Prakiraan Cuaca Senin (28/12) Medan 24-320C
Berastagi 18-28 0C
R. Prapat 24-320C
Parapat 19-29 0C
P. Siantar 21-300C
Sibolga 22-32 0C Hujan guntur
Berawan
BMKG Polonia
WASPADA Demi Kebenaran Dan Keadilan
http://epaper.waspadamedan.com
SENIN, Kliwon, 28 Desember 2009/11 Muharram 1431 H
LPI Rekomendasikan Reshuffle 10 Menteri JAKARTA (Waspada): Berdasarkan hasil kajiannya, Lembaga Pemilih Indonesia (LPI) melansir rapor pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)-Boediono tahun 2009. Meski pemerintah baru berjalan dua bulan, LPI memastikan program 100 hari telah gagal. “Kami merekomendasikan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk mereshuffle sepuluh dari 34 menteri,” kata Direktur LPI yang juga pengamat politik Universitas Indonesia Boni Hargens di kediaman mantan Menko Perekonomian Rizal Ramli, Jakarta, Minggu (27/12). Sepuluh menteri tersebut, yakni Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Radjasa, Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri Perdagangan Marie Elka Pangestu, Menteri Perhubungan Freddy Numberi, Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar, Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih Menteri Komunikasi dan Informasi Tifatul Sembiring, Menteri Riset dan Teknologi Suharna Surapranata,dan Menteri Negara Pemberdayaan Aparatur Negara EE Mangindaan. Kesepuluh menteri itu, mendapat skor dalam rentang 5,5 sampai 5,95. Kritikan paling tajam ditujukan untuk Tifatul dan Patrialis. “Mereka berapor merah,” tegas dia sembari merinci satu persatu hasil kajian LPI. Tifatul, dalam kajian LPI mendapat skor 5,5. Kontroversi RPP Penyadapan, menjadi faktor utama jebloknya nilai dia. “Menkominfo tidak punya kewenangan mengesahkan RPP ini sebagai payung hukum bagi (penyadapan) KPK. Kalau dipaksakan, ini memperlihatkan kompetensinya diragukan, ujarnya.
Lanjut ke hal 2 kol. 3
PT Perkebunan Sumut Disatroni Perampok Bersenpi Tiga Satpam Disekap, Dua Brandkas Dilarikan MEDAN (Waspada): Kantor PT Perkebunan Sumut di Jalan Djamin Ginting KM 13 Medan, disatroni kawanan perampok ber senjata api (senpi) dan senjata tajam, Minggu (27/12) dinihari. Dalam peristiwa tersebut, tiga orang Satpam, seorang diantaranya bernama Saptono Marjono, 27, yang pada saat itu sedang berjaga disekap. Perampok juga melarikan dua unit brandkas dari ruang kasir kantor perkebunan tersebut dan tiga unit handpone milik para satpam Kapoltabes Medan Kombes Pol Drs Imam Margono yang turun ke lokasi kejadian ketika dikonfirmasi mengatakan, pelaku diperkirakan berjumlah enam orang mengendarai mobil yang belum diketahui jenisnya. “Para pelaku memang sempat menggondol dua unit brandkas. Namun brandkas-brandkas tersebut isinya kosong. Yang tersimpan disitu hanya surat-surat.
Lanjut ke hal 2 kol. 3
BACA DI HALAMAN DALAM Orang Memeluk Islam Paling Beruntung Orang yang memeluk Islam atau muallaf adalah orangorang pilihan Allah SWT. 11
Ancaman Banjir Dan Longsor Akhir Tahun Akhir tahun 2009, peluang banjir dan longsor masih mengancam warga Sumut. Hal tersebut berkaitan meningkatnya curah di pesisir barat Sumut. 9
Manajemen Pendidikan Tentukan Mutu Lulusan Faktor manajemen pendidikan sangat berperan dalam meningkatkan mutu lulusan sekolah, di samping faktor lain yang menunjang peningkatan mutu lulusan seperti guru maupun sarana dan prasarana sekolah. 10
Penggelapan 6 Truk Sawit Gagal Sat Intelkam Polres Asahan berhasil menggagalkan penggelapan enam truk sawit milik PTPN III Kebun Bandarselamat di salah satu warung kopi tepatnya di Simpang RGM wilayah Desa Pulaumaria, Kec. Simpangempat, Kab. Asahan. 18
Mobil Terbalik Di Jalinsum P. Siantar-Medan
Dua Tewas Dan 5 Luka-luka
Akibat pecah ban, mobil Suzuki Carry BK 976 TE terbalik di Jalan Lintas Pematangsiantar-Medan, km 18-19, Nagori Dolok Kahean, Kec. Tapian Dolok, Kab. Simalungun mengakibatkan dua tewas dan lima luka. 19
Terindikasi Tidak Fair
Walikota Subussalam Diminta Tunda SK Pilkades 29 Desa Diindikasi adanya temuan sejumlah kecurangan dalam penyelenggaraan pemilihan kepala desa (pilkades) di beberapa desa yang serentak digelar di 29 desa se-Penko Subussalam, sejumlah kalangan minta Walikota Subussalam menunda penerbitan Surat Keputusan (SK) hingga pelantikan Kades terpilih. 23
Harga Gula Di Medan Rp13.000 Harga gula pasir di Medan terus meningkat atau sudah mencapai Rp13.000 per kg, sementara itu belum ada tindakan apa pun dari pemerintah provinsi untuk menekan harga gula itu. 16
Stabilitas Finansial Vs Perbaikan Iklim Oleh Edy Sahputra Sitepu, SE, MSi
Opini - 12
Bila Pembantu Mudik Oleh Rosihan Anwar
Opini - 13
No: 23012 Tahun Ke-63
Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947 Pendiri : H. Mohd. Said (1905 - 1995) Hj. Ani Idrus (1918 - 1999) ISSN: 0215-3017
Terbit 24 Halaman
Harga Eceran: Rp 2.500,-
Aceh Utara Banjir, Ribuan Rumah Terendam MATANG KULI, Aceh Utara (Waspada): Sedikitnya 18 desa di Kec. Matang Kuli, Aceh Utara dilanda banjir. Akibatnya, warga panik dan kalang kabut menyelamatkan diri dan harta benda ke lokasi yang dianggap aman. Sedangkan, Pemkab Aceh Utara belum melakukan sesuatu. Demikian dilaporkan Minggu(27/12). Pantauan Waspada, Minggu (27/12) sekitar pukul 05:00 pagi, banjir kiriman kembali melanda kecamatan itu, ribuan rumah terendam. Ketinggian air rata-rata mencapai pinggang orang dewasa. Sementara di Kec. Simpang Kramat tercatat 16 desa dilanda banjir. Jadi sebanyak 34 desa di Kab. Aceh Utara dilanda banjir. “Banjir ini akibat luapan air dari Krueng Keureuto. Selain itu, disebabkan saluran buangan Exxon Mobil yang sudah terlalu kotor. Sejak damai, saluran tersebut tidak pernah dibersihkan. Untuk mengatasi banjir, Pemkab Aceh Utara tidak mampu berbuat apa-apa,” kata Jafaruddin, 46, warga Desa Teumpok Barat. Lanjut ke hal 2 kol. 5
Antara
EVAKUASI KORBAN BANJIR ACEH: Dua warga korban banjir terpaksa dievakuasi dengan perahu di Desa Meunasah Hagu Kecamatan Matang Kuli Aceh Utara Provinsi Aceh, Minggu (27/12). Banjir bandang yang terjadi satu hari sebelumnya merendam 13 Desa di Kecamatan Simpang Kramat Aceh Utara, meluas hingga merendam Kecamatan Matang Kuli, dan Kecamatan Blang Mangat Kota Lhokseumawe
Presiden Risau Khawatir Munculnya Perilaku Kasar Dan Kekerasan JAKARTA (Antara): Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) merisaukan merebaknya perilaku fitnah dan penyebaran berita bohong yang semakin muncul akhir-akhir ini. Dalam sambutan pada peringatan Natal Bersama Ting-
kat Nasional 2009 di Jakarta Convention Center, Minggu
(27/12)malam, Presiden menyampaikan keprihatinan terhadap fenomena sosial dan politik yang menurut dia merusak sendi-sendi kehidu-pan bernegara tersebut. “Saya menyampaikan keprihatinan atas sejumlah
fenomena sosial politik yang muncul akhir-akhir ini yang saya nilai merusak sendi-sendi kehidupan kita, tiada lain munculnya sejumlah tabiat dan perilaku berdasarkan fitnah, berita-berita bohong dan fiksi, daripada fakta dan
Lanjut ke hal 2 kol. 1
kebebasan mereka. “Semua tabiat itu sudah melampaui batas kemampuan yang dapat diterima dasar moral, etika, dan budi pekerti yang semuanya menjadi ajaran utama agama,” ujarnya. Lanjut ke hal 2 kol. 1
Buku Membongkar Gurita Cikeas Silahkan Beredar
Pria Nigeria Hebohkan AS Anak Bankir DETROIT, Michigan (AP): Seorang pria Nigeria berusia 23 tahun yang mengaku punya hubungan dengan salah satu kelompok teroris Sabtu (Minggu 27/12 WIB) menghadapi tuduhan berusaha menghancurkan satu pesawat yang terbang menuju Detroit. Peristiwa itu hanya satu bulan setelah ayah pemuda itu memperingatkan para pejabat AS tentang kekhawatirannya mengenai keyakinan agama putranya. Tersangka dinyatakan telah menerima pelatihan dan instruksi dari kelompok teroris di Yaman, demikian menurut pejabat penegak hukum yang tak ingin namanya disebutkan karena penyelidikan masih terus dilakukan. Sebagian penumpang pesawat yang melakukan penerbangan Sabtu merasa adanya sejumlah risiko menghadapi serangan menakutkan. Mereka diberitahu bahwa aturan baru AS mencegah mereka meninggalkan kursi mulai satu jam sebelum mendarat. Departemen Kehakiman menuduh Umar Farouk Abdulmutallab benar-benar berkeinginan untuk menghancurkan satu pesawat dan bahwa dia telah menempatkan satu bahan yang dapat menghancurkan di dalam pesawat. Hakim Distrik AS Paul Borman membacakan tuduhan untuk Abdulmutallab dalam satu temu pers di Pusat Medis Universitas Michigan di Ann Arbor, Michigan, di mana dia menjalani perawatan karena mengalami luka bakar.
kebenaran,” tuturnya. Selain merebaknya fitnah dan berita bohong, Presiden juga mengkhawatirkan munculnya perilaku kasar dan suasana kekerasan yang dilakukan oleh sejumlah elemen masyarakat dalam mengekspresikan
Ketua DPR: Buku Itu Hanya Fitnah Pada SBY
Antara
PERAYAAN NATAL BERSAMA: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Wapres Boediono memberikan salam saat tiba di lokasi Perayaan Natal Bersama tingkat Nasional tahun 2009 di Balai Sidang, Jakarta, Minggu (27/12).
PBNU: Haram Tidaknya Infotainment Dilihat Dari Isi Din: Jangan Jadikan Ajang Fitnah JAKARTA (Antara): Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Hasyim Muzadi mengatakan, hukum haram atau tidaknya tayangan infotainment ditentukan oleh isi atau kontennya. “Infotainment sebagai kerangka program acara dinilai menurut isinya, karena yang bisa dihukumi adalah isi atau kontennya. Kalau isinya gosip, adu domba, mengaduk-aduk ketenteraman keluarga, pasti dilarang agama,” kata Hasyim di Jakarta, Minggu(27/12). Munas Alim Ulama NU di Surabaya pada 2006 juga
mengharamkan infotainment yang kontennya berupa gosip, fitnah dan rumor. Dikatakannya, ulama NU tidak mempermasalahkan tayangan infotainment yang positif dan mendidik. “Sungguh indah kalau infotainment berisi pendidikan keluarga sakinah, pendidikan prestisius dan sebagainya,” katanya. Sayangnya, lanjut Hasyim, tayangan infotainment saat ini lebih mementingkan bisnis, lebih dikendalikan kekuatan uang, daripada aspek pembangunan moral bangsa.
“Belum merupakan media enlightment (pencerahan) menuju pembangunan karakter,” katanya. Dikatakannya, kebebasan yang dianut infotainment belum memiliki standarisasi keseimbangan antara hak dan tanggung jawab. “Sehingga susah dibedakan antara democracy dengan democrazy, dan pendapat pun mengikuti pendapatan,” katanya. Mengingat dampak negatif media dan tayangan yang
Lanjut ke hal 2 kol. 7
Artis ‘Latah’ Di Ajang Pilkada
JAKARTA Waspada): Sekretaris Jendral Partai Demokrat Amir Syamsuddin menilai buku Membongkar Gurita Cikeas di Balik Skandal Bank Century” karangan George Yunus Aditjondro tak perlu ditarik dari pasaran. Hal itu menurutnya tidak penting di era kebebasan berekspresi saat ini. Apalagi, ia menilai isi buku tersebut tidak sedahsyat yang digembar-gemborkan. Amir mengatakan, juga tidak ada hal yang perlu dikhawatirkan dalam isi buku tersebut dan tidak ada sesuatu yang perlu dipersoalkan. “Kalau saya cenderung mengharapkan buku itu ja-
ngan ditarik. Kenapa? Ternyata buku itu sampah tidak sesuai judul dengan isi,” kata Amir ketika dihubungi, Minggu (27/12) di Jakarta. Ia mengatakan setelah membaca isi buku tersebut, tak satu paragraf pun yang menjelaskan yang di balik skandal Bank Century. Menurut Amir, semua hal-hal yang diangkat di buku tersebut juga kutipan dari berbagai sumber yang kesahihannya tidak pernah teruji. Amir menenggarai kabar adanya penarikan buku tersebut merupakan isu yang
Lanjut ke hal 2 kol. 5
Robin Hood Muncul Di Las Vegas SEORANG penjudi kelas kakap asal Las Vegas, Amerika Serikat mengubah citranya menjadi penolong ala Robin Hood. Penjudi misterius ini memilih orang-orang yang akan dibantu dengan bertaruh di meja judi. Seperti dikutip dari laman Telegraph, pasangan Kurt dan Megan Kegler telah dibantu penjudi yang merahasiakan jati dirinya. Pasangan Kegler sebelumnya ditimpa musibah karena anaknya yang berusia tiga tahun, Madison divonis tumor otak. Demi menyembuhkan anak semata wayang, pasangan ini terlilit utang US$35.000 (Rp 331,5 juta). Seorang asing lalu menelefon handphone Kegler di kediaman mereka di Detroit. Telefon itu membuat keduanya tak kuasa meneteskan air mata. Penelefon misterius itu mengaku seorang penjudi kakap di Las Vegas yang memilih keluarga ini untuk dimenangkan di meja judi. “Kalian terpilih. Kalian akan terbang ke Vegas dan aku akan memenangkan uang untukmu,” kata Kegler menirukan suara di ujung telefon. Sebuah limusin Rolls Royce menyambut pasangan Kegler di bandara, lalu mengantar mereka ke Palazzo Hotel. Mereka bertemu sang penjudi misterius, yang merogoh kantong sendiri. Penolongnya mengeluarkan ribuan dolar sebelum memenangkan permainan kartu. Setelah memperoleh US$35.000, penolong misterius memberikan kantong berisi ribuan koin untuk ditukar
SUKSES yang diraih Rano Karno artis tersebut mudah-mudahan bisa menjadi Wakil Bupati Tangerang mendongkrak perolehan suara dan Dede Yusuf menjabat Wakil ‘jagoan’ parpol tersebut Gubernur Jawa Barat, seakan memSejumlah artis yang sempat buat sejumlah artis ingin menikmati mencalonkan diri pada ajang pilkaempuknya kursi kepala daerah. da di antaranya, bintang sinetron Ironisnya, mereka tidak memDicky Chandra (kini wakil bupati perhitungkan kemampuannya di Garut), penyanyi dangdut Ayu bidang politik dan berinteraksi langSoraya (calon wakil walikota Tegal), sung dengan masyarakat. Beberapa Primus Yustisio (calon wakil bupati artis yang diketahui belum pernah Subang), Saiful Jamil (calon wakil Waspada/Dok. Waspada/Dok. berkiprah di dunia politik, terlihat walikota Serang). Marissa Haque ‘latah’ mengajukan diri sebagai Ayu Azhari Waspada/Dok. Kemudian, komedian Didin Bacalon pejabat pada ajang pemilihan kepala daerah (pilkada). gito (calon wakil walikota Serang), presenter Helmy Yahya (calon Helmy Yahya Di sisi lain, ada pula partai politik yang sengaja menggandeng wakil gubernur Sumatera Selatan), Marissa Haque (calon wakil artis untuk dipasangkan dengan kadernya dalam pesta demokrasi tingkat gubernur Banten), terakhir Ayu Azhari (calon wakil bupati Sukabumi). daerah tersebut. Tujuannya mudah ditebak, yakni popularitas yang dimiliki Lanjut ke hal 2 kol. 3
Lanjut ke hal 2 kol. 5
Seramp ang erampang - Yang bahaya dibelit gurita baru menderita - He...he...he...