Radar pekalongan 25 februari 2017

Page 1

SABTU 25 FEBRUARI 2017

16 HALAMAN

Rp 3.000

Bongkar Kasus Hambalang Choel Mallarangeng Janji Ungkap Pihak yang Terlibat JAKARTA - Andi Zulkarnaen Mallarangeng (AZM) dipastikan mendekam lebih lama di Rutan Guntur Jakarta. Sebab, penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi

PROGRAM Pegawai Pemkab Wajib Kumpulkan Sampah Anorganik PURWOKERTO - Bupati Banyumas Achmad Husein mencanangkan program pengumpulan sampah anorganik yang wajib dilakukan oleh seluruh pegawai di lingkungan pemerintah kabupaten setempat. Saat ditemui wartawan usai pencanangan di Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Purwanegara, Kecamatan Purwokerto Utara, Banyumas, Bupati Achmad mengatakan pengumpulan sampah anorganik itu wajib dilakukan oleh seluruh aparatur sipil negara (ASN) maupun tenaga honorer. “Program ini dicanangkan untuk mengurangi sampah plastik atau anorganik lainnya di Banyumas,” katanya ke hal 7 kol 1

(KPK) memperpanjang masa penahanan adik mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Andi Mallarangeng tersebut. “Masa 20 hari penahanan saya telah tiba, artinya argo sudah jalan,” ujar Choel Malarangeng-sapaan AZM , kemarin (24/2). Masa penahanan tersangka kasus dugaan korupsi proyek ke hal 7 kol 1

IMAM HUSEIN/JAWA POS

DITAHAN - Tersangka Andi Zulkarnain Mallarangeng (AZM) alias Choel Mallarangeng (tengah) jalan menuju mobil tahanan usai diperiksa di gedung KPK, Jakarta, Senin (6/2/2017).

Kemendikbud Tidak Bisa AwasiKontenBukuUmum JAKARTA - Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menyesalkan peredaran buku terbitan Tiga Serangkai (TS) berjudul Aku Berani Tidur Sendiri. Pasalnya buku tersebut berkonten negatif, yakni soal masturbasi. Kasus ini harus jadi me-

montum mempercepat pembahasan RUU Perbukuan yang ngendong di DPR sepuluh tahun lebih. Ketua KPAI Asrorun Ni’am Sholeh mengatakan Kementerian Pendidikan dan Kebuke hal 7 kol 5

ANTARA

SAMPAH - Bupati Banyumas Achmad Husein memanggul kantong berisi sampah di Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Purwanegara, Kecamatan Purwokerto Utara, Banyumas, Jumat (24/2), usai pencanangan program yang mewajibkan aparatur sipil negara (ASN) menyetorkan sampah anorganik sebanyak 1 kilogram per bulan.

BUKU DITARIK Buku bacaan anak-anak yang didalamnya dinilai vulgar ini ditarik oleh pihak penerbit.

NILAI TUKAR RUPIAH TERHADAP DOLAR 13,427

............

...........

............

13,403 13,423

21/2

22/2

23/2

SUMBER : (KURS JUAL) BANK INDONESIA

SELEBRITIS Masih Jomblo AKTRIS Marshanda belum menemukan pengganti Egi John. Terbukti saat Valentine Day. Caca-sapaan akrab,-Marshanda melewatkannnya bersama sahabatnya. Keduanya pun makan malam berdua. Foto kebersamaan itu diunggah lewat akun instagramnya @marshanda99. Dalam keterangan fotonya, mantan istri Ben Kasyafani ke hal 7 kol 5

DOK. BIDANG HUMAS POLDA PAPUA FOR CEPOS

MEMANAS-Salah satu rumah yang dibakar dalam bentrok massa terkait pelaksanaan Pilkada Serentak 2017 di Kabupaten Intan Jaya, Jumat (24/2).

Satu Warga Tewas, Tiga Rumah DibakardanKantorKPUDDirusak JAYAPURA-Kondisi di Kabupaten Intan Jaya dilaporkan memanas dalam dua hari terakhir, Kamis (23/2) dan Jumat (24/2). Dua kelompok massa pendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lanny Jaya dilaporkan

terlibat bentrok di Sugapa, ibukota Kabupaten Intan Jaya. Bentrok antara dua kelompok masyarakat pendukung pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Intan Jaya ini mengakibatkan seorang warga bernama

Kolengga Wenda tewas terkena panah, Kamis (23/ 2). Selain menewaskan seorang warga, bentrok ini juga mengakibatkan tiga rumah dibakar dan kantor KPUD Intan Jaya dirusak, Jumat (24/2) ke hal 7 kol 5

LIPUTAN6

Terbitkan Izin Baru soal Pabrik Semen, Ganjar Dinilai Arogan SEMARANG – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Semarang, Jawa Tengah, mengkritik penerbitan izin lingkungan pertambangan dan pembangunan kepada PT Semen Indonesia di Kabupaten Rembang oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Menurut LBH, penerbitan izin menunjukkan Ganjar telah bertindak sewenang-wenang, dan menciptakan preseden buruk bagi penegakan hukum di Indo-

nesia. “Sangat disayangkan tindakan arogan tersebut dilanjutkan dengan tindakan arogan lainnya, yaitu penerbitan Izin Lingkungan baru untuk PT Semen Indonesia,” kata Direktur LBH Semarang Zainal Arifin dalam siaran resminya, seperti dilansir kompas.com, Jumat (24/2). Dia mengatakan, dalam putusan Mahkamah Agung soal izin kegiatan pertamba-

IZIN PABRIK Pabrik Semen Indonesia di Kabupaten Rembang. Setelah sempat dicabut, kini pihak Pemprov Jawa Tengah kembali menerbitkan izin lingkungan pertambangan dan pembangunan kepada PT Semen Indonesia.

ke hal 7 kol 1

TEMPO

Jelang Kedatangan, Raja Salman Booking Sejumlah Hotel Bintang Lima

Sewa Kamar Rp 133 juta, Bawa Mobil Mewah

Marshanda

Kunjungan Kenegaraan Raja Saudi, Salman bin Abdulazis Al Saud, bakal membawa rombongan yang gemuk. Butuh sejumlah fasilitas akomodasi, termasuk hotel untuk menampung para delegasi. Sejumlah hotel bintang lima di Jakarta sudah dipesan oleh Kedutaan Saudi untuk menyambut kedatangan sang raja.

MOBIL - Mercedes S600 yang akan dipakai Raja Salman selama kunjungan ke Indonesia saat tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta.

INFORMASI yang diperoleh Jawa Pos, sudah ada sedikitnya tiga hotel yang seluruh kamarnya disewa oleh delegasi Saudi. Masing-

masing Hotel Ritz Carlton Mega Kuningan, Hotel JW Marriott, dan Hotel Raffles. Ketiganya berlokasi di kawasan Kuningan, Jakarta Sela-

Bongkar Kasus Hambalang

Ada pihak yang merasa ketar-ketir, takut ikut masuk prodeo... Terbitkan Izin Baru soal Pabrik Semen, Ganjar Dinilai Arogan

Amankan investor, modal besar jangan lepas... JASA ANGKASA PURA FOR JAWA POS

Alamat : Jl. Binagriya Raya B1 No. 9 Pekalongan Telp. (0285) 432.234, 790.6360 Fax. (0285) 441.0262

tan, tidak jauh dari Kedutaan Saudi. Hingga kemarin, Jawa Pos belum mendapat konfirmasi ke hal 7 kol 1

JASA ANGKASA PURA FOR JAWA POS

KHUSUS DARI ARAB- Pesawat kargo menurunkan Motorized di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta. Website: www.radarpekalongan.com

CKMY


2

JATENG

SABTU 25 FEBRUARI 2017

RADAR PEKALONGAN

Waspadai Retakan Di Bukit Pagerluhur

AGUS SUPRIYADI

KESETRUM - Evakuasi korban kesetrum listrik dari sebuah bangunan lantai tiga di dusun sirukem beran kepil.

Tersengat Listrik, Buruh Bangunan Alami Luka Bakar Sekujur Tubuh WONOSOBO - Seorang buruh bangunan terpaksa di larikan ke rumah sakit setelah tersengat aliran listrik tegangan tinggi. Korban diketahui bernama Misbah Asal Ngadirojo Kulon Bener mengalami luka bakar di sekujur tubahnya saat bekerja memasang begisiting di rumah tingkat tiga di Dusun Sirukem Beran Kepil kemarin. Menurut informasi yang dihimpun dari warga setempat, korban tersengat listrik tegangan tinggi saat

bekerja di rumah tingkat tiga dengan ketinggian sekitar 12 meter di desa sirukem kepil. Ketika korban sedang memasang begesting, tanpa sengaja besi yang akan dipasang menyentuh kabel listrik yang ada diatasnya, kemudian korban tersengat. Akibatnya korban mengalami luka bakar di hampir sekujur tubuhnya seperti bagian dada, perut dan tangan. Teman– teman buruh bangunan yang melihat peristiwa itu, kemudian melakukan

upaya pertolongan dengan membawa korban ke rumah sakit terdekat. Korban saat ini menjalani perawatan intensif di rumah sakit islam wonosobo. Anggota Tim Sar Skydoor H Dedik membenarkan bahwa ada laporan dari masyarakat, seorang buruh bangunan tersengat listrik tegangan tinggi saat bekerja memasang begesting di bagunan rumah lantai tiga. “Dari informasi yang kita terima, korban tersengat listirk saat me-

masang kerangka besi cor untuk pembangunan rumah di lantai tiga , diduga kuat besi menyentuh kabel listirk bertenanga tinggi milik PLN yang melintas di atas bangunan rumah tersebut,” terangnya. Selanjutnya korban terpental dan mengalami luka bakar dihampir sekujur tubuhnya. Melihat situasi itu, teman korban kemudian melakukan pertolongan dan mengevakuasi korban dari lantai tiga dan membawa ke rumah sakit. (gus)

WONOSOBO - Pemerintah Kecamatan Kertek mengimbau kepada warga Dusun Pagersampang Desa Pagerejo untuk aktif melakukan pemantauan perkembangan retakan di bukit pagerluhur. Pasalnya diterjang hujan deras setiap hari, dilereng bukti tersebut telah muncul retakan sepanjang 30 meter. “Sudah ada retakan di bukti pagerluhur dusun pagersampang, padahal ada pemukiman di bawah bukit tersebut dengan jumlah penghuni sebanyak 250 KK, maka kewaspadaan harus ditingkatkan,” ungkap camat kertek bandriyo kemarin. Menurutnya, kontur tanah di Dusun Pagersampang Pagerejo mempunyai tingkat kemiringan antara 60–90 derajat, potensi longsor sangat tinggi, kondisi tersebut harus diketahui oleh semua pihak, utamanya warga setempat. Kasus tanah longsor pernah menimpa dusun tersebut pada pada tahun 1982, labilnya kondisi tanah juga diperkuat oleh hasil survai yang dilakukan oleh UGM Yogyakarta, dimana apabila terjadi longsor pada bukit Pagerluhur dusun pagersampang, material longsor bisa bergeser sejauh 3 hingga 4 Km. “Dari fakta-fakta itu kami minta pemerintahan desa setempat perlu aktif melakukan pemantauan secara lebih inten,” ujarnya. Diakui bahwa pihak BPBD wonosobo memang telah memasang early warnign system (EWS) untuk

AGUS SUPRIYADI

RETAK - Diterjang hujan deras setiap hari, muncul retakan sepanjang 30 meter di bukit pagerluhur pagerejo kertek.

memberikan peringatan dini jika terjadi bencana, akan tetapi warga tidka bisa mengandalkan keberdaaan peralatan tersebut tanpa melakukan upaya pemantauan langsung. “Peralatan EWS memang sudah dipasang, tap jika tidak ada pulsa tidak bisa memberikan feed back, sehingga warga perlu inisiatif melakukan pemantuan langsung ketika muncul cuaca ekstrem seperti saat ini,” katanya. Pihak terkait meliputi unsur muspika BPBD, TNI

Polri dan warga juga telah memantau langsung kondisi retakan di bukit pagerluhur serta menutup retakan agar tidak terisi air hujan. Terpisah, Pasiter Kodim 0707 Kapten Inf Sugeng Haryanto mengatakan untuk pemantauan EWS di bukit pagerluhur pagerejo kertek, titik bahaya yaitu diatas 9 mm maka alat tersebut akan membunyikan sirine sebagai tanda bahaya, sehingga masyarakat diperintahkan untuk mengungsi ke tempat yang aman. (gus)

Unsiq Upgrade Walikota Dorong Pengembangan Sentra Bandeng 45 Guru BK BANJARNEGARA – Sebanyak 45 Guru BK SMA/ MA/SMK asal Kabupaten Banjarnegara mengikuti upgrading yang diadakan TIM Penjaringan Mahasiswa baru FITK Unsiq, di aula Saung Bu Mansur, kemarin (24/2). Mengangkat tema Quranic Character Building Siswa SMA/SMK/MA dan diisi oleh Narasumber Dr H Zaenal Sukawi MA yang juga menjabat Wakil Rektor Bidang Akademik Unsiq. Dekan FITK, Fatkhurahman mengungkapkan peran dan fungsi Guru BK disekolah sangatlah penting, sebab Guru merupakan BK penjaga mental dan moral peserta didik disetiap satuan pendididikan. “Maka sangat penting adanya pemahaman guru BK tentang bagaimana pembetukan karakter bagi anak didiknya,” ungkap Dekan FITK. Dr H Zaenal memaparkan Guru BK sebagai benteng penjaga Moralitas peserta didik haruslah memiliki pemahaman yang utuh dan komprehensif terkait bagaiamana upaya yang dapat dilakukan dalam rangka pem-

bentukan karakter anak didiknya. “Apalagi untuk siswa setingkat SMA/SMK/MA dimana akhir-akhir banyak kita temuai kenakalan-kenakalan anak yang menjurus pada tidak kriminal seperti, penyalanggunaan naarkoba, perilaku pergaulan bebas. termasuk tawuran pelajar dan sebaginya yang kadang di luar nalar dan logika kita orang dewasa,” ungkapnya. Kegiatan juga diisi dengan sosialisasi penerimaaan mahasiswa baru. Kampus Unsiq awalnya bernama Institut Ilmu Al Qur’an (IIQ) yang didirikan tahun 1988 dan sejak berdirinya telah menglami perkembangan signifikan, yang telah membuka 26 program studi 7 fakultas dan 1 Pasca Sarjana. Ketua PMB, H Ahmad Hafid menjelaskan bahwa kegiatan tersebut selain untuk meningkatakan kompetensi dan pemahaman guru BK dalam penanaman karakter anak didik tingkat SMA/SMK/MA juga untuk mengenalkan Unsiq di Kabupaten Banjarnegara. (win)

DOKUMEN

PERKENALKAN - Agenda Upgrading Guru BK juga diisi perkenalan kampus yang awalnya bernama IIQ, di Banjarnegara, kemarin.

RADAR PEKALONGAN

SEMARANG - Walikota Semarang Hendrar Prihadi memberikan dorongan bagi pengembangan sentra industri ikan bandeng. Ini disampaikan saat mengunjungi sentra ikan bandeng di Kelurahan Tambakrejo, Kecamatan Gayamsari. Sejak lama warga setempat sudah menjadikan ikan bandeng sebagai produk unggulan. Dari tangan warga bandeng yang selama ini terlihat murahan diubah menjadi kuliner yang bermutu, berkelas dan disukai banyak orang. Menjadi olahan masakan seperti bandeng presto, pepes bandeng, nugget dan otak-otak. Selain itu juga mulai dirintis dengan membuat menu tahu bakso menggunakan bahan baku ikan bandeng, tahu bakso ini merupakan produk inovasi warga Tambakrejo. “Dari gerbang masuk tadi, saya

DOKUMEN

MOTIVASI - Walikota Semarang Hendrar Prihadi mengunjungi sentra produksi ikan bandeng di kelurahan Tambakrejo Kecamatan Gayamsari.

mencium aroma khas bandeng di kampung ini. Sepanjang jalan juga banyak warga yang menjajakan dan menjual ikan bandeng mentah. Sangat cocok dengan nama kampung tematik yang sudah dicanangkan sebagai Kampung Sentra Bandeng” tutur Walikota. Dikatakan Walikota, agar

potensi ini tetap terus dikembangkan yang nantinya bisa menjadi icon kampung yang bisa meningkatkan kesejahteraan warga. Dengan adanya sentra bandeng ini menjadi salah satu tempat khas Kota Semarang yang harapannya dikunjungi orang luar daerah maupun warga Semarang

sendiri sebagai icon wisata baru Kota Semarang. Asal mula usaha bandeng menurut Lurah Tambakrejo, Zairin sebenarnya sudah ada sejak tahun 1965. Pada saat itu salah satu warga memang mempunyai usaha bandeng yang sudah di pasarkan ke luar daerah. Dan juga memiliki satu tambak khusus membudidayakan bandeng. Kemudian berkembang membentuk Kelompok Usaha Bersama (KUB) beranggotakan 20 orang yang rutin mengadakan pertemuan 1 bulan sekali. “Dari pertemuan rutin sesama anggota kemudian mengembangkan bandeng menjadi salah satu potensi di wilayah ini, hingga menjadi seperti ini,” urai Zairin. Sedangkan untuk usaha mikro yang digerakkan di wilayah tersebut Zairin menyebutkan diantaranya kes-

enian gamelan, wedding organizer, penjual kelontong, pembuat jajan pasar dan keripik. Dalam hal bantuan permodalan untuk mengembangkan UKM Walikota Hendrar Prihadi menyampaikan siap membantu dengan kredit WIBAWA yang merupakan kerjasama Pemkot Semarang dengan Bank Jateng. “Kini ada kredit pinjaman modal dengan biaya ringan hanya 3% per tahun sehingga semakin dapat menumbuhkan jiwa enterprenur” kata Hendi. Cara pengajuan kreditnya pun terbilang sangat gampang. Untuk pinjaman sampai dengan Rp5 juta tidak menggunakan jaminan, namun kalau pinjaman diatas Rp5 juta sampai Rp50 juta menggunakan jaminan bisa BPKB kendaraan bermotor atau sertifikat tanah. (sgt/mar)

Phapros Turut Lestarikan Kota Lama Semarang SEMARANG - PT Phapros Tbk, sebagai anak perusahaan PT RNI turut mendukung program revitalisasi kawasan Kota Lama Semarang. Langkah tersebut dibuktikan dengan mempercantik bangunan aset miliknya di Kawasan Kota Lama Semarang untuk dijadikan kantor PT Phapros Tbk. Direktur Utama PT RNI, Didik Prasetyo? mengatakan, upaya revitalisasi aset dilakukan dengan berpedoman pada aturan yang ada. Apalagi, aset bangunan tersebut merupakan bagian dari cagar budaya. “Dengan nuansa kantor baru ini, diharapkan kinerja PT Phapros Tbk juga semakin meningkat?,” katanya, dalam sambutannya disela Peres-

mian Kantor Baru PT Phapros Tbk yang menempati salah satu bangunan cagar budaya di Kawasan Kota Lama Semarang, kemarin. Direktur Utama PT Phapros Tbk, Barokah Sri Utami menambahkan, revitalisasi bangunan cagar budaya itu dilakukan secara bertahap. Pasalnya, jika dilaksanakan sekaligus, biaya yang dikeluarkan sangat besar. “Renovasi kami lakukan secara bertahap. Sudah berjalan tiga bulan sejak Desember 2016 lalu,” imbuhnya. Hingga saat ini, lanjutnya, sedikitnya sudah digelontorkan dana sekitar Rp200 juta untuk melakukan revitalisasi bangunan tersebut pada tahap awal. Revitalisasi dilakunan sesuai aturan, tanpa

mengubah ubin yang sudah melekat di dalam bangunan, kemudian semen yang digunakan pun bukan untuk bangunan pada umumnya. “Kami ingin bangunan tersebut kembali seperti pada saat dibangun awal mulanya. Dan kami ingin Kota Lama Semarang tidak hanya hidup pada waktu tertentu, tapi juga setiap saat. Makanya kami memilih kawasan bersejarah sebagai lokasi kantor kami,”jelasnya. Walikota Semarang, Hendrar Prihadi turut hadir dalam acara tersebut berusaha untuk membuat beragam kegiatan di dalamnya untuk menarik wisatawan. “Revitalisasi Kota Lama Semarang butuh penataan ulang. Mulai dari pemuga-

ANING KARINDRA/JATENG POS

KANTOR BARU - Direktur Utama PT RNI, Didik Prasetyo; Direktur Utama PT Phapros Tbk, Barokah Sri Utami; dan Walikota Semarang, Hendrar Prihadi, saat Peresmian Kantor Baru PT Phapros Tbk, di Kawasan Kota Lama Semarang.

ran fisik, pengisian kegiatan dan event yang berkelanjutan. Sehingga harapannya

pada pelabelan Kota Lama sebagai Warisan Dunia Unesco,” tandasnya. (aln)

Komisaris Utama: HM Alwi Hamu, Komisaris: Dwi Nurmawan, H Suparno Wonokromo, Direktur Utama: H Yanto S Utomo, Direktur: Muhammad Sukron, Ade Asep Syarifuddin

General Manager: Ade Asep Syarifuddin, Pemimpin Perusahaan: Rosikin, Pemimpin Redaksi/Penanggungjawab: Doni Widyo, Redaktur Pelaksana: Widodo Lukito, Liputan Kota: Abdurrahman (Redaktur), Wahyu Hidayat, M. Ainul Atho’, Malekha Kajen: Widodo Lukito (Redaktur), Triyono, M Hadian, Batang: Doni Widyo (Redaktur) Ahmad Syaefudin, Novia Rosmawati, Kendal: Nur Kholid MS, M. Arif Prayoga, Bisnis: Dalal Muslimin (Redaktur), Akhmad Taufik, M.Furqon FS, Sekretaris Redaksi: Agustina, Desain Grafis: Roni Istanto (Manager), Pracetak: Damar Purbono, Kurniawan, A. Ahmad Yani, Keuangan: Rukayatun, Ovie Dian Sari, Milatussa’adah, Pemasaran: Mansyur (Sirkulasi), M Ainul Atho (Ka. Perwakilan Kota Pekalongan), Ahmad Djunaedi (Ka. Perwakilan Kajen), Ahmad Syaefudin (Ka. Perwakilan Batang), Iklan: Mudlofar, Hendrawan, Suhendri (Design Iklan), Administrasi Iklan: Mirza, Admin Web: M Rifki Risyadi (Koordinator), Moh. Ikhwan. Alamat redaksi/iklan/pemasaran: Jl. Binagriya Raya B1 No. 9 Kota Pekalongan, Telp. 0285-432234, Fax. 0285-4410262 Semarang: Anang Bastomi, Jakarta: Eko Suprihatmoko, Ferdinansyah, Alamat: Komp Widuri Indah Blok A.3 Jl Palmerah Barat No 353 Jakarta 12210 Telp (021) 5330976, 5333321, Faks (021) 5322629. Eceran Rp 3.000, Percetakan PT Wahana Java Semesta Intermedia Cabang Tegal. Alamat Percetakan: Lingkungan Industri Kecil (LIK) RT 03 Rw 03 Dampyak Kramat Kab Tegal Jateng 52181. Tarif Iklan: Umum/Display: Rp 35.000/mm kolom, sosial/keluarga Rp 25.000/mm kolom, iklan baris batik Rp 20.000 per baris, Iklan full colour Rp 45.000/mm kolom. Iklan halaman depan: tarif + 200%, Bank: Bank Mandiri Cabang Pekalongan an PT Wahana Semesta Pekalongan acc: 139-000-542-0595, Bank Jateng Cabang Pekalongan an PT Wahana Semesta Pekalongan acc: 1007015915. Email Redaksi : r4d4rpek4long4n@gmail.com I Email Iklan : iklanradarpekalongan@gmail.com

Semua wartawan Radar Pekalongan dilengkapi tanda pengenal/surat tugas dan tidak dibenarkan meminta/menerima imbalan dalam bentuk apapun dari narasumber.


TEGAL RAYA

RADAR PEKALONGAN

YAYASAN YATIM PIATU DAN DHU’AFA

“AL - INAYAH” Jl. Untung Suropati Kelurahan Tegalrejo, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan Telp. (0285) 4418232, HP. 085865495103, 085742790598 Untuk melanjutkan pembangunan gedung panti ( lantai 2 ) Yayasan Al Inayah membutuhkan sedekah berupa Bahan Bangunan ( Pasir, batu bata, semen, besi cor dll ). Untuk informasi lebih lanjut hubungi: Musakhir : 085742790598 BANTUAN BISA DISALURKAN VIA REKENING : Bank Mandiri Syariah Pekalongan 7030350418 BNI Syariah Cabang Pekalongan 0305110076 Bank Jateng Cabang Pekalongan 3007056710 Yayasan AL-INAYAH : Jl. Untung Suropati Kelurahan Tegalrejo Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan PANITIA PEMBANGUNAN PONDOK PESANTREN - PANTI YAYASAN YATIM PIATU & DHU’AFA “AL-INAYAH ” Akte Notaris : Iis Aisyah Y, SH SK, MENKUMHAM

Nomor : 04 Tanggal 07 Juli 2010 Nomor : AHU - 337. AH. 01 04 Tahun 2011

SABTU 25 FEBRUARI 2017

3

Perajin Logam Mengeluh PARA perajin logam yang tergabung dalam Kelompok Usaha Bersama (KUB) SU Anwari, mengeluhkan masih sepinya order. Selain itu, mereka juga dipusingkan dengan persoalan hutang di perbankan. Hal tersebut diungkapkan Ketua KUB SU Anwari Sukamto Rochman saat Wali Kota Tegal Siti Masitha dan jajarannya berkunjung ke bengkelnya di Jalan Cempaka, Jumat (24/ 2). Sukamto menyatakan, sepinya order disebabkan karena situasi perekonomian global. Barang-barang yang diproduksi perajin, kalah bersaing dengan produk-produk luar negeri. Padahal, secara kualitas produk perajin Kota Tegal berani diadu. “Barang-barang kami sulit masuk ke Jakarta. Meski sepi, saya memberi semangat agar perajin terus ber-

gerak,” ujarnya. Perajin logam lainnya, Tarkono menceritakan, bengkelnya di Jalan Tanjung, vakum sejak Desember 2013. Barangbarang yang diproduksi seperti alat tenun, hidrolik, dan alat berat lainnya. Biasanya, barang-barang tersebut dipasarkan ke Jakarta dan Pekalongan. Tarkono merasa iri dengan para perajin logam di Kabupaten Tegal yang kondisinya lebih baik. “Padahal, dulu mereka belajarnya ke sini,” ungkapnya. Sukamto yang juga merupakan Ketua RW III Kelurahan Mangkukusuman, Kecamatan Tegal Timur menambahkan, dia dan para perajin lainnya butuh dijembatani Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal agar industri logam kembali bergairah. Fasilitasi dari Pemkot diperlukan supaya perajin bisa kembali dapat or-

K. ANAM SYAHMADANI

BENGKEL – Sejumlah pekerja bekerja di salah satu bengkel bubut dan cor logam di Jalan Cempaka, Jumat (24/2).

der lebih banyak. Menangapi itu, Wali Kota Tegal Siti Masitha menyampaikan, meski sepi, perajin tidak boleh mengeluh. Pemkot berkomitmen untuk

mengoptimalkan potensi lokal, seperti industri logam ini. Wali kota menyebutkan, Pemkot mewacanakan pengembangan industri logam yang dikerjasamakan de-

ngan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). “OJK telah menyiapkan konsep untuk industri logam, dari rumahan menjadi skala besar,” tegasnya. (nam)

PEMBANGUNAN GEDUNG YAYASAN AL - INAYAH

LINTAS Korban Dikenal Pendiam dan Baik SLAWI - Pelajar yang tewas terlindas dumptruk di Jalan Raya Bogares, Pangkah, Kabupaten Tegal dikenal pendiam dan baik. Sebelum pergi meninggalkan rumah, korban yang bernama Rina Fitriani mengaku hendak belajar kelompok di rumah temannya di Slawi Wetan. Saat berpamitan kepada orangtuanya, Rina juga tidak banyak bicara. “Cuma pamitan mau belajar kelompok saja,” kata Reni, 37, orangtua korban saat ditemui di rumahnya RT 3 RW 5 Kelurahan Pakembaran, Kecamatan Slawi, Jumat (24/2). Reni mengaku tidak punya firasat apapun saat hendak ditinggal selama-lamanya oleh anak pertamanya itu. Hanya saja, anaknya lebih banyak diam ketimbang hari-hari sebelumnya. Jika ditanya, anaknya hanya menganggukan kepala. “Kalau ditanya diam. Kadang juga mengangguk-anggukan kepala saja. Padahal sebelumnya selalu menjawab kalau ditanya saya,” ujarnya. Walau menahan sedih, tapi Reni mengaku ikhlas melepas kepergian anaknya itu. Dia berharap, lubang jalan yang menjadi malapetaka anaknya itu supaya secepatnya diperbaiki. Dia tidak ingin ada korban lagi di lubang maut itu. “Pemerintah harus segera memperbaikinya sebelum ada korban lagi,” ucapnya sedih sembari meneteskan air mata. Kabar kematian korban juga membuat duka para teman-temannya. Tidak sedikit temannya yang menangis saat menghantarkan jenazah korban ke tempat pusara terakhir. Menurut mereka, korban merupakan siswa yang baik dan pendiam. “Semasa di sekolah, almarhumah merupakan pribadi yang baik dan mudah bergaul. Sehingga memiliki banyak teman,” tutur Indah, salah satu teman korban. Kematian dua pelajar ini, juga menarik empati Bupati Tegal Enthus Susmono. Orang nomor satu di Kabupaten Tegal ini menyempatkan hadir ke pemakaman korban di Kelurahan Pakembaran. Dia juga mengucapkan bela sungkawa terhadap keluarga korban atas kematian dua pelajar tersebut. “Saya akan mengingatkan pengendara dumptruk untuk tidak ngebut lagi. Termasuk akan segera memperbaiki jalan yang berlubang itu,” pungkas Enthus saat berada di rumah duka. (yer)

Pengedar Narkoba Dibekuk PEMALANG – Seorang pengedar narkoba jenis dextro berhasil diamankan Sat Narkonba Polres Pemalang. Dia berinisial IZ (24) warga Dukuh Caur RT. 04 RW.02Desa Tambakrejo Kecamatan/ Kabupaten Pemalang, Kamis (23/02). KBO Sat Narkoba Polres Pemalang, Iptu Nurkhasan menyatakan, kejadian berawal adanya laporan dari masyarakat bahwa di Desa Tambakrejo ada orang yang telah mengedarkan obat-obatan jenis dextro, Mendapat laporan tersebut anggota yang dipimpinnya mengecek ke TKP. Setelah diadakan penyelidikan ternyata benar adanya. “Saat itu juga petugas langsung mengadakan penangkapan,” jelasnya. Dari hasil penangkapan, lanjutnya, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa pil Tramadol 68 bungkus @ 4 btr sebanyak 276 butir, Dextro 262 bungkus @ 8 btr sebanyak 2096 butir,Trihex 143 bungkus @ 4 butir sebanyak 572 butir serta HP Siomae. Kapolres Pemalang AKBP Kingkin Winisuda melalui Kasat Narkoba Polres Pemalang AKP I Made Restu Semadhi menambahkan, pengedar berhasil ditangkap oleh anggota, selanjutnya diamankan di Polres Pemalang.“Tersangka di jerat dengan UU RI NO 36/2009 pasal 196 yo 98 ayat (2), (3) dan pasal 197 yo 106 ayat (1) tentang kesehatan,” terang Restu. (rid)

K. ANAM SYAHMADANI

PIALA BERGILIR – Wali Kota Tegal menerima piala bergilir yang diserahkan oleh juara Popda tahun lalu, Jumat (24/2).

Popda Pertandingkan 13 Cabang Olahraga PEKAN Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Tingkat Kota Tegal Tahun 2017 resmi dibuka Wali Kota Tegal Siti Masitha di Stadion Yos Sudarso, Jumat (24/2). Sebanyak 13 cabang olahraga (cabor) yang dipertandingakan yakni atletik, senam, renang, sepak takraw, tenis meja, bulutangkis, bola voli mini, sepakbola/sepakbola mini, tenis lapangan, basket, pencak silat, karate, dan taekwondo. Pelaksana Tugas Kepala

Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Hartoto dalam laporannya menyampaikan, pelaksanaan seleksi tingkat kecamatan untuk SD dan MI dilaksanakan pekan kedua Februari di masingmasing kecamatan. Sedang untuk tingkat kota, dilaksanakan 20 sampai dengan 28 Februari mendatang bertempat di GOR Wisanggeni, GOR Waikiki. Kemudian, Stadion Yos Sudarso, GOR Sipelem, Aula

PKG Tegal Barat, Aula SD Pius, Aula Lanal, dan Kolam Renang Water Park. Hartoto menyampaikan, Popda diselenggarakan untuk memelihara dan meningkatkan persatuan dan kesatuan, mengukur pembinaan prestasi olahraga pelajar, sekaligus memotivasi dan mengoptimalkan pengembangan potensi atlet pelajar daerah. “Melalui Popda, diharapkan dapat muncul bibitbibit atlet pelajar potensial

yang bisa berprestasi meningkatkan prestasi daerah,” katanya. Bagi juara Popda, hadiah yang didapatkan yakni medali, piagam, sedang untuk juara umum berhak atas piala bergilir. “Uang pembinaan diberikan kepada sekolah atau UPPD peraih poin terbanyak di setiap jenjangnya,” ujarnya. Wali Kota Tegal Siti Masitha berpesan agar para atlet yang bertanding mempersiapkan diri, termasuk juga

Desak Relokasi Kantor Kecamatan Suradadi SLAWI - Warga di wilayah Kecamatan Suradadi, Kabupaten Tegal mendesak Pemkab Tegal agar segera merelokasi atau memindahkan Kantor Kecamatan Suradadi dari Desa Suradadi ke Desa Jatimulya. Warga menilai, kantor kecamatan yang saat ini berlokasi di tepi jalan pantura itu, sudah tidak representatif. “Kami sering mendapat keluhan dari warga, bahwa kantor Kecamatan Suradadi sudah tidak aman,” kata Kasro, salah satu wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) III yang meliputi Kecamatan Kramat, Suradadi, dan Warureja, Jumat (24/2). Tidak amannya bagi masyarakat yakni, lokasi kantor kecamatan berada di tepi jalan pantura. Dimana, jalan itu sangat ramai dan padat karena posisinya di dekat lampu merah Pasar Suradadi. Warga menghendaki agar kantor tersebut dipusatkan di ruas jalan Jatibogor-Jatimulya atau tepatnya di Desa Jatimulya. Di situ, suasananya sangat nyaman dan aman karena berada di tengah sawah. Selain nyaman, akses warga untuk menuju ke tempat tersebut juga sangat mudah. Sebab, Desa Jatimulya-Jatibogor berada di tengah-tengah wilayah Kecamatan Suradadi.

YERRY NOVEL

SEPAKAT RELOKASI - Ketua Fraksi Partai Gerindra, Rudi Indrayani (kiri) dan anggota Fraksi PKB DPRD Kabupaten Tegal, Kasro (kanan) sepakat kantor Kecamatan Suradadi direlokasi di Desa Jatimulya, kecamatan setempat, kemarin.

“Tahun 2016 kemarin sudah dianggarkan untuk pembebasan lahannya sebesar Rp3,9 miliar. Tapi gagal dilaksanakan,” kata anggota Fraksi PKB DPRD Kabupaten Tegal ini. Kasro menjelaskan, gagalnya itu karena APBD II Kabupaten Tegal Tahun 2016 lalu minus. Sehingga ada beberapa anggaran yang sudah ditetapkan, tapi dipangkas. Mengingat hal itu, pihaknya sangat kecewa. Sebab, relokasi kantor Kecamatan Suradadi sudah mendesak. “Ini harus dianggarkan lagi di anggaran perubahan tahun ini,” tegasnya. Ketua Fraksi Partai Gerindra

DPRD Kabupaten Tegal, Rudi Indrayani mengaku setuju jika pembebasan lahan untuk relokasi kantor Kecamatan Suradadi dianggarkan kembali pada anggaran perubahan tahun ini. Sebab, rencana pembangunan kantor tersebut sudah diagendakan cukup lama. Bahkan, rencana itu telah mendapatkan persetujuan dari delapan anggota DPRD dari Dapil III. Namun, harapan itu pupus karena anggarannya dihapus dari draf RAPBD 2017. “Masyarakat sangat kecewa dengan kondisi saat ini,” ujar wakil rakyat asal Desa Jatibogor ini menambahkan. (yer)

pendamping dan guru serta ofisial agar dapat mempersiapkan atletnya. Popda, kata wali kota, merupakan pertandingan yang menjunjung tinggi sportivitas. Dibutuhkan disiplin olahraga untuk dijadikan modal bertanding. “Popda diselenggarakan tingkat kota sampai karesidenan, karena itu, para atlet harus menujukkan prestasi terbaiknya untuk bisa mengharumkan nama Kota Tegal,” ujarnya. (nam)

Forpimka BersihBersih di Perbatasan ULUJAMI – Pagi itu cuaca agak mendung, namun tidak sampai menetes air dari langit. Walaupun sedikit mendung, tidak menyurutkan niat Forpimka (Forum Pimpinan Kecamatan) Ulujami untuk melaksanakan bersih-bnersih di jalur Pantura wilayah Ulujami. Bersama warga masyarakat dan perankat Desa Rowosari dan Ambowetan, mereka melakkan K3 di sekitar perbatasan pintu masuk Kabupaten Pemalang, Jumat (24/02). Tampak kurang lebih 150 orang yang juga turut serta Camat dan staf, Kapolsek dan anggota serta Danramil Uljami serta anggota melakukan bersihbersih mulai dari perbatasan pintu masuk Kabupaten Pemalang yang berada di Kecamatan Ulujami hingga ke barat sejauh kurang lebih 2 km. Camat Ulujami, Yanuar Nitbani menyatakan, kegiatan bersih-bersih jalur Pantura memiliki responsive terhadap K3 terutama di wilayah Pantura Ulujami. Atas dasar petunjuk dan arahana bupati, sehingga memiliki kepedulian terhadap lingkungan, tidak melihat itu menjadi keweangan siapa tetapi suiapa yang melihat di sekitar lingkungan kurang nyaman secara berama-sama untuk mebersihkannya. “Alhamdulilah sudah kelihatan bersih,” jelasnya. Dia menyampaikan, dengan bersih-bersih di lokasi tersebut, ketika orang masuk ke wilayah Pemalang melalui pintu masuk di Kecamatan Uljami ada rasa bangga, wilayah Pemalang kelihatan bersih, nyaman dan indah. “Ini rutin akan kami laksanakan sebulan sekali,” kata Yanuar. Kegiatan K3, lanjutnya, juga dalam rangka mengantisipasi berjangkitnya penyakit demam berdarah yang disebabkan oleh nyamuk aides aigipthy yang senang bersarang di air selokan atupun tempat-tempat yang bersemak.“Harapannya menjadi sprit menuju Pemalang Pusere Jawa dan menimbulkan semangat akan kembali menggiatkan gotong royong, karena jika segala sesuatu dlaksanakan secara goyog royong mustahil tidak bisa teratasi,” terangnya. (rid)


4

SABTU 25 FEBRUARI 2017

NASIONAL

Pabrik Pupuk Palsu Diungkap Produksi 300 Ton, Setahun Keuntungan Rp3,6M JAKARTA - Bareskrim Polri mengungkap pabrik pembuat pupuk palsu di Majalengka, Jawa Barat, kemarin (25/2). Dalam sebulan, sindikat tersebut bisa membuat pupuk palsu seberat 300 ton. Pupuk palsu yang hanya merupakan campuran kapur, perwarna, dan tanah itu didistribusikan ke Jawa Barat, Kalimantan dan bahkan Aceh. Ditemui di gedung Bareskrim Kementerian Kelautan dan Perikanan, Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Brigjen Agung Setya menuturkan, pabrik pupuk palsu itu terbongkar setelah adanya keluhan petani yang pernah membeli pupuk palsu tersebut. Keluhan itu berisi tentang tidak berdampaknya khasiat pupuk tersebut. ”Dalam dua bulan kami telusuri, akhirnya ketemui dengan distributornya berinisial M,” tuturnya kemarin (24/2). Pupuk tersebut kemudian diuji di laboratorium. Hasilnya, ternyata pupuk tersebut hanya terdiri dari tanah, kapur, dan pewarna. Laboratorium memastikan pupuk tersebut palsu. ”Sama sekali tidak berguna untuk tanaman,”

paparnya. Dalam penelusuran itu, diketahui distributor M mendapatkan pupuk dari E, ML dan R. Ketiganya berkerjasama membuat pabrik pupuk palsu. ”Yang miris, E ternyata merupakan residivis dengan kasus yang sama, pemalsuan pupuk,” ungkapnya. Pemalsuan itu dilakukan dengan mengoplos kapur, tanah, dan pewarna yang kemudian diracik dalam sebuah mesin sehingga bentuknya sama dengan pupuk. ”Mereka juga membuat karungnya sendiri dan mengemasnya,” tuturnya. Jenis pupuk yang dipalsukan hampir semuanya. Seperti pupuk NPK, berlian merah, berlian biru dan TS. Keempat pelaku telah tertangkap dan ditahan untuk melakukan pengembangan. ”Sebab, sindikat ini cukup besar,” ujarnya. Pupuk palsu ini telah didistribusikan ke sejumlah daerah, diantaranya Jawa Barat, Aceh, dan Kalimantan. Dengan kapasitas produksi setiap bulannya mencapai 300 ton. ”Keuntungannya begitu besar. ongkos produksinya hanya Rp 12 ribu per karung,” tuturnya. Dengan ongkos produksi hanya Rp 12 ribu per karung, pupuk palsu ini dijual Rp 50 ribu ke distributor dan distributor menjualnya Rp 120 ribu ke petani. ”Keuntu-

ngannya bisa mencapai Rp 3,6 miliar setahun,” jelasnya. Sementara Direktur Pupuk dan Pestisida Kementerian Pertanian Moh. Rizal mengatakan, bila petani menggunakan pupuk palsu ini, maka kerugiannya begitu besar. Dengan menggunakan pupuk palsu ini, hasil tanam akan berkurang dua atau tiga ton per hektar. ”Karena penggunaan pupuk yang asli akan menambah jumlah hasil tanaman hingga tiga ton. Bila petani sedang menanam padi, maka gabahnya berkurang tiga ton perhektar. Bila dihitung per hektar bisa kehilangan Rp 6 juta hingga Rp 9 juta,” ujarnya. Yang lebih menyulitkan, pupuk palsu dan asli itu sulit dibedakan secara fisik. Baik dari segi bau dan bentuk. Karena itu, untuk mengetahui keasilannya hanya melalui laboratorium. ”Ada juga dengan mengecek nomor pendaftaran pupuk itu di situs www.pertanian .go.id. bila nomor pendaftaran tidak ada, pasti palsu,” ujarnya. Dia mengatakan, untuk menghindari pupuk palsu, sebaiknya petani langsung membeli ke kios resmi. Ada 35 ribu kios resmi yang tersebar di seluruh Indonesia. ”Kami juga akan mendata petani yang menjadi korban pupuk palsu ini, sehingga kedepan tidak lagi jatuh korban,” tuturnya. (idr/agm)

RADAR PEKALONGAN

Gunakan Bahan Senjata Pemusnah Massal Pembunuhan Kim Jong-nam KUALA LUMPUR – Kasus pembunuhan WN Korea Utara (Korut) menemukan titik terang. Setelah otopsi dilakukan dan spesimen, Departemen Kimia telah menemukan bahan kimia apa yang tedapat pada tubuh korban. Berdasarkan analisis awal pada wajah dan mucosa mata, ditemukan bahan kimia berupa ethyl s-2-diisopropylamoethyl methylphosphongthiolate atau lebih dikenal dengan sebutan VX nerve agent. ”Saya katakan bahwa penyebab kematiannya mungkin (bahan kimia) ini,” kata Inspektur Jenderal Polisi Diraja Malaysia Tun Sri Khalid Abu Bakar kepada wartawan saat ditemui di Kuala Lumpur International Airport (KLIA), Malaysia, kemarin (24/2). Pada keterangan resmi yang dirilis Polis Diraja Malaysia, VX terdaftar sebagai senjata kimia dalam daftar 1 Chemical Weapon Convention Act 2005 dan Chemical Weapons Convention (CWC) 1997. Kendati sudah ditemukan ada bahan kimia mematikan, Khalid masih belum bisa berspekulasi lebih jauh. Menurutnya, saat ini pihaknya masih terus melakukan invetigasi untuk mendapatkan kebenaran tentang penyebab kematian pria Korut itu. ”Selebihnya masih jadi subjek dari investigasi kami. Investigasinya sedang berjalan,” terangnya. Khalid mengatakan bahwa zat berbahaya itu juga memberikan

efek kepada si eksekutor. Menurut keterangannya, satu dari dua perempuan terduga melakukan pembunuhan terhadap Kim Chol sempat terkena efek zat tersebut. ”Dia muntah,” kata Khalid yang menolak menjelaskan lebih detail mengenai hal tersebut. Pakar Toksikologi Universitas Indonesia Budiawan mengatakan bahwa VX adalah bahan senjata kimia yang masuk golongan berbahaya. Penggunaannya merupakan kejahatan besar. ”Bahan kimia tersebut hanya diciptakan untuk senjata kimia pemusnah massal dalam perang,” katanya. Budiawan menjelaskan bagaimana VX bekerja dan bereaksi pada tubuh manusia. Menurutnya, VX bekerja dengan menghambat enzim acetylcholinesterase (asetilkolin) yang ditemukan dalam sistem saraf. Asetilkolin sendiri berperan dalam mentransmisikan sinyal atau rangsangan yang diterima untuk diteruskan ke sel-sel saraf yang berdekatan atau pada sambungan neuromuscular. ”VX ini fungsinya memecah asetilkolin. Jadi, jika asetilkolin terakumulasi di antara sistem saraf dan otot, makan kontraksinya akan terganggung alias gagal fungsi,” terang Budiawan. Budiawan menjelaskan, zat racun itu umumnya akan lebih cepat bereaksi melalui jalur inhalasi alias terhidup. Dan jika memang benar racun tersebut disapukan ke wajah korban, kemungkinan terhirup sangat besar. Dan sebetulnya, berkontak langsung

dengan zat tersebut sangat berbahaya. Menurut Budiawan, para eksekutor itu harus memakai pelindung agar tidak terpapar racun itu. ”Saya meragukan informasi mereka menggunakan tangan tokong yang dilumuri racun untuk melakukan aksi. Berkontak dengan racun itu sangat berisiko untuk si pelaku,” terangnya. Budiawan juga mengatakan bahwa para eksekutor harus diperiksa kesehatannya. Mereka harus diperiksa apakah terpapar atau tidak. Minimal tes darar atau urine. Terlebih, seperti yang dikatakan Khalid, salah satu dari mereka menunjukkan reaksi terhadap racun dengan muntah. ”Itu kan zat berbahaya. Eksekutornya bisa terpapar apalagi katanya dengan tangan kosong. Harusnya diperiksa kesehatannya. Tapi harus secara objektif mengingat keduanya merupakan tertuduh,” katanya. Terkait dengan lama racun tersebut bereaksi, Budiawan mengatakan hal tersebut sangat bergantung pada dosis yang diberikan. Namun, dia memastikan bahwa dalam jumlah yang tepat, dalam hitungan menit saja racun tersebut sudah bisa menewaskan seseorang. Jika melihat rentang waktu antara eksekusi sampai korban tewas, Budiawan menduga dosisnya melebihi lethal dose 50. Yakni 7 mokrogram per kilogram berat badan korban. ”Jika berat badan korban 80 kilogram dikalikan 7 mikrogram jadi 560 mokrogram atau 0,5 miligram. Ini jelas lebih besar dari angka minimal lethal dose,” ungkapnya. (and)

Sambungan Radar Kajen

Jembatan Provinsi Mangkrak KARANGDADAP - Jembatan penghubung antar Kabupaten PekalonganKabupaten Batang mangkrak. Proyek APBD Provinsi senilai milyaran itu hanya terlaksana beberapa persen saja. Akibatnya, masyarakat dua daerah terpaksa masih menggunakan jembatan sasak. Dari pantauan, pembangunan jembatan dengan lebar sekitar 8 meter tersebut belum dapat digunakan warga lantaran baru terlaksana sekitar 25 persen. Sedangkan warga Kabupaten Batang/ Pekalongan terpaksa masih tetap menggunakan jembatan sasak terbuat dari kayu yang berada di sebelah utara jembatan baru. Salah seorang tokoh masyarakat Desa/ Kecamatan Karangdadap, A Maskuri, mengatakan, jembatan penghubung dua kabupaten ini sangat ditunggu masyarakat. Karena jembatan ini merupakan salah satu akses

TRIYONO

MANGKRAK - Pembangunan jembatan penghubung antar Kabupaten Batang-Pekalongan Mangkrak.

warga Desa Pandansari, Warungasem Kabupaten Batang dan warga Desa/ Kecamatan Karangdadap. “Jembatan ini tak hanya digunakan oleh warga dua desa melainkan dua kabupaten. Bayangkan kalau jembatan ini tidak ada pasti akan memutar lebih jauh lagi,” katanya.

Diakui, jembatan yang terletak di Dukuh Guntur, Karangdadap ini diharapkan dapat segera dilanjutkan. Dengandemikian dapat mendongkrak perekonomian masyarakat sekitar. Sekadar untuk diketahui, pembangunan jembatan Pandansari-Karangdadap yang menghubungkan akses

Batang-Kabupaten Pekalongan segera direalisasikan. Dinas Binda Marga Sumber Daya Air (DBMSDA) Kabupaten Batang memastikan untuk membangun jembatan itu dengan anggaran Rp 7,5 miliar. Kepala DBMSDA, Ketut Mariadji, mengungkapkan, proyek peningkatan jembatan Pandansari-Karangdadap itu telah melalui proses perencanaan yang lama. Karena kebutuhan anggarannya yang besar, maka pembiayaan kegiatan itu dialokasikan dari sumber Bantuan Keuangan Provinsi (Banprov) Jawa Tengah. Ketut berharap, pembangunan jembatan lintas daerah itu tidak hanya mempermudah akses mobilitas masyarakat kedua daerah. Lebih dari itu, perbaikan infrastruktur itu juga bisa mendukung aktivitas ekonomi warga Batang dan Pekalongan. (yon)

Menkes Takjub Lihat Produksi Kain Kasa... dari halaman 8

adalah pembelinya, bukan home industrinya. “Sekarang perlu standar sterilisasi agar bisa menjual dengan harga tinggi,” ungkap Menkes. Dari situlah Nila meminta kepada Pemkab Pekalongan agar mewadahi para pelaku industri rumahan kain kasa ini dalam sebuah asosiasi. Sehingga bisa dapat dengan mudah untuk melakukan koordinasi meningkatkan standar kain kasa ke standar sterilisasi. “Perlu dibuatkan asosiasi yang mengkoordinir produk

yang dijual supaya sudah kasa steril. Untungnya bisa lebih besar. Karena kebutuhan kain kasa di Indonesia dapat dikatakan sangat tinggi. Selain kebutuhan di rumah sakit, dan pelayanan kesehatan lainnya, kasa juga dibutuhkan oleh masyarakat di rumah. Kebutuhan rumah terhadap kasa juga tinggi, kalau ada luka diperban pakai kasa,” terangnya. Menyikapi permintaan Menkes tersebut, Bupati Pekalongan Asip Kholbihi berjanji akan mendatangkan mesin steril untuk puluhan pelaku industri kain kasa di Kabupaten Peka-

longan. Menurut Asip, dalam waktu dua bulan, mesin steril kasa akan didatangkan untuk memenuhi standar tersebut. “Menteri meminta Pemkab Pekalongan agar meningkatkan standar hasil kain kasa yang diproduksi di Kabupaten Pekalongan. Ini kunjungan pertama ibu menteri, ada 40 lebih industri rumahan kain kasa. Semua izinnya sudah ada, tapi permintaan ibu menteri mutunya dinaikan satu grade lagi terkait sterilisasi,” ungkap Asip. Dibeberkan, industri kain kasa di Kabupaten Pekalo-

ngan merupakan industri terbesar di Indonesia. Pihaknya berjanji akan mendorong industri kain kasa tersebut menjadi kekuatan ekonomi di Kabupaten Pekalongan. “Standar mutu tetap dijaga,” kata dia. Menurutnya, sudah menjadi tugas pemerintah daerah untuk melakukan pembinaan terus menerus dan menjaga bahan produksi agar tetap terjaga. “Tinggal satu step saja, sterilisasi. Jika semua sudah terpenuhi, maka pendapatan pelaku usaha kasa ini akan meningkat sampai tiga kali lipat dari sebelumnya,” tandas Asip. (yan)

Motor Matik Sasaran Pencuri dari halaman 8

Sragi. Sepeda motor Vario 125 G-2473-CT milik Kusyati (45), ibu rumah tangga, dimaling. Kasubbag Humas Polres Pekalongan, AKP Aries Tri Hartanto, membenarkan adanya pencuarian kendaraan Honda Vario 125, Tahun 2013, G-2473-CT sesuai Dasar : LT / 06 / II / 2017 / Jtg / Res.Pkl / Sek Srg tanggal 23 Pebruari 2017. Menurutnya, peristiwa terjadi sekitar jam 18.15 wib di halaman rumah korban. Saat itu sekira pukul 10.00 wib, korban memarkirkan sepeda motor miliknya di halaman rumah menghadap ke Utara. Kemudian korban melakukan aktivitas di dalam rumah seperti biasa.

“Semula sepeda motor masih ada, itu disaksikan oleh anggota keluarganya yang baru pulang kerja sekira pukul 18.00 wib,” kata dia. Tak lama kemudian, lanjut Kasubbag Humas, korban mendengar suara sepeda motor dari luar melaju cepat. Karena curiga suara motor tersebut miliknya, akhirnya korban keluar mengecek. Setelah dicek ternyata sepeda motor tersebut sudah tidak ada. Korban pun langsung memberitahukan kepada anggota kelurganya dan dibantu tetangganya melakukan pencarian, namun tidak ketemu. Lantaran sepeda motor tidak juga ketemu akhirnya korban melaporkan ke Polsek Sragi, sedangkan anggota yang mendapat laporan

dipimpin Kapolsek Sragi AKP Sukirwanta menuju lokasi dengan melakukan pemeriksaan sejumlah saksi dan melakukan olah TKP. “Kasus ini masih dalam penyelidikan anggota Polsek Sragi. Akibat kejadian itu korban harus mengalami kerugian ditaksir mencapai Rp 15 juta,” lanjutnya. Dengan kejadian itu, ia meminta kepada masyarakat agar ketika memarkir sepeda motor untuk lebih aman langsung dimasukan ke dalam rumah atau garasi. Dengandemikian maka tidak mengundang pelaku kejahatan. Sebelumnya, komplotan pencuri berhasil menggasak dua unit sepeda motor yang diparkir di teras rumah milik Iwan Kurniawan (40) alamat Desa Pait Rt 01 Rw

03 Kecamatan Siwalan, Senin (13/2) kemarin. Akibat kejadian itu, korban harus mengalami kerugian yang ditaksir mencapai Rp 14 juta. Informasi diketahui, pencurian terjadi sekira pukul 00.15 bermula korban memarkirkan sepeda motor Yamaha Mio tahun 2010 G2301-GA kemudian sepeda motor yang dipakai anggota keluarga juga ditaruh ditempat yang sama berupa Honda Vario tahun 2012 G3891-AT. Padahal kedua sepeda motor tersebut dalam kondisi terkunci stang. Namun sekira pukul 00.30 wib anggota keluarga, Gilang (20) yang pulang kerumah mendapati sepeda motor yang biasanya ada diteras rumah tidak ada. (yon)

Bupati Ancam Stop Tol dari halaman 8

penghentian sementara armada proyek apabila pihak rekanan tidak menggubris teguran tersebut. “Kita stop sementara armadanya. Yang penting tanggung jawab mereka kita tagih terus menerus. Sehingga, masyarakat tidak merasa dirugikan. Ini menjadi komitmen kita,” tegasnya. Asip mengungkapkan, ia telah meminta Dinas Perhubungan dan Satpol PP agar melakukan patroli serta segera melapor apabila ada permasalahan. Pengawasan ini juga akan melibatkan Polres setempat, sehingga antisipasi terhadap kerusakan ini bisa dilaksanakan secara dini. “Kita akan segera membentuk Satgas pengawasan mobile dalam rangka antisipasi kerusakan jalan akibat dampak proyek jalan tol di Kabupaten Pekalongan,” terangnya. Seperti diketahui, setiap hujan deras mengguyur, Jalan Raya Bojong-Kajen Kabupaten Pekalongan menjadi merah, licin dan berbahaya. Jalan sepanjang Desa Wangandowo, Bojonglor,

Bojongwetan hingga Rejosari ini dipenuhi letupan material tanah merah yang dibawa oleh truk-truk besar proyek Jalan Tol Trans Jawa Ruas Pemalang-Batang di Kabupaten Pekalongan. Tanah merah yang menyelimuti aspal menjadi licin dan membahayakan ketika diguyur hujan. Banyak warga maupun anak sekolah yang terpeleset di jalan tersebut. Plt Camat Bojong Kabupaten Pekalongan Abdul Qoyum pun mengaku menyayangkan atas sikap rekanan pelaksana proyek yang terkesan acuh tak acuh dengan dampak aktivitas proyek terhadap lalu lintas. “Saya bersama Kapolsek Bojong, kemarin mendatangi Kantor PT SMJ (rekanan) yang berada di Pekajangan. Kita sudah menunggu selama satu jam, namun tidak ada yang menemui. Akhirnya, kita tinggal. Ini kedua kalinya saya mencoba ketemu, tapi tidak ditemui,” kata Qoyum. Kemudian, pihaknya melayangkan surat kepada pihak rekanan agar segera mengambil sikap atas dampak aktivitas proyek yang

ditimbulkan. Beberapa poin penting yang harus menjadi perhatian pihak rekanan, di antaranya; pertama, pihak rekanan melakukan pembersihan secara berkala di aspal jalan terutama sehabis hujan; kedua, pihak rekanan diminta memperbaiki kerusakan jalan akibat aktivitas proyek; dan ketiga, dump truk diminta untuk bisa dibersihkan dan material tanah di dalam bak truk ditutup dengan terpal sebelum melintasi jalan. “Soalnya, kalau tidak dibersihkan dan ditutup pakai terpal, material yang dibawa armada proyek pada meletup dan berceceran di aspal jalan. Sehingga, membuat kondisi jalan berdebu ketika panas, dan licin ketika hujan,” jelas Qoyum. Dikatakan, Kamis kemarin saja ada kecelakaan motor di Desa Babalan Kidul. Sebelumnya hal serupa juga terjadi di Ketitang Lor dengan tiga kecelakaan sekaligus dalam sehari. “Itu anak-anak sekolah yang jatuh. Tidak hanya anak sekolah, pengendara lain, seperti bakul tahu juga pernah jatuh hingga dagangannya berserakan di jalan,” terangnya. (yan)

Mau Jual Sabu, Keburu Diciduk Polisi dari halaman 8

: LP / A / 17 / 11 /2017 /Jtg / Res Pkl/Res Nkb, petugas langsung melakukan penyelidikan sekira pukul 14.00 tepatnya di Desa Cop Rayan, Gang 2 Kecamatan Buaran. Setelah menyanggongi lokasi, petugas selang beberapa jam kemudian mendapati seorang pria yang perbuatan mencurigakan. Dua anggota Satnarkoba Polres Pekalongan akhirnya mendekati pelaku, namun saat didekati dia malah berusaha kabur sembari membuang barang yang ada di dalam plastik. Petugaspun langsung mengamankan pelaku dan me-

lakukan pemeriksaan. Pelaku diminta mengambil kembali plastik yang sebelumnya dibuang. Setelah diambil ternyata kantong plastik berwarna putih tersebut berisikan 11 paket shabu berat 5,01 gram dan 1 paket yang diduga ganja kering. Adanya barang bukti tersebut akhirnya pelaku digelandang ke Mapolres Pekalongan guna menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Tersangka di depan penyidik mengaku menjadi pengedar narkoba sudah dua tahun lalu dengan keuntungan yang bervariasi. “Saya beli satu gram Rp 1,3 juta, kemudian untuk satu gram sabu dijual Rp 1,5 juta, sedangkan setengah gram

dijual Rp 800.000 dan seperempat gram Rp 400.000,” terang Khoirul Hadi di depan penyidik. Kasubbag Humas Polres Pekalongan AKP Aries Trihartanto menegaskan atas perbuatan tersangka kini dikenakan Pasal 114 ayat 1 dan atau pasal 112 ayat 1 dan atau pasal 111 ayat 1 Undang-undang RI no 35 tahun tentang Narkoba. “Tersangka merupakan seorang pengedar sabu dan pengguna ganja. Untuk mempertanggung jawabkan perbuatanya tersangka kini masih menjalani proses penyidikan dengan dikenakan ancaman hukuman minimal 4 tahun penjara maksimal 15 tahun,” terangnya. (yon)

Saat Ini Perputaran Uang di Petung... dari halaman 8

dipopulerkan,” katanya. Dikatakan, awalnya kawasan di Kecamatan Petungkriyono tersebut dikembangan sebagai wahana penelitian dan studi tentang ekosistem, kemudian karena potensi keindahan alamnya sangat bagus, maka terus dilakukan pengembangan dan perbaikan. “Alhamdulillah, hasilnya cukup bagus. Sekarang ini berdasarkan informasi dari

kepala desa setempat, perputaran uangnya bisa bagus dan cukup fantastis, sekarang ini mencapai Rp 5 miliar. Sehingga, sangat potensial untuk mendongkrak perekonomian masyarakat sekitar,” ungkap Asip. Sekarang ini menurut bupati, Pemkab Pekalongan akan terus mengembangkan infrastruktur di daerah Petung agar bisa lebih memberikan kenyamanan bagi wisatawan, terutama akses keluar masuk Petung, serta

lokasi-lokasi wisata. Dengan pengembangan maksimal tersebut, Asip mengharapkan masyarakat di daerah Petungkriyono tidak perlu lagi mencari uang jauhjauh ke Jakarta atau ke kotakota lainnya, karena di daerah setempat subur makmur dan perekonomiannya berjalan dengan bagus. “Ini juga salah satu misi kami, yakni mengurangi pengangguran dan urbanisasi dari desa ke kota,” tandasnya. (*)


RADAR SPORT

RADAR PEKALONGAN

VS

CHELSEA

SABTU 25 FEBRUARI 2017

5

SWANSEA

Saatnya Kembali Menjauh KLASEMEN SEMENTARA

CHELSEA akan menghadapi Swansea City saat Premier League kembali digelar akhir pekan ini. Pada pertandingan di Stamford Bridge, Sabtu (25/2) malam ini, The Blues jelas mengincar tiga poin untuk kembali ke jalur kemenangan. Di pertandingan terakhir mereka di Premier League, Chelsea memang harus rela tertahan saat melawan Burnley. Saat itu, bermain di Turf Moor, The Blues hanya mampu bermain imbang 1-1. Chelsea sendiri saat ini unggul delapan poin dari rival terdekat mereka, Manchester City, yang tak bermain pada akhir pekan

LIVE : Sabtu, 25 Febuari 2017

Naughton

Routledge Pedro

LUiz

Llorente

Begovic

Matic

Sigurdsson

Olsson

Hazard

Fabianski

Azpilicueta

Fernandez

Cork

Fer Kante

berarti. David Luiz juga besar kemungkinan kembali dimainkan setelah pekan lalu diistirahatkan saat melawan Wolverhampton di Piala FA, begitu juga dengan Gary Cahill dan Cesar Azpilicueta juga akan kembali bermain. Dari kubu Swansea City, pelatih Paul Clement tampaknya tak akan banyak melakukan perubahan dari skuat yang sama seperti saat mengalahkan Leicester City dua gol tanpa balas. Performa The Swans sendiri tengah menanjak seiring tiga kemenangan dari empat pertandingan terakhir mereka. Satusatunya kekalahan adalah saat mereka kalah 1-2 melawan Manchester City awal Februari lalu. (bol)

Pukul: 22.00 WIB di Bein Sport 1

Cahill Moses

ini. The Citizens harusnya menghadapi Manchester United, namun laga ini terpaksa ditunda karena Manchester United harus menghadapi Southampton di final EFL Cup. Pemain Chelsea sendiri berada dalam kondisi yang apik jelang pertandingan ini karena memiliki persiapan yang cukup panjang. Satu-satunya kekhawatiran mereka adalah kemungkinan kiper nomor satu Thibaut Courtois absen karena sakit. Andai absen, pos kiper akan menjadi milik Asmir Begovic. Selain Courtois, pelatih Antonio Conte tak memiliki masalah

Costa

Alonso

Mawson

Sung-Yeung

Stamford Bridge

SWANSEA

CHELSEA 4

3

Pelatih: Antonio Conte

3

Pelatih: Paul Clement

4

Diego Costa

4 2

Poin Penuh di Depan Mata

Rawan Terpeleset Lagi

JUVENTUS akan melakoni pertandingan yang harusnya mudah saat menjamu Empoli di Juventus Stadium di giornata 26 Serie A, Sabtu (26/02). Musim ini, Juventus jadi salah satu tim tersubur dalam hal urusan mencetak gol. Pasukan Massimiliano Allegri itu sejauh ini sudah mencetak 53 gol. Sebaliknya Empoli adalah tim terburuk dalam urusan mencetak gol. Sepanjang musim ini berjalan tim besutan Giovanni Martusciello tersebut hanya bisa mencetak 15 gol. Selain dua fakta tersebut masih ada banyak fakta lain yang mendukung Bianconeri untuk bisa meraih poin dengan mudah di pertandingan ini.

SEBUAH ujian berat menanti Arsenal di akhir pekan nanti Demi maju ke Babak ke 5 FA Cup, mereka harus meladeni salah satu tim kuat Southampton di Saint Mary Stadium pada hari Minggu (29/1) dini hari nanti. Southampton sendiri bisa dikatakan menjadi salah satu tim yang menjadi ‘kryptonite’ Arsenal. Masih segar di ingatan kita bagaimana kubu The Saints berhasil menyingkirkan The Gunners di ajang EFL Cup pada bulan Desember lalu. Rekor pertemuan Arsenal kontra Southampton juga cukup buruk, di mana klub asal London Utara itu tercatat hanya sekali menang dari lima pertemuan terakhir kedua tim. Tugas Arsenal semakin berat karena laga ini akan digelar di markas Southampton, Saint Mary Stadium. Menurut catatan head to head kedua tim, Southampton belum tersentuh kekalahan dari Arsenal di lima pertemuan terakhir mereka di Saint Mary Stadium. Rekor kandang The Saints musim ini juga tergolong bagus, di mana mereka hanya kalah tiga kali dari total 18 laga kandang yang mereka lakoni sejauh ini. Selain rekor pertemuan, Arsenal harus ekstra waspada karena moral Southampton saat ini tengah berada di titik tertinggi. Mereka hanya kalah satu kali dari lima laga terakhir mereka, di mana mereka berhasil mempecundangi

Saat ini Juve masih jadi tim terkuat di Italia. Meereka juga berpeluang besar meraih Scudetto keenam secara beruntun. Bianconeri kini berada di posisi nomor satu klasemen Serie A dengan koleksi 63 poin, unggul tujuh angka dari AS Roma yang ada di posisi kedua. Paulo Dybala cs sejauh ini telah memenangkan 29 pertandingan kandang terakhir mereka di Serie A. Mereka juga sukses memenangkan tujuh pertandingan kandang terakhir mereka saat menjamu Empoli di semua kompetisi. Dalam lima dari enam pertemuan terakhirnya dengan Azzurri, mereka sukses meraih clean sheet. Catatan itu jelas tak

Massimiliano Allegri

PERKIRAAN PEMAIN JUVENTUS (4-2-3-1): Buffon; Lichsteiner, Bonucci, Chiellini, Sandro; Pjanic, Marchisio; Cuadrado, Dybala, Pjaca, Higuain. Manajer: Massimiliano Allegri EMPOLI (4-3-1-2): Skorupski; Laurini, Bellusci, Costa, Pasqual; Krunic, Diousse, Croce; Kaddouri; Pucciarelli, Maccarone. Manajer: Giovanni Martusciello

bagus bagi Empoli. Untuk laga kali ini, Allegri sendiri bisa memainkan semua pemainnya. Tak ada cedera atau sanksi kartu bagi para pemainnya. Leonardo Bonucci mungkin bisa kembali ke tim setelah tak dimainkan karena berselisih dengan Allegri. Dani Alves mungkin juga akan jadi starter lagi setelah sempat main sebagai pemain pengganti lawan Porto sebelumnya. Di lini depan, Higuain akan tetap diandalkan dengan disokong oleh Dybala di belakangnya. Beralih ke Empoli, mereka saat ini berada di posisi 17 klasemen sementara Serie A. Dan seperti yang disebutkan sebelumnya mereka adalah tim yang mencetak gol paling sedikit di liga, 15 gol. Mereka akan kesulitan bermain melawan pertahanan Juve yang sejauh ini baru kebobolan 17 kali.

Data statistik juga tak mendukung Massimo Maccarone cs untuk bisa meriah kemenangan lawan Juve di Turin. Empoli gagal menang di enam pertandingan tandang terakhir mereka di Serie A musim ini. Bahkan mereka baru saja ditekuk oleh Lazio di kandang sendiri di giornata 24 lalu. Untuk laga kali ini, Andrea Costa dan Vincent Laurini ada kemungkinan tak bisa dimaikan karena belum benar-benar fit. Namun kabar bagusnya bagi Martuschiello, Maccarone dan Levan Mchedlidze siap dimainkan. Dalam pertandingan terakhir kedua tim ini, yang dilangsungkan di Carlo Castellani, Empoli kalah telak 0-3. Sementara dalam pertemuan terakhir mereka di Turin, Juve menang 1-0. Lalu akan seperti apakah hasil pertandingan kali ini? (bol)

Akhir Perjalanan Tinkerman dengan ‘Si Rubah’ SEMBILAN bulan setelah mengantar Leicester City menjuarai Premier League, Claudio Ranieri dipecat. Bagaimana kinerjanya di Leicester? Ranieri diberhentikan dari posisinya sebagai manajer Leicester pada hari Jumat (24/2) dinihari WIB. Berakhir sudah petualangan The Tinkerman, si tukang utak-atik, bersama ‘Si Rubah’ pada angka 81 pertandingan dari Juli 2015 sampai Fe-

bruari 2017. Dari total 81 pertandingan di seluruh ajang tersebut, Ranieri mempersembahkan 36 kemenangan, 22 hasil seri, dan 23 kekalahan sebuah persentase kemenangan sebesar 44,44%. Terselip dalam statistik itu, tentu saja, adalah keberhasilan peracik taktik asal Italia berusia 65 tahun tersebut mengantar The Foxes menjuarai Premier League musim lalu yang juga men-

jungkalkan semua prediksi di awal musim. Pemecatan Ranieri sendiri, terlepas dari perdebatan pro-kontra, terjadi setelah Leicester terpuruk dalam mengarungi Premier League musim ini. Dari 25 pertandingan, Riyad Mahrez cs baru punya 21 poin. Jumlah itu cuma terpaut satu angka dari zona merah yang juga berada tepat di bawah Leicester yang kini menempati posisi 17.

BBC mencatat, Leicester adalah juara bertahan dengan raihan poin paling sedikit usai 25 laga di bawah Ipswich (1963, 24 poin), Aston Villa (1982, 27 poin), Liverpool (1924, 28 poin), dan Sheffield United (1899, 29 poin). Pencapaian Leicester setelah 25 partai Premier League musim ini jadi kian buruk ketika membandingkannya dengan periode yang sama musim lalu. (dtk)

Arsene Wenger Liverpool pada tengah pekan lalu dan berhasil melaju ke Final EFL Cup musim ini. Oleh karenanya laga ini bisa menjadi laga yang sangat berat bagi The Gunners. Satu hal yang menjadi masalah bagi Claude Puel jelang laga penting ini adalah badai cedera yang tengah menimpa timnya. Tercatat ada pilar-pilar utamanya seperti Virgil Van Dijk, Jay Rodriguez, James WardProwse, Jeremy Pied, Matt Targett, Jake Hesketh, dan Alex McCarthy yang dipastikan absen pada laga ini karena mengalami cedera. Puel sendiri diprediksi tidak akan banyak melakukan perubahan pada susunan timnya usai menumbangkan Liverpool tengah pekan lalu. Dengan skema 43-3, Trio Josh Sims, Shane

PERKIRAAN PEMAIN SOUTHAMPTON (4-3-3): Forster; McQueen, Stephens, Yoshida, Martina; Hojberg, Clasie, Reed; Sims, Long, Tadic Manajer: Claude Puel ARSENAL (4-2-3-1): Ospina; Gibbs, Paulista, Mustafi, Bellerin; Ramsey, Coquelin; Chamberlain, Ozil, Perez; Giroud Manajer: Arsène Wenger

Long dan Dusan Tadic akan diturunkan untuk menggempur gawang Arsenal. Di lini pertahanan, Maya Yoshida akan kembali berduet dengan Jack Stephens untuk meredam agresifitas lini serang The Gunners. Di kubu tim tamu, Arsene Wenger datang ke markas Southampton tanpa kekuatan terkuatnya. Beberapa pilar utamanya seperti Santi Cazorla, Chuba Akpom, dan Yaya Sanogo dipastikan absen karena cedera. Granit Xhaka tidak bisa dimainkan pada laga ini karena mendapat kartu merah di pertandingan sebelumnya, sedangkan Mohamed Elneny juga tidak bisa tampil karena membela Timnas Mesir di Piala Afrika. Wenger sendiri kemungkinan besar akan melakukan sejumlah rotasi pada laga ini, di mana pemain-pemain yang jarang mendapatkan kesempatan bermain seperti David Ospina, Kierran Gibbs, dan Lucas Perez akan tampil sebagai starter pada laga ini. Dengan absennya Cazorla dan Elneny, Wenger kemungkinan akan memainkan Aaron Ramsey dan Francis Coquelin untuk mengatur aliran bola mereka. (bol)


RADAR PEKALONGAN

SELEBRITI SABTU 25 FEBRUARI | TAHUN 2017 | HALAMAN 6

Ungkap Pernikahan Impiannya SAAT ini artis cantik Vicky Shu mengaku telah memiliki pasangan meski tak mau terlalu mengumbar kemesraan di depan umum. Wanita berusia 29 tahun tersebut berniat untuk menikah sebelum sang adik. Yang menarik, Vicky ingin perkawinannya dilangsungkan di Candi Borobudur. “Aku dari kecil pengen di Candi Borobudur. Dari dulu aku kan suka sejarah gitu, dan dari kecil wedding dream pengen adat Jawa, siapa pun itu pasangan suami aku nanti, bule pun, aku pengennya adat Jawa pakai kebaya-kebaya hitam beludru. Itu simple tapi mewah dan sakral. Candi borobudur pengennya di pelatarannya, terus backgroundnya pemandangan candi gitu. Kalau misal Prambanan kayaknya kalau buat pasangan kurang bagus,” ujar Vicky Shu di Lippo Kemang Mall, Kamis (23/2). Wanita kelahiran 8 Juli 1987 tersebut tak terlihat panik meski mengatakan ingin cepat menikah.

Baginya pernikahan bisa dilangsungkan kapan saja, dan ia sempat memberi bocoran bahwa hari besar tersebut bisa saja berlangsung 3-4 bulan lagi. “Secepatnya kan harus segera kalau nikah kan. Aku sih santai orangnya kalau adek aku tuh dia udah buru-buru pengen nikah heboh, padahal dia November. Kalau aku sih santai bisa aja 3 bulan lagi 4 bulan lagi,” ungkapnya. Vicky Shu tidak panik karena saat ini Wedding Organizer bisa dengan cepat merancang perkawinan. Walau ia berharap bisa menikah di Candi Borobudur, Vicky Shu menyatakan itu bisa dilakukan jika tempatnya tersedia. “Sebenarnya sih kalau emang ketersediaan tempatnya ada sih kapan pun bisa ya. Maunya lebih dulu sih (sebelum adik). Sekarang kan WO juga canggih-canggih udah banyak juga kan. Pengennya cepet. Siapa sih yang nggak mau nikah cepet?” tandasnya. (kpl)

Elma Theana Ungkap Tanggal Lamaran Adiknya Dengan Fairuz A Rafiq PASANGAN Sonny Septian dan Fairuz A Rafiq rupanya sudah benar-benar siap untuk melangkahkan hubungan ke jenjang yang lebih serius. Yup! Tak lama lagi, keduanya akan segera melangsungkan acara lamaran sebelum nantinya melanjutkan ke pernikahan. Kabar bahagia ini sendiri diungkapkan secara langsung oleh kakak dari Sonny, Elma Theana. Wanita 42 tahun itu mengungkapkan bahwa acara lamaran bakal digelar pada 2 Maret nanti di sebuah cafe di Plaza Indonesia. “Tanggal 2 Maret ini. Di sini. Namanya apa ya? (Lupa) bukan di rumah. Iya di Plaza Indonesia,” ungkapnya saat ditemui di XXI Lounge Plaza Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (24/2). Sayangnya, Elma yang kini menjalani bisnis wedding organizer tak bisa banyak membantu Sonny dan Fairuz mempersiapkan acara lamaran mereka. Bukan karena tidak setuju, tapi karena Elma punya kesibukan yang masih belum bisa ia tinggalkan. “Oh ya, ini karena kesibukan saya di film, belum lagi reading. Reading tuh hampir setiap hari, jadi saya nggak fokus ngurusin Sonny untuk yang lamaran. Aku bilang, ‘Sorry ya On aku benarbenar nggak bisa. Karena kan kita harus ngurusin vendor, tempat, aku tuh nggak ada waktu. Jadi aku bilang, ‘Nanti kak Elma datang saja ya’,” lanjutnya. Beruntung Sonny bisa mengerti. Elma pun berharap bisa mengurus pernikahan adiknya dan Fairuz. “Karena pusing banget nggak konsen, reading tuh kan capek banget dan lama, pernah seharian. Sudah nggak fokus lagi ngurusin adik. Tapi alhamdulillah Sonny

SERBI Main Golf Bareng Anggika Bolsterli Yuk! AKTRIS muda Anggika Bolsterli menyempatkan waktu libur syuting untuk berolahraga. Ternyata, olahraga yang disenangi dara keturunan Swiss itu cukup jarang dimainkan oleh kaum sesamanya yakni, golf. detikHOT berkesempatan langsung mengikuti seharian kegiatan Anggika saat bermain golf. Saat tiba di lokasi di Bandar Golf Kemayoran, Jakarta, Kamis (23/2/2017) siang, dirinya sudah langsung siap untuk memukul bola tersebut. “Kita latihan dulu ya setelah itu mau ke lapangannya. Tapi nggak apa-apa kan panaspanasan nanti? Biasa aku latihan 100 bola,” ujar aktris di bawah naungan MD Entertainment itu. Mengenakan baju dan celana pendek serta topi, Anggika memulai olahraga tersebut. Membawa tas berisi kurang lebih delapan stick, satu per satu bola golf itu dipukulnya sampai mencapai 150 meter jauhnya. “Aku main golf sejak umur enam tahun. Itu diajak papa main. Papa saat itu juga baru mulai dan aku belajar juga. Awalnya pas kecil belum bisa nikmatin tapi lama-lama sudah ngerti,” tutur wanita kelahiran 21 Juni 1995 di sela istirahatnya. Setelah menyelesaikan latihannya, Anggika bergegas menuju lapangan golf yang begitu luas. Dia mengaku, bisa menghabiskan waktu enam jam di bawah terik matahari untuk bermain olahraga kesenangannya tersebut. “Aku ikut sekolah, kursus golf gitu dulu. Setiap seminggu sekali di Cengkareng waktu itu seriusnya pas umur 10 tahun,” katanya sambil melepas sarung tangannya setelah bermain enam holes. Ada alasan dibalik bintang film ‘Trinity, The Nekad Traveler’ itu memilih golf sebagai favoritnya. Selain tidak harus mengandalkan fisik, dia menyukai olahraga itu lantaran bisa menjaga fokus. “Golf itu permainan mental, bisa bantu fokus, kesabaran, dan stamina kita. Bantu pergaulan juga, bantu disiplin. Golf bukan olahraga yang berat, ini olahraga pikiran, bukan terlalu fisik jadi nggak pernah cedera,” pungkas Anggika. (mau/wes)

Vicky Shu

Elma Theana ngerti. Mudah-mudahan nanti di resepsinya bisa aku yang pegang,” pungkasnya. (kpl)

Ajun Perwira Jomblo Lagi Ajun Perwira

HAMPIR setahun lamanya, Ajun Perwira berpacaran dengan sang kekasih. Namun pesinetron itu jomblo lagi dan dia mengaku tak menyesal harus sendiri. “Kan semua sudah ada yang atur. Sekarang masih berhubungan dengan baik sih, tapi nggak pacaran,” ujarnya ditemui usai jumpa pers film ‘Baracas’ di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Kamis

(23/2/2017). Dia pun mengaku tak memiliki kriteria perempuan yang muluk-muluk. “Maunya yang nyambung diajak ngobrol dan setia,” katanya lagi. LALU KAPAN MENIKAH? “Nanti deh umur 30, setahun lagi. Jadi sekarang cari cewek, pacaran nggak lama-lama langsung married. Biar nggak expired,” pungkasnya. (tia/tia)


SAMBUNGAN

RADAR PEKALONGAN

pembangunan pusat pendidikan pelatihan dan sekolah olahraga nasional (P3SON) Hambalang tahun 20102012 itu diperpanjang selama 40 hari kedepan. Perpanjangan dilakukan lantaran penyidik masih membutuhkan keterangan Choel dalam kasus korupsi kakap itu. Choel usai menandatangani berkas acara perpanjangan masa penahanan mengaku bersyukur karena telah menjalani 20 hari masa penahanan pertama. Dia pun sudah siap mengikuti keinginan penyidik yang memperpanjang masa

penahanannya untuk puluhan hari mendatang. “Penahanan saya nantinya 20 hari telah berkurang,” tuturnya santai. Ditanya seputar kasus yang membelitnya, Choel mengaku semua sudah terungkap di persidangan perkara yang sama. Pihaknya pun berjanji akan membongkar siapa saja pihak lain yang menikmati aliran uang korupsi yang kini belum tersentuh hukum. “Anda sudah mengikuti (kasus) Hambalang lima tahun kan ya, sudah tahu daftar-daftar nama di dakwaan, bukti yang sudah terbuka persidangan,” tuturnya. Keinginan membongkar

kasus Hambalang juga dilakukan Choel dengan mengajukan diri sebagai justice collaborator (JC). Dia ingin membuka seluas-luasnya soal rangkaian dugaan korupsi kakap itu lengkap dengan siapa saja pihak yang menikmati aliran dana. “Kita lihat saja nanti (siapa saja pihak lain yang akan diungkap, Red),” imbuhnya. Juru Bicara KPK Febri Diansyah menyatakan, pengajuan Choel sebagai JC masih dipertimbangkan. Sejauh ini, pihaknya masih terus menggali informasiinformasi baru tentang keterlibatan pihak lain, seperti yang diungkapkan Choel.

Begitu pula informasi yang sudah muncul di persidangan atau putusan dalam perkara yang sama sebelumnya tetap menjadi perhatian KPK. “Kalau ada informasi baru yang disampaikan seluas-luasnya dan sebenarbenarnya kami berharap informasi itu disampaikan (ke KPK , Re d),” imbu h mantan aktivis Indonesia Corruption Watch (ICW) ini. Choel ditetapkan sebagai tersangka sejak 21 Desember 2015. Penahanan Choel baru dilakukan awal Februari lalu. Choel diduga menikmati keuntungan Rp 4 miliar dari proyek Hambalang. (tyo)

Terbitkan Izin Baru soal Pabrik Semen... dari halaman 1

ngan, perintah kepada gubernur sudah jelas, yaitu hanya mencabut izin. Tidak ada perintah untuk melakukan tindakan lain. LBH menduga, gubernur telah mengatur kebijakan, selain yang diperintahkan oleh MA. Pada posisi itulah, Ganjar dinilai telah arogan. “Izin lingkungan yang baru adalah bentuk arogansi gubernur,” tambahnya. Arogansi gubernur, lanjut dia, tergambar dari penerbitan izin dalam Keputusan Gubernur Jateng Nomor 660.1/4 tahun 2017 tentang Pencabutan Keputusan Gubernur Jawa Tengah Nomor 660.1/30 Tahun 2016. Dia mengatakan, gubernur dituntut hanya berkewajiban melaksanakan putusan MA yang isinya pembatalan obyek sengketa, mencabut obyek sengketa, serta

klausul dan membayar biaya perkara. Selain dianggap arogan, kebijakan Ganjar dinilai membangkangi hukum dan sewenang-wenang dalam menggunakan diskresi. Ganjar juga dinilai salah karena mendasarkan izin andal yang baru berasal dari andal yang bersifat cacat secara hukum. Sementara itu, aktivis dari Jaringan Masyarakat Peduli Pegunungan Kendeng (JMPPK) Joko Prianto masih belum bisa dimintai tanggapan terkait terbitnya izin baru ini. Salah satu warga Tegaldowo Rembang itu masih belum menjawab ketika dikonfirmasi. Ganjar menerbitkan izin baru pada Kamis (23/2) malam, lalu diumumkan di laman resmi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah pada pukul 22.34 WIB. Penerbitan izin lingkungan terbaru merupakan tindak

lanjut atas rekomendasi dari tim Komisi Penilai Amdal (KPA). Tim Komisi Amdal telah menggelar sidang addendum andal pada 2 Februari 2017 dengan dihadiri sejumlah pakar, pemerintah, akademisi, perwakilan masyarakat, hingga perwakilan lembaga swadaya masyarakat. HANYA REMBANG YANG BERGEJOLAK Terpisah, Gubenur Jawa Tengah Ganjar Pranowo heran izin lingkungan baru yang dia terbitkan untuk pabrik milik PT Semen Indonesia (Persero) Tbk di Rembang kembali menuai kritik. Ia menyebut beberapa daerah lain di provinsinya juga terdapat pabrik semen, tapi hanya Rembang yang bergejolak. “Saya heran kok di Rembang bisa geger seperti ini. Di Nusakambangan padahal ada pabrik semen, di

Banyumas juga ada. Di Pati berkonflik, tapi tidak sampai geger,” ujar Ganjar di Semarang, Jumat (24/2). Ganjar menuturkan, sekitar 7.000 warga Rembang mendukung Pemprov Jawa Tengah mengizinkan PT Semen Indonesia membangun dan mengoperasikan pabrik semen di Pegunungan Kendeng. Ia berkata, kelompok warga itu menyertakan foto kopi KTP pada dukungan mereka. “Yang menolak kan hanya 2.051 orang. Jadi obyektif dong kalau pabrik semen dilanjutkan,” kata dia. Ganjar mengaku telah meminta PT Semen Indonesia memberikan keuntungan materi kepada warga sekitar pabrik. Ia menyebut hal itu merupakan satu dari sejumlah syarat yang diajukannya kepada perusahaan pelat merah tersebut terkait izin lingkungan baru. (kmp/cnn)

Pegawai Pemkab Wajib Kumpulkan Sampah... dari halaman 1

Dalam pelaksanaan program tersebut, kata dia, setiap ASN dan tenaga honorer di lingkungan Pemkab Banyumas wajib menyetorkan sampah anorganik sebanyak 1 kilogram per bulan. Ia mengharapkan semangat mengumpulkan sampah anorganik itu jangan hanya saat pencanangan tetapi harus dilaksanakan secara konsisten. Terkait dengan hal itu, dia meminta Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Banyumas untuk melakukan kontrol terhadap pelaksanaan pengumpulan sampah

anorganik tersebut. “Saya meminta kepada Pak Yanto (Kepala DLH Banyumas Suyanto, red.), mulai akhir Maret kegiatan harus sudah jalan, hasilnya laporkan ke saya, agar cepat bisa lewat WA (Whatsapp) agar saya dapat memantau langsung, dan mengevaluasi kegiatan ini,” katanya. Wakil Bupati Banyumas Budhi Setiawan mengatakan upaya pengumpulan sampah tersebut sengaja dimulai dari ASN agar lebih mudah dikontrol dan ke depan akan berlanjut ke elemen masyarakat lainnya. “Di Banyumas ada lebih dari 15 ribu ASN. Jika berja-

lan baik maka minimal dalam sebulan ada 15 ton sampah plastik yang dikumpulkan oleh para ASN,” katanya. Ia mengatakan sampah plastik yang disetorkan oleh ASN dan tenaga honorer itu dikumpulkan di organisasi perangkat daerah (OPD) masing-masing dan dikoordinasikan oleh DLH. Menurut dia, sampahsampah plastik tersebut akan didaur ulang dan dapat dijadikan kerajinan yang bernilai ekonomis. Kepala Bidang Kebersihan dan Pertamanan Dinas Lingkungan Hidup Banyumas Ngadimin mengatakan Bupati Banyumas telah me-

ngeluarkan Surat Edaran Nomor 660/7376/2016 tanggal 28 Desember 2016 mengenai kewajiban PNS untuk mengumpulkan sampah anorganik 1 kilogram per bulan. “Dalam surat edaran tersebut ditegaskan seluruh pegawai negeri sipil dan pegawai tidak tetap (PTT) wajib menjadi nasabah bank sampah OPD. Setiap pegawai diwajibkan menyetor minimal 1 kilogram sampah setiap bulan,” katanya. Ia mengatakan surat edaran tersebut disosialisasikan mulai Selasa (31/1), sedangkan kewajiban setor sampah berlaku secara efektif sejak Maret. (ant)

Sewa Kamar Rp 133 juta, Bawa Mobil Mewah dari halaman 1

di mana Raja Salman akan menginap. Namun, sangat mungkin Raja Salman akan menginap di Ritz Carlton. Mengingat, di antara ketiga hotel itu, Ritz Carlton memiliki kamar Presidential suites terbaik. Luasnya mencapai 401 meter persegi dengan fasilitas terbaik. Tarifnya Rp 133 juta per malam. Secara keseluruhan, total kamar yang disewa di tiga hotel tersebut berjumlah 828. Masing-masing Ritz Carlton 333 kamar, JW Marriott (322), dan Raffles (173). Raja Salman dan delegasinya akan menginap selama tiga malam, mulai 1-3 Maret. Kemudian, baru keesokan harinya Raja Salman terbang ke Bali untuk liburan. Marketing Communications Executive Raffles Hotel Jakarta Monica Agusta membenarkan bahwa hotelnya disewa oleh kerajaan Saudi. Meskipun demikian, dia mengatakan tidak diberi tahu profil tamu yang akan menginap di hotel itu. “Sejauh ini persiapan kami normal saja, sebagaimana melayani tamu pada umumnya,” ujarnya saat ditemui kemarin (24/2). Tidak ada permintaan khusus dari kerajaan Saudi berkaitan dengan rencana delegasi Raja Salman menginap di hotel itu. Termasuk dalam hal menu makanan. Pihak hotel sendiri menjamin semua makan yang disajikan halal, termasuk menu western cuisine. Di luar itu, pihak Hotel Raffles juga menyediakan penerjemah untuk kebutuhankebutuhan tertentu. “Kebetulan ada staf kami yang fasih berbahasa arab,” tambahnya.

Sementara itu, cargo rombongan kerajaan Saudi masih terus berdatangan. Kamis (23/2) malam, dua buah kendaraan mewah kembali mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta dari Saudi. Jenis kendaraan ini sama dengan dua kendaraan sebelumnya, yang tiba 18 Februari 2017 di Ngurah Rai, Bali. Yakni jenis Mercy S600. Selain mobil seharga Rp 12 Miliar itu, rombongan ternyata turut mengangkut sejumlah logistik lain. Seperti, food and beverage, office tools, furniture, xray mechine dan lainnya. Disinggung soal jenis makanan dan furniture yang dibawa, Presiden Direktur PT JAS Adji Gunawan mengaku tak tahu detil. Sebab, seluruh barang tersebut dikemas dalam satu paketan. Sehingga tidak bisa jelas terlihat tanpa membuka kemasan. “Yang jelas estimasi tonase kargo mencapai 450 ton. Sebanyak 63 ton (update sampai 23 Februari) dibongkar di Halim dan 396 ton di Denpasar,” ujarnya dalam temu media, kemarin (24/2). Diakuinya, ini bukan kali pertama PT JAS menangani groundhandling tamu VVIP. Namun, kedatangan rombongan Saudi merupakan paling besar dibanding rombongan PM Turki yang datang dengan tiga pesawat sebelumnya. “Tadinya bahkan mau ada hercules. Tapi kita bilang tidak bisa,” ungkapnya. Dalam penanganan ini, Adji mengaku pihaknya sudah melakukan persiapan jauh-jauh hari. Terhitung sejak Januari 2017 lalu, PT JAS sudah melakukan beberapa peremajaan. Salah satunya untuk ground power unit (GPU) dan persiapan

petugas berlisensi. Masalah GPU sendiri, disebutnya sempat menjadi topik hangat yang dibicarakan antara JAS dan pihak Saudi. Menurutnya, pihak Saudi meminta ada dua GPU dalam menyuplai satu pesawat yang remain over night (ron). Dengan kata lain, harus ada enam GPU yang disiapkan untuk kedatangan tiga pesawat rombongan Raja Salman pada 1 Maret nanti. Sebagai informasi, GPU merupakan pembangkit daya yang biasanya dipasang saat mesin pesawat mati dalam posisi parkir. “Ya kami tidak punya kalau harus dua GPU untuk satu pesawat. akhirnya kita negokan,” tuturnya. Tantangan lainnya adalah soal ketersediaan apron atau tempat parkir pesawat. Dia mengatakan, meski Halim menjadi bandara Internasional namun ketersediaan apron juga terbartas. Karenanya, perlu diberi jeda antar satu penerbangan dengan lainnya. Seperti misalnya, untuk kedatangan tanggal 4 Maret. Dia menyebut ada enam penerbangan yang waktu tibanya berdekatan. Mulai pukul 13.00-19.00 WIB. “Sementara kalau Denpasar ada tiga penerbangan sekitar pukul 16.35-16.55 WITA,” ungkapnya. Dalam mengelolah groundhandling rombongan Saudi ini, PT JAS mengantongi pendapatan yang cukup besar. Yakni senilai Rp 400 juta untuk berbagai konfigurasi pesawat. “Yang jelas kami akan mempersiapkan pelayanan sebaik mungkin mulai dari SDM hingga peralatan,” paparnya. Kunjungan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulazis Al Saud ke Indonesia bakal

7

Satu Warga Tewas, Tiga Rumah...

Bongkar Kasus Hambalang dari halaman 1

SABTU 25 FEBRUARI 2017

lebih banyak dimanfaatkan untuk membicarakan investasi bidang non minyak dan gas. Tema itu sesuai visi pembangunan ekonomi Arab Saudi 2030. Wakil Presiden Jusuf Kalla menuturkan selama ini hubungan Indonesia-Arab Saudi lebih banyak dalam bidang keagamaan, sosial, dan pendidikan. Sedangkan kerja sama di sektor investasi dan ekonomi masih kecil. “Karena itulah maka sesuai dengan visi pemerintah Saudi Arabia 2030 yang isinya antara lain ingin meningkatkan investasi di luar minyak dan gas,” ujar JK di Istana Wakil Presiden, usai Jumatan kemarin (24/2). Dengan arah kebijakan ekonomi non migas itu, peluang kerjasama Arab SaudiIndonesia otomatis lebih banyak lagi. JK menyebut Indonesia akan menawarkan beragam investasi yang menjanjikan seperti di sektor pariwisata, keuangan, dan perbankan. “Juga keinginan dia (Arab Saudi, red) khususnya investasi di bidang refinary, seperti itu,” ungkap JK. Ditanya lebih detail proyek kerja sama yang akan ditawarkan Indonesia, JK menuturkan tidak ingin mendahului pembicaraan bilateral pada awal Maret. “Kita lihat nanti pertemuannya,” tambah dia. Selain itu, Arab Saudi juga sedang mencari ceruk pasar baru. Selama ini, mereka lebih banyak investasi di daratan Eropa dan sebagian Afrika. Indonesia pun ingin memanfaatkan peluang bisnis yang sedang terbuka tersebut. “Indonesia tentu sebagai negara yang besar ingin meningkatkan hubungan itu,” tegas dia. (byu/mia/ jun/dee/bay/idr)

dari halaman 1

Bentrok antara dua kelompok masyarakat pendukung pasangan calon bupati dan wakil bupati ini juga mengakibatkan KPUD Intan Jaya belum dapat melakukan rapat pleno. KPUD Intan Jaya kabarnya masih menunggu rekapan data dari Distrik Wandai dan Agisiga, sebelum melakukan pleno. Bentrok yang terjadi Kamis (23/2) sebenarnya bisa diredam aparat keamanan. Namun, Jumat (24/2) pagi kemarin kondisi kembali memanas hingga kembali terjadi bentrok yang menyebabkan tiga rumah dibakar dan kantor KPUD Intan Jaya dirusak. Kapolda Papua Irjen Pol. Paulus Waterpauw yang dikonfirmasi wartawan membenarkan adanya bentrok antar dua kelompok warga pendukungan pasangan calon bupati dan wakil bupati di Kabupaten Intan Jaya. Bentrok ini menurut Waterpauw bermula dari adanya desakan dari salah satu kelompok pendukung pasangan calon yaitu pasangan nomor urut 2 Yulius Yapu-

gau dan Yunus Kelabetme, agar KPUD Intan Jaya segera menggelar rapat pleno. “Namun karena masih ada distrik yang belum selesai menginput data sehingga KPUD Intan Jaya belum bisa menggelar pleno. Hal ini sudah disampaikan ke warga dan mereka mau menerima sehingga dapat menenangkan diri. Tetapi diduga ada oknum warga yang memprovokasi sehingga masyarakat melakukan penyerangan ke kantor KPUD Intan Jaya,” jelas Kapolda Papua, Paulus Waterpauw kepada wartawan, Jumat (24/2). Kapolda Paulus Waterpauw menyebutkan sekitar 500-an orang dari kelompok pendukung pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut 2 menerobos ke dalam kantor KPUD Intan Jaya dan melakukan pengrusakan. Pihak keamanan saat itu sempat meminta pasangan calon untuk menenangkan massanya agar tidak anarkis. Namun tidak lama kemudian menurut Waterpauw muncul sekitar 500-an massa pendukung pasangan nomor urut 3 yang merupakan massa dari

petahana Natalis Tabuni. Kedatangan kelompok massa pendukung pasangan calon petahana ini menurut Waterpauw memancing kemarahan kelompok massa pendukung pasangan calon nomor urut 2 sehingga terjadi bentrok. “Anggota yang ada di sana berusaha menenangkan massa dan menyelematkan ketua KPUD Intan Jaya dari dalam kantor KPUD yang dirusak massa,” tuturnya. Sampai saat ini menurut Waterpauw, aparat keamanan dari Polsek Sugapa dibantu anggota TNI sudah dapat mengamankan situasi. Untuk memperkuat personel yang ada di Sugapa, pihaknya juga mengerahkan 81 personel Brimob yang disiagakan di Polres Nabire. “Saat ini kami belum dapat informasi dari Kapolres karena jaringan komunikasi di sana kurang bagus. Kami baru dapat informasi dari Komnas HAM,” tambahnya. Rencananya Kapolda Papua, Irjen Pol. Paulus Waterpauw akan berangkat ke Sugapa, sabtu (25/2) hari ini untuk melihat langsung kondisi yang terjadi di sana. (jo/nat)

Kemendikbud Tidak Bisa Awasi... dari halaman 1

dayaan (Kemendikbud) melalui Pusat Kurikulum dan Perbukuan (Puskurbuk) memang bertugas mengawasi buku. Namun yang diawasi Kemendikbud khusus untuk buku-buku pelajaran atau teks sekolah. “Sementara untuk bukubuku umum, termasuk buku parenting tidak diawasi oleh Kemendikbud,” katanya di kantor KPAI kemarin (24/ 2). Menurut sekretaris Komisi Fatwa MUI itu, negara harus hadir dalam peredaran buku-buku yang dijual bebas di masyarakat. Dia berharap pemerintah memasukkan klausul pengawasan konten buku di RUU Perbukuan. Asrorun sangat menyayangkan karena RUU Perbukuan mulai dibahas sejak 2004 silam, namun sampai sekarang belum beres. Khusus untuk buku terbitan anak perusahaan Tiga Serangkai itu, Asrorun mengatakan bisa jadi pihak penulis dan penerbit merasa tidak ada masalah. Sehingga mereka klaim bahwa buku tersebut mengandung unsur pendidikan seksual untuk anak-anak. Namun Asrorun mengingatkan konten tersebut tidak diterima oleh pu-

blik. “Jangan dipaksakan diterbitkan. Apalagi jelasjelas bertentangan dengan norma publik,” jelas dia. Kabid Perbukuan dan Pembelajaran Puskurbuk Kemendikbud Supriatna membenarkan bahwa selama ini mereka tidak bisa mengawasi buku non teks. Sehingga buku-buku non teks itu beredar begitu saja di pasaran. Meskipun begitu Supriatna menjelaskan di dalam draft RUU tentang Perbukuan sudah dimasukkan unsur pengawasan. Termasuk memberikan label rating buku sesuai target pembaca. Nantinya setiap buku akan diberi keterangan sebagai buku anak-anak atau segala usia, buku remaja, dan buku dewasa. “Selain pengawasan isi, RUU Perbukuan juga mengatur soal harga,” jelasnya. Supriatna mengatakan nantinya setiap buku yang beredar, harus ditulis harga eceran tertinggi di setiap sampulnya. Selama ini keterangan harga buku berupa tempelan yang bisa diubah sewaktu-waktu. Direktur Operasional PT Tiga Serangkai Gatot Wahyudi menjelaskan mereka tidak berniat membuat buku untuk mengajari anak-anak melakukan masturbasi. Me-

nurut dia buku tersebut diperuntukkan sebagai panduan orangtua. “Khususnya ketika mengetahui anaknya melakukan seperti itu,” katanya. Namun pada perkembangannya dengan desain yang khas buku anak-anak, buku tersebut dicap publik sebagai buku anak-anak. “Kasus ini kami jadikan pelajaran buat kami,” katanya. Dia menuturkan PT TS berjanji akan menerbitkan buku-buku yang berkualitas. Selain itu juga melibatkan tim penulis dan tim pemantau yang berkompeten di bidangnya. Wakil Ketua Komisi X DPR Ferdiansyah mengakui bahwa pembahasan RUU Perbukuan membutuhkan waktu panjang. Namun dia menargetkan pembahasan RUU Perbukuan itu selesai dan disahkan akhir April nanti. “Masih ada masukan dari sana-sini,” katanya. Diantara masukannya adalah dari pihak penerbit tidak ingin ada pengawasan yang begitu ketat. Dengan alasan dapat membelenggu demokrasi dan independensi penulisan buku. Namun Ferdiansyah mengingatkan, jika dilepas begitu saja tanpa kontrol, tidak ada yang berani menjamin isi buku tidak mengalami penyimpangan. (wan)

Masih Jomblo dari halaman 1

mengutip lirik lagu Adam Levine. “all the self” belief in the world doesn’t really matter “you have people loving you, supporting you, and always kind of telling you it was going to be alright, and

that is how you success. It has nothing to do with me, it has to do with the people who love me,” Adam Levine A wonderfull bestfriend for valentine day.” Tulisnya. Tersirat kehadiran sahabat dan teman-temanya ditengah kesendirinya membuat janda satu anak, Sienna

Ameerah Kasyafani tetap percaya diri dan beraktivitas seperti sedia kala. Hanya saja, beberapa followers telah mengucapkan selamat pada Caca. Meski sebatas teman, mereka pun keduanya bisa menjalin kasih dengan baik. Tetap semangat Caca. (ash)


RADAR PEKALONGAN

RADAR KAJEN SABTU 25 FEBRUARI | TAHUN 2017 | HALAMAN 8

Bupati Ancam Stop Tol Jika Rekanan Tak Selesaikan Persoalan Jalan KAJEN - Bupati Pekalongan, Asip Kholbihi kembali memberikan teguran kepada rekanan proyek tol Trans Jawa di wilayah Kabupaten Pekalongan untuk membersihkan cipratan material yang mengakibatkan jalan licin dan membahayakan pengendara. Bahkan Asip menyatakan pihaknya siap menghentikan sementara aktivitas armada proyek apabila rekanan tidak melakukan tanggungjawabnya sesuai dalam perjanjian yang ada. “Kami sudah tegur ke PT SMJ

selaku rekanan proyek, agar bisa memperhatikan dampak aktivitas proyek terhadap pengguna jalan,” kata Asip Kholbihi, saat dikonfirmasi awak media, kemarin. Dikatakan, saat ini mobilitas angkutan jalan tol belum ada 10 persen, namun dampak kerusakan jalan di Kabupaten Pekalongan dirasa sudah sangat besar. “Saya akan koordinasi lagi kepada para pihak yang sudah terikat di dalam perjanjian itu, agar melakukan kewajibannya. Dalam hal yakni pihak rekanan,” ujar dia. Ia menegaskan, teguran dari Pemkab atas fenomena yang terjadi tetap ada. Bahkan, ditegaskan, ada kemungkinan ke hal 4 kol 5

MUHAMMAD HADIYAN

LICIN - Setelah hujan, aspal Jalan Raya Bojong-Kajen berwarna merah karena tertutup cipratan material proyek jalan tol. Kondisi ini membuat jalan menjadi licin dan membahayakan pengendara motor.

MUHAMMAD HADIYAN

MEGONONAN

TINJAU - Menteri Kesehatan (Menkes), Nila Moeloek saat meninjau industri rumahaan kain kasa di Kelurahan Bligo, Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan, kemarin (24/2).

Menkes Takjub Lihat Produksi Kain Kasa di Pekalongan Disebut yang Terbesar di Indonesia Perlu Peningkatan Standar Sterilisasi

TRIYONO

DICURI - Kapolsek Sragi, AKP Sukirwanta bersama anggota melakukan olah TKP di Desa Ketanon Ageng, Sragi.

KAJEN - Menteri Kesehatan (Menkes), Nila Moeloek, takjub saat melihat produksi kain kasa di Kelurahan Bligo, Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan, Jumat siang (24/2). Pasalnya, terdapat 44 industri rumahan yang memproduksi kain kasa dengan standar produk kesehatan nasional ini diklaim Bupati

Pekalongan Asip Kholbihi sebagai yang terbesar di Indonesia. Dalam kunjungan Menkes itu, disebutkan, bahwa kain kasa dari Kelurahan Bligo ini memiliki standar produksi yang bagus dan pemasarannya sudah masuk dalam list daftar ke seluruh Indonesia. Meski demikian, Nila menyatakan, masih

kurang satu hal yang harus menjadi perhatian di tempat industri tersebut. “Satu kekurangan dari produksi ini adalah standar sterilisasi. Sebab semuanya sudah memiliki standar bagus, kemudian mendapatkan perizinan dan kelengkapan untuk pemasaran. Tapi perlu ditingkatkan pada pemenuhan standar

sterilisasi,” ujar Nila, saat meninjau lokasi industri kain kasa, kemarin. Menurutnya, selama ini pemesan membeli kemudian mereka yang melakukan sterilisasi. Setelah itu baru mereka menjual kembali dengan harga tinggi. Sehingga yang mendapatkan keuntungan banyak ke hal 4 kol 1

Mau Jual Sabu, Keburu Diciduk Polisi

Motor Matik Sasaran Pencuri BAGI masyarakat yang memiliki kendaraan matik sudah saatnya untuk waspada. Pasalnya akhir-akhir ini motor jenis tersebut kerap menjadi sasaran pencuri. Seperti yang baru terjadi di Dukuh Kiyudan, Desa Ketanon Ageng, Kecamatan ke hal 4 kol 1

Barang Sempat Dibuang Pelaku KAJEN - Sepandai-pandainya tupai melompat pasti akan jatuh pula. Pepatah ini pantas disandang M Khoirus Hadi

(30) warga Kelurahan Simbangkulon, Kecamatan Buaran. Ia ditangkap saat hendak melakukan transaksi bisnis haramnya. Informasi diketahui, pelaku kerap melakukan transaksi di tempat berbeda untuk me-

ngelabui petugas. Akantetapi, Kamis (23/2) nasib malang menimpa Khoirul Hadi lantaran transaksinya berhasil tercium oleh anggota yang sebelumnya petugas mendapatkan kabar. Kemudian sesuai Dasar ke hal 4 kol 5

Perkembangan Petung Paska Launching Taman Wisata Nasional

Saat Ini Perputaran Uang di Petung Hingga Rp5M Paska dilaunchingnya kawasan wisata Petungkriyono sebagai taman wisata nasional oleh Bupati Pekalongan Asip Kholbihi, membuat popularitas kawasan tersebut semakin dikenal dan diminati para pelancong. Seperti apa?

