KAMIS, 24 08 2017 NO. 13213/ TAHUN KE-48 28 HALAMAN Rp4.000/eks
(di luar P. Jawa + ongkos kirim)
Rp89.000/bulan
(di luar P. Jawa + ongkos kirim) E-mail: cs@mediaindonesia.com
www.mediaindonesia.com Hotline:
0811 123 7979 Customer Service:
(021) 5821303 Pemasangan Iklan:
J U J U R
(021) 5812113 & 5801480
B E R S U A R A
Jangan sampai penjara malah menjadi semacam surga bagi para terpidana kaya, pejabat, dan aparat rakus.”
Kemenhan akan Bangun Industri Pertahanan
Dipegang Setneg Banyak Aset yang Telantar
Penyebar Ujaran Kebencian Dibayar Mahal
Industri pertahanan perlu digenjot sebab produk industri pertahanan yang dihasilkan BUMN dan BUMS belum bisa memenuhi kebutuhan alutsista dari semua matra TNI.
Monumen Nasional (Monas) jangan sampai bernasib sama dengan Gedung Pola yang dikelola Setneg, kusam dan berdebu karena tak terawat.
Satuan Tugas Patroli Siber Direktorat Tindak Pindana Siber Bareskrim Polri membongkar sindikat pelaku penyebar kebencian berkonten SARA.
Editorial | Hlm 2
Politik & Keamanan | Hlm 5
Perkotaan | Hlm 10
Megapolitan | Hlm 21
Harian Umum Media Indonesia
@mediaindonesia
@mediaindonesia
Media Indonesia
“Kami galakkan peran masyarakat termasuk LSM untuk bersamasama mengawasi dana desa.” Bibit Samad Rianto Ketua Satgas Dana Desa Hukum | Hlm 6 SENO
Pemerintah Berkukuh Atur Transportasi Daring Menhub akan mengundang pakar hukum dan transportasi untuk menyiapkan payung hukum baru sehingga ada kesetaraan transportasi daring dan konvensional. MI/PANCA SYURKANI
TERIMA TAMU NEGARA: Presiden Joko Widodo bersama Sekretaris Jenderal Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong memeriksa pasukan kehormatan saat upacara penyambutan di Istana Merdeka, Jakarta, kemarin. Pertemuan bilateral Presiden Jokowi dengan pemimpin tertinggi di Vietnam itu membahas peningkatan kerja sama di bidang maritim dan perikanan, di bidang perdagangan dan investasi, serta isu kawasan.
B I L AT E R A L
Indonesia dan Vietnam Sepakati 6 Kerja Sama PERTEMUAN bilateral Presiden Joko Widodo dengan Sekjen Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong di Istana Merdeka, Jakarta, kemarin, menghasilkan enam dokumen nota kesepahaman. Kerja sama yang disepakati menyangkut bidang pendidikan, pembangunan perdesaan, pengadaan batu bara, pemanfaatan gas di batas wilayah, kerja sama bidang hukum, dan kerja sama pengamanan laut. Saat memberikan pernyataan bersama, Presiden Jokowi mengatakan Vietnam merupakan salah satu mitra strategis Indonesia. Hubungan diplomatik Indonesia dengan Vietnam sudah berlangsung selama 62 tahun. Selain itu, Indonesia dan Vietnam sama-sama anggota ASEAN dan APEC.
Menelaah Fatwa dan Opini MUI
Jokowi juga menyampaikan ada tiga isu utama yang dibahas dalam pertemuan dengan pemimpin tertinggi Vietnam itu. “Kita fokus pada tiga isu utama, yaitu peningkatan kerja sama di bidang maritim dan perikanan, di bidang perdagangan dan investasi, serta isu kawasan.” Di bidang maritim, kedua negara sepakat mempercepat proses perundingan dalam penetapan batas wilayah zona ekonomi eksklusif. Di bidang perikanan disepakati kerja sama mengatasi pencurian ikan di perairan masing-masing. Di samping itu, disepakati untuk meningkatkan nilai perdagangan yang dalam tiga tahun terakhir terus naik. “Kita telah membahas berbagai langkah dan inisiatif baru agar target perdagangan sebesar US$10 miliar dapat dicapai,”
ujar Jokowi. Mengenai isu kawasan, Presiden Jokowi dan Nguyen menyadari pentingnya kesatuan dan kerja sama di antara negara-negara kawasan dalam mewujudkan visi Masyarakat ASEAN 2025, termasuk menjadikan ASEAN sebagai motor bagi terciptanya perdamaian, stabilitas, dan kesejahteraan kawasan. “Kita menyambut baik kemajuan yang dicapai dalam kerangka code of conduct yang akan menjadi dasar yang kuat bagi pengaturan norma komprehensif di Laut China Selatan,” kata Presiden. Nguyen mengatakan pertemuan dengan Jokowi merupakan momentum bersejarah untuk meningkatkan kepercayaan politik kedua negara. (Pol/X-10)
MUI jangan terlalu ketat dan kaku berpegang pada nash qat`i. Prinsip mendahulukan nash qat`i dalam merumuskan hukum menjadi kendala yang menyulitkan MUI.
Opini | Hlm 8
SEA GAMES 2017
Kontingen Merah Putih Tertatih NURUL FADILLAH dari Kuala Lumpur
KONTINGEN Indonesia kembali gagal mencapai target pada sejumlah cabang olahraga yang dipertandingkan di hari kelima SEA Games Kuala Lumpur 2017, kemarin. Dari beberapa partai final yang digelar, hanya cabang karate dan senam yang mampu menyumbang medali emas. Karate meraih dua emas dari Iwan Bidu Sirait di nomor kumite putra -55 kg dan Cok Istri Agung Sansitya Rani di kumite putri -61 kg. Dalam babak final di Kuala Lumpur Convention Center, Iwan yang berada di sudut biru sempat tertinggal 1-3 dari lawannya, John Paul Bejar, dari Filipina. Iwan mampu membalikkan keadaan dan menang telak dengan skor 10-4. Di laga lain, Cok Istri menyabet emas dengan mengalahkan karateka Thailand, Arm Sukkiaw, dengan skor telak pula, 7-0. “Senang dapat emas. Ini yang saya impikan,” kata Cok Istri yang meraih emas pertamanya di SEA Games. Pelatih karate Baron Bahar mengatakan peluang pasukannya menambah emas masih terbuka. Saat ini karate sudah menyumbang tiga emas. Padahal, targetnya dua emas. “Peluang kita untuk menambah medali cukup besar dari nomor kata beregu putra dan putri,” ujarnya. Di cabang senam, emas disumbangkan Rifda
Irfanaluthfi dari nomor senam artistik nomor balok keseimbangan. Rifda menyingkirkan pesenam Malaysia, Tan Ing Yueh, dengan mengumpulkan 13.125 poin. Di cabang lain, tim atletik hanya menyumbangkan satu perak dari tiga peluang emas melalui Maria Londa di nomor lompat jangkit. Cabang renang juga harus puas dengan satu perak dan dua perunggu yang diraih Triady Fauzy di nomor 100 meter gaya kupu-kupu putra dan Glenn Victor Sutanto di nomor yang sama. Satu perunggu lagi disabet Ricky Anggawijaja di nomor 200 meter gaya punggung putra. Cabang balap sepeda, boling, dan anggar masingmasing menyumbang satu perunggu. Dengan hasil itu, posisi Indonesia di klasemen sementara semakin tertinggal, melorot dari keempat menjadi urutan kelima dengan 15 emas, 17 perak, dan 32 perunggu. Posisi puncak masih diduduki tuan rumah Malaysia dengan 50 emas, 37 perak, dan 32 perunggu. Vietnam melesat ke urutan kedua menggusur Singapura dengan perolehan 27 emas, 19 perak, dan 24 perunggu. Menpora Imam Nahrawi mengatakan perjuangan atlet Indonesia belum selesai. “Saya lapor perkembangan prestasi kita di SEA Games,” kata Imam seusai menghadap Presiden Joko Widodo di Jakarta, kemarin. (Rul/R-3) SEA Games 2017 | Hlm 27-28
ADHI M DARYONO
adhi@mediaindonesia.com
P
E M E R I N TA H p a n t a n g mundur meski Mahkamah Agung memerintahkan Kementerian Perhubungan mencabut 14 pasal dalam Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 26 Tahun 2017 yang mengatur operasional transportasi berbasis aplikasi daring (online). Salah satu yang dibatalkan MA itu ialah aturan tarif angkutan berdasarkan argometer pada aplikasi berbasis teknologi informasi (Pasal 5 ayat (1) huruf e). Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bergeming. Pihaknya akan tetap mengatur tarif transportasi daring. “Bahwasanya ada pelonggaran tarif atau apa, nanti kita bicarakan. Tarif itu diatur, itu bagian dari keselamatan. Jadi, kalau tarifnya Rp1.000 per km, gimana akan membuat mobil yang berkeselamatan. Jadi memang isu keselamatan jadi suatu roh daripada ini (tarif),” kata Budi di Jakarta, kemarin. Sebelumnya, MA mengabulkan uji materi terhadap Permenhub No 26/2017 tentang Penyelenggaraan Angkutan Orang dengan Kendaraan Bermotor Umum tidak dalam Trayek. Uji materi terhadap peraturan menteri itu diajukan enam pengemudi taksi daring setelah diberlakukan pada 1 Juli 2017. MA pun mengabulkan permohonan itu lewat putusan No 37 P/HUM/2017 yang salinannya
sudah diterima Kemenhub. Dalam putusan itu, MA memerintahkan Kemenhub mencabut 14 pasal dalam peraturan itu karena bertentangan dengan UU yang lebih tinggi. UU itu ialah UU No 20/2008 tentang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah serta UU No 22/2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.
