Waspada, senin 14 desember 2015

Page 1

Harga Eceran Rp 3.000

Demi Kebenaran Dan Keadilan

WASPADA Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947. Pendiri: H. Mohd. Said (1905 - 1995), Hj. Ani Idrus (1918 - 1999) Waspada/Zamzamy Surya/B

BADAN jalan kabupaten menuju Ponpes Darul Ihsan, Gampong Pawoh, Kec. Labuhanhaji, Aceh Selatan terputus, Minggu (13/12)

SENIN, Pahing, 14 Desember 2015/2 Rabiul Awal 1437 H z

ISSN: 0215-3017

No: 25142 Tahun Ke-68 Terbit 24 Halaman

Komentar Trump Merusak Peluang Jadi Presiden WASHINGTON, AS (Waspada): Pernyataan kontroversial yang dikeluarkan Donald Trump dan dikecam dunia larangan Muslim ke Amerika Serikat, berpotensi merusak peluangnya menjadi presiden. Pada jajak pendapat berskala nasional yang digelar Reuters/Ipsos, Lanjut ke hal A2 kol 2

Waspada/Alpin Lubis/B

Waspada/Muji Burrahman

JALAN Provinsi Ulu Pungkut di Desa Muara Saladi, Kec. Ulu Pungkut, Kab. Madina.

TNI dari Kodim 0116 Nagan Raya mengevakuasi korban banjir di Kuta Trieng, Kec. Kuala Pesisir, Minggu (13/12).

Sumut, Aceh Dilanda Bencana PANYABUNGAN (Waspada): Sumatera Utara (Sumut) dan Aceh dilanda bencana. Sumut dilanda tanah longsor sedangkan Aceh dilanda banjir yang kondisinya kian parah. Di Sumut, longsor menimbun jalan provinsi Kecamatan Ulu Pungkut, Kab. Mandailing Natal, tepatnya di Desa Muara Saladi mengakibatkan arus lalulintas lumpuh total. Informasi di lapangan, longsor terjadi Minggu (13/12) sekitar pukul. 09.00 akibat hujan deras yang melanda wilayah ini sebelumnya. Material tanah yang longsor mencapai 50 meter ditambah pepohonan. Akibatnya sejumlah kendaraan terjebak di sekitar daerah longsor. Andi Hakim, 38, salah seorang warga Ulu Pungkut yang dijumpai di lokasi mengatakan, longsor menyebabkan ruas jalan provinsi ini tak bisa dilewati, sebab selain material tanah, longsor juga diikuti pepohonan besar.

Penyebab Rendahnya Partisipasi Pemilih

Pagelaran Pilkada Tidak Semarak

“Tidak bisa lewat, kalau pun bisa hanya kendaraan roda dua, itu pun harus didorong. Kalau tidak dengan alat berat, material ini tidak bisa diangkat,” ujarnya. Pantauan di lapangan, sampai saat ini alat berat belum ada di lokasi. Hanya beberapa warga membersihkan dan mengangkat ranting kayu agar bisa dilewati kendaraan roda dua. Sedangkan longsor susulan kemungkinan akan terjadi, sebab material tanah masih berjatuhan dari atas dan tanah di lokasi ini memang labil. Kadis PU Bina Marga Provinsi Sumut melalui salah satu staf UPTD Kotanopan, Zulkifli mengatakan, pihaknya

MATARAM(Waspada): Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu Jimly Asshiddiqie mengakui rendahnya partisipasi pemilih dalam Pilkada serentak 2015. Salah satu penyebabnya adalah tidak semaraknya pagelaran pilkada.”Ini (tidak semarak) salah satu penyebab karena itu nanti kita evaluasi bagaimana menyikapinya,” kata Jimly saat Muktamar VI Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) di Mataram Nusa Tenggara Barat, Minggu (13/12). Berkaca pemilu sebelumnya, lanjut Jimly, pada pemilihan presiden dan pemilihan legislatif, termasuk pemilihan

Lanjut ke hal A2 kol 4

MKD Panggil Luhut Hari Ini JAKARTA (Waspada): Nama Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Luhut Binsar Panjaitan ikut terseret dalam kasus skandal Freeport. Dalam rekaman, antara Dirut PT FI Maroef Sjamsoedin, Ketua DPR Setya Novanto dan pengusaha Riza Chalid, nama Luhut disebut sebanyak 66 kali. Lantaran hal ini, pihak Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) akan memanggil Luhut sebagai saksi. Anggota MKD, Supratman menyatakan bahwa Luhut dijadwalkan akan menjadi saksi pada Senin (14/12). “Pemanggilan Luhut ini memang tidak terlibat dalam kasus (skandal Freeport) tapi,

ini ka-rena namanya 66 kali disebut dalam rekaman,” kata Supratman. MKD menyatakan, kehadiran Luhut nantinya bisa sangat membantu untuk penyelidikan MKD lebih lanjut. “Minimal bisa memberi spektrum dari pembicaraan-pembicaraan dalam rekaman itu,” ujarnya. Tak hanya Luhut yang akan hadir menjadi saksi di sidang MKD besok. Pengusaha Riza Chalid juga dijadwalkan akan menjadi saksi yang dihadirkan pukul 10.00 WIB. Terkait masalah ini, Luhut sebelumnya juga dengan tegas menyatakan bahwa dia siap dipanggil MKD terkait isi rekaman skandal Freeport. (vn)

