SELASA WAGE
hal
13
14 JANUARI 2020 18 JUMADIL AWAL 1441 NO 3167/TAHUN 8
mau cari Mobil?
RP 2.000
LANGGANAN RP 55.000
Iwan Ketakutan Klitih Terjadi Lagi di Ring Road Yang tadi nyalip itu berhenti di depan saya sekitar lima meter, sambil mengayunkan celurit. Iwan Prastiyo Korban Klitih
BANTUL, TRIBUN - Kejahatan jalanan atau sering disebut klitih menjadi momok menakutkan di Daerah Istimewa Yogyakarta. Setelah Sleman dan kota Yogyakarta, kali ini terjadi lagi di Bantul. Korbannya adalah Iwan Prastiyo, seorang karyawan di satu warung makan. Ia menjadi korban klitih saat melintas di Ring Road Selatan, tepatnya selatan Simpang Empat Blok 0, Banguntapan, Bantul, pada Minggu (12/1) dini hari. Akibat kejadian tersebut pemuda berusia 26 tahun itu mengalami luka bacok di bagian tangan dan pinggang. Diceritakan Iwan, waktu itu jarum jam menunjukkan pukul 00.15, ketika dirinya baru saja pulang dari tempat kerjanya di salah satu warung makan di Banguntapan, Bantul. Warga Wonogiri, Jawa Tengah itu hendak pulang ke tempat indekosnya di Dusun Jaranan, Desa/Kecamatan Banguntapan.
Awalnya semua normal saja. Namun sesampainya di Ring Road Timur, perasaan Iwan mulai waswas. Ia merasa ada sepeda motor tanpa lampu penerangan yang mengikutinya dari arah belakang. Merasa ada yang tidak beres, Iwan segera mempercepat laju motornya. Namun siapa sangka dari arah belakang ternyata pemotor yang mencurigakan itu pun mempercepat laju kendaraannya. Ia disalip dari arah kanan oleh pengendara tak dikenal menggunakan sepeda motor matic. Selepasnya, Iwan merasa ada bagian tubuhnya yang perih. Ia memutuskan berhenti dan memeriksa bagian tangan dan pinggangnya. Ternyata benar, ada luka bacok. Ia sadar menjadi korban klitih.
Minggu (12/1) dini hari, Iwan berkendara di selatan perempatan Blok O, Banguntapan.
Sesampainya di Ring Road Timur, Iwan merasa dibuntuti pemotor matic tanpa lampu. Merasa tak beres, Iwan mempercepat laju motornya. Orang yang membuntuti melakukan hal serupa hingga bisa menyalip dari sisi kanan.
ke halaman 7
Seketika itu, dia merasa ada bagian tubuhnya yang perih. Setelah berhenti dia tahu ada luka bacok di tubuhnya.
Mencoba Solusi Dengan Pendekatan Budaya MARAKNYA aksi klitih akhir-akhir ini, menuai keprihatinan Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X. Ia menegaskan, perlunya pendekatan budaya, melalui skema dialog untuk menyelesaikan polemik nan pelik ini. Orang nomor satu di DIY tersebut tak menampik, klitih tidak bisa serta merta dihilangkan lantaran mayoritas pelakunya termasuk orang kurang beruntung. Dalam artian mereka merupakan anakanak korban broken home, atau perma-
BULLIT MARQUEZ / TED ALJIBE / AFP
ERUPSI
- Letusan freatik gunung berapi Taal terlihat dari kota Tagaytay di provinsi Cavite, barat daya Manila, Filipina, Mingu (12/1). Kemarin Kemenlu sudah menyiapkan bantuan bagi WNI di sana yang terdampak.
Jalanan di Sekitar Gunung Taal Bergetar MANILA, TRIBUN - Setidaknya 10.000 orang dilaporkan mengungsi setelah Gunung Taal yang berada di Filipina meletus, Minggu (12/1). Lava dan kolom abu, disertai dengan kilatan petir, terlihat dari gunung yang berlokasi di sebelah selatan Manila itu. Rumah dan jalanan yang berada di sekitar Gunung Taal bergetar dan tertutup pasir, dengan 10.000 orang berada di pusat evakuasi. “Anda tidak akan bisa tidur. Sebab, se-
tiap kali menutup mata, Anda akan merasakan rumah berguncang,” ucap pemilik restoran, Lia Monteverde. Dilansir AFP, Senin (13/1), Monteverde menuturkan, gempa terjadi beberapa menit setelah letusan gunung yang terjadi di destinasi wisata populer itu. Taal berlokasi di tengah danau indah dan menjadi salah satu gunung berapi paling aktif di Asia Tenggara. Aktivitas ke halaman 7
Situs Web Diretas Berisikan Curhatan Ambyar SLEMAN, TRIBUN - Situs web Pengadilan Agama (PA) Sleman sudah kembali normal setelah pada Minggu (12/1) diretas. Tampilan situs tersebut sempat diganti dengan kata-kata bernada curahan hati menggunakan bahasa Jawa. Namun kini, pihak pengadilan agama sudah memperbaikinya dan situs web sudah bisa diakses. Priyo Purnomo, admin IT Pengadilan Agama Sleman mengatakan, pihaknya mengetahui bahwa situs web diretas sejak Minggu sore. Ia mengatakan bahwa peretas hanya meretas tampilan muka saja, tapi basis data yang dimiliki Pengadilan Agama Sleman tetap aman. “Tapi
ini mengganggu menggangu pelayanan masyarakat yang akan mengakses informasi,” ujarnya. Priyo juga menerangkan bahwa situs web tersebut hanya sebatas berisi informasi-informasi mengenai Pengadilan Agama Sleman, dan pihaknya masih belum menerapkan fitur pelayanan pendaftaran daring dan sejenisnya. “Website kan (berisi) informasi dari kita, tapi layanan utama tidak terganggu. Di web belum menyediakan seperti pendaftaran pelayanan,” ungkapnya. Pihaknya pun telah menghubungi rekanan untuk memperbaiki situs web. Dari pantauan wartawan, pada ke halaman 7
Mobil Lawas Tapi Berkelas
Senin (13/1). Ia pun meminta sekolah untuk mengecek latar belakang siswanya, apakah siswa maupun keluarganya memiliki riwayat catatan kriminal atau tidak. Dengan begitu, menurut dia, pengarahan soal penanganan klitih menjadi berbeda jika sekolah mengetahui latar belakang siswanya. Bambang menegaskan, sekolah jangan hanya bergerak mengundang
Pelaku berjumlah 2 orang diidentifikasi Iwan adalah remaja tanggung berusia sekitar 20 tahun. Saat melakukan pembacokan, pelaku itu tidak berkata apa pun terhadap Iwan. Iwan menderita luka bacok di bagian tangan dan pinggang.
ke halaman 7
GRAFIS/FAUZIA RAKHMAN
Harun Masiku Pergi ke Singapura JAKARTA, TRIBUN - Ketua DPP PDIP, Ahmad Basarah, menyesalkan calon legislatif partainya dari daerah pemilihan Sumatra Selatan I, Harun Masiku, melarikan diri ke luar negeri. Menurut Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, tersangka kasus penyuapan komisioner KPU Wahyu Setiawan itu pergi ke Singapura sejak Senin (6/1) atau dua hari sebelum operasi tangkap tangan oleh KPK. Ahmad Basarah yang menjabat sebagai wakil ketua MPR RI mengaku baru mengetahui bahwa Harun Masiku sedang berada di
luar negeri. Ia sangat menyayangkan keberadaan Harun yang sedang terjerat kasus korupsi. “Yang pertama kami baru dengar informasi mengenai saudara Harun Masiku pergi ke luar negeri, baru kami dengar pada siang hari ini dan kalau itu benar tentu kami sangat menyayangkan kepergian itu,” kata Basarah di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, (13/1). Menurut Basarah partainya menghormati dan mendukung aparat penegak hukum dalam mengusut tindak pidana korupsi. Meskipun demikian partainya saat
ini masih menggali informasi mengenai kasus yang menjerat Harun tersebut. “Oleh karena itu terhadap posisi informasi yang kami dengar pada sore ini kita sayangkan tindakan yang dilakukan oleh saudara Harun Masikun jika sekali lagi informasi ini benar, karena kami harus lakukan cek dan ricek rekonfirmasi terhadap informasi tersebut,” ucap Basarah. Menurut Basarah sebagai Caleg PDIP, Harun sudah pasti merupakan anggota PDIP. Berdasarkan kaidah partai, bila terbukti secara ke halaman 7
Muara dari Angan-Angan 50 Tahun Ada sebuah rumah dengan arsitektur yang unik dan berbeda dengan rumah-rumah pada umumnya. Bangunannya persis seperti sebuah kamera. Sekilas saat dilihat dari jauh, rumah ini tampak seperti sebuah kamera raksasa. Siapa sangka, di dalam rumah ini terdapat galeri seni dengan berbagai macam lukisan, gardu pandang dengan pemandangan Candi Borobudur, pegunungan dan perbukitan yang indah, dan wahana foto tiga dimensi yang seru dan menarik.
Hal
10
PELAKSANA Tugas Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Kadisdikpora) DIY, Bambang Wisnu Handoyo mengatakan, menanggapi aksi klitih yang kian marak tersebut pihaknya dalam waktu dekat ini akan mengumpulkan para Guru Bimbingan Konseling (BK) masing-masing sekolah. Hal tersebut untuk menelisik lebih dalam latar belakang murid-muridnya. “Guru BK jangan hanya tahu data siswa saja, tapi bisa digali lebih dalam kalau perlu cek latar belakangnya,” ujarnya,
Saat berhenti itu, pengendara yang membacok berhenti sekitar lima meter di depan Iwan sembari mengacungkan celurit.
Melihat Keunikan Rumah Kamera Borobudur di Magelang
Hamil
ARTIS era awal 2000an, Lyra Virna menyampaikan kabar gembira. Dia mengandung anak pertama hasil pernikahannya dengan Fadlan Muhammad. (*)
ke halaman 7
Disdikpora Kumpulkan Guru BK
Video Pilihan Terbaik
Lyra Virna
salahan lainnya. “Jadi, kemarin kita sepakat, akan ada pembicaraan soal ini. Bagaimana caranya kita membangun dialog dengan orang tua dari anak-anak itu. Kita akan coba lakukan pendekatan budaya,” ucapnya, saat dijumpai di Kompleks Kepatihan, Senin (13/1). Menurut Sultan, untuk menyelesaikan polemik klitih ini, pihaknya harus memahami terlebih dulu, masalah apa saja yang dirasakan anak di kehidupan sehari-harinya. Sehingga, Pemda DIY bisa turun memberikan bantuannya secara nyata.
WARTA KOTA/NUR ICHSAN
A
dalah Camera House atau Rumah Kamera Borobudur. Rumah Kamera Borobudur berada di Jalan Majaksingi
Nomor 8, Desa Majaksingi, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Pemiliknya adalah seorang seniman, Tanggol Angien Jatikusumo
(70). Tanggol adalah seorang pelukis kelahiran Semarang, yang sudah tinggal di Borobudur sejak tahun 2011. Tepat saat Rumah Kamera Borobudur didirikan. Ditemui di rumahnya, Tanggol bercerita tentang awal mula dibangunnya Rumah Kamera Borobudur. Rumah Kamera Borobudur mulai dibangun pada tahun 2011 lalu. Saat itu, ia menghadiri pameran lukis lintas agama atas undangan ke halaman 7
UNIK
TRIBUN JOGJA/RENDIKA FERRI
- Rumah Kamera milik Tanggol Angien Jatikusumo di Desa Majaksingi, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang.