Melibatkan masyarakat

Page 346

meningkat berarti bahwa banyak bentangan sungai yang tidak lagi tersediasepanjang tahun seperti dahulu kala. Abstraksi juga telah mempengaruhi flora dan fauna sungai dan tepian sungai, dengan dampak parah terjadi pada keanekaragaman spesies ikan dan masyarakat yang kehidupannya bergantung pada mencari ikan.

Sebagai akibat dari terbatasnya ketersediaan air di wilayah DAS, polusi menjadi permasalahan yang semakin besar dan sering menjadi penyebab matinya ikan dalam jumlah yang sangat besar. Pada anak-anak sungai Bhima yang mengalir melalui Pune, lebih dari selusin spesies ikan yang sudah punah. Profil masyarakat pencari ikan juga telah berubah, karena nelayan dari suku tradisional digantikan oleh para nelayan yang dikontrak dari negara-negara bagian tetangga. Hal ini menyebabkan timbulnya konflik dan ketegangan sosial.

301


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.