Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post

Baca Halaman 17

Minggu 26 Juni 2011 M / 24 Rajab 1432 H

Eceran Pontianak Rp.2.500

P E RT A M A DA N T E RUT A M A DI KAL IM AN T AN BAR AT

Ragukan Keseriusan Pemerintah

SELEBRITAS

Media Arab Sebut Moratorium TKI Pencitraan Pemilu JAKARTA--Kekompakan berbagai elemen dalam menyelesaikan polemik Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dipertanyakan. Sebab, paska terbongkarnya kebohongan Menteri Luar Negeri (Menlu) Marty Natalegawa yang menyebut duta besar (Dubes) Saudi Arabia telah meminta maaf, beberapa elemen justru tidak lagi kompak menghadapi masalah ini.

Mulai retaknya kekompakan untuk menyelesaikan kasus TKI itu tentu sangat disayangkan. Sebab, media Arab Saudi mulai melakukan serangan balik terhadap pemerintah Indonesia. Media Saudi Gazette seperti yang terlihat dalam laman onlinenyawww.saudigazette. com.sa a mengatakan moratorium sarat kepentingan politik. Media tersebut menuliskan judul Indonesian labor ban politically motivatedyang d diterjemah-

kan larangan pengiriman tenaga kerja bermotif politik. Media tersebut menulis pihaknya meragukan keseriusan pemerintah Indonesia, sebab langkah pemerintah untuk membuat moratorium dinilai hanya untuk mencari muka menjelang pemilihan umum. Chairman of the National Recruitment Committee Saudi Arabian Saad Al-Baddah justru menantang balik pemerintah X

Ke Halaman 7 Kolom 5

Randy Tri Kurniawan/RM

MENGADU: Seorang TKW bernama Imas (kiri), mengadukan penyiksaan terhadap dirinya kepada Menakertrans Muhaimin Iskandar.

MENIKAH: Laura Basuki dan Leo Satrya S

Imigran Gelap Mogok Makan

Cincin Emas Putih Jadi Pengikat AKTRIS dan presenter Laura Basuki resmi dipersunting kekasihnya, Leo Satrya Sandjaja, kemarin (25/6). Bertempat di Gereja Reformed Injili, kawasan Kemayoran, sejoli tersebut mengikat janji. Keduanya menyatakan haru karena mampu melewati proses pemberkatan dengan lancar. “Saya cuma menghafalkan sepuluh menit. Tetapi, harus lebih meresapi, bukan dihafal aja di kepala, tetapi di hati. Pokoknya, saya lega,” ujar Laura yang tampil anggun dalam balutan gaun pengantin berwarna peach setelah prosesi pemberkatan. X

Ke Halaman 7 Kolom 1

ANTI KORUPSI

Miskinkan Koruptor dengan Denda JAKARTA A - Korupsi adalah kejahatan luar biasa. Karena itu juga diperlukan cara-cara luar biasa untuk memberantasnya. Salah satunya dengan cara memiskinkan koruptor. Tidak hanya dengan menyita semua aset-asetnya, tapi juga mendenda koruptor hingga dua kali lipat dari jumlah uang yang dikorupsinya. Dengan demikian, diharapkan orang akan berpikir dua kali untuk melakukan korupsi. X

Haryadi/Pontianak Post

MOGOK MAKAN: Imigran gelap asal Afghanistan dan Iran, Sabtu (25/6) malam terbujur lemas di RSU Santo Antonius Pontianak akibat aksi mogok makan.

X

Ke Halaman 7 Kolom 5

Ke Halaman 7 Kolom 1

Para Napi Ngamuk Serang Kalapas Sumber : Kanwil Depag Kalbar

SENYOM SIMPOL

Bicare Naseb KADANG ngeliat naseb Wak Runduk memang kesian. Pagi-pagi sekali, saat ayam mulai bekokok die udah keluar romah. Saat orang-orang kampong Tempoyak Belangau masih dibuat mimpi atau tekulatkulat di katel, die udah bangon. Macam-macam barang diangkotnye ke pasar. Mulai ubi kayu, daon buasbuas sampai telok kerengge pon dijual ke pasar. Haselnye, sekadar untok bise nyambong idop. Dan Muslim “Toing” Minhard kenyataannye memang, idop Wak Runduk teros tersambong. Tak ade putos-putosnye. Kecuali kalau die tidok. Itu pon tak semuenye putos. X

PONTIANAK—Delapan imigran gelap asal Timur Tengah nekat melancarkan aksi mogok makan. Tuntutan mereka ingin dibebaskan dari Rumah Detensi Imigrasi (Rudendim) Pontianak. Sehingga bisa melanjutkan perjalanan ke Australia untuk mencari suaka. Kedepalan imigran tersebut yaitu GulamAkbar,Aspak,MuhammadHasan, Ahmad, Muhammad Abdurahman, Ali Akwari, Bazir Husin dan Sulaiman Zazi. Mereka terpaksa dilarikan ke rumah sakit guna mendapatkan perawatan intensif. Kondisinya terlihat lemah setelah dua hari tidak makan. Para imigran dilarikan ke Rumah Sakit Umum St Antonius,

