Harian Vokal edisi 25 Agustus 2012

Page 1

CYAN YELLOW MAGENTA KEY

Website: www.harianvokal.com Email: harianvokal@gmail.com

Jadwal Sholat 25 AGUSTUS 2012 / 7 SYAWAL 1433 H SHUBUH DZUHUR ASHR MAGHRIB ISYA 04:58 12:21 15:40 18:24 19:35 Bagan Siapi-api + 4 mnt, Bangkinang + 2 mnt, Bengkalis - 3 mnt, Dumai -2 mnt, Pangkalan Kerinci - 2 mnt, Pasir Pengarayian + 5 mnt, Rengat - 4 mnt, Selat Panjang - 5 mnt, Siak - 2 mnt, Tembilahan - 7 mnt

Rp2000 (Pekanbaru) Rp3000 (Luar Kota)

Harian Vokal Santun Mengkritisi, Cerdas Menyikapi

SABTU

25 AGUSTUS 2012 7 SYAWAL 1433 H EDISI 711/TAHUN III Harga Langganan

Rp50.000/bulan Luar Kota+Ongkos Kirim

24 Halaman (3 SESI)

Pemerintah Akan Naikkan TDL

n SBY: Mohon Pengertian Jika Ada Kebijakan Tak Populer BOGOR (VOKAL)-Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berjanji akan melindungi masyarakat, terutama yang berpenghasilan rendah, dalam menghadapi dampak buruk kondisi ekonomi dunia yang mulai dirasakan Indonesia saat ini. Untuk itu pada tahun 2013 nanti pemerintah akan mengeluarkan kebijakan-kebijakan yang tidak populer. Salah satu bentuk kebijakan yang tidak populer tersebut adalah menaikkan tarif dasar listrik (TDL). "Bagi kami adalah prioritas, bagi kami itulah yang utama. Di kala negara menghadapi krisis ekonomi,

proteksi sosial akan menjadi prioritas," kata SBY usai memimpin rapat kabinet terbatas bidang pereko-

nomian, di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat, Jumat (24/8). Menurut dia, pemerintah akan terus bekerja menghadapi kondisi krisis ekonomi dunia. Karena itu ia meminta pengertian dari rakyat, jika harus mengeluarkan kebijakan dan aksi pemerintah yang mungkin kurang populer, tetapi perlu dilakukan guna menyelamatkan perekonomian nasional. "Saya minta pengertian dari rakyat Indonesia," ujar Yudhoyono. "Tapi percayalah, apa

pun yang kami lakukan, kami akan mengutamakan rakyat berpenghasilan rendah," sambungnya. Menurut SBY, sejauh ini memang belum ada kebijakan tidak populer dari pemerintah dalam masalah ini, dan ke depannya diharapkan tetap tidak ada. Karenanya, kata SBY, dibutuhkan sinergi dan kolaborasi antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah serta kalangan dunia usaha untuk menjaga perekonomian nasional di tengah kondisi krisis seperti saat ini. SBY pun berharap jajaran pemerintahan tidak meninggalkan tu-

gas pokok untuk menjalankan pemerintahan meski suhu politik akan memanas pada 2013 menjelang pemilihan 2014 mendatang. Kemungkinan Naik Menteri Koordinator Perekonomian, Hatta Rajasa menjelaskan kebijakan tidak populer yang bakal dikeluarkan pemerintah hanya dibuat jika persoalan eksternal,

Bersambung...Hal 7

“

Saya minta pengertian dari rakyat Indonesia," ujar Yudhoyono. "Tapi percayalah, apa pun yang kami lakukan, kami akan mengutamakan rakyat berpenghasilan rendah

”

SUSILO BAMBANG YUDHOYONO Presiden RI

n Belanja Pegawai Terlalu Besar

RAPBN 2013 Dinilai Pro Birokrat JAKARTA (VOKAL) Rancangan APBN 2013 dinilai jauh dari penciptaan keadilan sosial bagi UCHOK S KHADAFI seluruh rakyat Indonesia yang berpihak kepada rakyat miskin. Pembuat kebijakan dinilai lebih mementingkan kelompok birokrat atau kelompok para pegawai

negeri sipil (PNS). Ketimpangan itu menurut Koordinator Advokasi dan Investigasi Sekretariat Nasional Forum Indonesia Untuk Transparansi Anggaran (FITRA) Uchok Sky Khadafi, terlihat ketika pemerintah menganggarkan belanja pegawai untuk 4,7 juta PNS yang mencapai Rp241 ,1 triliun. Sebaliknya, anggaran kemiskinan untuk 31 juta penduduk miskin hanya Rp75,3 triliun atau tiga kali lebih rendah dari belanja pegawai.

Bersambung...Hal 7

Mudah Terenyuh KEBAKARAN beruntun yang terjadi sejak bulan Ramadan kemarin hingga usai lebaran ini merupakan kisah yang sangat memilukan. Apalagi bagi para korban yang sampai habis harta bendanya. Banyak pihak turut merasa prihatin atas kejadian ini. Seperti halnya artis dan presenter, Deasy Noviyanti. Dirinya pun ikut

INT

DJOKO SUSILO DIPERIKSA - Gubernur Akademi Kepolisian non aktif Irjen Pol Djoko Susilo berjalan dikawal ketat seusai pemeriksaaan oleh penyidik Bareskrim di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (24/8). Djoko Susilo diperiksa dalam kapasitasnya sebagai kuasa pengguna anggaran dan keterangannya diperlukan untuk menyelidiki keterlibatan lima tersangka yang sudah ditetapkan Mabes Polri.

n Abaikan Analisis Tim Ahli

Pengadilan Tipikor Perda Dibuat Cenderung Keinginan DPRD Rawan Mafia Peradilan PEKANBARU (VOKAL) - Sikap Pemerintah Pusat mengevaluasi 1.500 Peraturan Daerah (Perda) di Indonesia yang terindikasi tak mendukung iklim investasi daerah, mendapat dukungan. Sebab, Perda yang dibuat oleh DPRD umumnya mengabaikan kesejahteraan masyarakat dan sebaliknya cenderung atas keinginan dan kepentingan DPRD. "Sebelum Perda dibuat, tim

ahli sudah memberikan kajian awal, apakah Perda ini akan mendatangkan manfaat atau tidak nantinya. Namun karena ada kepentingan dari beberapa anggota DPRD, mereka tetap memaksakan membuat Perda, meskipun manfaatnya tidak ada. Sehingga sesampainya di Mendagri Perda yang diajukan terpaksa dibatalkan," ujar pengamat hukum legal drafting Uni-

Bandara SSK II Terminal Arus Balik Terpadat PEKANBARU (VOKAL) - Bandar Udara (Bandara) Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru menjadi terminal transportasi arus balik terpadat pasca libur lebaran Idul Fitri 1433 Hijriah di Pekanbaru dibanding terminal darat dan laut. Arus balik pemudik pada puncak Sabtu dan Minggu (25 & 26/8) nanti diprediksi me-

lonjak dengan kisaran 8.000 hingga 10.000 pemudik per hari. Jumlah arus balik penumpang pada masa ini yang memanfaatkan jasa penerbangan meningkat drastis dibanding hari-hari biasa sebelumnya yang hanya mencapai 4 ribu perhari dengan jumlah 30 penerbangan per hari. General Manager PT Angkasa

I ndeks......

w Warga Mulai Diserang Gatal-gatal........................................9 w Antrean di Roro Air Putih Capai 3 KM............................11 w Wako Ngantor di Rumdis, PNS Banyak Mangkir...........15

CYAN YELLOW MAGENTA KEY

INT

ANTRE MASUK KAPAL-Puluhan mobil antre memasuki kapal di Pelabuhan Bakauheni, Lampung, kemarin, untuk menyeberang ke Pulau Jawa. Arus balik di Pelabuhan Bakauheni terus meningkat Jumat (24/8) malam.

n Harian Vokal di Hati Anda, Klik: www.harianvokal.com Penanggung Jawab/Redaktur: RIDWAN ALKALAM

Bersambung...Hal 7

n Lebih 8.000 Pemudik Setiap Hari

Bersambung...Hal 7

w Jembatan Redang Nyaris Ambruk.....................................12

versitas Lancang Kuning Provinsi Riau, H Bahrun Azmi kepada Harian Vokal melalui telepon selulernya, Jumat (24/8). Bahrun berani mengungkapkan hal itu karena dirinya pernah menjadi Tim Ahli dalam pembuatan Perda di Kota Pekanbaru. Perda

Pura II Bandara SSK II Pekanbaru, Anggono Raras menyebutkan, berdasarkan data dari posko monitoring angkutan lebaran tahun 2012 PT Angkasa Pura II Bandara SSK II Pekanbaru, jumlah kedatangan tahun ini meningkat sekitar 20 persen dan keberangaktan meningkat sekitar 15 persen dibandingkan tahun 2011 lalu. "Jumlah tersebut sudah termasuk penerbangan intenasional, yang pada arus mudik dan balik tahun ini juga terjadi peningkatan cukup signifikan," ujar Anggono Raras kepada wartawan, Jumat (24/8). Sebelumnya, Kamis (23/8) atau H+3 lebaran Idul Fitri, tercatat sebanyak 4.000 orang penumpang melalui Bandara SSK II Pekanbaru. Angka tersebut meningkat dibanding tahun lalu. Jumlah tersebut lebih banyak pada penumpang berangkat daripada penumpang/ pemudik yang datang.

n Iklan : Harmen Fadly 0812 7575 1116

Bersambung...Hal 7

JAKARTA (VOKAL) - Mahkamah Agung (MA) menengarai sejumlah Pengadilan Tipikor di daerah rawan praktik mafia peradilan. Penilaian itu menyusul didapatinya sejumlah hakim membebaskan koruptor dan terindikasi ikut melakukan tindak pidana suap. Puncak penilaian MA tersebut setelah Komisi DJOKO SARWOKO Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap hakim ad hoc Tipikor Semarang, Kartini Marpaung, Jumat (17/8). Kartini tertangkap tangan oleh KPK sedang menerima suap atas perkara korupsi yang dilakukan oleh Ketua DPRD Grobogan, Jawa Tengah. Menurut Juru Bicara Mahkamah Agung (MA) Djoko Sarwoko, saat ini terpantau 4 Pengadilan

Bersambung...Hal 7

n Hingga 23 Agustus

Jumlah Pemudik Tewas 760 Orang

JAKARTA (VOKAL)-Jumlah korban tewas dalam kecelakaan lalu lintas dalam musim mudik-balik Lebaran hingga Kamis, 23 Agustus 2012, sudah mencapai 760 orang. Sedangkan jumlah kecelakaan mencapai 4.333 kejadian. Data itu tertuang dalam Laporan Sementara Posko Harian Tingkat Nasional Angkutan Lebaran Terpadu yang diterima Jumat (24). Data itu merupakan perhitungan sejak 11 Agustus (H-8) hingga 23 Agustus (H+3) pukul 20.00 WIB. Sedangkan jumlah korban luka berat 1.222 orang dan luka ringan 4.086 dengan jumlah kerugian Rp8.330.279.704.

Bersambung...Hal 7

n Langganan Koran : Bambang 085355385678 Perwajahan: RINTO HARMIKO


2

HARIAN VOKAL

LINTAS 13 Anggota DPR Kunker ke Brasil

JAKARTA(VOKAL)-Panitia Khusus Rancangan Undang-Undang (Pansus RUU) tentang Desa akan melakukan kunjungan kerja ke Brasil. Sebanyak 13 Anggota Komisi II DPR yang diketuai oleh Budiman Sudjatmiko dari Fraksi PDIP akan melakukan kunjungan kerja dari 26 Agustus hingga 1 September 2012. Anggota Pansus RUU Desa yang berangkat ke Brasil adalah Abdul Gaffar Patappe, Nanang Samodra, Subyakto, Eddy Sadeli dari FPD, Nurul Arifin dan Taufiq Hidayat dari FPG, Arif Wibowo dari FPDIP, Yan Herizal FPKS, Totok Daryanto FPAN, AW Thalib dari FPPP, Bachruddin Nasori dari FPKB, Miryam S Haryati FP Hanura. Sasaran kunjungan itu untuk mempelajari secara langsung mengenai pengaturan desa dalam kedudukan penataan desa, kewenangan desa, penyelenggara desa, pembangunan desa dan pembangunan kawasan perdesaan. Berdasarkan press release dari Ketua Pansus RUU tentang Desa, kemarin, setelah melakukan penelusuran data yang dilakukan secara online, dipilih Brasil karena memiliki kesamaan dan problem pedesaan dengan Indonesia.(mic,hab)

Program 'Sarjana Mendidik'AkanDiperluas

JAKARTA(VOKAL)-Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh mengatakan, program Sarjana Mendidik di daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (SM3T) merupakan jalan pintas untuk menutup kekurangan guru. Itu mengapa pihaknya akan melanjutkan program tersebut sejalan dengan perluasan wilayahnya. "Program ini shortcut untuk menutup kekurangan guru di daerah khusus. Itulah kenapa kita rekrut khusus dengan berbagai kompetensinya," kata Nuh, di Jakarta, Jumat (24/8). Program SM3T mulai digulirkan pemerintah pada tahun lalu. Angkatan pertama program ini melibatkan sekitar 2.600 sarjana untuk didistribusikan ke daerah yang membutuhkan. Tahun ini, lanjut Nuh, jumlah sarjana yang akan berpartisipasi dalam program SM3T bertambah hingga sekitar 3.500-4.000 sarjana. Penambahan itu ditujukan untuk menutup 2.600 jumlah tenaga pendidik di gelombang pertama, ditambah perluasan wilayah baru. (kcm,hab)

SABTU

NASIONAL

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

Kasus Dugaan Korupsi Simulator SIM

Djoko Susilo Diperiksa 7 Jam JAKARTA(VOKAL)-Penyidik tindak pidana korupsi Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri memeriksa Inspektur Jenderal (Pol) Djoko Susilo sebagai saksi kasus dugaan korupsi simulator SIM selama kurang lebih 7 jam. Jenderal bintang dua itu diperiksa sejak pukul 09.30 hingga 16.45, Jumat (24/8). Djoko pun sempat menjalani salat Jumat di Masjid Al-Ikhlas Mabes Polri, kemudian kembali menjalani pemeriksaan.

Djoko diiperiksa sebagai saksi untuk tersangka yang ditetapkan Polri, yakni Brigjen Didik Purnomo sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), AKBP Teddy Rusmawan sebagai ketua lelang proyek, Bendahara Korlantas Kompol Legimo, Budi Susanto dan Sukotjo S Bambang. "Saya memenuhi panggilan Bareskrim sebagai saksi tersangka PPK, dan kawan-kawan. Sekarang tentunya melalui proses pemeriksaan dan penyidikan. Adapun materinya silakan tanyakan ke Bareskrim. Yang mempunyai kewenangan ini adalah Bareskrim," ujar Djoko seusai menjalani pemeriksaan di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Jumat (24/8/2012). Djoko tak memberi penjelasan terkait pemeriksaan Polri terhadap dirinya selama kurang lebih 6 jam tersebut. "Materi kualitas maupun materi dari keseluruhan, tentunya saya katakan nanti Bareskrim akan memberi penjelasan mengenai panggilan penyidikan," lanjutnya. Djoko juga enggan berkomentar lebih jauh terkait kasus yang menimpa dirinya. Ia pun terburu-buru pergi memasuki mobil Innova berwarna silver. Sementara itu, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Brigjen Pol Boy Rafli, mengatakan, pemeriksaan terhadap Djoko dilakukan guna mendapatkan informasi terkait kasus dugaan korupsi yang terjadi di Korps Lalu Lintas Polri tahun 2011. Pemeriksaan Djoko sebagai saksi juga untuk melengkapi berkas perkara para ter-

sangka kasus simulator SIM yang ditetapkan Polri. "Hal-hal pelaksanaanya (proyek simulator SIM) diyakini Irjen DS (Djoko Susilo) mengetahui informasi terkait hal tersebut. Penyidik merasa perlu mendengarkan keterangan Pak DS untuk melengkapi berkas perkara dari para tersangka yang telah kita lakukan penahanan," terang Boy. Seperti diberitakan, Djoko ditetapkan tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sejak 27 Juli 2012. Ia diduga menyalahgunakan kewenangannya sehingga menimbulkan kerugian negara atau menguntungkan orang lain. Kasus tersebut menimpa Djoko saat menjabat sebagai Kepala Korlantas Polri. Djoko juga disebut-sebut menerima aliran dana miliaran rupiah dari dari pihak pemenang tender Direktur Utama PT Citra Mandiri Metalindo Abadi (PT CMMA) Budi Susanto. Uang kepada Djoko, diberikan Budi melalui subkontraktor Direktur Utama PT Inovasi Teknologi Indonesia (PT ITI) Sukotjo S Bambang. Bisa Diakses KPK Mabes Polri menyatakan hasil pemeriksaan terhadap Djoko bisa diakses oleh KPK. "Bisa (diakses), semua itikatnya kan transparansi. Itikatnya untuk upaya-upaya percepatan dalam rangka memaksimalkan dan mengefektifkan kegiatan-kegiatan penyelidikan yang berjalan," kata Boy Rafli Amar. Boy mengatakan, koordinasi dan kerja sama itu diperlukan untuk mengefektifkan proses penyidikan sehingga kasus bisa segera

disidangkan. "Kita berkoordinasi, bekerjasama dan berpikir sehingga ending proses ini bisa digelar di pengadilan untuk menentukan orang ini bersalah atau tidak," katanya. KPK Tak Persoalkan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Zulkarnaen me-

ngaku lembaganya tak mempermasalahkan pemeriksaan Gubernur Akademi Kepolisian nonaktif, Inspektur Jenderal Djoko Susilo oleh Markas Besar Kepolisian RI. "Enggak masalah. Itu kan dalam rangka penyidikan yang mereka lakukan," kata Zulkarnaen di kantornya.

Zulkarnaen juga tidak merasa Kepolisian "menyerobot" kesempatan pemeriksaan Djoko oleh KPK. "Perencanaan itu kan sesuai dengan tim penyidiknya masingmasing. Kami tidak berpikir begitu (ditelikung). Ini kan sama-sama untuk penegakan hukum," ujarnya.(tnr,kcm,mic,hab)

INT

SUNGAI DANGKAL -Sejumlah kapal milik nelayan berada di atas sedimen lumpur saat air laut surut di Sungai Batang Arau, Padang, Sumbar, Kamis (23/8). Sungai Batang Arau yang berdekatan dengan muara kondisinya semakin dangkal sehingga kapal-kapal besar sulit pergi ke laut.

Pesawat Cessna Hilang Kontak SAMARINDA(VOKAL)-Pesawat Cessna CN-PKIWH hilang kontak saat melakukan penerbangan dari Bandara Temindung, Samarinda, Kalimantan Timur, Jumat (24/8) pagi. Pesawat yang membawa empat orang ini disewa oleh Elliott Geophysics International. Kepala Bandara Temindung, Rajoki Aritonang, menjelaskan pesawat terbang pukul 07.51 WITA dari Samarinda menuju Bontang untuk kegiatan survei. "Jam 08.04 WITA pagi tadi hilang kontak," kata Rajoki dalam jumpa pers, Jumat (24/8).

Pihak Bandara Temindung kemudian menghubungi petugas bandara perintis milik Pupuk Kaltim di Bontang. "Pihak Bandara Bontang terakhir kontak jam 08.11 WITA," ujar Rajoki. Rajoki menambahkan, tim SAR dibantu personel kepolisian tengah bergerak di wilayah Bontang untuk melakukan pencarian terhadap pesawat tersebut. Keempat orang di pesawat Cessna adalah Marsal Basir (pilot), Kapten Suyoto (Security Officer dari Kementerian Pertahanan), Peter John Eliot (WNA Australia/GM Elliott Geophysics In-

ternational) dan Jandri Hendrizal (Stfa EGI). Untuk 6 Jam Pesawat tersebut diperkirakan hanya memiliki bahan bakar untuk 6 jam penerbangan. Sementara, pesawat tersebut hilang kontak dari pukul 08.04 WITA. "Bahan bakar yang tersedia di pesawat diperkirakan hanya tersedia untuk 6 jam. Ternyata pesawat itu hilang kontak sudah lebih dari 6 jam, maka itu bahan bakarnya kita nyatakan habis," ujar petugas Air Traffic Control (ATC) Bandara Temindung, Rora Ardian, Jumat. (mic,dtc,tnr,hab)

Hakim Nakal Dimutasi ke Tempat Terpencil JAKARTA(VOKAL)-Mahkamah Agung (MA) memiliki strategi khusus untuk menangani hakim-hakim yang nakal. Juru Bicara MA Djoko Sarwoko mengatakan salah satu cara memerangi hakim yang nakal adalah dengan mutasi ke tempat terpencil. "Kita mutasi ke tempat terpencil biar dia tidak kerasan, terus keluar," kata Djoko di Gedung MA, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta, Kamis (23/8). Bukan hanya ditaruh di tempat terpencil, sang hakim nakal itu pun akan diberi tugas-tugas ringan alias perkara ecek-ecek. Harga diri dia sebagai hakim pun akan jatuh. "Jangan kasi perkara-perkara yang besarbesar. Kalau ada perkara pelanggaran dan korupsi, kasi pelanggaran saja, daripada meru-

Penanggung Jawab/Redaktur: RIDWAN ALKALAM

sak. Atau kita pindahkan ke tempat yang tidak ada pengadilan Tipikor-nya," jelasnya. Diketahui KPK menangkap hakim ad hoc Tipikor, Kartini Marpaung dan Heru Kusbandono pada Jumat 17 Agustus 2012 kemarin. Heru merupakan hakim ad hoc di Pontianak sedangkan Kartini bertugas di PN Semarang. Bersama dua hakim itu, Sri Dartuti pengusaha yang menyuap mereka juga diciduk. Suap itu diduga untuk mengatur putusan perkara korupsi yang melibatkan Ketua DPRD Grobogan, Jawa Tengah, Muhammad Yaeni, yang akan diputus akhir Agustus ini. Kartini menjadi salah satu anggota majelis hakim yang mengadili perkara ini. Dorong KPK Sementara itu, MA tidak me-

mungkiri dugaan keterlibatan hakim lain dalam kasus suap yang menjerat hakim ad hoc Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Semarang Kartini Marpaung. Termasuk, ketua majelis hakim yang menangani kasus yang berujung pada penyuapan itu, Pragsono. "Itu baru dugaan. Ada atau tidaknya keterlibatan Pragsono biar diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)," kata Djoko Sarwoko. Apabila Pragsono terbukti terlibat dalam penyuapan itu, Djoko berpesan agar susunan majelis dalam perkara tersebut diganti. Djoko menegaskan segala sesuatu yang berhubungan dengan Kartini dan dan hakim Pengadilan Tipikor Pontianak Heru Kusbandono sudah menjadi ranah KPK. (mic,hab)

Perwajahan: HASAN


INTERNASIONAL SABTU

3

HARIAN VOKAL

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

r Baru 9 Bulan Dioperasikan

Jembatan Layang Rp2,7 T Ambruk di China BEIJING (VOKAL)– Sebuah jembatan yang memakan biaya triliunan rupiah di China ambruk pada Jumat (24/8). Sebanyak tiga orang tewas dan lima lainnya terluka dalam insiden tersebut.

LINTAS Serangan di Mayadin Tewaskan 21 Orang SURIAH (VOKAL)- Laporan pengamat di Mayadin, kawasan timur Suriah pada Jumat (24/8) mengatakan sedikitnya ada 21 orang tewas lantaran serangan pasukan pemerintah ke gedung-gedung tempat tinggal di situ. Sementara, sedikitnya sebuah gedung di Mayadin runtuh akibat serangan artileri. Laporan itu juga menunjukkan kalau mayoritas korban tewas adalah perempuan. Sementara, kepada AFP hari ini, Direktur Pengamat HAM Suriah Rami Abdel Rahman mengatakan lusinan warga terluka. "Banyak warga terperangkap di reruntuhan gedung," imbuhnya. Mayadin adalah kota berpenghuni sekitar 55.000 penduduk di tepi Sungai Efrat di Provinsi Deir Ezzor. (kc/sad)

Kantor berita China, China News service milik pemerintah sebagaimana dikutip kantor berita AFP melaporkan, jembatan yang merupakan bagian dari jalan raya ke bandara di Harbin, baru sembilan bulan beroperasi sejak diresmikan bulan November tahun lalu. Jembatan delapan lajur ini dibangun selama dua tahun dengan biaya cukup besar yakni 1,9 miliar yuan atau sekitar Rp 2,7 triliun. Jembatan ini didesain untuk menampung 9.800 mobil per hari. Sebuah bagian dari jembatan sepanjang 100 meter patah saat empat truk besar melintasi jembatan. Menurut wartawan kantor berita CCTV yang berada di lokasi, empat truk berat ini langsung terhempas ke bawah. Dua orang langsung tewas di lokasi dan korban

ketiga tewas di rumahsakit. Lima korban lainnya masih dirawat. "Roboh hanya kurang dari setahun beroperasi, jelas ada persoalan di sana," ujar Huang Yi, jurubicara Badan Keselamatan Kerja Pemerintah. Badan ini beroperasi dibawah Dewan Negara yang juga cabinet pemerintahan. Kantor berita Xinhua melaporkan, sedikitnya enam jembatan raksasa roboh di seluruh China sejak bulan Juli tahun lalu. Konstruksi yang tak meyakinkan dan kelebihan beban menjadi penyebab semua ini. Pemerintah China mempercepat pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan serta rel kereta api dalam beberapa dekade terakhir ini, bagian dari keberhasilan pertumbuhan ekonominya.

Namun kritik muncul, pembangunan infrastruktur secara cepat membuat kadang factor keselamatan dan kualitas tidak diperhatikan. Sedikitnya 40 orang tewas ketika dua kereta api cepat bertabrakan dekat kota Wenzhou di China timur pada Juli tahun lalu. Sebuah kereta lainnya tergelincir pada hari Kamis di Provinsi Heilongjiang, yang juga lokasi Herbin City. Sedikitnya 24 penumpang cedera dalam kejadian ini. Pemerintah kota Herbin melakukan penyidikan menyangkut desain jembatan dan kontruksinya demikian pula beban dari empat truk berat yang lewat saat jembatan roboh. Ribuan komentar di Sina Weibo, sebuah jasa twiter terkemuka di China menegaskan kasus ini terjadi karena korupsi. (bbc/rts/sad)

Libya Rebut 100 Tank dari Pro-Qadhafi TRIPOLI (VOKAL) - Lebih dari 100 tank telah disita dari kelompok milisi yang setia pada mantan pemimpin Libya, Kolonel Muammar Qadhafi. Bersamaan dengan itu, 30 peluncur roket juga diamankan saat penyerbuan pasukan keamanan ke kamp kelompok itu di Tarhuna, dekat Tripoli. Para pejabat mengatakan kelompok Brigade Setia berada di balik serangan bom mobil hari Minggu (19/8) lalu yang menewaskan dua orang. Dalam perkembangan terpisah, setidaknya tiga orang tewas dalam bentrokan antara suku-suku yang bertikai di utara Libya. Sejumlah orang juga dilaporkan terluka dalam bentrokan di kota Zlitan, di tenggara Tripoli. Juru bicara Kementerian Dalam Negeri Abdelmonem al-Hur mengatakan satu orang tewas dan sejumlah lainnya terluka dalam serangan hari Rabu di kamp Tarhuna. Sebanyak 13 orang - termasuk pemimpin kelompok itu - ditangkap selama operasi, tapi tiga militan berhasil melarikan diri. Minggu lalu, dua orang meninggal dan lima orang terluka dalam dua serangan bom mobil di Tripoli. Satu ledakan terjadi di dekat bekas akademi militer bagi perempuan, dan yang lain meledak di dekat kantor Kementerian Dalam Negeri. Serangan terjadi saat warga bersiap untuk shalat Ied. (bbc/rts/sad)

Penanggung Jawab/Redaktur: SAADUDIN BADRA

INT

SEBUAH ruas jembatan layang di Harbin, Provinsi Heilongjian, China, runtuh, Jumat (24/8). Jalan layang bernilai jutaan dolar tersebut runtuh pada pagi hari mengakibatkan empat truk terjun setinggi 30 meter, menewaskan tiga orang, dan melukai lima lainnya.

Pengungsi Muslim Rohingya Kelaparan BAZAR COX (VOKAL)-Bencana kelaparan telah terjadi di kamp pengungsian Muslim Rohingya di Bangladesh. Kabar itu disampaikan relawan Indonesia yang tergabung dalam Aksi Cepat Tanggap (ACT), Andhika Purbo Swasono. Andhika mengatakan stok

pangan yang menipis membuat 80 ribu pengungsi Rohingya di Provinsi Bazar Cox kesulitan mencari bahan pangan. Kondisi itu sudah terjadi sejak menjelang Idul Fitri 1433 Hijriyah. "Pemerintah Bangladesh belum mencabut larangan pemberian bantuan (kema-

nusian)," terang Andhika. Menurutnya bukan hanya pengungsi dari Myanmar yang juga mengalami kelangkaan pangan. Penduduk Bangladesh yang berada di Chittagong nasibnya tak jauh beda dengan pengungsi. "Kami bersama kelompok lokal dan internasional

berharap Bangladesh merubah kebijakan tersebut," ujar dia. Andhika menjelaskan saat ini tim ke dua ACT akan diberangkatkan menuju Myanmar untuk melakukan aksi serupa. Bantuan pangan dan medis menjadi prioritas utama untuk dipenuhi. (rol/sad)

Periksa Racun Polonium

Ilmuwan Swiss Akan Bongkar Makam Arafat

JENEWA (VOKAL)-Sebuah laboratorium radiologi di Swiss berniat melakukan pemeriksaan analisis terhadap sisa-sisa kerangka jasad pemimpin Palestina, mendiang Yasser Arafat, untuk mencari tahu kandungan polonium di dalamnya. Hal ini dilakukan setelah mendapat izin dari janda Arafat yang mempersilakan makam suaminya dibongkar. Sejumlah ilmuwan dan ahli dari Rumah Sakit Pusat Universitas Lausanne akan mendatangi makam Arafat yang ada di wilayah Tepi Barat untuk mengambil sampel dari jasadnya. Para ahli ini juga telah mendapat 'lampu hijau' dari Otoritas Palestina. Demikian seperti disampaikan oleh juru bicara laboratorium dan dilansir oleh AFP, Jumat (24/8). Penyelidikan lebih lanjut diajukan langsung oleh Presiden Palestina Mahmoud Abbas menyusul kecurigaan bahwa pemimpin veteran ini tewas diracun. Terutama pasca investigasi dan penelitian yang dilakukan oleh Francois Bochud selaku Kepala Institute of Radiation Physics di University of Lausanne, Swiss. Bochud menyatakan bahwa pihaknya menemukan kandungan polonium dalam jumlah tinggi pada bendabenda pribadi Arafat, termasuk pakaian yang terakhir dikenakannya. Namun disampaikannya, jasad Arafat harus diautopsi untuk memastikan teori bahwa dia telah diracun. Menanggapi hasil penelitian ini, janda Arafat, Suha, beserta putrinya mengajukan gugatan hukum pada 31 Juli lalu, ke pengadilan Prancis atas dugaan racun radioaktif. Dalam gugatannya, mereka menyatakan dugaan pembunuhan oleh orang tak dikenal di Prancis terhadap Arafat, sebab pada 2004 lalu Arafat meninggal saat menjalani perawatan di rumah sakit militer di Paris. (bbc/rts/sad)

Perwajahan: ABDA


4

SABTU

HARIAN VOKAL

Evaluasi Perda KEBIJAKAN Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi untuk mengevaluasi 1.500 Peraturan Daerah (Perda) di seluruh kabupaten/kota se-Indonesia patut diacungi jempol. Kebijakan Mendagri tersebut dinilai benar dan tepat. Sebab, selama ini perda-perda tersebut sangat menghambat iklim investasi, bahkan sudah lari dari tujuan dasarnya untuk mensejaterahkan masyarakat. Bukan hanya itu, perda dijadikan ajang memperkaya diri bagi siapa saja yang terlibat dalam pembuatannya. Ini bukan razia umum lagi, tapi sudah berjalan cukup lama sejak perda-perda tersebut dibuat. Karena dijadikan ajang memperkaya diri, membuat perda tersebut tidak tepat sasaran dan hanya sekedar aturan belaka tanpa punya arti dan makna. Mendagri Gamawan Fauzi bahkan mengakui bahwa pemerintah pusat sebelumnya tengah mengevaluasi 13.520 perda, dan 824 diantaranya telah dibatalkan, dikembalikan ke daerah untuk diperbaiki. Perda yang dibatalkan, kebanyakan terkait dengan pajak daerah dan retribusi. Ada juga perda-perda nonpajak retribusi, baik di provinsi maupun kabupaten. Untuk perda pajak dan retribusi, biasanya dibatalkan karena bertentangan dengan Undang-Undang (UU) No 28/2009 tentang Pajak Daerah dan retribusi Daerah. Kenapa banyak perda tersebut dibatalkan, padahal perda dibuat dengan dana yang tidak sedikit, minimal satu perda bisa menghabiskan dana Rp350 juta. Sementara perda itu dibuat tidak memiliki kajian akademis, sehingga dampak sosiologis, yuridis tidak muncul dalam perda tersebut. Bahkan, banyak perda-perda itu hanya copy paste dari perda-perda kabupaten/kota yang ada di Indonesia, sehingga saat perda tersebut disahkan ternyata tidak sesuai dengan kondisi yang ada di wilayah tersebut. Sebab, setiap daerah tidak sama, baik karakter maupun budayanya, sehingga tidak bisa disamakan dalam menerapkan perda pada satu wilayah atau daerah dengan wilayah atau daerah lainnya. Oleh karenanya, disamping perlunya evaluasi perda-perda yang ada, ke depan pembuatan perda tersebut harus mengacu pada tujuan awalnya dan diletakkan pada proporsi sebenarnya. Jangan ada lagi, pembuatan perda bertutjuan menambah uang nafkah disamping gaji para anggota dewan yang sudah berlimpah. Perda juga jangan dijadikan ajang gengsi para wakil rakyat daripada dikatakan rakyat tidak bekerja, bahkan jangan perda hanya sekedar copy paste karena memang setiap daerah berbeda karakternya. Bukan hanya wakil rakyat, para akademisi yang terlibat dalam pembuatan perda semestinya berjalan sesuai profesinya yang idealis dan jangan terbawa arus kepentingan berbagai politikus dan partai yang tergabung dalam wakil rakyat. Pada siapa lagi rakyat harus percaya bila akademisi ikut bergelimang pembuatan perda yang tidak sesuai tujuan semula. Apalagi, bila seorang akademisi juga ikut mengkopy paste perda yang ada di kabupaten/kota lain untuk diterapkan di kabupaten/ kota daerahnya. Ini artinya, akademisi mencoreng intelektualnya sendiri dan akademisi seperti itu tidak pantas rasanya dihargai dan dihormati. Pemerintah daerah/kota semestinya juga mempersempit ruang bagi siapa saja, terutama para anggota dewan untuk mengambil uang daerah semena-mena dengan kedok membuat perda. Dengan begitu, paling tidak uang yang harusnya diperuntukan untuk rakyat tidak berpindah begitu saja pada kantong wakil rakyat. Selain itu, pemerintah juga diharapkan lebih tajam dalam menganalisa untung ruginya pembuatan satu perda dengan anggaran yang harus disediakan, kalaupun perdanya dibuat efektifkah atau hanya bertujuan menghabiskan uang negara.***

HARUS diakui bahwa hingga saat ini, praktik keagamaan yang dijalankan oleh umat beragama di Indonesia masih menampakkan dua wajah yang kontradiktif. Di satu sisi, ia bersikap ramah, toleran, serta humanis. Namun, di sisi lain, ia juga terlihat keras, kejam, dan dehumanis.

Aksi pengeboman di Masjid AlDzikra di Kompleks Mapolresta Cirebon atau bom bunuh diri yang mengguncang Gereja Bethel Injil Sepenuh, Kepunton, Solo, Jawa Tengah, beberapa waktu lalu yang mengakibatkan beberapa orang terluka dan bangunan menjadi rusak, merupakan sedikit contoh dari sekian banyaknya peristiwa sebagai wujud pemahaman agama umat beragama yang bersifat tragis itu. Ini artinya, ada sesuatu yang tidak beres dengan sebagian umat beragama di negeri ini dalam memahami ajaran-ajaran agamanya. Di sini, kita menyaksikan agama belum mampu menjadi faktor determinan yang ramah dan toleran dalam proses perubahan sosial di masyarakat. Lalu, apa yang wajib dilakukan oleh umat beragama demi tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara yang rukun dan damai di masa mendatang? Tentunya kita harus senantiasa menunjukkan wajah positif agama itu sendiri di dalam sejarah kehidupan manusia, terutama manusia Indonesia. Kita perlu belajar dari sejarah masa lalu, di mana agama telah mam-

TEORI-teori mengenai urbanisasi dalam pengertian umum dan sederhana sebagai perpindahan penduduk atau migrasi penduduk dari desa ke kota, sejalan dengan peribahasa ada gula ada semut. Tatkala kehidupan dan kemajuan kota kian menggiurkan, ibarat semakin manis gulanya, pada saat yang bersamaan, akan semakin banyak dipenuhi semut, dalam hal ini kaum urban. Apalagi, di saat kehidupan masyarakat desa kian sulit mencari pilihan usaha atau lapangan kerja untuk meningkatkan kehidupan yang lebih baik. Artinya, sepanjang ada kesenjangan tingkat pendapatan dan peluang pekerjaan yang signifikan antara desa dan kota, sepanjang itu pulalah urbanisasi akan terus terjadi. Selanjutnya, tatkala kehadiran dan kemajuan kota-kota di Indonesia, khususnya Jakarta kian menggiurkan, dan peluang kehidupan di desa kian sulit, arus urbanisasi akan sulit terbendung dan jumlah kaum urban akan semakin banyak. Dalam hal ini, ungkapan klasik, "Jakarta lebih kejam dari ibu tiri", tidak berlaku bagi mereka yang hendak ke Jakarta. Di benak para calon urbanis Jakarta, terasa Ibu Kota tetap menjanjikan penghidupan yang lebih baik alias lebih menawarkan sejuta impian yang menggiurkan dibandingkan dengan daerah lainnya. Dalam realitasnya juga, Jakarta dan kota-kota besar lainnya di

- Jumlah PNS Mangkir Naik 1,2 Persen + Pegawainya kekenyaan makan kue tu Pak Cik.....? SMKN

1

Surat Pembaca

Warga Mahang Raya Minta Perbaiki Jalan WARGA di lingkungan Perumahan Mahang Raya sangat mendambakan perbaikan kerusakan. Sebab kini jalan pemukiman ini kondisinya memprihatinkan. Dan sebelumnya pernah dijanjikan diperbaiki. Tapi sampai sekarang jalan tersebut belum juga diperbaiki sehingga hari demi hari jalan itu semakin bertambah rusak. Bila tidak segera diperbaiki, dikhawatirkan jalan yang terletak di Desa Pandau Jaya, Kecamatan Siak Hulu bisa memakan korban bahkan merusak kesehatan warga setempat. Kenapa tidak, bila hari hujan jalan tersebut akan berlumpur dan bila cuaca panas debu akan bertebaran bahkan masuk ke rumah warga yang akhirnya merusak kesehatan warga. Saat kampanye, Jefry Noer ber-

Pemimpin Umum H Yusrizal Koto Pemimpin Redaksi/Penanggungjawab

Tun Akhyar

Wakil Pemimpin Redaksi Hasan Basril Pemimpin Perusahaan Hj. Bety Marlina Wakil Pemimpin Perusahaan Gerri Nasri

pu membangun dan mengantarkan manusia ke zaman yang lebih beradab. Ia menjadi kekuatan revolusioner untuk melakukan perubahan-perubahan yang signifikan dan bermanfaat bagi lajunya perkembangan peradaban manusia. Di Indonesia, kita tentu masih ingat bahwa kemerdekaan Indonesia tidak lepas dari semangat agama. Agama dengan konsep jihadnya telah membangkitkan semangat nasionalisme yang mendalam bagi para pejuang Indonesia untuk mengusir para penjajah dari muka bumi Indonesia. Penampakan wajah negatif agama berupa peledakan bom bunuh diri, pengrusakan tempattempat ibadah atau wujud praktik agama yang dehumanis lainnya perlu dihindari oleh umat beragama sejauh mungkin. Fenomena semacam ini sungguh sangat menyedihkan. Betapa tidak, agama yang tujuan utamanya membuat baik manusia dan menggapai keselamatan ternyata belum terwujudkan secara baik, bahkan ia telah menjadi problem bagi manusia itu sendiri. Tujuan dan fungsi luhur agama ini sangat berbeda dengan fakta di lapangan.

Oleh

Ahmad Ubaidillah

Setidaknya ada tiga alasan mengapa agama memiliki potensi besar untuk dijadikan landasan dan pembenaran tindakan kekerasan. Pertama, agama adalah ideologi. Dalam fungsi ini, di satu sisi agama menjadi perekat suatu masyarakat karena memberi kerangka penafsiran dalam pemaknaan relasi antar manusia. Namun di sisi lain, fungsi ini justru menampilkan bahwa agama bisa menghasilkan banyak kontradiksi, terutama menyangkut kekerasan. Kedua, karena agama sebagai identitas, artinya agama secara spesifik dijadikan simbol kelompok maka terdapat kemungkinan lahirnya tindak kekerasan dan besar kemungkinan terdapat ikhtilaf (perbedaan) pemahaman, penafsiran, kerangka berfikir, dan etos kerja antara satu kelompok dengan kelompok lainnya. Ketiga, agama (terkadang) menjadi alat legitimasi hubungan antarmanusia. Ketiga alasan tersebut menjadi potensi timbulnya kekerasan di masyarakat beragama. Potensi kekerasan atas nama agama di masa mendatang perlu ditekan dengan menanamkan nilai-nilai agama yang humanis ke dalam diri setiap orang sebagai manusia beragama. Semua agama pasti mengajar-

kan hidup rukun dan damai. Agama apa pun selalu mengandung pesan perdamaian. Agama sejatinya sangat menghargai apa pun bentuk keberadaan manusia. Jadi, agama sejatinya mengandung nilai-nilai humanistik. Agama yang humanis adalah agama yang tidak menampikan diskriminasi, penindasan, kekerasan, kekejaman dan sebagainya. Agama yang humanis tidak akan melanggar hak asasi manusia (HAM). Ia selalu mengajarkan umatnya berbuat baik kepada sesama manusia. Ini tentu sesuai dengan fitrah manusia yang tidak bertentangan dengan kewajaran. Manusia pada hakikatnya baik. Oleh karena itu, segala sesuatu yang tidak baik sudah seharusnya dihindari atau ditolak oleh manusia itu sendiri. Berkenaan dengan perbedaan keyakinan atau persepsi tentang pemahaaman agama yang terkadang berujung pada konflik berdarah-darah, kita musti belajar dan meneladani komunikasi dialogis yang pernah dilakukan Nabi Muhammad SAW. Nabi selalu mengajarkan dialog secara mulia, santun, dan terbuka sekalipun dengan musuh-musuh beliau. Misalnya, ketika kedatangan Musailamah Al-Kadzdzab yang mengaku sebagai seorang nabi dan mengajak Nabi Muhammad

SAW untuk berbagi wilayah teritori kenabian. Nabi Muhammad SAW menolak tawaran itu dan menegaskan bahwa kemenangan hanya dicapai oleh kaum yang bertakwa. Beliau berpendirian pada akhlak yang mulia (akhlaqul karimah), dengan kesabaran dan keterbukaan tetap berdakwah lewat dialog serta penalaran secara kritis, dan sama sekali tanpa aksi kekerasan atau tindakan anarkis. Untuk mengantisipasi dan mencegah tindakan kekerasan di masa mendatang, terutama umat Islam yang kebetulan menjadi pelaku tindak kekerasan atas nama agama, agar kembali kepada ajaran agama tentang dialog humanis yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW. Selain itu, pemerintah melalui aparat penegak hukum juga harus bersikap berani dan tegas dalam menindak segala bentuk kekerasan yang dilakukan oleh siapa pun. Para pemimpin bangsa, elite politik, intelektual, tokoh agama, tokoh masyarakat, warga masyarakat umum, dan komponen bangsa lainnya harus memiliki kesadaran kolektif bahwa hidup rukun dan damai di tengah pluralitas agama merupakan kekayaan bangsa yang harus diperjuangkan dan dipertahankan secara terus-menerus. *** Penulis adalah mahasiswa program magister Studi Islam UII, Yogyakarta.

