MEDIA KOMUNITAS MASYARAKAT BALI MINGGU, 10 AGUSTUS 2014 - NOMOR 290 TAHUN KE-16 ECERAN RP. 3.000 C. 1323
C. 1296
redaksi/iklan/langganan : Telp: 0361-416669, fax : 0361-416679, web:www.denpostnews.com, e-mail : denpostbali@yahoo.com,
hariandenpost,
@hariandenpost
Peringati HAN dan HUT Kota Negara
Ratusan Bocah Adu Kreativitas di GKBK
DenPost/witari
MENINJAU - Wakil Bupati Jembrana Made Kembang Hartawan beserta istri dan jajaran saat meninjau pelaksanaan Lomba Anak Creative Jembrana 2014.
Negara, DenPost Memperingati Hari Anak Nasional (HAN) yang dirangkai dengan perayaan HUT ke-119 Kota Negara, ratusan bocah dari berbagai kecamatan di Jembrana mengikuti senam massal, lomba mewarnai, menggambar dan fotogenik, Sabtu (9/8). Lomba Anak Creative Jembrana 2014 kerjasama Harian DenPost, Majalah Pradnyakirana, Kantor Pemberdayaan Perempuan dan KB, serta Dikporaparbud ini dibuka Bupati I
Putu Artha di Gedung Kesenian Bung Karno (GKBK). Turut hadir Wakil Bupati Made Kembang Hartawan, Ny. Ari Sugianti Artha, Ny. Ani Setiawarini Kembang Hartawan, Sekda Gde Gunadnya dan kepala - kepala SKPD Pemkab Jembrana. Saking membeludaknya peserta, panitia membagi lomba dalam dua tempat. Lantai satu diperuntukkan untuk peserta mewarnai yang melibatkan kelompok anak usia dini, sedangkan di lantai dua untuk
kelompok menggambar dan mewarnai dengan peserta siswa sekolah dasar. Ketua Panitia Hari Anak Nasional Jembrana, Ni Wayan Koriani, mengatakan, peringatan HAN kali ini dipadukan dengan rangkaian HUT Kota Negara. HAN tahun ini memiliki tema “Kami Anak Indonesia, Anak Hebat”. Untuk memeriahkannya, panitia menggelar lomba mewarnai untuk anak – anak play group, lomba mewarnai TK dan SD, lomba meng-
gambar anak SD dan lomba fotogenik anak – anak TK. Tujuan diselenggarakannya HAN 2014, katanya, untuk menumbuhkan kepedulian, kesadaran dan peran aktif stake holder serta masyarakat dalam bidang kesehatan dan pemenuhan hak–hak anak, pemberian layanan pendidikan, gizi serta memberikan informasi yang seluas–luasnya ke seluruh masyarakat tentang penyelenggaraan HAN. 4 Baca Ratusan... di Hal. 11
Cari Data, KPU Bongkar Kotak Suara Di Buleleng 72 TPS, Badung 54 TPS
Singaraja, DenPost KPU Buleleng akhirnya membongkar kotak suara di gudang logistik Gedung Wanita Laksmi Graha Singaraja, Sabtu (9/8). Pada hari yang sama, hal serupa juga dilakukan KPU Badung dengan membongkar kotak suara dari 54 TPS. Hal ini sesuai penetapan Mahkamah Konstitusi (MK) yang dikeluarkan 8 Agustus 2014, dan tindak lanjut surat edaran KPU RI. Proses pembongkaran dihadiri saksi dari masing-masing pasangan calon presiden dan wakil presiden, panwaslu dan aparat keamanan.
“KPU Buleleng me ngundang saksi dari masing-masing pasa ngan calon untuk datang. Selain itu, polisi juga diminta mengamankan kotak suara yang menjadi materi gugatan pemohon di MK,” ucap Ketua KPU Buleleng, Gede Suardana, kemarin. Dia menegaskan, KPU hanya mengeluarkan data dari kotak suara yang diperlukan sesuai dengan yang di sengketakan di MK. “Kami mengambil data-data seperti model C1 plano, C1 hologram, C7 beserta salinan DPTb, DPKTb untuk di 72 TPS yang disengketakan pemohon di MK,” katanya.
Ditegaskan, selama proses rekapitulasi hingga penghitungan selesai dilakukan, segala prosedur penting telah dilakukan berdasarkan amanat undang-undang dan peraturan berlaku. Proses pembukaan kotak suara kemarin juga sesuai prosuder, diawasi saksi dari masing-masing paslon, panwaslu dan jajaran kepolisian dari Polres Buleleng. Dia juga menjamin orisinalitas dokumen yang diambil. “Kami menjamin KPU Buleleng tidak ada melakukan perubahan apapun dalam kotak suara yang tersegel. 4 Baca Cari Data... di Hal. 11
PDIP Badung Tanggapi Kalem PENETAPAN MK No. 1/PHPU-Pres/XII/2014 mengenai pengecekan ulang sejumlah kotak suara di beberapa TPS yang diduga bermasalah di Indonesia, ternyata merembet sampai ke Kabupaten Badung. Sebagai tindak lanjut, KPU Ba d u n g m e m b o n g k a r kembali 54 kotak suara pilpres kemarin. Dalam prosesnya, kedua saksi
para kandidat presiden turut hadir. Komisioner Divisi Sosialisasi KPU Badung, I Wayan Artana Dana, yang ditemui di gudang KPU Badung, kemarin mengatakan, sesuai penetapan MK dan instruksi KPU Bali, kotak suara hasil pilpres memang harus dibuka. “Sesuai berita acara Mahkamah Konstitusi. No 1/PHPU-Pres/XII/2014,
ini tidak akan mengubah fakta hasil pleno di KPPS, di PPS dan KPU dan sudah ditanda-tangani. Hal ini hanya untuk cek silang,” jelasnya. Lebih lanjut ia mengatakan, ada 54 TPS yang dibongkar kotak suaranya. Sebab, ada dugaan di 54 TPS tersebut terjadi kesalahan mekanisme terhadap pemasukan data. 4 Baca PDIP... di Hal. 11
Ranperda Disetujui, RSUD Bangli Punya Tiga Wadir
DenPost/dwi
Bangli, DenPost Menyusul disetujuinya Ranperda Tentang Tata Organisasi di RSUD Bangli, jumlah wakil direktur (wadir) di rumah sakit itu kini bertambah menjadi tiga orang. Penambahan tersebut karena status RSUD Bangli yang berubah menjadi Badan
Eva Susanti
Tarikan Kehidupan Geisha MENEKUNI seni tari kontemporer mungkin bukan perkara mudah bagi seniman muda. Tari kontemporer memiliki pakem yang berbeda dengan tari klasik, atau tari tradisional Bali. Namun, tidak dengan Komang Eva Susanti. Menari kontemporer dinilai merupakan tantangan baru dalam perjalanan karir seninya. Dara cantik kelahiran 22 tahun lalu itu mengaku, dia ada kepuasan tersendiri mempelajari tari kontemporer. Saking cintanya, Eva memakai tari kontemporer sebagai karya tugas akhirnya sebelum menamatkan kuliah di ISI Denpasar. Putri ketiga pasangan I Wayan Mudita-Ni Nyoman Wi dyastuti ini mengatakan, dia membuat karya tari berjudul “Secret of Life” untuk ujian akhirnya di ISI. Menurutnya, karya tari itu menggambarkan kehidupan seorang geisha, yang dalam bahasa Jepang berarti seniman tradisional. Namum, kebanyakan orang mengkonotasikan geisha sebagai gadis penghibur. Eva pun bercerita, dia mengambil tema geisha karena ingin menggambarkan tentang sisi kehidupan positif seorang geisha. 4 Baca Eva... di Hal. 11
Layanan Umum (BLU) tipe B. Siapa yang akan mengisi jabatan tersebut, kabarnya akan dipastikan lewat mutasi di Pemkab Bangli beberapa waktu mendatang. Perdebatan panjang sempat mewarnai pengusulan tiga wadir tersebut. 4 Baca Ranperda... di Hal. 11
Hari Ini, Tipikor Jembrana Periksa Legislator
Negara, DenPost Made Sueca Antara, salah seorang anggota DPRD Jembrana yang terlibat dalam kasus penyalahgunaan BBM bersubsidi, rencananya diperiksa Unit III Tipikor Polres Jembrana, Minggu (10/8) hari ini. Pemeriksaan Sueca sebagai saksi pemilik UD SM di Banjar Tembles, Desa Penyaringan, dengan tersangka Kepala Dinas Perindagkop Jembrana. Pemeriksaan ini untuk melengkapi berkas yang
sebelumnya dikembalikan (P19) oleh Kejaksaan Negeri (kejari) Negara. Kasatreskrim Polres Jembrana, AKP Gusti Made Sudarma Putra, Sabtu (9/8) membenarkan jajarannya akan memeriksa Sueca Antara. Menurut dia, sejatinya pemeriksaan dijad walkan Sabtu lalu. Namun, lantaran yang bersangkutan menyampaikan berhalangan hadir, pemeriksaan baru bisa dilaksanakan Minggu ini. 4 Baca Periksa... di Hal. 11
Kembalikan Fasilitas, Mantan Dewan Ditenggat Seminggu Adik Bupati Geredeg Diplot Ketua DPRD
Amlapura, DenPost Sekretariat Dewan Karang asem memastikan pelantikan anggota DPRD yang baru akan dilaksanakan 15 Agustus mendatang. Karena masa bakti legislator yang lama segera berakhir, Setwan memberi tenggat atau batas waktu satu minggu untuk mengembalikan fasilitas kendaraan dinas yang hingga saat ini masih digunakan. Hal itu diutarakan Sekwan, I Nengah Sumidia, Sabtu (9/8). “Ketentuannya, kendaraan
dinas harus dikembalikan per masa berakhirnya tugas. Namun, ketentuan tidak bisa dimaknai secara kaku. Kan tak mungkin setelah acara pemberhentian mereka pulang jalan kaki. Kami ada toleransilah seminggu,’’ tegasnya. Di DPRD Karangasem, fasilitas kendaraan diberikan ke unsur pimpinan Dewan, ketua dan sekretaris komisi, ketua badan kehormatan, ketua badan legeslasi dan ketua-ketua fraksi.
Semuanya menyatakan siap mengembalikan sesuai ke tentuan perundang-udangan yang berlaku. ‘’Ya...kami pasti taat aturan,’’ ujar Ketua Komisi B, Nyoman Oka Antara, yang dalam pileg lalu mencoba “naik kelas” bertarung memperebutkan kursi di DPRD Bali. Mendekati hari H pelantikan legislator baru, sejumlah persiapan ternyata belum sepenuhnya rampung. Untuk urusan pakaian misalnya, hingga kemarin
belum datang. Sumidia me ngatakan baju pelantikan direncanakan diterima legislator yang baru, Senin (11/8) besok. Kalaupun molor, paling lambat pada saat gladi bersih sehari sebelum pelantikan. ‘’Persiapan pelantikan sudah 90 persen,’’ cetusnya. Untuk acara pelantikan tersebut, Sumidia juga me ngaku sudah bersurat ke parpol yang menempatkan wakilnya di DPRD Karangasem. 4 Baca Kembalikan... di Hal. 11
DenPost/sustrawan
Nengah Sumidia
Lagi, Jalan di Tabanan Minta Korban
Dua Bus Nyemplung Got, Truk Minuman Terguling
DenPost/gagah
C. 2248
DenPost/dewa sanjaya
BONGKAR - KPU Badung saat melakukan pembongkaran sejumlah kotak suara pilpres sesuai penetapan MK, Sabtu (9/8) di gudang KPU Badung, Jalan Kebo Iwa, Denpasar.
nyemplung ke got - Salah satu di antara dua bus yang jatuh ke got di utara Restoran Soka Indah, Soka Kelod, Desa Antap, Selemadeg, Sabtu (9/8). Pada hari yang sama, truk Fuso Mitsubishi juga jatuh terguling di jalan utara Setra Samsam, Kerambitan.
JALANAN di Tabanan seakan tak pernah kenyang minta korban. Sabtu (9/8) kemarin terjadi dua kecelakaan yang melibatkan empat kendaraan di dua lokasi berbeda. Meski kerusakan cukup parah, tidak ada jiwa melayang dalam insiden tersebut. Seperti apa peristiwa kemarin itu?
Kecelakaan pertama menimpa mobil Mitsubishi L-300 pikap DK 9935 UH yang dikemudikan Wayan Gede Budiana. Mobil ini lepas kendali (out of control) di jalur Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di Dusun Soka Kelod, Desa Antap, Kecamatan Selemadeg. Begitu lepas kendali, pikap tersebut juga tertabrak dua bus, dan mengakibatkan salah satu dari kedua bus itu jatuh ke got di pinggir jalan utara Restoran Soka Indah. Lakalantas yang terjadi pada dini hari sekitar pukul 03.00 itu, menurut saksi-saksi dan para sopir kendaraan yang terlibat, bermula ketika pikap meluncur dari jurusan Gilimanuk ke Denpasar. Setibanya di TKP, saat jalan tanjakan menikung ke kiri, laju pikap tiba-tiba oleng dengan mengambil jalur ke kanan. Posisinya melintang hingga melewati marka as jalan. 4 Baca Dua Bus... di Hal. 11