4 minute read

Unisa Bandung

Cerminan Perempuan Berkemajuan

Eksistensi Unisa Bandung menjadi bukti nyata kemajuan ‘Aisyiyah di Jawa Barat. Begitu papar Ketua Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah (PPA), Prof Dr Masyitoh Chusnan MAg saat menghadiri Muswil ‘Aisyiyah Jawa Barat ke-13, bertempat di Ballroom Hotel Asirilia Bandung. Ia juga turut mengapresiasi program kerja PWA Jabar yakni Kuliyatul Mubalighat Aisyiyah (KMA) yang selama dua tahun sudah dilakukan dua kali wisuda. “Ini merupakan program kerja yang baik, karena kita memang sangat membutuhkan tenaga muslimah untuk dakwah. Para lulusan KMA tentu siap disebarkan ke berbagai daerah,” kata Masyitoh.

Advertisement

Dra Ia Kurniati MPd, selaku PWA Jabar juga turut mengapresiasi kemajuan Unisa Bandung. Ia mengatakan Unisa Bandung sebagai amal usaha milik PWA Jabar menjadi bukti nyata kemajuan PWA Jabar dalam menunjukkan ciri khas perempuan berkemajuan.

“Kampus ini menunjukkan kemajuan yang luar biasa. Unisa Bandung juga turut mencerminkan ciri khas perempuan yang berkemajuan,” paparnya. Ke depannya PWA akan turut mendukung kemajuan Unisa Bandung dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas pendidikannya.

Diakhir Kurniati menghaturkan ucapan terima kasih dan memberikan apresiasi atas dukungan yang diberikan oleh Unisa Bandung untuk mensukseskan kegiatan Muswil ‘Aisyiyah Jawa Barat ke 13. Kegiatan Muswil digelar selama tiga hari dengan tema “Perempuan berkemajuan, mencerahkan peradaban bangsa. []APR

UMAM Adakan Pelatihan Akademik dan Sesi Kuliah untuk Mahasiswa S-3

Dalam rangka membantu mahasiswa bergelar S-3 untuk memahami mode studi berbasis riset, Universiti Muhammadiyah Malaysia

(UMAM) mengadakan pelatihan akademik dan sesi kuliah yang akan diadakan Rabu-Selasa (15-21/03/2023) bertempat di Kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan

(UAD). Kegiatan ini diikuti angkatan pertama program Ph.D dengan sesi pelatihan berjudul “Charting the Path to Academic Excellence: Essential Tools and Techniques for First-Year Ph.D. Students”. Diharapkan sesi ini juga dapat membantu dosen dalam mempersiapkan rintangan yang akan mereka hadapi selama perjalanan studi Ph.D-nya. Sesi pelatihan diikuti 50 mahasiswa calon PhD dan mendatangkan dosen-dosen yang berpengalaman untuk memberi- kan tips, bahkan masukan-masukan untuk berprestasi dalam dunia akademik. Pelatihan yang dijalankan banyak membantu mereka untuk sukses dalam perjalanan studinya. “Kami sangat tidak sabar untuk mengadakan sesi pelatihan dan kami akan menyambut baik kedatangan angkatan pertama calon PhD

UMAM,” ucap Dr Waluyo Adi Siswanto, Rektor Universiti Muhammadiyah Malaysia. Dr Waluyo percaya sesi ini akan memberikan informasi lanjut untuk membantu para calon PhD sukses di karir akademiknya.

UMAM merupakan perguruan tinggi swasta yang berada di Perlis, Malaysia. UMAM berkomitmen untuk menyediakan sistem pendidikan penelitian kelas dunia untuk mendukung calon lulusan yang unggul dalam penggunaan teknologi dengan tetap berpegang pada Nilai-Nilai Islam. UMAM menawarkan berbagai program PhD di bidang Business and Management, Education, Information Technology, Social Sciences and Islamic Studies. UMAM bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang diperkaya dengan kualitas kepemimpinan dan prestasi akademik yang tinggi untuk berkontribusi pada industri, masyarakat nasional dan global di masa depan. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi umam.edu.my. []APR

UNIMUDA Fasilitasi Training Center Atlet

PON Papua Barat Daya

rian KONI, Abu Bakar Gusti SE pada Jumat (10/03). Gusti menyampaikan kunjungan ini juga dilakukan untuk melihat secara langsung venue olahraga

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Papua Barat Daya menjalin kerja sama dengan Universitas Pendidikan Muhammadi- yah (UNIMUDA) Sorong dalam rangka mempersiapkan atlet PON Papua Barat Daya. Kerja sama ini ditandai dengan kunjungan yang dilakukan Ketua Ha-

UNIMUDA Sorong yang nantinya dapat digunakan sebagai Training Center atlet PON Papua Barat Daya.

“Saat pelantikan kemarin kami su- dah berencana untuk melakukan kerja sama dengan UNIMUDA Sorong dalam pembinaan atlet,” paparnya. Kerja sama antara KONI Papua Barat dan UNIMUDA diyakini dapat melahirkan atlet-atlet yang berprestasi dan dapat mengharumkan nama Papua Barat Daya di kancah olahraga nasional.

