel,” jelasnya. Namun, kata dia, di Polsekta Sukarami, pelaku mendapatkan penangguhan. Sehingga tidak dilakukan penahanan diamankan dan masih bebas berkeliaran. “Karena takut pelaku mencari korban lainnya, maka pelaku dilaporkan lagi ke Polda Sumsel,” tandasnya. Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol R Djarod Padakova dikonfirmasi mengatakan, pihaknya akan meminta penjelasan Polsek Sukarami terkait penangguhan penahanan pelaku yang sudah ditetapkan sebagai tersangka. Apalagi, pelaku tetap mengulangi perbuatan itu kepada korban lain. “Kasus ini secepatnya kita tangani, penyidik PPA langsung bergerak memanggil terlapor,” ujarnya. (cw02)

dari halaman 1 momen itu menjadi puncak dan akhir dirinya mengkonsumsi sabu. “Saat pencalonan, saya benar-benar stres dan banyak menguras stamina. Sebab itu, saya mengkonsumsi sabu,” terang Ofi. Usai mendengarkan keterangan saksi, majelis hakim diketuai Andrianda SH MH menyatakan, sidang ditutup dan akan digelar kembali pada pekan depan dengan agenda masih keterangan saksi. Sebelumnya, terdakwa Ofi di dakwa dengan pasal 112 ayat 1 UU NO 35 tahun 2009 tentang narkotika dan pasal 127 UU NO 25 tahun 2009 tentang narkotika. ”Terdakwa kita jerat dengan dua pasal,”jelas Ursula Dewi SH MH, Jaksa dari Kejari Palembang. Selama persidangan berlangsung dengan ratusan masyarakat menyaksikan, Ofi yang mengenakan span coklat dan kemeja putih serta peci hitam sama yang ia kenakan saat sidang sebelumnya, terlihat lebih segar dan berseri. (vot)


EKONOMI

PALEMBANG POS SELasa 6 september 2016

3

Beras dan Gula Kembali Naik

jadwal penerbangan

Alamat Kantor : Jalan Kapten A. Rivai 35 Telp.0711-312204, 0807-1-807807, 02123519999, 08041807807 Pesawat BOEING 737-300/400/500 Tujuan: Jakarta No. Penerb Frek GA-111 Daily GA-113 Daily GA-115 Daily GA-117 Daily GA-119 Daily GA-121 Daily GA-123 Daily GA-125 Daily GA-127 Daily

PALEMBANG - Harga beras dan gula kembali mengalami kenaikan. Kenaikan telah terjadi sejak pertengahan Agustus 2016. Kedua kebutuhan pokok itu merupakan kebutuhan utama, meskipun alami kenaikan masyarakat tetap membeli.

Berangkat 06.00 WIB 07.40 WIB 09.40 WIB 11.15 WIB 13.15 WIB 15.00 WIB 16.50 WIB 18.25 WIB 20.15 WIB

Alamat Kantor : Jalan Kapten A. Rivai No.6193 - Palembang Tujuan : Jakarta No. Penerb Frek. Berangkat LNI-331 Daily 06.10 WIB LNI-341 Daily 08.35 WIB JT-333 Daily 10.40 WIB JT-345 Daily 13.20 WIB JT-339 Dailt 14.20 WIB JT-335 Daily 16.40 WIB JT-343 Daily 17.25 WIB JT-337 Daily 18.45 WIB Tujuan : Batam JT-129 Daily

Tiba 07.10 WIB 09.35 WIB 11.40 WIB 14.20 WIB 15.20 WIB 17.40 WIB 18.25 WIB 19.45 WIB

06.30 WIB 07.30 WIB

Alamat Kantor : Jalan Radial No.2886 - Palembang Office District Palembang: Jalan Jenderal Sudirman Nomor 18 A-B KM 3,5 Palembang Telepon (0711) 388888 - Fax. (0711) 387777

Foto Koer Palembang Pos

Peresmian kantor CabangPembantu baru yang berlokasi di kawasan OPI Business Centre Jakabaring.

Perluas Jangkauan Pelayanan

Tujuan : Jakarta No. Penerb Frek. Berangkat Tiba SJ-081 Daily 06.00 WIB 07.00 WIB SJ-083 Daily 10.20 WIB 11.30 WIB SJ-085 Daily 17.50 WIB 18.50 WIB Tujuan :Pangkal Pinang SJ-880 Daily 08.20 WIB

JAKABARING - Bank Mandiri melakukan perluasan jangkauan layanan bagi nasabah, dengan melakukan penambahan kantor cabang pembantu (KCP) di kawasan OPI Business Centre Jakabaring. Dengan demikian, maka kini ada lima kantor cabang baru. Keberadaan kantor cabang ini, menjadi bagian dari total Kantor Cabang yang ada di Regional Sumatera 2 di tahun 2016 ini, yang berjumlah 223 kantor cabang. Pihak Bank Mandiri berharap, adanya KCP dapat mempermudah nasabah dalam transaksi. CEO Bank Mandiri Regional Sumatera II, Riduan didampingi Area Head Palembang

JADWAL PENERBANGAN NAM AIR Dari Jogjakarta pukul 10.35 WIB, tiba di Palembang pukul 12.15 WIB. Dari Palembang pukul 14.35 WIB, tiba di Jogjakarta pukul 16.15 WIB.

Singapura-Palembang Selasa, Kamis Sabtu 13.25/13.30 WIB Palembang-Singapura Selasa, Kamis Sabtu 14/10/16.15 WIB

Tujuan : Singapura MI-161 Selasa 09.25 WIB MI-165 Kam, Sab 12.20 WIB

Tujuan : Kuala Lumpur AK-493 Sel, Kam, Sab 17.55 WIB 20.20 WIB

Manfaatkan Teknologi dan Layanan Digital PALEMBANG - Bagian dari memperingati Hari Pelanggan Nasional, manajemen Telkomsel diseluruh kota Sumatera secara langsung turun melayani pelanggan di GraPARI Telkomsel untuk mendengar masukan dan melayani pelanggan secara langsung. Hal ini merupakan bagian dari bentuk apresiasi Telkomsel atas kesetiaan pelanggan yang telah mempercayakan kebutuhan komunikasi selularnya dengan menggunakan layanan Telkomsel. Tidak sekedar melayani, pelanggan yang ditangani langsung oleh manajemen Telkomsel juga mendapatkan special gift berupa paket broadband. Vice President Sales & Marketing Area Sumatera Telkomsel Erwin Tanjung mengatakan, pelayanan ini sebagai bentuk terima kasih kepada masyarakat di Sumatera khususnya para pelanggan setia yang berada di berbagai lokasi hingga ke pelosok atas kepercayaannya selama ini dalam menggunakan layanan dan produk Telkomsel. “Kepercayaan ini menjadi modal bagi Telkomsel untuk terus melakukan berbagai inovasi dan terobosan teknologi seluler terkini guna meningkatkan kenyamanan pelanggan,” ujarnya. Salah satu inovasi layanan Telkomsel yang menyesuaikan kebutuhan pelanggan diera digital antara lain dengan memperkuat salah satu customer touch point digital-nya yaitu aplikasi mobile MyTelkomsel. Melalui aplikasi MyTelkomsel, pelanggan akan memiliki layanan self-service dengan lebih cepat, user friendly, serta akses terhadap program loyalti terbesar di Indonesia yaitu TelkomselPOIN. MyTelkomsel dapat diunduh dan digunakan pada perangkat mobile Android maupun iOS. (ika/rel)

JAKARTA – Istilah ‘pelanggan adalah raja’ sudah akrab terdengar di telinga masyarakat. Begitu pula yang diyakini PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (SAT), pengelola jaringan ritel Alfamart yang mengutamakan kepuasan pelanggan. Mengenakan seragam khas Alfamart, Kepala Cabang Alfamart Palembang Nur Fuad, bersama jajaran manajemen lainnya tampak melayani langsung pelanggan yang hendak berbelanja di Alfamart Raya Alang-alang Lebar, Senin (5/9/2016). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) 2016 yang jatuh pada 4 September setiap tahunnya. “Hari ini, Alfamart juga menyediakan belanja gratis bagi pelanggan yang beruntung,” tuturnya. Menurut Fuad, Harpelnas menjadi momentum tersendiri bagi Alfamart untuk lebih mendekatkan diri dengan pelanggan. Momen ini juga dimanfaatkan perusahaan untuk memotivasi karyawan, agar memiliki spirit cerdas dan peduli dalam memberikan pelayanan. “Ini merupakan salah satu bentuk apresiasi Alfamart terhadap pelanggan setianya. Dengan turun

INFO JUAL BELI

SEDOT WC

Jual Batu Bata Press Kualitas Baik, Terima ditempat Hub. 0813-73938787

B000/100915

di Seluruh Indonesia mencapai 2.452 kantor cabang. Untuk memudahkan masyarakat dalam melakukan transaksi perbankan, Bank Mandiri juga terus memperluas jaringan elektronik. Saat ini jumlah ATM Mandiri mencapai 17.445 unit yang tersebar di seluruh region di Indonesia, dan dari jumlah tersebut 1032 ATM tersebar di Wilayah Region II/Sumatera 2. Selain itu di wilayah yang sama, juga tersedia 17.508 unit electornic data capture.“Mandiri mampu mencapai 100 persen ditahun ini, maka kita terus melebarkan sayap kebeberapa daerah yang berpotensi,” tandasnya. (nik)

Sediakan Promo Belanja Gratis

SERVICE DAN PERBAIKAN CV. Multi Karya “VACUM” tangki besar, harga murah, Hub : 820793- 0851 08011191-08127330568

Sudirman, M wisnu Trihanggodo saat ditemui usai peresmian kantor Cabang Pembantu (KCP) Palembang Jakabaring, Senin (5/9) mengatakan, adapun empat kantor cabang lainnya antara lain Kantor Cabang Mikro (KCM) Empat lawang, KCM OKI Merta Mukti Ogan Komering Ilir (OKI), KCM Tungkal Jaya Bayuasin, dan KCN Air Kumbang, Banyuasin “Tidak hanya memanukan bisnis di kawasan ini saja, namun keberadaan kantor ini juga turut mendukung Asean Games 2018 yang berpusat di kawasan Jakabaring,” terangnya. Dikatakan Wisnu, saat ini jumlah jaringan Bank Mandiri

BATU BATA

CUCI GUDANG

Jual Sofa Minimalis cuci gu-

Foto IST

Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Lani Darmawan yang turut melayani nasabah di kantor cabang Menara Sentraya, Jakarta.

foto: IST

Pelayanan Alfamart yang dilakukan petingginya langsung ke costumernya, dalam rangka Hari Pelanggan Nasional, Senin (5/9). langsung dan melayani, kami bisa berinteraksi langsung sehingga lebih memahami kebutuhan dan harapan pelanggan, sesuai dengan salah satu visi perusahaan,” katanya. Sebagai perusahaan ritel, Alfamart tidak hanya berperan mendistribusikan produk ke end user, proses bisnis didalamnya sangat erat dengan pelayanan langsung dengan pelanggan. Salah seorang pelanggan Alfamart, Ibu Tris mengaku senang dan

dang Batam Disain Luar Negeri Hub : 0812-7839676 Spring Bet King Koil No. 1,2,3, Mesin Cuci IL Otomatis 6 kg, 8 kg, 10 kg, Kulkas 2Pt, Lemari, Tv, dll Hub. Dpan PLN Intirub PT. Pusri, 07117908651/0812-7839676

Kecik & Murah Iklannyo Tapi Besak Untungnyo!!

5 persen hanya beras saja yang bertahan,” paparnya. Sementara itu, Kepala Perum Bulog Divre Sumsel Babel, Mansur Siri mengungkapkan, pihaknya berperan dalam menstabilkan harga di pasaran. Untuk itu, langkah operasi pasar yang dilakukan pihaknya beberapa minggu yang bertujuan memenuhi kebutuhan masyarakat ditengah naiknya kedua kebutuhan tersebut. “Kita jual untuk beras kelas medium dijual Rp7.900 per kilogram dan gula Rp13.000 per kilogram. Nantinya kita akan lakukan kembali, tidak haya dititk keramaian seperti pasar saja namun ada juga di pemukiman warga,” kata Mansur. Saat itu, tambah dia sebanyak 10 ton kedua kebutuhan pokok itu habis terjual. Operasi pasar tersebut dilakukan sampai harga di pasaran menjadi kembali normal, bahkan hingga bulan depan pun akan terus dilakukan. “Kita juga mengajak, mitra kerjanya, seperti produsen beras besar dan mitra penggilingan beras. Sehingga segera tersalurkan kemasyarakat dengan harga jual murah,” tegasnya. (nik)

Promo CIMB, Temui Langsung Nasabah

B000/000016

B000/000016

Putri, warga Sukabangun II Palembang mengatakan, harga gula memang sudah mengalami kenaikan sejak bulan lalu. Hingga kini, harga tersebut masih menduduki Rp15 ribu perkilogran, padahal sebelumnya hanya sekitar Rp13 ribuan perkilogram. “Lumayan naiknya, untuk gula kita kurangi saja. Namun untuk beras yang juga alami kenaikan dari Rp10 ribuan perkilogram untuk beras premium, padahal sebelumnya hanya kisaran Rp 9 ribuan perkilogram,” tutur Putri. Sementara itu Andi pemilik Toko Sembako Andi yang berada di Perumnas membenarkan, adanya kenaikan untuk harga gula dan beras. “Lumanyan tinggi, untuk stok lama masih kita jual dengan harga stabil. Tapi stok baru tentu alami kenaikan harga, karena modalnya naik,” terangnya. Tidak hanya harga beras medium saja, namun harga beras premium turut alami kenaikan dikisaran harga Rp12 ribuan perkilogramnya. “Meskipun turun tidak seberapa nantinya. Namun kita berharap turun harga karena untukgula saat ini penjualan menurun sekitar

B000/000016

terkejut ketika mengetahui baru saja dilayani oleh petinggi perusahaan ritel modern tersebut. Baginya, ini merupakan pengalaman berbelanja yang mengesankan. “Memang biasa belanja di toko ini karena dekat dengan rumah, tapi tidak tahu kalau barusan itu dilayani oleh manajemennya. Pelayanannya sangat ramah, kaget juga transaksi belanja saya digratiskan. Terima kasih Alfamart,” ungkapnya. (nik)

DIJUAL CEPAT

Dijual Kosa-Kosan 2 Tingkat Luas 462 H2,13 Kamar Dan 2 Kios Belakang Unsri Depan Pesantren Amalut Khoir Jl.Lunjuk Jaya Bukit Hub.0821-8232-0662 B000/070916

TANAH DIJUAL

Tanah ± 800m2 Jl. Sukamaju Depan/Smpg Townhouse Hub.

0812 19292808 Bth Uang B000/030916

PEMPEK NONY

Pempek nony 168 menerima pesanan paket hub: 322511/ 359497 B000/000016

KEHILANGAN KEHILANGAN

JAKARTA - PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) memperingati Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada 4 September 2016. Seperti pada tahun sebelumnya, pada perayaan Hari Pelanggan Nasional tahun ini, jajaran direksi dan senior manajemen CIMB Niaga turun langsung ke sejumlah kantor cabang untuk menyambut dan berbincang dengan nasabah. “Ini adalah momentum yang baik untuk memahami aspirasidan mendapatkan masukan nasabah, serta memberikan solusiyang tepat,” ujar Direktur Consumer Banking CIMB Niaga Lani Darmawan yang turut melayani nasabah di kantor cabang Menara Sentraya, Jakarta, Senin (5/9). Menurut Lani, CIMB Niaga memiliki aspirasi menjadi The

Best Bank in Customer Experience. Karenanya,setiap insan perseroan perlu memiliki pemahaman yang sama dalam melayani nasabah melalui ‘Layanan Dari Hati’. “Kami selalu menempatkan diri di posisi nasabah dan memiliki empati dalam memperlakukan nasabah sebagaimana kita ingin diperlakukan,” tuturnya. Sebagai bagian dari rangkaian perayaan Hari Pelanggan Nasional tersebut, lanjut Lani, CIMB Niaga juga menghadirkan program menarik. Bagi 10 nasabah pertama yang melakukan pembukaan rekening pada 5 September 2016 di seluruh kantor cabang utama CIMB Niaga, akan memperolehbonus 5.000 Point Xtra yang dapat ditukarkan di merchant-merchantberlogo Point Xtra CIMB Niaga. (nik/rls)

SERTIFIKAT TANAH

Butuh pinjaman modal, usaha, pribadi. Proses cepat & aman. Jaminan BPKB Mobil/ Truk. Hub : 081368666083

SERTFKT TNH SHM NO. 8559 /SUKAJADI BANYUASIN AN. HASAN & SERTFKT TNH SHM NO. 4011/TALANG JAMBE PLG AN. IRAN SUHADI HUB. 081366557087 B000/261016

INFO BISNIS DANA TUNAI

B000/000016

PRIVAT

Belajar mengemudi mobil Hub. 085268850825 Twitter :@Pak_ Yos, murah aman, pasti bisa! B000/000016

Hubungi Divisi Iklan Palembang Pos Telp. (0711) - 416-211 / 419-300. Fax. (0711) - 420153. E-mail. iklanpalpos@gmail.com


sajian utama

4

Palembang Pos selasa 6 september 2016

Kapolri: Teror Bom Medan Fenomena Baru

JAKARTA – Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Tito Karnavian mengatakan, pelaku percobaan bom bunuh diri di Gereja Santo Yoseph, Medan, Sumut, Ivan Armandi Hasugian, adalah bentuk radikalisasi individu yang belum tergabung dalam jaringan tertentu. Namun, ucap Tito, pelaku berkontak langsung dengan Bahrun Naim. “Dia adalah tipologi self radicalization, tapi dia memiliki kontak langsung dengan Bahrun Naim,” ujar Tito dalam rapat kerja dengan Komisi III di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, kemarin.

Tito menuturkan, Bahrun Naim adalah orang Indonesia yang bergabung dalam kelompok radikal Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) di Suriah. Menurut Tito, Bahrun terlibat dalam beberapa peristiwa teror, termasuk pengeboman

di Markas Kepolisian Resor Kota Solo, percobaan pengeboman di Surabaya, dan aksi teror akhir 2015 di Jakarta. Tito mengatakan, hubungan Bahrun Naim dengan Ivan Armandi adalah fenomena baru. Sebab, kelompok ini mulai merekrut anak-anak di bawah 18 tahun untuk merakit bom dan melancarkan aksi sendiri. “Ini fenomena baru, lone wolf,” ucapnya. Tito berujar, bom dalam ransel Ivan gagal meledak sempurna. Pelaku pun mencoba menyerang pastur dengan senjata tajam. “Namun dia berhasil dilumpuhkan jemaat saat itu,” tutur Tito. (ark)

Travel Haji Tolak Kembalikan Uang Jamaah Makassar - PT Aulad Amin seolah tak kapok menjelajah bisnis pengiriman calon haji. Agen perjalanan ini, kembali akan memberangkatkan jemaah ke Tanah Suci, tahun depan. “Insya Allah kami tetap urus tahun depan,” ujar pengurus PT Aulad Amin, Farida Fatmawati Angka, kemarin. Farida merupakan wakil ketua rombongan haji via Filipina yang turut dipulangkan ke Tanah Air. PT Aulad Amin menjadi satu dari sejumlah penyedia jasa travel yang memberangkatkan calon haji melalui Filipina. Adapun travel ini tidak terdaftar di Kementerian Agama Sulawesi Selatan. Farida, bersama Direktur PT Aulad Amin Natsir Amin, ikut mendampingi 60 dari 95 calon haji dari Sulawesi Selatan. Menurut dia, PT Aulad tidak akan mengembalikan uang jemaah yang telah dibayarkan.

Para jemaah dianggap ikhlas mendaftar di travel Aulad Amin untuk diberangkatkan ke Tanah Suci. “Kalau mereka minta uang kembali, tahun depan tidak ada yang akan urus keberangkatan mereka,” ujar Farida. Farida akan tetap memberangkatkan jemaah yang tahun ini batal berangkat. “Tentu akan didaftarkan melalui jalur yang sesuai dengan regulasi pemerintah,” katanya. Farida mengatakan, PTAulad Amin sudah dua tahun memberangkatkan jemaah haji. Tahun lalu, ada sekitar 100 calon haji yang diberangkatkan melalui Kota Bogor, Jawa Barat. Tahun ini, kata Farida, jemaah melalui jalur Filipina berjumlah 200 orang. Sudah ada 140 orang yang tiba di Arab Saudi. “Tapi saya dengar mereka juga akan dipulangkan,” ucapnya.

