Jurnalsumatracetak473

Page 1

HARIAN UMUM Alamat Redaksi : Jl Setunggal Blok B no 3 Perumahan Griya Mutiara Baru (belakang YPAC) Kelurahan Sukamaju Sako Kenten Palembang Hp: 0815 385 6628 | Fax: 0711 823 875 E-Mail : Jurnalsumatra@yahoo.co.id

EDISI 473

RABU 21 DESEMBER 2016

Jurnal Sumatra

www.jurnalsumatra.com

Independent News Paper

Apo Adonyo

Walikota Palembang Copot PNS Pemecah Belah Instal Icon Jurnalsumatra.com melalui playstore android anda

TERBIT 12 HALAMAN HARGA RP. 3.000,-

PALEMBANG, jurnal sumatra– Untuk menjaga isu yang tidak menyenangkan diantara jajarannya, Walikota Palembang Harnojoyo, kembali mengganti beberapa staffnya dan mengukuhkan Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kota Palembang. Ditegaskan Walikota Palembang H. Harnojoyo, akan mencopot Pegawai Negeri Sipil yang menyebarkan Isu, bersifat memecah belah dirinya dengan wakilnya. Hal tersebut ditegaskannya, saat melakukan pelantikan pejabat baru SKPD dilingkungan Pemerintah Kota Palembang, di ruang Rapat Parameswara Setda Kota Palembang Selasa (20/12). “Semua pejabat haruslah bekerja sama serta kompak dalam melaksanakan tugas, karena Kota Palembang yang saat ini sedang melaksanakan pembangunan dengan sekala besar” jelasnya mengingatkan kepada beberapa pejabat yang belum bekerja secara maksimal. “Jika saudara membuat isu satu jam sebelumnya, satu jam kemudian isu tersebut akan sampai kepada saya, jadi jangan ada isu-isu yang akan memecah belah, jika ada…, hal itu akan saya ambil tindakan”

Sekwan: Belum Ada Surat PAW Anggota DPRD PALEMBANG, jurnal sumatra– Sekretaris DPRD Sumatera Selatan Ramadhan S Baseban menyatakan hingga kini belum ada surat untuk pengganti antarwaktu anggota dewan yang masuk ke sekretariat dewan. “Belum ada surat yang masuk dari partai, kalau untuk pengganti antarwaktu (PAW) anggota dewan,” kata Ramadhan S Baseban saat ditanya mengenai PAW di Palembang, Senin (19/12/2016). Menurut dia, pihaknya menunggu surat dari partai kalau untuk PAW tersebut dan hingga kini belum ada yang masuk ke sekretariat dewan. “Kalau kita sifatnya hanya meneruskan saja. Nanti kalau sudah ada surat dari partai diteruskan ke KPU Sumatera Selatan,” katanya. Ia menyatakan, yang menentukan siapa pengganti antarwaktu itu adalah KPU. Nanti, KPU akan menentukan, dan selanjutnya suratnya akan disampaikan ke Gubernur Sumsel untuk

diteruskan ke Menteri Dalam Negeri. Sebagaimana diketahui, beberapa waktu lalu dua anggota DPRD Sumsel meninggal dunia atas nama Agus Pianto dan Nasrun Madang. Sementara mengenai PAW Lucyati Pahri, ia menuturkan, sudah ada surat yang masuk, tetapi masih ada masalah

interen partai. Mengenai agenda kegiatan DPRD Sumsel, ia menyampaikan, pada 23 Desember 2016 membahas hasil evaluasi Kementerian Dalam Negeri. Selanjutnya pada 27 Desember 2016 akan dilaksanakan rapat paripurna penetapan program legislasi daerah, katanya.(ANJAS)

PHRI Sumsel: hotel di Sungai Musi mendesak dibangun PALEMBANG, jurnal sumatra–Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia Sumatera Selatan menyatakan pembangunan hotel berbintang di sekitar daerah aliran Sungai Musi mendesak untuk memicu pengembangan pariwisata di daerah ini. Rencana pembangunan hotel di sekitar Sungai Musi perlu segera diwujudkan sehingga bisa memicu segera terwujudnya wisata sungai dan dapat dimanfaatkan untuk menunjang kegiatan Asian Games 2018, kata Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sumatera Selatan Herlan Aspiudin, di Palembang, Selasa. Menurut dia, momentum pesta olahraga negaranegara di kawasan Asia itu merupakan waktu yang tepat untuk menambah fasilitas pendukung pariwisata sehingga dapat menarik minat atlet dan tamu undan-

gan dari berbagai negara untuk berkunjung kembali ke Palembang dan Provionsi Sumsel secara umum. Jika pembangunan hotel dan berbagai fasilitas pendukung wisata di kawasan Sungai Musi itu tidak segera dimulai, akan kehilangan momentum yang mungkin tidak akan terulang kembali dalam waktu singkat, katanya. Dia menjelaskan. Kota Palembang yang memiliki ikon Jembatan Ampera dengan Sungai Musi yang berada di tengah kota memiliki potensi yang besar untuk mengembangkan wisata air. Dengan fasilitas hotel berbintang di daerah aliran Sungai Musi dan penambahan fasilitas pendukung lainnya, diharapkan ke depan kota ini memiliki objek wisata air yang dapat menarik banyak wisatawan nusantara dan mancanegera berkunjung ke daerah ini. (ANJAS)

tegasnya kepada semua Pegawai Negeri Sipil di jajarannya. Ia pun mengingatkan jajarannya “Pekerjaan kita semangkin berat, dengan waktu yang tidak begitu lama lagi, Kota kita ini, akan menjadi tuan Rumah Asian Games 2018, sekali lagi saya ingatkan, untuk menepis isu perbedaan dan saya tidak akan mainmain, jika ada yang ingin memecah bela” ungkapnya “Kita haruslah kompak untuk membangun Kota Palembang tercinta ini, saya sudah membuat Perwali tentang kegiatan, gotong royong yang selama ini, sudah menjadi program untuk kebersihan Kota Palembang” tambahnya lagi, Dengan tegas dikatakannya “Perwali sudah saya buat, jika nanti masih ada pejabat yang tidak mau mengikuti Gotong Royong, silahkan keluar barisan” pungkasnya dengan peraturan yang sudah dibuatnya. Harnojoyo menggukuhkan kembali sebanyak 79 orang Pejabat Pegawai Negeri Sipil Pemerintahan Kota Palembang, dengan ada beberapa yang diganti dan menduduki tempat posisi yang baru dan ada juga masih diposisi menjabat sebelumnya. (EDCHAN)

Perwali Palembang Gotong Royong Diterapkan PALEMBANG, jurnal sumatra– Program gotong royong yang dirutinkan oleh Walikota Palembang setiap hari minggu akan terus dilakukan, untuk menguatkan program ini Walikota Palembang sudah mengeluarkan peraturan Walikota (perwali) sehingga para pejabat dilingkungan Pemkot Palembang diwajibkan ikut serta. “Dengan dengan adanya Perwali semua pejabat wajib datang setiap gotong royong yang digelar,”kata Walikota Palembang, H Harnojoyo, Selasa (20/12). Ditegaskan Harnojoyo bagi pejabat yang tidak hadir 3 kali setiap gotong royong akan dilengserkan dari jabatannya sebagai Kepala dinas maupun Badan, dengan itu maka kegiatan ini akan dipatui oleh setiap pejabat.

Karena pejabat adalah contoh bagi yang lain, kita lihat dulu kenapa alasannnya tidak hadir, baru akan diambil tindakan, saya rasa pemecatan tidak bertentangan dengan KASN

“Karena pejabat adalah contoh bagi yang lain, kita lihat dulu kenapa alasannnya tidak hadir, baru akan diambil tindakan, saya rasa pemecatan tidak bertentangan dengan KASN,”urainya. Ditegaskan Harnojoyo, dengan

aktifnya para pejabat dalam setiap kegiatan artinya tidak mau berada dalam barisan, kalaupun tidak berkenan maka masih banyak PNS yang layak untuk ditempatkan dalam Dinas maupun Badan. Tidak hanya pejabat saja namun ia juga mengintruksikan kepada Camat dan Lurah un tuk melakukan gotong royong setiap hari minggu diwilayah masing-masing dengan kegiatan ini palembang bebas banjir dan lingkungan menjadi lebih sehat. “Kegiatan ini sudah sangat lama dilakukan, dengan kegiatan ini begitu banyak manfaatnya untuk masyarakat, karena kita adalah pelayan bagi masyarakat, untuk itu kita harus memberi contoh kepada masyarakat,”jelasnya. Tidak hanya Perwali gotong

royong Harnojoyo juga akan memberlakukan Perwali Sholat subuh berjamaah yang dilakukan, dengan perwali ini setiap pejabat akan ikut serta dalam sholat subuh berjamaah dengan mengelilingi Masjid dan Msuholla di wilayah kota Palembang. “Dengan sholat subuh kita dapat mewujdkan Palembang Madani sehingga palembang EMAS 2018 dapat tercapai, karena itu adalah visi mis kita selama ini, begitu banyak manfaat dengan sholat subuh berjamaah,”urainya. Namun Perwali ini belum diberlakukan karena dirinya akan memberikan contoh terlebih dahulu kemudian akan diikuti oleh pejabat dan PNS yang ada di lingkungan Kota Palembang, oleh karena itu program ini sangat baik.(EKA)

DPJPP Palembang Telah Bangun 22 Taman PALEMBANG, jurnal sumatra– sepajang tahun 2016 ini Dinas Penerangan Jalan, pemakaman dan Pertamanan (DPJPP) Kota Palembang mengklaim telah membangun 22 taman, semakin banyaknya taman yang dibangun tidak lain dalam rangak menyambut asian Games yang akan berlangsung tahun 2018 mendatang. “Dengan semakin banyak taman yang dibangun tidak lain dalam rangka asian Games juga, dengan banyaknya taman yang dibangun Palembang semakin cantik dan indah,”kata kepala DPJPP Palembang, Edison, Selasa (20/12).

22 taman yang tersebar diKota palembang. Baik itu taman saja maupun taman beserta ornament dan kelengkapan lainnya. Dengan adanya taman yang dibangun Palembang semakin indah dan cantik. “Taman yang dibangun salah satu magnet dalam mengaet wisatawan dalamdan luar negeri, apalagi tahun 2018 mendatang Palembang akan menjadi tuan rumah Asian games ini adalah momentum yang sangat tepat,”kata Edison. Kabid Pertamanan DPJPP, Asmuandi pihaknya pun bakal melakukan pembangunan beberapa taman lagi. Hanya saja belum bisa memasti-

kan terkait jumlah dan anggarannya. “Kita masih menunggu nomenklatur, apakah akan dipisah dengan Dinas lain atau bagaimana, termasuk soal anggaran untuk pembangunan taman tersebut,”jelasnya. Masih kata Asmuandi, yang jelas untuk pembangunan taman ini, di prioritaskan dibangun di tempat strategis dan di pusat keramaian.“Jangan sampai mengganggu fasilitas umum lainnya, karena kita mencari lokasi yang berpotensi di pusat keramaian, dengan taman itu lokasi tersebut menjadi lebih asri dan hijau, barubaru ini kita telah selesai membangun taman bandara,”tukasnya. (EKA)

“JIKA PERS MERUGIKAN, JANGAN MAIN HAKIM SENDIRI, GUNAKAN HAK JAWAB ATAU ADUKAN KE DEWAN PERS.” (PESAN INI DISAMPAIKAN OLEH SKI JURNAL SUMATRA / JURNALSUMATRA.COM DAN DEWAN PERS)


2

Jurnal Sumatra | Edisi 473 | Rabu 21 Desember 2016

UMUM

Menjadi wartawan, terinspirasi Bung Karno dan Bung Hatta Oleh Aat Surya Safaat* Ketika Bung Karno dipenjara penjajah Belanda di Boven Digul Papua (dulu Irian), beliau menulis buku yang sangat inspiratif, terutama bagi para pejuang kemerdekaan, dengan judul “Di bawah bendera revolusi”. Sementara itu ketika Bung Hatta dipenjara di Sukamiskin Bandung, beliau menulis buku “Mendayung di antara dua karang” yang sampai sekarang menjadi acuan bagi pelaksanaan politik luar negeri bebas aktif. Para “Founding Fathers” itu menulis dalam keadaan serba keterbatasan, tetapi karyanya menginspirasi generasi muda untuk meraih dan mengisi kemerdekaan dengan karya nyata bagi kemajuan bangsa dan negara Indonesia tercinta. Ketika Bung Karno dan Bung Hatta ditanya apa tujuannya menulis buku yang fenomenal itu, keduanya menjawab bahwa “Bangsa Indonesia harus merdeka dan ke depan harus menjadi lebih baik, sehingga menjadi bangsa yang terhormat dan bermartabat”. Inspirasi dari para Proklamator Kemerdekaan RI itulah yang mendorong saya menyenangi dunia tulis-menulis dan menjadikan saya wartawan hingga sekarang sampai menduduki jabatan sebagai Direktur Pemberitaan (Pemimpin Redaksi) Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) Antara, satu-satunya kantor berita resmi milik negara. Saya diterima di Antara tahun 1988, diawali dengan mengikuti Kursus Dasar Pewarta (Susdape) angkatan kelima di Lembaga Pendidikan Jurnalistik Antara. Kemudian pada 1989, mendapat penugasan pertama sebagai pewarta yang meliput isu kehutanan dan pertanian. Semula saya protes mendapat penugasan untuk meliput isu-isu kehutanan dan pertania n, karena saya adalah lulusan Hubungan Internasional (FISIP Unair Surabaya), namun atasan saya menegaskan bahwa pewarta pemula tidak boleh menolak tugas yang diberikan. Dengan berjalannya waktu, ternyata saya kemudian menyenangi liputan kehutanan dan pertanian, terutama karena saya sering diajak keliling berbagai daerah oleh Menteri Kehutanan Hasyrul Harahap dan Menteri Pertanian Wardoyo ketika itu, bahkan saya dapat mengunjungi hampir semua kabupaten di Tanah Air. Kemudian pada 1990, saya mengikuti “short course” dalam bidang “Small scale business management” di Capilano College, Vancouver Kanada. Sekembali dari Kanada, saya ditugaskan meliput di Istana Presiden pada 1991 hingga 1992. Tahun berikutnya saya ditempatkan di New York selaku Kepala Biro Antara di Amerika hingga 1998. Tidak sia-sia Dari sini saya mengambil kesimpulan bahwa ilmu yang telah dipelajari di bangku kuliah tidak ada yang sia-sia. Setelah sering meliput isu kehutanan dan pertanian, saya kemudian banyak meliput isu-isu internasional, langsung dari Markas Besar Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di New York. Ketika kuliah di Program Studi Hubungan Internasional, saya banyak mempelajari dan membahas isu-isu internasional seperti diplomasi internasional, politik internasional, dan peran badan atau lembaga yang bernaung di bawah organisasi multilateral PBB. Sekembali dari New York saya mendapat kepercayaan di berbagai posisi, yakni sebagai Koordinator Kerjasama Antara dengan Kantor Berita Inggris Reuters, CEO di anak perusahaan Antara “Indonesia Market Quotes” (IMQ), dan Kepala Biro Antara Jawa Barat. Selanjutnya saya mendapat amanah sebagai Direktur Utama Dana Pensiun Antara, Koordinator Staf Ahli, General Manager (GM) Pengembangan Bisnis, dan terakhir (sekarang) sebagai Direktur Pemberitaan Antara. Khusus sebagai Direktur Pemberitaan, posisi ini adalah berdasarkan hasil “fit and proper test” yang dilakukan oleh sebuah lembaga independen atas permintaan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Pesertanya adalah direksi petahana, para GM, dan beberapa Kepala Biro Antara Daerah. Pada era konvergensi media serta perkembangan dan kemajuan teknologi informasi yang pesat dewasa ini Antara juga harus menjadi semacam “clearing house” (rumah penjernihan) atau tempat untuk meluruskan isu-isu negatif yang kini banyak berseliweran, khususnya di media sosial. Maka, dalam kaitan ini saya selalu menekankan bahwa berita-berita Antara harus bersifat mendidik, mencerahkan, dan memberdayakan masyarakat dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Antara itu sendiri didirikan oleh para pemuda pejuang, jauh sebelum Indonesia merdeka, yakni pada 13 Desember 1937. Para pendiri kantor berita itu adalah Adam Malik, Pandu Kartawiguna, AM Sipahutar, dan Sumanang. Khusus Adam Malik, setelah Indonesia merdeka, dia menduduki berbagai jabatan penting dan strategis, antara lain sebagai Presiden Majelis Umum PBB, Menteri Luar Negeri, dan Wakil Presiden RI. Jika sebelum kemerdekaan Antara “menjembatani” kepentingan rakyat dan pejuang kemerdekaan (dan begitu pula sebaliknya), pada era setelah proklamasi kemerdekaan hingga sekarang kantor berita ini harus selalu dapat menjembatani kepentingan rakyat dengan pemerintah atau kepentingan pemerintah dengan rakyat Indonesia. Bagi saya, bekerja sebagai wartawan di Antara adalah ibadah, dan jabatan selaku Direktur Pemberitaan adalah amanah. Maka, amanah itu harus dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya untuk kebaikan dan kemajuan Antara ke depan serta untuk kesejahteraan karyawan dan wartawannya. Lebih dari itu, visi saya adalah menjadikan Antara sebagai kantor berita berkelas dunia serta menjadikan kantor berita tersebut sebagai “State Public Relations” yang handal dan terpercaya serta selalu mengedepankan kepentingan nasional, baik ke dalam maupun ke luar negeri. “Last but not least”, sebagai wartawan, saya tambah bersyukur dan bangga karena mendapat kepercayaan selaku salah satu penguji dalam Uji Kompetisi Wartawan (UKW) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI). *Penulis, Direktur Pemberitaan LKBN Antara

Kemenangan Trump dan fenomena pasca-kebenaran DUNIA internasional pada tahun 2016 adalah periode gemilang bagi politisi yang berhasil menyempurnakan seni membual seperti Donald Trump,”penjual dusta” yang memenangi pemilihan umum presiden Amerika Serikat. Trump bukanlah satu-satunya pembohong yang berjaya--sekitar 70 persen dari perkataannya salah secara faktual, menurut temuan lembaga PolitiFact. Larisnya industri pemalsuan kebenaran juga terjadi di Inggris saat negara itu keluar dari Uni Eropa--juga di Prancis, Jerman, dan Belanda saat gelombang anti-imigran meruyak. Eropa dan Amerika Serikat yang selama ini dijadikan banyak orang sebagai kiblat kebudayaan rasional, pada tahun ini, justru kembali ke abad kegelapan di mana cerita khayal mendapatkan pengiman. Trump dan para politisi Eropa itu secara bersamaan berhasil menemukan teknik baru mengepul banyak suara meski berulang kali tertangkap basah mengibuli orang. Sepanjang tahun ini, mereka berhasil membuat fakta menjadi prioritas terakhir pertimbangan para pemegang hak pilih. Inilah yang disebut sebagai fenomena “post-truth” atau pasca-kebenaran, sebuah istilah yang pada tahun ini mendapat gelar kehormatan sebagai “kata tahun ini” oleh Kamus Besar Oxford. Pascakebenaran merupakan kata sifat yang merujuk pada “kurangnya daya pikat fakta objektif dalam pembentukan opini masyarakat dibanding emosi dan prasangka”. Pasca-kebenaran bermakna jauh lebih luas dibanding dusta. Jika dalam dusta sebuah fakta direkayasa, pasca-kebenaran membuat “yang nyata” menjadi tidak penting dan, oleh karena itu, verifikasi atas kesahihan ucapan tidak akan mengubah apa-apa. Fenomena ini terlihat jelas dalam masa kampanye pemilihan umum presiden Amerika Serikat. Trump membalik semua ramalan dengan mengalahkan Hillar y Clinton, meski semua media massa ramai-ramai menelanjangi kebohongan-kebohongan Trump. Gelombang pember itaan negatif itu tidak mengubah pendirian warga Amerika Serikat. Mereka tetap memilih sang pendusta untuk memegang kekuasaan tertinggi negara. Lalu pertanyaannya, kenapa penduduk di negara-negara maju dengan tingkat pendidikan yang tinggi itu memilih pembohong?

Dan kenapa pula tokoh-tokoh yang menyempurnakan seni membual seperti Trump, Nigel Farage (Inggris), Marie Le Pen (Prancis), Frauke Petr y ( Jerman), dan Geert Wilders (Belanda) bisa muncul dan berjaya pada waktu yang sama? Untuk pertanyaan kedua, jawabannya adalah momentum. Di Amerika Serikat, Donald Trump berhasil membaca dengan baik keresahan warga soal kecender ungan globalisasi yang membuat raksasa manufaktur seperti produsen telepon pintar Apple dan mobil Ford memindahkan pabrik mereka ke negara-negara berburuh murah seperti China atau Meksiko. Sementara di Eropa, kedatangan jutaan pengungsi pelarian perang Suriah selama dua tahun terakhir membuat warga lokal khawatir atas invasi kebudayaan Muslim yang dianggap seperti minyak bagi air sekularisme Eropa. Dua momentum ini kemudian bisa menjawab pertanyaan pertama. Di Eropa, prasangka terhadap para pendatang yang membawa kebudayaan dan identitas berbeda sudah sedemikian kuat sehingga klarifikasi beritaberita palsu--seperti rumor yang menyebutkan seorang pengungsi Muslim di Jerman merusak toilet karena pernah diduduki oleh orang kafir--tidak akan banyak membawa dampak. Demikian pula yang terjadi pada para buruh kerah biru Amerika Serikat yang geram pada Meksiko dan imigran karena mencuri pekerjaan mereka. Para politisi seperti Trump dan Le Pen mengeksploitasi keresahan dan kegeraman itu dengan menciptakan kebohongan yang semakin menguatkan prasangka warga. Inilah cara kerja utama politik pasca-kebenaran, yang tidak hanya melibatkan kebohongan tapi juga memanfaatkan sentimen yang telah ada sebelumnya. Trump misalnya berdusta, dengan mengatakan “Meksiko mengirim pengedar narkoba dan pemerkosa untuk menghancurkan Amerika Serikat”, untuk menguatkan prasangka bahwa imigran Meksiko memang mem-

buat penduduk pribumi kehilangan mata pencaharian. Berita palsu soal pengrusakan toilet oleh pengungsi di Jerman adalah contoh lain. Politisi garis kanan mengarang fakta tersebut untuk menguatkan praduga bahwa pengungsi Muslim tidak akan bisa beradaptasi dengan kebudayaan sekuler di Eropa. Kegagalan media Persis pada titik inilah media-media arus utama di dunia Barat gagal menangkal bangkitnya politik pasca-kebenaran yang dimotori para pendusta. Media-media itu hanya sibuk melakukan pengecekan fakta dan cukup berbangga diri telah berhasil membongkar kebohongan para politisi yang membual. Padahal, seorang politisi hanya merekayasa fakta berdasarkan sentimen yang berkembang di masyarakat. Tanpa sentimen awal, kebohongan itu akan dengan cepat menguap. Media-media arus utama menutup mata terhadap sentimen dan praduga ini. Di Eropa, mereka ramai mengklarifikasi kebohongan berita pengrusakan toilet, tapi tidak membahas bagaimana proses akulturasi budaya pendatang. Media-media tersebut juga jarang mengulas bagaimana pemerintah bisa menyediakan pekerjaan bagi pengungsi tanpa harus menghilangkan kesempatan bagi warga lokal. Sementara di Amerika Serikat, para juru tulis berita lebih memilih menertawakan usulan pembangunan tembok besar di sekitar perbatasan Meksiko dan tudingan Trump soal imigran “pemerkosa”. Padahal dalam perspektif pemilih, proposal Trump hanyalah hiperbola untuk mengatakan bahwa Amerika Serikat butuh sistem keimigrasian yang lebih baik. Media arus utama dan politisi yang mengaku progresif gagal menangkap aspirasi ini. Demikian pula soal kontroversi perkataan Trump soal “perubahan iklim hanyalah berita palsu yang diciptakan China untuk menghancurkan ekonomi Amerika Serikat”. Media arus utama buta terhadap kenyataan bahwa kata kunci yang diperhatikan pemilih adalah “China” dan

“kehancuran ekonomi”--bukan “perubahan iklim.” Maka jangan heran ketika para jurnalis membongkar kebohongan Trump soal perubahan iklim, para pemilih justru menanggapinya dengan ringan,”ya mediamedia itu sudah dibayar oleh petinggi China.” Masyarakat bukannya tidak sadar akan bahaya perubahan iklim. Tapi mereka lebih risau melihat Apple mengalih dayakan (“outsource”) perakitan telepon pintar iPhone ke China sehingga penduduk Amerika Serikat hanya menjadi konsumen pasif. Oleh karena itulah tingkat kepercayaan masyarakat Barat terhadap media kini berada di titik nadir. Mereka menganggap media gagal mewakili aspirasi dan keresahan mereka, dan lebih tertarik untuk menjatuhkan politisi seperti Trump dengan “pengecekan fakta.” Oleh karena itu pula, upaya sejumlah surat kabar besar menangkal berita palsu--dengan bekerja sama dengan raksasa sosial media seperti Facebook--tidak akan berbuah banyak. Berita palsu dan dusta dalam era pasca-kebenaran hanyalah lapisan terluar dari kegelisahan yang nyata. Selama kegelisahan itu tidak diartikulasikan oleh para pembawa kabar, selama itu pula masyarakat tidak akan percaya dengan gelontoran “fakta-fakta objektif ” dari media massa. Bangkitnya era politik pascakebenaran ini harus menjadi pelajaran bagi media-media arus utama di Indonesia yang juga sudah mulai kehilangan kepercayaan masyarakat--terutama dalam kaitannya dengan isu kebangkitan komunisme, invasi China, dan dugaan penistaan agama oleh Gubernur DKI Jakarta nonaktif, Basuki Tjahaja Purnama. Tanda-tanda kebangkitan politik pasca-kebenaran di Indonesia sudah semakin banyak. Yang pertama, sebagian masyarakat lebih percaya dengan situs-situs berita penyebar dusta dibanding institusi warta konvensional. Yang kedua, para intelektual lebih tertarik mengklarifikasi kebohongan remeh temeh yang sebenarnya hanya merupakan lapisan terluar dari keresahan yang lebih dalam. Begitulah dunia dalam berita pada 2016, sebuah tahun murung di mana rekayasa fakta menjadi industri yang sangat menjanjikan Oleh GM Nur Lintang

Innalillahi Wainnailaihirojiun Keluarga Besar Jurnal Sumatra

TURUT BERDUKA CITA

Atas Berpulangnya

Mah (76 Binti Kitang Ibunda Markoni Wartawan Jurnal Sumatra bertugas Di OKI semoga Alloh menerima segala Amal dan ibadah diampuni segala khilaf, bagi keluarga yg ditinggalkan sabar & tabah Aamiin

REDAKSI Jurnal Sumatra membuka kesempatan kepada elemen masyarakat untuk menyampaikan problem yang dihadapi. Kirim via email: Jurnalsumatra@yahoo.co.id, SMS ke No : 0815 385 6628, atau 0811 101 869Atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

Diterbitkan oleh: PT Teras Jaya Jurnal Sumatra, SK Menkumham RI NO : AHU-10.00795.PENDIRIAN-PT.2014 | SITU: No 2008/SITU/2008, | SIUP : No 1011/KPTS/SIUPPK/2008, | NPWP: 02.779.796.8-301.000, Perintis: Adriyaneka Aviv Bassar SSos, Idham Syarief, (alm) Sulton Napasir SE |

Terbit Perdana: 10 April 2008

Alamat Redaksi : Jl Setunggal Blok B no 3 Perumahan Griya Mutiara Baru (belakang YPAC) Kelurahan Sukamaju Sako Kenten Palembang Hp: 0815 385 6628 | Fax: 0711 823 875 E-Mail : Jurnalsumatra@yahoo.co.id www.jurnalsumatra.com

Pemimpin Umum/Perusahaan/Redaksi/Penanggung Jawab : Adriyaneka Aviv Bassar SSos, | Wakil Pemimpin Redaksi I / Penanggung Jawab : Idham Syarief | Wakil Pemimpin Redaksi II / Penanggung Jawab : | Wakil Pemimpin Perusahaan: Bihassani Bassar | Redaktur: Ata | Sekertaris Redaksi: Rizqy Fitria D | Bagian Keuangan: Rodiah, | Bagian Umum: Hasanul Aini, | Desain Grafis/Pracetak: Ata, Budi Penasehat Hukum: Edy Siswanto SH, Sudirman SH | Pelindung: H Syamsuri (Sam Ompong), | Dewan Redaksi: Adriyaneka Aviv Bassar, Idham Syarief, Tupado Panggabean, | Staf Redaksi: Eko Saputra, Lilis | Fotografer : Hadumuk | Sirkulasi: Sanul, Marthin Situmorang, Jonathan Sitinjak BIRO-BIRO: DKI Jakarta: Tupado Panggabean, Lovita, Dedi | Palembang : Aviv, Novianti, Achdalena Chaniago | Bangka Belitung : Atanjung | Bengkulu : Rahmad | OKI : Ata Idham Syarief, Lilis Suryani, Eko Saputra, Herianto WS, Markoni | Ogan Ilir: Ata, Edi Lestari, Muhammad Syahabudin | Prabumulih: Dahari Sukari, Teguh | Musi Banyuasin : Maulid Ardiansyah| Banyuasin: Lubis | Muara Enim: Taufik Firdaus/Cacon | Lahat: Musdin, David | OKU Selatan: | OKU: Adwinandy JB, Herman, Andrizal | OKU Timur: Nizar, Arifin, Jek Baihaki | Pagaralam: Farkazi Gumay, Vanroyen | Lubuk Linggau, Mura, Muratara: Nurian | Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) | Bank BCA Rekening No: 1150 3711 35. Bank Sumsel Rekening No: 1400 9400 29 An. Adriyaneka Aviv Bassar. Wartawan Jurnal Sumatra tercantum dalam Box Redaksi dan dibekali ID Card dalam melaksanakan tugas. Percetakan: PT. Sumeks Intermedia, Isi diluar tanggung jawab percetakan

M 76


3

PALEMBANG

• JURNAL SUMATRA | EDISI 473 | RABU 21 DESEMBER 2016

Perjalanan Dinas Diawasi, Pemkot Terbitkan SPDD PALEMBANG, jurnal sumatra– pemerintah kota Palembang berencana akan menerbitkan surat perintah Perjalanan Dinas (SPPD) sehingga perjalanan Dinas efektif serta menghemat anggaran pengeluaran dari APBD, karena selama ini perjalanan dilakukan jajaran di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang dinilai cenderung tidak sesuai dengan azaz manfaat. Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang, Harobin Mastofa berencana akan menertibkan Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD), untuk menekan efisiensi keuangan kas Pemkot Palembang. “Kedepan perjalanan dinas harus sesuai korelasinya. Harua ada perbaikan di tahun 2017 terkait perjalanan dinas yanf dilakukan seluruh Satuan Kerja Perangkat

Daerah (SKPD) Kota Palembang,”kata di, Senin (19/12/2016). Lebih lanjut disampaikan Harobin, ada beerapa perjalanan dinas yang menjadi catatan dirinya. Dimana, lama

waktu perjalanan dinas, sampai fungsi serta azaz manfaat dari perjalanan dinas yang dilakukan. Dari pantauan pihaknya, kecenderungan tidak sesuai azaz manfaat dari

perjalanan dinas yang dilakukan, tidak sesuai dengan kebutuhan. “Maksimal perjalanan dinas adalah lima hari. Tapi bukan berarti mereka boleh menghabiskan waktu selama lima hari tersebut, hal itu harua disesuaikan dengan tujuannya serta waktu tempuh,” ulasnya. Sebagai penanggung jawab serta pengelola anggaran, Harobin ingin mengajak seluruh jajarannya dapat memanfaatkan SPPD sesuai dengan fungsi serta azaz manfaatnya. Pejabat juga tidak dapat sewenangwanang menggunakan SPPD tidak sesuai dengan fungsinya, demi efisiensi anggaran. “Kita akan perbaiki, jangan sampai setiap minggu melakukan perjalanan dinas tidak sesuai fungsinya. Ini masih bisa kita perbaiki,”tukasnya.(EKA)

Dishub Date-line Tiga Bulan Penutupan

PALEMBANG, jurnal sumatra– Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palembang, mendate-line penutupan jalandi Jalan Kolonel H Barlian tepatnya disisi kiri (dari arah Barlian ke KM 12) meminta kepada pemborong proyek Play over tidak boleh berlangsung lama. Dishub meminta penutupan total jalan ini hanya berlangsung tiga bulan. Sehingga arus kendaraan tidak dialihkan lagi “Kita sudah rapat dengan pihak kon-

traktor dan kami minta agar jalan segera dibuka dalam tiga bulan ini. Kami minta dalam tiga bulan kedepan, jalan itu sudah dibuka. Karena dampaknya besar, banyak usaha yang sepi. Belum lagi karena disitu banyak pemukiman rumah warga,”kata kepala Dishub Palembang, Sulaiman Amin, Ahad (18/12/2016). Mengenai pengalihan jalan, sambung Sulaiman, saat ini pihaknya sudah membuka sejumlah jalur alternatif. Un-

tuk sementara ini, sambung dia,warga sekitar atau kendaraan kecil yang hendak menuju ke Jalan Soekarno Hatta bisa melintas melalui Jalan Sembaja, Jalan Rama Raya, Jalan Pindang Umak, dan kawasan Maskarebet. “Sedangkan warga yang hendak melintasi di Jalan Kol H Barlian tepatnya di kawasan KM 9-KM 10 ini, dapat melintas melalui jalan by pass Alangalang Lebar yang nantinya akan tembus

ke Jalan Soekarno Hatta,” paparnya. Diakui Sulaiman, di jalan alternatif ini masih banyak jalan yang rusak dan juga macet. “Kita sudah koordinasi dengan Dinas PU BM-PSDA Palembang untuk segera diperbaiki. Kami juga menurunkan petugas untuk mengatur lalu lintas agar tidak macet,” beber dia. Sementara itu, Menurut PPK fly over Simpang SMB II-TAA, Harun Nurasyid mengungkapkan, penutupan total ini harus dilakukan karena ada pengerjaan frontage di kawasan tersebut. “Sebelumnya hanya sebelah kanan saja yang ditutup. Itu akan ditutup sampai fly over selesai. Nah, yang di sisi kiri ini juga ditutup tapi hanya sementara. Nanti akan dibuka kembali setelah pembangunan frontage selesai,” jelasnya. Harun berharap agar masyarakat bersabar, dengan adanya penutupan jalan ini. “Terpaksa kita lakukan, karena ada bangun frontage ini. Kita upayakan segera selesai seperti permintaan Dishub,”harapnya. Ditempat berbeda, Kasat Lantas Polresta Palembang, Kompol Harris Batara SIk mengatakan, jika dia tidak bisa berbuat banyak akibat penutupan jalan tersebut.Pasalnya penutupan tersebut dilakukan untuk proyek pembangunan. “Awalnya kan ditutup hanya separuh, ini malah di tutup semua. Kesannya memang mendadak dan kita tidak menerima pemberitahuan sebelumnya akan penutupan seperti itu,”tukasnya.(eka)

Eftiyani Konsisten Jalur Independent Palembang, jurnal sumatra– Untuk mencari Pemimpin yang cerdas, Jujur, Merakyat, Berasahabat, Santun Komunitas Kelakar (Keno Langsung Kerakyat) mengadakan diskusi kecil dengan mengundang calon calon Walikota Palembang yang sekarang bermunculan di media sosial (Medsos). Dengan mengusung tema ngomong cerdas ” Palembang Mencari Pemimpin” Diskusi yang mengundang para calon walikota yang bermunculan di medsos di moteratori oleh Marzuki. Adapaun Para Calon yang hadir diantarany ; Hernoe Roespriadji, Eftiyani, Hendri Zainuddin dan Herlan Aspiuddin, serta hadir juga pengamat politik, Bagindo Togar, Kms Khoirul Mukhlis dan Bambang dari Lembaga Survei Indikator Politik. Ahad (18/12). Dari Diskusi tersebut, Hernoe Roespriadi mengungkapkan, siap maju dalam Pilkada Palembang jika ada parpol yang mengusungnya, Hendri Zainuddin Siap Maju setelah melalui sholat istoqhoro untuk memperbaiki palembang sesuai dengan mengusung jargon “Palembang Juara”, Sedangkan Eftiyani menyatakan siap maju dari jalur independent dan Herlan Aspiuddin siap maju jika masyarakat menginginkan. Diskusipun makin menarik dengan mendengarkan visi misi dan solusi calon Walikota terkait permasalahan yang di hadapi Kota Palembang. Seperti Eftiyani yang akan mengembalikan citra Palembang Kota Darusalam, Hendri Zainuddin yang akan memperbaiki Dunia Pendidikan, dan Pelayanan Masyarakat Kecil serta memajukan PS Palembang, sementra Hernoe Roespriadji akan membuat program untuk rakyat dan Herlan Aspiuddin ingin memajukan dunia pariwisata Acarapun berjalan lancar dan sukses ditutup dengan closing statment dari khoirul mukhlis, Semoga pilkada 2018 di Palembang menjadi contoh untuk pilkada didaerah daerah lain. (DUL,WIR,PEN)

Harga Cabai dan Bawang Mulai Turun

Falsafah Hidup dalam Buku ” Aku Yang Tau Diriku” PALEMBANG, jurnal sumatra– Akhir tahun 2016, menjadi memontum berharga bagi Rezi Alzul. Ketua bidang kajian MPII kota Palembang ini akhirnya bisa melauncing sekaligus membedah buku perdananya yang berjudul “Aku Yang Tau Diriku”, di Warunk Up Normal di Jl.R.Soekamto, Sabtu (17/12). Turut hadir sebagai pembedah, Abdul Aziz Anggota DPD RI, Hernoe Roesprijadji, Wakil Ketua NU Sumsel, Sekretaris MPII Sumsel Marzuki, dan Haikal Al-Haffah Ketua MPII Kota Palembang sekaligus moderator Hernoe dalam pemaparannya memuji falsafah – falsafah hidup yang ia temukan dalam buku karya Rezi Alzul yang mengungkapkan tiga kunci sukses yang disebut trie on plus, on yang pertama vision, maksudnya kita harus memiliki mimpi, on yang kedua emosion letaknya di hati maksdnya emosion dan on yang ketiga eksion maksudnya kita harus memiliki strategi dalam melakuksan eksion “Dalam hidup harus mempunyai motivasi untuk mencapai tujuan dalam

meraih sukses,”ungkapnya Hernoe juga menambahkan satu kunci sukses selain ke tiga yang di atas yaitu on Religion maksudnya selain usaha kita juga harus berdoa, memohon kepada sang pencipta Allah SWT untuk mendapatkan ridhonya

“Kesuksesan itu 80% ada pada diri kita sendiri, 20% dari eksternal,” tegas Direktur PT CNG ini. Abdul Aziz anggota DPD RI juga mengutarakan hal serupa. Menurutnya, Rezi ini merupakan salah anak muda yang menginspirasi untuk yang lain.