Gusti juga menyampaikan venue yang dimiliki UNIMUDA Sorong sudah memenuhi standar yang dapat digunakan untuk persiapan PON di Aceh dan Sumut pada tahun 2024 nantinya. “Apalagi venue yang indoor tadi kami nilai luar biasa untuk beberapa cabor. Ke depannya pemusatan di daerah akan terpusat disini” tegas Gusti. Sementara itu, Rektor UNIMUDA Sorong, Dr Rustamadji, MSi yang juga merupakan Dewan Penyantun KONI Papua Barat Daya, memaparkan anakanak Papua perlu diberikan fasilitas yang mumpuni untuk menjadi atlet profesional. “Kami merupakan satu-satunya kampus yang memiliki Prodi Penjas di Provinsi ini dan kami sangat terbuka untuk bekerja sama dengan KONI Papua Barat Daya dalam meningkatkan prestasi olahraga di wilayah Papua Barat Daya,” paparnya.

Tidak hanya itu, Rustamadji juga menawarkan program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) bagi atlet di Papua Barat Daya yang ingin melanjutkan kuliah. “Jadi seluruh yang dilakukan oleh atlet akan dikonversi menjadi SKS, tidak perlu 8 semester untuk meraih sarjana, cukup 2-4 semester saja dengan program RPL ini. Sehingga para atlet dapat fokus berkarir sebagai profesional dan meraih banyak prestasi,” kata Rustamadji. Ia berharap fasilitas ini dapat turut mendukung prestasi para atlet baik pada akademisi dan juga dunia olahraga. []APR

ADHC UAD Berikan Pendampingan Sertifikat Halal untuk UMKM

Ahmad Dahlan Halal Center (ADHC) terus berkomitmen untuk meningkatkan inovasi halal di Indonesia. Dalam mewujudkan hal tersebut ADHC turut bekerja sama dengan berbagai mitra untuk terus melakukan pengembangan dalam proses pendampingan halal. Begitu papar Dr apt Nina Salamah SSi MSc selaku Ketua

ADHC dalam program Kick Off Pendampingan Sertifikat Halal Gratis (Sehati) yang digelar AHDC, Februari lalu. Kegiatan yang dilakukan bertempat di Amphiteater Gedung Fakultas Kedokteran

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) tersebut mengusung tema “Pengembangan UMKM dalam Membangun Bangsa”.

Kegiatan ini juga turut dihadiri 45 pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang telah mendapatkan pendampingan dengan ADHC dan akan menerima sertifikat halal. Prosesi penyerahan dilakukan langsung oleh Ketua Majelis Ekonomi dan Kewirausahaan (MEK) PP Muhammadiyah Drs H Herry Zudianto MM dan Wakil Rektor Bidang Akademik UAD Rusydi Umar ST MT PhD.

ADHC sendiri merupakan salah satu pusat kajian yang dimiliki UAD dan berfokus pada kajian kehalalan, baik produk makanan, kosmetika, maupun obat. Hingga saat ini, ADHC telah mendampingi sebanyak 105 pelaku usaha kecil di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). 46 di antaranya juga telah selesai dan memiliki sertifikat halal. Dalam pelaksanaannya, ADHC memiliki 88 pendamping halal yang siap membantu proses sertifikasi.

Nina Salamah berharap peran ADHC tersebut dapat mendorong kesadaran masyarakat mengenai pentingnya sertifikasi halal pada berbagai produk. “Harapannya, makin banyak pelaku usaha yang bisa terbantu untuk mendapatkan sertifikasi,” terang Nina.

Rusydi Umar, Wakil Rektor UAD juga berharap pada tahun 2023 ini target UMKM yang mengikuti program pendampingan halal bisa mencapai 100 UMKM. Hal ini menjawab adanya rencana pemerintah yang akan mewajibkan penerapan peraturan implementasi jaminan produk halal pada tahun 2024. []APR

Mahasiswa Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar sukses me-launching Dusun Wisata Bamboo Forest Palagai di Desa Lekopancing Kec. Tanralili Kabupaten Maros, Senin (20/03). Launching tersebut juga dirangkaikan dengan Penanaman Pohon di Bantaran Sungai Desa Lekopancing.

Kegiatan peluncuran Dusun Wisata Hutan Bambu (Bamboo Forest) merupakan objek wisata yang digarap oleh mahasiswa Kuliah Kerja Profesi (KKP)

Faperta Unismuh. Lokasi tersebut nan- tinya digunakan sebagai destinasi wisata hutan bambu yang dapat memanjakan mata para wisatawan dan para pencinta alam. Adapun program penanaman pohon di bantaran sungai bertujuan untuk menahan erosi air sungai Lekopancing.

Adanya Dusun Wisata Hutan Bambu ini juga mendapatkan apresiasi oleh

Kepala Desa Lekopancing, Kaluddin Rapi. Ia menyebutkan berdirinya Dusun Wisata ini dapat membantu desa Lekopancing yang saat ini telah menjadi salah satu desa mandiri (maju). “Adanya launching Dusun Wisata Hutan Bambu (Bamboo Forest) yang digarap mahasis-

This article is from: