E-paper Surya Edisi 20 September 2012

Page 1

MADRID PECUNDANGI CITY

RONA RONALDO

Harga Langganan: Rp 29.000 /bulan Berlangganan/Pengaduan/Sirkulasi: (031) 8479 555

Rp 1.000

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

HAL

NO. 398 TAHUN XXVI, TERBIT 20 HALAMAN

20

ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA (031) 8419 000

PERANCANG TOYOTA TA AGYA AGYA DAN DAIHA DAIHATSU TSU A AYLA YLA MARK WIDJAJA Usia : 36 tahun Pendidikan : Desain Produk Industri ITS Surabaya Pekerjaan : Senior Styling Designer Astra Daihatsu Motor Quote :

foto-foto: kompas images/ roderick adrian mozes

Merancang mobil sama seperti memilih makanan. Di Indonesia, hamburger tentu tidak bisa sama dengan yang di Amerika. Sebaiknya disesuaikan dengan selera Indonesia.

TOYOTA AGYA DAN DAIHATSU AYLA Genre

: city car 4+1 penumpang

Transmisi

: manual/otomatis

Mesin Aksesori

: 1.000 cc : double airbag (Agya)

Harga

:

Konsumsi BBM : 22-30 km/liter

Rp

75 juta - Rp 100 juta

■ Jokowi Sungkeman ke Ibunya SOLO, SURYA - Putaran kedua pemungutan suara pemilihan gubernur (Pilgub) DKI Jakarta akan dilaksanakan hari ini, Kamis (20/9). Sekitar 6 juta warga Jakarta yang memiliki hak pilih akan mendatangi bilik suara untuk mencoblos pasangan kandidat, Fauzi Bowo Nachrowi Ramli atau Joko Widodo - Basuki Tjahaja Purnama. Sehari menjelang pencoblosan itu, Joko Widodo alias Jokowi kemarin sungkem kepada Sujiatmi Notomihardjo, ibunya, yang tinggal di Solo. Jokowi datang ke rumah ibu kandungnya yang terletak di Jalan Pleret Raya RT 01 RW 07 Sumber, Banjarsari, Rabu (19/9) pagi, sebelum bertolak ke Jakarta. Ia datang seorang diri sekitar pukul 08.00. "Seperti biasa, kalau ada kegiatan besar dan penting saya selalu sungkeman pada ibu, biar diberi restu," kata Jo■ KE HALAMAN 7

Agya-Ayla Meluncur Dulu, Harga Belakangan

■ Foke Ingin Menang Berakhlak

Ibunda Tiup Ubun-ubun Jokowi

JAKARTA, SURYA - Duet Toyota dan Daihatsu kembali menggebrak dunia otomotif Tanah Air dengan produk kembar ketiganya, setelah Avanza-Xenia dan Rush-Terios. Pabrikan otomotif di bawah kelompok Astra ini memperkenalkan Toyota Agya dan Daihatsu Ayla. Hasil kolaborasi Toyota Motor Corporation (Toyota) dan Daihatsu Motor Company (Daihatsu) ini masuk golongan mobil murah dan ramah lingkungan (low cost and green car/LCGC). Keduanya diperkenalkan mendahului regulasi

SUNGKEM - Joko Widodo sungkem untuk memohon doa restu kepada ibunya sebelum berangkat mengikuti Pilgub DKI Jakarta, Rabu (19/9).

antara/akbar nugroho gumay

■ KE HALAMAN 7

20 Penyidik Polri Nekat Tetap di KPK ■ Bisa Terancam Disidang Kode Etik jika Bertahan

surya/musahadah

DISIDANG - Direktur Keuangan dan SDM PT Barata Indonesia, Mahyuddin Harahap (kedua kanan) mendapat pengawalan puluhan pendukungnya saat sidang perdana, Rabu (19/9).

Bos Barata Dilindungi Puluhan Orang ■ Rugikan Negara Rp 22 M, Terancam 20 Tahun SURABAYA, SURYA - Sidang perdana dugaan korupsi penjualan aset tanah PT Barata Indonesia di Jalan Ngagel 109 Wonokromo, Surabaya mulai digelar di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Surabaya, Rabu (19/9). Terdakwa Direktur Keuangan dan Sumber Daya Manusia PT

Barata, Mahyuddin Harahap, hadir dengan memakai baju koko putih dan bersongkok. Tampak puluhan pegawai PT Barata yang masih berseragam hadir memenuhi ruang sidang Cakra. Di antara orang-orang itu berusaha melindungi Mahyuddin dari jepretan kamera wartawan.

Sidang perkara ini cukup istimewa. Jika biasanya hanya tiga hakim yang menyidangkan, kali ini ada lima hakim yakni Suwidya, Ahmad Fauzi, I Made Sukadanan, Gazalba Saleh, dan Titi Sansiwi. Penuntut umumnya juga bukan dari kejaksaan ■ KE HALAMAN 7

RAISA

Tak Gila Merek

U

RANGKAP 302 - Gary Craig (53) dari Inggris tercatat dalam Guinness World Record dengan memaksakan diri mengenakan 302 celana dalam (CD) dan memecahkan rekornya sendiri tahun 2011 yaitu 211 CD. Tentu celana itu tidak bisa dipakai lagi JAGAT karena sudah molor abis. (daily mail)

ANEH

join facebook.com/suryaonline

NTUK urusan memilih busana panggung, penyanyi Raisa Andriana tak gila merek. Biar murah meriah asal nyaman dipakai, nggak bikin gerah, bungkus! Untuk keseharian penyanyi yang beraliran jazz ini hanya pakai kaus dan jins. Tetapi untuk manggung sendiri, sedikit berbeda. Raisa lebih suka memadukan baju bermotif bunga-bunga dengan jaket kulit, begitu juga sebaliknya. “Pakai celana yang santai, atasnya warna pastel, jadi lebih balance aja, “ katanya ■ KE HALAMAN 7

KOTA, SURYA-Sebanyak 20 orang penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang berasal dari Polri ternyata masih terus bertugas di lembaga penegak hukum tersebut meski masa tugasnya disebut-sebut telah berakhir 12 September lalu. Mereka tetap bekerja seperti biasa meski Polri mengancam akan menyeret mereka ke persidangan kode etik karena tidak segera melapor dan bertugas

kembali di lingkungan Polri. Smentara itu, pimpinan KPK berkeras ingin mempertahankan 20 penyidik Polri tersebut. Ketua KPK Abraham Samad menyatakan, 20 penyidik itu masih bertugas menangani kasus seperti biasa. "Mereka menangani tiga sampai empat kasus," ujar Abraham menjawab Tribunnews, di Jakarta, Rabu (19/9). Abraham membantah 20 penyidik itu sudah habis masa di-

nasnya pada 12 September 2012 lalu, sebagaimana pernyataan Juru Bicara KPK Johan Budi. "Nggak, justru mereka lagi menangani banyak kasus. Makanya kami keberatan," tandasnya. Ia menyadari, 20 penyidik tersebut terancam sidang kode etik di Polri karena tidak mematuhi panggilan institusi asalnya. Namun, Abraham mengaku, pihaknya akan ■ KE HALAMAN 7

Pamurbaya, antara Keniscayaan dan Bencana (1)

Kala Nener Tak Juga Membesar Hampir dua bulan ini Kawasan Pantai Timur Surabaya (Pamurbaya) menjadi santapan media. Ini terkait pembahasan Perda Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kota Surabaya yang di dalamnya ada poin-poin penting yang dihilangkan.

STORYHIGHLIGHTS ■ Ketua KPK membantah 20 penyidik Polri yang akan ditarik dari KPK sudah habis masa tugasnya 12 September lalu. ■ Polri: Di mana pun bertugas, polisi terikat kode etik profesi dan peraturan disiplin Polri.

Imigran Gelap 'DipecahBelah' MADIUN, SURYA - Aparat imigrasi punya cara baru yang agaknya cukup efektif untuk memotong rantai pelarian para imigran gelap. Cara baru itu adalah dengan 'memecah-belah' satu kelompok imigran dan mengirimkan ke rumah detensi yang dirahasiakan. Taktik ini diterapkan saat aparat Kantor Imigrasi Kelas II Madiun mengevakuasi 31 imigran gelap asal Irak, Iran dan Kuwait dari Hotel Indah, Jl Kalimantan, Kelurahan/Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun. Evakuasi ini diwarnai kericuhan ketika seorang

R

ATNO menyeruput secangkir kopi yang dipesan dari warung Mbak Rum. Dia berniat menikmati kopi setidaknya selama satu jam di satu-satunya warung di pematang tambak Wonorejo, Rungkut, itu. “Ngopi dulu. Ngemes-nya dilanjutkan nanti,” ujarnya kepada Surya, pekan lalu. Ngemes alias memupuk dilakukannya sendiri karena kalau memakai tenaga orang, pendapatan pasti semakin sedikit. Siang itu sinar mentari terasa menyengat. Menghapus letih, Ratno dan kawan-kawan memenuhi warung Mbak Rum. Mengendarai motor bebek yang

■ KE HALAMAN 7

Baca juga berita PON di halaman 18

■ KE HALAMAN 7

Pelestarian mangrove tak cukup hanya dengan ecowisata, mengajak orang melihat-lihat hutan mangrove. WAWAN SOME PEGIAT MANGROVE

surya/ahmad zaimul haq

WISATA MANGROVE - Sejumlah pengunjung berjalan di kawasan eko wisata mangrove, Wonorejo Surabaya. Foto diambil pada Selasa (4/9). follow @portalsurya


inter-nas surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

JK: Century Itu Operasi Senyap kompas/lucky pransiska

MEJENG DULU - Terdakwa Anggota DPR Angelina Sondakh atau Angie (kiri) bersama ayahnya, Lucky Sondakh, berfoto sebelum dimulainya sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Rabu (19/9). Agenda sidang mendengarkan tanggapan Jaksa Penuntut Umum atas nota keberatan terdakwa dalam kasus dugaan suap di Kementerian Kesehatan dan Kementerian Pendidikan.

Anggaran Belanja Setjen DPR Naik Rp 15,1 M jakarta, surya - Anggaran belanja pegawai anggota DPR untuk 2013 mengalami kenaikan. Tapi kenaikannya hanya Rp 25 juta. Kenaikan ini amat jauh dibanding dengan kenaikan biaya anggaran belanja Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR yang naik Rp 15,1 miliar. "Anggaran belanja pegawai untuk anggota dewan naik sebesar Rp 25 juta, dan Setjen DPR naik Rp 15,1 miliar," kata Koordinator Investigasi dan Advokasi FITRA Uchok Sky Khadafi da-

lam siaran pers, Rabu (19/9). Uchok menerangkan, alokasi anggaran untuk belanja gaji pegawai untuk gaji anggota DPR pada 2012 dialokasikan Rp 446,148 miliar. Pada 2013 dialokasi Rp 446,173 miliar. "Dengan demikian, belanja pegawai untuk anggota dewan kenaikannya hanya Rp 25 juta. Jadi, gaji pokok anggota dewan tetap tidak naik," kata Ucok yang mengambil data bersumber RKA KL 2012, 2013, dan Keppres. Sedang alokasi anggaran

Kartun Nabi Muhammad Muncul di Majalah Prancis

untuk gaji pegawai pada Setjen untuk RAPBN 2012 sebesar Rp 76 miliar. Setelah selesai pembahasan antara legislatif dengan eksekutif, gaji pegawainya naik sebesar Rp 17,5 miliar dan menjadi Rp 93 miliar. Selanjutnya pada 2013, gaji pegawai untuk Setjen DPR saat ini sedang atau akan dibahas DPR, sebesar Rp 108 miliar. "Dengan demikian, gaji pegawai sekretariat DPR dari 2012 ke 2013 akan mengalami kenaikan Rp 15,1 miliar," ungkapnya. (dt)

Paris, surya - Belum tuntas kontroversi film Innocence of Muslims, majalah terbitan Prancis, Charlie Hebdo, nekat memasang gambar kartun Nabi Muhammad SAW, Rabu (19/9). Hal ini mengundang kritik tajam pemerintah Prancis, yang langsung mengirim pasukan menjaga kantor majalah itu. Di sampul depan Charlie Hebdo, memperlihatkan seorang penganut Yahudi ortodok mendorong sosok

jakarta, surya - Wakil Presiden periode 2004-2009 Jusuf Kalla alias JK menyebut proses pengucuran dana talangan atau bailout Bank Century Rp 6,7 triliun sebagai operasi senyap. Pasalnya, dirinya sebagai ad interim presiden selama Presiden SBY di luar negeri pada 13-25 Oktober 2008 tidak mengetahui pembahasan bailout Century. "Ini seperti operasi senyap. Kenapa pejabat presiden (JK) sampai tidak tahu?" kata JK di depan Tim Pengawas (Timwas) Bank Century DPR, di Gedung Parlemen, Jakarta, Rabu (19/9). Awalnya, JK ditanya Timwas soal rapat dipimpin Presiden SBY pada 9 Oktober 2008 di Istana Negara membahas antisipasi krisis ekonomi. JK tak ikut rapat itu karena tak diundang. JK juga mengungkap ketika 4 menteri dan Gubernur Bank Indonesia (BI) menemuinya, 13 Oktober 2008. Mereka minta persetujuan blanket guarantee (jaminan penuh) atas deposito

bersurban yang duduk di kursi roda. Beberapa karikatur lain Nabi Muhammad juga terdapat dalam majalah itu. Menteri Luar Negeri Prancis Laurent Fabius menyesalkan hal itu yang dinilainya provokasi. Ia memerintahkan peningkatan penjagaan kantor Kedutaan Prancis di seluruh dunia. “Saya sangat khawatir. Saya langsung menginstruksikan pengamanan khusus di seluruh negara yang menilai

storyhighlights ■ Mantan Wapres Jusuf Kalla mengatakan orangorang BI harus diperiksa terkait skandal Century. ■ Ketua KPK Abraham Samad mengungkapkan kasus Century segera dinaikkan ke penyidikan.

di bank. Namun, JK menolak karena pemerintah tak perlu menanggung kesalahan bank milik asing. "Kenapa kesalahan bank ditanggung rakyat," kata JK. Solusi yang disetujuinya ketika itu, meningkatkan jaminan deposito dari Rp 200 juta menjadi Rp 2 miliar. Namun tim perekonomian membutuhkan senjata pamungkas untuk penggelontoran dana. Maka keluar Perppu No 4 Tahun 2008 tentang Jaring Pengaman Sistem Keuangan. Ketua PMI ini mengaku tak

ini sebagai masalah,” katanya. Pemerintah Prancis meminta pihak yang tersinggung menahan diri dan menyarankan menempuh jalur hukum. November 2011, kantor Charlie Hebdo di Paris sempat dibom karena memuat karikatur Nabi Muhammad. Tahun 2005, kartunis asal Denmark juga membuat kartun Nabi Muhammad, yang memicu kerusuhan dan menewaskan 50 orang. (huf/tis)

ikut pembicaraan penerbitan perppu. Dia menilai perppu itu tidak adil dan janggal karena Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani diberi kewenangan tidak terbatas untuk mengeluarkan berapapun dana asal alasannya akan berdampak sistemik. JK mengatakan, dalam rapat Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK), Menkeu selalu menyebut masalah Century tak akan berdampak sistemik. Ketika rapat 20 November sore di Kantor Wapres, JK dilapori ekonomi Indonesia terkendali. Namun, JK kaget malamnya terjadi keputusan besar. "Malamnya dikatakan negeri ini krisis besar, mau kiamat," katanya. JK mengaku marah pada Boediono (Gubernur BI) ketika melaporkan dana Rp 2,5 triliun untuk Bank Century raib. JK tak tahu ternyata dana telah dikucurkan BI. "Saya marah, kenapa Anda lapor keadaan begini. Berarti Anda dirampok. Itu percakapan saya dengan Boediono, duit diambil pemiliknya (Robert Tantular).

Karena itu tangkap yang merampok. Tak mau ditangkap pula, saya perintah Kapolri (Bambang Hendarso) tangkap rampoknya dalam dua jam. Pak Kapolri lalu perintahkan Kabareskrim (Komjen Susno Duadji)," papar JK. Timwas sendiri minta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) segera menyelesaikan kasus ini sebelum Desember 2012. "Timwas mendorong KPK mempercepat penyelesaian kasus ini sebelum berakhirnya masa tugas Timwas, Desember 2012," kata Ketua Timwas Pramono Anung. Ketua KPK Abraham Samad mengungkapkan KPK akan mengembangkan kasus Century ke penyidikan, sehingga segera ada tersangkanya. “Insya Allah kami akan tingkatkan kasus ini ke penyidikan,” kata Abraham di Gedung DPR, Rabu (19/9). Dikatakan, KPK telah memeriksa 153 saksi. KPK mengakui belum memeriksa 4 saksi ahli di antaranya mantan Deputi Gubernur BI, Siti Fajriah. (kompas.com/tribunnews)

www.tunjungan.co.id BALAI LELANG TUNJUNGAN www.tunjungan.co.id PENGUMUMAN LELANG KEDUA EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN Berdasarkan pasal 6 UU Hak Tanggungan No. 4 Th. 1996, PT. Bank Central Asia, Tbk akan melakukan lelang Eksekusi Hak Tanggungan dengan perantara Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Surabaya, melalui jasa pra lelang PT. Balai Lelang Tunjungan terhadap debitur a.n. Sri Ningsih, sebagai berikut : 1. Sebidang tanah seluas 58 m², berikut bangunan SHGB No. 355, a.n 1. Nyonya janda Sriningsih untuk 5/8 bagian, 2. Paulus Sanjaya, 3. Natalia Sanjaya, 4. Philipus Sanjaya No. Urut 2 s/d 4 masing-masing 1/8 bagian, terletak di Kel. Krembangan Selatan, Kec. Krembangan, Kota Surabaya. Alamat : Jl. Rajawali No. 53 E, Surabaya. H. Limit : Rp. 949.400.000,- Jaminan : Rp. 250.000.000,2. Sebidang tanah seluas 58 m², berikut bangunan SHGB No. 356, a.n 1. Nyonya Sri Ningsih ditulis juga Sriningsih untuk 5/8 (lima per delapan) bagian, 2. Paulus Sanjaya, 3. Natalia Sanjaya, 4. Philipus Sanjaya No. Urut 2 s/d 4 masing-masing untuk 1/8 (satu per delapan) bagian, terletak di Kel. Krembangan Selatan, Kec. Krembangan, Kota Surabaya. Alamat : Jl. Rajawali No. 53 D, Surabaya. H. Limit : Rp. 949.400.000,- Jaminan : Rp. 250.000.000. 3. Sebidang tanah seluas 112 m², berikut bangunan SHM No. 4090, a.n Sri Ningsih, terletak di Kel. Kebraon, Kec. Karang Pilang, Kota Surabaya. Alamat : Jl. Griya Kebraon Utara IV-AP/4, Surabaya. H. Limit : Rp. 243.700.000,- Jaminan : Rp. 80.000.000,-

Yang diselenggarakan pada : Kamis, 04 Oktober 2012, Pukul 11.10 WIB s.d. selesai. Bertempat di Ruang Lelang KPKNL Surabaya Jl. Indrapura No. 5 (GKN I Lt. 1) Surabaya

Syarat – Syarat Lelang : 1. Peserta lelang wajib menyetor uang jaminan lelang ke rekening a.n Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Surabaya (Rekening Penampungan Lelang), No. 140.000.206.3874 pada PT. Bank Mandiri (Persero) Cab. Indrapura Surabaya, yang sudah masuk dan efektif diterima paling lambat satu (satu) hari kerja sebelum hari lelang. Peserta yang tidak memenangkan lelang, dapat mengambil kembali uang jaminan lelang tanpa dikenakan potongan apapun dengan menunjukkan asli bukti setoran dan Kartu Identitas diri. 2. Peserta yang ditunjuk sebagai pemenang lelang wajib melunasi kewajibannya selambat-lambatnya 3 (tiga) hari kerja setelah tanggal pelaksanaan lelang ditambah Bea Lelang Pembeli sebesar 1% dari harga terbentuk ke rekening tersebut di atas, apabila tidak dilunasi, maka pemenang dinyatakan wanprestasi dan uang jaminan disetorkan ke kas Negara serta peserta lelang akan dimasukkan ke dalam DAFTAR HITAM LELANG. 3. Apabila karena suatu hal terjadi pembatalan dan atau penundaan pelaksanaan lelang terhadap salah satu atau beberapa obyek tersebut di atas, maka pihak-pihak yang berkepentingan tidak diperkenankan melakukan tuntutan dalam bentuk apapun kepada KPKNL Surabaya, PT. Bank Central Asia, Tbk dan PT. Balai Lelang Tunjungan. 4. Bagi peminat dapat melihat obyek yang akan dilelang pada alamat tersebut di atas, sejak pengumuman ini sampai dengan lelang. Semua obyek ddijual DALAM KONDISI SESUNGGUHNYA, DI LOKASI & DENGAN SEMUA CACAT DAN KEKURANGANNYA, kami menganjurkan peminat lelang untuk memeriksa asset sebelum mengikuti lelang. Informasi lebih lanjut hubungi Pelaksana Pra Lelang PT. Balai Lelang Tunjungan, Syarat-syarat lainnya ditentukan pada saat pelaksanaan lelang. Surabaya, 20 September 2012 PT. BALAI LELANG TUNJUNGAN PT. Bank Central Asia, Tbk

INFO HUBUNGI : 081.990.900.633 / 0856.5543.2672 / 031.545.1945

PENGUMUMAN KEDUA LELANG EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN Berdasarkan pasal 6 Undang - Undang Hak Tanggungan No. 4 Th. 1996, PT. Bank Panin Tbk. KCU Surabaya Cendana akan melakukan Lelang Eksekusi Hak Tanggungan dengan perantara Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Malang terhadap asset debitur: 1. Wiwik Ekowati,berupa Tanah dan bangunan,SHM No.147,luas 174 m2, a.n. Wiwik Ekowati,terletak di Ds. Sumbergondo Kec.Bumiaji Kab.Malang(SK Kota Batu) (harga limit Rp.70.000.000,- / uang jaminan Rp. 35.000.000,-). 2. Hariyanto,berupa a. Satu paket SHM No.341 berupa Tanah luas 330 m2, a.n. Hariyanto, terletak di Ds.Sumberagung Kec.Ngantang Kab.Malang dan SHM No.342 berupa Tanah dan Bangunan luas 226 m2 , a.n. Hariyanto, terletak di Ds.Sumberagung Kec.Ngantang Kab.Malang (harga limit Rp. 120.000.000,- / uang jaminan Rp.60.000.000,-) . b. Tanah dan bangunan, SHM No. 23, luas 371 m2 , a.n. Harianto, terletak di Ds.Mulyorejo Kec.Ngantang Kab.Malang (harga limit Rp. 173.000.000,- / uang jaminan Rp.87.000.000,-) 3. Arlynaida,berupa Tanah dan bangunan ,SHGB No.399,luas 153 m2, a.n. Arlynaida,terletak di Ds. Mangliawan Kec.Pakis Kab. Malang. (harga limit Rp. 308.000.000,- / uang jaminan Rp. 154.000.000,-) 4. Ismanto,berupa Tanah dan Bangunan,SHM No.208, luas 223 m2, a.n. Nyonya Cholifatin, terletak di Kel. Tunjungsekar Kec. Lowokwaru Kotamadya Malang(harga limit Rp.140.000.000,- / uang jaminan Rp. 70.000.000,-) 5. Desi Agiani Palifi,berupa Tanah dan bangunan,SHM No.574, luas 200 m2, a.n. Supi’i, terletak di Ds.Ngaglik Kec.Batu Kab.Malang(SK Kota Batu) (harga limit Rp.370.000.000,-/ uang jaminan Rp. 185.000.000,-) 6. Supron Rowi,berupa Tanah dan bangunan,SHM No.2852, luas 42 m2 , a.n. Supron Rowi, terletak di Kel.Lowokwaru Kec.Lowokwaru Kota Malang (harga limit Rp. 138.000.000,- / uang jaminan Rp.69.000.000,-) 7. Muslimin,berupa Tanah dan bangunan,SHM No.753, luas 358 m2, a.n. Muslimah, terletak di Ds.Tunggorono Kec. Jombang Kab. Jombang (harga limit Rp. 303.000.000,-/ uang jaminan Rp.152.000.000,-) 8. Purwo Edi,berupa Tanah dan bangunan ,SHM No.222,luas 335 m2, a.n. Paenah,terletak di Ds.Pulorejo Kec. Tembelang Kab.Jombang (harga limit Rp. 196.000.000,-/ uang jaminan Rp.98.000.000,-) Pelaksanaan Lelang : Kamis 04 Oktober 2012, Pukul 11.00 WIB Tempat Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Malang Jl. S.Supriadi No.157 Malang Syarat-syarat Lelang : 1. Peserta lelang diwajibkan menyetor uang jaminan untuk setiap objek lelang tersebut di atas ke rekening PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk Cabang J.A.Suprapto No. Rekening 144.000.314.3978, atas nama Rekening Penampungan Lelang KPKNL Malang, yang sudah efektif diterima 1 (satu) hari sebelum lelang dan membawa asli bukti setor pada saat pelaksanaan lelang. 2. Peserta lelang yang ditunjuk sebagai pemenang lelang wajib melunasi harga lelang yang terbentuk selambat-lambatnya 3 (tiga) hari kerja setelah tanggal pelaksanaan lelang ditambah Bea Lelang Pembeli sebesar 1% dari harga terbentuk ke rekening tersebut diatas, apabila tidak maka dinyatakan wanprestasi dan uang jaminan lelang masuk ke kas Negara. Peserta yang tidak memenangkan lelang, dapat mengambil uang jaminan lelang tanpa dikenakan potongan apapun. 3. Semua Objek lelang dijual apa adanya, dan peserta lelang wajib melakukan penawaran,paling sedikit sama dengan harga limit, apabila tidak menawar dikenakan sanksi tidak diperbolehkan mengikuti lelang selama 3 (tiga) bulan di wilayah kerja KPKNL Malang. 4. Apabila terjadi pembatalan/penundaan lelang maka peserta tidak diperkenankan melakukan tuntutan dalam bentuk apapun kepada PT.Bank Panin ,Tbk KCU Surabaya Cendana dan KPKNL Malang. 5. Persyaratan lelang dan ketentuan lainnya ditetapkan sebelum pelaksanaan lelang dimulai , informasi lebih lanjut hubungi PT. Bank Panin, Tbk. KCU Surabaya Cendana Jl. Kombespol M Duriyat No. 25 Telp. 031-5317954. Malang, 20 September 2012 PT. Bank Panin, Tbk KCU Surabaya Cendana

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Surya Biz HALAMAN 3

Target Ekspor Mobil 120.000 Unit JAKARTA, SURYA - - PT Astra International Tbk menargetkan ekspor mobil produk Toyota dan Daihatsu, 120.000 unit per tahun ke negara-negara di Timur Tengah dan Afrika, serta Jepang. Presiden Direktur PT Astra International Tbk, Prijono Sugiarto mengatakan, kapasitas produksi PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) diperkirakan mencapai 155.000 unit mobil per tahun dan 50.000 diekspor. "Untuk Daihatsu, dari produksi 120.000 unit, 70.000 unit akan diekspor," kata Prijono pada acara peluncuran Toyota Agya dan Daihatsu Ayla di Jakarta, Rabu (19/9). Produk yang diminati di pasar ekspor, menurut Prijono, merupakan varian multi purpose vehicle (MPV) dan sport utility vehicle (SUV). "Avanza, Innova, Granx Max, Terios dan Rush, serta Fortuner, paling banyak diminati oleh konsumen di luar negeri," ujarnya. Untuk meningkatkan investasi, lanjut Prijono, pihaknya akan meminta insentif yang menarik dari pemerintah. "Saat ini, kami sedang mengusulkan kepada pemerintah agar diberikan insentif pengurangan pajak berupa tax holiday bagi perluasan pabrik Toyota. Sedang pembangunan pabrik ADM di Karawang akan mendapatkan insentif 'tax allowance'," papar Prijono. (ant)

Garap Bisnis Iklan Butuh Kompak SURABAYA, SURYA - Pemerintah dan pengusaha didorong untuk bisa kompak dalam memajukan bidang periklanan. Kebersamaan ini penting, mengingat persaingan global tidak akan terbendung jika pelaku usaha kurang kreatif dan tidak ada payung hukum yang melindungi pengusaha lokal. Wakil Ketua Kadin Bidang Organisasi, Keangotaan dan Pemberdayaan Asosiasi, Deddy Suhajadi menyebut, arus ekspansi asing di bisnis iklan sudah terlihat dominan. “Banyak pemasang iklan dari negara lain, kalau pengusaha kita kalah teknologi, akhirnya hanya kebagian titipan saja,” ujar Deddy, Rabu (19/9). Wakil Ketua Kadin Jatim Bidang Industri Kreatif, Haries Purwoko menyebut, perlu beberapa perombakan dan perbaikan, baik disisi organisasi maupun SDM yang ada untuk memajukan industri periklanan Jatim. "Perlu koordinasi secara inten dengan pemerintah daerah terkait, bisa juga dilakuakn pelatihan dan seminar tentang tren bisnis komunikasi pemasaran nasional dan global,” ujar pelaku periklanan yang didukung Kadin Jatim menjadi calon ketua P3I (Persatuan Perusahaan Periklanan Indonesia) Jatim itu. Terkait kinerja industri periklanan Jatim di tahun ini, ia optimistis kian bergeliat. Dengan stabilnya kondisi ekonomi Indonesia dan tingginya pertumbuhan industri dalam negeri, maka belanja iklan akan semakin besar. Secara nasional, industri periklanan di 2012 diperkirakan tumbuh 24 persen dengan nilai kisaran Rp 71 triliun. Di 2011, nilai uang yang berputar sebesar Rp 58 triliun. Dari jumlah itu, Jatim rata-rata mendapat jatah sekitar 30 persen. Pemasang iklan terbesar masih didominasi operator seluler dan perusahaan rokok di urutan kedua. (rey)

join facebook.com/suryaonline

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

■ Konsep Baru Mulai Diminati SURABAYA, SURYA - Luas lahan yang semakin sempit di Kota Surabaya memunculkan tren baru untuk pertumbuhan tempat hunian vertikal. Lahan yang minim pun bisa dibangun menjadi sebuah apartemen. Bahkan konsep apartemen dengan batasan luas lahan dan tinggi bangunan itu, ternyata disukai konsumen. Tren baru apartemen di tengah Kota Surabaya itu coba ditawarkan PT Intiland Development lewat pembangunan Apartemen Sumatra 36. Apartemen yang baru dimulai pembangunannya, Rabu (19/9), hanya berdiri di atas lahan seluas 2.400 meter per segi.

Apartemen di Lahan Sempit surya/sugiharto

Nantinya, bangunan apartemen juga hanya setinggi 12 lantai. Total unit yang dijual dalam satu bangunan Apartemen Sumatra 36 adalah 63 unit. Jumlah ini sangat sedikit jika dibandingkan komplek apartemen lain di Surabaya. COO & Vice presiden PT Intiland Development, Sinarto Darmawan mengatakan, Sumatra 36 memiliki karakteristik berbeda. Dengan lahan dan ketinggian yang terbatas Intiland menyiasati hingga bisa dibangun sebuah apartemen mewah. “Sesuai aturan Pemkot, kami tidak boleh bangun lebih dari 12 lantai, dengan jumlah lantai demikian otomatis unit yang kami buat sedikit. Agar memiliki nilai ekonomis kami menjual sebagai apartemen mewah,” terang Sinarto, di sela Ground Breaking Sumatra 36, Rabu (19/9). Ia memaparkan, lokasi yang strategis di tengah kota dan konsep desain yang memenuhi beberapa unsur green building, membuat apartemen memiliki nilai lebih. "Kami tawarkan kemewahan dari sisi lain, misalnya dari privasi. Banyak apartemen tengah kota yang sekaligus dilengkapi mal. Tetapi tidak semua orang

KEUNGGULAN APARTEMEN ■ Menawarkan tiga tipe, harga mulai Rp 2,3 miliar hingga Rp 3,4 miliar ■ Mengutamakan privasi penghuni ■ Desain memenuhi unsur green building ■ Lokasi di pusat kota, dekat dengan berbagai fasilitas suka konsep itu, banyak yang memilih apartemen yang lebih private," papar Sinarto. Salah satu pucuk pimpinan Intiland itu menyebut, jika konsep yang diterapkan ini mengundang minat pemilik lahan di Kota Surabaya. “Begitu tahu luas lahan sekian bisa jadi apartemen, banyak yang punya lahan ukuran sama menawarkan kerjasama,” ujarnya. Direktur Marketing PT Intiland Grande, Harto Laksono menerangkan, ada tiga tipe unit apartemen yang ditawarkan mulai one bed, two bed hingga tiga kamar tidur. Harga per unit mulai Rp 2,3 miliar hingga kisaran Rp 3,4 miliar. “Jumlah peminat untuk dua

kamar cukup tinggi karena desainnya seperti rumah biasa dengan luas 132 meter per segi,” ujar Harto. Minat pada apartemen ini cukup tinggi, mengingat penjulan terus meningkat. Saat ini sudah terjual 31 unit. Diharapkan, hingga akhir tahun ini bisa terjual 80 persen. Pengamat properti, Timoticin Kwanda menyatakan, tren pertumbuhan apartemen di lokasi dan lahan sempit di tengah kota bisa berkembang

di masa depan. "Kondisi ini terjadi karena tren penduduk kembali ke pusat kota, setelah pinggiran kota berkembang," ujar dosen UK Petra itu, Rabu (19/9). Faktor akses dan waktu tempuh yang singkat jadi pertimbangan bagi masyarakat yang mencari hunian dekat dengan tempat kerja atau sekolah. “Fenomena ini hanya terjadi di kota-kota besar,” imbuhnya. (rey)

TIANG PERTAMA - Dari kiri ke kanan, Sinarto Dharmawan Wakil Presdir & COO Intiland, Betlest Surenggono Pimpro Proyek Sumatra 36, Hartanto S Njoto Wakil Presdir PT Grande Family View, Happy Gunawarman Direktur PT Intiland Grande, saat pemancangan tiang pertama Apartemen Sumatra 36, Rabu (19/9).

surya/sugiharto

Genjot Produksi Kejar Penjualan Rp 7 Triliun

surya/ame

KANTOR BARU - Optimalisasi layanan, Sharp merelokasi service center dari kawasan Waru ke Prapen Surabaya. Satrio Soetanto (kiri), Roy Hunto (tengah), dan Fuady Maknun (kanan), berbincang dengan customer service, Kamis (19/9).

SURABAYA, SURYA - PT Sharp Electronics Indonesia menambah kapasitas produksi dan ekspor seiring dibukanya pabrik baru di Karawang. Assistant GM Sales and Marketing Division Sharp Martinus Roy Hunto mengatakan, di 2012 target penjualan Sharp sebesar Rp 7 triliun atau tumbuh 130 persen dibandingkan tahun lalu yang hanya Rp 3 triliun. "Targetnya memang cukup berat, tetapi dengan adanya pabrik baru untuk lemari es dan mesin cuci, kapasitas produksi akan bertambah. Rencananya kami juga perbesar ekspor," katanya, di sela relokasi service center dari Waru ke kawasan Prapen, Rabu (19/9). Saat ini komposisi ekspor baru 10-15

persen, nantinya naik menjadi 20 persen. Pasar yang banyak digarap yakni, Timur Tengah dan Afrika. Produksi mesin cuci di pabrik eksisting Pulo Gadung selama ini baru 50.000 unit per bulan, nantinya setelah pabrik Karawang beroperasi jadi 140.000 unit. Produksi lemari es dari 120.000 unit per bulan, jadi 220.000 unit. "Dari target Rp 7 triliun itu, kontribusi Jatim diharapkan 26 persennya. Tahun lalu baru 22-23 persen," kata Martinus Roy. Produk audio video dan home appliances memberikan kontribusi seimbang 50:50. "Kami tetap fokus ke kedua produk itu tahun ini, kalau dulu demand audio video yang utama, tahun ini ke-

dua-duanya bagus," lanjutnya. Sharp meyakini belum berencana masuk ke pasar gadget, seperti halnya produsen elektronika Samsung, Sony maupun LG. Regional Manager Sharp Fuady Maknun menambahkan, setelah meresmikan service center di Jalan Prapen, Januari 2013 bakal meresmikan service center di Bangkalan. "Kemudian, April 2013 di Gresik. Pada 2015, service center Sharp secara nasional diharapkan menjadi 500," tegas Fuady. Branch Manager Sharp Cabang Surabaya Satrio Soetanto mengatakan, tahun ini cabang Surabaya ditargetkan mampu membukukan penjualan Rp 40 miliar hingga 50 miliar. (ame)

follow @portalsurya


4

finance surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

I I I I I

13

I I I I I

14

I I I I I

17

Minyak/Dolar AS 4.244,71

I I 4.223,90 I I I 18

I I I I I

120.0 90.00 60.00 30.00

19

I I I I I

13

I I I I I

14

I I I I I

17

96,14

I I I I I

18

Rupiah/Dolar AS

I 94,92 I I I I

9.700 9.500 9.300 9.100

19

I I I I I

13

I I I I I

14

I I I I I

17

9.506

I I I I I

18

KURS VALAS

IHSG Jakarta 4.400 4.200 4.000 3.800

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

I I 9.541 I I I 19

MATA UANG

KURS JUAL

KURS BELI

CNY

1,513.60

1,498.45

EUR

12,516.68

12,389.55

HKD

1,237.78

1,225.23

SGD

7,833.29

sumber: bloomberg

7,753.65

HARGA EMAS 18/9

19/9

DOLAR AS/TROY OUNCE 1.758.60

PERKIRAAN PASAR

1.776.20

(24 KARAT) Rp 550.000/gram

sumber: bank indonesia

Proses Cepat

TEKNOLOGI LASER Pengunjung mengamati hasil potongan mesin potong dengan teknologi laser di area pameran MTT Expo 2012, Grand City Surabaya, Rabu (19/9). Pameran mesin industri dari dalam dan luar negeri ini berlangsung hingga, Jumat (21/9).

■ Gadai Syariah Untungkan Bank dan Nasabah SURABAYA, SURYA - Secara bisnis, gadai syariah menguntungkan perbankan maupun konsumen. Gadai syariah mempercepat ekspansi pembiayaan (kredit) dan risiko pembiayaan bermasalah (nonperforming finance/NPF) juga sangat kecil. Keuntungan lainnya, produk ini proses persetujuannya cepat. Kalau pembiayaan umum butuh waktu seminggu untuk menganalisa profil nasabah hingga pencairan pinjaman. Gadai emas cukup 15 menit. "Tapi memang harus ada aturan agar tetap sesuai dengan prinsip syariah,” kata Ketua Asosiasi Bank Syariah Indonesia (Asbisindo), Ersyam Fansuri saat dihubungi Surya, Rabu (19/9). Gadai syariah dengan prinsip syariah, yang memang diperuntukkan untuk pembiayaan produktif, bukan sebagai produk investasi. Praktik gadai yang benar, salah satunya yang terjadi di Pegadaian. Menurut Ersyam Fansuri, tak seperti sistem pegadaian konvensional yang dikenakan bunga pinjaman, dalam sistem gadai syariah yang diambil dari nasabah adalah biaya penitipan, pemeliharaan, penjagaan, dan penaksiran. Nasabah hanya dikenakan biaya administrasi dan biaya sewa penitipan emas. Nilai biaya keduanya fluktuatif mengikuti harga emas yang sedang berlaku saat itu dan dikenakan pada saat pelunasan dengan sistem perhitungan sewa per 10 hari. "Tenor (jangka waktu pengembalian pinjaman) cukup pendek antara 3–6 bulan. Orang menggadai emas karena sudah memilikinya," paparnya.

KASUSBUTET ■ Agustus 2011 : beli 4,83 kg dan 600 gram, dan harus setor 10 persen dari total harga emas. Sisa, diangsur tiga tahun. ■ Desember 2011 : kontrak gadai tak bisa dilanjutkan karena BI merevisi kebijakan. ■ Bank menawarkan menjual emas tapi karena harga sedang turun, hasilnya tak cukup menutup kewajiban Butet. Tapi, di lapangan, ditemukan jenis praktik lain yang disebut Beli Gadai. Di sini nasabah cukup menyetor dana senilai selisih harga emas di pasar dengan nilai gadai yang ditetapkan bank. Jatuhnya, rata-rata sekitar 10 persen dari harga emas tadi. Setelah emas “terbeli” dengan modal 10 persen itu, nasabah langsung menggadaikan ke bank. Jadi nasabah berutang senilai 90 persen harga emas. Saat ini juga muncul persoalan yang melilit sejumlah bank yang menyelenggarakan gadai emas syariah. Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI), Halim Alamsyah mengaku, sedang meneliti bank-bank syariah tersebut. "Yang dipanggil baru satu, yaitu BRI Syariah," katanya. Masalah gadai emas ini mencuat setelah seniman Butet Kartaredjasa berencana menggugat (class action) BRI Syariah. Sebagai nasabah, ia menggugat prinsip syariah antar produk gadai emas. Sekjen Asbisindo, Achmad Per-

mana menilai, regulasi gadai emas bank syariah terlampau ketat. Ketika implementasi, efeknya signifikan dan drastis. "Kami mengusulkan, plafonnya lebih besar dari Rp 250 juta atau jatuh tempo, bisa lebih dari dua kali empat bulan,” tandasnya. Dalam kasus BRI Syariah, bank terpaksa menjual emas milik nasabah demi menyesuaikan diri dengan aturan BI. Bank ini harus menurunkan porsi portofolio pembiayaan emas hingga batas ideal. "Belajar dari sana, saya kira, aturannya perlu direvisi. Kalau terkait plafon, kami punya data yang dapat jadi acuan," imbuhnya. Pertimbangan lain, produk bank syariah masih terbatas dan belum mampu bersaing dengan bank konvensional sementara gadai emas bank syariah berhadapan dengan Pegadaian yang tidak terkena aturan BI. Kalau ruang gerak perbankan syariah dibatasi, Pegadaian bisa melenggang sendiri. Padahal, produk gadai emas, dan yang belum lama diperkenalkan, yaitu kepemilikan emas (murabahah), menjadi salah satu produk unggulan perbankan syariah. Sebaliknya, Direktur Syariah Bank Danamon, Herry Hykmanto tidak keberatan dengan ketentuan BI. Regulasi itu tepat dan mengembalikan tujuan gadai sebagai solusi permasalahan keuangan yang mendesak. Jika nasabah berminat investasi emas, sebetulnya, murabahah bisa menjadi pilihan. Tapi, proses murabahah tidak semudah qardh. Bank harus mengukur kelayakan si nasabah, seperti penghasilan, pekerjaan dan seterusnya. Mirip persetujuan kredit di bank umum. (ame)

Siap Menuju Tata Keuangan Global SURABAYA, SURYA - PT Semen Gresik (Persero) Tbk siap menuju tata kelola keuangan berstandar global setelah mampu menyabet Annual Report Award (ARA) dari Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) serta Self Regulatory Organization (SRO). Direktur Utama Semen Gresik, Dwi Soetjipto mengungkapkan, perusahaan yang dipimpinnya secara serius dan berkelanjutan meningkatkan kualitas pengelolaan laporan keuangan guna menapakkan kaki di kancah persaingan industri semen global. "Semangat ini in-line (sejalan) dengan rencana ekspansi perusahaan ke beberapa negara di ASEAN," jelasnya. Semen Gresik merebut peringkat ketiga untuk kategori BUMN NonKeuangan Listed, dalam penghargaan itu. Peringkat pertama diduduki PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN). Penghargaan diserahkan Menteri BUMN, Dahlan Iskan kepada Dwi Soetjipto di Jakarta, Selasa malam (18/9). ARA merupakan acara tahunan dengan tujuan meningkatkan keterbukaan informasi dan penerapan Good Corporate Governance (GCG) di setiap sektor usaha, baik BUMN, BUMD atau swasta, yang berstatus perusahaan tercatat di bursa (listed)

ist

atau nonlisted. Ada 10 kategori yang dinilai dalam ARA tahun ini. "Perolehan Annual Report Award ini menunjukkan komitmen Semen Gresik untuk selalu mengutamakan tata kelola perusahaan yang baik," papar Dwi Soetjipto mengenai ARA ke-11 tahun ini yang diikuti oleh 200 perusahaan. Laporan keuangan Semen Gresik selalu taat pada prinsip akuntansi yang dipersyaratkan otoritas pasar modal. Selain sebagai pertanggungjawaban publik juga memudahkan investor dan stakeholder membaca kinerja perusahaan melalui laporan keuangan. Menurut Dwi Soetjipto, Semen Gre-

join facebook.com/suryaonline

ANNUAL REPORT - Menteri BUMN, Dahlan Iskan memberikan penghargaan kepada PT Semen Gresik Tbk, yang diterima Direktur Utama, Dwi Soetjipto.

surya/sugiharto

Uswatun Hasanah dan Sekar Ayu (2-Habis)

Sempat Merumahkan Para Karyawan Meraup sukses dari usaha batik dan tenun gedog bukanlah hal mudah. Dimulai dari titik nol, bahkan Sekar Ayu sempat bangkrut karena dampak bom Bali. Hanya kegigihan yang akhirnya membangkitkan kembali, termasuk mempertebal omzet hingga ratusan juta per bulan.

B

OM Bali tahun 2005 secara nyata memukul banyak pengusaha lokal, termasuk Uswatun Hasanah yang bisnisnya mulai bersinar. Ia harus merelakan ratusan produk yang didistribusikan melalui Bali telantar. Dua tahun kemudian, saya bangkrut. Bali termasuk pasar utama. Wisata di Bali lumpuh, tidak ada yang membayar. Uswatun Hasanah mendatangi langsung para pedagang, dan memang, tidak dapat berbuat apaapa. "Bisa dibilang uang kami tidak kembali," tuturnya kepada Surya. Kurang lebih, 40 persen penjualan produk di kirim ke Pulau Dewata. Sisanya, 40 persen terserap di sekitar Tuban sendiri, 10 persen merupakan pasar beragam, termasuk ke luar negeri. Satu keputusan berat diambil. Ibu satu anak ini terpaksa merumahkan para karyawan. Dengan kegigihan, ia mulai menebus pasar yang hilang. Angin segar berhembus, karena Semen Gresik, berani mendukungnya. Uswatun Hasanah menghubungi

ist

perusahaan semen itu dan menjelaskan apa-adanya. “Alhamdulillah, saya mendapat uluran tangan untuk bangkit lagi. Saya kembali tertantang," ujarnya bersemangat. Bantuan modal tambahan menjadi dukungan yang menolong Uswatun Hasanah dan keluarganya, berikut warga sekitar rumahnya untuk berkarya kembali. Dalam waktu singkat, bisnis rumahan ini berhasil menggaet pelanggan dan perputaran uang perlahan menuju seperti semula. Batik dan tenun gedog khas Tuban yang jadi trade mark Sekar Ayu bukan hanya laris di kawasan lokal. Produk itu punya pelanggan tersendiri di luar negeri. “Ada yayasan di Australia yang biasa memesan produk. Kami, juga berhubungan dengan pelanggan dari Belanda,” paparnya.

GIGIH - Uswatun Hasanah sempat bangkrut tapi berhasil bangkit kembali. Kalau pada awal, Uswatun Hasanah dan adiknya membuat 20 potong kaus untuk dititipkan ke distrubutor, kini mereka memiliki jumlah produksi tinggi. Banyak warga, mulai siswa SD hingga ibu rumah tangga memperoleh penghasilan tambahan dengan turut bekerja sambilan di Sekar Ayu. Berkat perjuangannya, sederet penghargaan diraih perempuan muda yang energik ini. Salah satunya, Upakarti yang diterimakan langsung oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Kebangkrutan Sekar Ayu di tahun 2007 membuat Uswatun Hasanah menjadi lebih kuat meniti usaha. Kini, bisnisnya mampu membukukan omzet Rp 200 juta per bulan atau Rp 2,4 miliar per tahun. (dyan rekohadi)

sik berupaya menuju penerapan laporan keuangan berstandar internasional (International Financial Reporting Standards/IFRS), yang memungkinkan dapat dipahami lebih mudah dan disandingkan secara global. "IFRS ini telah berlaku di ratusan negara, sehingga investor global mudah membaca kinerja kami nanti, karena memakai standar yang sama," jelasnya. Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI), Ito Warsito menambahkan, kriteria penilaian untuk ARA adalah keterbukaan laporan tahunan terhadap perusahaan dan praktik GCG. Kriteria dikaji ulang oleh dewan juri, sehingga setiap tahun berbeda. (hri/ant)

follow @portalsurya


5

surya jatim surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

Petani Blitar Bentrok

■ Melawan Massa Bayaran

surya/imam taufiq

DIBAKAR - Ratusan petani terlibat bentrok dengan massa sewaan eks perkebunan Suwaru Buluroto di Dusun Gempong, Desa Karangrejo, Kecamatan Garum Blitar. Dalam kejadian itu, seorang terluka, satu mobil rusak, dan sebuah traktor terbakar, Rabu (19/9).

Maling Kembalikan Dompet Curian PONOROGO, SURYA - Kebiasaan pencuri, setelah berhasil mencuri dipastikan bersembunyi atau kabur. Namun, pencuri yang satu ini malah mendatangi rumah korbannya. Kateman (30) warga RT 02, RW 01, Desa Demangan, Kecamatan Siman, Kabupaten Ponorogo nyeleneh. Usai mencuri uang dalam dompet anggota Bagian Telematika Polres Ponorogo, tersangka masih kurang puas, sehingga ia pura-pura menemukan dompet, namun polisi

langsung meringkusnya. Kasus pencurian dengan tersangka penjual pentol keliling ini bermula ketika Selasa (18/9) tersangka mendatangi rumah Bripka Heri Subagio (33) warga RT 01, RW 01, Dusun Pager Tengah, Desa Pager, Kecamatan Bungkal. Padahal, satu jam sebelum kedatangan tamu tak diundang ini, korban kehilangan dompet yang ditaruh di kotak depan dek motor Honda Beatnya. Dompet itu hilang saat ditinggal makan bubur Kacang Hijau di perempatan Jetis.

Rencananya, tersangka bakal mengembalikan dompet itu, agar menerima imbalan. Alasannya, dompet itu ditemukan di jembatan selatan lokasi korban makan bubur. Kecurigaan korban berbuah hasil. Ternyata yang mencuri dompet korban adalah tersangka yang mencoba mengembalikan dompet itu. "Saat mengembalikan dompet ketika saya tanya mengaku namanya Agus dan rumahnya di Sambit. Setelah saya ragu

saya minta KTP-nya ternyata namanya Kateman. Karena tak percaya saya diinterogasi, akhirnya mengaku jika namanya Kateman dan yang mengambil dompet saya tadi," terang Bripka Heri Subagio di Polsek Jetis, Selasa (18/9) malam. Selain itu, Heri menjelaskan karena khawatir tersangka menjadi korban amukan warga Pager, akhirnya diserahkan ke Polsek Bungkal. Kemudian oleh Polsek Bungkal dilimpahkan kembali ke Polsek Jetis karena TKP di Jetis. (wan)

Warga Lereng Kelud Geruduk PN Kediri KEDIRI, SURYA - Sementara para petani Blitar terlibat bentrok dengan massa sewaan eks perkebunan, di Kediri, 200 warga dari tiga desa di lereng Gunung Kelud Kecamatan Ngancar mendatangi PN Kabupaten Kediri, Rabu (19/9) siang. Warga bermaksud memberi dukungan kepada 9 warga yang mengajukan gugatan perdata terhadap PT Sumber Sari Petung (SSP) dan BPN terkait sengketa tanah seluas 400 hektare. Warga datang menggunakan enam unit truk dan puluhan sepeda motor hingga memacetkan Jl Pamenang Kecamatan Ngasem yang berada di depan gedung pengadilan. Dengan pengawalan ketat polisi, ratusan warga memasuki halaman pengadilan sembari berorasi dan membentangkan poster. "Kami datang untuk menuntut hak kami. Tanah yang dituntut perwakilan warga adalah mata pencaharian kami," ujar Soiman, seorang warga.

surya/cornelius vrian

DEMO - Sekitar 200 warga dari tiga desa di lereng Gunung Kelud, Kecamatan Ngancar mendatangi PN Kabupaten Kediri, Rabu (19/9). Sementara itu, penjagaan polisi di gedung pengadilan tampak ketat. Sejumlah personel dari satuan sabhara dan polsek di sekitar pengadilan dikerahkan untuk melakukan penjagaan. Sidang Ditunda Sementara massa

berorasi,

sidang perkara gugatan perdata sembilan warga yang tinggal di lereng Gunung Kelud Kecamatan Ngancar atas lahan perkebunan yang dikelola PT Sumber Sari Petung (SSP), terus berlanjut, Rabu (19/9) siang. Meski perwakilan penggugat maupun empat pihak yang

menjadi tergugat hadir, namun persidangan kedua ini kembali ditunda selama seminggu. Majelis hakim yang diketuai Basuki Wiyono SH meminta penggugat dan tergugat untuk melakukan mediasi terlebih dulu sebelum persidangan dilanjutkan. "Sesuai hukum acara, maka harus dilakukan mediasi. Kuasa hukum penggugat dan tergugat diharapkan bisa mendorong kedua pihak untuk melakukan upaya perdamaian," katanya. Anjuran mediasi ini diterima oleh penggugat maupun tergugat. Mereka sepakat menggunakan jasa mediator yang disiapkan oleh negara. Namun penasehat hukum warga, Nanianto meminta agar mediasi ini benar - benar dipergunakan dengan baik oleh pihak tergugat untuk menemukan solusi yang saling menguntungkan. Bukannya untuk mengulur - ulur waktu sehingga jalannya persidangan gugatan menjadi berkepanjangan.(st41)

BLITAR, SURYA - Rebutan eks Perkebunan Suwaru Buluroto, yang berlokasi di Dusun Gempong, Desa Karangrejo, Kecamatan Garum memanas. Sejumlah petani terlibat bentrok dengan orang-orang bayaran suruhan eks perkebunan seluas 609 hektare (Ha). Dalam bentrok tersebut, Rustam (40), warga Desa Sidodadi, Kecamatan Garum, kepalanya bocor karena terkena sabetan senjata tajam. Kini ia mendapat 12 jahitan, hidung dan alis sebelah kanan juga robek. Selain menghajar Rustam, massa juga melampiaskan emosinya dengan membakar satu unit traktor yang rencananya dipakai merusak tanaman tebu warga. Tak terkecuali, mobil Suzuki Vitara AG 1793 MU, yang ditinggal kabur kelompok orang suruhan itu juga tak luput jadi sasaran amuk massa. Kaca belakang mobil itu pecah. Namun, hingga Rabu (19/9), petugas belum mengamankan satu pun pelakunya, baik dari pihak warga maupun pihak lawannya, yang diduga sebagai pemicu bentrok. "Anggota buser saat ini masih kami siagakan di lokasi, agar sampai tak terjadi bentrok susulan. Untuk kerugian materi-

al, seperti traktor yang terbakar itu kami masih mendata. Yang penting, saat ini situasi aman dulu, soal pengusutan kasus ini masih menunggu para korbannya sembuh dan membuat laporan," kata AKP Ngadiman Rahyudin, Kasat Reskrim Polres Blitar, Rabu (19/9). Sumber Surya, jika para

STORYHIGHLIGHTS ■ Perkebunan Suwaru Buluroto yang dulunya dikuasai pihak perkebunan ■ Setelah HGU habis, petani setempat menguasai tanah eks perkebunan. Hingga petani bentrok melawan massa sewaan aparat itu tanggap seperti kasus sebelumnya, tak sampai bakal terjadi bentrok seperti ini. Hanya saat kejadian itu tak terlihat ada petugas seragam di TKP, sehingga membuat kedua belah pihak saling berani. Tanda-tanda bentrok sebenarnya sudah terbaca sejak Selasa (18/9) pagi. Sebab, sejak

pagi kelompok orang sewaan itu sudah mulai berdatangan, dengan mengawal traktor. Semula warga tak curiga kalau mereka akan terlibat bentrok. Mereka hanya stand by di posko yang dibuatnya di tengah perkebunan. Baru menjelang magrib, di saat para petani sudah meninggalkan kebun, orang-orang sewaan mulai beraksi, yakni membabat tanaman tebu milik petani yang sudah siap dipanen. Rencananya, sehabis tanaman tebunya dibabat, lahannya akan dibajak. Kabar perusakan tanaman tebu oleh para orang sewaan itu terdengar warga. Karuan, warga langsung tersulut emosinya. Petang itu juga, tanpa ada yang mengomando, puluhan warga dengan bersenjata seadanya, bergerak ke lokasi. Tiba di lokasi, warga langsung geram tatkala melihat tanaman tebu milik rekannya dibabat. Setelah sempat perang mulut sebentar, warga langsung emosi dan menyerangnya. Akibatnya, sekitar 20 orang suruhan itu dibuat kocarkacir ketakutan. Mereka melarikan diri karena sadar jumlahnya kalah banyak dibanding dengan para petani itu. Namun, di saat rekan-rekannya berhasil meloloskan diri, Rustam justru terjebak dalam kepungan warga. Akibatnya, ia jadi bulan-bulanan massa.(fiq)

Pecandu Narkoba Dirujuk ke RS Lido KEDIRI, SURYA - Dua orang remaja yang menjadi pecandu narkoba asal Kota Kediri segera dirujuk Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Kediri, Jawa Timur ke rumah sakit rehabilitasi narkoba di Lido, Jawa Barat. Hanya saja rencana merujuk kedua pecandu narkoba perempuan dan laki-laki itu masih terkendala lingkungan pergaulan dan keluarganya. Pihak keluarga masih belum mendukung upaya rehabilitasi pecandu.

“Memang tidak mudah merehabilitasi pecandu narkoba karena faktor lingkungan sangat berperan penting. Sehingga kami sempat kesulitan membujuknya,” ungkap AKBP Lilik Dewi Indarwati, Kepala BNN Kota Kediri, Rabu (19/9). Dijelaskan Lilik Dewi Indarwati, faktor lingkungan keluarga dan pergaulan memegang peranan penting dalam memulihkan pecandu dari ketergantungan narkoba. Penderita yang dirujuk untuk mengikuti rehabilitasi

seluruh pembiayaannya ditanggung oleh BNN Kota Kediri. Rehabilitasi itu biasanya memerlukan waktu antara 4 – 5 bulan tergantung tingkat ketergantungan dan penyembuhannya. Lilik Dewi juga berharap Pemprov Jawa Timur segera membangun rumah sakit untuk rehabilitasi para pecandu narkoba. Sehingga pecandu tidak perlu jauh-jauh dirujuk ke RS Lido untuk menyembuhkan ketergantungan narkoba. (dim)

KPU Bersimpuh di Makam Gus Dur JOMBANG, SURYA - Ketua KPU Pusat Husni Kamil Manik beserta rombongan bersimpuh di makam KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Rabu (19/9). Mereka berdoa untuk ‘menandingi’ doa para politisi di makam yang sama. Dikatakan menandingi, karena jika para politisi biasanya diperkirakan berdoa untuk kemenangannya sendiri atau partainya tanpa peduli pemilu aman atau tidak, KPU berdoa agar pelaksaan pemilu berjalan aman dan lancar. “Saya khawatir, saat berdoa di makam Gus Dur, para politisi yang hendak berlaga dalam pemilukada dan pemilu legislatif tak mau tahu pemilu lancar atau tidak. Yang penting dia menang. Karenanya, kami melengkapi doa agar pemilu berjalan lancar, aman, damai," ujar Husni. Pernyataan Husni ini disampaikan saat memberikan sambutan pada peresmian bangunan Aula KPU Jombang, sebelum dia dan rombongan berziarah ke makam Gus Dur. Memang banyak para politisi yang ketika hendak bertarung dalam pilkada, pemilu legislatif maupun pilpres berziarah ke makam Gus Dur. Misalnya, belum lama ini berziarah Capres Hanura Wiranto dan Capres Partai Golkat Aburizal Bakrie. Hadir dalam peresmian Aula KPU Jombang itu anggota KPU

Pusat Arif Budiman, Ketua KPU Jatim Andri Dewanto, Wagub Saifullah Yusuf (Gus Ipul), Bupati Jombang Suyanto, Wabup Widjono Soeparno dan anggota KPU Kab/Kota se-Jatim. "Dengan gedung baru ini, kami berharap semangat kinerja dan motivasi anggota KPU Jombang meningkat," katanya. (uto)

join facebook.com/suryaonline

surya/sutono

ZIARAH - Rombongan pejabat KPU Pusat sedang berdoa di Makam Gus Dur, Rabu (19/9).

follow @portalsurya


Surya Jatim HALAMAN

Tulang di lokasi puskesmas

surya/robert ardyanto

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

Para pekerja yang sedang menggali pondasi untuk pembangunan Puskesmas Purworejo, Kota Pasuruan, Rabu (19/9). Tulang belulang itu ditemukan di kedalaman 1,5 meter. Belum diketahui apakah tulang-tulang itu merupakan kerangka manusia atau bukan. Polisi yang mendapat laporan segera mengamankan kerangka tersebut. (st42)

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Kursi Bupati Dipasangi Bom Sungguhan pamekasan, surya - Bupati Pamekasan, KH Kholilurrahman, terlihat tegang dan berkeringat, ketika mendengar informasi bahwa di bawah kursi yang didudukinya terdapat bom dengan daya ledak tinggi, Rabu (19/9). Kecemasan bupati kian menjadi, saat anggota Gegana Brimob Polda Jatim, lewat pengeras suara meminta seluruh undangan di areal lapangan pendopo Ronggo Sukowati meninggalkan tempat, kecuali bupati dan Kapolres Pamekasan, AKBP Nanang Chadarusman. Keduanya diminta tidak beranjak dari tempat duduk, khawatir bom di bawah kursi bupati meledak. Kemudian dengan hati-hati, seorang tim gegana memeriksa menggunakan pendeteksi bom dan ternyata ada, polisi meminta bupati diam tidak bergerak. Selanjutnya polisi mengambil bom

surya/agus purwoko

tuntutan aneh - Sejumlah pendemo gabungan dari dua LSM mendatangi Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Probolinggo, Rabu (19/9). Mereka membawa tuntutan mencabut tuduhan terhadap direktur CV Surya Citra, Ita Novita Yanti yang terlibat kasus proyek drainase 2009 senilai Rp 134 juta. Padahal menurut Kajari Kota Probolinggo, Saleh Gunawan, sebagian pendemo itu juga mendemo Kejari dengan tuntutan agar kasus proyek drainase itu diusut tuntas.

Legowo Tinggalkan SMAN 3 Jember jember, surya - Tiga siswi SMAN 3 Jember yang menjadi tersangka pelaku kekerasan (bullying) secara resmi meninggalkan sekolah, Rabu (19/9). Mereka meninggalkan sekolah setelah pertemuan antara kepala sekolah dan orangtua selesai. Dengan memakai seragam sekolah, ketiga siswa Ay, Na, dan Via meninggalkan sekolah dengan digandeng orangtua masing-masing. Ay didampingi ibunya, begitu juga Vi. Sedangkan Na didampingi ayahnya. Saat ketiganya keluar, sejumlah temannya berlarian menuju halaman depan sekolah sambil memanggil nama Na. "Na...

Na...," panggil mereka sambil meneteskan air mata. Belasan siswa melepas kepergian ketiganya. Na sendiri nampak meneteskan air mata. Wajah siswa kelas 3 itu terlihat pasrah. Matanya nampak sembab habis menangis. Sedangkan Ay dan Vi tidak terlihat menangis. Ketiganya melambaikan tangan kepada teman-temannya sebelum meninggalkan sekolah. Ibu Ay dan Vi tidak mau dikonfirmasi Surya. "Maaf ya, tidak usah," ujarnya. Sedangkan ayah Na, Bagus mengatakan kalau dirinya menerima keputusan sekolah. "Saya meneri-

LINTAS JATIM

Sabtu PNS Masuk Kerja bangkalan - Bupati Bangkalan RKH Fuad Amin memerintahkan seluruh Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) di Kabupaten Bangkalan agar masuk kerja hari Sabtu. "Sesuai kebutuhan, nanti kami buat peraturan baru, perbup (peraturan bupati) tentang SK bupati (Sabtu masuk kerja)," tegasnya usai melakukan mutasi 92 pejabat eselon II, III, dan IV, di Pendapa Agung, Rabu (19/9). Perintah itu menurut Fuad karena belum optimalnya penyerapan belanja langsung, termasuk Alokasi Dana Desa (ADD). Hingga memasuki triwulan ketiga anggaran belanja langsung Pemkab Bangkalan masih terserap 64 persen. "Harus dikebut, nanti ada honor khusus," ujar Fuad Amin. (st32)

Pedagang Somasi Bupati jember - Asosiasi Pedagang Tradisional Jember (APTJ) dan Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Jember mengirimkan surat somasi ke Bupati Jember. Surat itu meminta agar bupati menggunakan hati nurani untuk melindungi pedagang kecil dan pemilik toko kelontong. Salah satunya dengan segera menandatangani raperda pasar tradisional, toko modern, dan pusat perbelanjaan. "Kami mengirimkan somasi ini agar bupati secara serius melindungi pedagang atau pemilik toko kecil. Jujur saja menjamurnya toko modern atau minimarket berjaringan ini meresahkan," tegas Ketua APTJ Edy Supriyanto, Rabu (19/9). Raperda itu, lanjutnya, sangat diharapkan oleh pedagang tradisional kecil karena bisa menjadi payung hukum untuk melindungi mereka. (uni)

join facebook.com/suryaonline

ma keputusan sekolah, proaktif saja. Bagaimana lagi. Selain itu, saya juga minta maaf yang sebesar-besarnya kepada keluarga Put (korban pemukulan)," ujar Bagus. Ia berjanji mendidik anaknya supaya kejadian serupa tidak terulang lagi. Bagus menduga anaknya terlibat pemukulan itu karena pengaruh lingkungan. Setelah menerima pengeluaran anaknya, dirinya akan meminta kepada keluarga korban pemukulan untuk mencabut gugatan mereka ke polisi. "Anak saya sudah dihukum, saya harap tidak ada lagi hukuman dari penegak hukum," pinta Bagus. (uni)

Pindah Kantor Tunggu Dipagar ponorogo, surya - Gedung Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ponorogo yang menelan anggaran senilai Rp 1 miliar di Jl Sekar Putih, Kelurahan Tonatan, Kecamatan/Kabupaten Ponorogo hingga kini tak kunjungi ditempati. Padahal, bangunan ini sudah selesai dikerjakan Desember 2011. BPBD Pemkab Ponorogo hingga kini lebih suka menumpang di gedung dinas sosial. Kepala BPBD Kabupaten Ponorogo, Siswanto menjelaskan penempatan gedung baru menunggu pembangunan pagar yang belum selesai. Alasannya, di kantor baru yang kanan kirinya masih berupa sawah itu, rawan keamanan. "Pagar depan selesai, namun yang belakang belum. Kantor baru itu rawan keamanannya. Ditunggu dulu biar selesai, baru pindahan," katanya. Siswanto mengakui gedung tersebut sudah diserahkan pelaksana kepada Pemkab Ponorogo. Yaitu masa pemeliharaan P-1 (Januari, Februari, dan Maret) kemudian disusul masa pemeliharaan P-2 (April, Mei dan Juni), hingga kini tuntas 100 persen. (wan)

surya/sudarmawan

siap ditempati - Gedung baru untuk Kantor BPBD Kabupaten Ponorogo masih belum digunakan, meski sudah 100 persen selesai.

yang dipasang menempel di kursi bupati, lalu ditaruh di tanah menjauh dari bupati. Selanjutnya bom yang dilengkapi timer diambil tim gegana dan dimasukkan ke dalam mobil. Sesaat kemudian bom itu benarbenar meledak mengeluarkan dentuman suara keras, hingga mengagetkan seluruh undangan yang berdiri di pinggir lapangan. Kholilurrahman tercengang. Meskipun kemudian dia tahu hal ini merupakan bagian dari simulasi pengamanan pilkada, dia tidak mengira jika bom itu benarbenar meledak. “Bagaimana seandainya bom itu meledak beneran di kursi saya?” kata bupati di hadapan para polisi. Kapolres Pamekasan, AKBP Nanang Chadarusman, hanya tersenyum melihat tingkah bupati yang dilanda kecemasan. “Bupati memang tidak tahu, kalau di ba-

surya/muchsin

amankan bom - Seorang anggota Gegana tengah mencari bom di bawah kursi, sementara Bupati Kholilurrahman tampak gelisah. wah kursi ada bom daya ledak tinggi,” kata Nanang. Simulasi kemarin menampilkan kecekatan polisi dalam menangani kerusuhan oleh sekelompok massa yang tidak puas lantaran

calonnya kalah, serta pengamanan aksi anarkis lainnya. Pilkada Pamekasan ini digelar pada Januari 2013 dan Kholilurrahman, dipastikan bakal maju kembali. (sin)

Penasihat Bupati Hambat Birokrasi ■ Satker Mengadu ke DPRD kediri, surya - Tim Pertimbangan Percepatan Pembangunan (TP3) Kabupaten Kediri yang merupakan tim penasihat bupati itu dikeluhkan oleh sejumlah satuan kerja (satker) karena dianggap seringkali mempersulit pelaksanaan program kerja. Keluhan itu disampaikan pada Komisi A DPRD Kabupaten Kediri. Sekretaris Komisi A, Nurwakhid mengatakan, setidaknya ada empat satker di lingkungan Pemkab Kediri yang mengeluh atas keberadaan TP3. Pasalnya, setiap kali hendak membuat atau menjalankan program kerja, mereka harus berkonsultasi dengan TP3. Tidak hanya itu, soal pendanaan program kerja pun harus melalui TP3. Akibatnya, pelaksanaan program kerja pemkab berjalan lamban dan serapan anggaran pun menjadi sangat kecil. "Keberadaan TP3 bukannnya mempercepat pembangunan sesuai namanya, tapi justru memperlambat. Indikasinya, silpa

(sisa lebih penggunaan anggaran) bisa menembus Rp 160 miliar," ujarnya, Rabu (19/9) sore. Menurut Nurwakhid, keberadaan TP3 seolah membuat birokrasi resmi menjadi tidak berfungsi. Satker justru berkoordinasi dengan TP3, bukannya dengan sekda atau Bappeda. Maka ia mendesak agar TP3 dibubarkan. "Dana Rp 750 juta untuk TP3 sudah dikucurkan, tapi keberadaannya justru menghambat kinerja. Ini namanya sia-sia," imbuh politisi PKB itu. Hal senada juga disampaikan anggota Komisi A, Sudarmika. Politisi PAN mendesak dilakukan evaluasi atas kinerja TP3. Ia juga mengajukan usulan pada pimpinan dewan untuk memanggil TP3 guna dimintai klarifikasi dan pertanggungjawaban atas masalah tersebut. "Kami akan meminta agar TP3 dipanggil secara resmi sehingga bisa memberikan penjelasan atas masalah ini," katanya. Terpisah, Plt Kabag Humas

storyhighlights ■ Satker mengeluh dalam penyusunan program harus konsultasi dengan TP3. ■ DPRD bakal memanggil TP3. ■ Eksekutif menganggap bukan kewenangan DPRD memanggil TP3

Pemkab Kediri, Edhi Purwanto membantah tudingan TP 3 menyerobot fungsi birokrasi hingga menimbulkan keluhan dari sejumlah satker. Pasalnya, TP 3 tidak memiliki jalur langsung terhadap jajaran birokrasi pemerintahan daerah. TP3, kata Edhi, hanya memberikan rekomendasi terhadap permasalahan daerah langsung pada bupati. Rekomendasi itu sendiri merupakan hasil survei dan kajian akademis mendalam yang dapat dipertanggungjawabkan akurasinya. Rekomendasi itulah yang ditindaklanjuti dengan pembuatan program kerja oleh dinas terkait atas perintah bupati, dan bukannya dikendalikan lang-

sung oleh TP3. "Tim ini merupakan penasihat bupati dan tidak ada jalur ke birokrasi. Kalau soal pemanggilan terhadap TP , saya rasa dewan tidak memiliki kewenangan itu karena bukan institusi birokrasi," tandasnya. TP 3 merupakan tim yang dibentuk oleh bupati melalui SK tahun 2010. Tim ini bertugas memberikan masukan dan pertimbangan kepada bupati terhadap lima bidang, yakni pemerintahan, hukum, ekonomi, kesejahteraan rakyat, dan politik. Tim yang beranggotakan lima pakar dari berbagai bidang tersebut diketuai oleh mantan bupati Kediri, Ir Sutrisno, yang juga suami Bupati Haryanti. Pembentukan TP3 menuai respons dari banyak pihak. Kebanyakan respons yang muncul adalah urgensi dari pembentukan TP3 tersebut, terutama apabila dikaitkan dengan keberadaan SKPD. Padahal SKPD tersebut memang untuk mendukung kinerja bupati, sehingga pembentukan TP3 akan menimbulkan tumpang tindih tugas. (st41)

Candi Minakjinggo yang Terbengkalai

Siang Sepi, Malam Jadi Jujugan Ritual Mojokerto sarat dengan peninggalan sejarah. Utamanya, peninggalan Kerajaan Majapahit. Karena di Mojokerto inilah, pernah berdiri Kerajaan Majapahit. Sayangnya, peninggalan-peninggalan Majapahit itu terabaikan, termasuk Candi Minakjinggo di Dusun Unggahan, Trowulan.

