Apa Kata Pelajar untuk Menteri Pendidikan dan Kebudayaan

Page 161

Bandung, 17 Maret 2012 Yth. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Bapak Mohammad Nuh Di Jakarta

Dengan hormat, Sebelumnya izinkan saya memperkenalkan diri. Saya Fikrianti Surachman, seorang pelajar di SMA Negeri 5 Bandung. Mudah-mudahan dengan menjabatnya Bapak sebagai Menteri di bidang Pendidikan dan Kebudayaan, kedua aspek penting kehidupan tersebut dapat menjadi lebih maju di Indonesia. Sebagai warga Bandung, saya menyadari bahwa kota ini merupa-kan kota yang masih memegang teguh kebudayaan dan tradisi leluhurnya. Di sekolah, saya tergabung dalam kelompok paduan angklung. Kelompok paduan angklung kami telah go internasional dengan menggelar penampilan di Singapura dan Malaysia tahun lalu dan Insya Allah akan mengisi acara di Singapore Youth Festival tahun ini. Bergabung dengan kelompok ini membuka pandangan saya lebih luas mengenai kebudayaan lokal. Betapa kagumnya saya dengan keindahan yang dimiliki kebudayaan Jawa Barat dan begitu tingginya apresiasi masyarakat di Indonesia. Bukti tingginya apresiasi masyarakat terhadap kebudayaan Indonesia saya rasakan saat saya mengikuti program pertukaran pelajar ke Texas, USA setahun yang lalu. Selama dua minggu di sana, saya bersama perwakilan sekolah lainnya menunjukkan beragam kebudayaan Indonesia dan salah satu event yang diselenggarakan untuk memperkenalkannya adalah The Art of Batik. Masyarakat di sana sangat menghargai kekayaan budaya Indonesia. Mereka kagum akan keindahan batik nusantara. Terkadang saya merasa malu karena kita belum berusaha semaksimal mungkin untuk melestarikan kebudayaan nasional kita. Saya menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya terhadap usaha pemerintah sehingga batik dinyatakan sebagai warisan budaya Indonesia oleh UNESCO pada tahun 2009. Sayangnya masih sering terjadi

160


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.