Memaknai Potensi Urbanisasi

P ojok   Sindir Masalah

25 Agustus 2012/7 Syawal1433

Beragama Secara Humanis

TAJUK

- Disdik Diminta Selesaikan +Pecat aja kadisnya Pak Bup....?

OPINI

janji akan menperbaiki jalan tersebut, tapi kenyataannya sampai sekarang belum juga diperbaiki walaupun Jefry Noer sudah enak duduk sebagai bupati. Bukan hanya bupati, wakil rakyat yang berasal dari pemilihan Kecamatan siak Hulu sampai sekarang tidak ada perhatiannya untuk masyarakat terutama dalam upaya memperbaiki jalan tersebut. Oleh karena itu, pada bupati dan anggota dewan asal Siak Hulu agar dapat memperhatikan jalan di Perumahan Mahang Raya dan jangan hanya waktu kampanye saja berjanji tapi berjanjilah pada diri sendiri. Sebagai seorang yang bergama, janji adalah utang yang harus dibayar dan agama jangan hanya dijadikan simbol saja. Rully-Siak Hulu

Indonesia, menawarkan berbagai ragam potensi untuk mengakumulasi aset sosial, ekonomi dan fisik. Kota juga mempresentasikan kehidupan yang lebih baik, lebih terorganisir, dan terjadual, di mana pilihan kerja dan pengembangan diri lebih terbuka luas dan bervariasi yang memungkinkan aktualisasi diri secara maksimal. Kota juga menyediakan lebih banyak ide dan solusi. Dengan semakin berbondongbondongnya migrasi orang-orang desa menuju kota, tentu akan membuat kota-kota semakin ditimpuki banyak persoalan, makin kumuh dan problematis. Memang, semakin besar jumlah penduduk, dengan kehadiran para pendatang yang beraneka ragam di kota, terutama yang kurangmemiliki keahlian dan pendidikan yang memadai, dengan menambah kompleksitas penduduknya, akan semakin rumit masalahnya, dan semakin banyak konflik yang dihadapi. Apalagi, ditambah dengan suatu keyakinan selama ini bahwa proses kekumuhan dan konsentrasi hidup di kota-kota besar, khususnya Jakarta disebabkan oleh membanjirnya urbanisasi. Pemerintah lalu merasa terpanggil untuk menatanya demi mendudukkan proporsi kemanusiaan, selain keinginan memperlihatkan citra asri di mata internasional. Kenyataannya juga menunjukkan kota-kota di Tanah Air, khususn-

Oleh

Thomas Koten

ya Jakarta cenderung kian tidak manusiawi, tidak nyaman, tidak menyenangkan untuk kehidupan yang berbudaya. Fenomena demoralisasi dan dehumanisasi kota di Indonesia, antara lain karena perhatian para pengelola dan pembangunannya lebih tercurah pada aspek fisik, tata ruang, dan pergulatan kepentingan ekonomi. Tetapi, langkah-langkah yang secara formal berciri humanis itu sering berbenturan secara fisik karena memang berbeda kepentingan. Benturan itu semakin mengeras jika di balik langkahlangkah penataan sebenarnya ada rekayasa swasta yang rajin mengincar kepentingannya, yakni kepentingan ekonominya. Seorang pakar perencana kota dari Inggris pernah mengatakan, kota merupakan ladang pertempuran ekonomi (economic battle ground). Siapa yang memiliki kekuatan finansial, dialah yang amat menentukan wajah dan nasib kota. Dalam fenomena konflik alias perbenturan itu, biasanya kepentingan masyarakat urbanis papan bawah selalu tersudutkan. Jakarta yang dipadati mal, megamal, supermal, department store, pusat perbelanjaan (shopping centre), apartemen, perhotelan yang tumbuh bak jamur di musim hujan, dan semakin tersingkirnya

pasar-pasar tradisional, dan perumahan warga, adalah indikasi dari kian tersudutnya urbanis papan bawah. Pertanyaan yang menggelitik, kenapa harus menyingkirkan dan menyudutkan kaum urbanis, terutama kaum urbanis kelas bawah? Jawabannya klise yang muncul di balik sikap itu. Yakni, tentu karena penilaian bahwa kekumuhan yang diciptakan para urbanis serta ditambah dengan membuncahnya kriminalitas atau fenomena sosial negatif lainnya sungguh mengganggu Jakarta akibat kehadiran kaum urbanis kelas bawah itu. Para pemilik Jakarta kadang juga menerjemahkan bahwa penyudutan para urbanis demi mencegah dan membendung arus kehadiran kaum urbanis itu sendiri. Namun, apakah alasan itu masuk akal dan bermuatan logika yang valid? Yang jelas, alasan itu kurang kuat, karena meski sering terjadi kebakaran di gang-gang kumuh, atau penggusuran dan pengejaran terhadap mereka, tetapi tak membuat para urbanis dan calon urbanis jera, meski menghadapi ancaman jiwanya. Pertanyaan menyusul, mengapa sikap para urbanis begitu mengeras, cuek dan tidak peduli? Jawabannya, tentu karena banyak faktor yang memengaruhinya. Alasan utamanya, tentu alasan

Kebiasaan Pamer di Hari nan Fitri SETELAH sebulan penuh umat Islam memaksimalkan segala ibadah di bulan Ramadan, setelah itu tibalah saatnya merayakan hari kemenangan yaitu Hari Raya Idul Fitri. Dalam merayakan lebaran, tidak akan terasa lengkap bila tidak berkumpul atau bersilaturahmi ke sanak saudara atau yang sering disebut dengan mudik. Masyarakat Indonesia yang telah lama merantau ke berbagai daerah demi mendapatkan kehidupan yang layak, akan selalu berusaha untuk mudik ke kampung halamannya meskipun terkadang jarak yang ditempuhnya tidaklah dekat. Dalam ritual mudik ini, tidak jarang para pemudik akan membawakan bingkisan atau oleh-oleh yang sekiranya bisa mencerminkan bahwa selama mereka merantau telah mengalami peningkatan taraf hidup. Selain itu, tak jarang pula untuk menunjukkan kesuksesan yang telah didapat para pemudik bahwa ia membawa kendaraan baru, gadget baru,

maupun barang baru yang nantinya bisa dipamerkan ke sanak saudaranya. Mereka akan mengupayakan segala cara untuk bisa menunjukkan kesuksesan yang telah diraihnya. Tak heran bila pusat pegadaian selalu ramai diserbu menjelang hari raya Idul Fitri datang. Hal ini merupakan sebagai salah satu jalan pintas yang bisa dijangkau para pemudik untuk mendapatkan uang demi memenuhi hasrat pamernya. Uang hasil dari pegadaian tersebut nantinya bisa dibelanjakan untuk membeli barang baru dan tentunya bisa dipamerkan ke sanak saudaranya. Dari kenyataan ini, ritual mudik selama ini justru sudah melenceng jauh dari makna awalnya, yakni bersilaturahmi. Adanya perasaan gengsi atau tidak mau kalah degan kesuksesan yang diraih saudaranya bisa menjadi salah satu pemicu bahwa persepsi mudik selama ini selalu identik dengan ajang pamer kesuksesan.

Dewan Redaksi: H Yusrizal Koto, Tun Akhyar, Hasan Basril, Yurnaldi, Hj. Bety Marlina, Gerri Nasri. Ombusdmen: H. Aji Dheri. Redaktur Pelaksana: Ridwan Alkalam. Koordinator Liputan: Akmal Kutianyir. Redaktur: Idrus Yamin, Bakhtaruddin, Delfi Indra, Zukri Subayang, Marzuli Adi, Budi Suseno, Fitri Mayani, Saaduddin Badra. Reporter: Andika, Dairul Riyadi, Adek Hernita, Ryan Yutri Varios, Zulfikri, Indra Jaya, Abdul Mutholib, Mokhtiar, Zulkifli, Mayonal Putra. Sekretaris Redaksi: Desi Arsianti. Biro Daerah: Dumai: Parno Sali (Kepala), Yusrhel, Vernando, Meggy. Pelalawan: Pandapotan Marpaung (Kepala), Giona Puga, Farikhin. Siak: Zulfahmi (Kepala), Soleman. Bengkalis: Andrias (Kepala). Indragiri Hilir: Mulyadi (Kepala), Muhamad Faisal. Indragiri Hulu: Prasetia (Kepala), Obrin B. Rokan Hilir: Asbinsyah Pasaribu (Kepala). Rokan Hulu: Paber Siahaan (Kepala), Maulana Ishaq. Kampar: Apriyaldi. Kuantan Singingi: Reflizar. Meranti: Sawaluddin (Kepala). Jakarta: Syafruddin AL (Kepala), Surya Irawan. Perwajahan/Pracetak: Pepen Prengky (Kepala), Andixer, Iskandar Zulkarnain, Abdawiza, Rinto Armiko, Zulqifli, Alib Destiyono, Idris Muchni, Hasan Sholihin.

Padahal perbuatan pamer tersebut tidak mencerminkan makna hari raya Idul Fitri yang sejatinya untuk saling memaafkan bukan untuk saling menyombongkan ke sesama umat muslim. Selain itu sifat pamer kesuksesan yang ditunjukkan, sebenarnya juga akan membuat para pemudik yang secara finansial kurang menguntungkan akan merasa terbebani. Sebaiknya ritual mudik yang pada awalnya memiliki tujuan mulia, yakni untuk saling bersilaturahmi kembali diarahkan ke tujuan semula. Para pemudik jangan lagi mempunyai pikiran bahwa mereka harus membawa sesuatu yang baru setiap kali mudik, melainkan bersikap apa adanya saja. Bila ada kelebihan finansial, tidak salahnya membawakan buah tangan buat keluarga yang nantinya bisa membuat mereka senang. Tetapi apabila keadaan finansial kurang menguntungkan, tak perlu memaksakan diri. Pastinya keluarga di desa juga akan mengerti dan

ekonomi. Kesulitan hidup di desa, alias minim dan terbatasnya lahan usaha atau lapangan kerja di desa mengakibatkan urbanisasi semakin dirasakan sebagai pilihan terakhir. Dhus, cara dan kebijakan sekeras apa pun yang diterapkan oleh para pemilik Jakarta untuk menyingkirkan kaum urbanis demi terbendungnya arus urbanisasi, tetap terasa sia-sia dan tidak mempan. Lagi pula, bukankah kemajuan yang diraih Jakarta, khususnya pembangunan fisiknya banyak disebabkan oleh kehadiran dan jasa kaum urbanis? Oleh karena kerja keras kaum urbanis, telah berhasil dibangun gedung-gedung perkantoran atau gedunggedung pencakar langit lainnya, seperti mal, supermal, apartemen, dan sebagainya. Sulit dibayangkan jika kaum kelas menengah dan para terdidik di perkotaan diberikan tugas untuk membangun gedung-gedung pencakar langit, bekerja keras di terik matahari, mengangkut material bermuatan berat, memanjat tiangtinggi, dan bergelantungan di gedung-gedung bertingkat. Jadi, sulit dibayangkan jika kota-kota, khususnya Jakarta tanpa kehadiran kaum urbanis. *** Penulis adalah Direktur Social Development Center.

Kolom Kami

MARZULI ADI Redaktur Harian Vokal mereka sebenarnya juga hanya ingin berkumpul dan bersilaturahmi di hari raya Idul Fitri. Selain itu, lebaran identik dengan baju baru dan aneka macam acara yang serba menyenangkan, aneka macam kue, sajian khas lebaran, dan acara kumpul bersama keluarga/sanak famili serta teman menjadi agenda yang tak pernah terlupakan. Saling berkunjung satu dengan yang lainnya. ***

Iklan: Harmen Fadly (Manajer), Zulkifli (Koordinator Iklan Pku), Jimmi Endrik (Staf Iklan), Soeparto HAR (Kepala Perwakilan Jakarta), Joni Ardikesuma (Manajer Iklan Jakarta), Edriwan (Koordinator Dumai-Duri), Yudia Martin (Adm. Iklan), Sartana (Desain Iklan). Perwakilan Jakarta : Soeparto Har (Kepala), Joni Ardi Kesuma (Manajer Iklan Jakarta). Kantor Biro Redaksi Jakarta: Gedung IJW Lt.3 Jalan Proklamasi No.91 Jakarta Pusat 10320, Telp-Fax : 021-319 31117. Produksi: Feri Irawan, Prima Aldino, Hendra P, Marco MW, Suheri S, Suardi CS, Rudi A, Ilham M, Roy F, Alimi Wahid, Jupri Cahyono, Abdul Rahmad, Rahmad Suanto, Jamilus. Sirkulasi: Nasruddin Syahri (Manajer), Bambang Ariyanto(Koordinator), Herianto, Dewi Susanti (Adm. Sirkulasi). Keuangan : Gusnety, Willy Yasnita Zain (Adm Keuangan). Umum: Mufzi Boy. TI: Sudarmawan (Kepala), Bayu. Penasihat Hukum: Syamsul Rakan Chaniago SH,MH, Rudy P Tampubolon SH, Drs Mishar MSi, Zainal Abidin SH, Hasrizal. Alamat Redaksi: Jalan Durian No.16F Telp 0761 - 863466 Kota Pekanbaru. Kantor Dumai: Gedung YUBE Grup Jalan Cempedak No. 88 Dumai Telp 0765 - 439013. Percetakan: Jalan Palas Mekar Umban Sari No.9A Rumbai-Pekanbaru. Kantor Biro Iklan Jakarta: Gedung Maya Indah Jalan Kramat Raya No.3 G Jakarta Pusat Telp (021) 3903112, Fax (021) 3929630. Penerbit/Percetakan: PT. INTI VOKAL MEDIA. Tarif Iklan:Bisnis/Produk Rp35.000/mm kolom (FC) Rp17.500/ mm kolom(BW); Sosial/Duka Cita/Ucapan Selamat : Rp10.000/mm kolom (FC) Rp5.000/mm kolom (BW); Iklan Baris : Rp15.000/baris (minimal 3 baris). Iklan Mini Kolom Rp50.000/terbit.

Redaksi Harian Pagi Vokal menerima tulisan, artikel, dari pembaca yang berisi usulan, saran dan kritikan yang membangun. Redaksi tidak memuat tulisan yang berisi hasutan, fitnah dan mengandung unsur SARA. Kirimkan tulisan anda melalui email: harianvokal@gmail.com atau antarkan langsung ke Kantor Redaksi Harian Pagi Vokal Jalan Durian No.16F Pekanbaru dan Gedung YUBE GROUP Jalan Cempedak No 88 Dumai.

Penanggung Jawab/Redaktur:AKMAL KUTIANYIR

Perwajahan: ZULQIFLI


5

HUKUM dan KRIMINAL SABTU

HARIAN VOKAL

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

LINTAS

n Perhiasan dan HP Dirampas

Bupati Batanghari Dilaporkan ke Polda Jambi JAMBI (VOKAL) - Bupati Batanghari, A Fattah, dilaporkan ke Polda Jambi oleh Ricky William Kusuma Wijaya Ku (53) warga Talang Bakung, Jambi Selatan, Kota Jambi karena diduga melakukan tindak pidana perbuatan tidak menyenangkan saat berada di salah satu salon kecantikan di Kota Jambi, Kamis (16/8). Laporan tersebut mendapat konfirmasi dari Kabid Humas Polda Jambi, AKBP Almansyah, di Mapolda Jambi, Jumat (24/8). Bupati Batanghari A Fattah, dilaporkan ke Mapolda Jambi oleh Ricky William Kusuma Wijaya Ku (53) warga Talang Bakung, Jambi Selatan, dengan bukti laporan LP/B-253/VIII/2012/ Jambi/SPKT III. Dalam laporannya pada Kamis (16/8), pelapor Ricky menyebutkan perbuatan tindak pidana tidak menyenangkan itu terjadi di salah satu salon yang ada di kawasan Jelutung, Kota Jambi, pada hari Rabu 15 Agustus 2012 lalu. Menurut laporan pelapor, saat kejadian dirinya sedang berada di kasir salon. Ketika itu tanpa diketahui datang terlapor Fattah dan langsung naik ke lantai dua. Tidak lama kemudian datang teman terlapor menemui pelapor dan mengatakan bahwa pelapor dipanggil oleh terlapor. Karena merasa tidak kenal pelapor tidak mengindahkan panggilan itu. Beberapa saat kemudian terlapor turun dan langsung menemui pelapor dan menepuk punggungnya. Beruntung sebelum keributan terjadi karyawan salon langsung melerai keduanya. Karena tidak terima perbuatan Fattah, keesokan harinya pelapor segera melaporkan kejadian ini ke Mapolda Jambi guna dilakukan pengusutan lebih lanjut. Kini laporan tersebut masih dalam penyelidikan Ditreskrimum Polda Jambi dan pelapor sendiri ketika dikonfirmasi wartawan melalui ponselnya mengatakan, dia berharap kasus ini ditindaklanjuti sesuai proses hukum.(ant/rud)

Dua ABG Diperkosa 4 Pemuda PEKANBARU (VOKAL) - El (17) dan LU (16) dua anak baru gede (ABG) warga Blok B Desa Sekar Wangi dan Desa Sedayu Wangi, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) harus menanggung derita sepanjang umur, karena diperkosa secara bergiliran oleh empat pemuda tak dikenal, Senin (20/8) lalu. Peristiwa tragis itu membuat orang tua korban dan juga warga desa geram. Apalagi anak gadisnya itu ditemukan dalam keadaan terikat dan mulut dilakban disebuah kebun karet.

Kasus ini kemudian dilaporkan ke polisi. Laporan dari Polres Inhu yang diterima Mapolda Riau, menyebutkan, peristiwa ini berawal ketika pada Senin (20/8) malam, sekitar pukul

21.30 WIB kedua korban sedang berjalan di Blok B Desa Sekar Wangi. Tiba-tiba dicegat oleh empat laki-laki tidak dikenal. Semula empat pemuda itu berusaha merayu korban. Tetapi tak lama kemudian, keempat lelaki itu mengikat tangan korban serta menutup mulut mereka dengan lakban. Selanjutnya, kedua korban kemudian dibawa ke sebuah kebun karet yang berjarak sekitar 10 meter dari jalan. Kendati

korban sudah berusaha berontak dan melawan. Namun usaha kedua gadis itu sia sia. Sehingga kedua korban tak berdaya diperkosa secara bergiliran oleh keempat lelaki bejat tersebut. Setelah puas melapiaskan nafsu bejadnya, keempat lelaki itu juga mengambil uang, perhiasan emas (anting) serta handphone (HP) milik korban. Pelaku meninggalkan kedua korban di kebun karet itu dalam kondisi terikat.

TERSANGKA kasus penerimaan hadiah terkait pengurusan anggaran Kementerian Agama (Kemenag) Dendy Prasetya meninggalkan gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta Selatan, Jumat (24/8). Pemeriksaan Dendy terpaksa ditunda karena kondisi kakinya yang belum sembuh dari kecelakaan.

Sengketa Merek Hasmuni Jadi Tergugat PEKANBARU (VOKAL) - Hasmuni Bin Abdullah menjadi tergugat di Pengadilan Negeri Pekanbaru dalam perkara dugaan pelanggaran merek. Hasmuni diduga mencatut merk produk salah satu perusahaan obat secret herbal. Ia dijerat dengan Pasal 91 Undang-undang Nomor 15 Tahun 2001 Tentang Merk. Jaksa Penuntut Umum Dari Kejari Pekanbaru, Katmini SH, dalam sidang lanjutan Kamis (23/8) mengatakan, diajukannya Hasmuni ke meja hijau karena adanya laporan tentang penggunaan merk obat, secret herbal extra, padahal sudah ada pihak lain yang juga menggunakan merk yang sama yaitu, secret herbal solution, dengan sama–sama menekankan secret. Kasus perdata tentang persaingan merk tersebut memang belum diajukan, tapi karena sudah memenuhi unsur sebagaimana dimuat dalam ayat (91), maka pihaknya tetap mengajukan terdakwa ke Pengadilan. Dalam sidang lanjutan Kamis siang lalu, JPU Katmini SH, diperintahkan majelis hakim, untuk menghadirkan saksi untuk didengar keterangannya dalam perkara tersebut, karena eksepsi yang diajukan penasehat hukum terdakwa ditolak majelis hakim dengan alasan dakwaan sudah lengkap dan eksepsi sudah memasuki pokok perkara . Sidang yang dipimpin ketua majelis hakim, Isnurul Arif SH, tersebut dilanjutkan Senin pekan depan dengan agenda mendengar keterangan saksi.(zkf)

INT

Tersangka Korupsi Alquran Diperiksa Dokter KPK JAKARTA (VOKAL) - Tersangka kasus dugaan korupsi pengadaan Alquran dan Laboratorium Kementerian Agama, Dendy Prasetya, diperiksa dua orang dokter KPK untuk memastikan kondisi kakinya pascakecelakaan Juni lalu. "Ternyata dicoba selama 15 menit saudara Dendy masih sakit. Ada gips dan patah, pasti mendenyut, itu dokter sendiri yang bilang, dan memang menurut saya kalau dipaksakan akan mengganggu pemeriksaan," kata kuasa hukum Dendy, Erman Umar, Jumat (24/8). Menurutnya, dua orang dokter KPK itu memeriksa denyut nadi dan tekanan darah kliennya, selain meminta kliennya untuk meluruskan kaki. Erman mengaku meminta kebijaksanaan KPK menghentikan pemeriksaan kliennya, namun KPK tidak memberikan sikap atas permintaan ini. "Menurut KPK nanti akan dikontak kembali. Dendy siap

hadir, apabila memang sehat," ujar Erman. Dendy tiba di KPK pada pukul 09.35 WIB, lalu meninggalkan KPK sekitar pukul 12.00 tanpa memberikan komentar apapun atas proses pemeriksaan dirinya ini. Namun Erman mengungkapkan, awalnya penyidik bertanya "apakah bersedia diperiksa?", lalu Dendy menjawab, "tidak bersedia karena belum sehat, karena kaki belum sembuh." KPK, kata Erman, lalu mengajakan pertanyaan apakah Dendy memahami dia diperiksa dalam kaitannya dengan dugaan suap, pengadaan barang dan jasa. Dendy menjawab, 'mengerti, karena tuduhan sudah beredar lama', kata Erman. Setelah Dendy bersikukuh menolak diperiksa karena sakit, KPK lalu menghadirkan dua orang untuk memeriksa Dendy. Kesimpulan dokter menyebutkan Dendy memang tidak siap diperiksa KPK.

PEKANBARU (VOKAL) Hasmuni Bin Abdullah menjadi tergugat di Pengadilan Negeri Pekanbaru dalam perkara dugaan pelanggaran merek. Hasmuni diduga mencatut merk produk salah satu perusahaan obat secret herbal. Ia dijerat dengan Pasal 91 Undang-undang Nomor 15 Tahun 2001 Tentang Merk. Jaksa Penuntut Umum Dari Kejari Pekanbaru, Katmini SH, dalam sidang lanjutan Kamis (23/8) mengatakan, diajukannya Hasmuni ke meja hijau karena adanya laporan tentang penggunaan merk obat, secret herbal extra, padahal sudah ada pihak lain yang juga menggunakan merk yang sama yaitu, secret herbal solution,

dengan sama–sama menekankan secret. Kasus perdata tentang persaingan merk tersebut memang belum diajukan, tapi karena sudah memenuhi unsur sebagaimana dimuat dalam ayat (91), maka pihaknya tetap mengajukan terdakwa ke Pengadilan. Dalam sidang lanjutan Kamis siang lalu, JPU Katmini SH, diperintahkan majelis hakim, untuk menghadirkan saksi untuk didengar keterangannya dalam perkara tersebut, karena eksepsi yang diajukan penasehat hukum terdakwa ditolak majelis hakim dengan alasan dakwaan sudah lengkap dan eksepsi sudah memasuki pokok perkara . Sidang yang dipimpin ketua majelis hakim, Isnurul Arif SH, tersebut dilanjutkan Senin pekan depan dengan agenda mendengar keterangan saksi.(zkf)

Sengketa Merek Hasmuni Jadi Tergugat ZULKIFLI

JENAZAH-Pegawai RSUD Arifin Achmad memperlihatkan jenazah Jumadi, korban tewas karena sengatan listrik, Jumat (24/8). Saat ini jenazah korban masih disimpan di ruang pendingin kamar mayat RSUD.

Tak lama berselang, kedua korban ditemukan oleh keluarga yang berusaha mencari korban. Bersama warga desa, mereka melaporkan kepihak kepolisian. Kabid Humas Polda Riau, AKBP Anggaria Lopis ketika dikonfirmasi wartawan, Jum'at (24/8) siang, membenarkan adanya laporan kasus pemerkosaan yang diterima pihaknya. "Laporannya sudah diterima. Saat ini masih dalam penyelidikan," jelas Kabid. (rtc/rud)

Erman menunjukkan hasil rontgen kaki Dendy yang luka akibat kecelakaan Juni silam. Belum ada keterangan resmi dari pihak KPK mengenai kedatangan Dendy di gedung KPK ini. Dendy yang merupakan Direktur utama PT Perkasa Jaya Abadi Nusantara bersama dengan ayahnya anggota Komisi VIII dari Fraksi Partai Golkar,

Zulkarnaen Djabbar ditetapkan sebagai tersangka korupsi pengadaan Al Quran dan proyek laboratorium sistem komunikasi di Kementerian Agama. Rinciannya, anggaran pembangunan laboratorium sistem komunikasi di Madrasah Tsanawiyah (MTs) tahun 2010/2011 adalah sebesar Rp31 miliar dan anggaran pengadaan Al Quran

senilai Rp20 miliar tahun 2011/ 2012 di Direktorat Jenderal Pendidikan Agama Islam (Pendis) Kemenag. Pada hari ini KPK juga dijadwalkan memeriksa pejabat Kemenag lain yaitu Kabag umum Ditjen Pendidikan Islam Kemenag, Undang Sumantri dan Sekretaris Ditjen Pendidikan Islam Kemenag, Affandi Mochtar. (ant/rud)

Diberhentikan Sementara, Hakim Kartini dan Heru Tak Terima Gaji JAKARTA (VOKAL) - Ketua Mahkamah Agung (MA), Hatta Ali telah mengeluarkan Surat Keputusan (SK) pemberhentian sementara Kartini Marpaung dan Heru Kisbandono, dua hakim ad hoc Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) yang ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi pada 17 Agustus lalu. Dengan demikian, kedua hakim tersebut akan kehilangan hak-haknya seperti gaji dan uang kehormatan sebagai hakim ad hoc mulai bulan depan. Kepala Biro Hukum dan Humas MA, Ridwan Mansyur, Jumat (24/8), mengungkapkan, SK Ketua MA telah ditandatangani, Hatta Ali pada 23 Agustus lalu.

Pemberhentian sementara Kartini didasarkan pada SK Nomor 099/KMA/SK/VIII/2012, sedangkan pemberhentian sementara Heru didasarkan pada SK Nomor 098/KMA/SK/VIIi/2012. SK itu berlaku sejak keduanya ditangkap yaitu pada 17 Agustus. Adapun dasar SK tersebut antara lain Pasal 19 Undang-undang Nomor 46 Tahun 2009 tentang Pengadilan Tipikor. Pasal tersebut antara lain menyebutkan bahwa pemberhentian dilakukan apabila yang bersangkutan telah ditetapkan sebagai tersangka atau karena melakukan perbuatan tercela, melanggar kewajiban, dan lain-lainnya. "Surat itu telah ditembuskan

ke banyak pihak, setidaknya 14 instansi termasuk KPK, Kementerian Keuangan, Direktorat Jenderal Perbendaharaan Negara, dan lainnya. Tembusan ke Kementerian Keuangan itu terkait dengan penerimaan gaji itu," kata Ridwan. Sebelumnya, Juru Bicara MA, Djoko Sarwoko mengungkapkan, pemberhentian sementara hakim ad hoc Tipikor memang merupakan kewenangan Ketua MA. Namun, terkait dengan pemberhentian tetap/pemecatan, hal tersebut merupakan kewenangan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Sebab, hakim ad hoc Tipikor diangkat dan diberhentikan oleh Presiden. (kmc/rud)

INT

HAKIM Ad Hoc Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Semarang, Kartini Juliana Mandalena Marpaung meninggalkan Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (23/8).

Bocah Warga Melati Disodomi OTK di Rumah Kosong PEKANBARU (VOKAL) Seorang Bocah berinisial, LH, warga Jalan Melati, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru, mengerang menahan rasa sakit pada bagian duburnya setelah disodomi seorang laki-laki tak dikenal disebuah rumah kosong, Rabu (22/8). Sebelum disodomi, korban terlebih dahulu diajak berputar-putar Penanggung Jawab/Redaktur: BAKHTARUDDIN

naik sepeda motor pelaku. LH, tampak trauma setelah kejadian yang dialaminya. Kondisi ini membuat ayah LH, Sugianto (48) terkejut dan menanyai anaknya. Saat ditanya, LH menceritakan apa yang dialaminya saat dibawa berputar-putar dengan sepeda motor oleh seorang laki-laki tak dikenal

dan kemudian disodomi disebuah rumah kosong yang lokasinya tidak diketahui korban. Kasus ini kemudian dilaporkan ayah korban ke polisi. Menurut ayah korban, awal peristiwa ini ketika korban didatangi oleh pelaku yang berpura-pura menanyakan alamat rumah dan minta ditunjukan alamat rumah yang

dimaksud yang tak jauh dari rumah korban. Lalu korban diminta untuk ikut dan naik kendaraan pelaku yang tidak jauh dari rumah korban. Namun entah kenapa, korban diajak berputar-putar atau keliling sampai akhirnya dibawah kesebuah rumah kosong. Dirumah kosong tersebut, korban kemudian disodomi

pelaku. Kendati korban melawan, namun, karena kalah tenaga akhirnya pelaku hanya bisa menahan perih saat pelaku melaksanakan hasratnya. Usai disodomi, pelaku kemudian meninggalkan korban di tempat kejadian perkara. Kini kasus tersebut sedang ditangani oleh pihak Kepolisian Resor Kota Pekanbaru. (zkf) Perwajahan: ZULQIFLI


6

HARIAN VOKAL

SABTU

Harga TBS Umur Tanaman

Lama (Rp/Kg)

3Tahun 4Tahun 5Tahun 6Tahun 7Tahun 8Tahun 9Tahun >=10 Thn

Rp1.146,88 Rp1.281,93 Rp1.372,27 Rp1.411,53 Rp1.465,73 Rp1.511,35 Rp1.559,20 Rp1.603,26

Baru (Rp/Kg) Rp1.127,93 Rp1.260,70 Rp1.349,51 Rp1.388,18 Rp1.441,47 Rp1.486,34 Rp1.533,42 Rp1.576,72

Sumber : Disbun Riau

KURS Mata Uang

Jual

Beli

USD

9,552.00

9,456.00

AUD

9,977.06

9,866.39

EUR

12,001.13

11,876.74

HKD

1,231.58

1,219.08

JPY

12,146.49

12,016.77

KRW

8.43

8.34

MYR

3,085.27

3,051.31

SGD

7,652.62

7,573.89

Sumber : Bank Indonesia

LINTAS November, Angkot Akan Dipasang 14.000 Converter Kit

JAKARTA (VOKAL) Dirjen Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM Evita Herawati Legowo menegaskan, guna mempercepat program konvensi dari Bahan Bakar Minyak (BBM) ke Bahan Bakar Gas (BBG) maka pada November tahun ini akan dipasang 14.000 converter kit di setiap angkutan kota (angkot). Saat ini masih dalam tahap tender, tapi target November ini secara bertahap akan dipasang ke semua angkot, diharapkan Desember nanti sudah selesai, paparnya di Jakarta, Jumat (24/8). Menurut dia, program ini masih dalam tahap tender karena anggarannya menggunakan APBN. November ini sudah ada pemasangan converter kit di angkot yang ada di Jakarta dan Jawa Timur. Terkait pembangunan SPBG, kata dia, proses pembangunan sebanyak 33 SPBG masih terus berlangsung dan diharapkan terbangun beberapa SPBG. Termasuk dengan cara komisioning dan segala macam, ditargetkan Maret 2013 sudah dapat beroperasi. Menurutnya, meski program pembangunan 33 SPBG belum selesai pun, masih mampu melayani dan memasok angkot yang menggunakan converter kit yang akan dipasang sebanyak 14.000 unit di Jakarta dan Jawa Timur. SPBU yang ada saat ini masih bisa melayani jika pemasangan 14.000 konverter kit selesai dilakukan. Cuma hanya perlu ditambah gas nya saja, tapi alokasi gas nya sudah ada, ungkapnya. (len)

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

Harga Daging Ayam dan Telur Dikhawatirkan Terjun Bebas JAKARTA (VOKAL) - Wakil Menteri Perdagangan Bayu Krisnamurthi mengkhawatirkan harga daging ayam dan telur akan turun drastis pasca lebaran, karena saat ini produksi ayam sudah sangat tinggi apalagi menjelang lebaran lalu. LAPORAN: LENI HANDAYANI/JAKARTA Untuk itu, pemerintah akan melakukan upaya-upaya agar harga komoditi ini tidak turun drastis. Saya rasa pemerintah berkepentingan untuk mencegah jangan sampai jatuh drastis, papar dia di kantornya, Jumat (24/8). Dia menjelaskan, harga ayam melambung sebelum lebaran kemarin, yaitu berkisar di harga Rp20.000 Rp25.000. Langkah yang akan diambil pemerintah meminta pengusaha besar untuk dapat mengendalikan harga Day Old Chicken (DOC/ anak ayam). Justru yang ingin saya lakukan pertama adalah kepada teman-teman terutama pengusaha besar, untuk kendalikan penjulan, itu yang pertama. Selain itu, untuk ayam yang tidak bisa bertelur lagi tidak dijual di pasaran. Karena ayam ini lebih cocok untuk CSR dan perbaikan gizi rakyat miskin, paparnya. Menurutnya, dengan dua langkah itu, pemerintah berharap bisa mengendalikan harga daging ayam agar tidak terla-

lu jatuh setelah lebaran. Lebih dari itu, kita harus membuat perencanaan yang lebih baik. Konsumsi ayam kita sudah lebih dari dua miliar ekor per tahun, ujarnya. Sementara itu menurut keterangan pers yang diterima media, Kementerian Perdagangan menilai PT KSU yang melakukan impor daging sapi asal Australia dan Selandia Baru diindikasi melanggar kuota impor daging sapi yang diberikan. Pemerintah hanya memberikan alokasi pada PT KSU sebesar 300 ton pada semester kedua, sedangkan pada semester pertama alokasi impornya sebesar 500 ton. Bahkan, semua kuota telah direalisasikan oleh perusahaan tersebut.Sedangkan dari hitungan pemerintah saat ini ada 118 kontainer dengan jumlah daging mencapai 2.876 ton. Menurut keterangan pers yang diterima media, jumlah ini jelas jauh melampaui alokasi impor yang diizinkan Kemendag untuk PT KSU. Ini menunjukkan perusahaan telah melakukan impor tanpa memiliki SPI sesuai dengan yang telah diterbitkan

INT

PEDAGANG sedang menata telur dagangannya. Khawatir harga telur dan daging ayam turun drastis pasca lebaran, pemerintah akan melakukan upaya-upaya untuk mencegahnya antara lain dengan mengendalikan harga daging dan telur ayam di pasaran.

Kemendag. Kemendag meminta agar pihak Bea Cukai dan Badan Karantina Pertanian untuk menindak tegas importir yang sengaja melakukan importasi daging sapi tanpa memiliki surat pemberitahuan impor yang sesuai den-

Honda Dirikan Pos Layanan Keselamatan Berkendara PEKANBARU (VOKAL)-Honda sebagai pelopor safety riding di Indonesia kembali mengelar aksi peduli keselamatan berkendara khususnya roda dua. Sebagai wujud nyata, PT Capella Dinamik Nusantara mendirikan Pos layanan keselamatan berkendara bagi pemudik lebaran. Di antara titik posko lebaran yakni di jalan Lintas Sumatera Desa Pinggir-Duri yang bekerja sama dengan Traffic Management Center Polda Riau. Posko layanan ini beroperasi mulai H-4 sampai H+7 dan melayani para pemudik dari pagi hingga men-

jelang sore. Pos layanan ini didirikan di kawasan daerah yang rawan kecelakaan lalu lintas. Adapun tujuan pos layanan keselamatan berkendara ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada pengendara khususnya roda dua tentang tips berkendara yang aman dan nyaman. Pos layanan diketuai oleh Jon Roni sebagai Instruktur Safety Riding Honda. Jon Roni menjelaskan syarat sebelum berkendara adalah memastikan kondisi stamina pengendara harus benar-benar fit. Ditambahkan-

IND

SALAH seorang pengendara arus balik lebaran menerima buku tips dari Honda Capella Dinamik Nusantara Pekanbaru saat berhenti di Pos Layanan Keselamatan berkendara.

Penanggung jawab/redaktur: BUDI SUSENO

EKONOMI

nya lagi bahwa Ada 5 perlengkapan berkendara yang mutlak dilengkapi oleh pengendara roda dua, apalagi saat perjalanan jauh. Yang pertama dan utama adalah helm sebagai pelindung kepala dari benturan. Kedua adalah jaket, sebagai pelindung badan dari resiko luka lecet, terpaan angin dan panas. Ketiga adalah sarung tangan, selain mengurangi luka lecet juga akan memberi kenyamanan saat memegang steering handle. keempat celana panjang yang berbahan tebal agar kenyamanan tetap terjaga, dan terakhir sepatu dan disarankan memakai tumit agar memberikan kenyamanan yang maksimal. "Di samping Kepolisian selain memberikan petunjuk keselamatan dan rambu-rambu juga menyediakan tenda peristirahatan bagi pengendara yang kelelahan. Pihak Honda dan personil TMC Polda Riau juga membagikan masker dan buku saku tentang keselamatan berkendara," kata Jon Roni, Jumat (24/ 8). Honda juga memberikan layanan pengecekan sepeda motor secara gratis kepada para pemudik yang melewati jalur lintas tersebut. (ind)

gan yang diterbitkan Kemendag. Pengawasan dan penerapan sanksi, kata keterangan pers, yang sesuai dengan ketentuan perundangan ini penting dilakukan untuk mencegah terjadinya kembali importasi daging sapi ilegal. Kemendag mengatakan, pihak

karantina telah menegaskan daging impor tersebut diragukan keabsahannya. Dengan kondisi tersebut, pihak karantina tidak dapat menerbitkan dokumen kekarantinaan yaitu bongkar dan izin pemasukan ke instalasi karantina sementara. (len)

Akhir 2012, Maskapai Domestik Gabungkan Airport Tax & Tiket JAKARTA (VOKAL) - PT Angkasa Pura I akan mengatur penggabungan airpot tax (passanger service charge) dengan tiket pesawat secara bertahap. Akhir tahun 2012, direncanakan semua maskapai besar tanah air telah menerapkan sistem terpadu tersebut. "Itu akan diterapkan untuk semua maskapai dan akan teruskan sampai semua maskapai. Itu untuk maskapai domestik terlebih dahulu, itu untuk maskapai yang besar dulu. Mudah-mudahan akhir tahun sudah selesai," ungkap Dirut Angkasa Pura I, Tommy Soetomo, Jumat (24/8). Tommy menjelaskan, penerapan tahap awal akan dijalankan oleh maskapai Garuda Indonesia per 1 September 2012. Namun, Garuda juga akan menerapkan

secara bertahap kepada penumpangnya karena terdapat perbedaan antara waktu pemesanan sebelum penerapan dan waktu pemberangkatan pesawat setelah sistem terpadu ini diterapkan. "Itu akan kita lakukan bertahap untuk tiket Garuda. Karena tiket Garuda yang beredar itu beragam, ada dijual di dalam dan luar negeri. Misal orang Jepang ke Singupura terus ke Bali pakai Garuda kan pesannya itu sudah jauh-jauh hari, sehingga penerapan itu dilakukan bertahap," sambungnya. Selain Garuda, Tommy mengatakan maskapai seperti Lion Air siap mengikuti jejak Garuda. "Lion sudah siap, baru bicara dengan Lion," imbuhnya. (dtc/bos)

Perwajahan: HASAN


7

SAMBUNGAN SABTU

HARIAN VOKAL

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

r Tekan Percaloan Tiket

Terminal Bakal Terapkan Sistem Boarding SURAKARTA (VOKAL)-Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Republik Indonesia berencana menerapkan sistem boarding di terminal. Penggunaan sistem identitas saat membeli tiket itu dalam rangka memberikan kenyamanan pada calon penumpang, sebab selain bisa menekan praktek calo, pembelian tiket juga bisa dilakukan secara online. Untuk itu, Kemenhub menetapkan Terminal Tirtonadi, Kota Surakarta Jawa Tengah menjadi percontohan. Demikian dikatakan Wakil Menteri Perhubungan, Bambang Susantono di sela-sela meninjau penyelenggaraan arus balik lebaran di terminal Tirtonadi, Jumat (24/8). "Bandara sudah lama dilakukan, sekarang stasiun juga sudah menerapkan dan berjalan baik. Sudah seharusnya di terminal juga seperti itu. Kalau di stasiun bisa kenapa di terminal tidak," katanya. Dengan cara begitu kata-

nya, masyarakat akan semakin dimudahkan. Sebab untuk membeli tiket mereka tidak harus datang langsung ke terminal atau agen penjualan tiket. "Tetapi, ini tentu perlu sosialisasi sehingga masyarakat tahu harus bagaimana," imbuhnya. Dirjen Perhubungan Darat, Suroyo Alimoeso yang ditemui dalam kesempatan itu mengatakan uji coba boarding di terminal Tirtonadi akan dilakukan mulai tahun ini. Selain Tirtonadi, terminal lain yang akan menjadi percontohan adalah terminal

antar negara di Pontianak. Evaluasi Sementara itu, Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Direktorat Jenderal Darat Kementerian Perhubungan, Sugihardjo akan mengevaluasi manajemen lalu lintas secara keseluruhan. Tujuannya agar ke depan mereka mampu memprediksi kapasitas jalan untuk dilintasi pemudik. "Kita evaluasi tahun depan, antara Kementerian Perhubungan, Kepolisian, dan Pakar Transportasi," katanya di Kementerian Perhubungan, Jakarta, Jumat (24/8). Demand management, menurutnya, akan memberikan informasi akurat bagi pemudik. Sehingga, mampu memantau atau memilih jalurjalur yang akan dilalui untuk mencapai tujuan yang diinginkan. "Bila kondisi jalan Pantai Utara Jawa (pantura) macet,

sementara jalur selatan kosong, bisa memilih jalur tersebut. Informasi harus dikembangkan," ungkapnya. Sugihardjo mengungkapkan tingginya angka kegiatan mudik pada H-2 turut menyebabkan angka kecelakaan meningkat. Di samping itu, kurangnya kesadaran pengguna jalan akan berlalu lintas juga mempengaruhi. "Sehingga jauh di atas libur hari raya (LHR), bisa sampai 40 ribu kendaraan," terangnya. Ia menambahkan kesuksesan angkutan lebaran bukan hanya dari peran pemerintah. Melainkan bersinergi antara masyarakat, pemerintah, dan dunia usaha. "Dunia usaha menunjukkan layanan, dengan memberikan mudik gratis. Selain itu, masyarakat juga harus diberdayakan, seperti sepeda motor tidak didesain perjalanan jauh," jelasnya. (mic/rid)

Menpora Optimis PON XVIII Berjalan Optimal JAKARTA(VOKAL)-Menteri Pemuda dan Olahraga Andi Alfian Mallarangeng optimistis penyelenggaraan PON XVIII Riau tetap dapat berjalan secara normal meski hingga kini ada beberapa venue Pekan Olahraga Nasional (PON) yang belum selesai dibangun. "Semua permasalahan pasti ada solusinya, saya bersamasama dengan Menteri Dalam Negeri (Gamawan Fauzi),

Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Agung Laksono) akan bersama-sama melakukan peninjauan ke Riau beberapa hari lagi. Tapi yang penting masalah venue itu kan fungsinya, yang penting fungsinya bisa jalan untuk pertandingan," jelas Andi usai mengukuhkan dan melepas kontingen Paralimpiade Indonesia di kantor Menpora, jumat (24/8). Andi pun mengatakan bila

memang nantinya beberapa venue ada yang tidak bisa terpakai, ia yakin pihak PB PON telah menyiapkan rencana cadangan. Rencana cadangan yang dimaksudn dicontohkan olehnya, terkait dengan venue Bowling dan Biliiard, "Itu kan bisa pakai tempat-tempat yang sudah ada di sana," imbuhnya. Pihak Kemenpora sendiri menurut Andi telah memberikan bantuan dana terkait

penyelenggaraan PON tersebut kepada pihak PB PON. Bantuan dana sebesar Rp100 miliar yang diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBN-P) 2012 tersebut menurutnya sudah ditandatangani melalui MoU bersama PB PON, Jumat (24/8). Ia pun menjanjikan pencairan dana tersebut akan segera dilakukan. (mic,hab)

Perda...........................................................................................Sambungan Hal 1 NAMUN kajian akademis yang diberikan tidak dipakai oleh DPRD, sehingga apa yang diusulkan oleh Tim Ahli tidak pernah dicantumkan di dalam Perda. Tak heran pula katanya anggaran ratusan juta rupiah yang dikeluarkan dari APBD untuk pembuatan Perda hanya sia-sia. Kondisi itu mencerminkan bahwa sebagian anggota DPRD dalam membuat Perda hanyalah sebatas mencari proyek semata. "Filosofinya, satu buah Perda menghabiskan anggaran Rp350 juta. Jika ini (Perda,red) tidak digunakan, maka tidak ada dana yang bisa dicairkan. Malu rasanya jika dalam satu tahun tidak ada Perda yang dibuat oleh DPRD," ucap Bahrun. Bahkan Bahrun tak menampik ada beberapa akademisi ikut ambil bagian dalam

persekongkolan ikut melacurkan ilmu mereka dengan membuat kajian akademis berdasarkan pesanan dari DPRD. Kondisi itulah yang membuat banyak Perda di Indonesia tidak tepat sasaran, sehingga menghabiskan keuangan negara. Perda yang sudah menghabiskan anggaran negara dan tidak memiliki kajian akademis itu kata Bahrun dapat berdampak pada sosiologis maupun yuridis. Bahkan lebih parahnya lagi, lanjut Bahrun, banyak Perda yang dijiplak atau hasil fotokopi dari berbagai kabupaten/ kota di Indonesia yang didapat saat studi banding. Sehingga, saat Perda tersebut disahkan, ternyata tidak sesuai dengan kondisi yang ada di wilayah tersebut. "Setiap kabupaten/ kota di

Indonesia ini tentu beragam kebutuhannya. Namun DPRD yang melakukan studi banding ke daerah tersebut mengambil draff Perda yang sudah ada dan kemudian meng-copy paste selurh isi dan mengubahnya beberapa item saja. Inilah kondisi yang terjadi saat ini," ungkap Bahrun. Kadin Dukung Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Riau mendukung kebijakan Pemerintah Pusat yang mengevaluasi kembali 1.500 Perda di berbagai daerah Indonesia. Langkah pemerintah melalui Menteri Dalam Negeri (Mendagri) itu menurut Wakil Ketua Kadin Bidang Percepatan Pembangunan Perekonomian dan Hubungan Ekonomi Internasional Viator Butar-Butar merupakan langkah tepat, karena memang tak men-

dukung iklim investasi di daerah. "Kita dari Kadin Riau tentu sangat mendukung kebijakan Pemerintah Pusat akan mengevaluasi 1.500 Perda yang diterbitkan tingkat provinsi maupun kabupaten/kota karena sangat tepat," ujar Viator kepada wartawan melalui telepon selulernya, Jumat (24/8). Selain menghambat investor yang akan berinvestai, lanjut Viator, Perda yang dibuat tersebut bertentangan dengan UU No 28/2009 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Makanya Perda Pajak dan Retribusi bisa dibatalkan atau direvisi karena bertentangan dengan UU. "Sudah seharusnya Pemda memperbaiki iklim investasi dengan menghilangkan berbagai kendala," serunya. (fik/rul)

RAPBN.........................................................................................Sambungan Hal 1 "RAPBN 2003 bukan anggaran milik rakyat miskin, tapi lebih milik para PNS (pegawai negeri sipil)," kritik Uchok Sky Khadafi di Jakarta, Jumat (24/8). Karena itu pula Uchok menilai PNS tidak layak untuk mendapatkan kenaikan gaji lantaran rendahnya kinerja. Begitu pula kementerian/lembaga tak layak mendapat kenaikan anggaran. Dia memberi contoh, pada sementer pertama 2011, kementerian/lembaga hanya mampu menyerap anggaran sebesar Rp56,21 triliun atau 26,2 persen dari alokasi belanja di dalam APBNP. Pada akhir tahun, kata Uchok, selalu terjadi pengeluaran anggaran besar-besaran. Mereka beralasan proses pengadaan barang dan jasa membutuhkan waktu. Padahal, kata dia, hal itu terjadi karena kemalasan PNS atau perencanaan yang selalu gagal. "Biarpun sudah diberikan remunerasi, gaji ke-13, dan kenaikan gaji 7 persen untuk tahun ini, tetap saja pelayanan kepada publik sangat mengecewakan. Pegawai pemerintah mau dilayani oleh publik dan korupsi masih merajalela," kata Uchok. Selain mengkritik kenaikan gaji PNS atau anggaran kementerian/lembaga yang terjadi setiap tahun, Uchok juga mengkritik pembukaan kembali rekrutmen PNS. Kebijakan itu akan berimplikasi semakin beratnya beban anggaran yang bersifat rutin sehingga angPenanggung Jawab/Redaktur: RIDWAN ALKALAM

garan untuk pembangunan semakin terbatas. "Pemerintah sebaiknya menghentikan rekrutment PNS, mengkaji arah reformasi birokrasi yang lebih efisien," pungkas Uchok. Dicurigai Sementara itu, Juru Bicara Koalisi Masyarakat Sipil, Yuna Farhan menilai kecilnya Belanja Modal, dibandingkan belanja pegawai, pada alokasi belanja modal tahun 2013 yang naik menjadi Rp193,8 tiliun perlu dicurigai. Sebab, dari pengalaman sebelumnya pada APBN 2012, alokasi belanja modal tidak efektif, hanya 32% yang benar-benar ditujukan untuk fungsi ekonomis. "Dari penelusuran FITRA pada APBN 2011, misalnya ditemukan alokasi belanja modal yang lebih banyak digunakan kembali untuk birokrasi seperti pengadaan computer/ notebook, kendaraan dinas dan gedung pemerintah, Oleh karena itu APBN alternatif merancang belanja modal Rp200 triliun dengan minimal 60% dialokasikan benar-benar untuk fungsi ekonomi dan 75% dialokasikan pada daerah luar jawa," ungkapnya. Sedangkan Belanja RAPBN 2013 yang direncanakan Rp1.657 triliun atau naik 7,1% sebesar Rp109,6 triliun dibanding APBNP 2012, menurutnya, pertumbuhan anggaran tersebut lebih dinikmati birokrasi, bukan untuk belanja modal. Kenaikan dua kali lipat sebesar 14% justru diperuntukan untuk belanja pegawai

dengan peingkatan encapai Rp28 triliun, sementara belanja modal hanya Rp25 triliun. "Membengkaknya belanja pegawai disebabkan skema pensiun PNS yang menjadi tanggungan negara sejak tahun 2009, bahkan jumlahnya mencapai Rp74 triliun atau mencapai 35% belanja pegawai, ditambah tambahan remunerasi yang diterapkan pada seluruh K/L di tahun 2013. Dan Lembaga non structural yang semakin menjamur," katanya. Koalisi Masyarakat Sipil untuk APBN Kesejahteraan ini menegaskan, APBN selalu didesain defisit dengan memberikan kesempatan adanya inefisiensi dan praktik koruptif. Sehingga APBN menjadi tergantung kepada pihak lain (luar negeri dan lembaga multilateral) dan dijejali dengan aneka kepentingan yang kontras dengan kepentingan nasional. "Jika demikian kedaulatan fiskal tidak pernah berhasil diwujudkan. Oleh karena itu, harusnya desain APBN alternatif ini dibuat berimbang sehingga dalam jangka panjang tidak membebani ruang fiskal untuk pembayaran utang,' katanya. Koalisi Masyarakat Sipil untuk APBN Kesejahteraan juga menemukan indikasi asumsi ekonomi makro yang dipakai dalam RAPBN 2013 hanya digunakan untuk mengejar pertumbuhan semu dan mengabaikan kesejahteraan masyarakat. Bahkan indikator asumsi ekonomi

makro tidak mencerminkan realitas di masyarakat dengan hanya mengukur pendapatan tenaga kerja di sektor informal saja. "Pemerintah juga merancang tax ratio menjadi 12,7% PDB pada tahun 2013, dengan alasan tax ratio ini lebih tinggi jika memasukan pajak migas dan daerah, seperti kriteria yang digunakan negara-negara OECD, bahkan tahun 2012 telah mencapai 15,8%. Pemerintah lupa, jauh sebelum Dirjen Pajak memperoleh remunerasi, pada tahun 2003 tax ratio tanpa memasukan pajak migas dan daerah pernah mencapai 14%. Seharusnya setelah diberikan remunerasi Dirjen Pajak mampu mencapai tax ratio yang lebih tinggi," katanya. Dari fakta-fakta di atas, Koalisi Masyarakat Sipil untuk APBN Kesejanteraan mendesak DPR untuk menggunakan fungsi anggarannya dalam melakukan perombakan signifikan terhadap kebijakan asumsi ekonomi makro dan postur RAPBN 2013 untuk memenuhi amanat konstitusi dalam mensejahterakan rakyat Indonesia. "Dan tidak terjebak dalam pembahasan proyek per proyek serta mafia anggaran," katanya. Koalisi Masyarakat Sipil untuk APBN Kesejahteraan ini beranggotakan SEKNAS FITRA, INDEF, KAU, P3M, IHCS, TURC, Perkumpulan Prakarsa, YAPPIKA, KIARA, SNI, KERLIP, ASPPUK. (san)

Pemerintah Perketat Aturan Waralaba JAKARTA (VOKAL) - Kementerian Perdagangan akhirnya mengeluarkan kebijakan baru mengenai penyelenggaraan waralaba. Kebijakan ini dimaksudkan untuk memperketat perizinan waralaba yang berkembang pesat akhir-akhir ini. Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Gunaryo mengatakan kebijakan baru ini merupakan revisi atas Permendag No31 Tahun 2008 tentang penyelenggaraan waralaba. Perubahan yang mendasar dari kebijakan baru tersebut adalah proses perizinan waralaba yang sebelumnya dilakukan di daerah, dalam kebijakan baru diharuskan dilakukan secara terpusat di Kementerian Perdagangan. "Kami berketetapan bahwa untuk pemberi waralaba domestik itu pendaftarannya dilakukan di Kementerian Perdagangan, melalui

pendaftaran di pusat selain mendapat database perkembangan waralaba itu sendiri, baik di gerai atau outlet yang mereka kelola, juga siapa saja penerima waralaba yang ditunjuk oleh pemberi warlaba," kata Gunaryo di Kementerian Perdagangan, Jakarta, Jumat (24/8). Upaya ini dilakukan sekaligus untuk memberi pembinaan intensif kepada waralaba supaya dapat berkembang baik di pasar domestik maupun di pasar internasional. "Melalui pendafataran yang dipusatkan ini kita akan ketahui bussiness opportunity (BO) dan waralaba mana yang siap kita fasiltasi dan kedepan kita akan pikirkan bagaimana dorong HAKI yang mereka miliki," katanya. Adapun pendaftaran secara terpusat ini bisa dilakukan baik secara langsung maupun online dengan lama proses perizinan 2x24 jam. (mic/rid)

r Mangkir Pasca Lebaran

Uang Kesejahteraan PNS Terancam Dipotong PEKANBARU (VOKAL) Pemprov Riau telah mendata sejumlah PNS yang mangkir kerja pasca lebaran. Pegawai tersebut dipastikan akan mendapat potongan biaya kesejahtraan. Demikian disampaikan, Karo Humas Pemprov Riau, Chairul Rizki, Jumat (24/8). Menurutnya, Gubernur Riau, Rusli Zainal telah mengintruksikan kepada Badan Kepegawaian untuk mendata seluruh PNS di Pemprov Riau yang molor masuk kerja.

"Dari sana sudah disepakati, bagi PNS yang tidak masuk hari kerja tanpa ada keterangan, uang kesejahteraan dipotong Rp30 ribu/ hari. Ini diberlakukan seluruhnya di lingkup Pemprov Riau," kata Rizki. Dia menyebut, dari data yang diterima masing-masing satuan kerja, diperkirakan ada 6 persen PNS yang mangkir hari pertama kerja. Sebagian ada yang tak masuk tanpa keterangan. "Sedangkan yang tak masuk dengan berbagai

alasan tetap akan diteliti kembali. Sebab, bisa jadi itu hanya alasan saja," kata Rizki. Masih menurut Rizki, pemotongan bukan soal uang kesejahteraan saja. Namun akan ada sanksi administrasi yang bakal diterapkan masingmasing satuan kerja. "Sanksinya pasti ada, karenanya semua laporan PNS yang tidak masuk kerja sudah dilaporkan ke Gubernur Riau. Dari sana akan direkomendasikan adanya sanksi administrasi lagi," kata Rizki. (dtc/rid)

Mudah.......................................................Sambungan Hal 1 berempati, karena kebanyakan korban kebakaran adalah saat rumah ditinggal mudik untuk bersilaturahmi dengan keluarga. Perasaan Deasy memang sangat mudah terenyuh bila melihat atau membayangkan musibah yang menimpa orang lain. "Prihatin dengan kondisi seperti ini, di mana kebakaran

terjadi dalam waktu berdekatan dan sebagian rumah justru sedang ditinggal mudik," tutur Deasy Noviyanti saat dihubungi, Jumat (24/8). Memulai dari nol. Tentu hal tersebut yang harus dilakukan oleh para korban bencana kebakaran tersebut. "Nggak kebayang sedihnya, mereka

harus menata hidup dari nol lagi," lanjutnya. Apalagi jika banyak dokumen penting yang ikut terbakar dan lenyap. "Itu yang paling repot kalau dokumen-dokumen penting ikut hangus, misalnya akta kelahiran, ijazah-ijazah, dan surat keterangan dan lainnya," tandas Deasy. (klc,hab)

Pemerintah..............................................Sambungan Hal 1 DALAM hal ini krisis ekonomi global, semakin buruk. Senada dengan Presiden, kebijakan tak populer itu ditempuh dengan tetap melindungi perekonomian nasional dan masyarakat kecil. "Kita sudah antisipasi, namun demikian apabila persoalan eksternal terlalu buruk kami siap melindungi perekonomian nasional dan masyarakat kecil," kata Hatta di Istana Bogor, Jumat. Hatta tidak mengelak jika

salah satu kebijakan pemerintah yang tidak populer yang kemungkinan dikeluarkan pemerintah adalah menaikkan TDL pada 2013 mendatang. Kenaikan listrik tersebut merupakan keputusan pemerintah bersama DPR agar infrastruktur listrik Indonesia lebih ekspansif. Disinggung kemungkinan kenaikan yang sama terjadi pada bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi, Hatta me-

milih tak berkomentar. Menteri dari kalangan politisi ini hanya meminta agar dalam Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2013 mendatang, pasal mengenai larangan pemerintah menaikkan harga BBM tidak dicantumkan. "Nanti akan dibahas mana yang menjadi kewenangan DPR dan mana yang menjadi kewenangan pemerintah," katanya. (tnr,mic,kcm,hab)

Jumlah......................................................Sambungan Hal 1 INSIDEN kecelakaan tertinggi terjadi pada Kamis, 23 Agustus, yaitu mencapai 407 insiden dengan korban tewas 74 orang, 129 orang luka berat, 436 orang luka ringan dan jumlah kerugian Rp988.180.300. Ketika angka korban tewas telah mencapai 686 orang pada H+2, Mabes Polri menyebut bahwa jumlah itu lebih tinggi 10,29 persen dibanding tahun 2011. Dari angka itu, 518 korban adalah pengendara sepeda motor. Tingginya korban tewas dalam kecelakaan ini membuat

wakil rakyat prihatin. Menurut anggota Komisi V DPR Saleh Husin, mudik sebagai tradisi tahunan harusnya sudah terantisipasi dengan baik. Meningkatnya korban tewas selama mudik tak boleh diremehkan. "Meninggal selama mudik dengan angka lebih dari 600 kan fantastis dan ini melebihi perang. Harusnya ini menjadi satu pemikiran bersama terutama pemerintah. Mudik tradisi tahunan seharusnya sudah dirancang dengan baik seperti apa penanganannya dari dulu," kritik Ketua DPP

Hanura ini, Kamis kemarin. Pemerintan sendiri jauh hari telah mengimbau masyarakat untuk tidak mudik menggunakan motor, termasuk dengan mengerahkan kapal angkut terbesar milik TNI AL untuk mengangkut pemudik bersama motornya dengan rute Jakarta-Semarang. Tapi ada daya, motor tampaknya tetap pilihan favorit pemudik dengan berbagai alasan, mulai terbatasnya alat transportasi maupun karena ongkosnya yang murahmeriah. (dtc,hab)

Bandara....................................................Sambungan Hal 1 SEMENTARA itu, arus penumpang pemudik balik melalui di Terminal Banda Raya Payung Sekaki (BRPS) Pekanbaru hingga H+4 lebaran Idul Fitri belum menunjukkan peningkatan signifikan. Kondisi terminal masih terlihat biasa saja dan belum ada lonjakan penumpang arus balik. Meski demikian, tetap meningkat dibanding dua hari terakhir. "Penumpang arus balik yang turun di terminal hingga pukul 11.30 WIB pada hari Jumat (25/8) baru mencapai 1.200 orang. Lonjakan arus balik akan mencapai puncak H+6, tapi hal ini masih mulai

ada pergerakanya saja," ujar Kepala UPT Terminal BRPS, Halomoan Siahaan saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Jumat (24/8). Diungkapkannya, dalam satu hari jumlah armada yang beroperasi atau masuk terminal katanya terdapat 36 bus masuk terminal. Sedangkan penumpang yang turun mencapai total 1.200 orang. Sedangkan arus balik pemudik melalui Pelabuhan Sungai Duku, Pekanbaru sudah terlihat adanya pergerakan jumlah penumpang. Lonjakan itu diakui Kepala UPT Terminal Pelabuhan Sungai Duku, Martinus ketika

ditemui di ruang kerjanya, Jumat (24/8). Dijelaskannya, arus balik di Terminal Sungai Duku tercatat sebanyak 1.277 orang tiba di Kota Pekanbaru dari beberapa daerah. "Dari data yang tercatat di terminal kedatangan di Pelabuhan Sungai Duku pada H+4 (Jumat 24/8) sudah mencapai 510 orang dan pada H+5 mencapai sebanyak 728 orang. Artinya mulai terjadi peningkatan. Tapi diprediksi puncak arus balik pemudik pada H+6," katanya sembari mengkalkulasi kalau peningkatan arus balik naik sekitar dua persen. (zkf/rul)

Pengadilan...............................................Sambungan Hal 1 TIPIKOR yang dinilai rawan praktik mafia peradilan. Keempat Pengadilan Tipikor tersebut yakni, Pengadilan Tipikor Surabaya, Pengadilan Tipikor Bandung, Pengadilan Tipikor Samarinda dan Pengadilan Tipikor Semarang. Pengadilan Tipikor Surabaya menurut Djoko, terdapat salah satu hakim berinisial D saat ini sedang dalam pengawasan ketat. D pernah melakukan dissenting opinion membebaskan 6 kasus perkara. "Kalau indikasi duit belum menemukan itu," kata Djoko Sarwoko di ruang kerjanya di Gedung MA Jalan Medan Merdeka Utara, kemarin. Pengadilan Tipikor Bandung terdapat seorang hakim Tipikor berinisial B yang diduga melakukan pelanggaran. Karena itu pula MA sudah

mengontak kepala pengadilan agar tidak memberi B perkara yang besar. MA juga berencana melakukan mutasi pada B. "Kita pindahkan yang tidak ada pengadilan Tipikor-nya sudah dia tidak bisa lagi. jangan dikasih kesempatan lagi. Manusia-manusia kayak gitu," ucap Djoko. Pengadilan Tipikor Samarinda sebut Djoko menjadi salah satu pengadilan yang tengah diawasi ekstra ketat oleh MA. Menurut Djoko, di Samarinda memang banyak putusan bebas yang dikeluarkan oleh hakim. "Di sana memang banyak putusan bebas," kata Djoko sambil mengurai rata-rata, putusan bebas diambil karena para hakim beranggapan jika uang yang sudah dikorupsi itu dikembalikan, maka urusan selesai.

Sedangkan Pengadilan Tipikor Semarang setelah KPK menangkap hakim adhoc Tipikor Kartini Marpaung, Jumat (17/8). Kartini tertangkap tangan sedang menerima suap atas perkara korupsi yang dilakukan oleh Ketua DPRD Grobogan, Jawa Tengah. Saat ini MA mulai bergeliat memberantas hakim-hakim nakal. Bidang pengawasan MA pun bergerak hingga ke daerah. Mereka mendapat laporan dugaan hakim nakal yang menangani perkara korupsi. Hakim yang sedang diawasi itu ada di Surabaya dan Bandung. "Surabaya kan sedang diperiksa oleh pengawasan," kata Juru Bicara MA, Djoko Sarwoko di ruang kerjanya di Gedung MA jalan Medan Merdeka Utara, Kamis (23/8) lalu. (dtc/rid) Perwajahan: PEPEN PRENGKY


CMYK

8

HARIAN VOKAL

Shopping-Kuliner-Travel-Hotel

SABTU 25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

AXIS Lanjutkan Penawaran Layanan Internet 3X Lebih Baik PEKANBARU(VOKAL)Merespon permintaan pasar, AXIS, penyedia layanan internet terkemuka di Indonesia, melanjutkan penawaran luar biasa Layanan Internet AXIS Pro dan Internet Gaul yang 3X lebih baik bagi pelanggan AXIS untuk dinikmati hingga 31 Desember 2012. Dengan harga tetap, pengguna layanan data AXIS dapat menikmati layanan internet AXIS yang berkualitas dengan kecepatan lebih tinggi dan kuota data lebih besar pada kecepatan maksimum. Ini akan memberikan kesempatan bagi pelanggan AXIS untuk terus terhubung dengan keluarga dan teman melalui internet dengan kecepatan hingga 7,2 Mbps atau 7 kali lebih cepat. Chief Marketing Officer AXIS, Daniel Horan mengatakan, Jumlah pengguna layanan internet terus meningkat secara signifikan dan mereka membutuhkan layanan internet yang berkualitas dan terjangkau. Hal ini yang mendasari AXIS mempromosikan kampanye internet untuk rakyat dan terus-menerus menghadirkan inovasi untuk memastikan masyarakat menikmati layanan internet berkualitas dengan harga terjangkau. "Kami memberikan kesempatan pada pelanggan AXIS untuk terus terhubung dengan keluarga dan teman melalui internet dengan kecepatan hingga 7 kali lebih cepat," kata Daniel melalui rilisnya kepada Harian Vokal, Kamis (23/8). Lebih jauh, AXIS telah memperkenalkan 3 penyempurnaan pada paket AXIS Pro dan Internet Gaul, yaitu pelanggan dapat mengakses dengan kecepatan hingga 7 kali lebih cepat, dan jumlah data yang dapat diakses pada kecepatan maksimum hingga 3 kali lebih besar, dengan harga tetap. Untuk memenuhi permintaan pasar, hari ini kami mengumumkan bahwa penawaran luar biasa pada AXIS Pro dan Internet Gaul ini akan dilanjutkan hingga 31 Desember 2012. "Kini, pelanggan AXIS dapat terus menikmati layanan internet yang 3X lebih baik tanpa perlu mengkhawatirkan biaya yang lebih besar. Saat yang tepat untuk mulai mencoba layanan internet berkualitas dari AXIS." ujarnya. (ind/rls)

GRAND Ballroom New Hollywood Hotel.

New Hollywood Hotel Siap Sukseskan PON XVIII PEKANBARU(VOKAL)-New Hollywood Hotel Jalan Kuantan Raya, Pekanbaru siap menyambut dan menyukseskan perhelatan akbar PON ke-XVIII tahun 2012 di Pekanbaru. Manajemen hotel yang oleh panitia penyelenggara PON ditunjuk sebagai tempat venue pertandingan binaraga, menyatakan kesiapannya. GM New Hollywood Hotel Dwi Sutrisno kepada Harian Vokal, Jumat (24/8) menegaskan, fasilitas ruangan tempat pertandingan Binaraga di New Hollywood sudah dipersiap-

kan dan dilengkapi dengan baik. Baik lampu penerangan, panggung dan lainnya, sampai hari H pertandingan, diharapkan tidak menemui kendala. "Kita selalu berkoor-

LAPORAN: INDRA JAYA / PEKANBARU dinasi dengan panitia penyelenggara PON yang di Pekanbaru. Sehingga apa yang kurang telah dilengkapi, sehingga untuk pelaksanaan dan penyelenggaraan pertandingan Binaraga sudah siap dilangsungkan di Hotel New Hollywood," kata Dwi. Pertandingan Binaraga menurut rencana akan dilaksanakan tanggal 10-14 September 2012.

Selain venue Binaraga, ungkap Dwi, Hotel New Hollywood juga dipercaya menjadi tempat menginap wasit Binaraga, Polo Air dan Karate. Serta tempat penginapan tamu penyelenggara PON. Dalam kesempatan itu Dwi menambahkan, pasca lebaran ini Hotel New Hollywood menawarkan paket halal bihalal dengan menyediakan ruangan (ballroom) teater dengan kapasitas 1.000 orang dan ruangan Restoran Steel yang mempu

menampung sekitar 500 orang. Paket halal bihalal ini dijual dengan harga Rp75 ribu sampai Rp95 ribu per pax/net. "Untuk suasana lebaran sekarang, kita juga menyediakan paket halal bi halal. Kegiatan rutin setiap tahunnya ini biasa dipergunakan oleh istansi, perkumpulan, persatuan dan peguyuban. bagi yang membutuhkan silakan langsung datang ke Hotel Hollywood untuk melakukan pembookingan," terang Dwi. (*)

Logitech Hadirkan Produk Pendukung Belajar yang Andal dan Fun JAKARTA(VOKAL)-Logitech (SIX: LOGN) (NASDAQ: LOGI) menghadirkan beragam produk yang dapat digunakan untuk mendukung kegiatan belajar mengajar di sekolah maupun di rumah. Produkproduk tersebut antara lain adalah Logitech Professional Presenter R800, Logitech Wireless Presenter R400, Logitech Mini Mouse M187 dan Logitech Wireless Mouse M235, Logitech Wireless Solar Keyboard K750, Keyboard Wireless for tablet serta headset H600. Perangkat komputer telah

Penanggung Jawab: BUDI SUSENO

menjadi bagian penting untuk mendukung produktivitas masyarakat modern saat ini termasuk lingkungan pendidikan guru dan siswa. Memasuki Tahun Ajaran baru di mana perlu semangat baru dan solusi yang lebih baik lagi, Logitech menghadirkan produk-produk yang tidak saja menawarkan keunggulan performa bagi terciptanya produktivitas, namun juga menghadirkan estetika, nilai-nilai efisiensi, kemudahan dalam penggunaan dan fun, ujar Kurniadih Sutanto, Country Manager Logitech Indonesia.

Menurut Kurniadih, produk-produk tersebut secara fungsional dapat mengoptimalkan kegiatan belajar mengajar guru dan siswa, baik ketika belajar di kelas maupun di luar kelas. Presenter dari Logitech untuk dukung ciptakan suasana kelas lebih interakif. Untuk para guru dan mahasiswa, Logitech menghadirkan Logitech Professional Presenter R800 dan Logitech Wireless Presenter R400. Kenyamanan kontrol intuitif pada kedua presenter wireless Logitech ini akan membantu para penyampai presentasi termasuk Guru atau Dosen dan juga mahasiswa di kelas ketika menegaskan poin-poin menarik pada presentasinya. Tidak diperlukan software untuk instalasi, cukup hubungkan receiver ke port USB dan Anda dapat langsung menggunakannya. Logitech Wireless Presenter R400 dilengkapi dengan pointer laser berwarna merah untuk memudahkan pendengar menangkap poin yang tengah dijelaskan. Penyampai presentasi juga bisa bergerak bebas untuk menciptakan suasana presentasi yang interaktif. Untuk Logitech Professional Presenter R800, dilengkapi dengan fitur pengatur waktu yang mudah dengan mode silent maupun getaran ditampilkan pada layar LCD berukuran 1 x 0.5in. Jangkauan wireless mencapai hingga 30m,

dengan laser pointer berwarna hijau terang. Kedua presenter Logitech yang ditujukan untuk mendukung presentasi terbaik para profesional saat ini akan menjadi solusi terbaik pula bagi para pengajar masa kini yang dituntut untuk dapat menyampaikan mata pelajaran secara menarik dan mampu membangun suasana kelas yang interaktif, terang Kurniadih. Mouse Wireless Logitech si mungil andal untuk lancarkan pekerjaan sekolah siswa Logitech Wireless Mini Mouse M187, merupakan mouse mini berdesain unik seukuran saku baju yang mampu menghadirkan konektivitas nirkabel dengan tingkat keandalan tinggi. Dapat dengan mudah dimasukan ke dalam tas sekolah dalam saku baju seragam sekalipun. Logitech Wireless Mini Mouse M187 juga dilengkapi dengan nano receiver. Pengaturannya sangat mudah dan tidak membutuhkan software apapun, cukup masukkan nano receiver ke dalam port USB dan bisa langsung digunakan. Alternatif lain untuk mendukung kelancaran berkomputasi siswa adalah Logitech Wireless Mouse M235. Mouse terbaru bercorak unik dan kreatif ini adalah bagian dari Koleksi Logitech Global Graffiti yang terinspirasi dari keanekaragaman warna dan

budaya di dunia, serta memadukan tren global dengan pengaruh lokal yang khas sehingga mampu mengekspresikan semangat mendunia namun tidak melupakan akar budaya. Saatnya kini mengucapkan selamat tinggal kepada penggunaan mouse berkabel dan beralih menikmati kebebasan yang ditawarkan mouse nirkabel beserta beragam keunggulan lainnya seperti koneksi yang senantiasa dapat diandalkan, tanpa putusputus atau mengalami keterlambatan. Keyboard Wireless dari Logitech, hemat energi dalam balutan kinerja yang andal Bagi lingkungan belajar mengajar atau ruang belajar anak di rumah yang menggunakan desktop PC, Logitech menghadirkan keyboard wireless yang ditenagai cahaya, sehingga kini tidak perlu lagi memikirkan baterai untuk pengoperasiannya. Tenaga solar membuat keyboard ini senantiasa terisi daya dan siap digunakan dengan daya tahan 3 bulan meskipun berada di dalam ruangan gelap. Desainnya sangat elegan dan ramping sehingga menjadikannya efisien dan tidak memenuhi meja belajar. Logitech Wireless Solar Keyboard K750 dilengkapi dengan Logitech Unifying Receiver yang bisa menghubungkan hingga 6 perangkat Logitech wireless unifying ready. Instalasi plug-and-play tanpa software tambahan, cukup pasang receiver ke port USB dan bisa langsung digunakan. Selain Keyboard ber-

tenaga cahaya, Logitech juga menyediakan Logitech Tablet Keyboard, baik untuk Apple maupun Android. Dengan bobot ringan, kombo keyboard dan stand ini didesain untuk mudah diatur dan dibawa bepergian. Selain menghadirkan pengalaman mengetik pada tablet yang lebih nyaman, juga menyediakan kontrol media pada jari Anda seperti play, pause, volume naik atau turun. Headset Wireless, saatnya pelajaran listening untuk Bahasa Asing menjadi semakin jelas Headset yang sering difungsikan untuk mendengarkan musik atau sesuatu yang fun saja rasanya sekarang sudah lebih luas lagi manfaatnya. Di lingkungan sekolah atau di rumah, headset bisa digunakan untuk mendukung cara belajar siswa khususnya yang berhubungan dengan audio sehingga lebih fokus dan jelas, tutur Kurniadih. Pelajaran Bahasa, musik hingga membantu pengajar melakukan tutorial jarak jauh dengan kualitas audio jernih dapat didukung dengan perangkat headset dari Logitech, salah satunya adalah Logitech Wireless Headset H600. Logitech Wireless Headset H600 dilengkapi dengan driver laser yang disempurnakan, sehingga Anda dapat menikmati panggilan yang jernih dan suara stereo dengan jangkauan wireless hingga 10m. Anda juga tak perlu khawatir karena headset ini dilengkapi dengan mikrofon penghalau suara bising fleksibel yang bisa diputar sesuai kenyamanan Anda. Dengan daya tahan baterai 6 jam sesuai pemakaian yang dapat diisi ulang,

serta desain praktis yang bisa dilipat sudah pasti Logitech Wireless Headset nyaman pula untuk dibawa bepergian. Harga dan Ketersediaan Logitech Professional Presenter R800 dihadirkan dengan harga USD 99.00 sementara Logitech Wireless Presenter R400 dihadirkan dengan harga USD 55.00. Logitech Wireless Mini Mouse M187 ditawarkan dengan harga ritel sebesar USD 14.99, sedangkan Logitech Wireless Solar Keyboard K750 tenaga surya dihadirkan dengan harga USD 79.99. Keyboard Tablet USD 69.00. Adapun Logitech Wireless Headset H600 dipasarkan dengan harga USD 69.99. Untuk informasi lebih lanjut kami persilakan mengunjungi www.logitech.com/id-id/ Tentang Logitech Logitech adalah merek terkemuka di dunia, menyuguhkan produk-produk dan perangkat yang mendukung para penggunanya dalam menghadirkan pengalaman digital yang mereka inginkan. Paduan sempurna hardware dan software Logitech yang dapat beroperasi pada berbagai macam platform komputasi, komunikasi, serta hiburan, mampu menghadirkan dan meningkatkan kualitas navigasi digital, hiburan musik dan video, game, jejaring sosial, komunikasi audio dan video melalui internet, kontrol pada video keamanan, serta hiburan di rumah Anda. Didirikan tahun 1981, Logitech International merupakan perusahaan publik Swiss yang terdaftar di SIX Swiss Exchange (LOGN) dan Nasdaq Global Select Market (LOGI). ***

Perwajahan : PEPEN


CMYK

9 SABTU

HARIAN VOKAL

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

Warga Mulai Diserang Gatal-gatal r Sejumlah Kawasan Masih Direndam Banjir

DUMAI(VOKAL)-Hujan deras yang mengguyur Kota Dumai sejak Sabtu (19/8) hingga Kamis (23/8) kemarin, masih menyisakan persoalan. Sejumlah kawasan di Kota Dumai hingga kemarin masih digenangi air. Keluhan penyakit gatal-gatal pun mulai terdengar keluar dari mulut warga yang rumahnya direndam banjir. LAPORAN: VERNANDO / DUMAI Pantauan Harian Vokal, kawasan yang terlihat masih digenangi banjir antara lain Kelurahan Rimba Sekampung dan Kelurahan Simpang Tetap Darul Iksan. Kawasan ini memang dikenal sebagai lokasi yang rawan banjir. Warga yang bermukim di kawasan tersebut hanya bisa pasrah menunggu surutnya air yang masuk hingga ke dalam rumah mereka. Tidak hanya itu, beberapa warga yang rumahnya terendam banjir juga mulai diserang penyakit kulit. Sofia (40) misalnya, warga Kelurahan Rimba Sekampung ini mengaku menderita gatal-gatal. Di kulitnya timbul bintik-bintik merah. "Kondisi air yang kotor ini membuat gatal sejak kemarin, kata Sofia kepada Harian Vokal, Jumat (24/8). Sofia tak sendirian. Warga lainnya di Jalan Meranti, Kelurahan Simpang Tetap Darul Iksan, Tumingan juga merasakan derita Sofia. Di tubuh Tumingan mulai tampak bintik-bintik merah. Tumingan pun bergegas berobat ke Puskesmas terdekat. Di sisi lain, meski rumah mereka terendam banjir, namun banyak warga korban banjir ini memilih tetap bertahan tinggal di rumah mereka. Mereka tidak mengungsi karena yakin air segera surut. Namun beberapa di antaranya juga beralasan tidak mempunyai sanak famili di Dumai. "Saya hanya berharap ada upaya dari pemerintah agar setiap hujan kami tidak jadi korban banjir terus, harap Tumingan. Tumingan menilai, buruknya drainase menyebabkan lokasi tempat tinggalnya itu rawan banjir. "Soalnya keliatan kalau banjir, airnya tidak mengalir, katanya. (***)

SMS Anda ke

SAMBUT HANGAT TAMU - Wakil Walikota Dumai Agus Widayat (kiri) menyambut hangat tamu yang datang pada acara open house yang digelar pada Lebaran Idul Fitri 1433 Hijriah kemarin.

PARNO

Perombakan Tugu Lancang Kuning Menuai Kritik r Dinilai Hapus Sejarah DUMAI(VOKAL)-Setelah Tugu Mariam di Simpang Bundaran, kali kinerja Pemko Dumai kembali dikritik menyusul akan dirombaknya Tugu Lancang Kuning yang merupakan salah satu pertanda Kota Melayu di Simpang Sukajadi, tepatnya di depan Bank Riau Kepri. Tugu ini rencananya juga akan dihancurkan dan akan diganti dengan bangunan yang sampai saat ini dalam pengerjaan dan belum diketahui akan berbentuk apa. Sebelumnya, Tugu Mariam yang menjadi ciri khas dan situs penyambutan bagi para pengunjung yang akan masuk ke Kota Dumai karena berada tepat di pintu masuk Dumai dari arah Kota Duri Kabupaten Bengkalis dan kota lainnya diganti dengan bangunan penuh tiang tanpa diketahui maksud dan artinya.

Ketua Forum Solidaritas Penegak Keadalian (Frospek) Armidi yang juga salah seorang kalangan muda melayu Riau menyayangkan, perubuhan tugu kapal Lancang Kuning yang dibangun tahun 1990 silam dan sudah menjadi ciri khas dan salah satu monumen Melayu di Kota Dumai. "Kita sangat menyayangkan

perombakan tugu kapal Lancang Kuning yang sudah mendarah daging bagi masyarakat Kota Dumai. Lagian masih banyak yang lain yang seharusnya dibuat Walikota Dumai dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat Dumai. Seperti pembangunan jalan-jalan di Kota Dumai yang rusak. Mengapa harus itu yang dikerjakan," kata Armidi, Jumat (24/8) siang. Menurutnya, jangan se-

muanya dijadikan proyek hingga menghapus sejarah Kota Dumai dan tidak mengindahkan kepentingan masyarakat Kota Dumai yang menginginan jalan-jalan yang ada tidak separah saat ini. Kemudian masalah drainase yang buruk sehingga menyebabkan Kota Dumai sering digenangi banjir meski hanya diguyur hujan beberapa jam saja.

"Kami berharap Walikota Dumai memberikan skala proritas dalam melakukan pembangunan. Jangan sampai menghapus situs, monumen dan sejarah Kota Dumai yang seharusnya dikenang dan diketahui kalangan muda dan anakanak Kota Dumai generasi berikutnya," harap Armidi. (dsc/rus)

Aktivitas Kantor Pemerintahan Masih Sepi r Baru Dua Satker Layani Masyarakat DUMAI(VOKAL)-Sejak hari pertama masuk kerja pasca libur Lebaran 1433 H, Kamis (23/8) hingga hari kedua Jumat (24/8) kemarin, aktivitas pelayanan masyarakat di jajaran Pemerintahan Kota (Pemko) Dumai, masih sepi. Hanya dua kantor yang sudah menerima kunjungan pelayanan dari masyarakat sejak Kamis lalu,

yakni RSUD Dumai dan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil. Pantauan Harian Vokal di lapangan, dua satker tersebut memang sangat dibutuhkan masyarakat. Apalagi RSUD Dumai memang tidak pernah tutup mengingat pelayanan kesehatan tidak pernah berhenti.

"Di RSUD selama Lebaran memberlakukan sistem shift bergantian. Jadi tidak ada istilah kosong dalam memberikan layanan. Alhamdulillah semuanya berjalan lancar," ungkap Direktur RSUD Dumai dr H Syaiful, kemarin. Disebutkannya, selama libur Lebaran Idul Fitri 1433 H, jumlah pasien yang mengunjungi RSUD Dumai memang selalu ada. Untuk itu, pihaknya

sudah menyiapkan dengan matang segala sesuatu yang terkait dengan pelayanan pasien. Sementara di satker lainnya, meski para pegawainya sudah terlihat masuk kerja, namun belum tampak masyarakat yang datang mengurus sesuatu yang berkenaan dengan bidang pelayanan masingmasing. (rno)

0812 7643 124

+6282390005xxx Pak polisi JANGAN jadikan momen lebaran sebagai tempat utk mencari uang, dg menangkap para pengguna jalan yg tdk memakai helm, in bru lbrn ke 3, kyk tdk ad krj aj. +6282388684xxx Ass. Pak wali kota yg terhormat. Jgn cuma pembalak liar aj yg dkenakan sangsi hukum. Tpi para penembak satwa burung dan penyeteruman ikan pun meski dkenakan sangsi hukum, Krn mrk juga termasuk perusak alam.... +6285271363xxx Pak polisi TOLONG tertibkan sepeda motor yg lampu remnya berwarna putih, sangat menyilaukan pengendara di belakang, ini salah satu penyebab kecelakaan.

Pemadam Kebakaran

38208

Kodim 0303

31303

PLN

37123

Polresta

31007

RS Bhayangkara

36942

RSUD Dumai

38367 PARNO

RS Pertamina Dumai Penanggung Jawab/Redaktur: IDRUS YAMIN

439200

LEPAS PAWAI TAKBIRAN - Walikota Dumai Khairul Anwar dan Wakil Walikota Dumai Agus Widayat melepas ribuan peserta takbiran Lebaran Idul Fitri 1433 H kemarin.