T

idAK seperti candi-candi peninggalan Majapahit lainnya, Candi Minakjinggo memiliki ciri sendiri pada bahan bangunannya. Jika kebanyakan candi-candi Majapahit terdiri dari satu bahan saja, apakah bata atau batu andesit, maka Candi Minakjinggo menggunakan rangkaian batu andesit dan batu bata. Sayangnya, saat ini kondisinya berserakan. Batu andesit kuno dengan berbagai macam ragam dan bentuk tak lagi tertata apik. Ceceran benda bersejarah itu hanya dilindungi atap plastik yang sudah lapuk. Beberapa benda kuno yang berhasil diangkat dari bangunan utama, juga terkesan terabaikan dan dibiarkan tercecer di luar bangunan utama candi. Benda-benda bersejarah ini, tertumpuk begitu saja seolah tak memiliki nilai apapun. Masyarakat Dusun Unggahan, Desa Trowulan, Kecamatan

Trowulan menyebut candi ini sebagai Candi Minakjinggo. Dalam buku Negara Kertagama disebut sebagai tempat Raja Hayam Wuruk melakukan ritual. Meski beberapa kali dilakukan penggalian terhadap candi yang memiliki luas lahan sekitar 1,5 hektare ini, tetapi sampai saat ini belum juga dilakukan pemugaran. Candi Minakjinggo, kali pertama digali tahun 1917. Dalam penggalian itu, ada beberapa patung raksasa yang berhasil ditemukan. Setelah itu, penggalian tak berlanjut. Bekas galian pun ditutup kembali. ”Baru tahun 2007, penggalian dilakukan lagi,” ujar Kandeg, penjaga Candi Minakjinggo. Sayangnya, penggalian kali kedua ini juga belum tuntas. Entah apa sebabnya. Sampai pada tahun 2010, kembali dilakukan penggalian. Namun, penggalian kali ketiga ini pun tak sampai kelar. Beberapa benda kuno yang

surya/imam hidayat

sesaji - Bunga dan bekas dupa menunjukkan lokasi Candi Minakjinggo digunakan sebagai tempat ritual. berhasil diangkat, sebagian disimpan di BP3 (Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala) Trowulan. Sementara bendabenda lainnya ditaruh tak jauh dari lokasi penggalian. Meski sudah tiga kali digali, namun Candi Minakjinggo belum bisa dilihat secara utuh. Bekas penggalian masih tampak berserakan. Sejauh ini, upaya pemugaran belum dilakukan BP3 Trowulan. Berbeda dengan candi yang sudah dipugar lainnya, nasib Candi Minakjinggo mengenaskan. ”Kalau siang sepi. Tapi jika ma-

lam hari ada saja yang datang ke sini. Mereka yang datang adalah yang ingin melakukan ritual,” ujar Asik, warga Unggahan. Tak seperti halnya candi-candi peninggalan Majapahit lainnya, Candi Minakjinggo menurut Asik lebih sering digunakan sebagai tempat ritual. “Ini tak luput dari sejarah candi yang sangat dekat dengan keberadaan Raja Hayam Wuruk. Nilai mistis di candi ini masih kental. Karena itu, yang datang rata-rata adalah mereka yang mau melakukan ritual,” katanya. (imam hidayat) follow @portalsurya


Ibunda... ■

DARI HALAMAN 1

kowi yang mengenakan kemeja panjang batik cokelat. Pada pilgub putaran pertama, 11 Juli lalu, Jokowi juga melakukan sungkem pada ibundanya sebelum berangkat ke Jakarta. Pada putaran pertama raihan Joko Widodo (Jokowi) – Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mencapai 42,59 persen, unggul 8 persen dari Fauzi Bowo (Foke) - Nachrowi Ramli (Nara). Jokowi tiba di rumah ibunya dan langsung masuk dari pintu belakang. Jokowi hafal betul, bila sepagi itu, pintu gerbang depan rumah biasanya masih terkunci. Dari belakang, ia langsung berjalan ke ruang utama. Di sana, ibundanya sudah menunggu sembari duduk di sebuah sofa. Sebelum ke rumah ibunda, Jokowi memang sudah mengabari kedatangannya melalui telepon. Tiba di hadapan ibundanya, Jo-

Bos Barata... ■

DARI HALAMAN 1

tapi dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang terdiri dari I Kadek Wiradana, Edy Hartoyo, dan Anang Supriatna. Ini adalah sidang perdana perkara yang diusut KPK di Pengadilan Tipikor Surabaya. Mahyuddin didakwa melakukan korupsi dana hasil penjualan aset negara berupa tanah di Jalan Ngagel 109 Wonokromo, Surabaya milik PT Barata Indonesia. Keputusan menjual aset ini berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Barata pada 30 Desember 2002. Rapat tersebut mengesahkan rencana kerja anggaran perusahaan (RKAP) dan menyetujui penjualan aset Barata berupa tanah 58.700 meter persegi dan bangunan 56.658 meter persegi

20 Penyelidik... ■

DARI HALAMAN 1

berusaha agar hal itu tidak terjadi. "Makanya dijalin komunikasi dan koordinasi," kata dia. Abraham tak menjawab saat ditanya perihal penggajian para penyidik dari Polri setelah masa dinasnya di KPK berakhir. Menurut informasi, selama bertugas di KPK, para penyidik Polri mendapat gaji jauh lebih tinggi dibandingkan dengan di instansi asal. Secara terpisah, Johan Budi mengatakan bahwa KPK akan

Agya-Ayla... ■

DARI HALAMAN 1

LCGC yang diperkirakan terbit sebulan lagi. “Paket kebijakan LCGC tinggal menunggu Keputusan Presiden. Dalam hitungan hari aturannya akan segera keluar,” kata Menteri Perindustrian M.S Hidayat pada acara peluncuran Toyota Agya dan Daihatsu Ayla di Jakarta, Rabu (19/9). Hari yang sama, usai bertemu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di istana, Hidayat memperkirakan regulasi itu terbit sebulan lagi. Harga produk LCGC, menurut Hidayat, tidak lebih dari 10.000 dolar AS atau sekitar Rp100 jutaan. “Kami menjamin harganya akan terjangkau oleh masyarakat, di bawah 10.000 dolar AS,” paparnya. Dengan patokan itu, harga Agya-Ayla bakal di kisaran Rp 75 juta - Rp 100 juta, mulai dari varian rendah, menengah hingga atas. Harga yang terhitung

Kala Nener... ■

DARI HALAMAN 1

dimodifikasi mendekati model trail, Ratno mengajak Surya ke petak tambaknya yang luas. Rata-rata luas tambak di kawasan Wonorejo 3,5 - 4 hektare. Perlahan Ratno turun ke tambaknya. Ditemani Yudi, Ratno menjaring bandeng yang katanya untuk lauk pada acara halalbihalalal. “Begini hasilnya. Lebih banyak ikan mujairnya ketimbang bandeng. Nenernya (anak bandeng) tidak mau membesar,” kata dia. Menurut Ratno, bandeng yang dijaring itu umurnya enam bulan, tapi ukurannya hanya 20 cm, seperti bandeng

surya lines

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com kowi langsung bersimpuh. Kedua tangannya disorongkan untuk menyalami tangan ibundanya sembari berucap permohonan doa untuk menghadapi pemilihan gubernur putaran kedua. Tangan kanan Sujiatmi Notomihardjo atau akrab disapa Bu Noto terus memegang tangan Jokowi. Tangan kirinya digunakan untuk mengusap punggung Jokowi dengan penuh kasih sayang. Dengan lirih, Bu Noto memberikan sejumlah pesan untuk anak bungsunya itu. Bibirnya didekatkan dengan telinga kanan Jokowi agar suara yang lirih itu bisa terdengar dengan jelas. Dalam bahasa Jawa, wanita yang telah berdandan rapi itu meminta agar Jokowi tetap semangat. Dia juga mengingatkan agar Jokowi tetap memegang amanat rakyat jika nantinya menang dalam pemilihan. Jokowi juga tidak boleh lupa akan janji-janjinya kepada masyarakat yang diucapkan saat berkampanye. "Janji itu adalah

utang," ucap dia. Selanjutnya, Bu Noto pun berharap semoga Jokowi bisa menang dalam Pilgub DKI Jakarta. "Semoga nanti bisa menang dan lancar. Mendapat anugerah dari Allah," katanya. Dengan takzim, Jokowi terlihat beberapa kali menganggukkan kepala, pertanda sudah memahami pesan ibundanya. Pesan ibunda itu diakhiri dengan mencium kening Jokowi sambil meniup ubun-ubunnya sebanyak dua kali. Meniup ubun-ubun adalah suatu bentuk tradisi yang ditemui di antaranya di sebagian masyarakat Jawa. Tiupan ke ubun-ubun bisa menyimbolkan penguatan/penegasan atas doa atau harapan yang disampaikan peniupnya untuk orang yang ditiup ubun-ubunnya, agar doa atau harapan itu lebih terkabul. Disuwuk adalah istilah lain untuk ritual tiup ubun-ubun itu. Dengan ditiup ubun-ubun atau disuwuk oleh orangtua, secara

psikologis anak akan merasakan energi positif yang membawa aura baik. Disebut-sebut, mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani termasuk orang yang familier dengan ritual disuwuk saat menghadapi urusan penting tatkala orangtuanya masih hidup. Acara sungkeman yang diwarnai suasana haru itu hanya berlangsung beberapa menit. Usai meladeni sejumlah jurnalis yang ingin wawancara, Jokowi pun bergegas keluar dari rumah ibundanya tersebut. "Kalau sudah pamitan sudah lega. Nanti Ibu juga berangkat ke Jakarta bersama anggota keluarga lain," kata Jokowi. Keberangkatan Jokowi dan keluarga ke Jakarta tidak berbarengan. "Saya akan berangkat pagi hari (Rabu). Sedangkan keluarga besar akan menyusul, pada siang atau sore hari." Jokowi dan Ahok, warga luar Jakarta. Jadi keduanya tidak akan ikut mencoblos. Walau tidak mencoblos, Jokowi tetap

optimistis akan ada kejutan dalam pemilihan Gubernur Jakarta putaran kedua ini. "Pokoknya akan ada kejutan," kata Jokowi.

di Jalan Ngagel 109 Surabaya. Pada 19 Agustus 2003, Harsusanto selaku Dirut PT Barata meminta persetujuan tertulis penjualan aset ke Menteri BUMN. Menteri BUMN akhirnya menyetujui dengan mengeluarkan surat S-501/MBU/2003 tertanggal 9 Desember 2003. Singkatnya, setelah beberapa kali ditawar beberapa calon pembeli, aset PT Barata dijual kepada Shindo Sumidono (PT Cahaya Surya Unggul Tama). Penjualan ini menjadi masalah karena harga dilepas di bawah harga pasaran. Sesuai Nilai Jual Objek Pajak (NJOP) tahun 2004, tanah itu seharusnya dijual seharga Rp 132 miliar, tapi kenyataannya hanya dijual Rp 82 miliar. ”Dari penjualan ini Mahyuddin diduga merugikan keuangan negara sebesar Rp 22,690 miliar. Jumlah ini berdasarkan buktibukti yang ditemukan Komisi

Pemberantasan Korupsi (KPK). Sementara dari hasil audit Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP), keuangan negara yang dikorupsi mencapai Rp 21,795 miliar,” terang Anang Supriatna, penuntut umum KPK saat membacakan dakwaan. Dari rangkaian perbuatan ini Mahyuddin dituduh memperkaya diri sendiri dan tim taksasi penjualan aset sebesar Rp 894,5 juta serta Shindo Sumidomo alias Asui atau korporasi yakni PT Cahaya Surya Unggul Tama sebesar Rp 21,770 miliar. “Perbuatan terdakwa diancam pidana Pasal 2 Ayat 1 jo Pasal 18 UndangUndang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 ayat 1 ke 1 KUHP,” terang Anang. Ancaman hukuman undangundang itu adalah pidana penjara seumur hidup atau penjara paling sedikit empat tahun dan paling lama 20 tahun. Serta

denda paling sedikit Rp 200 juta atau paling tinggi Rp 1 miliar. Mahyuddin langsung mengajukan penangguhan penahanan. Penangguhan ini kali kedua diajukan. Sebelumnya ketika masih disidik KPK dia sudah mengajukan penangguhan penahanan, tapi ditolak. "Penangguhan ini sangat kami perlukan karena komunikasi cukup susah kalau dilakukan di rutan. Ada aturan-aturan yang membatasi," kata Moch Choirul Huda, kuasa hukum Mahyuddin. Selain itu, tenaga dan pikiran Mahyuddin masih diperlukan di perusahaannya karena hingga saat ini dia masih tercatat sebagai direktur keuangan dan sumber daya manusia. "Kami rasa kepentingan perusahaan jauh lebih penting karena ini kan mau tutup tahun," katanya. Dalam surat penangguhan penahanan itu juga dilampir-

kan jaminan dari istri, seluruh anggota dewan komisaris dan serikat pekerja PT Barata. “Bisa dimaklumi kalau banyak yang menjamin karena apa yang dilakukan Pak Mahyuddin adalah tindakan korporasi untuk menyelamatkan perusahaan," katanya. Dijelaskan Huda, PT Barata Indonesia terancam gulung tikar pada 2001 karena permasalahan keuangan. Mahyuddin saat itu masuk sebagai direktur keuangan untuk mengatasi kesulitan itu. Salah satunya dengan menjual aset PT Barata di Jalan Ngagel 109. Mengenai dakwaan jaksa bahwa penjualan tidak sesuai prosedur dan harga jauh dari harga pasar, Huda tidak bisa komentar banyak. "Nanti kita buktikan di persidangan. Yang jelas di situ Pak Mahyuddin hanya sebagai salah satu anggota tim penaksir. Bukan tim penjualan," tukasnya. (uus)

mengirimkan surat ke Polri berisi dua opsi tentang kelanjutan nasib 20 penyidik tersebut. Opsi pertama, KPK meminta Polri untuk memperpanjang masa dinas 20 penyidik itu karena beban penanganan kasus. Opsi kedua, KPK meminta waktu dua bulan kepada Polri agar bisa menyelesaikan proses seleksi terhadap penyidik pengganti bila memang 20 penyidiknya ingin ditarik. "Bila tidak diperpanjang masa tugas penyidik Polri, tidak otomatis langsung diganti 20 yang baru. Sebab, di KPK rekrutmen karyawan harus melalui seleksi. Ini harus diseleksi dulu oleh

KPK, jalani tes, dan butuh waktu," kata Johan. Menurutnya, proses seleksi penyidik pengganti akan mengikuti prosedur dan kriteria yang ada. Proses seleksi penyidik pengganti akan diutamakan dari internal KPK. Selain dua opsi itu, KPK masih menyimpan opsi terakhir, yakni menyeleksi penyidik independen. Penyidik itu berasal dari institusi luar kepolisian dan kejaksaan. "Opsi ketiga itu adalah opsi terakhir," ujarnya. Johan tidak bisa menjawab saat dikonfirmasi pernyataan Kabareskrim Polri Komjen Pol Sutarman,

yaitu keberadaan 20 penyidik itu di KPK adalah ilegal dan tidak bisa menangani kasus setelah masa dinasnya berakhir. "Nanti saya cek dulu," ujar Johan. Kepala Biro Penerangan Polri, Brigjen Pol Boy Rafli Amar menyebut penarikan 20 penyidik asal Polri di KPK, untuk penyegaran. "Rotasi itu dibutuhkan bagi setiap anggota Polri terkait sistem pembinaan karier. Jadi sistem pembinaan karier itu off duty dan off area. Mereka tetap terikat sistem pembinaan karier, terikat kode etik profesi Polri, dan terikat peraturan disiplin Polri di mana pun anggota Polri

ini bertugas," tutur Boy. Rencananya KPK akan menggunakan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 63/2005 tentang Sistem Manajemen SDM KPK yang menyebut paling lama masa tugas di KPK empat tahun, dan hanya bisa diperpanjang sekali. Boy mengatakan yang disebut paling lama empat tahun tidak disebutkan minimalnya, dan dikatakan dapat diperpanjang. "Penarikan anggota Polri tersebut berdasarkan SKEP Kapolri 991/XII/2004 tentang Pedoman Administrasi Penugasan Anggota Polri di Luar Organisasi Polri," ujar Boy.(coz/adi/tribun)

paling murah di Indonesia ini berkat 84 persen komponennya buatan Indonesia (Aturan LCGC minimal 80 persen). City car berkapasitas 4+1 penumpang ini mengadopsi mesin 1.000 cc dari bahan aluminium sehinga lebih ringan. Ini membuat konsumsi bahan bakar AgyaAyla amat hemat, yaitu berkisar 22-30 km/liter (aturan LCGC 20 km/liter). Salah satu fitur terbaru mobil ini adalah dobel kantong udara sebagai pengaman di sisi pengemudi dan penumpang di sisi kiri. Namun, fitur ini hanya diterapkan di Agya. “Ketika pemerintah mencanangkan program LCGC pada 2009, kami mulai membuat produk sesuai kriteria yang ditetapkan. Selain itu, koordinasi dengan pemerintah terus ditingkatkan untuk memproduksi Agya dan Ayla,” kata Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor (ADM), Sudirman Maman Rusdi dalam peluncuran itu. Astra belum bisa memastikan kapan mobil ini akan mulai dipasarkan dan berapa harganya,

karena menunggu pengesahan regulasi LCGC. Tetapi Amelia Tjandra, Direktur Pemasaran Daihatsu, mengatakan mobil ini akan terdiri atas empat varian harganya antara Rp 75 juta untuk tipe paling sederhana (tanpa AC, power steering, radio tape, transmisi manual) hingga Rp 105 juta untuk tipe paling lengkapnya. “Harga masih bisa berubah tergantung bagaimana kebijakan pemerintah. Tetapi sudah bisa di-booking besok (hari ini) dengan booking fee Rp 1 juta,” ujarnya. Kepala Wilayah Jawa Timur dan Bali Astra International Daihatsu Sales Operation (AIDSO), Hariya Albertus menyatakan, dengan peluncuran Ayla di Jakarta, otomatis warga Jatim pun bisa memesan. “Kalau ingin pesan bisa. Diler-diler Daihatsu bisa melayani,” ujar Hariya. Yang menarik dari Agya dan Ayla adalah perancangnya. Dia adalah Mark Yoshua Widjaja (36), lulusan Desain Produk Industri Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya. “Kon-

sep mobil ini long cabin. Meski kecil, mobil ini terlihat panjang, karena ada garis konsep yang terletak pada bahu, sehingga menyiratkan mobil long cabin,” kata Mark. Menurut pria berkacamata itu, konsep yang melatarbelakangi Agya-Ayla adalah kendaraan kecil dan murah, sesuai kebutuhan masyarakat Indonesia saat ini. “Orang Indonesia butuh mobil kecil tapi tidak kecil, mobil murah tapi tidak murahan, dan kita masukin semua unsur tersebut,” kata Senior Styling Designer Daihatsu ini. Pengamat otomotif Suhari Sargo menilai, ini langkah Astra yang jeli dalam mengantisipasi tren kebijakan pemerintah. Bila kebijakan itu terwujud, kata Suhari, Astra bakal lebih siap ketimbang pabrikan lainnya. “Tetapi yang lebih menarik adalah potensi pasarnya,” kata Suhari. Ia menyebut membaiknya ekonomi dan pendapatan per kapita masyarakat yang Rp 35 juta - 40 juta per tahun, mem-

buat potensi pasar untuk mobil murah. “Jika benar di bawah Rp 100 juta, maka kelompok kelas menengah yang jumlahnya 5055 juta itu menjadi pasar yang potensial,” katanya. Selain Toyota dan Daihatsu, Mitsubishi Motors pun tak mau ketinggalan. Melalui PT Krama Yudha Tiga Berlian Motor, Mitsubishi Mirage ikut menggebrak pasar mulai 20 September. City car ini dijual dengan rentang harga Rp 139 juta - Rp 165 juta. Mobil berkapasitas mesin 1.300 cc tiga silinder ini dilengkapi teknologi canggih, misalnya, tombol start-stop engine, keyless operating system, electronic power steering dan airbag. “Hingga kini sudah dipesan 2.000 unit,” ujar Rizwan Alamsjah, Direktur Pemasaran PT Krama Yudha Tiga Berlian. Mobil-mobil ini secara fisik akan bisa dilihat dalam Indonesia Internasional Motor Show yang digelar di Jakarta mulai 2030 September 2012 di Jakarta International Convention Center. (kompas.com/viva/dtc/rey)

usia empat bulan. Itu sebabnya, Ratno menggunakan pupuk dan vitamin penambah nafsu makan untuk mempercepat pertumbuhan bandeng. Ilyas, petambak lain, menambahkan, lambatnya pertumbuhan bandeng membuat petani terus merugi. Padahal biaya operasional terus naik. Untuk menguras hingga mengisi tambak dibutuhkan biaya paling tidak Rp 5 juta. Sedangkan untuk pembelian bibit bandeng atau udang Rp 3 juta. Itu belum termasuk biaya perawatan. Namun, setelah enam bulan, ukuran bandeng belum mencapai dua ons per ekor, sehingga panen terpaksa ditunda. "Kalau panen bagus kami bisa menghasilkan tujuh kuintal bandeng.

Tapi jarang sekali," ujarnya. Harga perkilogram berkisar Rp 10.000. Tambak Ratno dan Ilyas, serta 60-an petambak lain, berada di wilayah konservasi. Sesuai Perda 3/2007, kawasan ini dilindungi, terutama hutan mangrovenya. Penetapan kawasan lindung ini berlaku di sepanjang Kawasan Pamurbaya. Perda RTRW yang baru juga mengamanatkan demikian. Menurut mereka, penetapan itu tak berdampak signifikan bagi kehidupan petambak. Baginya, bandeng dan udang sepertinya enggan dipanen. “Untuk udang, bisa-bisa kita tidak dapat apapun. Dari 50.000 ekor yang kami tebar, hasilnya pernah cuma 10 kg. Sisanya mati, sehingga kami merugi,” kata

Ratno, Koordinator Paguyuban Petani Tambak Trunojoyo. Dia menduga, buruknya kondisi tambak di Wonorejo dipengaruhi gundulnya hutan mangrove di kawasan bibir pantai. Air laut yang menjadi bahan baku utama, masuk ke tambak tanpa tersaring. Limbah dan lumpur yang terbawa arus laut, masuk ke tambak. Akibatnya, udang mudah terserang virus. Beberapa bulan lalu, para petani Wonorejo gagal panen karena udang di tambak mati semua. Wawan Some, pegiat mangrove, mengatakan, perlindungan Kawasan Pamurbaya seharusnya sejalan dengan tingkat kesejahteraan petani tambak yang meliputi kesuburan tambak.

Lelaki kelahiran Sumbawa itu menegaskan, mustahil kawasan hutan mangrove di Kawasan Pamurbaya bisa lebih tebal kalau petani ditinggalkan. “Pelestarian mangrove tidak cukup hanya dengan ecowisata Ini tidak sesederhana mengajak orang naik perahu melihat-lihat hutan mangrove. Ini berkaitan dengan hidup petani tambak dan pertaruhan keberlangsungan pembangunan kota,” tegasnya. Di tengah rasa frustasi, petambak disuguhi perdebatan di kalangan elite politik di DPRD, Pemkot, sampai aktivis, terkait Pamurbaya. Tapi bagaimana para petambak bisa melanjutkan hidup di lahan yang sudah dianggapnya mati itu? (miftah faridl/bersambung)

join facebook.com/suryaonline

Lomba lari 10 KM Sementara calon petahana (incumbent) Gubernur DKI Fauzi Bowo akan mencoblos untuk putaran kedua di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 01 Menteng, Jakarta Pusat. Menurut Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta Pusat, Arif Bawono, pria berkumis itu telah menerima surat undangan di rumah dinasnya di Jalan Taman Suropati. "Pak Fauzi bersama ibu dan keluarganya akan menggunakan hak pilihnya di TPS 01 Menteng," kata Arif usai acara penyerahan kartu pemilih oleh Ketua RT dan Ketua KPUD di Taman Suropati Nomor 7, Rabu (19/9). Foke yang hadir dalam acara tersebut mengatakan ia dan keluarganya akan memanfaatkan hak pilihnya sebaik-baiknya. "Sebagai warga negara harus

punya sikap dalam menentukan pemimpin demi masa depan dan demokrasi Jakarta. Golput itu bukan pilihan," ujar Foke. Saat ditanya soal persiapannya, Foke berseloroh dengan mengatakan apakah dirinya terlihat seperti orang sakit. "Saya seperti orang sakit tidak kira-kira? Besok kalau ada lomba lari 10 kilometer, saya ikutlah," katanya. Gubernur yang akrab disapa Foke ini mengatakan pihaknya telah melakukan persiapan optimal. Ia menggarisbawahi bahwa pihaknya mengedepankan prinsip-prinsip demokrasi yang menjunjung tinggi keamanan, kehormatan, dan ketentraman serta kepentingan bangsa dan negara Indonesia. "Kami tidak ingin memperoleh kemenangan dengan caracara yang tidak berakhlak dan tidak bermartabat," kata Foke. Foke menambahkan, dirinya juga sudah membuat edaran kepada seluruh jajaran Pemprov DKI dan terus mengimbau dalam berbagai kesempatan untuk menjaga keamanan kota Jakarta. Rapat Istana Sehari menjelang pemungutan suara putaran kedua Pilgub DKI, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menggelar rapat kabinet terbatas tentang Pemilukada DKI di Istana, Rabu (19/9). Rapat sedari pukul 10.00 hingga pukul

Imigran... ■

DARI HALAMAN 1

imigran mengamuk dan menolak dipindahkan dan dipisahkan dari rekan-rekan seperjalanannya, Rabu (19/9) dini hari. Evakuasi yang dipimpin Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Madiun, Hermansyah Siregar, dimulai sekitar pukul 01.00 WIB. Ketika dimulai evakuasi, seorang imigran pria yang tidak diketahui namanya mengamuk sejak berada di lantai 1 hotel hingga naik ke lantai 2. Teriakan pria berbadan kurus itu tak pelak membangunkan tamu hotel lain. Akibat protes itu, proses evakuasi menjadi tersendat, molor satu jam dari yang dijadwalkan. Menghadapi imigran yang rewel itu, Hermansyah yang selama ini dikenal kalem dan pendiam jadi naik pitam. Ia bahkan membentak pria itu. “Ini area publik. Anda dilindungi negara,” bentak Herman dalam Bahasa Inggris kepada imigran itu. Melihat ketegangan itu, Kabag Ops Polres Madiun Kota, Kompol Eddy Poerwanto juga langsung menyiagakan ratusan pasukannya, baik yang berseragam lengkap maupun yang berpakaian preman untuk masuk dalam hotel. Pria itu akhirnya memilih diam setelah ditenangkan teman-temannya. Persoalan belum selesai. Ternyata bus yang digunakan masih dianggap tidak layak. Bus pertama datang dengan tangki kosong sehingga harus lebih dulu mengisi solar. Sedangkan bus kedua tidak dilengkapi toilet dan bangkunya sudah tidak rapat lagi menempel di badan bus. “Apa nggak ada lagi bus yang lebih layak. Mana bos kamu biar saya telepon, masak kasih bus untuk imigran tak layak pakai seperti ini. Ini perjalanan jauh masak dikasih bus nggak ada toiletnya dan kursinya goyang seperti ini. Anda tahu, jika di tengah jalan modus mereka gedorgedor pintu minta kencing dan

Tak Gila... ■

DARI HALAMAN 1

ditemui di RCTI, Kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (19/9). Pelantun lagu Serba Salah ini suka melihat tren fashion terbaru di media, baik cetak maupun online. Tujuannya untuk meng-update perkembangan fashion terkini. “Kalau ngelihat nggak cocok sama personality kita, mungkin bentuk tubuh kita, warna kulit nggak usah dipaksakan. Yang penting aku sih praktis dan nyaman aja,” ujar perempuan kelahiran 6 Juni 1990 ini. Meskipun tidak ada budget khusus untuk fashion, Raisa menuturkan jika ia termasuk cewek yang suka belanja. Makanya koleksi baju dilemari kamarnya sangat banyak. Karena bajunya banyak di rumah, Raisa pun hingga melelang untuk amal baju-bajunya. “Maksudnya kalau kebanyakan juga nggak bagus,

15.00 berlangsung tertutup. Kepala Badan Intelijen Negara Letnan Jenderal Marciano Norman mengatakan Presiden bertanya tentang persiapan pilgub. "Presiden SBY bertanya, keamanan besok seperti apa?" kata Marciano. Lalu dia menyahut, "Insya Allah dilaporkan aman." Marciano meyakini semua langkah sudah dilakukan agar Pemilukada berjalan kondusif, aman dan damai. Begitu pula laporan intelijen untuk pengamanan Ibu Kota, hingga saat ini masih positif. Di tempat sama, Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Djoko Suyanto mengimbau dua kubu yang bertarung dalam pemilihan ini, yaitu Tim Sukses Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli dan Jokowi-Basuki Tjahaja Purnama, bisa mengendalikan dan menenangkan tim dan massa pendukung masing masing. Mereka juga diminta memelihara ketertiban dan keamanan, menghindari perselisihan dan kekerasan. Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Metro Jaya Irjen Untung S Rajab meminta semua masyarakat agar menggunakan hak pilihnya tanpa adanya ancaman untuk memilih. "Pesan Kapolda tidak boleh ada ancaman untuk memilih dalam Pilkada putaran kedua," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Rikwanto.(tribunnews)

melarikan diri semua bagaimana,” tegas salah seorang perwira polisi yang meminta kru Bus AM Santika menghubungi pemilik bus pariwisata itu. Namun akhirnya ke-31 imigran itu dimasukkan bus juga, meski masih ada saja yang berteriak-teriak memprotes. Pagi itu mereka dibawa ke Bandara Juanda Surabaya, lalu diterbangkan ke tujuan masingmasing, yaitu Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Jakarta, Pontianak - Kalimantan dan Kupang Nusa Tenggara Timur (NTT) yang masih memiliki daya tampung. “Mereka dikirim ke Rudinem di luar Jawa Timur, saya tak bisa menyebutkan 1 per 1 lokasinya demi keselamatan para imigran dan petugas yang menjaganya,” papar Hermansyah. Sementara, untuk menjaga keamanan di tengah jalan, Polres Madiun Kota mengerahkan 36 personel. “Mudah-mudahan sampai tujuan tak ada masalah lagi,” kata Eddy Poerwanto. Ke-31 imigran gelap ini merupakan bagian dari 60 orang yang ditangkap di Pantai Tamperan Pacitan, 7 September 2012 lalu. Namun di lokasi penampungan sementara di hotel pertama dan kedua, sebanyak 18 orang kabur dalam tiga kali pelarian. Sebelas lainnya bisa dipindahkan ke Rudenim Surabaya di Bangil, Pasuruan. Sisanya yang 31 orang itu akan ditampung di rudenim luar Jawa. Rudenim di Bangil itu saat ini dianggap sudah terlalu sesak karena harus menampung 45 imigran gelap di empat kamar yang masih bisa digunakan. Padahal 1 kamar hanya bisa digunakan maksimal 8 orang. Sebenarnya masih ada empat kamar lain, tetapi masih diperbaiki lantaran dirusak para imigran yang ingin kabur. Jawa Timur dalam beberapa waktu terakhir ternyata menjadi titik transit bagi ribuan imigran Timur Tengah yang ingin bisa mencapai tanah impian mereka, Australia. Namun meski sebagian tertangkap aparat, arus imigran gelap itu juga tidak berhenti. (wan/st42)

kayak kemarin aku ngadain garage sale, jadi pergunakanlah baju yang ini,” tandasnya. Raisa yang blak-blakan mengenai gaya berpakaian, mendadak tutup mulut ketika disinggung soal pacar. “Pacar? Rahasia dong, nanti kalau dikasih tahu pada nggak penasaran lagi,” begitu candanya mencoba berkelit. Yang pasti menurut Raisa sekarang dirinya sangat bahagia. “Very happy, ya? Gitu deh,” cetusnya. Raisa tetap tidak mau berterus terang dengan siapa ia sekarang menjalin kasih. “Memangnya ada keharusan bilang punya pacar atau belum? Yang penting senang dan bahagia,” kilahnya. Meskipun tidak ada target untuk melepas masa lajangnya, Raisa berharap mendapatkan pasangan yang baik dan seagama. “Mungkin setiap cewek sama aja yah. Yang baik, pinter, sayang orangtua, yang penting seagama,” tuturnya tentang kriteria pacar idaman. (tribunnews) follow @portalsurya


Seleb Style HALAMAN 8

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

G

ABUNG di akun : facebook.com/kasusartis. Komentar yang diberikan melalui akun facebook itulah yang nanti kami muat di halaman SelebStyle.

