24
HARIAN PAGI
HALAMAN
RABU PON 27 AGUSTUS 2014 30 SYAWAL 1435 NO 1218/TAHUN 4
RP 2.000 SPIRIT BAR U DIY -J ATENG BARU DIY-J -JA
LANGGANAN RP 55.000 SMS 0274-7122000, 0274-557687 EXT 219
TRIBUN JOGJA/HASAN SAKRI GHOZALI
ANTRE BBM - Ratusan pengguna kendaraan bermotor antre membeli BBM bersubsidi di SPBU Bugisan Kota Yogyakarta, Selasa (26/8). Akibat adanya pengurangan kiriman BBM bersubsidi dari Pertamina ke SPBU untuk menjaga ketersediaan BBM bersubsidi hingga akhir tahun mengakibatkan terjadinya antrean panjang pembeli dan SPBU yang kehabisan BBM bersubsidi.
Nelayan Berhenti Melaut Dampak Krisis BBM Mulai Pukul Masyarakat Pemerintah Harus Beri Kepastian BANTUL, TRIBUN - Ribuan nelayan di pesisir selatan DIY mulai Kulonprogo, Bantul, hingga Gunungkidul menghentikan aktivitas melaut akibat pembatasan yang berujung kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi. Situasi ini makin memukul kehidupan para nelayan dan keluarganya setelah selama beberapa pekan terakhir mereka juga jarang melaut akibat gelombang tinggi di Samudera Indonesia. Biaya operasi jika nekat melaut tidak sesuai dengan tangkapan ikan yang mereka peroleh. “Sekarang dibatasi maksimal hanya 20 liter, biasanya tidak ada pembatasan,” kata Dardi Nugroho, nelayan Pantai Depok, Bantul, Selasa (26/8). Padahal, lanjutnya, bahan bakar 20 liter tersebut hanya cukup untuk satu kapal. Maka untuk menjalankan beberapa mesin perahu lainnya, biasanya para nelayan mencari Premium eceran dan ke SPBU dengan cara mengantre. Umumnya nelayan di pesisir selatan DIY menggunakan perahu jukung berbahan bakar premium dicampur oli untuk mesin dua tak.
WajibMenang KEMENANGAN KEMENANGAN. Itulah target yang tak bisa ditawar-tawar lagi oleh para pemain Arsenal saat menjamu Besiktas di leg kedua babak play-off Liga Champions Eropa, Kamis (28/8) dini hari. Setelah hanya mampu bermain imbang tanpa gol, pekan lalu, Arsenal kini wajib meraih kemenangan atas lawannya itu, dalam laga yang akan digelar di Emirates Stadium. Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menegaskan bahwa prioritas utama Bersambung
ke Hal 11
Bersambung
ke Hal 11
Permintaan Pertamax
Naik Lima Kali Lipat YOG YA, TRIBUN - Efek pembatasan Bahan BaOGY kar Minyak (BBM) kini menimbulkan efek berantai yang bisa mengkhawatirkan. Kalangan pengusaha jasa angkutan darat pun waswas. Mereka khawatir tak bisa meneruskan operasional jika tak ada kepastian. “Hari ini (kemarin, Red Red) Premium dan Solar subsidi ngilang semua. Besok bagaimana. Kalau tetap begini bisa berhenti operasi, khususnya taksi yang menggunakan Premium,” kata Ketua Organisasi Pengusaha Angkutan Darat (Organda) DIY, Agus Adrianto, Selasa (26/8) siang. Pembatasan BBM subsidi ini kian mencekik para pengusaha angkutan darat. Sudah tiga hari ini mereka mengeluhkan BBM langka. Nasib mereka digantung. Di satu sisi, mereka masih menerapkan tarif lama. Realitanya, mereka harus membeli BBM nonsubsidi yang harganya lebih mahal karena
pasokan Premium dan Solar subsidi tak ada. Praktis, biaya bahan bakar membengkak hingga 80 persen dari omset per hari. “Kami jangan digantung begini. Kalau memang harus naik harga, ya naik saja asal proporsional. Itu lebih jelas bagi kami, jadi bisa menghitung tarifnya. Kalau langka begini kan kami merugi terus,” papar Agus. Sementara Premium langka, warga ternyata juga kesulitan mendapatkan Pertamax. Suji, seorang warga Godean mengaku harus menunggu setidaknya satu setengah jam untuk mendapat Pertamax di SPBU Terban, sekitar pukul 10.30. Ia sudah datang sejak pukul 09.00. Namun, antrean begitu panjang mengular hingga memicu kemacetan di Jalan C Simanjuntak. Tapi, satu setengah jam menunggu, ia belum juga mendapat Bersambung
ke Hal 11
Pelajar Bikin Aksi Kriminal Dimasukkan ke Data Intelijen Pihak Polresta Yogyakarta telah melakukan deteksi dini terhadap kelompok remaja. Sejak awal tahun ini, diidentifikasi ada 34 kelompok yang membawa bendera sekolah. Jumlah ini diupayakan terus turun dengan berbagai pendekatan yang dilakukan.
BEGITULAH penjelasan Kapolresta Yogyakarta, Kombes Pol Slamet Santosa, kepada Tribun Jogja, belum lama ini. “Sampai bulan Juli lalu tinggal 24 yang masih aktif. Kami targetkan jumlahnya berkurang terus,” tegasnya. Pada dasarnya, lanjut dia, penanganan terhadap masalah gangguan Kamtibmas atau kriminalitas
dilakukan melalui empat tahap. Mulai dari upaya preemtif, preventif, penegakan hukum dan koordinasi. Mengenai aksi nglitih dan tawuran, ada beberapa aspek tindakan yang diberlakukan. Jika pelaku kedapatan membawa senjata tajam atau benda berbahaya, akan diproses hukum. Jika tidak membawa ba-
rang-barang tersebut, akan diberi pembinaan dengan mendatangkan orangtua dan pihak sekolah. Selain itu, pelajar yang terjaring akan dimasukkan dalam data intelijen, yang berfungsi sebagai deteksi dini dan berimbas pada proses pencarian data formal di kemudian hari. Artinya, jika dalam Bersambung
ke Hal 11
GRAFIS/FAJAR RAKHMAN
Bunga Citra Lestari Gagal Nonton
Celine M
AKSUD hati menonton langsung aksi panggung vokalis dunia Celine Dion di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat (AS), vokalis Bunga Citra Lestari (31), yang akrab disapa BCL, justru kecewa. Sebab, sang idola ternyata membatalkan konsernya karena sakit. “Aku liburan ke Amerika mulai 5
Mahasiswa KKN UAD Bikin Brownies dari Bahan Ganyong
Kandungan Seratnya Lebih Banyak
Kabupaten Gunungkidul dianugerahi tanaman pangan subur yang bisa menjadi panganalternatif, terutama umbi-umbian. Namun karena minimnya pengetahuan masyarakat, banyak bahan pangan potensial pengganti nasi tidak dimanfaatkan secara maksimal.
SALAH satunya adalah umbi ganyong, atau dalam bahasa latin disebut Canna Edulis. Tanaman ini banyak ditemukan di Desa Pilangrejo, Kecamatan Nglipar, Kabupaten Gunungkidul, DIY. Hampir di semua pekarangan milik warga tumbuh tanaman tersebut. Namun, selama ini, umbi ganyong hanya diolah oleh warga menjadi cendol dan rambak. Melihat potensi yang melimpah tersebut, sejumlah mahasiswa Universitas Ahmad
Bersambung
ke Hal 11
KAPANLAGI.COM
Bersambung
ke Hal 11
Citizen Journalism Siti Muhaiminah SPd
Kepala SD Muhammadiyah Wonokromo II
Silakan kirim laporan kegiatan perseorangan, lembaga, perusahaan Anda, dan jadilah Citizen Reporter melalui Citizen Journalism Harian P agi TTribun ribun Jogja. Pagi Sertakan foto kegiatan dan foto diri penulis atau penanggungjawab laporan. Kirim ke tribunjogja @gmail.com atau tribunjogja@yahoo.com.
Manfaat Sekolah Berbasis TIK
TRIBUN JOGJA/HARI SUSMAYANTI
DIP AMERKAN - Brownies berbahan baku ganyong dipamerkan di DIPAMERKAN Desa Pilangrejo, Nglipar, Selasa (26/8). Itu merupakan bagian dari produk makanan berbahan baku ganyong hasil inovasi sejumlah mahasiswa UAD yang yang melakukan KKN
SD Muhammadiyah Wonokromo II, Kamis (21/8), me-launching sekolah berbasis teknologi informasi dan komunikasi (TIK). Launching sekolah berbasis TIK ini sebagai wujud keseriusan sekolah dalam melaksanakan kurikulum 2013. Acara ini dihadiri Kepala UPT PPD Kecamatan Pleret, pengawas sekolah, dewan sekolah, tokoh masyarakat, dan perwakilan wali murid dari kelas 1 sampai kelas 6. Kepala Bersambung
ke Hal 11