Ekspor Buah ke Luar Negeri Ditarget Oktober DUMAI(VOKAL)-Pemerintah Dumai menargetkan bisa mengekspor buah-buahan ke luar negeri sekitar Oktober dan November tahun ini. Aktivitasnya akan dikosentrasikan di Terminal Agrobisnis (TA) Dumai di Kecamatan Dumai Barat yang juga akan menjadi lokasi pengumpul buah dan sayuran. Rencana eskpor buah-buahan ke luar negeri melalui jalur Dumai itu sudah direncanakan Pemko Dumai sejak lama, namun realisasinya belum juga terwujud. Wakil Walikota Dumai Agus Widayat menjelaskan, diperkirakan dalam waktu dekat sekitar Oktober dan November ekspor buah tersebut akan dilakukan. "Kita akan memungsikan TA, kita semua tahu selama ini TA kita tidak dimanfaatkan, dengan ekspor buah-buahan ke luar negeri ini kita berharap TA itu akan segera difungsikan, kata Wawako, belum lama ini. Dikatakannya, untuk buahbuahan, nanti bisa saja didatangkan dari beberapa daerah. Yang jelas buah-buahan itu harus layak ekspor dan akan dikemas di TA. "Rencana ini sangat baik untuk menekan harga buahbuahan yang selama ini tidak stabil, kadang pedagang sesuka hati memberi label harga pada buah-buahan yang dijualnya, karena kita tidak ada pilihan mau tak mau masyarakat harus membeli juga dengan harga yang tidak wajar, katanya. Wawako berharap rencana ekspor buah-buahan ini juga dapat meminimalisir harga buah di dalam negeri, khususnya di Dumai. Dijelaskan Wawako, untuk tahap pertama mungkin baru akan dilakukan ekspor buahbuahan. Setelah itu baru sayursayuran. Namun tidak menutup kemungkinan jika kondisi memungkinkan eskpor sayuran nanti juga dapat direalisasikan dengan cepat. "Namun ini baru rencana. Bisa saja nanti buahbuah dan sayuran dilakukan eskpor secara bersamaan, atau melihat pasokan buah dan sayuran nanti. Kalau memungkinkan akan dilakukan ekspor sayur juga, pungkasnya. (rpc/rus) Perwajahan: ANDIXER


10

HARIAN VOKAL

SABTU

LINTAS Sungai Mandau Segera Terbebas dari Isolasi

SIAK(VOKAL)-Problema yang dirasakan warga Sungai Mandau, terutama yang berada di Desa Muara Kelantan dan Desa Bunut terhadap akses menuju ibukota kabupaten akan segera teratasi. Pasalnya, izin pinjam pakai lahan yang diajukan Pemkab untuk membuka akses warga tersebut sudah berada di meja Menteri Kehutanan RI. Hal ini dikatakan Bupati Siak Syamsuar saat meninjau proyek pembangunan di Kecamatan Sungai Mandau dalam rangkaian safari Ramadan Pemkab, belum lama ini. Menurut Bupati, sebagai kecamatan yang berdampingan dengan kawasan Hak Pengelolaan Hutan (HPH), Sungai Mandau tak luput dari perhatian Pemkab. Bahkan Pemkab telah menjalin kerja sama dengan Gontor untuk membangun pesantren untuk putera. "Alhamdulillah penandatangan MoU-nya sudah dilakukan bersama pengurus Gontor belum lama ini," kata Syamsuar. Syamsuar mengatakan, kawasan Sungai Mandau akan dijadikan Pemkab sebagai pengembangan sentra pengembangan lahan pangan bersama Kecamatan Bunga Raya, Sabak Auh, dan Sungai Apit. Di kawasan ini potensi lahannya masih banyak dan sangat relevan untuk dikembangkan pertanian. Sungai Mandau sendiri juga sudah mendapat bantuan provinsi untuk cetak sawah baru, bahkan juga sudah melakukan panen raya perdana. Pemkab Siak sendiri menaruh harapan besar kepada Sungai Mandau sebagai kawasan yang tak lagi menjadi terisolir. (ryc/rus)

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

Pemkab Tetap Komit Prioritaskan Infrastruktur SIAK(VOKAL)-Infrastruktur dasar seperti jalan penghubung desa, antarkecamatan, air bersih dan listrik selalu dikeluhkan warga dalam safari Ramadan Bupati dan Wakil Bupati Siak pada bulan Ramadan lalu. Keluhan warga itu jadi bahan rujukan Pemkab Siak dalam mengalokasikan anggaran belanja daerah dalam pembangunan dan tetap akan memprioritaskan pembangunan infrastruktur yang dikeluhkan masyarakat. Menurut Bupati Siak Syamsuar, dia bersama Wakil Bupati Alfedri tetap akan meningkatkan proses pembangunan yang berlangsung saat ini. Adapun jalan-jalan penghubung terus dilakukan secara bertahap. Begitu juga air bersih, saat ini masih terdapat di beberapa kecamatan yang belum. "Tahun depan Kecamatan Pusako dibangun PDAM melalui anggaran APBN, kata Syamsuar, baru-baru ini. Sementara kecamatan lainnya yang belum, seperti Kerinci Kanan, Lubuk

Dalam, Bunga Raya, akan dilakukan secara bertahap. Diakui Bupati, untuk persediaan air bersih, Pemkab mengusahakannya melalui dana APBN, dan dari pengajuannya sudah disetujui. Menyangkut jalan, menurut Bupati, Pemkab terus mengupayakan akses jalan poros antardesa, antarkecamatan maupun antarkabupaten, dengan harapan nantinya lima tahun ke depan akses jalan semua desa, kecamatan dan kabupaten terhubung. "Saat ini semua akses jalan

tinggal satu lagi yang belum yaitu di Kecamatan Pusako, karena menunggu izin pinjam pakai dari Kemenhut yang telah diajukan Pemkab, kata Syamsuar. Apa yang dikeluhkan warga tersebut, menurut Bupati, dapat dimaklumi, akan tetapi dalam hal ini Pemkab tetap memperhatikan dan melaksanakan. Pasca-pemekaran dari kabupaten induk Bengkalis, Siak terus menggesa infrastruktur pembangunan, meski saat ini sudah ada dibangun, namun ini terus kontinyu dilakukan. Menyangkut listrik, sebut orang nomor satu di Siak ini, Pemkab terus mengupayakannya melalui kerjasama dengan PLN. Listrik yang ada di Siak belum semuanya menjangkau seluruh wilayah, masih ada kecamatan yang menggunakan PLTD. "Saat ini rasio elektrifikasi

kita baru 37 persen, artinya masih banyak terdapat kekurangan," sebut Bupati. Gas Petro Selat Kekurangan ini, lanjut dia, dalam waktu yang tak begitu lama segera teratasi karena PLN sedang membangun jaringan di sebagian wilayah Siak dengan memanfaatkan sumber gas milik Petro Selat yang berada di Sungai Rawa, Kecamatan Sungai Apit. Menurut keterangan PLN, listrik ini menjangkau Kecamatan Sungai Apit, Sabak Auh, Bunga Raya, Siak, Mempura dan Dayun. Direncanakan beroperasi tahun ini. Adapun Kecamatan Kerinci Kanan, Lubuk Dalam dan Koto Gasib telah dilakukan juga, namun tak bersumber dari Sungai Rawa, melainkan dari PLTG Pelalawan. "Saya sudah sampaikan hal ini pada Pak Harris Bupati Pelalawan, terhadap

wilayah kita yang belum terjamah listrik PLN. Lalu kata Pak Harris, tak mungkin dibiarkan tetangga gelap gulita, sementara Pelalawan terang benderang, kata dia. Ini menandakan Bupati Pelalawan secara tak langsung akan membantu daerah yang disebutkan tadi aliran listrik. Untuk Kecamatan Tualang, dan Pusako bersumber dari PLTU Muara Lembu Tenayan Raya, dan sudah masuk dalam wilayah kerja PLN. "Memang dalam keinginan kita semua, listrik ini dapat terpenuhi, tak lagi jadi kendala," kata Bupati. Terpisah, Wakil Bupati Siak Alfedri menyampaikan, apa yang dikeluhkan warga tetap jadi perhatian Pemkab. Tak hanya infrastruktur semata, namun sektor perkebunan, pertanian dan ekonomi kemasyarakatan juga tak luput dari perhatian. (ryc/rus)

"Buah Replanting Harus Dimusnahkan"

SIAK (VOKAL)-Maraknya pengaduan masyarakat Kecamatan Lubuk Dalam terhadap pembagian sisa buah pohon sawit hasil replanting milik PTPN V, membuat gerah Wakil Ketua DPRD Siak Azwar. Dia menilai, PTPN V bersikap kurang proporsional dalam pembagian sisa buah hasil replanting sehingga menimbulkan kecemburuan sosial masyarakat. Pada pembagian tersebut, katanya, manajemen PTPN V justru mementingkan aparat, padahal masyarakat tempatan memiliki kepentingan yang sama. Justru dalam hal ini Azwar melihat manajemen kurang bersikap proporsional. "Seharusnya semua pihak diakomodir, jangan dipilah-pilah karena bisa menimbulkan kecemburuan sosial nantinya," tegas politisi Partai Golkar Siak ini, Senin (13/8) lalu di Siak. Azwar menilai apa yang dilakukan PTPN V Lubuk Dalam dalam hal replanting adalah keliru karena dia lebih condong bersikap kurang proporsional. Padahal jika mereka mau jeli, harus bersikap fair dan jangan menimbulkan dampak di masyarakat. Ia mencontohkan di Kandis ada perusahaan perkebunan milik Ivo Mas, saat ini melakukan replanting, namun buahnya dimusnahkan dan tak dibawa ke luar, apalagi sampai dibagi-bagikan. Langkah ini menurut dia ada baiknya, karena mencegah dampak kecemburuan sosial di masyarakat. Menanggapi pemusnahan replanting ini, GM PTPN V SBU Lubuk Dalam M Sitanggang saat dihubungi lewat telepon genggamnya tak diangkat, bahkan pesan pendek yang dikirim pun belum dibalas. (ryc/rus)

INT

BUPATI Siak Syamsuar (baju hijau tua) serta rombongan saat berbincang dengan Wakil Gubernur Riau HR Mambang Mit (paling kanan) dalam rangka silaturahmi Lebaran Idul Fitri 1433 H di kediaman Wagubri Jalan Sisingamangaraja, Pekanbaru, Senin (20/8) kemarin.

Bupati Silaturahmi ke Kediaman Pejabat Pemprov SIAK(VOKAL)-Hari ke-2 Lebaran Idul Fitri 1433 H, sejumlah pejabat teras Kabupaten Siak berkunjung ke sejumlah kedia-

man para pejabat Provinsi Riau di Pekanbaru, Senin (20/8) kemarin. Di antaranya Bupati Siak

Syamsuar dan Wakil Bupati Siak Alfedri beserta Ketua DPRD Siak Zulfi Mursal dan sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Siak.

Bupati: Pertahankan Lahan Pertanian Polres Siak

: 0764-20110

Polsek Sungai Apit

: 0766-51050

Polsek Minas

: 0761-993444

Polsek Perawang

: 0761-91448

Koramil Sungai Apit

: 0766-51061

Koramil Minas

: 0761-508033

Koramil Perawang

: 0761-92919

Rumah Sakit Siak

: 0764-20011

SIAK(VOKAL)-Areal pertanian di Kecamatan Sabak Auh memiliki potensi untuk dikembangkan. Meski tak semua kecamatan memiliki lahan pangan, namun lahan yang ada sekarang ini harus dijaga dan dipertahankan. Dapat kita bayangkan, jika krisis pangan terjadi kita akan terancam. Pertahankan lahan yang ada, kata Bupati Siak Syamsuar saat meninjau Cetak Sawah Baru (CSB) di Desa Rempak dan saluran irigasi di Desa Belading Kecamatan Sabak Auh, barubaru ini.

Menurut Bupati, sektor pertanian harus didorong jangan sampai melemah karena ini merupakan faktor keperluan hidup sehari-hari dalam masalah ketahanan pangan. Ini bukan terjadi di Siak semata, melainkan sudah menasional. Di Siak, kata Syamsuar, lahan pangan yang ada sudah memadai, meski belum bisa memenuhi keperluan daerah sendiri. Akan tetapi dalam perencaan ke depan Pemkab tak ingin lagi lahan-lahan pertanian yang ada tidak berfungsi. "CSB ini, 2013 sudah mulai," katanya.

Di Sabak Auh, lahan CSB yang dialokasikan tahun ini keseluruhan mencapai 110 hektar, namun pengairannya belum ada. Karena lahan ini sudah diperuntukkan bagi ketahanan pangan, Bupati meminta warga, UPTD, camat untuk mempertahankan dan menjaga lahan ini agar tak beralih fungsi. "Kalau kesulitan dapat beras, dan harga selangit sangat mempengaruhi ekonomi, sebut dia. Pemkab menurut dia, tak ingin masyarakat kelaparan, maka dari itu hal ini tak boleh diabaikan. (ryc/rus)

Pemadam Kebakaran : 0764-322113 Kantor Pos dan Giro

: 0764-20347

Informasi

: 0764-20108

Telkom

: 0764-20000

PLN

: 0764-20073

Penanggung Jawab/Redaktur: IDRUS YAMIN

INT

SERAHKAN BENDERA - Bupati Siak Syamsuar selaku Inspektur Upacara Peringatan HUT ke-67 Kemerdekaan RI menyerahkan bendera Merah Putih kepada pembawa baki di Lapangan Tugu Siak, Jumat (17/8) kemarin.

Kunjungan silaturahmi ini dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1433 H. Kunjungan pertama dimulai dari kediaman Kapolda Riau Brigjen Pol Suedi Husein. Selanjutnya rombongan menuju kediaman Gubernur Riau. Bupati Siak dan rombongan disambut langsung Gubri HM Rusli Zainal beserta istri di kediamannya. Setelah beramah tamah dengan Gubernur, Bupati langsung

menuju kediaman Sekdaprov. Kemudian terus ke kediaman Wagubri HR Mambang Mit, dan diteruskan ke kediaman Ketua DPRD Riau Johar Firdaus. Selain pejabat di atas yang turut hadir, juga terlihat Sekretaris Daerah Siak Amzar beserta istri, Asisten Pemerintahan dan Kesra Sadikin, Asisten Administrasi Umum Jamaluddin, dan sejumlah kepala SKPD di lingkup Pemkab Siak. (rsc/rus)

SIAK(VOKAL)-Pasca Lebaran Idul Fitri 1433 H, masyarakat yang mengandalkan ekonominya dari perkebunan kelapa sawit mulai resah karena sejak seminggu menjelang Lebaran dan seminggu sesudah Lebaran, harga tandan buah segar (TBS) sawit beranjak turun dari harga sebelumnya Rp1.200 per kilogram menjadi Rp900 per kilogram di tingkat agen maupun tengkulak. Salah satu petani, Muhammad (54) mengaku heran mengapa setiap kali menjelang Lebaran harga TBS sawit selalu mengalami penurunan. "Harga turun tandan buah segar kelapa sawit selalu dirasakan setiap akan menghadapi Lebaran maupun sesudah Lebaran. Ini dirasakan para petani kebun kelapa sawit setiap tahunnya," kata Muhammad, Jumat (24/8). Turunnya harga TBS sawit, lanjut Muhammad, berdampak pada perekonomian masyarakat Siak yang kebanyakan mengandalkan perekonomian mereka dari penghasilan perkebunan

kelapa sawit. "Akibat turunnya harga jual buah kelapa sawit berdampak pada tingkat perekonomian masyarakat yang baru saja merayakan Hari Raya Idul Fitri. Otomatis masyarakat mengalami kesulitan keuangan," ujarnya. Warga Dayun ini berharap harga buah kelapa sawit seharusnya tidak sampai turun cukup drastis."Turunnya harga buah itu tidak diikuti dengan turunnya harga pupuk serta harga perawatan dalam setiap kebun petani," katanya. Lain halnya Supri (43). Petani kelapa sawit di Kecamatan Koto Gasib ini beranggapan petani sawit yang ada di Kabupaten Siak tidak sepenuhnya mendapatkan perhatian dari pemerintah. Hal itu terbukti dengan masih mahalnya harga pupuk yang beredar di Kabupaten Siak. "Meskipun terdengar kabar bahwa pemerintah telah memberikan subsidi terhadap salah satu jenis pupuk, namun yang merasakan dan menikmatinya hanya orang tertentu saja," kata Supri. (sol)

Harga Sawit Turun, Masyarakat Resah

Perwajahan: ANDIXER


11

SABTU 25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

HARIAN VOKAL

LINTAS Bupati Gelar Pertemuan dengan Lintas Asosiasi

BENGKALIS (VOKAL) - Bupati Herliyan Saleh menggelar pertemuan tertutup, dengan belasan perwakilan Lintas Asosiasi Pengusaha Kontruksi di Bengkalis, Jumat (24/8) petang. Pertemuan berlangsung di aula Pertemuan Bupati lantai III ini, disebut-sebut juga sebagai tindak lanjut dari aksi unjuk rasa yang dilakukan beberapa waktu lalu yang menuntut agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis memperhatikan kontraktor lokal. Pertemuan yang dipimpin langsung Bupati Bengkalis Herliyan Saleh ini, dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Bengkalis Asmaran Hasan, Inspektur Mukhlis, Assisten II Setdakab Bengkalis Ariyanto, Ketua Unit Layanan Pengadaan (ULP) Kabupaten Bengkalis Aulia, Kepala Bagian Program Setdakab Bengkalis Erwin, dan Pokja I ULP Bengkalis Nila Kesuma. Dalam pertemuan tertutup ini wartawan hanya diperkenankan mengambil foto sebelum dialog dimulai. Dialog dengan perwakilan lintas asosiasi ini sendiri nyaris batal, karena dipicu terjadi kesalahpahaman. Para perwakilan asosiasi menolak melakukan dialog, setelah mengetahui ada kontraktor dari pihak luar tidak tergabung dalam lintas asosiasi ikut hadir. Bahkan, kontraktor yang sudah sempat duduk di aula pertemuan bersama Sekda dan jajaran pejabat Pemkab Bengkalis itu, hanya tinggal menunggu Bupati Bengkalis Herliyan Saleh masuk ke ruangan. Para utusan lintas asosiasi mendadak membubarkan diri dan meninggalkan Kantor Bupati. Aksi bubar diri perwakilan kontraktor lintas asosiasi ini juga sempat membuat pejabat Pemkab Bengkalis yang hadir dalam pertemuan merasa heran. Akhirnya, setelah dilakukan perundingan ulang, para kontraktor perwakilan lintas asosisasi bersedia melakukan dialog dengan syarat tanpa dihadiri pihak lain. Kami tidak bisa melakukan dialog jika ada benalu di dalam, jadi lebih baik membubarkan diri. Setelah pemintaan agar tidak ada pihak lain itu disetujui, kami kembali melakukan pertemuan dan dialog, ujar salah seorang kontraktor dari lintas asosiasi. Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui hasil pertemuan secara tertutup antara Bupati Bengkalis Herliyan Saleh dan lintas asosiasi Kabupaten Bengkalis tersebut. (rtc/bos)

SBRI Surati Bupati Bengkalis DURI (VOKAL) - Tidak satupun permasalahan buruh di Kecamatan Mandau dan Pinggir yang dapat diselesaikan membuat Serikat Buruh Riau Independen (SBRI) Kabupaten Bengkalis menyurati Bupati Bengkalis. Surat tertanggal 18 Agustus 2012 tersebut dilayangkan karena merasa kesal terhadap Bupati Bengkalis dengan tembusan kepada Presiden RI, Manaker RI,Gubri, Kadisnaker Provinsi Riau, Komisi I DPRD Bengkalis, Kapolres Bengkalis, Camat Mandau dan juga Kapolsek Mandau . Ketua SBRI Kabupaten Bengkalis Agen Simbolon, Jumat (24/8) pagi, mengatakan bahwa timbulnya niat untuk menyurati Bupati Bengkalis dikarenakan sesuai dengan pertemuan pada 21 Maret 2012 lalu di kantor Camat Mandau saat adanya aksi bersama oleh buruh dan Tim Anti Perbudakan Modern. Dalam pertemuan tersebut bupati telah menyepakati bahwa sejak hari itu akan dilakukan penyelesaian permasalahan buruh sesuai dengan tuntutan Tim Anti Perbudakan Modern namun hal itu tidak dilakukan. "Hingga saat ini tidak satupun masalah buruh yang disampaikan kepada bupati melalui surat No:04-AB-APM/D/III/2012 tertanggal 19 Maret 2012 yang dapat diselesaikan melalui pihak Disnakertrans Bengkalis, terang Agen. Ditambahkannya melihat hal tersebut kondisi buruh di Mandau dan Pinggir terkesan tidak mendapat perlindungan atau kepastian hukum sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan dan bahkan banyak buruh tidak mendapat hak haknya. "Dalam surat tersebut juga kita pertanyakan kepada Bupati apakah penyelesaian buruh yang sudah disampaikan dapat dituntaskan semasih buruh yang bersangkutan masih hidup atau sesudah berada di liang kubur dan apakah Bupati dapat segera menugaskan pegawai pengawas Disnakertrans yang professional sehingga persoalan buruh dapat segera diselesaikan, kata DR (HC) Agen Simbolon yang dikenal seorang pakar buruh Mandau Pinggir. (urc/bos)

Kantor Bupati Sekretariat DPRD:

Antrean Roro Air Putih Bengkalis Capai 3 Kilometer n Arus Balik Lebaran

BENGKALIS (VOKAL) - Antrean panjang arus balik lebaran 1433 H/2012 M di terjadi di pelabuhan penyeberangan roll on roll off (roro) Air Putih, Pulau Bengkalis tujuan Sungai Selari, Pakning. Bahkan, antrean kendaraan diperkirakan telah mencapai 3 kilometer (km), Rabu (22/8) malam hingga Kamis (23/8) dinihari. Kondisi tersebut memicu kendaraan baik roda empat (mobil) maupun sepeda motor terpaksa keluar pelabuhan mencapai Kantor Polsek Bengkalis di Desa Sungai Alam dan nyaris menutup

badan jalan arah desa tersebut. Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishub Kominfo) Bengkalis, sebelumnya sempat mengoperasikan 3 unit armada atau kapal akan tetapi

tidak mampu menampung tingginya arus penyeberangan. Akhirnya, dikerahkan 4 unit armada untuk mengurai antrean kendaraan. Ya bang antrean sampai di depan Kantor Polsek Bengkalis, mulai dari sepeda motor sampai mobil saat akan menyeberang ke Pakning semalam, ujar salah seorang warga, Kamis (23/8). Terpisah, Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dishub Kominfo Bengkalis Wan Hasan ketika dikonfirmasi menyebutkan, mengatasi antrean padat kendaraan di pelabuhan roro mulai terjadi Rabu lalu. Antrean panjang dan memakan waktu lama sempat terjadi karena sebelum-

BENGKALIS (VOKAL) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis kembali menyalurkan dana hibah kepada Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bengkalis untuk membayar honor guru madrasah mulai DTA/MDA, MTs dan MA selama lima bulan, April hingga Juli 2012. Penyaluran dana hibah melalui pos anggaran di Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah (Setdakab) Bengkalis, setelah seluruh persyaratan administrasi dipenuhi Kemenag Kabupaten Bengkalis. Pemkab Bengkalis telah mencairkan dana hibah untuk pembayaran honor guru madrasah kepada Kemenag Bengkalis pada 15 Agustus lalu. Kemudian pada 16 Agustus dana tersebut langsung dibayarkan kepada seluruh guru yang ada di Kabupaten

Bengkalis, ungkap Kepala Bagian Humas Setdakb Bengkalis Basri, seperti dikutip dari rilis Humas Pemkab Bengkalis, Kamis (23/8). Dijelaskan Basri, terkait pencairan dana hibah guru honor Triwulan II April hingga Juli yang diajukan Kemenag Kabupaten Bengkalis tersebut diusulkan, 6 Agustus 2012 lalu. Atas pengajuan itu, Pemkab Bengkalis langsung melakukan proses, sehingga pada 15 Agustus dana tersebut langsung bisa dicairkan, selanjutnya dapat disalurkan kepada guruguru honor melalui Kemenag. Ditambahkan Basri, pada dasarnya Pemkab Bengkalis tidak menginginkan keterlambatan dalam pembayaran honor bagi guru madrasah. Karena Pemkab Bengkalis tetap memiliki komitmen memajukan dunia pendidi-

kan. Apalagi para guru honor madrasah mulai dari DTA/MDA, MTs dan MA ini bertugas memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Bengkalis, khususnya di bidang agama. Hanya saja untuk pencairan honor guru ini, harus melalui prosedur yang berlaku. Seperti melengkapi SPJ atau laporan keuangan yang lengkap triwulan sebelumnya, terangnya. Sementara itu, belum diketahui secara pasti jumlah dana hibah yang telah disalurkan tersebut. Kepala Kemenag Kabupaten Bengkalis Jumari ketika dikonfirmasi terkait penyaluran dana hibah dari Pemkab Bengkalis, untuk guru honorer madrasah di Kabupaten Bengkalis ini, belum dapat memberikan keterangan. (rtc/bos)

Polsek

: 0766-21110

Puskesmas

: 0766-21330

Kantor Pos

: 0766-21015

Kejaksaan Negeri

: 0766-21122

Pengadilan Negeri

: 0766-21031

RSUD

: 0766-21066

PLN

: 0766-21777 : 0766-21057

Penanggung jawab/redaktur: BUDI SUSENO

perkirakan arus balik cukup tinggi dari Pelabuhan Air Putih tujuan Pakning akan terjadi Ahad (26/8) mendatang. Pihak Dishub Kominfo tetap mengoperasikan 4 unit armada tersebut untuk menghindari antrean padat hingga kondisi arus penyeberangan kembali normal. Perkiraan kita hingga Minggu besok tetap padat, karena liburan anak sudah selesai. Kita tetap mengoperasikan empat unit kapal sampai batas waktu yang belum ditetapkan. Yang jelas hingga waktu mulai normal. Meskipun padat dengan beroperasinya empat unit kapal ini, tetap padat tapi lancar dan teratasi, katanya lagi. (rtc)

HUMAS

OPEN HOUSE-Bupati Bengkalis H Herliyan Saleh beserta istri menggelar open house Idul Fitri di rumah dinas bupati, Minggu (19/8).

Ribuan Warga Padati Pantai Selatbaru Selama Libur Lebaran

0766-7008003 : 0766-23390

nya hanya dioperasikan 3 unit armada. Melihat kondisi antre hingga kilometeran itu, pihaknya mengerahkan satu unit armada lagi, milik Pemkab Bengkalis. Antrean diperkirakan mencapai tiga kiloan meter terjadi kemarin hingga Kamis dinihari pemudik sudah mulai kembali bekerja hari ini (Kamis, red). Sebelumnya memang hanya tiga roro yang dioperasikan, karena melihat kondisi antre panjang kita harus kerahkan satu unit kapal lagi KMP Tasik Gemilang. Sehingga antrean baru bisa diatasi mulai 18.00 WIB hingga Kamis pukul 02.00 WIB dinihari, paparnya. Ditambahkan Wan Hasan, di-

Pemkab Salurkan Dana Hibah Guru Madrasah Triwulan II

: 0766-21258

Polres

Kesbang & Infokom

ISTIMEWA

TAMPAK antrean kendaran roda empat dan sepeda motor sepanjang lebih kurang 3 Km di Pelabuhan Penyeberangan Roro Air Putih Bengkalis tujuan Pakning, Rabu (22/8) petang lalu.

HUMAS

Bupati Bengkalis H Herliyan Saleh beserta istri menghadiri open house di kediaman Gubernur Riau HM Rusli Zainal, Jl Pangeran Diponegoro,Pekanbaru, Minggu (19/8).

BENGKALIS (VOKAL) - Mengisi lebaran Idul Fitri 1433 H/ 2012 M, ribuan warga dari dan luar Bengkalis berdatangan memadati Pantai Selatbaru, Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis, bersama keluarga. Sayangnya, karena padatnya warga akan berkunjung ke pantai yang menyatu dengan Selat Malaka ini, mengakibatkan kemacetan sangat parah sepanjang jalan menuju pantai diperkirakan hingga mencapai 2 kilometer. Seperti yang terjadi pada hari Selasa (22/8) atau tepatnya H+3 lebaran Idul Fitri lalu. Antrean panjang warga yang hendak memasuki pantai hingga melebihi pintu gerbang masuk pantai. Karena tanpa adanya petugas untuk mengatur lalu lintas, kemacetan semakin sulit untuk dihindari. Bahkan warga yang ingin menikmati Pantai Indah Selatbaru terpaksa mengurungkan niat. Memang tidak bisa lewat sangat padat terpaksa kami putar arah tak jadi ke pantai bang, ujar salah seorang warga Bengkalis,

Agus (24). Kalau tahu seperti ini, tak akan datang ke pantai. Kita semula mau bersantai menikmati keindahan laut di sore hari, namun rupanya terjebak macet. Untung masih bisa keluar bang, banyak juga mobil-mobil yang terjebak di sana, katanya lagi. Menurut Agus, sebaiknya dengan hari-hari libur seperti lebaran ada petugas yang bisa mengatur lalu lintas jadi tidak terjadi macet di jalan bahkan sama sekali tidak bisa dilalui. Sebaiknya kalau hari-hari khusus kayak gini ada petugas yang mengatur bang. Apalagi kan pantai kita ini sering dikunjungi orang baik dari Bengkalis maupun dari luar, ujar Agus. Warga yang memadati pantai Selatbaru meskipun tidak seindah di Pantai Bali maupun di Pantai Lombok, setidaknya adanya pantai di Pulau Bengkalis dengan hamparan pasir cukup luas ketika surut itu, dapat dinikmati bersama sanak dan keluarga yang datang dari jauh. (rtc/bos) Perwajahan: RINTO HARMIKO


12

HARIAN 24 Maret 2012/1 Jumadil Awal 1433 H SABTU VOKAL

SABTU

25 Agustus 2012/7HARIAN Syawal 1433 H VOKAL

LINTAS

Warga Resah Tunggu Perekaman E-KTP

RENGAT(VOKAL)-Masayarakat Desa Tani Makmur, Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) mulai merasa resah karena belum juga dipanggil untuk melakukan perekaman data kartu tanda penduduk elektronik (EKTP) gratis hingga saat ini. Padahal proses perekaman E-KTP di masing-masing kantor camat sudah dimulai sejak bulan Juni kemarin. Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Tani Makmur, Kusjul kepada Harian Vokal, Jumat (24/8) di Pematangreba menegaskan, sekitar 80 persen warga Desa Tani Makmur saat ini belum mendapatkan surat panggilan dari Dinas Kependudukan Cacatan Sipil Pemerintah untuk perekaman data di kantor camat tersebut. Warga mengharapkan agar pemerintah memprioritaskan surat panggilan perekaman EKTP secara gratis tersebut kepada masyarakat ekonomi menengah ke bawah, karena mereka khawatir tidak mendapatkan E-KTP gratis, sedangkan kalau bayar harganya sangat mahal, kata Kusjul yang juga anggota Sekretaris Karang Taruna Desa Tani Makmur tersebut. Menurutnya, masyarakat Desa Tani Makmur banyak hidup dengan kategori ekonomi menengah ke bawah, dimana aktivitas setiap hari selain petani sekitar 50 persen, sebagian bekerja sebagai buruh di perusahaan dengan pendapatan terbatas . Sementara itu, Kepala Dinas Kependudukan Catatan Sipil H Muhammad Sadar ketika dikonfirmasi di ruang kerjanya mengatakan, pihaknya telah melakukan sosialisasi baik itu melalui camat dan aparat desa, sekaligus memberikan surat undangan untuk dilanjutkan kepada masyarakat agar datang ke masing-masing kantor camat untuk melakukan perekaman data E-KTP sampai bulan Oktober 2012. jadi, diimbau kepada seluruh camat dan aparat desa supaya menyerahkan surat undangan kepada seluruh masyarakat, dan bagi petugas entri data di kantor camat tersebut, diminta tidak menolak masyarakat yang datang, layani saja dengan baik, pintanya. Diterangkannya, bagi masyarakat baik yang dapat undangan ataupun yang belum dapat undangan, diharapkan datang ke kantar camat dengan membawa KTP dan KK. Warga yang tidak mendapat undangan tetap dilayani oleh petugas untuk pendataan pembuatan E-KTP di masingmasing kantor camat. (obr)

Delapan Jalur Akan BertandingdiKuansing

RENGAT(VOKAL)-Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporabudsata) Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), telah memperisapkan 8 jalur yang akan mengikuti pertandingan pacu jalur yang setiap tahunnya digelar di Kabupaten Kuansing. Hal ini Kepala Disporabudsata Selamat melalui Sekretaris Arjuna kepada Harian Vokal, Jumat (24/ 8) ketika dikonfemasi di ruang kerjanya. Dirinya menjelaskan, 8 jalur yang dipersiapkan tersebut adalah Jalur Pandan Baiduri dari Kampung Pulau Rengat, Jalur Rasau Indah dari Tambak Kuala Cenaku, Jalur Duri Mayang Sari dari Alang Kepayang Rengat Barat, Jalur Sialang Soko Putri Mandi dari Peranap. Kemudian Jalur Tuah Datuk Imbang Dialam dari Petonggan Pasir Penyu, Jalur Untung Bertuah dari Danau Baru Rengat Barat, Jalur Putri Dewa Bukit Indah dari Kecamatan Lirik, dan yang terakhir Jalur Sialang Rantau Bertuah dari Kampung Besar Seberang Rengat, terang Arjuna. Arjuna menambahkan, masing-masing jalur tersebut diakomodir oleh Pemerintah Kabupaten Inhu, dimana setiap jalur diberikan dana intensif masing-masing sebanyak Rp14 juta guna untuk biaya akomodasi selama pertandingan. Delapan jalur tersebut telah berangkat Selasa (24/8) kemarin melalui Sungai Indragiri yang akan memakan waktu sampai lima hari perjalanan sampai ke lokasi arena Pacu Jalur Taluk Kuantan. Sementara acara pelepasan keberangkatan kontingen pacu jalur dilakukan oleh Bupati Inhu di depan Kantor Bupati pada tanggal 29 Agustus mendatang. Jadi sebelum pelepasan kontingen pacu jalur, sampan jalur terlebih dahulu diberangkatkan. Mereka akan mengikuti pertandingan yang digelar pada tanggal 30 Agustus mendatang. Pemerintah sangat berharap para kontingen pacu jalur agar berjuang merebut juara satu guna mengharumkan nama Inhu sekaligus mengikuti event pacu jalur tingkat Asean yang akan dilaksanakan bulan September di Kuansing, kata Arjuna. (obr)

Sekretariat Daerah : 0769-341009 Sekretariat DPRD : 0769-311341 Pengadilan Negeri Rengat: 0769-341059 Pengadilan Agama Rengat : 0769-341102 Kejaksaan Negeri Rengat :0769-341271 PDAM : 0769-21634 Kantor Satpol PP : 0769-341137 Kodim 0302 Inhu : 0769-21035 Polres Inhu : 0769-21110 Polsek Peranap :0769-561110 Polsek Lirik : 0769-41033 Polsek Pasir Penyu : 0769-41110 RSU Indrasari Rengat :0769-341066 Penanggung Jawab/Redaktur: MARZULI ADI

FRASETIA

KONDISI jembatan Desa Redang, Kecamatan Rengat Barat, nyaris ambruk karena lapuk. Saat dilintasi, jembatan tersebut terasa bergoyang, Jumat (24/8).

Jembatan Redang Nyaris Ambruk RENGAT(VOKAL)-Masyarakat di sekitar daerah aliran sungai (DAS) Indragiri Desa Redang, Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri Hulu mengeluhkan kondisi jembatan yang nyaris ambruk. Hingga saat ini, belum terlihat perhatian serius dari pemerintah daerah khususnya dari Dinas PU untuk memperbaiki jembatan tersebut.

Jembatan Redang merupakan satu-satunya akses masyarakat setempat untuk mengeluarkan hasil tani. Meski darurat, mau tidak mau warga tetap melintasi jembatan tersebut. Jembatan yang terbuat dari kayu dan tulang besi itu, sudah kondisinya sudah uzur dan belum pernah diperbaiki oleh perhatian pemerintah daerah. Hanya dengan swadaya mayarakat lah jembatan itu

diperbaiki alakadarnya. Kepala Desa Redang Asbi kepada Harian Vokal, Jumat (24/ 8) mengatakan, sebagai Kades, dirinya sudah berulang kali menyampaikan perihal jembatan tersebut kepada instansi terkait. Namun realisasi perbaikan dari Dinas PU belum terbukti hingga saat ini. Kita sudah sampaikan secara lisan maupun tulisan. Sedangkan proposal untuk perbaikan jembatan tersebut, belum digubris oleh pemerintah daerah. Mung-

kin Desa Redang ini dianaktirikan, katanya dengan raut wajah kecewa. Menurutnya, warga Desa Redang sangat membutuhkan jembatan itu untuk akses antar desa seperti dari Alang Kepayang, Danau Baru, Redang, Pekan Heran dan juga Rantau Bakung, karena merupakan satu-satunya akses jalan yang ada. Jika jembatan tersebut dibiarkan hingga putus, dapat dipastikan ekonomi warga akan terancam total. Ketika Harian Vokal menceritakan keluhan masyarakat Redang kepada Bupati Inhu Yopi Arianto, dirinya langsung menyampaikan hal tersebut kepada Asisten I H Juneidi Rachmat agar memperhatikan keluhan tersebut. Saat itu, beliau didampingi oleh Sekdakab Inhu HR Erisman

RENGAT(VOKAL)-Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Disporabudsata) Kabupaten Inhu merespons kritikan pedas dari Bupati Inhu Yopi Arianto terkait mandeknya sejumlah program dalam peningkatan objek wisata dan lainnya. Kepala Disporabudsata Selamat ketika dihubungi Harian Vokal melalui ponselnya, Jumat (24/8) mengatakan, kritikan dari Bupati Inhu Yopi Arianto tentang program kerja Disporabudsata direspons dengan mengadakan rapat dengan seluruh kabid untuk membahas program peningkatan potensi objek wisata yang ada di Kabupaten Inhu. Karena mengali potensi objek wisata dan melakukan pendataan cagar budaya yang ada di Inhu dan lain-lain, tidak terlepas dari tanggung jawab Disporabudwisata yang ditunjukkan untuk masyarakat, katanya. Selamat mengatakan, baru

satu bulan menjabat sebagai Kadisporabudsata, dirinya sudah menyusun sejumlah program guna menggali objek wisata yang ada di Kabupaten Inhu seperti potensi objek wisata di Taman Nasional Bukit Tiga Puluh (TNBT) maupun objek wisata lainnya dan sekaligus melakukan pendataan untuk dibuatkan buku guna disebarkan kepada masyarakat. Untuk peningkatan objek wisata di Inhu seperti TNBT, kita telah berkoordinasi dengan Balai TNBT dan menjalin kerja sama ditandai dengan penandatanganan MoU dengan dinas terkait Provinsi Riau, katanya . Selain itu, pihaknya juga telah membuat peta wilayah titik potensi objek wisata yang akan terus digali dan dikembangkan. Akan tetapi saat ini objek wisata tersebut terkendala masalah infrasruktur. Oleh karena itu, untuk peningkatan potensi objek wisata tidak terlepas dukungan

dari dinas terkait dalam bentuk sharing, baik itu dari Dinas PU dan dari program PNPM untuk saling bersinergi dalam pembangunan infrasruktur. Di samping itu, untuk lebih mengenal objek wisata di Kabupaten Inhu dalam PON XVIII Riau nanti, kita akan membagikan buku pesona objek parawisita Kabupaten Inhu kepada masyarakat dengan gratis, katanya lagi. Sementara itu, Kabid Pariwisata Yulita Erni menambahkan, pesona parawisata yang ada diwilayah di Kabupaten Inhu telah terdata dan sudah dibuatkan buku untuk diberikan kepada pengunjung di tempat wisata. Saat ini untuk pesta rakyat sudah diprogramkan, dan akan dilaksanakan pada tahun 2013 mendatang. Pesta rakyat yang diprogramkan tersebut berupa kegiatan lomba seni tari yang ada di Kabupaten Inhu dan kegiatan lomba lainnya, tukasnya. (obr)

LAPORAN:

FRASETIA/ INDRAGIRI HULU

ketika sedang istirahat minum bersama dengan sejumlah pejabat Pemkab Inhu di Kantin Pemda Inhu. Sementara itu, Kepala Dinas PU H Asmara melalui Kasi Jembatan M Manurung ketika dikonfirmasi mengatakan, pihaknya berjanji akan turun segera meninjau kondisi jembatan yang dikeluhkan masyarakat tersebut. Jumlah penduduk di daerah tersebut lumayan banyak, sedangkan jembatan itu salah satu sarana dalam membantu kelancaran perekonomian masya-

rakat. Maka dengan hal itu, jika tak berhalangan, Senin (27/8) pekan depan kita akan turun untuk kroscek, tukasnya. Di ruang terpisah, seorang pegawai Kasubbag Program Dinas PU yang enggan disebut namanya mengakui, dana untuk rehabilitasi jalan Pekan Heran penghubung Redang sepanjang 1 kilometer telah dimasukkan pada APBD Perubahan 2012 dengan besaran Rp500 juta lebih. Mungkin juga termasuk untuk perbaikan untuk jembatan tersebut, tukasnya. (***)

Kadisporabudsata Respons Kritik Bupati

HUMAS

FOTO BERSAMA - Bupati Indragiri Hulu Yopi Arianto (tengah) foto bersama usai menyerahkan paket 1 unit ambulans yang merupakan sumbangan dari PT Bank Riau Kepri kepada perwakilan Puskesmas Kuala Cenaku, belum lama ini.

HUMAS

BUPATI Indragiri Hulu Yopi Arianto (tengah) didampingi Sekdakab Inhu Raja Erisman (kiri) dan Kadisporabudsata Selamat, meninjau kesiapan Stadion Narasinga, Jumat (24/8).

Bupati Tinjau Kesiapan Stadion Narasinga RENGAT(VOKAL)-Bupati Indragiri Hulu Yopi Arianto didampingi Sekdakab Raja Erisman dan Kepala Dinas Pemuda Olah Raga Budaya dan Pariwisata (Disporabudsata) Selamat, meninjau kesiapan Stadion Narasinga Rengat yang akan dijadikan venue pertandingan pembukaan babak penyisihan Sepakbola PON ke XVIII Provinsi Riau yang digelar bulan September mendatang. Kepala Disporabudsata Selamat kepada Harian Vokal, Jumat (24/8) melalui ponselnya mengatakan, lapangan sepakbola Stadion Narasinga terus dilakukan pembenahan terutama masalah lapangan. Saat ini lapangan Stadion Narasinga Rengat tidak ada lagi masalah, dan siap untuk menggelar pertandingan nanti. Sejauh ini kesiapan Stadion Narasinga sudah cukup bagus, dan sudah bisa menggelar pertandingan babak penyisihan. Hanya tinggal beberapa bagian saja yang perlu dituntaskan, sekarang

tinggal mengunggu dana dari Pemprov, katanya. Dalam PON ke-XVIII tersebut, sambungnya, Kabupaten Inhu menggelar dua event pertandingan yakni babak penyisihan sepakbola yang dilaksanakan di Stadion Narasinga Rengat dan event Aeromodelling di Bandar Udara Japura Lirik. Sedangkan lapangan untuk pertandingan Aeromodelling di lapangan Bandara Japura Lirik sudah tidak ada masalah lagi, kata Selamat. Dalam kesempatan itu, Bupati Inhu Yopi Arianto mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Inhu untuk bersama-sama mensukseskan PON ke-XVIII Provinsi Riau, khususnya selama pelaksanaan beberapa event yang digelar di Kabupaten Inhu. Diharapkan juga dukungan masyarakat untuk mensukseskannya, karena adanya dukungan sudah merupakan suatu keberhasilan suksesnya pelaksanaan PON di Provinsi Riau nanti, pungkasnya. (obr) Perwajahan: ISKANDAR


13 SABTU 25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

LINTAS Masyarakat Diajak Bangun Meranti TEBINGTINGGI TIMUR (VOKAL)- Bupati Kepulauan Meranti Irwan Nasir mengajak masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti, khususnya masyarakat Kecamatan Tebingtinggi Timur agar ikut berperan serta berpartisipasi membangun Kabupaten Kepulauan Meranti ke depan. Dikatakan Bupati, pembangunan suatu daerah, termasuk pembangunan Kabupaten Kepulauan Meranti merupakan tanggung jawab bersama, bukan semata-mata menjadi tugas pemerintah daerah saja. Sehingga pembangunan Kabupaten Kepulauan Meranti ke depannya akan sesuai dengan apa yang telah kita cita-citakan bersama, ujar Bupati dalam sambutannya pada acara halal bi halal yang digelar di halaman kantor Kepala Desa Lukun, Kecamatan Tebingtinggi Timur, Kamis (23/8) malam. Karena itu saya sangat mengharapkan seluruh masyarakat Meranti agar mendukung programprogram yang telah dicanangkan Pemkab Kepulauan Meranti terkait pembangnan daerah. Mari bersamasama kita membangun Kepulauan Meranti ini dengan mendukung seluruh program pemkab maupun investasi yang akan masuk ke daerah kita. Jika ada investor yang ingin berinvestasi di wilayah kita harus kita dukung, jangan dipersulit. Apabila investor membutuhkan lahan untuk investasi, jangan dijual mahalmahal, harus disesuaikan dengan nilainya. Sehingga proses pembangunan di desa kita ini dapat berjalan cepat dan lancar, tutur Bupati. Selain itu Bupati juga mengharapkan agar setiap pembangunan yang dilakukan di desa dapat dijaga dan diawasi bersama-sama oleh masyarakat. Jangan sampai ada pihak-pihak tidak bertanggung jawab yang datang merusaknya, kata Bupati. Dalam kesempatan itu Bupati juga mengharapkan agar acara halal bi halal yang dihadiri ratusan masyarakat Kecamatan Tebingtinggi Timur itu dijadikan sebagai ajang untuk mempererat silaturahmi dan kebersamaan demi kemajuan daerah. Turut hadir dalam acara itu Sekdakab Kepulauan Meranti H Zubiarsyah, para pejabat eselon dan sejumlah kepala SKPD di lingkungan Pemkab Kepulauan Meranti serta Camat Tebingtinggi Timur, Kepala Desa Lukun dan ratusan masyarakat kecamatan tersebut.(swl)

HARIAN VOKAL

Arus Balik di Pelabuhan Tanjung Harapan Meningkat SELATPANJANG (VOKAL)-Hingga H+4 Idul Fitri 1433 H kemarin arus balik para pemudik yang meninggalkan Kota Selatpanjang terus mengalami peningkatan. Sejak H+3 Idul Fitri rata-rata penumpang yang keluar Selatpanjang mencapai 2000-an penumpang per hari. Jumlah tersebut akan terus meningkat pasca berakhirnya liburan Idul Fitri ini. Puncak arus balik dari Kota Selatpanjang diprediksi akan terjadi hari Sabtu (25/8) ini dan Minggu (26/8) besok. LAPORAN:

SYAWAL/KEPULAUAN MERANTI

Kepala Administrasi Pelabuhan (Adpel) Tanjung Harapan Usman YS, Jumat (24/8) mengatakan, kendati arus balik mulai meningkat, pihaknya bersama kepolisian, Pelindo,

Dinas Perhubungan dan lainnya tetap berusaha memberikan pelayanan maksimal di pelabuhan. Sehingga tidak ada masyarakat yang terlantar atau tak terangkut kapal saat kepulangan mereka dari Selatpanjang. Alhamdulillah, hingga saat ini

belum ada penumpang yang terlantar. Kita terus berusaha memberikan pelayanan terbaik selama di Pelabuhan Tanjung Harapan. Apalagi mengingat jumlah penumpang kapal terus meningkat setiap harinya pasca liburan Idul Fitri ini, kata Usman. Dikatakan Usman, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan seluruh pengusaha kapal yang melalui Kota Selatpanjang agar menyiapkan armada penumpang. Sehingga tidak ada penumpang yang tidak bisa berangkat. Hingga pada H+4 jumlah penumpang terus meningkat. Jumlahnya rata-rata mencapai 2.000 orang per hari. Sementara

kedatangan rata-rata mencapai 1.000 orang setiap harinya. Kita terus men-standby-kan seluruh anggota di pelabuhan ini untuk mengatur keberangkatan dan kedatangan kapal dengan baik, sebutnya. Jumlah tersebut, imbuh Usman, mengalami penurunan dibanding tahun lalu. Tahun lalu peningkatan penumpang dari hari biasa mencapai 7 persen, namun tahun ini hanya 2 persen saja. Usman memprediksikan hari Sabtu (25/8) ini dan Minggu (26/8) besok merupakan puncak arus balik penumpang dari Kota Selatpanjang. Hal itu mengingat pada hari Senin (27/8) seluruh aktivitas kantor, sekolah dan

lainnya sudah mulai berjalan normal kembali. Pada puncak arus balik nanti kita akan lebih maksimalkan peran kita di Pelabuhan Tanjung Harapan ini, sehigga tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan. Mulai dari petugas sampai ketersediaan kapal akan kita siapkan, kata Usman. Dari pantauan Vokal di Pelabuhan Selatpanjang, jumlah penumpang di terminal tunggu melonjak dari hari biasanya. Pihak pelabuhan memberlakukan buka tutup di pintu keberangkatan. Hal tersebut agar tidak terjadi over kapasitas di kapal maupun di dermaga ponton yang bisa berakibat fatal. (***)

SALAMI VETERANBupati Kepulauan Meranti Irwan Nasir didampingi istrinya Nirwanasari Irwan menyalami salah seorang veteran usai upacara peringatan detik-detik Kemerdekaan RI di halaman kantor Bupati Meranti, Jalan Dorak, Selatpanjang, Jumat (17/8) lalu.

Lima Orang Terima Penghargaan Pemkab S E L AT PA N JA N G (VOKAL)-Sebagai bentuk dukungan serta rasa terima kasih kepada lembagalembaga pemerintah, ormas serta lembaga independen di Kabupaten Kepulauan Meranti atas peran aktif dan kepedulian mereka terhadap bahaya narkoba di Kabupaten Kepuluan Meranti tahun ASKANDAR 2012, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti melalui Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kepulauan Meranti belum lama ini memberikan piagam penghargaan kepada 5 orang yang dianggap peduli serta aktif melakukan pencegahan serta sosialisasi terhadap bahaya narkoba kepada masyarakat, khususnya para generasi muda Selatpanjang dan sekitarnya. Penyerahan piagam itu dilaksanakan di balai sidang DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti, Jalan Dorak Selatpanjang. Kelima penerima piagam penghargaan tersebut adalah Kapolsek Tebingtinggi Kompol Irwan Harahap, Kepala Rutan Selatpanjang S Triwibowo, Ketua MUI Kabupaten Kepaulauan Meranti H Nizam Munadi, Wartawan Harian Vokal liputan Kepulauan Meranti Sawaluddin dan Kepala SMAN 1 Selatpanjang H Syahrial. Selain menerima piagam penghargaan yang diserahkan langsung oleh Sekdakab Kepulauan Meranti H Zubiarsyah, kelimanya juga menerima sejumlah uang tunai. Piagam penghargaan dan uang tunai itu merupakan tanda terima kasih Pemkab Kepulauan Meranti kepada mereka yang dianggap peduli dan ikut berperan serta melakukan sosialisasi kepada generasi muda di Meranti mengenai bahaya narkoba. Kepada Vokal, Kepala Kesbangpol Meranti Askandar mengatakan, Pemkab Meranti sangat berterimakasih atas peran aktif kelima penerima penghargaan itu atas kepedulian mereka serta upaya mereka melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang bahaya narkoba. Penyalahgunaan dan peredaran narkotika, psikotropika dam zat adiktif lainnya, sebut sekda, sudah menjadi ancaman serius dan bersifat multi dimensional serta sulit ditangani secara sektoral. Sehingga diperlukan penanganan secara komprehensif, konseptual dan terintegrasi antara lembaga-lembaga pemerintahan dan masyarakat, baik tingkat Pusat maupun tingkat daerah.(swl)

SYAWAL

KAPAL PARKIR-Sebagai daerah kepulauan, Kota Selatpanjang kerap disinggahi kapal-kapal besar. Jika tidak sedang berlayar, kapal-kapal itu sering terlihat parkir di sekitar Kota Selatpanjang. Penanggung Jawab/Redaktur: DELFI INDRA

SYAWAL

r Upaya Pemkab Tingkatkan Kesejahteraan Tak Didukung

r Dua Diantaranya Bebas

Tingkat Kedisiplinan Pegawai Rendah 87 Napi Terima Remisi SELATPANJANG (VOKAL)Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti tengah berupaya meningkatkan kesejahteraan dengan memberikan berbagai fasilitas lainnya kepada para pegawai sebagai bentuk perhatian dan penghargaan pemerintah daerah. Namun upaya tersebut kurang didukung segelintir PNS dengan sikap tidak disiplin yang mereka perlihatkan. Masih rendahnya tingkat kedisiplinan para PNS itu, kata Bupati Meranti Irwan Nasir, disebabkan kurang tegasnya sanksi yang diberikan kepada mereka, sehingga menyebabkan para pegawai itu menjadi manja, bahkan tidak mengindahkan imbauan yang telah berulang kali disampaikan. Sering kali sanksi yang diberikan kepada para pegawai tak disiplin berada di bawah sanksi yang diterima pegawai swasta jika mereka tidak

bekerja dengan baik atau tidak memiliki target. Oleh karena itu, wajar jika kinerja dan tanggung jawab yang ditunjukkan karyawan swasta kepada perusahaannya jauh dari kinerja para PNS. Hal tersebut disampaikan Bupati Kepulauan Meranti Irwan Nasir dalam amanatnya saat menjadi inspektur upacara (irup) apel hari pertama masuk kerja pasca cuti bersama Lebaran Idul Fitri 1433 H, Kamis (23/8) di halaman kantor Bupati Kepulauan Meranti, Jalan Dorak Selatpanjang. Menurut Bupati, komitmen PNS perlu ditingkatkan, karena pengabdian dan komitmen itu merupakan syarat utama untuk membangun daerah dalam upaya meningkatkan kesejehtaraan rakyat. Mudah-mudahan kita memiliki kesadaran dan komitmen yang tinggi serta lebih bertanggung jawab lagi. Saya minta kepada

Sekda dan Asisten III agar menghidupkan kembali sanksi dan hukuman yang jelas dan tegas bagi para pegawai yang tidak disiplin dan suka mangkir dari tugasnya, pinta Bupati. Kendati telah mendapat peringatan tegas dari Bupati yang mengatakan akan memberi sanksi kepada pegawai yang mangkir dari tugasnya, dan dilakukan absensi sebelum apel hari pertama masuk kerja oleh Wakil Bupati Meranti H Masrul Kasmy didampingi Sekdakab Meranti H Zubiarsyah, namun berdasar pantauan Vokal di lapangan pada hari kedua masuk kerja, Jumat (24/8), sejumlah dinas masih kelihatan sepi. Aktivitas beberapa dinas tersebut belum berjalan seperti hari-hari sebelumnya. Bahkan ada dinas yang hanya tampak dihadiri beberapa orang pegawai saja, itu pun kebanyakan tenaga honor.(swl)

Bupati Kecewa Banyak Pegawai Absen Upacara HUT Kemerdekaan SELATPANJANG (VOKAL)Bupati Kepulauan Meranti Irwan Nasir mengungkapkan kekecewaannya atas banyaknya pegawai yang tidak mengikuti upacara HUT ke-67 Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus lalu. Kekecewaan Bupati kian bertambah karena pada upacara penurunan bendera sore harinya banyak pula pegawai yang tak hadir. Mengikuti upacara Kemerdekaan 17 Agustus merupakan sesuatu yang mutlak bagi seorang abdi Negara. Karena pegawai merupakan ujung tombak untuk mengisi kemerdekaan yang telah direbut para pejuang terdahulu.

Para Pahlawan itu rela mengorbankan harta benda, jiwa raga, bahkan nyawa untuk merebut kemerdekaan Republik Indonesia ini, ungkap Bupati pada apel hari pertama masuk kerja pasca libur Idul Fitri 1433 H, Kamis (23/8) di halaman kantor Bupati Meranti, Jalan Dorak Selatpanjang. Ditegaskan Bupati, banyaknya pegawai yang tidak hadir pada upacara Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus itu menunjukkan betapa rendahnya semangat Nasionalisme dan semangat Kebangsaan para aparatur pemerintahan di lingkup Pemkab Kepulauan Meranti.

Oleh karena itu mereka harus diberi sanksi tegas. Jangan sampai timbul kesan pembenaran terhadap tindakan para pegawai di Meranti yang melakukan pelangaran kedisplinan dan sebagainya. Kita berharap sikap displin dan semangat Nasionalisme serta semangat Kebangsaan para aparatur pemerintahan di Kepulauan Meranti ini ke depannya dapat ditingkatkan lagi. Sehingga percepatan pembangunan dan kemajuan kabupaten ini akan segara terwujud. Kedisiplinan pegawai itu akan menjadi acuan keberhasilan pembangunan suatu daerah, pungkas Bupati.(swl)

SELATPANJANG (VOKAL) Sebanyak 87 orang narapidana (napi) dari 100 orang napi penghuni cabang Rumah Tahanan (Rutan) Selatpanjang mendapatkan pemotongan masa tahanan (remisi) ganda. Remisi pertama diberikan pada HUT Kemerdekaan ke-67 RI tanggal 17 Agustus lalu dan remisi kedua saat Hari Raya Idul Fitri 1433 Hijriah. Dua orang dari napi itu dinyatakan bebas. Kepala Sub Seksi (Kasubsi) Pelayanan Tahanan dan Pengelolaan Cabang Rutan Selatpanjang Parlin menjelaskan, pemberian remisi umum setiap perayaan HUT RI diberikan kepada 50 orang napi. Remisi itu berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor: W2-3574/PK.01.01.02 Tahun 2012 tentang pemberian remisi umum tahun 2012 tertanggal 14 Agustus 2012. Sedangkan remisi khusus pada saat Idul Fitri 1433 H yang kebetulan hampir bersamaan dengan HUT RI. Remisi diberikan kepada 37 orang napi muslim berdasarkan UU Nomor 12 Tahun 1995 tentang Pemasyarakatan, dengan kriteria yang telah ditetapkan dalam Keputusan Presiden (Keppres) RI Nomor 174 tahun 1999 tentang Remisi Khusus Hari Raya Keagamaan. Dalam setahun napi yang berkelakuan baik dan sudah menjalani sepertiga masa hukumannya mendapat dua kali remisi, yakni remisi saat peringatan HUT RI dan hari besar agama, kata Parlin saat ditemui Vokal di ruang kerjanya, Jumat (24/8). Syarat bagi napi yang mendapat remisi, sebutnya, diantaranya masa tahanan lebih dari 5 tahun dan telah menjalani masa tahanan selama 6

bulan serta berkelakuan baik selama di tahanan. Remisi yang diberikan bervariasi, ada yang mendapat potongan 15 hari dan maksimal 5 bulan. Tidak hanya pemotongan masa tahanan, dua orang napi yang menghuni Rutan Cabang Selatpanjang juga dinyatakan bebas saat pemberian remisi umum. Keduanya adalah Antoni dan Suaji yang telah menjalani masa tahanan selama 4 tahun dan 1 tahun 10 bulan. Seluruh warga binaan selama menjalani masa tahanan, kata Parlin, dibekali dengan sejumlah kegiatan yang nantinya diharapkan bermanfaat ketika mereka sudah berkumpul di tengah masyarakat. Kegiatan itu diantaranya pertukangan, pembuatan berbagai kerajinan yang dapat dijual hingga siraman rohani. Selain itu, saat ini napi muslim sebagian besar sudah pandai membaca Al Quran, dimana sebelumnya mereka itu tidak bisa membaca Al Quran . Kegiatan itu pula yang telah mampu mengubah suasana di Cabang Rutan Selatpanjang menjadi lebih akrab, tidak hanya sesama napi, tapi juga antara petugas Rutan dengan napi. Kita berharap dengan bekal yang diberikan selama di tahanan para napi itu bisa mengubah perilaku yang tidak baik. Sehingga saat mereka sudah ke luar Rutan bisa diterima masyarakat, harap Parlin sembari menunjukan berbagai jenis miniatur yang dihasilkan warga binaan, serta memperlihatkan bukti-bukti prestasi yang telah berhasil diperoleh warga binaan saat mengikuti Pornapi dan MTQ di Kota Pekanbaru beberapa waktu lalu.(swl) Perwajahan: ABDA


14

SABTU

HARIAN VOKAL

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

LINTAS TokohPemudaBonai Dukung AchmadJadiGubri

PASIRPANGARAIAN(VOKAL)-Tokoh Pemuda Suku Bonai Zulfahrianto, optimis jika H Achmad, putra asli Rokan Hulu dan merupakan salah satu putra terbaik Riau, bisa menggantikan Rusli Zainal duduk di kursi Gubernur Riau tahun depan. Zulfahrianto yang juga Kepala Desa Sontang, mengaku akan memberikan support kepada Achmad agar menjadi orang nomor satu pada Pilkada 2013 mendatang. Menurutnya, sosok Achmad selain simpatik, juga kharismatik dan termasuk pemimpin religius yang banyak memiliki program pembinaan dan pembenahan mental masyarakat. Jika ini dipertahankan, otomatis dampaknya sangat positif bagi masyarakat Bumi Lancang Kuning. Alasan inilah menurut saya yang menjadi dasar ia layak menjadi Gubernur Riau. Kita melihat potensi Achmad telah benar-benar teruji. Buktinya dua priode memimpin Rohul, ia bisa digolongkan sukses, tuturnya di Pasirpangaraian, Jumat (24/8). Zulfahrianto juga menilai Achmad sebagai figur yang memiliki sikap pluralistik, yakni menerima semua golongan tanpa memandang suku, agama, dan ras. Begitu pun, dalam pengembangan ekonomi kerakyatan, Rohul termasuk sebagai daerah penerima investment award, sebab mampu menciptakan iklim kondusif bagi para investor, terusnya. Kami warga Bonai mendukung Pak Achmad, sebab telah peduli dengan daerah-daerah terpencil, termasuk suku pedalaman seperti Bonai yang kini mulai maju, ungkapnya. (rnc/may)

Pemkab Dirikan Perpustakaan Umum PASIR PENGARAIAN(VOKAL)-Untuk meningkatkan ilmu pengetahuan dan wawasan semua kalangan masyarakat, Pemkab Rokan Hulu menyediakan Perpustakaan Umum H Mahidin Said. Sementara untuk menarik minat baca masyarakat, Perpustakaan Umum H Mahidin Said telah menyediakan buku sebanyak 58.000 eks yang terdiri dari 6.000 judul. Demikian disampaikan Kepala Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) H Yulisman melalui Kepala Seksi (Kasi) Pelayanan Perpustakaan/Kepala Perpustakaan Umum H Mahidin Said, Agus Salim, Jumat (24/8). Dikatakannya, semenjak Juni 2009 lalu, Pemkab Rohul melakukan satuan organisasi tata kerja (SOTK) kantor perpustakaan dan arsip, yang tujuan dan sasarannya adalah untuk menambah ilmu pengetahuan dan wawasan, untuk mencerdaskan anak bangsa, dalam peningkatan sumber daya manusia (SDM) masyarakat di Rohul. Dalam pada itu program dan langkah kerja yang telah dilakukan pihak Perpustakaan Umum H Mahidin Said, dengan upaya dan kerja keras yang sudah dilakukan selama ini, dengan secara langsung turun ke lapangan dengan sistem perpustakaan keliling (Puskel) ke setiap wilayah kecamatan di Rokan Hulu dua kali seminggu, yang hasilnya saat ini minat masyarakat untuk membaca-baca buku, baik yang datang ke Perpustakaan H Mahidin Said di Pasirpengaraian maupun Puskel setiap ada di lapangan, sudah meningkat," jelas Agus. Perpustakaan keliling dengan armada dua unit mobil itu membawa ribuan judul buku. Selain itu, di Kecamatan Rambah juga ada mobil pintar beroda tiga yang juga memberikan pelayanan prima pada masyarakat, khususnya PAUD dan TK. Selain itu, saat ini sudah ada 12 desa yang memiliki perpustakaan sendiri. (ber)

NET

PERPUSTAKAAN H Mahidin Said.

Sekretariat DPRD

: 0762-91460

Polres

: 0762-91110

Polsek Ujungbatu

: 0762-61110

Polsek Kunto Darussalam

: 0762-62515

Pemadam Kebakaran

: 0852713373707

Kantor Bappeda

: 0762-91530

Kajari Pasirpengaraian

: 0762-91226

Pengadilan Negeri

: 0762-91677

Kantor Pos Pasirpengaraian

: 0762-91221

Rumah Sakit Umum Daerah

: 0762-91777

Bank Riau Pasirpengaraian

: 0762-91260

BRI Pasirpengaraian

: 0762-91161

Bank Mandiri Ujungbatu

: 0762-61147

PLN Ranting Pasirpengaraian : 0762-91260 Penanggung jawab/redaktur: FITRI MAYANI

PABER

SILATURAHMI-Bupati Rokan Hulu Achmad (kiri) dan istri foto bersama Wakil Gubernur Riau Mambang Mit dan istri di kediaman Wagub di Pekanbaru, saat Lebaran H+3, Selasa (218) lalu.

Wabup Minta SKPD Lengkapi Data Kemiskinan Secara Akurat PASIRPENGARAIAN(VOKAL)-Wakil Bupati Rokan Hulu H Hafith Syukri, meminta seluruh SKPD di Pemkab Rokan Hulu agar melengkapi data secara akurat guna menekan angka kemiskinan. LAPORAN:

PABER SIAHAAN/ ROKAN HULU

Seluruh kepala dinas, badan dan kantor harus dapat menyatukan data kemiskinan secara akurat, agar angka kemiskinan di Rohul bisa berkurang, ujar Wabup, Kamis (23/8). Dijelaskan Hafith, berbicara kemisikinan maka datanya harus valid. Artinya, dengan adanya

data yang akuratlah setiap orang bisa memahami pokok permasalahannya. Sehingga bisa diambil langkah konkrit secara bersama-sama. Kalau data tidak akurat, sudah pasti angka kemiskinan tidak bisa ditekan, tegas Wabup. Dia mencontohkan, jika dalam pokok permasalahan menyangkut angka kemiskinan di bidang pertanian, perkebunan

dan sebagainya, maka pihak yang terkait harus cepat mengambil solusi, apa yang menjadi kendala. Jika mengenai infrastruktur, maka Dinas Bina Marga dan Pengairanlah yang harus dapat memberikan solusinya. Kalau setiap SKPD bisa memberikan data yang akurat, saya rasa kemiskinan di Rohul bisa berkurang, jelasnya yakin. Wabup menambahkan, dengan adanya Rapat Penyempurnaan Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan selama ini, semua permasalahaan di lapangan pasti bisa teratasi dan masyarakat pastilah sejahtera.

Kita tidak mau, jika ada tim yang tidak berkomitmen untuk menekan angka kemisikinan di Rohul. Dan jika perlu, dana swakelola bisa dipergunakan untuk membangun infrastruktur di desa-desa, sehingga hasil pertanian dan perkebunan bisa memuaskan, ujarnya. Untuk itu, dinas terkait, seperti Dinas BMP diharapkan tidak hanya menunggu dana APBD dan APBN, dan bila perlu dana swakelola bisa dimanfaatkan dengan baik, untuk membuka aksesaksesn jalan terhadap masyarakat. Kalau memang data di lapangan terbukti, hasil pertanian dan

perkebunan tidak bisa dikeluarkan karena kondisi jalan. Nah, Dinas BMP Rohul harus membangunan dengan dana swakelola. Karena ini (swakelola red) merupakan cara yang efekif untuk mengurangki angka kemiskinan, ungkapnya. Selain bagian infrastruktur, Wabup juga mendesak dinas terkait untuk memberikan pengetahuan ataupun ssoaliasa terhadap generasi berikutnya. Dan visi-misi Bupati dan Wabup untuk menjadikan Kabupaten Rohul, menjadi Kabupaten terbaik di Provisi Riau tahun 2016 mendatang. (***)

Hingga H+6 Lebaran

Objek Wisata Cibogas dan Hapanasan Masih Dipadati Warga PASIRPENGARAIAN(VOKAL)-Hingga Jjumat (24/8) atau Lebaran H+6 Objek Wisata Danau Cibogas dan Hapanasan yang terletak di Desa Rambah Tengah Barat (Kaiti), masih dipadati warga. Menurut salah seorang tokoh masyarakat Pasirpengaraian Syaiful Anwar, kemarin, kediamannya, dari sekian banyak tempat wisata di Rokan Hulu, Cibogas yang paling ramai dikunjungi setiap tahunnya. Seperti Lebaran tahun ini, ratusan warga dari berbagai penjuru, baik dari Kabupaten Kampar, Pekanbaru, Tapanuli Selatan dan sebagainya, mengunjungi Danau Cibogas. Puluhan blok tiket berhasil terjual oleh panitia.

Syaiful mengatakan, sangat disayangkan bahwa sarana permainan yang dapat menarik perhatian pengunjung dari tahun ke tahun tidak pernah berubah. Bahkan yang rusak pun tidak diganti oleh pengelola. "Kita sangat menyayangkan tempat wisata Danau Cibogas tersebut, pengunjungnya cukup ramai akan tetapi lokasinya tidak pernah dirawat. Bahkan permainannya itu ke itu saja tanpa ada pembaruan, katanya. Syaiful mengimbau Dinas Pariwisata Rohul agar dana APBD untuk perbaikan tempat-tempat wisata digunakan untuk memperbaiki Danau Cibogas, karena tempat tersebut sangat banyak pengunjungnya setiap tahun. (ber)

RNC

DANAU Cipogas yang ramai pengunjung.

PABER

BANTUAN BAZ-Rabu (158) lalu Sekdakab Rohul Damri menyerahkan bantuan BAZ kepada Kecamatan Tambusai Utara sebesar Rp 88 juta.

"Perusahaan Harus Peduli Pembangunan" PASIRPENGRAIAN(VOKAL)-Bupati Rokan Hulu H Achmad mengimbau seluruh perusahaan yang beroperasi di Rohul, agar memperhatikan pembangunan serta peduli terhadap masyarakatnya. Penegasan itu disampaikan Bupati belum lama ini. Saya pesankan kepada seluruh perusahaan yang berperasi di Rohul, agar benar-benar peduli terhadap pembangunan, sehingga masyarakat tempatan menginginkan keberadaan perusahaan itu di daerah mereka, ujar Bupati Achmad. Dijelaskannya, setiap perusahaan yang beroperasi di Rohul, hendaknya mempunya komitmen yang bisa membantu kon-

disi daerah itu serta merealisasikan program-program kemanusiaan. Kita bangga kalau banyak perusahaan yang beroperasi di Rohul, asalkan perusahaan tersebut mematuhi aturan yang berlaku, serta jeli terhadap situasi pembangunan, demi kesejahteraan masyarakat, terang bupati. Untuk itu, lanjut Bupati, perusahaan harus menunjukkan kepedulian terhadap kehidupan di sekililingnya, baik dari segi pendidikan, kesehatan dan infrastruktur jalan. Pemkab Rohul sendiri tidak pernah mempersulit perusahaan dalam hal kepengurusan izinizin, asalkan perusahaan itu benar-benar memiliki komit-

men untuk membantu kehidupan masyarakat, jelasnya. Bupati menambahkan, Pemkab Rohul sama sekali tidak mendukung jika perusahaan yang beroperasi di Rohul selalu menciptakan konflik yang merugikan masyarakat. Karena Rohul sendiri berupaya menjadi kabupaten terbaik di Provinsi Riau tahun 2016 mendatang. Kalau perusahaan sudah tidak peduli dengan kondisi wilayahnya, sudah pasti masyarakat tidak mengingikan keberadaan mereka (perusahaan red), sehingga menjadi pemicu konflik yang merugikan semua komponen. Dan visi Rohul menjadi kabupaten terbaik sudah pasti tidak akan tercapai, pungkas Bupati. (ber) Perwajahan: ISKANDAR


15

PEKANBARU SABTU

HARIAN VOKAL

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

Ruang Terbuka Disulap Jadi Tempat Jualan LINTAS Venue Ski Air Rampung 95%

PEKANBARU (VOKAL)-Pembangunan venue ski air Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII di Danau Bandar Kayangan atau Danau Buatan, Kecamatan Rumbai, Kora Pekanbaru sudah rampung 95 persen. Pemerintah Kota (Pemko) optimis pembangunan venue tersebut rampung menjelang PON berlangsung. Katua Harian Sub PB PON Pekanbaru, Yuzamri Yakub saat dikonfirmasi Harian Vokal, Jumat (24/5) mengatakan, dengan kondisi pembangunan venue ski air yang sudah mendekati angka 95 persen, pihaknya mengaku optimis pembangunan venue tersebut rampung 100 persen dalam waktu yang tersisa beberapa hari ke depan. Berdasarkan pantauan di lokasi venue ski air itu tadi (kemarin, red), secara keseluruhan sebenarnya pembangunan venue itu sudah rampung. Yang tinggal itu hanya sarana penunjang saja lagi, sehingga minggu depan kita harapkan sudah selesai atau sudah rapi, sebut Yuzamri. Untuk satu minggu ke depan, terang Yuzamri, selain akan menyelesaikan pembangunan venue yang masih tersisa, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru juga akan melakukan penertiban seluruh pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di kawasan Danau Buatan. Penertiban PKL ini bertujuan menciptakan kenyamanan dan keamanan bagi pengunjung yang berasal dari dalam dan luar Pekanbaru saat menyaksikan perlombaan ski air nantinya. Jadi kita minta pengertian para PKL demi terciptanya keamanan dan kenyamanan. Memang sebagian PKL yang ada di kawasan itu berjualan di atas lahan milik pribadi, tapi tetap saja semuanya akan ditertibkan dan dipindahkan ke lokasi yang akan disediakan panitia nantinya, terang Yuzamri.(abd)

r Jalan HR Soebrantas Raya Kerap Macet PEKANBARU (VOKAL)-Ruang terbuka di depan rumah toko (ruko) sepanjang Jalan HR Soebrantas Raya, Pekanbaru yang seharusnya digunakan untuk lokasi parkir kendaraan banyak disulap menjadi tempat berjualan para pedagang. Akibatnya kendaraan pengunjung banyak yang harus parkir di badan jalan sehingga kerap menimbulkan kemacetan lalu lintas. LAPORAN:

ZULFIKRI / PEKANBARU

Pantauan Harian Vokal di lapangan menyebutkan, setiap sore hingga malam hari ratusan pedagang sudah mulai menjajahkan barang dagangannya di depan ruko sehingga menyulitkan kendaraan untuk parkir. Kondisi ini kerap mengakibatkan kemacetan lalu lintas di Jalan HR Soberantas Raya. Meski kondisi ini sudah berlansung lama, namun sampai saat ini tidak satu pun instansi terkait yang berusaha menertibkannya dan terkesan saling lempar tanggung jawab.

Ketua Komisi II DPRD Pekanbaru Nofrizal, Jumat (24/8) mengatakan, kemacetan panjang yang kerap terjadi di Jalan Soebrantas terutama pada sore hingga malam hari akibat banyaknya pedagang kaki lima (PKL) yang menggunakan lokasi parkir di depan ruko menjadi tempat berjualan. Kondisi tersebut secara otomatis membuat masyarakat yang hendak berbelanja terpaksa memarkirkan kendaraannya di badan jalan. Jika badan jalan sudah digunakan untuk parkir, maka kemacetan lalu lintas tidak dapat dihindari. Namun sampai saat ini

kita tidak melihat kinerja dari parah lagi, tuturnya. Menurutnya, saat ini mabeberapa satker terkait untuk menyelesaikan persoalan ini. syarakat terkesan berjalan dengan sendirinya begitu Bahkan mereka terjuga dengan pemerinkesan lepas tangan tah. Kondisi ini tentu saat ditanya mengenai tidak bisa dibiarkan kondisi yang terjadi di berlarut-larut dan lapangan, jelas Noperlu dicarikan sebuah frizal. kebijakan yang baku Untuk mengatasi untuk mengatasi perkondisi tersebut, kasoalan ini. tanya, diperlukan ra Kita tidak bisa hapat koordinasi antara nya menyalahkan pebeberapa instansi terdagang, sebab mereka kait seperti camat, berdagang tentu juga lurah, LPM, Dinas NOFRIZAL mengeluarkan retriPerhubungan, Satpol PP dan Dinas Pasar. Jika seluruh busi seperti uang sampah, uang instansi ini sudah duduk bersama, kemanan dan lain sebagainya. maka nantinya tidak akan ada Namun di sisi lain kita juga tidak yang merasa lepas tanggung mengetahui apakah retribusi jawab dalam mengatasi kondisi tersebut masuk kepada kas negara atau hanya masuk ke kanyang terjadi saat ini. Mungkin saja dalam bebe- tong-kantong oknum yang tidak rapa pekan mendatang Komisi II bertanggung jawab yang meakan melakukan hearing bersama ngatasnamakan pemerintah, satker terkait, masalah maraknya jelas Nofrizal. Bulan Depan Ditertibkan pasar jongkok di Jalan SoebranKepala Dinas Perhubungan tas. Jika ini tidak diselesaikan secepat mungkin, maka tahun (Dishub) Kota Pekanbaru Dedi berikutnya kondisi ini akan lebih Gusriadi ketika dikonfirmasi

melalui sambungan selulernya menyebutkan, dari hasil rapat yang dipimpin Walikota Pekanbaru Firdaus bersama Wakil Walikota Ayat Cahyadi beserta jajarannya beberapa waktu lalu, seluruh pedagang yang saat ini berjualan di depan ruko akan dipindahkan ke belakang ruko mulai bulan depan. Bahkan Wako juga sudah menunjuk pengelola pasar jongkok tersebut nantinya. Masalah pasar jongkok di Jalan Soebrantas sudah dilakukan rapat oleh Walikota Pekanbaru dengan beberapa satker terkait. Hasilnya pada bulan depan seluruh pedagang akan dipindahkan ke belakang ruko, jelas Dedi. Dedi menambahkan, tempat parkir kendaraan nantinya tetap akan menggunakan ruang terbuka di depan ruko sehingga tidak ada lagi kendaraan yang parkir di badan jalan. Hal ini dilakukan guna mencegah terjadinya kemacetan lalu lintas serta menciptakan ketertiban di tengah masyarakat.(***)

BPT Tetap Layani Masyarakat

PEKANBARU (VOKAL)Badan Pelayanan Terpadu (BPT) Kota Pekanbaru tetap melayani masyarakat yang hendak berurusan meskipun pengunjung yang datang masih tergolong sepi pasca perayaan Lebaran Idul Fitri 1433 H. Pelaksana tugas (Plt) DORMAN JOHAN Kepala BPT Pekanbaru Dorman Johan kepada Harian Vokal, Jumat (24/8) mengatakan, sesuai instruksi Walikota Pekanbaru Firdaus, seluruh pegawai BPT diminta untuk tetap standby meski sebagian besar masyarakat Pekanbaru masih berada di kampung halaman untuk merayakan Lebaran Idul Fitri 1433 H. Memang pengurusan masih sepi, tapi kita tetap standby-kan anggota, mana tahu ada masyarakat yang ingin mengurus berbagai keperluan terkait perizinan, sebutnya. Asisten I Pemerintahan dan Kesra Setdako Pekanbaru ini mengatakan, pihak BPT juga menginformasikan kepada seluruh masyarakat Pekanbaru yang ingin mengurus berbagai proses perizinan, BPT tetap membuka proses pengurusan seperti biasanya pasca Lebaran Idul Fitri 1433 H. Jadi silahkan datangi BPT karena kita tetap buka meskipun masih sepi pengurusan, ujarnya. Berdasarkan pantauan di lapangan, pengunjung yang hendak mengurus izin di Kantor BPT Pekanbaru masih terlihat sepi. Dari pagi hingga siang harinya belum terlihat adanya aktivitas masyarakat yang melakukan proses pengurusan perizinan sehingga beberapa pegawai BPT terlihat santai.(abd)

Banyak PNS Tambah Jadwal Libur

PEKANBARU (VOKAL)Sekretaris Komisi A DPRD Riau Syafrudin Saan mengatakan bahwa Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau banyak yang mangkir usai Lebaran Idul Fitri 1433 H sudah tidak menjadi kabar SYAFRUDIN SAAN yang mengherankan lagi. Itu tidak asing lagi. Hari-hari biasa saja banyak PNS yang tidak bekerja. Banyak yang duduk di kedai dari pada di kantor. Apalagi usai lebaran. Libur sudah diberikan hingga tanggal 22 Agustus, tetapi PNS masih banyak yang menambah jadwal libur, ungkapnya, Jumat (24/8). Menurutnya, mental PNS yang menyepelekan waktu dinas tersebut dipicu karena progressnya tidak punya tolok ukur. Bahkan mangkirnya PNS dari jadwal dinas pasca Lebaran tidak berpengaruh apa-apa, sebab PNS banyak yang tidak jelas target kerjanya. Dia memaparkan, regulasi PNS juga banyak yang tidak tepat dengan bidangnya sehingga PNS tidak punya mental berpacu dalam menyelesaikan tugas. Selain itu, katanya, PNS juga terlalu banyak pada dinas-dinas tertentu sehingga kantor tidak mencukupi untuk PNS itu sendiri. Dalam satu kantor tedapat banyak sekali tenaga PNS. Makanya mereka lebih memelih untuk tidak dinas pada hari-hari dinas terjepit , ujarnya.(ynl)

Penanggung Jawab/Redaktur: ZUKRI SUBAYANG

(ANDIKA)

JALAN RUSAK Beberapa titik di Jalan Tanjung Datuk Pekanbaru rusak dan berlubang akibat tingginya aktivitas kendaraan berat . Foto diambil, Kamis (23/8).

Wako Ngantor di Rumdis, Pemko Kembali Diingatkan PNS Banyak Mangkir Atasi Persoalan Banjir ruangan akibat sejumP E K A N B A R U lah PNS sejak dua hari (VOKAL)-Walikota belakangan disibukkan Pekanbaru Firdaus dengan bersilaturrahuntuk sementara mi ke rumah keluarga waktu berkantor di dan teman. rumah dinas (rumdis) Pagi tadi (kemarin, selama musim Lered) masih ramai, bahbaran Idul Fitri 1433 H. kan saat apel pagi saya Namun kondisi teryang pimpin PNS ada sebut terkesan dimansemua. Nanti saya cek faatkan sebagian Pelagi. Tapi kekosongan gawai Negeri Sipil (PYUZAMRI YAKUB seperti ini biasalah, NS) di lingkungan Senamanya Lebaran, bikretariat Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru untuk tidak sa saja ada keluarga dari kampung yang berkunjung hingga masuk kantor. Berdasarkan pantauan Harian harus meninggalkan pekerjaan. Vokal, Jumat (24/8) di Kantor Atau bisa saja mereka saling Walikota Pekanbaru, sebagian bersilaturrahmi ke rumah-rubesar ruangan kepala badan dan mah teman sekantor dan lainbagian di Setdako Pekanbaru nya, ujar Yuzamri. Disinggung terkait banyaknya masih tampak kosong dan sepi PNS yang mangkir lantaran Wadari aktivitas PNS. Salah seorang PNS Pemko ko untuk sementara waktu berPekanbaru yang tidak ingin kantor di rumdis, Yuzamri memnamanya ditulis menyebutkan, bantah hal tersebut. Dia mebanyaknya PNS yang mangkir nyatakan bahwa ketidakhadiran saat jam kerja dipengaruhi akibat Wako di Kantor Walikota PekanWako berkantor di rumdis wali- baru tidak bisa dijadikan alasan kota. Dan kondisi ini juga telah bagi PNS untuk bermalas-malamenjadi kebiasaan PNS untuk san. Dia mengaku siap memenambah jam libur usai Le- manggil PNS yang bersangkutan baran Idul Fitri setiap tahunnya. untuk dimintai keterangan nan Senin depan biasanya baru tinya. Jika saya temukan PNS semulai aktif, biasanya memang seperti itu. Hal seperti ini juga perti itu, maka akan saya panggil sudah kebiasaan PNS selama ini, untuk diberikan penjelasan. Sebagai seorang kepala peujarnya. Pelaksana tugas (Plt) Sekre- merintahan, Wako mempunyai taris Daerah Kota (Sekdako) hak untuk berkantor dimana Pekanbaru Yuzamri Yakub ketika saja, termasuk di kediamannya. dikonfirmasi mengaku tidak Jangan dikait-kaitkan antara mengetahui kondisi ruangan kewajiban PNS dengan hak kesekretariat yang kosong tersebut pala daerah. Kepala daerah itu lantaran banyaknya PNS yang mempunyai kewenangan dan mangkir pada jam kerja. Me- hak yang tidak dimiliki PNS, nurutnya, kekosongan sebagian terangnya.(abd)

PEKANBARU(VOKAL)-Pengamat Perkotaan Mardianto Manan kembali mengingatkan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru untuk tetap serius menangani permasalahan banjir yang selama ini kerap melanda beberapa kawasan di Kota Pekanbaru. Persoalan banjir sejumlah ruas jalan utama dan beberapa kawasan lain di Pekanbaru hingga kini belum kunjung teratasi. Kami menilai Walikota Pekanbaru Firdaus tidak serius menangani masalah ini, katanya kepada wartawan, Jumat (24/8). Dikatakannya, Pemko Pekanbaru melalui Dinas Pekarjaan Umum (PU) itu harus mempunya strategi untuk mengatasi permasalahan banjir di Pekanbaru. Salah satu cara yakni dengan membangun sejumlah drainase di lokasi yang menjadi langganan banjir bila hujan turun dan membuat waduk penampungan. Banjir di Simpang Tabek Gadang itu harus diukur secara benar dan berapa pemangkasan agar bisa dibuatkan hantaran air. Artinya disesuai dengan kapasitas debit air cukup besar, dan sertakan penataan alur air, katanya. Menurutnya, di Simpang Tabek Gadang harus dibuatkan hantaran air yang disesuai dengan kapasitas debitnya. Dan penataan alur air yang sedemikian rupa dengan pembuatan drainase yang memadai sampai ke kawasan pembuangan air juga harus dibangun. Begitu juga untuk daerah lainnya. Pemko juga harus membuat strategi untuk mengatasinya , katanya.

terbakar dan nyaris mengenai sebuah warung milik warga setempat. Kebakaran yang terjadi secara tiba-tiba itu diketahui oleh warga yang berada di sebuah warung rumah makan yang tidak jauh dari tempat kejadian perkara (TKP). Beruntung 3 unit mobil pemadam kebakaran segera tiba di TKP sehingga api yang sudah

menjalar dan melalap lahan dapat dipadamkan. Sulastri (42) pemilik warung yang berada tidak jauh dari TKP mengaku bahwa kebakaran gudang tersebut terjadi secara tibatiba. Saat itu saya sedang berada di warung sedang melayani pembeli. Tiba-tiba api tampak sudah membesar dari gudang oli bekas yang kosong itu, kata Sulastri.

mengatasinya, ujarnya. Sementara itu, Dia menambahkan, Kepala Dinas PU Kountuk menyelesaikan ta Pekanbaru Azmi banjir yang salama ini ketika dikonfirmasi sering terjadi harus mengakui bahwa pmemiliki strategi khusus ermasalahan banjir seperti membangun jadi Pekanbaru sampai lur air menuju Sungai saat ini masih terjadi Kampar atau Sungai di beberapa titik. MeSiak. Dan hal ini tennurutnya, banjir yatunya memerlukan ng melanda beberapa waktu yang cukup lama. kawasan bila hujan Kita juga akan meturun saat ini benar- MARDIANTO MANAN nambah waduk penambenar menjadi permasalahan yang harus segera di- pungan yang sebelum hanya ada tiga buah yaitu di Diponegoro, atasi . Saya sudah melihat program di Garuda Sakti dan Stadion RumDinas PU Pekanbaru, karena ba- bai. Namun untuk sementara, gaimanapun saya ini baru. Tapi yang waduk yang ada itu akan dijelas persoalan banjir yang kerap maksimalkan agar Pekanbaru terjadi ini tentu merupakan tugas benar-benar bebas banjir, kayang berat, namun kita tetap siap tanya.(rul)

ANDIKA

BERPUTAR ARAH - Sebuah Kapal Triaksa yang memiliki ukuran cukup besar tengah berputar arah di Sungai Siak Pekanbaru, Kamis (23/8).

Sebuah Gudang Oli Bekas di Tampan Terbakar PEKANBARU(VOKAL)-Sebuah gudang oli bekas yang berada di depan Terminal Bandar Raya Payung Sekaki (BRPS) Pekanbaru, Kecamatan Tampan, Pekanbaru, hangus dilalap si jago merah, Jumat (24/8) sekitar pukul 11.00 Wib. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun sebuah lahan yang berada di sekeliling gudang itu juga ikut

Menurutnya, api cepat meluas hingga lahan yang berada di sekitar warung juga hangus terbakar. Namun dia mengaku tidak mengetahui apa penyebab kabakaran tersebut dan dari mana asal api yang menghanguskan gudang tersebut. Marni (37) warga lainnya menambahkan, penyebab kebakaran tersebut kemungkinan

bukan dari hubungan arus pendek listrik. Pasalnya, sejak dirinya tidak menempati gudang itu lagi aliran listrik juga sudah terputus atau tidak terpasang lagi. Sementara itu, pihak Kepolisian dari jajaran Polsek Tampan sudah melakukan olah TKP dan masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut hingga berita ini dilansir.(zkf) Perwajahan: RINTO HARMIKO


CMYK

Riau

16

HARIAN VOKAL

SABTU

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

Biaya Perjalanan Dinas DPRD Macet LINTAS Warga Dambakan Perbaikan Jalan KAMPAR (VOKAL)-Warga Perumahan Mahang Raya, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar mendambakan perbaikan jalan. Sebab kondisi jalan di pemukiman warga tersebut berlumpur dan belum diaspal sehingga susah dilalui warga. "Desa Pandau Jaya, Kecamatan Siak Hulu ini letaknya memang jauh dari pusat Kabupaten Kampar. Jadi terkesan kurang diperhatikan Pemkab Kampar. Buktinya jalan pemukiman kami berlumpur seperti kubangan kerbau," katanya Rully Aryadi, warga Perumahan Mahang Raya, Jumat (24/8). Dia mengatakan, Bupati Kampar Jefry Noer pada masa kampanye pernah berjanji akan membangun jalan di pemukiman Perumahan Mahang Raya. Namun sampai saat ini janji tersebut tak kunjung terealisasi sehingga warga merasa diabaikan. "Kami tidak tahu harus mengadu ke mana lagi. Mestinya pemerintah tanggap melihat kondisi jalan dipemukiman kami ini," katanya. Selain itu, katanya, para anggora DPRD Kampar daerah pemilihan (dapil) Siak Hulu juga terkesan mengabaikan keluhan warga. Pasalnya, semenjak para wakil rakyat tersebut duduk di kursi legislatif dinilai tidak menyalurkan aspirasi rakyat. "Kami juga menyesalkan sikap para anggota DPRD Kampar dapil Siak Hulu. Setelah mereka duduk di DPRD Kampar, ternyata aspirasi rakyat diabaikan," ujar Rully.(rul) Sementara itu, Kepala Desa Pandau Jaya, Kecamatan Siak Hulu, Marwas ketika hendak dikonfirmasi di kantornya sedang tidak berada di tempat hingga berita ini dilansir. "Pak Kades lagi keluar," ujar salah seorang stafnya.(rul)

n Empat Bulan Belum Dicairkan PEKANBARU (VOKAL)-Sekretaris Komisi A DPRD Riau Syafrudin Saan mengakui bahwa biaya perjalanan dinas anggota DPRD Riau sudah 4 bulan tidak cair. Selama 4 bulan belakangan anggota DPRD Riau terpaksa menggunakan uang pribadi saat melakukan perjalanan dinas. LAPORAN:

MAYONAL/PEKANBARU

Dia mengatakan, sejak pelantikan Sekretaris Dewan Zulkarnain Kadir pada April 2012

lalu, hingga saat ini biaya perjalanan dinas anggota DPRD Riau belum juga keluar. Sementara itu, katanya, agenda wakil rakyat selama ini juga sangat padat dan tidak bisa ditunda, sebab me-

nyangkut kepentingan masyarakat Riau. "Selama 4 bulan ini, setiap perjalanan dinas keluar kota kami memakai uang pribadi. Kadang kami pinjam dulu dengan anggota Dewan lainnya yang masih punya biaya untuk menanggulangi. Dan itu disebut dengan istilah "Pakdul" alias pakai dulu, dengan harapan bila dana cair akan dibayarkan kembali. Ternyata sejak pelantikan Sekwan, hingga kini dana itu tidak kunjung cair," ungkapnya, Jumat (24/8). Menurutnya, hal tersebut me-

rupakan tanggung jawab Biro Keuangan Setdaprov Riau dan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau. Menurutnya, prosedurnya melalui Sekwan dan kemudian secara teknis menuju para Kabag di DPRD. Namun dia juga menyayangkan nasib Kabag yang sering mendapat telfon dari anggota Dewan yang menanyakan dana perjalanan dinas tersebut. "Kita kadang kasihan dengan para Kabag. Karena dia teknisnya, tentu dia yang sering ditelfon. Padahal, Sekwan yang harus terus menggesa Biro Keuangan

dan Sekdaprov Riau untuk mencairkan hak DPRD itu," tambahnya. Saat ditanyakan bagaimana tanggapan Ketua DPRD Riau Johar Firdaus terkait hal itu, Syafrudin enggan menjawabnya. "Langkah-langkah Dewan, kabur sekarang. Apa agenda dari ketua, saya hingga kini tak tahu persis," katanya. Saat dicoba konfirmasi kepada Kabag Humas DPRD Riau Anshari Kadir melalui sambungan selulernya tak kunjung dijawab hingga berita ini dilansir.(***)

Inugroho: PON XVIII Bakal Sukses PEKANBARU (VOKAL)-Tim Pengawas dan Pengarah (Wasrah) KONI Pusat merasa optimis bahwa Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII di Riau akan berjalan lancar dan sukses seperti yang diharapkan. Rasa optimis itu muncul setelah mendengar langsung persiapan yang telah dilakukan PB PON Riau untuk menggelar even olahraga nasional terbesar tersebut. Ketua Tim Wasrah KONI Pusat, Inugroho saat memberikan pengarahan dalam Rapat Evaluasi PON Riau yang dipimpin Gubernur Riau HM Rusli Zainal, Jumat (24/8) di ruang rapat Sekretariat PB PON Riau Jalan Gajah Mada Pekanbaru mengaku bahwa persiapan yang dilakukan PB PON ini sudah sangat maksimal. Dia merasa yakin PON Riau akan berjalan lancar dan sukses sebagaimana yang direncanakan. Apalagi berbagai permasalahan yang muncul selama ini secara berangsur-angsur sudah menemukan jalan keluarnya sehingga panitia bisa bekerja dengan baik. "Misalnya tentang adanya ketakutan menggunakan anggaran, PB PON Riau sudah mempunyai pendamping yang akan mendampingi dalam menjalankan kegiatannya, dan diyakini tidak akan ada yang berjalan di luar peraturan yang ada," katanya. Menurutnya, pembayarannya sendiri akan dilakukan setelah ada audit dari BPKP sehingga tidak akan terjadi kerugian negara. Hal ini semua dilakukan demi suksesnya PON Riau yang sudah semakin dekat pelaksanaannya. Meskipun demikian, dia mengingatkan kepada semua bidang di PB PON untuk terus saling berkoordinasi dalam menjalankan tugasnya, sehingga pelaksanaan PON benar-benar bisa berjalan sebagaimana mestinya. "Koordinasi antar bidang harus terus dilakukan," jelasnya.(mok/rls)

Penanggung Jawab/Redaktur: ZUKRI SUBAYANG

ANDIKA

LAMPU JALAN MATI - Lampu jalan di sepanjang Jalan Tuanku Tambusai Pekanbaru mati, Jumat (24/8) malam. Kondisi ini tentunya membuat pengendara harus ekstra hati-hati saat melintas agar terhindar dari kecelakaan lalu lintas.

Dana PON XVIII Sebesar Rp100 M Segera Cair PEKANBARU (VOKAL)-Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Riau, Emrizal Pakis, mengatakan, pemerintah Pusat segera mencairkan dana sebesar Rp100 miliar untuk membantu penyelenggaraan PON XVIII di Riau. "Kami segera mengurus administrasinya ke Jakarta," kata

Emrizal, Jumat (24/8). Menurutnya, pendanaan PON Riau sempat terkendala setelah KPK membongkar skandal suap dalam revisi Perda penambahan anggaran proyek PON Riau. Dalam kasus itu, 10 anggota DPRD Riau telah ditetapkan sebagai tersangka dan tiga lainnya dari Dispora Riau dan pihak

kontraktor proyek. Dia merincikan, dana sebesar Rp100 miliar itu akan digunakan untuk penyelenggaraan seperti akomodasi, transportasi dan konsumsi atlet serta ofisial. Meski begitu, dia mengakui bahwa kucuran dana dari pemerintah pusat lebih rendah dibandingkan dengan usulan

Stok Beras Bulog 19.500 Ton PEKANBARU (VOKAL)-Badan Urusan Logistik (Bulog) Divisi Regional (Divre) Riau-Kepri menjamin stok beras selama tiga bulan ke depan masih aman. Total stok beras yang tersedia di berbagai gudang penyimpanan di Riau saat ini mencapai 19.500 ton. "Stok beras tiga bulan ke depan tidak ada masalah. Justru beras yang sudah dipersiapkan di berbagai gudang penyimpanan di Riau siap didistribusikan jika sewaktu-waktu diperlukan," kata Humas Bulog Wilayah Riau-Kepri, Syaiful kepada wartawan, Jumat (24/8). Menurut Syaiful, keterjaminan ini diyakini tidak akan ada masalah. Pasalnya, Bulog Divre Riau-Kepri telah melakukan antisipasi dengan cara akan memasukan beras dua bulan sekali. Umumnya beras yang didatangkan adalah beras dari Provinsi Jawa Timur yang didatangkan langsung dari negara Vietnam. "Kita melakukan antisipasi jangan sampai terjadi kekurang stok. Karena itu, sekali dua bulan kita akan masukan stok baru lagi," ungkap Syaiful. Berdasarkan laporan yang diterima pihaknya, terakhir pada pekan yang lalu pihak Bulog telah

menerima tambahan beras baru yang dibongkar melalui pelabuhan Kota Dumai sebanyak 6 ribu ton. Kedatangan stok beras baru ini menambah stok sebelumnya yang berjumlah 13.500 ton, sehingga total beras yang tersedia saat ini berjumlah 19.500 ton. "Baru satu pekan lalu kita menerima tambahan," jelas Syaiful. Di tempat terpisah, Kepala Disperindag Riau Edi Kusdarwanto menyatakan, pasca Lebaran Idul Fitri 1433 Hijriah belum ada berencana melakukan operasi pasar. Hal ini dikarenakan harga kebutuhan pokok termasuk beras di pasaran mulai relatif stabilnya. Apalagi saat ini berbagai jenis beras yang didatangkan dari Provinsi Sumbar, Sumut masih membanjiri dengan harga normal. Edi menambahkan, pihaknya akan terus melakukan pemantauan di pasaran. Jika memang terjadi pergerakan harga di atas normal, tentu akan segera disikapi dengan melakukan operasi pasar. "Biasanya usai Lebaran harga kebutuhan kembali normal. Tapi Disperindag akan terus melakukan pemantauan," ujar Edi.(mok)

yang pernah diajukan Pemprov Riau sebesar Rp290 miliar. "Yang itu (Rp290 miliar) jangan diingatingat lagi," kata Emrizal. Dia menambahkan, Pemprov Riau kini terus berupaya menyelesaikan sejumlah arena olahraga PON agar siap untuk digunakan. "Seperti lapangan softball yang sedang dipasang rumput dan penyelesaian lapangan tembak untuk pertandingan," kata Emrizal. Menurut dia, KONI juga tidak keberatan dengan kondisi sejumlah arena olahraga yang

digunakan nantinya bakal seadanya tapi tetap bisa digunakan untuk pertandingan. "KONI tidak ada masalah, meski tempatnya minimalis," ujarnya. Sebelumnya, Gubenur Riau HM Rusli Zainal usai rapat kesiapan PON XVIII di Pekanbaru mengatakan kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk mendukung penuh pelaksanaan PON XVIII, meskipun tidak terlibat langsung dalam kepanitiaan PB PON Riau.(ant/zki)

n Bahas Persipan PON XVIII

Menko Kesra Akan Bertemu PB PON Riau

PEKANBARU (VOKAL)-Men- keluarnya bersama Mesko Kesra, ko Kesra RI Agung Laksono dan Kejagung dan Kapolri," ungTim Pendamping seperti Jaksa kapnya. Gubri berharap dengan adanya Agung, Kapolri dan LKPP akan menggelar pertemuan dengan tim pendamping ini berbagai permasalahan yang PB PON Riau di Pedihadapi PB PON saat kanbaru pada Selasa ini akan segera tuntas (28/8) mendatang. dalam pekan ini, seKedatangan rombohingga pelaksanaan ngan ke Pekanbaru PON bisa lebih dimauntuk melihat langtangkan lagi. "Kita tensung persiapan Riau tunya tidak ingin ada selaku tuan rumah permasalahan yang penyelenggara Pekan tidak ada jalan keluOlahraga Nasional arnya," jelas Gubri. (PON) XVIII. Meski demikian, Hal itu diungkapRUSLI ZAINAL Gubri meminta kekan Gubernur Riau HM Rusli Zainal yang juga Ketua pada PB PON untuk memperUmum PB PON Riau dalam rapat siapkan segala persiapan sesuai evaluasi persiapan PON XVIII, aturan dan peraturan perundangJumat (24/8) di ruang rapat undangan yang berlaku. Jika Sekretariat PB PON Riau, Jalan nantinya ada kegiatan yang Gajah Mada, Pekanbaru. Dalam bertabrakan dengan aturan, lebih kesempatan itu Gubri didamping baik tidak dilakukan agar tidak Wakil Ketua Harian PB PON bermasalah di kemudian hari. Gubri juga meminta kepada Zulkifli Saleh dan Ketua Tim semua bidang untuk terus berkoWasrah KONI Pusat, Inugroho. Gubri mengatakan, sebelum ordinasi dalam menjalankan keMesko Kesra, Kejagung, Kapolri dan giatan. Persiapan yang lebih diintenpejabat pusat lainnya datang, hari sifkan lagi mengingat pelaksanaan ini tim kecil akan terlebih dahulu PON tidak lagi menghitung hari, datang ke Riau guna membahas tapi juga menghitung jam. "Mulai saat ini semuanya berbagai permasalahan yang dihaharus terfokus pada persiapan dapi PB PON saat ini. Gubri juga meminta kepada PON, tidak ada hari libur atau segenap pengurus PB PON un- tanggal merah. Sampai akhir tuk segera menginvetarisasi September nanti semua hari berbagai masalah yang ada agar dianggap hari kerja. Sebab wakdapat dibahas dengan tim kecil tunya sudah sangat mepet, seyang akan datang ke Riau terse- hingga setiap detik harus dimanbut. "Nantinya permasalahan faatkan sebaik mungkin," tegas tersebut akan dicarikan jalan Gubri.(mok/rls)

Perwajahan: ZULQIFLI


CMYK

SABTU

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

Kick Off

17

HARIAN VOKAL

L IGA INGGRIS 1 Chelsea 2 Fulham 3 Swansea City 4 West Bromwich 5 Manchester City 6 Newcastle United 7 Everton 8 West Ham United 9 Stoke City 10 Arsenal 11 Sunderland 12 Reading 13 Southampton 14 Tottenham 15 Aston Villa 16 Man United 17 Wigan Athletic 18 Liverpool 19 Norwich City 20 Queens Park

LONDON (VOKAL)-Dua kemenangan beruntun di laga pembuka yang diraih Chelsea membuktikan bahwa pasukan Roberto Di Matteo ini juga layak menjadi kandidat kuat dalam perebut gelar juara musim. Tapi, The Blues patut meningkatkan kewaspadaan saat menjamu Newcastlet di Stamford Bridge, Sabtu (25/8). Sang tamu juga tampil memuaskan dilaga pembukanya dengan menundukkan Tottenham. Ya, pertemuan kedua tim dapat dikatakan cukup unik. Berdasarkan sejarah pertemuan kedua tim sejak 2008, tim tuan rumah justru tidak pernah menang. Terakhir kali kedua tim bertemu di Stamford Bridge, Newcastle United berhasil mengalahkan Chelsea 2-0 berkat dua gol indah Papiss Cisse. Terakhir kali Chelsea mengalahkan Newcastle di Stamford Bridge, pada bulan Desember 2007 dengan skor 2-1. Chelsea berhasil meraih kemenangan di dua laga perdananya melawan Wigan dan Reading. Bintang baru Eden Hazard menjadi kunci kemenangan Chelsea di dua laga tersebut. Dengan catatan 3 assists, Hazard adalah pemain yang paling berbahaya di Liga Inggris sejauh ini. Saat ini Chelsea memuncaki klasemen sementara Liga Inggris dengan poin sempurna dari dua pertandingan. Seperti musim-musim sebelumnya, performa Chelsea di awal musim memang cukup baik.

Meskipun meraih poin sempurna, lini pertahanan Chelsea masih menjadi masalah. Sejak laga persahabatan pra-musim, Chelsea baru meraih sekali clean sheet. Terakhir kali Chelsea meraih clean sheet di Stamford Bridge, saat menghadapi Barcelona di semifinal Liga Champions musim lalu dimana Chelsea menang 1-0 menurut data yang didapat SunduL. Newcastle juga berhasil meraih kemenangan di laga perdana Liga Inggris, ketika mengalahkan Tottenham Hotspur 2-1 di Sports Direct Arena. Gol Demba Ba dan Hatem Ben Arfa hanya mampu dibalas oleh Jermain Defoe. Musim panas ini, Newcastle sedang mempertahankan pemain-pemain mereka dari incaran klub lain. Pelatih Newcastle Alan Pardew yakin jika ada salah satu pemain kunci yang dijual, maka Newcastle akan sulit mempertahankan performa mereka seperti musim lalu, dimana Newcastle mam-

pu finis di peringkat-5 klasemen. Dua pemain Newcastle yang kemungkinan akan hengkang adalah Cheikh Tiote dan Yohan Cabaye Selain itu, mereka sedikit mengalami kekelahan usai menjalani laga berat melawan Atromitos dalam laga tandang Liga Eropa. Maklum, sang pelatih hanya memiliki 48 jam untuk memulihkan kondisi fisik pemain. "Ini adalah perjalanan yang sedikit menguras tenaga kami. Pastinya setelah kembali dari sana (laga tandang Liga Europa) lalu bertandang ke Chelsea di hari Sabtu (25/8) adalah tidak ideal," tegas Pardew di Sportsmole. Jika Chelsea berhasil meraup poin penuh atas Newcastle akhir pekan nanti, maka itu adalah kemenangan pertama mereka sejak musim 2008-2009. Terakhir kali tim milik Roman Abramovich itu memetik kemenangan atas Newcastle di kandang, terjadi di laga satu musim sebelumnya saat masih berada di bawah arahan cartaker, Avram Grant. Di pertandingan nanti, Chelsea masih harus kehilangan Marko Marin karena cedera hamstring. Sementara di kubu tamu, kondisi Fabricio Coloccini, Shola Ameobi, dan Sammy Ameobi juga diragukan karena belum fit 100%. (bbc/rts/sad)

Head to head: 03-05-2012 03-12-2011 15-05-2011 28-11-2010 23-09-2010

Penanggung jawab/redaktur: SAADUDDIN BADRA

: : : : :

Chelsea Newcastle Chelsea Newcastle Chelsea

0-2 0-3 2-2 1-1 3-4

Newcastle Chelsea Newcastle Chelsea Newcastle

2 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 2 1 1 1 1 1 1 1 1

2 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

0 0 0 0 0 0 0 0 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0

0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 1 1 1 1 1 1 1 1

6-2 5-0 5-0 3-0 3-2 2-1 1-0 1-0 1-1 0-0 0-0 3-5 2-3 1-2 0-1 0-1 0-2 0-3 0-5 0-5

6 3 3 3 3 3 3 3 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0

Barcelona 3-2 Real Madrid

Modal Barca

BARCELONA (VOKAL)-Duel Clasico yang mempertemukan seteru abdi Barcelona dan Real Madrid selalu menyuguhi tontonan menarik dan panas. Kondisi inilah yang terlihat saat keduanya bentrok dalam leg pertama Piala Super Spanyol, Jumat (24/8). Hasilnya, laga ini menjadi milik El Barca setelah berhasil mengatasi perlawanan Madrid dengan skor tipis 3-2. Sukses ini tidak saja menjadi modal penting bagi Barca untuk menghadapi leg kedua di Santigao Bernabeu, pada Kamis (30/8) mendatang. Tapi, rekor pertemuan mereka kini seimbang. El Barca bisa berbalik unggul jika mampu menang pada leg II pekan depan. Tito Vilanova menjadi orang dibalik keberhasilan yang diraih Barcelona dalam laga kemarin. Sang pelatih yang mengantikan peran Pep Guardiola mampu merecik tim dengan baik sehingga berhasil meraih kemenangan. Ini debut manis mantan asisten Guardiola sejak ia menanhkota Barcelona beberapa waktu lalu. Vilanova memang tak mengubah gaya permainan Lionel Messi dkk. Terbukti, 67 persen dominasi penguasaan bola dipegang skuad Catalan. Meski demikian, pada 45 menit pertama Madrid belum mampu menjebol gawang Iker Casillas. Bahkan Victor Valdes kudu kebobolan lebih dulu pada menit ke-55 setelah tandukan Cristiano Ronaldo hasil sepak pojok Mesut Oezil meluncur deras ke gawangnya. Akan tetapi, tak butuh waktu lama bagi Barca untuk menyamakan skor. Kurang dari semenit, umpan jauh Javier Mascherano mampu dikonversi gol oleh Pedro setelah penyerang Spanyol ini lolos dari jebakan off-side. Gol Pedro seolah melecut semangat anak-anak Catalan. Gelombang serangan yang mengancam lini belakang El Real membuat Sergio Ramos harus menjatuhkan Andres Iniesta di kotak 16 meter. Eksekusi penalti Messi pada menit ke-69

membuat Barca berbalik unggul 2-1. Hancurnya mental CR7 dkk. pun diperparah oleh gol ketiga yang dihasilkan Xavi Hernandez 10 menit berselang. Beruntung, usaha tak kenal lelah Angel Di Maria yang baru dimainkan Jose Mourinho pada babak kedua akhirnya berbuah hasil. Aksi Valdes yang memainkan bola terlalu lama berhasil direbut winger asal Argentina ini untuk memperkecil kekalahan menjadi 2-3. Kemenangan 3-2 itu membuat Barca berada di posisi unggul, namun tak sepenuhnya aman. Madrid jelas bakal berusaha membalikkan keadaan pada laga kedua di Santiago Bernabeu. "Pada akhirnya, hasilnya lebih ketat dari yang kami inginkan, mengingat banyaknya peluang yang kami ciptakan," ujar Pedro seperti dilansir Reuters. Seperti dilansir Soccernet, Barca memenangi 70% penguasaan bola. Mereka juga melepaskan 16 tembakan, di mana enam di antaranya tepat sasaran, sepanjang pertandingan. Jumlah itu lebih banyak dari total tembakan Madrid, yakni tujuh dengan dua di antaranya tepat sasaran. "Kami puas dan kini harus bermain dengan baik di kandang mereka jika ingin menjadi juara," tukas Pedro. Sementara Jose Mouriho mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya meski gagal meraih kemenangan. Hanya saja, sang pelatih Real Madrid ini kecewa dengan gol Pedro yang dinilainya sudah berbau offside. Dari siaran ulang, pemain berusia 25 tahun itu memang bergerak lebih dulu sebelum umpan panjang dilepas. Ia kemudian melepaskan diri dari kawalan Fabio Coentrao sebelum akhirnya menyepak bola masuk ke gawang Madrid. "Saya tidak suka gol pertama Barca. Ada kesalahan yang dibuat oleh hakim garis," cetus Mourinho seperti dilansir Reuters.(bbc/rts/bbs/sad)

Perwajahan: ANDIXER


Warta Sport

18

SABTU 25 Agustus 2012/ 7 Syawal 1433 H

HARIAN VOKAL

Ancaman Pedrosa n Sisi Latihan MotoGP Ceko CEKO (VOKAL)-Dani Pedrosa tampil memuaskan dalam sesi latihan pertama MotoGP Ceko di sirkuit Brno, Jumat (24/8). Pembalap tim Repson Honda ini menjadi tercepat dengan catatan waktu 1 menit 57,003 detik. Hasil ini menjadi ancaman bagi pesaingnya untuk meraih podium pertama di sirkuit ini. Ya, selama tampil di Brno ini, Pedrosa belum pernah meraih kemen angan. Prestasi terbaiknya hanya finis di posisi dua pada tahun 2008 dan 2009. Brno merupakan trek yang lebar dan sangat cepat. Dengan kecepatan tinggi, penting untuk memiliki cengkraman yang baik. Honda semakin kuat dalam beberapa tahun terakhir, jadi kami berharap menampilkan performa bagus dalam balapan ini, ujar Pedrosa, kepada Crash, Rabu (23/8). Pebalap Spanyol itu menegaskan, ia sangat antusias menghadapi lomba di Brno. Ia akan kembali berjuang mengincar kemenangan. Walau cuaca di Ceska masih bisa berubah tapi ia

harus tetap fokus untuk menang di balapan nanti. Ini terlihat ketika sesi latihan pertama. Meski dalam kondisi cedera, Pedrosa berhasil memacu tunggangnya lebih cepat dari lawan-lawannya. Posisi tercepat kedua menjadi milik ujung tombak tim Yamaha, Jorge Lorenzo, yang kalah cepat 0,146 detik dari Pedrosa. Pebalap yang satu negara dengan Pedrosa ini sempat teratas, dan pada seri ini tampaknya ia hanya akan bersaing ketat dengan rekan senegaranya. Pasalnya, Casey Stoner dipastikan absen dan sudah

LINTAS

Gelar Armstrong Terancam Dicabut

WASHINGTON (VOKAL)- Lance Armstrong terancam hukuman berat berupa pencekalan seumur hidup dari USADA (US Anti-Doping Agency). Bukan itu saja, tujuh gelar Tour de France yang pernah dia dapat juga bisa dicabut. Ancaman sanksi berat tersebut muncul terkait tuduhan kalau selama ini Armstrong menggunakan beragam obat-obatan terlarang untuk meningkatkan performa. Armstrong dianggap sebagai olahragawan terbaik di cabang balap sepeda setelah dia berhasil memenangi tujuh Tour de France meski nyawanya sempat terancam akibat kanker testicular yang menjangkitinya. Tuduhan Armstrong menggunakan doping sudah muncul sejak pertama dia memenangi Tour de France d i tahun 1999. Namun selama itu jugalah d ia berhasil membuktikan kalau dirinya tidak bersalah. Setelah berjuang selama bertahun-tahun menyatakan dirinya tidak bersalah, Armstrong akhirnya 'menyerah'. Dalam pernyataan tertulis, dia menyatakan kalau dirinya sudah lelah dengan segala tuduhan yang datang dan tes demi tes yang harus dilakukan. Karenanya dia memutuskan untuk berhenti melakukan perlawanan terhadap tuduhan yang terarah padanya. Jika pernyataan ini benar maka tujuh gelar yang sudah dikantonginya terancam dicabut. Armstrong menenangi Tour de France pada tahun 1999, 2000, 2001, 2002, 2003, 2004 dan 2005. Selain pencabutan gelar, pembalap asal Amerika Serikat itu juga terancam dijatuhi sanksi larangan berlomba seumur hidupnya. (bbc/rts/sad)

n Vietnam Terbuka

Hayom Ikuti Sony ke Semi Final VIETNAM (VOKAL)-Tunggal putera Indonesia, Dionysius Hayom Rumbaka menyusul Sony Dwi Kuncoro lolos ke semi final Vietnam Terbuka Grand Prix, Jumat (24/8). Hayom yang diunggulkan di tempat kedua maju ke semifinal dengan menyingkirkan unggulan 8 asal Taiwan, Chou Tien Chen. Hayom menang 21-15 21-18 dalam 38 menit. Di babak semi final, Hayom akan menghadapi pemenang perempatfinal lainnya antara Takuma Ueda dari Jepang yang menghadapi pemain India, Arvind Bhatt. Indonesia juga meloloskan dua pasang ganda campuran di babak semifinal. Pasangan kakak beradik Pia Zebadiah Bernadet/Markis Kido lolos ke semifinal dengan menyingkirkan unggulan lima dari Thailand Thitipong Lapoe/Peeraya Munkitamorn 2321 21-11. Sementara Fran Kurniawan/Shendy Puspa Irawati yang diunggulkan di tempat ketiga maju ke semifinal dengan mengalahkan rekan senegara, Riky Widianto/Puspita Richi Dili 20-22 24-22 21-13. (bbc/rts/sad) Penanggung Jawab/Redaktur: SAADUDDIN BADRA

kembali ke negaranya (Australia) kemarin untuk menjalani operasi di pergelangan kaki. Ia akan absen dua atau tiga seri ke depan. Persaingan di barisan tengah pun ikut menurun sehubungan dengan absennya dua pebalap. Nicky Hayden cedera cukup parah akibat terpelanting ketika babak kualifikasi di Indianapolis. Satu lagi, pebalap asal Spanyol, Hector Barbera.

Bendera merah Sesi latihan yang berlangsung 45 menit ini sempat mendapat kibaran bendera merah karena di lintasan terdapat serpihan. Bahkan dua pebalap sempat "ditembaki" lontaran batu dari motor lawan. Pebalap yang mengalami itu adalah Dani Pedrosa. Kaki kirinya dihantam lontaran batu dari roda belakang Ducati yang dibesut Valentino Rossi. Rupanya, "The

Doctor" julukan Rossi jelang tikungan terakhir sempat ke luar trek dan masuk lagi ke lintasan. Nasib serupa juga dialami Aleix Espargaro, tetapi bukan terkena di kaki melainkan tangan. Dengan kejadian ini, bendera merah segera dikibarkan dan Lorenzo menjadi yang tercepat. Beruntung, setelah diperiksa, Pedrosa bisa ambil bagian ketika latihan dimulai lagi. Ia bahkan bisa menjadi yang tercepat.(bbc/rts/bbs/sad)

HASIL LATIHAN I 1. Dani Pedrosa

Honda

1m57.003s

2. Jorge Lorenzo

Yamaha

1m57.149s + 0.146s

3. Andrea Dovizioso Tech 3 Yamaha

1m57.189s + 0.186s

4. Cal Crutchlow

Tech 3 Yamaha

1m57.418s + 0.415s

5. Ben Spies

Yamaha

1m57.446s + 0.443s

6. Alvaro Bautista

Gresini Honda

1m57.501s + 0.498s

7. Valentino Rossi

Ducati

1m58.171s + 1.168s

8. Stefan Bradl

LCR Honda

1m58.345s + 1.342s

9. Randy de Puniet Aspar Aprilia

1m58.667s + 1.664s

10. Yonni Hernandez AvintiaFTR-Kawasaki 1m59.256s + 2.253s

Stoner Kibarkan Bendera Putih BRNO (VOKAL) Casey Stoner mengibarkan bendera putih. Stoner mengatakan peluangnya untuk mempertahankan gelar juara MotoGP berakhir sudah, setelah harus absen di MotoGP Ceska, pekan ini. Seperti diberitakan sebelumnya, pembalap Repsol Honda ini harus absen di Ceska setelah akan pulang ke Australia untuk menjalani operasi cedera di pergelangan kaki. Cedera itu didapatnya saat terjatuh oada sesi kualifikasi MotoGP Indianapolis. Saat ini, Stoner sudah tertinggal 39 poin dari pemuncak klasemen pembalap dari Jorge Lorenzo. Dengan harus menjalani operasi, maka Stoner membutuhkan waktu untuk menyembuhkan cederanya.

Mantan pembalap Ducati itu mengakui peluangnya untuk memenangi gelar juara ketiga di MotoGP berakhir sudah. Ini juga memupus ambisinya untuk mengakhiri karier di MotoGP dengan manis. Berita ini sangat mengecewakan sekali, tapi yang jelas mengakhiri peluang kami dalam kejuaraan kali ini, demikian pernyataan Stoner dalam jumpa pers di Brno, sebagaimana dilansir dari Autosport, Jumat (24/8). Parahnya, Stoner tidak tahu kapan akan kembali balapan lagi. Saya tidak tahu kapan saya akan kembali menunggangi motor lagi. Kami tidak akan tahu sampai kami melakukan operasi, tandas dua kali juara MotoGP itu. (ok/sad)

30 Agustus, Venue Binaraga Siap Uji Coba PEKANBARU (VOKAL) - Demi kelancaran pelaksanaan cabang olahraga binaraga pada PON XVIII mendatang, Hotel New Hollywood sebagai venue akan diuji coba pada 30 Agustus 2012 ini. Uji coba sendiri mempertandingkan semua kelas yang dipertandingkan pada PON XVIII mendatang. Hal itu dikatakan Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuang Angkat Berat/Besi dan Binaraga Seluruh Indo-

nesia (PABBSI) Riau, Sanusi Anwar, Jumat (24/8). "Kita hanya mencari yang terbaik dari semua kelas. Karena ajang ini hanya fokus kepada uji coba venue," papar Sanusi. Selain venue, panitia pelaksana (panpel) pertandingan juga sekaligus diuji coba. Agar venue dengan panpel bisa padu dalam pelaksanaannya nanti. "Namun wasit kita minta dari teknikal delegate (td). Karena para wasit

PON belum berada di Riau," sambungnya. Di cabang angkat berat dan angkat besi yang juga diketuai Sanusi sudah dipastikan dilaksanakan di Hotel Ratu Mayang Garden. "Semua kekurangan yang disampaikan TD beberapa waktu lalu telah diminimalisir oleh pihak hotel. Jadi Ratua Mayang Garden bisa difungsikan sesuai standar PON," jelasnya. (yan)

Peluru Terpenuhi, Perbakin Kejar Tayang PEKANBARU (VOKAL) - Atlet menembak Riau terus mematangkan persipan menjelang pergelaran akbar PON XVIII 2012, ditambah dengan telah diterimanya kucuran dana dari KONI Riau untuk membeli peluru yang sebelumnya memang menjadi kendala besar bagi atlet. Walaupun belum bisa menyicipi venue PON XVIII yang saat ini masih dalam proses pengerjaan, namun Anang Yulianto cs tetap optimis mampu mewujudkan impian Riau mendulang medali. Beberapa latihan yang kurang mak-

simal dikejar setelah fasilitas pendukung terpenuhi. Karena seperti diketahui, kurangnya pengadaan peluru membuat atlet menembak Riau tidak bisa latihan dengan porsi sesuai program. Pelatih Menembak Riau, Albert Tambunan, Jumat (24/8), mengatakan siap membawa sepuluh atletnya mencapai target di PON mendatang. "Cukup besar bagi kita bantuan memenuhi kebutuhan latihan atlet yang dibantu KONI Riau. Karena bukan hanya Riau, daerah lainpun juga mengeluhkan peluru latihan yang susah

Jelang US Open 2012

Momen Djokovic NEW YORK (VOKAL) Kegagalan meraih medali emas di Olimpiade London lalu menjadi pelajaran berarti bagi Novak Djokovic. Mantan petenis nomor satu dunia ini akan menjadikan US Open 2012 sebagai momentum kebangkitannya pasca kegagalan di ajang terakbar di jagat raya, beberapa waktu lalu. Ambisi Djokovic untuk meraih gelar keenam sepanjang karir atau kedua di musim 2012 pada US Open sangat terbuka. Apalagi, ia tidak berada dalam satu plot dengan saingan utamanya, Andy Murray, yang yang menyingkirkan dirinya di Olimpiade lalu. Artinya, petenis asal Serbia itu akan berhadapan dengan Murray di partai final pada turnamen yang berlangsung di New York itu. Djokovic akan

berada dalam satu bagan dengan Roger Federer, yang memungkinkan keduanya bersua di babak semi final. Seperti diketahui, Djokovic menelan kekalahan dari Murray pada babak semi final Olimpiade London. Kini, Djokovic akan berusaha untuk bangkit dari kegagalan meraih emas di Olimpiade. Sangat sulit untuk bangkit dari kekalahan dari pertandingan Olimpiade. Semua pemain sudah melihat secara langsung hasil undian, ungkap Djokovic, sebagaimana dilansir dari Reuters, Jumat (24/8). Namun, saya rasa sekitar 128 pemain sangat termotivasi untuk menghadapi pertandingan ini, jadi anda tidak bisa menganggap remeh, meski anda diunggulkan untuk menjadi juara, tandasnya. (bbc/rts/sad)

didapat," tukas Albert. Peningkatan para atlet menembak yang saat ini masih berlatih di Jakarta memantapkan rasa optimisme bagi Albert dan jajaran pengurus bahwa Riau bisa mengoleksi 4 medali dari cabor menembak. "Kami targetkan akan memberikan dan menampilkan yang terbaik," tegasnya. Atlet yang diandalkan mencapai target tersebut adalah Anang Yulianto, Safrin Sihombing, Totok Trimartanto, Sholeh, Saro Zawato Zai, Dwi Priyo, Sri Indrayani, Harum Wuhmiar, Barry Agustini dan Erlinawati Ch.(yan)

Dayung Masih Tunggu Realisasi Peralatan PEKANBARU (VOKAL) - Venue dayung yang tengah dipersiapkan untuk difungsikan pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII 2012 mendatang dinyatakan sudah tidak ada masalah lagi. Namun peralatan yang dikhususkan untuk atlet hingga saat ini belum juga terealisasi. Hal tersebut disampaikan Ketua Harian Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Riau, Sanusi Anwar, saat dijumpai di Sekretariat KONI Riau, Jalan Gajah Mada, Pekanbaru, Jumat (24/8). Peralatan itu sendiri berupa perahu cano dan kayak. Jumlahnya sendiri secara keseluruhan 10 unit. Peralatan ini nantinya difokuskan untuk atlet dayung Riau sebagai persiapan menghadapi PON XVIII mendatang. Sanusi menjelaskan, kondisi tersebut akan segera ditangani pihak rekanan atau. "Pihak kontraktor (peralatan, red) menyatakan akan segera menyelsaikannya. Namun kemungkinan, beberapa peralatan itu akan dikirim melalui udara," paparnya. Langkah tersebut diambil melihat kondisi pengiriman barang melalui darat cukup memakan waktu. "Kalau peralatan memang sudah ada, namun jika ada yang baru dan lebih baik lagi otomatis semakin meningkatkan motivasi atlet," jelasnya. Cabang dayung termasuk menjadi andalan Riau di PON mendatang. Lebih kurang 12 medali emas diharapkan mampu direnggut Riau. Kondisi yang membuat Sanusi mengharapkan peralatan tersebut bisa segera difungsikan oleh pedayung besutan Amin Zebo. Saat ini 4 provinsi termasuk Riau yang lolos pra-PON telah melakukan latihan bersama di venue dayung, Danau Kebun Nopi, Kuansing, diantaranya Papua Barat, Kalimantan Timur, Jambi dan Riau.(yan)

Atlet Paralympic Indonesia Bertolak ke London JAKARTA (VOKAL)-Menpora Andi Mallarangeng melepas empat atlet Indonesia yang akan berlaga di ajang Paralympic Games di London. Pada acara yang berlangsung di Kantor Menpora, Jumat (24/8), Andi berharap para atlet Indonesia mampu membawa pulang medali. Ajang Paralympic Games merupakan pesta olahraga bagi penyandang cacat. Event ini biasanya digelar setelah berlangsungnya Olimpiade bagi para atlet normal. Menurut jadwal, Paralympic Games akan dimulai 29 Agustus - 9 September mendatang. Indonesia sendiri hanya menurunkan empat atlet yang akan tampil di empat cabang olahraga. Mereka masingmasing David Jacob (tenis meja class 10), Setyo Budi Hartanto (atletik class F 46), Agus Ngaimin (renang class S6), serta Ni Nengah Widiasih (angkat berat 40 kg). Walau hanya empat orang tapi saya berharap kalian mampu merebut medali, entah itu emas, perak atau perunggu. Saya percaya seluruh rakyat Indonesia memberikan dukungan agar para atlet dapat bertanding, berprestasi setinggi-tingginya di London, ujar Menpora Andi Mallarangeng. Diakui Andi, selama ini atlet difable belum mendapat pembinaan terbaik. Padahal di ASEAN Paragames di Solo tahun lalu, potensi atlet difable luar biasa. Untuk itu, Andi meminta kepada KONI, KOI, PB-PB serta Satlak Prima terus memberikan perhatian kepada atlet difable yang berprestasi. Dengan demikian atlet difable yang bisa tampil di Paralympic Games semakin banyak. (dar) Perwajahan: RINTO HARMIKO


19

KUANSING - KAMPAR 25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 SABTU HARIAN VOKAL

LINTAS Pengaduan Masalah THR Nihil TELUKKUANTAN(VOKAL)-Posko pemantau/ pengaduan tunjangan hari raya (THR) yang dibuka Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), sampai saat ini belum satupun menerima pengaduan masalah THR dari para tenaga kerja di Kuansing. Demikian diungkapkan Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja Kabupaten Kuantan Singingi H Tarmis kepada Harian Vokal di Teluk Kuantan, Jumat (24/8). Menurutnya, semenjak Disosnaker membuka posko pemantau atau pengaduan masalah THR seminggu menjelang lebaran sampai empat hari usai lebaran, belum pernah mendapatkan laporan masalah THR. Dengan demikian, aktivitas di posko pengaduan masih tenang-tenang saja. Namun berkemungkinan setelah kembali bekerja, karyawan baru mengadukan masalah THR ini jika memang ada perusahaan yang tidak membayarkan, katanya. Tarmis menjelaskan, pemberian THR oleh perusahaan terhadap karyawannya memang harus dilaksanakan, karena sudah kewajiban perusahaan sesuai dengan Undang-undang tentang ketenagakerjaan. Bila ada karyawan yang menyampaikan masalah THR ke posko pengaduan, itu hak mereka. Disosnaker juga berkewajiban untuk mencarikan solusi yang tepat dengan mengundang pihak perusahaan, tukasnya. (rep)

H+5, Arus Balik Meningkat TELUKKUANTAN(VOKAL)-Puncak arus balik lebaran di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) untuk jalur darat diprediksi akan terus meningkat sampai H+7 lebaran. Diperkirakan lebih ribuan kendaraan akan melalui jalur lintas barat Kabupaten Kuantan Singingi. Dengan peningkatan arus balik melalui jalur darat tersebut, Dinas Perhubungan dan Informasi Komunikasi (Dishub Infokom) Kabupaten Kuansing sebelumnya telah memetakan titik-titik ruas jalan yang dinilai rawan dilewati kenderaan dan termasuk juga daerah rawan banjir, longsor maupun kemacetan yang disebabkan jalan rusak. Demikian diungkap Kepala Dinas Perhubungan dan Informasi Komunikasi (Dishub Infokom) Kabupaten Kuantan Singingi Hernalis keapda dihubungi Harian Vokal, Jumat (24/8). Katanya, beberapa ruas jalan di Kuansing saat ini tidak mengalami kemacetan meski kenderaan yang hilir mudik saat balik lebaran terus meningkat. Kalau kemacetan arus lalu lintas seperti kota besar belum ditemui. Tetapi kalau daerah rawan longsor seperti di kawasan Bukit betabuh mungkin saja terjadi bila hujan terus mengguyur. Bahkan Kecamatan Inuman diterjang banjir, paparnya. Namun semenjak dibukanya posko lebaran Dishub bersama instansi terkait, pada waktu mudik sampai dengan arus balik di hari ke lima ini, memang tidak ada kenderaan yang terjaring karena sifatnya hanya memberikan pelayanan terutama kepada kenderaan angkutan umum penumpang dan mobil pribadi. Kalau sekiranya para pengendara kenderaan tidak mengetahui jalan, dapat bertanya kepada petugas di posko lebaran yang merupakan tim gabungan Dishub, Polres, Satpol PP, Diskes dan lainlainnya yang bertugas setiap hari, tuturnya. (rep)

HUMAS PEMPROV RIAU

TINJAU VENUE - Gubernur Riau Rusli Zainal (tengah) bersama Bupati Kuansing Sukarmis (kanan) meninjau kesiapan Venue Dayung Kebun Nopi, Desa Bukit Pedusunan, Kecamatan Kuantan Mudik, beberapa waktu lalu.

RTC

SEKRETARIS Daerah Kabupaten Kampar Azwan (dua kanan) mengadakan inspeksi mendadak ke salah satu kantor dinas di lingkungan Pemkab Kampar, Kamis (23/8) kemarin.