Kali ini giliran rumah tangga pasangan Ustad Guntur Bumi (UGB)-Puput Melati digoyang prahara lantaran UGB dikabarkan nikah siri dengan artis Nuri Maulida. Namun, dalam sebuah pertemuan Nuri membantah telah melakukan nikah siri dengan UGB.

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

B

UKAN Titi Kamal namanya jika mengabaikan penampilan. Gaun merah yang dikenakan saat tampil di sebuah acara di Gedung SME Tower Main Building, Jakarta Selatan, Selasa (18/9) malam membuat pemilik nama Kurniaty Kamalia ini terlihat semakin cantik. Dan perutnya pun masih terlihat langsing dan rata, yang mengisyaratkan belum berbadan dua. Tampaknya istri Christian Sugiono ini masih asyik berkarir sebagai selebriti plus kesibukan berbisnis kuliner. Mengenai perawatan tubuhnya, Titi yang dinikahi Christian pada 6 Februari 2009 di Perth, Australia ini mengaku, munculnya beragam produk kecantikan yang memudahkan para wanita melakukan perawatan wajah ternyata tidak menggoda dirinya untuk langsung meninggalkan perawatan tradisional warisan nenek moyang. Ia justru kadung percaya dengan cara tradisional yang sudah terbukti khasiatnya. Sebagai contoh, kadangkala ia masih menggunakan parutan mentimun, madu, atau stroberi sebagai masker untuk melembutkan kulit pada wajahnya. Begitu pula dengan lidah buaya, telur, dan kemiri untuk menjaga keindahan rambutnya. Wanita kelahiran Jakarta, 7 Desember 1981 itu tidak merasa kerepotan. Malahan, ia sengaja meluangkan waktu khusus untuk melakukannya. Meskipun jadwal kegiatannya sebagai entertainer sangat padat. “Enggak repot sih, karena saya senang orangnya merawat wajah dan tubuh saya. Saat me time-lah istilahnya, saat saya merawat diri saya, rasanya senang aja, ada kepuasan tersendiri,” ucapnya. Bintang film Doa Yang Mengancam ini rupanya melakukan apa pun demi kecantikan dan kesehatan tubuhnya. Apalagi, cara yang dilakukannya memang sudah terbukti. “Kalau misalnya kita rapi, bersih, hasilnya juga bagus, wajah juga terawat, ada kepuasan,” tandas aktris sinetron dan film, bintang iklan, serta model yang sekarang juga menjadi penyanyi ini. (tribunnews)

TITI KAMAL

Pilih

Mentimun B Gaga Ajak Fans Jadi Tim Kreatif

L

Coboy Junior Pakai 'Batik Chelsea'

ANYAK cara dilakukan untuk menunjukkan kecintaan kepada Indonesia. Grup vokal Coboy Junior, yang terdiri dari Aldi, Bastian, Rizky, dan Iqbal, mengaku memilih batik untuk menunjukkan kecintaan mereka kepada Tanah Air. “Ini salah satu cara untuk menunjukkan kalau kami cinta Indonesia. Dengan ini mencintai karya Indonesia. Daripada diambil orang,” ujar Rizky saat ditemui di studio Dahsyat, di Kebon Jeruk, Jakarta Barat pekan lalu. Namun, agar terlihat berbeda dari yang lain, personel Coboy Junior me-

ist

ADY Gaga menawarkan seorang penggemarnya untuk masuk dalam tim kreatifnya setelah penyanyi asal AS ini melihat sebuah gambar yang dibuat sang penggemar tersebut. Helen Green (20), mahasiswi asal Inggris membuat sebuah gambar yang menarik perhatian dan sangat disukai Lady Gaga. Bintang pop ini kemudian meminta 29 juta pengikutnya di Twitter untuk mencari keberadaan Helen. Lady Gaga bahkan memasang gambar buatan Helen sebagai latar belakang dan foto halaman resmi Twitternya. Setelah Helen berhasil dihubungi, dia langsung diundang ke konser Born This Way Ball di Twickenham, barat daya London, Minggu (8/9) lalu dan keduanya bertemu di belakang panggung usai pertunjukan. Lady Gaga dalam pesannya sebelum konser menulis: “Selamat datang di Haus of Gaga artis malaikatku.” “Little Monster pertama yang menjadi bagian dari kolektif Haus. Jumpa kamu secepatnya!”. Helen kemudian membalas: “Saya tidak berpikir karya saya akhirnya bisa berakibat seperti ini. Saya sangat bangga.” “Lady Gaga, terima kasih banyak,” pungkasnya seperti dikutip dari BBC. (wk) join facebook.com/suryaonline

tribunnews

milih batik bermotif lambang sepak bola ternama, yaitu Chelsea. Selain karena merela mencintai sepak bola, motif ini pun dibilang lebih unik dari sebelumnya. “Ya, memang kami suka sepak bola. Dan kami suka warna biru,” ucap Iqbal kepada tabloidnova.com. Coboy Junnior, yang digandrungi oleh para remaja, semakin bangga mengenakan batik. “Nyaman-lah, karena kalau kita pakai batik, lebih kelihatan gagah. Ini kan hasil karya Indonesia, jadi harus bangga,” tandasnya. (nva)

tribunnews

Kolaborasi Gangnam Style-Joget Dangdut

F

ITRI Carlina rupanya juga terkena demam ‘gangnam style’. Adik Nini Carlina ini akan melakukan kolaborasi gerakan asal Korea ini dengan joget dangdut. “Mungkin suatu saat nanti kita kolaborasikan antara joget dangdut ABG tua dengan gangnam style,” kata Fitri di RCTI, Jakarta Barat, Selasa (18/9). Pelantun lagu SMS ini mengikuti perkembangan tarian gangnam style dari infotainment. Pemilik nama Fitri Dian Puspita ini mengaku tertawa geli saat melihat status temannya di BBM dan situs jejaring sosial yang menulis dan memasang foto goyang gangnam style. “Ikutin juga, goyangan kayak naik kuda gitu, simpel dan cathcy, ternyata masyarakat dunia itu bener-bener terkena virus gangnam style,” cetus Fitri yang sempat dikabarkan menjalin kasih dengan Saipul Jamil. Saat melewati Bundera HI, Jakarta Pusat, Fitri terkejut sekaligus tertawa saat melihat orang berdemonstrasi dengan gaya gangnam style. Soal kedekatannya dengan Saipul Jamil, Fitri punya cerita kapanlagi

menarik kala dirinya diundang komunitas masyarakat Indonesia yang tinggal dan bekerja di Amsterdam, Belanda, dan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Belanda untuk menyanyi. “Lucunya waktu sampai di sana aku ditanya abangnya (Saipul Jamil) mana. Aku bilang enggak ikut, lagi ada acara sama yang lain (Inda Sari). Aku kaget karena mereka ngikutin perkembanganku,” tutur Fitri. Meski hubungannya dengan Saipul sempat rusak, Fitri mengaku masih berkomunikasi dengan baik. “Komunikasi masih, sekarang enggak ada masalah,” kata dara kelahiran 29 Mei 1987 itu. Setelah kisah asmaranya dengan Saipul Jamil tak lagi terdengar, menurut Fitri, belum ada lagi lelaki yang mengisi hatinya. “Belum kepikiran sih, aku fokus sama karier dan kerjaan. Kemarin Mbak Nini kasih nasihat, karena ada masalah. Dia bilang fokus, jangan pikirkan dulu, apalagi berbau-bau cinta, benar-benar mencurahkan tenaga untuk karier. Ini penantian aku dari lama,” pungkasnya. (tribunnews/nva) follow @portalsurya


Tunjungan Life HALAMAN 9

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

KPP CURIGA REKRUTMEN CPNS SARAT PERMAINAN

Penundaan pengumuman CPNS 2012 mematik kecurigaan Komisi Pelayanan Publik (KPP) Jatim. Pengumuman CPNS mestinya dilakukan, Selasa (18/9), juga menimbulkan kecurigaan bagi peserta rekrutmen dan masyarakat. BACA HALAMAN 10

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Rubidin Dinobatkan Sebagai Calon Jemaah Haji Tertua

Rela Jual Stan Toko Besi di Pasar Loak Pengorbanan dan doa puluhan tahun Rubidin (92), akhirnya kesampaian. Tahun ini ia berkesempatan berangkat ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah haji bersama sang istri.

T

EPUK tangan para Calon Jemaah Haji (CJH) yang hadir dalam pelepasan CJH Kota Surabaya di Masjid Al Akbar, Rabu (19/9) pagi, langsung membahana ketika nama Rubidin disebut sebagai CJH tertua di Surabaya, untuk tahun

surya/had

RUBIDIN dan BUSINTEN ini. Rubidin yang mendapat kehormatan langsung berdiri di tengah-tengah CJH sambil tersenyum. "Saya sampai merinding mengetahui usia Pak Rubidin sebagai jamaah calon haji tertua. Subhanallah," ujar HM Fachrur

Rozi, Plt Kepala Kantor Kementerian Agama Surabaya. Rubidin tidak berangkat sendirian. Bapak satu anak dan kakek dari lima cucu serta buyut dari enam cicit ini berangkat bersama istrinya, Businten (92). "Saya tidak ada persiapan khusus, yang penting doa dari keluarga. Doakan ya nak semoga di sana sehat, selamat dan kuat beribadah," ujar Rubidin. Tak seperti kisah sinetron di televisi swasta, Penjual Bubur Ayam Naik Haji, di mana lakonnya, Sulam, si penjual bubur ayam, bisa berangkat ke Tanah Suci karena mendapat rezeki

tak disangka-sangka. Rubidin justru mengorbankan harta bendanya untuk bisa menunaikan Rukun Islam terakhir ini. Kakek yang tinggal di Pogot ini merelakan toko besi di Pasar Loak Dupak untuk dijual. Duitnya dipakai mendaftar haji, tujuh bulan silam. Pemerintah memang memiliki kebijakan, CJH yang mendaftar di usia 87 tahun ke atas, akan diprioritaskan berangkat. "Saya menjual toko saya di pasar loak untuk biaya naik haji,” jelasnya. H.Mansyur dari Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) Al-Hikmah yang nantinya akan menjadi pembimbing

Rubidin, menegaskan, Rubidin masih sehat dan masih kuat berjalan sendiri. “Beliau merasa sehat dan memang sudah menjalani tes kesehatan serta konsultasi dengan dokter. Saya hanya sarankan agar beliau menyiapkan obat-obatan. Saya siap mendampingi beliau,” ujarnya. Rubidin dan Businten, bersama ribuan jamaah calon haji dari Surabaya, akan mulai masuk ke Asrama Haji Sukolilo, Kamis (20/9). Wakil Wali Kota Bambang DH berpesan agar para CJH senantiasa bersyukur. Juga meningkatkan kesabaran selama di Tanah Suci karena akan berinteraksi dengan jutaan orang dari penjuru dunia.

surya/ahmad zaimul haq

MANASIK - Sebanyak 2.597 CJH Surabaya mengikuti pelepasan dan manasik di Masjid Al Akbar, Surabaya, Rabu (19/9). Berlebihan Disita Sementara itu, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Surabaya mengimbau, agar para CJH membawa barang bawaan seperlunya saja. Jika berlebihan, barang akan disita. Saat ini panitia sudah membuat daftar barang yang tak

Mana Mungkin Ada yang Perawan

■ Joke Para Korban Trafficking SURABAYA, SURYA - Suasana Ruang Unit Pelayanan Perempuan dan Anak Polrestabes Surabaya, Rabu (19/9) sore, mendadak ramai. Ini karena adanya 'reuni' remaja-remaja SMA yang jadi korban trafficking. Tapi mereka bukanlah anak buah Keyko alias Yunita, tetapi anak buah Ayu Puji Astuti (27), warga Banyu Urip. Sambil bercanda, mereka bercerita pengalaman selama menerima order. ”Surabaya ada yang perawan? Mana mungkin ada yang perawan,” kata Nonik, siswa SMA swasta. Ternyata kalimat itu telah menjadi joke umum di kalangan mereka. Enam ABG itu, anggap saja namanya, Nonik, Andin, Anti, Yuli, Yayuk, dan Endah. Mereka masih SMA, hanya Endah yang baru lulus SMA. Remaja-remaja ini dengan polosnya bercerita, tentang pengalaman melayani pria hidung belang. Rata-rata pria yang dilayani, minimal berusia 40 tahun. "Ada yang tua, ada yang putih, ada juga yang cakep," kata Endah. Mereka paling murah dibayar Rp 350.000, paling mahal Rp 2 juta, jika masih perawan. "Kamu pernah sama Koko Hendra? Itu senengnya sama yang perawan," kata Nonik. "Oh, Koko Hendra, iya pernah aku. Cakep lo dia," jawab Yayuk. "Kalau dokter T (inisial)? Pernah tidak?" kata Nonik. "Kalau dokter T itu, selalu periksa-periksa dulu, kayak mau praktik saja, tapi akhirnya dipakai juga," ungkap Nonik, yang diikuti tawa gadis-gadis lainnya. Ternyata mereka telah lama

terjun ke bisnis prostitusi. Ratarata dua sampai tiga tahun. Ada yang mulai kelas 9 SMP, ada yang kelas 11 SMA. Selain itu, mereka juga pernah mengajak teman-teman lainnya. Seperti Yayuk, yang mengajak Yuli untuk terjun dalam bisnis itu. Jika mereka dibayar Rp 1,5 juta, mereka mendapat Rp 700.000, sisanya untuk mami mereka. Jika dibayar Rp 350.000, mereka mendapat bagian Rp 200.000. "Uangnya ada yang dikasih ke bopu, eyang kakung,

dan sebagian buat sekolah," kata Andin dengan polos. Satu orang, ternyata minimal memiliki teman lima orang, yang juga masuk dalam prostitusi. Itu dikarenakan mereka dipaksa oleh mucikari atau mami, Ayu Puji Astuti (27), warga Banyu Urip Surabaya, untuk mencari teman lainnya. Ayu ditangkap saat menjual, Nonik, di Hotel Pitstop Surabaya. AKP Suratmi, Kanit PPA Polrestabes, menjelaskan setelah dikembangkan, ternyata Ayu memiliki anak buah 11 ABG. "Menurut pengakuan tersangka, sudah dua tahun menggeluti bisnis ini," pungkasnya. (k3)

Kenal Ayu dari Teman ENAM remaja yang menjadi korban trafficking kini ditampung di Pemberdayaan Anak dan Perempuan Hotline Surabaya. Joris Lato, Manajer Hotline menjelaskan, ternyata mereka mengenal Ayu cukup lama. ”Ayu itu siap menampung ketika anak-anak itu tidak pulang. Tapi setelah itu, anak itu dijerumuskan untuk melayani pelanggan,” kata Joris. Remaja-remaja itu mengenal Ayu dari teman sejawatnya. Alasan pertama, anak-anak itu adalah uang. ”Mereka ini dipaksa oleh Ayu untuk mencari teman lainnya, bahkan oleh suami Ayu, mereka mendapat ancaman untuk tidak melaporkan ke polisi,” kata Joris. Esti Susanti, Direktur Yayasan Hotline, mengatakan

PILIH SENDIRI - Pengunjung memilih aneka hasil laut sebelum dimasak di Bandar Djakarta, Surabaya, Rabu (19/9). Aneka hasil laut ini ditampilkan layaknya pasar ikan yang disajikan secara tematik setiap hari.

memang sulit untuk mencegah prostitusi anak remaja. ”Mayoritas memang karena faktor ekonomi. Pertama kali mereka melakukan prostitusi dan mendapat uang, ada kecenderungan mereka akan melakukan lagi, karena orangtua mereka juga senang ketika dikasih uang banyak, karena itu sulit sebenarnya menghentikan mereka,” katanya. Sehingga untuk menyadarkan mereka, tak cukup dengan hanya pendekatan moral. Perlu waktu perlahan untuk pendampingan mengubah sikap, tingkah laku, dan berusaha agar anak itu bisa bertanggung jawab terhadap tubuhnya. ”Juga harus ada pendampingan terhadap pembenahan ekonomi orangtua mereka,” jelasnya. (k3)

■ Enam korban trafficking kumpul di Ruang Unit PPA Polrestabes Surabaya ■ Rata-rata mereka menggeluti prostitusi dua sampai tiga tahun ■ Satu orang mengajak lima teman untuk bergabung

surya/ahmad zaimul haq

TRAFFICKING - Tersangka penjualan gadis di bawa umur, Ayu Puji Astuti (kiri), saat gelar perkara di Mapolrestabes Surabaya, Rabu (19/9).

Kerahkan Petugas

surya/habibur rohman

Restoran Bernuansa Pasar Ikan SURABAYA, SURYA - Pecinta seafood di Kota Pahlawan, kini punya pilihan baru untuk menikmati kuliner tersebut. Mulai dari berbagai jenis ikan, kerang, kepiting, udang, lobster dan cumicumi, semuanya disediakan segar di Restoran Bandar Djakarta yang berkonsep pasar ikan. Restoran di kawasan Jalan HR Muhammad itu, Rabu (19/9) kemarin, dipenuhi pengunjung. Begitu masuk, para pengunjung langsung disuguhi puluhan aquarium raksasa berisi berbagai jenis ikan.

STORYHIGHLIGHTS

Dibantu para guide, pengunjung mendapat informasi tentang tata cara memesan makanan. Seperti, memilih ikan yang ingin disantap, dan cara memasak ikan itu sesuai dengan jenisnya. "Apakah disteam, dipanggang, atau digoreng. Akan kami tunjukkan dan jelaskan," kata Taufik Gurning, Head of Fish Market Bandar Djakarta. Taufik menambahkan, ada 33 jenis ikan segar yang disediakan. Tapi yang paling istimewa dan menjadi favorit adalah ikan pecah kulit. "Ini ikan yang

join facebook.com/suryaonline

hanya kami dapat dari daerah Lamongan. Di Restoran Bandar Djakarta yang di Jakarta, ikan jenis ini sangat favorit," ungkapnya. Sementara itu, Dirut Bandar Djakarta Grup, Sunarja Lesmana, mengungkapkan, outlet di Surabaya ini merupakan outlet ketiga. Sebelumnya outlet serupa dibuka di Ancol dan Alam Sutra Jakarta. "Di Surabaya, kita memberikan konsep beda, yaitu pasar ikan dan nuansanya kebun," jelasnya. (rie)

SURABAYA, SURYA - Musim haji telah tiba. Sebagian petugas Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai Juanda yang biasanya melayani penumpang internasional, pun dikerahkan di Embarkasi dan Debarkasi Haji. “Pemeriksaan penumpang internasional tetap dilakukan dengan mengoptimalkan petugas yang ada,” jelas Buhari Sirait, Kepala Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean Juanda, Rabu (19/9). Pihaknya mengakui adanya peningkatan jumlah penumpang di Bandara Juanda, terutama saat musim haji seperti ini. Namun kondisi ini belum diimbangi dengan jumlah SDM dari bagian pengawasan dan pemeriksaan. “Kami sudah mengajukan tambahan personel ke pusat, khususnya di bagian pengawasan, namun keputusannya ada di Menteri Keuangan," lanjutnya. Sementara tujuan internasional yang melalui Juanda ada 15 sampai 16 flight, dengan jam sibuk malam hari.(iit)

boleh dibawa saat penerbangan. Di antara adalah cairan, benda tajam, rokok, hingga obat kuat. "Kita imbau untuk membawa barang bawaan dan uang seperlunya," kata Humas PPIH Fatchul Rief. (hadi santoso/faiq nuraini)

Tiga Sandal Jepit di Pasar Turi SURABAYA, SURYA - Benda-benda mencurigakan yang ditemukan di Pasar Turi Lama pascakebakaran, diamankan oleh petugas kepolisian. Di antaranya, abu, arang, besi yang terbakar, sebatang kayu, spiritus 300 ml dan tiga sendal jepit. Kabid humas Polda Jatim, Kombes Pol Hilman Thayib, mengatakan temuan ini akan memperkuat petunjuk terkait penyebab kebakaran Pasar Turi. Seluruh benda yang diamankan tim Labfor Polda Jatim ini bakal diperiksa di laboratorium dan hasilnya baru keluar satu hingga dua minggu ke depan. Meskipun demikian, dugaan Pasar Turi dibakar makin kuat jika dikaitkan dengan temuan tim labfor ini. Sebab dari hasil identifikasi, tak ada kabel listrik yang dibawa polisi. Artinya dugaan terjadi korsleting, sirna. Hilman mengatakan selain mengamankan benda-benda ini, polisi juga telah memeriksa 17 saksi kebakaran. "Keterangan para saksi masih kami dalami dan hasilnya belum bisa disimpulkan," terangnya. Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Tri Maryanto, menambahkan, memang ada dugaan jika spiritus yang menjadi penyebab kebakaran di Pasar Turl Lama. "Dugaan memang ada, tapi apakah bisa spiritus yang hanya satu botol membakar satu gedung," kata Tri. Berdasar hal itu, pihaknya menunggu hasil Labfor Polda Jatim dan identifikasi Polrestabes yang telah melakukan olah TKP. (k4/k3)