M HADIYAN, Petung DARI segi ekonomi, dampak popularitas itu cukup signifikan terhadap wilayah di dataran tinggi Kota Santri itu. Pasalnya, sejak dilaunching beberapa bulan lalu hingga sekarang, Petungkriyono mampu menghasilkan perputaran uang hingga mencapai Rp5miliar.

Menurut Asip, angka tersebut cukup fantastis. Ia mengatakan, pihaknya rajin membidik potensi-potensi wisata yang memiliki peluang untuk dikembangkan serta dijual kepada wisatawan. “Akhir-akhir ini, sektor pariwisata di Indonesia sangat berkembang baik, terutama wisata pesona alam. Banyak wisatawan

yang senang berwisata di objek wisata alam. Karena memiliki potensi pesona alam yang bagus di Petung,

DOKUMEN

PETUNGKRIYONO - Bupati Pekalongan, Asip Kholbihi sebut perputaran uang di Petungkriyono capai Rp5miliar sejak dilaunching sebagai taman wisata nasional beberapa bulan lalu.

CKMY

maka kawasan tersebut menjadi perhatian utama untuk dikembangkan dan ke hal 4 kol 5

TRIYONO

CEK KESEHATAN - Tersangka tengah menjalani pemeriksaan kesehatan sebelum dimasukan ke sel Polres Pekalongan.


RADAR PEKALONGAN

METROPOLIS SABTU 25 FEBRUARI | TAHUN 2017 | HALAMAN 9

HUMAS FOR RADAR PEKALONGAN

MENKES - Menteri Kesehatan RI, Nila F Moeloek saat kembali berkunjung ke Kota Pekalongan untuk memantau progres gizi balita di Kota Pekalongan pasca pemberian makanan tambahan oleh Presiden Jokowi Januari lalu.

Menkes: Kesadaran Gizi Rendah

SOSIAL

Pasca Pemberian Makanan Tambahan KOTA - Menteri Kesehatan RI, Nila F Moeloek, melakukan kunjungan ke Puskesmas Kusuma Bangsa, Kelurahan Panjang Wetan, Jumat (24/

WAHYU HIDAYAT

PERSIAPAN - Panitia sedang mempersiapkan lokasi kegiatan khitanan massal di Mapolres Pekalongan Kota (eks Polwil Pekalongan), kemarin (24/2).

Hari Ini, 115 Anak Ikuti Khitanan Massal Kebhinnekaan SEBANYAK 115 anak, pada hari ini (25/ 2) mengikuti khitanan massal yang digelar Polres Pekalongan Kota bersama Markas Cabang Laskar Merah Putih (LMP) Kota Pekalongan. Khitanan massal bertemakan ‘Kebhinekaan’ ini akan dilaksanakan di Mapolres Pekalongan Kota (eks Polwil Pekalongan) mulai pukul 07.00 WIB. Ketua Umum Laskar Merah Putih Kota Pekalongan, Andi Sumarwanto menjelaskan bahwa khitanan massal ini merupakan ke hal 13 kol 1

2). Kedatangan Menkes, sebagai tindaklanjut kunjungan yang dilakukan Presiden Jokowi Januari lalu. Menkes memantau progres hasil pemberian makanan tambahan yang se-

Ingin Jadi Polisi, Puluhan Siswa Mulai Jalani Latihan Fisik KOTA - Sedikitnya 32 siswa kelas XII SMAN 4 Pekalongan mulai menjalani latihan fisik di bawah bimbingan anggota Polsek Pekalongan Selatan di lingkungan sekolah setempat, Jumat (24/2).

Latihan fisik itu diberikan sebagai salah satu bentuk persiapan puluhan siswa, karena mereka berniat mendaftarkan diri mengikuti seleksi penerimaan Polri Tahun Anggaran 2017. ke hal 13 kol 1

belumnya diberikan oleh Presiden Jokowi sebagai upaya peningkatan gizi balita dan ibu hamil. Melihat laporan progres yang disampaikan, Menkes mengaku pertumbuhan gizi balita dan ibu hamil di Kota

ke hal 13 kol 1

LATIHAN FISIK Puluhan siswa kelas XII SMAN 4 Pekalongan yang berniat mendaftarkan diri mengikuti tes penerimaan Polri 2017 mengikuti serangkaian latihan fisik di bawah bimbingan anggota Polsek Pekalongan Selatan, kemarin (24/2).

WAHYU HIDAYAT

Begal Berparang Dilumpuhkan dengan Timah Panas Sempat Buron Dua Pekan

Kronologis Nurul Huda alias Kendo (24) hendak diringkus anggota Unit Reskrim Polsek Pekalongan Selatan dan tim Buser Satreskrim Polres Pekalongan Kota. Karena mau kabur, Kendo dilumpuhkan dengan timah panas di bagian kakinya. Kini residivis berbagai kasus pencurian dan penodongan mendekam di penjara

KOTA - Buronan kasus pembegalan dan perampasan yang dalam aksinya membawa parang, diringkus anggota Unit Reskrim Polsek Pekalongan Selatan dan tim Buser Satreskrim Polres ke hal 13 kol 5

DIAMANKAN - Salah satu pelaku perampasan yang mengancam korbannya dengan parang berhasil diringkus polisi. Setelah sempat buron, akhirnya kesemua pelaku yang berjumlah tiga orang berhasil diamankan. DOK

Pengganti Raskin, 9.870 Warga Terima BPNT KOTA - Perwakilan keluarga penerima manfaat (KPM) program Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT) di Kota Pekalongan, Kamis (23/2) siang, menerima secara simbolis bantuan

Pekalongan cukup baik pasca diberikan makanan tambahan. Namun dalam dialog bersama ibu hamil dan orang tua balita, Menkes menemukan masih banyak ibu hamil maupun orang tua balita yang belum sadar dan paham terkait kebutuhan gizi. “Kota

program pengganti raskin tersebut. Penyerahan BPNT dilakukan langsung oleh Walikota Pekalongan di e-Warong Kelurahan Pringrejo. Keluarga ke hal 13 kol 1

M. AINUL ATHO’

SERAHKAN - Walikota Pekalongan, A Alf Arslan Djunaid menyerahkan beras hasil pencairan program BPNT dalam penyerahan secara simbolis program bantuan pengganti raskin yakni Bantuan Pangan Non Tunai, Kamis (23/2) di Kelurahan Pringrejo.

CKMY


10

KENDAL

SABTU 25 FEBRUARI 2017

RADAR PEKALONGAN

BERIBADAT BPUN Simulasi SBMPTN ALUMNI Bimbingan Pasca Ujian Nasional (BPUN) Kendal menggelar kegiatan simulasi SBMPTN dan sosialisasi beasiswa ke sekolah menengah atas (SMA) atau sederajat. Tujuannya, untuk memberikan kemudahan informasi kepada pelajar dalam mempersiapkan diri untuk masuk perguruan tinggi. Salah satu alumni, Adi mengatakan, kegiatan ini merupakan inisiasi alumni BPUN Kendal. Setelah melakukan koordinasi, alumni BPUN, kemudian bergerak cepat untuk menyebarkan surat sosialisasi ke sekolah se Kabupaten Kendal. “Kegiatan ini diharapkan alumni BPUN dapat menjadi pioner untuk meningkatkan jumlah pelajar yang melanjutkan ke PTN/ PTS di Kabupaten Kendal,” kata dia, Jumat (24/2). Kegiatan sosialisasi mendapatkan respon baik oleh beberapa sekolah di Kendal. Sehingga alumni BPUN Kendal sudah melaksanakan simulasi SBMPTN di dua sekolah, yakni, SMA Al Hidayah dengan jumlah peserta 35 orang, terdiri dari 20 siswa IPA dan 15 siswa IPS. “Kemudian di SMK Maarif NU 04 Kangkung dengan jumlah peserta 48 orang, 23 siswa IPA dan 25 siswa IPS,” tukas dia. Alumni lain, Faqih, menyampaikan, kegiatan sosialisasi dilakukan 18 orang alumni dan mendapatkan respon yang baik dari pihak sekolah dan peserta. Peserta sangat antusias karena terbantu mengetahui keaadaan terbaru serta strategi masuk PTN, Info beasiswa dan jalur masuk PTN. “Kami berharap kegiatan ini akan membantu para pelajar di Kabupaten Kendal untuk mewujudkan cita-citanya ke depan,” ujar dia. (nur)

MUHAMMAD ARIF PRAYOGA

LONGSOR - Tanah yang longsor membuat pondasi di Jalan Raya Kaliwung-Boja di ruas Desa Darupono, Kecamatan Kaliwungu Selatan terlihat growong seperti goa.

Longsor Jalan Melebar Belum Ada Tindakan Perbaikan

NUR KHOLID MS

KUNJUNGI - Ketua Persit KCK Koorcab 073/ Makutarama Joseph Robert Giri kunjungi sekolah.

Persit KCK Kunjungi Sekolah KETUA Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Koorcab 073/Makutarama Joseph Robert Giri bersama pengurus mengunjungi sekolah yayasan Taman Kanak-Kanak (TK) Kartika III-40 Kodim 0715/Kendal, di Jalan Tamtama Komplek Asmil Eks 408, Desa Penyangkringan, Kecamatan Weleri, kemari. Tampak mendampingi Ketua Persit KCK Koorchab 073/Makuratama adalah Wakil Ketua Persit KCK Koorchab Agustinus Sinaga dan Wakil Ketua Anak Cabang Persit KCK Koorchab, Tri Winarno. Rombongan diterima langsung oleh Kepala TK Kartika III-40 Kodim 0715/Kendal, bersama siswa dan siswi. Kegiatan kunjungan dilaksanakan bertujuan untuk memberikan dorongan semangat dan motivasi kepada tenaga pendidik dan siswa-siswi TK, sehingga diharapkan dengan adanya kunjungan kerja tersebut dapat meningkatkan kwalitas dan mental peserta didik yang ada di TK yang dikemudian hari nanti akan menjadi kaderkader calon pemimpin masa depan yang disegani bangsa lain. “Pesan saya, dalam mengajar guru dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan membawa anak didik untuk dapat berprestasi. Karena dengan prestasi itu, siswa akan dapat jadi calon pemimpin bangsa yang disegani,” Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Koorcab 073/ Makutarama Joseph Robert Giri. (nur)

KALIWUNGU SELATAN Pondasi growong akibat tanah longsor di Jalan Raya Kaliwung-Boja di ruas Desa Darupono, Kecamatan Kaliwungu Selatan, terlihat dari hari ke hari semakin melebar. Dari yang awalnya hanya sekitar satu meter, kini telah mencapai hampir enam meter. Longsoran tanah tersebut sampai Jumat (24/2), sama sekali belum mendapatkan penanganan apapun. Bahkan sejumlah pohon yang berada di sisi timur jalan

mulai tergerus longsor. Kondisi di bawah jalan beton sendiri sewaktu dipantau sudah membentuk semacam goa dan growongan telah mencapai separuh badan jalan, dengan ketinggian mencapai empat meter. Kondisi tersebut menyebabkan jalan beton yang dibangun tahun 2016, terlihat menggantung. Dikhawatirkan jika tidak segera ditangani maka jalan tersebut bisa runtuh sewaktuwaktu karena masih sering dilewati oleh kendaraan berat. Jika putus, tentunya akan mengganggu akses masyarakat dari Kaliwungu dan Boja. “Hingga sekarang sama sekali belum diperbaiki. Pegawai

ngan sudah terpasang, masih banyak truk yang nekat melintas. Mungkin memang karena jalan ini satu-satunya akses antara Kecamatan Kaliwungu dengan Boja, sehingga mau tidak mau mereka harus lewat sini daripada memutar terlalu jauh,” imbuhnya. Warga lainnya, Aji mengaku bersama warga lainnya secara sukarela berusaha mengatur arus lalu lintas di sana, yakni dengan memberlakukan sistem buka tutup. Longsor ini, lanjut Aji, sudah terjadi sejak Sabtu kemarin (11/ 2). Artinya longsor telah terjadi selama 13 hari dan semakin hari semakin terlihat parah. “Padahal, semula long-

soran hanya kecil dan terlihat tidak membahayakan,” ucapnya. Terpisah, Plt Kepala DPUPR Kendal, Winarno menyatakan pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kendal, karena penanganan sementara akan dianggarkan melalui dana bencana dari instansi tersebut. “Kami belum bisa memastikan pembangunan dimulai kapan karena masih terus mencari kajian, langkah terbaik untuk melakukan penanganan sementara. Kami berharap dalam waktu dekat segera dilaksanakan,” katanya. (yog)

RSDI Kaliwungu Kritik Kios Tak Berizin

MUHAMMAD ARIF PRAYOGA

ESTETIKA - Dua unit kios ilegal yang berdiri secara permanen di depan Rumah Sakit Darul Istiqomah (RSDI) Kaliwungu, dianggap mengganggu estetika.

Mengganggu Estetika, Diminta Pindah

KENDAL - Keberadaan dua unit kios ilegal yang brdiri secara permanen di depan Rumah Sakit Darul Istiqomah (RSDI) Kaliwu-

Pesilat Raih Juara Umum Popda SMA KENDAL - Pesilat Kabupaten Kendal berhasil meraih Juara Umum di Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) SMA tahun 2016 lalu dengan meraih tiga emas, satu perak, dan satu perunggu. Keberhasilan prestasi ini memang belum dapat diikuti oleh junior mereka yang masih berada di tingkat SMP karena hanya mampu meraih satu emas saja. Walaupun begitu, diharapkan di masa mendatang prestasi tersebut dapat lebih ditingkatkan kembali. “Saat ini, para atlet silat Kabupaten Kendal tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas), yang akan digelar pada September mendatang,” ujar Pelatih Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kendal, Muhammad Qinakhur, Jumat (24/2). Menurutnya, raihan prestasi tersebut setidaknya membuktikan bahwa pesilat

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) sendiri telah beberapa kali kemari, namun hanya melihat kondisi jalan saja,” ujar warga sekitar, Slamet. Menurut Slamet, longsoran bertambah lebar dipengaruhi oleh hujan yang masih turun, ditambah getaran kendaraan yang melintas di atasnya. Sementara truk yang membawa muatan galian C dan kendaraan bertonase berat lainnya, masih sering melewati lokasi. Padahal, DPUPR telah memasang ramburambu peringatan yang menginformasikan jalan rusak dan kendaraan berat dilarang melintas. “Meski rambu-rambu lara-

asal Kota Beribadat masih mampu berprestasi hingga tingkat Provinsi. Hal ini sekaligus untuk membantah pernyataan dari Sekjen IPSI Jateng, Agus, beberapa waktu lalu, yang mengungkapkan jika pesilat asal Kendal belum begitu kelihatan (prestasinya, red) di Jateng. “Tidak benar itu, karena dengan raihan Juara Umum di Popda SMA, membuktikan bahwa pesilat dari Kabupaten Kendal mampu berprestasi di tingkat Jateng. Mereka merupakan hasil binaan langsung dari Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar Daerah (PPLPD) Kendal,” ucapnya. Selain itu, menurut Qinan, dalam Kejuaraan Daerah (Kejurda) pelajar di Tegal beberapa waktu kemarin, atlet silat Kendal juga mampu meraih dua emas. “Walaupun memang ajang tersebut bukan ajang resmi dari IPSI Jateng. Mirip dengan kejuaraan yang saat ini tengah di gelar di GOR Ba-

hurekso Kendal,” paparnya. Terpisah, Ketua KONI Kendal, Supriyadi turut menyayangkan pernyataan wakil IPSI Jateng tersebut dan menganggap bahwa apa yang telah disampaikannya tidak benar. Sementara untuk lebih memberikan semangat agar pesilat Kendal lebih berprestasi, Supriyadi mengimbau agar IPSI Kendal harus bersinergi dengan padepokan-padepokan silat agar memiliki kesamaan tujuan. “Saya rasa pernyataan tersebut kurang tepat, ini karena saya tahu kalau baru saja pesilat Kendal meraih prestasi di tingkat Provinsi Jateng. Diharapkan untuk di masa mendatang, IPSI Kendal harus memiliki semangat yang sama dan mampu bersinergi dengan padepokan-padepokan silat di Kabupaten Kendal, jika ingin berprestasi lebih maksimal lagi,” tandas Ketua Umum SH Terate Kabupaten Kendal tersebut. (yog)

ngu, dianggap mengganggu estetika. Pasalnya, posisi kedua bangunan tersebut terletak tepat di depan Instalasi Gawat Darurat (IGD) rumah

sakit tersebut, yang baru saja mengalami pengembangan belum lama ini. Pihak rumah sakit sendiri sebenarnya telah meminta secara baik-baik kepada pemilik bangunan tersebut agar segera pindah. Namun hal tersebut sepertinya tidak mendapatkan respon positif dari pemilik kios. Ketua Majelis Pembina Kesejahteraan Umat (MPKU), Rozikhan, saat ditemui Jumat (24/2), mengatakan, bangunan tersebut memang telah ada sejak tahun 2004 lalu. Namun pada waktu itu RSDI masih kecil sehingga keberadaannya tidak terlalu mengganggu. Namun saat ini RSDI telah mengalami perkembangan, sehingga luasnya bertambah hingga ke sebelah Utara bangunan utama. Kios itu sendiri, menurut Rozikhan, sebenarnya tidak memiliki izin alias ilegal karena berdiri di atas tanah saluran irigasi. Kedua kios tersebut

adalah Bakso Nendang dan Warung Makan SS. “Pihak rumah sakit telah mencoba meminta pemilik kios agar bersedia pindah namun ditolak. Kalaupun mau pindah, pemilik kios meminta biaya ganti rugi hingga puluhan juta. Tentu saja hal ini ditolak, karena kios tersebut tidak punya izin bangunannya karena berdiri di atas saluran irigasi,” ujarnya. Menurut Rozikhan, dirinya akan segera berkoordinasi dan meminta pendapat dari dinas terkait tentang penanganan masalah ini. Walaupun terdapat dua kios, namun satu kios tampaknya telah ditinggalkan dan tidak pernah lagi ditempati. “Kalau yang warung bakso masih jualan namun kalau sore dan malam hari saja. Kami setidaknya dapat membantu memberi biaya ganti rugi, namun hanya sewajarnya saja,” ucapnya. (yog)

Ibu Rumah Tangga Tewas Gantung Diri

NUR KHOLID MS

DITEMUKAN - Buruh tani, Komsatun (43) warga Desa Sedayu, RT01, RW01, ditemukan tewas dalam kondisi gantung diri oleh anaknya di kamarnya.

GEMUH - Seorang ibu rumah tangga Komsatun (43), warga Desa Sedayu, RT01, RW01, Kecamatan

Gemuh, nekad mengakhiri hidupnya dengan gantung diri di kamar rumahnya, kemarin. Keluarga wanita

yang bekerja sebagai buruh tani tak mengetahui penyebabnya. Informasi yang dihimpun, korban kalipertamanya ditemukan sudah tewas dengan posisi tergantung di kamar rumahnya oleh anaknya. Saat itu anak korban mengira ibunya tengah tidur sambil berdiri. Peristiwa itu kemudian diberitahukannya kepada kakek atau ayah korban. “Putu yang pertama tahu. Saat itu dia sambil berteriak bilang ke saya, ibu tidur sambil berdiri. Lalu saya cek ke dalam rumah ternyata korban dalam keadaan gantung diri,” kata Suhartono (63), saksi/ayah korban, kemarin. Suhartono mengungkapkan, sebelumnya usai sholat dhuhur pukul 12.30, ia melihat korban sedang bersenda gurau dengan anaknya. Kemudian ayah korban mengeluhkan sakit perut dan pergi ke sungai dekat

rumah untuk buang air besar. “Sekitar pukul 13.00, anak korban berteriak bahwa ibunya tidur dalam keadaan berdiri. Lalu tak cek, tapi korban dalam posisi gantung diri,” terang dia. Polres Kendal yang datang di lokasi melakukan olah TKP dan meminta keterangan sejumlah saksi. Bersama petugas medis dokter RB Gemuh melakukan pemeriksaan terhadap korban. Setelah dilakukan pemeriksaan, belum dapat dipastikan penyebab meninggal secara pasti, karena masih terdapat kejanggalan. Pasalnya, kaki korban masih berpijak di tanah dan dubur korban tidak mengeluarkan kotoran. Namun karena keluarga korban menerima peristiwa itu murni sebagai musibah dan tidak akan menuntut di kemudian hari. Bahkan keluarga korban meminta agar tidak dilakukan otopsi dan akan segera dilakukan pemakaman. (nur)


BATANG

RADAR PEKALONGAN

SABTU 25 FEBRUARI 2017

11

Mantab, Pagu Banprov Naik Rp 11 M Rp 19 M untuk Kegiatan Fisik BATANG – Pagu definitif Bantuan Keuangan Provinsi (Banprov) Tahun 2017 untuk Kabupaten Batang telah ditetapkan sebesar Rp 39,5 miliar. Nilai itu meningkat hingga Rp 11 M disbanding tahun sebelumnya. Kepala Badan Perencanaan dan Litbang Kabupaten Batang, Drs Sabino Suwondo MM, besaran Banprov yang diterima 35 kabupa-

ten/kota di Jawa Tengah bervariasi. Selain itu, pagu untuk tiap daerah setiap tahunnya pun tidak stabil, bisa naik dan bisa turun. “Tahun lalu, Banprov kita sempat turun dan bahkan meleset dari asumsi yang sudah ditetapkan di APBD. Alhamdulillah, tahun ini nilainya kembali naik,” ungkapnya, Jumat (24/2). Sebagai perbandingan, tahun 2015 jatah Banprov untuk Kabupaten Batang tercatat Rp 37.800.000.000. Tahun 2016 turun

menjadi Rp 28.161.900.000. beruntung, tahun ini kembali meningkat pagunya menjadi Rp 39.561.840.000. Artinya, pagunya naik hingga Rp 11.399.940.000. “Dibanding tahun lalu, kenaikannya cukup signifikan, yakni 40,48%,” imbuh Sabino. Dia mengatakan, Banprov sebesar itu secara umum terdistribusi dalam tiga pos. Pertama, belanja bantuan keuangan untuk Kabupaten Batang sebesar Rp 706.840.000 yang meliputi

Drs Sabino Suwondo MM

kegiatan TMMD, FEDEP, SIPD, PUS, NANGKIS, pengembangan sistem informasi desa, dan GAKY. Kedua, bantuan sarana dan prasarana (fisik) dengan total alokasi Rp 19,3 M. Ada tujuh proyek yang dibiayai dari Banprov, yakni pembangunan 3 drainase dengan anggaran masingmasing Rp 800 juta, proyek lanjutan jalan Bandar-Gerlang Rp 5 M, peningkatan jalan Deles-Bitingan Rp 9,5 M, rehabilitasi Daerah Irigasi Jetis Kecamatan Banyu-

putih dan Gringsing TREN PAGU BANPROV Rp 1,5 M, serta pemba3 TAHUN TERAKHIR ngunan gedung serbaKAB. BATANG guna Desa Simbangjati, Tahun Pagu Kecamatan Tulis Rp 2015 Rp 37.800.000.000 900 juta. 2016 Rp 28.161.900.000 Ketiga, belanja ban2017 Rp 39.561.840.000 tuan keuangan untuk desa-desa di Kabupaten Sumber: Badan Perencanaan dan Litbang Batang Batang senilai total Rp 19.555.000.000. Dari jum- desa Rp 1.195.000.000. Di lah itu, alokasi terbesar luar itu, anggarannya teadalah untuk kegiatan peni- ralokasi di sejumlah desa, ngkatan ketahanan masya- baik fisik maupun non fisik, rakat di 239 desa senilai Rp dengan anggaran mulai Rp 7.170.000.000 dan opera- 15 juta sampai Rp 400 juta. sional KPMD untuk 239 (sef )

Menkes Pantau Kondisi Balita Gizi Buruk

NOVIA ROCHMAWATI

KUNJUNGI - Menteri Kesehatan RI, Nila F Moeloek saat mengunjungi Puskesmas Batang 2 dan mengunjungi salah satu balita gizi buruk di daerah Karangasem Selatan, Jumat (24/2).

BATANG - Isro Jannah, ibu dari Al Afiyah Husnah Kumala ini kini bisa mengembangkan senyumnya. Pasalnya, putrinya yang kerap disapa Fia itu mengalami penambahan berat badan. Fia menjadi salah satu dari 400 balita penderita gizi buruk dan mendapatkan penanganan setelah adanya kunjungan dari Presiden RI, Joko Widodo Januari lalu. Awal Januari 2017, bocah berusia 18 bulan ini hanya berbobot 7,2 Kg dengan

tinggi 73cm. Setelah menjalani rangkaian program Pemberian Tambahan Makanan (PMT) bobotnya kini naik hingga 8 Kg dengan tinggi badan 75cm. Kondisi Fia pun langsung dipantau oleh Kemekes RI, Nila F Moeoloek dan rombongan saat mengunjungi Puskesmas Batang 2 dan Kelurahan Karangasem Selatan, Jumat (24/2). Tak hanya mengunjungi, perempuan yang kerap disapa Bu Nila ini juga berdialog

JIKA AKU BUPATI BATANG Tunda Peremajaan atau Ada Subsidi SEANDAINYA saya jadi bupati saya akan lebih memperhatikan rakyat kecil. Terutama untuk warga seperti kami ini. Yang kian hari makin sepi penumpang. Otomatis pendapatan makin menurun. Dan di sisi lain masih harus meremajan kendaraan umum. Padahal ya kalau DOK menurut kami, Aji Kusnanto kondisi kendaraan umum ini tidak Paguyuban Angkutan terlalu memperUmum Kalupucang hatinkan. Masih Wetan Batang banyak yang lain yang kurang sisi keselamatannya masih dibiarkan beroperasi. Seperti kendaraan terbuka buat ngangkut orang. Itu jelas lebih tidak aman. Jadi kami mohon kalau ada peremajaan mbok ya ditunda dulu. Jangan sekarang ketika ekonomi masih sulit. Mbok nanti kalau ekonominya sudah lumayan maju. Biayanya juga tidak murah. Atau misalnya kalau benar-benar ada peremajaan setidaknya pemerintah ngasih subsidi. Ada bantuan gitu buat peremajaan. (ap5)

dan mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga asupan gizi. Menurutnya, permasalahan gizi ini lebih kepada pentingnya edukasi bagi masyarakat untuk menerapkan pola yang baik. Terlebih Batang sendiri memiliki potensi pangan yang cukup memadai dan bisa dijadikan makanan pengganti yang justru lebih kaya nutrisi ketimbang asupan yang selama ini diberikan. “Ibu hamil harus memiliki

pola pengetahuan, seperti pola asuh dan bagaimana cara memberi makan, serta lingkungan perumahan harus dijaga. Dimana Ibu hamil harus benar-benar bertanggungjawab terkait gizi dan menjaga kesehatan itu paling utama. Selain itu permasalahan gizi ini juga bukan permasalahan dinas kesehatan. Tetapi juga lintas sektor dan karena itu pemkab harus bekerja bersama untuk menyelesaikannya,” tandasnya.

Plt Bupati Batang, Drs Nasikhin MH menyatakan kemajuan Fia ini merupakan salah satu cerminan suksesnya program PMT dan Pencatatan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (ePPBGM) di Batang. Ia mengaku meskipun baru satu bulan pelaksanaan kondisi penderita gizi buruk di Batang mulai mengalami peningkatan. Dengan serangakaian program ke depan pihaknya yakin dapat mengurangi angka penderita gizi buruk Batang sebanyak 19 persen yang melebihi rata-rata provinsi sejumlah 16 persen. “Sosialisasi terkait gizi harus kita galakan tadi ibu menteri pesan pada kita tentang pendekatan komperehensif dari faktor sosial, budaya dan sebagainya nanti kita kembangkan di sana. Harapannya pemkab melalui dinkes telah melakukan pembinaan, melakukan pengawasan pada masyarakat. Bahkan meningkat dengan menggunakan e-PPBGM. Sehingga dengan demikian semua masyarakat yang kekurangan gizi bisa terdeksi dengan baik,” ujar Nasikhin. Sementara itu, Kepala Puskesmas Batang, dr Nurcholis menyampaikan bahwa upaya peningkatan gizi ibu hamil, balita dan anakanak di Puskesmas sudah memnuhi target pencapaian. Setelah program PMT ini pihaknya akan melakukan langkah ke depan. Seperti penyuluhan pembinaan kepada ibu yang mempunyai balita kemudian memberikan solusi lain seperti memberikan makanan tambahan yang berbahan ikan atau menu lain dengan kreasi sendiri. (ap5)

M DHIA THUFAIL

SILLATURAHMI – Sekitar 150 an tokoh masyarakat dan ulama hadiri acara sillaturahmi di Ponpes Tazaka.

Jadikan Batang Sebagai Destinasi Pendidikan BATANG – Kabupaten Batang harus maju dan bisa menjadi salah satu destinasi masyarakat Indonesia, khususnya dalam bidang pendidikan. Untuk itu, masyarakat diminta agar tidak mencampur-adukkan antara wilayah pendidikan dan industri, atau pendidikan dan peternakan. Sehingga semua dapat berjalan secara proporsional dan matang. Hal ini disampaikan oleh Pimpinan Ponpes Tazzaka KH Anang Rikza di depan ratusan tokoh masyarakat Batang, usai kunjunganya ke Saudi, Dubai dan Mesir selama 20 hari. Dalam lawatan itu, KH Anang diterima oleh Grand Syaikh AlAzhar, Prof Dr. Ahmad Thoyyib di Mesir. Posisi Grand Syaikh Al Azhar di Mesir setaraf dengan Perdana Menteri.

“Seperti halnya Yogyakarta, ke depan kita berharap, agar kelak orang kalau mau sekolah atau mondok ya datanglah ke Bandar Batang, maka Batang akan menjadi salah satu destinasi Nasional, bahkan Internasional dalam bidang pendidikan,” ujar KH Anang Rikza didampingi Gus Akhomadhein Shofa, selaku ketua Forum Silaturahim Kiai-kiai Muda Pengasuh Pondok Pesantren seJawa Tengah. Disampaikan juga oleh Anang Rikza, bahwa pengajuan permohonan penyetaraan ijazah Ponpes Tazakka dengan Madrasah setingkat Aliyah di Al-Azhar Mesir, telah disetujui oleh Grand Syaikh Al-Azhar di Mesir. Dan untuk saat ini masih dalam proses pemberkasan. (ap6)

Bulog Gandeng Kodim, Sosialisasikan ‘SERGAP’ BATANG – Untuk mendukung program kedaulatan pangan Indonesia, khususnya di wilayah Kabupaten Batang, Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Bulog) setempat bersama Kodim 0736/ Batang melaksanakan kegiatan sosialisasi Serapan Gabah Petani (Sergap). Sosisliasasi dilakukan dengan mendatangi tempat-tempat Penggilingan Beras/Ricemile di wilayah Kecamatan Batang, Tulis, Gringsing dan Subah. Kepala Gudang Bulog Kandeman Batang, Sutarno mengatakan, ketahanan pangan merupakan salah satu kondisi yang sangat menentukan bagi stabilitas kondisi wilayah saat ini. Karena apabila ketahanan pangan tidak pada kondisi yang baik, maka sudah bisa

M DHIA THUFAIL

PENINJAUAN – Petugas Bulog di dampingi anggota Kodim 0736/ Batang meninjau tempat penggilingan beras.

dipastilkan akan berpengaruh besar pada stabilitas ketahanan-ketahanan yang lainnya. “Karenanya, dirasa penting dengan diadakannya kegiatan sosialisasi ‘Sergap’ ini untuk menguatkan kesadaran para petani dan berbagai pihak

lainnya. Tentang pentingnya menjamin serapan beras Bulog dari para petani, serta dengan tujuan agar stok beras menjadi aman,” ujar Sutarno, saat ditemui usai menggelar sosialisasi, Kamis (23/2). Lebih lanjut Sutarno me-

Perbedaan Politik Itu Wajar, Asal Tak Mengoyak Persaudaraan BATANG – Situasi Kabupaten Batang yang kondusif saat dan setelah pelaksanaan pilkada dinilai menjadi modal positif untuk pembangunan daerah lima tahun ke depan. Kondisi itu juga memberikan pembelajaran penting bahwa politik tak harus berujung pada perpecahan. “Seluruh komponen di Kabupaten Batang mampu membuktikan prediksi sebagai daerah dengan tingkat kerawanan pilkada terrendah. Meski kontestasi pilkada cukup kompetitif, nyatanya dari awal sampai sejauh ini masih aman dan damai. Ini catatan yang baik bagaimana melangsungkan pesta politik,” ungkap Kepala Kes-

bangpol Batang, H Agung Wisnu Barata S Sos MM, Kamis (23/2). Belajar dari Pilgub DKI, kompetisi politik menurut dia tidak hanya berlangsung dalam tensi tinggi. Lebih dari itu, ada kecenderungan polarisasi kuat antar pendukung yang bahkan dampaknya meluas menjadi fenomena nasional. “Apa yang berlangsung di Kabupaten Batang menunjukan kaidah lama bahwa kondusivitas bukanlah sesuatu yang terjadi dengan sendirinya, tidak serta merta. Di balik pesta demokrasi yang aman dan damai ini ada pihakpihak yang memang berkomitmen mengikhtiarkan

kondusivitas bersama,” ujar Agung. Dia berharap, kondusivitas pilkada bukanlah indikasi atas menguatnya apatisme masyarakat terhadap pesta politik. Sebaliknya, situasi itu juga menunjukan sikap berpolitik yang semakin dewasa. “Dalam sebuah kontestasi politik, pertarungan dan kompetisi itu wajar dan menjadi bagian dari dinamika. Sikap politik kita boleh berbeda, yang penting perbedaan itu tidak mengoyak simpul sosial kita sebagai entitas Kabupaten Batang. Seperti sering disampaikan, berbeda itu biasa, tetapi bersatu lebih utama,” terang kandidat Doktor Ilmu Hukum Unissula itu. (sef )

ngatakan, pihaknya mengakui bahwa harga beras di pasaran umum saat ini cukup tinggi. Sehingga, kebanyakan petani menjual hasil panenannya ke pasar/pihak lain. Namun demikian, pihaknya mengharapkan agar gabah panenan dari petani bisa cepat terserap oleh Bulog, walau dengan berbagai kesulitan terutama masalah harga. Ditemui terpisah, Dandim 0736/Batang Letkol Inf Fajar Ali Nugraha mengatakan, bahwa pihaknya juga mengharapkan agar para petani di wilayah Kabupaten Batang dapat mendukung dan bekerjasama dengan pemerintah dalam program ‘Sergap’. Hal itu diperlukan guna mensukseskan Kedau-

latan Pangan di Indonesia. “Sosialisasi ini amatlah penting dalam rangka peningkatan hasil pertanian dan penyerapan gabah, serta beras di daerah. Untuk itulah, pelibatan semua pihak seperti Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Batang, Gudang Bulog Kandeman Batang, PPL, Babinsa, Gapoktan, pengusaha penggilingan padi serta mitra Bulog lainnya agar bisa mendukung program pemerintah ini. Dengan cara mensosialisasikan dan mengajak para petani untuk kesediaannya menjual hasil panen padinya ke Gudang Bulog, dan tentunya dengan harga yang sesuai dengan ketentuan,” terang Dandim 0736/Batang. (ap6)


12

PENDIDIKAN

SABTU 25 FEBRUARI 2017

LINTAS Pantang Menyerah dalam Wirausaha DALAM hidup tak mudah untuk menggapai mimpi, butuh keuletan, pengorbanan dan pantang menyerah. Itu dilakukan Faqihul Hamam, yang kini berprofesi sebagai guru dan tetap melakukan hobinya, yaitu berwirausaha. “Selain mengajar, saya memang suka berdagang mbak, rasanya ada kepuasan tersendiri ketika saya bisa mandiri dengan berwirausaha,” MALEKHA ungkap laki-laki Faqihul Hamam yang akrab disapa Hamam ini. Guru Berprestasi Berwirausaha Kuripan Kidul menurutnya juga merupakan salah satu anjuran Rasulullah dalam mencari rizki, dan ia meyakini dengan berwirausaha dia tidak hanya bisa mengembangkan dirinya sendiri, tapi juga bisa mengajak orang lain itu bersama-sama berkembang. “Seperti yang Rasulullah kita anjurkan, bahwa 9 dari 10 pintu rezeki adalah berdagang, dan saya coba terapkan itu, meskipun sudah mengajar saya anggap mengajar itu adalah ladang saya untuk berbagi ilmu, sedangkan wirausaha ladang saya untuk mencari rezeki buat diri sendiri dan juga orang lain,” tutur Hamam. Untuk mencapai itu butuh manajemen diri yang baik, keuletan dan dan pantang menyerah mewujudkan impian, dan ia pun berharap bisa menjadi manusia yang lebih baik dalam proses menjalani hidup. (ap4)

Sesuaikan Keinginan dengan Kondisi Lapangan SEMBILAN tahun sudah, sosok yang kerap disapa Pak Narya menjadi kepala sekolah. Banyak suka-duka dan pengalaman berharga yang didapatkan ayah tiga anak ini. Salah satunya pengalaman berharga yang pertama kali ia rasakan ketika menjadi kepala sekolah. Dari pengalaman itulah, ia belajar untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan. Jangan NOVIA ROCHMAWATI sampai kita Sunarya SPd memaksakan kehendak dan Kepala SDN keinginan kita, Klidang Wetan padahal kondisi di lapangan tidak menyanggupinya. “Pengalaman yang berkesan itu ketika saya pertama kali menjadi kepala sekolah di SDN Karangasem 11. Waktu itu saya sudah punya rencana ini itu. Tetapi ketika saya lihat kondisi di lapangan, sangatlah tidak mungkin. Dari situlah saya harus memulai membuat rencana baru. Karena tidak mungkin saya paksakan,” terangnya kepada Radar, Jumat (24/2). Pengalaman tersebut turut menjadi patokannya dalam menjalani kepemimpinan di sekolah. Ia pun selalu berusaha mengajak rekan guru untuk ambil bagian dalam mengkonsep kegiatan dan program sekolah ke depan. “Karena itu, kalau ada apa-apa kami selalu bareng-bareng. Meskipun secara struktural penanggung jawabnya satu orang tetapi pada praktiknya semua ikut ambil peran. Sehingga keberhasilan baik di akademik maupun non akademik merupakan buah kerja semua elemen sekolah,” terangnya. Berkat kinerjanya tersebut, Guru Olah raga spesialis renang ini pun kerap dipercayai untuk memegang pelaksanaan kegiatan. Baik di tingkat kecamatan atau kabupaten. Suami dari Titik Pujiwati ini mengaku, akan berusaha untuk menonjolkan kekuatan sekolah yang dipimpinnya kini, SDN Klidang Wetan. Ia percaya tiap sekolah memiliki potensi yang berbeda antar satu dan lainnya. Tinggal bagaimana cara untuk menggali dan mengembangkannya. (ap5)

Tujuh SD Gabungan Dipisah Dindikpora Kota Pekalongan KOTA - Selama ini ada beberapa SD yang mempunyai pimpinan sama. Saat ini tujuh SD di Kota Pekalongan resmi dipisah dengan pengelolaan mandiri pada Kepala sekolah masing-masing. Demikian disampaikan Kepala Dindikpora Kota Pekalongan, Suroso MPd, dalam sambutan acara sosialisasi UN kepada Kepala SD/MI se Kota Pekalongan, Rabu (22/ 2). “Selama ini memang ada beberapa sekolah yang mem-

punyai kepala sekolah double ya, namun sekarang alhamdulillah sudah dibentuk struktur baru dengan tanggung jawab baru secara mandiri,” ungkap laki-laki yang akrab disapa Roso ini. Pihaknya mengaku, selama ini mendapatkan banyak masukan dari para kepala sekolah atas ketidakmaksimalannya mengampu 2 sekolah secara bersama. “Kalau dibilang maksimal ya tentu saja ada minusnya, karena kemampuan manusia kan terbatas. Kalau dia harus dikasih tanggung jawab double dan sehari harus mobile ke 2 tempat

tentunya cukup menjadi kendala,” terangnya. Sejauh ini, tidak hanya di lingkungan dindikpora saja yang mengalami perubahan struktur. Namun juga ada beberapa sekolah yang mengalami penambahan guru atau Kepala sekolah. “InsyaAllah semua ini bisa diatasi bersama, meskipun tidak ada penyusutan maupun penambahan sekolah baru namun kepala sekolahnya kan bertambah jadi tentu saja ini bisa mengisi kekosongan,” ujar Roso. Pihaknya berharap, struktur baru ini dalam dunia

MALEKHA

AKTIVITAS - Siswa-siswi SD Keputran 4 sedang melakukan aktivitas olahraga di halaman sekolah.

pendidikan ini bisa menjadi motivasi untuk semuanya berbuat lebih baik lagi, pe-

ningkatan kualitas pendidikan akan tetap menjadi prioritas. (ap4)

Raih Barung Tergiat Putra-Putri Siaga Kwarran Batang SDN Proyonanggan 05 BATANG - SDN Proyonanggan 05 berhasil memboyong piala juara 1 barung tergiat putra-putri pesta siaga yang digelar seminggu lalu. Dan secara otomatis SDN Proyonanggan berhak maju mewakili Kwarran Batang dalam ajang pesta siaga tingkat kwarcab Batang di Blado, awal Maret nanti. “Alhamdulillah kami berhasil membawa pulang dua piala dari ajang pesta siaga. Untuk yang puti sendiri memang juara 1 nya ada dua, karena nilai kami seri. Dan kami berdua nanti akan mewakili ke tingkat kwarcab,” beber Kepala SDN Proyonanggan 05, Coyo SPd, Jumat (24/2). Kesuksesan ini diraih berkat adanya kerja sama tim yang baik antar elemen sekolah. Mental dan fisik anak pun dipersiapkan dengan baik sehingga bisa fit ketika berkompetisi. Selain itu, pihaknya juga mengandalkan kemampuan internal guru dan tidak mengundang pelatih dari luar. “Pelatihnya dari kami sen-

NOVIA ROCHMAWATI

TUNJUKKAN - Anggota Barung SDN Proyonanggan 05 menunjukkan piala juara bersama kepala sekolah dan Kakwarran Batang.

diri. Memang untuk anakanak sendiri kami seleksi dengan ketat dan kami pilih yang terbaik. Persiapan sendiri kurang lebih sebulan. Dan alhamdulillah berkat adanya usaha yang disertai pula de-

ngan doa kami berhasil memperoleh gelar tersebut,” imbuhnya. Untuk persiapan, lelaki yang kerap disapa Pak Coyo ini mengaku telah siap untuk mengikuti pesta siaga Kwar-

cab. Meski terkendala dengan barengnya persiapan FLS2N, pihaknya yakin bisa memberikan performa yang terbaik. “Kami tetap mengadakan latiha. Tapi memang saat ini kami sedang fokus memper-

33 Siswa Simulasi UNBK TEGAL - Sebanyak 33 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) Insan Cendekia (IC) BIAS Assalam Kota Tegal mengikuti simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer di sekolah tempat penggabungan, Senin (20/2). Para siswa sekolah beralamat di Jalan Dadali itu belajar dari awal sampai bagaimana cara mengisi soal Ujian Nasional (Unas) di komputer. Panitia Unas SMP IC Aetisna Retnaningtyas SPsi mengatakan, SMP IC akan kembali mengadakan latihan Unas pada 27 dan 28 Februari mendatang. Saat ini, pemetaan mata pelajaran sudah dilakukan, dan sekolah mengadakan try out setiap satu bulan sekali. Selanjutnya, SMP IC mengagendakan pemberian motivasi. “Kesiapan siswa sudah 80 persen,” katanya. SMP IC merupakan sekolah dengan konsep boarding school atau sekolah berasrama. Saat ini, sedang membangun gedung baru di Kelurahan Kaligangsa, Kecamatan Margadana. Menurut Kepala SMP IC Imam Jazuli SS, gedung baru tersebut pembangunannya mencapai sekitar 50 persen. Gedung baru terdiri dari dua lantai, dan akan dilengkapi dengan pesantren.

atau beternak di peternakan. Tak hanya itu, siswa dapat belajar broadcasting karena akan didirikan stasiun radio. SMP IC, saat ini memiliki asrama putri kelas 7, 8, dan 9, yang terletak di Jalan Dadali, sedang asrama putra kelas 9 dan kelas 7 dan 8, di Jalan Betet. Siswa mengikuti kegiatan belajar mengajar dari pagi sampai pukul empat sore. Mereka mulai kembali beraktivitas setelah Maghrib. Setelah itu, memanfaatkan waktu untuk K. ANAM SYAHMADANI mengaji. Sehabis IsSIMULASI – Siswa SMP IC BIAS Assalam ya, baru kembali ke Kota Tegal mengikuti simulasi UNBK, kelas, dan bersiap Senin (20/2). mengikuti pelajaran Nantinya, pesantren diasuh dengan kelompok masingM Kharis Al Wafa SPdI, yang masing. juga Kepala SDIT BIAS AssaImam mengemukakan, selam. Gedung baru SMP IC kolah berasrama bermanfaat didesain dengan konsep seko- dapat melatih kemandirian lah alam, yang dilengkapi siswa, karena mereka tidak masjid. Siswa, bisa mengapli- bergantung pada orang tua. kasikan ilmu yang didapat di Selain kemandirian, juga kepesekolah secara langsung, misal- mimpinan karena di dalam nya dengan melakukan cocok sekolah berasrama, terdapat tanam di areal persawahan, organisasi siswa. (nam)

Mau Pesan Mobil Terbang? Harganya... PERUSAHAAN asal Belanda PAL-V tengah memproduksi si mobil terbang alias girokopter. Pemesanan sudah bisa dilakukan. Namun, pembeli baru bisa mendapatkannya pada akhir 2018. Girokopter yang diberi nama Liberty itu sudah memenuhi standar untuk terbang maupun berjalan di jalanan Eropa dan Amerika Serikat (AS). “Setelah kerja keras selama bertahun-tahun, menaklukkan tantangan teknis dan kualifikasi, tim kami sukses menciptakan mobil terbang inovatif yang sesuai dengan standar keselamatan yang ditentukan oleh lembaga-lembaga yang membuat kebijakan di seluruh dunia,” ujar CEO PAL-V Robert Dingemanse. PAL-V Liberty adalah girokopter bermesin ganda. Satu untuk terbang dan lainnya untuk berkendara di darat.

RADAR PEKALONGAN

Saat dikendarai di jalan, panjangnya hanya 4 meter dan tinggi 1,7 meter, hampir sama dengan umumnya mobil biasa. Namun, saat terbang panjangnya 6,1 meter dengan tinggi 3,2 meter. Ketika menyusuri jalanan, baling-baling Liberty yang terletak di belakang tersembunyi di dalam kendaraan. Sedangkan baling-

baling di bagian atas terlipat rapi di atas mobil. Perubahan dari mode darat ke udara hanya membutuhkan waktu 5–10 menit. Pengemudi harus melakukan sedikit usaha untuk membuat Libery terbang. Tiang untuk baling-baling bagian atas memang naik otomatis. Namun, tidak demikian halnya dengan

baling-baling bagian belakang. Pengemudi harus keluar dan menariknya dulu. Begitu siap, pengendara bisa langsung terbang dengan ketinggian maksimal 3.500 meter. Untuk terbang dan turun, pengendara harus mencari lahan kosong seluas 90–200 meter. Harga PAL-V Liberty edisi Pioneer

MOTOR1.COM

SIAP TERBANG - PAL-V Liberty ketika sudah dalam mode siap terbang

dibanderol USD 500–600 ribu (Rp6,7 miliar – Rp7,9 miliar). Versi Sport lebih murah, yaitu di kisaran USD 400 ribu (Rp5,3 miliar). Pembeli versi Pioneer bisa mendesain sendiri interior dan eksterior mobil terbang mereka. Pesanan PAL-V Liberty Pioneer juga akan lebih dulu dikerjakan daripada Sport. Untuk mendukung produknya, PAL-V membuat aplikasi telepon pintar. Aplikasi tersebut bisa membandingkan antara perjalanan dengan menggunakan Liberty dan moda transportasi konvensional. Tujuannya agar pengguna tahu berapa waktu yang bisa mereka hemat, berapa kali pemberhentian untuk perjalanan jauh, serta rekomendasi perjalanan dengan PAL-V Liberty. (NewAtlas/ NewsWire/Express/sha/ c19/any)

siapkan FLS2N. Setelah FLS2N selesai kami akan fokuskanke pesta siaga. Dan kami harap kami juga bisa mengharumkan nama Kwarran Batang di pesta siaga Kwarcab nanti,” tandasnya. (ap5)

Pembinaan Atlet Bulutangkis Terhambat ATMOSFER bulutangkis di Kota Tegal, sedang meredup. Klub-klub yang sempat jaya pada masanya seperti Sinar Mutiara, Family, Superman, Maruto, Bina Taruna, dan Adiraf, kini sebagian besar tinggallah nama. Hal itu, berdampak pada terhambatnya pembinaan atlet bulutangkis, terutama di usia dini. Sebab, peran klub sangat sentral dalam melahirkan bibitbibit baru. “Setelah klub-klub tutup, itu berdampak besar dengan pembinaan usia dini,” kata Nurochman, salah satu wasit bulutangkis nasional, yang pada 2013 lalu sempat menjadi Wakil Ketua Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kota Tegal, saat menjadi panitia cabang olahraga bulutangkis dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) di GOR Waikiki, Jalan Kapten Sudibyo, Kamis (23/2). Dia mengemukakan, tidak lamanya umur klub di Kota Tegal, lantaran untuk menjalankan roda pembinaan membutuhkan modal yang tidak sedikit. Dalam setiap mengikuti kejuaraan, klub-

klub tidak jarang untuk mengeluarkan duit dari kantong sendiri, baik untuk perjalanan maupun akomodasi saat bertanding. Terlebih, kontribusi dari swasta untuk sponsor di kota ini terbilang minim. “Klub membutuhkan modal besar,” ujarnya. Akibat terhambatnya pembinaan, Nurochman mengaku kerap kesulitan mencari atlet bulutangkis usia dini. Harapannya, kini bersandar kepada Galaxy, satu klub yang sedang mencoba terus berkembang. PBSI sendiri, saat ini kepengurusannya tengah vakum, dan sedang berupaya mencari figur pemimpin baru untuk bisa menjadi nahkoda. Saat ditanya figur yang seperti apa yang dicari? Pria yang gemar mengenakan topi itu menjawab orang yang benar-benar mau total untuk bulutangkis. Dirinya berharap, klub-klub bulutangkis dapat bangkit, dan pembinaan usia dini bisa berjalan lagi. Sehingga atmosfer bulutangkis di Kota Tegal kembali bergairah, dan kemajuan olahraga ini bisa tercapai. (nam)

K. ANAM SYAHMADANI

BERGAYA – Atlet bulutangkis muda menunjukkan raketnya disela pertandingan Popda di GOR Waikiki, Kamis (23/2).


SOCIETY

RADAR PEKALONGAN

Menkes: Kesadaran Gizi Rendah dari halaman 9

Pekalongan sudah cukup bagus. Tadi laporannya, untuk balita 80 mengalami kenaikan berat badan. Ibu hamil 73 persen juga naik berat badannya. Tapi ini baru satu bulan lho. Hatihati. Selanjutnya harus tetap diperhatikan bagaimana tumbuh kembangnya anakanak. Kami akan pantau kembali,” pesan Menkes usai kunjungan dan dialog di Puskesmas Kusuma Bangsa. Selain memantau progres keberhasilan usai pemberian makanan tambahan, dalam kunjungan tersebut Menkes juga membawa jajarannya yang terdiri dari ahli gizi dan dokter anak. Mereka kemudian melakukan dialog bersama orang tua balita dan ibu hamil yang dihadirkan dalam kegiatan tersebut. Hasilnya, Menkes menyimpulkan masih banyak orang tua balita yang belum paham kebutuhan gizi anak. “Contohnya tadi ada satu ibu-ibu yang jelas ngotot untuk selalu memberi susu anaknya. Padahal, masih banyak makanan alternatif untuk pengganti misalnya ditukar dengan telur ayam, teri dan sayur-sayuran. Nah kita bisa buktikan pengetahuan ibu-ibu ini sebetulnya kurang dalam hal ini,” jelasnya. Selain pemahaman yang kurang terhadap kebutuhan

gizi anak, Menkes juga menyatakan banyak faktor lain yang berpengaruh terhadap kondisi anak. Diantaranya kondisi lingkungan dan rumah. Menkes mencontohkan salah satu kondisi rumah yang ditampilkan dalam slide paparannya dimana rumah yang bersangkutan tidak memenuhi syarat seperti kurangnya jendela dan ventilasi. Kemudian, juga tidak adanya akses air bersih dan sanitasi yang memadai. “Apa yang kami duga ternyata betul. Rumah tidak memenuhi syarat, seperti tidak ada jendela dan ventilasi yang kurang. Itu kalau ayahnya punya TBC saja, habis sudah semuanya. Belum lagi bagaimana kemampuan orang tua, kemampuan ayahnya dalam memberikan makanan kepada anak. Ini yang kami lihat secara menyeluruh,” tuturnya. Untuk itu, kedepan Menkes ingin agar penanggulangan gizi buruk tidak hanya menjadi tugas Kementrian Kesehatan saja melainkan juga sektor lain. Seperti kelayakan rumah yang harus diatangani Kementrian PUPR, kemudian kondisi lingkungan yang ditangani Kementrian Lingkungan Hidup, sanitasi dan listrik juga perlu diperhatikan. “Kemenkes tidak bisa berdiri sendiri, besar sendiri. Untuk itu kami punya program Gerakan

Masyarakat Sehat atau Germas yang harus ditunjang bersama,” katanya. Ida Rosidah, salah satu orang tua balita yang hadir dalam kegiatan tersebut menyatakan bahwa anaknya masuk dalam kategori gizi buruk. Ia mengakui, selama ini sang anak yang berusia 20 bulan sulit untuk makan. “Kalau makan biasanya mau, tapi hanya dua sampai tiga suap saja,” tutur Ida. Karena masuk kategori gizi buruk, anaknya mendapatkan makanan tambahan dari puskesmas. Sejak diberi makanan tambahan, dikatakan Ida berat badan sang anak naik dari 6,8 kilogram menjadi 7,5 kilogram. “Ya dalam dua bulan setelah dapat makanan tambahan naik,” kata warga Panjang Baru tersebut. Warga lainnya, Sri Ningsih, mengaku bahwa anaknya tidak mendapat makanan tambahan karena saat pemeriksaan masuk kategori normal. Namun sang anak sering terserang batuk dan demam. Ia menyatakan, selama ini kesulitan memenuhi gizi sang anak. Setiap hari, ia hanya mampu memberikan makanan sayur dengan lauk tahu dan tempe. “Kalau ikan ya tidak bisa setiap hari. Karena mahal ya. Susu juga tidak pernah diberikan, tidak punya uang. Untuk makan sehari-hari

syukur masih bisa. Kalau anaknya makan mau, tapi sedikit,” kata warga Boyongsari, Panjang Baru tersebut. Dalam laporannya, Kepala Dinas Kesehatan, Slamet Budiyanto memaparkan bahwa setelah diberikan makanan tambahan dari 300 balita terpantau 80 persen mengalami kenaikan berat badan. 14 persen anak berat badannya tetap dan 5,67 persen anak lainnya justru mengalami penurunan berat badan. Sedangkan untuk ibu hamil, dari 240 ibu hamil yang diberi makanan tambahan 73 persen diantaranya mengalami kenaikan berat badan, 26 persen tetap dan 1 persen sudah melahirkan. “Upaya dalam rangka mengurangi angka gizi buruk yang sudah dilakukan yakni pemberian makanan tambahan untuk pemulihan gizi buruk. Kami juga terus memantau tumbuh kembang balita dan ibu hamil,” tuturnya. Dalam kegiatan tersebut, Menkes didampingi oleh Walikota Pekalongan, A Alf Arslan Djunaid bersama Ketua TP PKK, Ratna Sofia dan perwakilan dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah. Setelah dialog di Puskesmas Kusuma Bangsa, Menkes didampingi Walikota dan pejabat lainnya melakukan kunjungan ke sejumlah rumah di kelurahan Panjang Baru. (nul)

Hari Ini, 115 Anak Ikuti Khitanan Massal... dari halaman 9

bentuk kolaborasi, sinergitas, dan kerja sama yang baik antara Polres Pekalongan Kota dengan Laskar Merah Putih. Dia mengungkapkan, sebelumnya, pendaftaran peserta khitanan massal ini dikoordinasikan oleh Polres Pekalongan Kota, Laskar Merah Putih, dan masingmasing Polsek di wilayah hukum Polres Pekalongan Kota. “Alhamdulillah, kita sebelumnya menargetkan jumlah peserta 100 anak, ternyata sampai hari ini (24/2) sudah ada 115 anak yang mendaftar jadi pe-

serta,” ungkapnya, Jumat (24/2). Andi juga menyampaikan bahwa tiap peserta khitanan massal tidak dipungut biaya sama sekali alias gratis. Tiap peserta bahkan akan mendapatkan bingkisan, pakaian, dan uang saku. Kapolres Pekalongan Kota AKBP Enriko Sugiharto Silalahi menambahkan bahwa kegiatan khitanan massal ini merupakan wujud kemitraan Polri yang sangat baik dengan masyarakat. “Dalam rangka mendukung program Promoter Kapolri, dan juga untuk menjaga kerukunan antar umat beragama, khususnya di wilayah hukum Polres

Pekalongan Kota,” jelasnya. Khitanan massal ini mengambil tema kebhinekaan, lantaran kegiatan ini tidak hanya diikuti umat muslim saja, tetapi juga umat beragama lain. Kapolres menyebutkan hingga kemarin ada tujuh anak yang merupakan warga keturunan dan bukan pemeluk agama Islam yang mendaftar ikut menjadi peserta khitanan massal. “Kegiatan ini juga merupakan bentuk kerukunan antar umat beragama di Kota Pekalongan,” imbuhnya. Pihaknya berharap dengan kegiatan khitanan massal yang diselengga-

rakan Polres Pekalongan Kota bersama ormas Laskar Merah Putih ini akan meningkatkan partisipasi serta kepedulian segala elemen masyarakat dalam rangka membantu tugas Polri dan menjaga kamtibmas maupun kondusivitas, khususnya di wilayah hukum Polres Pekalongan Kota. Kapolres menambahkan, berbagai elemen masyarakat diundang dalam acara khitanan massal ini. Mulai dari unsur Muspida atau Forkompinda, tokoh agama, tokoh masyarakat, Forum Kerukunan antar Umat Beragama (FKUB), serta organisasi masyarakat di Kota Pekalongan. (way)

Ingin Jadi Polisi, Puluhan Siswa Mulai Jalani... dari halaman 9

Kapolres Pekalongan Kota AKBP Enriko Sugiharto Silalahi melalui Kapolsek Pekalongan Selatan Kompol Zurianto menjelaskan, pembinaan kepada siswa itu merupakan rangkaian sosialisasi rekrutmen Polri. “Maka setiap siswa yang akan mengikuti tes seleksi penerimaan Polri pada bulan Maret sampai April mendatang, mulai kita bina sejak jauh-jauh hari supaya mental dan fisik mereka

siap,” jelas Zurianto. Pelatihan yang diberikan Polsek Pekalongan Selatan dengan materi Tes Kesamaptaan Jasmani itu meliputi lari 12 menit, pull up, sit up, push up dan shuttle run yang bertempat di lapangan olahraga SMAN 4 Pekalongan. “Kegiatan ini merupakan wujud terobosan kreatif Polsek Pekalongan Selatan dalam rangka menjaring animo para pelajar untuk mengikuti seleksi penerimaan Polri,” imbuh dia.

Pihaknya mengharapkan para pelajar yang akan mendaftar Polri itu nantinya akan terbiasa dan terlatih. Sehingga akan lulus mengikuti Pendidikan Polri dan menjadi anggota Polri seperti yang telah di citacitakan. “Tiap kegiatan dibimbing langsung oleh anggota Polsek Pekalongan Selatan sendiri yang telah ditunjuk,” tuturnya. Dengan berbagai program bimbingan dan latihan itu, diharapkan para siswa yang berniat men-

daftar sebagai calon anggota Polri, baik itu Tamtama, Brigadir maupun Akpol akan mempunyai pengalaman seperti apa tes seleksi penerimaan Polri yang sebenarnya. “Dengan begitu, persiapan mereka akan betul-betul matang. Sehingga yang diterima pada rekrutmen Polri TA 2017 dari wilayah hukum Polsek Pekalongan Selatan jumlahnya banyak tanpa ada bayang-bayang dan rasa ketakutan keluar uang untuk menjadi anggota Polisi,” tambahnya. (way)

Pengganti Raskin, 9.870 Warga Terima BPNT dari halaman 9

penerima manfaat langsung melakukan pencairan bantuan senilai Rp110 ribu per KK per bulan tersebut dalam bentuk beras sebanyak 10 kilogram, dan gula pasir sebanyak 2 kilogram. Penyaluran BPNT kali ini, dilakukan sekaligus untuk dua bulan yakni alokasi Januari dan Februari. Penyerahan BPNT di Kota Pekalongan, menjadi bagian dari penyerahan BPNT secara serentak di 44 kabupaten kota di Indonesia yang dilakukan Kamis (23/2). Walikota Pekalongan, A Alf Arslan Djunaid mengatakan, dengan program BPNT tersebut maka masyarakat penerima manfaat akan lebih dipermudah. “Dengan sistem ini akan memudahkan bapak ibu sekalian yang sudah masuk dalam data. Bapak ibu di-

mudahkan dalam menerima bantuan,” tutur Walikota. Di Kota Pekalongan, total terdapat 9.870 KPM, dimana 3.388 diantaranya juga warga penerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH). “Disini ada 9.870 penerima bantuan pangan non tunai yang merupakan bagian dari 1,4 juta warga penerima manfaat yang ada di seluruh Indonesia,” kata Walikota. Sistem pemberian bantuan tersebut, dikatakan Alex, sapaan Walikota merupakan sistem yang lebih efektif untuk menuntaskan kemiskinan. “Jadi kedepan kami akan tuntaskan kemiskinan dengan bantuan dalam bentuk barang. Bukan lagi dalam bentuk uang,” jelasnya. Menerima bantuan dalam sistem baru, ternyata diakui warga penerima

manfaat lebih memudahkan mereka. Meski, warga yang belum terbiasa harus menyesuaikan dengan sistem yang ada seperti penggunaan kartu dan password atau pin kartu yang digunakan untuk pencairan program bantuan tersebut. “Saya tidak pernah menggunakan yang seperti ini sebelumnya. Tapi ya alhamdulillah, saya senang dapat bantuan. Penggunaannya tidak susah, mudah,” aku salah satu penerima manfaat, Tasm’iah. Kabid Rehabilitasi dan Perlindungan Jaminan Sosial pada Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk dan KB, Amri Chusniyati menjelaskan, jumlah data penerima bantuan BPNT tersebut bersumber dari Kementrian Sosial. Begitu juga soal barang yang bisa dicairkan, kedepan barang yang diberikan tidak lagi hanya berupa beras dan gula

pasir. “Jadi ini akan berkembang seiring dengan berjalannya program. Bisa jadi nanti tidak hanya beras, dan gula tapi juga mintak dan telor,” jelasnya. Mengenai mekanisme pencairan, warga penerima manfaat bisa langsung mendatangi e-Warong yang berada di masing-masing kecamatan. Atau. juga sudah disiapkan 62 agen yang berada di seluruh kelurahan. “Untuk e Warong targetnya masing-masing kecamatan satu. Untuk agen ada 62 di seluruh kelurahan,” tambahnya lagi. Dalam penyerahan program BPNT tersebut, hadir juga perwakilan Bank BNI Kantor Wilayah Semarang, RM Bambang Kusumadi. BNI memang menjadi mitra dalam pembuatan kartu maupun sistem penyaluran bantuan non tunai tersebut. (nul)

SABTU 25 FEBRUARI 2017

13

Sedimentasi Capai Dua Meter Kapal Kesulitan masuk KOTA - Kondisi muara sungai yang terhubung langsung dengan pintu masuk Pelabuhan Kota Pekalongan, kembali mengalami pendangkalan akibat sedimentasi atau pengendapan material. Menurut pengecekan yang dilakukan Dinas Kelautan dan Perikanan, sedimentasi muara saat ini sudah kembali mencapai 1,5 hingga 2 meter. Kondisi tersebut berpengaruh terhadap kapal ukuran besar yang akan masuk ke Pelabuhan Kota Pekalongan. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Aris Sidharcahya mengatakan, pendangkalan di muara sungai menjadi salah stau faktor tidak lancarnya kapal yang masuk ke pelabuhan. Khususnya untuk kapal diatas 30 GT. “Pengaruhnya besar. Di muara, kedalamannya sekitar enam meter dan

jika sedimentasi mencapai dua meter tentu berpengaruh besar kepada kapal yang akan masuk,” tuturnya, Kamis (23/ 2). Padahal, tahun 2015 lalu sudah dilakukan pengerukan oleh Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan (PPNP). Pengerukan berhasil mengangkat material sedimentasi sebantak 107.000 meter kibik. Namun dalam jangka waktu satu tahun, sudah terjadi pendangkalan kembali dengan tingkat yang sama. “Tahun 2016 tidak ada pengerukan. Akibatnya, saat ini sedimentasi sebesar 107.000 meter kibik itu sudah kembali lagi. Karena struktur pantai kita yang demikian membuat mudah terjadi pendangkalan. Ditambah musim yang seperti ini, jadi ada pengaruh dari sungai juga sehingga terjadi akumulasi,” jelasnya. Untuk tahun 2017, ia tidak mengetahui apakah ada rencana pengerukan

kembali dari PPNP. Sementara dari Pemkot Pekalongan, hanya dialokasikan anggaran untuk pemeliharaan, sehingga tidak bisa melakukan pengerukan total. Biasanya, anggaran pemeliharaan hanya akan digunakan untuk mengeruk titik yang dilaporkan sudah terjadi sedimentasi parah. Aris menyatakan, kedepan harus ada solusi jangka untuk mengatasi kondisi demikian. Sebab pengerukan yang dilakukan setiap tahun kenyataannya belum mampu untuk mengatasi sedimentasi dalam jangka waktu yang lama. Salah satu solusi yang dipikirkan yakni harus ada pembangunan pelabuhan onshore. “Harus ada rencana jangka panjang. Harus ada solusinya. Misalnya membangun pelabuhan onshore. Tapi ini juga harus disinergikan dengan smua pihak yang ada,” tandasya. (nul)

Begal Berparang Dilumpuhkan... dari halaman 9

Pekalongan Kota, kemarin (23/2). Pelaku bernama Nurul Huda alias Kendo (24), warga Watusalam, Kecamatan Buaran, Kabupaten Pekalongan, itu tepaksa dilumpuhkan dengan timah panas di bagian kakinya karena berusaha kabur saat akan ditangkap di rumahnya oleh petugas. Sebelumnya, pemuda yang merupakan residivis berbagai kasus pencurian dan penodongan itu sempat menjadi buronan polisi selama sekitar dua pekan, setelah merampas uang dan ponsel milik korbannya di Jalan Pelita I Gang 3 Kradenan, Pekalongan Selatan, pada Rabu 8 Februari lalu. Kapolres Pekalongan Kota AKBP Enriko Sugiharto Silalahi melalui Kapolsek Pekalongan Selatan Kompol Zurianto menuturkan selain menangkap tersangka, petugas juga menyita sejumlah barang bukti antara lain casing hp milik korban, sebilah parang, serta satu unit sepeda motor Honda Beat yang dipakai sarana oleh tersangka saat beraksi. “Tersangka merampas barang milik korbannya sambil membawa parang dan menodongkannya ke korban,” ungkapnya. Disampaikan bahwa pihaknya sebelumnya telah lebih dahulu menangkap dua tersangka lainnya yang bersama-sama melakukan perampasan dan penodongan terhadap korban. Kedua tersangka yang terlebih dahulu ditangkap ter-

sebut yakni M Kurnia Rakhman alias Cemong (25) warga Simbang Wetan, Buaran, dan M Zam Zami alias Tole (26) warga Jenggot, Pekalongan Selatan. Kedua tersangka ini juga merupakan residivis kambuhan. Kapolsek Pekalongan Selatan Kompol Zurianto membeberkan bahwa kasus perampasan yang dilakukan ketiga pelaku itu dialami korban bernama M Ta’dhim (20), warga Soko RT 02 RW 05, Kelurahan Sokoduwet, Pekalongan Selatan. Kronologisnya, semula pada Rabu (8/2) pukul 20.00 korban berboncengan dengan sepeda motor bersama teman wanitanya melintas di Jalan Pelita I Kradenan berboncengan menggunakan sepeda motor. Tiba-tiba dari belakang, korban disalip oleh pelaku bersama dua orang lainnya yang berboncengan tiga menggunakan sebuah sepeda motor Honda Beat warna putih. Ketiga pelaku langsung menghentikan korban. Mereka turun dari motor, kemudian satu dari tiga pelaku itu memukul dahi kanan korban sebanyak dua kali. Sedangkan satu pelaku lainnya menempelkan senjata tajam jenis parang yang memiliki panjang sekitar 50 centimeter ke perut korban. “Ada pelaku yang menodong korban dengan parang dan ada yang memukul korban,” ungkap Zurianto. Lantaran dipukul dan diancam dengan senjata tajam, korban merasa ketakutan. Sedangkan teman wanita korban yang juga

ketakutan langsung turun dari motor kemudian lari. Salah satu pelaku kemudian mengambil secara paksa ponsel milik korban yang ada di saku celana bagian kiri depan yang dipakai korban. Selain itu, pelaku juga mengambil uang Rp 30 ribu yang ada di saku celana bagian belakang sebelah kanan milik korban. “Karena ketakutan, korban tidak berani melawan. Akibat kejadian itu korban mengalami kerugian hingga Rp930 ribu,” katanya. Setelah berhasil melakukan aksinya, para pelaku pergi meninggalkan korban ke arah timur. Korban kemudian melaporkan kejadian itu ke pihak kepolisian. Berdasar laporan korban, Unit Reskrim Polsek Pekalongan Selatan langsung menyelidiki kasus tersebut. Dari penyelidikan, polisi berhasil menangkap salah satu pelaku bernama M Zam Zami alias Tole, hanya berselang sehari setelah kejadian. Beberapa waktu kemudian, polisi kembali menangkap satu pelaku lainnya yang bernama M Kurnia Rakhman alias Cemong. Hingga akhirnya, polisi juga berhasil meringkus satu pelaku lagi yang bernama Nurul Huda alias Kendo. Saat ini para pelaku sudah diamankan di Mapolres Pekalongan Kota guna proses pemeriksaan dan penyidikan lebih lanjut. Pelaku akan dijerat dengan Pasal 365 ayat (2) ke 2e dan atau Pasal 368 KUHP, dengan ancaman hukuman paling lama 12 tahun. (way)


14

SABTU 25 FEBRUARI 2017

SAMBUNGAN BISNIS

RADAR PEKALONGAN

Proyektor Home Theatre Brilian HDR-Compatible Dengan Teknologi 4K Enhancement JAKARTA – Epson meluncurkan proyektor untuk penggunaan di rumah, yaitu seri EH-TW8300 dengan fitur terbaru 4K Enhancement, menghasilkan gambar brilian beresolusi tinggi dengan kualitas warna, ketajaman dan kejernihan luar biasa untuk pengalaman home cinema yang tidak akan terlupakan. Proyektor Epson EH-TW8300 adalah proyektor yang sesuai untuk konten High Dynamic Range, memberikan gambar yang bersihdan realistik dengan detil ketajaman dan efek 3D yang mengesankan. Proyektor ini memiliki tingkat kecerahan hingga 2.500 lumen untuk warna dan putih, dan sangat ideal untuk kondisi rua-

IST

TERBARU - Proyektor seri EH-TW8300 dengan fitur terbaru 4K Enhancement.

ngan yang intensitas cahayanya dapat diatur sesuai dengan kebutuhan. Teknologi 4K Enhancement memproses dan menghasilkan video dengan detil standar 1080p sehingga mampu menampilkan video seperti yang ditangkap pada resolusi 4K. Hasilnya adalah gambar yang detil

yang tidak dapat dibedakan dari konten 4K yang asli. Dengan rasio kontras 1.000.000 : 1, proyektor Epson EH-TW8300 memastikan detil gambarbaik untuk tampilan terang dan gelap. Fitur terbaru Epson EHTW8300 series memiliki fitur pengaturan lensa secara elektris, sehingga memu-

ngkinkan para pengguna menyesuaikan zoom, fokus dan posisi lensa sesuai kebutuhan pengguna dan memungkinkan pengaturan lensa hingga 10 posisi baik untuk proyeksi standar dan rasio wide cinema. Para pengguna dapat dengan mudah mengganti rasio aspek dengan kontrol remote untuk pengalaman menonton yang optimal. “E p s o n E H -T W 8 3 0 0 memberikan nilai premium bagi para penggemar home threatre yang menampilkan kualitas luar biasa untuk pengalaman yang luar biasa. Mengkombinasikan kontras rasio tinggi 1.000.000 : 1 bersama dengan teknologi 4K Enhancement, para pengguna dapat menikmati pengalaman cinema dengan nyaman dirumah,” ungkap Ng Ngee Khiang, Senior General Manager Sales & Marketing Epson Indonesia. (rl)

Mencari ‘Ratusan Bali Baru’ Lewat ICCC III KOTA Makassar di Sulawesi Selatan pada 6-10 September nanti akan menjadi tuan rumah Indonesia Creative Cities Conference (ICCC) III. Dua ICCC sebelumnya digelar di Solo pada 2015 dan Malang pada 2016. Dari ICCC pula telah terbentuk Indonesia Creative Cities Network (ICCN) yang menjadi rekan Kementerian Pariwisata. Sekretaris Jenderal ICCN Liliek Setiawan menyatakan, ICCC 2017 akan menggali lebih banyak potensi wisata kreatif yang

bisa menjadi ujung tombak peningkatan kunjungan pariwisata di daerah masingmasing. Menurutnya, banyak daerah di Indonesia memiliki potensi untuk menjadi tujuan wisata utama. Hal itu sejalan dengan kebijakan Kemenpar tentang sepuluh destinasi pariwisata baru atau yang disosialisasikan dengan sebutan Sepuluh Bali Baru. “Saya yakin sekali bahwa dengan kekayaan dan keindahan alam yang kita miliki di Indonesia dapat

menciptakan 100 Bali baru,” ujar Lilik, Jumat (24/2). Liliek menambahkan, Kemenpar telah berhasil menggenjot jumlah kunjungan wisman. Bahkan target kunjungan 12 juta wisman 2016 pun tercapai. Namun, kata Liliek, perlu perencanaan matang untuk mengejar target-target selanjutnya. Apalagi ada target kunjungan 20 juta wisman pada 2019 nanti. Liliek mengaku tahu persis kinerja Kemenpar di bawah komando Arief Yahya dalam mengejar target

kunjungan wisman. Yakni mengejar target dengan perencanaan dan strategi jitu. “Ada keberhasilan yang telah direncanakan, jadi kami tidak terlalu terkejut atas prestasi ini karena semua pekerjaan telah tertata rapi sejak awal berdasar road map yang sudah ditetapkan,” katanya.Lebih lanjut Liliek mengatakan, untuk pertama kalinya pemerintah memiliki sistem yang tepat dalam upaya menggenjot investiasi bidang pariwisata. (jpnn)

Catatkan Aset Rp17 Miliar dari halaman 16

Selain itu, kami juga berharap agar nasabah tidak perlu ragu untuk selalu menambah tabungan atau depositonya dan kami juga ucapkan kepada siapapun nasabah yang hari ini beruntung membawa pulang hadiah dari penyaringan Undian Tabungan dan Deposito tahun 2017,” kata Direktur Utama PD BPR BKK Kota Pekalongan, Paryono SH. Acara dijadwalkan akan dihadiri Walikota Pekalongan H Achmad Alf Arslan

Djunaid SE, Kepala Biro Perekonomian Provinsi Jawa Tengah Budi, Pimpinan Otoritas Jasa Keuangan Tegal A Y Eka Putra, Kepala Bagian Perekonomian Setda Kota Pekalongan Betty Dahfiani Dahlan ST, Dewan Pengawas PD BPR BKK Kota Pekalongan, Para Saksi dan Pejabat Notaris Kota Pekalongan Dyah Tantri Yulitasari SH MKn, segenap tamu undangan, para nasabah beserta karyawan-karyawati PD BPR BKK Kota Pekalongan. Dasar penyelenggaraan

penyaringan Undian Tabungan dan Deposito PD BPR BKK Kota Pekalongan tahun 2017 yakni rencana kerja dan anggaran tahunan yang telah di RUPS pada tanggal 13 Sepetember 2016 di Brebes dan rapat pembentukan panitia pelaksanaan penyaringan undian tabungan dan deposito PD BPR BKK Kota Pekalongan sesuai dengan SK Direksi No 02/SKdir/II/2017 tanggal 7 Februari 2017. “Maksud dan tujuan pelaksanaan Undian Tabungan dan Deposito PD BPR

BKK Kota Pekalongan adalah sebagai wujud apresiasi dan penghargaan bank kepada para nasabah atas kepercayaanya karena sudah menabung maupun mendepositokan di PD BPR BKK Kota Pekalongan serta sebagai sarana promosi untuk menumbuh kembangkan peran penghimpun dana dari produk-produk yang ada ditempat kami yakni Tabunganku, Simpanan Pelajar, Tamades, Tabungan Fadhilah Qurban dan Deposito berjangka,” ungkap Paryono SH. (adv/fik)

Jaringan AHASS Jateng Buka Setiap Hari dari halaman 16

quick service (Tune up). Sisanya, adalah perawatan motor lainnya, seperti penggantian parts-parts tertentu hingga perawatan Heavy Repair. Selain bertambahnya jumlah unit entry, lanjut Visi, perilaku konsumen dalam melakukan perawatan di AHASS juga menjadi alasan mengapa jam operasional AHASS diperpanjang. Sejauh ini, bengkel AHASS paling ramai dikunjungi pada hari jumat, sabtu, dan minggu. “Paling ramai bengkel AHASS itu weekend dan hari libur, sehingga terkadang beberpa konsumen tidak tertangani pada hari

JUAL MOBIL

itu karena kuota yang sudah penuh. Oleh karena itu, selain setiap hari, kami juga tambah jam operasionalnya. Lebih panjang satu jam, sebagian AHASS jam kerja di 07.00 – 16 .00 WIB dan 08.00 – 17.00 WIB,” pungkas Visi menjelaskan. Kedepannya, selain menambahkan waktu operasional, jaringan AHASS di Jawa Tengah akan terus melakukan pengembangan terkait layanan seperti program PIT Express. Sejauh ini program yang didesain khusus untuk servis ringan mendapatkan respon yang baik dari masyarakat. Rata-rata perbulannya ada sekitar 40.000 unit entry yang terlayani di atas

JUAL BELI MOTOR

320i DP Cuma 35jt,Free Service 5th,Penggantian Ban sampai 3th free KC Film,Bisa Tukar Tambah Semua Merk. T. 0822.3175.2883

“GAMA MOTOR PEKALONGAN” sedia varisai & sparte motor lengkap, murah & bergaya. Ruko Gama Plaza jl. Gajah Mada no.28 Pekalongan.

Ang/23/2

rosi/g/6/6.

DIJUAL Mobil, Honda Accord 2004, Manual, Warna Silver Istimewa, Plat H, Lokasi Hotel Hayam Wuruk. Hub : 082225156890/ 081903650240.

MELAYANI jual beli motor, tukar tambah, cash & kredit proses mudah dan murah tell. 085741 582344.

