IAP NEWSLETTER Vol.1 Edisi Januari 2020

Page 1

IKATAN AHLI PERENCANAAN INDONESIA

TERBIT DESEMBER, 2019| VOL. 1

Member of ISOCARP (International Society of City and Regional Planners)

Edisi Bulan November-Desember Tahun 2019

Liputan Utama

SELAMAT ATAS TERILIHNYA KETUA IAP

Kongres IAP XII

Kongres IAP di Setiap Provinsi Kegiatan Ketua Umum

Menanti Gebrakan Ketua IAP Baru Para Pengurus IAP Provinsi


Buletin ini akan terbit setiap 2 bulan

TIM REDAKSI Penasehat

Dr. Andy Simarmata, IAP

Penanggungjawab Arif Gandapurnama S.T, M.T

Pemimpin Redaksi Dhea Amelia Yusrina A.S, S.PW

Kontributor Wahyu Maulana Mustofa Irvan Katili Iwan Manggol

Art Director/ Desain Dhea Amelia Yusrina A.S, S.PW

Hak Cipta Dilarang memperbanyak/mencopy sebagian atau keseluruhan isi buletin dalam bentuk apapun tanpa seizin dari IAP Indonesia. Setiap berita dan narasi yang diambil dalam buletin ini yang dipakai untuk kebutuhan publikasi lain, harus menggunakan kutipan sumber.

Disclaimer Peristilahan yang digunakan dalam isi konten dalam buletin ini mewakili pendapat dari penasehat dan penanggujawab dari tim redaksi.

Isi dari buletin ini akan berfokus pada setiap kegiatan yang dilakukan oleh IAP Nasional dan IAP Provinsi. Bagi yang memiliki berita yang ingin dimuat pada buletin ini, harap mengirimkan artikel bersangkutan ke redaksi resmi IAP Indonesia yaitu di : iapindonesia1971@gmail.com


SAMBUTAN IAP Rumah Planner bertumbuh, Berbahagia & Bermanfaat Bagi Masyarakat Yth. Para Planners/Planolog/adik-adik mahasiswa/i PWK di manapun kalian berada... Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh. Salam sejahtera, om swastiastu, namo budaya. Salam kebajikan. Salam IAP Jaya. Kita patut berbangga dan bersyukur bahwa Kongres Nasional XII pada Jumat (22/11) yang lalu telah berjalan dengan demokratis dan penuh kehangatan. 25 dari 31 pengurus Provinsi yang hadir di Bali membuktikan kedewasaan dalam mengelola perbedaan pilihan calon ketua umum. Saya mengucapkan terima kasih kepada para pengurus provinsi atas amanah dan kepercayaan yang diberikan kepada saya. Dan tidak lupa, salam hormat dan terima kasih kepada dua kandidat lainnya, Pak Juniar Ilham dan Saudara Catur, yang telah berkompetisi dengan sehat. Ijinkan kami untuk tiga tahun ke depan, bekerja melayani para anggota yang ingin meningkatkan kompetensi-nya di bidang perencanaan wilayah dan kota, merangkul lulusan PWK yang masih menuntut ilmu dan yang belum menjadi anggota IAP, memperluas dan memperkuat pelayanan keprofesian di daerah, serta meningkatkan peran dan kontribusi IAP dalam pembangunan nasional dan jejaring komunitas perencana global. Marilah kita bersama tunjukkan kepada masyarakat bahwa IAP adalah organisasi profesi yang dapat menjadi rujukan utama dalam pembangunan perkotaan maupun perdesaan.