Komuter Mogok di Margorejo SURABAYA, SURYA - Kereta komuter jurusan Surabaya-Sidoarjo, Rabu (19/9) sore, mogok di perlintasan rel Margorejo. Komuter yang dimasinisi Slamet itu mengalami gangguan mesin, setelah slang kompresornya terbakar. Itu membuat puluhan penumpang harus menunda perjalanannya menuju Kota Sidoarjo. Slamet menjelaskan, sebenarnya kereta masih bisa surya/sudharma adi dijalankan. Tapi harus di- RESAH - Penumpang komuter resah, karena kereta yang dorong loko dari belakang. ditumpanginya mogok di Margorejo, Rabu (19/9). ”Namun itu sangat berisiko. Kami akhirnya menunggu yang jebol dan terbakar. “Tetapi cepat kami kereta lain untuk menarik ke Stasiun Wo- atasi, sehingga tidak menimbulkan efek donokromo,” jelasnya. mino apalagi kebakaran,” tuturnya. Menghadapi kondisi tersebut, PT KAI Dia juga menegaskan tidak ada masalah langsung mengantisipasi. Melalui radio dengan penumpang. Seluruh penumpang loko, mereka memanggil kereta penarik yang diperkirakan 35 orang itu langsung dari Wonokromo. dialihkan ke KA Penataran tujuan SurabaTak berapa lama, kereta itu langsung di- ya-Blitar. tarik untuk dievakuasi dan selanjutnya diNamun ada juga sebagian penumpang bawa ke Dipo KA Sidotopo. Saat ini komu- yang memilih naik angkutan umum, seperter masih dicek ulang. ti bus dan angkot. “Tak ada kerugian secara Manajer Humas PT KAI Daop 8 Suraba- ekonomis, baik dari penumpang maupun ya, Sri Winarto, tak menampik kejadian itu. PT KAI. Seluruh penumpang kita alihkan Dia menjelaskan, gangguan bukan pada ke KA Penataran yang ada di belakangmesin. Itu hanya pada slang kompresornya nya,” terangnya. (sda)

follow @portalsurya


Malang Region HALAMAN 9

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

Kalau memang Bau limbah Pemkot berniat tersebut masuk semua limbah kedalam rumah rumah tangga ditampung melalui lubang di IPAL, seharusnya selokan toilet. Kan kasihan tidak difungsikan atau keluarga kami. ditutup. alfiyah Sugiono, Warga kelurahan sawojajar

warga kelurahan sawojajar

Masalah Pendidikan

Nurul Arbaati, Ketua Badan Legislasi DPRD Kota Malang mengatakan, Baleg menampung lima poin usulan KMPP. “Empat masalah sudah kami bahas, hanya masalah mekanisme keluhan yang belum ada. Ini bisa menjadi bahan masukan untuk kami,” ujarnya. baca halaman 10

surya/dok

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Warga Sawojajar Keluhkan Bau Tak Sedap Sanitasi malang, surya - Meski diterapkan sejak tahun lalu, sistem sanitasi Grey Water di Kelurahan Sawojajar Kota Malang masih menuai keluhan warga. Beberapa warga mengeluhkan bau tidak sedap di lingkungan mereka. Sugiono, warga RT 02 RW 04 Kelurahan Sawojajar mengatakan, mayoritas warga di kampungnya telah memanfaatkan pipa limbah untuk kotoran rumah tangganya. Namun, selokan yang masih difungsikan

menimbulkan genangan air dan sarang nyamuk. “Kalau memang Pemkot berniat semua limbah rumah tangga ditampung di Instalasi Pengelolaan Air Limbah (IPAL), seharusnya selokan tidak difungsikan atau ditutup. Apalagi nanti musim hujan, pasti bisa menjadi sarang penyakit, karena salurannya tidak lancar,” kata Sugiono, Rabu (19/9). Alfiyah, warga Kelurahan Sawojajar lainnya juga mengeluhkan keluarnya bau dari

sistem perpipaan sanitasi ini. “Bau limbah tersebut masuk ke dalam rumah melalui lubang toilet. Kan kasihan keluarga kami,” kata Alfiyah. Untuk diketahui, sebanyak 200 rumah di Sawojajar menjadi percontohan penerapan sistem sanitasi yang digagas Dinas Kebersihan dan Pertanaman (DKP) Kota Malang. Sistem sanitasi ini khusus menampung limbah rumah tangga non tinja (grey water), seperti air cucian dan buangan

air mandi. Limbah warga ini, dikumpulkan menjadi satu dan dikelola melalui PAL. Tujuan pengelolaan limbah ini, agar warga tidak membuang limbah tersebut langsung ke sungai dan menyebabkan pencemaran. Agus Gunarto, Kepala UPT Pengolahan Sampah dan Air Limbah, DKP Kota Malang menyebutkan, akan meninjau rumah warga yang mengeluh adanya bau tak sedap itu. “Sistem sanitasi ini seharus-

nya tidak menimbulkan bau. Saya menduga bau itu justru dari selokan,” katanya, Selasa (18/9) lalu. Bagaimanapun, ujarnya, sanitasi ini akan terus dikembangkan. "Tahun ini ada 500 rumah yang akan menggunakan sanitasi ini," ujarnya. Meski menimbulkan bau, Ning Hayati, warga Sawojajar yang juga menggunakan sistem sanitasi Grey Water mendukung upaya menjaga sungai ini. “Semoga ini kebijakan terbaik untuk warganya,” ujarnya. (st18)

Nasib Eddy Diputuskan ■ PDIP Berharap Tahapan Pilwali Distop batu, surya - Nasib Eddy Rumpoko dalam pencalonan wali kota Batu ditentukan hari ini. Kamis (20/9) ini, PTUN berencana mengumumkan putusan atas gugatan kuasa hukum DPC PDIP itu, partai pengusung Eddy Rumpoko (ER) terhadap KPU Kota Batu. Kuasa hukum DPC PDIP Batu optimistis gugatannya terhadap KPU Batu terkait pencoretan nama ER dalam pencalonan wali kota bakal dikabulkan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Surabaya. “Melihat materi hukumnya kami optimistis karena persyaratan yang digunakan Pak Eddy Rumpoko saat ini sama dengan saat dia mendaftar di pilwali tahun 2007,”kata Wakit Nurohman, salah satu kuasa hukum PDIP saat dihubungi Surya, Rabu (19/9). Terkait bukti-bukti mengenai keabsahan pendidikan ER di SMP Taman Siswa, menurutnya belum ada satu pun yang membantah bahwa ER pernah sekolah di tempat itu. Bagaimana jika hakim menolak gugatannya? Wahid sudah

berancang-ancang mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara. “Tapi kami optimistis gugatan diterima.

Kami belum sampai ke sana (otomatis memasukkan). Mau menang atau kalah, nanti kami akan konsultasi dulu ke KPU Jatim. Bagyo Prasasti P Ketua KPU Kota Batu

Jika diterima kami akan konsolidasi dengan KPU agar menaati putusan itu,” katanya. Enggan Berprediksi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batu belum mengambil keputusan bakal memasukkan calon petahana Eddy Rumpoko secara otomatis ikut Pilwali 2 Oktober meskipun nanti gugatannya menang di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN). “Kami belum sampai ke sana

(otomatis memasukkan). Mau menang atau kalah, nanti kami akan konsultasi dulu ke KPU Jatim,” papar Bagyo Prasasti Prasetyo, Rabu (19/9). Bagyo tidak mau memprediksi hasil keputusan PTUN. Yang jelas, ia akan patuh pada semua putusan hakim nanti. Bagaimana kalau putusan PTUN menyuruh KPU mengikutsertakan Eddy dalam bursa Pilwali? Bagyo menjawab pihaknya belum membahas hal tersebut. “Kami mempercayakan pada hukum. Kami tidak mengeluarkan prediksi dan tidak berandai-andai,” terangnya. Menurutnya, kasus seperti ini pernah terjadi di Banyuwangi. Calon petahana Ratna Ani Lestari tidak lolos lalu menggugat ke PTUN. Di tengah tahapan kampanye, gugatan Ratna dimenangkan, tapi di sisi lain pengadilan tidak memerintahkan KPU setempat mengubah tahapan. Padahal, tahapannya sudah lebih jauh dibanding KPU Batu. “Kami optimistis menang. Keputusan kemarin sudah benar,” jelasnya. (uus/iks)

Wakit: Tunda Cetak Surat Suara Ketua DPC PDIP Kota Batu, Cahyo Edi Purnomo menyerahkan sepenuhnya hasil gugatan kepada amar putusan PTUN nanti. “Kami akan menaati putusan hakim,” katanya, ditemui di kantornya, kemarin. Menurutnya, PDIP menyerahkan sepenuhnya kepada hukum. Apapun nanti hasilnya. “Kami

ingin membuktikan calon kami itu benar dan tidak melanggar aturan,” ujarnya. Saat ini, tahapan Pilwali berjalan terus. KPU batu sudah mendistribusikan beberapa logistik ke PPK dan PPS. Proses kampanye para calon juga sudah berjalan sejak hari Minggu (16/9). Coblosan tinggal 12 hari lagi.

Terkait ini, Wakit Nurohman, kuasa hukum PDIP, meminta PTUN menyetop tahapan pilwali Batu, khususnya pencetakan surat suara. “Misalnya tidak ditunda dan akhirnya di pengadilan kami menang, secara otomatis kertas suara itu tidak berlaku dan itu berarti pemborosan keuangan negara,” tukasnya. (iks/uus)

Dewan Kaget Pasar Dinoyo Bermasalah Malang, Surya - Beberapa anggota DPRD Kota Malang kaget dengan keluhan beberapa pemilik toko dan rumah toko (Ruko) di lingkungan pembangunan Pasar Dinoyo. Sebab, selama ini dewan menganggap pengerjaan Pasar Dinoyo tinggal menunggu addendum Perjanjian Kerjasama (PKS). Namun, pemilik toko dan ruko yakni Loanawati, Wahyu, Jono, Arifin dan Luluk Subandria, Rabu (19/9), melapor ke dewan. Menurut Luluk Subandria, hingga kini mereka belum ada kesepakatan harga dengan investor. Mereka juga mengungkapkan, selama pembangunan nanti, tokonya tidak akan diberi akses jalan masuk. “Kami mendukung pembangunan Pasar Dinoyo. Tetapi ya dari investor, harganya harus logis. Jika tidak sepakat, tolong dikasih akses jalan masuk,” ujar Luluk. Mereka berharap dewan bisa memfasilitasi masalah ini. Terkait masalah ini, mereka memberi tenggat waktu pe-

surya/hayu yudha prabowo

12 hari lagi - Sejumlah peserta bimbingan teknis PPK dan PPS se-Kota Batu menyimak materi anggota KPU Kota Batu di Aula Roemah YWI, Jl Oro-oro Ombo, Kota Batu, Rabu (19/9). Masyarakat Kota Batu akan memilih wali kotanya pada 2 Oktober nanti.

Sucipto Ikutkan Wisuda Pembeli Ijazah Palsu Malang, Surya - Terdakwa pemalsu ijazah sejumlah Perguruan Tinggi (PT) di Jatim, Sucipto, ternyata cukup lihai dalam beraksi. Dia mampu mengikutkan mahasiswa calon penerima ijazah palsu mengikuti wisuda di PT yang sebenarnya. Wisuda dilakukan sebelum mereka menerima ijazah palsu. Hal itu mengemuka dalam sidang di Pengadilan Negeri (PN) Kota Malang, Rabu (19/9), yang menghadirkan saksi korban, Ranery Putra Murti (30), warga Jl Cumi Cumi, Kota Malang. Di hadapan Majelis Hakim yang diketaui Harini SH, Ranery mengaku, mengikuti wisuda di Universitas Darul Ulum (Undar) Jombang pada 2011.

surya/nedi putra aw

nyelesaian hingga pertengahan Oktober. “Kami berencana membuka toko akhir Oktober, karena sudah sembilan bulan kami tidak jualan,” kata Luluk. Hal senada diungkapkan Loanawati. “Jika dalam waktu dekat tidak ada kepastian, kami malah akan menaikkan harga,”

join facebook.com/suryaonline

kata Loanawati. Arif Darmawan, Ketua DPRD Kota Malang beranggapan masalah ini sudah tuntas. Menurutnya, dewan terakhir diajak komunikasi pembangunan Pasar Dinoyo adalah saat menandatangani PKS sekitar 2 tahun lalu. (st18)

tak punya biaya, dia berhenti pada semester delapan,” tambahnya. Penelusuran Surya, Ranery tercatat sebagai mahasiswa Fakultas Hukum UB angkatan 2003. Ranery hanya menyelesaikan studi sampai semester tiga (61 SKS). Kuasa Hukum Sucipto, Fatimaz Zahra, mengungkapkan, seharusnya bukan hanya kliennya saja yang didakwa memalsukan ijazah. Meski dalam beraksi Sucipto tidak dibantu orang lain, tetapi ada pihak lain yang terlibat, seperti pemilik ruang kelas yang digunakan kuliah. “Kami usahakan mendatangkan saksi ahli dalam sidang selanjutnya,” kata Zahra. (st10)

Noverian Primaski Siswa SMPLB Juara I Sains Tingkat Nasional

Kelak, Ingin Menemukan Makhluk Baru Noverian Primaski (17), Siswa kelas IX SMP Luar Biasa (LB) Eka mandiri Kota Batu berhasil meraih Juara I Olimpiade Sains Tingkat Nasional yang diselenggarakan tanggal 2-6 September di Bali lalu. Prima tak menyangka hasil kerja kerasnya mempersiapkan diri selama 1,5 bulan itu berbuah manis dengan medali dan piala di tangan.

R

MENGADU - Sejumlah pemilik bangunan ruko yang masih menyisakan masalah pembebasan di lahan proyek pembangunan kompleks pertokoan Mall Dinoyo City mengadu ke DPRD Kota Malang, Rabu (19/9).

Tidak ada kejanggalan dalam prosesi wisuda ini. Sebagaimana wisudawan lain, Ranery juga mengenakan toga. “Dalam wisuda di Undar, wisudawan memang tidak dipanggil satu per satu. Para wisudawan berbaris, lalu maju ke podium,” kata Hari Widodo SH MH, Ketua PN Kota Malang, seusai sidang. Ranery yang asal Jogjakarta ini mengaku, bertemu dengan Sucipto di sebuah warung kopi di Kota Malang. Dalam pertemuan itu, Sucipto mengaku, bisa membuat ijazah dengan beberapa kali kuliah. Ranery tertarik menggunakan jasa Sucipto dengan imbalan Rp 11 juta. “Awalnya Ranery adalah mahasiswa Universitas Brawijaya (UB). Karena

asa senang dan berseri terpancar dari raut wajah Prima saat ditemui di rumahnya di Jl Hendrik, Kelurahan Ngaglik, Kecamatan Batu, Rabu (19/9). Di rumah sederhana itu, terlihat Prima bersama adik-adiknya sedang belajar. Begitulah kiranya aktivitas sehari-hari anak laki-laki yang mengalami tunadaksa ini. “Saya selalu belajar, memahami soal, dan tidak lupa berdoa. Saya tidak menyangka bisa juara I,” jawab Prima di atas kursi rodanya. Waktu mengerjakan soal, Prima sempat cemas karena ada soal Fisika tentang listrik dan Biologi terkait sel sulit dipecahkan. Namun, ini rintangan kecil. Setelah berkeras konsentrasi, anak pertama dari lima bersaudara pasangan Margaretha Vita Triastuti dan Ahmad Yunus ini berhasil menyisihkan 31 peserta olimpiade lainnya. Ternyata, ini bukan sukses

pertama Prima. Koleksi pialanya ditimbun sejak ia SD. Ia berhasil meraih penghargaan atas keahliannya menyelesaikan soal-soal matematika dan IPA. Pada tahun 2007, ia masuk 10 besar olimpiade Matematika tingkat Jatim, 2008 menjadi juara harapan II tingkat Jatim. Pada tahun 2009, juara III matematika tingkat Jatim, 2010 juara III IPA tingkat Jatim, 2011 juara I MIPA tingkat Jatim dan juara II MIPA. Bahkan saat SMA nanti, Prima sudah didaulat menjadi delegasi peserta olimpiade oleh Kepala Dinas Pendidikan Jatim. Tempaan Sang Kakek Keberhasilan Prima memenangi beberapakali olimpiade itu tidak lepas dari kesabaran dan ketekunan sang kakek, Purwantoro (70). Purwantoro selalu membimbingnya jelang mengikuti olimpiade. Mendapat kepercayaan itu, Purwantoro mulai menggem-

surya/hayu yudha prabowo

juara - Noverian Primaski, siswa SLB Kota Batu belajar bersama kakeknya, C Purwantoro, di rumahnya, Rabu (19/9). Dengan keterbatasannya, ia menjuarai Olimpiade Sains Nasional (OSN), pada 6 September 2012 lalu di Bali. bleng Prima dengan berbagai macam soal. Semua buku pelajaran sebagai bahan olimpiade diberikan pihak sekolah kepadanya. “Saya minta semua buku ditaruh di sini untuk dipelajari,” terangnya. Cara yang baik mendidik Prima, kata Purwantoro adalah mempertanyakan alasan atas jawaban yang dipilih cucunya. Dengan demikian Prima paham dan mengingatnya. “Anak ini (Prima) memiliki daya tangkap dan daya ingat lumayan kuat. Banyak soalsoal yang mestinya belum waktunya dipelajari sudah

saya berikan,” sambung pria pensiunan guru Biologi SMPK Widya Tama Kota Batu ini. Di mata gurunya di SMPLB, Prima menonjol dalam mata pelajaran IPA dan Matematika. Walaupun berkali-kali juara, Prima selalu bersikap baik kepada teman-temannya. Cita-cita Prima pun tidak muluk-muluk. Ia ingin menjadi peneliti dan ahli Biologi. Termasuk ingin menemukan jenis makhluk hidup baru. “Kalau nanti menemukan, kamu kasih namamu sendiri ya?” seloroh kakek disambut tawa Prima. (iksan fauzi) follow @portalsurya


10

Surabaya Blitz

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Wacanakan Bangun Tol di Pamurbaya

■ Hasil Kunker Komisi C ke Bali

surya/ahmad zaimul haq

PEROBEKAN BENDERA - Massa dari Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) menggelar aksi teatrikal penyobekan bendera di Hotel Majapahit, Surabaya, Rabu (19/9). Aksi tersebut digelar untuk mengenang insiden penyobekan bendera Belanda di Hotel Yamato (sekarang Hotel Majapahit) tanggal 19 September 1945.

KPP Curiga Rekrutmen CPNS Sarat Permainan SURABAYA, SURYA - Penundaan pengumuman CPNS 2012 memantik kecurigaan Komisi Pelayanan Publik (KPP) Jatim. Pengumuman CPNS mestinya dilakukan, Selasa (18/9), juga menimbulkan kecurigaan bagi peserta rekrutmen dan masyarakat. “Mereka curiga jangan-jangan ada permainan di panitia pusat, karena ada peserta titipan. Kecurigaan itu wajar karena pengumuman tiba-tiba diundur tanpa sebab yang jelas,” tegas Ketua KPP Jatim, Nuning Rodi-

yah kepada Surya, Rabu (19/9). Apalagi dalam rekrutmen pertama pascamoratorium penerimaan CPNS ini, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, tidak transparan. Buktinya, lanjut Nining, terlihat dari dikeluarkannya Permen-PAN 197/2012 tentang Kebijakan Pengadaan CPNS bagi jabatan yang dikecualikan dalam penundaan sementara penerimaan CPNS. Dalam Permen-PAN ini, Nuning menyoroti masalah pemindahan lembar jawaban kom-

puter (LJK) hasil tes tulis. Mestinya LJK untuk instansi yang menyelenggarakan ujian CPNS satu lokasi. Pelaksanaan scanning dan pengolahan juga harus dilakukan di lokasi pada hari yang sama setelah selesai ujian dengan disaksikan pengawas internal maupun eksternal. Tapi, 23 Agustus lalu, tiba-tiba muncul Permen-PAN, scanning dan LJK dilakukan di pusat (Jakarta) dan hanya diawasi oleh pengawas pusat saja. KPP Provinsi selaku pengawas independen di daerah hanya mengawasi saat

mengantarkan lembar jawaban ke Kemen-PAN dan RB. Sementara itu, Pemprov Jatim diminta mengambil hasil tes tulis rekrutmen CPNS 2012 di Kantor Kemen-PAN dan RB di Jakarta, Rabu (19/9). “Dari Pemprov Jatim yang datang langsung Pak Sekdaprov (Rasiyo) selaku Ketua Tim Penerimaan CPNS 2012 Pemprov Jatim,” ujar Kepala BKD Jatim, Akmal Boedianto yang mengaku sudah berada di Kantor Kemen-PAN dan RB untuk mendampingi Rasiyo. (fai)

SURABAYA, SURYA - Komitmen anggota Komisi C DPRD Surabaya mempertahankan Kawasan Pantai Timur Surabaya (Pamurbaya) sebagai kawasan lindung, patut dipertanyakan. Sebelumnya, mereka berkali-kali melemparkan wacana mempertahankan Pamurbaya, namun kini malah mengendurkan semangat untuk pelestarian kawasan lindung itu. Terbaru, mereka menggelar kunjungan kerja (kunker) ke Bali sejak Senin (18/9). Kedatangan mereka ke Pulau Dewata dengan dalih ingin mempelajari pembangunan tol di kawasan lindung mangrove. “Kami ingin meninjau langsung pemanfaatan kawasan lindung selain untuk konservasi,” ujar Wakil Ketua Komisi C, Simon Lekatompessy, Selasa (19/9). Politisi Partai Damai Sejahtera (PDS) tersebut mengungkapkan, kawasan lindung di sana ternyata juga untuk keperluan pembangunan tol. Panjangnya 9,7 kilometer, menghubungkan Denpasar, Badung sampai Benoa dan memakan 4,1 hektar kawasan lindung.

Hakim Tolak Eksepsi Sekwan Hari

“Tol ini dibangun Pemprov Bali. Sedangkan kota yang dilintasi juga dilibatkan,” ungkapnya. Simon mengaku, keberhasilan pembangunan tol senilai Rp 2,7 trilun di kawasan lindung ini tidak lepas dari baiknya komunikasi antara Pemrov Bali dengan pemerintahan kota/kabupaten setempat. Pemerintah

STORYHIGHLIGHTS ■ S e t e lah k unker ke Bali, komitmen Komisi C memper t ahank an Kawasan Pamurbaya, berubah. ■ Mereka berpendapat, pembangunan boleh memanfaatkan kawasan lindung itu. kota/kabupaten di sana memiliki saham di konsorsium yang membangun jalan tol ini. Sebelum kunker ke Bali, Juli lalu, Komisi C juga kunker ke Jakarta. Di Jakarta, mereka meninjau pembangunan di kawasan pesisir, seperti Ancol

5 Sales Bobol Butik Guess

■ Jaksa Menambah Pasal 335 KUHP SURABAYA, SURYA - Kandas sudah jaksa di sidang mendatang. Namun dia beharapan pelaksana tugas (Plt) Sekretaris lum berancang-ancang mengajukan saksi DPRD Surabaya, Hari Sulistyawati terlepas meringankan di persidangan selanjutnya. dari persidangan perkara dugaan pengani"Lihat perkembangan lebih lanjut nanti. ayaan terhadap Anggota Komisi A, Erick Apakah perlu saksi ad cart atau tidak," kaReginal Tahalele. tanya. Hakim Pengadilan Negeri Surabaya (PN) Di perkara ini, Hari dijerat dengan Pasal yang diketuai Titik Tejaningsih menolak 351 ayat 1 KUHP tentang Penganiayaan eksepsi yang diajukan Hari melalui Kuasa Ringan subsider Pasal 335 ayat 1 KUHP Hukum, Ismiyanto. tentang Perbuatan Tidak Menyenangkan. Menurut Titik, eksepsi Hari Jeratan Pasal 335 ayat 1 ini sudah masuk pada pokok Lihat tambahan jaksa karena sebeperkara karena itu kebenarperkembangan lumnya polisi hanya menjerat annya harus dibuktikan di Pasal 351 ayat 1 KUHP. lebih lanjut persidangan. Dengan peno"Pasal 335 ini untuk melakan ini, berarti perkaranya nanti. Apakah perlu saksi lapisi saja, barangkali pasal akan dilanjutkan dengan ad cart atau tidak. 351 tidak terbukti," kata Oja. pemeriksaan saksi-saksi. Perkara penganiayaan ini "Bagaimana Bapak Jaksa, ISMIYANTO cukup menyita perhatian apa sudah ada saksi yang KUASA HUKUM HARI SULISTYAWATI publik karena dilakukan saat diajukan," tanya Titik di rapat Badan Anggaran di Gepersidangan, Rabu (19/9). dung DPRD Surabaya, Desember 2011. Menjawab pertanyaan itu, Jaksa PeHari diduga emosional saat Erick memnuntut Umuam (JPU), Wayan Oja Miasta persoalkan anggaran konsumsi sekwan mengaku, belum memanggil saksi. Dia dan kunjungan kerja ke luar negeri yang berjanji akan mengajukan saksi di persi- dinilainya terlalu besar. Hari diduga telah dangan Rabu depan. memukul Erick. Akibatnya, Erick melaKuasa Hukum Hari, Ismiyanto siap porkan kasus tersebut ke Polrestabes Suramembuktikan ketidakbenaran dakwaan baya. (uus)

dan Pantai Indah Kapuk. Mereka ingin menakar kemungkinan konsep pembangunan Ancol bisa diimplementasikan di Surabaya. "Jadi jangan statis menilai Kawasan Pamurbaya. Kelak pembangunan akan bergeser ke sana. Artinya, kita butuh infrastruktur untuk itu," tandas Simon. Dia pun menolak anggapan pembangunan di Kawasan Pamurbaya akan merusak hutan lindung mangrove. Pasalnya, konsep pembangunan yang akan dibuat akan bersinergi dengan kawasan lindung. Sementara itu, Wawan Some, aktivis penggiat mangrove, menyayangkan wacana diutakatiknya kembali kawasan lindung magrove. Menurutnya, meskipun masih sebatas wacana, para wakil rakyat itu sudah melukai semangat pelestarian lingkungan, khususnya Kawasan Pamurbaya. “Wacana Komisi C DPRD Surabaya ini sudah jelas menelan ludah mereka sendiri. Mereka saat ini kan gembar-gembor menolak pembangunan di Kawasan Pamurbaya. Lha kok sekarang mereka malah melempar wacana pembangunan tol di Kawasan Pamurbaya. Ini sungguh sikap yang inkonsisten,” ujar Wawan. (k2)

surya/habibur rohman

PELAJARAN - Sejumlah pelajar SD Godwins Surabaya mengamati proses perbaikan di bengkel Auto 2000 Jemursari Surabaya, Rabu (19/9). Kegiatan ini untuk menunjukkan bahwa bengkel tidak selalu kotor, memiliki tempat bermain dan bisa menjadi sarana belajar.