Ktr/21/3

Abd/14/4/G

DIJUAL Mobil, GRAND LIVINA X5 1.5 MT, Warna Silver, Tahun 2011, Harga 120 Juta HP : 082324244032/ 081517508318. Ktr/21/3

PIT Express. “Dengan bertambahnya konsumen, Honda sebagai Motornya wong Jawa Tengah akan terus memberikan nilai tambah kepada konsu-

LOWONGAN

men. Kami sediakan layanan prima, agar masyarakat bisa selalu mencapai mimpi dengan motor yang mereka miliki,” tutup Visiawan sembari tersenyum. (anang)

LOWONGAN

DIBUTUHKAN Asisten Desain Grafis. Syarat : SMA/ SMK Multimedia / Sederajat. Bisa Corel Draw, Photoshop. Kirim lamaran langsung ke VANEE CARD Alamat : Perum Kalisalak Jl. Kanfer 3 No. 11 Kalisalak Batang.

M FURQON FS

SANTAI - Outlet Sambel Layah Pekalongan 1 di malam hari.

Menu Nikmat Harga Rakyat Sambel Layah Pekalongan 1 KOTA - Pionir dengan menu-menu paketnya, Sambel Layah berikan menu nikmat harga merakyat bagi konsumennya. Termasuk dengan Sambel Layah Pekalongan 1 yang bertempat di Jalan Progo Pekalongan. Kepala Outlet Sambel Layah Pekalongan 1, Sidek, menga-

MENTERI Perhubungan Budi Karya Sumadi bertemu dengan Wakil Menlu Amerika Serikat bidang Ekonomi dan Bisnis Patricia Haslach. Pertemuan yang berlangsung di Kantor Kementerian Perhubungan ini untuk membahas kerja sama open sky antara Indonesia dan Amerika Serikat dan ren-

dari halaman 16

ini, sosok Samara dimainkan oleh aktris Bonnie Morgan yang pernah bermain sebagai pemeran pengganti dalam film Hellboy 2: Golden Army. “Film ini sangat menegangkan. Jalan ceritanya juga menarik. Bagi pecinta horor akan sangat menyesal bila tidak menonton-

Amerika Serikat bisa meningkatkan kapasitas kami dalam keselamatan navigasi penerbangan,” tutur Budi. Indonesia dan Amerika Serikat, kata Budi, telah mempunyai MoU tentang kerja sama penerbangan yang sekarang sedang diimplementasikan kedua negara. (chi/jpnn)

nya,” ungkap Supervisor setempat, Muchsinin. Diceritakan, berawal saat Julia yang merupakan siswi SMA berpacaran jarak jauh dengan seorang mahasiswa bernama Holt. Khawatir dengan hubungan mereka, Julia pergi untuk melihat pacarnya tersebut dan mengetahui bahwa kekasihnya itu merupakan

bagian dari klub mahasiswa yang melewati rekaman Samara. Julia mengetahui bahwa Holt telah menonton rekaman terkutuk tersebut enam setengah hari yang lalu, yang berarti bahwa hari ini kekasihnya tersebut akan mati. Kutukan itu membawa mereka kembali bersama, tapi juga akan mengancam nyawa mereka. (fqn)

Tiga Hari Promo Menarik dari halaman 16

clusive khusus tipe Vivo tertentu, tongsis, memory card, fish eye, power bank, kabel otg dan lainnya. “Keseruan dari Vivo SmartPhone ini hanya tiga hari saja, untuk semua konsumen ini merupakan kesempatan

DIBUTUHKAN Tenaga Sales Otoparts u/ Wilayah Pekalongan. Syrat : Punya Kendaraan & SIM C, Punya Peng alaman Min. 1 Thn di Bidang Marketing. Fas : Gaji, UM, BBM, BPK, Insentive. Hub : 082138601018.

DIBUTUHKAN Staf Marketing. Syarat : Pria, Pend. Min. SMA, Punya Motor Sndri, Gaji UMR, Jenjang Karir, Insentif. Lmrn Dkrim ke : KSP SEMARAK DANA. Jl. Raya Tirto No. 9 Desa Pacar RT. 01/01 Kec. Tirto Kab. Pekalongan. Hub : 087832163808.

Ktr/2/3

Ktr/24/2

Had/3/2/17

Budi/24/2

cana penerbangan Garuda Indonesia ke Amerika Serikat. Terkait kerja sama open sky tersebut, Budi menyatakan bahwa Indonesia dan Amerika Serikat telah bekerja sama sejak lama. “Sebagai langkah lanjutnya untuk lebih meningkatkan kerja sama open sky, saya harap dukungan dari

Rings, Horor Ngeri

PENGURUS Cab. Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Pekalongan mmbka ksmpatan kerja bagi masyarakat utk ditempatkan di TK NU Kota Pkl sbg brikt : Guru TK, Tenaga Adminis trasi, Tenaga Kebersihan, Penjaga. Lamaran dapat dikirim via email : tknukotapkl@gmail.com dan dibawa ke Kantor PCNU Kota Pekalongan Gedung Aswaja, Jl. Sriwijaya no.2, Kel. Medono, Kec. Pkl Brt, Kota Pkl. CP : Abu Hasyim Basyaiban 0858 4206 8203. Pendaftaran mulai tgl 15 - 28 Februari 2017.

Ang/24/2

yur sperti cahg kangkung, telur dan berbagai menu paket yang menjadi andalannya seperti paket ayam, telor gongso, paket lele, dan berbagai macam sambal pedas seperti sambal ijo, bledek, pete, lamongan dan lain-lain sesuai dengan jargon yang diusungnya Pedasnya Bikin nangis yang di tempatkan pada layah kecil disandingkan dengan es teh jumbo yang khas. (fqn)

Bertemu Perwakilan Menlu AS, Menhub Bahas Open Sky

LOWONGAN

DIBUTUHKAN Segera : Penjahit Berpengalaman di Bidangnya. Meng uasai Jahitan Potong Pola untuk Dress, Kerudung, dll. Hub : 0878324 40479/ 08567897479.

takan, menu-menu yang disediakan Sambel layah sangat merakyat dan tidak dalam untuk kantong pelajar sekalipun. “Menu kami lengkap dan murah. Berbagai jenis tersedia. Cocok untuk berbagai kalangan termasuk pelajar sekalipun,” tuturnya. Tersedia berbagai menumenu pilihan mulai dari menu ayam, ikan, nasi goreng, aneka mie, seafood seperti cumi, udang, sayur ma-

memiliki smartphone canggih dengan cara yang mudah dan hanya di Berkah Jaya Elektronik,” ungkap owner Berkah Jaya Elektronik Rony Setiawan. Sementara itu, untuk beberapa produk Vivo SmartPhone yang ditawarkan yakni Y21 seharga Rp1,4 jutaan,

Y51 hanya Rp1,9 jutaan, Y55 cukup bayar Rp2,1 jutaan sedangkan V5 dibandrol dengan harga Rp3,4 jutaan dan V5 plus kisaran Rp5,4 jutaan. Untuk pengajuan kredit dapat dilakukan langsung ditempat dengan beberapa pembiyaan dari BAF, Adira, FIF dan Mega Zip. (fik)


IKLAN BARIS

RADAR PEKALONGAN

ANEKA KEBUTUHAN

PELUANG BISNIS PENGHASILAN TETAP. Keuntungan Pasti Selama 30 Hari 30,000 $ (Modal Mulai 10 $ setara Rp. 132.000,-) Hub : Hp. 082365958388 Hp. 0857630066755. WWW.SWISSFOREXINT.COM.

PERCETAKAN

VOUCHER HOTEL

SABTU 25 FEBRUARI 2017

SCANNER LJK

15

KEHILANGAN TLH HLNG, STNK Spm Yamaha Nopol : G 3750 BH, 2012, Putih Hitam An. Theo Pilus Harianto Noka : MH354POOACJ452984 Nosin : 54P453238.

CIMET, Melayani kalkir A3, Sablon kaos 3.000/screen. Jl. Darma Bakti 153,Pkl 08156959721. IKS/G/30/4

Ktr/25/2

Ktr/2/3/17

PENGOBATAN

SOUVENIR

JASA PERANCANG BANGUNAN “GANI SKETCH” Usaha Perancangan Arsitektur, Pelaksanaan, Pengawasan, RAB Bangunan, Harga Terjangkau. Pro fesional Desain Masjid, Gereja, Rumah Modern/ Minimalis, Villa, Ruko, PerKantoran dan Lapangan Olahraga. Hub :Gani Djoko 081805998499 Mijen BSB Semarang. Ktr/27/2

KULINER DAPUR KUE “ SARI LANGGENG “ Mcm2 kue : Lapis Legit, brownis, brownis kombinasi lapis surabaya, bolu gulung, bolu 3 rasa bolu pisang, bolu tape, pisang bolen kue pia, black forest, kue ultah snack hajatan dll. Mnrm psnan & siap antar wlyh wiradesa Jl. mayjend sutoyo sltan bangjo guma wang wiradesa. Hp 0878 25562271

FOTO COPY DIJAMIN MURAH..!!, mesin foto copy IR 5000/IR 6570/IR4570/IR-5075/IR3235. Harga mulai dari 4 juta. spare part, toner Hubungi: “MAES TRO COPY CENTRE” Jl. KH. Mansyur No.74 Pekalongan. Telp. (0285) 425071, 085101931627, 081548 291351, 0813 2867 0999. Fax: (0285) 425071. MINGGU TETAP BUKA, TEKNISI DOMISILI PEKALONGAN. MDP/22/5

SUBUR. Jual mesin foto copy & sparepart Canon 6030, 6050, 6650, ir 5000, ir 5020, ir 6570 hrg mulai 20 jt-an. Harga dijamin murah. Hub. SUBUR Jl. Gajah Mada No. 25 (Ruko Gama Plaza) PKL. Telp. (0285) 414103/0812 2812910. Alf/1/3/17

****BINA ARTA FOTOCOPY**** FC Warna, penjilidan, ATK, dll Jl Binagriya Sbelah Lampu merah

PUSAT Perakitan Depo Air Minum Termurah Terbaik se-Indonesia Paket Pekalongan 100 % Baru. Hanya 8 Juta. Spek Tandon, Lemari 2 x 2 m, tabung Stenlis, Pompa, UV, dll. Siap Usaha Plus Ijin, Kalau Ada yang Lebih Baik/ Murah Ganti 5x 081901113535.

Ang/G/25/5

Ktr/20/10

PENGOBATAN “RUMAH HERBAL AL ZUHAIR” Sedia obat kesehatan herbal alami, antara lain : jahe mahkota dewa, jahe alang-alang, jahe secang, madu mengkudu, madu manggis, madu super, propolis, susu sari kedelai, ABM 7 series, miracle herbs spray, obat pegal linu, obat asam urat & obat herbal lainya. HUB : Thabib Maulana Sukisnoto Phd.Ch.CHt. JL. Lap. Kanoman Khertosari RT.01 RW.05 No.62 Kasepuhan Btg (085642531620 ) Ang/11/11/G

BATIK

GLOZOE Menerima pesanan han duk nama/ later, untuk hadiah ultah, pernikahan, kenang-kenangan dll. Hub : 085642 531620, 081393 535109. www.handukbatikku.com. YEYE SOUVENIR sedia segala macam souvenir, parcel lamaran, Mahar, handycraft & kerajinan Karung Goni, Call/ SMS 24 Jam 0857 27001440-pin BB. 21C42966. G/ktr/30/4

RIAS PENGANTIN “MAYA” Rias pengantin - wedding planner & organizer “Rias, Dekorasi, Catering, Photo & Video, Sound system & Enter taiment, Pre Wedding, Perse waan alat pesta. 085742022953 (pin bb 2A4587C8) Ktr/28/6/G

CUCI GUDANG CUCI GUDANG Jual Cepat Borongan Kayu Gelugu Uk. 6m, 5m, 4m, 3m, 1/4 / Perapat. Rp. 11ribu/m, usuk 6 x 71 Rp. 5ribu/m. Mesin Air Minum Isi Ulang 2 Tandon 5200 ltr dan 1100 ltr, 2 Pompa 1 Cucian 2 Pengisian Mesin RO, 5 bln/jam 120 gpa. Kamar Set Lemari Jati 2 x 180 cm, Dipan Jati 180 x 2m. Hub : 082322399945.

OPTIK OPTIK BANDUNG-Melayani BPJS Kesehatan (EKs. Askes, Jamsostek, TNI Polri, Jamkesmas & Jamkesda). Resep dokter mata. Periksa mata gratis! Sedia frame, lensa, & soft lens Rodenstock, Essilor, Polycore, Hoya. Hub. JL. Bandung No.42 Pekalongan. Telp. (0285) 410804423967 HP.0838 9044 4250.

Ktr/25/9

“AINA” Rias Pengantin, Dekorasi & Wedding Organizer. Menyediakan - Rias Pengantin Tradisional ( solo - basahan jogja - muslim - variasi ) , foto & video , tratak , sound system ,dll. Alamat jalan Kusuma Bangsa Panjang Wetan Gg 6. Cp 085870350500

TABUNGAN

PELUANG INVESTASI. Keuntungan pasti perhari 6% selama 300 hari (bukan MLM) modal mulai Rp. 500.000,Hub. Sms “PETUNJUK” HP. 0811990 3402/ 082370144478/081360500299. WWW.BMA300.COM.

***** APOLLO PRINT ***** SABLON PLASTIK DAN OFFSET Hang Tag, Label Bordir, Dos Sarung, Dos Batik, Mika Batik dan Sarung. Undangan Hanya Rp 300,-. .!!!!!!!!!! Menerima Jasa Cetak Offset & Pon. JL.H Agus Salim Gang 8 No 4. Telp : (0285)421830/7951227 Pekalongan. REKAN AMANAH KERJA ANDA

Ktr/3/1/17

Ang/4/7

Ktr/20/11

PELUANG BISNIS

AJR/10/10/G

PERCETAKAN

Ktr/27/3

RAGAM PROPERTY

Ktr/4/6

RENCANAKAN ms dpn Sjhtr dg disiplin mnabung. 3 Keuntngn sklgs mnbung di CAR 3i. 1. Tab. Investasi 2. Proteksi 3. Gaji. CAR Anak Prshaan dr Salim Grup. CAR Trdftr & Diawasi OJK.Ktr = Ruko Wira Permata Cluster Jl. Pattimura No. 11 Wides. Infrms Lbh Lnjt, Pin: 3264F0B2, 0877115 34157 (Sari), 085290634211 (Hary), 08222750 6002 (Murdov), 0857210 97423 (Uut), 081558135518 (Fugi), 085865085440 (Roni).

Alf/26/09

KANAYA TOUR & TRAVEL PEKALONGAN. Sewakan Mobil + Driver, Antr Jmput Bandara/Stasiun/ Terminal, Perjalanan Dalam/ Luar Daerah, Pket Wisata/ Bepergian Berbagai Jurusan/ Acr Keluarga, Mobil Baru. Hub : 085226675566/ 082313265557.

Ktr/11/2

Fendi/13/9

SEDIA Provit, Ekstrack Susu Kam bing Etawa + Royal Jelly Brkhsyt Mngbti Diabetes, Drh Tinggi, Asam Urat, Gangguan Lambung & Slrn Prnpsan. Bs Dgnkn sbg Pnggnti ASI & Nutrisi u/ Ibu Hamil, u/ Pmblian Hub : 085225183530 atau Klik www.sns21.biz. Mnrm Lynan COD (Byr d Tmpt) u/ Wil. PKL & Sktrny.

TRAVEL

TANAH/RUMAH

TANAH/RUMAH

DIKONTRAKAN

DIJUAL Sebidang Tanah, Luas = 135 m2, SHM, An. Sendiri, Lokasi : Desa Kayugeritan Kec. Karanganyar Pekalongan (Lokasi Pinggir Jalan Raya Karanganyar) Harga per meter 1,3 Juta (Nego). Hub : Bp.Hariyanto Hp. 081289794489/ 082112463413 WA : 089629206668 Pin : 7D02F0D8 (Tanpa Perantara).

DIJUAL Tanah SHM, Lokasi Strategis. Blkng Universitas Pekalongan. Dkat Pusat Pemerintahan Kota Pekalongan, RSUD dan Stasiun KA. Luas 91 m2, Cocok u/ Kos-kosan/ Rmh Tinggal. Milik Sndri, Tanpa Perantara. Hub : Herman 081519827722/ 082112315656 (Telp/WA).

DIKOST-KAN/DIKONTRAKKAN Rmh, Almt : Prmhan Medono Indah, Jl. Parang Garudo IV/ No. 15 Kota Pekalongan. Sebelah Selatan Kodim, Dekat dg Kntor Walikota, Lap. Mataram, Kampus UNIKAL, Akbid Harapan Ibu & SMK Medika. Fas : 3 KT, 1 Ruang Tamu, 1 Ruang Keluarga + Dapur, Air PDAM + Air Sumur, Jemuran d Ats, 1 KM + Toilet. Hub : Hj. Yayuk (085741980880).

Ktr/8/3

Ktr/7/1

KOMPUTER & ELEKTRONIK PROMO

PROMO

DIJUAL RMH Graha PadmaSemarang, Tmn Adenia, LT.150/LB. 90m2, Full Perabot, SHM, 3KT, 1KM. Hub: Dwi-081393861107. Ktr/20/12

DIJUAL Rumah, Jl. Asri Selatan No. 33 Binagriya. L = 136 m2, 2 Kmar tdur, 2 Kamar Mandi. Hub : 085695994045 (Bapak Ugi). Ktr/23/12

KOMPUTER

PROMO

PUSAT SERVICE RESMI LAPTOP. Satu2nya di kota PKL & TGL. Mati total, hang, servis LCD, servis keyboard, ganti motherboard, engsel patah, kena virus, upgrade, dll. Sedia aksesoris laptop segala merk, baterai, LCD, keyboard, charger, dll. Terima jual-beli laptop kondisi apapun. Hub. S’Ki Computer Jl. Sriwijaya Ruko Gama Permai No.4 PKL. Telp. (0285) 4416095 - 7975785 - 0815 42221115. Alf/19/7

SERVICE ELEKTRONIK SERVICE PANGGILAN elktronik pral atan rmh tgga, sgl merk. jl.imam bnjol 8/7 Hub. A.Malik 085876172931.

KOMPUTER

Amir/g/30/4

BLINTZAR COMPUTER : Sedia LED LG 16" MURAH, LCD Proyektor, PC All in one, Case CPU, Modem, Laptop, Printer dll ( Harga bersaing ). Terima tukar tambah. Service laptop, printer & komputer. Alamat : Ruko TTC No.8 Baros Pekalongan. ( Depan masjid Al Fairus, sebelum terminal ). 0285-4416262.

SERVICE AC

***ALFA.COMP*** Specialist BuiltUp, Service, Instal, SpertPart. Alun 2 Batang. 08158 6250000

Terima Jasa Service AC panggilan untuk wilayah Pekalongan dan Batang, juga melayani service/Jual beli AC baru/seken kulkas, dispen ser, dan mesin cuci. Sedia lengkap suku cadangnya. Jual parabola dengan harga 700rb = 70 chanel lokal/ international. Ready receiver mpeg 2, mpeg 4 dan HD. Hub : CV Duta Teknik Jl. A. Yani sebelah Lampu Merah Sawahan Batang, Hp. 085642541925, 085102914448

Arif/9/10/G

Ang/G/12/9

Alf/14/1

Dijual Rumah, LT = 144/ LB = 72, KT = 3, KM = 2, Atap Baja Ringan , Taman, Keramik 50 x 50. Listrik 1300, d/a Perum Graha Pantura Indah Blok B No. 17 - 18, Ds. Bondansari Kec. Wiradesa Kab. Pekalongan. Hub : 085711915819 (Pak Kris), 082210009161 (Pak Yanto). Ktr/5/2/2017

TANAH/RUMAH DIJUAL Tanah SHM, Lokasi Perum Kalisalak Batang. Luas 7 x 10 m2. Harga Nego. Hub : HP. 087764766786/ Telp. 392754 (Tanpa Perantara). Ktr/25/2

PERUMAHAN

DIJUAL Sebidang Tanah Pekarangan. Lokasi Strategis di Pinggir Jalan. Jl. Setia Bakti Medono Pekalongan Barat, Kota Pekalongan. Luas 249 m2, SHM An. Sendiri. Harga Nego Tanpa Perantara Hub/ Telp/ WA 081390902100/ 0811101850.

PERUMAHAN Saputra Raya Sambong. - Lokasi Strategis - Unit Terbatas - Tersedia Tipe 36 Subsidi, Tipe 51, 57 & 64 - Lingkungan Asri & Nyaman - Design Model Minimalis. Minat Hub Marketing Office : 085742735280 (Mira), 082322664808 (Rizka).

Ktr/8/3

Ktr/5/3/2017

RADAR PEKALONGAN Spirit Perubahan Warga Pekalongan

Ktr/24/3

EFEKTIFKAN PEMASARAN PRODUK ANDA DENGAN BERIKLAN DI RADAR PEKALONGAN MEDIA LOKAL TERBAIK PARTNER BISNIS ANDA Info Berlangganan (0285) 432234, Email Iklan : www.radarpekalongan.com

JUAL Rumah Subsidi di Batang, Type 36/71.Angsuran 700rb. hubungi : 081325373341. Ktr/21/1

KOS KOS Bangunan Baru, Fas. Komplit, Parkir Luas, AC/ Non AC Lok. Belakang Pasar Banyurip Alit. Hub : 085869191075/ 085100981272. Ktr/25/10


RADAR PEKALONGAN

RADAR BISNIS SABTU 25 FEBRUARI | TAHUN 2017 | HALAMAN 16

BIOSKOP BOROBUDUR

RINGS

SURGA YANG TAK DIRINDUKAN 2

C1 Pukul >> 12.45, 14.45, 16.45, 18.45, 20.45

C2 Pukul >> 12.30, 14.40, 16.50, 19.00, 21.00

B

CINEPLEX

LAYANAN INFO FILM

Call Center HP Pin BB

Catatkan Aset Rp17 Miliar Undian Tabungan dan Deposito PD BPR BKK Kota Pekalongan

: (0285) 435047, : 085642541325, : 2A9426AF

KOTA - PD BPR BKK Kota Pekalongan per 31 Desember 2016 catatkan aset sebesar Rp17.361.345.845 dan kredit sebesar Rp12.295.694.004. Demikian diungkapkan

FILM

Direktur Utama PD BPR BKK Kota Pekalongan Paryono SH, menyambut penyaringan Undian Tabungan dan Deposito tahun 2017 di Hotel Pesonna Pegadaian Pekalongan, Sabtu (25/2). Dijelaskan, sedangkan penghimpun dana pihak ke-3 dalam bentuk tabungan dan deposito sebesar Rp11.015.010.786 dari 1.328 rekening. Dari jumlah rekening tersebut ada sebanyak 119.379 kupon dengan mengambil kelipatan Rp50.000 untuk tabungan dan Rp5.000.000

untuk deposito. “Kami ucapkan terima kasih untuk semua pihak yang telah berperan serta dalam pencapaian ini terutama nasabah sehingga hasil kinerja 2016 ini alhamdulillah mendapat predikat tingkat kesehatan banknya adalah sehat. ke hal 14 kol 1

HADIAH - Direktur Utama PD BPR BKK Kota Pekalongan Paryono SH menunjukan hadiah pertama dari penyaringan Undian Tabungan dan Deposito tahun 2017. AKHMAD TAUFIK

Jaringan AHASS Jateng Buka Setiap Hari IST

ADEGAN - Saru adegan dalam film Rings.

Rings, Horor Ngeri Bioskop Borobudur Cinema Pekalongan

SEMARANG – Jaringan Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) di Jawa Tengah meningkatkan pelayanannya dengan menambah waktu operasional, menjadi tujuh hari dalam seminggu dengan durasi satu jam lebih lama dari sebelumnya. Hal ini dilakukan guna menjawab dan memenuhi kebutuhan konsumen setia Honda di Jawa Tengah.

PEKALONGAN - Bioskop Borobudur Cinema Pekalongan tayangkan film mancanegara bergenre horor. Berjudul Rings, film ini mempunyai jalan cerita tentang Samara yang diadapRING 2017 tasi dari film horor Jepang Info Film berjudul sama. Sutradara : Javier Gutierrez Sekuel ketiga Produser : Laurie MacDonald, dari series Walter F. Parkes “The Ring” Penulis : Jacob Aaron ini disutraEstes, Akiva darai oleh Goldsman, David sutradara Loucka kelahiran Genre : Horor Spanyol, Javier Tgl rilis : 3 Februari Gutierrez. Studio : Paramount Pictures Sementara itu naskah film Rilis : TBA Februari 2017 ini ditulis oleh Jacob Aaron Estes, Akiva Goldsman, dan David Loucka. Film Rings identik dengan sosok Samara, nah bila di 2 film sebelumnya karakter tersebut diperankan oleh Daveigh Chase, di ke hal 14 kol 5

Technical Service Region Head Astra Motor Jateng, Visiawan Andhika, mengatakan bahwa jumlah sepeda motor Honda bertambah setiap tahunnya, kebutuhan akan servis juga pasti meningkat. Untuk itu, jaringan AHASS harus siap menjawab kebutuhan konsumen yang

meningkat. “Atas hal tersebut, kami selaku Main Dealer sepeda motor Honda di Jawa Tengah bersama 314 jaringan AHASS menambah jam buka kami demi kepuasan konsumen. AHASS akan buka selama tujuh hari dalam seminggu,” lanjut Visiawan.

Bertambahnya jam operasional AHASS di Jawa Tengah bukan tanpa sebab. Pada tahun lalu jumlah motor yang melakukan perawatan di 314 AHASS mencapai 4.582.239 unit entry. Dari angka tersebut, sekitar lebih dari 70% unit motor yang melakukan service adalah konsumen yang melakukan perawatan ke hal 14 kol 1

IST

SERVIS – Kegiatan mekanik di AHASS Astra Motor Center Gajah Mada

Tiga Hari Promo Menarik BERKAH JAYA ELEKTRONIK Promo khusus Vivo Gratis Administrasi (Kredit). Foto copy KTP. Angsuran Mulai 100rb. Hadiah langsung Jaket exclusive. Tongsis, memory card. Fish eye, Power bank. Kabel otg dan lainnya. *sumber diolah dari berita

Berkah Jaya Elektronik KOTA - Berkah Jaya Elektronik di Jalan Angkatan 45 nomor 54 Pekalongan memberikan promo menarik selama 3 hari, khusus produk Vivo Smart Phone. Owner Berkah Jaya Elektronik, Rony Setiawan, menuturkan mulai tanggal 23-25

AKHMAD TAUFIK

KESERUAN - Keseruan tim Vivo Smartphone saat di Berkah Jaya Elektronik.

Februari 2017 ada yang berbeda dengan Berkah Jaya Elektronik dengan keseruan Vivo Smart Phonae. Promo khusus produk Vivo Smart Phone yakni gratis administrasi bagi yang

CKMY

membeli produk secara kredit (biaya biaya administrasi sebesar Rp170 ribuan), serta syaratnya cukup bawa foto copy KTP. Angsurannya mulai Rp100 ribuan dan yang paling hebohnya lagi dapat hadiah langsung. Hadiah berupa jaket exke hal 14 kol 5


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.