Kantor Urusan Internasional dan Kemitraan
Edisi Kedua Tahun 2015
Mahasiswa S3 Michigan State University, Amerika Serikat Study Visit di PPs UNY
Penyambutan mahasiswa S3 MSU: Pimpinan PPs UNY, dosen MSU, mahasiswa program doktoral MSU dan mahasiswa PPs UNY seusai acara penyambutan.
P
rogram Pascasarjana UNY mendapat kehormatan menerima kunjungan dari delegasi Michigan State University (MSU), USA. Kunjungan yang bertajuk Fellowship to Enhance Global Understanding to Indonesia 2015 tersebut berlangsung 14 – 22 Juni 2015. Kegiatan tersebut merupakan lanjutan kegiatan pada tahun 2013 dan realisasi program kerjasama ketika delegasi Rektor UNY ke MSU pada tahun 2014. Para rombongan yang terdiri dari 19 mahasiswa S3 the College of Education, MSU tersebut didampingi oleh Prof. Lynn Paine, the Director and Assistant Dean for the Office of International Studies in Education (OISE) dan Associate Professor of Teacher Education, Laura Apol, Ph.D. Serangkaian kegiatan akademis dan budaya pun digelar untuk menggali pengetahuan dari kedua universitas. Acara penyambutan secara resmi digelar di Aula PPs UNY pada Senin, 15 Juni 2015. Prof. Dr. Zuhdan Kun Prasetyo, M.Ed. selaku Direktur PPs UNY menyambut hangat para delegasi dari MSU. Kegiatan semacam ini menjadi penguatan kerjasama internasional antar kedua universitas baik dari segi akademik maupun budaya. “Program ini sangat bagus dikembangkan ke depannya. UNY dan khususnya PPs UNY dapat mengadopsi program ini untuk diterapkan dengan universitas lain di luar negeri serta sebagai cara mengirim para mahasiswa untuk mendapat pengalaman internasional” tambahnya.
UNY dan khususnya PPs UNY dapat mengadopsi program ini untuk diterapkan dengan universitas lain di luar negeri serta sebagai cara mengirim para mahasiswa untuk mendapat pengalaman internasional” tambahnya.
Prof. Suwarsih Madya, Ph.D. turut memberikan kuliah singkat kepada para mahasiswa MSU untuk membuka wawasan para mahasiswa MSU tentang pendidikan guru di Indonesa. Para delegasi MSU juga tertarik untuk mengenal lebih jauh sistem pendidikan di Indonesia. Mereka pun mengunjungi beberapa sekolah yang mewakili kriteria yang diinginkan. Enam sekolah di Yogyakarta yang dikunjungi di antaranya, SD Muhammadiyah Condong Catur, SMK N 1 Depok, SD Model, SD Gungan Wukirsari, SMA N 9 Yogyakarta, dan SLB Yogyakarta. Tidak hanya sistem pendidikan formal yang menarik bagi mereka, tetapi juga sistem pendidikan non formal. Sistem pendidikan di pesantren menjadi salah satu pilihannya yakni Pondok Pesantren Pabelan, Mungkid, Magelang. Kunjungan akademik juga dilakukan ke tiga fakultas yang ada di UNY yaitu, FMIPA, FIP, dan FBS. Di ketiga fakultas tersebut, para mahasiswa menggali tentang kurikulum pengajaran sampai fasilitas penunjang pendidikan. Para delegasi MSU juga mengunjungi dua pusat studi di UGM yaitu, Pusat Studi Keamanan & Perdamaian dan Pusat Studi Agama dan Lintas Budaya. Selain itu, para mahasiswa juga mengikuti seminar yang bertemakan pendidikan di Indonesia. (shinta)