SURABAYA, SURYA - Produk fashion Guess yang nilainya mencapai jutaan rupiah, membuat lima sales di Tunjungan Plaza, gelap mata. Mereka nekat mencuri pakaian tersebut dari dalam gudang untuk dipakai sendiri. Kelima sales ini, Erwin Wahyu Triyadi (22), warga Sidoarjo, Windi Leliyani (20), warga Lumajang, Donny Budi Santoso (24), warga Jambangan, Tri Choiriyah (21), warga Banyu Urip Lor dan Tirta Ferdinansyah (23), warga Karangrejo. Kapolsek Tegalsari Akp Arif Mukti mengatakan, terungkapnya pencurian ini setelah pihak Guess curiga pada jumlah produk dan daftar hasil penjualan selalu minus. Saat ditelusuri, poli-

si memergoki Erwin mencuri pakaian senilai Rp 1,2 juta dari gudang. Aksi Erwin dilakukan saat tugas menjaga gudang, Senin (18/9) silam. "Setelah dikembangkan, empat tersangka yang lain akhirnya kami ringkus," tutur Arif, Rabu (19/9). Arif menjelaskan, lima tersangka ini mengambil barang branded tersebut, berupa 25 baju, 5 pasang sepatu dan sebuah dompet. Produk-produk Guess memang harganya cukup mahal. Untuk jaket saja harganya mencapai, Rp 1,3 juta, dompet Rp 700.000, kaos Rp 500.000, sepatu high heels Rp 1,5 juta. "Seluruh benda (barang bukti, Red) ini kami temukan dalam kamarnya," terang Arif. (k4)

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Meidy - 031 83356990

Atasi Maag dengan Milkuma MAAG adalah ge­ jala penyakit yang menyerang lambung dikarenakan terjadi luka atau perada­ ngan pada lambung yang menyebabkan sakit, mulas, dan perih pada perut. Rasa tidak nyaman akibat keluhan maag ini telah dirasakan oleh Siti Komariah, seorang ibu rumah tangga. “Kalau maag saya kambuh, lambung sering terasa nyeri sampai ke punggung,” ceritanya. Kini ia minum Milkuma, minuman serbuk susu kam­ bing yang diproses secara alami, tanpa pemanis buatan dan bahan pengawet. Bahan dasarnya adalah susu kam­ bing peranakan ettawa segar dan Gula Aren. Manfaat Mil­ kuma telah dirasakan olehnya setelah minum selama 2 bu­ lan. “Untuk mengatasi sakit maag yang mengganggu, sekarang saya pilih susu kam­ bing Milkuma. Setelah minum dengan rutin, sakit maag saya sudah jarang kambuh,” ung­ kapnya. “Mari kita sehat ber­ sama Milkuma,” ajak ibu 4 orang anak yang tinggal di Kel. Tambak Boyong, Mantingan, Ngawi, Jawa Timur tersebut. Susu kambing memiliki kandungan gizi yang lebih

unggul, baik dari segi pro­ tein, energi, maupun le­ mak yang mendekati air susu ibu (ASI). Kini, ha­ dir Milkuma yang berman­ faat untuk menjaga daya tahan tubuh dan meningkat­ kan vitalitas. Satu gelas susu kambing Milkuma memasok 20,0% dari nilai harian Ribo­ flavin. Selain itu, Fluorine yang terdapat dalam susu kambing Milkuma bermanfaat sebagai antiseptik alami dan dapat membantu menekan pem­ biakan bakteri di dalam tubuh serta membantu pencernaan dan menetralisir asam lam­ bung. Selain diproses secara alami, pakan ternak yang di­ berikan pun organik, sehingga menghasilkan susu yang lebih sehat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ditambah dengan kandungan Gula Aren bemutu tinggi sebagai pemanisnya, menjadikan Milkuma sebagai pilihan bijak untuk kesehatan. Selain diproses secara alami, pakan ternak yang di­ berikan pun organik, sehingga menghasilkan susu yang lebih sehat dan bermanfaat bagi

join facebook.com/suryaonline

kesehatan. Ditambah dengan kandungan Gula Aren bermu­ tu tinggi sebagai pemanisnya, menjadikan Milkuma sebagai pilihan bijak untuk kesehatan. Dapatkan Milkuma di kota anda, Jatim: 082120862055, Surabaya: 082118492783, Malang: 081322108006, Kediri: 081320023806, Jem­ ber: 085236665123, Banyu­ wangi: 082141345607, Nganjuk: 085736626863, Madiun: 085314619304, Blitar: 081232032567, Jom­ bang: 085330937471, Tu­ lungagung: 081235752189, Mojokerto: 082335752558, P r o b o l i n g g o : 082143981381, Pasuruan: 081235113769, Ponorogo: 08121538530, Ngawi: 085229208996, Lumajang: 085331517323, Sidoarjo: 081233128199, Lamo­ ngan: 085234905261, Bo­ jonegoro: 082140085505, Magetan: 082142119916, Gresik: 031­77096482, Tu­ ban: 082120862055, Paci­ tan: 082120862055, Bon­ dowoso: 082120862055, Situbondo: 082120862055, Trenggalek: 082120862055, Bangkalan: 082120862055, Sumenep: 082120862055, Sampang: 082120862055, Pamekasan: 082120862055. Depkes RI No. PIRT.6.09.3328.01.395. (ikl)

PERSEMBAHAN TERBARU & TERBAIK DARI

Golden Berry R

E

G

E

N

C

Y

Lokasi Menganti

NAMA SPLITZING BALIK

BUNGA 7,25% KEAMANAN 24 JAM

031 81458026, 031 33695778, 031 70506465

follow @portalsurya


10

malang blitz

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Keluhan Pendidikan Belum Diatur Perda

■ KMPP Usul 5 Poin Krusial

surya/nedi putra aw

TEKAN KEMATIAN - Seniman Malang Raya memeragakan tari topeng yang menggambarkan kelahiran bayi pada penandatanganan kerja sama program Expanding Maternal and Neonatal Survival (EMAS) antara Pemkab Malang dengan JHPIEGO di Pendopo Kabupaten Malang, Rabu (19/9). Program EMAS dari USAID ini bertujuan menekan angka kematian ibu dan neonatal lewat dana hibah dan asistensi teknis, serta penguatan sistem rujukan yang efektif dan efisien di rumah sakit maupun puskesmas.

Aturan Baru Dispenda Perjelas Objek Parkir MALANG, SURYA - Aturan baru Dinas Pendapatan (Dispenda) Kota Malang terkait syarat pengelolaan parkir disambut baik para juru parkir. Tambahan syarat izin RT/RW untuk memohon nomor pokok wajib pajak daerah (NPWPD) itu akan ampuh menghindari bentrok warga yang berebut pengelolaan parkir. Sucahyo Adi Swasono, salah satu jukir dari Karangtaruna RW 02 Tembalangan Jl Kumis Kucing mengatakan, inisiatif Dispenda tidak saja mengurangi perebutan wilayah parkir tapi juga memperjelas biaya pajak yang harus dibayarkan. “Syarat tersebut kami rasa tidak memberatkan malah bisa menjadi fasilitas untuk berkomunikasi,” ujarnya, Rabu (19/9). Menurutnya, adanya persyaratan tersebut, juga memperjelas lahan yang menjadi bagian dari pajak parkir dan retribusi parkir. Sebab selama ini masih banyak wilayah yang seharusnya menjadi pajak parkir di bawah naungan Dispenda, ternyata masih dianggap sebagai wilayah retribusi parkir di bawah tanggung jawab Dinas Perhubugan (Dishub).

Cahyo yang sudah mengantongi Nomor Pokok Wajib Pajak Daerah (NPWPD) parkir mengaku rajin membayarkan pajak parkir dari wilayahnya setiap bulan. “Kami warga yang sadar pajak jadi setiap bulan kami membayar langsung ke Dispenda,” ujarnya. Cahyo menyetor pajak Rp 1,2 juta perbulan. Jumlah tersebut 20 persen dari uang hasil parkir di beberapa titik yang menjadi tanggung jawab Karang Taruna. Sebelumnya, di Kota Malang terjadi bentrok antar warga yang berebut pengelolaan lahan parkir. Bentrokan di beberapa area pertokoan itu membuat puluhan aparat diturunkan selama beberapa hari untuk menghindari perusakan toko. Sementara target pajak parkir Dispenda sempat mengalami revisi saat dilakukan Perubahan Anggaran Keuangan (PAK). Jika sebelumnya ditetapkan Rp 1,1 miliar, kini menjadi Rp 1,272 miliar. “Hingga Agustus, pendapatan pajak parkir masih Rp 987 juta. Tapi kami optimistis akhir tahun target tersebut tercapai,” kata Mardioko, Kadispenda Malang.(st18)

MALANG, SURYA - Koalisi Masyarakat Peduli Pendidikan (KMPP) mengusulkan lima masalah pendidikan yang krusial untuk dimasukkan ke dalam Ranperda tentang pendidikan. Mereka berharap masalah ini, benar-benar ditindaklanjuti dalam ranperda yang digodok Badan Legislatif (baleg) DPRD Kota Malang. Husnan, Devisi Advokasi KMPP, mengatakan, lima usulan yang harus diperhatikan oleh legislatif adalah biaya pendidikan, standar pelayanan pendidikan, mekanisme keluhan, partisipasi masyarakat, dan pendidikan inklusi. Menurutnya, terkait biaya pendidikan, seharusnya 20 persen dari anggaran yang ada, menjadi biaya langsung. Selain itu, yang perlu diperjelas adalah masalah mekanisme keluhan warga. “Banyak sekali masya-

rakat yang belum mengetahui kemana dia harus mengadu terkait masalah pendidikan,” ujar Husnan, ketika menyerahkan draf masukan untuk penyusunan Ranperda pendidikan di kantor DPRD Kota Malang, Rabu (19/9). Ia menambahkan, jika mekanisme keluhan ini sangat penting mengingat, kasus-kasus pendidikan banyak terjadi. “Selama ini, posko yang dibuka oleh dinas pendidikan kurang mendukung dan kurang bersifat proaktif kepada masyarakat. Hanya bisa menampung, namun solusinya tidak ada,” kata Husnan. KMPP juga menilai pemerintah kurang memperhatikan sekolah inklusi. Ada beberapa sekolah inklusi di Kota Malang ini yang sarana dan prasarananya tidak memadai.

USULAN KMPP

bahas, hanya masalah mekanisme keluhan yang belum ada. Ini nanti bisa menjadi bahan masukan untuk kami,” ujar Nurul. Sementara Suwarjana, Kabid Pendidikan Menengah (Dikmen) Dinas Pendidikan Kota Malang mengatakan, terkait mekanisme keluhan, selama ini pihaknya selalu proaktif menyelesaikan masalah yang muncul. Suwarjana mencontohkan, Dindik seringkali memberikan keringanan kepada siswa yang tidak mampu membayar SBPP dan SPP. Yang mana dana kekurangannya tersebut, nantinya diambilkan dari Zakat Infaq Shodaqoh (ZIS). “Kami tidak pernah menutup mata untuk pendidikan di Kota Malang, bahkan tanpa menunggu Perda kami sudah memberikan bantuan,” ujarnya. Terkait masalah pendidikan inklusi, Suwarjana mengakui masih ada kekurangan terkait sarana dan prasarana. (st18)

■ Perlu aturan biaya ■ Buat standar pelayanan ■ Perlu mekanisme keluhan ■ Partisipasi masyarakat ■ Benahi pendidikan inklusi Tampung Masukan Nurul Arbaati, Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPRD Kota Malang mengatakan, Baleg menampung semua aspirasi dari masyarakat. Masukan tersebut akan disandingakan dengan draf ranperda yang disusun oleh dewan. “Masukan dari KMPP bagus, akan kami bahas itu,” ujar Nurul. Menurutnya, dari lima masalah yang diajukan oleh KMPP tersebut, sebenarnya sudah ada dalam draf ranperda tentang pendidikan, yang saat ini masih dalam proses pembahasan. “Empat masalah sudah kami

Dorong Kelola Sampah Mandiri KEPANJEN, SURYA - Raperda tentang pengelolaan sampah yang merupakan inisiatif dewan, mendapat tanggapan positif dari eksekutif. Sebab pertambahan jumlah pendudukan Kabupaten Malang akan beriringan pula dengan pertambahan limbah dan sampah dari aktivitas masyarakat. “Saya harap dengan adanya Perda pengelolaan sampah nantinya bisa mengoptimalkan pengelolaan sampah secara mandiri di masyarakat,” jelas Romdhoni, Kepala Dinas (Kadis) Cipta Karya dan Tata Ruang Kabupaten Malang, Rabu (19/9). Diungkapkan Romdhoni, sampah apabila tertangani dan dikelola dengan baik maka akan bisa memiliki nilai strategis seperti membuka lapangan kerja, kemandirian ekonomi, dan membuat lingkungan bersih. Romdhoni mencontohkan, penanganan sampah di tempat pembuangan sampah terpadu (TPST) di Dau yang akhirnya bisa memiliki nilai strategis. Sebab dari pengelolaan sampah itu, semuanya bisa diberdayakan dan malah menghasilkan

KELOLA SAMPAH - Pengelolaan sampah mandiri oleh masyarakat di Kabupaten Malang.

surya/dok

uang. Dalam Perda itu nanti diharapkan mengatur jelas kewajiban masyarakat dalam pengelolaan sampah, serta apa yang menjadi kewajiban pemerintah. Raperda pengelolaan sampah ini mengimplementasikan UU No 18/2008 tentang Pengelolaan Sampah. “Saya sendiri juga masih kesulitan mencari referensi daerah

mana yang sudah memiliki Perda pengelolaan sampah, sehingga bagaimana isi Perda nanti secara rinci perlu banyak masukan,” papar Romdhoni. Kini volume sampah di ibu kota kecamatan rata-rata mencapai 993,3 m3 per hari atau di tingkat kabupaten mencapai 3.000 meter kubik per hari.(vie)

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Meidy - 031 83356990

Atasi Maag dengan Milkuma MAAG adalah ge­ jala penyakit yang menyerang lambung dikarenakan terjadi luka atau perada­ ngan pada lambung yang menyebabkan sakit, mulas, dan perih pada perut. Rasa tidak nyaman akibat keluhan maag ini telah dirasakan oleh Siti Komariah, seorang ibu rumah tangga. “Kalau maag saya kambuh, lambung sering terasa nyeri sampai ke punggung,” ceritanya. Kini ia minum Milkuma, minuman serbuk susu kam­ bing yang diproses secara alami, tanpa pemanis buatan dan bahan pengawet. Bahan dasarnya adalah susu kam­ bing peranakan ettawa segar dan Gula Aren. Manfaat Mil­ kuma telah dirasakan olehnya setelah minum selama 2 bu­ lan. “Untuk mengatasi sakit maag yang mengganggu, sekarang saya pilih susu kam­ bing Milkuma. Setelah minum dengan rutin, sakit maag saya sudah jarang kambuh,” ung­ kapnya. “Mari kita sehat ber­ sama Milkuma,” ajak ibu 4 orang anak yang tinggal di Kel. Tambak Boyong, Mantingan, Ngawi, Jawa Timur tersebut. Susu kambing memiliki kandungan gizi yang lebih

unggul, baik dari segi pro­ tein, energi, maupun le­ mak yang mendekati air susu ibu (ASI). Kini, ha­ dir Milkuma yang berman­ faat untuk menjaga daya tahan tubuh dan meningkat­ kan vitalitas. Satu gelas susu kambing Milkuma memasok 20,0% dari nilai harian Ribo­ flavin. Selain itu, Fluorine yang terdapat dalam susu kambing Milkuma bermanfaat sebagai antiseptik alami dan dapat membantu menekan pem­ biakan bakteri di dalam tubuh serta membantu pencernaan dan menetralisir asam lam­ bung. Selain diproses secara alami, pakan ternak yang di­ berikan pun organik, sehingga menghasilkan susu yang lebih sehat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ditambah dengan kandungan Gula Aren bemutu tinggi sebagai pemanisnya, menjadikan Milkuma sebagai pilihan bijak untuk kesehatan. Selain diproses secara alami, pakan ternak yang di­ berikan pun organik, sehingga menghasilkan susu yang lebih sehat dan bermanfaat bagi

join facebook.com/suryaonline

kesehatan. Ditambah dengan kandungan Gula Aren bermu­ tu tinggi sebagai pemanisnya, menjadikan Milkuma sebagai pilihan bijak untuk kesehatan. Dapatkan Milkuma di kota anda, Jatim: 082120862055, Surabaya: 082118492783, Malang: 081322108006, Kediri: 081320023806, Jem­ ber: 085236665123, Banyu­ wangi: 082141345607, Nganjuk: 085736626863, Madiun: 085314619304, Blitar: 081232032567, Jom­ bang: 085330937471, Tu­ lungagung: 081235752189, Mojokerto: 082335752558, P r o b o l i n g g o : 082143981381, Pasuruan: 081235113769, Ponorogo: 08121538530, Ngawi: 085229208996, Lumajang: 085331517323, Sidoarjo: 081233128199, Lamo­ ngan: 085234905261, Bo­ jonegoro: 082140085505, Magetan: 082142119916, Gresik: 031­77096482, Tu­ ban: 082120862055, Paci­ tan: 082120862055, Bon­ dowoso: 082120862055, Situbondo: 082120862055, Trenggalek: 082120862055, Bangkalan: 082120862055, Sumenep: 082120862055, Sampang: 082120862055, Pamekasan: 082120862055. Depkes RI No. PIRT.6.09.3328.01.395. (ikl)

PERSEMBAHAN TERBARU & TERBAIK DARI

Golden Berry R

E

G

E

N

C

Y

Lokasi Menganti

SPLITZING BALIK

NAMA

BUNGA 7,25% KEAMANAN 24 JAM

031 81458026, 031 33695778, 031 70506465

follow @portalsurya


11

hotline public service

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

SUARA PUBLIK Anda punya keluhan atau pendapat terkait pelayanan umum? Jangan pendam sendiri. Anda punya hak untuk bersuara.

Kirim SMS ke

083 831 686 299 083 857 517 888

Punya masalah dengan layanan publik, dari gangguan telepon, listrik, air, pajak, parkir, dan layanan umum lainnya? Kirim ke Harian Surya, lengkapi identitas diri dan nomor kontak yang mudah dihubungi.

FAKSIMIL:

031-8414024

SURAT :

EMAIL :

Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya

surya.laporcak@gmail.com

DISPENDUKCAPIL BEJI PASURUAN - mmbuat akta klahiran, biaya admin Rp 15rb, laminating Rp 5rb, baru jd 3 bln. Ingin beres 2 minggu tambah Rp 30rb. Padahal gratis. Gimana nih kpk? 628155448xxxx DISPENDUKCAPIL SBY - ngurus akte lahir kedua anak lwt jalur resmi susah skli, tp lwt jalur gelap dgn nyogok staf terkait malah bisa. Tp ada kesalahan, sy sbg ayah tdk tertuliis dlm akte tersebut & akte sy anggap palsu krn mertua yg mengurus akte itu tanpa sepengetahuan sy. Mhn penjelasan instansi terkait. 628533083xxxx

SULIT DIHINDARKAN - Kawasan yang nyaman dan teduh menjadi tempat favorit bagi pasangan mudamudi untuk memadu kasih. Seperti halnya sepasang muda-mudi ini menghabiskan waktu di kawasan eko wisata mangrove Wonorejo, Surabaya Timur, Selasa (4/9). Memadu kasih ditempat seperti ini bolehboleh saja asal tidak berlebihan.

NGAWI GERSANG - bpk bupati ngawi mhn perhatikan keindahan ngawi terutama perempatan lampu merah terminal lama yg kotor, pdagang kki 5, kota gersang tnpa penghijauan, memprihatinkan, mhn brkaca pd kota lain. 628383462xxxx AKTE SURABAYA - yth pr wakil rakyat di DPRD sby, beri warga kemudahan mengurus akte semudah mungkin tanpa hrs membayar mahal atau usulkan pemutihan penguruan akte agar anak bangsa bs sekolah dan tdk yg ketinggalan gara2 tdk punya akte. A Buchori - 628785283xxxx TARIP BUS MAGETAN - buss jurusan magetan kok ditarik Rp 7000-Rp8000 padahal ongkosnya cuma Rp 5000? 628383136xxxx NOMOR 3 SECOND - beru beli kartu three, lnsung registrasi dan stlh itu lngsng ada yg tlp & sms nggk jelas tp sok knal, pdhl blm ada 1 orng pun yg tahu nomor sy, apkah 3 nomor second? 62897972xxxx PARKIR SIDOARJO - dii spanjang jl Gama sidoarjo trpampang lokasi parkir berlangganan, tp ttap disrh bayar! Bgmn Dishub tnggung jwbmu? 628155446xxxx BALAP LIAR HR MOHAMAD - kl bs tiap mlm ada patroli agar tdk ada Balapan Liar lg, mengingat tlh ada Korban HR Mohammad. 628573022xxxx SINYAL TELKOMSEL - yth telkomsel! kenapa di tambak mayor jaringan internet kok error trus? mhn diprhatikan. trims. 628385719xxxx EKPEDISI KARYA INDAH BUANA - sy sering memakai expedisi KIB (PT Karya Indah Buana) dan barang yg sy kirim sering kurang isinya, padahl sdh dipacking, dilakban warna dan sdh pasti kuat. Mhn tangapan KIB krn pd waktu tlp cabang jember, saya disuruh hub CS-nya, tp klau ditelp tdk pernah bisa. Ini sgt mengecewakan! (no resi 001879) dan msh banyak no resi yg lain.thx 628385126xxxx E KTP NGAWI - pak bupati Ngawi, satu thn sdh berlalu, tp ektp warga kedunggalar mana? 62856316xxxx REGISTRASI 3 - knp skrg registrasi kartu 3 kok gak bisa padahal baru beli & sinyal terlalu lemah. 628961100xxxx

HARIAN PAGI

Pemimpin Umum : H Herman Darmo Pemimpin Redaksi : Sunarko Manajer Liputan: Sigit Sugiharto

Manajer Produksi: Adi Sasono

Sekretaris Redaksi : P Sujarwanto Staf Redaksi: Satwika Rumeksa, Farhan Effendi, Tri Yulianto, D Wahjoe Harjanto, Trihatmaningsih, Tri Dayaning Reviati, Eko Supriyanto, Hariyanto, Tri Mulyono, Tutug Pamorkaton, Wahyudi Hari Widodo, Endah Imawati,Yuli Ahmada, M Rudy Hartono, Ahmad Pramudito, Anas Miftahudin, Joko Hari Nugroho, Wiwit Purwanto, Suyanto, Deddy Sukma, Habiburrohman, Titis Jatipermata, Fatkhul Alami, Doso Priyanto, Ravianto, Dyan Rekohadi, Sri Handi Lestari, Marta Nurfaidah, Dwi Pramesti, Sugiharto, Musahadah, Mujib Anwar, Hadi Santoso, Sudharma Wahyu Adiwijaya, Iksan Fauzi, Ahmad Zaimul Haq, Aji Bramastra, Nuraini Faiq; Ilustrator: Rendra Kurniawan, Akhmad Yusuf Marzuki; Perwajahan: Teguh Wahyudi, Edy Minto Prasaro, Agus Susanto, Haryoto. General Manager Business: Agus Nugroho, Wakil General Manager Business: Wachid Mukaidori ; Manager Iklan: Prasetyo ; Manager Marcomm: M TauďŹ q Zuhdi; Biro/Perwakilan: Malang: Hesti Kristanti, Wahyu Nurdiyanto, Eko Nurcahyo, Sylvianita Widyawati, Alamat: Jl Sultan Agung No. 4, Malang. Telepon: (0341) 360201 Fax: (0341) 360204. Iklan: fax (0341) 360204, Sirkulasi (0341) 360203, Kediri: Didik Mashudi, Amru Muis, Alamat: Jl Banjaran Gg I/ 131, Kediri, Tlp (0354) 686933, Gresik: Adi Agus Santoso, Mojokerto: Imam Hidayat, Jakarta: Kistyarini, Alamat: Jl Palmerah Selatan 12 Tlp (021) 5483008, Fax: (021) 5495360 Kantor Pusat: Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya 60293 Telepon: (031) 8419000, Fax Redaksi: (031) 8414024 Alamat Surat: PO BOX 110 SBS 60400 Surabaya Penerbit: PT Antar Surya Jaya, Surat Izin Usaha Penerbitan Pers: SK Menpen No.202/SK/MENPEN/ SIUPP/A.7/1986 Tanggal 28 Juni 1986. Percetakan: PT Antar Surya Jaya. Isi di luar tanggung jawab percetakan. Tarif Iklan: Iklan taktis min 2 baris–mak 10 baris (1 baris Rp 30.000); Iklan display/umum (hitam putih) Rp 28.000/mmk, Iklan display/umum (warna) Rp 37.500/mmk; Iklan duka cita Rp 4.000/mmk; Iklan mendesak/duka cita untuk dimuat besok dapat diterima sampai pukul 17.00 WIB. Bagian Iklan: Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya 60293, Telepon: (031) 841 9000, Fax: (031) 8470000 dan (031) 8470500. Manager Iklan Jakarta: Christina MS Indiarti; Alamat: Gedung Iklan Kompas Gramedia, Jl Palmerah Selatan No.15 Jakarta. Telepon (021) 53679599 Ext.6009, Fax (021) 53699150. Bagian Sirkulasi (Langganan): Gedung Kompas Gramedia Jl. Jemur Sari No. 64 Surabaya, Telepon: (031) 8479555 (Pelanggan/Pengaduan), (031) 8483939, 8483500 (Bagian Sirkulasi) Fax: (031)8479595 - 8478753. Harga Langganan Rp 29.000/bulan, Rekening: BCA Cabang Darmo, Rek 088-3990380; Bank BNI Cabang Pemuda, Rek. 0290-11969-3 (untuk iklan); Bank Mandiri Cabang Rungkut, Rek 141-00-10718773 (untuk sirkulasi) atas nama PT Antar Surya Media. Surya Online: http://www.surya.co.id E-Mail: redaksi@surya.co.id

