CMYK
Harian Pertama Kebanggaan Wong Tegal 20 HALAMAN - Rp. 2.500,-
SABTU, 24 JULI 2010
INDEKS
Presiden Pidato Perlindungan Anak, Paspampres Toyor Anak Usia 9 Tahun
Kurang Ideal, Pedagang Ngeluh HAL. METROPOLIS
Dikunjungi DPRD Jateng, Pejabat Raib HAL. BREBES DAN BUMIAYU
Ratusan Warga Geruduk Balai Desa HAL. PEMALANG
Sibuk di OSIS, Tambah Pengetahuan dan Pengalaman HAL. XPRESI
APA MANING... DPR Matangkan UU Pengelolaan Dana Haji JAKARTA - Tuntutan publik agar pemerintah lebih transparan dalam penyelenggaraan ibadah haji mendapat dukungan dari DPR RI. Para wakil rakyat berencana membuat undang-undang pengelolaan dana haji. Tujuannya adalah mengatur pengelolaan setoran awal dana haji sehingga meringankan beban calon jamaah haji. Anggota Komisi VIII DPR Dzulkarnaen Jabar mengatakan, UU itu akan mengedepankan pelayanan kepada jamaah dan mengurangi potensi kerugian jamaah dari setoran haji. Saat ini, kata dia, setiap calon jamaah harus menyetor dana Rp 25 juta untuk mendapatkan antrean haji. Setiap bulan setoran yang masuk ke rekening menteri agama diperkirakan mencapai Rp 50 miliar. ke hal 19 kol 1
SEMOK
Cut Tary Kuatkan Hati, Antar Anak Sekolah JAKARTA - Cut Tary muncul lagi. Bertempat di kantor pengacaranya, Hotman Paris Hutapea, di Summitmas I Sudirman kemarin (23/7), mantan host Insert itu menceritakan keadaannya. Dia mengaku hidupnya kini hancur garagara skandal video porno yang melibatkan dirinya itu. “Saya ini sudah hancur,” katanya. Demi anak, Tary yang sebelumnya takut keluar rumah akhirnya berani menikmati sinar matahari. Mengumpulkan segenap keberanian, 12 Juli lalu saat tahun ajaran baru dimulai, Tary dan suami mengantarkan Sydney ke sekolah. “Terus terang, untuk mengantar anak ke sekolah, saya mikir. Sebenarnya, saya nggak berani keluar rumah,” katanya. Tapi, oleh keluarga dan bahkan penyidik, hati Tary dibesarkan. “Alhamdulillah, penyidik membesarkan hati saya karena mereka tahu saya takut keluar rumah.” (jan/c5/ayi)
MUSTAFA RAMLI/JAWA POS
HARI ANAK - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bersama Ibu Negara Hj Ani Bambang Yudhoyono menghadiri acara Puncak Peringatan Hari Anak Nasional 2010 di Gedung Sasono Langen Budoyo, Kompleks Taman Mini Indonesia Indah, Jumat (23/7) di Jakarta.
JAKARTA - Seorang anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) diketahui melakukan aksi kekerasan terhadap anak. Ironisnya, peristiwa tersebut terjadi dalam peringatan puncak Hari Anak Nasional yang kemarin digelar di Sasono Langen Budoyo, Taman Mini Indonesia Indah. Padahal, beberapa saat sebelum insiden tersebut terjadi, Presiden baru saja menyampaikan pidato tentang pentingnya perlindungan terhadap anak. Mantan Ketua Komnas Perlindungan Anak Seto Mulyadi, yang juga hadir dalam acara tersebut, menyaksikan seorang anggota Paspampres menoyor Clara, seorang anak perempuan berusia 9 tahun. Clara dianggap menghalangi jalur yang akan dilalui Presiden. “Jadi Paspampres noyor, anak itu sampai nangis, karena dia bilang kepalanya pusing,” kata Seto saat dihubungi kemarin. Peristiwa terjadi setelah anakke hal 19 kol 1
Forum Anak Gagal Deklarasi Dibatalkan secara Sepihak JAKARTA - Perwakilan Forum Anak Indonesia yang dibentuk oleh Pusat Perlindungan Perem-
puan dan Anak (P3A) di seluruh kabupaten/kota gagal mendeklarasikan suara anak Indonesia. Kemarin panitia peringatan Hari Anak Nasional (HAN) melakukan pembatalan secara mendadak. Informasi pembatalan tersebut
diberitahukan dua jam sebelum agenda yang digelar di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) itu berlangsung. Dua perwakilan tersebut yakni Arief Rochman Hakim dan Maesa Ranggawati Kusnandar. Mereka
mengaku kecewa tidak diberikan kesempatan membacakan deklarasi delapan rumusan kongres anak Indonesia di depan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Meski pada akhirnya deklarasi
tersebut dibacakan di depan Menteri Pendidikan Nasional M. Nuh. Arief mengatakan, sangat kecewa dengan keputusan panitia. Sebelumnya, mereka telah dijadwalkan akan membacakan ke hal 19 kol 1
Tabung Elpiji Non SNI 9 Juta
Dana Reses Legislator Wajib Diumumkan
JAKARTA - PT Pertamina (Persero) mengakui bahwa terdapat 9 juta tabung elpiji yang dibagikan sejak tahun 2007 tidak memiliki Standar Nasional Indonesia (SNI). Oleh karena itu, Pertamina siap membantu Kementerian Perindustrian untuk menarik tabung-tabung tanpa SNI itu. “Sebanyak 9 juta diimpor di awal
JAKARTA - Kalangan anggota DPR ternyata tidak hanya menikmati tunjangan komunikasi intensif saat reses. Mereka juga mengantongi anggaran tersendiri untuk kunjungan kerja (kunker). Besarnya adalah Rp 125 miliar yang dibagi untuk 560 anggota DPR dalam empat kali reses selama setahun atau sekitar Rp 56 juta setiap anggota per tahun. Koordinator Investigasi dan Advokasi Fitra (Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran) Uchok Sky
ke hal 19 kol 4
ke hal 19 kol 4
Andre Surya, Digital Artist yang Ikut Menggarap Film-Film Box Office Dunia
Bangga Bikin Visual Effect Iron Man hingga Transformers Penggemar film animasi tentu takjub saat menyaksikan film-film box office seperti Transformers, Iron Man, atau Star Trek. Namun, tak banyak yang tahu bahwa salah seorang pembuat visual efek film-film itu adalah Andre Surya, pemuda Indonesia. LAPORAN: THOMAS AQUANIO K MESKI dunia perfilman masih tertatih-tatih, Indonesia patut berbangga karena mempunyai seorang pemuda kreatif. Dia adalah Andre Surya, digital artist, yang bekerja untuk Lucasfilm Singapore, salah satu production
house terbesar di dunia. Sudah banyak film box office yang digarap anak muda kelahiran Jakarta, 1 Oktober 1984, itu. Khususnya dalam visual effect atau efek gambar sebuah film. Sebut saja film Iron Man 1, Iron Man 2, Star Trek, Terminator Salvation, Indiana Jones and the Kingdom of the Crystal Skull, Surrogates, dan Transformers: Revenge of the Fallen. “Terakhir, saya ikut menggarap film The Last Airbender,” kata Andre saat dihubungi Jawa Pos Rabu (21/7). Tentu saja, bagi Andre, ikut terlibat dalam pembuatan film-film Hollywood itu sebuah pengalaman yang langka. Apa lagi bernaung di bawah bendera perusahaan film sebesar Lucasfilm yang berkantor pusat di San Francisco.
Perusahaan itu didirikan pada 1971 oleh George Lucas, sutradara film Star Wars. Mereka menggarap visual effect film, game, sound effect, dan sebagainya. Sejumlah distributor film kelas dunia menjadi klien perusahaan itu. Salah satu di antaranya, Paramount Pictures. “Kami mengerjakan adeganadegan film yang membutuhkan visual effect,” jelas Andre. Misalnya, dalam film action terdapat adegan ledakan besar. Maka, rumah produksi tempat Andrea bekerja itulah yang menggarap visual effect sedemikian rupa sehingga tampak seperti nyata. Di Lucasfilm Singapore, Andre bertugas di divisi Industrial Light and Magic (ILM). Divisi itu khusus membuat visual effect ke hal 19 kol 4
DOKUMEN PRIBADI
OBSESI ANDRE - Andre Surya di sebuah tempat wisata Singapura. Dia punya obsesi untuk Indonesia.
Nok Slentik Dana Reses Legislator Wajib Diumumkan * Dienteni rakyat! Tabung Elpiji Non SNI 9 Juta * Sing pan jebluk esih akeh!
CMYK