TERVERIFIKASI DEWAN PERS Penerbit: PT. LARAST PENA NUSA INDAH PERS
Laras Post @Laraspost
EDISI 139 TH. VII / 20 MEI - 02 JUNI 2019
Email : redaksilaraspost@gmail.com
RP. 5.000 (LUAR KOTA +ONGKOS KIRIM )
website : www.laraspostonline.com
Presiden Berharap Komisioner KPK Figur Terbaik
Menko Polhukam Harap Media Ajak Masyarakat Tenang
Denpasar, Laras Post – Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap terpilih figur terbaik menjadi pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Masa Jabatan Tahun 2019-2023. Presiden Joko Widodo saat memberikan keterangan pers di Denpasar, Bali, Sabtu (18/5).
Menkopolhukam
Jakarta, Laras Post – Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto berharap media massa, baik cetak maupun elektronik, mengajak masyarakat tenang dan tak terpengaruh oleh hasutan-hasutan, yang kian marak menjelang pengumuman hasil Pemilihan Umum oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), pada Rabu (22/5/2019) mendatang. Wiranto mengatakan, pihaknya mengajak media massa untuk bisa mengajak seluruh masyarakat Indonesia agar tetap tenang dan tidak terpengaruh dengan ajakan-ajakan, hasutan-hasutan yang mengarah kepada sesuatu yang justru bertolak belakang kepada hakekat Yang Kuasa. “Karena ada kemarahan disana, ada umpatan-umpatan, ada makian-makian di sana, bahkan ada melanggar hukum di sana,” ujarnya, saat Silaturahmi Bersama Pemimpin Redaksi Media Massa Dalam Rangka Membangun Kedamaian Umat dan Bangsa, Jumat (17/5/2019, di Jakarta. Menko Polhukam menegaskan, melalui media massa, pihaknya mengajak masyarakat untuk tidak terhasut dengan ajakan-ajakan, terutama saat pengumuman hasil
Berita Bersambung hal 11....
Selebrity
Ultah, Ikke Nurjanah Ikut Nyantri Jakarta, Laras Post – Penyanyi dangdut Ikke Nurjanah merayakan hari ulang tahun, pada Sabtu (18/5/2019) dengan mengikuti pesantren kilat. Ikke mengaku, sengaja mengikuti jadwal pesantren kilat diseusaikan dengan hari ultahnya. “Kebetulan teman aku bikin acara nyantri bareng dan aku minta waktunya sengaja dipaskan dengan milad aku,” ujar penyanyi lagu, Sing Sang Suwe ini, di Jakarta, Sabtu (18/5/2019). Menginjak usia ke 45, ia berharap dapat menjadi lebih baik, dalam menjalankan habluminallah dan habluminannas. “Selain hubungan aku dengan Allah, untuk hubungan aku dengan sesama manusia juga ingin aku perbaiki,” ungkapnya.
“Kita harapkan yang terpilih nanti betul-betul yang terbaik,” kata Presiden Jokowi kepada wartawan, usai mengunjungi Pasar Badung, di Jalan Sulawesi, Dangin Puri Kangin, Kecamatan Denpasar, Kota Denpasar, Bali, Sabtu (18/5/2019). Presiden menegaskan, pemerintah hanya menyiapkan Panitia Seleksi (Pansel) calon pimpinan KPK. Sedangkan tahap akhirnya ada di DPR. “Panitia seleksi akan memilih figur terbaik, dan diserahkan kepada DPR. Di sana diseleksi lagi, baru
keluar,” tegasnya. Menyinggung fokus pimpinan KPK yang dicari, Presiden Jokowi mengatakan tidak ada. “Yang paling penting memang tekanannya saya kira sama lah, di pencegahan dan di penindakan,” ungkapnya. Sebelumnya Presiden Jokowi telah menetap Pansel calon pimpinan KPK. Menurutnya, figur yang dipilihnya menjadi Pansel calon pimpinan KPK merupakan figur yang sangat kredibel dan memiliki kapasitas untuk menyeleksi, sehingga diharapkan yang
terpilih nanti yang betul-betul yang terbaik. “Ya kita harapkan panitia seleksi ya, beliau-beliau ini nanti yang menyeleksi calon ketua komisioner di KPK, sudah, kita berikan kepada Pansel, panitia seleksi itu,” tutur Presiden Jokowi. Penetapan Pansel calon pimpinan KPK tertuang dalam Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 54/P Tahun 2019 Tentang Pembentukan Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi Masa Jabatan Tahun 2019-2023, tertanggal 17 Mei 2019.
Cegah Spekulan, Pemerintah Bekukan Lahan Calon Ibu Kota Jakarta, Laras Post – Guna mencegah spekulasi harga tanah, pemerintah akan membekukan lahan yang diproyeksi menjadi kawasan ibu kota baru menggantikan DKI Jakarta. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Sofyan Djalil mengatakan, langkah ini akan diambil untuk mencegah aksi spekulasi harga tanah, setelah Presiden Joko Widodo (Jokowi) nanti me n e n t u k a n da e r a h y a n g menjadi kawasan ibu kota baru. “Kebijakan ini nanti akan kita terapkan, jika sudah ditentukan wilayah yang menjadi kawasan ibu kota baru,” kata Sofyan, Jumat (10/5/2019), di Jakarta. Disebutkan, Kementerian ATR/BPN melalui Ditjen Tata Ruang sejak 2018 telah melakukan Kajian Kesesuaian Lahan pada alternatif lokasi pemindahan ibu kota Indonesia. Kajian Ditjen Tata Ruang merupakan bagian yang terintegrasi dengan kajian pemindahan ibu kota yang dikoordinasikan oleh Bappenas. Lokasi yang menjadi fokus kajian diantaranya Provinsi Kalimantan Tengah, Kalimantan
Menteri Agraria dan Tata Ruang / BPN, Sofyan Djalil
Timur, dan Kalimantan Selatan. Adapun beberapa kriteria dalam menentukan calon ibu kota negara antara lain, lokasi relatif berada di titik pusat geografis negara, aman dari bencana, memiliki daya dukung lingkungan yang mencukupi, tersedia lahan milik negara dalam skala luas, dan terdapat dukungan infrastruktur. Harapannya, pengembangan ibu kota negara yang baru akan dapat dilakukan secara optimal dengan tetap memperhatikan ekosistem untuk keberlanjutan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Presiden Tinjau Lokasi Sebelumnya, Presiden
Jokowi melakukan peninjauan salah satu lokasi calon ibu kota Indonesia, di Kelurahan Tumbang Talaken, Kecamatan Manuhing, Kabupaten Gunung Mas, Provinsi Kalimantan Tengah, pada Rabu (8/5/2019). Dalam kunjungan ini, Presiden didampingi oleh Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Menteri ATR/BPN, dan Gubernur Kalimantan Tengah. Presiden Jokowi menilai, dari sisi luas, lokasi yang terletak di Kabupaten Gunung Mas itu yang paling siap untuk dijadikan sebagai pengganti DKI Jakarta.
Dalam Keppres tersebut, Presiden menetapkan 9 nama anggota Pansel Calon Pimpinan KPK 2019-2023 yaitu: 1. Dr. Yenti Ganarsih, S.H., M.H. (Ketua merangkap Anggota); 2. Prof. Dr. Indriyanto Senoadji, S.H., M.H. (Wakil Ketua merangkap Anggota); 3. Prof. Dr. Harkristuti Harkrisnowo (Anggota); 4. Prof. Dr. Marcus Priyo Gunarto, S.H., M.Hum.; 5. Prof. Dr. Hamdi Moeloek; 6. Dr. Diani Sadia Wati, S.H., LL.M.; 7. Dr. Mualimin Abdi, S.H., M.H.; 8. Hendardi, S.H.; dan 9. Al Araf, S.H., M.T. (Anggota). (her, sg, ram)
Evaluasi Sistem Kerja KPU Jakarta, Laras Post– Guna mengantisipasi terulangnya peristiwa meninggalnya petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) seperti pada Pemilu 2019, perlu dilakukan evaluasi sistem kerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada masa akan datang. Ketua DPR RI Bambang Soesatyo men gatakan, Pemilu 2019 berlangsung sukses Ketua DPR RI dan damai. Namun, Bambang Soesatyo meninggalkan duka yang mendalam bagi masyarakat karena ratusan petugas KPPS meninggal, usai mensukseskan pesta demokrasi itu. “Ini harus dicari sebab-musababnya, karena Pemilu tidak akan berhenti. Masih akan ada ratusan Pemilu yang datang,” ujarnya usai beraudiensi dengan Aliansi Masyarakat Peduli Tragedi Kemanusiaan Pemilu (AMPTKP) 2019, di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (14/5/2019). Bambang Soesatyo menyatakan, pihaknya mendorong pemerintah untuk melakukan penyempurnaan pada sistem Pemilu. “Keputusan kita adalah mengurangi beban di setiap TPS dari 500 menjadi 300 orang dengan harapan dapat mengurangi tekanan petugas KPPS,” ungkapnya. Selain itu ia menyebutkan, sistem rekrutmen petugas KPPS perlu diperketat dengan memperhatikan catatan kesehatan calon petugas, karena faktor utamanya bukan hanya kelelahan, tapi ada indikasi petugas tersebut memiliki riwayat kesehatan yang kurang baik. “Kita berharap tragedi Pemilu 2019, tidak boleh lagi terjadi,” tegasnya.
Berita Bersambung hal 11....
Berita Bersambung hal 11....
Laraspostonline.com Lolos Verifikasi Faktual Dewan Pers
Tim verifikasi Dewan Pers foto bersama Pemred Laras Post, Anggota Dewan Pers Hendry Ch Bangun saat menyerahkan C. Herry, SL beserta jajaran usai melakukan survey di kantor sertipikat verifikasi faktual siber laraspostonline.com kepada redaksi Laras Post, Kamis (28/2). perwakilan Laras Post.
Jakarta, Laras Post – Media siber laraspostonline. com akhirnya lolos verifikasi administrasi dan faktual dan telah mendapatkan sertipikat dari Dewan Pers. Sertipikat media siber laraspostonline.com yang berbadan hukum PT Larast Pena Nusa Indah Pers bernomor 347/DP-Terverifikasi/K/IV/2019 ditetapkan di Jakarta pada tanggal 28 Maret 2019. Sertipikat tersebut diterima pihak redaksi Laras Post yang diserahkan langsung Anggota Dewan Pers, Hendry Ch Bangun kepada perwakilan laraspostonline.com, Sugiarto di Gedung Dewan Pers Jakarta, Jumat (17/5/2019) siang. “Ini merupakan upaya kami agar media kami objektif dan profesional yang dapat menjadi acuan para pembaca,” ucap Penanggung Jawab laraspostonline.com, C. Herry SL di kantornya, Jumat (17/5/2019).
Berita Bersambung hal 11....