Bagaimana Aulad Amin memilih jalur Filipina? Menurut Farida, pihaknya memiliki banyak rekan bisnis di Malaysia. “Kami memanfaatkan itu untuk mencari jalur ke Filipina dan ternyata dapat,” ujarnya. Seorang calon haji asal Kabupaten Barru, Wardah, mengatakan berangkat melalui jasa travel PT Taskiyah. Dia mengaku membayar Rp 150 juta untuk berhaji melalui Filipina. “Saya diajak mengurus paspor dan bisa ke Filipina sebelum berangkat haji,” katanya. Perwakilan Kementerian Luar Negeri, Bunyam Saptomo, mengatakan masyarakat harus waspada dan jeli melihat travel resmi. Menurut dia, banyak travel perjalanan yang menawarkan berangkat haji tapi ternyata ilegal. “Silakan mendaftar di agen travel yang resmi dan memiliki izin operasional,” ucap Bunyam. (abd)

Jokowi: Contohlah Indonesia Soal Antikorupsi Jakarta - Presiden Joko Widodo menyampaikan banyak hal dalam pidatonya pada Konferensi Tingkat Tinggi G-20, Hangzhou, Cina, Senin, 5 September 2016. Setelah menyampaikan ide tentang sistem perpajakan internasional, pria asal Solo itu menyampaikan soal kerja sama di bidang pemberantasan korupsi. “Saya percaya G-20 harus memperkuat kerja sama terkait dengan antikorupsi juga,” ujar Presiden saat menjadi pembicara sesi kedua KTT G-20. Jokowi melanjutkan, Indonesia bisa menjadi contoh bagi negara anggota G-20 yang aktif memerangi korupsi. Sebab, Indonesia aktif melakukan berbagai upaya untuk memerangi korupsi. Beberapa upaya itu, kata Presiden, antara lain peningka-

Foto net

Presiden Joko Widodo hadiri acara KTT G20 di Hangzhou Exhibition Center, Cina. tan transparansi di sektor swasta agar tak ada lagi praktek-praktek kotor. Selain itu, sosialisasi secara rutin untuk membangun

nilai-nilai antikorupsi di kalangan masyarakat. Sebagai catatan, isu antikorupsi kerap disinggung dalam KTT G-20 beberapa tahun terakhir. Dalam KTT tahun ini, Cina sebagai tuan rumah pun berupaya mendorong semangat antikorupsi internasional ke tingkat yang lebih baik. Dalam kurang-lebih tiga tahun terakhir, Cina telah menjalani hubungan kerja sama antikorupsi dengan 89 negara, salah satunya Indonesia. Hal itu terwujud dalam bentuk 44 perjanjian ekstradisi serta 57 perjanjian bantuan pidana dan peradilan. (tmp)

foto tmp

Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian (tengah) memberikan keterangan pers terkait penembakan teroris kelompok Santoso di Jakarta.

Harus Waspadai Jebakan Kedua J AKARTA – P e s i den Joko Widodo belum mengambil keputusan siapa pengganti Archandra Tahar sebagai menteri ESDM. Malah sekarang muncul wacana Archandra akan diangkat lagi sebagai menteri ESDM. Koordinator Konsorsium untuk Transparansi Informasi Publik (KUTIP) Hans Suta Widhya mengingatkan jika benar hal itu terjadi maka sangat berbahaya. Menurut dia, jika Archandra diangkat lagi sebagai menteri, maka akan merusak kredibilitas Jokowi. “Saya menduga gerakan

ini adalah jebakan berbahaya bagi Presiden Jokowi. Kalau ini terjadi, Jokowi bisa habis kredibilitasnya,” kata Hans di Jakarta, Senin (5/9). Hans mengatakan, Jokowi sudah kecolongan dengan jebakan pertama yang menimbulkan kegaduhan cukup panjang dan turunnya indeks kepercayaan publik terhadap pemerintah. “Untung Jokowi merespon cepat soal ini dengan mencopot menteri yang berkewarganegaraan ganda sehingga kepercayaan publik pulih kembali,” katanya. Hans mewanti-wanti hal ini agar Jokowi tidak keco-

longan untuk yang kedua kalinya. “Beliau harus waspada dengan jebakan kedua ini.” Sebab, Hans melihat ada gerakan yang mewacanakan bahwa Archandra bisa menjadi Menteri ESDM asalkan sudah memilih Indonesia kembali sebagai tanah airnya. Padahal, kata dia, banyak orang-orang yang lebih hebat dari Archandra. Banyak pula yang lebih paham ESDM dan finansial. “Makanya saya kok curiga, jangan-jangan gerakan mewacanakan Archandra masuk ke kabinet lagi hanya untuk merusak reputasi Jokowi,” katanya.

Menurut Hans, sebaiknya Jokowi secara independen memilih sendiri Menteri ESDM yang jauh lebih kompeten lebih nasionalis, lebih cinta Indonesia dan tidak menjadi beban politik bagi bangsa. “Apalagi, tokoh seperti ini banyak juga,” ujar Hans. Hans mencurigai adanya kekuatan politik kepentingan yang dahsyat di balik wacana mengangkat kembali Archandra. Sekali lagi Hans mengingatkan Jokowi untuk berhati-hati agar tidak terperosok ke dalam lubang yang sama. (boy/jpnn)

Sidang Perdana, La Nyalla Ajukan Eksepsi Jakarta - Terdakwa dugaan penyimpangan dana bantuan hibah Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Timur, La Nyalla Mattalitti, mengajukan eksepsi dalam sidang perdana di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi di Jakarta, kemarin. Juru bicara sekaligus pengacara La Nyalla, Aristo Pangaribuan, menyatakan sidang pengadilan tidak bisa digelar lantaran dakwaan jaksa mengandung kecacatan hukum. “Ada dua putusan hukum berkekuatan hukum tetap dan tiga putusan praperadilan yang menyatakan penetapan tersangka tidak sah,” ujar Aristo. Dalam persidangan, La Nyalla mengaku tak mengerti dengan penetapannya sebagai terdakwa. Menurut dia, penetapan dirinya sebagai tersangka pun tidak sah. Aristo bersama pengacara lain menilai dakwaan yang disusun jaksa tidak cermat. Ia menjelaskan, La Nyalla didakwa telah memperkaya diri sebesar Rp 1,1 miliar dan memperkaya orang lain Rp 26 miliar. “Tak masuk akal, masak memperkaya orang lain lebih besar,” ucapnya. Sedangkan, tudingan penggunaan dana Rp 5,3 miliar untuk membeli penawaran saham perdana Bank Jatim tidak didakwakan kepada La

Foto tmp/dia

La Nyalla Mattalitti mengenakan rompi tahanan usai menjalani pemeriksaan di Gedung Bundar Kejaksaan Agung Jakarta. Nyalla. “Kami melihat dakwaan disusun tidak cermat,” ujar Aristo. Jaksa Penuntut Umum, Didik Farkhan menerangkan, bukti baru yang diajukan ialah penggunaan meterai yang digunakan pada 2014.

Menurut dia, pembayaran dana hibah menggunakan meterai tahun 2014, padahal pernyataan dibuat pada 2012. “Dakwaan dua orang (Diar Kusuma dan Nelson Sembiring) yang menerima itu, ternyata hanya rekayasa saja untuk

mengelabui,” tutur jaksa. Dari situ, jaksa mendakwa La Nyalla dengan Pasal 2 ayat 1 atau Pasal 3 juncto Pasal 18 Undang-Undang Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 juncto Pasal 65 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana. (adi)


nasional

Palembang Pos selasa 6 september 2016

5

Aa Gatot Seret Nama Ary Suta

Mataram - Gatot Brajamusti bersikukuh pada keterangan awalnya soal kepemilikan dua pucuk senjata api jenis Glock dan Walter PPK. Dalam pemeriksaan, Aa Gatot tetap menyebut nama mantan Kepala Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN), Ary Suta sebagai orang yang memberikannya senjata itu. “Gatot Brajamusti tetap menyampaikan hal yang sama, bahwa dua senjata api dan ribuan butir peluru itu diperoleh dari saudara AS,” ucap Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda M e t r o J a y a A K B P B udi Hermanto, kemarin. Dari pengakuan Gatot itu, maka polisi akan memeriksa Ary Suta. Ary Suta sendiri dijadwalkan untuk

Gatot Brajamusti

diperiksa pada pagi tadi, namun berhalangan hadir dengan alasan sakit. “Sehingga penyidik tetap akan melakukan pemeriksaan terhadap AS. Namun karena tadi tidak bisa hadir karena sakit, nanti akan kita layangkan surat panggilan kedua,” terang Budi. Gatot diperiksa di Unit IV Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya mulai pukul 11.30 WIB. Pemeriksaan berakhir pada pukul 15.00 WIB. “ A d a d u a p u l u h p e rt a nyaan tentang temuan senjata api dan 500 lebih peluru dalam penggeledahan tahan kedua kemarin,” tukas dia. (elf/JPG)

Anak Korban Prostitusi Bertambah JAKARTA - Jajaran Direktorat Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri terus mengusut kasus ekploitasi anak untuk dijual dengan kaum gay. Dirtipideksus Bareskrim Polri, Brigjen Agung Setya menyebutkan, saat ini sudah teridentifikasi ada 148 orang korban. “Untuk tersangka masih tiga orang tapi korban kita identifikasi menambah jadi 148 orang,” ujar Agung di

Mabes Polri, kemarin. Menurut dia, bertambahnya korban dikarenakan pendalaman dari tersangka AR. Sebelumnya hanya 99 korban, lalu tersangka E empat korban. Lalu bertambah 45 dari AR, sehingga total 148. Ini korban dibawa AR. Masih sama polanya, korban dibayar Rp 100 ribu hingga Rp 150 ribu. Sementara dia dijual dengan harga Rp 1,2 juta. ‘’Tapi kita ingin terus mendalami karena tidak menutup

kemungkinan ada pelaku lainnya,” ujarnya. Penambahan jumlah korban ini tidak hanya di Kota Bogor akan tetapi hasil pendalaman Bareskrim di kotakota lain seperti Jakarta dan Bandung. “Yang pastinya ada tindak lanjutnya. Karena kita mengidentifikasi korban itu tidak hanya di Bogor tapi juga ada di tempat lain, di Jakarta, Bandung juga ada. Nanti juga kita dalami lagi,” tukasnya. (elf/JPG)

Ragu Mirna Tewas karena Sianida Pendapat Ahli Patologi Australia JAKARTA - Kematian Wayan Mirna Salihin dalam kasus kopi maut masih menimbulkan tanda tanya. Ahli Patologi Forensik dari Fakultas Kedokteran Universitas Queensland, Australia, Beng Beng Ong mencurigai kematian Mirna bukan karena sianida. Keterangan Beng melalui translator itu disampaikan dalam sidang lanjutan perkara kematian Wayan Mirna Salihin di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin (5/9). Menurut Ong, laporan berita acara pemer-

iksaan (BAP) yang menyebutkan Mirna tewas sekitar 20 menit setelah minum kopi Vietnamese, bisa saja karena efek lain. “Saya tidak akan pertimbangkan kalau ini kematian karena sianida. Saya akan pertimbangkan racun lain, atau penyebab kematian alami lainnya,” katanya. Menurut dia, orang yang terpapar sianida warna kulitnya akan memerah. Sementara, karena sianida bersifat korosif, akan tampak luka dengan ciri-ciri khusus. Ong juga menyesalkan laporan di BAP yang tidak ada penjelasan secara deskriptif untuk menyajikan gambaran lengkap Mirna

tewas karena siandia. Menurut dia, dalam kasus keracunan karena sianida, bisa dilakukan pengecekan lambung korban menggunakan miskroskop. “Biasanya sel tersebut, akan berwarna. Tetapi dalam kasus keracunan sianida, sel-sel itu kehilangan warnanya. Ini dikenal dengan istilah vakuolisasi,” ujar dia. Lambung dalam miskroskop biasanya didominasi dengan warna abuabu. Namun, karena racun sianida, warna tersebut hilang, lantaran pengikisan dari sianida. “Saya tidak menemukan uraian tersebut dalam BAP jaksa,” tandas dia. (mg4/jpnn/JPG)

Foto jpg

Warga melihat tempat tinggal Leo Hutajulu, terduga teroris yang dibekuk Densus 88 Antiteror.

Terduga Teroris Simpan Senjata AK 47 BATAM - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri terus mendalami sejauh mana peran dari Leonardo Hutajulu, terduga teroris yang diringkus di Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). Dari penggeledahan Densus 88 di rumah yang berada di perumahan Taman Pesona Indah (TPI) blok H1 nomor 20, Tanjunguncang, Batuaji, petugas mendapati sepucuk senjata laras panjang jenis berjenis AK 47 itu. Senjata itu disimpan oleh Rb, rekan dari Leo. Sementara status senjata itu milik Leo. Ketua RT 03/RW 09 perumahan TPI, kelurahan Tanjunguncang, Batuaji, Nur Hojin membenarkan penggeledahan di rumah milik Iwan. Dalam penggeledahan itu, Densus

menemukan sepucuk senjata api. “Nggak tahu apa hubungannya sama orang yang ditangkap itu (Leo). Tapi memang ada penggeledahan di rumah nomor 20 itu ada ditemukan senjata juga. Kalau nggak salah polisi sebut senjata AK47. Agak panjang,” ujar Nur. Nur tak bisa memastikan hubungan antara penangkapan Leo dengan penggeledahan rumah milik warganya itu. Dari keterangan yang disampaikan pihak kepolisian yang diperoleh, bahwasannya penggeledahan itu merupakan pengembangan polisi untuk mendapatkan barang bukti berdasarkan keterangan Leo. “Awalnya kami malah pikir masalah hutang piutang. Belakangan baru tahu kalau penangkapan itu

terkait terduga teroris,” kata Nur. Dia menyebutkan, rumah di Taman Pesona Indah (TPI) blok H1 nomor 20, Tanjunguncang, Batuaji, milik salah satu warga yang bernama Iwan. Di sanalah ditemukan senjata api tersebut. “Yang setahu saya itu saja. Kalau masalah lain tak tahu lagi. Kemarin itu benar-benar kaget saya kalau diinformasikan bahwa penggeledahan itu terkait teroris,” katanya. Sebagaimana berita sebelumnya, Leo ditangkap tim Densus 88 saat tengah main di warnet Matrix@net di Pasar Fanindo, Jumat (3/9) pagi sekitar pukul 10.45 WIB. Leo diduga sebagai bagian dari jaringan teroris Khatiba Gonggong Rebus (KGR) Batam yang dipimpin Gigih Ramha Dewa. (eja/iil)

Rekening BG Tak Usah Diungkit Lagi

Foto JP

Ahli Patologi Forensik Prof Dr Beng Ong bersaksi pada sidang kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin dengan terdakwa Jessica Kumala Wongso di PN Jakpus, kemarin.

JAKARTA – Anggota Komisi III DPR Arsul Sani menilai kasus dugaan rekening gendut yang sempat membuat Komjen Budi Gunawan (BG) sebagai tersangka di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), tidak bisa diungkit lagi mengingat prosesnya sudah dihentikan alias SP3. Arsul mengingatkan kembali hal ini, terkait pencalonan Komjen BG sebagai calon tunggal Kepala Badan Intelijen Negara (BIN). Sebelumnya, pria yang kini masih menjabat sebagai Wakapolri itu sempat disetujui DPR menjadi Kapolri.

Budi Gunawan

Namun, batal dilantik Presiden Joko Widodo karena ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK. “Loh, masalah Pak BG kan sudah di-SP3. Kita harus berpegang pada prosedur yang ada. Kalau selama sudah di-SP3 dan tidak dibuka kembali itu harus dianggap tidak bermasalah,” kata Arsul di DPR, Senin (5/9). Sekjen DPP PPP ini juga menyebutkan soal kasus itu belum ada pembuktian di pengadilan, Ia berpandangan bahwa memang proses penyidikan telah gugur dengan sendirinya oleh putusan praperadilan.

“Orang masih penyidikan sudah di-SP3. Artinya harus dianggap case close dong. Kalau kasus yang dulu case close itu harus dianggap selesai gitu loh,” pungkasnya. Komjen BG diketahui punya kekayaan yang fantastis. Berdasarkan data laporan harta kekayaan penyelenggara negara yang diverifikasi KPK 17 Januari 2014, di laman acch.kpk. go.id, dia memiliki total harta Rp 22.657.379.555 dan USD 24 ribu. Sedangkan berdasarkan data LHKPN KPK pada 19 Agustus 2008, BG memiliki harta Rp 4.684.153.542. (fat/jpnn)


BORGOL

6

PALEMBANG POS SELasa 6 september 2016

Dicekoki Miras, SPG Ditiduri Pria Beristri PALEMBANG - Mengaku tak pernah melakukan kekerasan ataupun pengancaman saat minta berhubungan badan dengan pujaan hatinya, tak membuat Heri Susanto (32) lepas dari jerat hukum. Heri Susanto terpaksa menjalani hari-harinya dibalik jeruji besi sel tahanan sementara Polresta Palembang, lantaran diduga memaksa korbannya yang merupakan wanita idaman lain (WIN). Tenaga Mekanik ini dilaporkan pacarnya sebut saja Melati (18), atas dugaan pemerkosaan di rumah temannya, Jalan Bambang Utoyo Lorong Sianjur I Kelurahan 5 Ilir Palembang, Kamis silam (21/7) pukul 03.00 WIB. Kepada polisi, korban yang tinggal di Jalan Anggrek Ujung, Lorong Kenanga Kelurahan 5 Ilir menjelaskan, dirinya saat itu sedang main ke rumah temannya. Karena kehausan, dirinya meminta minuman ke

Foto: Poetra Palembang Pos

Heri Susanto pemilik kamar kost. “Saat saya minum ternyata itu minuman keras. Setelah menegak minuman itu, kepala saya pusing sehingga tidak menyadari kalau

saya sudah digauli dia (pelaku, Red),” jelas SPG Susu Boneto itu, Senin (5/9) Sementara pelaku mengaku, dirinya melakukan hubungan badan dengan korban sudah dua kali dan tidak pernah sedikitpun mengancam.“Kami melakukannya suka sama suka. Saya sudah bilang sama dia, kalau sudah memiliki anak dan isteri, tapi dia masih menerima saya,” Akunya. Ayah satu anak ini yang tinggal di Jalan Kebon Sirih No 090 RT 01 Kecamatan Kalidoni ini, mengaku, pertama kali meniduri korban di tempat kost temannya di Sianjur dan kedua di tempat kost dia sendiri. Kasatreskrim Polresta Palembang, Kompol Marully Pardede SH SIk MH, saat dikonfirmasi membenarkan anggotanya telah mengamankan pelaku.“Pelaku kini masih dalam pemeriksaan intensif anggota kami. Segera mungkin berkasnya akan kami lengkapi,” tegasnya. (vot)

Diparkir, Pick Up Digondol Maling PALEMBANG - Sial dialami Darina (27). Pasalnya, satu unit mobil pick up merk Daihatsu Grand Max tahun 2012 nopol BG 9602 NM kesayangannya digondol maling saat parkir di depan rumah, Senin (29/8) pukul 15.00 WIB. Pelaku diketahui Dodi Pit Rosul (30), warga Jalan Pulogadung Kecamatan Sukarami. Langsung saja, warga Jalan Kelapa Hibrida RT 42 RW 09 Kelurahan Talang Kelapa Kabupaten Banyua-

sin membawa urusan ini ke Polresta Palembang untuk ditindaklanjuti, Senin (5/9) Dihadapan polisi, diterangkan korban, pelaku masuk ke dalam rumah dan mengambil kunci yang tergantung dekat pintu kamar. “Saat itu saya tidur. Seperti biasa, saya meletakkan kunci mobil di dekat pintu kamar. Ketika bangun, mobil dan kuncinya tidak ada di rumah,” jelas korban, saat membuat laporan. Korban yang juga sudah

mengatahui keberadaan dan identitas pencurinya itu berharap agar polisi secepatnya meringkus pelaku guna mempertanggung jawabkan perbuatnya. “Pelaku sudah diketahui, polisi harus cepat nangkap, kalu idak keburu dio kabur,” terang korban. Sementara, Kasatreskrim Polresta Palembang, Kompol Marully Pardede SH SIk MH, saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya sedang memproses laporan korban. (vot)

Curi Solar KAI ‘Nginap’ di Prodeo

Foto Poetra Palembang Pos

Pelaku Teguh saat diamankan di Mapolsek Kertapati, Senin (5/9). PALEMBANG - Dua puluh kali melakukan aksi pencurian bahan bakar minyak (BBM) jenis solar milik PT KAI Divisi Regional (Divre) III Sumsel, akhirnya spesialis pencuri solar bernama Teguh Pranito (28) berhasil diringkus petugas Polsek Kertapati Palembang. Pria yang sehari-hari bekerja sebagai sopir travel ini terpaksa harus merasakan dinginnya ubin sel penjara usai ditangkap petugas di rumahnya di kawasan Jalan Abi Kusno CS, Kelurahan Kemang Agung, Kecamatan Kertapati Palem-

bang, Minggu malam (4/9). Menurut tersangka, ia melakukan aksi tersebut tak seorang diri melainkan bersama kedua temannya yang masih masuk daftar pencarian orang (DPO) inisial TJ dan A.“Yang mencuri ya warga yang tinggal di dekat kawasan itu. Banyak kelompoknya, bukan kami saja. Sekali beraksi, kami kadang orang tiga sampai 10 orang dan bisa mengangkut tiga sampai sepuluh jerigen,” ujarnya, Senin (5/9). Usai berhasil mendapatkan solar yang diincarnya. Lanjut tersangka Hasil curiannya

tersebut langsung dijual sudah ke penadah berinisial D yang tinggal di kawasan Kertapati Palembang seharga Rp4.000 per liter. “Tiap beraksi, saya masuk ke dalam Dipo Lokomotif dengan cara mengendap-ngendap melalui roda kereta api di saat penjagaan tidak terlalu ketat. Lalu, dengan selang, langsung menyedot solar dari dalam tangki lokomotif dan dipindahkan ke dalam jerigen,” jelasnya. Sementara itu, Kapolsek Kertapati Palembang Iptu Deli Haris mengungkapkan, tertangkapnya pelaku ini berawal dari laporan PT KAI yang resah karena di bengkelnya sering terjadi kehilangan BBM berjenis solar. “Pelakunya sempat dipergoki dan dikejar petugas keamanan, namun berhasil kabur. Setelah itu, mereka langsung melapor ke Polsek. Kemudian dilakukan penyelidikan dan kita berhasil mengamankan pelaku,” tegas Deli. Bersama pelaku, masih dikatakannya, turut pula diamankan barang bukti berupa enam jerigen yang berisi solar hasil curian, serta selang yang digunakan pelaku untuk menyedot solar tersebut. (vot)

FOTO poetra PALEMBANG POS

Tim Jihandak Brimobda Sumsel saat mengevakuasi benda yang diduga kuat granat aktif, Senin (5/9).

Tendang Benda Aneh, Ternyata Granat PALEMBANG - Atas saran ibunya, Muhammad Hatta (28) menyerahkan granat aktif yang ditemukan di dekat rumah orang tuanya, Jalan KH Azhari Lorong Tangga Rajo Kelurahan 2 Ulu tepatnya dekat penggalian Jembatan Musi, Senin (5/9) pukul 09.00 WIB. Dikatakan penarik becak ini, malam sebelumnya sekitar pukul 21.00 WIB, dia sempat melihat benda aneh ini, separuh terbenam

dalam tanah. Penasaran, Tanpa berpikir macam-macam, benda tersebut ditendang-tendang hingga sampai di rumah orang tuanya. Keesokkan pagi, barulah benda tersebut diperlihatkan kepada Ibunya. “Saya tidak menyangka kalau benda itu merupakan granat. Saran ibu saya, segera menyerahkan granat ini ke polisi. Makanya saya bawa kesini,” ungkap warga Jalan KH Azhari Lorong Wakaf RT 31 Kelurahan 3-4 Ulu, ini

kepada petugas. Kabag Ops Polresta Palembang, Kompol Andi Kumara SH SIk MSi menjelaskan, kalau Unit Jihandak Satuan Brimobda Polda Sumsel sudah membawa benda yang diduga granat itu. “Begitu mendapat laporan, anggota kita langsung ke lokasi. Kini benda diduga granat aktif tersebut sudah diamankan ke Mako Brimob Polda Sumsel, kemungkinan besar itu granat peningalan perang dulu,” pungkasnya. (vot)

Perampok Satroni Rumah Mewah PALEMBANG – Rumah Ida Febriani yang terletak di Jalan Kijang Mas, Kelurahan Bukit Baru, Kecamatan Ilir Barat (IB) I, Senin (5/9) sekitar pukul 09.30 WIB, disatroni perampok. Bahkan, pembantu rumah tersebut, sempat diancam perampok Beruntung aksi perampokan di rumah tersebut, berhasil diketahui oleh sang pemilik rumah. Sehingga, pelaku yang diketahui berjumlah dua orang tersebut hanya berhasil membawa kabur dua buah handphone. Informasi dihimpun, saat kejadian, rumah mewah tersebut hanya ada pembantu rumah tangganya saja yakni

Isma. Saat itu Isma sedang berada di kamar, tiba-tiba ia mendengar ada suara orang yang masuk ke rumah. Karena penasaran, Ismapun keluar dan melihat sudah ada orang yang menggunakan masker masuk ke rumah. Isma pun sempat diancam menggunakan senjata tajam (sajam) bakal dibunuh. Karena ketakutan Ismapun kembali masuk kamar dan menghubungi majikannya. Diduga ketahuan, pelaku yang jumlahnya ada dua orang ini langsung kabur lewat pintu belakang. Usai kejadian, sang pemilik rumah, Ida Febriani langsung menelpon Polisi. Pantauan Koran ini, tak

hanya petugas Polsek IB I saja yang datang untuk melakukan olah TKP. Tapi tim Inafis Polresta dan K9 pun diterjunkan untuk melakukan olah TKP di rumah mewah tersebut. Kapolsek IB I, AKP Handoko Sanjaya mengatakan, pihaknya dan Tim Inafis sudah melakukan olah TKP dan mengambil sidik jari pelaku yang diduga dua orang. “Ada K9 untuk pencarian jejak pelaku. Menurut korban, ada dua orang, Dimana yang satu pelaku masuk ke rumah, dan satu pelaku lagi menunggu di depan menggunakan sepeda motor,” bebernya saat ditemui di TKP. Handoko menambahkan,

pelaku masuk dari pintu belakang. Dimana pagar rumah korban dicongkel dan pintu masuk ke dapur juga di congkel. Karena ketahuan pem bantu, pelaku sempat mengancam korban.“Pelaku masuk ke kamar korban dan anak-anaknya. Untuk barang yang hilang yakni HP merek Samsung dan Cincin,” ujarnya. Handoko mengimbau, kepada ketua RT Jalan Kijang Mas untuk bisa lebih waspada apalagi siang hari. “Kalau bisda harus menggunakan CCTV jadi mempermudah pencarian pelaku. Dan pengamanan harus lebih ekstra lagi,” himbaunya. (cw02)

Simpan Sabu, Dituntut 9 Tahun Penjara RIVAI - Karena menyimpan satu paket sabu seberat 4,28 gram, terdakwa Asmuni alias Muni (40) diganjar Jaksa Penuntut Umum (JPU) dengan pidana penjara sembilan tahun dan denda Rp 800 juta pada sidang di Pengadilan Negeri (PN) Klas IA khusus Palembang, Senin (5/9). Di persidangan dengan agenda tuntutan, terdakwa hanya bisa diam dan tak mampu berbuat banyak karena perbuatannya terbukti melakukan tindak pidana penyalagunaan narkotika. JPU Siti Fatimah SH, mengatakan, terdakwa terbukti melakukan tindak pidana memiliki, menyimpan ataupun menguasai narkotika golongan 1 bukan jenis tanaman, sehingga menuntut terdakwa dengan pidana penjara selama sembilan tahun dan denda sebesar 800 juta subsidair enam bulan penjara. “Perbuatan terdakwa di-

Foto: Poetra Palembang Pos

Terdakwa Asmuni saat menjalani persidangan di PN Klas IA Khusus Palembang, Senin (5/9). ganjar dengan pasal 112 ayat (1) UU RI No 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika,” tegas Fatimah. Atas tuntutan jaksa penuntut umum ini, terdakwa sempat berkoordinasi dengan penasehat hukumnya dari Pos Bakum PN Palembang,

advokad Romaita SH untuk mengajukan pembelaan secara tertulis pada sidang pekan depan. ”Kami akan mengajukan pembelaan secara tertulis majelis, kami mohon waktu satu minggu,” kata Romaita.

Sementara itu, majelis hakim yang diketuai Mulyadi SH, setelah mendengarkan tuntutan pidana penuntut umum dan mengabulkan permohonan nota pembelaan melalui pensehat hukumnya, untuk itu memutuskan sidang dilanjutkan pekan depan. “Karena terdakwa akan mengajukan pembelaan secara tertulis, dan memohon waktu satu minggu, maka sidang sementara kita tunda, dan akan dibuka kembali minggu depan,” jelas Mulyadi. Terungkap dipersidangan, terdakwa diringkus aparat kepolisian Dit Narkoba Polda Sumsel ketika berada dirumahnya. Setelah dilaukan penggeledahan ditemukan barang bukti satu paket sabu yang dibungkus plstik bening yang tersimpan di dalam Speaker. Kemudian terdakwa mengakui bahwa narkoba tersebut miliknya. (vot)


OLAHRAGA

PALEMBANG POS selasa 6 september 2016

7

Gabung Chelsea Kejutan dari Luiz

KLASEMEN LIGA EROPA Premier League 1 Man. City 2 Chelsea 3 Man. United 4 Everton 5 Hull City 6 Tot’Hotspur 7 Mid’brough 8 Arsenal 9 Leicester City 10 Liverpool 11 West Brom 12 West Ham 13 Burnley 14 Swansea City 15 Southampton 16 Sunderland 17 Crystal Palace 18 Watford 19 Bournemouth 20 Stoke City

3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3

3 3 3 2 2 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0

0 0 0 1 0 2 2 1 1 1 1 0 0 0 2 1 1 1 1 1

0 0 0 0 1 0 0 1 1 1 1 2 2 2 1 2 2 2 2 2

9 - 3 7 - 2 6 - 1 4 - 2 4 - 2 3 - 2 3 - 2 6 - 5 3 - 3 5 - 6 2 - 2 3 - 5 2 - 4 2 - 4 2 - 4 3 - 5 1 - 3 3 - 6 2 - 5 2 - 6

9 9 9 7 6 5 5 4 4 4 4 3 3 3 2 1 1 1 1 1

9-3 7-2 5-1 2-1 6-4 2-1 1-0 2-3 2-2 1-1 1-1 3-3 1-1 1-3 2-6 6-8 2-6 2-5 1-3 1-3

6 6 6 4 4 4 4 3 3 2 2 2 2 1 1 1 1 0 0 0

La Liga Spanyol 1 Las Palmas 2 Barcelona 3 Real Madrid 4 La Coruña 5 Sevilla 6 Spo. Gijón 7 Leganés 8 R. Sociedad 9 Eibar 10 Atl. Madrid 11 Villarreal 12 Málaga 13 Alavés 14 Osasuna 15 Real Betis 16 Espanyol 17 Granada 18 Valencia 19 Ath. Bilbao 20 Celta Vigo

2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

2 2 2 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

0 0 0 1 1 1 1 0 0 2 2 2 2 1 1 1 1 0 0 0

0 0 0 0 0 0 0 1 1 0 0 0 0 1 1 1 1 2 2 2

Bundesliga Jerman 1 B. München 2 Köln 3 Wolfsburg 4 B. Dortmund 5 B. M’gladbach 6 E. Frankfurt 7 Hertha BSC 8 Hoffenheim 9 RB Leipzig 10 Hamburger 11 Ingolstadt 12 Freiburg 13 B. Leverkusen 14 Mainz 05 15 Schalke 04 16 Augsburg 17 Darmstadt 98 18 W. Bremen

1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

0 0 0 0 0 0 0 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0

0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 1 1 1 1 1 1

6 - 0 2 - 0 2 - 0 2 - 1 2 - 1 1 - 0 1 - 0 2-2 2-2 1 - 1 1 - 1 1 - 2 1 - 2 1 - 2 0 - 1 0 - 2 0 - 2 0 - 6

3 3 3 3 3 3 3 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0

6-2 3-1 3-1 3-1 6-2 6-4 7-4 2-1 4-4 2-2 5-6 2-4 2-5 3-4 1-2 3-5 1-3 4-6 1-4 0-3

6 6 6 6 4 4 3 3 3 3 3 3 3 1 1 1 1 0 0 0

Serie A Italia 1 Genoa 2 Juventus 3 Sampdoria 4 Sassuolo 5 Roma 6 Napoli 7 Torino 8 Chievo 9 Lazio 10 Fiorentina 11 Milan 12 Udinese 13 Bologna 14 Pescara 15 Palermo 16 Cagliari 17 Inter MIlan 18 Atalanta 19 Crotone 20 Empoli

2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

2 2 2 2 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0

0 0 0 0 1 1 0 0 0 0 0 0 0 1 1 1 1 0 0 0

0 0 0 0 0 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 2 2 2

Selebrasi Adam Lallana dengan menutup wajahnya setelah mencetak gol kemenangan Inggris atas Slovakia di injury time.

Victory di Injury Time

Slovakia 0 Inggris 1

Trnava - Inggris menang 1-0 atas tuan rumah Slovakia pada laga kualifikasi Piala Dunia 2018. Gol Inggris diciptakan Adam Lallana, beberapa saat sebelum laga berakhir pada laga yang berlangsung di Stadion City Arena Antona Malatinského, Senin (5/9) dini hari WIB. Pertandingan ini merupakan laga pertama Sam Allardyce sebagai manajer Inggris. Allardyce dan Inggris bisa saja hanya mendapatkan satu poin, andai Lallana tidak mencetak gol pada menit 90+4. Inggris tampil kurang menggigit dan cenderung menjemukan di babak pertama, kendati pun mereka mendominasi penguasaan bola. Namun, attempt pertama mereka justru baru hadir ketika laga memasuki menit ke-40. Secara keseluruhan, ada 20 percobaan untuk mencetak gol yang dilakukan The Three Lions sepanjang pertandingan ini, tetapi hanya 5 yang mengarah tepat sasa-

Out Jika Simeone Hengkang Madrid - Diego Simeone memegang kunci masa depan Antoine Griezmann di Atletico Madrid. Kalau Simeone hengkang, maka Griezmann pun bisa ikut meninggalkan Atletico. Penyerang berusia 25 tahun itu tampil apik dalam dua musim terakhir sehingga menjadi incaran klub-klub top Eropa. Salah satunya adalah Manchester United. Namun striker asal Prancis itu masih bertahan karena faktor pelatih. Kabarnya, Manchester United akan mencoba memboyong striker internasional Prancis itu pada musim panas tahun depan. Begitu pula dengan Paris St. Germain, yang juga santer dilaporkan ngebet mendapatkan jasa Griezmann.

Antoine Griezmann

ran. Sedangkan Slovakia hanya punya 1 attempts dan tidak mengarah tepat sasaran. Peluang pertama Inggris di menit ke40 tersebut didapat oleh Raheem Sterling. Namun, sial bagi pemain Manchester City tersebut, tendangan kaki kanannya masih melenceng dari sasaran. Pada awal-awal babak kedua, gantian Jordan Henderson yang mendapatkan peluang bagus. Hasilnya masih sama: belum mengarah tepat sasaran. Tendangan Henderson, yang dilepaskan dari luar kotak penalti, masih melambung. Slovakia harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-57. Bek mereka, Martin Skrtel, dikartu merah --via kartu kuning kedua-- akibat menginjak engkel Harry Kane. Sebelumnya, Skrtel diberi kartu kuning akibat tangannya melayang ke arah muka Kane pada menit ke-25. Kendati lawan bermain dengan 10 orang, Inggris tetap kesulitan untuk mencetak gol. Berbagai peluang yang mereka dapatkan lagi-lagi terbuang percuma. Allardyce kemudian membuat bebera-

pa perubahan dengan memasukkan Dele Alli, Theo Walcott, dan Daniel Sturridge. Mereka pun mulai bisa menekan dengan konstan dan lebih berbahaya. Gol yang ditunggu pun akhirnya hadir di injury time menit keempat. Dan gol tersebut benar-benar kemujuran bagi Allardyce karena ofisial pertandingan ’hanya’ memberi waktu tambahan empat menit tersebut. Berawal dari serangan di sisi kiri, Danny Rose mengirim bola datar ke kotak penalti. Bola berhasil disambut dan dikuasai Lallana. Pemain Liverpool itu lantas melepaskan tembakan keras. Bola sempat mengenai kiper Slovakia, Matus Kozacik, tetapi gagal dihalau dan tetap masuk ke dalam gawang. Tiga poin pun dibawa pulang oleh Inggris. Dengan hasil ini, Inggris sementara memimpin klasemen Grup F dengan nilai 3. Pada laga lainnya, Lithuania bermain imbang 2-2 dengan Slovenia. Kedua kesebelasan pun duduk di urutan kedua dan ketiga dengan nilai sama, yakni 1. (har/dbs)

Chelsea memang butuh untuk mendatangkan pemain belakang di bursa transfer musim panas 2016. Beberapa pemain seperti Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini sempat dikaitkan dengan klub asal London barat itu. Namun nama-nama yang diincar ternyata sulit didapat. Manajer Chelsea, Antonio Conte pun, sempat khawatir bahwa pemain buruannya tak bisa didatangkan hingga saat terakhir bursa transfer. Sementara kebutuhan bek tangguh yang berpengalaman sangat vital. Tapi, satu kejutan terjadi beberapa saat sebelum bursa transfer resmi ditutup. David Luiz digaet dengan nilai transfer sekitar 35 juta poundsterling. Dan kepindahan Luiz dari Paris Saint-Germain ke Chelsea, membuat semua orang terkejut. Bek PSG, Thomas Meunier, menyatakan kepindahan David Luiz itu sudah membuat semua orang merasa terkejut. Bek berusia 24 tahun itu juga mendoakan David Luiz agar sukses di Chelsea. ”Semua orang terkejut, saya pikir. Tak ada seorang pun yang mengharapkan skenario seperti ini,” kata Meunier di Sky Sports. ”Dia mungkin ingin mencoba lagi di Inggris, Anda tahu bagaimana atraktifnya bisa bermain di Inggris. Saya mendoakan yang terbaik untukknya,” imbuhnya. (har/dbs)

David Luis

Mueller Dua Gol, Jerman Menang 3-0

Simeone sudah meneken kontrak baru di Vicente Calderon sampai 2020 pada Maret lalu. Akan tetapi, masa depan dia terus dipertanyakan. Bagaimanapun, selama sang pelatih bertahan maka Griezmann tidak akan mempertimbangkan masa depan. Dia akan setia menemani Simeone di Vicente Calderon. ”Satu-satunya keraguan adalah apabila Simeone pergi untuk bergabung PSG atau ke manapun,” ungkap Griezmann kepada Telefoot, yang dikutip M.E.N. ” A k u menghubungi dia sebelum memperpanjang kontrakku dan dia meyakinkanku kalau dia bertahan. Aku bisa belajar banyak dari dia. PSG bukanlah tujuanku untuk saat ini. Aku bahagia di Spanyol,” lanjutnya. Pada musim 2015-16, Griezmann menyumbang 32 gol dalam 54 penampilan untuk Atletico. Dia juga menjadi pencetak gol terbanyak di Piala Eropa 2016 dengan enam gol dan dua assist dalam tujuh penampilan, yang membuat dirinya makin jadi incaran klub-klub hebat. (har/dbs)

Joshua Kimmich (kiri) ketika menjebol gawang Norwegia yang dikawal Jarstein di menit ke-44. Oslo - Jerman berhasil memetik kemenangan di kandang Norwegia pada laga pertama Kualifikasi Piala Dunia 2018. Thomas Mueller menjadi bintang kemenangan Jerman dengan menyumbang dua gol, menit ke-15 dan 60’. Pada laga kualifikasi Grup C yang digelar di Stadion Ull-

evaal, Oslo, Senin (5/9) dinihari WIB, Jerman tampil dominan. Statistik ESPN FC mencatat, pasukan Joachim Loew itu unggul penguasaan bola dengan perbandingan 74:26. Selain itu, Jerman juga tampil agresif dengan membuat 21 percobaan dengan 8 diantaranya on target dan

berbuah tiga gol. Sedangkan Norwegia hanya mampu melahirkan empat percobaan tanpa satupun yang mengarah ke sasaran. Die Mannschaft unggul dua gol lebih dulu di babak pertama berkat gol Mueller dan Joshua Kimmich. Satu gol lain dibuat Mueller di ba-

bak kedua untuk melengkapi kemenangan timnya. Keunggulan Jerman dibuka saat pertandingan baru memasuki menit kelima belas. Dari kemelut di depan gawang Norwegia, operan Mesut Oezil kepada Mueller sempat diblok pemain lawan. Namuh, Mueller yang sempat terjatuh mampu bangkit untuk menceploskan bola ke gawang. Jerman memimpin 1-0. Mueller kembali berperan penting dalam terciptanya gol kedua Jerman di menitmenit akhir babak pertama. Penyerang Bayern Munich ini melepas umpan terobosan ke dalam kotak penalti, yang diselesaikan Kimmich dengan tendangan yang bersarang di bawah gawang Norwegia. Setelah turun minum, gol ketiga Jerman tercipta di menit 60. Sami Khedira mengirim umpan lambung ke kotak penalti. Mueller menyambut bola dengan sundulan tanpa bisa dihentikan kiper Rune Jarstein. Skor 3-0 untuk keunggulan Jerman bertahan sampai akhir. Dengan hasil ini, Jerman berhak posisi teratas klasemen sementara grup dengan tiga poin, di atas Azerbaijan dengan angka yang sama tapi unggul selisih gol. Sedangkan Norwegia terbenam di posisi keenam tanpa poin. (har/dbs)


8

ADVERTORIAL

PALEMBANG POS, selasa 6 september 2016

Warga Keluhkan Jalan Rusak dan Amblas

Meriadi SH MSi

Iwan Hermawan

Sri Mulyadi

Hj Susilawati

Dapil V Segera Panggil Dinas PUBM Tidak kunjung diperbaiki, Warga di Kabupaten OKU, khususnya di Banuayu, kembali mengeluhkan kondisi jalan yang rusak, baik karena kelebihan tonase maupun akibat longsor. Keluhan warga tersebut

disampaikan kepada anggota DPRD Sumsel asal Dapil V (OKU dan OKU Selatan) yang melaksanakan reses tahap II tahun 2016. Adapun rombongan dapil V yang mengikuti reses sejak 31 Agustus hingga 5 September

Hj Tina Malinda

2016 ini adalah Hj Tina Malinda, SE, MSi, Sri Mulyadi, SE, MSi, Hj Susilawati, SH, Meriadi, SH, MSi, Erawan Abizar, dan Iwan Hermawan, ST dengan koordinator H Zainuddin, ST, MM. Pada reses kali ini, rombongan dapil V melakukan pertemuan dan dialog dengan kepala SKPD,

Rombongan dapil V meninjau jalan yang amblas.

Warga OKU menyampaikan keluhannya.

Erawan Abizar

camat, unsur muspika, kades, perangkat desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, ormas, dan anggota BPD yang ada di beberapa kecamatan diantaranya Kecamatan Sinar Peninjauan kemudian di Kecamatan Peninjauan lalu dilanjutkan ke Kecamatan Lubuk Raja. Adapun keluhan dan

aspirasi disampaikan warga antara lain di Banuayu warga minta perbaikan jalan yang rusak terkena longsor. Lalu masalah jalan provinsi di Kecamatan Sinar Peninjauan yang minta dilanjutkan pembangunannya, rehab masjid, jalan setapak, dan penyelesaian tapal batas di Kecamatan Sinar Peninjauan yang berbatasan dengan Kabupaten OKU Timur. Di Sinar Peninjauan, OKU, warga minta dibangunkan SMK Pertanian, dan warga sudah menyediakan lahan sekitar 2 hektar. Menanggapi keluhan dan aspirasi ini, Zainuddin mengatakan, untuk masalah jalan di Banuayu yang belum diperbaiki, pihaknya akan mengundang Dinas PUBM. Sedangkan kelanjutan pembangunan jalan provinsi

yang ada di Kecamatan Sinar Peninjauan, akan dilanjutkan pembangunannya. “Sementara untuk penyelesaian tapal batas, kita akan koordinasikan dengan DPRD Kabupaten setempat untuk dapat dibantu penyelesaiannya,” kata Zainuddin. Menanggapi aspirasi pembangunan SMK Pertanian, Hj Tina Malinda mengaku akan memperjuangkannya. “Tapi harus dipikirkan juga tentang sarana dan prasarananya jika sekolah itu dibangun nanti,” ujar Tina. (del/adv)

Dapil V foto bersama pejabat setempat.

Anggota dapil V menanggapi aspirasi warga.

H Zainuddin ST MM

Dapil V mencatat aspirasi warga OKU.

Anggota dapil V menyerahkan bantuan.

Anggota dapil V bersama PNS pendamping.

Bupati dan Sekda Tinjau Pilkades Ditiga Kecamatan

H M Syarif Hidayat

H Abdullah Matcik

Pelaksanaan Pilkades Aman dan Tertib MURATARA - Hari ini, (kemarin, red) pesta demokrasi desa Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) 50 desa di Tujuh Kecamatan se Kabupaten Muratara Bupati H.M Syarif Hidayat bersalam rombongan melaku-

kan peninjauan pelaksanaan Pilkades lima desa di Dua Kecamatan yakni desa Muara Batang Empu, Suka Rajo, Tanjung Agung, Rantau Telang Kecamatan Karang Jaya dan desa Lawang Agung Kecamatan Rupit.

H Syamsu Anwar Disisi lain, Plt. Sekda H. Abdullah Matcik didampingi Kabag Umum H. Syamsu Anwar melakukan peninjauan juga diempat desa yakni desa Sungai Baung, Lesung Batu Baru, Lebuk Kemang dan Remban Kecamatan Rawas Ulu, Senin (5/9). Bupati Muratara H. M Syarif Hidayat mengatakan

Pilkades secara serentak se Kabupaten Muratara adalah perdana, namun meskipun demikian pelaksanaan berjalan dengan aman dan tertif. Sebab masyarakat sudah pintar dan tidak terpokasi dengan keadaan. “Ya sangat sukses, dan bahkan masyarakatpun sangat antusias untuk memberikan hak suaranya. Nah hal ini, tentunya masyarakat sudah pintar untuk bisa menggunakan hak suara sesaui dengan aturan yang ada, “katanya. Ia mengucapkan bagi yang selamat dan harus menjalankan tugas sesuai dengan aturan, kemudian bagi yang kalah jangan berkecil hati, sebab kegagalan adalah kesuksesan yang tertundah. Kemudian harus mendukung yang menang untuk membangun daerah. “Selamat

bagi yang menang dan bagi yang kalah harus legowo, karena kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda, “tutur Syarif. Terpisah Plt. Sekda H. Abdullah Matcik mengatakan peninjauan dilakukan di tiga Kecamatan, namun dibagi dua pihaknya mendapatkan lokasi di Kecamatan Rawas Ulu. Sedangkan pak Bupati meninjau didua Kecamatan yakni Kecamatan Karang Jaya dan Rupit. Pilkades secara serentak ini sangat luar biasa, karena antusias masyarakat untuk memberikan hak suaranya seperti yang terlihat di desa Lubuk Kemang Kecamatan Rawas Ulu, meskipun tempat pemilihan becek dan tergenang oleh air karena diguyur hujan. Akan tetapi itu tidak masalah bagi mereka dan tetap bertahan untuk

memberikan hak suaranya. “Masyarakat sangat antusias untuk memberikan hak suaranya, walaupun kondisi air tergenang ditempat Tempat Pemungutan Suara (TPS). Namun itu tidak menjadi persoalan untuk mencari pemimpin desa yang amanah, “ujarnya. Dikatakannya bagi siapa saja yang terpilih nantinya harus berterima kasih kepada masyarakat, karena mereka rela mengorbankan waktu untuk memberikan hak suaranya. Kemudian harus menjaga kepercayaan masyarakat dan jangan sampai mengecewa mereka. “Pengorbanan masyarakat untuk memilih pemimpin desanya patut diancungkan jempol, sebab mereka rela meluangkan waktunya untuk menggunakan hak suaranya dalam memilih pemimpin

yang amanah, “ucapnya. Ia menghimbau kepada seluruh masyarakat harus menjadi pemilih yang cerdas dan harus memilih pemimpin yang benar-benar memikirkan kemajuan desa. Selain itu juga masyarakat jangan mudah terpancing oleh kondisi, supaya tidak terjadi kericuhan. Kemudian lanjutnya bagi seluruh calon‎ menang atau kalau itu sudah ditakdir oleh allah SWT, namun setiap didalam pertarungan pasti ada kalah dan pastinya ada yang menang. “Bagi yang menang jangan terlalu mengombargombar kemenangannya, supaya tidak menimbulkan kemarahan bagi yang kalah. Sedangkan bagi yang kalah jangan berkecil hati dan masih banyak jalan untuk menuju romah, “himbaunya. (adv/lam)

Bupati H M Syarif Hidayat foto bersama dengan panitia Pilkades.

Bupati H M Syarif Hidayat saat menyalami para kandidat Pilkades.

Plt Sekda H Abdullah Matcik didampingi Kabag Umum H Syamsu Anwar saat membuka kotak suara.

Plt Sekda H Abdullah Matcik saat memberikan pencerahan kepada masyarakat dan calon Kades.

Plt Sekda H Abdullah Matcik saat menyalami kandindat calon Kades.

Plt Sekda H Abdullah Matcik didampingi Kabag Umum H Syamsu Anwar foto bersama dengan kandidat calon Kades desa Remban.


Email:

redaksi@palembang-pos.com redaksi.palpos@gmail.com

PLEMBANG KITO

PALEMBANG POS selasa 6 september 2016

Jadwal Shalat Subuh : 04:49

Dzuhur: 12:09 Ashar: 15:29

Maghrib: 18:09 Isya: 19:20

9

www.palembang-pos.com

Mulai Pasang Pondasi

Pembangunan Fly Over Bandara-TAA PALEMBANG - Pembangunan fly over di Simpang Bandara-Tanjung Api-api (TAA) saat ini terus berjalan. Bahkan, tidak lama lagi akan segera dilakukan pemasangan pondasi.

Banyak Sakit Mata & Diare Wali Kota Palembang, Harnojoyo didampingi Wawako Palembang Fitrianti Agustinda meninjau tempat penjualan hewan kurban di Jl Soekarno Hatta, kemarin (5/9).

PALEMBANG - Dinas Pertanian Perikanan dan Kehutanan (DP2K) Palembang, terus melakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban. Sejak awal Agustus lalu, n ke halaman 10

Foto : koer/Palembang pos.

Pantauan Palembang Pos, Simpang Empat Bandara di bagian tengah jalan sudah ditutup. Akibatnya terjadi penyempitan jalan yang memicu kemacetan di ruas jalan tersebut. “Ada taman yang kita bongkar karena terkena dampak sehingga kita bongkar untuk membangun fly over ini. Pembongkaran taman ini harus dilakukan, agar jalan tidak makin sempit dan arus lalu lintas bisa tetap berjalan,” kata Kontraktor Penyediaan Jasa PT Modern Widya Tehnical, Wahyu, Senin (5/9). Menurut Wahyu, pihaknya terus berkoordinasi dengan dinas terkait yakni Dishub Palembang. Namun, sejauh ini belum ada informasi untuk pengalihan jalur lalu lintas, guna menghindari kemacetan. Wahyu menambahkan, untuk pemasangan pondasi nanti pihaknya akan memakai sistem bore pile bukan tiang

pancang. Karena, dengan cara ini dinilai jauh lebih aman dan ramah lingkungan. “ Ti d a k m e n i m b u l k a n getaran dan lebih aman. Sekarang, sudah mulai beberapa persiapan untuk pemasangan pondasi ini dan juga mobilisasi alat,” bebernya. Dijelaskan Wahyu, pondasi Bore Pile adalah jenis pondasi dalam yang berbentuk tabung, yaitu berfungsi meneruskan beban struktur bangunan diatasnya dari permukaan tanah sampai lapisan tanah keras di bawahnya. “Pondasi bore pile memiliki fungsi yang sama dengan pondasi tiang pancang atau pondasi dalam lainya,” jelas dia. Untuk pemasangan pondasi bored pile ke dalam tanah, sambung dia, akan dilakukan pengeboran tanah terlebih dahulu, yang kemudian diisi besi n ke halaman 10

Tolak Bayar Sewa Tahunan PALEMBANG - Ratusan pemilik kios di Pasar 16 kemarin (5/9) menemui Wali Kota Palembang, Harnojoyo. Mereka mengadukan masalah biaya sewa kios yang dinilai para pemilik kios di Pasar 16 ini, sangat mahal. Para pemilik kios ini juga meminta agar Pemkot Palembang kembali memperpanjang Ratusan pemilik kios di Pasar 16 Ilir saat berdialog dengan Wali Kota Palembang, Harnojoyo di rumah dinas Wako Palembang, kemarin. Foto : rika/Palembang pos

Hak Guna Bangunan (HGB) yang sudah habis, Januari 2016 lalu. “Kami minta Pemkot Palembang untuk memberikan perpanjangan HGB dari tahun 2016-2036 atau 20

tahun. Dan kami mohon agar dana perpanjangan HGB itu sesuai dengan NJOP. Seperti di Pasar 16 Baru Ramayana itu membayar Rp 4,5 juta untuk 20 tahun,” kata Perwaki-

lan Pemilik Kios Pasar 16, KH Amirudin Nahrowi. Pria yang akrab disapa Cak Amir ini juga berharap agar n ke halaman 10

n ke halaman 10


PALEMBANG POS selasa 6 september 2016

10

Manjakan Peserta di Hari Pelanggan Nasional

foto : koer/palembang pos

PENERTIBAN : Satpol PP dan Linmas Kota Palembang menertibkan sejumlah gubuk liar yang berada di jalur hijau di Jl Gubernur H Bastari (Jakabaring) kemarin (5/9).

Palembang - Direksi BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palembang memberikan pelayanan yang super ekstra kepada para pesertanya. Hal tersebut dilakukan dalam rangka merayakan Hari Pelanggan Nasional 2016 yang jatuh pada Senin (5/9). Menurut Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palembang, Erisfa, kegiatan ini akan dilakukan selama tiga hari mendatang. Dengan harapan, pada peringatan Hari Pelanggan Nasional 2016 ini, para pelanggan merasakan sebuah kenyamanan ketika berurusan di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palembang. “Hari ini (kemarin, red), peserta yang datang ke Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palembang disuguhkan

beragam hal. Seperti disediakan minuman dan juga snack oleh petugas kami ketika mereka sedang menunggu antrean,” ungkap Erisfa kepada wartawan koran ini diruang kerjanya, kemarin. Saat memasuki gedung BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palembang, para peserta juga disuguhkan dengan beragam pemandangan yang berbeda dari hari-hari biasanya. Dimana, para karyawan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palembang mengenakan busana khas Palembang. “Untuk menyambut peserta yang datang, kami sambut dengan irama batang hari sembilan supaya menghidupkan suasana,” kata dia. Untuk menyemarakkan suasana kantor, pihaknya juga mendekorasi sudut-sudut ru-

angan supaya tampak terlihat cantik. Pihaknya juga menyiapkan doorprize bagi para peserta yang datang bertepatan dengan peringatan Hari Pelanggan Nasional 2016. “Intinya, pada Hari Pelanggan Nasional ini kami ingin benar-benar memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat peserta BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palembang. Mudahmudahan peserta puas dengan pelayanan yang kami berikan,” lanjut Erisfa. Disinggung mengenai target yang ingin dicapai pada peringatan Hari Pelanggan Nasional ini, Erisfa mengaku tidak memasang target khusus. Yang terpenting baginya, di Hari Pelanggan Nasional ini, para peserta dilayani dengan baik oleh para petugas. (ety)

Efisiensi Anggaran, BUMD Dimerger

Palembang - Efisiensi anggaran yang terjadi pada Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan berdampak kepada penyertaan modal untuk Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Sumsel. Dampaknya, beberapa BUMD di Sumsel pun kemungkinan besar akan digabung. “Kita lihat kondisinya nanti ya,” kata Gubernur Sumsel, Alex Noerdin, baru-baru ini. Alex mengakui, bahwa saat ini deviden yang dihasilkan beberapa BUMD seperti Prodexim belum optimal. Hal ini dikarenakan BUMD tersebut terlilit segala macam permasalahan. Diantaranya, ada

hutang pajak, dan itu harus diselesaikan terlebih dahulu. Namun mengingat saat ini tidak ada uang, maka harus ditunda terlebih dahulu pembayaran hutang pajak tersebut. “Kalo ditutup janganlah. Kami benahi dan nantinya akan dikembangkan, sehingga dapat menghasilkan deviden yang baik,” terangnya. Terkait adanya efisiensi yang terjadi di Pemprov Sumsel. Dirinya menerangkan, tentunya akan berdampak kepada penyertaan modal. “Kami hitung dulu uangnya. Kalau tidak memadai terpaksa dikurangi,” katanya singkat.

Sebelumnya, Asisten bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Setda Sumsel, Yohanes H Toruan mengatakan, semua kemungkinan dapat saja terjadi. Namun, apakah ada BUMD yang bergerak dibidang yang sama, karena jika ingin menggabungkan BUMD harus dibidang yang sama. “Semua BUMD berbeda bidang, jadi harus dianalisis terlebih dahulu,” terangnya. Menurutnya, saat ini kapabilitas BUMD Sumsel sudah cukup membaik, namun masih perlu ditingkatkan baik profesionalisme dan lain se-

Mulai ........

bagainya. Disinggung soal BUMD Sumsel yakni Prodexim dirinya mengakui bahwa Prodexim saat ini masih tergolong kurang baik dan ini terjadi sudah sejak lama. Namun, dengan adanya pimpinan baru diharapkan dapat mengubah BUMD tersebut dapat lebih baik lagi. “BUMD ini warisan, jadi sangat disayangkan jika harus dibubarkan. Dulunya BUMD ini bergerak dibidang ekspor dan impor, karena pada zaman dulu untuk mengekspor dan impor sangat sulit dan itu kebanyakan swasta,” tutup Yohanes. (ety)

dari halaman 9

Foto : istimewa

Suasana pelayanan yang diberikan karyawan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palembang dalam rangka Hari Pelanggan Nasional, Senin (5/9).

Masih Andalkan Dosen Terbang

foto : koer/palembang pos

Pembangunan fly over di Simpang Bandara-TAA sudah mulai berjalan dan akan dilakukan pemasangan pondasi. tulangan yang telah dirangkai dan dicor beton dengan mutu dan kualitas yang bagus. “Secepat ini akan kita pasang tiang pondasi bore pile ini dititik lokasi tersebut,” ungkap dia. Sejauh ini, kata Wahyu, pembangunan fly over ini tidak mengganggu pemban-

gunan light rail transit. “Selama kita berkoordinasi ini tak mengangu. Paling nanti apabila mengangu saling bergantian,” jelasnya. Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kota Palembang Sulaiman Amin mengatakan pihaknya masih

menunggu hasil kajian dari Balai Besar Jalan Nasional Wilayah III dalam hal ini Satuan kerja Metropolitan. “Ini masih dalam tahap kajian secara akademis mengenai pengalihan jalan tersebut,” katanya. Ia mengatakan dalam wak-

Tolak ........ seluruh pedagang di Pasar 16 Ilir tidak dibuat resah karena aturan yang tidak jelas. “Kami yakin hak-hak kami dapat dilindungi oleh Pemkot Palembang, karena itu kami sampaikan aspirasi kami ini,” ujarnya. Hal senada diungkapkan Alwi, salah seorang pedagang mengaku keberatan jika harus membayar sewa kios tahunan. Apalagi, besaran biaya sewa yang sudah disampaikan PD Pasar Palembang Jaya mencapai puluhan juta rupiah. “Besaran sewanya bervariasi, ses-

dari halaman 9 uai zona. Antara Rp 26 jutaan sampai Rp 40 jutaan pertahun. Kami sangat resah, karena ini terlalu mahal. Karena itu, kami minta agar ada perpanjangan HGB,” kata Alwi. Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Palembang Harnojoyo meminta agar para pemilik kios ini untuk tetap tenang. Pihaknya, akan segera berkoordinasi dengan PD Pasar Palembang Jaya untuk membahas masalah ini. “Kami akan kaji dulu, kita bicarakan dulu perlu duduk

satu meja semuanya agar didapatkan solusi yang tidak merugikan satu sama lain,” ujarnya. Wako juga meminta agar surat edaran mengenai bayar sewa pertahun itu untuk tidak dijalankan dulu. “Itu kan baru surat edaran belum dijalankan,” ujarnya. Harnojoyo juga berjanji dalam satu minggu kedepan akan memperjelas siapa yang berhak mengelola Pasar 16 Ilir. Apakah PD Pasar Palembang Jaya ataukah PT GTP. “Nanti kita paparkan sesuai dengan kajian

Banyak ........ sudah dilakukan sidak dan ditemukan hewan kurban yang sakit mata dan diare. “Hewan ini langsung dipisahkan dan diobati. Yang sudah sembuh itu dikembalikan kepada pedagang dan mendapat tanda khusus sudah diperiksa kesehatannya,” kata Kepala Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan (DP2K) Palembang, Harrey Hadi dibincangi disela-sela sidak yang diikuti langsung oleh Walikota dan Wakil Walikota di kawasan Demang Lebar Daun dan Soekarno Hatta kemarin (5/9). Sampai saat ini, setidaknya sudah ada sekitar 50 persen pedagang sudah diperiksa kesehatan hewannya dan sudah diberikan sertifikat khusus yang menyatakan hewan tersebut bebas penyakit.

tu dekat ini kajian tersebut akan selesai dan akan tahu solusinya untuk jalan tersebut. “Setelah selesai bagaimana solusinya maka kita tahu apa yang akan dilakukan untuk jalan dan akan dilakukan rekayasa lalin apabila ini sudah selesai,” ujar dia. (ika)

dari Unsri dll,” bebernya. Sementara Banwas PD Pasar Palembang Jaya, Toni Panggarbesi menjelaskan, untuk perpanjangan HGB itu jika Pasar 16 Ilir dikelola oleh pemerintah daerah, maka tidak bisa dilakukan. “Kalau dikelola oleh pihak ketiga atau swasta itu bisa HGB tapi kalau pemerintah tidak bisa dan harus sewa pertahun. Ini memang sudah aturan. Kita akan bahas dulu lagi dan memberikan penjelasan ke pemilik kios,” tukasnya. (ika)

dari halaman 9 Dijelaskannya, untuk hewan qurban yang dijual harus memenuhi syarat kesehatan dan syarat secara agama untuk hewan tersebut. Dari segi kesehatan misalnya, dilihat dari fisik maka hewan itu tidak ada cacat, mata bergerak aktif, kulit terlihat segar dan tidak kusam. Selain itu, kaki juga tidak boleh patah dan sapi harus minimal sudah berusia dua tahun dilihat dari gigi depan dan kamping minimal berusia 1 tahun. “Ini yang harus diperhatikan,” imbuhnya. Harrey menegaskan, penjual hewan kurban harus transparant dan welfare. Artinya, hewan tersebut diperlakukan dengan baik. “Untuk sidak hari ini (kemarin, red) tidak ada temuan hewan yang sakit. Kalau nanti ada penjual yang

menjual hewan yang tidak memenuhi syarat maka akan diperingatkan, jika masih juga akan dihentikan dan boleh jadi tidak diberikan lapak untuk berjualan,” tegasnya. Walikota Palembang, H Harnojoyo didampingi Wawako Fitrianti Agustinda menegaskan, hewan qurban juga tidak boleh cacat. “Pemkot melalui DP2K juga memberikan sertifikat kesehatan sapi dan kambing yang lolos uji coba,” imbuhnya. Harno menjelaskan, label ini tidak boleh hilang dan harus dibawa oleh pembeli. “Kami mengimbau agar pembeli benar-benar membeli hewan kurban yang sehat dan baik sesuai dengan syariah agama,” paparnya. Suyatnong, Kasi Keswan (kesehatan hewan) DP2K

menambahkan, ada empat tim yang dibagi untuk melakukan sidak hewan qurban. Empat tim tersebut, masing-masing terdiri dari paramedis dan tim khusus yang dibagi kedalam empat lokasi. “Sampai kemarin, setidaknya sudah ada 50 persen pedagang yang diberikan sertifikat atau sekitar 3 ribu sapi dan kambing yang dinyatakan sehat,” bebernya. Empat lokasi tersebut, mulai dari AAL yang terdiri dari kecamatan AAL, Kemuning, Sukarami dan IT 1. Lokasi kedua, yakni Sekojo yang juga meliputi IT 1, Sako, Kalidoni dan Semabor. Lokasi ketiga Gandus yang juga meliputi IB 1, IB 2, Bukit kecil dan Gandus dan keempat lokasi Plaju terdiri dari SU 2, SU 1 dan Kertapati. (ika)

Palembang - Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Palembang kini sudah menjalani masa perkuliahan sejak beberapa hari lalu. Meskipun masih dalam berbagai keterbatasan, namun Direksi Poltekpar Palembang tetap menjalankannya dengan profesional dan tidak mengesampingkan kualitas. “Saat ini kita memang berada di bawah supervisi kerjasama dengan Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Bandung. Kita akan melahirkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang bagus dan terjamin,” tegas Direktur Poltekpar Palembang, Irene Camelyn Sinaga, kepada wartawan koran ini, Senin (5/9). Untuk menghasilkan SDM yang benar-benar profesional di bidang pariwisata, pihaknya

juga mendatangkan tenaga pengajar mempunyai kualitas mumpuni. Sehingga, ketika para lulusan Poltekpar Palembang nanti dapat diandalkan ketika berhadapan dengan dunia kerja. “Semua mengadopsi dari STP Bandung. Kualitasnya, minimal harus sama dengan Bandung, dan kalau bisa melebihi. Untuk saat ini, kita juga masih mengandalkan dosen dari STP Bandung,” ungkapnya. Irene menambahkan, sampai dengan saat ini pihaknya masih menggunakan dosen terbang untuk memberikan pembelajaran kepada 200 mahasiswa angkatan pertama di Tahun 2016. Para mahasiswa tersebut terbagi ke dalam empat Program Studi. Sebagaimana diketahui, Poltekpar Palembang membuka empat

Mang Juhai Beberapo hari liwat, Mang Juhai dan bininyo yang supercerewet Bik Jubai, termasuk anaknyo Mac Dul, pegi kondangan di dusun Bik Jubai. Namun, begitu balek dari dusun, bukan cuma mobil yang rusak, namun Bik Jubai jugo tedemam. Apo yang tejadi dengan Bik Jubai, berikut kisahnyo. Kareno la lamo dipesan, temasuk dikirim undangan nian, Mang Juhai dan Bik Jubai, dak lemak idak kondangan tempat dulur Bik Jubai di dusunnyo sano. Alhasil, kareno nak ngajak Mang Oding dan keluargonyo, Mang Juhai tepakso nyiwo mobil adik ipar Mang Oding Nopol BG 1988 TG, untuk transportasi mudik. Tapi, kareno mobil siwo, Mang Juhai dan keluargo idak pacak nak nginap di dusun, dan laju balek setelah acara. ‘’Dek, abes acara ini, kito langsung balek lagi, kareno mobil ini nyiwo,” ujar Mang Juhai samo Bik Jubai. ‘’Memangnyo ngapo kak kito nak balek cepat mak itu,” tanyo Bik Jubai yang memang agak kurang cepat nalar ini. ‘’Kan mobil ini siwo dek, kapan kito nginap dan balek besok, tepakso kito nambah duit siwo dengan adik ipar Oding. Nak duet siwo hari ini bae kito saro, apolagi nak nambah duet siwo, lokak dak makan kito sebulan dek,” jelas Mang Juhai. ‘’Yo sudah, kalo memang harus balek nian, berarti agak sore bae kito balek, kalo nak ke kebon dulu, ngambek sayur dan dogan,” ungkap Bik Jubai. ‘’Dak apo kalo balek sore, jangan bae kito nginap dek,” tutur Mang Juhai. Setelah sore, Mang Juhai dan bininyo balek dari dusun, supayo

Prodi di bawah dua jurusan. Yakni Jurusan Hospitality dengan Prodi Tata Hidang, Seni Kuliner dan Divisi Kamar. Sedangkan Jurusan Perjalanan membawahi Prodi pengelola konvensi dan acara. Jurusan Hospitality menawarkan program Diploma III, sedangkan Jurusan Perjalanan dengan Diploma IV. “Prodi tersebut dipilih karena kebutuhan SDM di bidang pariwisata. Para mahasiswa saat ini berkuliah di kawasan Jakabaring Sport City (JSC) dengan pola Boarding School, atau asrama di Wisma Atlet. Sampai saat ini masih menggunakan dosen terbang. Diharapkan tahun ini jadi dosen tetap, dosen tetap minimal harus ada 24 dosen, minimal 6 dosen per Prodi,” tutup Irene. (ety)

Balek Dusun sampe rumah mereka di kota idak kemalaman nian. Tapi sial, baru bae mobil nak masuk kota, ternyato mobil itu rusak dan mogok. Maklum, jalan ke dusun Bik Jubai yang baru dibangun tahun kemaren, ternyato sudah belubang dan rusak galo, gara-gara banyak mobil truk sawit dan truk batubara liwat. Disisi laen, Bik Jubai yang banyak teguncang di mobil, malah melok sakit. Bahkan, Bik Jubai sampe berapo kali temuntah, dak sakit di perutnyo kumat lagi. Alhasil, belum sampe rumah, mobil yang didorong, langsung masuk rumah sakit, kareno Bik Jubai langsung dirawat saking idak tahan dengan sakitnyo. ‘’Ngapo pacak sakit pulok ini dek, awak BPJS kito belum diurus. Cubo tunggu beberapo hari lagi sakitnyo, atau minimal setelah BPJS kito selesai diurus, biar biso berobatnyo gratis dek,” kelakar Mang Juhai samo bininyo di rumah sakit. ‘’Nah kak, aku ni sakit kak, mano pacak ditahan besok luso. Sakit aku kumat, kareno kito ni kecapekan, la berapo ari bejalan terus,” ujar Bik Jubai sambil megangi perutnyo yang sakit. ‘’Yo dak apo dek, kelakar bae kakak ni, bukan serius,” terang Mang Juhai. ‘’Yo pulok kakak tuh. Mobil yang kito siwo bae pacak rengko galo, rusak sano sini. Apolagi badan aku ini kak, jadi wajar kalo nak tesakit, dan terengko,” tambah Bik Jubai. Hahaha, la benar pulok Bik jawaban kamu tuh, mobil bae pacak rusak kapan dipake terus, apolagi kamu capek bejalan terus, wajar kalo sampe sakit. (sam)


PALEMBANG POS selasa 6 september 2016

DET KSI PENDIDIKAN

11

Sumsel Pulang dengan Tangan Hampa Perwakilan Sumsel di FLS2N Tak Dapat Medali PALEMBANG – Sebanyak 59 siswa sekolah perwakilan Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) tidak dapat berbicara banyak dalam pagelaran ajang Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) di kota Manado pada 29 Agustus sampai 3 Setember lalu. Pasalnya, dari 12 jumlah cabang olahraga (Cabor) yang diikuti, satu pun perwakilan Sumsel tidak dapat satu pun medali. Kegagalan tersebut disinyalir karena tidak adanya proses penyaringan seleksi tingkat provinsi, sehingga membuat pencarian tim perwakilan Sumsel belum maksimal. Saat dikonfirmasi, Kepala Diknas Pendidikan Sumsel, Widodo membenarkan, satu pun utusan Sumsel sendiri belum mampu berbicara banyak dalam FLS2N tahun ini.

“Tidak adanya anggaran membuat kita tidak bisa menyelengarakan proses seleksi tingkat provinsi. Walaupun demikian, kita berharap tahun depan keadaan ekonomi akan lebih membaik sehingga bisa mempersiapkan lebih baik utusan Sumsel di ajang FLS2N 2017 di NTT,” kilahnya. Dikatakan Widodo, dalam ajang FLS2N di Manado terdapat 12 jumlah cabor yang dipertandingkan. Diakuinya ada sebagian yang tidak diikuti oleh tim perwakilan Sumsel.

Foto Rangga/Palembang Pos

Perwakilan para peserta FLS2N dari SMPN 9 Palembang. Sedangkan untuk cabor yang dikirim hanya terpaku pada bidang vokal grup, menyanyi solo, gitas klasik, film, cipta dan baca

puisi dan baca dan tulis cerpen untuk semua jenjang. “Total ada 59 siswa yang dikirim ke kota Manado, dian-

taranya tingkat SD 14 peserta, SMP 20 peserta, SMA 11 peserta dan SMK 14 peserta,” jelasnya. Mengenai Sumsel tak dapat

medali. Hal ini dilatari faktor tidak ada tahapan seleksi di tingkat provinsi Sumsel, makanya semua peserta ini dikirim berdasarkan dari kabupaten/kota yang ada. Oleh karena itu, dalam mengirim peserta sudah dilakukan kesepakatan bersama antar kabupaten yang ada. “Meskipun demikian ada beberapa peserta yang kita kirim ini tetap bisa lolos ke semi final. Namun karena memang persaingan FLS2N ketat, oleh karena itu juga kita belum mampu membawa medali tahun ini,” bebernya. Seperti tahun sebelumnya. Ia mengaku perwakilan tim Sumsel sekarang di FLS2N memang jauh menurun. Sebab dipelaksanan tahun lalu Sumsel bisa bisa membawa tiga medali meliputi satu emas, satu perak dan satu perunggu. “Ini menjadi bahan evaluasi kami ke depan, agar ditahun berikutnya perwakilan tim Sumsel bisa berhasil mem-

bawa medali,” tandasnya. Sementara itu, salah satu peserta FLS2N, Mulia Adinata mengaku mengikuti satu cabor, yaitu bidang debat Bahasa Indonesia. Dia mengaku, perlombaan debat bahasa Indonesia merupakan kali pertama yang dilakukannya. “Dalam pelaksanaan debat tersebut membahas tema tentang bahasa Indonesia membunuh bahasa daerah. Nantinya setiap peserta akan mendapatkan posisi sebagai orang yang mendukung, menolak ataupun independen,” kata siswa SMPN 9 Palembang kelas 8 ini. Meskipun dirinya tidak bisa memberikan yang terbaik buat Sumsel. Daikuinya para peserta di debat ini memang sangat hebat semua. “Tapi saya puas karena telah melakukan yang terbaik dengan melakukan berbagai opsi, seperti melakukan penyangkalan sebanyak dua kali,” pungkasnya. (roi)

Komitmen Tingkatkan Kualitas Pendidikan Pertamina EP Asset 2 Berikan Beasiswa Non Ikatan Dinas PRABUMULIH – Sebagai bentuk komitmen di bidang peningkatan kualitas pendidikan, PT Pertamina EP Asset 2 kembali memberikan beasiswa non ikatan dinas terhadap empat orang anak berprestasi yang berasal dari wilayah operasional perusahaan milik Negara tersebut, untuk melanjutkan pendidikan di AKAMIGAS Palembang. Anak yang beruntung mendapatkan beasiswa tersebut yakni, Febby Amilia alumni SMA Negeri Sukakarya, Rahma Aini Utami alumni MAN Sakatiga Kabupaten Ogan Ilir, Meri Arsianti alumni SMA YPNH Tanah Abang Kabupaten PALI dan Melen Artika Dianti alumni SMA Negeri 1 Rambang Dangku Kabupaten Muara Enim. “Kami memberikan pembiayaan penuh kepada mereka dari awal hingga akhir perkuliahan (wisuda), ini kami lakukan agar mereka bisa

kembali membangun daerah tempat tinggalnya,” ujar Ekariza, General Manager PT Pertamina EP Asset 2. Dijelaskan Ekariza, turunnya harga minyak dunia tidak menyurutkan langkah perusahaan yang dipimpinnya itu untuk memberikan bantuan berupa beasiswa di bidang pendidikan. “Sejak tahun 2014 sampai sekarang, sudah empat belas orang penerima beasiswa yang menjalani pendidikan disini, ditambah tahun ini empat siswa lagi,” bebernya. Masih kata Ekariza, beasiswa non ikatan dinas tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian dan tanggungjawab social perusahaan terhadap wilayah operasional. “ Beasiswa yang diberikan berupa biaya pendidikan selama 3 tahun penuh, uang saku bulanan, biaya tempat tinggal, transportasi setiap liburan, serta tunjangan komunikasi,” urainya.

Untuk dapat mengiktui program beasiswa tersebut sambung Ekariza, harus menempuh serangkaian seleksi yang dilaksanakan oleh Akamigas Palembang. “Kalau masalah seleksi kita serahkan kepada Akamigas,” tandasnya. Sementara itu, Direktur Politeknik Akamigas Palembang, Amiliza Miarti menuturkan, bahwa penerima beasiswa harus bisa membuktikan kepada Perusahaan yang telah membiayai penuh, utamanya untuk meningkatkan prestasi akademis yang bisa dipertanggungjawabkan. “Pertamina memberikan syarat bahwa IPK tiap semester minimal 3 sehingga beasiswa dapat terus diberikan kepada anak didik, dibuktikan dengan pencapaian salah satu penerima beasiswa berturut – turut mendapatkan IPK 4, hal ini membuat kami bangga,” pungkasnya. (abu)

foto: prabu/palembang pos

Penandatanganan Mou kerjasama oleh Manager Asset2 dan Direktur Poltek.

Foto Rangga/Palembang Pos

Suasana pembelajaran menggunakan media Laptop di SDN 179 Palembang.

Sekolah Diminta Terapkan Inovasi Digitalisasi PALEMBANG –Dinas Pendidikan Pemuda Olah Raga (Disdikpora) kota Palembang terus melakukan sosialiasasi digitalisasi ke sekolah yang ada di 16 kecamatan di kota Palembang. Hal ini guna menghadapi arus globalisasi di dunia pendidikan. Selain itu, pada tahun 2017 nanti, semua sekolah harus menggunakan penerapan berbasis Ilmu Teknologi (IT) atau inovasi digitalisasi, seperti salah satu contoh pembelajaran di SDN 179, sudah menerapan sistem pembelajaran

IT dengan media laptop. Kasi KurikulumTK/SD, Haris Basid mengatakan, pihaknya sudah menyusun jadwal sosialiasasi atau road show Digitalisasi ke semua kecamatan khususnya kota Palembang. “Pertama sekolah yang ada di kecamatan Kemuning yang digelar hari ini (kemarin, Red),” ujarnya. Dia mencontohkan, sekolah yang sudah inovasi digitalisasi, yaitu di SDN 179. Dimana anak-anak dari kelas 4, 5 dan 6 sudah menggunakan Laptop sebagai sarana menun-

jang pembelajaran. “Inilah salah satu contoh inovasi dari digitalisasi,” kata dia. Sementara itu, Kepala SDN 179, Maulina mengatakan, kegiatan yang disosialisasi oleh pihak Disdikpora kota Palembang, mengenai masalah inovasi sekolah diantaranya kebersihan, pengecatan sekolah, dan juga Kepala SD harus tahu arus globalisasi. Dia menambahkan, kegiatan selama satu hari sosialisasi digitalisasi ditujukan kepada Kepala SD di kecamatan Kemuning baik itu negeri

maupun swasta. Disdikpora sendiri mewajibkan pada tahun 2017 nanti, inovasi digitaliasi sebagai meningkatkan mutu pendidikan. “Beberapa minggu lalu semua operator di seluruh SD sudah dapat pelatihan Bimbingan Teknologi (Bimtek). Majunya sekolah itu tergantung manajernya si Kepala Sekolah, jika guru di SDN 179 Palembang sudah terbiasa menggunakan IT, tentu anak didiknya bisa menorehkan prestasi yang lebih baik,” jelasnya. (roi)

Tanggapan Kepala Sekolah Mengenai Adanya CCTV di Sekolah (1 / bersambung)

Pantau Aksi Mencurigakan di Sekolah Maraknya penggunaan Circuit Camera Television (CCTV) sebagai pengawasan, terutama di sekolah yang cakupan luas tentunya sangat berguna. Apalagi di sekolah yang cakupannya sangat luas. Salah satunya di SMKN 5, yang memiliki luas 1,5 hektar. RANGGA – Palembang Tak tanggung-tanggung, SMKN 5 memasang sembilan CCTV yang ditujukan buat memantau aktivitas pergerakan par guru dan siswa di sekolahnya. Pasalnya, menyediakan penjaga keamanan saja tidaklah cukup. Selain itu, beberapa sekolah yang menggunakan sistem keamanan CCTV di tempat mereka, digunakan untuk memantau dan melacak semua kegiatan yang berlangsung. Dengan memasang CCTV, ada banyak keuntungan yang didapat, yaitu bisa memantau pergerakan siswa, dan bisa melihat hal-hal mencurigakan seperti aksi pencurian serta hal lainnya. Pagi yang cerah mengawali

Foto Rangga/Palembang Pos

Ruangan CCTV di SMKN 5 Palembang. Koran ini untuk mencari sekolah yang menggunakan CCTV ini. Kami pun mendengar dari siswa, bahwa di SMKN 5 sudah menggunakan CCTV. Saat ditemui di ruang kerjanya, Kepala SMKN 5, Zulfikri menjelaskan, kegunaan CCTV di sekolah yang pasti banyak manfaatnya, diantaranya mengontrol semua

aktivitas kegiatan di sekolah dan bisa terpantau baik guru, siswa dan semua kalangan sekitar sekolah. “Apalagi pemasangan di sudut sekolah, tentu bisa melacak kejadian kehilangan atau aksi mencurigakan,” ujarnya, kemarin. Keuntungan lainnya, sambung dia, bisa memutar kembali waktu yang sedang

berjalan sebelumnya. “Sebagai kepala sekolah dapat memantau keadaan gurunya. Sesuai aturan sekolah ada sembilan CCTV, Insya Allah ke depan mau ditambah lagi, apalagi luas SMKN 5 sekitar 1,5 hektar. Oleh sebab itu dengan CCTV bisa terpantauwan semua aktivitas di sekolah,” tandasnya. (**)


sumsel raya

12

Palembang Pos selasa 6 september 2016

TPP PNS OKU Dipotong Dua Bulan

Proyek Dibayar Tahun Depan

Baturaja - Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Ogan Komering Ulu (OKU), Hanafi, menegaskan, bahwa kondisi defisit anggaran terjadi hampir di seluruh kabupaten/kota maupun provinsi di Indonesia. Termasuk di Bumi Sebimbing Sekundang yang realnya mengalami defisit Rp 118 miliar. Hal ini mau tak mau membuat pemerintah daerah mengambil berbagai kebijakan guna menutupi angka defisit itu. Salah satu cara yang ditempuh, diungkapkan Hanafi, adalah mengupayakan sisa (hutang) belanja modal dibayar di tahun 2017.

“Ada Rp 83 miliar (hutang tersisa) untuk belanja modal/kegiatan atau proyek fisik yang mau tidak mau akan dibayar Dinas Pekerjaan Umum (PU) Cipta Karya (CK) dan PU Bina Marga (BM) tahun depan,” ungkap Hanafi, kepada wartawan,

Senin (5/9). Selain itu untuk menutupi defisit ini kata Hanafi, pihaknya juga mau tidak mau memotong alias tidak membayarkan tunjangan penghasilan pegawai (TPP) pegawai negeri sipil (PNS) yang biasa diterima pegawai tiap bulan, untuk dua bulan. ”TPP juga dipotong sekitar 2 bulan yakni November dan Desember. Ya, itu untuk menutupi defisit. Jadi memang semua kena (efisiensi),” tandasnya. Bagaimana dengan anggaran tahun depan? Untuk tahun depan pihaknya mengaku belum tahu apakah akan ada pemangkasan lagi atau tidak. Yang jelas, mau tidak mau tahun depan seluruh SKPD harus melakukan efisiensi anggaran. (len)

BPMD Terima Tembusan Berkas Sanggahan Sekayu - Setelah tujuh hari pasca pemilihan kepala desa selesai, calon kepala desa (kades) yang kalah dalam pilkades serentak di Musi Banyuasin diberi kesempatan untuk melakukan sanggahan. Mereka diberi waktu selama tujuh hari. Seperti diberitakan sebelumnya, sebanyak 65 desa dalam 13 kecamatan di Musi Banyuasin (Muba) pada Sabtu (27/8) lalu, telah melakukan pilkades secara serentak. Dan tentu saja, dalam proses demokrasi (pilkades) ada yang menang dan ada yang kalah. Dan dari yang kalah, tentu ada yang tidak puas. Dan mereka ini yang diberi kesempatan untuk memperjuangkan hakhak nya jika memang ada yang dilanggar. Karena itu pihak Badan Pemerintahan Masyarakat Desa (BPMD) Muba menerima berkas sanggahan tentang pilkades, dimana berkas tersebut berupa sanggahan soal pelaksanaan pilkades. Melalui sanggahan tersebut, jika cukup ditemukan bukti bisa dilakukan penghitungan ulang, dan bahkan bisa dilakukan pemilihan kepala desa diulang lagi. Kepala BPMD Muba

Habiburahman melalui Kabid Pemeitahan Desa Alam S a bi t S S os m e nga t a kan pihaknya pasca pilakdes telah menerima beberapa sanggahan dari pihak calon kades yang kalah. ”Kita sudah menerima beberapa berkas sanggahan, dari beberapa desa yang ikut pilkades. Namun berkas sanggahan tersebut ditujukan kepada panitia dan BPD Muba, pihak kita BPMD sifatnya hanya tembusan saja,” ungkap Alam Sabit Saat dihubungi kemarin. Lanjut mantan Camat Sungai Keruh ini, dipersilakan kepada calon pilkades yang kalah bisa membuat sanggaham serta melaporkan ke jalur hukum atau PTUN. ”Kita sekarang ini menunggu rekapitulasi suara hasil dari pilkades yaitu dari panitia dan BPD setempat dimana dari agenda pilkades bulan September ini, bagi kades terpilih akan dilantik,” pungkasnya. Terpisah, Kasusbdit Pemerintah Desa Fitriadi mengungkapkan, berkas tembusan sanggahan dari pilkades beberap waktu lalu ada berasal dari beberapa desa. Padahal sebelumnya para

calon kades tersebut sudah menandatangani kesepakatan untuk siap menang dan siap kalah di atas materai. ”Adapun berkas tembusan sannggahannya yaitu Desa Karang Agung Kecamatan Lalan, Desa Mendis Jaya kecamatan Bayung Lencir, Desa Sukamaju kecamatan Babat Supat, Desa Supat Barat Kecamatan Babat Supat, DesaTampang Baru Kecamatan Bayung Lencir, Desa Simpang Bayat Kecamatan Bayung Lencir, Desa Rantau Kasih Kecamatan Lawang Wetan, Desa Suka Damai Kecamatan Tungkal Jaya, Desa Mekar Jaya Kecamatan Sungai Keruh, Desa Ulak Paceh Lawang Wetan, dan Desa Telang Kecamatan Bayung Lencir,” papar Adi, kemarin. Masih Adi, untuk desa yang menjadi perhatian yaitu desa Mendis Jaya, Supat Barat dan Rantau Kasih. Ketiga desa tersebut menjadi perhatian karena sanggahan mereka tentang selisih suara, ada saat perhitungan jumlah suaranya calon kadesnya draw atau sama, saat dihitung ulang ada selisih satu suara, dan ada juga yang selisih 4 suara,” pungkasnya. (omi)

Jelang Idul Adha Sembako Stabil PAGARALAM - Menjelang Hari Raya Idul Adha (Hari Raya Qurban) yang dijadwalkan pada 12 September nanti tidak mempengaruhi harga sembako. Secara umun harga sembakao stail. Hanya minyak curah yang mengalami kenaikan sedikit. Pantauan di lapangan minyak sayur jenis curah yang mengalami kenaikan, selain itu sembako tidak mengalami kenaikan ataupun penurunan, saat ini harga minyak di pengecer Rp 12.000 per kilo atau naik sedikit dari harga sebelumnya Rp 11.000 per kilo. Endrison (46) salah satu penjual sembako mengatakan, dari

berbagai macam sembako yang dibutuhkan ibu rumah tangga (IRT) hanya minyak curah yang mengalami kenaikan, selain itu masih stabil seperti biasanya. ”Harga ini naik dari agennya, sepertinya ini disebabkan kenaikan harga sawit,” ujarnya. Lanjut Endrison untuk Sembako lainnya masih harga yang sama alias tidak berubah misalnya gula pasir Rp 14.000 per kg, telur masih Rp 38.000 per karpet atau Rp 1.300 per butir dan gandum di harga Rp 7.500 per kilo. Ditambahkan Endrison sepertinya Hari Raya Qurban tidak akan mengalami kenaikan harga sembako secara signifikan. Namun

konsumen akan mengalami peningkatan mendekati hari H Hari Raya Idul Adha nanti. ”Hal ini sudah jadi langganan setiap tahun kalau mendekati hari H konsumen banyak membeli perlengkapan hari raya,” tungkasnya. Sementara itu, Sri, salah seorang IRT di Pagaralam mengatakan bersyukur sembako tidak mengalami kenaikan seperti lebaran Idul Fitri lalu, sebab kenaikan ini membuat pengeluaran rumah tangga menjadi membengkak. ”Kalau bisa harga sembako tetap stabil agar kebutuhan lainya bisa dipenuhi,” harapnya. (cw03)

Dapat Bantuan 100 Ekor Sapi Australia Baturaja - Dinas Perikanan dan Peternakan (Disnakan) Ogan Komering Ulu (OKU) akan mendapat bantuan sapi jenis Brahman Cross atau sapi asal Australia. Tidak tanggung-tanggung bila benar terealisasi, maka Baturaja OKU, akan mendapat 100 ekor sapi. ”Rencananya kita dapat bantuan 100 ekor sapi jenis Brahman Cross ini. Sapi itu merupakan bantuan pusat melalui provinsi. Kita belum tahu kapan realisasinya, ini baru wacana kita sekarang masih menunggu,” kata Sekretaris Disnakan OKU, Joni Saihu, Senin (5/9). Meski merasa senang dengan gambaran akan mendapatkan

bantuan sapi berkualitas baik dengan jumlah cukup banyak, sebenarnya Joni sendiri merasa khawatir. Sebab, sapi jenis Brahman Cross asal Australia ini kurang cocok diternakkan atau dikembangkan di OKU. Sebab dari segi pakannya saja berbeda dengan sapi lokal. ”Nantinya jika benar kita mendapat bantuan, sapi-sapi ini akan diberikan ke kelompok tani. Kita sekarang masih menunggu kapan bantuan itu akan diserahkan ke kita,” kata Joni sembari menambahkan untuk wilayah OKU yang paling tepat untuk dikembangbiakan yakni sapi lokal saja. Joni menjelaskan, sampai saat

ini data populasi hewan di OKU cukup besar. Untuk kerbau sebanyak 2.082 ekor, sapi 8.374 ekor dan kambing 12.724 ekor. ”Populasinya sendiri tersebar di seluruh wilayah OKU,” kata Joni sambil menyebut data tersebut diambil per 31 Desember 2015 alias hamper dua tahun lalu. Joni menjelaskan, kalau hewan ternak sapi kebanyakan menyebar di Kecamatan Peninjauan, Lubuk Batang, Lubuk Raja dan Baturaja Timur. Untuk hewan ternak lerbau menyebar di daerah Ulu. ”Untuk kambing menyebar secara merata di seluruh wilayah OKU. Ini hewan ternak milik masyarakat,” ungkapnya. (len)

Foto: merlysa/Palembang pos.

Harga kopi yang mengalami kenaikan disambut gembira oleh petani kopi di Pagaralam. Tampak, kopi yang sedang diangkut untuk dijual ke pengepul.

Harga Kopi di Pagaralam Naik Sedikit Sekilo Rp 20.000 PAGARALAM - Petani kopi patut bergembira. Pasalnya, harga jual biji kopi mengalami kenaikan meski hanya sedikit. Kini, harga komuditi hasil perkebunan itu sudah tembus di Rp 20.000 per kg. Sebelumnya harga jual biji kopi berkutat di angka Rp 19.500 per kg. Pantauan di lapangan Robi salah seorang agen pengepul di Kota Pagaralam menyatakan kenaikan harga biji kopi ini belum terlalu lalu lama sebelumnya mengalami penurunan, namun sekarang kembali naik. ”Hampir sepekan ini kenaikan harga kopi,” ujarnya. Dijelaskan Robi, harga Rp 20.000 per kg itu tak berlaku untuk semua jenis biji kopi. Menurut dia, hanya kopi yang berkualitas baguslah yang

bisa mendapatkan harga jual sebesar itu. ”Kalau kopi benar-benar kering, bersih tidak banyak kotoran, kita berani membelinya seharga Rp 20.000 per kg, bahkan kalau kualitasnya di atas rata-rata, harganya bisa Rp 20.200 per kg,” jelasnya. Lanjut Robi, sebaliknya bila biji kopi itu belum kering dan tidak bersih, harga jualnya dipastikan berada di bawah Rp 20 ribu per kg. ”Kalau masih lempam (setengah kering) kita tak berani membelinya dengan harga tinggi, paling kita ambil dengan harga Rp 18.500 - Rp 19.000 per kg nya,” terang Robi. Kenaikan harga kopi diprediksi karena faktor pasar dunia. Di pasar internasional kemungkinan besar harga jual kopi memang sedang naik. ”Agen pengepul selalu ikut harga pasar, kalau turun, ya ikut turun,” ujarnya.

Sementara itu, Mirodi, salah seorang petani kopi di wilayah Bantunan menyambut baik kenaikan harga jual biji kopi kebutuhan. Menurut dia, kenaikan harga itu bisa membuat petani menjadi sangat terbantu, tetutama kebutuhan ekonomi. ”Kalau harga naik, otomatis pemasukan kami juga akan naik dan kami bisa memenuhi kebutuhan,” kata petani kopi ini. Sedangkan Kepala Dishutbun Ir Jumaldi Jani MM mengatakan, sejak beberapa minggu terakhir harga komoditi andalan kota Pagaralam ini harganya cukup baik. Di mana kondisi yang ada saat ini sedikit banyak sagat membantu masyarakat Pagaralam dalam memenuhi kebutuhan kehidupan mereka sehari-hari. ”Saat ini kualitas terbaik biji kopi dihargai Rp 20.000 per kg nya,” bebernya. (cw03)

PLN Mulai Rambah Dusun Lima Sekapak MUARADUA Masyarakat Desa Gemiung, tepatnya yang tinggal di Dusun Lima Sekapak yang selama ini penerangan di rumah mereka hanya menggunakan jasa turbin yang bersumber dari air sehingga kebutuhan lampu terkadang tidak terpenuhi, saat ini sudah mulai bisa berharap banyak. Pasalnya di dusun mereka saat ini telah terpasang tiangtiang listrik milik dari Perusahaan Listrik Negara (PLN). Artinya dalam waktu yang tidak lama lagi aliran listrik di tempat mereka sudah tepasang dan masyarakat bisa menikmati sepuasnya. Hal ini seperti yang diungkapkan oleh Sugik, salah seorang warga setempat. Dia membenarkan jika sudah satu bulan terakhir ini tiang milik PLN tersebut sudah terpasang di depan rumahnya dan di jalan-jalan sepanjang dusun. Dengan telah terpasangnya tiang-tiang tersebut, dirinya menyakini di tempat mereka dalam waktu yang tidak lama lagi akan mendapatkan pasokan aliran dari PLN untuk menerangi rumah mereka. ”Alhamdulilah sebentar lagi di dusun kami ini akan masuk aliran listrik yang bersumber dari PLN. Dengan begitu kebutuhan penerangan dan lain sebagainya akan terpenuhi,” ujarnya. Lanjut bapak dua anak ini, kegembiraan dirinya dan warga masyarakat lainnya sangat beralasan hal itu mengingat selama ini untuk kebutuhan penerangan di rumah mereka hanya menggunakan turbin. Dan itu hanya bisa untuk penerangan rumah saja, sedangkan untuk kebutuhan lainnya seperti memasak,

foto kris/palembang pos

Tiang listrik PLN yang sudah terpasang di Dusun Lima Sekapak Desa Gemiung. setrika, menghidupi kulkas, tidak bisa dilakukan. ”Memang kalau untuk kebutuhan penerangan, kami mengandalkan dari turbin. Namun untuk kebutuhan lainnya seperti menonton tv dan sebagainya tidak bisa karena daya listrik yang dihasilkan turbin tidak kuat,” ucapnya. Ditambahkan oleh Sugik, atas dasar itu dirinya mengharapkan kepada pihak PLN agar setelah jaringan tersebut sudah terbentang supaya bisa secepatnya untuk memasukkan aliran ke tempat mereka agar masyarakat setempat bisa menikmati aliran listrik

dengan baik. ”Besar harapan kami kepada pihak PLN agar bisa secepatnya memasukkan aliran listrik ke tempat kami ini. Sebab jika masuk musim kemarau maka debit air saka akan mengecil dan itu sangat berpengaruh kepada tegangan yang bersumber dari turbin. Ini saja kalau sudah jam 10 malam maka lampu di rumah saya akan mati karna sudah tidak tertarik lagi,” tuturnya. Dengan sudah masuknya aliran listrik nanti, ungkapnya maka walaupun musim kemarau ataupun musim hujan masalah penerangan di wilayah mereka tidak akan

ada kendala. “Kalau aliran listrik dari PLN sudah mengalir maka walaupun musim hujan ataupun musim kemarau maka lampu di rumah kami akan tetap menyala,” terangnya. Terpisah Kepala Desa Gemiung, Nasria SPd didampingi Kepala Dusun Lima Sekapak, Dariyanto, mengungkapkan dirinya selaku Pemerintah Desa bersama masyarakat setempat menyambut baik dengan telah terpasanganya tiang listrik yang dilakukan perusahan Plat merah tersebut. ”Kami selaku Pemerintah Desa mewakli seluruh warga Dusun Lima sangat berterimakasih dengan Pemerintah Kabupaten karena jaringan listrik di tempat kami telah terpasang. Hal itu menandakan dalam waktu yang tidak lama lagi aliran listrik dari PLN akan masuk ke Tempat kami yang memang sudah lama dinanti oleh masyarakat,” ujarnya. Lanjut PJ Kades ini yang juga bekerja di Kantor Camat Buana Pemaca ini, dengan telah masuknya aliran listrik di Dusun Lima tersebut maka dapat menjadikan tempat tersebut akan terang benderang. “Selama ini jangankan untuk memasang lampu diteras rumah warga, untuk didalam rumah saja hanya bisa dua lampu, itu pun kalau Air Saka stabil maka bisa bertahan sampai jam 12 malam. Namun jika sudah musim kemarau seperti ini maka debit Air akan mengecil dan daya yang dihasilkan oleh turbinpun akan turut mengecil sehingga hanya bisa bertahan sampai jam 10 malam dan diperparah lagi kalau airnya sangat kecil maka lampu tidak akan hidup,” tuturnya. (res)


PALEMBANG POS selasa 6 september 2016

SUMSEL RAYA

13

Petani Ketakutan Buka Lahan

Dampak Ancaman Sanksi Pemerintah

BATURAJA - Petani di Kecamatan Sosoh Buay Rayap, Ogan Komering Ulu (OKU) mengeluhkan ancaman pembakaran lahan yang diberikan pemerintah. Pasalnya, sejak ada ancaman itu para petani ketakutan untuk melakukan pembakaran lahan. “Ya kami takut, bagaimana kami mau buka lahan dan bercocok tanam,”ucap Gar-

subi salah satu kelompok tani didampingi dua rekanya saat dijumpai di kantor Pemkab

OKU, Senin (5/9). Untuk di daerahnya sendiri kata Garsubi, sudah ada beberapa petani yang didatangi pihak Polsek setempat dan dikenakan denda. Padahal, para petani yang mendapat denda itu hanya membakar bekas dahan jagung sehabis panen. “Kan ini sudah tidak memberi rasa aman pada petani, masak hanya bakar limbah jagung harus didenda. Kalau perusahaan okelah didenda, inikan masyarakat biasa,”ucapnya kesal. Memang dalam peraturan

terkait pembakaran lahan itu sudah mereka pahami, namun demikian pihaknya tidak bisa berbuat banyak untuk membuka lahan yang pada dasarnya sudah menjadi tuntutan ekonomi baik setiap warga di kecamatan itu. “Katanya harus ada izin. Nah giliran mau buat izin, eh sudah diminta biaya,”celetuk rekan Garsubi. Senada diungkapkan Ketua UPTD Pertanian Kecamatan Sosoh Buay Rayap, Agus Paharyono. Agus membenarkan, jika petani di daerah itu

ketakutan apalagi sudah ada yang didenda pihak Polsek. Hal ini mengakibatkan banyak petani urung untuk membersihkan lahan pertanian bila sudah begitu akan banyak petani yang merugi lantaran tak bisa bercocok tanam. “Petani sudah susah jadi mau gimana kalau tidak diijinkan, padahal mereka (petani,Red)

tidak sampai membakar lahan secara besar seperti perkebunan kelapa sawit.

Petani sekarang minta solusi jangan ditakuti,” tegas Agus. (len)

Menfaatkan Sumber Daya Alam Gas Atasi Persoalan Listrik di Muratara

foto: lukman/palembang pos

MURATARA – Guna untuk mengatasi permasalahan listrik diwilayah Kabupaten Muratara, DPRD Provinsi Sumsel menyarankan agar Pemerintah Kabupaten Muratara‎ menggunakan pola gas untuk jaringan listrik.

Bastari Ibrlahim, anggota DPRD Provinsi Sumsel mengatakan, untuk mengambil solusi daerah terang benderang Pemkab Muratara harus menggunakan pola gas karena tidak membutuhkan waktu yang banyak dan mudah didapatkan dibanding bahan batu bara. “Kita telah mengetahui bahwa Wakil bupati kita latar belakang seorang pengusaha. Jika ingin

segera gunakan lah pola gas. Karena waktu yang dibutuhkan tidak terlalu lama dalam pembuatannya kurang lebih hanya enam bulan, “ katanya. Ia menjelaskan, dirinya sudah melakukan pendekatan dengan investor yang siap mengelolah dan tinggal bupati dan wakil bupati melakukan lobi-lobi tentang pembangunan pembangkit mengunakan

gas tersebut. “Saya sudah ketemu langsung dengan pengusaha dan menyatakan harus ada kesiapan. Kata mereka (pengusaha,Red) itu dalam waktu 6 bulan selesai dan langsung bisa digunakan,” tuturnya. Sementara Bupati Muratara, H M Syarif Hidayat mengatakan, sekarang sudah berkoordinasi dengan

pihak PLN dan pada tahun ini (2016) sedang dilakukan proses-prosesnya. Mulai dari kecamatan Rawas Ilir hingga tahun depan di Kecamatan Ulu Rawas. “Kesiapan dari kita sudah dilakukan dan saya meminta kepada masyarakat untuk ikut serta membantu supaya keamanan terjamin dan terang benderang akan tercipta, “ pintahnya. (lam)

Suasana pelatihan deteksi dini kanker payudara i di Hotel Griya Sintesa Muara Enim, Senin (5/9).

Cegah Kanker Payudara, Deteksi Dini

MUARA ENIM - Penyakit kanker payudara yang menyerang kaum hawa dan terus mengalami peningkatkan jumlah korbannya mendapatkan perhatian serius dari Kementerian Kesehatan RI. Untuk mengantisipasi penyakit yang mematikan itu, Kementerian Kesehatan terus melakukan upaya pencegahan dengan melalui deteksi dini. Pelatihan deteksi dini kanker payudara itu diikuti 30 dokter dan bidan Puskesmas di Kabupaten Muara Enim. Pelatihan selama 3 hari itu berlangsung di Hotel Griya Sintesa Muara Enim, Senin (5/9). Tim Pelaksana Pelatihan, Jasri Zulkifli, mengatakan, pelatihan tersebut sengaja diambil dari para bidan maupun dokter yang bertugas di Puskesmas dalam Kabupaten Muara Enim. Tujuannya, untuk memberikan pemahaman kepada mereka dalam mendeteksi dini penyakit kanker payudara yang dialami masyarakat di pedesaan. Karena saat ini kanker payudara sudah mulai banyak dialami para wanita di pedesaan. Para peserta mengikuti pelatihan teori dan praktek. “Pelatihan ini dilakukan bertujuan supaya para bidan maupun dokter di Puskesmas bisa melakukan tindakan pencegahan dengan mendeteksi dini penyakit tersebut. Kita juga berharap agar para wanita pedesaan bersedia melakukan deteksi dini penyakit kanker payudara,’ jelasnya. Menurutnya, saat ini Penyakit Tidak Menular (PTM) merupakan masalah kesehatan utama di seluruh dinuia. Sesuai laporan WHO, lanjutnya, pada tahun 2008 terdapat kematian hampir 57 juta jiwa di seluruh dan 63 persen diantaranya akibat penyakit tidak menular dinataranya kanker. “Kanker masih menjadi salah satu penyebab kematian yang ditakuti di seluruh dunia, karena kecilnya kemungkinan hidup untuk penderita stadium lanjut dan juga biaya pengobatan yang mahal,” jelasnya. Berdasarkan data global burden 2012 data kasus kanker adalah 12,1 juta jiwa dengan jumlah kematian 8,2 juta jiwa. Bila tidak dilakukan upaya pengendalian yang sesuai, sekitar 13,1 juta orang diprediksi akan meninggal pada tahun 2030. Sedangkan lanjutnya, menurut Riskedes 2013, prevalensi kanker di Indonesia sebesar 1,4 orang per 1000 penduduk. “Kanker merupakan penyebab kematian nomor 7 di Indonesia,” jelasnya. Dijelaskannya, sesuai data globocan tahun 2012, kasus baru kanker tertinggi pada perempuan adalah kanker payudara mencapai 40,3 per 100 ribu perempuan dengan rate tertinggi prevalensinya di dunia maupun di Indonesia,” jelasnya. (luk)

Lukman Palembang Pos

Wakil Bupati, H Nurul Aman menyerahkan bantuan BSPS kepada warga berpenghasilan rendah, Senin (5/9).

431 Warga Terima BSPS Dari Pemkab Khusus yang Berpenghasilan Rendah MUARA ENIM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim kembali menyalurkan sebanyak 431 unit Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) yang diperuntukan kepada masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Bantuan itu diserahkan

langsung Wakil Bupati Muara Enim, H Nurul Aman SH kepada warga tiga desa di kecamatan Muara Belida, bertempat di Aula Balai Desa Tanjung Baru, Kecamatan Muara Belida,Senin (5/8) “Pada tahun 2016 ini Pemkab Muara Enim kembali mendapat jatah sebanyak 431 unit kuota Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) dari Kementerian Perumahan Rakyat(Kemenpera), seluruh unit disalurkan kepada tiga desa wilayah kecamatan Muara Belida dengan rincian 190 unit di Desa Tanjung Baru, 135 unit di Desa Kayu-

are Batu dan 106 unit di Desa Patra Tani,” kata Wabup. Wabup mengatakan program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) dari Kemenpera ini sejalan dengan visi dan misi Kabupaten Muara Enim yaitu Sehat , Mandiri, Agamis dan Sejahtera (SMAS). Dijelaskannya, sesuai dengan target percepatan dan peningkatan sarana dan prasarana wilayah, tata ruang dan pemukiman, dengan sasaran pembangunan wilayah pemukiman yang berkelanjutan khususnya peningkatan kualitas rumah tidak layak huni secara swa-

daya kepada Masyarakat berpenghasilan Rendah diwilayah Muara Enim. “Kepada masyarakat dan pengelola agar dapat melaksanakan program ini dengan sebaik- baiknya, diupayakan agar dana yang diberikan pemerintah dipergunakan untuk memperbaiki tempat tinggal, dana jangan dipakai untuk keperluan lain apalagi diselewengkan,” pintanya. Sementara itu Kepala Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya (PUCK) Muara Enim, Ramlan, mengatakan semenjak diluncurkannya Program BSPS oleh Kemenpera, Kabupaten Muara

Enim selalu mendapatkan bantuan program BSPS dari 2012 sampai 2016 ini dan cenderung mengalami peningkatan jumlah kuota bantuan. Bahkan rogram BSPS di Muara Enim saat ini tertinggi se Sumsel dengan realiasi mencapai 6000 unit. “Untuk tahun ini Provinsi Sumatera Selatan mendapat kuota 2969 unit yang tersebar di 9 kabupaten. Sampai saat ini penyaluran BSPS di Kabupaten Muara Enim menduduki peringkat tertinggi di Sumsel telah mencapai 6000 dari target 8000 unit sejak digulirkan tahun 2012,”ujar Ramlan. (luk)

Tekankan Keamanan Kedatangan Presiden

PENDOPO - Rencana kedatangan Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo ke Bumi Serepat Serasan pada saat turnamen River Beach Boxing (tinju pantai) pertama di dunia akan digelar di Kabupaten PALI. Wakil Bupati PALI, Ferdian Andreas Lacony tekankan dan prioritaskan keamanan.Hal tersebut diungkapkannya, dalam rapat seluruh jajaran SKDP di lingkungan Pemkab PALI, persiapan kedatangan Jokowi, Senin (5/9) di Aula Pemkab PALI.

“Panitia daerah untuk utamakan keamanan ketika pak presiden datang,” kata Ferdian usai rapat persiapan kepanitiaan. Diungkapkanya, Kedatangan Presiden memiliki Satuan Operasi Prosedur (SOP) sendiri, misal satu minggu sebelum datang, paspampres sudah meninjau lokasi belum lagi tim yang lain. Untuk itu, panitia daerah harus menyiapkan kedatangan presiden. Selain itu Wabup juga menerangkan bahwa jad-

wal atau rute kunjungan presiden pun harus pula disiapkan oleh panitia. Baik itu TNI atau juga Polri pasti membutuhkan rute kunjungan pak presiden di Kabupaten PALI, jadi mereka juga bisa mempersiapkan keamanan untuk presiden. Apakah presiden menempuh jalur darat atau jalur udara agar sampai ke PALI, tentu tiap menit harus dipersiapkan oleh panitia di daerah. “Kepada seluruh panitia agar tidak mainmain untuk mempersiapkan

turnamen yang pertama kali digelar, jangan sampai ada namanya saja tapi orangnya tidak ada, minta tolong kross cek langsung di setiap SKPD,” tegas Ferdian. Sebelumnya, Junaidi Anwar dalam rapat juga membeberkan tentang tupoksi dari setiap bidang kepanitiaan. Seluruh SKPD dan forum FKPD di lingkungan Pemkab PALI serta 26 perusahaan yang beroperasi di Kabupaten PALI juga dilibatkan dalam kepanitiaan. (day)

Pol PP dan Pengemis Kucing-kucingan

LAHAT - Aksi memintaminta seorang perempuan paruhbaya di perempatan Pasar Lematang, Kota Lahat, cukup meresahkan warga yang melintas di kawasan jalan protokol Mayor Ruslan II itu. Apalagi sang pengemis terkesan memaksa meminta uang kepada warga yang melintas. Pol PP Kabupaten Lahat pun sempat kewalahan melacak jam operasi sang pengemis, lantaran sang pengemis memanfaatkan situasi aman dari

pengawasan Pol PP. Aksi main kucing-kucingan ini pun tidak membuat Pol PP patah arang. Setelah ditelusuri, ternyata sang pengemis memiliki suami yang berprofesi sebagai penarik becak, yang mangkal tidak jauh dari perempatan. “Biasanya pengemisnya mangkal sekitar jam setengah lima sore (16.30 WIB),” kata Kasatpol Lahat Sigit Budianto SH. Sudah banyaknya laporan masyarakat, membuat petugas Pol PP sempat hendak menang-

kap perempuan yang mengemis tersebut. Namun, suami pengemis langsung menyelamatkan, lantaran selalu memantau gerak-gerik istrinya. “Kami tambahkan patroli di hari libur guna mengantisipasi pengemis yang beroperasi,” terangnya Dinas Kesejahteraan Sosial Lahat lanjutnya, kewalahan dalam menangani pengemis. Pasalnya, dari dulu hingga sekarang belum ada solusi yang tepat terutama mengenai pembinaan agar para

pengemis dan anak jalanan tidak kembali turun ke jalan. “Kami belum punya ruang seperti panti sosial untuk menampung mereka,” ujarnya. Padahal untuk pembuatan panti sosial harus diajukan langsung kepada Kementrian Sosial. Sedangkan yang dibutuhkan bukan hanya bangunan fisik saja, tapi sarana pendukung lainnya, seperti tenaga psikologis dan tim yang mampu memberikan keterampilan. (rif)


Siti Liza

HIBURAN

14

Bella Shofie

Posting Kalimat Soal Jodoh

Jakarta - Bella Shofie sudah terlihat jarang membahas permasalahan rumah tangganya di media sosial kembali muncul dengan tulisan sindiran. Entah ditujukan untuk siapa, Bella mengungkap ungkapan tentang jodoh dan pernikahan melalui Instagram pribadinya, Minggu (4/9). “Jodoh itu pasangan jiwa, menikah itu pasangan tubuh,” begitu tulisan yang tertera pada foto yang diunggah Bella Shofie di akun Instagram-nya. Melalui keterangan foto, ia mengungkap bahwa cinta tidak akan datang karena paksaan. Pemilik akun @bonita.siahaan menyatakan tidak setuju dengan tulisan yang Bella unggah. Ia berpendapat bahwa pernikahan merupakan hal sakral yang pasti akan harmonis jika dibubuhi dengan rasa cinta di antara pasangan. “Bagi ajaran kami..nikah itu sakral.. Hanya sekali.. Apa yg dipersatukan Allah tidak dpt diceraikan manusia.. Mslh pertengkaran di dalam rumah tangga itu hanya bumbu2.. Toh kalo mengingat cinta dan sakral ny pernikahan psti akan rukun kembali..Kecuali nikah didasarkan materi dan nafsu mungkin yg anda post benar,” ungkap pemilik akun @bonita.siahaan. Tak terima, Bella Shofie pun membalas pernyataan tersebut dengan kalimat pedas. Ia pun memberi keterangan bahwa segala yang ia ungkapkan tersebut bukan pengalaman pribadinya. Lalu, kira-kira siapa yang ia sindir? “@bonita.siahaan Trus kalau misalnya pernikahan itu berlandaskan keterpaksaan dan ancaman apa harus dipaksakan untuk bersama?” ungkap Bella Shofie mengawali tulisan tersebut. (Rin/L6)

TelEpon Hotel & Tempat Hiburan di Palembang HOTEL

Hotel Aryaduta Palembang Telepon 0711 383838 The Arista Hotel Palembang Telepon 0711 350000 Hotel Novotel Palembang Telepon 0711 369777 Hotel Peninsula Palaembang Telepon 0711 7826055 Grand Zuri Hotel Palembang Telepon 0711 313800 Hotel Budi Palembang Telepon 0711 377878 Hotel Sanjaya Palembang Telepon 0711 362222 Hotel Aston Palembang Telepon 0711 388999 Hotel Grand Duta Palembang Jalan Radial No.1 Palembang 30134 Telepon 0711 372700 Hotel Emilia Palembang Telepon 0711 5630099 FEODORA HOTEL PALEMBANG Jalan Perindustrian 2 No.1202, Sumatera Selatan 30152 Telepon:(0711) 411929 FEODORA HOTEL GROGOL Jl. Dr. Susilo Raya Blok C8 No.113, Grogol Petamburan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta Telepon:(021) 56945000 FEODORA HOTEL MANGGA BESAR Alamat: Jalan Mangga Besar 4 No.18D, Kec.Tamansari, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia Telepon:+62 21 62203636

TEMPAT HIBURAN Center Stage Novotel Hotel Palembang Telpon 0711 369777 ext 1564 Bnice Luxury Club dan Karaoke Palembang Telepon 085267238253 Venues Luxury Club/KTV/ Resto Palembang Telepon 0711 360014 PC Lounge Hotel Princess Palembang Telepon 0711 313131 Selebrity Entertainment dan Karaoke Palembang Telepon 081368503333

Jakarta - Beredar sebuah video yang berisi pengakuan bahwa Aaliyah Massaid disebutsebut menjalani sebuah pengobatan di padepokan Brajamusti, milik Aa Gatot Brajamusti. Kabarnya, Aaliyah sampai dicekoki sabu-sabu dan diwajibkan menonton film dewasa. Mendengar rumor ini, sang om, Mudji Massaid kesal. “Kalau aku iya (kesal), aku anti Gatot, karena aku juga cuma sekali ketemu dia. Rasanya sih aneh. Orang yang aneh, walau dia baik. Dia ajakin aku juga ke rumah dia, tapi aku gak mau,” tuturnya via sambungan telepon, Senin (5/9). Ia tak bisa menjelaskan lebih detail soal keanehan Gatot. “Kayak apa ya, dia orangnya pakai country gitu. Kenalnya dari Reza (Artamevia). Aku ada acara dengan Reza, ketemu dia waktu dia nyanyi lagu dia religius. Cuma kalau sama orang baru, aku gak mau banyak ngomong ya,” beber Mudji. Adik almarhum Adjie Massaid ini masih akan mengecek dan memastikan apakah rumor tersebut benar adanya.

PALEMBANG POS SELasa 6 september 2016

Beredar Rumor Dicekoki Sabu

“Kita gak tahu, nanti aku mau cek semua dulu. Kalau beneran, pasti ada kabar dari saya juga. Pasti akan ke media dan bisa jadi juga (ranah hukum) kalau itu beneran. Karena ini gak baik kan ya. Anak-anak masih kecil mereka semua, berarti dia seperti pedofil ya kalau bener,” ungkapnya. Kini, Aaliyah dan Zahwa Massaid ada di bawah asuhan sang kakak, Dewi Massaid. “Kalau keluarga Massaid, kita selalu jaga anak-anak, yang lain kita maunya fokus ke anak-anak aja untuk sekolah, untuk kesehatan mereka. Selalu di keluarga Massaid, ada kakak Dewi. Yang paling penting keamanan anak-anak dulu,” tutupnya. (kpl)

Aaliyah Massaid

Aaliyah Massaid, Mudji Massaid dan Zahwa Massaid.

Konseling Selama 1 Jam

Berhasil Turunkan

Berat Badan

Jakarta - Beberapa waktu lalu Pinkan Mambo sempat menarik diri dari peredaran di dunia selebriti lantaran ikut suami tinggal di Amerika. Namun kini ia memutuskan kembali ke tanah air dan menyapa fans dengan single Coming Back. Dipengaruhi musik era 60-an, Pinkan mengaku menjadi diri sendiri di single baru miliknya. Ia tak hanya bermain vokal yang khas, tapi juga melakukan tarian yang gerakannya diciptakan sendiri. “Di single terbaru ini aku dance banget. Nggak ada yang tahu kan kalau aku sebenarnya suka ngedance? Dance emang aku banget. Makanya aku mau egois, nggak cuma orang yang senang ngelihatnya, tapi aku juga bahagia,” aku Pinkan ditemui saat media gathering Gold’s Gym di Citywalk Sudirman, Jakarta Selatan. Untuk menunjang performanya, Pinkan mengikuti program Power Transformation Challenge. Ia ingin menurunkan berat badan dalam waktu sembilan minggu dibantu personal trainer dan ahli gizi. “Performance aku sekarang butuh penampilan langsing dan bugar. Jadi memang harus program khusus. Aku biasanya nari sehari enam jam lalu nge-gym. Tapi tetap harus ada personal trainer untuk tahu ukuran badan udah ideal belum, gimana napas, gimana kekuatan jantung, semua diukur,” tegasnya. Sebelumnya, berat badan mantan duo Ratu ini mencapai angka 72 kilogram setelah melahirkan. Secara perlahan dengan dukungan pusat kebugaran langganannya itu Pinkan berhasil membuang lemak sebanyak sepuluh kilogram. Kini, ia bertekad turun lima kilo lagi selain demi kesehatan, tentu saja untuk penampilan. (kpl/abs/sjw) Reza Artamevia

Jakarta - Penyanyi Reza Artamevia, kemarin (Senin, 5/9) menjalani rehabilitasi pertamanya di kantor Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Nusa Tenggara Barat. Rehabilitasi pertama yang dijalani murid Aa Gatot Brajamusti ini berupa konsultasi saja. Rehabilitasi ini hanya berlangsung selama satu jam dan tak mengarah pada pemeriksaan atau pengobatan. “Tadi cuma konseling saja, sekitar satu jam. Perkembangannya bagus,” ujar Kepala BNNP NTB, Sriyanto, Senin (5/9). Mantan istri almarhum Adjie Masaid ini ditangkap jajaran polisi Mataram karena diduga sedang pesta narkoba bersama AA Gatot Brajamusti. Setelah dilakukan tes urine oleh polisi, Reza dinyatakan

Dewi Perssik menghampiri dan menyalami penonton yang sebagian besar adalah kaum Adam. Ada yang begitu menarik perhatian dalam video tersebut. Saat ia

positif mengonsumsi amphetamine. Reza Artamevia kemudian diperintahkan untuk menjalani rehabilitasi rawat jalan di BNNP NTB selama delapan kali pertemuan, terhitung sejak hari ini. (net/L6)

Terlihat Stres, Ternyata Haus Kasih Sayang Pinkan Mambo

Pakai Celana Terlalu Seksi Jakarta - Bagi Dewi Perssik, mungkin tak afdhol rasanya jika tampil tanpa mengenakan busana yang sensual. Setidaknya, penampilan itu yang kembali ditampilkan pedangdut tersebut, baru-baru ini. Pada Sabtu, (3/9) pemilik goyang gergaji itu berkesempatan menghibur warga Pekalongan di Sahid International Convention Centre Dupan Square Pekalongan. Dalam kesempatan itu, ia membawakan beberapa buah lagu dangdut bertema rock. “Terimakasih arek2 pekalongan matur suwun bangettt sampeyan2 kereeennn seruuu pecahhhh ???? salam rock & roll ?? i love you all pekalongn,” tulis Dewi Perssik dalam keterangan videonya, Minggu (4/9). Dewi Perssik tampil dengan dandanan serba gelap. Ia mengenakan baju yang dilapisi jaket berwarna hitam. Pelantun “Mimpi Manis” itu juga memadankan penampilannya dengan hot pants super mini. Tak lupa boots dengan heels tinggi yang senada dengan warna bajunya. Dalam video itu, terlihat bagaimana janda Saipul Jamil begitu ramah kepada ratusan penonton yang hadir. Itu terlihat dari Dewi Perssik

Reza Artamevia

hendak membungkuk untuk beramah tamah dengan penonton, paha hingga sedikit bagian bawah bokongnya sempat terekspos. Dalam beberapa kesempatan, Dewi juga terlihat tidak keberatan pipinya dipegang-pegang oleh penonton. Unggahan video ini tentu memicu beberapa reaksi dari para netizen. Ada yang mengkritik gaya berbusananya. “GA salah tuch pakaiannya..hadeuh clnax ko menggoda iman,” ungkap pemilik akun. @imaskurnia5774. “Maaf nggih mb, knp kebanyakan artis dangdut klo lg on air di tv costumnya selalu rapi , elegan dan sopan...tp klo lg off air, malah sebaliknya...!! Maturnuwun @dewiperssik16,” kata @adninawidjaya. Namun, ada juga yang mengapresiasi keramahan Dewi Perssik di atas panggung. “Ramah banget mamiii sm penonton,” ujar pemilik akun @ egashita “Konser dimanapun dan berbagai acara apa saja tetap bisa menyesuaikan dan pasti selalu ramai dgn penampilan @dewiperssik16 totalitas dan profesional dalam setiap performancenya smgt kak syg,” tulis @addeperssikdancer. (Ufa/net/L6)

Jakarta - Revi Mariska nampaknya sudah benarbenar ingin melupakan kariernya di dunia hiburan. Meski begitu, ia kini justru semakin menjadi sorotan dengan tingkah lakunya yang tak biasa di media sosial. Bahkan tidak sedikit orang yang mengira Revi Mariska kini sudah kehilangan akal sehatnya. Namun, tidak pernah ada bukti kuat terkait kondisi kejiwaan Revi. Hanya saja, beberapa kali postingannya di Instagram membuat dugaan itu semakin kuat. Seperti baru-baru ini, Revi Mariska terlihat menyanyikan lagu “Meriang” milik Cita Citata. Menariknya, Revi Mariska mengganti sebagian liriknya menjadi, “Aku meriang, aku meriang, aku butuh suami orang. Aku meriang, aku meriang, aku butuh pacar orang.. Aku meriang, aku meriang, aku butuh kasih sayang. Aku meriang, aku merindukan kamu sayang..”. Dari lagu yang dinyanyikannya, menunjukkan seolah Revi Mariska saat ini sedang membutuhkan kasih sayang dari seorang pria. Pernyataan Revi kali ini memang agak sedikit membingungkan. Pasalnya beberapa waktu lalu, bintang sinetron Misteri Gunung Merapi itu mengaku sudah menikah. Sayangnya

Revi Mariska hingga kini, sosok yang diakunya sebagai suami. Perilaku aneh yang ditunjukkan Revi Mariska ini pun mengundang simpati netizen. Mereka berharap artis 30 tahun itu bisa kembali tampil di layar kaca. Seperti diungkapkan @ andinypsbella, “kaka udah kenapa ka jangan kaya gitu”. “Cantik banget kaka, hayolah main sinetron kek dlu.. Jangan gtu gthu lagi,” @ sputriachmad. (net/L6)


pelayanan umum

Palembang Pos selasa 6 september 2016

15

Sukawinatan atau Soak Marak Begal 0821838XXXX: Salam sejahtera, saya berharap Kapolda Sumsel, Kapolri dan Kapolsekta Sukarami, dapat memenuhi permintaan warga Sukawinatan. Untuk menempatkan anggotanya di kasawan Sukawinatan atau kawasan Soak. Dimana jalan yang sudah dibuka memang membuat lalulalang ramai, namun juga membuat penjambretan kian marak. Mohon diperhatikan terima kasih.

bang, tlg perhatikan kinerja oknum aparat kelurahan Duku Palembang juga lurah, sering sekali melakukan pungli terhadap warga yang mengurus keperluan disana. Bahkan memaksa dan tak malu-malu minta duit sama warga. Kejadian ini sudah berlangsung lama dan warga resah. Tolong Pak Walikota dan Wakil Walikota Palembang yang baru dilantik, tertibkan.

terkait, Tolong pembangunan LRT itu dipercepat lagi. Sebab, kemacetan di Palembang ini sudah semakian parah dengan pembangunan kereta cepat itu. Kemudian, tolong dikaji lagi kegunaan dari LRT itu. Sebab, kalau LRT nantinya hanya dinikmati masyarakat kelas menengah ke atas, artinya tidak akan berdampak banyak pada kemacetan di Palembang ini. Terima kasih.

08238033XXXX: Pak Walikota Palem-

0819781XXXX: Bapak/ibu pejabat

088995XXXX: Bravo Palembang

Pos, tolong penjual tuak dikawasan kuburan Cina, Soak Simpur diberantas. Kami sangat resah. Keberadaan mereka disinyalir menyebabkan kawasan itu rawan. Terima kasih. 08137764XXXX: Tolong tindak oknum DLLAJ di Kayuagung, yang mengizinkan mobil Fuso dan Tronton mengangkut kayu milik PT TEL. Apa memang Perdanya sudah basi. Kami

cemas Pak. 0898739XXXX: Pak Kapolda Sumsel dan Kapolresta Palembang, jangan di 86-ke bandar narkoba yang ketangkep betigo itu. resah kami Pak atas perbuatan mereka. Tiap hari berjualan samo pesta narkoba, kami tau dio ado barang bukti yang dibuatnya tadi, tapi di bapak kagek kami kasih info lagi. Tapi jangan dikeluarke Pak ketiga Bandar berinisial Yo, Iy, dan Go itu. Terima kasih Pak Polisi.

Awasi Kesehatan Hewan Kurban

LAHAT - Tak ingin kecolongan terhadap penyakit hewan berbahaya, Dinas Peternakan dan Perikanan (Distannak) Kabupaten Lahat akan mengawasi penjual hewan kurban. Dijadwalkan mulai hari ini (6/9), petugas Distannak Lahat akan mendatangi seluruh penjual hewan kurban di wilayah Kabupaten Lahat. Kesehatan hewan yang dijual untuk kurban Idul Adha tersebut akan diperiksa secara menyeluruh. “Rumah potong hewan juga kami awasi,” kata Kepala Distannak Kabupaten Lahat Agustia Budiman, melalui Kasi Pengawasan Obat dan

Makan Ternak, Iskandar Zen. Pemeriksaan akan dimulai dari pedagang hewan kurban di wilayah Desa Muara Lawai, Kecamatan Merapi Timur, yang berbatasan langsung dengan Muara Enim. Kemudian akan dilanjutkan ke penjual di tempat lain, seluruh wilayah Kabupaten Lahat. Iskandar menjelaskan, pemeriksaan fisik. Selain itu, dalam pemeriksaan hewan kurban, sejumlah hewan akan

diberi suntikan vaksin dan sejumlah vitamin, diantaranya untuk daya kekebalan tubuh hewan. Sehingga hewan kurban yang akan dikonsumsi hari raya nanti, dipastikan kesehatanya. “Akan kami pastikan (kesehatan) seluruhnya,” ungkap Zen. Sementara itu, himbauan kepada masyarakat calon pembeli hewan kurban juga harus benar-benar jeli dan teliti dalam memilih hewan kurban, yang sempurna dan layak untuk kurban. ”Untuk hewan kurban, kondisinya harus benar-benar sempurna, tidak hanya bebas dari penyakit tetapi juga tidak boleh cacat,” himbaunya. (rif)

Anggaran Terbatas, Pilkades Manual TEBING TINGGI - Akibat adanya pemangkasan anggaran, berdampak pada koberadaan sistem Pemilihan Kepala Desa (Pilkades). Jika sebelumnya, Pilkades menerapkan sistem E-voting, namun sekarang dikembalikan ke sistem manual. Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Empat Lawang, Makmun mengatakan, kebijakan ini dilakukan

setelah melalui keputusan bersama dari Komisi I, camat, perwakilan desa yang akan melakukan pilkades dan BPMPD. Selain itu, juga sudah dilakukan kajian serta analisa. “Anggaran terbatas, sementara alat yang ada hanya berjumlah 42 unit. Sedangkan tempat pemungutan suara (TPS) ada 102. Berarti kekurangan yang ada bisa dibeli

atau disewa seperti sistem e-voting sebelumnya,” jelas dia. Selain itu, lanjut dia, harus ada pelatihan teknis penggunaan bagi panitia dan sosialisasi. “Pakai sistem manual bukanlah satu kemunduran tetapi dikarenakan kondisi keuangan daerah kita yang tidak stabil karena banyaknya pemangkasan,” terangnya. (day)

foto abu/palembang pos

GM Sumeks, Subki Sarnawi saat memberikan materi pada Ospek di YPP.

GM Sumeks Motivasi Mahasiswa Baru YPP Prabumulih - Untuk memacu semangat mahasiswa baru dalam menempuh kuliah dan menghadapi masa depan nantinya, Yayasan Pendidikan Prabumulih (YPP) mendatangkan General Manager (GM) Sumatera Ekspres, H Subki Sarnawi, Senin (05/09). Humas YPP, Rishi Suparianto mengatakan, kegiatan orientasi program studi pengenalan kampus (Opspek) diberi nama Muhasabah dengan tema Selimuti Duniamu dengan Akheratmu. Tujuannya, untuk memberikan suntikan semangat pada mahasiswa baru. “Jadi tidak hanya cerdas secara ilmu tapi juga baik secara moral. Sehingga menelurkan lulusan-lulusan yang memiliki mental membangun seperti yang diharapkan,”

ungkapnya. Dijelaskan Rishi, OPSPEK tersebut digelar selama dua hari dengan jumlah peserta sebanyak 150 mahasiswa dari 5 jurusan. “Kegiatan ini akan kami gelar secara berkesinambungan untuk mahasiswa baru tahun berikutnya,” bebernya. Sementara, H Subki Sarnawi dihadapan ratusan mahasiswa mengajak, para mahasiswa untuk berani menghadapi persoalan. Sebab orang yang sukses biasanya berawal dari keberanian menghadapi masalah. “Jangan bermimpi untuk menjadi orang besar kalau hanya selalu lari dari masalah,” ujar Subki. Dihadapan peserta opspek tersebut, GM Sumeks memperlihatkan kepada para mahasiswa cuplikan video film inspirasi seperti peng-

galan film The Legend of 1900, mahasiswa diajak untuk meresapi makna hidup dan arti kesuksesan sesungguhnya. “Orang besar yang ada di Republik ini semuanya berasal dari kampung. Entah itu Presiden kita, Ir H Joko Widodo, sejumlah menteri dan pejabat lainnya semuanya memulai karir dari nol. Jadi, semua mahasiswa disini jangan berkecil hati,” ucapnya. Masih kata Subki, kesuksesan tidak dapat diraih tanpa kegigihan, usaha dan kerja keras. “Kuncinya satu lagi, yakni restu dari kedua orang tua kita. Sebab, ridho orang tua itu ridho Allah. Marahnya Allah juga karena marahnya orang tua. Makanya, jangan sekali-kali mengecewakan hati orang tua,” pungkasnya. (abu)

Hari Ini Pilkades Secara Serentak Di Musi Rawas Utara MURATARA - Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) suasananya sudah mulai memanas dan hari ini, akan dilakukan pencoblosan untuk menentukan siapa yang menang dan siapa yang kalah dalam pesta demokrasi desa. “Ya besok (hari ini,Red) adalah hari puncak untuk Pilkades secara serentak untuk 50 desa di tujuh Kecamatan Kabupaten Muratara, “ujar Kepala BPMPD-K Suhardiman, Senin (5/9). Dia menghimbau, kepada seluruh masyarakat agar menjadi pemilih yang cerdas untuk memilih Kepala Desa (Kades) amanah, kemudian jangan mudah terpancing dengan kondisi. Sehingga tidak terjadi keributan. “Silahkan masyarakat memilih untuk mencari pemimpin yang

amanah dan jangan mudah terpancing dengan kondisi, agar pesta demokrasi di Kabupaten Muratara perdana secara serentak aman dan kondusif, “ himbaunya. Terpisah Camat Karang Jaya, Gunadi mengatakan tim panitia Kecamatan Karang Jaya, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) melakukan Distribusi Logistik ke 12 Desa yang tersebar di wilayah Kecamatan untuk pemilihan kepala desa (Pilkades) yang digelar.‎ “Sebanyak 12 desa yang mengikuti Pilkades secara serentak hari ini (kemarin, Red)) semua jenis logistik sudah lengkap yang kami distribusikan ke desa-desa dengan pengawalan aparat pengamaan, “ katanya. Logistik yang didistribusikan itu lanjut Gunadi, diantaranya kotak suara, surat suara, alat cooblos dan alat sejumblah lain yang penyaluranya dikawal langsung pihak kepolisian.

“Di Kecamatan Karang Jaya ada 12 desa yang mengikuti Pilkades serentak, yakni: Desa Bukit Ulu, Lubuk Kumbung, Sukaraja, Muara Batang Empu, Sukamenang, Tanjung Agung, Rantau Telang, Terusan, Muara Tiku, Rantau Jaya, Bukit Langkap dan desa Embacang Lama dengan kertas suara sebanyak 16.934 lembar, “jelasnya. Terkait akan diselenggarakanya, Pilkades serentak dan perdana bagi Kabupaten Muratara? Gunadi menghimbau supaya masyarakat dapat menjaga kekondusipan demi kelancaran Pilkades di Kecamatan Karang Jaya. “Distribusi ini kemungkinan sampai malam berakhirnya. Namun yang kami harapkan semoga pilkades serentak ini dapat berjalan dengan baik dan lancar. Sehingga kabupaten Muratara dapat menjadi contoh dalam Pilkades ini dengan daerah-daerah lain, “ harapnya. (lam)

Harian Umum

SIUUP No: 10: 415/SK/MENPEN/SIUPP/A7/1998 Penerbit: PT WAHANA SEMESTA PALEMBANG General Manager: Doni romadona Alamat Redaksi/Sirkulasi/Iklan: Jl Kol H Barlian No. 773, Telp (0711) 416211, 419300, fak (0711) 420153. Perwakilan Jakarta: Jalan Palmerah Barat Komp. Widuri Indah Blok A3 No. 353 jakarta Telp (021) 5330976 Fax. (021) 5322629.

Email Redaksi: redaksi.palpos@gmail.com, redaksi_palpos@yahoo.com. Email Iklan: iklanpalpos@gmail.com

Pemimpin Redaksi/Penanggungjawab: Doni Romadona. Redaktur Pelaksana: Bambang Samudra. Koordinator Liputan: Erika Sepriyanti. Redaktur Senior: Kawar Dante, Robbyansyah, Tri Hartono. Redaktur: Popa Delta, Rizky Perdana. Staf Redaksi: Deni Andriadi, Septi Harnika, Hetty, Mahendra Putra, Rangga Okta Ibrahim. Wartawan Daerah: Friday (Pali), Romi (Muba), Usuluddin (OI), Nurmuin (OKI), Lukman (Muaraenim), Arif (Lahat), Prabu (Prabumulih) Kristian (OKU Timur), Maryati (Mura & Lubuklinggau), Eko Marleno (OKU), Alam Ratu (Muratara). Sekretaris Redaksi: Kurnia Warda. Produksi/Layout: Yenhar, Sukarboy, Ahmad Syarif, Derry Farel. Fotografer: Kurniawan. Bagian Umum & Personalia: Nova Rina Bahraq (manager). Keuangan: Evi Suryani (Manager), Rika Herlina. Bagian Iklan/Event Organizer (EO): HerLina (Manager), Achmad Badawi, Encep Heri M, Alfian Albakareno, Nadya Novita Herida. Design Iklan: Dedi Irama. Account Executive (AE): Yenni Des Indra, Diana KD. Bagian Sirkulasi: Efrizon Susanto (Manager), Purwanto, Olif, Aritias, Suwondo, Soleh. Tarif Iklan: Iklan Baris (minimal 2 baris, maksimal 10 baris) Rp 8.800.-per baris/mm kolom, iklan display Full Colour halaman dalam Rp 50.000/mmk, Display Halaman 1 Full Colour Rp 85.000/mmk, iklan display hitam putih halaman dalam Rp 25.000/mmk, Iklan sosial (Duka cita, pernikahan, kelahiran) Rp 6000/mmk. Advertorial Satu Halaman (full color) Rp30.000.000, Iklan kolektif (ucapan selamat) Rp250.000/kapling. Terbit 16 halaman, Harga eceran Rp 3.000.- Bank Negara Indonesia Palembang Rekening No. 007.057.339.8, Bank Mandiri Palembang Rekening No. 112.000.413934.6, Bank SumselBabel Rekening No. 140.610.009.4. Bank BCA Rekening No. 8055040202. Penerbit: PT Wahana Semesta Palembang, Percetakan: PT Sumex Intermedia (isi diluar tanggungjawab percetakan) Alamat: Komp. Pergudangan Sky Park Bizz Blok C No. 2-3 Jln. Tembus Terminal KM.12 Alang-alang Lebar Palembang Telp. (0711) 5645363. Divisi Perusahaan Group Palembang Pos: Dian Fauzen, Ari Susanto, Erwin Mamora, Muntako BM, Cecep Suryono.


POLITIK KITO

16

PALEMBANG POS SELasa 6 september 2016

Beni Hernedi Disebut Langgar UU Pilkada Muba - Calon Incumbent Bupati Muba Beni Hernedi disebut telah melanggar UU No 71/2016 tentang pemilihan umum kepala daerah. Tudingan ini muncul menyusul dilantiknya 312 pejabat di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) Juli lalu. Mantan Ketua KPU Kota Palembang yang juga Direktur Lintas Politika Kemas Khoirul Mukhlis didampingi dua Staf Khusunya Taufik Hidayat SSos dan Kamada Usman SH, Senin (5/9) mengatakan, Juli lalu Plt Bupati Muba Benny Hernedi telah melakukan pelantikan terhadap 312 pejabat di Muba. Dan 11 diantaranya adalah pejabat eselon. Hal ini mengacu pada SK NO821.2/20/keplbkddiklat/ 2016 tertanggal 12 Juli. ”Padahal, berdasarkan UU No

71/2016 tentang pemilihan kepala daerah, yang mana pasal 71 ayat dua disebutkan gubernur, wakil gubernur, Bupati, wakil Bupati dan wali kota, wakil walikota tidak boleh melakukan pergantian pejabat enam bulan sebelum penetapan pasangan calon,” kata dia. Seperti diketahui, saat ini Muba sudah memasuki tahapan Pilkada dan pada 12 Oktober agendanya penetapan pasangan calon. ”Jadi apabila dihitung mundur, jelas yang dilakukan Benny melang-

gar aturan. Sementara dalam pasal lain disebutkan, bagi yang melakukan pelanggaran di ayat lima akan dikenakan sanksi berupa pembatalan pencalonan,” tukasnya. Diakui Muklis, kalau kebijakan itu bisa dibenarkan bila ada izin dari Mendagri. Akan tetapi, dalam dokumen ini tidak ada izin dari Mendagri dan Gubernur. ”Jadi sekali lagi kebijiajan yang dialkukannya sangat beresiko,” kata dia. Menanggapi masalah ini Staf Khusus Bupati Muba, Muslimin Pardi SH mengatakan apa yang dilakukan bupati itu telah melalui pertimbangan yang matang. “Saya yakin izin dari gubernur sudah ada. Meski tidak tercantum tapi ada. Sehingga masalah ini tidak akan berdampak pada pencalonan Benny kedepan,” tukasnya. (del)

Yulizar Siap Maju Pilkada Empat Lawang Palembang - Mantan Penjabat Bupati Ogan Ilir (OI), Yulizar Dinoto menyatakan kesiapannya untuk maju dalam pemilihan umum kepala daerah (Pemilukada) Kabupaten Empat Lawang, yang akan berlangsung 2018 mendatang. Sikap tegas ini disampaikan Yulizar menyusul banyaknya dukungan masyarakat dan organisasi masyarakat yang mengalir untuknya. “Sebetulnya saya tidak begitu ambisi untuk menjadi Bupati, namun karena tidak ingin mengecewakan masyarakat dan SOKSI yang telah memberikan kepercayaan untuk membangun Empat Lawang, maka saya akan mengerahkan semua kemampuan untuk mewujudkannya,” ujar Yulizar saat dihubungi koran ini kemarin.

Lebih jauh Wakil ketua DPD Golkar Sumsel Bidang Pemenangan Pemilu wilayah Sumsel II ini mengatakan kalau dirinya diberi amanah, maka dirinya akan meningkatkan pembangunan yang telah berjalan, serta memperbaiki prekonomian dengan pengentasan pengangguran, sehingga krimminalissasi bisa diatasi. “Jika memang diberi amanat, saya akan berupaya meningkatkan sosial ekonomi rakyat, sehingga mengurangi pengangguran khususnya usia angkatan muda disegala sektor. Selain itu, sebagai putra daerah yang turut berperan dalam melahirkan Kabupaten Empat Lawang, maka saya terpanggil untuk membangun daerah sendiri, asal rakyat menghendaki,” pungkas Yulizar yang slogan Berobat-Besunat-KB-Kaco

Mato Nedo Mayer. Sebelumnya Sekretaris DPD VI Soksi Sumsel, Supirman Dahlan, Senin (5/9/2016) mengatakan mendukung Yulizar karena selain merupakan ketua DPD VI Sumsel Soksi, beliau juga sudah berpengalaman, putra daerah dan tidak diragukan lagi track and recordnya selama ini. Selain itu, Noto sapaan akrab Yulizar Dinoto telah mengemban banyak jabatan seperti kepala PU, Bappeda, Inspektorat, Wabup lahat, dan Plt Bupati OI, serta kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumsel. Dimana dengan rekam jejak itu, jelas Yulizar memiliki kapasitas, dan sudah mempuni tidak diragukan lagi. (del)

Dapil VI DPRD Sumsel Tampung Aspirasi Warga

H Medy Basri Ssos

Kamirul SE

Sekaligus Sampaikan Pembangunan yang Berhasil Diperjuangkan Palembang - Berbeda dengan reses sebelumnya yang lebih banyak menampung aspirasi masyarakat. Pada reses tahap II tahun 2016 anggota DPRD Sumsel asal daerah pemilihan VI yang meliputi Kabupaten Muaraenim, Prabumulih dan Pali, tidak hanya menampung aspirasi,

Rizal Kennedy SH MM

tetapi mreka juga menyampaikan program-program yang berhasil diperjuangkan dalam anggaran baik tahun 2016 maupun tahun 2017. Adapun rombongan dapil VI yang ikut reses adalah Asgianto ST (Gerindra) selaku koordinator, Kamirul SE (Hanura), Rizal Kennedy SH MM (PPP), H Eddy rianto SH MH (NasDem), H M Giri Ramanda NK SE MM (PDIP), Dr Drs H Rachman Djalili MM (PDIP), Ir H Ahmad Yani MM (Demokrat), dan H Medy Basri Ssos (Golkar).

H Eddy Rianto SH MH

H M Giri Ramanda NK

Ditemui usai reses, Asgianto mengatakan, pada reses kali ini pihaknya bersilaturahmi dan berdialog dengan Camat, Lurah/ Kades, Ketua BPD, Ketua RT/ RW, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, organisasi pemuda, karang taruna dan pengurus partai politik yang ada di Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim, Kecamatan Panukal PALI dan Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih. “Selain mengunjungi warga di tiga kabupaten tersebut secara

H Rachman Djalili

bersama-sama, anggota dapil VI juga melakukan kunjungan ke konstituen masing-masing, untuk menampung aspirasi sekaligus menyampaikan program yang akan dilaksanakan di wilayah dapil VI,” ujar Asgi. Menurut Asgi, dalam dialog yang dilakukan dewan, baik secara bersama-sama maupun perorangan, persoalan yang disampaikan warga relatif sama yakni minta perbaikan infrastruktur jalan, jembatan, sarana air bersih, listrik dan lainnya. “Hal lain yang mereka

Ir H Ahmad Yani MM

keluhkan adalah masalah harga karet yang tidak kunjung membaik, sehingga mereka minta pemerintah segera mencarikan solusinya,” kata Asgi. Menanggapi semua persoalan itu, Asgi mengatakan, anggota dewan asal dapil VI akan menyampaikannya semua aspirasi itu kepada pihakpihak yang berwenang, untuk segera ditindaklanjuti. “Agar aspirasi ini lebih mudah diperjuangkan, kami sudah minta mereka membuat proposal secara resmi,” katanya.

Lebih jauh Asgi mengatakan, pada kesempatan yang sama rombongan dapil VI juga menyampaikan program yang telah berhasil mereka perjuangkan dalam anggaran baik dalam APBD 2016 maupun APBD 2017 diantaranya, pembangunan dan cor beton di Gunung Megang, pembangunan dan pengecoran jalan juga ilakukan untuk PALI dan Prabumulih. “Saya tahu, memang saat ini banyak terjadi pemangkasan anggaran, namun kami dari dapil VI akan terus berjuang agar dapil VI tetap mendapatkan alokasi anggaran untuk pembangunan. Kerja keras ini sengaja dilakukan, karena kami tidak ingin mengecewakan masyarakat yang telah mempercayakan suaranya kepada kami,” kata Asgi. (del/adv)

Asgianto ST

Ratusan masyarakat Prabumulih hadiri dialog.

Anggota dapil VI mendengarkan aspirasi warga Prabumulih.

Anggota dapil VI mencatat aspirasi warga Panukal PALI.

Warga Gunung Megang sampaikan aspirasi.

Koordinator dapil VI menanggapi aspirasi warga Gunung Megang.

Suasana dialog antara dewan dengan warga PALI.


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.