Jangan resah Menhub mengimbau operator angkutan dan masyarakat tidak resah dengan putusan MA itu. “Jangan resah karena efektif putusan MA itu kan baru 3 bulan. Kita menghargai keputusan MA. Sampai 1 November Permenhub No 26/2017 tetap berlaku,” cetusnya. Selama menunggu efektifnya putusan MA tersebut, Budi mengatakan akan memanggil ahli hukum dan pakar transportasi untuk membicarakan payung hukum selanjutnya. “Bagaimana payung hukum yang baik dan benar, yang bisa membuat suatu kesetaraan antara online dan konvensional,” jelas Budi. Putusan MA menimbulkan reaksi dari sejumlah kepala daerah. Bupati Karawang, Jawa Barat, Cellica Nurrachadiana, memahami hal itu. “Namun, kita akan mendahulukan kepentingan untuk transportasi konvensional di Karawang,” ujarnya. Belum lama ini, di Kota Pangkal Perjuangan itu, ribuan sopir angkutan kota menggelar aksi unjuk rasa menolak keberadaan transportasi daring karena membuat pendapatan mereka merosot. Seorang sopir taksi konvensional di Kota Cirebon, Jawa Barat, Ferri Lesmana, menyesalkan putusan MA. “Padahal, aturan Menhub itu sangat melindungi kami dari serbuan taksi online,” cetusnya. Terkait kecaman sejumlah kalangan, Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial Syarifuddin menilai putusan MA itu sebagai yang terbaik. “Harapan kita dengan putusan itu menimbulkan rasa adil dan rasa damai di masyarakat,” ucapnya. (Nur/ UL/DW/BK/CS/X-4)
SELA
Kulit Biji Alpukat Matikan Sel Kanker
RALAT
Harian Media Indonesia menyampaikan permintaan maaf atas kesalahan pasang bendera dan nama negara pada edisi Rabu (23/8), di tabel perolehan medali SEA Games 2017, yakni bendera Vietnam tertukar dengan Thailand, Filipina tertukar dengan Myanmar, dan Brunei Darussalam tertukar dengan Laos. Demikian permintaan maaf ini kami sampaikan. REDAKSI
KHASIAT alpukat dalam menurunkan kadar kolesterol hingga membantu menurunkan berat badan sudah diketahui sejak lama. Namun, sebuah penelitian terbaru menemukan kulit biji buah itu ternyata mampu membunuh virus, memerangi masalah jantung, bahkan mengobati kanker. Peneliti Debasish Bandyopadhyay dari Departemen Kimia, University of Texas Rio Grande Valley di Edinburg bersama rekan-rekannya mengungkapkan hasil penelitian mereka dalam acara 254th National Meeting & Exposition of the American Chemical Society yang digelar di Washington DC. Bandyopadhyay dan tim menggiling 300 kulit biji alpukat lalu mengubahnya menjadi minyak serta lilin. Setelah diperiksa SENO dengan chromatography-mass spectrometry, ada 116 zat kimia bermanfaat. Beberapa di antaranya behenyl alcohol sebagai antivirus, dodecanoic acid yang dapat meningkatkan kolesterol baik, dan hepatcosane yang bisa mematikan sel kanker. (Medicalnewstoday.com/Bas/X-7)
MENGGUNAKAN KERTAS DAUR ULANG