Harga Eceran Rp4.000,-
Demi Kebenaran Dan Keadilan
Karyawati Tewas Tergilas Truk Trailer BELAWAN (Waspada): Seorang karyawati perusahaan swasta tewas tergilas truk trailer di Jl. Pulau Irian KIM II Mabar, Kelurahan Mabar, Kecamatan Medan Deli, Sabtu (16/12) sekira pukul 10:55. Jasad Chindy br Tumanggor, 19, warga Jl. Mangaan I Lingkungan VIII, Kel. Mabar, Kec. Medan Deli selanjutnya dievakuasi ke RSU Dr Pirngadi Medan. Informasi diperoleh di Pos Lantas Polsek Medan Labuhan, Lanjut ke hal A2 kol. 7
WASPADA Harian Umum Nasional Terbit Sejak 11 Januari 1947. Pendiri: H. Mohd. Said (1905 - 1995), Hj. Ani Idrus (1918 - 1999) ISSN: 0215-3017
MINGGU, Legi, 17 November 2019/20 Rabiul Awal 14411 H
No: 26506 Tahun Ke-72
Terbit 16 Halaman
Tembak Mati Dua Teman Kelasnya, Siswa Di AS Tembak Kepalanya SANTA, CLARITA, AS (Waspada): Seorang siswa sekolah menembak mati dua teman kelasnya dan melukai tiga siswa lain di SMA California. Siswa itu kemudian menembak kepalanya sendiri hingga meninggal dunia pada Jumat (15/11) waktu setempat. Kantor Polisi Los Angeles menyebutkan pelaku yang beraksi tepat di hari ulang tahunnya yang ke 16, meninggal akibat luka yang dideritanya. ”Nathaniel Tennosuke Berhow, 16, siswa Saugus High School, sedang dirawat karena luka tembak di bagian kepala, ketika akhirnya meninggal akibat lukanya. Sang ibu menyaksikan kepergiannya,” kata pejabat polisi melalui pernyataan tertulis. Remaja itu sedang mengeksekusi rencana yang disengaja ketika menembak lima siswa di SMA California, kemudian mengarahkan senjata ke dirinya sendiri, ungkap polisi pada Jumat. Namun otoritas mengaku mereka tidak mempunyai petunjuk yang menjadi motif peristiwa berdarah itu. Dua dari lima siswa lainnya yang ditembak dalam serangan Kamis pagi di sekolah, yang berada di Santa Clarita itu, meninggal. “Kami tidak menemukan manifesto atau buku harian apa pun yang menceritakan soal peristiwa itu,” kata Polisi Alex Villanueva saat konferensi pers. Pelaku disebutkan identitasnya oleh penegak hukum untuk pertama kalinya pada Jumat bernama Nathaniel Tennosuke Berhow. Berhow awalnya selamat dari luka tembaknya, tetapi akhirnya meninggal di rumah sakit setempat pukul 3:32 sore waktu Los Angles, menurut kepolisian daerah. Polisi reserse berupaya menindaklanjuti petunjuk yang terkait dengan penembakan di Santa Clarita, sekitar 65 kilometer utara Los Angeles.(ant)
Tuan Guru Besilam Wafat
Waspada/Asrirais
LANGKAT (Waspada): Ulama kharismatik dan pimpinan tariqat Naksabndiah, Tuan Guru Babussalam, Syekh H. Hasyim Al-Syarwani, wafat setelah sempat menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Colombia Asia, Medan, Sabtu (16/11) sekira pukul 11:30. Ratusan warga Babusalam yang menunggu kedatangan jenazah tampak menangis haru begitu mobil ambulance yang dikawal mobil voorijder Polri tiba di halaman Menesah di Desa Besilam, Kec. Padangtualang, Kab. Langkat, sekira pukul 14:20. Jenazah pimpinan Naqsabandiah ini begitu tiba langsung diusung ke atas ruangan Menesah. Para pelayat tidak hanya dari seputar Desa Besilam, tapi juga dari luar daerah, sejak siang sampai petang tampak terus berdatangan untuk bertakziah. Menurut salah seorang jamaah tariqat Naqsabandiah yang ditemui Waspada, kondisi fisik Tuan Guru Babussalam, Syekh H. Hasim Al Sarwani, dalam enam bulan
BUPATI Langkat, Terbit Rencana PA, bersama jajarannya tampak berdoa di sisi jenazah Tuan Guru Babussalam Syekh H. Hasim Al Sarwani.
Lanjut ke hal A2 kol. 1
Polisi Buru Terduga Teroris MEDAN (Waspada): Baku tembak melibatkan Tim Densus 88 Anti-Teror dan Polda Sumut dengan sekelompok orang bersenjata diduga teroris terjadi di Kecamatan Hamparanperak, Kabupaten Deliserdang, Sabtu (16/11). Dalam baku tembak di Hamparanperak, dua terduga teroris tewas, seorang aparat kepolisian terluka. polisi juga menangkap enam terduga teroris lainnya, tiga di antaranya ditangkap di Aceh.
Dua Tewas, Enam Ditangkap Kejadian itu merupakan rentetan dari peristiwa bom bunuh diri di Mapolrestabes
Medan dilakukan RMN alias Dedek, 24, Rabu (13/11). Kapolda Sumut Irjen Pol. Agus
Andrianto dikonfirmasi mengakui dua terduga teroris tewas dalam baku tembak. “Ya, ada
baku tembak dengan anggota Densus dan anggota kita. Satu anggota terluka, dua terduga teroris meninggal dunia,” ungkap Kapoldasu kepada wartawan di RS Bhayangkara Medan
Jl. KH Wahid Hasyim Medan. Petugas yang terluka akibat baku tembak mengenai paha dan sudah mendapat perawatan di Puskesmas Kota Datar, Lanjut ke hal A2 kol. 3
Serikat Pekerja Tolak Ahok Pimpin Pertamina
Waspada/gito ap
Kapolda Sumut Irjen Pol. Agus Andrianto didampingi Kapolrestabes Medan Kombes Pol. Dadang Hartanto serta pejabat utama Poldasu, menjelaskan peristiwa baku tembak antara Densus 88 Anti-Teror dan terduga teroris, di RS Bhayangkara Medan, Sabtu (16/11).
JAKARTA (Waspada): Federasi Serikat Pekerja Pertamina Bersatu (FSPPB) menolak penempatan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di kursi direksi maupun komisaris PT Pertamina (Persero). Presiden FSPPB Arie Gumilar mengaku khawatir dengan sikap Ahok yang kerap membuat kegaduhan dan keributan, yang berujung pada bisnis dan pelayanan Pertamina ke depan. Bisnis dan pelayanan yang dimaksud adalah menyalurkan Bahan Bakar Minyak (BBM) ke seluruh daerah di Indonesia. “Semua tahu bagaimana rekam jejak, sikap, dan perilaku yang bersangkutan (Ahok) yang selalu membuat keributan dan kegaduhan dimana-mana. Bahkan seringkali berkata kotor,” ujarnya, Sabtu (16/11). Pertamina, sambung Arie, adalah salah satu BUMN strategis yang wajib menyediakan serta memastikan pasokan BBM cukup di seluruh daerah. Jika bisnis terganggu karena sikap pemimpinnya Lanjut ke hal A2 kol. 3
Empat Gempa Susulan Guncang Ambon
Pemerintah Aceh Ikut Festival Di Canberra BANDA ACEH (Waspada): Pemerintah Aceh mengikuti ajang promosi di ibukota Australia, Canbera, 16 November 2019, yaitu “Indonesia Festival 2019”. Event pameran itu dilaksanakan setiap tahun di kompleks Kedutaan Indonesia di Canbera. Festival dihadiri hampir 6000 penduduk Australia sebagai ajang promosi produk, pariwi-
AMBON (Waspada): Kota dan Pulau Ambon, Provinsi Maluku kembali diguncang empat gempa susulan dengan kekuatan bervariasi pada Sabtu (16/ 11) pagi pukul 06:02:00 WIT, mengakibatkan satu rumah warga di RT-01/RW-20 kawasan Gunung Malintang, Kebun Cengkeh, Kecamatan Sirimau, Ambon, roboh. Data diperoleh menyebutkan, rumah milik Bripka Hamka
Suat anggota Babin Kamtibmas Polsek Sirimau Polres Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease itu roboh saat terjadi dua gempa beruntun dengan magnitudo 4.5 pada pukul 06:02:00WIT, dan 3.6 pada pukul 07:30:10 WIT. “Kondisi rumah sebenarnya sudah retak-retak sejak gempa magnitudo 6,5 pada 26 September 2019 lalu, tetapi masih ditempati oleh Bribka Suad dan keluarganya,” ujar sejumlah
Jokowi menyatakan defisit keuangan perusahaan terjadi karena kesalahan pengelolaan iuran peserta mandiri. “BPJS Kesehatan siap melaksanakan perintah presiden untuk memperbaiki tata kelola terkait tunggakan iuran,” ucap Direktur Utama BPJS Kesehatan Fahmi Idris, Sabtu (16/11). Hanya saja, ia tak
berra, Crist Stell mengatakan, Festival Indonesia bertujuan memperkenalkan ragam pesona dan kekayaan budaya di Australia dari berbagai bangsa. Hal senada diungkapkan Gubernur Aceh diwakili Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan T Ahmad Dadek, mengatakan bahwa rakyat dan Pemerintah Australia telah banyak membantu rakyat Aceh untuk bangkit kembali pasca tragedi tsunami 15 tahun lalu. Dadek juga menjelaskan tentang filosofi dan perkembangan Tari Saman yang telah diakui UNESCO sebagai salah satu warisan budaya takbenda dunia dan mengundang wisatawan Australia untuk datang ke Sabang menikmati pesona alam dan budaya, seperti diving, freediving dan lainnya. Sekaligus menikmati citarasa kopi terbaik di dunia yang dihasilkan dari dataran tinggi Gayo, dan ragam kuliner juga wisata sejarah di Aceh Besar dan Banda Aceh serta sebagai obyek wisata
JAKARTA (Waspada): Simpatisan Koordinator Bela Islam (Korlabi) melaporkan Sukmawati Soekarnoputri ke Polda Metro Jaya lantaran membuat pernyataan yang membandingkan Soekarno dengan Nabi Muhammad. “Benar (Sukmawati dilaporkan),” kata Sekretaris Jenderal Korlabi, Novel Bamukminln, Sabtu (16/11). Kepolisian menerima laporan bernomor LP/7393/XI/2019/ PMJ/Dit.Reskrimum pada 15 November 2019. Dalam laporan itu, pihak pelapor yakni Ratih Puspa Nusanti. Novel mengatakan bahwa Ratih merupakan simpatisan Korlabi. Pasal yang dilaporkan yakni tentang tindak pidana penistaan agama Pasal 156a KUHP. “(Laporan dibuat) atas dasar Sukmawati
JAKARTA (Waspada): Ketua Dewan Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hidayat Nur Wahid (foto) menyerukan agar pemerintah di bawah Joko Widodo (Jokowi) segera memulangkan Habib Rizieq Shihab ke Indonesia, setelah dirinya mengklaim dicekal di Arab Saudi. “Kawan-kawan kita di Komisi I dan II [DPR RI], dan
Lanjut ke hal A2 kol. 7
Lanjut ke hal A2 kol. 5
Lanjut ke hal A2 kol. 1
Lanjut ke hal A2 kol. 5
sata dan budaya Indonesia di Australia, dibuka Duta Besar Indonesia untuk Australia Krisarto Soeryo Legowo. Krisarto mengatakan, Festival Indonesia ajang budaya, promosi wisata dan kesenian dalam rangka mempromosikan dan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Indonesia. Sementara, Menteri Multikultur Pemerintah Lokal Can-
BPJS Kejar Penunggak Iuran Karena Perintah Jokowi JAKARTA (Waspada): BPJS Kesehatan menyatakan bakal lebih intensif lagi dalam menagih tunggakan iuran kepada peserta mandiri. Dengan upaya ini, manajemen berharap bisa memperbaiki keuangan yang terus defisit setiap tahunnya. Direktur Utama BPJS Kesehatan Fahmi Idris merespons kritik Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan mengejar penunggak iuran. Sebelumnya
ANTARA
KONDISI rumah Bribka Hamka Suat anggota Babin Kamtibmas Polsek Sirimau Polres Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease, di RT-01/RW-20 kawasan Gunung Malintang, Kebun Cengkeh, Kecamatan Sirimau, Ambon, roboh akibat empat gempa susulan.
Novel Baswedan
cnni
PKS Ingatkan Jokowi Segera Bandingkan Soekarno Dan Nabi Muhammad Sukmawati Dipolisikan Pulangkan Habib Rizieq
warga. Menurut warga saat gempa terjadi anggota keluarga segera berlari keluar dari rumah sehingga tidak ada korban jiwa. Selain itu dinding penahan ke tiang besi utama penyangga atap Gedung Olahraga (GOR) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon juga dilaporkan ambruk akibat gempa tersebut, Lanjut ke hal A2 kol. 3
Baca Di Dalam
Islam Terus Menyebar Di Trinidad
Hal B3
Ant
Istri Belanja Rp602 Juta, Suami Coba Bunuh Diri SICHUAN, china (Waspada): Seorang pria asal Sichuan, China stres dan mencoba mengakhiri hidupnya setelah mengetahui tagihan belanjanya mencapai 300 ribu yuan atau setara Rp602,5 juta. Belakangan diketahui jika tagihan tersebut merupakan ‘ulah’ sang istri yang belanja selama periode Hari Lajang 11.11. Insiden tersebut terjadi setelah kepolisian Luzhou, China mendapat laporanWang, 29, yang hendak melompat dari atap gedung setinggi 33 lantai. Polisi yang tiba di lokasi pada pukul 22.00 waktu setempat mencoba membujuk dan menenangkannya untuk segera turun.Wang yang saat itu masih emosi akhirnya bersedia turun setelah kurang lebih 30 menit. Berdasarkan keterangan polisi, Wang diketahui stres dan tengah menghadapi tekanan emosi tinggi karena perilaku Zhan, istrinya. Perempuan berusia 29 tahun ini menambah
utang dalam jumlah besar untuk berbelanja saat promo diskon 11 November lalu. Zhan diketahui membeli berbagai barang mulai dari tas tangan buatan desainer, parfum mahal, hingga pakaian. Mengutip World of Buzz, Zhan menyebut memanfaatkan promo tersebut meski sempat berdebat dengan suami.Wang diketahui hanya bekerja sebagai sales representative dengan penghasilan bulanan beberapa ribu yuan atau kurang dari Rp10,3 juta. Selain karena pendapatannya yang tak cukup untuk membayar utang istrinya, ia juga merasa stres karena menjadi satusatunya pencari nafkah di keluarga. Sang istri diketahui berhenti dari pekerjaannya demi mengurus anak mereka yang baru lahir. Mothership melaporkan, Wang akhirnya Lanjut ke hal A2 kol. 7
WHO: Pneumonia Bunuh Satu Anak per 39 Detik LONDON (Waspada): Badan Kesehatan Dunia (WHO) mencatat bahwa wabah pneumonia membunuh lebih dari 800 ribu bayi dan anak-anak kecil tahun lalu atau satu anak per 39 detik. Kendati demikian wabah pneumonia dapat disembuhkan dan sebagian besar dapat dicegah. Dalam laporan yang dirilis baru-baru ini, WHO menggambarkan pneumonia sebagai epidemik yang terlupakan. Lembaga dana anak PBB (UNICEF), badan amal internasional Save The Children dan empat badan kesehatan lainnya mendesak pemerintah agar meningkatkan investasi dalam vaksin untuk mencegah penyakit tersebut dan dalam layanan kesehatan serta obat-obatan untuk menyembuhkannya. “Faktanya bahwa penyakit yang dapat dicegah, disembuhkan dan mudah terdiagnosis ini masih menjadi pembunuh anak-nak kecil terbesar di dunia, yang terus terang mengejutkan,” kata Seth Berkley, Kepala Eksekutif aliansi vaksin GAVI. Pneumonia adalah penyakit paru-paru yang dapat disebabkan oleh bakteri, virus ataupun jamur. Para penderita harus berjuang untuk bernafas sebab paru-
paru mereka dipenuhi dengan cairan. Penyakit itu dapat dicegah melalui vaksin, dan disembuhkan dengan antibiotik dan -jika kasusnya sudah parah - dengan oksigen, namun di sejumlah negara miskin akses untuk ini terkadang terbatas. Nigeria, India, Pakistan, Republik Demokratik Kongo serta Ethiopia menyumbang lebih dari setengah anakanak yang meninggal akibat pneumonia tahun lalu kebanyakan dari mereka bayi yang belum beranjak usia 2 tahun. “Jutaan anak sekarat lantaran kekurangan vaksin, antibiotik yang terjangkau dan perawatan oksigen rutin,” kata kepala eksekutif Save the Children, Kevin Watkins. “Ini epidemik global yang terlupakan yang menuntut respons darurat internasional,” ujarnya menambahkan. Disebutkan dalam laporan bahwa pneumonia menyebabkan 15 persen kematian anak di bawah usia 5 tahun. Namun hanya mendapatkan 3 persen dari pengeluaran untuk penelitian penyakit menular, jauh tertinggal dari penyakit lainya seperti malaria.(rep)
Makanan Khas Indonesia Yang Enak dan Bikin Ngiler Hal B8
Wisata Mesir Menjual Masa Lalu dan Kini Hal B1