Tuntutan terhadap peningkatan kualitas planner baik di nasional dan daerah sudah semakin tinggi. Program Omnibus law penciptaan lapangan kerja dan kemudahan berinvestasi merupakan kesempatan bagi planners untuk menguatkan posisinya sebagai profesi yang berperan penting dalam penilaian kesesuaian penataan ruang. Apalagi dengan semakin meningkatnya kebutuhan produk perencanaan yang semakin detail dan spesifik. IAP harus dapat menyusun program pengembangan profesi yang responsif dengan kebutuhan pembangunan tersebut, khususnya memasuki era revolusi industri 4.0 ini. Rentang waktu antar generasi yang juga semakin lebar harus dipertemukan untuk mengoptimalkan performa praktikpraktik perencanaan di Indonesia. IAP berkomitmen mendukung pengurus provinsi untuk meningkatkan pengetahuan yang dikembangkan dari berbagai praktik perencanaan di daerah (practical knowledge) sehingga dapat menjadi pembelajaran bagi daerah lain. IAP juga akan aktif berjejaring dengan komunitas perencana global maupun di regional ASEAN untuk memberikan kontribusi dan mempelajari kekinian praktik perencanaan di berbagai negara. Mari bersama kita bergandengan tangan, berbagi peran, untuk membangun IAP sebagai rumah planner bertumbuh, bahagia, dan bermanfaat bagi masyarakat.

Kami juga mengucapkan selamat kepada Bapak Ir. Bernardus Djonoputro yang terpilih sebagai Ketua Majelis Kode Etik (MKE) IAP dan berkomitmen mendukung tugas MKE dalam meningkatkan penerapan etika perencanaan dan menegakkan kode etik perencana di berbagai praktik perencanaan. Tidak ketinggalan juga apresiasi setinggitingginya terhadap pengorbanan waktu dan tenaga para Pengurus Nasional maupun Pengurus Provinsi pada periode sebelumnya. Tanpa dedikasi kalian, IAP tidak akan berada pada posisinya sekarang ini. Kami akan belajar dari pengalaman terbaik yang kalian pernah berikan kepada IAP. Terakhir, saya mengapresiasi pelaksanaan Kongres XII di Bali, kepada panitia pelaksana, pengurus dan anggota IAP Provinsi Bali, dan juga peserta dan peninjau yang sudah menginvestasikan waktunya selama Kongres berlangsung, berbagi cerita dan betukar gagasan sehingga kongres berlangsung dengan lancar dan produktif. Terima kasih. Mari kita bekerja!!!

DR. H. ANDY SIMARMATA, IAP Ketua Umum PN-IAP Indonesia Periode 2019-2022

IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019 | 1


“A city always contains more than any inhabitant can know, and a great city always makes the unknown and the possible spurs to the imagination.”

REBECCA SOLNIT an cities and feminist author

2 | IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019

Related image : windhamcampbell.org Penulis : Thejas Jagannath, Urban Planner Source : https://planningtank.com/urban-planner/urban-planning-quotes-meanings


LIPUTAN UTAMA 21-23 NOV

KONGRES IAP XII Oleh : Wahyu Maulana Mustofa

Selama tiga hari, 21-23 November 2019, Ikatan Ahli Perencana (IAP) melangsungkan kegiatan kongres nasional yang dirangkaikan dengan kegiatan Workshop Collaborative Planning 100 Perencana di Nusa Dua, Bali. Kegiatan yang dipusatkan di Hotel Courtyard by Marriott Nusa Dua ini diikuti oleh 31 Pengurus IAP Provinsi se-Indonesia. Shoffi Sulhiddar, ST. selaku ketua panitia penyelenggara menjelaskan kongres digelar dengan tujuan untuk membahas program strategis IAP dan pemilihan ketua umum untuk 3 (tiga) tahun ke depan. Selain itu, pada hari Kamis dan Jumat sebelum kongres dimulai IAP menyelenggarakan Collaborative Planning Workshop yang melibatkan lebih dari 100 perencana se-Indonesia mengusung tema Integrasi Perencanaan tata ruang dan mobilitas perkotaan sebagai persembahan kepada Pemerintah Provinsi Bali yang menjadi tuan rumah penyelenggaraan Kongres Nasional ke XII ini”, ujarnya di Hotel Courtyard by Marriott, Kamis (21/11). Event Collaborative Planning Workshop ini merupakan yang ke-dua setelah 3 (tiga) tahun sebelumnya diadakan di kawasan Danau Toba, Sumatera Utara. Bagi pemerintah dan stakeholder lainnya, kegiatan tersebut dinilai cukup penting. Terutama bagi anggota IAP untuk bertukar pikiran dan gagasarn dalam memecahkan kompleksitas persoalan perkotaan. “sebab dengan kegiatan ini, IAP menyoroti dinamika perencanaan saat ini, dan yang paling utama adalah bagaimana kita (IAP) mampu menjawab pelbagai tantangan perencanaan wilayah dan kota yang berkembang sangat pesat”. Sambung Ir. Bernardus Djnoputro (Ketua IAP 2 Periode sebelumnya, yang juga terpilih menjadi Ketua MKE IAP 2019-2022) Colaborative Planning Workshop (CPW) II di Bali membahas tentang integrasi rencana tata ruang dengan mobilitas perkotaan dengan fokus bahasan: 1. Pengembangan TOD Sanur, 2. Penataan kawasan sekitar bandara Ngurah Rai, dan 3. Penerapan Electrical Vehicles (EV) di Bali. Hasil Workshop merekomendasikan perlunya kemampuan menganalisis pola perilaku pergerakan di perkotaan yang semakin kompleks namun membutuhkan layanan yang cepat dalam proses perencanaan tata ruang, sehingga diharapkan nantinya ruang perkotaan yang direncanakan akan memudahkan warga kota dalam menjalani kehidupan berkotanya. Rangkaian kegiatan Kongres Nasional IAP ke XII ini juga diawali dengan sambutan pembukaan oleh Dr. Ir. Abdul Kamarzuki, MPM (Dirjen Tata Ruang ATR/BPN) dan dihadiri juga oleh Dirjen Pengendalian Pemanfaatan Ruang, Dr. Ir. Budi Situmorang, MSc. Beliau berpesan agar ke depan IAP lebih baik lagi dan menjadi mitra pemerintah yang independent. Kongres ini menetapkan Dr. H. Andy Simarmata sebagai Ketua Umum periode 2019-2022.

IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019 | 3


BERITA PENGURUS NASIONAL 1-2 NOV

RAPAT PERSIAPAN KONGRES NASIONAL DI HOTEL SAVERO BOGOR

Untuk mensukseskan acara Kongres Nasional XII di Bali November, PN menggelar rapat persiapan bersama Panitia Kongres dan dihadiri 15 Pengurus Provinsi. Acara dibuka oleh Sekjen IAP dengan pembahasan tata tertib kongres dan agenda lainnya. Acara ditutup dengan jalan pagi bersama di Kompleks Kebun Raya Bogor.

4 NOV

RAPAT MEMBAHAS RENCANA PERTEMUAN DENGAN MENTERI PERENCANAAN PEMBANGUNAN

Bersama para Senior Planner, Pak Puddu Razak, Pak Son Diamar, Pak Tatag Wiranto di Kantor Pusbindiklatren, IAP menindaklanjuti pertemuan para senior planner dengan pak Menteri Bappenas di Kampus PWK ITB pada saat HUT PWK 60 untuk membahas perlunya inovasi dalam perencanaan pembangunan. Bagaimana perencanaan harus diintegrasikan dengan inovasi pembiayaan dalam merespon tantangan pembangunan menjadi topik bahasan utama, dengan narasumber Pak Son Diamar dan Pak Tatag Wiranto.

7 NOV

MENGIKUTI HARI TATA RUANG NASIONAL & WTPD

PN IAP diwakili oleh Sekjen Andy Simarmata turut hadir pada acara Hari Tata Ruang yang diselenggarakan oleh Ditjen Pengendalian Pemanfaatan Ruang dan Ditjen Tata Ruang keesokan harinya. Tidak ketinggalan juga IAP menghadiri Talkshow BPIW Expo 2019 dalam rangka WTPD. Tampak di foto (atas), Sekjen IAP, Dirjen Pengendalian, dan Wamen ATR sedang mendiskusikan kegiatan di lingkungan Ditjen Pengendalian Pemanfaatan Ruang. (Foto Bawah), Sekjen IAP bersama Ketua Dewan Penasihat IAP, Direktur Pemanfaatan dan Direktur Bina Daerah, Ditjen Tata Ruang.

4 | IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019


SARASEHAN BPIW "PENDEKATAN KEWILAYAHAN DALAM PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR PUPR"

27 NOV

Ketua IAP menghadiri sarasehan pendekatan kewilayahan dalam Pembangunan Infrastruktur PUPR yg diadakan oleh BPIW pada hari Rabu 27/11/2019 di Sotis Hotel, Kemang. Beliau menekankan pentingnya kemampuan planner dlm menciptakan nilai tambah (value creation) dalam perencanaan keterpaduan infrastrukur selain cost effectiveness dan forum kontinu yg membahas readiness

masing-masing

stakeholder

dalam

pemograman

infrastruktur. Ketua IAP juga menyampaikan harapannya agar BPIW juga dapat turut serta mendorong peningkatan kapasitas perencana yang memiliki minat dan spesialisasi pada sub-bidang perencanaan (keterpaduan) infrastruktur wilayah.

27 NOV

LOKAKARYA PEMBANGUNAN VISI UNTUK RTR BUILDER

Ketua IAP menyempatkan hadir pada rangkaian acara Ditjen Tata Ruang, Kementerian ATR yaitu Lokakarya pembangunan Visi untuk RTR Builder dan pembahasan draft laporan akhir Penyusunan SIFAT TARU, RTR Builder, dan RDTR Interaktif. Pada kedua acara tersebut, Ketua

IAP

mengapresiasi

inisiatif

Ditjen

Tata

Ruang

untuk

melakukan dijitalisasi rencana tata ruang dalam beberapa tahun terakhir. Hal ini penting untuk meningkatkan transparansi dan akuntabilitas

penataan

ruang

itu

sendiri.

Dengan

semakin

terbukanya data, maka diharapkan kualitas rencana menjadi lebih baik.

Ketua

IAP

juga

menyatakan

kesiapan

planners

untuk

mengoptimalkan keberadaan data dijital tersebut dan menyarankan pentingnya

penjelasan yang lengkap mengenai keberadaan dan

manfaat beberapa aplikasi tersebut agar planners tidak over ekspetasi.

28 NOV

FOREIGN POLICY TALKS ON "THE NEW CAPITAL : DEFINING JOKOWI'S LEGACY

Ketua IAP menjadi pembicara dalam acara The Foreign Policy Coffee Talks on "The New Capital: Defining Jokowi's Legacy?" yang diadakan oleh Habibie Center pada tanggal 28 November 2019. Acara ini juga dihadiri oleh beberapa perwakilan kedutaan negaranegara sahabat. Ketua IAP menyampaikan pentingnya pentahapan pelaksanaan pembangunan yang diperinci dengan baik, mulai dari kesiapan aturan normatif dan teknis, sampai kepada penyiapan kelembagaan yang profesional dan kompeten di bidangnya. Sumber foto: Habibie Center.

IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019 | 5


4 DES

FGD 5 PERENCANAAN DAN PERANCANGAN KAWASAN IBUKOTA NEGARA (IKN)

Kota harus tumbuh berkembang dengan menjaga memori kolektif warga yang lintas generasi. Generasi milenial sekarang adalah kelompok utama pengisi ruang ibukota negara (IKN) baru mendatang. Dinamika trend cara bermukim, pola mobilitas, dan kebutuhan terhadap layanan perkotaan lainnya yang sangat dipengaruhi kemajuan teknologi Informasi dan Komunikasi harus menjadi concern utama perencanaan dan perancangan IKN baru.