“Apresiasi yang besar, semoga kedepan muncul rezi-rezi yang lain dan semoga buku ini dapat menjadi panduan untuk anak muda yang lain mengetahui potensi dirinya,” terang anggota DPD RI Abdul Aziz Sementara itu, Rezi Alzul menceritakan, karya ini tidak telepas dari hidupnya secara pribadi dan juga mendapat inspirasi dari para gurunya. “Dari pengalaman kehidupan yang dialami dan didikan para guru buku ini tercipta,” terang Rezi Ia melanjutkan, Cita cita buku ini sudah dari tahun 2014 dan memang suka mengumbar ngumbar untuk membuat buku kepada teman – teman. “Justru dengan mengumbar, akhirnya di tagih oleh teman temam kapan buku saya tercipta, alhmdulah tajun 2016 buku ini selesai,” ungkapnya Ditambahkanya, untuk mencapai tujuan yang ingin di capai kita harus menulis target hidup kedalam buku impian. “Yang menang bisa jdi kalah yang kalah bisa jadi menang, jika kita tidak mengetahui kekuatan pada diri kita sendiri,” tegasnya (PEN)

PALEMBANG, jurnal sumatra– Setelah sempat mencapai Rp 100 ribu perkilonya, harga cabai merah keriting kini mulai menurun. Penurunan terjadi cukup signifikan, karena saat ini sudah mencapai Rp 62.500 perkilogram. “Harga cabai memang berangsur angsur turun, Minggu (18/12) itu harganya Rp 72 ribu perkilo. Sekarang (kemarin, red) itu sudah Rp 62.500 perkilo. Turun Rp 9.500 atau 13,2 persen,” kata Kepala Disperindagkop Palembang, Dewi Isnaini. Sedangkan untuk Cabai Rawit, harganya dari Rp 73.750 perkilo juga mengalami penurunan menjadi Rp 67.500 perkilo. “Turun Rp 6.250 atau 8,5 persen,” ujarnya. Dewi menambahkan, selain cabai harga bawang merah dan bawang putih juga menurun. “Bawang merah turun dari Rp 40.500 perkilo menjadi Rp 38 ribu perkilo. Sedangkan bawang putih dari Rp 41 ribu perkilo menjadi Rp 37.500 perkilo,” kata dia. Namun untuk harga daging ayam, sambung dia, mengalami kenaikan dari Rp 28 ribu menjadi Rp 29.500 perkilo. Begitu juga dengan telur ayam ras dari Rp 18.750 perkilo naik menjadi Rp 19.375 perkilo. “Ada kenaikan Rp 625 untuk daging ayam broiler dan Rp 2.000 untuk telur ayam ras. Mungkin, permintaan lagi tinggi jelang Natal dan tahun baru ini jadi harga naik,” tukasnya.(EKA)

Walikota Palembang Lantik RW dan RT Sekip Jaya PALEMBANG, jurnal sumatra– Untuk membantu kinerja pemerintah kota melakukan pekerjaan di lingkungan masyarakat tingkat Kelurahan Sekip Jaya dan Kecamatan Kemuning di Kotamadya Palembang Walikota Harnojoyo melantik 30 ketua RT dan 11 Ketua RW sekaligus untuk periode 2016 – 2019 Kelurahan Sekip Jaya, Kecamatan Kemuning di Mesjid Nurul Huda Lrg. Nurul Huda (Sekip Pangkal) Jl. May. Salim Batu Bara Palembang usai melakukan Sholat Subuh berjamaah. Setelah melakukan sholat subuh para jemaah terlebih dahulu mendengarkan ceramah agama yang disampaikan oleh Kiyai Kemas Muhammad Ali dari Majelis Pagi Berbagi yang telah berdiri sudah 1 tahun lebih, dengan melakukan sholat subuh bersama, yang dalam ceramah agamanya mengatakan “kalau kita mencintai Rasullallah harus mengawali dengan Shalawat dan mengakhiri juga dengan Shalawat, para umat Rasullallah selalu mengikuti apa

yang semua dilakukan Rasullallah, itu karena umatnya mencitai Rasullallah” jelasnya. Dikatakanya, Majelis Pagi Berbagi ini bersifat Independen yang bergerak berdasarkan Lillahthaallah tanpa ada unsur politiknya. Sementara dalam pidatonya, Walikota Harnojoyo mengatakan, apa yang dilakukan bersama jajarannya ini, merupakan bentuk motivasi kepada masyarakat, untuk selalu bisa dekat dengan masyarakat dan menyerap semua aspirasi masyarakat, bersama majelis Pagi Berbagi yang juga ikut serta untuk bisa meramaikan sholat subuh disetiap mesjid. “Seperti apa yang diucapkan pak kiyai Kemas Muhammad Ali tadi kalau orang mencintai Rasullallah di ikuti oleh umatnya, dan sekarang saya diikuti dengan semua kepala dinas itu karena mereka semua mencitai saya” ungkap Harno sambil senyum simpul dan diikuti gelak tawa semua umat di Mesjid. Walikota setelah melantik 39 Ketua

RT dan 11 Ketua RW periode 2016 – 2019 Kelurahan Sekip Jaya, Kecamatan Kemuning juga memberikan bantuan kepada pengurus Masjid Nurul Huda yang diterima Ketua Yayasan Masjid Nurul Huda dr. Aidit Azis berupa satu buah Al-Qur’an dan berupa cek senilai Rp. 20 Juta yang diberikannya langsung oleh dirinyan juga memberikan bantuan kepada anak-anak yatim yang berada dilingkungan sekitar. “Karena saya memberikan dengan amplop tertutup dan supaya tidak ada salah praduga kepada yang lainnya, maka saya katakana kalau yang bukusan besar berupa Al-Qur’an dan amplop kecil berupa Cek senilai Rp. 20 juta merupakan dari anggaran APBD Kota” ungkapnya dengan bantuan yang diserahkan kepada pengurus yayasan Masjid Nurul Huda. Selanjutnya rombongan Walikota meninjau, kelokasi yang sering banjir bila turun hujan yang berada di jalan May. Sabara (Sekip Pangkal) didekat Lrg. Kelapa III,

yang mana terlihat saluran sudah banyak sekali tanahnya sehingga aliran air menjadi tidak lancar. Melihat hal tersebut Walikota langsung mengagendakan untuk melakuk pemberisihan minggu depannya, dimana

semua itu sudah merupakan agenda rutinnya melakukan gotong royong bersama masyarakat yang pada saat ini akan melaku gotong royong dimasyarakat daerah Gandus dekat Situs Sriwijaya. (EDCHAN)


4

JURNAL SUMSEL

OKI Surplus Beras 400 Ribu Ton

Jurnal Sumatra | Edisi 473 | Rabu 21 Desember 2016

Kemendagri Minta Plt Bupati OI

Cabut Sk Mutasi KAYUAGUNG, SUMSEL. jurnalsumatra.com - Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan (Sumsel), memperkirakan ketersediaan beras untuk memenuhi kebutuhan pangan di Kabupaten OKI hingga akhir tahun 2017 akan mengalami surplus atau kelebihan hingga 442.855 ton. Kepala Dinas Pertanian Kabupaten OKI, Sarifuddin SP MSi mengungkapkan, ketersediaan beras tersebut di peroleh dari luas tanam padi sebanyak 195.611 Ha serta sasaran produksi sebesar 899.811 ton/GKG.Sementara kebutuhan konsumsi penduduk Kabupaten sebanyak 776.253 jiwasebesar 97.031 ton. “Jadi diperkiraan neraca domestik beras surplus 442 ribu ton, bahkan ada kenaikan sebanyak 7 persen dari surplus tahun 2016 ini sebesar 413.876 ton,” Ujarnya, saat penyerahan bantuan handtractor kepada kelompok tani di Halaman Dinas Pertanian OKI, Selasa kemarin (23/12/2016). Sementara itu Sekretaris Daerah Kabupaten OKI, H. Husin, S. Pd MM mengatakan keberhasilan dalam hal swasembada padimenunjukkan produksi dari sisi hulu tercapai. “Dengan adanya surplus artinya untuk kebutuhan makan sendiri sudah cukup.Pekerjaan rumah berikutnya adalah melanjutkan upaya yang sama di tahun-tahun yang akan datang, sekaligus memprediksi volume produksi beras di OKI” paparnya. Selain itu, katanya, upaya yang akan terus dilakukan OKI yakni bagaimana mengolah, menyimpan, dan mengendalikan keadaan logistik. “Untuk itu, saya terus mendukung upaya untuk mengembalikan Bulog sesuai dengan fungsi awalnya yaitu sebagai penyedia logistik. Daulat inilah yang harus dikembalikan agar kebutuhan pangan terpenuhi,” jelasnya.(RICO)

Syafarudin Jabat Kades Sungai Rotan I N D R A L AYA , jurnalsumatra.comSy a f a r u d i n y a n g mer upakan putra asli desa Sungai Rotan akhirnya terpilih sebagai Kepala Desa (Kades) Sungai Rotan Pada Pilkades 12 Oktober yang lalu dan resmi dilantik hari ini Selasa (20/12/2016). Kades Sungai Rotan Syafarudin ketika diwawancarai seusai pelantikan mengatakan bahwa dirinya akan berusaha semaksimal mungkin demi kemajuan desa Sungai Rotan. “Insya Allah saya akan berusaha sebaik mungkin untuk kemajuan desa Sungai Rotan dan mohon bantuannya” Katanya. Ditambahkannya, “Dalam hal ini mohon koreksinya dari masyarakat desa Sungai Rotan Kalau ada salah tolong ditegur karena disini saya masih baru mau belajar dan diharapkan bimbingannya dari para Kades terdahulu” Paparnya. (EDI)

INDRALAYA, Jurnal Sumatra -’Mutasi pejabat yang dilakukan oleh Plt Bupati Ogan Ilir H Ilyas Panji Alam tanggal 11 november 2016 dilingkungan Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir berbuntut panjang dengan keluarnya surat dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Surat Nomor 820/9898/OTDA tanggal 13 Desember 2016 perihal klarifikasi Mutasi dilingkungan Kabupaten OI. Berisikan, sehubungan dengan surat saudara H. Wilson S. Sos MM dkk tanggal 16 november 2016 dengan hal mempertanyakan keabsahan atas pemberhentian dan pengangkatan Pejabat eselon II, III, dan IV yang dilakukan oleh Plt. Bupati OI. Pada point pertama pada surat tersebut menjelaskan surat tersebut diatas melaporkan bahwa Plt. Bupati OI telah melakukan pengangkatan dan pemberhentian Pegawai Negeri Sipil (PNS) dilingkungan Pemkab OI dan diduga melanggar ketentuan perundang undangan. Dilanjutkan pada point nomor 4 Plt. Kepala Daerah yang telah melakukan mutasi pegawai tanpa persetujuan tertulis dari Menteri Dalam Negeri agar mencabut Keputusan Mutasi Pegawai tersebut sesuai dengan ketentuan peraturan perundang undangan. Ponit ke 5 Sehubungan dengan hal tersebut diatas, diharapkan saudara Gubernur sebagai wakil pemerintah pusat didaerah segera mengklarifikasi hal tersebut kepada Plt. Bupati OI dan melaporkannya kepada Menteri Dalam Negeri pada kesempatan pertama. Sementara jubir Wilson dkk Kapidin mengatakan, memang sesuai pada saat ditanyakan oleh Edi khaidir dan disaksikan seluruh yang hadir pada pertemuan dengan Sekda OI diruang kerja Ketua DPRD OI. Sekda OI mengatakan bahwa memang tidak ada rekomendasi dari Menteri Dalam Negeri pada pelantikan 11 november dan juga tidak melalui Badan Pertimbangan Jabatan Dan Kepangkatan sekarang bernama Tim Penilai Kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN). Terkait surat Kementrian dalam negeri Plt. Bupati OI Ilyas Panji Alam saat akan di konfirmasi melalui via ponselnya dgn nomor hp08136767xxxx tidak diangkat. (KR)

Plt Bupati OI Beri Bantuan Korban Puting Beliung

INDRALAYA, Jurnal Sumatra - Peristiwa yang menimpa beberapa desa yang ada di Kecamatan Pemulutan Selatan Kabupaten

Ogan Ilir (OI) beberapa waktu yang lalu masih menyisakan kesedihan bagi para warga yang terkena musibah.

Setelah sebelumnya Pelaksana Tugas (Plt) Bupati OI H. M Ilyas Panji Alam, menyuruh dinas terkait meninjau dan memberi bantuan

kepada para korban. Kini giliran Plt Bupati OI yang meninjau dan memberi bantuan kepada para korban puting beliung setelah usai melantik sebelas orang kades terpilih di Kecamatan Pemulutan Selatan. “Semoga para korban yang terkena musibah tetap bersabar karena ini merupakan ujian, dan semoga bantuan ini bisa meringankan para korban yang rumahnya terkena puting beliung” Katanya Senin, (19/12/2016). Sementara itu salah satu warga yang terkena musibah sangat bersyukur sekali kepada pemerintah Kabupaten (Pemkab) OI atas segala bantuan yang telah diberikan. “Terima kasih kepada pak Bupati OI yang sudah memberikan bantuan kepada kami, dan kami akan memanfaatkan apa-apa yang sudah diberikan oleh Pemkab OI” Imbuhnya. (EDI)

Pemkab OI yang diwakili oleh Asisten I, Wilson diruang rapat Asisten 1. Sementara Asisten I Pemkab Oi Wilson usai melakukan pertemuan dengan perwakilan warga mengatakan akan kita sampaikan

ke Plt Bupati terkait tuntutan warga. “Para pendemo minta agar tuntutan mereka untuk disampaikan kepada Plt, ya secepatnya akan kita sampaikan, “ ujarnya singkat. (EDI)

Tolak Hasil Pilkades, Warga Ketiau Demo Pemkab OI Heriliadi Kembali Pimpin Desa Sejangko 1 INDRALAYA, jurnalsumatra.com- Desa Sejangko 1 Kecamatan Rantau Panjang Kabupaten Ogan Ilir (OI) kembali dipimpin oleh Heriliadi yang merupakan Kepala Desa (Kades) sebelumnya. Heriliadi merupakan putra asli desa Sejangko 1 yang akan terus membawa perubahan yang terbaik bagi desa yang dipimpinnya. “Saya akan berusaha sebaik mungkin untuk membangun dan membawa perubahan yang terbaik bagi desa sejangko 1” Katanya Selasa (20/12/2016) seusai pelantikan. Dijelaskannya, bahwa dirinya masih membutuhkan bantuan dari masyarakat desa sejangko 1 dalam hal pembangunan desa. “Mohon bantuannya bagi semua masyarakat desa sejangko 1 guna bisa membangun dan memajukan desa kita ini Sejangko 1” Harapnya. (EDI)

INDRALAYA, Jurnal Sumatra - Warga Desa Ketiau, Kecamatan Lubuk Ketiau, Kabupaten Ogan Ilir (OI), melakukan aksi demo di Kantor Pemerintah kabupaten OI, Tanjung Senai, Indralaya, senin (19/12). Kehadiran puluhan warga Desa Ketiau tersebut sebagai bentuk penolakan hasil Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) dan tidak menerima hasil Panitia Khusus (Pansus), lantaran diduga ada kecurangan.

“Kami menolak hasil terkait pilkades di Desa Ketiau dan minta dibatalkan,” ujar koordinator aksi dihadapan para masyarakat Desa ketiau. Selain itu, BPD Desa Ketiau, hingga saat ini tidak merekomendasikan kades terpilih untuk tidak dilantik dan segera menyelesaikan masalah ini. Usai melakukan demo beberapa orang perwakilan pengunjuk rasa didampingi kuasa hukum melakukan pertemuan dengan

Sebelas Kades di Kecamatan Pemulutan Selatan Dilantik INDRALAYA, Jurnal Sumatra - Sebanyak sebelas orang Kepala Desa (Kades) terpilih Kecamatan Pemulutan Selatan Kabupaten Ogan Ilir (OI) dilantik Pelaksana Tugas (Plt) Bupati OI H.M. Ilyas Panji Alam, Senin (19/12/2016). Ke sebelas orang Kades terpilih tersebut yakni Kades Sungai Ondok Dalima Rohcman, Kades

Sungai Lebung Ulu Suhaimi Kadir, Sungai Lebung Ilir Ismail sujang, Kapuk A. Suib, Ulak Aurstanding, Pematang Bungur Boy Sandi, Lebak Pering Muharrom, Cahaya Marga Karnianto, Pematang Bangsal Aryen, Harimau Tandang Samsul, Sungai Keli Siden. Hadir dalam pelantikan ini,

Plt Bupati OI, Ketua DPRD OI, Kapolsek Pemulutan, SKPD OI, serta tamu undangan yang lain. Dalam laporannya Camat Pemulutan Selatan Dra. Sri Nuryanti mengatakan, terima kasih kepada Bupati OI dan juga jajaran Pemkab OI, dan juga ucapan selamat kepada para kades yang dilantik.

“Selamat kepada para kades yang dilantik pada hari ini dan semoga bisa membangun dan membuat kemajuan pada desa yang dipimpin, dirinya juga berharap kepada Plt Bupati OI karena ada usulan dari para kades untuk meminta alat untuk memanen padi dan juga traktor” Katanya. (EDI)


Jurnal Sumatra | Edisi 473 | Rabu 21 Desember 2016

5

JURNAL SUMSEL

Manfaatkan Alsintan Untuk Swasembada Pangan KAYUAGUNG, Jurnal Sumatra - Sebanyak 8 unit handtractor mini yang merupakan bantuan aspirasi Partai Gerindra Sumsel bekerjasama Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan (Sumsel), diserahkan kepada 8 gabungan kelompok tani (Gapoktan) OKI. Bantuan peralatan mesin ini diharap dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh gapoktan sehingga target swasembada pangan OKI terealisasi. Anggota DPRD Sumsel Fraksi Partai Gerindra, Riwi Nuriswanto menegaskan bahwa bantuan peralatan mesin ini merupakan aspirasi dari Partai Gerindra. “Ya, ini usulan dari Partai Gerindra. Saya sendiri menghadap Ketua Komisi IV DPR RI Edhi Prabowo. Bantuan ini hanya sebagian kecil saja. Ke depan, masih banyak program di komisi IV DPR RI dan kami siap berjuang ditahun 2017-2018. Asalkan ada usulan proposal dari gapoktan,” ujar Hj Riwi, Senin (19/12/2016). Dia berharap alat mesin pertanian ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh para gapoktan dalam upaya peningkatan proruksi padi di OKI. Sementara itu, Sekda H Husin SPd, MM menegaskan adapun upaya untuk mewujudkan program ketahanan pangan Kabupaten OKI ialah melalui intensifikasi dan ekstensifikasi. Caranya dengan pembukaan lahan sawah, peningkatan produksi, pembukaan jaringan irigasi dan lainnya. Dia juga mengajak kelompok tani untuk bekerja keras meningkatkan produksi padi dan ini dilakukan seiring dengan dukungan terhadap program pemerintah saat ini yakni kwdaulatan pangan. “Saat ini, OKI menduduki peringkat dua swasembada pangan dan saya yakin OKI akan menduduki peringkat satu. Bukan saja dikenal di Sumsel, tapi nasional. Jika kita solid dan terus bahu membahu, saya yakin OKI mandira berlandaskan iman dan takwa tercapai,” ujar Sekda. Terpisah, Kepala Dinas Pertanian OKI, H Syarifudin menuturkan ditahun 2014 lalu OKI mendapatkan bantuan 80unit handtractor roda dua. Selanjutnya tahun 2015 dapatkan handtractor 316 unit, transplanter 60unit. Dan ditahun 2016 mendapatkan handtractor 381 unit, 67 unit pompa air, dan 40unit transplanter. “Melihat dari luasan sawah OKI capai 129ribu hektar, tapi kuantitas mesin pertanian belum mencukupi. Tapi secara bergiliran hal itu dapat terpenuhi melalui upaya pengelolaan jasa alat mesin (alsin) pertanian. Kami optimistis target luas garapan sawah 195ribu hektar dapat tercapai. Sekarang ini saja Kecamatan Air Sugihan memasuki panen,” terangnya. Begitupun untuk target produksi padi tahun ini capai 899.809 gabah kering giling. Sementara untuk konsumsi beras OKI capai 97ribu ton beras. “Ya, tahun 2017 dipastikan akan ada surplus 442.825ton beras atau ada peningkatan sekitar 7% dibanding tahun sebelumnya,” katanya.(RICO)

Atlet Sekayu dan PNS OKI Sabet Juara Pertama KAYUAGUNG, Jurnal Sumatra -’Atlet racewalk asal kabupaten Musi Banyuasin (Muba) Rian Saputra (25) menyabet juara pertama pada Event Kota Lama Heritage Colortastic Fun Run, yang berlangsung, Minggu (18/12/2016). Sedangkan untuk kategori putrinya disabet ibu tiga anak Indriyati Puspasari (32) PNS DPKAD Pemkab OKI. Walaupun bertajuk fun run dan sport touricsm, namun antusias peserta cukup tinggi. Terbukti yang ikut dalam ajang ini bukan hanya atlet, namun juga dari pelajar dan umum baik dari OKI maupun luar Sumatera. Untuk kategori putra, Rian alumni FKIP Penjaskes Unsri angkatan 2008 ini jauh menggungguli pesaingnya. Begitupun pelari putri, Indri --sapaan akrabnya walaupun bukan atelt namun mampu meninggalkan pelari muda dibelakangnya. “Informasi yang saya dapat dari Palembang runers kalau ada event fun run di OKI jadi saya ikut. Selain ingin mencicipi makanan khasnya seperti pindang juga untuk melihat objek wisata kota ini,” ungkap Rian, dibincangi di garis finis. Sementara Indri, mengaku sangat menggemari lari. Walaupun belum pernah mengikuti ajang lomba lari, namun keinnginananya untuk berlari telah lama terpendam. “Saya PNS di OKI, pengen ikut lomba lari tapi tidak sempat. Kebetulan ada event gun run di OKI jadi saya langsung ikut. Karena sejak sekolah saya sering juara tingat sekolah dan RT,” ungkapnya sumringah. Dalam ajang tersebut juara pertama hingga ketiga mendapatkan uang tunai dan medali. Serta medali untuk 200 pelari pertama yang memasuki garis finish. Para pelari dilepas oleh ibu bupati OKI, HJ Lindasari Iskandar SE dan dibuka oleh Sekda OKI Husin Spd MM. Sementara pembagian hadiah untuk kategori putra diberikan oleh Sekda dan ketegori putri hadiah diserahkan oleh ibu Hj Lindasari Iskandar SE. Bupati OKI Iskandar SE melalui Sekda OKI Husin SPd MM dalam sambutannya mengungkapkan bahwa ajang ini selain mengenalkan salah satu aset budaya OKI, juga diharapkan menjadi event tahunan. Begitupun yang disampaikan oleh Camat Kota Kayuagung Dedi Kurniawan SSTP bahwa dalam event ini setidaknya bisa mendonasikan pelestarianberupa pengecatan rumah- rumah di kawasan kota lama yang ada di kelurahan Mangun Jaya OKI.

Partai Gerindra Salurkan Delapan Unit Hentractor Di OKI KAYUAGUANG, Jurnal Sumatra - Legislator dari Fraksi partai Gerindra Kabupaten OKI siap menampung aspirasi petani yang ada di kabupaten tersebut. Hal ini diungkapkan ketua DPC Partai Gerindra OKI, H. Nanda yang juga menjabat sebagai anggota DPRD OKI, Senin (19/12/2016). Nanda menjelaskan, Partai Gerindra telah menyalurkan delapan unit hentractor mini bantuan dari pusat yang murni merupakan aspirasi fraksi gerindra. “Kita fraksi Gerindra menerima aspirasi dari masyarakat dan mengusulkan ke provinsi kemudian Gerindra Provinsi langsung mengusulkan ke Komisi IV DPR RI bapak Edi Prabowo yang kebetulan membidangi pertanian alhamdulillah usulan tersebut dikabulkan sebanyak delapan unit dan sudah kita serahkan kepada Gapoktan melalui Dinas Pertanian OKI,”jelasnya. Kedepan kata Nanda, pihaknya siap menampung dan menerima usulan dari petani terkait bantuan Alat mesin pertanian.

“Silahkan ajukan proposal nanti akan kita teruskan ke provinsi dan provinsi menyampaikan ke pemerintah pusat,”terangnya. Sementara itu, Anggota DPRD Sumsel Fraksi Partai Gerindra, Riwi Nuriswanto menegaskan bahwa bantuan peralatan mesin ini merupakan aspirasi dari Partai Gerindra. “Ya, ini usulan dari Partai Gerindra OKI. Saya sendiri menghadap Ketua Komisi IV DPR RI, Edhi Prabowo. Bantuan ini hanya sebagian kecil saja. Kedepan, masih banyak program di komisi IV DPR RI dan kami siap berjuang ditahun 2017-2018. Asalkan ada usulan proposal dari gapoktan,” ujar Riwi. Dia berharap alat mesin

pertanian ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh para gapoktan dalam upaya peningkatan proruksi padi di OKI. Sementara itu, Sekda H Husin SPd, MM menegaskan adapun upaya untuk mewujudkan program ketahanan pangan Kabupaten OKI ialah melalui intensifikasi dan ek stensifikasi. Caranya dengan pembukaan lahan sawah, peningkatan produksi, pembukaan jaringan irigasi dan lainnya. Dia juga mengajak kelompok tani untuk bekerja keras meningkatkan produksi padi dan ini dilakukan seiring dengan dukungan terhadap program pemerintah saat ini yakni kedaulatan pangan. “Saat ini, OKI menduduki per ingk at dua swas embada pangan dan saya yakin OKI akan menduduki peringkat satu. Bukan saja dikenal di Sumsel, tapi nasional. Jika kita solid dan terus bahu membahu, saya yakin OKI mandira berlandaskan iman dan takwa tercapai,” ujar Sekda. Terpisah, Kepala Dinas Pertanian OKI, H Syarifudin me-

nuturkan ditahun 2014 lalu OKI mendapatkan bantuan 80unit handtractor roda dua. Selanjutnya tahun 2015 dapatkan handtractor 316 unit, transplanter 60unit. Dan ditahun 2016 mendapatkan handtractor 381 unit, 67 unit pompa air, dan 40unit transplanter. “Melihat dari luasan sawah OKI capai 129ribu hektar, tapi kuantitas mesin pertanian belum mencukupi. Tapi secara bergiliran hal itu dapat terpenuhi melalui upaya pengelolaan jasa alat mesin (alsin) pertanian. Kami optimistis target luas garapan sawah 195ribu hektar dapat tercapai. Sekarang ini saja Kecamatan Air Sugihan memasuki panen,” terangnya. Beg itupun untuk tar ge t produksi padi tahun ini capai 899.809 gabah kering giling. Sementara untuk konsumsi beras OKI capai 97ribu ton beras. “Ya, tahun 2017 dipastikan akan ada surplus 442.825ton beras atau ada peningkatan sekitar 7% dibanding tahun sebelumnya,” katanya.(ATA)

Camat Kayuagung Buka Pelatihan Las Dan Menjahit KAYUAGUNG, Jurnal Sumatra - Untuk memberdayakan masyarakat serta membuka peluang usaha bagi masyarakat desa, Pemerintahan Desa Muara Kecamatan Kota Kayuagung Ogan Komering Ilir (OKI) Sumsel, mengadakan pelatihan mengelas serta menjahit untuk masyarakat. Pelatihan yang dilaksanakan selama tiga bulan tersebut, dibuka oleh Camat Kota Kayuagung Dedy Kurniawan SSTP, Senin (19/12) di Balai Pelatihan Desa Muara Baru. Dalam kesempatan tersebut, Camat Kayuagung Dedy, mengatakan kegiatan ini guna pemberdayakan masyarakat, karena ini sangat diperlukan, mengingat pada segmen ini akan mendukung program pembangunan non fisik, untuk masyarakat desa. Dilanjutkannya, kedepan, kecamatan kota kayuagung akan mendorong pembentukan Badan Usaha Milik Desa (BUMdes), oleh karena itu diperlukan penguatan pada segmen pemberdayaan untuk mengisi kekuatan pada segmen tersebut. “Kedepan, Kota Kayuagung akan mendorong pembentukan BUMdes disetiap desa sesuai dengan potensi yang menjanjikan disetiap desa itu sendiri, sehingga BUMdes dapat berkembang,” ujar Dedy. Diharapkannya juga, dengan

adanya pelatihan seperti ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, untuk membuka usaha setelah mengikuti pelatihan. “Saya harapkan masyarakat dapat memanfaatkan peluang ini (pelatihan, red) untuk awal membuka usaha, karena jika mengikuti dengan s ungguh sungguh tentunya akan mendapatkan hasil yakni kepandaian baik itu menjahit maupun mengelas,” ujar camat. Masih menurut Dedy, program untuk masyarakat ini akan dilakukan juga oleh sebelas desa yang ada dikecamatan Kayuagung, sedangkan materi berbeda beda sesuai dengan yang dibutuhkan masyarakat, ada yang melakukan pelatihan administrasi, melakukan ternak kambing serta budidaya ikan lele. “ Ini salah satu program pemerintah yang bersentuhan

langsung terhadap masyarakat dan dapat dirasakan manfaatnya,” ujar Dedy. Sementara itu, Kades Muara Baru, Samiun, dalam kesempatan yang sama mengatakan, kegiatan pelatihan itu sesuai dengan kesepakatan masyarakat dan didanai dari Dana Desa, sehingga terlaksana pelatihan pelatihan menjahit dan mengelas yang akan diikuti oleh peserta selama tiga bulan dengan waktu pelatihan dua kali dalam seminggu. Ditambahkannya, adapun

peserta dalam pelatihan tersebut terdiri dari 10 peserta mengikuti latihan mengelas dan 10 peserta mengikuti pelatihan menjahit. Sedangkan untuk tenaga pelatih, pihak desa memanfaatkan warganya yang telah mahir dalam menjahit serta mengelas untuk dijadikan tenaga pelatih. “Saya berharap dengan adanya ini dapat mengurangi angka pengangguran serta kesempatan masyarakat untuk membuka peluang usaha kedepannya nanti,” harap Samiun. (LILIS)

Pantauan di lapangan, ratusan pelari sudah antusias agar mendapatan juara pertama. Medan yang berkelok menjadi tantangan tersendiri bagi para pelari. Lantaran selain harus berlari cepat juga berkonsentrasi menjelajahi rute. Tak hanya itu, warga juga ramai menyambut para pelari di garis finis dan menyemangati mereka. Tak hanya itu, kesigapan dari Kepolisian resort OKI, yang dimpipin langsung oleh KAsat Lantas OKI AKP Polin Pakpahan dan Kadishubkominfo OKI Tohiryanto, Kadispora OKI HM Dahlan, serta

anggota Pol PP OKI. Sepeti disampaikan oleh Camat kota Kayuagung bahwa tujuan event ini, selain mengenalkan kawasan kota lama sebagai aset budaya OKI, juga diharapkan fun run dijadikan event tahunan. Event ini bahkan sudah dilirik oleh Palembang Runners dan Indo Runners. DI finish pelari disuguhi dengan warna warni rumah sepanjang Sungai Komering yang merupakan kawasan kota lama. “Kota Lama akan dicari wisatawan, khususnya untuk mencari spot fotografi. Sebagai warisan

budaya, di Kota Lama masih ada rumah batu bercorak Eropa dan Cina, rumah pertama di Kayuagung yang didirikan tahun 1912,” terangnya. Even ini terselenggara atas dukungan PT Sampoerna Agro, PT OKI Pulp and Paper Mils, Sinarmas Forestr y, Bank BNI Cabang Kayuagung, XL Axiata, Wilmar Plantation, Kayuagung Radio, Sumeks TL Celular, A. Kemudian Komunitas Kayuagung Runers, Komunitas Skateboard Kayuagung, serta Karang taruna, dan dinas terkait seperti Dinas

Kesehatan, Dispora, dan lainnya. Sementara itu, sekretaris panitia pelaksana Adi Yanto, S. Pd cukup bangga karena even ini dilaksanakan tanpa menggunakan dana APBD, murni sumbangsih pihak ketiga dan dukungan berbagai kominitas anak muda di Kota Kayuagung. “Kita bersyukur atas dukungan penuh semua pihak khususnya kepada Bapak Bupati OKI, H. Iskandar, SE, pemerintah daerah, para sponsor dan rekan-rekan komunitas anak muda di Kayuagung,” pungkasnya.(RICO)


6

JURNAL SUMSEL

Jurnal Sumatra | Edisi 473 | Rabu 21 Desember 2016

DIPA Kabupaten Lahat 2017 Anjlok

David : Percepat Pelaksanaan Pembangunan SEKAYU, Jurnal Sumatra - Untuk tahun anggaran 2017, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) menerima 24 Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) yang diperuntukkan bagi 23 satuan kerja kantor daerah dan 1 satuan kerja urusan bersama di wilayah Kabupaten Muba. Demikian di utarakan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Muba David BJ Siregar usai menyerahkan DIPA Tahun Anggaran 2017 Kabupaten Muba secara simbolis bagi Kementerian/ Lembaga/ instansi dan SKPD di ruang Auditorium Pemkab Muba, Selasa (20/12/2016) diantaranya kepada Kantor Pelayan Pajak Pratama Sekayu, Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa, Polres, Pengadilan Agama, MTS Negeri Sekayu dan MTS Bumi Ayu. Dibandingkan dengan tahun 2016 yang lalu lanjut David, penerimaan DIPA tahun anggaran 2017 mengalami penurunan sebesar 31,89%. “Ini dikarenakan adanya perubahan dana transfer daerah dari Pemerintah Pusat ke daerah. Untuk itu di harapakan kepada instansi atau lembaga yang menerima DIPA untuk segera mempercepat pelaksanaan pembangunan dan membatasi belanja yang kurang perlu seperti perjalanan dinas dan penganggaran mobil dinas,” tukasnya. Sementara itu Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Sekayu Suharno SE MSi, penyerahan DIPA Tahun 2017 merupakan bentuk komitmen bersama untuk memastikan agar pelaksanaan anggaran dapat dimulai tepat waktu. “Pencairan DIPA dilakukan lebih awal untuk memudahkan Satuan Kerja mengeksekusi pelaksanaan kegiatan pembangunan. Penyerahan DIPA ini juga menandai dimulainya pelaksanaan kegiatan,” ujar Kepala KPPN Sekayu. (REL)

LAHAT, Jurnal Sumatra--- Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) 2017 mengalami penurunan sebesar Rp.24,69 M atau 4,25 persen atau setara Rp.556,67 M, jika dibandingkan nilai tahun anggaran 2016 mencapai Rp.581,36 M. Demikian disampaikan Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kabupaten Lahat, Infro Roshadi, menurutnya, sedangkan untuk dana transfer ke daerah dan desa (TKDD) yang disalurkan oleh pusat ke daerah mitra kerja KPPN secara agregrat meningkat dari Rp.7,34 M menjadi Rp.7,84 M atau 6,94 persen. “Oleh karena itu, dukungan dan peranan seluruh kuasa pengguna anggaran (KPA) sangat penting dalam mengawasi dan mengendalikan terlaksananya seluruh amanat tertuang dalam DIPA tersebut,” ujarnya lugas, Senin (19/12). Menurutnya, langkah awal untuk percepatan penyerapan anggaran perlu dilakukan lebih terstruktur dari tahun sebelumnya, yaitu dengan lebih cepat dan menyeluruh proses percepatan pengadaan barang/jasa, sebelum tahun anggaran 2017 berjalan. “Untuk meningkatkan kualitas belanja dan memperbaiki ketepatan alokasi belanja, saat

Warga Bersyukur Ada Kantor Pos INDRALAYA, Jurnal Sumatr - Warga yang bermukim di Kecamatan Rantau Panjang Kabupaten Ogan Ilir (OI) dan sekitarnya sangat bersyukur dengan hadirnya kantor pos di Kecamatannya. Karena saat ini warga tidak perlu repot-repot dan kesulitan dalam mengirim paket dan membayar kredit motor. Pasalnya, PT Pos Indonesia membuka perwakilan melalui agen resminya hadir untuk mempermudah masyarakat dalam mengirim paket dan jasa pembayaran kredit kendaraan bermotor. Salah satu warga Desa Rantau Panjang Kecamatan Rantau Panjang Kabupaten OI Heri (32) mengatakan, dengan keberadaan perwakilan PT Pos, memudahkan warga sebagai warga untuk melakukan pengiriman paket. “Dulu mau kirim surat atau hendak membayar kendaraan kita harus ke Tanjung Raja atau inderalaya. Ditambah lagi hemat waktu karena jarak ke Tanjung Raja dan Indralaya memerlukan waktu setengah jam, dan Alhamdulillah sekarang sudah ada kantor pos disini jadi tidak jauh lagi,” Katanya Selasa (20/12/2016). Sementara itu, Yamin, selaku pengelola agen mengatakan, keberadaanya untuk mempermudah warga dalam mengirim paket atau jasa lainnya. “Pastinya kita ingin selalu membantu masyarakat Kecamatan Rantau Panjang dan sekitarnya agar tidak jauh-jauh keluar dari Rantau Panjang dalam mengirim surat dan membayar kredit kendaraan” Singkatnya. (EDI)

ini sedang dilakukan perbaikan manajemen dan administrasi perencanaa, penganggaran dan pelaksanaannya dalam memperkuat hubungan antara out-

come, output, aktifitas dan input,” imbuh Infro. Sedangkan, Bupati Lahat, H Saifudin Aswari Rivai SE menjelaskan, anggaran transfer ke daerah dan dana desa untuk provinsi/kabupaten/kota se Provinsi Sumsel pada 2017

Indonesia dari pinggiran, sebagaimana visi pembangunan tertuang dalam nawa cita. “Sedangkan DAU se Sumsel sebesar Rp.12,38 M atau 45,82 persen dari dana transfer ke daerah, untuk dana desa Rp.2,27 T atau mencapai 8,39 persen se-

berjumlah Rp.27,02 T. Hal ini menunjukkan komitmen desentralisasi dan keberpihakan pemerintah untuk membangun

hingga mengalami peningkatan 27,52 persen dibanding tahun lalu hanya sebesar Rp.1,78 T,” ujar Aswari. (DIN)

Gowes ‘Rewang’ Korem 044/Gapo Palembang-Muba SEKAYU, Jurnal Sumatra Ratusan orang yang terdiri dari anggota TNI dan peserta umum mengikuti Gowes Bareng Rewang Korem Palembang - Sekayu yang diselenggarakan oleh jajaran Korem 044/Gapo Kodam II Sriwijaya. Kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka peringatan Hari Juang Kartika tahun 2016 dengan jarak tempuh 112 kilometer dimeriahkan peserta dari masyarakat Sumsel maupun dari Jambi dan Bengkulu. Danrem 044/Gapo Kol Inf Kunto Arief Wibowo, Minggu (18/12/2016) mengatakan, Gowes Palembang-Sekayu dilaksanakan selain sebagai rangkaian kegiatan peringatan Hari Juang Kartika tahun 2016 juga sebagai ajang silaturahmi antar-sesama pencinta sepeda dari berbagai daerah. Dijelaskannya, hadiah yang sediakan oleh panitia berupa 5 buah cincin emas, 5 unit sepeda

Ingin Punya Hp Aprizal Curi Dikantor Polisi PALI, Jurnal Sumatra -’Terbilang nekat apa yang dilakukan Aprizal alias Ujang, (21), warga Desa Cikdam, Kecamatan Gunung Megang kabupaten Muara enim ini. Bagaimana tidak, remaja yang berprofesi sebagai karyawan jasa pengantar barang disalah satu perusahaan pengiriman baranag ini, nekat mengambil satu unit handpone didalam Kantor Kepolisian Sektor (Polsek) Talang Ubi. Bermula niat ingin mengantarakan barang (paket) kiriman, Ujang malah gelap mata memanfaatkan kelengahan petugas yang sedang sibuk menerima laporan, justru dimanfaatkanya untuk mencuri sebuah hanpone yang tengah dicarger diatas meja jaga. Naas bagi ujang, saat ia melakuakan aski bejatnya, mengambil handpone aksinya terekam oleh salah satu kamera pengawas/CCTV yang terpasang di Kantor Polsek Talang Ubi, “Saat itu aku nak ngatar paket pak, Aku sudah manggil dan mengucapkan salam waktu mau masuk, tapi tidak ada jawaban. Setelah itu aku liat ada Hp di atas meja dan langsung aku ambil.” Akunya dihadapan petugas Namun nasi telah menjadi bubur, nasib Ujang kini harus mempertangungajwabkan perbuatannya untuk menghuni hotel prodeo kepolisian. Sementara itu, Kapolres Muara Enim AKBP Hendra Gunawan melalui Kapolsek Talang ubi, Kompol Victor Eduar Tondaes Sik, dan Kanit Reskrim Polsek Talang Ubi Ipda Rusli SH, membenarkan telah melakukan penangkapan Ujang dan mengamankannya di Mapolsek Talang Ubi. “Modusnya dengan ingin mengantarkan paket, ketika itu petugas kita sedang mengantarkan berkas keruangan lainnya, saat kembali kemeja jaga, Hp petugas kita tidak ada lagi. Lalu dengan petugas lain melihat rekaman CCTV dan melakukan penangkapan terhadap yang bersangkutan selang setengah jam.” Terang Rusli. Dari keterangan kanit reskrim, pelaku sempat menyembunyikan hp tersebut disemak-semak dekat sebuah jalan. Dan esoknya baru akan di ambil. “Pelaku kita kenakan pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman penjara selama 7 tahun kurungan penjara.” Pungkasnya. (KR)

MBT, 50 buah jam tangan, 5 unit laptop, televisi dan 25 unit handphone. Bagi peserta yang berhasil menyelesaikan semua etape akan mendapatkan topi baret 100 KM serta bagi peserta yang berhasil menyelesaikan minimal satu etape akan mendapat piagam penghargaan. “Dari beberapa etape yang di tempuh peserta dapat memilih untuk mengikuti sampai finish atau hanya menyelesaikan satu atau lebih etape dan setiap etape akan ada hadiah undian,” Jelasnya. Sementara itu seusai menyambut kedatangan Danrem 044/Gapo Kol Inf Kunto Arief Wibowo beserta para peserta Gowes ‘Rewang’ Korem 044/Gapo tiba di Bumi Serasan Sekate, Plt Bupati Muba, David B J Siregar dalam sambutannya mengatakan, ada beberapa cabang olahraga yang mudah dan sehat menjadi pilihan masyarakat seperti halnya

yang kita laksanakan pada hari ini, semua cabang olahraga dalam kegiatan kita ini dapat dilakukan secara perorangan maupun kelompok. “Marilah kita lakukan olahraga bersama-sama , karena melalui gowes ini, kita dapat menjaga kebugaran dan kesehatan kita, sehingga jiwa kita pun akan sehat pula, seperti kata pepatah yang mengatakan di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat, melalui kegiatan yang kita laksanakan pada hari ini, saya mengharapkan kepada semua yang hadir khususnya masyarakat Muba untuk membudayakan pola hidup sehat, karena dengan pola hidup sehat resiko terjangkitnya penyakit pun akan rendah,”tukasnya. Ada beberapa rangkaian kegiatan untuk memeriahkan touring gowes ini yaitu pemberian sembako secara simbolis kepada masyarakat Desa Lumpatan Ke-

camatan Sekayu Kabupaten Musi Banyuasin yang diserahkan langsung oleh Danrem 044/Gapo dan Danlanud Palembang. Sedangkan ditempat finish Pendopoan dilaksanakan kegiatan donor darah, pemberian santuan kepada warakauri, veteran dan anak yatim. Selain itu, peserta gowes dihibur oleh artis ibu kota Ikke Nurjanah, dan sampai selesai kegiatan berlangsung dengan aman dan kondusif. Adapun peserta yang sampai di finish diraih oleh nomor peserta 024 a.n M Aldo Zena asal daerah Kota Palembang, nomor Peserta 026 a.n Zuhairi asal Negara Malaysia menetap di Palembang dan nomor Peserta 268 a.n Yeppy Kurniawan asal daerah Jawa Timur menetap di Palembang. Adapun waktu yang ditempuh 4 jam 27 menit dengan jarak 125,14 Km dan Avg Speed (KPH) 28,1. (REL)

Plt Bupati Muba Pimpin Upacara Peringatan Hari Bela Negara 2016 SEKAYU, Jurnal Sumatra - Plt Bupati Kabupaten Musi Banyuasin David BJ Siregar bertindak sebagai inspektur upacara peringatan Hari Bela Negara dan Hari Nusantara Tahun 2016 serta upacara rutin Korpri Kabupaten Muba, di halaman Rumah Dinas Bupati Muba, Selasa (20/12/2016). Hari bela negara yang jatuh setiap tanggal 19 Desember tersebut bertemakan “Indonesia Tanah Air Tercinta, kan Kubela Sepanjang Masa”. Peringatan Hari Bela Negara kali ini turut diikuti oleh berbagai kalangan dari jajaran pemerintah

Kabupaten Muba, DPRD Muba, Kodim 0401 Muba, Polres Muba, Kejari Sekayu, Pengadilan Agama, Pengadilan Negeri Sekayu, para Staf Ahli Bupati, Asisten Setda, seluruh Kepala SKPD dan seluruh PNS Pemkab Muba. Pada kesempatan tersebut Plt Bupati Muba membacakan amanat Presiden Republik Indonesia Joko Widodo , Dalam amanat itu disampaikan ancaman yang berkembang saat ini bersifat multidimensi dan dapat muncul dari ideologi, politik, ekonomi, sosial dan budaya. Dari masalah multidimensi tersebut lahirlah berbagai anca-

man nasional seperti korupsi, narkoba, ekstremisme, radikalismi dan terorisme. Oleh karena itu bela negara juga bersifat multidimensi. “Dalam menghadapi ancaman multidimensi tersebut maka konsep bela negara yang kita miliki juga harus bersifat multidimensi. Kita membela negara dengan memberantas narkoba, melawan praktik korupsi, pungli, mencegah berkembanganya bibit-bibit ekstremisme dan terorisme di bumi Nusantara,” kata David BJ Siregar. Upacara peringatan Hari bela Negara dan Hari Nusantara Tahun

2016 serta upacara rutin Korpri Kabupaten Muba berjalan tertib. Pada kesempatan itu, turut dilakukan penyerahan 2000 kartu nelayan dan 1000 asuransi nelayan kepada nelayan yang ada di Kabupaten Muba, di serahkan secara simbolis oleh Plt Bupati Mub kepada tiga perwakilan nelayan yakni, Edi Dores nelayan dari Lumpatan, Herlan dari Kelurahan Kayuara, dan Irmansyah nelayan dari Desa Lumpatan. Adapun yang bertindak sebagai komandan upacara yaitu Sekretaris Lurah Serasan Jaya Kecamatan Sekayu, Aka Anggara Saputra SSTP. (REL)

Diknas Lahat Gelar Kemah LAHAT, Jurnal Sumatra--- Dipusatkan di perkemahan pramuka kabupaten Lahat di jalan ribang kemambang, kemarin (19/12) secara resmi dilaksanakan kegiatan perkemahan pramuka yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Nasional (Disdiknas) Lahat. Dilain pihak, sebagai salah satu pendukung dan pengisi acara kemah yang ada, adalah Komunitas Jurnalis Seganti Setungguan (KJSS), dengan memberikan materi pelatihan dan perkenal tentang dunia jurnalistik. Panitia kegiatan, Yusnaedi mengatakan, perkemahan ini sendiri diikuti oleh 12 gugus depan sekolah se-Lahat, dan dilaksanakan dari tanggal 18 - 21 mendatang. Harapannya adalah, agar pembinaan pramuka di Lahat kedepan bisa semakin dan lebih baik lagi.

“Ini merupakan agenda tahunan dari gugus depan Saka Widya Bakti, dibawah binaan dinas pendidikan Lahat, demi misi membina dan membimbing pramuka,” tuturnya. Hari ini, usai dibuka secara resmi, agenda yang dilaksanakan adalah pemberian pelatihan bidang jurnalistik yang diberikan oleh rekan rekan KJSS, yang kesehariannya merupakan wartawan yang berdinas di kabupaten Lahat. Nantinya tujuan utamanya adalah agar bagi peserta perkemahan yang ada kali ini, terutama yang mempunyai minat dan ketertarikan akan dunia jurnalistik, menjadi lebih tahu banyak ilmu kewartawanan. “Terima kasih atas dukungan dari rekan dari KJSS, kami jelas merasa terbantukan sekali, terutama dalam hal penyampaian materi mengenai

apa itu wartawan, pers dan semua yang terkait didalamnya, terutama bagi peserta pramuka yang tertarik akan dunia kejurnalistikan sendiri,” beber Yusnaedi lagi.

Senada, Sekretaris Disdiknas Lahat, Drs H Cholmin Heryadi dalam sambutannya mengatakan, pramuka adalah generasi muda harapan bangsa.

Dengan demikian, pembekalan ilmu ilmu disemua bidangnya sangatlah dibutuhkan, tak terkecuali dibidang jurnalistik dan kewartawanan. Belakangan ini, sadar tak sadar generasi muda yang ada erat sekali kaitannya dengan dunia kewartawanan yang ada. “Apa yang disebut media sosial atau medsos, tanpa disadari sangat erat kaitannya dengan kehidupan muda mudi. Oleh karenanya, dengan pembelajaran yang ada ini, diharapkan akan menjadi lebih faham dan menjadi tahu aturan main termasuk aturan hukum yang ada didalam dunia kewartawanan,” ungkap Cholmin. Terpisah, Koordinator KJSS yang juga merupakan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lahat, Syafudin SH menyampai-

kan, pihaknya sangat merespons positif dari apa yang dilakukan pihak Disdik Lahat melalui Pramukanya. Selain memang menjadi salah satu program kerja KJSS, ini juga merupakan wujud nyata dukungannya kepada pemerintah yang ada. “Kami KJSS memang memiliki salah satu bidang kerja yaitu memberikan pendidikan dilapangannya. Hari ini pun, kami ingin membagi bagikan pengalaman serta sama sama belajar disini dengan segenapo adik adik pramuka yang ada, semoga saja semuanya akan bermanfaat kedepannya,” tuturnya, seraya menambahkan, tujuan digelarnya kegiatan dasar-dasar jurnalis ini agar para siswa tidak buta akan ilmu PERS, dan bagaimana cara pengumbulan data untuk dijadikan suatu berita. (DIN)


Jurnal Sumatra | Edisi 473 | Rabu 21 Desember 2016

Harga Sembako Alami Perubahan SLEMAN, jurnalsumatra.com – Menjelang perayaan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017 harga kebutuhan pokok mengalami perubahan. Hal tersebut diakibatkan oleh permintaan yang tinggi dari masyarakat, yang biasanya menjelang akhir tahun banyak menyelenggarakan acara hajatan dan liburan sekolah. Sehingga banyak harga dari komoditas sembako mengalami kenaikan seperti yang terjadi di Pasar Tradisional Godean, Sleman, beberapa komoditi kebutuhan pokok mengalami kenaikan. Seperti dalam pantauan yang dilakukan Biro Administrasi Perekonomian Setda DIY dan Bagian Perekonomian Setda Kabupaten Sleman hari ini, daging sapi kualitas 1 harganya Rp. 120.000,-, telur ayam negeri Rp. 21.000,-, bawang merah kualitas 1 Rp. 36.000,-, bawang putih kualitas 1 Rp. 35.000,-, cabe merah besar naik menjadi Rp. 45.000,-, cabe rawit merah harganya masih Rp. 50.000,-, minyak goreng barko harganya Rp. 24.000,-. Sementara minyak goreng curah sawit harganya Rp. 11.000,-. Kasubag Perindustrian dan Perdagangan Setda DIY, Suwarsih, yang didampingi Tim Pengendalian Inflasi Daerah Sleman, mengatakan, pemantauan harga tersebut dimaksudkan untuk memperoleh data tentang harga dan kondisi ketersediaan stok komoditi bahan pokok di pasar tradisional Godean, Sleman, yang nantinya bisa diinformasikan kepada masyarakat. “Pemantauan harga itu sebagai upaya tindak lanjut akan adanya fluktuasi harga dan ketersediaan sembako sebagai kebutuhan masyarakat menjelang dan sesudah perayaan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017,” kata Suwarsih yang menyinggung stok barang, masyarakat tidak perlu khawatir karena stok sampai hari Natal dan Tahun Baru dapat tercukupi. Kendati demikian, diakui Suwarsih, beberapa komoditi barang kebutuhan harganya masih cukup tinggi, seperti daging sapi, daging ayam, telur dan juga gula pasir. (AFFAN)

Karya Nyata Asmapada Periode 2016/2017 YOGYAKARTA, jurnalsumatra.com – Dengan spirit kepemimpinan dan kepribadian organisatoris yang solid akan melahirkan program-program bertaraf nasional dan internasional. Dan, dalam waktu dekat akan diadakan seminar kebangsaan untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan yang tertuang dalam empat pilar kebangsaan kepada para generasi muda. Hal itu disampaikan Rahmad Bala, S.Pd, Ketua Umum Asosisasi Mahasiswa Pascasarjana Universitas Ahmad Dahlan (Asmapada) periode 2016/2017, usai dilantik Wakil Direktur Pascasarjana UAD, mewakili Direktur Prof Dr Achmad Mursyidi, MSc, Apt, Senin (19/12/2016), di ruang pertemuan Kampus 2 Unit B UAD Jl Pramuka Yogyakarta, yang dihadiri Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni. Usai musyawarah pengelola Program Pascasarjana UAD bersama perwakilan mahasiswa pada Sabtu, 10 Desember 2016, pengurus Asmapada periode 2016/2017 terdiri dari Rahmad Bala, S.Pd (Ketua Umum), Rizalul Fiqry, S.Si (Sekretaris Jenderal), Lustiana Sari, B.S.Ed, S.Pd (Wakil Sekjen), Dewi Susanti, S.Pd (Bendahara Umum) dan Rahmi Purwitaningrum, S.Pd (Wakil Bendahara Umum). Kepengurusan dilengkapi bidang pengembangan sumber daya insani, bidang pengkajian keilmuan, penelitian, sains dan teknologi, bidang hubungan luar negeri, antarlembaga dan komunikasi serta bidang pemberdayaan umat dan masyarakat. Program Pascasarjana UAD senantiasa berbenah untuk menjadi program pascasarjana terkemuka dalam penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran, penelitian, serta pengabdian kepada masyarakat untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kapasitas intelektual, keahlian praktis dan kepribadian yang mencerminkan integritas moral serta intelektual yang hakiki. Pascasarjana UAD senantiasa berupaya untuk menjadi yang terdepan dalam menemukan konsep-konsep baru di bidang ilmu dan profesi yang ditekuni melalui proses pendidikan dan kegiatan akademik yang terorganisir serta penelitian mandiri untuk melahirkan tradisi ilmiah berderajat tinggi dan bermanfaat bagi perubahan dan kemajuan masyarakat. Menurut Rahmad, wadah ini dapat memberikan motivasi minat dan bakat para pengurus dan anggota serta mahasiswa Pascasarjana UAD untuk berkarya secara nyata agar mampu bersinergi bersama UAD dalam mengemban amanah bangsa sebagai manusia yang memiliki moral, intelektual dan integritas serta menjadi penerus Ahmad Dahlan dalam membangun peradaban bangsa. Di sisi lain, seperti disampaikan Hendro Setyono, SE, M.Si, Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni UAD, pengembangan kehidupan kemahasiswaan di Pascasarjana UAD adalah bagian integral dalam sistem pendidikan nasional sebagai kelengkapan kegiatan kurikuler. “Asmapada sebagai pendukung dan penunjang aktifitas warga civitas akademika dalam menunjang visi dan misi Pascasarjana UAD Yogyakarta,” terang Hendro Setyono. Wakil Direktur Pascasarjana UAD, Dr Ir Dwi Sulisworo, MT, mengatakan, mahasiswa harus memiliki wawasan kebangsaan demi masyarakat Indonesia. Melalui Asmapada, harus melakukan berbagai program yang bersifat kebangsaan bagi mashasiswa. “Karena hal ini masih sangat jarang dilakukan oleh mahasiswa dan tujuannya agar mahasiswa semakin bermanfaat bagi masyarakat,” kata Dwi Sulisworo. (AFFAN)

7

JURNAL NASIONAL

Paket Jalan Pasar Kerkap Baru Selesai Sudah Rusak BENGKULU UTARA, Jurnalsumatra.com - Pembangunan Jalan Aspal Lingkungan Pasar Kerkap Diduga Tidak Sesuai Kualitas,padahal Pekerjaan Jalan tersebut menghabiskan Anggaran APBD 2016 Sebesar 894.205.500 yang dikerjakan oleh CV.Icha Kontruksi. Pantauan Wartawan Jurnal Sumatra.com (19/12) Yang lalu di lapangan Paket pekerjaan Jalan Aspal Lingkungan Pasar Kerkap padahal baru sebulan selesai peker jaan tapi sudah banyak dibeberapa titik yang rusak parah. Salah satu To ko h Pa sar Kerkap saat di jumpai di kediamannya mengatakan Kami

mas yarak at kecewa dengan pekerjaan Jalan itu, kok baru sebulan sudah rusak parah dan juga itu saya perkirakan kalau dilewati mobil paling lama 3 bulan pasti sudah hancur lagi jalan itu,Tegas Ujang. Menindaklanjuti masalah Dugaan pekerjaan Jalan yang tidak sesuai kualitas saat mengkonfirmasi PPTK paket pe-

kerjaan Jalan tersebut Buyung Komar mengatakan coba nanti dulu saya tanyakan ke Pelaksananya dan jalan itu juga kan baru satu bulan masih ada masa pemeliharaan,ucap Buyung. Af selaku pemilik CV.ICHA KONTRUKSI menyampaikan saya hanya pemilik CV kalau Pelaksananya coba nanti saya sampaikan dulu ke yang bersangkutan agar dia bisa menjelaskan secara langsung. Dilain sisi Samsir Selaku Yang mempunyai proyek mengatakan kami tidak ada mengerjakan tidak sesuai kualitas Karena kami kerjakan sudah sesuai Spek dan RKA yang ada. Lanjut Samsir mengungkapkan seharusnya Masyarakat Pasar

Kerkap sadar diri dong jalan itu kan dibangun untuk kebutuhan masyarakat setidaknya mereka harus ikut menjaga dan merawat jalan tersebut. Menelusuri Lebih Jauh masalah biaya yang digelontorkan Cukup Fantastik Media jurnal Sumatra mencoba mengkonfirmasi masalah Harga Aspal Penetrasi Per Meternya, yang mengejutkan salah satu kontruksi mengatakan harga permeter Lapen itu Hanya 80.000-130.000/Meter.itu semua sudah termasuk Biaya Batu,aspal Curah sampai upah Kerja. Dilain sisi Ada Pptk yang tidak mau disebutkan namanya juga membenarkan kalau harga Lapen bekisar 80.000-130.000 permeter. (RAHMAD)

MPM PP Muhammadiyah Berdayakan Kaum Difabel

YOGYAKARTA, jurnalsumatra.com – Isu pemberdayaan difabel semakin banyak diperbincangkan saat ini. Terbukti telah ada UU Nomor 8/2016 tentang penyandang disabilitas. Di daerah juga sudah ada Perda Disabilitas. Di DIY – selain Kota Yogyakarta dan Sleman – Perda Disabilitas masih dalam pemba-

hasan di DPRD. Hal itu semata untuk mewujudkan masyarakat yang inklusi dan ramah terhadap difabel. Berkaitan dengan hal itu, Majelis Pemberdayaan Masyarakat Pimpinan Pusat Muhammadiyah menggagas gerakan ramah difabel. “Terutama di lingkungan kampus yang bertajuk komunitas

sahabat difabel,” terang Dr M Nurul Yamin, MSi, Ketua MPM PP Muhammadiyah, hari ini, di Kantor PP Muhammadiyah Jl Cik Di Tiro Yogyakarta. Di sisi lain, seperti disampaikan Wakil Ketua MPM PP Muhammadiyah, Dr Sar jito, MSi, komunitas itu akan menjadi sarana sosialisasi terhadap sivitas akademika untuk lebih mengetahui tentang isu difabel. Setidaknya sudah ada 4 Perguruan Tinggi Muhammadiyah/ Aisyiyah yang mahasiswanya telah ber sedia menginisiasi gerakan ramah difabel, yaitu di UMY, Universitas Aisyiyah Yogyakarta, UAD Yogyakarta dan Universitas Muhammadiyah Purworejo. “Nantinya, komunitas ini akan terus disosialisasikan ke seluruh Indonesia agar seluruh kampus menjadi bagian dalam

gerakan ramah difabel,” kata Sarjito yang menjabat Wakil Rektor II Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Sementara itu, Dra Hj Latifah Iskandar dari PP Aisyiyah, mengatakan, perjuangan mencapai masyarakat inklusi harus didorong dari organisasi masyarakat, khususnya Muhammadiyah. “Sebagai komitmen penuh terhadap pemberdayaan difabel, saya menyambut baik MPM yang menggagas sebuah gerakan ramah difabel,” kata Latifah Iskandar. Hal itu bertujuan untuk mengajak masyarakat agar menjadi akrab dengan kaum difabel. “Dan menjadikan mereka bisa standar minimal dalam pembangunan,” papar Sarjito yang menambahkan selama ini kaum difabel masih menjadi kelas ke dua yang sulit mengakses layanan publik. (AFFAN)

Puluhan Warga Prambatan Gugat SK Bupati

PALI, Jurnal Sumatra -’Puluhan warga Desa Prambatan Kecamatan Abab Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), Selasa (20/12) menyerbu kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten PALI menuntun Pemkab PALI untuk merevisi Surat Keterangan (SK) Bupati PALI tentang penerima lahan plasma dari PT Golden Blossom Sumatera (GBS).

Apa lag i demo ter s ebut sudah yang ketiga dilakukan oleh warga Desa Prambatan. Sebelumnya, beberapa waktu yang lalu puluhan warga Desa Prambatan telah beberapa kali melakukan aksi unjuk rasa ke DPRD PALI menuntut perubahan SK Bupati nomor 272 terkait penerima plasma. Namun, dari beberapa kali aksi yang dilakukan, SK terse-

but tidak kunjung diubah oleh Pemkab PALI. “Ini kali ketiga kami melakukan unjuk rasa ke DPRD PALI. Sebelumnya sudah dua kali kami demo, tetapi hingga detik ini tidak ada perubahan dari SK Bupati tersebut. Karena, daftar penerima plasma dalam SK Bupati tersebut tidaklah sesuai dengan fakta di lapangan, bahkan bisa dikatakan sebagian besar fiktif,” ungkap Wisnu Dwi Saputra, Koordinator aksi kepada sejumlah media. Masih kata Wisnu yang juga Toko Pemuda Abab meminta agar keputusan yang mutlak karena demo tersebut sudah ke tiga kali. “Untuk itu, kami hari ini kembali demo ke DPRD hingga ada keputusan yang sesuai dengan tuntutan kami,” tambah Wisnu Dwi Saputra, ketika menyampaikan orasinya di depan Anggota DPRD PALI beserta Asisten 1 A Gani

Akhmad, Asisten 2 Gogor Wira Bumi dan Mukhlisin kepala Dinas Perkebunan dan Kehutanan (Dishutbun) Kabupaten PALI. Setelah beberapa saat menyampaikan orasinya, para perwakilan unjuk rasa diterima oleh Anggota DPRD PALI untuk rapat beserta perwakilan dari Pemkab PALI. Dari hasil rapat tersebut, maka kedua belah pihak sepakat untuk meninjau kembali SK Bupati PALI tersebut. “Jadi, dari hasil rapat tadi telah disepakati bahwa Pemkab PALI akan melakukan revisi SK Bupati tersebut, paling lambat tanggal 20 Januari 2017 SK tersebut sudah direvisi. Dan kalau sampai tidak dilakukan, maka kami akan kembali melakukan aksi,” tegasnya. Sementara itu, Mukhilisin menuturkan bahwa dalam pembuatan SK Bupati tersebut berdasarkan pengajuan dari Kepala

Desa yang lama, yaitu tahun 2011 yang merupakan pelimpahan dari Kabupaten Muara Enim, dan dilakukan rapat dengan pihak terkait namun tidak ada titik temu. “Jadi SK Bupati tersebut berdasarkan pengajuan dari mantan Kades Amirudin dan Kades Suherman. Dishutbun dalam ini hanya melanjutkan saja dari usulan yang diajukan setelah melalui beberapa proses, mulai dari kades, kecamatan, hingga ke Bupati melalui pengantar Dishutbun,” jelas Mukhlisin. Namun, apabila memang ada penemuan yang diisyalir tidak sesuai keperuntukkannya, pihak Dishutbun PALI mempersilahkan untuk verifikasi. “Tapi tetap, harus dikonfrontir duduk bersama terlebih dahulu, baik antara yang mengajukan SK dan pendemo. Dan itu rencananya akan di-

lakukan pada 20 Januari 2017 nanti. Kalau memang penerima plasma dalam SK tersebut tidak sesuai fakta, maka kita siap untuk direvisi,” tambahnya. Masih kata Mukhlisin, pihaknya juga akan membentuk Tim Pencari Fakta (TPF) untuk melakukan verifikasi kepada para penerima plasma di SK Bupati. Ditambahkan oleh Mulyadi Asoy, tokoh masyarakat kecamatan Abab menyarankan agar Pemkab PALI membentuk TPF yang terdiri unsur pemerintah kabupaten PALI, kecamatan, tokoh masyarakat setempat hingga pihak kepolisian. “Jadi, kalau sudah ada tim tersebut maka masyarakat bisa mengacu pada hasil evaluasi dan verifikasi TPF. Sehingga tidak lagi menerima informasi simpang siur.” Pungkas Mulyadi Asoy. (KR)


Olahraga

8

• JURNAL SUMATRA | EDISI 473 | RABU 21 DESEMBER 2016

JUARA Bertahan Copa Del Rey, Barcelona nampaknya harus bekerja keras untuk mengamankan langkah mereka ke babak 16 besar. Mereka harus tampil serius di babak kedua saat menjamu tim asal Segunda B, Hercules di Camp Nou pada hari Kamis (22/12) dini hari nanti. Pada pertandingan pertama yang digelar di Markas Hercules berakhir dengan mengejutkan. Barcelona yang menjadi sosok yang diunggulkan hanya mampu

pulang dengan hasil imbang usai ditahan oleh tim asal divisi tiga Spanyol tersebut dengan skor 1-1. Demi menjaga harga diri mereka, Kubu El Blaugrana sudah waktunya serius pada laga ini agar mereka tidak kembali terpeleset seperti di leg pertama kemarin. Pada pertandingan ini Pelatih Luis Enrique nampaknya perlu untuk menurunkan tim yang lebih ‘kuat’ daripada susunan pemainnya yang ia turunkan di leg pertama. Pasalnya pertandingan ini merupakan

pertandingan terakhir mereka tahun ini sebelum memasuki masa liburan, sehingga tidak ada masalah sepertinya untuk menurunkan beberapa pilar utamanya untuk memastikan kemenangan di Camp Nou hari kamis nanti. Barcelona sendiri juga harus ekstra waspada dengan performa tim tamu. Meski mereka bermain di kasta ketiga Liga Spanyol, namun mereka tengah mendulang momentum yang positif di mana mereka sudah tiga kali menang beruntun

Carlos Tevez Resmi Jadi Pemain Bergaji Tertinggi di Dunia

CARLOS Tevez menyampaikan salam perpisahan pada Boca Junior yang sangat dicintainya, seusai laga lawan Colon yang dimenangkan 4-1 akhir pekan lalu. Striker veteran Argentina itu telah setuju untuk pindah ke China, walau sebagian suporter memohonnya tetap bertahan.

Dilansir dari Sports Mail, Selasa 20 Desember 2016, striker berusia 32 tahun itu sudah menandatangani kontrak dengan Shanghai Shenhua. Klub kaya di Chinese Super League itu bakal membayar gaji sebesar £615 ribu per pekan, yang menjadikannya pemain bergaji tertinggi di dunia.

Spanduk besar bertuliskan ‘Jangan Pergi, Carlos!’ dibentangkan suporter Boca Juniors. Namun, keputusan sudah dibuat, kontrak sudah ditandatangani. Boca Juniors disebut juga memperoleh keuntungan besar dari penjualan Tevez. Tevez kembali bermain untuk Boca pada 2015, setelah mengakhiri waktu bermainnya di Juventus. Dia menjadi nama top terbaru yang pindah ke China, setelah sebelumnya bintang Chelsea, Oscar dibeli klub China senilai £60 juta. Gaji yang diterima Tevez jauh lebih besar dari yang diterima Oscar dari Shanghai SIPG, yaitu £400 ribu per pekan. Pendapatan dua nama itu lebih tinggi dari bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, yang digaji £365 ribu per pekan. Klub China dikabarkan juga sedang mengincar satu nama top lagi, yaitu bintang Arsenal, Alexis Sanchez. (*)

di Segunda B belakangan ini usai menahan imbang Barcelona di leg pertama. Pada laga ini Barcelona sejatinya tidak memiliki masalah cedera yang berarti. Hanya Jeremy Mathieu yang masih berada di ruang perawatan karena mengalami cedera, sisanya berada dalam kondisi yang prima untuk bermain pada laga ini. Pelatih Luis Enrique kemungkinan akan menurunkan skema 4-3-3 andalannya dengan Paco Alcacer sebagai ujung tombak. Di

lini tengah, sosok veteran Andres Iniesta dipercaya akan dimainkan sejak awal utnuk mengatur aliran bola El Barca yang kurang apik pada leg pertama yang lalu. Di sektor penjaga gawang, ada nama Jasper Cillessen yang siap mengawal gawang Barcelona dari gempuran Hercules. Di kubu tim tamu, pelatih Luis Tevenet akan membawa tim terbaiknya ke Catalonia. Mereka berambisi untuk memecahkan hal yang cukup sulit dilakukan, yaitu

mengalahkan Barcelona di depan pendukung mereka sendiri pada hari Kamis nanti. Dengan skema 4-2-3-1, Tevenet kemungkinan masih menurunkan sosok David Mainz sebagai ujung tombaknya pada laga ini. Di lini tengahnya, duet Pedro Ingles dan Emmanuel Omgba akan bertugas untuk menjadi pengatur tempo serangan, sedangkan duet Rojas dan Dalmau akan bertugas mengamankan lini pertahanan Hercules dari gempuran serangan tim tuan rumah. (*)

Brasil-Kolombia Gelar Laga Persahabatan untuk Chapecoense

TIMNAS Brasil akan menghadapi Kolombia di laga persahabatan, 25 Januari 2017 mendatang. Federasi Sepakbola Brasil (CBF) memastikan, laga ini akan digunakan untuk menggalang dana untuk klub Brasil, Chapecoense yang mengalami musibah kecelakaan pesawat. Pesawat yang membawa para pemain Chapecoense terjatuh di Kolombia, saat akan menghadapi Atletico Nacional di final Copa Sudamericana. Sebanyak 71 orang tewas akibat kejadian mengerikan

ini.

Laga Brasil melawan Kolombia akan berlangsung di Estadio Nilton Santos, Rio de Janeiro. Pelatih Brasil, Tite hanya akan memanggil para pemain yang tampil di liga domestik, untuk bermain di laga ini. “Karena pertandingan ini tak termasuk dalam kalender internasional FIFA, kami akan bermain dengan pemain yang bermain di klub Brasil. Kami tak akan mengganggu klub atau pemain yang akan menolak panggilan, karena kompetisi

sedang berlangsung,” kata koordinator tim nasional Brasil, Edu Gaspar seperti dilansir Soccerway. “Ini akan menjadi pertandingan yang istimewa. Kami akan menggunakan laga ini untuk melihat lebih dekat pemain yang belum mendapatkan kesempatan di pertandingan sebelumnya,” Tite menambahkan. Rencananya, keuntungan dari pertandingan ini akan disumbangkan untuk Chapecoense, dan juga keluarga dari korban tewas di kecelakaan pesawat. (*)

2016, Tahun Fenomenal Buat Real Madrid SEMPURNA, mungkin itulah kata yang tepat ditujukan untuk klub raksasa Spanyol, Real Madrid. Armada Los Blancos tampil impresif sepanjang tahun 2016, dengan sederet gelar yang diraihnya. Madrid memang gagal bersaing dengan rival utama, Barcelona, di ajang La Liga musim lalu. Madrid gagal merebut gelar juara La Liga, setelah kembali kalah bersaing dengan Lionel Messi cs. Akan tetapi, Madrid justru tampil superior di Liga Champions. Cristiano Ronaldo cs mampu menyabet gelar juara Liga Champions musim 2015/2016, setelah dalam laga final menundukan seteru satu kota, Atletico Madrid di San Siro, Milan. Setelah merengkuh gelar Liga Champions, Madrid melanjutkan tren positif dengan meraih gelar Piala Super Eropa. Madrid mampu mengalahkan wakil Spanyol lainnya, Sevilla dengan skor 3-2, di Lerkendal Stadion, Trondheim, Norwegia, Agustus 2016 lalu. Dua gelar internasional masih belum cukup bagi Madrid. Akhir pekan ini, Madrid kembali menambah koleksi trofi di tahun 2016 dengan menyabet gelar juara Piala Dunia Klub 2016, usai mengandaskan perlawanan wakil

Jepang, Kashima Anthlers, 4-2 di International Stadium Yokohama, Jepang. Kegembiraan Madrid kian sempurna, setelah sang megabintang, Cristiano Ronaldo, didaulat meraih penghargaan Ballon d’Or 2016, mengalahkan pesaingnya, Lionel Messi. Ini adalah gelar keempat bagi Ronaldo sepanjang kariernya. TAHUN FENOMENAL

Penampilan impresif Madrid di tahun 2016, tak lepas dari sentuhan tangan dingin Zinedine Zidane. Pelatih sekaligus legenda hidup Los Merengues, mengakui jika pencapaian di tahun 2016 adalah yang terbaik. Meski demikian, Zidane tak lantas jumawa dengan pencapaian ini. Bagi pria asal Prancis ini, tak ada faktor kunci dalam kesuksesan yang dikatakannya fenomenal.

Zidane hanya mengatakan jika kesuksesan ini adalah hasil konsistensi dan kerja keras dalam setiap pertandingan. Tak lupa, Zidane juga mengakui jika dalam beberapa momen pasukannya tak tampil baik. Hal tersebut tak lantas membuat Zidane kecewa. Menurutnya, penurunan performa adalah hal yang lumrah terjadi dalam sepakbola. “2016 merupakan tahun terbaik.

Untuk semua orang dan juga untuk semua pemain. Ini merupakan tahun fenomenal dan saya senang dengan apa yang kami lakukan,” kata Zidane seperti dilansir Soccerway. “Tak ada faktor kunci dari apa yang telah kami lakukan, namun kami semakin baik di setiap pertandingan. Tentu saja, kami kadangkadang menderita, dan kami tak menunjukkan permainan yang terbaik. Namun, itu merupakan hal yang normal,” lanjut pelatih 44 tahun ini. Musim ini, Madrid belum terkalahkan di ajang La Liga. Madrid memuncaki klasemen dengan raihan 37 poin, terpaut tiga angka dari Barcelona. Selain itu, Madrid juga sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Champions, meski hanya berstatus runner-up grup. Di fase knock-out, Madrid akan berhadapan dengan wakil Italia, Napoli, Februari 2017 mendatang. LENGKAPI KESEMPURNAAN Madrid tanpa Cristiano Ronaldo, ibarat ikan tanpa air. Meski punya deretan pemain papan atas semisal Karim Benzema atau Gareth Bale, sosok Ronaldo memang senantiasa jadi pembeda bagi Madrid. Ada beberapa catatan yang

dibuat Ronaldo untuk melengkapi kesuksesan Madrid di tahun 2016. Meski terbilang personal, Ronaldo mampu mencatat gol ke-500, sepanjang kariernya bersama Sporting Lisbon, Manchester United, dan Real Madrid. Gol ke-500 dicetak Ronaldo saat Madrid mengalahkan Club America di babak semifinal Piala Dunia klub 2016 lalu. Tak hanya itu, berkat kerja kerasnya sepanjang tahun 2016, Ronaldo juga merebut gelar Ballon d’Or 2016. Penghargaan pesepakbola terbaik dunia ini direbut Ronaldo berkat kesuksesan mengantar Madrid juara Liga Champions dan Piala Super Eropa. Jangan lupa, Ronaldo juga punya andil besar membawa Timnas Portugal mencetak sejarah saat menjadi juara Piala Eropa 2016. “Menjuarai Piala Eropa, Liga Champions dan kini Ballon d’Or adalah sesuatu yang tidak terlupakan. Ini merupakan tahun terbaik saya, baik sebagai individu maupun di level tim,” kata Ronaldo kepada L’Equipe. “Saya tak akan meraih trofi ini tanpa Madrid atau Portugal. Saya berterima kasih kepada semua rekan setim saya. Betapa bangganya saya bisa meraih penghargaan luar biasa ini,” katanya. (*)


Hiburan Kito

• JURNAL SUMATRA | EDISI 473 | RABU 21 DESEMBER 2016

9

Di rendezvous, Tiwi Eks T2

TAMPIL MAKSIMAL

mudahan ada single baru dan kalau emang jodohnya sama tahun depannya bagus. Insaallah akan bikin

PALEMBANG, jurnal sumatra– Dengan membawakan beberapa lagu yang sangat popular pada saat ini, Tiwi tampil maksimal hibur pengujung rendeZvous sebagai One Stop Entertain dan Kuliner yang berlokasi di Jl. Residen Abdul Rozak (seberang Hotel Peninsula) Palembang. Saat di bincangi jurnal sumatrasebelum penampilannya, Tiwi yang mengenakan busana serba merah ini, tampil dengan rambut

barunya yang berwarna putih keemasan ini mengatakan “Rabut saya sekarang ini di potong pendek dan diwarnai sudah dari bulan Juli, agar tampil pres saja, karena dari dulu pajaaang teruus jadi pingen cobain rambut pendek saja, sedangkan untuk warnanya lagi menyukai warna terang aja sich” jelasnya saat di tanya dengan perubahan penampilannya. “Pada tahun 2017 nanti, mudah-

PALEMBANG, jurnalsumatra-Kegiatannya sekarang ini menjadi seorang model, yang sudah dilakoninya sejak tahun 2014 sampai saat ini, sambil membantu mamanya mengelolah usaha rumah makan khas Betawi di Bekasi. Namun keinginan kedepannya ingin menjadi seorang Bisnis Woman. Dara hitam manis kelahiran Bekasi, 27 Januari 1993 ni, awalnya mempunyai cita-cita ingin menjadi seorang pilot “Aku waktu kecil ingin sekali menjadi pilot karena ingin sekali terbang berkeliling dunia” ungkapnya singkat, ditemui jurnal sumatrasaat dirinya menjadi seorang model resident di S-Lounge Selebriti Entertainment Center di Jl. Veteran Palembang. Wa l a u p u n kegiatan menjadi seorang model longtrip, pendidikannya di Unisma 45 Bekasi, jurusan Ilkom (Public Relation) yang saat ini masih duduk semester 5 masih dijalaninya. Sebagai anak tunggal dari kedua orang tua asli Bekasi, yang mudah bergaul ini mempunyai sifat sangat perhatian kepada siapa pun, membuat banyak para lelaki salah mengartikan dirinya “Aku orangnya mudah bergaul dan selalu perhatian kepada semua orang dan selalu ceria” ungkapnya. “Tapi aku selalu gagal dalam percintaan, alhasil sekarang ini aku sedang melajang alias jomblo” hela nafas nya member signal untuk para lelaki yang selama ini bisa menarik perhatiannya. Tapi tidak mudah lelaki untuk bisa menarik perhatiannya, karena dirinya suka dengan lelaki yang mempunyai body lebih tinggi dari dirinya. “Aku suka dengan pria yang tinggi dari akunya, berkulit bersih, bisa nyanyi, perhatian, mempunyai berat badan sikitar 70 kg dan tinggi sekitar 175 cm serta mempunya jenggot tipis” jelasnya dengan lelaki yang masuk kreteria dambaan hatinya ini. Kenapa dia mengingikan lelaki seperti itu, karena dirinya merasa mempunyai kulit sawo matang eksotis “Kalau tinggi badan ku 165 cm dan beratku 47 kg dengan warna kulit sawo matang eksotis dan suka dengan warna biru dan merah” ungkapnya tentang dirinya dan warna kesukaannya. Baginya warna biru dan merah itu seperti air laut yang membuat hatinya tenang dan merah itu karena suka dengan elegant. Mempunyai

album” ungkapnya lagi. Diakuinya, kalau dirinya masih bingung dengan ada dua lagu nantinya, “Masih genre pop tapi dengan sentuhan yang berbeda, yang satu masih ada sentuhan dangdut nya dan untuk lagu keduanya Pop R & B, tapi masih pop, ingin mencobain

berbagai unsure” jelasnya untuk lagu yang akan di keluarkannya tahun depan. Saat jurnal sumatramencoba untuk mengetahui judul lagunya nanti dengan sambil melepas tawanya Tiwipun berujar “ada ajaaa, dirahasiakaaann” teriaknya tawanya pun lepas kembali. Namun Tiwi tak menyangkal kalau lagunya nanti masih dalam percintaan “Yang pastinya masih lagu cinta sich, memang kalau di Indonesia masih seputar cinta, ada sedih, ada senang, ada yang lucu dan ada yang gondok” ujarnya sambil melepas tawanya lagi, “ Ta p i k a y aknya lagunya nanti lebih yang ceriah” pungkasnya kami pun mengakhir obrolan karena waktu tampilnya sudah mulai tiba.

Ti w i m e m bawakan beberapa lagu T2 yang dibikin medle dan ada lagu slank, lagu jastin biber dan beberapa lagu yang sedang banyak disukai seperti lagunya Anji “Dia” yang kemudian di nyanyikan

bersama-sama para pengujung rendezvous, liriknya “Dia” dirubah menjadi “Tiwi”, yang menyebabkan para pengujung prianyapun lebih bersemangat lagi untuk menyanyikannya, Mendapat respon yang sangat positive Tiwipun

membalas “Saya mencintai kalian semuaa dan terimakasih atas lagunya” ungkap Tiwi dan Tiwipun tak segan-segan hadir ditengah

para pengujung dibagian belakang dengan menghampiri para pengujung dan mereka merasa mangkin menyatu dalam semua lagu yang dibawakan oleh Tiwi. (EDCHAN)

Putri Melati Ingin Jadi Bisnis Woman

bagian tubuh yang menarik dari leher dan pinggul yang langsing jenjang dan lincah sebagai modalnya kecantikan dirinya. Namun dirinya tidak suka dengan pria yang pandai merayu, karena menurutnya, terkesan

mengumbar cinta saja, walaupun dirinya ingin cepat mendapatkan jodoh dan bisa menikah secepatnya “Semoga aku bisa mendapatkan jodoh dan menikah 2 tahun lagi” harapnya. Diwaktu segannya, di isinya dengan menon-

ton film, shopping dan bermain gitar serta piano “aku suka sekali bermain gitar dan piano selain nonton film dan shopping” bebernya dengan keahlian dirinya. “Menjadi modeling bagiku untuk menambah wawasan dan mencoba apresiasi hal yang baru dan kedepan aku ingin menjadi bisnis woman” jelasnya sambil berfilosofi untuk dirinya “Perubahan dalam diri itu sangat penting karena akan membentuk kualitas hidup dimasa depan” pungkasnya. (EDCHAN)


10

PALEMBANG

• JURNAL SUMATRA | EDISI 473 | RABU 21 DESEMBER 2016

Hanya 116 Ribu UMKM Terdaftar PALEMBANG, jurnal sumatra– Dari dua juta Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Sumsel hanya 116 ribu yang terdaftar di Dinas Koperas dan UMKM Pemprov Sumsel, artinya begitu banyak UMKM yang belum terdaftar secara resmi. “Ada 2 jutaan UMKM di Sumsel dan baru 116 ribu yang baru terdaftar, padahal UMKM paling banyak menyerap tenaga kerja,”Kabid UMKM Dinas Koperasi dan UMKM Sumsel, Jazuli, Sabtu (17/12) Menurut Jazuli, pihaknya tidak menapik sebagian besar usaha mikro lebih sering timbul tenggelam dan banyak yang macet. Menghadapi persaingan global, pihaknya pun berusaha untuk meningkatkan kemampuan SDM dari segi kemampuan dan juga bisa mengusai bahasa asing juga meningkatkan kualitas produk. “ Kita mempunyai program pelatihan UMKM dan meningkatkan

peralatan supaya kualitas produk UMKM lebih baik, jika kualitas baik dan harga yang ditawarkan terjanugkau tentu produk lokal kita siap bersaing dengan provinsi maupun negera luar,”kata Jazuli Selain itu, pihaknya pun memberikan kemudahan kepada UMKM dalam hal permodalan usaha dengan pinjaman Jamkrida dari Pemprov Sumsel. Itu karena sebagian besar UMKM tidak mempunyai agunan,”terangnya. Disama salah-satu syaratnya, UMKM harus sudah terdaftar di Lurah/Kecamatan setempat dan mendapatkan Izin Usaha Mikro Kecil dan Menengah (IUMKM). Dengan IUMKM maka dapat terfaftar di Provinsi, justru para UMKM belum sepenuhnya melakukan pendaftara. “Karena sesuai aturan Kementerian, UMKM harus melaporkan usahanya ke Lurah/Camat untuk mendapatkan UMKM, kebanyakan UMKM di Palembang mayoritas dengan jenis kuliner. (EKA)

IKK Menggeliat Kembali

PALEMBANG, jurnal sumatra– Organisasi kemasyarakata (Ormas) Ikatan Keluargai Krui (IKK) di Palembang kembali berbenah. Menghidupkan mesin organisasinya kembali dengan merestrukturisasi

organisasinya dengan pengurus baru yang lebih muda dan semangat baru. Pembaruan pengurus tersebut dilakukan di rumah Ketua sebelumnya Bihaqi Sofyan di komplek Tirta kencana kelurahan suka-

manju simpang BLK Palembang, (17/12/2016). Selain terbentuknya pengurus baru juga telah disepakati beberapa program yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat. Ketua terpilih Ahmad Yani didampingi sekretaris IKK Pepen kepada jurnal sumatramengatakan tujuan dari IKK ini sebagai wadah untuk menghimpun orang orang Krui Lampung pesisir yang ada di Palembang dan sekitarnya. Agar lebih terjalin kekerabatan sesama perantau asal Krui yang kini telah menjadi Kabupaten Lampung pesisir. Sebagai langkah pertama akhir Januari 2017 mendatang IKK akan menggelar pertemuan Akbar di Palembang, diperkirakan ribuan orang anggotanya akan hadir, ujar Ahmad Yani.(eka)

Kelurahan 36 Ilir Kampung Taman Terindah

Tiga Objek Tidak Bayar Pajak Akan Ditutup PALEMBANG, jurnal sumatra– Pemerintah Kota (pemkot) Palembang melalui Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) berencana akan melakukan penyegelan dan penutupan sementara terhadap tiga objek wajib pajak yang disinyalir telah menunggak pajak sejak lama. Adapun ketiga objek pajak tersebut yakni Penginapan Santai yang beralamat di Jl Slamet Riyadi 11 Ilir IT II, Hotel Purnama di Jl mayor Ruslan 20 Ilir IT I, RM Musi Ria di 36 Ilir kecamatan Kalidoni. “Mereka ini bandel, katanya akan mengangsur tapi tidak dilakukan. Kita beri tenggat waktu untuk kepada mereka untuk melunasi tunggakan pajak satu minggu kedepan terhitung sejak perwali diterbitkan, ” ungkap Kepala Dispenda Kota Palembang, Sinta Rahardja, Jumat (16/12/2016). Ia menjelaskan, pihaknya sebelumnya telah memberikan surat peringatan (SP) kepada wajib pajak ini, dimana SP pertama diberikan sejak tahun 2015 lalu. Sedangkan untuk SP ke-3 hingga perwali dikeluarkan, belum terlihat niat baik para wajib pajak tersebut untuk membayar

tunggakan pajak mereka. “Alasannya beragam, tapi ratarata beralasan kalau tempat usaha mereka saat ini sedang dalam keadaan sepi. Tapi sampai saat ini tempat usaha tersebut masih beroperasi, untuk itu kita mengambil tindakan tegas ini sebagai langkah awal agar para wajib pajak dapat menjalankan kewajiban sesuai dengan aturan yang ada,” jelasnya. Untuk penyegelan dan penutupan nantinya Dispenda akan bekerjasama dengan Polresta Palembang, Satpol PP Palembang beserta instansi terkait lainnya, agar penyegelan dan penutupan yang dilakukan nanti berjalan dengan tertib dan aman. “Untuk mencegah hal-hal yang tidak kita inginkan pihak kepolisian dan satpol PP akan kita libatkan, kalau-kalau saja ada kerusuhan, provokasi atau hal lainnya terhadap masyarakat yang ada disana. Tapi dalam waktu satu Minggu ini kita akan tetap melakukan pendekatan agar mereka bisa segera melunasi tunggakan pajak tersebut,” ulasnya. Meskipun Pendapatan Asli Daerah (PAD) sudah melampaui target yang ditentukan untuk tahun 2016 ini, lanjut Sinta, namun kewajiban

dalam membayar pajak tetap harus dilakukan. Diketahui target pajak tahun ini sebesar Rp 51,2 M pada akhir tahun ini sudah mencapai hingga Rp 51,6 M. “Sesuai dengan pertemuan tim SOP yang telah dilakukan, kita tetap akan melakukan penyegelan terhadap tempat-tempat usaha yang tidak membayar pajak. Seperti ketiga objek pajak ini, kalaupun nanti mereka membuka usaha baru, namanya tetap akan kita blacklist,” tukasnya. Sementara itu, pelaksana tugas (Plt) asisten I bidang pemerintahan Setda Palembang, Herly Kurniawan menambahkan, bagi setiap objek pajak yang menunggak dalam waktu tertentu akan dilakukan penyegelan, Bahkan jika tetap tidak membayar juga meski sudah diberikan keringanan waktu, terpaksa pihak pemkot akan mencabut izin usaha tempat tersebut. “Kita terus lakukan penertiban untuk objek pajak yang menunggak, akan kita lakukan secara persuasif dan manusiawi. Kalau yang menunggak seperti tiga objek pajak ini tadi, sudah tidak bisa dilakuakn dengan cara mencicil, harus dibayar langsung,” katanya.(EKA)

Pembangunan Fondasi LRT Palembang Selesai Juli 20170

PALEMBANG, jurnal sumatra– Taman dan ruang terbuka hijau terus ditambah oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang. Belum lama ini, Pemkot Palembang baru saja membuat taman dan kampung ramah lingkungan di kawasan Kelurahan 36 Ilir Kecamatan Gandus. Nampak sebuah kampung yang terletak di Lorong Serumpun, sudah berubah menjadi lebih hijau dan lebih rapi. Dimana, RTH dengan nama Taman 36 Ilir Palembang tersebut, jadi pilihan warga di sekitar tersebut untuk bersantai dan tempat bermain anak-anak. Faizal salah satu warga sekitar menyampaikan, sejak resmi dibuka

tujuh bulan yang lalu, taman 36 Ilir ini menjadi favorit warga untuk bersendau gurau dan berolahraga ringan. Dimana, taman yang memiliki cukup luas langsung bersebelahan dengan aliran anak Sungai Musi, Sungai Beriang ini juga menjadi tempat berbagai aktifitas warga. “Kami pertama bertanya-tanya akan dibangun apa. Saat sudah jadi begini, kami cukup Kaget, sekarang taman untuk bersantai sudah ada di lorong rumah warga,sangat nyaman dan membuat kawasan ini terlihat bersih,” jelasnya. Lebih nyaman lagi, kini selain lebih bagus, taman 36 Ilir ini benarbenar sangat bermanfaat bagi warga.

Apalagi dilengkapi berbagai arena permainan anak-anak. “Kalo soreh hari banyak nakanak bermain, dan kalau hari libur kadang dijadikan tempat hajatan serta tempat memancing karena berhadapan dengan aliran sungai,” tuturnya. Setelah selesai dibangun, Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda datang untuk meninjau. Dimana, orang nomor dua tersebut terlihat senang dengan keberadaan taman tersebut. Dimana, warga diminta untuk menjaga taman yang sudah dibuat. “Kami akan jaga taman ini, karena sekarang kampung kami lebih indah dan bersih,” tukasnya.(EKA)

WCC Palembang Cegah Kasus Perdagangan Perempuan PALEMBANG, jurnal sumatra– Pusat pembelaan hak-hak perempuan Women’s Crisis Centre (WCC) Palembang berupaya melakukan berbagai tindakan yang dapat mencegah terjadinya kasus perdagangan anak dan perempuan yang disinyalir masih sering terjadi di daerah ini. Salah satu upaya yang dilakukan untuk melakukan pencegahan “trafficking”, yakni menggandeng unit Perlindungan Perempuan dan Anak Polda Sumatera Selatan dan mengedukasi masyarakat agar tidak menjadi korban perdagangan anak dan perempuan, kata Ketua WCC Palembang Yeni Roslaini Izi di Palembang, Selasa. Menurut dia, secara umum kasus perdagangan anak dan perempuan di Kota Palembang dan sejumlah kabupaten/kota Sumsel lainnya tergolong rendah. Berdasarkan data dalam beberapa tahun terakhir, kasus perdagangan anak dan perempuan tidak lebih dari lima kasus yang terungkap. Meskipun tergolong rendah, upaya

PALEMBANG, jurnal sumatra– Pembangunan fondasi kereta api ringan (light rail transit) Palembang, Sumatera Selatan ditargetkan selesai keseluruhannya pada Juli tahun 2017. Pimpinan Proyek Kereta Api Ringan/LRT Palembang PT Waskita Karya Mashudi Jauhari, di Palembang, Kamis, mengatakan untuk mencapai target itu akan berbenturan dengan jadwal pembangunan jalan layang dan permasalahan jaringan utilitas di sejumlah titik. “Meski demikian pengerjaan LRT sudah mencapai 25 persen dan untuk pengerjaan konstruksi masih sesuai jadwal. Sedangkan pengerjaan fondasi sudah terealisasi hingga 95 persen,” kata dia. Namun, lanjut Mashudi, pembangunan fondasi di beberapa titik masih terkendala sejumlah hal terutama adanya jaringan utilitas dan pengerjaan jalan layang di Simpang Tanjung Api Api. Permasalahan terkait utilitas berada di kawasan kolam retensi Simpang Polda Sumsel yang terdapat pipa air, dan zona III yang masih ada jaringan pipa gas. “Sampai saat ini, kami terus melakukan koordinasi dengan pihak terkait agar jaringan utilitas itu dapat digeser atau dipindahkan, sehingga tidak mengganggu pembangunan,” kata dia pula. Selain itu, pembangunan fondasi juga terkendala dengan adanya pengerjaan proyek Balai Besar Pem-

bangunan Jalan Nasional (BBPJN) yakni pembangunan jalan layang di persimpangan Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang -Tanjung Api Api. Jalan layang yang menjadi perlintasan antara Palembang dan jalur menuju Jambi itu akan dibangun

dengan panjang 480 meter. Saat ini, pengerjaan di kawasan tersebut difokuskan pada pengerjaan jalan layang terlebih dahulu, sedangkan pembangunan LRT akan menyusul karena jalur konstruksi LRT akan berada di atas dan di sela-sela jalan layang.(ANJAS)

Produksi Ikan Patin SUMSEL Capai 150.000 Ton

pencegahan kasus “trafficking” di provinsi yang memiliki 17 kabupaten dan kota ini akan terus digalakkan dengan menggandeng aparat kepolisian dan sejumlah pihak yang peduli dengan anak-anak dan kaum perempuan. Guna mencegah muncul dan berkembangnya kasus tersebut, pada tahun ini pihaknya berupaya meningkatkan kegiatan sosialisasi kepada masyarakat dengan mengunjungi kawasan permukiman penduduk, sekolah, dan sejumlah tempat yang biasa menjadi pusat kegiatan kaum

perempuan atau ibu-ibu rumah tangga lainnya. Selain itu, pihaknya juga berupaya melakukan pendampingan kepada korban “trafficking” untuk membawa kasus yang menimpanya diusut tuntas secara hukum. Kasus yang pernah ditangani seperti praktik perdagangan sejumlah anak perempuan berusia di bawah 17 tahun dipekerjakan sebagai pemandu karaoke sekaligus pekerja seks komersial di sejumlah tempat hiburan malam Palembang. (ANJAS)

PALEMBANG, jurnalsumatraProduksi ikan patin terutama hasil budi daya petambak di Sumatera Selatan tercatat cukup tinggi yakni mencapai 150.000 ton lebih per tahunnya. “Berdasarkan data yang dihimpun dari sejumlah sentra produksi perikanan, produksi ikan patin provinsi ini terbesar di Indonesia,” kata Kepala Bidang Humas Pembinaan dan Informasi Data Dinas Kelautan dan Perikanan Sumatera Selatan Gamalda Israk, di Palembang, Sabtu. Menurut dia, tingginya produksi ikan tersebut karena didukung oleh sumber daya alam yang cukup besar untuk perairan umum. Sumsel memiliki luas perairan

terbesar kedua di Indonesia setelah Kalimantan. Potensi tersebut akan terus didorong agar bisa dimanfaatkan masyarakat setempat secara maksimal. Masyarakat daerah ini diharapkan dapat memanfaatkan potensi yang tersedia cukup besar itu dan menekuni usaha di bidang perikanan lebih serius dan profesional, katanya. Dia menjelaskan, pihaknya berupaya terus mendukung masyarakat provinsi ini untuk memanfaatkan potensi daerah yang belum digarap secara maksimal dan memberikan kontribusi besar bagi pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Dinas Kelautan dan Perikanan Sumsel berupaya mendorong berbagai pihak untuk mengembangkan sektor budi daya dan hilirisasi, serta melakukan pembinaan dan pemberian benih secara gratis kepada masyarakat,” ujarnya. Melalui upaya tersebut diharapkan produksi ikan di provinsi yang memiliki 17 kabupaten dan kota ini terus meningkat dengan jenis yang lebih beragam. Produksi ikan patin yang cukup tinggi tersebut diharapkan dapat dipertahankan dan berkembang dengan produksi ikan jenis lainnya seperti ikan lele, dan gurame yang kini juga banyak dibudidayakan di provinsi ini, kata dia.(ANJAS)


URNAL SUMATRA | EDISI 473 DESEMBER 2016 •• JJURNAL 466 | RABU 21 2 NOVEMBER

11

EKOBIS

Picon Playland Kini Hadir di Palembang Icon Mall Promo Special November Harper Purwakarta

PALEMBANG, jurnalsumatra-Pada service.” terangnya. bulan November ini Hotel Harper Purwa“Sedangkan untuk fasilitas type kamar PALEMBANG, jurnal sumayang dapat diperoleh hanya di pengdimainkan karta memberikan penawaran Hot Deal Superior Room dengan luas kamar 20 meter dengan peluru plastik tra– Palembang Icon menggelar hujung tahun Fasilitas gratis pun yangTvaman Special Promo November Offer. dengan squareini. sudah dilengkapi 42” LED den- untuk dimainkan anakbazar permainan dengan berbagai diberikan oleh Icon bagi hingga orang dewasa. Di area harga kamar special untuk di bulan Nogan 60Palembang channels, Coffee & Teaanak maker,hair produk permainan brand Hot promo anak-anak yaitu bermainyang ini jugaWIFI menghadirkan Sweet Corner vember. Dan jugadari memberikan dryer danarea kecepatan koneksi internet Wheels, Barbie, & Friends, berada di Tiga berdekatan dengan menjual aneka cookies dan Superior Room Thomas yang sudah termasuk den100Lantai Mbps. Anda juga dapat memilih peMegasarapan Blocks,pagi Fisher Price, Crayola dengan mandangan Pusat Kuliner Eat Street coklat dengan kemasan yang unik gan (include breakfast) atau di jendala kamar anda dengan dan EMCO. Bekerjasama dengan untuk menambah aktivitas memandan cantik. Superior Room hanya kamar saja tanpa pemandangan kolam renang (pool view) Beragam cookies dan perusahaan mainan jakan anak-anak yang berkunjung keraya coklat ini dapat diperoleh sebagai sarapan pagi (roomterbesar only). Mattel, atau pemandangan ke jalan (city view)” bazar mainandisampaikan ini merupakan pesta-Annanti Palembang Icon.” Terangnya. bingkisan untuk anak-anak metersebut Astrid tambahnya. mainan anak Sales terbesar di Sumatera permainan dihad- ditempat nyambut hari raya Natal. (Ms) selaku Executive Harper Pur-“Sederet“Untuk bisajuga menginap kami, Selatan yang pernah di penghuirkan untuk melengkapi tema Picon Untuk wakarta - West Java ada Kepada jurnalsumatra ayo tunggu apalagi segera nikmati “Hot Deal perayaan hari Natal, jung tahun 2016. “Hot Deal Special Promo Play Land di Desember ini.Offer” Palem-hanya Palembang yang mengatakan Promo November di Hotel Icon tak lupa menggeBazar mainan ini merupakan bang Icon menghadirkan X-DIMO larberbagai November Offer” Superior pestaRoom tanpa Harper Purwakarta dengan cara langsungacara sebagai penunjang mainan pagi anak(room terbesar di Sumatera Cinema kunjungi 8D di Lantai Dua Palembang sarapan only), cukup membayar website Hotel Harper kemeriahannya. Purwakarta Sepanjang Desember Selatan yang pernah ada. Menariknya, Icon. Cinema ini merupakan wahana ini, Palembang Icon menghadirkan dengan Rp 520.000,-nett/malam dan untuk di Purwakarta.HarperHotels.Com atau untuk tersedia areaSuperior permainan yang dapat sarapan menonton berteknologi pertunjukkan type kamar Room dengan informasi dan dengankursi reservasi silahkan meng- dan penampilan seni digunakan gratisbreakfast) bagi pengunjung untuk yang dapat bergerak dan- 8642 efek yang yang bekerjasama Paris Maranatha pagi (include Rp 600.000,-nett/ hubungi 0264 888.” Pungkasnya. memainkan mainan dan juga kompe- tax lebih Wahana lainnya yaitu National Plus School, TK Widya malam. Harga iniini sudah termasuk dan nyata. (EDCHAN) tisi di sepanjang periode 12 Desember Augmented Reality Experience yang Musi, TK Nusa Indah, Evo Dance 2016 hingga berakhirnya pada tanggal merupakan bentuk teknologi yang School dan EcayoYamaha Music 15 Januari 2017. memungkinkan kita berinteraksi School. Bahkan Palembang Icon Hal ini disampaikan Hendra dengan berbagai konten virtual dan akan menghadirkan Christmas Mini Darmawan selaku Marketing & wahana permainan ini dihadirkan denChoir dan Santa’s Parade sehingga Communication Palembang Icon gan tema Beruang Kutub. Augmented memberikan nuansa suka cita yang kepada jurnal sumatra“Sebelumnya, Reality Experienceini dapat dinikmati kental untuk menyambut hari Natal. Palembang Icon telah menghadirkan di Lantai Tiga samping Cinemaxx Tepat pada malam pergantian tatenant-tenant untuk permainan anak Palembang Icon. “ tambahnya. hunya itu tanggal 31 Desember 2016, dan keluarga, seperti tenant MinDi area lain yaitu di commuPalembang Icon menggelar Picon iapolis yaitu wahana permaian anak nity area Palembang Icon juga New Year Carnival dengan konten yang berusia hingga 12 tahun dan menghadirkan wahana permainan utama yaitu Midnight Sale sebagai tenant Amazing Icon yaitu wahana ketangkasan Boom Co Shooting pesta belanja dengan penawaran spepermainan untuk semua keluarga. War yang merupakan area bermain cial dari tenant Palembang Icon dan Masing-masing tenant tersebut dengan haling rintang menyerupai hadiah istimewa dari Palembang Icon. memberikan penawaran istimewa zona berperang. Permainan ini dapat Belanja akan semakin menyPALEMBANG, jurnalsumatra-Acara yang bertajuk Edukasi Literasi Keuangan 2016 digelar selama Oktober hingga November di 9 kota yaitu Jakarta, Tangerang, Bandung, Semarang, Malang, Surabaya, Radial Palembang mengusung tema Makassar, Medan, Palembang dan diseleng“Christmas in White” untuk mengigarakan untuk para pelajar, karyawan, profenap dengan lebih murah. sional muda hingga berbagai komunitas yang Kepada jurnal sumatrahal ini disdigelar Bank OCBC NISP untuk mengajak ampaikan hal ini disampaikan Ranny masyarakat belajar mengelola keuangan selaku Markom Hotel Santika Radial dengan cara menyenangkan melalui board Palembang yang mengatakan “Anda games - Smart Future. dapat menginap di Hotel Santika Hal ini sejalan dengan komitmen Bank Radial Palembang dengan harga Rp OCBC NISP dalam mendukung inisiasi 595.000,- nett/room/night, room proOJK (Otoritas Jasa Keuangan) mengenai moini telah termasuk dengan diskon kegiatan inklusi keuangan yang dilak10% untuk food & beverage, diskon sanakan secara nasional di bulan Oktober 15% untuk laundry, free upgrade room ini. Inklusi dan literasi keuangan dikemas (base on available), free access to pool berbeda melalui Smart Future - permainan and gym, serta free wifi.” Terangnya. board yang didesain menarik dan interLebih lanjut dikatakannya, keaktif. Melalui permainan ini diharapkan mudian juga dapat make a wish masyarakat bisa semakin mudah mengenal yang kemudian wishes tersebut akan produk perbankan sekaligus meningkatkan digantungkan di pohon natal serta pemahaman tentang cara mengelola keuanAnda dapat memberikan ucapan nagan dengan bijak. tal untuk orang-orang yang dikasihi. Kepada jurnalsumatra Direktur Bank “Bagi yang merayakan hari ulang OCBC NISP Rama P. Kusumaputra mentahun bertepatan dengan hari natal pada tanggal 25 Desember 2016, kami akan memberikan special cake & card. Promo ini berlaku untuk pemesanan di periode 24 sampai dengan 27 Desember 2016.” Paparnya. “Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai “Christmas in White” Hotel Santika Radial Palembang, silahkan menghubungi Tita di nomor telepon (0895 33333 7037), email di reservation@palembangradial.santika.com atau dapat langsung PALEMBANG, jurnal sumahun 2016, dengan sederet specil berkunjung ke Hotel Santika Radial tra– Untuk menyambut Natal tapenawaran istimewa Santika Hotel Palembang.” pungkasnya. (EDCHAN)

OCBC NISP Ajak Masyarakat Belajar Mengelola Keuangan

Christmas In White Santika Hotel Palembang

enangkan sambal menikmati hiburan untuk menyambut pergantian tahun seperti tarian, live music dan penampilan DJ yang akan membuat suasanaakan bertambah meriah saat

hitung mundur dan pesta kembang ir tahun dan dapatkan berbagai api dimainkan tepat di malam perpenawaran istimewa dari di Picon gantian tahun. Play Land yang dihadirkan mulai “Ayo segerakunjungi PalemDesember hinggaawal Januari 2017. bang Icon di masa liburan akh“ pungkasnya. (EDCHAN) gatakan “Selain berbagai konten edukasi keuangan di sosial media kami, Smart Future menjadi suatu terobosan dalam inklusi keuangan karena tentunya akan membuat proses belajar produk perbankan dan cara kelola keuangan menjadi menarik.” Terang Rama yang juga menambahkan jika Bank OCBC NISP berkomitmen untuk terus mendukung OJK melakukan inklusi keuangan bagi masyarakat Indonesia melalui berbagai program edukatif. Dikatakannya, kepedulian Bank OCBC NISP dalam inklusi keuangan merupakan salah satu fokus utama Bank OCBC NISP dalam menjalankan aksi Corporate Social Responsibility (CSR) selain kesehatan dan lingkungan hidup. “Komitmen yang sama juga yang ditunjukkan Bank OCBC NISP dalam Tax Amnesty, salah satunya dengan menjadi gateway. Dengan regional connectivity, Bank OCBC NISP berkomitmen untuk memberikan berbagai macam solusi perbankan yang komprehensif dan memastikan proses repatriasi dapat berjalan dengan cepat dan mudah.” pungkasnya. (EDCHAN)

Natal Ceria di Batiqa Hotel Bersama Keluarga

PALEMBANG, jurnal sumatra– Perayaan Natal tahun baru 2016 merupakan tahun kedua bagi Batiqa Hotel Palembang, yang sebelumnya belum mempunyai persiapan terlalu semarak karena baru satu bulan beroperasi. Kini ditahun kedua akan lebih semarak dari sebelumnya. Kepada jurnal sumatrahal ini disampaikan Emma selaku Executive Secretary Batiqa Hotel Palembang mengatakan “Kali ini BATIQA Hotel Palembang telah mempersiapkan dengan lebih matang, beberapa dekorasi unik di hadirkan, mulai dari logo di depan BATIQA Hotel Palembang yang tertuliskan Joy Xmas and New Year.” Terangnya. Lebih lanjut dikatakannya, saat masuk ke Lobby dekorasi unik juga sudah ada yang menghiasi dari lobby hotel berbintang tiga ini. Diakuinya jika pada tahun sebelumnya, BATIQA Hotel Palembang mengangkat tema dekorasi yang hampir didominasi dengan pohon natal yang terbuat dari kayu. Kali ini Hotel kami mengangkat tema dekorasi yang menceritakan kelahiran Tuhan nya pohon-pohon natal dan suasana membayar Rp. 495.000 net / kamar/ Yesus yaitu di kandang domba. natal semakin terasa dengan adanya malam termasuk sarapan pagi. “Di tengah-tengah lobby, kami musik natal yang mengalun merdu di “Promo ini hanya berlaku mulai khusus membuat kandang domba Hotel.” Ungkapnya dengan semua tanggal 23 sampai dengan 27 Dejugapernakmengusung filosofi yang ‘Total Control’, dua minggu Lunasangat Negraterbatas Resto, yang dilengkapi dengan persiapan telah dikerjakan.selama sember 2016.diDan seperti replika motor supersport RC213V Selatan (1-14/10). pernik natal seperti patung Bunda Dikatakanya, untuk para Jakarta kemengingat sudah banyak nya perjalanannya lanjut untuk dikatakanya, motor sport Maria. Tak hanya itu dan saja,versi kami luarga RC213V-S. yang ingin merayakan natal Lebih mintaan, informasi dan resermendekatkan motor im- Hopremium jugamenghubungi telah diperkenalkan juga melengkapi dekorasi “Kami denganingin bersama keluarga, BATIQA vasiini silakan BATIQA pian Allsalju New Honda CBR250Rtelah ini kepada langsung oleh pebalapdiMotoGP, Marc beberapa kado natal, boneka tel Palembang menyiapkan Hotel Palembang 0711 522 9600.” masyarakat maupunyaitu pecintanya Marquez, saat mengendarai langsung di yang ada di Fresqa Bistro dan tentu- Indonesia promo khusus hanya dengan Pungkasnya. (EDCHAN) dari mancanegara. Ajang MotoGP Sepang hadapan sekitar 4.000 orang penonton merupakan salah satu kegiatan balap dudi Sentul International Circuit, Jakarta nia yang kami anggap paling tepat untuk (25/10). Filosofi Total Control yang sama menjawab rasa penasaran pecinta All New antara mesin MotoGP RC213V dengan All Honda CBR250RR dari berbagai negara. New Honda CBR250RR menjadikan Marc Kami senang motor ciptaan anak bangsa ini Marquez sebagai sosok yang paling tepat pun tak hanya para untuk menunjukkan performa tinggi All New PALEMBANG, jurnal sumaKeputusan Presiden No. 31disambut Tahun antusias mendapatkan uangoleh terbaru. Seribu rupiah. pecinta di dalamPonco negeri,Wibowo namun selaku Honda CBR250RR. tra– Peluncuran uang baru yang 2016 tanggal 5 September 2016 motor ten- sport Hamid Menurut Wahyu dengan bentuk dari berbagai negara sepertiPerwakilan yang ter- Bank All New CBR250RR dilakukan oleh Presiden Indonesia tang Penetapan Gambarjuga Pahlawan Kepala Kantor uangHonda baru sama denganmengusung yang baru lihat Utama pada boothIndonesia Honda di di gelaran MotoGP berkendara dengan yang Jakowi di Jakarta juga diikuti oleh Nasional Sebagai Gambar Sumatera Selatan konsep pun ini masih bagus yangmanuver lama “Kalau Sepang,” ujar GM Marketing Planning menyenangkan bagi motor sport Bank Indonesia Wilayah Sumatera Pada Bagian Depan Uang Rupiah turut hadir dilokasi dan and turut membentuknya uangpecinta yang baru ini masih Analysis Division AHMinformasi A. Indraputra. premium. Model ini dikembangkan Selatan, untuk di Kota Palembang Kertas dan Rupiah Logam Negara berikan langsung kepada bagus bentuk uang lama, dengan karena Dikatakannya, untuk di Tanah Air, pen- untuk filosofi dasar “Total Control” dilakukan Kepala Kantor PerKesatuan Republik Indonesia. masyarakat yang mengantri dengan bentuk desainsebagai yang motor sudah genalan All Newmendapatkan Honda CBR250RR ini se-tersebut supersport terbaik di kelasnya yang mungsangat wakilan Bank Indonesia Hamid Masyarakatpun, yang awalnya uang baru semangkin canggih, modern juga sudah dilakukan di dengan beberapadetil mudah Ponco Wibowo dikantornya Jl. bertanya-tanya denganbelumnya informasi dan menjelaskan ke- dikendarai. kin designnya lebih modern lagi dan lokasi di InIndonesia motor ini yang diperkeyang menghasilkan tenaga maksiJend. Sudirman Palembang dan yang dilakukan pegawai Bank padasejak masyarakat ingin tau,“Motor yang baguslah” jelasnya. nalkan pertama kali publik pada Juli 2016. mal terbaik 27,1 kW (36,8 PS)dirinya / 12.500menrpm langsung melakukan pengenalan donesia yang memberikan informasi bedakeuang yang sudah lama beredar Diakuinya, kalau acara yang bertajuk CBR250RR dan torsigantri maksimum Nmuntuk (2.29 ke masyarakat dengan memberikan adanya penukaran uang Melalui baru, masih dengan uang yang baru saja dipercukuphingga lama 22,5 “Saya Nightkenalkan Gatheringini,Expect the Unkgf.m) / mendapatkan 10.500 rpm berkat penyematan kesempatan kepada warga yang belum mengerti kalau Premiere uang yang uang pecahanmesin baru PALEMBANG, jurnalsumatra-Sepang, memadati area booth Honda saat digelar fikasi bertema Cowboy Style. Kedua unit expected, All New Honda CBR250RR generasiini terbaru 250cc ada didepan Ramayana komplek diperkenalkan ini merupakan edisi Wahyu, salah satutelah warga ditecukup lamaliquid-cooled dan sempat 4-stroke tadinya Malaysia - All New Honda CBR250RR balap MotoGP di Sirkuit Internasional All New Honda CBR250RR ini yang pecintamui motor sport sumatramengatakan di 8 kota besar DOHC 8-valve, twin cylinder. Rangka Ilir Barat Permai Palembang untuk terbaru dari uang rupiahmenyapa yang baru jurnal ke Bankparalel Indonesia, tapi karena suproduksi PT Astra Honda Motor (AHM) Sepang, Malaysia (30/10). dipamerkan di hari Minggu ini mampu nedi Indonesia yaitu Bandung, Surabaya, Yoteralis terbaru dan mesin compact, All New menukarkan uang baru. saja diluncurkan, setelah dijelaskan kalau dirinya menukarkan uang Rp, dah enggak bisa langi menukarkan semakin diminati pecinta motorsport tidak Pada ajang balap motor paling berngundang perhatian masyarakat yang mengyakarta, Denpasar, Medan, dengan Palangkaraya, Honda CBR250RR model teringan Pengeluaran dan pengedaran kalau uang yang diperkenalkan 200 ribunya mendapatakan disana, sayamenjadi mengikuti mobil kas hanya di dalam negeri tapi juga di manca gengsi di negeri jiran ini, AHM menghaddatangi sirkuit Sepang untuk menonton Makassar, Di Jakarta, padadari awalRp. 100 di kelasnya dengan bobot 165 kgini untuk tipe uang Rupiah TE 2016 pun merupakini merupakan edisi terbaru, mulaidan Solo. pecahan yang baru keliling Bank Indonesia sampai undang, persiapan pengeluaran uang dengan Pemerintah. Sebagai tindak negara. Motor sport dua silinder ini mampu irkan 2 unit All New Honda CBR250RR MotoGP. Model ini dipamerkan besama bulan Oktober ribu, lalu, motor 168 kg untuk tipediABS” pungkasan salah satu pelaksanaan amanat masyarakat berbodong-bodong Rp. 50 sport ribu, premium Rp. 20 ribu, standar Rp. dan akhirnya berada Ramayana” Rupiah TE 2016 telah dilaksanakan lanjut dari koordinasi tersebut, menyedot perhatian para pecinta balap yang yaitu varian Racing Red dan versi modijajaran motor sport premium Honda yang Honda ini juga diperkenalkan ke masyarakat nya.(REL/EDCHAN) UU Mata Uang. Sesuai undanguntuk mulai mengantri untuk bisa 10 ribu, Rp. 5 ribu, Rp 2 ribu dan pungkasnya. (EDCHAN) oleh Bank Indonesia berkoordinasi Pemerintah telah mengeluarkan

All New Honda CBR250RR Hadir di MotoGP Sepang

Ramayana Jadi Antrian Penukaran Uang Baru


HALAMAN 12

Advertorial

Jurnal Sumatra

• JURNAL SUMATRA | EDISI 473 | RABU 21 DESEMBER 2016

Apo Adonyo

Karunia Motor

Jual Beli Mobil Baru dan Bekas Audio Mobil - Leather Seat - Auto Accessories

Jl. Veteran No. 1036 Telp. 0711 312923 Palembang

Hengky

Ketua DPRD Ogan Ilir Hadiri Even Sang Juara INDRALAYA, jurnalsumatraKetua DPRD Ogan Ilir (OI) menghadiri Kegiatan Even Sang Juara yang digelar di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Indralaya, Kabupaten Oi dan berlangsung sangat spesial. Sejumlah pejabat daerah ikut menyaksikan langsung kegiatan yang digelar Harian Umum Palembang Ekspres bekerjasama dengan Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). Para pejabat yang hadir dalam kompetisi bergengsi ini antara lain Ketua Dewan Perwakilan

Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten OI, Drs H Ahmad Yani MM dan Pelaksana Tugas (Plt) Bupati OI, H Ilyas Pandji Alam yang diwakili Asisten III Bidang Administrasi Sekretariat Daerah (Setda) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OI, Drs Sriyono. Dalam kesempatan tersebut, Ahmad Yani memberikan motivasi kepada peserta Sang Juara agar mampu bersaing dengan sekolah unggulan lain di Sumsel. “Belajar itu bukan hanya di sekolah karena kegiatan seperti ini sangat baik untuk menambah wawasan dan pengetahuan,

serta mengasah mentalitas para siswa,” kata dia di hadapan ratusan siswa SMAN 1 Indralaya. Lebih jauh Politisi Partai Golkar ini menjelaskan, siswa dipastikan akan menghadapi kehidupan bermasyarakat yangberbeda dengan lingkungan di sekolah. Di dalam masyarakat, siswa harus memiliki kompetensi lain yang tidak diperoleh di dalam kelas seperti bersosialisasi dan bermasyarakat. “Kompetensi tersebut dibutuhkan karena kalian merupakan penerus bangsa khususnya di Ka-

bupaten OI,” kata dia. Sementara itu, Asisten III Bidang Administrasi Setda Pemkab OI, Drs Sriyono mengaku sangat mendukung kegiatan Sang Juara. Bahkan dia berharap agar kegiatan ini bukan hanya dilangsungkan hanya satu kali namun bisa dijadikan agenda tahunan. “Keponakan saya berhasil menjuarai OSN dan kini dia sudah ke berbagai Negara di dunia. Oleh sebab itulah, Pemkab OI sangat mendukung kegiatan Sang Juara karena bisa memotivasi siswa dalam berprestasi,” terangnya. Sementara itu, Kepala SMAN

1 Indralaya, Dra Rasnianah MM mengaku mewajibkan siswa untuk mengikuti minimal dua ekskul di sekolah. Tujuannya agar bisa terbentuk mental dan kepribadian tangguh selama mengikuti kegiatan tersebut. “Seluruh siswakita wajibkan mengikuti ekskul,”ujarnya. Dari keikutsertaan kegiatan ekskul, dia menilai siswa akan bisa bersaing setiap saat dalam setiap kompetisi baik tingkat regional maupun nasional. “Siswa harus selalu siap bersaing dalam berkompetisi,” Terangnya. (ADV/EDI)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.