Swara kita 01 juni 2016

Page 1

Harga: Rp.3000,Luar Kota + Ongkos Kirim

terbit 16 halaman

RABU 1 JUNI 2016 NOMOR 3034 TAHUN X KASUS KORUPSI

INTERNASIONAL Politisi Sayap Kanan jadi Menhan baru Israel POLITISI sayap kanan ekstrem Avigdor Lieberman akhirnya resmi disumpah menjadi menteri pertahanan Israel yang baru pada Senin (30/5). Pengangkatan Lieberman diprotes pihak Palestina. Pengangkatan Lieberman terjadi setelah beberapa AVIGDOR Lieberman. pekan kisruh politik yang berujung pada mundurnya Moshe Ya’alon dari kursi menhan. Ya’alon memprotes rencana Benjamin Netanyahu mengangkat Lieberman menjadi Menhan dan memindahkan dirinya ke posisi menteri luar negeri. Mayoritas parlemen Knesset mendukung keputusan Netanyahu mengangkat Lieberman. Menurut radio Israel, dari 120 anggota parlemen, 55 anggota mendukung Lieberman, 43 menolak. Koalisi pemerintahan Netanyahu kini terdiri dari partai-partai sayap-kanan tanpa ada keterlibatan partai sayap kiri. Formasi koalisi ini oleh sebagian koalisi dianggap bermasalah. Menteri Lingkungan Israel Avi Gabbay pada Jumat pekan lalu mengundurkan diri karena menolak keputusan Netanyahu menunjuk Lieberman. Menurut Gabbay, penunjukkan Lieberman berbahaya bagi negara dan akan memicu semakin banyak ekstremis ultranasionalis. Protes juga berdatangan dari kubu Palestina. Hanan Ashrawi, anggota eksekutif Organisasi Pembebasan Palestina, PLO, mengatakan kehadiran Lieberman di pemerintahan Israel sangat berbahaya. “Keputusan itu sangat berbahaya. Lieberman, pria yang menyerukan pemenggalan warga Palestina dan memindahkan mereka ke luar Israel, adalah ancaman serius bagi keamanan dan stabilitas, dan penunjukkannya akan memunculkan budaya pelanggaran hukum, ekstremisme, kekerasan dan kebencian di Israel,” ujar Ashrawi. Lieberman, anggota partai sayap kanan Yisrael Beiteinu beberapa kali melontarkan pernyataan yang kontroversial. Baca: Politisi ( Halaman 2 )

SELEBRITI TATJANA SAPHIRA

Suka jajanan pasar SEBENTAR lagi umat Muslim di seluruh dunia akan memasuki bulan Ramadan, tidak terkecuali para selebriti Tanah Air seperti Tatjana Saphira. Saat ditemui awak media beberapa waktu lalu, ia pun menceritakan kebiasaannya saat menjalani bulan puasa sampai menu favorit untuk berbuka. “Kalau sahur apa aja. Aku tipe orang yang nggak bisa makan kalau di pagi banget. Jadi mungkin aku bisa minum juice or milk. Kalau buka aku suka sama jajanan favorit pasar,” jelas Tatjana Saphira saat ditemui di Senayan City, Jakarta Pusat, Minggu (29/5) lalu. Selain itu aktris cantik yang masih muda ini juga menjelaskan kalau olahraga tetap jadi salah satu hal wajib untuknya selain mengkonsumsi makan-makanan sehat di bulan Ramadan mendatang. Mengingat cuaca yang tak menentu, istirahat cukup juga jadi salah satu agenda utama selama menjalani ibadah puasa. “Yang penting olahraga cukup. Makan dan minum yang sehat. Sekarang juga cuaca lagi kurang baik, aku aja sekarang pilek terus, lagi banyak istirahat,” lanjut mantan aktris film HOPE itu. Tapi karena menjalani puasa, Tatjana juga tak ingin memforsir tubuhnya untuk melakukan olahraga seperti biasanya. “Mungkin (olahraga) agak dikurangi. Kalau biasanya aku olahraga di pagi hari. Aku sangat suka banget olahraga,” tandasnya.(kplc)

La Nyalla akhirnya bisa ditangkap Jakarta—Tersangka perkara dugaan korupsi dana hibah pada Kamar Dagang Industri Jawa Timur La Nyalla Mattalitti tiba di Gedung Bundar Kejaksaan Agung. Berdasarkan pantauan, La Nyalla telah tiba di Kejagung sejak pukul 19.33 WIB. Ia datang ke kantor utama lembaga adhyaksa setelah dipulangkan okeh aparat imigrasi Singapura, Selasa (31/5) sore. La Nyalla tiba di Kejagung dengan pengawalan ketat. Tak ada komentar

yang ia berikan setelah tiba di Gedung Bundar. Ketua Umum non aktif PSSI itu hanya terlihat tegang berjalan memasuki kantor Jaksa Agung Muda Bidang Pidana Khusus. Tak lama usai kedatangan La Nyalla, terpantau Direktur Hukum PSSI Aristo Pangaribuan memasuki Gedung Bundar Kejaksaan Agung. Ia hadir bersama kuasa hukum La Nyalla, Togarisman Manahero. “Nanti saja, kita hadapi dulu (pemeriksaan),” kata Togarisman.

HARI LAHIR PANCASILA

Hari ini, Jokowi keluarkan Keppres

PRESIDEN Jokowi.

Jakarta—Juru Bicara Kepresidenan Johan Budi Sapto Prabowo menuturkan, pemerintah akan mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) terkait Hari Pancasila, Rabu (1/6) hari ini, di Bandung, Jawa Barat. Keppres tersebut, kata Johan, saat ini masih digodok dan diselesaikan Menteri Sekretaris Negara Pratikno. “Penentuan 1 Juni sebagai Hari Lahir Pancasila besok diumumkan (akan diatur) melalui Keppres,” ujar Johan di Kantor Kepresidenan, Jakarta, Selasa (31/5) kemarin. Rabu besok, Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan memimpin peringatan Hari Pancasila di Bandung. Ia akan berpidato pada puncak acara peringatan pidato Bung Karno di Gedung Merdeka. Setelah itu, Jokowi akan melakukan napak tilas atau berjalan kaki dari Gedung Merdeka di Jalan Asia-Afrika hingga ke bangunan bekas penjara Bung Karno di Banceuy. Terkait penetapan hari libur nasional pada perayaan Hari Pancasila, Johan mengaku belum dapat memastikan jadi tidaknya wacana tersebut.

Menurut Johan, Jokowi akan memaparkan keputusan atas wacana itu besok. Apabila nantinya dinyatakan sebagai hari libur, kata Johan, hari libur itu akan berlaku tahun 2017. Secara terpisah, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Yasonna Hamonongan Laoly mendukung, dijadikannya 1 Juni sebagai hari libur nasional. Menurutnya, hal itu sudah seharusnya dilakukan sejak dulu. Yasonna berpendapat, hari libur pada 1 Juni merupakan bentuk penghargaan kepada Presiden pertama Indonesia Soekarno. Saat 1 Juni 1945, Soekarno berpidato mengenai dasar-dasar negara yang kemudian menjadi ideologi Indonesia. “Supaya tetap mengingat, Indonesia punya ideologi yang mengikat sebagai anak-anak bangsa,” kata Yasonna di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, kemarin.(cnni)

Sebelumnya, Kepala Bagian Humas Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan HAM Heru Santoso mengatakan bahwa La Nyalla telah menerima Surat Perjalanan Laksana Paspor sebagai dokumen untuk kembali ke Indonesia. Sejak ditetapkan sebagai tersangka, paspor politikus Partai Golkar itu memang telah dicabut.

EKSPRESI La Nyalla Mattalitti saat tiba di Gedung Bundar, Kejaksaan Agung, Jakarta, Selasa (31/5) tadi malam. Buronan Kejaksaan Tinggi Jawa Timur La Nyalla ditangkap pihak otoritas Singapura saat memperBaca: La Nyalla panjang visa.(foto: ist/merc) ( Halaman 2 )

Rasionalisasi ancam jutaan pegawai sipil JK: Jabatan PNS Eselon III dan IV akan hilang Jakarta—Pemerintah Indonesia mencanangkan program rasionalisasi sebagai salah satu bentuk dari reformasi birokrasi di tubuh kementerian dan lembaga. Rencananya rasionalisasi tersebut akan mengarah pada sekitar satu juta pegawai negeri sipil yang bekerja di kemen-

terian dan lembaga. Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Yuddy Chrisnandi menjelaskan program tersebut menjadi satu hal yang harus dilakukan demi mengefisiensikan belanja serta peningkatan kapasitas para pegawai. Kasarnya, program tersebut ditujukan untuk menghemat pengeluaran anggaran sekaligus meningkatkan keterampilan para pegawai. “Ini kan satu juta masih angka simulasi dan belum tetap, tapi untuk efisiensi belanja pegawai dan peningkatan kapasitas

diperlukan rasionalisasi itu,” kata Yuddy saat ditemui di Kantor Wakil Presiden Indonesia, Selasa (31/5). Yuddy mengungkapkan saat ini jumlah PNS yang ada di Indonesia berkisar di angka 4,5 juta jiwa dan 500 ribu di antaranya sudah akan pensiun pada 2019 mendatang. Jika dihitung menggunakan teknologi dan mengharapkan adanya sumber daya manusia yang unggul, sebenarnya Indonesia “hanya” membutuhkan 3,5 juta PNS. Baca: Rasionalisasi ( Halaman 2 )

KURIKULUM 2013

Kemendikbud ingin perbanyak sekolah pengguna

ANIES Baswedan.

Jakarta—Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan berencana memperluas implementasi kurikulum pen-

didikan tahun 2013. Kepala Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Tjipto Samadi, menyatakan pemerintah akan meningkatkan jumlah sekolah pengguna Kurikulum 2013 yang saat ini berjumlah 19 persen. “Kami akan tingkatkan jumlah sekolah yang terapkan kurikulum tahun 2013, dari 19 persen menjadi 44 persen,” ujar Tjipto di Jakarta, Selasa (31/5). Menurut Tjipto, sejauh ini dari 208 ribu jumlah sekolah di Indonesia, sekitar 52 ribu di antaranya telah menerapkan Kurikulum tahun 2013. Dengan target baru,

diharapkan ada peningkatan secara signifikan jumlah sekolah di Indonesia yang menerapkan Kurikulum 2013. “Diharapkan (jumlah sekolah) bisa bertambah, ini penting untuk tingkatkan mutu pendidikan kita,” kata Tjipto. Menurutnya Tjipto, perubahan kurikulum pendidikan itu dilakukan sebagai bentuk evaluasi dan peningkatan mutu pendidikan sekolahsekolah di Indonesia. Hal ini, menurutnya, berkaitan dengan tuntutan di era globalisasi, bahwa tingkat kompetisi pendidikan masyarakat tidak hanya sebatas

kompetisi antardaerah, tapi juga kompetisi dunia pendidikan secara global. Oleh karena itu, perubahan dan paradigma baru dalam kurikulum pendidikan perlu dilakukan secara terus-menerus guna meningkatkan daya saing masyarakat Indonesia khususnya dalam dunia pendidikan. “Tuntutan pelajaran berbasis abad ke-21 kan koperarif, kolaboratif, komunikatif, dan kreatif. Sehinggakurikulumpembelajaran harus bisa memenuhi keempat aspek itu dengan cara melakukan perubahan,” kata Tjipto. Baca: Kemendikbud ( Halaman 2 )

Laksmi Pamuntjak, penulis Novel Berlatar 1965

Masuk nominasi penghargaan sastra Jerman Jakarta—Laksmi Pamuntjak menyeruak di antara namanama penulis perempuan dari Asia, Timur Tengah, Amerika Latin, Afrika, dan Karibia. Ia masuk enam besar nominasi penghargaan penulisan Liberaturpreis di Jerman. Satu-satunya penulis yang mewakili Indonesia itu membawa karyanya yang sudah mendunia, Amba. Novel roman berlatar peristiwa 1965 itu diterjemahkan ke dalam bahasa Jerman dan berjudul Alle Farben Rot. Laksmi menjadi nomine ber-

NOMOR TELEPON/FAX (0431) 841071, FAX: (0431) 841060)

sama Marguerite Abouet penulis asal Afrika, Najet Adouani penulis asal Tunisia, Maria Sonia Cristoff penulis asal Argentina, Ayelet Gundar-Goshen penulis asal Israel, dan Antjie Krog yang juga penulis asal Afrika. “Penentuan pemenangnya [Liberaturpreis] adalah melalui popularitas, dengan cara public voting. Jadi, publik yang menentukan siapa yang terbaik,” kata Dionisius Wisnu hubungan masyarakat PT Gramedia Pustaka Utama dalam keterangannya. Hingga awal Mei lalu, Laksmi memimpin peroleh suara. Penulis Aruna dan Lidahnya itu dipilih oleh 45,79 persen publik, berjarak tipis

dari Najet di posisi ke-dua. Hari ini, Selasa (31/5), hari terakhir pemungutan suara. Ini bukan pertama Amba menorehkan prestasi. Sebelumnya buku itu disebut sebagai karya internasional terbaik paruh tahun ke-dua yang telah diterjemahkan ke bahasa Jerman, menurut daftar sastra Weltempfaenger. Buku itu juga disebut sebagai 10 besar karya fiksi terbaik oleh sejumlah media ternama Jerman seperti Frankfurter Allgemeine Zeitung. Selain bahasa Jerman, Amba juga akan diterjemahkan ke bahasa Inggris dengan judul The Question of Red. Buku itu terbit 12 Juli mendatang. Baca: Masuk ( Halaman 2 )

KARYA Laksmi Pamuntjak masuk nomine penghargaan sastra Jerman.

KUNJUNGI www.swarakita-manado.com & www.swaramanado-online.com


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Swara kita 01 juni 2016 by Deydi Mokoginta - Issuu