14 DES

KETUA IAP BERSILATURAHMI DENGAN PENGURUS PROVINSI IAP SULAWESI SELATAN

Ketua IAP bersilaturahmi dengan Pengurus Provinsi IAP Sulawesi Selatan dilanjutkan dengan memberikan kuliah umum di Kampus PWK Universitas Bosowa. Ketua IAP menekankan pentingnya perencana memperkuat kapasitas teknisnya, terutama dalam membangun skenario pembangunan. Perubahan Iklim adalah salah satu fenomena perubahan global yang perlu diantisipasi dan dimitigasi dalam perencanaan kota. Ketua IAP juga berpesan agar Pengprov IAP Sulawesi Selatan dan para civitas akademika Universitas Bosowa mau berinisiatif untuk membentuk Regional Center of Excellence bersama dengan kampus PWK lain di SulSel, sehingga dapat menjadi rujukan pengetahuan perencanaan (planning knowledge center)

23 DES

MENGHADIRI PENGUMUMAN SAYEMBARA GAGASAN DESAIN IBU KOTA NEGARA (IKN) BARU

IAP diwakili oleh Ketua MKE menghadiri pengumuman sayembara gagasan desain Ibukota Negara yang diselenggarakan oleh Kementerian PUPR. IAP mengapresiasi sayembara tersebut dan mengucapkan selamat kepada Urban+ yang menjadi pemenang pertama. IAP berpendapat bahwa sayembara desain IKN dapat membantu masyrakat untuk menggambarkan imajinasi wajah ibukota negara nantinya. Tantangan berikutnya adalah mengadaptasikan gagasan pemenang tersebut ke dalam kondisi riil kawasan Penajam dsknya. Dan bagaimana Pemerintah melalui Kementerian PPN/Bappenas, Kementerian PUPR, dan Kementerian ATR/BPN mampu menyusun rencana aksi yang sistematis dan teintegrasi. Karena sampai saat ini, belum ditetapkan secara hukum, delineasi kawasan, status tanah, rencana rinci tata ruang, serta masterplan pembangunannya itu sendiri. IAP akan selalu berperan sebagai mitra pemerintah yang kritis dalam agenda pembangunan IKN ke depan.

6 | IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019


"Our public spaces are as profound as we allow them to be”

CANDY CHANG master degree in urban planning who become a leader in participatory public art

Related image : askmagazine.com Penulis : Thejas Jagannath, Urban Planner Source : https://planningtank.com/urban-planner/urban-planning-quotes-meanings

IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019 | 7


BERITA DAERAH 8 NOV

KONGRES DKI JAKARTA

12 NOV

KONGRES PROV. KALIMANTAN Kongres IAP Provinsi SELATAN Kalimantan Selatan ini

Kongres IAP Provinsi DKI ini diselenggarakan pada hari Jumat 8 November 2019 di Hotel Savero, Bogor. Dihadiri oleh seluruh anggota IAP DKI dan menetapkan Dhani Muttaqin sebagai Ketua IAP Pengprov DKI Jakarta.

15 NOV

KONGRES PROV. JAWA TIMUR

16 NOV

KONGRES JAWA BARAT

16 NOV

KONGRES PROV. DIY

diselenggarakan pada hari Selasa 12 November 2019. Dihadiri oleh seluruh anggota IAP Kalsel dan menetapkan Riza Dauly swbagai Ketua IAP Pengprov Kalimantan Selatan.

14 NOV

15 NOV

SEMNAS DI GORONTALO

KONGRES JAWA TENGAH

Seminar Nasional berjudul "Penguatan Peran Penataan Ruang dalam Pembangunan Berkelanjutan" ini dihadiri oleh Bpk. Bernadus Djonoputro di Ballroom Q Hotel, Kota Gorontalo pada Kamis 14 November 2019.

Kongres IAP Provinsi Jawa Tengah ini diselenggarakan pada hari Jumat 15 November 2019 di salah satu hotel di Semarang. Dihadiri oleh seluruh anggota IAP Jateng dan menetapkan Agung Pangarso sebagai Ketua IAP Pengprov Jawa Tengah.