Dialog PD Muhammadiyah Medan

Umat Islam Harus Membangun Kesadaran Media Global MEDAN (Waspada): Umat Islam harus membangun kesadaran tentang fungsi strategis media massa global. Dengan demikian dapat membuka jalan pembangunan media massa global yang memihak kepentingan umat Islam. Hal tersebut mencuat dalam Dialog Terbatas yang diselenggarakan Pengurus Daerah Muhammadiyah (PDM) kota Medan di sekretariat Jl. Mandala By Pass Medan, Minggu (12/12). Lanjut ke hal A2 kol 1

Waspada/Gitorolies

WAPRES Jusuf Kalla didampingi Menteri ESDM Sudirman Said serta Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dan Gubernur Aceh Zaini Abdullah serta Malik Mahmud menandatangani prasasti pada peringatan Hari Nusantara di Pelabuhan Perikanan Samudera Lampulo, Banda Aceh, Minggu (13/12).

JK: Maritim Sumber Kemakmuran Gubernur Aceh Minta Dukungan Perluasan Tiga Pelabuhan Laut BANDA ACEH (Waspada): Wakil Presiden Jusuf Kalla menyatakan pemerintahan JokowiJK bertekad mengelola sumber kekayaan kelautan dengan baik. Dia juga menegaskan pemerintah pusat akan terus melakukan penertiban terhadap pengelolaan perikanan secara ilegal. “Pengelolaan sumber kekayaan kelautan harus dikelola secara baik, karena laut salah satu sumber untuk kemakmuran,” katanya saat membuka puncak acara peringatan Hari Nusantara ke -15 di Pelabuhan Perikanan Samudera Lampulo, Banda Aceh, Minggu (13/12) di dampingi Menteri ESDM Sudirman Said, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dan Gubernur Aceh Zaini Abdullah.

Tanda Munafik Oleh: Tgk. H. Ameer Hamzah Dari Abu Hurairah ra Rasulullah bersabda: Tanda munafik itu tiga. Jika ia bicara maka ia bohong, jika berjanji, ia mengingkari janji, dan jika dipercaya, maka dia berkhianat (HR:Bukhari-Muslim). MUNAFIK adalah orang-orang yang berpura-pura beriman, tetapi hatinya kafir. Lain dimulut lain juga dihati mereka. Bila bertbicara sering berbohong, tujuan mereka untuk meraih keuntungan pribadi atau kelompoknya. Jangan cepat mempercayai mulut mereka. Begitu juga bila mereka berjanji, mereka sering tidak menepati janji. Jika dipercaya memegang urusan atau amanah, kaum munafik akan berkhianat. Golongan ini sangat dibenci oleh Allah SWT. Mereka diancam menjadi penghuni neraka .”Allah mengancam Lanjut ke hal A2 kol 1 Waspada/ist

Waspada Daily

@Harian_Waspada

Ketua DPD Berharap Guru Tidak Diperalat Politik JAKARTA (Waspada): Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman berharap guru tidak terafiliasi dengan kekuatan politik manapun. Guru harus tetap profesional sebagai pendidik. Irman menyampaikan harapannya ini saat berpidato dalam hari ulang tahun Persatuan Guru Republik Indonesia ke-70 di Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (13/12). “Guru tidak boleh terkotak-kotak ke aliran politik tertentu. PGRI harus berdiri di atas semua golongan dan menjadi mercusuar sekaligus kompak menjadi penentu arah negeri,” kata Irman. Irman menilai, peran PGRI sebagai salah satu wadah bagi guru sangat strategis. Oleh karena itu DPD, menurut Irman, menjalin kerja sama dan

MENTERI Hukum dan HAM,Yassona H. Laoly menyerahkan penghargaan kota peduli HAM kepada Pj Wali Kota Binjai Riadil Akhir Lubis.

mendukung program PGRI. “DPD mendorong kesejahteraan guru demi peningkatan pendidikan,” ujar Irman. Dorongan yang diberikan ini diharapakan Irman disertai dengan peningkatan kemampuan dan daya saing guru sendiri sebagai seorang pendidik. “Kami bangga, para guru tetap hadir dalam peringatan HUT ke-70 PGRI. Ini membuktikan apa yang dikhawatirkan oleh pemerintah pada peringatan HUT PGRI tidak terbukti. Pelaksanaan HUT PGRI ini berlangsung tertib, damai dan aman,” kata Ketua Umum PGRI, Sulistyo. Sulistyo juga mengucapkan terimakasih kepada kepala daerah yang mendukung para guru untuk hadir dalam HUT PGRI tersebut. (ccni/ant) Berita Terkait di A5

Ada-ada Saja

Binjai Raih Penghargaan Kota Peduli HAM 2015

Al Bayan

waspadamedan.com

Sebagai negara kepulauan, perairan Indonesia menyimpan banyak sumber daya yang harus dimanfaatkan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. “Selain perikanan yang berlimpah, laut Indonesia juga menyimpan potensi minyak dan gas lepas pantai, serta sumber daya mineral lainnya,” sebutnya. JK mengatakan, Hari Nusantara merupakan hari bersejarah di bidang Maritim wilayah Indonesia setelah deklarasi Djuanda 1957 tentang Batas Perairan Nasional Indonesia. “Sejak itulah Indonesia mempunyai kedaulatan wilayah perairan RI. Tanpa kedaulatan Maritim, kita tidak bisa menggunakan kekayaan laut dengan maksimal,” kata dia. Lanjut ke hal A2 kol 1

gubernur dan bupati, diakuinya riuh partai saling beradu gengsi menggaungkan calon andalannya sehingga terlihat semrawut. “Kayaknya perlu juga ini yang agak hura-hura dalam pemilukada, dimana pemilu sebagai pesta demokrasi, memang untuk pendidikan politik perlu. Cuma jangan berlebihan,” katanya. Meski demikian ia mengapresiasi pelaksanaan pilkada serentak 9 Desember 2015 dapat terlaksana dengan baik. Dari 269 daerah yang melaksanakan, sebanyak 264 daerah terlaksana dengan sukses jujur dan adil. Lanjut ke hal A2 kol 6

Rayakan Hari Pernikahan Ke-90 Tahun

BINJAI (Waspada): Kota Binjai mendapat penghargaan sebagai Kota Peduli Hak Asasi Manusia (HAM) 2015. Penghargaan diserahkan Menteri Hukum dan HAM RI, Yassona H. Laoly kepada Pj Wali Kota Binjai Riadil Akhir Lubis dalam rangkaian peringatan Hari HAM Sedunia di Graha Pengayoman, Kantor Kementerian Hukum dan HAM Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat (11/12). Menteri Hukum dan HAM, Yassona H. Laoly menuturkan Komnas HAM memiliki fungsi di antaranya sebagai pengawasan diskriminasi RAS dan etnis, serta pelanggaran HAM berat. Penghargaan kepada kabupaten/kota dapat dimaknai sebagai komitmen tinggi daerah dalam pemenuhan HAM. “Kita harapkan hari peringatan ini menjadi momentum serta refleksi sejauhmana HAM menjadi pondasi bangsa,” ujarnya.

BINJAI (Waspada): Sekjen DPP Partai Demokrat DR Hinca Panjaitan mengucapkan selamat atas perolehan suara sementara yang diraih calon wali kota dan wakil wali kota Binjai yang didukung Partai Demokrat dan PKS serta Partai Golkar. Hal itu disampaikannya langsung di Binjai, Minggu (13/12) sore di hadapan Ketua DPD Partai Demokrat Kota Binjai, HM Sazali, pengurus Golkar Sumut Drs H. Zulkarnaen D. Lubis dan calon wali kota Binjai HM Idaham SH, M.Si. Selain mengucapkan selamat, Hinca Panjaitan juga meminta semua kader Partai Demokrat tetap berdoa untuk kekondusifan kota Binjai. Menurut Hinca Panjaitan di depan ratusan kader Partai

Lanjut ke hal A2 kol 4

Lanjut ke hal A2 kol 4

Waspada/Nazelian Tanjung

SEKJEN DPP Partai Demokrat DR Hinca Panjaitan saat memberikan kata sambutan.

Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan:

SBY Ucapkan Selamat Kepada Idaham -Timbas

PERISTIWA ini mungkin jarang terjadi, di mana pasangan suami istri bisa merayakan hari jadi pernikahan hingga yang ke- 90 tahun. Tapi, itulah yang berlaku pada pasangan Karam Chand (110 tahun) dan istrinya, Kartari Chand (103 tahun). Pasangan tertua di dunia itu, merayakan hari jadi pernikahan yang ke- 90 pada Jumat(11/12). Dilansir laman Metro.co. uk, Sabtu (12/12), Karam dan Kartari merayakan hari jadi itu bersama keluarganya secara sederhana di rumah mereka Lanjut ke hal A2 kol 4

Serampang - Bencana Sumut bertubi-tubi - He... he...he...


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.