2 minute read

FOCUS GROUP DISCUSSION

FOCUSGROUP DISCUSSION Penulis : Affan Maulana

Advertisement

Kelompok diskusi terarah atau Focus Group Discussion merupakan sebuah metode pengumpulan informasi kualitatif dengan melibatkan beberapa orang untuk dapat memeberikan pendapat, pandangan ataupun penjelasan mengenai sebuah permasalahan yang harus dipecahkan. Metode pengumpulan informasi tersebut dipercaya akan memberikan sebuah solusi terbaik atas suatu permasalahan, selain menjadi metode pencarian solusi atas sebuah permasalahan, FGD (Focus Group Discussion) juga dapat menjadi pilihan alternatif dalam pengambilan sebuah keputusan. Menurut Henning dan Columbia (1990), FGD merupakan diskusi terarah yang dilakukan dengan cara memebuat sebuah kelompok kecil yang kemudaian dalam diskusi tersebut dipimpin oleh seorang narasumber ataupun moderator yang nantinya akan mendorong peserta dalam kelompok tersebut untuk berani berbicara terbuka mengenai hal yang dianggap penting yang berhubungan dengan topik dikusi tersebut. Hal yang patut dingat dalam metode FGD adalah bahwa metode ini memiliki sifat diskusi bukan wawancara, terfokus bukan bersifat general atau umum dan dilakukan secara berkelompok yang berjalan secara sistematis. Metode ini dapat menjadi salah satu metode yang dirasa tepat untuk membantu proses seleksi dan memilih tenaga-tenaga kerja terbaik, FGD dalam realita dilapangan ternyata juga telah menjadi salah satu metode yang digunakan dalam berbagai kegiatan perusahaan kaitanya untuk menyelesaikan suatu pekerjaan dan permasalahan. Terdapat beberapa alasan yang dapat melatarbelakangi perkembangan metode FGD, yaitu adanya kebutuhan untuk mendapatkan data kualitatif dalam waktu yang relatif singkat namun tetap mengharuskan sebuah data yang bermutu, berkualitas, serta tepat sasaran, dan FGD dipercaya merupakan solusi atas kebutuhan tersebut. Dalam sebuah forum diskusi terarah atau Focus Group Discussion, salah satu bagian terpenting yang akan selalu ada dalam setiap kegiatannya ialah moderator, dimana moderator akan berperan untuk meciptakan suasana yang akrab, saling percaya saling yakin serta saling menghormati satu dengan yang lainnya, dengan menekankan bahwa semua pendapat dan gagasan akan mendapat nilai yang sama serta sama pentingnya, juga patut disampaikan bahwa tidak ada jawaban yang salah atau benar dalam sebuah diskusi tersebut. Moderator juga diharuskan menyampaikan aturan dalam forum diskusi tersebut demi terciptanya diskusi yang berkualitas dan bermutu.

Dalam pelaksanaan FGD moderator dituntut untuk memberikan pertanyaan yang bersifat memprovokasi peserta untuk dapat berfikir secara kritis dan antusias namun tetap sesuai dengan garis besar topik pembahasan. Seperti halnya dalam forum diskusi-diskusi lainya, moderator harus bersikap netral atau tidak memihak pihak manapun, artinya dipastikan bahwa semua mendapat kesempatan yang sama dalam menyampaikan gagasan atau pendapat dan tidak hanya satu atau dua orang peserta yang terlihat dominan dalam diskusi tersebut. Seirama dengan hal tersebut, moderator juga diharapkan agar senantiasa menjaga jalannya diskusi agar tidak keluar dari topic pembahasan, sekaligus ia harus memperhatikan dengan seksama semua informasi dalam diskusi tersebut. Selain moderator, dalam pelaksanaan FGD atau Focus Group Discussion juga dibutuhkan seorang notulen atau pencatat selama diskusi berlangsung, penyedia peralatan atau perlengkapan yang dibutuhkan dalam diskusi serta orang yang bertugas untuk melakukan pengambilan dokumentasi selama diskusi apabila memang diperlukan. Hal yang perlu diperhatikan dan dipersiapkan demi terciptanya sebuah forum diskusi yang benar-benar terarah, terfokus dan sistematis, yaitu dengan menyiapkan beberapa pertanyaan yang berkaitan dengan tujuan dan dasar dilaksanakannya metode FGD yang disusun secara terstruktur mulai dari pertanyaan umum ke pertanyaan yang lebih khusus, serta dibuat dalam bahasa yang sederhana, jelas, dan mudah dipahami. Selain itu, sebelum dimulainya FGD sangat dianjurkan untuk terlebih dahulu memahami jenis informasi yang ingin diperoleh dari FGD itu sendiri.

This article is from: