Buletin AlUMNae Edisi XII - Februari 2021

Page 1

a bulletin for Alumni

ALUMNAE

Menjadi Insan Inovativ di Era Pendemi Bulletin Edisi XII Februari 2021

Sambut Proses Regenerasi KAMI UMN GEN 3

Tips Dapat Karier Impian

Spot Foto Instagrammable Terbaru di UMN

Baru nih, Kampus Merdeka

Bertahan Pada Industri Digital Marketing

Kartu Alumni Digital, Yuk Download !


REDAKSI PENANGGUNG JAWAB

PENULIS KONTEN

Ika Yanuarti, S.E., MSF

Lusy Audyna, S.I.Kom Renia Fahriani Putu Purwandari, S.Sos.

REDAKSI

Jeremy Cristabel, S. I. Kom Linda Febriana

ElďŹ ra Fitri Wahyono, M.Si, CPRW.

Eunike Anastasia

Renia Fahriani Putu Purwandari, S.Sos.

Muhammad Hilman Fadly

Lusy Audyna, S.I.Kom., JPRO.

Johanes Kevin

Jeremy Cristabel, S. I. Kom

DESIGNER Linda Febriana

KAMI UMN Stefanie, S.I.Kom., M.Si., AMIPR Sartika Ente, S.Kom. Ibnu Vito Gunadi S.Kom. David Mario Hutabarat, S.I.Kom. Calvina Adrilia, S.Ds. Joanika Juanda, S.Ds. Maya Linda, S.I.Kom. Aldo Michael Martjius, S.Kom. Christine Fonda, S.E.

Eunike Anastasia


SAMBUTAN KETUA KAMI -Stefany-

SELAMAT DAN SUKSES UNTUK WISUDAWAN/TI UMN.

Kelulusan ini menandai sebuah awal perjuangan baru bagi teman-teman sekalian untuk masuk ke dunia yang sesungguhnya. Sebagai alumni, kita memiliki tanggung jawab untuk mengharumkan nama almamater sebagaimana janji wisudawan/ti yang telah kita ucapkan Menjadi seorang wisudawan/ti adalah suatu langkah awal kita menuju pintu gerbang kesuksesan masing-masing. Almamater adalah tempat kita dididik, dibentuk, dan ditempa. Jejak almamater akan terus melekat dalam perjalanan karir dan hidup kita kedepannya. Mari kita terus memberikan yang terbaik bagi almamater, persada, dan sesama, bersama Keluarga Alumni (KAMI) UMN dan menjadi insan yang tetap inovatif walaupun di era pandemi.

DAFTAR ISI 01

Sambutan Ketua KAMI

01

Daftar Isi

03

Dari Kami untuk Kami

05

Berita Alumni

08 ProďŹ l Alumni Eveline Anastasia 09 UMN News Career Day 2020 with Job2go 10

Tips Karier

13

Pengenalan Kampus Merdeka

15

Feature Spot foto baru yang Instagrammable di UMN

17

Kartu Alumni

17

Beasiswa KAMI UMN

19

Donasi

01


Kamu tidak pernah terlalu tua untuk menetapkan tujuan lain atau memimpikan impian baru -CS Lewis-


DARI KAMI UNTUK KAMI ANANSTASIA INRDA SAFIRA JURNALISTIK 2016 Selama berkuliah di UMN saya sangat puas, karena selain mendapatkan pembelajaran secara materi, di jurusan saya banyak sekali praktik sehingga saya telah merasakan rasanya dunia kerja yang sesuai dengan jurusan saya dan saya juga menjadi lebih percaya diri untuk memasuki dunia kerja. Selain mendapatkan pembelajaran di kelas, saya juga mengikuti organisasi tari TRACCE dan juga media kampus UMN TV yang membantu saya berkarya dan juga menyalurkan minat bakat saya

ANANDA KARUNA JAYA TEKNIK FISIKA 2016 Selama berkuliah di UMN, saya mendapatkan pengalaman yang tidak terlupakan baik akademik maupun non-akademik. Saya mendapatkan beasiswa bebas uang pangkal dan semester 1, kemudian mendapatkan beasiswa internal UMN untuk semester 4,5,6, dan 8. Selain itu, saya mewakili UMN untuk mengikuti ON MIPA (Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam). Fasilitas UMN sangat mendukung dalam kegiatan perkuliahan, baik layanan kemahasiswaan, ruang kelas, maupun peralatan praktikum. Selain itu, para dosen memiliki kapabilitas di bidangnya masing-masing baik sebagai akademisi maupun praktisi.

03


CLARA TANIA SISTEM INFORMASI 2016 Mulai dari organisasi, UKM, LSO, komunitas, hingga kepanitiaan, banyak wadah mahasiswa yang bisa dieksplor selama hampir 4 tahun saya berkuliah di UMN. Bekal pengalaman yang saya dapatkan dari kegiatan-kegiatan tersebut ternyata berguna saat saya terjun ke dunia kerja. Selain itu, pada kesempatan kali ini saya juga ingin mengapresiasi para dosen dan tenaga pengajar Prodi Sistem Informasi yang eksibel dan selalu terbuka pintunya untuk diajak berdiskusi. Walaupun tidak mudah, bantuan dari mereka sangat berguna hingga saya berhasil mendapatkan gelar S.Kom.

KENAN STEVANUS HASIHOLAN PANGGABEAN DESAIN KOMUNIKASI VISUAL 2015 Banyak

pengalaman

sangat

berharga

yang

saya

dapatkan selama belajar di UMN. Bukan hanya di ranah kemampuan/hard skill

tetapi juga pengembangan

karakter/soft skill. Pengembangan keduanya merupakan kesempatan dan peluang besar bagi saya untuk meningkatkan kualitas performa dalam berkarya. Saya mengucapkan terimakasih kepada para dosen yang sudah memberi bekal ilmu dan membimbing saya selama menjalani kuliah. Terimakasih juga kepada teman-teman yang sudah saling mendukung dalam melewati suka-duka sebagai mahasiswa sehingga kita akhirnya sudah menuntaskan tugas belajar di UMN. Semoga dengan hasil belajar ini, kita bisa mengharumkan nama almamater di dunia profesional.

04


BERITA ALUMNI

DIBALIK LAYAR PROSES REGENERASI KAMI UMN GEN 3 by Linda Febriana Purwanto dan Lusy Audyna

Tangerang – Ketua KAMI UMN, Stefanie yang merupakan lulusan tahun 2013 jurusan Public Relations, Fakultas Ilmu Komunikasi. Mengharapkan tingkat partisipasi yang tinggi dalam Regenerasi KAMI UMN Generasi ke Tiga. Pembukaan kepengurusan KAMI UMN dimulai tanggal 12 November hingga 11 Desember 2020 silam. Pada regenerasi kali ini KAMI UMN mencoba membenahi sistem guna menjangkau lebih luas alumni-alumni UMN yang ada. Harapannya dengan adanya perubahan sistem pemilihan ketua kali ini dapat lebih membuka kesempatan dan akses informasi yang transparan, serta dua arah bagi seluruh alumni di mana pun berada untuk dapat berkontribusi. “Benefit sebagai ketua ataupun jabatan pengurus lainnya sebenarnya sama saja. Tapi memang sebagai ketua saya menyadari mempunyai tanggung jawab yang lebih besar secara moral dalam masa jabatan ini, khususnya apa yang dapat kami lakukan sebagai Pengurus KAMI UMN,” tambah Stefanie. Pesan dari Stefanie kepada alumni UMN adalah teruslah berkarya mengharumkan almamater, karena kalau bukan kita, siapa lagi.

05


BERITA ALUMNI “Lebih banyak sukanya karena dengan menjadi pengurus KAMI UMN bisa turut berkontribusi membangun almamater, memperluas koneksi, dan juga membuka silahturahmi antar sesama alumni,� pungkas Stefanie ketika ditanyakan suka duka menjadi pengurus KAMI UMN. Alumni UMN saat ini sudah sangat banyak sekali dibandingkan empat tahun lalu serta tersebar di dalam maupun luar negeri. Saat ini proses regenerasi sudah menghasilkan tiga orang calon ketua KAMI UMN yang akan segera di publikasikan, serta beberapa calon koordinator divisi seperti bidang humas dan pengembangan. Proses ini masih akan melalui psikotes dan beberapa pertemuan lanjutan sebelum debat calon dan pemilihan. Seluruh Alumni UMN juga akan ikut berpartisipasi dalam menentukan penyambung tongkat estafet kepengurusan kami UMN empat tahun mendatang pada Election Week. Diharapkan, kali ini antusias Alumni untuk memilih calon ketua bisa semakin tinggi, mengingat pertambahan jumlah alumni dalam kurun waktu 4 tahun mendatang.

06


PROFILE ALUMNI

BERTAHAN PADA INDUSTRI DENGAN DIGITAL MARKETING Eveline Anastasia - Ilmu komunikasi 2013 TANGERANG – Salah satu jalan seusai perkuliahan adalah memasuki dunia profesional. Seperti yang dilakukan oleh Eveline Anastasia, alumni Ilmu Komunikasi UMN angkatan tahun 2013. Pengalaman digital marketing didapatkannya sejak magang di agency advertising pada tahun 2016 silam. Tak dapat dipungkiri, digital menjadi pilihan bagi industri agar dapat terus bertahan dalam persaingan pasar terutama ketika pandemi. Eveline menceritakan ketika dirinya berkuliah di UMN merasakan keseimbangan antara peran dosen praktisi (streetsmart), dan dosen fulltime yang memberikan banyak teori, fundamental dasar (booksmart). Pengalaman ketika magang sebagai strategic planner mengajarkan Eveline berbagai bentuk marketing dan branding melalui ATL (above the line), BTL (below the line), hingga channel yang cocok dengan brand tertentu. Cita-cita Eveline yang menekuni bidang marketing adalah tidak lagi membohongi masyarakat

demi

kepentingan

brand.

Solusinya

adalah

berperan

pada

perencanaan pesan, menentukan komunikasi atau edukasi yang disampaikan kepada masyarakat. Selayaknya koin bersisi dua, bidang marketing juga memiliki sisi sendu. Pengalaman ketika magang sebagai strategic planner mengajarkan Eveline berbagai bentuk marketing dan branding melalui ATL (above the line), BTL (below the line), hingga channel yang tentunya cocok dengan brand tertentu.

07


PROFILE ALUMNI Cita-cita Eveline yang menekuni bidang marketing adalah tidak lagi membohongi masyarakat demi kepentingan brand. Solusinya adalah berperan pada perencanaan pesan,