Tingkat Kehadiran PNS Hanya 93 Persen BANGKINANG(VOKAL)-Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kampar Azwan mengadakan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah kantor dinas dan bagian di lingkungan Pemkab Kampar, Kamis (23/8) kemarin. Sidak dilakukan untuk mengetahui tingkat kehadiran pada hari pertama masuk setelah cuti lebaran. Dari hasil sidak tersebut diketahui tingkat kehadiran PNS mencapai 93 persen. Sebelum melakukan sidak ke beberapa dinas Sekda Kampar Azwan terlebih dahulu memimpin apel pagi di Kantor Bupati Kampar dan mengumpulkan absensi para pegawai. Usai apel tersebut, Sekda Kampar Azwan bersama rombongan melakuan sidak yang diawali di Kantor Dinas Perhubungan. Di kantor ini Azwan langsung meminta absensi dan mengecek kehadiran para PNS. 40 orang di antaranya tidak hadir dan beralasan tengah melaksanakan dinas luar. Kemudian sidak dilanjutkan

ke Kantor Badan Lingkungan Hidup (BLH). Azwan kembali meminta dan mengecek absensi pegawai dari jumlah 48 orang PNS, hanya 2 orang yang tidak hadir karena sakit. Usai sidak Sekda Kampar Azwan menyatakan cukup puas dengan tingkat kehadiran para PNS dilingkungan pemda Kampar. Alhamdulillah tingkat kehadiran pegawai sangat baik dan yang bolos itu tidak sampai 10 persen, itupun ada yang izin dan sakit. Kalaupun ada beberapa PNS yang tidak hadir dan tanpa

Pupuk Subsidi Langka, Petani Menjerit SIAKHULU(VOKAL)-Warga Desa Kampung Baru, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, mengeluhkan langkanya pupuk bersubsidi saat ini. Seperti yang dirasakan Kelompok Tani Kelapa Sawit Dusun IV Suka Mulia, di desa ini hasil perkebunan petani mulai menurun. Saat pupuk bersubsidi langka, otomatis harga pupuk yang lainnya bertambah mahal. Sehingga dalam merawat sawit mereka tidak berjalan baik, akibat keterbatasan biaya. Akibatnya kesuburan sawit jauh menurun dan hasil panen juga semakin jauh berkurang, kata Parto (40) petani

sawit Dusun Suka Mulia saat, Rabu (15/8) kemarin. Hal senada juga dikatakan Abdul (45), menurutnya panen sawit yang biasanya mencapai 2,1 ton per dua minggu, saat ini menurun hanya jadi 600 kg saja. Tentunya ini sangat merugikan bagi kami sebagai petani, katanya. Katanya, kalau kondisi ini terus berlarut-larut, perekonomian keluarga makin terpuruk dan warga petani menjerit. Maka dari itu, mereka berharap agar Pemerintah Kampar dapat mencarikan solusi untuk mengatasi kelangkaan pupuk bersubsidi tersebut. (hlr/mza)

keterangan, kita akan berikan sangsi secara berjenjang dengan memberikan teguran terlebih dahulu, ujarnya. Dikatakannya, pemerintah te-

lah cukup lama memberikan waktu libur Idul Fitri, dan sudah saatnya PNS harus kembali bekerja seperti biasanya, untuk menjalankan roda pemerintahan, pem-

bangunan dan sosial kemasyarakatan. Apalagi di depan mata kita sudah menanti tugas berat, yakni mensukseskan PON ke XVIII, tukasnya. (rtc/mza)

Pembinaan Olahraga Harus Terus Ditingkatkan KUOK(VOKAL)-Pembinaan olahraga di Kabupaten Kampar harus dilakukan dengan baik, agar terciptanya atlet-atlet professional yang mampu mengharumkan nama daerah apalagi dunia sepak bola yang sudah memasyarakat. Hal ini tentu saja akan memberikan peluang besar bagi atlet untuk meraih kesuksesan. Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Kampar H Ibrahim Ali dalam sambutannya pada pembukaan turnamen sepakbola Persatuan Pemuda Pulai Balai (P3B) di lapangan hijau Desa Empat Balai, Kecamatan Kuok, Kamis (23/8) Saya memberikan apresiasi kepada masyarakat, khususnya pemuda Desa Empat Balai yang telah mengadakan kegiatan positif ini. Kegiatan ini mampu memberikan tontonan yang menarik bagi masyarakat yang pulang kampung di Hari Raya Idul Fitri ini, ujar Ibrahim Ali. Ditambahkannya, pemerintah seharusnya mendukung turnamen tahunan ini karena sudah diadakan masyarakat sebanyak 52 kali yang berarti sudah 52 tahun sudah berjalan. Diharapkan ke depan kegiatan ini akan menjadi pertimbangan dan menjadi perhatian sangat serius bagi pemerintah. Oleh sebab itu, mari kita tingkatkan pembinaan yang lebih baik lagi di dunia olahraga. Kegiatan ini merupakan kegiatan ta-

hunan yang bertujuan untuk mengundang para perantau yang berasal dari luar daerah baik dari Malaysia maupun dari daerah lain dalam bersilahturahmi, jelasnya. Sementara itu, Ketua Panitia Adrianus dalam kesempatan tersebut mengatakan, turnamen kali ini diikuti sebanyak 27 klub sepak bola yang ada di Kabupaten Kampar, yang nantinya

akan meraih penghargaan sebesar Rp15 Juta untuk juara I dan Rp12 Juta untuk juara II. Hadir pada acara tersebut Wakil Ketua DPRD Kampar H Yurjani Moga, anggota DPRD Kampar Eka Demi Yustra, Syukri, Kadis Pasar Kebersihan dan Pertamanan Kabupaten Kampar H Basrun, Camat Kuok H Tabrani, tokoh pemuda, serta mayarakat Desa Pulau Terap. (yal)

APRIYALDI

WAKIL Bupati Kampar H Ibrahim Ali menendang bola pada pembukaan turnamen sepakbola Persatuan Pemuda Pulai Balai (P3B) di lapangan hijau Desa Empat Balai, Kecamatan Kuok, Kamis (23/8). 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456 123456

JAMU SEHAT PRIA Kapsul Urat Madu Obat Kuat & Tahan Lama. Depkes 053348661. Aneka Sablon Jl. Nangka 2 Dumai Harga Perdus Rp.100rb. 1 Sachet 2 Kapsul Rp.20rb. Hub: 0852 78766357

K E DA I K O P I S U L I Menyediakan : -Mie Hok Kien -Mie Kangkung Belacan -Mie Ayam/Pangsit -Mie Pangsit Goreng -Lo Mie/Fumi/Siram/Goreng -Bubur Ayam Hongkong -Nasi Capcai -Nasi Goreng Sea Food -Cap Cai Goreng/Kuah -Kwetiau Siram Sea Food Pesan Antar Jl. Belimbing No. 100 D Pekanbaru Telp. 0761 7755 662

TA N A K A E L E C T RO N I C

Menjual : Berbagai Macam Perlengkapan Elektronik Audio Video Jl. Diponegoro/Sukajadi No. 124 Telp. (0765) 36571 Dumai

Penanggung jawab/Redaktur: MARZULI ADI

PACIFIK AUDIO Menjual : Accesoris Mobil, Variasi, Audio, Kaca Film, Jok Mobil, Salon Luar & Dalam, AC Mobil dll Alamat: Jl. Diponegoro/Sukajadi No.92 Dumai - Riau

DUNIA DIGITAL Computer & Electronik Equipment

Hubungi : Jl. Hasanuddin / Ombak Telp. (0765) 439997 / 439978 Dumai

Perwajahan : ZULQIFLI


20

ROKAN HILIR

SABTU

HARIAN VOKAL

LINTAS MPI Siap Menjadi Mitra Pemkab Rohil BAGANSIAPIAPI (VOKAL)-Mantan anggota DPRD Rokan Hilir (Rohil), Mustoyo selaku penerima mandat pendeklarasian Masyarakat Pencasila Indonesia (MPI) di Rohil menyatakan kesiapannya menjadi mitra Pemerintah dan mendukung penuh pembangunan yang teMUSTOYO lah dan yang akan dilaksanakan demi kemajuan masyarakat Rohil. Pernyataan itu disampaikan Mustoyo Sabtu pekan lalu di Bagansiapiapi. Menurut Mustoyo,keberadaan ormas semakin berkembang di Rokan Hilir. Salah satunya yang bakal hadir adalah Ormas Masyarakat Pancasila Indonesia (MPI). Ia bertekad untuk menciptakan lapangan kerja seluas-luasnya bagi masyarakat dan organisasi, sebab organisasinya (MPI) bukan organisasi berbasis preman. Menurut Mustoyo dirinya telah menerima mandat untuk mendirikan MPI Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Kabupaten Rohil keberadaan organisasi ini telah ada sejak 22 November 2009 lalu dan untuk Rohil baru akan dilaksanakan musyawarah cabang pembentukan pengurus setelah lebaran. "Saya sebagai penerima mandat belum tentu menjadi ketua kabupaten, karena dalam penentuan kepengurusan akan dilaksanakan secara demokratis," kata Mustoyo. Dijelaskan Mustoyo,untuk keanggotaan MPI sendiri boleh dari semua kalangan,termasuk kalangan rekan-rekan Pers juga suda ada wadahnya di MPI. Artinya MPI yang berkantor pusat di Medan Sumatera Utara itu tidak membedakan suku,ras dan golongan. "Nanti jika sudah terbentuk secara resmi di Rohil MPI, akan segera melakukan audiensi dengan Bupati Rohil, Ketua DPRD, Polres Rohil, Kodim 0303 di Bengkalis dan Kesbang Polinmas Rohil. "MPI ini juga memiliki beberapa organisasi sayap, mulai dari Brigade Mahasiswa, Majelis Putri, Komando Khusus, Majelis Wartawan, Dewan Guru, Lembaga Tani, Lembaga Buruh, Lembaga Nelayan, Badan Pengembangan Ekonomi dan Lembaga Bantuan Hukum (LBH). Untuk Ketua di tingkat pusat (Medan, red) organisasi ini dipimpin Maherbansyah dan untuk di Provinsi Riau Rumando Nasution dan kalau memang nanti dipercaya, Mustoyo akan memegang kepengurusan untuk Rokan Hilir," terangnya Antusiasme masyarakat untuk bergabung di MPI ini katanya cukup tinggi, terbukti, meski belum defenitif, Sembilan kecamatan telah menyatakan untuk bergabung. “Sembilan Dewan Pimpinan Kecamatan sudah mau bergabung dan talah ada, Tanah Putih, Pujud, Rantau Kopar, Tanjung Melawan, Rimbang Melintang, Bangko Pusako, Bagansinembah, Simpang Kanan, Kubu,” katanya. (bin)

Festival Malam Takbir

Dinas Cipta Karya Juara Pertama

BAGANSIAPIAPI (VOKAL) - Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dinobatkan juara pertama dalam kelompok golongan I miniatur tingkat instansi pada festival malam takbir dan lampu colok di Kota Bagansiapipi, kabupaten Rohil. Sedangkan juara satu kelompok golongan II miniatur tingkat Musallah diraih oleh Musalla Nurul Salam. Sedangkan kelompok golongan non miniatur (umum) juara pertama diraih oleh Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Bagansiapiapi. Pengumuman para pemenang lomba lampu colok malam takbir tersebut diumukna seusai shalat Idul Fitri di lapangan Porteba Jalan Perwira Bagansiapiapi, kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Minggu (19/8) lalu. Sedangkan untuk lomba lampu colok non miniatur, juara pertama diraih oleh Jalan Madrasah RT 014 Kelurahan Bagan Timur, Bagansiapiapi. Juara kedua Jalan Sekip dan ditempat ketiga Jalan Pulau Baru. Kepada para pemenang panitia memberikan hadiah berupa uang tunai termasuk kepada juara harapan dan hadiah hiburan kepada peserta lainnya. Informasi yang dihimpun hadiah juara sebesar Rp20 juta, juara dua sebesar Rp15 juta dan juara tiga Rp10 juta. Juara harapan satu Rp7 juta, juara harapan dua Rp5 juta dan juara harapan tiga Rp3 juta. Sedangkan untuk lomba lampu colok, panitia juga menyediakan hadiah uang tunai untuk juara pertama sebesar Rp12 juta, juara dua Rp10 juta, juara tiga Rp5 juta. sedangkan juara harapan pertama Rp4 juta, juara harapan dua Rp3 juta, juara harapan tiga Rp2 juta dan hadiah hiburan kepada sepuluh peserta masing-masing Rp1 juta. "Alhamdulillah, Jalan Sekip juara kedua dalam lomba lampu colok," ujar Jhon warga setempat. (krc/rud)

PULUHAN pelajar mengikuti pawai takbir yang ditajah oleh Pemkab Rokan Hilir di Kota Bagansiapiapi, Sabtu (18/8). Panitia juga menilai peserta terbaik dan diberi hadiah uang.

Sekda Pemkab Rohil Sekretariat DPRD Mobil Ambulance Pemadam Kebarakan Polsek Bangko Kantor Kecamatan Bangko Dinas Kesehatan Dinas Kehutanan Dinas PMD Rohil Dinas Pendidikan Dinas Kimpraswil Dispenda Rohil Penanggung jawab/Redaktur: BAKHTARUDDIN

: 0767-24287 : 0767-24567 : 0767-21040 : 0767-21130 : 0767-21110 : 0767-21010 : 0767-24381 : 0767-21710 : 0767-24284 : 0767-23277 : 0767-24385 : 0767-22061

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433

Open House Bupati Dipadati Ribuan Masyarakat BAGANSIAPIAPI (VOKAL) - Setelah shalat Idul Fitri 1433 H Bupati Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) H Annas Maamun menggelar "Open House" di rumah dinasnya Jalan Perwira Bagansiapiapi, Minggu (19/8). Ribuan masyarakat memadati rumah dinas bupati untuk bersalaman dengan orang nomor satu di Negeri Seribu Kubah itu. Selain bersilaturami dan bersalaman mereka juga menikmati masakan ala prasmanan yang disediakan panitia open house. Tampak hadir Ketua DPRD Rohil, Nasrudin Hasan, Wabup H Suyatno, Setdakab Rohil, Wan Amir Firdaus, Kepala Dinas, Badan dan Kantor dilingkungan Pemkab Rohil. Mereka berbaur dengan masyarakat. "Saya mengucapkan minal aidin wal faidzhin mohon maaf lahir dan bathin," tutur H Annas Maamun kepada setiap masyarakat yang menyalaminya. Pantauan di lapangan setelah melakukan shalat Idul Fitri di lapangan Porteba di samping rumah dinas bupati, ribuan masyarakat langsung mengunjungi rumah dinas bupati untuk melakukan salam-salaman. "Kita mengucapkan selamat hari raya minal aidin wal faidzhin mohon maaf lahir dan bathin sekaligus kita doakan agar H Annas selalu sehat," kata Rosmy seorang warga Bagansiapiapi kepada wartawan usai bersalaman dengan H Annas Maamun. (krc/rud)

KRC

BUPATI Rokan Hilir H Annas Mamaun (kanan) berbincang dengan masyarakat dalam acara open house di rumah dinasnya, Minggu (19/8) lalu.

n Perekaman Data E-KTP Baru 53 Persen

Disdukcapil Tetap Optimis BAGANSIAPIAPI (VOKAL)- Meski realisasi proses perekaman data e-KTP di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) baru mencapai 53 persen, namun Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Rohil tetap optimis target perekaman e-KTP akan tuntas sesuai target, yakni September 2012 mendatang. Demikian dikatakan Kepala Disdukcapil Rohil, Amirudin ketika dikonfirmasi, Jumat (24/8). Menurutnya, secara keseluruhan proses perekaman data penduduk wajib e-KTP di kecamatan tetap berjalan dan tidak ada kendala dalam pelaksanaanya. Bagi kecamatan yang memiliki kuota penduduk tertinggi, Disdukcapil mendistribusikan alat tambahan untuk membantu mempercepat proses perekaman data seperti Bagansinembah, Tanah Putih,

Rimbo Melintang dan Bangko. "Kita berharap proses perekaman data di kecamatan bisa mencapai target hingga 50 persen. Untuk Kecamatan Bagansinembah sudah didrop 9 unit alat bantuan beserta tenaga operatornya, karena kuota penduduknya lebih besar dibandingkan kecamatan lain, seperti Bangko, Tanah Putih dan Rimbo Melintang," katanya. Selain perkembangan perekaman data, ada beberapa per-

Malam Takbir, Annas Maamun Naik Becak BAGANSIAPIAPI (VOKAL) - Bupati Rokan Hilir (Rohil), H Annas Maamun naik becak dalam acara pawai malam takbir yang digelar Pemkab Rohil, Sabtu (18/8) lalu. Pawai yang dimulai di depan Kantor Bupati Jalan Merdeka Bagansiapiapi, diikuti instansi pemerintah, pelajar, kalangan swasta dan masyarakat umum itu menjadi perhatian ribuan masyarakat Kota Bagansiapiapi dan sekitarnya. Ketua panitia Rahmatul Zamri menegaskan, dasar kegiatan pawai takbir adalah keputusan bupati tentang penyelenggara Idul Fitri. Ia menegaskan, perlombaan takbir adalah kegiatan rutin Pemdakab Rohil untuk silaturahmi sekaligus menyemarakkan malam takbir. Dijelaskannya, kelompok I yakni miniatur diikuti sebanyak 26 kenderaan hias selu-

ruh Kadis, Masjid, dan ormas. Kelompok II yakni Mushalla, sekolah diikuti sebanyak 10 peserta. Sedangkan kelompok non miniatur untuk seluruh / umum diikuti sebanyak 28 peserta dengan ditambah seratus becak hias termasuk kelompok seniman. "Lomba lampu colok sebanyak 28 peserta selama tiga malam,"katanya. Bupati Rokan Hilir H.Annas Maamun dalam sambutannya tak lupa mengucapkan banyak terima kasih kepada para peserta yang tak henti-hentinya mengumandangkan takbir. "Pada kesempatan ini saya mengucapkan selamat Idul Fitri. Minal aidin wal faidzin mohon maaf lahir dan bathin atas segala kesalahan," kata Annas mengakhir kata sambutannya. (krc/rud)

secara aplusan. Nanti mereka bergantian untuk melakukan monitoring di kecamatan, yakni soalan ditemui, yakni optima- 3 orang dalam 1 kecamatan selisasi kedatangan masyarakat cara bergilir,' Jelasnya. Kadis mengaku pengiriman kekantor camat yang kurang antusias. "Mengantisipasinya, petugas kelapangan sekaligus untuk mengirimkan kita sudah minta RT sebahagian kecil data setempat untuk terus perekaman yangt bememberikan imbaulum terkirimkan. Ia an kepada masyaramemperkirakan kat pentingnya kepembagian kartu pemilikan identitas identitas diri (KTP) diri tersebut. Kita judilakukan setelah ga mendapat intruktuntas proses pengirsi dari Kemendagri man data kepuuntuk segera menyesat,"Bagi warga yang lesaikan proses petidak memiliki atau rekaman sesuai jadAMIRUDIN kehilangan KTP cuwal ditentukan," sekup hanya menyerahkan bukti butnya. Agar pendataan maksimal, kartu keluarga kepada petugas Disdukcapil mengutus petugas untuk proses entri data," jemelakukan monitoring kelapa- lasnya. Ia menambahkan, jika dalam ngan untuk memantau proses data perekaman yang belum 100 ribu jiwa ada sekitar 10 perterkirim ke pusat. "Ada delapan sen warga yang tidak terdata orang petugas yang kita kirim maka akan dilakukan injeksi LAPORAN:

ASBINSYAH/ROKAN HILIR

dengan data yang baru ,"Tidak mungkin dilakukan proses perekaman data kalau orangnya tidak ada, dan aka dimasukan dengan data yang baru. Lambanya proses pengambilan data warga karena adanya kendala, seperti daftar ganda, meninggal dunia, dan tidak berdomilisi didaerah," sebutnya. Menurutnya, rata-rata warga kecamatan di Kabupaten Rohil masih rendah tingkat kesadarannya melaksanakan perekaman data e-KTP. Hanya ada dua kecamatan yang warganya memiliki kesadaran tinggi dalam melaksanakan program e-KTP yakni warga Kecamatan Bagansinembah dan Bangko Pusako."Ratarata masih rendah tingkat kesadaran warga di Kecamatan dalam mengurus e-KTP. Hanya dua yang termasuk tinggi kesadaran warganya yaitu Kecamatan Bagansinembah dan Bangko Pusako, selebihnya ya itu tadi masih rendah," ujarnya. (***)

DPRD: Pansus LPP Urgen Dibentuk BAGANSIAPIAPI (VOKAL)-Ketua Komisi I DPRD Rokan Hilir (Rohil), Dedi Humadi mengatakan Panitia Khusus (Pansus) Laporan Pelaksanaan Pertanggungjawaban (LPP) Anggaran APBD 2011 sangat urgen dibentuk, menyusul selesainya laporan Audit yang dilakukan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), dua pekan lalu. LPP sendiri sudah dibicarakan dalam Badan Musyawarah, dengan fungsi utama melakukan perhitungan berdasarkan audit BPK. "Menindaklanjuti audit, pemerintah daerah kabupaten sudah menyurati DPRD tiga pekan lalu untuk jadwal pengantaran LPP APBD 2011," ungkap Dedi belum lama ini. Pansus LPP nantinya, ujar politisi partai Golkar ini bakal men-

cocokkan dengan hasil audit yang sudah diterima, melihat bagian yang perlu dievaluasi, memberikan catatan dan jika ada temuan yang tidak cocok harus dikoreksi. "Misalnya mengenai penyerapan dana, kemajuan kerja yang dilakukan satker, sebagaimana mengacu pada peraturan daerah nomor 2 tahun 2004 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah," kata Dedi. Pembahasan pansus, terang Dedi, untuk kepentingan anggaran yang dipergunakan oleh Pemerintah Kabupaten selama ini. Apabila ada sejumlah data keuangan yang tidak singkron, maka hal itu perlu mendapat penjelasan dan pembahasan bersama antara pansus DPRD dengan pemerintah. Apalagi

nantinya akan dijadikan dalam bentuk peraturan daerah sehingga perlu kajian dan singkronisasi antara data kedua belah pihak tersebut. Sementara terkait penyelesaian sengketa yang terjadi di kepenghuluan Putat kecamatan Tanah Putih yang sempat dimediasi oleh DPRD Rohil beberapa waktu lalu, Dedi mengatakan perlu dibentuk Tim Pencari Fakta (TPF) yang melibatkan berbagai unsur agar masalah itu dapat ditangani dengan baik. "Kita telah surati pemerintah kabupaten untuk agenda hearing namun jadwalnya belum turun sampai saat ini dengan kata lain surat dari DPRD itu belum dibalas Pemda," pungkas Dedi. (bin)

n Selama Operasi Ketupat 2012

Lakalantas Didominasi Sepeda Motor UJUNGTANJUNG (VOKAL)-Kecelakaan lalu lintas selama Operasi Ketupat 2012 (OK 2012) di wilayah hukum Polres Rokan Hilir (Rohil) didominasi oleh sepeda motor. Dari 10 kasus lakalantas yang terdata di Satuan Lalu Lintas Polres Rohil, sepanjang Ramadan hingga lima hari pasca lebaran, Jumat (24/8) mayoritas adalah pengendara sepeda motor. Hal ini dijelaskan oleh Kepala Satuan (Kasat) Lantas Polres Rohil, AKP Daud Sianturi. Sementara dari segi kuantitas angka kecelakaan lalu lintas selama mudik dan arus balik lebaran mengalami penurunan jika dibanding lebaran tahun lalu. "Tapi dibandingkan tahun lalu angka kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum polres Rohil turun drastis," kata Daud. Dia menuturkan, penurunan disebabkan kesadaran penguna jalan meningkat disamping adanya perbaikian jalan yang dilakukan oleh provinsi maupun pemerintah kabupaten. Menurut Daud, dari sekian peristiwa lakalantas sejauh ini tidak ada korban jiwa. "Kebanyakan terjadi di jalur lintas provinsi ke arah

Bagansiapiapi," terangnya. Dari data olah tempat kejadian perkara (olah TKP), faktor pengendara yang memaksakan diri menjadi penyebab utama kecelakaan. Dimana pengendara yang sudah mengantuk tetap memaksakan diri untuk memacu kenderaannya. Dari sekian ruas jalan di Rohil, ada beberapa titik rawan laka lantas, salah satunya di Jalan Lintas Bagan Batu hingga Simpang Martabak. Untuk mengantisipasi terjadinya laka lantas di titik itu, Polres Rohil memprioritaskan pengamanan di kawasan itu. Hal hasil sampai saat ini di kawasan tersebut nihil laka lantas. "Harapan kita situasi ini bisa terus bertahan sampai arus balik selesai," cetusnya. Penurunan angka lakalantas itu terangnya tidak terlepas dari persiapan yang matang, koordinasi menyeluruh yang dilakukan pihak kepolisian dan secara intensif bersama unsur dari Dinas Kesehatan, Pemadam Kebakaran, Satpol PP, PMI Kabupaten Rohil dan instansi lainnya dalam menjalankan tugas bersama-

sama di pos pam yang ada di sejumlah tempat di kabupaten Rohil. Pos pam OK 2012 sendiri bakal berakhir sepekan setelah lebaran (H+7), tepatnya pada Minggu (26/ 8) pukul 00.00 WIB dan diper-

kirakan pada hari ini merupakan menjadi puncak arus balik. "Kalau tidak ada perpanjangan masa operasi, lusa sudah berakhir. Kita berharap sampai selesai ops tidak terjadi lakalantas, karena itu kita imbau bagi

penguna jalan khususnya dalam arus balik selalu hati-hati. Jangan memaksakan diri untuk sampai secepatnya di tempat tujuan jika lelah, sebaiknya beristirahat di tempat yang kondusif," pungkasnya. (bin)

KRC

KAPOLRES Rokan Hilir, AKBP Auliansyah Lubus menyerahkan bingkisan kepada personel yang bertugas di Pos Pam Lebaran beberapa hari lalu. Perwajahan : ZULQIFLI


PELALAWAN

SABTU

21

HARIAN VOKAL

25 Agustus 2012/ 7 Syawal 1433 H

Bupati Minta Disdik Selesaikan Masalah SMKN PANGKALANKERINCI(VOKAL)-Bupati Pelalawan HM Haris meminta Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Pelalawan segera menyelesaikan permasalahan SMKN 1 Pangkalan Kerinci yang tidak kunjung selesai. Jika hal itu tidak cepat diselesaikan, dikhawatirkan akan memberi dampak buruk pada proses belajar mengajar di sekolah tersebut.

LAPORAN:

FARIKHIN/ PELALAWAN

Bupati mengaku sudah menerima informasi banyaknya guru dan siswa di sekolah itu yang masih melakukan aksi protes terhadap kepemimpinan

kepala sekolah. Dikatakan, masalah itu sedang diselidiki secara intensif. Dia memastikan akan ada keputusan dalam waktu dekat ini. Terimakasih sudah memberikan saya informasi mengenai SMKN 1 Pang-

kalan Kerinci. Saya sudah minta Disdik Pelalawan segera menyelesaikannya. Jangan sampai berlarut, ujar Bupati, Kamis (23/8) lalu di gedung DPRD Pelalawan. Menurut dia, tidak ada masalah serius dengan

SMKN 1 Pangkalan Kerinci. Penyakitnya akan kita sembuhkan, kata Bupati tersenyum. Di tempat terpisah Kepala Disdik Pelalawan MD Rizal mengatakan, pihaknya sudah melakukan pertemuan dengan seluruh tenaga

pengajar SMKN 1 Pangkalan Kerinci. Ditegaskan Rizal, masalah itu sudah menemukan titik terang. Tinggal menunggu waktu saja. Kita sudah menemui titik terangnya. Saya akan segera sampaikan ke Bupati, pungkasnya.(***)

LINTAS Kunjungan ke Puskesmas Normal PANGKALAN KERINCI(VOKAL) Empat hari pasca Lebaran Idul Fitri 1433 H, kunjungan masyarakat ke Puskesmas Pangkalan Kerinci belum menunjukkan peningkatan atau masih dalam kondisi normal. Kebanyakan pasien yang mendatangi Puskesmas tersebut mengeluhkan penyakit saluran pencernaan. Demikian d isampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Pelalawan Darwis Alkadam, Jumat (24/8) saat melakukan peninjauan ke Puskesmas Pangkalan Kerinci. Ya, dari data yang kita lihat, kunjungan warga masih normal karena warga masih banyak yang mudik. Umumnya warga yang datang memeriksakan kesehatan d i Puskesmas Pangkalan Kerinci mengeluhkan penyakit pencernaan, seperti diare. Selain penyakit saluran pencernaan, penyakit yang banyak dikeluhkan adalah sakit gigi dan mulut, batuk, pilek. Ada juga pasien yang datang memeriksakan tekanan darah dan kolesterol, terang Darwis. Sementara itu, Kepala Puskesmas Pangkalan Kerinci Drg Erl inda melalui Kasubag TU Puskesmas Pangkalan Kerinci ket ika d ikonfirmasi mengungkapkan, berdasarkan data, kunjungan warga pasca Lebaran ke Puskesmas Pangkalan Kerinci antara 65 hingga 100 orang per hari. Sudah menjadi tradisi, saat Lebaran masyarakat kurang menjaga pola makan. Kecenderungan mengkonsumsi makanan yang berlebihan menyebabkan timbulnya berbagai penyakit pencernaan, termasuk sakit gigi, pusing, demam dan tekanan darah tinggi, katanya. Jika tidak membatasi diri mengkonsumsi makanan, imbuhnya, setelah sebulan menjalankan puasa akan sangat rentan terserang berbagai penyakit. Umumnya penyakit tersebut bisa diatasi dengan pola makan yang teratur. (fkh)

NET

MEMASUKI H+4 Idul Fitri, para pedagang di Pasar Baru Pangkalan Kerinci mulai melakukan aktivitas perdagangan. Beraneka jenis sayuran terlihat dipajang pedagang di depan kios mereka.

r H+4 Idul Fitri 1433 H

Aktivitas Pasar Baru Pangkalan Kerinci Mulai Ramai PANGKALAN KERINCI (VOKAL)-Pada H+4 Lebaran Idul Fitri 1433 H, tepatnya Jumat (24/ 8) para pedagang di Pasar Baru Pangkalan Kerinci terlihat mulai melakukan aktivitas mereka seperti biasa. Dari pantauan Vokal di Pasar baru Pangkalan Kerinci, aktivitas jual-beli belum seramai hari-hari biasanya. Bahkan sejumlah toko terlihat masih terlihat tutup. Menurut Imron (26), salah seorang pedagang sayur di Pasar

Baru, dirinya sudah mulai menggelar barang dagangannya sejak Rabu (22/8) lalu. Karena pedagangnya sedikit, barang dagangan saya jadi cepat habis, katanya sambil tersenyum. Kendati masih minus saingan, namun Imron berharap seluruh pedagang yang biasa berjualan di Pasar Baru itu bisa kembali berdagang seperti biasanya. Beberapa los yang berada di luar pasar secara perla-

han mulai disibukkan aktivitas jual beli dari masyarakat yang berbelanja kebutuhan seharihari. Rusdi (46), pedagang ikan di pasar itu mengaku sudah mulai mendapat pasokan ikan segar dari pengumpul yang datang dari sejumlah daerah penghasil ikan. Aktivitas pasar ini mulai diisi oleh sejumlah pedagang. Warga pun mulai ramai mendatangi pasar untuk berbelanja, kata dia.

Kebanyakan pembeli yang datang ke pasar itu, menurut beberapa pedagang, untuk membeli sayuran dan ikan segar. Aktivistas pedagang yang menjajakan makanan di pasar tradisional tersebut juga mulai ramai pembeli. Menurut Mahmud (31), pedagang barang kebutuhan pokok, calon pembeli beberapa kebutuhan pokok, seperti minyak goreng, mie instan, telur, beras, dan gula

pasir, juga membeli rokok. Mahmud bersama istri dan seorang pegawainya terlihat sibuk melayani pembeli. Dikatakannya, pembeli kebanyakan adalah pelanggan rutin yang sebagiannya adalah pedagang juga di tempat tinggalnya masing-masing. Menghadapi tingginya permintaan pelanggan, pihaknya sudah menyiapkan stok barang lebih banyak dari hari-hari biasa. (fkh)

INDRAGIRI HILIR

Jumlah PNS Mangkir Naik 1,22 Persen LINTAS

r Hasil Sidak Hari Pertama

Makam Tuan Guru Sepat Ramai Pengungjung

M FAISAL/ INHIL

TEMBILAHAN(VOKAL)-Dalam masa liburan Idul Fitri 1433 H, lokasi obyek wisata religius atau berziarah ke makam Tuan Guru Syech Abdurrahman Siddiq Al Banjari atau yang lebih dikenal dengan Tuan Guru Sapat menjadi salah satu tujuan favorit masyarakat Indragiri Hilir (Inhil). Di samping berwisata, para pengunjung berharap mendapat limpahan berkah dari Allah SWT melalui ziarah ke makam mufti Kerajaan Indragiri ini. Dengan menumpang kendaraan air atau biasa disebut pompong oleh masyarakat tempatan, makam Tuan Guru Syech Abdurrahman Sidiq Al Banjari yang berada di Parit Hidayah, Kelurahan Sapat, Kecamatan Kuindra dapat ditempuh dengan waktu sekitar 1 jam dari Kota Tembilahan, pusat Kabupaten Indragiri Hilir. Sesampainya di dermaga Parit Hidayah, penziarah masih harus menempuh perjalanan darat sejauh 2,3 kilo meter (km) menuju makam tuan guru. Meski bisa ditempuh dengan berjalan kaki, namun untuk mempermudah perjalanan juga tersedia kendaraan ojek roda dua. Sesampai di lokasi, sebelum menuju makam Tuan Guru, rombongan penziarah terlebih dahulu menuju rumah singgah untuk memintakan doa. Biasanya mereka menyempatkan diri melakukan salat di Masjid Al Hidayah. Sebagian penziarah yang membawa anak-anak mereka juga menyempatkan diri untuk memandikan anak-anak mereka di sumur yang pertama kali dibuat Tuan Guru Sapat sebagai tempat mengambil air wudhu. Di makam tuan guru, penziarah membacakan Surat Yassin, kemudian memanjatkan doa. Hampir setiap menjelang datangnya bulan Ramadan dan Idul Fitri saya dan keluarga menyempatkan diri melakukan ziarah ke makam tuan guru. Kita tak punya tujuan lain selain berharap berkah keselamatan dari Allah. Bagaimanapun juga, tuan guru selama hidupnya berbakti di jalan Allah. Mudah-mudahan dengan berziarah ke makam beliau kita juga mendapatkan limpahan berkah, ujar Abdullah, salah seorang penziarah kepada Vokal, Jumat (24/8). Menurut Abdullah, dengan melakukan ziarah tersebut berarti para penziarah selalu mengingat perjuangan Tuan Guru Sapat atau Syech Abdurrahman Sidiq Al Banjari dalam berjuang menegakkan syiar Islam di wilayah Kerajaan Indragiri. (fsl) Penanggung Jawab/Redaktur: DELFI INDRA

LAPORAN:

TEMBILAHAN(VOKAL) Hasil inspeksi mendadak (sidak) yang dilakukan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Indragiri Hilir (Inhil) bersama Kepala Badab Kepegawaian Daerah (BKD) Inhil, Kamis (23/ 8) lalu ke beberapa SKPD, jumlah pegawai negeri sipil (PNS)

yang mangkir masuk kerja pada hari pertama setelah cuti bersama Lebaran Idul Fitri 1433 H sebanyak 2,77 persen. Jumlah tersebut meningkat 1,22 persen dibanding tahun sebelumnya. Hal tersebut disampaikan Kepala BKD Inhil Afrizal MP, Jumat (24/8) di Tembilahan. Menurutnya, sesuai laporan yang sudah masuk dari seluruh dinas dan instansi, baik di lingkungan Pemkab maupun di ti-

ngkat kecamatan, jumlah PNS yang tidak masuk kerja mengalami kenaikan. Tahun sebelumnya tingkat kehadiran PNS setelah liburan Lebaran sebesar 98,45%, namun pada Lebaran 1433 H hanya 97,23% Bagi mereka yang kedapatan mangkir masuk kerja tanpa alasan yang jelas akan dikenakan sanksi sesuai mekanisme kebijakan pimpinan yang berlaku, tegas Afrizal. Bahkan, imbuhnya, untuk menimbulkan efek jera bagi PNS yang tidak disiplin sesuai dengan

imbauan yang sudah disampaikan, selain diberi sanksi sesuai PP 53, juga akan diberikan sanksi lainnya sesuai perintah atasan. Menurut Afrizal, pemberian sanksi kepada PNS tanpa pandang bulu serta tidak memandang golongan. Siapapun yang tidak masuk kerja setelah cuti bersama Lebaran akan terkena sanksi. Saat ditanya penyebab naiknya jumlah PNS yang mangkir dibanding tahun sebelumnya, Afrizal belum bisa menjelaskan secara rinci. Meski jauh-jauh

hari pihaknya sudah mengeluarkan edaran sebelum memasuki masa cuti bersama, namun dalam kenyataannya masih ada sebagian PNS yang tidak disiplin Sebelum cuti bersama Lebaran kita sudah mengeluarkan edaran terkait batas waktu liburan. Namu ternyata masih banyak PNS yang tidak disiplin. Kita belum bisa memastikan apa penyebabnya. Namun yang jelas, mereka yang mangkir itu akan diberikan sanksi tegas, pungkasnya. (***)

Tujuh Rumah Ludes Dilalap Api TEMBILAHAN(VOKAL) Sebanyak tujuh unit rumah di Jalan Bunga Padi Pulau Kijang, Kecamatan Reteh pada hari Kamis (24/8) lalu sekira pukul 12.15 WIB ludes dilalap si jago merah. Penyebab kebakaran diduga akibat hubungan pendek atau korsleting listrik dari sebuah rumah warga yang sedang diti-

ngalkan penghuninya. Api diduga berasal dari rumah warga bernama Syamsuri. Saat peristiwa kebakaran itu terjadi, rumah tersebut dalam keadaan kosong. Kerugian ditaksir mencapai Rp500 juta, ujar Kapolres Inhil AKBP Dedi Rahman Dayan SIK melalui perwira Humas Ipda Agus Sihombi-

ng, Kamis (23/8). Ditambahkan Ipda Agus, ketujuh unit rumah yang terbakar itu adalah rumah milik H Abas (alm), kemudian rumah Syamsuri, warung Samudera Sembiring, warung Kabul, warung H Kasim, warung Kadir yang sedang dalam keadaan kosong, serta rumah service TV milik Wahab atau depot

obat Abu Bakar. Api berhasil dipadamkan berkat kerja sama seluruh masyarakat. Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini. Tempat kejadian perkara (TKP, red) sudah kita amankan, pungkas Ipda Agus. Terima Bantuan Hari Jumat (24/8) para korban

FAISAL

SAMPAIKAN TAUSIYAH-Bupati Indragiri Hilir Indra M Adnan menyampaikan tausiahnya saat menjadi khatib salat Idul Fitri 1433 H, Minggu (19/8), di lapangan upacara, Jalan Gajah Mada, Tembilahan.

kebakaran tersebut menerima bantuan sembako serta beberapa pakaian bekas dari pihak kecamatan. Penyerahan bantuan dilakukan langsung oleh Camat Reteh Kamren didampingi lurah dan tokoh masyarakat setempat. Saya berharap warga yang terkena musibah kebakaran ini tidak menilai besar atau kecilnya bantuan ini, tetapi hendaknya dinilai dari segi positifnya. Bahwa bantuan ini sebagai bentuk rasa kepedulian pemerintah daerah terhadap warganya yang ditimpa musibah, kata Camat Reteh Kamren kepada Vokal, Jumat (25/8) Lebih jauh diungkapkan camat, sebagian korban kebakaran itu untuk sementara ada yang menginap di posko yang sudah disediakan Pemerintah Kecamatan Reteh, dan sebagian lagi ada yang tinggal di rumah keluarganya Bagi mereka yang tidak memiliki keluarga, sementara bisa menempati posko yang sudah kita sediakan. Tetapi mereka yang punya keluarga bisa menumpang di tempat sanak familinya, kata camat. Untuk meringankan beban para korban kebakaran, Pemerintah Kecamatan Reteh dibantu pemuda dan tokoh masyarakat setempat membuka dompet peduli kebakaran. Hasil sumbangan para darmawan itu nantinya akan diberikan kepada para korban musibah kebakaran.(fsl) Perwajahan: ANDIXER


22

SABTU

HARIAN VOKAL

LINTAS Program SM-3T Akan Diperluas JAKARTA(VOKAL)-Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh mengatakan, program Sarjana Mendidik di daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (SM3T) merupakan jalan pintas untuk menutup kekurangan guru. Itu mengapa pihaknya akan melanjutkan program tersebut sejalan dengan perluasan wilayahnya. "Program ini shortcut untuk menutup kekurangan guru di daerah khusus. Itulah kenapa kita rekrut khusus dengan berbagai kompetensinya," kata Nuh, di Jakarta, Jumat (24/8). Program SM3T mulai digulirkan pemerintah pada tahun lalu. Angkatan pertama program ini melibatkan sekitar 2600 sarjana untuk didistribusikan ke daerah yang membutuhkan. Tahun ini, lanjut Nuh, jumlah sarjana yang akan berpartisipasi dalam program SM3T bertambah hingga sekitar 3.500-4.000 sarjana. Penambahan itu ditujukan untuk menutup 2.600 jumlah tenaga pendidik di gelombang pertama, ditambah perluasan wilayah baru. "Jumlahnya akan bertambah, menutup gelombang pertama, dan menambah wilayah cakupannya," ujar Nuh. Kompensasi dari program ini adalah semua sarjana pendidik berhak mengikuti Pendidikan Pelatihan Guru (PPG) bersama Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) berasrama. Setelah lulus dan menerima sertifikat, masing-masing guru berhak menentukan pilihannya, apakah akan menjadi guru tetap di wilayah SM3T atau mengikuti tes calon pegawai negeri sipil (CPNS). (kpc/may)

NET

SEORANG mahasiswa sedang mengajar di salah satu SD di daerah tertinggal.

Penanggung Jawab/Redaktur: FITRI MAYANI

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

Pendidikan Gratis Hingga SMA Direalisasikan 2013 JAKARTA(VOKAL)-Pemerintah akan mewajibkan program Pendidikan Menengah Universal (PMU) atau pendidikan gratis hingga SMA pada 2013 mendatang. Ini diperkuat dengan revisi undangundang dan anggaran. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Mohammad Nuh, mengatakan, PMU menjadi salah satu program andalan sektor pendidikan pada 2013.

M Nuh menerangkan, secara politis sangat mahal biayanya untuk mewujudkan PMU, namun Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sudah menjadikannya sebagai program nasional dalam pidato kenegaraannya pada 16 Agustus lalu. Posisi pemerintah sesuai dengan pidato presiden, yaitu ingin PMU ini jadi. Tinggal nanti beradu (dengan DPR) penetapannya di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), kata M Nuh ketika ditemui di ruang kerjanya di Gedung Kemendikbud, kemarin.

Dalam pidato presiden, SBY menyebut pelaksanaan PMU dimulai dengan penyediaan Bantuan Operasional SMA bagi 9,6 juta siswa SMA/SMK/MA. Bantuan tersebut berupa 216 unit sekolah baru dan lebih dari 4.550 ruang kelas baru SMA/ SMK/SMLB, kemudian rehabilitasi sekira 23 ribu ruang kelas SMA/SMK yang rusak berat dan sebanyak 30.350 ruang kelas SD/ SMP yang rusak sedang. Pemerintah juga akan melanjutkan penyediaan Bantuan Siswa Miskin (BSM) bagi sekira 14,3 juta siswa/mahasiswa dan

Guru SD Kurang karena Distribusi Kusut JAKARTA(VOKAL)- Direktur Pembinaan Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Direktur P2TK Kemendikbud), Sumarna Surapranata, mengaku bahwa sejumlah daerah di nusantara memang mengalami kekurangan guru di tingkat sekolah dasar (SD). Data pendistribusian guru di kementerian pun masih kusut. "Kekurangan guru-guru sekolah dasar itu terjadi karena daerah belum melaporkan berapa jumlah kebutuhan guru di tingkat satuan pendidikan, ada berapa rombongan belajar itu belum terdata dengan baik," kata Supranata di gedung Kemendikbud, Jakarta, Jumat (24/8). Sumarna menyatakan, realita kekurangan guru SD ini bersamaan dengan fakta bahwa jumlah guru di tingkat kota berlebih. Pendistribusian guru tidak merata. "Jumlah guru SD itu sekitar 2,1 juta, tetapi distribusi kelebihan guru belum juga dilaksanakan," ujarnya. Kementerian berharap, setiap satuan pendidikan mulai melakukan pendataan kebutuhan guru dimulai dari sekolah, kemudian masuk ke tingkat kabupaten/kota dan provinsi. Dengan demikian, pemerintah pusat bisa memenuhi kebutuhan daerah yang kekurangan guru. Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI) menyebutkan 94 persen daerah di Indonesia mengalami kekurangan guru SD. Sejumlah daerah di Indonesia juga mengumumkan kekurangan tersebut. Kekurangannya bahkan mencapai angka ribuan. (kpc/may)

EDUKASI

tercapai lebih memberikan beasiswa cepat pada 2020. prestasi bagi sekira 220 Ini juga ada moribu siswa/mahasiswa. mentum bonus Pada 2011, anggaran demografi yang pendidikan telah terjadi pada 2010mencapai Rp266,9 2035. Ini adalah triliun, namun tahun populasi usia proini meningkat menjadi duktif yang jika Rp310,8 triliun dan tidak ditangani pada 2013 direncaakan menjadi ben nakan sebesar Rp331,8 cana demografi, triliun atau naik 6,7 ungkapnya. persen. Dia menyataM Nuh menamM NUH kan, kenaikan APK bahkan, nama PMU diambil karena sebagai rintisan pendidikan menengah saat ini di mana belum adanya peratu- hanya 1-2 persen. Ada 71 ran perundangan yang me- kabupaten kota yang nilai APK wajibkan Wajib Belajar 12 Tahun. pendidikan menengah kurang Oleh karena itu, pihaknya se- dari 50 persen sementara ada dang menyiapkan amandemen 235 kabupaten kota yang nilai UU Sistem Pendidikan Nasional APK pendidikan menengah (Sisdiknas) No 20 Tahun 2003 kurang dari 70 persen atau di sebagai payung hukum yang bawah APK rata-rata nasional. kokoh bagi pendidikan gratis ini. Beberapa daerah yang APK-nya Kalau tidak pakai PMU, rendah berada di Manggarai Angka Partisipasi Kasar (APK) Timur (NTT dan Labuan Batu SMA sebesar 97 persen akan Utara (Sumut). Mantan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) itu menambahkan, pelaksa-

naan PMU akan berujung pada tiga hal, yakni dapat meningkatkan APK jenjang menengah, memperkecil disparitas antar daerah, dan memperkuat pelayanan pendidikan vokasi. Sementara itu, Dirjen Pendidikan Menengah (Dikmen) Kemendikbud Hamid Muhammad menjelaskan, pada 2013, BOS untuk pendidikan menengah akan mencapai 90 persen yang ditanggung oleh pemerintah pusat dan daerah. Rintisan BOS PMU sudah dimulai sejak Maret lalu dengan besaran Rp120 ribu per siswa/tahun sedangkan tahun depan diperkirakan naik sebesar Rp1 juta. Pemerintah sangat prihatin dengan keadaan saat ini karena 28 persen lulusan SMP sederajat tidak tertampung karena akses dan ketersediaan sekolah menengah dan biaya. Oleh karena itu, kami juga menggalang dana dari masyarakat, namun beban biaya pendidikan dari masyarakat akan diperkecil, ujar Hamid.(ozc/may)

Hasilkan Karya Fresh, Tyas Bawa ITS ke Lima Besar Mawapresnas 2012

IMRON Gozali dan Hanif Azhar dari ITS yang ikut merumuskan Student Role di Thailand, baru-baru ini.

Mahasiswa se-ASEAN Rumuskan Student Role

JAKARTA(VOKAL)-Dua mahasiswa Institut Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya mendapat kesempatan untuk menjadi perwakilan Indonesia dalam 2nd International Conference of ASEAN Young Leaders (ICAYL). Bersama para mahasiswa lain dari kawasan ASEAN, mereka membahas Students' Roles Toward ASEAN Community 2015. Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) ITS Imron Gozali dan Menteri Hubungan Luar (Hublu) BEM ITS Hanif Azhar yang menjadi perwakilan ITS pada ajang yang berlangsung Thammasat University, Bangkok, Thailand, belum lama ini. Dari 10 negara ASEAN yang diundang, tiga negara berhalangan hadir, yaitu Laos, Brunei Darussalam, dan Filipina. Pada ajang tersebut, bukan hanya Imron dan Hanif yang didapuk sebagai perwakilan Indonesia. ''Indonesia mengirim delegasi terbanyak dibandingkan dengan negara ASEAN lain, yakni 10 mahasiswa,'' kata Imron, seperti dinukil dari ITS Online, Jumat (24/8). Tentu saja tidak semua mahasiswa diundang dalam ICAYL. Konferensi tahunan ini mengundang secara khusus mahasiswa yang aktif dalam student union di universitasuniversitas terkemuka di ASEAN. Seluruh delegasi yang hadir berperan sebagai representasi

gagasan mahasiswa dari tiap negara. ''Forum ini terbatas antara aktivis mahasiswa yang tergabung dalam BEM universitas di setiap negara,'' tandasnya. Selama empat hari ICAYL membahas berbagai isu strategis seputar kondisi terkini di lingkungan ASEAN, yaitu hak asasi manusia dan demokrasi, tingkat standar pendidikan di ASEAN, serta dampak komunitas ekonomi ASEAN untuk industri kecil menengah. ''Berdasarkan ketiga isu tersebut, ICAYL membahas peran mahasiswa dalam mengawal kebijakan ASEAN ke depan,'' ungkap Imron. Hanif Azhar menambahkan, hasil pembahasan ICAYL digunakan untuk menyusun draf pergerakan pemuda dan pengenalan budaya ASEAN. ''Secara konkret, ICAYL 2012 ini menghasilkan draf resolusi untuk ASEAN yang lebih baik dan bermartabat menuju ASEAN Community 2015,'' papar Hanif. Kamudian, draft ICAYL ini akan diajukan kepada sekretariat ASEAN demi kemajuan serta perkembangan anggota ASEAN di masa depan. Harapannya, konferensi ini menjadi bagian dari sumbangsih mahasiswa ASEAN, terutama terhadap berlangsungnya kebijakan ASEAN ke depan. Berawal dari ICAYL inilah, mahasiswa ASEAN dapat berperan aktif dalam mengawal kebijakan ASEAN di masa de-

pan. "Konferensi ini meyakini bahwa mahasiswa mampu membawa perubahan dan inovasi dengan semangat kepemudaan untuk berkontribusi menuju visi ASEAN. Goal dari konferensi tersebut adalah merumuskan student role menuju ASEAN Community 2015,'' pungkas Imron. ASEAN Community 2015 merupakan gagasan untuk menciptakan borderless atau ASEAN tanpa batas. ''Hal nyata yang kita rasakan sekarang adalah kita bisa menikmati bepergian ke seluruh negara ASEAN tanpa visa,'' imbuhnya. ICAYL yang dimulai sejak tahun lalu diselenggarakan bergiliran oleh setiap negara di ASEAN. Pada 2013, ICAYL rencananya akan berlangsung di Kamboja. Kegiatan ini mendapat dukungan langsung dari sekretariat ASEAN dan Kementrian Luar Negeri (Kemenlu) Indonesia.(ozc/may)

INOVASI baru dalam dunia penjualan kembali hadir. Kini, mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya mampu membuat visual branding sebagai alat untuk memasarkan merek dalam negeri. Dia adalah Tyas Ajeng Nastiti. Karya inovatif tersebut turut bersaing bersama puluhan karya lainnya dalam ajang mahasiswa berprestasi nasional (Mawapresnas) 2012. Perhelatan tahunan besutan Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi (Dikti) sebagai wadah pengembangan diri bagi mahasiswa yang terus berinovasi itu berlangsung di Hotel Inna Garuda, Yogyakarta. Tyas mengaku, sangat tidak menyangka bisa mewakili ITS ke dalam ajang Mawapresnas 2012. "Di sini tidak hanya hasil karya kita saja yang dilihat, tapi juga segala tindak tanduk kita saat mengikuti pelatihan juga diawasi panitia," ungkap Tyas, seperti dilansir dari laman ITS Online, Jumat (24/8). Tidak hanya itu, lanjut Tyas, seluruh finalis Mawapresnas 2012 juga dituntut untuk menguasai berbagai bidang. "Kami semua diminta untuk unjuk gigi, mulai dari kegiatan ekstrakurikuler, bahasa Inggris, sampai psikotes juga dilihat. Setiap aspek memiliki skor maksimal 600 poin," ujarnya. Gadis peraih medali perak poster Pekan Ilmiah Mahasiswa

Nasional (Pimnas) 2011 juga menyebutkan, para juri mengakui jika karyanya sangat orisinil. "Jurinya bilang, visual branding ini adalah penemuan yang fresh. Jika sebelumnya banyak yang mengangkat tema sosial, saya berani membawa tema visual branding," katanya menjelaskan. Tyas mengungkap, penemuannya di bidang desain dan industri ini terinspirasi dari pengalaman pribadinya saat mengunjungi pabrik sepatu ternama di Krian, Sidoarjo, Jawa Timur. "Saya kaget waktu mengetahui bahwa produk mereka ternyata dikirim ke luar negeri, kemudian dijual kembali dengan merek tenar, seperti Nike dan Zara," papar gadis asli Surabaya tersebut. Menurut Tyas, kajian visual branding yang diangkatnya ini merupakan usaha untuk mendongkrak produk baru agar mudah dikenal dipasaran. "Melalui iklan misalnya, namun tidak sembarang iklan. Promosi yang dilakukan harus menarik secara visual serta mengena di hati, agar produk tersebut punya merek, dikenal, diingat dan menjadi pilihan konsumen," bebernya. Tidak hanya apresiasi yang tinggi yang didapatkan Tyas melalui penemuannya yang fresh itu. Namun, visual branding karya Tyas berhasil mengantarkan ITS ke posisi lima besar dalam ajang bergensi tersebut.(ozc/may)

Perwajahan : Andixer


ANDALAS SABTU

23

HARIAN VOKAL

25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

Separuh Pemudik Masih di Sumatera

r H+4, Arus Lalulintas di Jalinsum Masih Padat KALIANDA (VOKAL)-Diperkirakan separuh lebih pemudik yang sempat menyeberang melalui Pelabuhan Merak, kini masih berada di Pulau Sumatera. Berdasarkan data Posko Lebaran PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni, Lampung, Jumat (24/ 8) pagi, tercatat total penumpang (pemudik) yang melintas Bakauheni selama arus balik mencapai 276.932 orang. Sementara total pemudik yang bergerak ke Pulau Sumatera melalui Merak selama arus mudik 614.065 orang. Bisa disimpulkan masih 45 persen pemudik berada di Pulau Sumatera saat ini. Kendaraan roda dua dari total 60.430 unit yang menyeberang ke Sumatera, baru 25.537 yang kembali (45 persen). Lalu, untuk roda empat kendaraan pribadi, dari total 55.603 yang melintas Sumatera, 49 persen atau 27.099 unit sudah kembali. Berdasarkan pantauan kemarin, Pelabuhan Bakauheni dipadati pemudik yang menggunakan mobil. Puncak arus balik diperkirakan terjadi sore ini hingga akhir pekan nanti. Kepala Korps Lalu Lintas Mabes Polri Irjen Pudji Hartanto di sela kunjungannya meninjau arus balik di Pelabuhan Bakauheni, Lampung, Jumat (24/8) menyatakan, jumlah pemudik sepeda motor selama arus mudik dan balik tahun ini meningkat 23 persen dibanding tahun sebelumnya. Tahun lalu, jumlah sepeda motor yang digunakan untuk mudik 2,36 juta unit. Tahun ini, jumlahnya diperkirakan naik jadi 2,9 juta unit. Siagakan 32 Feri Untuk mengantisipasi melonjaknya jumlah penumpang dari Pelabuhan Bakauheni ke Merak dan sebaliknya, PT ASDP Indonesia Ferry mengoperasikan 32 kapal feri. "Hingga Kamis, kami telah mengoperasikan 31 feri, hari ini (Jumat, red) telah bertambah satu jadi 32, mengingat lonjakan penumpang diperkirakan akan terjadi hari ini (Jumat, red) hingga Minggu (26/8)," kata Manajer Operasional PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni Heru Purwanto di Bakauheni, Lampung Selatan, Jumat (24/8). Ia menyebutkan saat ini feri yang tidak beroperasi 13 unit, tujuh di antaranya dalam masa perbaikan. Sedangkan kapal feri Titian Murni yang mesin penyuplai listriknya

ELEKTRONIK Hughes Antena Februari Ceria, Sekarang Pasang Indovision, TopTV & Yes TV Cuma 60 Rb. Hub : 0852 6580 8932/62921 (bs luar kota & No. sms) Okervision PKU (group MNC) Skr psg hanya 150 rb, free iuran 1 bln+paket sport&chanel KTV (Chanel Korea) 2 bln, pasti dpt liga Inggris dan EURO 2012. Ayo buruan Hub : 0853.5531.6249. bs psg luarkota Telkom Vision Mau langganan Telkom Vision?? Utk tempat Tinggal, hotel, wisma kantor dll. Hub : PT Citra Moraland Tlp : 0761 33934 HP. 0813 7802 2471. 0852 6493 9663, Nikmati tonton Kls dunia PT. Aha Multi Scane Jl. Soekarno Hatta Ruko Damai Langgeng Blok B 29 pku, jual & service jembatan timbangan/ Timbangan truck semua merk, kapasitas mulai 20 Ton s/d 100 Ton 0821 7336 9988 / 0761-61077 Ahli Service & Instalasi CCTV Online Pabx (jar, telepon) jar computer/Wireless Servis laptop, Komputer, Kwalitas dan harga ok, bergaransi Layanan Panggilan hub :0812 6638 2800 Elektro Teknik Servis Tukar tambah, pmasangan & pemeliharaan, baru & bekas AC, Spilit/windows, mesin cuci, kulkas, TV. Dispenser, kipas angin, Kompor gas dll hub : 0821 7232 9343 Jl. Srikandi No. 20 Pekanbaru

KOMPUTER Jual NOTEBOOK, Kredit Via Adira Finance di Bitcom Computer Hub Yanti 0852 7144 0554 Menerima Service Komputer, Panggilan, CPU, Laptop, Instalasi network, Warnet, Maintanance, Kamera CCTV dll Telp :0852 1556 8858 Multicom, Jl Delima Panam Service Komputer, alat pendukungnya/ semua jenis printer / jaringan computer. Jual computer, print second+beli, syarat legal. Hub : 0813 2879 3363/4886761 Arvicom Service, Segala kerusakan computer/laptop, printer , jual beli, accessories, dll. Bs antar jemput barang. Jl inpres simpang ( AURI) Pekanbaru. Hub : 0852 7878 1616 Penanggung jawab/redaktur: IDRUS YAMIN

sempat rusak kini sudah beroperasi. Pihaknya akan menambah trip pemberangkatan penumpang jika terjadi lonjakan jumlah penumpang di rute pelayaran Merak-Bakauheni. Ia mengatakan, pada arus balik lalu hingga saat ini jumlah trip 96/hari atau turun bila dibanding tahun lalu yang mencapai rata-rata 103 trip/hari. Masih Padat Situasi arus lalu lintas terbilang masih padat pada H+4 Hari Raya Idul Fitri 1433 H, terutama di seputar jalan lintas Sumatera (Jalinsum) arus jalan Kota Sawahlunto menuju Taman Wisata Kandih. Data di Posko Operasi Ketupat Singgalang 2012, Jumat (24/8) menyebutkan, sebanyak 3 lakalantas

telah terjadi selama Lebaran tahun ini. Yaitu, kecelakaan tunggal di ruas jalinsum Muara Kalaban pada Sabtu (11/8). Korban Edo Fernando mengalami patah tangan kanan. Pada ruas jalan kota menuju Kandih, terjadi kecelakaan di Pasar Remaja, Sabtu (18/8), tetapnya di depan loket PO Jasa Malindo. Korban atas nama Basri mengalami luka ringan. Kecelakaan ketiga terjadi Rabu (22/8) di ruas jalan tikungan Kelok Tarok Lubang Panjang. Korban Asrizal mengalami luka ringan. Sebelumnya, Kakanhub Sawahlunto Suryadi menyatakan, arus lalin semakin macet di titik Simpang Tiga Muarakalaban dan depan Waterboom. Karena itu, para pengemudi kendaraan diminta bersabar dan hati-hati. Belum Kelihatan Sementara itu, arus balik penumpang angkutan bus umum pada H+4 Idul Fitri 1433 H belum kelihatan di Terminal Pinang Baris dan Amplas Medan. Ini diperkirakan karena

Masih Perbaikan, Istano Basa Tetap Dipadati Wisatawan PEKANBARU (VOKAL)-Meski objek wisata Istano Basa Pagaruyung Batusangkar, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat (Sumbar) masih dalam tahap pembangunan pasca kebakaran tahun 2007 lalu, namun kunjungan wisatawan domestik hingga luar provinsi ke Istano Basa terlihat sangat tinggi. Pantauan Harian Vokal, hingga Lebaran H+4, para pengunjung yang datang melihat objek wisata Istano Basa Pagaruyung masih tampak ramai. Jumlah wisatawan domestik hingga luar domestik malah kian banyak. Sayangnya, pengunjung tak dapat masuk atau melihat kondisi dalam rumah gadang tersebut karena Istano Basa Pagaruyung saat ini masih dalam tahap pembangunan pasca kebakaran tahun 2007 silam. Wisatawan hanya bisa menikmati Istano Basa dari luar sambil berfotofoto di depan rumah adat.

Butuh Tablet PC, Tp Kemahalan? Disini Solusinya, menyediakan tablet PC Merk Samsung galaxy Tab, Apple Ipad, terq, advan dg harga yg sangat bersahabat & nasional baru & bersegel. Hub : 0853 5539 5699

SERVICE Service Panggilan Mesin Cuci, Kulkas, Frezeer, TV, Amplifier, stabilizer, Sound system, kipas angin, instalasi listri dll. Hub : 0812 7518 6233, Bergaransi Sentosa Jaya Teknik, Cuci AC Rumah dan Kantor Rp. 40.000/Unit, Bongkar Pasang dan Perbaikan Langsung siap ditempat, juga melayani Tambah Freon, Hub : 0812 6821 3336/ 0761-3063335 Aries Teknis Service, Ditempat Bongkar Pasang AC, kulkas, Mesin Cuci, Dispenser, Kompor Gas, TV, Dll. Hub. 0761-7620133 / 0813 7173 6031Bergaransi, Melayani Luar Kota Inayah Elektronik, Rental AC, Blower Utk Berbagai Acara, Service AC, Pasang Baru, Mesin Cuci, Kulkas, Stabilizer, Jual Beli Second dan Baru, Hub : 0812 7662 319 / 0852 7865 9636 Berkah AC, Menerima Pasang AC, Service AC, Kulkas, Mesin Cuci, Bongkar Pasang AC, Dll, Hub : 0821 7438 6977 / 0761-7708193 CV Riau Jaya Service, AC, TV, Mesin Cuci, Dispenser, Kulkas. Hub : 0761-7086113 / 0813 7885 3641 Melayani Kontrak/Luar Kota Jaya Service, Ditempat, Bongkar Pasang, AC, Kulkas, Mesin Cuci, TV, Hub : 0761- 4851640 / 0813 6547 7080

PERCETAKAN PLTHN Sablon & Printing, Daftar Sgr Utk Dilatih Sbg Tenaga Sablon & Printing,Peserta Min SMP, Byr Pelatihan 500 Rb. Lm Pelatihan Lebih Kurang 1 Minggu,Min 10 Org, Syrat : Fhotocopy KTP, Ijzah. Hub : 0812 754 4924 Raja Kartu Nama, Hrg Mulai 100 Rb/ 6 Kotak, Juga Melayani Cetak Brosur, Bon 85 Rb/Rim, Pulpen 3500/Pcs, Jam Dinding 30 Rb/Pcs, Dll : 0813 7849 0050

Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Kabupaten Tanah Datar Erizal Ramli kepada Harian Vokal mengatakan, objek wisata Istano Basa Pagaruyung adalah salah ikon objek wisata di Sumbar. Karena hingga kini pembangunannya masih dikerjakan kontraktor PT Grapos sejak 2008 lalu, Disbudpar belum bisa mengelolanya secara optimal. "Kita belum serah terima dengan pihak PT Grapos. Sekarang tinggal pengerjaan interior bangunan," jelas Erizal. Dijelaskannya, di Kabupaten Tanah Datar tercatat 150 objek wisata. Namun yang dikelola Disbudpar di antaranya hanya objek wisata Tajung Mutiara di Danau Singkarak, Lembah Anai dan lain-lain. Erizal, berharap setelah diserahkan pihak perusahaan kepada Disbudpar Tanah Datar, pengelolaan Istano Basa Pagaruyung dan objekobjek wisata lainnya dapat dikelola lebih baik lagi. (zkf)

PEMBIAYAAN Bank ANZ Pekanbaru, Kredit Tnpa Agunan, Syrt Mdh, Bunga Ringan, Ckup FC KTP, FC Krt Kredit,FC Billing & Cover BK Tabungan, Lmit Krt 3 X Pencairan. Nilai Pencairan 4 Jt sd 200 Jt. Hub : 0852 7144 8965 (Nita) Anda Butuh Uang, Cukup Dg BPKB Mobil/Motor, Pencairan Besar, Bisa Take Over, Mobil Anda Di Asuransikan. Hub : Aldi 0852 7173 6335/0852 689 6612

masih suasana Idul Fitri. Kabid Darat Dishub Sumut Darwin Purba di Medan, mengatakan, sampai Jumat (24/8) arus balik penumpang belum terlihat aktivitasnya di kedua terminal tersebut. Begitu juga Terminal Pinangbaris dan Amplas Medan, masih terlihat sepi. Sejumlah loket mobil bus dan

INT

Sudah 3 Kajati, Rahudman Masih Nyaman MEDAN (VOKAL)-Sudah tiga kali pergantian Kajati Sumut, namun tersangka korupsi Tunjangan Penghasilan Aparatur Pemerintahan Desa (TPAPD) Tapanuli Selatan tahun 2005 sebesar Rp13,8 miliar, Rahudman Harahap yang saat ini menjabat Walikota Medan, tampaknya masih nyaman. Sejak ditetapkan sebagai tersangka 26 Oktober 2010 silam, Rahudman belum pernah diperiksa. Sampai sekarang kasus tersebut masih mengendap di Kejati Sumut. Kajati Sumut Noor Rachmad mengatakan, pihaknya belum bisa menuntaskan kasus tersebut karena masih terkendala bukti dan data keuangan yang dikorupsi. Meski sudah mendapatkan kesimpulan BAP dari pihak Dirjen Keuangan Daerah Kemendagri, namun tim penyidik Kejati Sumut masih tetap memerlukan data itu dikonpers dengan data-data yang

Mobil Tinja, Sedot WC, WC Tersumbat, Saluran Air Yg Ter-sumbat. Tanpa Di Bongkar. Hub : 0812 7650 812/0761481 2882/0813 7879 1979

KESEHATAN /KECANTIKAN / PIJAT /LULUR

SUI Message, Anda Ingin Rileks & Bugar Kami Siap Untuk Anda, Melayani Panggilan & Hotel, Silahkan Call Ke 0853 6446 2702

Butuh Dana Cepat, Cukup Jaminan BPKB Motor/Mobil Anda, Motor Th 2002, Mobil Th 1990, Proses Cepat dan Bisa Bantu Take Over Baik Mobil/ Motor, Hub : Herman 0852 1066 5860 Penambahan Modal Usaha, Sahabat Soempurna Sistem Syariah, Biaya Ringan Bisa Take Over, Jaminan Berupa SKGR, SHM, BPKB, Plafon 5-500 Jt, Syarat Berlaku Hub : Mahlil 0852 1366 4240

Melur Jaya, Melayani Urut Tradisional, Shiatsu, Thai, Dll. Alamat Jl. Melur Bawah No. 19 H & Arengka 1 (Komp. Taman Malibu Blok C-1), Hub : 0813 6568 6749 & 0813 7046 6883

Anda Butuh Dana Cepat, Cukup Jaminkan BPKB Mobil/ Motor Anda, Proses Cepat 1 Hari Langsung Cair, Data-Data Anda Bisa Di Jemput/ Diantar Ke Kantor Kami. Bagi yg Berminat Hub : 0813 7194 5978 Butuh Dana Cepat, Cukup Jaminkan BPKB Motor Anda, Proses Cepat Bagi yg Berminat Hub : 0761 - 861156 HP. 0852 7208 1133 / 0812 7632 738 Beli motor anda dgn harga tinggi

SEDOT WC / SUMUR BOR Ahli Mampet, Specialis WC Mampet, Sedot WC, Sedot Tinja, Saluran Air Mampet,Wastafel Bathub, Dll. Tanpa Bongkar & Tanpa Bahan Kimia, Bergaransi. Hub : 0761-7709422 / 0813 7115 5556 Raja Mampet, Mengatasi WC Mampet, Saluran Air, Bathtub, Cuci Piring,Sedot Tinja Dll, Bergaransi hub : 07614801744/0813 6540 2539 Jasa Mobil Tinja, Spesialis Sedot Tinja, Sedot WC, Wc mampet, Saluran Air Mampet,Westafel, Tanpa Bongkar Tanpa Kimia, Bergaransi Hub : 0761766 7321, 082172941118 Mobil Tinja, Sedot TPM, Mengerjakan Sedot WC dan Saluran Air Yg Tersumbat Tanpa Dibongkar, Bisa Kontrak dan Harian, Bisa Dalam dan Luar Kota, Hub : 0812 754 7635 / 0761-7621273

Surabaya, Semarang dan beberapa daerah lainnya di Pulau Jawa. Menurut Darwin, pihaknya sampai saat ini terus memantau perkembangan arus balik penumpang umum, angkutan mobil bus, mobil penumpang umum AKDP dan AKAP di daerah tersebut. (kcm,mic,wpc,pmc,rus)

PULUHAN pemudik bermotor antre memasuki kapal roro di Dermaga II Pelabuhan Bakauheni, Lampung, kemarin.

Dahlia Bersaudara(Terapi kesehatan), Urut Tradisional, Anda Ingin Rileks, Pijat Refleksi, Luluran dan Pemijatan,Totok Seluruh Badan dan totok Wajah Kecantikan Tanpa Jarum pakai acupoints Health care Apparatus Alamat : Jl Rajawali Gg Anggrek No 69 Sukajadi Hp : 0821.7234.4679

Pinjam Dana, Modal Usaha, Syarat : BPKB, Sertifikat Tanah. Hub : Vika : 0812 1503 9917, Harto : 0853 6306 7955

mobil penumpang umum AKDP dan AKAP juga masih kosong. Diperkirakan arus balik penumpang umum akan ramai pada Sabtu dan Minggu (25-26/8) karena warga ada yang berangkat ke luar kota Medan, yakni ke Aceh, Pekanbaru, Padang, Bengkulu, dan Lampung. Juga ada ke Jakarta, Bandung,

Hellen Massage, Menerima Panggilan Hotel, Semua Treatmen, Tradisional Massage, Thaikombo Massage, Tenaga Profesional Buka 24 Jam. Hub : 0821 6912 9918 Urut Tradisional Bu Sri, Melayani urut tradisional, Urut Hamil, Terkilir, Badan Capek2, Turun Perut, Salah Urat dan Luluran. Alamat : Jl. Kereta Api gg Pokat, HP. 0813 6869 4981,

PROPERTI / RUKO DIJUAL / TANAH Dijual Ruko, 6 Pintu di Jl. T.Bey. Simpng 3, Tiang Pancang Beton, 2 ½ Lt, Progress : Parkir Luas SHM, Terjual 4 Unit, Sisa 2 Unit. Hub : 0812 7571 9719, 0853 6568 7000 Dijual, 1 Unit Ruko 1 Lantai Lngkap Dg Usaha Bengkel & Sku Cdang, Lokasi Strategis, Jl. Bukit Barisan/ Kapau Sari, Lt 5 x31, LB 5x20, SHM IMB, Hrg 385 Jt Nego di Tmpat, Hub : 08127688223 Dijual Ruko, 2 Lt, di Komp Paninsula, Jl. Nangka dkt SKA, Kos aktif, full keramik, tambah bangunan Di blk, listrik 2200 watt. Hub : 0761-7004878 Dijual Cepat, Ruko Dlm Komp Nangka 2 Lt, 3 Unit, Hrg Nego dan Rumah 2 Lt di Villa Bunga Raya LB 100 LT 128. Hub : 0853 5571 8181/ 9841001 Ruko Dikontrakan, 2 Unit Ruko 3 Lantai Komplek Pertokoan Metropolitan City Giant. Yg Berminat Hub : 0817 6757 907/0812 7567 6640

mereka miliki. "Hasilnya memang sudah ada. Data itu masih perlu digabungkan dengan data yang kami miliki, termasuk hasil penyidikan saat kepemimpinan Kajati yang lama, ditambah penyidikan kami sekarang. Hasil dari Kemendagri itu juga harus dikonpers dengan hasil ekspos di Kejagung beberapa waktu lalu dan hasil persidangan tersangka yang sudah disidangkan," ujar Noor, Kamis (23/8). Kasi Penkum Kejati Sumut Marcos Simaremare, Selasa (14/8) mengatakan, tim penyidik kasus dugaan korupsi Tapsel yang melibatkan Walikota Medan Rahudman Harahap yang ketika itu menjabat Sekda Tapsel sudah pulang ke Medan. Marcos mengaku, tim tiba di Medan setelah pada Senin (13/8) hadir menjumpai ahli Dirjen Keuangan Daerah untuk mengambil kesim-

Dijual Rumah: Terletak JLN.SULTAN SYARIF HASYIM NO.29, RT.01 RW.01 KELURAHAN KAMPUNG DALAM, SIAK SRI INDRAPURA, NO.HP.081282503422 DAN NO HP.085271949471 HARGA NEGO.(Lokasi Strategis)

Dijual Rumah, Jl. Gunung Agung No. 4 Pintu Angin Pku. LT/LB : 600 M/250 M. SHM. Lok : Sangat Strategis, Tengah Kota, Siap Huni..Hrg 1,4 M..Nego Hub : 0812 7640 092/0812 6895 1160 Dijual Rumah, Renovasi Lb 100, Lt 150 KT3, KM 2 Dapur Kitchen Set & Wastafel Full Trali, Listrik 1300 Smur Bor, Paving Blok, Full Krmk, Lok Perum Griya Insan Makmur, Blok A4, 220 Jt. Hub : 081275800736 Dijual Cepat, Rumah Baru Model Minimalis, Sngat Strategis di Jl. Cipta Sari No. 7 A, SHM, IMB Lengkap, PBB Lunas 2011. Dekat dg Kantor DPRD TK 1. Hrg Rp. 700 Jt Hub : 0811 756 674 Perum Vila Fajar Indah I Jl. Fajar Blok C/15. SHM LB/LT 84/150M2 3 KT, 2 KM Listrik 1300 watt. siap huni lokasi strategis 260 jt Hubungi: 0811909843 Dijual Rumah, Tipe 52 Jl. Suka Karya, 500 M Dr Jl. Subrantas Perum Malay Asri 2 Blok A, No. 1 di Belakang Ruko. Hrg 250 Jt Nego. Peminat Hub : 0831 8795 4759/0853 5634 9458 Dijual, Rumah 2 Unit Jl. Sail Type 77/ 281 M2 dan Type 70/250 M2. Lantai Full Keramik, Pagar Keliling, Halaman Luas. Hub : Pilar Properti 07617785876, 0812 6811 5007 Dijual, Tanah Perumahan 46 x 36 Ada Perumahan Pagar Keliling di Jl. Tanjung Jaya Ujung/Jl. Kandis Ujung Harapan Raya. Hub : Bpk Anto 0812 681 7723 Dijual Tanah, Dekat Villla Sakinah/ Belakang Lembaga Luas Tanah 448 M2 SHM Harga 150 Jt Nego. Ukuran P27 x L 18 Hub : 0853 7495 3800/0853 6486 1975 Dijual Tanah, 20 x 30 Dg Rumah Type 36 di Jl. Purwodadi Ujung, Samping Acik Ponsel Panam. Hub : 0812 751 6494 Dijual Tanah, Luas 5900 M, SHM, Lok Strategis di Tepi Jl. Besar Yos Sudarso Rumbai Tnh Keras & Datar, Bs Masuk Truk Container, Cocok Utk Prumahan, Gudang Kantor, Hrg 350 Rb/M, Nego Hub : 0812 758 6040 Dikontrakkan Rumah, Keramik, Pagar, bisa msk mobil, S.Bor, listrik, 2KT, RT,RK, dpr, 1 KM, Arengka/ Rowo Bening Asabri D6.6 Jt/Th, Kios Dlm pasar panam, 3.5 Jt/Th teras utk jual minum, 200 rb/bln nego hub : 0812 7633 993

pulan BAP untuk menentukan sikap dalam kasus Rahudman. Disinggung kembali apa yang diperoleh tim penyidik dari Jakarta, Marcos masih belum mau berkomentar banyak. Ia hanya mengatakan, apa yang didapatkan tim di sana tentu akan didiskusikan lebih dulu dengan tim di Medan. "Apa hasilnya tentu tak bisa dipublikasikan. Yang jelas peluangnya hanya ada dua, apakah tetap maju apakah bagaimana tergantung kepada penyidik," ujarnya. Soal SP3, Marcos enggan mengomentari. Marcos juga membantah keras tudingan lambannya proses penyidikan yang dilakukan Kejati Sumut terhadap Rahudman ini, mengingat kasusnya sudah bergulir di tiga priode kepemimpinan Kajati Sumut seperti Sution Usman, AK Basyuni dan Noor Rachman. (wpc/rus)

Dijual Tanah, Luas 4 Ha, kedataran 85%, cocok utk perumahan. Lok hangtuah ujung blkng RCTI, satu setengah KM dr Jl. Raya Hangtuah. Hub : 0852 7480 6299 Disewakan Tanah, Lok Jl. Arengka 1 Depan Eka Hospital sdh ditimbun, uk 50 m x 176 m Hub : 0812 7601 001/0878 9337 1001 Dijual Segera, Tanah depan SMP 35, posisi ltr U, luas 1.406 M2, SHM, lok simp 3, sangat strategis, kodya pku dan tanah di depan perum bahtera regency, luas 894 M, simp 3 pku. Hub : 0853 7526 0260 Dijual SGR, Sebidang tanah utk uk 463 M2/SHM, lok jl. Murai rumbai lok strategis, pinggir jalan aspal, dekat kantor camat pesisir raya rumbai, pagar jl besar, nego. Hub : 0813 7859 2777/0853 7484 0102

Citra Sari Rental, Menyewakan mobil tahun tinggi Avanza, Xenia untuk bulanan, mingguan dan harian. Hubungi : 0811 765 325 Rent Car, Perbulan menyewakan mobil Avanza G tahun tinggi, khusus pemakaian perbulan. Hubungi : 0852 7244 2922 PT. Riau Kencana Wisata, Tiket pesawat udara hrg promo. HP 0852 6560 1313/0761-31947. Tiket antar alamat/kirim via email, sewa bus pariwisata, tour & umrah. Jl Monosari No. 2 ( Belakang DPRD Prov Riau) Pku Akbar Rental, Menyewakan mobil Avanza, Xenia, Droping Luar Kota. Hubungi : 0811 759 071 / 0852 6319 0071

RENTAL / TOUR TRAVEL Mandiri Rental, Menyediakan Mobil Inova, Grand Livina, Avanza, Untuk harian, mingguan & bulanan. Hub : 0852 7870 4900 Charter Murah, Bus Pariwisata ekonomi 27 seat, mobil mewah pajero sport, mobil murah Toyota kijang 1500 CC, mulus, bagasi luas, AC, Rp. 150 rb/12 jam. Hub : 0812 7593 526 Pick Up Rental, Menyewakan Mobil Pick Up 2011 buat angkutan, barang kantor, rumah/kos, dlm kota/luar kota harian/mingguan & bulanan. Hub : 0852 7128 7580/0813 6521 4153 Rental Mobil Avanza, Tahun tinggi utk harian, mingguan, dan bulanan Hub : Succes Rentcar HP : 0813 6560 1031 Rental Mobil Jaya, Menyewakan mobil tahun tinggi, Avanza, Xenia, Innova. Hubungi : 0853 7403 9993 Rental Alat Berat, Crane Torano, Crawler Crane 35 T, Buldozer CGH, Excavator, Dump Truck Fuso HD, Compactor, Grader 12 H. Hubungi : 0812 7511 245 Garuda Teknik, Menyewakan dan menjual scaffolding (peranca) pindah alamat ke jalan belut No. 1 masuk dari jalan Fajar lb baru barat Hub : 0813 7119 8302 Perwajahan: HASAN


CMYK

Entertain

24

SABTU 25 Agustus 2012/7 Syawal 1433 H

HARIAN VOKAL

Nola Berbagi Pekerjaan Rumah dengan Suami

D Nikita: Diego Michiels Ikut Puasa SEPERTINYA artis cantik Nikita Willy tidak mengalami kesulitan untuk memperkenalkan sang kekasih, yang seorang pesepakbola naturalisasi, Diego Michiels pada keluarga besarnya. Sebagai non muslim, Diego berusaha untuk bisa berbaur di keluarga Niki yang muslim. "Seneng sih. Karena dia kan non muslim tapi dia mencoba untuk masuk ke keluarga-keluarga muslim, yaitu keluarga aku," ujar Niki di Jakarta, Kamis (23/8). Niki pun memperkenalkan beberapa tradisi saat Lebaran di keluarganya kepada Diego, terutama dalam hal berbagi. Di bulan baik dan hari baik ini, Niki mengajarkan kepada Diego untuk berbagi kepada sesama. Nikita juga menjelaskan makna puasa. Bahkan, Diego sempat menjalankan puasa Ramadan meski bukan seorang muslim. "Katanya dia sih puasa pas hari-hari pertama," pungkas Niki tersenyum. (klc/may)

itinggal pembantu mudik ke kampung halaman saat Lebaran, tak lantas membuat salah satu personel Be3, Nola merasa panik. Sang suami Baldy Mulya Putra ternyata juga turut membantunya dalam mengurus pekerjaan rumah tangga.

Bagi ibu dari tiga orang anak ini, suaminya termasuk pria yang sangat peduli dengan keluarga. Sehingga untuk Lebaran dirinya tidak merasa kerepotan untuk mengurus anakanak dan pekerjaan rumah tangga

yang ditinggalkan oleh pembantunya selama mudik. Kebetulan suamiku itu family man, orangnya senang bersih-bersih, jadi dia itu bapak banget. Kalau saya fokus memasak, dia nanti yang main sama anakanak atau memandikan mereka, tutur Nola saat berbincang dengan Okezone di Jakarta, belum lama ini. Menurut Nola, berbagi

17 Tahun Menikah Melly-Anto Seperti Adik dan Kakak SAAT beberapa pasang selebritas tengah marak gugat-menggugat cerai di Pengadilan Agama, kehidupan Melly Goeslow dan Anto Hoed tampak adem ayem. Bahkan awal Agustus lalu, pernikahan suami-istri ini telah menginjak 17 tahun.

Lebaran, BB Syahrini Naik 4 Kg SELAMA menjalani puasa, ada yang berubah dari penampilan Syahrini. Diakuinya, bobotnya naik 4 kilogram. "Naik 4 kilo. Aku sekarang 50 kilo, harusnya 46 kilo," kata Syahrini di Jakarta, Jumat (24/8). Syahrini menduga berat badannya melonjak lantaran sehabis sahur ia langsung tidur. Sekarang ini, ia sedang berusaha mengembalikkan berat badan dengan berolahraga. "Ya lagi coba olah raga lagi, mau pilates. Kalau enggak dibantu engga turunturun," tandasnya. (ozc/may)

Jen&Justin Ributkan Konsep Pernikahan

JENNIFER Aniston dan tunangannya, Justin Theroux dikabarkan memiliki perbedaan selera mengenai konsep pernikahan mereka. Menurut seorang sumber, Aniston sangat mengidamkan menikah di luar negeri bersama temantemannya. Namun, Theroux justru ingin mengadakan acara itu di rumah. "Justin ingin menikah saat musim dingin di New York. Dia tak ingin begitu mencolok sebagai pria yang dibandingkan dengan pernikahan Aniston sebelumnya,," ungkap seorang sumber, dilansir dari Femalefirst, Jumat (24/8). Meski demikian, pasangan ini sangat bahagia karena bisa melangkah ke jenjang pernikahan. Aniston juga tampak tak sabar mengikat janji setia dengan Theroux. (ozc/may)

Penanggung Jawab/Redaktur: FITRI MAYANI

pekerjaan rumah tangga dengan sang suami merupakan salah satu bentuk tanggung jawab keduanya dalam membina sebuah rumah tangga, sehingga sudah sepatutnya untuk dikerjakan bersama-sama. Jadi sudah otomatis tugasnya sama-sama karena ini tanggung jawab bersama juga, tutupnya. (ozc/may)

Tetapi, diakui Melly, dalam menjalankan bahtera rumah tangga persoalan selalu ada. Namun semua itu mereka sikapi dengan kedewasaan dan saling mengalah. "Kalo masalah

Yulia Rachman: Gak Usah Ganggu Saya dan Anak-anak SIDANG cerai yang belum putus antara Yulia Rahman dan Demian Aditya, masih menyisakan pertanyaan tentang harta gono gini dan hak asuh anak. Proses panjang ini ternyata juga membuat Yulia menjadi sedikit bingung. "Udah panjang, aku juga bingung. Lawyer aku juga cuma bilang, sabar ya neng. Kita ikutin aja prosesnya, toh kita bicara apa adanya. Aku sekarang sama anak-anak lagi nunggu aja, trik dan strategi apa lagi yang mau dipakai," ucap Yulia Rahman di Jakarta, Kamis (23/8). Namun, Yulia tak mau mempersoalkan masalah-masalah yang menyangkut anak-anaknya. Semua harus dijalankan sesuai hukum yang berlaku. "Masalah hak asuh, harta gono gini,

percayakan sama kuasa hukum. Jadi ya sama-samalah menyongsong masa depan masing-masing, udah gak usah saling ganggu. Masalah anak, udah jelas selagi aku sehat, normal, anakanak sama aku, secara UU udah jelas. Masalah mendidik, kita lihat saja, jangan paksakan sesuatu. Kalau sayang sama anak, jalani aja," paparnya. Sekali lagi, Yulia menyatakan tetap bertekad untuk membesarkan anakanaknya, dan menginginkan Demian tak mengganggu lagi dirinya. "Aku ingin besarkan anak-anak, cari nafkah untuk anak-anak, karena aku pengen buat mereka bangga punya bunda Yulia Rachman," ujarnya. Yulia mengaku tidak akan membekali anak-anaknya dengan materi, tapi ilmu. "Aku akan berikan kesempatan untuk menimba ilmu setinggi-

tingginya," imbuhnya kemudian. Yulia tak mau hidupnya dan anak-anaknya diganggu lagi. "Udahlah jangan ganggu aku dengan anakanak. Gak mungkin anakanak gak kenal ayahnya. Kalau ada dia (Demian) di TV, mereka juga masih itu yanda, yanda . Ga masalah," tandasnya. (klc/may)

pasti semua orang ada. Tetapi kami berusaha saling mengerti, memahami, mengalah bila sedang dihadapi persoalan. Misalnya, kalo yang satu jadi api, yang satunya jadi air. Jadi gak duaduanya api," ujar Melly. Padahal, sambungnya kala ditemui di RCTI, Jumat (24/8), mereka bukan orang-orang yang memiliki sifat romantis

kala berduaan. Tapi lantaran tempaan menjalani belasan tahun rumah tangga, mereka pun sudah seperti kakak-adik. "Dua-duanya gak ada yang romantis. Kita bukan seperti itu. Apalagi kayak di majalahmajalah. Kita udah realistis. Bukan lagi untuk berlebaylebay, kami sudah kayak adikkakak malah," tambah Melly sambil tertawa. Apa yang mereka rasakan kala usia pernikahan telah mencapai 17 tahun? "Saat ini kita liat anak udah besar, kita sadar kalo udah ada besar. Ada yang SMP. Pokoknya lebih terasa belakangan ini," terang Anto. (klc/may)

Selama Lebaran, Ayu Dewi 3 Hari Pulang Malam

LEBARAN kemarin Ayu Dewi beserta suaminya Regi Datau, melewatkan acara halal bihalal yang lumayan padat. Selama tiga hari berturut-turut, Ayu hampir setiap hari pulang sampai larut malam. "Lebaran bersama suami, mesra pokoknya seru, saya baru lebaran sekali tiga hari berturut-turut selesai jam 11 malam kayak PRJ. Karena keluarga besar kumpul di rumah kakek suami saya, sudah itu ke rumah ibu saya kan open house. Itu sampai malam," kata Ayu di Jakarta, Jumat (24/8). Menurut Ayu, hal tersebut merupkan pengalaman pertama baginya. Presenter Dahsyat yang tengah hamil muda ini disarankan untuk tidak terlalu capek. "Kebetulan saya jalannya pakai kaki enggak pakai perut, ya paling orang bilang jangan capek. Tapi kan kebetulan saya makannya banyak," candanya. (ozc/may)

Perwajahan: ISKANDAR


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.