Harga Eceran: Rp3.000
Lagu Indonesia Raya Tiga Stanza Diberlakukan Secara Nasional JAKARTA (Antara): Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengatakan lagu Indonesia Raya tiga stanza akan diberlakukan secara nasional. “Sekarang, kami masih meminta pertimbangan berbagai pihak terutama pelaku karena akan diberlakukan secara nasional,” ujar Muhadjir seusai mengikuti upacara Lanjut ke hal A2 kol. 3
Demi Kebenaran Dan Keadilan
WASPADA Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947. Pendiri: H. Mohd. Said (1905 - 1995), Hj. Ani Idrus (1918 - 1999) ISSN: 0215-3017
SELASA, Pahing 19 September 2017/28 Zulhijjah 1438 H
No: 25758 Tahun Ke-70
Terbit 20 Halaman
Terduga Teroris Ditangkap Jelang Kedatangan Jokowi CIREBON (Waspada): Polisi menangkap terduga teroris menjelang kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Bandara Cakrabuana, Cirebon, Jawa Barat, Senin (18/9) sekira pukul 14:30 WIB. Terduga teroris berinisial IM ,31, warga Majalengka membawa sejumlah barang berbahaya. Disinyalir IM akan beraksi seorang diri (lone wolf ) menyerang petugas. Lanjut ke hal A2 kol. 1
Pasukan Keamanan Arab Di Belakang Pelaksanaan Haji Laporan H Dedi Sahputra Dari Makkah
Waspada/H Dedi Sahputra/C
PARA tentara keamanan di Masjidil Haram sedang melakukan apel. Pasukan yang tidak dilengkapi senjata apapun ini memiliki peran besar bagi lancarnya pelaksanaan ibadah haji tahun ini.
MUSIM haji 2017 memasuki penghujung yang Alhamdulillah berlangsung lancar tanpa insiden. Sekitar separuh jamaah haji Indonesia telah kembali ke Tanah Air dengan selamat. Sementara jamaah haji gelombang kedua mulai bergerak ke Madinah sejak kemarin. Adalah pasukan keamanan pemerintah Arab Saudi yang merupakan pihak di balik kelancaran pelaksanaan ibadah haji tahun ini. Satu sumber menyebutkan pemerintah Arab Saudi menurunkan lebih dari 100 ribu pasukan keamanan untuk melindungi 3 juta jamaah dari seluruh dunia yang melaksanakan ibadah haji tahun ini. Lanjut ke hal A2 kol. 1
Waspada/Irianto/B
JAMAAH haji Kloter 11 menuju bus yang disediakan panitia haji di KNIA.
Kloter 11 Mendarat Mulus DELISERDANG ( Waspada): Pesawat Garuda Indonesia (GA 3211) yang mengangkut 390 jamaah haji tergabung dalam Kloter 11 tiba mendarat dengan mulus di Terminal Kargo Kualanamu International Airport (KNIA), Senin (18/9) pukul 03:42. Pantauan Waspada, sesuai jadwal jamaah Kloter 11 asal Debarkasi Medan ini mendarat pukul 03:35. Saat di KNIA, para jamaah selanjutnya bergegas dengan dibantu petugas
menaiki bus pariwisata. Kloter 11 ini terdiri dari 379 orang dari Kab.Deliserdang, 2 orang dari Kab.Tapanuli Tengah,1 orang dari Kota Medan, 3 orang petugas haji daerah dan 4 orang dari petugas haji pusat. Selanjutnya, sekira pukul 04:45 rombongan jamaah haji bergerak dari KNIA menuju Asrama Haji Medan dengan sejumlah bus pariwisata dan iring-iringan petugas. (cir/B)
Demokrat Optimis,PAN Ke JR Saragih 22 Orang Diamankan Dalam Penyerangan Kantor LBH JAKARTA (Antara): Petugas Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Timur mengamankan 22 orang terkait penyerangan massa di Kantor Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta pada Senin (18/9) dinihari. “Sementara yang diamankan 22 orang, kami lakukan pemeriksaan,” kata Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal
Polisi Idham Azis di Jakarta, Senin (18/9). Idham menuturkan bahwa petugas kepolisian mengamankan sejumlah anggota kelompok lantaran diduga merusak fasilitas umum termasuk kendaraan operasional Polri. Dia mengatakan polisi belum menetapkan tersangka terhadap orang yang diamankan karena menunggu peme-
riksaan 1x24 jam. Terkait isu seminar PKI di LBH Jakarta, Idham menegaskan hal itu tidak dan masyarakat hanya menerima informasi sepihak. Idham menjelaskan kronologis kericuhan berawal saat kelompok warga dari luar berusaha merangsek ke Kantor LBH Jakarta. Lanjut ke hal A2 kol. 6
MEDAN (Waspada): Setelah menjalani proses, akhirnya DPW PAN Sumut merekomendasikan dua nama masing-masing JR Saragih dan Edy Rahmayadi untuk menjadi calon Gubernur Sumatera Utara 2018 kepada DPP PAN di Jakarta.
Uang Suap Bupati Batubara Diberikan Bertahap Tiga Kali
Menanggapi hal ini, Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Sumatera Utara Tahan Manahan Panggabean mengatakan Partai Demokrat menyerahkan sepenuhnya kepada PAN. “Semua ini kan masih proses dan PAN memiliki pertimbangan tersendiri. Dengan adanya rekomendasi ini, kami yakin PAN akan bersatu dengan Demokrat untuk membangun Sumatera Utara. Dengan direkomendasikan bapak JR Saragih oleh PAN Sumatera Utara ke DPP PAN ini menjadi kehormatan buat Demokrat, dan bila ada calon lain yang ada dari PAN maka ini merupakan hasil dari demokrasi yang ada di Indonesia,” ujar Manahan, Senin (18/9). Lanjut ke hal A2 kol. 1
JAKARTA (Antara): Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyebutkan uang suap Rp4 miliar yang diduga diterima Bupati Batubara OK Arya Zulkarnain diberikan secara bertahap dalam tiga kali. “Diduga penyerahan Rp4 miliar dari kontraktor Maringan Situmorang (MAS) dilakukan tiga kali secara bertahap dalam rentang waktu Mei
sampai Agustus 2017,” kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta, Senin (18/9). Dalam kasus itu, KPK menetapkan lima tersangka dugaan tindak pidana korupsi suap terkait dengan pekerjaan pembangunan infrastruktur di Kabupaten Batubara Tahun Anggaran 2017. Diduga sebagai pihak penerima, yaitu Bupati Batubara
OK Arya Zulkarnain (OKA), Kepala Dinas PUPR Pemkab Batubara Helman Herdady (HH), dan pemilik dealer mobil Sujendi Tarsono (STR) alias Ayen. Kemudian diduga sebagai pihak pemberi, yakni dua kontraktor masing-masing Maringan Situmorang (MAS) dan Syaiful Azhar (SAZ). Lanjut ke hal A2 kol. 6
2 Pengungsi Rohingya Tewas Terinjak Gajah
Antara
PETUGAS menggunakan “water cannon” untuk membubarkan massa yang mengepung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI ) di kawasan Diponegoro, Jakarta, Senin (18/9) dini hari.
COX’S BAZAR, Bangladesh (Antara): Gajah liar menginjak dua pengungsi Rohingya yang sudah tua sampai tewas saat mereka tertidur di bawah selembar plastik di dekat hutan Bangladesh, ungkap kepolisian pada Senin (18/9) waktu setempat. Insiden itu terjadi di pinggiran kamp pengungsi Kutupalong di Distrik Cox’s Bazar, tempat puluhan ribu warga Rohingya mendirikan tempat perlindungan darurat sejak melarikan diri dari aksi kekerasan di seluruh perbatasan Myanmar. “Kami dapat mengonfirmasi bahwa dua orang telah tewas akibat serangan gajah liar,” ujar kepala kepolisian lokal Abul Khaer kepada AFP, seraya menambahkan bahwa korban adalah warga sipil Rohingya. Lebih dari 410.000 warga Rohingya telah tiba di Bangladesh sejak meletusnya aksi kekerasan baru pada 25 Agustus di negara bagian Rakhine paling barat Myanmar. Sebagian besar pengungsi yang baru tiba berkemah di tempat terbuka atau di pinggiran jalan, tempat mereka menyerbu truk bantuan makanan dan pasokan lain yang sangat dibutuhkan. (AFP)
Antara
BANJIR LANDA SERGEI: Beberapa orang mengevakuasi anggota keluarga mereka yang sakit sambil menerobos banjir, di Desa Sukadamai, Sergei, Senin (18/9). Ratusan rumah di daerah tersebut terendam banjir, akibat meluapnya aliran Sungai Belutu dan Bedagai.
Pasal ‘Sapu Jagat’ UU Pemilu Kembali Digugat
Tak Penuhi Panggilan KPK, Setnov Operasi Jantung
BANDA ACEH (Waspada): UU Pemilu Nomor 7/2017 tentang pemilihan umum kembali digugat. Kali ini gugatan dilayangkan oleh masingmasing ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kab/ Kota di Aceh ke Mahkamah Konstitusi. Namun para penggugat melayangkannya secara personal alias tidak membawa lembaga KIP. Mereka menilai Pasal 557 dan 571 huruf (d) UU Pemilu sebagai pasal ‘sapu jagat’. Sebab munculnya pasal itu secara keseluruhan memangkas
JAKARTA (Waspada): Ketua DPR RI yang juga Umum Partai Golkar Setya Novanto tidak memenuhi panggilan KPK Senin atas alasan sakit. Setelah sebelumnya dirawat di RS Siloam, Setnov dipindah ke RS Premiere Jatinegara. Pantauan di lokasi, salah satu orang yang membesuk Setnov adalah kakak kandungnya yakni Setyo Lelono. Dia mengungkapkan adiknya
tahapan penyelenggaraan Pilkada di Aceh. Komisioner KIP Aceh Hendra Fauzi yang terlebih dahulu mengajukan gugatan menjelaskan, dalam Pasal 557 ayat 2 disebutkan bahwa kelembagaan penyelenggara Pemilu di Aceh sebagaimana dimaksud pada ayat 1 wajib mendasarkan pengaturannya berdasarkan UU Pemilu. “Ini yang kita anggap pasal sapu jagat yang akan mencabut satu kesatuan sistem regulasi di Aceh,” katanya dalam jumpa pers di salah satu wa-
rung kopi di Banda Aceh, Senin (18/9). Ia melanjutkan, hal itu juga memengaruhi penerapan hubungan hirarki antara KIP dan Panwaslih di semua tingkatan di Aceh dengan KPU dan Bawaslu. Perbedaan itu di antaranya, struktur kelembagaan. KIP pada periode pertama sampai hari ini dibawah Net/merdeka.com
Lanjut ke hal A2 kol. 6
PENGUNGSI Muslim Rohingya berlindung dari hujan.
BPOM Keluarkan Pernyataan Bahaya PCC
Al Bayan
Momentum Hijrah Muharam Oleh Dirja Hasibuan TIDAK terasa tahun telah berganti, usia bertambah. Ingatkah empat belas abad yang lalu ketika Rasulullah SAW melakukan perjalanan berat dari Makkah menuju Madinah. Berjalan dengan penuh kewaspadaan dan kehati-hatian dengan niat dan keyakinan yang teguh Rasulullah SAW berhasil sampai di kota Madinah. Madinah menjadi pelabuhan dakwah Rasulullah SAW yang menghantarkan kejayaan Islam. Dari Madinah Islam melebarkan sayapnya hingga ke penjuru dunia. Semua Rasulullah SAW lakukan demi syiar Islam. Ini salah satu hikmah hijrah Rasulullah SAW. Sehingga sahabat Umar bin Khattab ra. bersama sepakat dengan para sahabat memonumenkan hijirah Rasulullah SAW
Lanjut ke hal A2 kol. 4
waspadamedan.com
informasi pelanggan
Waspada Daily
082165933310
Info Iklan: 081370328259
mengalami penyumbatan 80 persen pada jantungnya sehingga harus dilakukan pemasangan ring berjumlah dua buah. “Kondisi jantungnya penyumbatan 80 persen, sehingga dilakukan tindakan pemasangan 2 ring,” kata Setyo Lelono di RS Premiere Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (18/9). Setyo mengatakan, adiknya selesai menjalani operasi
Waspada/Ist
GUBSU HT Erry Nuradi melantik Evi Diana Sitorus sebagai Ketua YKI Sumut di aula Martabe kantor Gubsu di Medan, Senin (18/9).
8,2 Juta Penderita Kanker Meninggal Setiap Tahun MEDAN (Waspada): Jumlah penderita kanker setia tahun mengalami peningkatan yang signifikan. Diperkirakan 8,2 juta orang meninggal setiap tahunnya akibat kanker di seluruh dunia. Angka ini akan terus me-
ningkat jika tidak dilakukan upaya pencegahan. Oleh karena itu diharapkan Yayasan Kanker Indonesia ( YKI) Sumut dapat Lanjut ke hal A2 kol. 4
JAKARTA (Antara): Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menyatakan keprihatinan dan meminta semua pihak untuk bekerja sama menyelesaikan permasalahan kejadian di Kendari terkait adanya korban setelah mengonsumsi produk tablet yang mencantumkan tulisan “PCC”. Kepala Badan POM RI Penny K. Lukito menyatakan bahwa tablet PCC yang dikonsumsi korban di Kendari adalah produk ilegal yang tidak pernah terdaftar di Badan POM sebagai obat. “Hal itu berarti tablet tersebut tidak boleh dikonsumsi oleh siapa pun,” tegas Penny dalam siaran pers di Jakarta, Senin (18/9). Berdasarkan hasil uji laboratorium Badan POM RI, terdapat 2 jenis tablet PCC yang berbeda kandu-ngannya yang dikonsumsi korban. Pertama mengandung Parasetamol, Carisoprodol, dan Cafein. Kedua mengandung tiga zat tersebut ditambah Tramadol. Paracetamol baik sebagai sediaan tunggal maupun kombinasi bersama Cafein saat ini masih diperbolehkan untuk penggunaan terapi. Sementara Carisoprodol merupakan bahan baku obat yang memberi efek relaksasi otot dengan efek samping sedatif dan euforia. Pada dosis yang lebih tinggi dari dosis terapi, Carisoprodol dapat menyebabkan kejang dan halusinasi, serta efek lainnya yang membahayakan kesehatan hingga kematian. Lanjut ke hal A2 kol. 1
sekitar pukul 10.30 WIB tadi. Setelah dioperasi Setnov langsung dibawa ke ruang Intensive Cardiologi Care Unit (ICCU). Mengenai berapa lama waktu perawatan, hal itu menurutnya tergantung kondisi Setnov. Jika kondisi Setnov masih lemah, bisa dirawat hingga 3 hari. “Recovery kan tergantung kondisi adik saya ya, kalau kondisi nya lemah kan bisa 2 sampai 3 hari. Selain itu kan akan diadakan (pemeriksaan) di ginjalnya kan,” ucapnya. Lanjut ke hal A2 kol. 6
Ada-ada Saja Bersihkan Mata Dengan Pisau SEORANG cukur di Chengdung, China, menerapkan teknik kuno membersihkan matanya dengan pisau. Meski cara tersebut berlaku pada zaman dahulu, beberapa orang menilai cara ini sangat Lanjut ke hal A2 kol. 3
Serampang - Sepertinya belum ada yang jaleh - He...he...he...