HARIAN PORTIBI DNP

Page 3

JUMAT 12 MEI 2017 15 SYA’BAN1438 H

HALAMAN

3

Harian PORTIBI DNP

Mahasiswa Diminta Siapkan Diri Hadapi Perekonomian Global MEDAN (Portibi DNP): Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU, Ramli mengatakan, inovasi sangat penting dalam menjawab tantangan ekonomi global. Maka dari itu, setiap mahasiswa harus mempersiapkan diri untuk menghadapi perekonomian global yang kerap fluktuasi. Dikatakannya, menjawab tantangan ekonomi global saat ini, harus dengan berbagai inovasi. Pengetahuan dan pemahaman sangat dibutuhkan untuk bekal diri mahasiswa., Rabu(10/5). Dikatakannya, sebelumnya FE USU mengadakan seminar umum BRI University Day di Aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis di Universitas Sumatera Utara. Dalam kegiatan tersebut, Pemimpin Cabang Medan Putri Hijau, Amal menjabarkan peluang mahasiswa untuk berkarier dalam dunia perbankan khususnya Bank BRI sangat terbuka luas.Dikatakannya perbankan membuka peluang sebesarbesarnya bagi fresh graduate untuk mengembangkan karier dalam dunia perbankan.P07

Erwin Narto S.Pd Ketua Yayasan Hang Tuah Belawan yang Baru MEDAN (Portibi DNP): Untuk memberi penyegaran dalam Organisasi Yayasan Hang Tuah Cabang Belawan Ketua Umum Pengurus Pusat Yayasan Hang Tuah (YHT) Laksamana muda (Purn) TNI Amri Huseini melaksanakan serah terima Jabatan Ketua Pengurus Yayasan Hang Tuah Cabang Belawan dari Mayor Laut (KH/W) Laidanaria SH kepada Erwin Narto S.Pd Bertempat di Gedung SMK Pelayaran Hang Tuah Titi Papan Rabu (10/5). Dalam kesempatan tersebut Ketua Umum Pengurus Pusat YTH menyampaikan bahwa Yayasan Hang Tuah kedepannya harus mampu menciptakan anak anak didik yang berkualitas baik secara ilmu, budi pekerti dan fisik serta unggul dalam hal disiplin. Untuk itu Beliau meminta kepada Ketua YHT Cabang Belawan yang baru untuk bekerja lebih keras lagi bersama dengan pengurus dan Kepala sekolah agar generasi yang dihasilkan dari Sekolah Sekolah YHT Cabang Belawan nantinya dapat bersaing dengan sekolah lain yang ada di Sumatera Utara khususnya Kota Medan. Selesai Kegiatan Ketua umum pengurus Pusat YHT beserta anggota Pengawas YHT Laksamana Muda (Purn) TNI Bambang Wahyudi, dan Anggota Pembina Bid. Umum YHT Laksamana Pertama (Purn) TNI Rosehan Chaidir, meninjau gedung dan fasilitas SMK Pelayaran Hang Tuah yang baru saja selesai dibangun. Kegiatan itu juga dihadiri oleh Anggota Pengawas Cabang Belawan YHT Ny. Teti Roberth, dan para Pengurus, Karyawan serta para Kepala Sekolah Yayasan Hang Tuah Cabang Belawan.P08

ist

Salahsatu spanduk yang menerima siswa baru di jalan HM said Medan, Selasa (9/5/2017)

