EDISI : 138 TAHUN LXIII
SELASA 27 SEPTEMBER 2011 M / 28 SYAWAL 1432 H
HARGA ECERAN
Rp2500
HARI INI TERBIT 24 HALAMAN
SEJARAH MENCATAT, HALUAN TERBIT SEJAK 1948 DAN MENJADI TUAN RUMAH DI NEGERI SENDIRI
PEMILUKADA MENTAWAI
Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu. Dan sesungguhnya yang demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyu', yaitu) orang-orang yang meyakini, bahwa mereka akan menemui Tuhannya, dan bahwa mereka akan kembali kepada-Nya. (QS Al Baqarah ayat 45-46)
SUBUH ZUHUR ASHAR MAGHRIB ISYA
04.50 12.10 15.12 18.13 19.22
Ratusan Surat Suara Rusak
WIB WIB WIB WIB WIB
PADANG, HALUAN — Sebanyak 336 lembar surat suara untuk pemilihan umum kepala daerah Kabupaten Kepulauan Mentawai rusak. Kerusakan ini ditemukan saat proses penyortiran oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) setempat. “Kerusakannya seperti adanya kertas suara yang sobek dan ada juga yang buram,” ungkap Koordinator Divisi Logistik KPUD Mentawai Martina Seppungan, Senin (26/9). Menurut Martina, pihaknya membuat berita acara terkait adanya kerusakan surat suara tersebut untuk dikirimkan ke percetakan PT Beringin Indah di Semarang agar segera diganti.
http://www.pkpu.or.id
REFLEKSI
Bersambung ke Halaman 10
Bandar dan Mafia Anggaran di Senayan OLEH: PANGI SYARWI
ANTARA
ANGGOTA DPR semakin minus perilakunya, tidak lebih dari bandit-bandar politik yang selalu merampok uang rakyat dengan cara sistemik. Terbukti setelah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) beberapa hari lalu memanggil pimpinan Badan Anggaran (Banggar) DPR. Telah terjadi koalisi, kolusi dan persengkongkolan antara penguasa (actor elit) dengan pengusaha (actor ekonomi) meminjam teori Olson yang pada akhir akan menghancurkan dan akan merusak sistem ekonomi bahkan menghancurkan pembangunan politik suatu bangsa.
PERKETAT PENGAMANAN — Anggota Brimob berjaga di depan lokasi peledakan bom Gereja Bethel Injil Sepenuh Kepunton, Solo, Jateng, Senin (26/9).
HAMPIR BISA DIPASTIKAN
Hayat Pelaku Bom Solo BOM Solo diledakkan dengan menggunakan pemicu sakelar. Hampir dapat dipastikan pelakunya adalah Hayat. Namun untuk lebih akuratnya, polisi melakukan uji DNA istri dan anak buronan bom Cirebon itu.
Bersambung ke Halaman 11 SOLO, HALUAN—Polisi menyimpulkan bom bunuh diri di Gereja Bethel Injil Sepenuh (GBIS), Solo, Jawa Tengah diledakkan dengan menggunakan pemicu sakelar. Dengan sakelar itulah pelaku menentukan kapan bom tersebut diledakkan sesuai kemauannya. “Dari lokasi kejadian, kami mengamankan beberapa barang bukti, termasuk sebuah sakelar. Kuat dugaan
sakelar itu merupakan alat pemicu ledakan bom. Dengan saklar itulah pelaku menentukan kapan bom akan diledakkan,” ujar Kabid Humas Polda Jateng, Kombes (Pol) Djihartono, kepada wartawan di Solo, Senin (26/9). Selain sakelar tersebut, dari lokasi kejadian polisi juga mengamankan Bersambung ke Halaman 11
Sumbar Potensi Persembunyian Teroris
PADANG, HALUAN — Sumatera Barat diperkirakan berpotensi sebagai tempat persembunyian para pelaku teroris. Data Polda Sumbar tahun 2008, Kafe Bedgul yang berada di Kota Bukittingi pernah dijadikan
Bersambung ke Halaman 11
Baru 3 Daerah Punya Bursa Kerja Online
PADANG, HALUAN — Hingga saat ini, baru tiga kabupaten/kota di Sumbar yang telah memiliki Bursa Kerja Online (BKOL), masing-masing Kota Padang, Kota Pariaman dan Kota Padang Panjang. Para pencari kerja dapat mengakses informasi lowongan yang tersedia di daerah tersebut melalui jaringan internet. Sementara untuk 16 kabupaten/kota lainnya, tengah diupayakan ke Kementerian Tenaga Kerja RI, agar daerah yang belum memiliki BKOL dapat juga memasukkan informasi lowongan kerja di daerahnya melalui BKOL Sumbar. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Sumbar, Syofyan kepada Haluan Senin (26/9), di Padang menjelaskan, peluang kerja yang terdapat di kabupaten/kota belum bisa diakses masyarakat luas karena sebagian besar daerah itu tidak tersambung dengan BKOL Sumbar. Bersambung ke Halaman 11
Tunjangan Profesi Guru Swasta Masih Bermasalah
SONYA
RAFLESIA Arnoldi yang sedang mekar di Nagari Batang Palupuh, Agam.
Raflesia Arnoldi yang Merah Menyala SEJAK dulunya Indonesia telah memiliki kekayaan alam yang luar biasa, dan itu tak . Ia mampu menyihir siapa saja dengan pesonanya. Tak hanya turis lokal, turis dari mancanegara pun rela jauh-jauh dari negaranya untuk berkunjung ke Indonesia demi menyaksikan secara langsung betapa indahnya negeri ini.
Bersambung ke Halaman 10
PADANG, HALUAN — Sebanyak 150 orang guru SMA dan SMK swasta yang telah lulus sertifikasi di Kota Padang masih mengalami masalah terkait dana tunjangan profesi guru periode Januari-Juni 2011. Pasalnya tunjangan profesi yang seharusnya dibayarkan sesuai dengan gaji pokok tahun 2011 ini, dibayarkan berdasarkan data gaji pokok tahun 2009. Akibatnya sekitar Rp360 juta dana tunjangan profesi ini tak jelas keberadaannya. “Karena data yang dipakai data gaji pokok tahun 2009, jadi
MASIH BERMASALAH Sejumlah guru mengurus kelengkapan sertifikasi guru di kawasan Kampus UNP Air Tawar Padang. Sebanyak 150 guru SMA dan SMK swasta yang telah lulus sertifikasi di Kota Padang periode Januari-Juni 2011 hanya mendapatkan gaji pokok tahun 2009, seharusnya dibayarkan sesuai gaji pokok tahun 2011.
rata-rata satu orang guru mengalami kekurangan pembayaran sekitar Rp400 ribu. Padahal seharusnya sesuai dengan PP No 11 tahun 2011 tunjangan dibayarkan sesuai dengan gaji pokok tahun 2011,” jelas Ketua Forum Komunikasi Guru Swasta Kota Padang, Laut Manurung kepada Haluan, Senin (26/9). Kesalahan data ini, ditambahkan Laut, hanya terjadi pada pencairan dana tunjangan guru SMK dan SMA swasta, sementara Bersambung ke Halaman 10
HASWANDI
PEMILIHAN REKTOR UNIVERSITAS ANDALAS
Werry Teratas, Novesar Terpental
PADANG, HALUAN — Werry Darta Taifur memuncaki suara dalam Pemilihan Rektor (Pilrek) Universitas Andalas tahap dua di tingkat senat. Ia unggul dua suara dari Edison Munaf (40 suara). Novesar Jamarun, yang di tingkat dosen memuncaki, gagal melaju karena hanya memperoleh suara (25). Ia berada di peringkat keempat semen-
tara calon yang akan diajukan ke Menteri hanya tiga orang. Lima calon Rektor Unand yang dipilih di tingkat senat Senin (26/9) memajukan lima calon yang lolos pemilihan di tingkat dosen, yang pemilihan telah dilakukan pada (21/9). Menurut Ketua Pilrek Prof Elvi Sahlan Ben, pemilihan dilakukan secara tertutup. Senat yang memiliki hak
pilih berjumlah 162 orang, tersebar di 11 fakultas. Senat terbanyak berada di Fakultas Pertanian 26 orang, Fakultas Peternakan 23 orang, Fakultas MIPA 21 orang, Fakultas Kedokteran 19 orang, Fakultas Ekonomi dan Farmasi 16 orang, Fakultas Hukum 12 orang, Fakultas Teknik 9 orang, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik 7 orang, dan Fakultas Sastra
dan Fakultas Teknologi Pertanian 6 orang. Dalam pemilihan, seperti disebutkan Elvi, Werry Darta Taifur memperoleh suara 42, Edison Munaf 40 suara, Helmi 28 suara, Novesar Jamarun 25 suara, dan Masrul 16 suara. Satu suara abstain karena tak melakukan pencoblosan. Bersambung ke Halaman 11
ANTARA
KAPOLRES Pasaman AKBP Gatot Santoso memperlihatkan barang bukti ganja kering kepada wartawan saat jumpa pers di Mapolres Pasaman, Senin (26/9).
Polres Pasaman Amankan 22 Paket Ganja Kering
PASAMAN, HALUAN — Polres Pasaman kembali mengamankan 22 paket (22 kg) ganja kering. Ganja tersebut ditemukan di atas mobil Isuzu Panther depan rumah penduduk di jalan Lintas Sumatera, tepatnya di Muaro Cubadak Kenagarian Padang Matinggi, Kecamatan Rao, Senin (26/ 9). Sementara pelaku melarikan diri. Kapolres Pasaman AKBP Drs. Gatot Santoso didampingi Kasat Narkoba AKP Jasril kepada wartawan di Polres Pasaman Senin (26/9) siang mengatakan, saat Satnarkoba Polres Pasaman melakukan razia rutin di Pos Polisi Muaro Cubadak, tibatiba melintas sebuah mobil Isuzu Panther warna hitam nomor polisi BA 11 RI sekitar pukul 02.00 WIB dini hari. Petugas lalu menyetop mobil tersebut. Namun jangankan berhenti, malah melarikan diri dengan cara menambah kecepatan menerobos petugas. Bersambung ke Halaman 11