menentukan

komunikasi

atau

edukasi

yang

disampaikan kepada masyarakat. Selayaknya koin bersisi dua, bidang marketing juga memiliki sisi sendu. “Melelahkan karena komunikasi tidak jauh-jauh dengan riset, planning, evaluasi. Circle ini ga akan berhenti, sehingga butuh kemampuan dan kreativitas untuk melihat data yang banyak dan memanfaatkannya,” ujar Eveline. Saat ini Eveline tengah bekerja di salah satu perusahaan multinational company bernama Arla Indofood yang bergerak di bidang FMCG (Fast-Moving Consumer Goods) pada bagian marketing, brand dan innovation. Keseharian Eveline adalah mengajar bersama dengan komunitas Lingkaran, dosen praktisi pada program Vokasi UI, freelance, dan konsultasi brand. Kebanggaan pada pencapaian Eveline adalah pada ajang Campaign Asia Awards 2017 Phibious Indonesia win Gold Medal for Independent Agency of the Year -3 times Gold in a row, kesempatan langka diundang ke kantor Facebook, Twitter, Google sehingga mengetahui riset dan penemuan baru mereka. Tidak semua orang punya kesempatan bertemu orang hebat di belakang layar dari brand besar. “Hardskill bisa menganalisa, marketing dekat dengan data kualitatif maupun kuantitatif. Mengolah data, konsep marketing harus khatam, faktor apa akan mempengaruhi variabel apa. Cara marketing bekerja agar mempengaruhi sales atau mengubah pola pikir masyarakat, marketing tidak hanya 4P, bisa jadi lintas channel, tentunya bisa learning by doing,” jawab Eveline ketika ditanya bekal yang dibutuhkan. Kunci utama bertahan pada dunia industri adalah memiliki softskill curiosity. Rasa penasaran dan ingin tahu agar dapat bertahan dan berkembang di dunia marketing dan terutama digital. “Pada dunia kerja, persiapkan bekal, cari dulu sebelum tanya mentah-mentah. Keep on your curiosity alive, jangan pernah puas dengan sebuah jawaban saja,” tutup Eveline.

08


UMN NEWS

CDC UMN HADIRKAN RATUSAN PELUANG KERJA DI TENGAH PANDEMI COVID-19 Tangerang – Career Development Centre Universitas Multimedia Nusantara (CDC UMN) kembali menyelenggarakan pameran karier “UMN Virtual Career Day 2020”. Pameran karier yang terbuka untuk umum ini sukses digelar secara daring dan dihadiri oleh lebih dari 8000 peserta yang berasal dari kalangan sivitas akademika UMN dan masyarakat umum. Mengutamakan

alasan

keselamatan

dan

kesehatan

jobseeker,

CDC

UMN

menyelenggarakan pameran karier secara daring. Pameran karier ini yang diikuti lebih dari 50 Perusahaan di wilayah Jakarta – Tangerang. Manajer CDC UMN, Elfira Wahyono memaparkan bahwa penyelenggaraan Career Day ini merupakan salah satu fasilitas yang diberikan oleh Kampus kepada mahasiswa yang lulus kuliah. “Harapannya melalui kegiatan ini mahasiswa lulusan UMN dapat dengan cepat terserap di dunia kerja,” ujar Elfira. UMN Virtual Career Day 2020 ini diharapkan dapat menjadi harapan dan memberi dampak positif bagi sivitas akademika UMN dan bagi masyarakat yang tengah mencari

pekerjaan

di

tengah

masa

pandemi

covid-19.

#StayAtHome

#GetJobAtHome. (*RK)

09


TIPS KARIR

MASIH NGANGGUR? BELUM DAPAT PEKERJAAN IMPIAN? YUK CEK MUNGKIN ADA YANG PERLU DIPERBAIKI! By Renia Putu

Mendapatkan perkerjaan impian, dengan gaji besar, posisi atau karier yang bagus pasti merupakan harapan semua orang. Disisi lain terkadang harapan tak sesuai dengan kenyataan. Ada beberapa yang merasa “saya kok susah banget dapat kerja”, “saya kan pengennya jadi IT eh malah jadi sekretaris”, dan masih banyak lagi. Ketika melamar pekerjaan pastikan dahulu apakah posisi tersebut sudah sesuai dengan minat dan keterampilan kamu. Paling tidak kamu bisa berkontribusi memberikan yang terbaik untuk perusahan dan sesuai passion kamu. Satu lagi nih perlu kamu tahu, untuk bisa diterima kerja bukan cuma butuh hardskill saja, tapi softskill juga tidak kalah pentingnya. Jadi lampirkan juga dokumen pendukung yang dapat kelebihan softskill kamu untuk sebagai bahan pertimbangan. Coba cek dan perbaiki lagi poin-poin di bawah, mungkin hal ini yang membuat kamu sulit mendapat pekerjaan.

1

Hanya bergantung pada apa yang tertulis pada resume-mu. Jangan hanya mengandalkan apa yang tercantum dalam resume-mu. Paling tidak kamu butuh kemampuan lain yang tidak tertulis di dalamnya sehingga kamu dinilai mempunyai banyak ilmu dan sumber daya.

10


2

Terlalu gugup saat wawancara Ngalamin gugup saat interview? Ya pasti ada lah ya yang namanya gugup, apalagi buat kamu yang baru pertama kali interview. Usahakan jangan sampai gugup ya, percaya dirilah dengan apa yang kamu miliki. Karena perusahaan itu menilai interview bukan hanya dari jawabanmu tetapi juga dari gesture, body language dan raut wajah juga termasuk dalam penilaian. Bayangkan ketika kamu tidak percaya diri saat interview pasti kamu nunduk terus dan gugup. Kemungkinan perusahaan akan menilai kalau kamu itu mempunyai sifat yang tidak percaya diri.

3

Melamar pekerjaan yang tidak sesuai. Nah kalau ini uda jelas banget ya. Kadang kita suka coba-coba melamar diperusahaan idaman, meski posisi yang dibutuhkan diluar kemampuan kita. Atau misal di perusahaan idamanmu sedang dibuka lima posisi yang berbeda-beda, kamu nekat untuk melamar untuk kelima posisi tersebut. Jangan sampai dilakukan ya, nanti kamu akan kebingungan sendiri saat ditanya kemampuan apa yang bisa kamu berikan untuk perusahaan. Carilah pekerjaan yang cocok dan bisa membuatmu berkembang. Pekerjaan yang cocok tidak selalu harus sesuai jurusan tapi bisa juga yang pas dengan passion atau hobi kamu.

4

Tidak memberikan alasan yang tepat akan mengapa kamu keluar dari pekerjaan/kesibukan yang sebelumnya. Ketika kamu keluar dari pekerjaan atau berhenti dari aktivitas sebelumnya kemudian memutuskan melamar pekerjaan baru lagi. Tentunya membuat perusahan ingin menanyakan mengapa kamu keluar dari pekerjaanmu sebelumnya. Jangan sampai kamu menjelekkan perusahaan lama atau memberikan alasan yang tidak masuk akal ya. Pilihlah bahasa yang baik dan sopan tapi juga jangan bohong. Usahakan juga supaya alasanmu terkesan masuk akal dan bisa diterima. Jika masih bingung menentukan jawaban cobalah berdiskusi dengan saudara atau teman yang lebih senior.

11


5

Kurangnya pengetahuan tentang perusahaan yang akan kamu lamar. Ini juga merupakan poin yang perlu kamu perhatikan. Jangan sampai kamu tidak tahu proďŹ l perusahaan yang kamu lamar. Mulai dari nama perusahaan, bergerak dibidang apa, produk/jasa mereka dan lain-lain. Perusahaan biasanya melakukan pengujian tentang bagaimana kamu melakukan research tentang perusahaan mereka. Tentunya bila hasil pengujian mendapati kamu tidak tahu apa-apa tentang perusahaan mereka akan menilai tidak serius dan tidak ada persiapan. Hal sepele yang tidak kalah penting jangan membawa produk atau jasa competitor perusahaan yang kamu lamar. Misal PT. Unicorn merupakan competitor PT. Dragon, kemudian saat interview di PT. Unicorn kamu membawa produk buatan perusahaan PT.Dragon.

6

Terlalu banyak bicara. Walaupun banyak bicara memberi kesan percaya diri, tapi terlalu banyak bicara itu bukan pilihan yang baik. Saat interview, diperlukan kemampuan pandai dalam menahan dan memilih kata agar tidak terlihat banyak bicara. Penting mempromosikan tentang kemampuan dirimu, tapi jangan sampai kelewatan, karena nantinya kamu bisa dinilai sombong dan otomatis kamu hanya akan menghabiskan waktumu di ruang interview tanpa akan diterima kerja. Usahakan kamu tetap rendah hati agar mereka merasa nyaman denganmu.

7

Terlalu memilih-milih pekerjaan. Bisa jadi kenapa kamu sulit sekali mendapat pekerjaan adalah karena kamu terlalu pemilih. Kamu juga harus memikirkan kalau mencari-cari pekerjaan tidak semudah yang orang bayangkan. Kecuali kamu mempunyai hard dan softskill yang di atas rata-rata. Jika tidak mempunyai hard dan soft skill yang diatas rata-rata, maka diharapkan jangan menjadi pemilih ya.

Nah jadi cobalah kamu perbaiki dulu kesalahan yang selama ini kamu lakukan disaat sedang melamar pekerjaan. Jangan sampai cuma hal sepele kamu jadi susah diterima pekerjaan yaa.

12


INTRODUCTIONS KAMPUS MERDEKA

KAMPUS MERDEKA Merdeka Belajar - Kampus Merdeka merupakan salah satu kebijakan dari Menteri Pendidikan

dan Kebudayaan, Nadiem Makariem. Salah satu program dari

kebijakan Merdeka Belajar – Kampus Merdeka adalah hak belajar tiga semester di luar Program Studi. Program

tersebut merupakan amanah dari berbagai

regulasi/landasan hukum pendidikan tinggi

dalam rangka peningkatan mutu

pembelajaran dan lulusan pendidikan tinggi. Dalam rangka menyiapkan mahasiswa menghadapi perubahan sosial, budaya, dunia kerja dan kemajuan teknologi yang pesat, kompetensi mahasiswa harus disiapkan untuk lebih memenuhi kebutuhan zaman. Link and match tidak saja dengan dunia industri dan dunia kerja tetapi juga dengan masa depan yang berubah dengan cepat. Perguruan tinggi dituntut untuk dapat merancang dan melaksanakan proses pembelajaran yang inovatif agar mahasiswa dapat meraih capaian pembelajaran mencakup aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan secara optimal dan selalu relevan. Hal ini diharapkan dapat menjadi jawaban atas tuntutan tersebut. Kampus Merdeka merupakan wujud pembelajaran di perguruan tinggi yang otonom dan eksibel sehingga tercipta kultur belajar yang inovatif, tidak mengekang, dan sesuai dengan kebutuhan mahasiswa. Program utama kampus merdeka yaitu

1 2 3

Kemudahan

pembukaan

Program

Studi

baru,

perubahan

sistem

akreditasi perguruan tinggi Kemudahan perguruan tinggi negeri menjadi PTN berbadan hukum, dan Hak belajar tiga semester di luar Program Studi dimana mahasiswa diberikan kebebasan mengambil SKS di luar Program Studi, tiga semester yang di maksud berupa 1 semester kesempatan mengambil mata kuliah di luar Program Studi dan 2 semester melaksanakan pembelajaran di luar perguruan tinggi.

aktivitas

13


PENGENALAN KAMPUS MERDEKA Berbagai bentuk kegiatan belajar di luar perguruan tinggi, di antaranya melakukan magang/praktik kerja di Industri atau tempat kerja lainnya, melaksanakan proyek pengabdian

kepada masyarakat di desa,

mengajar di satuan pendidikan, mengikuti pertukaran mahasiswa, kegiatan

melakukan

kewirausahaan,

penelitian, membuat

melakukan studi/

proyek

independen, dan mengikuti program kemanusisaan. Semua kegiatan tersebut

harus dilaksanakan dengan bimbingan dari dosen.

