Waspada, senin 9 desember 2013

Page 1

Harga Eceran Rp2.500,-

BNN Sita Sabu Senilai Rp2,5 M

Waspada/Rasudin Sihotang

PETUGAS BNN (bersebo) menggiring tersangka.

TANJUNGBALAI (Waspada): Badan Narkotika Nasional (BNN) Pusat bekerjasama dengan Sat Narkoba Polres Tanjungbalai menyita sabu seberat 2,5 Kg atau senilai Rp2,5 miliar dalam satu penggerebekan, Minggu (8/12) siang. Lanjut ke hal A2 kol. 2

Demi Kebenaran Dan Keadilan

WASPADA

ISSN: 0215-3017

BANGKOK, Thailand (AP): PM Yingluck (foto) Minggu mengusulkan dilakukannya satu referendum umum mengenai usul para pemrotes anti-pemerintah agar mayoritas rakyat memutuskan nasibnya. Dia juga menyarankan agar dilakukan satu pemilihan

Terbit 24 Halaman

Lanjut ke hal A2 kol. 6

Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947. Pendiri: H. Mohd. Said (1905 - 1995), Hj. Ani Idrus (1918 - 1999)

SENIN, Pahing, 9 Desember 2013/5 Syafar 1435 H

No: 24425 Tahun Ke-67

Nasib Yingluck Di Tangan Rakyat

Aparat KNIA Sita Ribuan Ekstasi BERINGIN (Deliserdang): Petugas Avsec Kualanamu International Airport (KNIA) menyita puluhan ribu butir pil ekstasi di Terminal Kargo, Sabtu (7/12) malam. Informasi Waspada himpun Sabtu malam hingga Minggu (7-8-12) , keberhasilan itu berkat ketelitian salah satu petugas Avsec di Terminal Kargo, yang curiga dengan delapan bal seberat 20 kg yang tidak diketahui isinya saat diperiksa di X-Ray. Lalu, petugas Avsec berkoordinasi dengan salah seorang petugas dari kepolisian Pos Bandara Kualanamu.

Setelah dibuka, isinya puluhan ribu butir ekstasi yang rencananya akan diterbangkan menuju Banjarmasin dengan pesawat GA 181. Bukti pengiriman barang itu dicampur dengan sejumlah barang bermerek tupperware. Tertulis Sip BCA Medan. To DN Banjarmasin. Penerima H. Arbain, pertokoan Pasar Lilin Raya nomor HP 087816392882. Sementara si pengirim tertera Tk.

Sinar Jl. SM Raja nomor HP 082150500045.Barang bukti diboyong ke Mapolsek Beringin, kemudian dibawa ke Mapolres Deliserdang, guna pengembangan. Catatan Waspada, temuan ini terbesar di penghujung tahun 2013. Pertama saat KNIA dioperasikan, pihak Bea Cukai menyita 10 Kg sabu. Kapolres Deliserdang AKBP Dicky Patrianegara, SH, SIK melalui Kasat Narkoba AKP Achiruddin Hasibuan, ketika itu membenarkan. “Benar kita menyita sabu dan tersangkanya masih dalam pengembangan.(m16/c02/a07)

DPRD Proses Pemakzulan Bupati Karo KABANJAHE (Waspada): Panitia hak angket DPRD Karo untuk memakzulkan Bupati Karo Kena Ukur Karo Jambi Surbakti, berdasarkan tuntutan massa dibentuk, Sabtu (7/12) dinihari. Panitia beranggotakan 27 orang, anggota DPRD Karo diketuai Frans Dante Ginting, wakil ketua Siti Aminah br Peranginangin, Edi Ulina Ginting dan Bantuan Purba. “Panitia hak angket ini

akan menyelidiki sejauh mana kebijakan pemerintah yang melanggar peraturan dan perundangan yang ada,” kata Ketua DPRD Karo, Effendi Sinukaban didampingi wakilnya Ferianta Purba dan Onasis Sitepu, usai sidang paripurna penggunaan hak angket kepada Waspada, Sabtu (7/12) dinihari. Panitia ini akan menyampaikan hasil penyelidikan ke sidang selanjutnya untuk me-

ngetahui langkah yang akan dilakukan DPRD. Jika temuan berkaitan dengan pidana, diserahkan kepada kepolisian. “Kalau ada kesalahan dan pelanggaran yang ditemukan terkait penyalahgunaan wewenang, DPRD akan menyampaikannya ke Mahkamah Agung. Kerjasama ke berbagai pihak juga akan dijalin untuk menjaga keakuratan penyelidikan ini,” katanya. Lanjut ke hal A2 kol. 1

Tujuh Anggota OKP Jadi Tersangka

Yusril Mahendra Capres PBB

Gn. Marapi Tanggap Darurat Erupsi Meletus Sinabung Diperpanjang

MEDAN (Waspada): Kapolresta Medan Kombes Pol Nico Afinta Karokaro, SIK, SH, MH menegaskan, 7 anggota OKP yang melakukan penganiayaan terhadap anggota Sat Lantas dan pengrusakan Pos Lantas di Jl. Raden Saleh, ditetapkan menjadi tersangka. Ke 7 orang yang jadi tersangka TG, 21, warga Jl. Jamin Ginting Gang Jeruk Medan Tuntungan, M, 19, warga Jl. Pelita II Medan Perjuangan, TS, 18, warga Jl. Pelita II Medan Perjuangan, EES, 21, warga Nagori Desa Tani, Kec. Silou Kahean Simalungun, LS, 22, warga Jl. Lembaga Permasyarakatan,

SURABAYA( Antara): Ketua Majelis Syuro Dewan Pimpinan Pusat Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra mendeklarasikan diri sebagai calon presiden RI periode 20142019 di hadapan ratusan kadernya di Surabaya, Minggu (8/12). “Ini merupakan amanat dan saya harus siap menjalankannya meski sangat berat. Apalagi sudah ada banyak komponen yang sebenarnya sejak lama mendorong saya maju dan sepakat berjuang bersama-sama,” ujarnya ketika ditemui usai deklarasi di Halaman JX Internasional Surabaya. Lanjut ke hal A2 kol. 6

Waspada/Andi Nasution

BUKITTINGGI (Antara): Gunung Marapi yang berada antara Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten Agam, Sumatera Barat, pada Minggu (8/12) pagi meletus, kata Petugas Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kota Bukittinggi, Warseno. “Letusan yang terjadi sekitar pukul 10:10 WIB tersebut mengeluarkan asap kelabu tebal setinggi 350 meter dari puncak gunung mengarah ke Timur Laut,” kata Warseno di Bukittinggi, Minggu. Saat ini status Gunung

BARANG bukti ekstasi ditaksir seberat 20 kilogram saat disita di Mapolres Deliserdang.

Lanjut ke hal A2 kol. 6

Gang Aries, Desa Tanjung Gusta Deliserdang, AND, 21, warga Jl. Berdikari Padangbulan dan CS, 22, warga Jl. Pinus Raya II, Perumnas Simalingkar. “7 Orang menjadi tersangka dari 36 orang yang diamankan terkait kerusuhan yang dilakukan puluhan anggota OKP, Sabtu (7/12) sore,” kata Nico, didampingi Kasat Reskrim Kompol Jean Calvijn Simanjuntak dan Kasat Intelkam Kompol Faisal Napitupulu, Minggu (8/12) sore. Menurut Nico, selain 7 orang ditetapkan sebagai

Lanjut ke hal A2 kol. 1

Al Bayan

Nelson Mandela Oleh Tgk. H. Ameer Hamzah Dia memang bukan muslim, tetapi nilai-nilai Islam universal melekat pada dirinya. Ia pejuang hak asasi manusia, pemaaf, kasih sayang, pelindung kaum minoritas, termasuk umat Islam. Dan sangat wajar bila masyarakat dunia kehilangan seorang yang sangat dikagumi. (Ismail Petersen) ‘TAHUN 1999, saya sebagai sastrawan muda Aceh berkenalan dengan sastrawan Melayu Afrika Selatan Mr Ismail Petersen di Johor Baru Malaysia. Kami sama-sama diundang Panitia Pertemuan Sastrawan Dunia Melayu/ Nusantara. Ismail Petersen adalah tokoh masyarakat Melayu dari Cape Town, Afrika Selatan. Walaupun beliau lahir di sana bahasa Melayunya masih sangat lancar. Menurut pengakuannya, beliau berdarah Indonesia, sebab kakeknya berasal dari Bugis. Lanjut ke hal A2 kol. 6

KABANJAHE (Waspada): Aktivitas gunung Sinabung di Kab. Karo hingga saat ini masih tinggi. Hal itu ditandai dengan berfluktuatifnya gempa-gempa dan kembali erupsi pada Minggu (8/12). Untuk itu Pemkab Karo memperpanjang masa tanggap darurat dari 8 Desember hingga 21 Desember 2013. Sedangkan warga dari 21 desa dan 2 dusun yang berada di sekitar Gunung Sinabung diungsikan. Koordinator Media Centre Posko Utama Tanggap Darurat erupsi Gunung Sinabung , Drs Jhonson Tarigan mengatakan,

perpanjangan status tanggap darurat erupsi Gunung Sinabung melalui surat penetapan nomor : 261/326/Bakesabang/ 2013,tertanggal 8 Desember 2013, ditanda tangani Bupati Karo DR (HC)Kena UkurKaro Jambi Surbakti. Penetapan SK dibuat berdasarkan rekomendasi surat Badan Geologi Kementerian Energi Sumber Daya Mineral RI Nomor: 2910/45/BGL.V/2013 tanggal 6 Desember 2013 , perihal evaluasi status kegiatan Awas (Level IV) Gunung Sinabung tanggal 29 November

Lanjut ke hal A2 kol. 7

Amien Rais Kepada Waspada

Ada-ada Saja

Cita-cita Reformasi Kandas Akibat Perilaku Pemimpin Buruk

‘Kucing Setan’ Jalani Tes Psikologi

MEDAN (Waspada): Reformasi yang sudah berjalan 15 tahun belum berhasil membawa perubahan bangsa ini ke arah yang lebih baik. Untuk itu, cita-cita reformasi telah kandas akibat perilaku buruk para pemimpin bangsa ini. ‘’Untungnya saya sering membaca Alquran sehingga saya tidak frustrasi,’’ kata mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah yang juga tokoh reformasi Prof Dr Amien Rais, MA, kepada Waspada seusai menghadiri Milad Muhammadiyah ke-104 H di Medan. Acara Milad diadakan di Gedung Serbaguna Jl. Williem Iskandar, Minggu (8/12). Ketua MPR RI periode 2004-2009 ini mengaku tidak frustasi meski cita-cita reformasi yang digulirnya bersama aktivis kandas. ‘’Para nabi saja mendapat tolakan yang luar biasa dari umatnya ketika mengajarkan kebaikan. Apalagi kita-kita ini. Maka dari itu saya tidak frustrasi,’’ kata pendiri PAN ini menanggapi pertanyaan bagaimana perasaannya melihat cita-cita reformasi yang kandas itu. Menurut Amien, setidaknya ada tiga hal yang menyebabkan reformasi itu kandas. Yakni, penegakan hukum yang lemah, dominasi asing pada perekonomian dan politik uang. Lanjut ke hal A2 kol. 3

SEEKOR kucing terpaksa menjalani tes psikologi setelah dianggap meneror satu desa di kawasan Cornwall, Inggris. Kucing bernama Shiny ini dianggap meresahkan karena telah menyerang warga dan

Lanjut ke hal A2 kol. 7

Serampang Waspada/Rizky Rayanda

MANTAN Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof DR HM Amien Rais memberikan infak pembangunan Gedung Muhammadiyah dalam acara Milad Muhammadiyah ke104 H di gedung Serbaguna Jln. Williem Iskandar Medan, Minggu (8/12).

- Buang badan kayak kiper Barca - He...he...he...


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.