Rekrut Calon Siswa Baru

Sekolah Swasta Mulai Pamerkan Fasilitas dengan Spanduk MEDAN (Portibi DNP) : Menjelang datangnya penerimaan siswa baru tahun pengajaran 2017/2018, sejumlah sekolah swasta mulai kembali melakukan perekrutan agar mau mendaftar dan dididik menjadi siswanya. Bahkan dalam upaya perekrutan itu, ada sejumlah sekolah swasta baik itu sekolah SD, SMP, maupun SMK atau pun mulai melakukan promosinya ke masyarakat luas. Berdasarkan pantauan, Selasa (9/5/2017) salahsatu strategi dari pihak sekolah untuk merangsang calon siswa barunya yakni dengan cara memasang sejumlah spanduk maupun baliho disetiap lokasi yang dianggap strategis. Dalam meransang para calon siswa barunya, pihak sekolah memamerkan sejumlah kelebihannya/ keunggulan yang dimilikinya mulai dari kualitas para pendidiknya, akreditasi sekolah termasuk segala fasilitas yang dimiliki sekolah tersebut. "Kalau mau musim masuk ajaran siswa baru banyak sekali sekolah swasta yang masang spanduk-spanduk di pinggir jalan," terang salahseorang warga, F Simanjuntak saat ditanya di Jalan HM Said Medan, Selasa (9/5/2017) sore. Masih dikatakannya, yang sering membuat masyarakat tergiur yakni dengan banyaknya fasilitas yang dimiliki sekolah tersebut, seperti miliki ruang komputer, laboratorium serta kursus bahasa asing yang dinilai tidak dimiliki oleh sekolah-sekolah yang lainnya. Sementara itu salahseorang pengajar di salahsatu sekolah SMP swasta yang ada di Jalan Yos Sudarso Medan, Drs Sariadi mengaku pemasangan spanduk untuk merasang para calon siswa barunya itu merupakan hal yang wajar saja. " Kalau pasang spanduk biar ada yang daftar masuk ke sekolah kita itu lumrah dan sudah biasa dilakukan oleh pihak sekolah manapun saja, " katanya mengakhiri.P07

Mahasiswa Unpab Ikuti ToT Satgas Antinarkoba MEDAN (Portibi DNP) : Sebanyak 35 mahasiswa Universitas Pembangunan Panca Budi (Unpab) mengikuti Training of Trainer (ToT) Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di ruang seminar Gedung A, Kampus Tamaddun Mandiri, Jalan Gatot Subroto km 4,5, Medan, kemarin. Rektor III Unpab Samrin SE MM saat membuka kegiatan terebut mengatakan, peserta yang mengikuti ToT nantinya akan menjadi Satuan Gerakan Mahasiswa (Satgas) Aliansi Relawan Perguruan Tinggi Antipenyalahgunaan Narkoba (Artipena) Unpab. “Adik-adik mahasiswa yang mengikuti ToT ini harus mengusai P4GN. Sebab peserta nantinya akan menjadi Satgas Antinarkoba yang harus mampu menjelaskan bahaya narkoba kepada mahasiswa dan masyarakat,” kata Samrin yang juga menjabat Ketua Bidang Organisasi Artipena Sumut. Koordinator Satgas Artipena Unpab M Erwin Radityo SH MKn dalam paparannya mengatakan, secara geografis, Indonesia yang berbentuk kepulauan menjadi peluang besar bagi mafia narkotika untuk memerluas jaringannya. Apalagi mengingat penduduk Indonesia yang besar juga menjadi pangsa besar di wilayah ASEAN. Buktinya sampai lini terbawah saat ini sudah terkontaminasi oleh narkotika dan obatan-obatan berbehaya (narkotika). Sedangkan mahasiswa merupakan pasar potensial bagi jaringan pengedar narkoba. “Indonesia sudah menjadi pangsa pasar peredaran narkoba internasional. Ada lebih dari 5 juta anak muda menjadi penyalahguna narkoba. Bahkan ada sekitar 30-40 anak muda Indonesia yang meninggal per hari akibat penyalahgunaan narkotika,” kata Erwin. Ditambahkannya, narkoba sangat berbahaya, dan sekarang ini begitu meluasnya peredaran barang haram tersebut. Karenanya, mahasiswa harus menyadari bahaya penyalahgunaan narkoba dan harus ikut mengawasi, mencegah dan memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkoba terutama di lingkungan kampus dan keluarga masing masing,” tandas Sekertaris Bidang Organisasi Artipenas Sumut ini. Dalam kegiatan tersebut, juga berbicara Roro Rian Agustin SSos MSP dari Satnarkoba Polrestabes Medan. Roro mengulas Pengetahuan Dasar Adiksi Konseling dan Rehabilitasi Pecandu Narkoba.P07

Gubernur Erry Dukung YKI Sosialisasi Deteksi Dini Kanker Judika dan Regina akan Meriahkan Paskah Oikumene Kota Medan MEDAN (Portibi DNP) : Perayaan Paskah Oikumene Kota Medan Tahun 2017 akan dimeriahkan dengan penampilan dua artis ibu kota jebolan Indonesia Idol, Judika dan Regina. Kedua penyanyi yang memiliki suara emas ini akan menghibur ribuan jemaat yang berasal dari Apratur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemko Medan bersama masyarakat Kota Medan yang beragama Kristiani di acara puncak Perayaan Paskah Oikumene di Medan Internasional Convention Center (MICC) Jalan Gagak Hitam Medan, Selasa (16/5). Demikian terungkap ketika Ketua Panitia Paskah Oikumene 2017 Pemko Medan, Hanna Lore Simanjuntak didampingi Marihot Tampubolon (Penasehat), Albon Sidauruk (Wakil Ketua) Maslen Simarmata (Sekretaris Umum), Gloria Gultom ( Bidang Dokumentasi), serta Wanroe Malau (Bidang Publikasi) ketika beraudiensi dengan Wakil Wali Kota Medan, Ir Akhyar Nasution MsI di Balai Kota Medan, Selasa (9/5). Guna memeriahkan Perayaan paskah Oikumene ini, Hanna Lore yang juga menjabat sebagai Kadis Sosial Kota Medan ini menjelaskan, pihak panitia sudah melakukan sosialisasi ke gereja - gereja sekaligus mengundang jemaat untuk hadir. Di samping itu sebelum melaksanakan acara puncak, panitia juga akan melaksanakan kegiatan sosial berupam pemberian bantuan kepada sejumlah pantia asuhan. “Kegiatan sosial ini akan kita laksanakan, Sabtu (13/5). Semoga bantuan yang kita berikan ini akan memberikan manfaat bagi anak-anak panti asuhan,” kata Hanna. Mantan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Medan

FOTO BERSAMA : Wakil Wali Kota Medan, Ir Akhyar Nasution MsI menyempatkan foto bersama usai menerima audiensi Ketua Panitia Paskah Oikumene 2017 Pemko Medan, Hanna Lore Simanjuntak didampingi Marihot Tampubolon (Penasehat), Albon Sidauruk (Wakil Ketua) Maslen Simarmata (Sekretaris Umum), Gloria Gultom ( Bidang Dokumentasi), serta Wanroe Malau (Bidang Publikasi) di Balai Kota Medan, Selasa (9/5).

itu selanjutnya mengungkapkan, puncak Perayaan Paskah Oikumene akan dilakukan tiga sesi yakni pra ibadah, ibadah dan hiburan. “Sebagai pengkhotbah kita akan menghadirkan Uskup Agung, Mgr Dr AB Sinaga OFM Cap,” jelasnya. Menurut Hanna, Perayaan Paskah Oikumene akan dihadiri ribuan jemaat yang berasal dari perwakilan gereja, masyarakat dan ASN Pemko Medan yang beragama Kristiani. “Di samping beribadah, melalui Perayaan Paskah ini kita ingin meningkatkan tali persaudaraan sehingga tercipata rasa kebersamaanm yang cukup kuat diantara kita,” ungkapnya. Wakil Wali Kota Medan, Ir Akhyar Nasution MSi sangat mengapresiasi dan menyambut baik digealrnya Perayaan Paskah Oikumene Kota Medan ini. Dia berharap perayaan ini

bisa memberikan manfaat sekaligus meningkatkan rasa keimanan para jemaat, khususnya warga dan ASN Pemko Medan yang beragama Kristiani. “Perayaan Paskah ini murni untuk ibadah sekaligus dalam rangka pembinaan umat. Oleh sebab itu Pemko Medan mendukung sepenuhnya kegiatan ini. Saya juga berharap agar panitia benar-benar melakukan efisiensi waktu agar jemaat tidak merasa jenuh menunggu rangkaian kegiatan yang disajikan. Kita ingin Perayaan Paskah tahun ini harus berlangsung khidmat," kata Akhyar. Usai Panitia Paskah Oikumene Kota Medan, Wakil Wali Kota di tempat yang sama juga menerima audiensi dari Dekan Fakuktas Teknik Universitas Katolik Santo Thomas (Unika St Thomas), Nicolaus Simamora. Kehadiran Dekan FT Unika ini guna mem-

beritahuan sekaligus mengundang Wakil Wali Kota menghadiri seminar tentang kegempaan di Hotel Danau Toba, Jumat (19/5). Dijelaskan Simamora, seminar ini akan menghadirikan sejumlah pembicara dari Jakarta, Australia dan Malaysia. "Tujuan seminar yang bertema, Gempa Sumut, Resiko dan Antisipasinya, ini digelar untuk mensosialisasikan kepada semua pihak agar dapat mengantisipasi jika terjadi gempa,” jelas Simamora. Akhyar sangat mengapresiasi digealrnya seminar tersebut. Sebab, saat ini wilayah Sumut khususnya sekitar Kota Medan menjadi pusat gempa. Ditambah lagi Kota Medan terus berkembang dengan gedung - gedung bertingkat. “Tentunya kita berharap melalui seminar ini, warga bisa mengantisipasi jika terjadi gempa yang terjadi tiba-tiba,” harap Wakil Wali kota. P15

MEDAN (Portibi DNP) : Gubernur Sumatera Utara (Sumut) HT Erry Nuradi mengatakan bahwa penyakit kanker merupakan pembunuh terbesar manusia setelah jantung. Karenanya masyarakat harus diberikan pemahaman pentingnya deteksi dini tentang bahaya dan penanganannya. Hal tersebut disampaikan Gubernur saat menerima audiensi Yayasan Kanker Indonesia (YKI) yang dihadiri Ketua YKI Sumut Evi Diana Erry Nuradi bersama Sekretaris YKI Sumut T Ibnu serta sejumlah pengurus lainnya di ruang kerja Gubernur, Senin (9/5). Terkait deteksi dini penyakit kanker, Gubernur mengapresiasi dan mendukung upaya YKI dalam memberikan perhatiannya untuk mensosialisasikan bahaya penyakit ini kepada masyarakat luas. Apalagi saat ini, banyak yang penanganannya terkesan sudah terlambat karena kurangnya informasi sejak dini sebelum tahap yang membahayakan. "Karena banyak sekali kasus, penyakit kanker terdeteksi setelah mencapai stadium tinggi, empat atau lima. Tentunya ini sudah sangat sulit untuk diobati," ujar Gubernur. Dengan demikian lanjut Gubernur, sosialisasi yang dilakukan YKI kepada masyarakat setidaknya dapat membantu agar penyakit kanker bisa diketahui dan ditangani sejak awal sehingga masih memungkinkan untuk diobati. "Karena itulah fungisi YKI ini juga akan memberikan sosialisasi. Berharap agar bagaimana masyarakat kita benarbenar terinformasi dengan baik tentang apa yang menjadi penyebab dan bagaimana cara mengatasinya," jelasnya. Dirinya juga menyampaikan terimakasih kepada YKI yang terus memberikan dukungan dan dorongan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut. Guberur juga menyampaikan kesiapan pemerintah yang dipimpinnya memberikan dukungan baik dalam bentuk kegiatan sosialisasi di dinas kesehatan maupun hak lain yang dibutuhkan. "Oleh karena itu, Pemprov harus men-

dukung semua kegiatan yang bersifat sosial kemasyarakatan, apalagi kegiatan YKI ini sangat membantu walaupun tidak dalam sisi pengobatannya, preventifnya, sosialisasinya tentang bahaya penyakit kanker," kata Erry. Dengan sosialisasi ini harap Gubernur, YKI bisa bermanfaat bagi banyak orang dan bisa menekan angka kematian yang disebabkan penyakit kanker. Sementara Sekretaris YKI Sumut T Ibnu mendampingi Ketua Evi Diana Erry Nuradi mengatakan bahwa yayasan ini sudah ada di Kota Medan sejak 1998. Di mana organisasi non profit tersebut, fokus kepada langkah promotif dan preventif. Bagaimana bahaya kanker ini bisa dipahami masyarakat luas. "Jadi bagaimana kita mempromosikan supaya kanker itu, jangan sampai orang kena kanker dan tidak melakukan tindakan pemeriksaan sendiri," sebutnya. Disebutkannya bahwa YKI dalam kegiatannya juga sering melakukan penyuluhan ke daerah-daerah termasuk memberikan tindakan papsmeer gratis. Sementara untuk dananya mereka biasanya mendapat bantuan dari pihak tidak terikat. Termasuk pihaknya berharap bantuan dari Pemprov Sumut yang ditampung di APBD. "Rencananya kami ingin punya rumah singgah. Dan sekarang ini pasien-pasien kanker itu mereka biayanya cukup tinggi, sehingga terkadang kami kirim ke tempat lain," sebutnya. P05

Isra' Mi'raj Jadikan Prajurit Beriman Bertaqwa dan Dicintai Rakyat MEDAN (Portibi DNP): Kodam I/BB memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1438 H Tahun 2017 yang diikuti seluruh prajurit TNI PNS dan Persit KCK PD I BB serta Majelis Ta’lim Halimah yang dihadiri oleh Pangdam I/BB Mayjen TNI Cucu Somantri di Masjid At Taqwa Makodam I/BB Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan, pada hari Rabu (10/5). Pangdam I/BB dalam sambutannya menyampaikan memperingati Isra’ Mi’raj mengandung makna yang sangat mendalam, karena dapat dijadikan momentum untuk melakukan introspeksi sampai sejauh mana kita dapat

mengamalkan ajaran Rasullah Shalallahu Alaihi Wasallam, baik dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam lingkungan kedinasan. Isra’ Mi’raj juga merupakan wahana instrospeksi kita terhadap pengalaman ibadah sholat lima waktu, yang menjadi inti dari peringatan Isra’ Mi’raj itu sendiri. Ibadah sholat telah mengilhami kita bersikap disiplin, jujur dan bersemangat dalam menjalani kehidupan sehari-hari, termasuk dalam pelaksanaan tugas yang dilandasi dengan niat yang suci. Adapun tema Isra’ Mi’raj kali ini “Jadikan Hikma Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1348

H Tahun 2017 M untuk Meningkatkan Keimanan dan Ketaqwaan, Disiplin, Loyalitas Serta Pengabdian Prajurit Guna Terwujudnya TNI Yang Hebat, Profesional dan Dicintai Rakyat.” Tema tersebut merupakan niat dan tekad yang senantiasa harus tertanam dalam diri setiap prajurit dan PNS Kodam I/BB sebagai landasan dalam setiap pengabdian. Melalui Isra’ Mi’raj diharapkan dalam sanubari para prajurit dan PNS Kodam I/BB akan tumbuh manifestasi kualitas kehidupan beragama yang tinggi. Dalam tausiyahnya Ustad Drs. H. Amhar Nasution, MA menyampaikan

makna dari Isra’ Mi’raj yaitu tegakkanlah sholat lima waktu yang menjadi pokok utama seperti dalam al quran mengatakan apabila kamu mengerjakan sholat berarti menegakkan agama dan apabila kamu meninggalkan sholat berarti meruntuhkan agama. Kemudian memperbanyak bersyukur Allah berfirman, sesungguhnya apabila kamu banyak bersyukur akan aku tambah rezekimu dan sebaliknya apabila kamu tidak bersyukur sesungguhnya azabku amat pedih dan hadist Rasullah mengatakan barang siapa banyak bershalawat bagiku niscaya aku akan memberikan safaat diakhir kemudian.P08

Juru Bicara F-Gerindra DPRD Medan Dame Duma Sari Hutagalung :

Pemko Medan Wajib Lindungi Masyarakat Konsumsi Makanan Halal MEDAN (Portibi DNP) : Juru Bicara Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Medanl Dame Duma Sari Hutagalung menilai, praktik perdagangan kurang sehat juga masih perlu diawasi dengan sebaikbaiknya. Sebab masih ditemukan perdagangan yang melanggar peraturan perundang-undangan khususnya di kota Medan. Hal itu dilakukan melalui penipuan pada label atau iklan pangan yang tidak jujur yang dapat berakibat buruk terhadap perkembangan kesehatan manusia, tandas anggota dewan yang duduk di Komisi C ini. "Informasi pada label pangan sangat

diperlukan masyarakat kota Medan agar dapat menentukan pilihan tepat dan akurat sebelum membeli atau mengonsusmsi pangan tersebut,"ujar Dame di gedung dewan Jalan Kapten Maulana Lubis Medan kemaren. Perlindungan secara batiniah, menurut Dame Duma juga perlu diberikan kepada masyarakat, terutama yang beragama Islam. Perlindungan tersebut yakni dengan kepastian produk makanan dan minuman yang halal. Dikatakan Dame, kesadaran masyarakat untuk

mengkonsumsi makanan atau minuman yang dijamin kehalalannya cukup tinggi. Untuk itu, Pemerintah Kota (Pemko) Medan berkewajiban melindungi masyarakat akan konsumsi makanan halal. Pemerintah telah mengesahkan undang-undang No.33 tahun 2014 tentang jaminan produk halal. Secara normatif, Undang-Undang Dasar (UUD) 1945 adalah payung hukum terhadap penormaan bagi pemerintah untuk melindungi masyarakat akan tersedianya produk halal tersebut, ungkap Dame Duma. Karenanya Kota Medan sudah seharusnya memiliki Perda tentang pengawasan serta jaminan produk halal dan higienis, demi melindungi masyarakat dari berbagai produk yang tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku,"papar Dame Duma.P06

Raih Medali Naional

Siswa/i Global Prima Siap Bertarung di Kompetisi WMI Vietnam Juli 2017 MEDAN (Portibi DNP): Setelah berhasil meraih medali tingkat Nasional, siswa/i Sekolah Global Prima Medan akan melaju ke World Mathematics Invitational (WMI) pada 2017 mendatang. Koordinator Global Prima Medan Dr Willy Tanjaya SH SKom menyatakan sangat bangga atas prestasi anak didiknya pada kejuaraan WMI. Willy Tanjaya juga mendorong siswanya, agar lebih giat lagi berlatih bersama guru pembimbing, Sehingga, pada saat bertanding nantinya mampu memberikan yang terbaik untuk Sekolah Global Prima Medan. "Suatu kebanggaan yang telah ditorehkan oleh siswa/i Global Prima Medan di tahun 2017 ini. Anak-anak mampu menyisihkan lebih dari 2000 siswa/i yang berkompetisi di ajang WMI 2017,"kata doktor muda ini kepada wartawan, Kamis(11/5)di Medan. Pria yang tercatat dan mendapatkan rekor dari Rekor Museum Rekor Indonesia (Muri) ini juga menyatakan, bahwa keberhasilan siswa/i ini tidak terlepas dari bimbingan para guru-guru Global Prima yang sudah bekerja keras, mempersiapkan anak-anak untuk berkompetisi. Begitu juga dengan para Kepala Sekolah (SD, SMP, SMA) saat ini juga

sudah mempersiapkan serta membekali anak – anak, untuk kompetisi di Vietnam bulan Juli 2017 mendatang. Dalam meraih prestasi, kata tokoh pendidikan ini, para guru Global Prima, tiada henti membimbing siswa-siswinya untuk terus berpacu mengukir prestasi. Sekolah, kata Willy Tanjaya, akan selalu memberikan dukungan penuh siswa yang mau berprestasi. Pihaknya akan mengapresiasi keinginan muridnya untuk berprestasi hingga ke luar negeri sekali pun. Siswa peraih juara di babak semifinal yang akan mengikuti kejuaraan WMI tingkat Internasional adalah Yoganesha dengan medali Gold, Raissa Margaret Gracia Panjaitan dengan medali Gold, Covenant Elshaloom Lingga dengan medali Bronze, Lucky Exaudi Sihaloho dengan medali Silver, Athala Ginting dengan medali Silver, Boris Sanjaya Siregar dengan medali Silver, Jayanti dengan medali Gold, Fitri Ramadhani dengan medali Gold, Luthfiah Alferaningrum dengan medali Gold, Raihanah Zahra Damanik dengan medali Silver, Tiara Suci Ramadhani dengan medali Silver, Audrey Fabianisa dengan medali Gold, Rivaldi Lubis dengan medali Gold dan Reynaldo dengan medali Silver.P07


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.