Ke Halaman 7 Kolom 1

Terjadi di Lapas Kerobokan, Dipicu Kedatangan BNN BADUNG G - Semula, tim dari BNN (Badan Narkotika Nasional) akan menangkap napi narkoba bernama Riyadi di Lapas Kerobokan, Badung, Bali, kemarin dini hari (25/6). Tapi, penangkapan itu tak berjalan mulus. Riyadi melawan dan memprovokasi puluhan napi lain sehingga mereka mengamuk. Lapas Kerobokan pun rusuh. Akibat kerusuhan itu, beberapa orang terluka. Bahkan,

Kalapas Kerobokan Siswanto ikut menjadi korban. Dia menjadi target lemparan batu para napi. Tangan kanannya lecet dan kepalanya memar. Selain dia, seorang kamerawan menjadi sasaran amukan napi hingga terluka parah. Sayang, identitas kamerawan tersebut belum bisa dipastikan. Sebagian menyebut si kamerawan bekerja di salah satu stasiun televisi. Ada juga yang menyebut dia anggota BNN bidang humas. Informasi yang diperoleh di TKP (tempat kejadian perkara) menyebutkan, rombongan BNN yang dipimpin Brigjen Benny Mamoto dini hari itu memang

dijadwalkan akan menangkap Riyadi. Dia adalah napi narkoba yang juga bekas anggota Polri. Bahkan, dia pernah bergabung di Densus 88. Dia diduga terkait dengan jaringan narkoba di Jakarta yang baru-baru ini digulung Polda Metro Jaya. Kericuhan bermula ketika Riyadi akan ditangkap sekitar pukul 02.00. Saat itu Riyadi yang semestinya menghuni blok H tersebut ternyata tak berada di lokasi yang seharusnya. Setelah diselidiki, ternyata dia berada di blok C2. Tanpa membuang waktu, tim BNN melancarkan rencana yang didahului dengan tes urine. X

Ke Halaman 7 Kolom 1

Densus 88 Buru Penembak Polisi di Papua JAKARTA--Penembakan terhadap anggota polisi Briptu Muhammad Yasin di daerah Puncak Jaya, Papua diduga dilakukan gerakan Organisasi Papua Merdeka (OPM). Detasemen Khusus 88 Anti Teror diterjunkan untuk memburu para pelaku. “Sejak satu jam setelah penembakan, semua sudah bergerak,” kata Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Boy Rafli Amar di Jakarta kemarin. Densus 88 Polda Papua ditambah kompi

Brigade Mobil (Brimob) memburu pelaku yang diduga lari ke pegunungan. Menurut Boy, Densus 88 Mabes Polri juga siap jika sewaktu-waktu diperlukan untuk membantu Polda Papua. “Yang jelas, penembakan anggota ini masuk katagori teror dan pelakunya harus ditindak,” kata mantan Kapolres Pasuruan, Jawa Timur ini. Briptu Muhamad Yasin tertembak di kepala sebelah kiri saat berjaga di Bandara Mulia, X

Ke Halaman 7 Kolom 5

Menikah Kali Keempat dengan Gadis 18 T

Resepsi Tertutup, Undang Wali Kota Bogor Diani Budiarto sedang menjadi pergunjingan warga. Bukan karena kasus korupsi, tapi karena dia menikah lagi untuk kali keempat. Rasan-rasan pun kian santer ketika perempuan yang dinikahi itu ternyata masih berumur 18 tahun dan pernikahan dilaksanakan ketika istri kedua pak wali dikabarkan sedang sakit. SIDIK PERMANA, Bogor

gar di kalangan wartawan, terutama yang biasa ngepos di Balai Kota Bogor, perempuan yang dinikahi Diani itu bernama Siti Indriyani. Dia disebut-sebut baru saja lulus dari sebuah SMA swasta di Jakarta. Ada juga sumber yang mengungkapkan bahwa perkenalan antara Diani dan Siti terjadi di Jakarta. Perkenalan itu lantas berlanjut ke jenjang pernikahan. Kabarnya, akad nikah Diani dan Siti dilaksanakan di Mas Indah, Jakarta Selatan, Kamis (2 Acara lantas dilanjutkan dengan re dihelat di kediaman Diani di Kom rumahan Cluster Panorama, Bogo Residen (BNR), Kecamatan Bogo Sayangnya, acara resepsi wali k langsung sangat tertutup. Hanya khusus yang hadir dalam acara te Sofyan/Radar Bogor

Online: http://www.pontianakpost.com/

*Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 3.000 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang & KKU Rp 4.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000

Jawa Pos Group Media


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Pontianak Post by Pontianak Post - Issuu