8 | IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019

Kongres IAP Provinsi Jawa Timur ini diselenggarakan pada hari Jumat 15 November 2019 di salah satu hotel di Surabaya. Dihadiri oleh seluruh anggota IAP Jatim dan menetapkan M. Adamsyah Adikara sebagai Ketua IAP Pengprov Jawa Timur.

Kongres IAP Provinsi Jawa Barat ini diselenggarakan pada hari Sabtu 16 November 2019 di salah satu hotel di Bandung. Dihadiri oleh seluruh anggota IAP Jabar dan menetapkan Ir. Achmad Idjaz sebagai Ketua IAP Pengprov Jawa Barat.

Kongres IAP Provinsi D.I Yogyakarta ini diselenggarakan pada hari Sabtu 16 November 2019 di salah satu hotel di Yogyakarta. Dihadiri oleh seluruh anggota IAP D.I.Y dan menetapkan Agam Marsoyo sebagai Ketua IAP Pengprov D.I Yogyakarta.


16 NOV

SEMNAS ICoISI 17 NOV

Seminar internasional ICOISI di Makasar merekomendasikan penguatan prinsip pembangunan berkelanjutan dalam proses pembangunan dengan mengintegrasikan nilai nilai inovasi dan keislaman. (Sumber: Irvan)

16 NOV

16 NOV

KONGRES PROV. RIAU

Kongres IAP Provinsi Riau ini diselenggarakan pada hari Sabtu 16 November 2019 di salah satu hotel di Yogyakarta. Dihadiri oleh seluruh anggota IAP Prov. Riau dan menetapkan Vitria Sushanti sebagai Ketua IAP Pengprov Riau.

KONGRES PROV. NTB DI LOMBOK

Kongres IAP Provinsi NTB ini diselenggarakan pada hari Minggu 17 November 2019 di salah satu hotel di Lombok. Dihadiri oleh seluruh anggota IAP NTB dan menetapkan Arman R Dwinanda sebagai Ketua IAP Pengprov NTB.

DISKUSI PUBLIK "MITIGASI BENCANA BERBASIS PENATAAN RUANG & PEMBANGUNAN BERKELANJUTAN" DI MALUKU Diskusi publik ini diadakan oleh IAP Provinsi Maluku dan dihadiri oleh narasumber Bernandus Djonoputro pada hari Sabtu 16 November 2019. Pada diskusi kali ini beliau memberikan masukan bahwa sudah saatnya perencanaan pembangunan dan tata ruang di Malukumengarah pada upaya mitigasi dan adaptasi penanggulangan bencana alam. Beliau mengapresiasi acara dialog publik ini sebagai salah satu langkah strategis termasuk standar keselamatan dimana adaptasi terhdapa bencana harus menjadi bagian dari tugas pokok dan fungsi demokratik perencanaan. Sumber : www.antaranews.com (Jimmy Ayal).

18 NOV

BINCANG-BINCANG IAP NTT Oleh : Iwan Manggol, Sekretatis IAP Prov. NTT

Acara ini dihadiri oleh Ketua IAP NTT, Micky Natun, ST, M.Si bersama pengurus IAP NTT, Leonardus Manggol, ST, M.Plan dan Victor Rairutu, ST dan bapak Juniar Ilham Kabid Sertifikasi IAP 2016-2019 yang lalu serta para mahasiswa jurusan PWK Universitas Karya Darma Kupang dan alumni-alumni PWK yang berada di Kota Kupang.

Ketua IAP NTT, Micky Natun menegaskan fokus utama dalam kepengurusan IAP NTT periode 2019-2022 adalah mendorong kegiatan sertifikasi dan update bidang anggota IAP NTT di 22 Kab/Kota di NTT sebagai “SIM” dalam meningkatkan profesionalisme dan posisi tawar tenaga ahli PWK di berbagai sektor dalam menuju visi NTT Bangkit Menuju Sejahtera.

Para peserta acara ini sangat bersemangat mendengarkan berbagai usaha dan tantangan yang telah dilakukan oleh Pengurus Nasonal IAP dalam meningkatkan kualitas profesi perencana wilayah dan kota di Indonesia lewat sertifikasi, bimtek, publikasi maupun kerja sama dengan berbagai stakeholder dalam skala Regional, Nasional dan Internasional. Para peserta juga mendiskusikan pengalaman dan harapan agar lulusan PWK yang masih dianggap sebelah mata oleh pemerintah daerah maupun rekan-rekan anggota IAP Provinsi lain yang melaksanakan kegiatan jasa konsultansi PWK di lingkup Provinsi NTT, dapat diperjuangkan nasibnya oleh IAP NTT sebagai perpanjangan tangan PN IAP.

IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019 | 9


CALENDAR OF EVENTS

10 | IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019

IAP Newsletter Edisi Desember 2019 | 9


PENGURUS IAP PROVINSI Daftar Nama Ketua IAP di Setiap Provinsi : Provinsi Aceh Provinsi Sumatra Utara Provinsi Sumatra Barat Provinsi Riau Provinsi Kepulauan Riau Provinsi Sumatra Selatan Provinsi Lampung Provinsi Banten Provinsi DKI Jakarta

Adhadian Roshada

Provinsi Kalimantan Tengah

Hibnu Mardhani

Iswandani Lingga Indra Catri Vitria Sushanti Suratno Agus Kelana Citra Persada

Provinsi Kalimantan Selatan Provinsi Kalimantan Timur Provinsi Sulawesi Selatan Provinsi Sulawesi Tengah Provinsi Sulawesi Tenggara Provinsi Sulawesi Utara Provinsi Gorontalo Provinsi Maluku

Riza Dauly Charmarijati M Natsir Wildani Pingkan Asri Sugiarto Linda Tondobala

Wisnu Wijaya Dani Muttaqin Provinsi Jawa Tengah Agung Pangarso Provinsi D.I Yogyakarta Agam Marsoyo Provinsi Jawa Timur M. Adamsyah Adikara Provinsi Bali Agung Sutrisna Provinsi Kalimantan Barat Gandhi S Provinsi Jawa Barat Ir. Achmad Idjaz

Provinsi Maluku Utara Provinsi NTB Provinsi NTT Provinsi Papua Provinsi Papua Barat*

Irvan Katili Julius D. Madeten Masykur Ar Mahdi Arman R Dwinanda Micky Natun Achmad Suharto Dominikus

IKATAN AHLI PERENCANAAN WILAYAH DAN KOTA

MENGUCAPKAN

Selamat Natal 2019 & Tahun Baru 2020 SEMOGA KITA SEMUA DIBERIKAN SEMANGAT BARU UNTUK MENGHASILKAN KARYA PERENCANAAN YANG BERMANFAAT BAGI MASYARAKAT DI TAHUN YANG AKAN DATANG

PENGURUS IAP NASIONAL IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019 | 11


JANE JACOBS an American-Canadian journalist, author, and activist who influenced urban studies.

“Dull, inert cities, it is true, do contain the seeds of their own destruction and little else. But lively, diverse, intense cities contain the seeds of their own regeneration, with energy enough to carry over for problems and needs outside themselves.”

Related image : newyorker.com

12 | IAP Newsletter Edisi November-Desember 2019

Penulis : Thejas Jagannath, Urban Planner Source : https://planningtank.com/urban-planner/urban-planning-quotes-meanings


IAP NEWSLETTER INFORMASI KONTAK : Alamat Redaksi Jalan Tambak No.21 Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat, 10320 Ph : (021) 390-5067 F. (021) 3190-3239

KRITIK & SARAN : biroeksekutif@iapindonesia.or.id

facebook.com/iapindonesia

twitter.com/IAPIndonesia

instagram.com/iap_indonesia

www.iapindonesia.org


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.