Kampus merdeka diharapkan dapat

memberikan pengalaman kontekstual

lapangan yang akan meningkatkan kompetensi mahasiswa secara utuh, siap kerja, atau menciptakan lapangan kerja baru. Proses pembelajaran dalam Kampus Merdeka merupakan salah satu perwujudan pembelajaran yang berpusat pada mahasiswa (student centered learning) yang sangat esensial. Pembelajaran dalam Kampus Merdeka memberikan tantangan dan

kesempatan

untuk

pengembangan

kepribadian, dan kebutuhan mahasiswa,

inovasi,

kreativitas,

kapasitas,

serta mengembangkan kemandirian

dalam mencari dan menemukan pengetahuan melalui kenyataan dan dinamika lapangan seperti persyaratan kemampuan, permasalahan riil,

interaksi sosial,

kolaborasi, manajemen diri, tuntutan kinerja, target dan pencapaiannya. Melalui program merdeka belajar yang dirancang dan diimplementasikan dengan baik, maka hard dan soft skills mahasiswa akan terbentuk dengan kuat. Sumber : Buku Panduan Merdeka Belajar - Kampus Merdeka 2

14


SPOT FOTO INSTAGRAMMABLE TERBARU DI UMN Media sosial saat ini sangat digemari dan didominasi oleh generasi milenial hingga generasi Z, dimana tampilan visual yang menarik membuat daya tarik tersendiri terhadap konten yang disajikan. Unggahan foto yang kekinian menjadi goals banyak orang. Segala macam usaha telah kita lakukan guna untuk menemukan spot foto yang aesthetic yang dapat di upload melalui Instagram atau bahasa gaulnya Instagramable. Tapi tau ga si teman – teman UMN, kita dapat mendapatkan hasil foto yang aesthetic tanpa harus mengerahkan effort lebih. Sebenarnya kita bisa memiliki koleksi foto kece dan kekinian dalam rumah kedua kita yaitu di kampus kita sendiri di Universitas Multimedia Nusantara.

TUGU UMN

Mungkin Sobat KAMI UMN disini sudah tidak asing dengan spot foto di tugu yang terletak di taman belakang lobby utama UMN, selain tempatnya yang sangat legend karena para lulusan wisuda dapat berswafoto disana. Terdapat juga Skystar Ventures yang berada di lantai 12 gedung C, selain itu terdapat Annex Building yang berada di lantai 3 gedung C.

15


SPOT FOTO INSTAGRAMMABLE TERBARU DI UMN Tempat yang sering dijuliki sebagai sarang burung ini sangat diminati oleh Sobat KAMI UMN, dimana spot foto yang terdapat di Annex Building sangat cocok diabadikan disaat golden hour. Beberapa spot foto di UMN juga banyak diambil untuk menjadi tempat lokasi syuting film – film layar lebar seperti NKCTHI (Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini), Koala Kumal, Merry Riana, dan masih banyak film lainnya. Tidak

hanya

itu

saja

ternyata

UMN

masih

menyembunyikan spot foto tersembunyi yang memiliki daya tarik visual yang kece dan Instagramable. Seperti yang terdapat di belakang gedung D.

Baru – baru ini banyak Sobat KAMI UMN lulusan 2020 menggunakan spot foto di belakang gedung D sebagai background dengan menggunakan ijazahnya. Untuk bergaya dan berpose juga sangat menarik dilakukan di spot foto tersebut. Kampus kita Instagramable juga kan, tidak hanya memajukan pembelajaran dan akademik saja melainkan UMN menyajikan tempat tempat yang aesthetic guna untuk memacu mahasiswa untuk lebih kreatif. Penulis : Johanes Kevin

Credit Foto : Bela Viona Alumni S1 Ilmu Komunikasi 2016, Agnes Tahir Purba Alumni S1 Ilmu Komunikasi 2016

16


KARTU ALUMNI KAMI UMN X MY Value

DAPATKAN KARTU ALUMNI VIRTUAL MU SEGERA DENGAN DOWNLOAD APLIKASI MY VALUE Untuk Lulusan 2020 Cara mendapatkan kartu Alumni untuk Angkatan 2020

1

Download Aplikasi My Value

2

Login dengan email Pribadi kamu (yang didaftarkan pada saat pengisian exit survey CDC UMN)

3

Masukan Kartu Alumni di bagian Kartu Saya

4

Kartu Alumni Siap digunakann

BEASISWA KAMI UMN

TERIMA KASIH KAKAK-KAKAK ALUMNI Sepatah dua patah kata dari Penerima Beasiwa Kami UMN 2020/2021

M. HILMAN FADLY SISTEM INFORMASI 2019 Saya sangat bersyukur atas kehadiran beasiswa KAMI UMN ini. Beasiswa ini sangat membantu saya di tengah situasi sulit akibat pandemi ini. Saya sangat berterima kasih kepada KAMI UMN atas diselenggarakannya beasiswa ini. Saya harap saya dapat berkontribusi lebih bersama KAMI UMN. Terima Kasih!

17


BEASISWA KAMI UMN LINDA FEBRIANA PURWANTO DESAIN KOMUNIKASI VISUAL 2018 Pertama-tama,

saya

mengucapkan

terimakasih

kepada KAMI UMN yang membantu tidak hanya sebatas

ďŹ nansial

saja

namun

pengalaman

dan

kesempatan berkontribusi juga diberikan. Pengalaman tak ternilai didapatkan dari penerapan ilmu dari perkuliahan pada berbagai kesempatan yang ada. Kontribusi juga disesuaikan dengan minat sehingga akan

terasa

menyenangkan

dapat

bekerjasama

dengan teman terpilih lainnya dan pengurus KAMI UMN. Sukses terus untuk para alumni UMN!

EUNIKE ANASTASIA ISKANDAR DESAIN KOMUNIKASI VISUAL 2018 Pertama-tama, saya ingin mengucapkan terimakasih untuk KAMI UMN, karena telah mempercayakan beasiswa ini kepada saya. Terimakasih atas bantuan ďŹ nansial yang diberikan, serta kesempatan untuk beroktribusi di KAMI UMN. Tak hanya sekedar materi yang saya dapat, namun juga pengalaman untuk mempraktikan ilmu yang saya pelajari di perkuliahan. Semoga kepercayaan untuk berkontribusi di KAMI UMN dapat terlaksana dengan baik dan berguna untuk mengembangkan KAMI UMN!

18


BEASISWA KAMI UMN

YUK JADI DONATUR BEASISWA KAMI UMN! Buat kamu seluruh alumni Universitas Multimedia Nusantara, yuk jadi donatur beasiswa KAMI UMN! Sebagai suatu wujud kepedulian terhadap almamater, keluarga alumni Universitas Multimedia Nusantara (KAMI UMN) mengadakan program donasi beasiswa KAMI UMN yang ditujukan bagi teman-teman mahasiswa yang kurang mampu namun berprestasi. Oleh karena itu, KAMI UMN mengajak para alumni untuk turut serta dalam program tersebut. Dana beasiswa yang terkumpul, telah diberikan pada setiap wisuda di bulan Desember.

BAGAIMANA CARANYA? Mekanisme pembiayaan dapat dilakukan melalui empat cara (pilih salah satu), yaitu:

PAKET 1

PAKET 2

Rp 50.000 x 12 Bulan

Rp 200.000 x 12 Bulan

PAKET 3

PAKET 4

Rp 400.000,- x 12 bulan

Rp 1.500.000,-

Pembiayaan dapat dilakukan secara individu maupun berkelompok. Apabila berminat, anda dapat menghubungi bagian Alumni Relations di Ruang C202 Career Development Centre untuk informasi lebih lanjut.

19




CONTACT CAREER DEVELOPMENT CENTRE & ALUMNI RELATIONS (021) 5422 0808 ext 2401 New Media Tower C 202 @kami_umn @cdcumn Cardev.umn@gmail.com Alumni.umn@umn.ac.id alumni.umn.ac.id cdc.umn.ac.id

Universitas Multimedia Nusantara Scientia Garden, Jalan Boulevard Gading Serpong, Tangerang

Welcome to contact us every time you need us!


“If you can’t fly, then run. If you can’t run, then walk. If you can’t walk, then crawl. But whatever you do, you have to keep moving forward.” Martin Luther King, Jr.


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.