SEMUA WARTAWAN SURYA DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER. Setiap artikel/tulisan/foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Harian Surya dapat diumumkan/dialihwujudkan kembali dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari Harian Surya.

join facebook.com/suryaonline

surya/ahmad zaimul haq

JNE Lepas Tangan PADA 13 Agustus 2012, saya mengirimkan paket dokumen (STNK) tujuan Jakarta via JNE, untuk perpanjangan pajak mobil Mitsubishi Kuda 2003, B 1832 VUE. Dijanjikan dokumen tiba di Jakarta tanggal 14 Agustus 2012 sore. Tapi hingga 15 Agutus siang, paket belum diterima. Karena sangat perlu STNK itu untuk perjalanan mudik, JNE mengantar saya ke Polsek Sedati untuk dibuatkan surat jalan pengganti STNK yang berlaku hingga 31 Agustus 2012. Saya diminta menunggu hingga 23 Agustus, mengingat waktu itu adalah libur Lebaran. Hingga batas waktu itu do-

kumen belum diterima. Pada 28 Agustus 2012, saat saya menghubungi JNE pusat di Jl Juanda, dipastikan dokumen hilang! Setelah didesak, JNE membuatkan surat kehilangan dari kepolisian yang diserahkan tanggal 7 September 2012, plus uang asuransi Rp 2,5 juta. Setelah itu JNE lepas tangan dan tak bersedia menuntaskan hilangnya STNK. Padahal surat kehilangan terbatas waktu pengunaannya. JNE juga tak memberi surat jalan kendaraan jika duplikat STNK belum selesai pengurusannya. Akibatnya, saya harus bepergian dengan mobil tanpa STNK. Selain harus mengurus sendiri

citizen reporter

STNK baru di kepolisian Tangerang, harus mengorbankan waktu untuk mendaftarkan kembali mobil. Sementara pekerjaan tak bisa ditinggalkan. Saya pikir, jasa pengiriman seperti JNE bisa lebih bertanggungjawab dengan tuntas membantu kesulitan konsumen yang sudah dirugikannya. setidaknya sampai STNK baru selesai diurus. Ternyata saya keliru besar. Mohon tanggapan JNE. Hayunani Waru - Sidoarjo (http://surabaya.tribunnews.com/2012/09/19/duhjne-pilih-lepas-tangan)

PDAM Pengampon Lancar MENANGGAPI keluhan saudari Deyla mengenai pasokan air PDAM di Pengampon Surabaya, bisa diberitahukan bahwa gangguan dan keluhan yang dilaporkan untuk aliran air di kawasan Pengampon Gg 8 Surabaya sudah dicek petugas lapangan. Hasil pemeriksaan lapang-

an, tekanan air normal dan saat ini air sudah mengalir lancar ke pelanggan. Terima kasih laporan dan informasinya. Ary Wilujeng SH Plt Kahumas PDAM Surabaya

Liput dan tulis sendiri pengalaman atau acara Anda sepanjang 450 kata, lengkapi identitas diri, nomor kontak, dan pas foto diri terbaru. Email ke harian.surya@gmail.com

Oh Sego Geghog ACHSANUL KHABIB Mahasiswa Teknik Elektro Universitas Negeri Malang ahsan.habib0@gmail.com

SUASANA hening, damai dan asri menyelimuti pegunungan Srabah di Kecamatan Bendungan, Trenggalek. Alam pedesaan yang cukup kental membuat hati terasa ayem dan perut pun merajuk minta segera diisi. Nah, saatnya mampir di warung sego geghog, nama makanan khas di daerah ini. Mungkin nama yang aneh karena tidak akrab di telinga. Namun jangan khawatir, justru nama unik itu yang akan menjinakkan perut liar Anda. Penampilan sego geghog tidaklah seaneh namanya. Sesuai namanya, sego geghog berbahan dasar beras, dibumbui cabai, bawang merah dan bawang putih. Semua bahan tadi dicampur menjadi satu dan dimasak setengah matang. Kemudian beras berempah tadi dibubuhi sambal teri, dibungkus daun pisang, baru dimasak hingga matang. Aroma sedap daun pisang yang ikut dimasak menambah

lezatnya sego geghog yang terasa gurih dan pedas saat menyentuh di lidah. Keunikan lain sego geghog adalah harganya yang relatif cekak. Yakni, hanya seribu rupiah saja per bungkusnya. Dan reaksi yang Anda dapatkan selain

Nasi berempah itu hanya ditumpangi sambal teri di atasnya, dibungkus daun pisang, lalu dimasak. Namun, sensasi sungguh luar biasa! kenyang adalah sensasi rasa pedas cabai rawit yang sungguh menggigit. Penasaran? (klik di http:// surabaya.tribunnews. com/2012/09/17/ terkenang-kenangsego-geghog)

Membentuk Kelompok di Kelas PRIMMA RUSSANTI Guru SD di Sekolah Ciputra, Citraland, Surabaya russanti@yahoo.com

UNTUK siswa sekolah dasar, belajar dengan cara berkelompok merupakan salah satu cara bekerja sama dengan orang lain. Selain itu belajar kelompok dapat pula meningkatkan toleransi dengan cara belajar menerima dan menghargai kelebihan dan kekurangan orang lain. Bahkan metode ini dapat pula meningkatkan rasa percaya diri karena sebagian siswa merasa lebih nyaman menyampaikan ideidenya dalam kelompok kecil. Sebagai guru dalam memilih anggota kelompok kadang-kadang hanya asal menunjuk dengan hitungan 1,2,3 dan seterusnya. Sering pula, guru cenderung memerhatikan satu aspek saja da-

lam menunjuk anggota kelompok. Misalnya berdasarkan persamaan kompetensi akademik. Padahal keanekaragaman individu dalam kelompok sebenarnya justru memperkaya dinamika kelompok karena mereka akan melengkapi kekurangan orang lain dengan kelebihan dari masing-masing individu. Ketika keanekaragaman ini bertemu dalam satu tim, secara langsung maupun tidak semua anggota akan belajar hal baru dari orang lain. Misalnya, siswa pemalu akan belajar dari anggota tim yang pandai mengungkapkan pendapat secara logis dan runtut. Atau siswa yang biasa menjadi pengikut akan belajar bagaimana memimpin dan mengatur kelompok dari anggota tim yang punya jiwa kepemimpinan. Banyak cara membentuk kelompok heterogen yang dapat memperkaya dinamika tim, antara lain: bulan kelahiran. Cara ini mudah

sekali. Setiap siswa berbaris berdasar urutan bulan dalam satu tahun tanpa bersuara. Artinya, ketika berbaris, mereka tak boleh bertanya, berkomentar, atau mengatur orang lain dengan bersuara. Mereka harus berbaris dari siswa yang lahir bulan Januari dengan tanggal yang paling awal sampai bulan Desember dengan tanggal paling akhir. Guru harus memberi batasan waktu, misalnya 5 menit saja. Setelah itu, guru harus mengecek benar tidaknya urutan tanggal dan bulan. Kemudian guru baru menghitung berapa siswa yang dibutuhkan di setiap kelompok. Agar permainan bermakna, guru sebaiknya bertanya tentang strategi apa yang digunakan siswa. Cara lain? (klik di http://surabaya. tribunnews.com/2012/09/18/ cara-kreatif-membentukkelompok-di-kelas)

follow @portalsurya


12

sidoarjo-gresik

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

4.000 Buruh Tak Bisa Kerja

PEKERJA SUSAH - Api berkobar di gudang pabrik mebel di Sidoarjo, Rabu (19/9) siang. Sedikitnya 4.000 pekerja pabrik itu terancam menganggur selama beberapa hari ini karena tempat mereka bekerja tidak bisa digunakan berproduksi.

■ 3 Gudang Mebel Terbakar surya/rudi mulya

Politikus Hendak Bekerja Seperti Satpol PP SIDOARJO, SURYA - Politikus Sidoarjo mengancam akan mengambil alih tugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) jika aparat lembaga itu tak sanggup mengecek perizinan semua perusahaan di Sidoarjo. Kehendak itu muncul setelah anggota Komisi A DPRD mendatangi pabrik obat nyamuk bakar, PT Menara Jaya Lestari (MJL), di Dusun Wonokupang, Kecamatan Balongbendo, Senin (17/9). Politikus menganggap pabrik itu tak berizin meski beroperasi sejak lama. Kini, para politikus juga mengincar perusahaan lain yang mungkin bodong, salah satunya pertokoan megah di timur jalan tol Sidoarjo-Malang. "Apakah izinnya sudah selesai, kok sudah buka,” kata Wakil Ketua Komisi A DPRD, Warih Andono, Rabu

(19/9). Berdasarkan data Pemkab Sidoarjo, Warih tahu, terdapat 1.800 perusahaan kelas menengah dan atas di Sidoarjo. Katanya, setiap perusahaan itu akan dicek izinnya. “Katakan setiap hari, 3 sampai 5 perusahaan, dalam waktu beberapa bulan akan terungkap,” kata Warih. Tindakan itu akan dilakukannya jika Satpol PP atau instansi terkait, seperti Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPPT) dan Dinas Tenaga Kerja tidak memberikan data tentang perusahaan mana saja yang izinnya bermasalah. “Kalau nggak mau ngasih data perusahaan, ya kebacut, kami bersama anggota lainnya bekerja untuk mendulang Pendapatan Asli Daerah (PAD),” klaim po-

litikus Partai Golkar itu. Sementara itu, Kepala Satpol PP, Mulyawan, justru menyambut baik langkah para politikus itu. Alasannya, selama ini masih banyak perusahaan yang belum mengantongi izin mulai dari izin lokasi sampai Izin Mendirikan Bangunan (IMB) dan izin gangguan. Terkait pabrik obat nyamuk bakar yang diketahui tidak berizin, Mulyawan mengaku, anak buahnya sudah menindaklanjuti dengan penyidikan. Tidak itu saja, ia juga berancang-ancang menutup perusahaan yang mempekerjakan banyak orang itu. Dasarnya dari satu sisi saja; rekomendasi para politikus. “Memang itu sangat keterlaluan. Kalau tidak ada izin, ya harus ditutup,” katanya. (mif)

Politikus Pergi Saat Dikunjungi GRESIK, SURYA - Puluhan anggota DPRD Pamekasan, Madura, harus balik dengan tangan kosong saat berniat melawat ke DPRD Gresik, Rabu (19/9). Penyebabnya, para politikus Gresik juga sedang melawat ke luar daerah. Klop. Menurut Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Sekretariat DPRD Gresik, Sutarmo, pemberitahuan rencana kunjungan politikus Pamekasan itu disampaikan mendadak. "Pemberitahuan hanya melalui telepon. Rombongan akhirnya pulang karena tidak ada yang menemui," kata Sutarmo. Ia menyebutkan, rombongan Madura itu memang sempat memberitahukan kunjungannya ke Surabaya. "Tapi mengenai agendanya tidak diberitahukan," imbuhnya. Sementara, Sekretaris DPRD Gresik, Hary Soerjono, menyatakan, "Seharusnya ada pemberitahuan melalui surat, tidak hanya melalui telepon seluler." Lalu, kemana perginya para politikus Gresik? Seperti berlomba menghabiskan jatah APBD, para anggota Komisi A dan B melawat ke Bandung, Komisi B ke Depok, dan Komisi D ke Jakarta. "Dijadwalkan Kamis (20/9) sudah kembali ke Gresik," kata Sutarmo tanpa menyebut agenda dan maksud lawatan mereka. Kali ini masih mending. Beberapa bulan lalu, semua politikus Gresik melawat ke luar Jawa. (st38)

KEJAM - Bayu, tersangka perampas motor, saat ditunjukkan di markas Polres Sidoarjo, Rabu (19/9). Ia diduga biasa beraksi di Mojokerto, Gresik, Pasuruan, hingga Surabaya. Komplotan Bayu tak segan menganiaya calon korbannya sebelum merampas hartanya.

SIDOARJO, SURYA - Polisi Sidoarjo memeriksa tiga buruh PT Integra Indocabinet setelah gudang pabrik mebel itu terbakar, Rabu (19/9) siang. Adapun untuk menemukan pemicu kebakaran, polisi meminta bantuan tim Laboratorium Forensik Mabes Polri di markas Polda Jatim. Perusahaan itu terdaftar berlokasi di Desa Betro, Kecamatan Sedati, tetapi gudang pabrik yang terbakar masuk wilayah Desa Gemurung, Kecamatan Gedangan. "Kami sifatnya membantu. Kejadian ini ditangani Polsek Gedangan dan Polres Sidoarjo," ucap Kepala Unit Reserse dan Kriminalitas Polsek Sedati, Ajun Inspektur Satu, M Qodir saat dihubungi Surya, Rabu malam. Qodir menyatakan, kobaran api berhasil dipadamkan pukul 14.30 setelah mengerahkan delapan mobil pemadam kebakaran. "Mobil itu di antaranya dari Pemkab Sidoarjo dan perusahaan swasta yang bertetangga dengan pabrik mebel," terangnya. Sedangkan Kepala Polsek Gedangan, Komisaris Kamran, menyatakan, pihaknya sedang me-

meriksa tiga buruh pabrik mebel itu. Namun mereka mengaku tidak mengetahui asal mula api mulai berkobar. Saksi yang akan diperiksa kemungkinan bertambah karena polisi masih mencari saksi yang mengetahui titik api. "Kami masih kesulitan mencari saksi yang melihat asal mula api. Saat kebakaran, para buruh memang sedang istirahat kerja," ujar Kamran, Rabu malam. Meski demikian, pihaknya berharap bisa menemukan saksi yang langsung melihat asal mula api mulai berkobar. "Penyelidikan masih berlangsung. Kami belum bisa menyebut penyebab kebakaran itu," ujarnya. Soal taksiran kerugian, pihaknya masih menunggu laporan berupa daftar aset perusahaan yang terbakar saat gudang itu dilalap api pukul 12.30. "Taksirannya ya ratusan juta," tukasnya. Informasi yang dihimpun Surya di lokasi kejadian, kobaran api diduga melalap gudang finishing, gudang setup dan gudang knock down di kompleks pabrik mebel itu. Kala itu, seluruh buruh sedang beristirahat. Entah bagaimana awal mu-

lanya, api melalap sedikitnya 200 unit mebel ekspor beragam bentuk, misalnya lemari, buffet, meja dan kursi. “Gudang finishing dipakai untuk mebel yang hampir jadi,” kata Hendianto, buruh bagian perakitan. Hendianto tidak tahu asal mula api karena sedang tiduran di dekat gudang tempatnya bekerja. Dia baru beranjak begitu mendengar teriakan temannya. Lain lagi keterangan Yadi, buruh bagian pengemasan. Ia mengaku sempat mendengar ledakan berulang kali dari gudang yang terbakar. Dia tidak tahu benda apa yang menimbulkan bunyi ledakan. Setahu dia, di gudang finishing memang terdapat banyak bahan cat. “Ada banyak tiner di gudang itu,” bebernya. Upaya pemadaman kemarin berlangsung lebih dari dua jam. Dibantu para buruh pabrik, satpam, polisi dan tentara, petugas pemadam kebakaran berusaha melokalisir agar kobaran api tidak menjalar ke gudang lainnya. Pihak pabrik belum bisa dimintai keterangan soal kebakaran ini. Sedikitnya 4.000 buruh tidak bisa melanjutkan aktivitas setelah jam istirahat, bahkan hingga hari ini. (ain)

surya/rudi mulya

1 dari 3 Perampas Motor Diringkus SIDOARJO, SURYA - Polisi Sidoarjo meringkus Bayu (30), warga Desa Tulungrejo, Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang, atas tuduhan merampas motor Yamaha Mio L 5172 HD milik Suyadi (37), warga Kelurahan/Kecamatan Pakal, Surabaya, di depan Pasar Baru Krian, Sidoarjo, 30 Agustus sekitar pukul 02.00 dini hari. Saat itu, Suyadi dikepruk kepalanya hingga tewas. Polisi menangkap bapak satu anak itu ketika sedang cangkruk di warung kopi kawasan

Pandaan, Pasuruan. Menurut Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat Polres Sidoarjo, Ajun Komisaris Zainal Arifin Zainal, Bayu beraksi dengan dua temannya. Aksi mereka dipergoki Sri Jayati, istri Suyadi, saat keluar dari pasar. Ia sudah berusaha merebut motornya tetapi gagal. Sri lantas mencari suaminya yang semula menunggui motor. Ternyata, Suyadi sudah tergeletak dengan kepala berdarah. Diduga kuat, Suyadi dikepruk benda tumpul. “Bisa jadi

pelaku memukul dengan helm karena ada bekas darah di helm itu,” imbuh Kepala Unit Pidana Umum, Inspektur Satu Yuyus Andriastanto, Rabu (19/9). Polisi juga menyita dua batang kayu yang diduga untuk melukai Suyadi. Polisi mencurigai Bayu berkat kesaksian remaja dari Desa Krajan Stasiun, Krian yang mengaku pernah disuruh mengantar F, teman Bayu, ke depan pasar Krian Baru. “Remaja ini jadi saksi. Dia tidak tahu apa-apa,” kata Yuyus. (ain)

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Meidy - 031 83356990

Mengirim Cinta Pada Sang Ibunda SARI Bubuk Kedelai Murni Metabolis tidak hanya dirasakan manfaatnya oleh masyarakat di perkotaan. Bahkan ibunda dari Evi Susanti yang berada di pelosok desa Lunyuk, kecamatan Lunyuk, Sumbawa kini secara rutin mengkonsumsi susu kedelai Metabolis. Menurut Evi, PNS yang bekerja sebagai Petugas Lalu Lintas Angkutan Laut di kantor Administrator Pelabuhan Badas, keputusan untuk memberikan asupan Metabolis bagi ibunya yang menderita gangguan darah tinggi dan stroke ringan, karena banyak kenalannya yang menyarankan Metabolis, termasuk

dokter yang pernah menangani ibunya. “Dokter Kris menyarankan minum Metabolis.” “Memang saya perhatikan banyak kem a j u a n ya n g diperoleh ibu setelah minum Metabolis, meski belum maksimal. Mungkin keteraturan jadwal minumnya harus lebih kami perhatikan lagi,” katanya. Evi pun berlangganan Metabolis di Apotik Sehat agar dapat memperolehnya tepat waktu. Susu kedelai mengandung senyawa utama yakni isoflavon dan lesitin, selain karbohidrat kompleks, omega 3, kalsium

dan zat besi. Kandungan tersebut memberikan perlindungan terhadap resiko hipertensi. Protein kedelai dapat meningkatkan respon antiinflamasi dan membantu menurunkan tekanan darah. Asupan sari kedelai secara rutin dapat melindungi jantung dari resiko penumpukan plak. Untuk itu dianjurkan mengkonsumsi sari kedelai sebagai sumber nutrisi harian. Hasil penelitian Jery L. Nadler dari City of Hope Medical Center - California, menyebutkan Magnesium mampu menghambat pelepasan Tromboksan -0 yaitu suatu zat yang membuat Trombosit (kepingan darah) menjadi lebih lengket dan mudah membentuk gumpalan, sehingga mampu mencegah naiknya tekanan darah sekaligus mencegah stroke dan gangguan jantung. (ikl)

Segera dapatkan Metabolis di apotek, toko obat dan minimarket terdekat. Untuk informasi lengkap, dapat menghubungi perwakilan kami melalui telepon.Segera dapatkan Metabolis di apotek, toko obat dan minimarket terdekat. Untuk informasi lengkap, dapat menghubungi perwakilan kami melalui telepon. Jawa Timur: (031) 71946060 / 72033881 / 081357875550. Surabaya: (031) 34090123. Gresik: (031) 60684443. Sidoarjo: (031) 71880433. Madiun: (0351) 7603503. Ponorogo: (0352) 7120713. Pacitan & Bondowoso: 081357875550. Magetan: (0351) 7625944. Ngawi: (0351) 7636643. Kediri: (0354) 7156661. Nganjuk: 081357629277. Blitar: (0342) 7750062. Tulungagung & Trenggalek: (0355) 7767761. Probolinggo: (0335) 7647179. Pasuruan: (0343) 7852062. Bojonegoro: (0353) 7722928. Tuban: (0356) 7024916. Lamongan: (0322) 7711419. Jember : (0331) 3415437. Lumajang: (0334) 7730554. Situbondo: (0338) 3947070. Banyuwangi: (0333) 411300. Malang: (0341) 5460304. Mojokerto & Jombang: (0321) 6234579. Bangkalan: (031) 71133802. Sampang: 08123086884. Pamekasan: (0324) 7717177. Sumenep: 087851048521. ( ikl )

join facebook.com/suryaonline

KAPSUL SAMBUNG NYAWA

100 % Pengobatan Herbal ANDA, menderita penyakit kronis & harus operasi? Ingin sehat? Minum Kapsul Sambung Nyawa Rp. 150.000,sudah teruji & terbukti. Kapsul Sambung Nyawa, adalah obat herbal khusus untuk memperbaiki metabolisme tubuh, mengoptimalkan pencernaan, memperlancar darah, menghilangkan sakit dan nyeri (analgetik), menyembuhkan radang / infeksi, mematikan virus dan bakteri (antibiotik), menurunkan panas (anti piretik), mengatasi lemah, letih & lesu (Tonikum), mengeluarkan racun, dapat mencegah dan mengobati penyakit kronis seperti : Gangguan saraf & kulit, Pusing, Migrain, Kekentalan Darah, Stroke, Lemah Jantung atau Jantung Koroner, Paru Paru–TBC, Sinusitis–THT, Pegal/ Kaku leher, Gangguan

Pernafasan, Osteoporosis, Otot Kaku, Lemah Syahwat, Pikun– Depresi, Lancar Haid– Bersih darah, Penyempitan Pembuluh Darah, Kelenjar, Kista–Myom, Polip–Tumor–Kanker –Kolesterol–Trigliserida, Hipertensi, Maag Kronis, Liver, Diabetes, Batu Ginjal–Empedu, Asam Urat–Rematik, Wasir, Asma, Genius – Meningkatkan IQ, Pelangsing. TESTIMONI: Ny. Luthfia (40th) Semarang, 2 thn mengalami lemah jantung, vertigo & maag, sudah berbagai obat saya coba, tapi hasilnya kurang memuaskan. Setelah saya mengkonsumsi KAPSUL SAMBUNG NYAWA selama 2 bulan, semua keluhan lemah jantung, vertigo dan maag saya hilang, dan tidak ketergantungan. ( ikl )

INFORMASI & PEMESANAN CV. NUFARINDO CITOTAMA Jl. Siwalankerto No. 16 SBY (031)8437866, 92065442, 081249705662, 08179904537. Semarang: (024) 6925173, 70109112, 08156620472. Malang: (0341) 8609865, 081555767243, Pasuruan: 085646763960, Probolinggo: 081805012788. Madiun: 0815557672 43. Kediri: 08563214280, (0354) 7635414, Ngawi: 081555767243, Trenggalek: 08563214346, Blitar: 081359579060, Ponorogo: 085736859358, Tulungagung: 08563214346, 081359579060, Magetan: 085735373545 Mojokerto: 081335400728 Lumajang: (0334) 7744630, 085655966442 Agen Jember: (0336) 881818, 081805012788 KONSULTASI: 081584877745 DEPKES RI: 109327501288. NO. REG. POM. : 448310129 Utk luar kota transfer ke BRI: 0873-01-017605-53-5 unit Wonocolo SBY, AN: SITA ISMIYATI.

Sinusitis Tak Lagi Dirasakan KEPERCAYAANNYA terhadap pengobatan yang alami, kini telah berbuah manis, “Dulu, saya sering bersin-bersin, karena gak kuat dengan cuaca dingin,” ujar Djaij Sutikno. Berapa penyebab sinusitis adalah bentuk hidung atau sinus yang ada kelainan sejak lahir atau akibat benturan hingga lendir sulit keluar. Hal tersebut menjadi media berkembang biaknya kuman, infeksi bakteri, virus atau jamur alergi. Gejala yang timbul adalah badan terasa panas, nyeri kepala depan, pilek, bersin berulang, serta ingus berbau. Saat ditemui di kediamannya di Surabaya, Jawa Timur, ayah 3 anak itu pun membagi pengalaman sehatnya, “Puji Tuhan, setelah 3 bulan minum Gentong Mas secara teratur, keluhan akibat sinusitis yang saya derita kini sudah sembuh.” Terangnya. “Saya sendiri sudah merasakan sendiri manfaat Gentong Mas, mudahmudahan pengalaman saya ini juga bermanfaat bagi orang lain.” Harapnya Gentong Mas adalah minuman herbal dengan Gula Aren dan Nigella

Sativa (Habbatussauda) sebagai bahan utamanya terbukti memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Gula Aren dalam Gentong Mas, selain memiliki rasa yang manis dan lezat, juga mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan tubuh diantaranya Riboflavin yang membantu pembentukan antibodi. Habbatussauda dalam Gentong Mas bermanfaat sebagai antihistamin. Sedangkan Kapulaga bermanfaat sebagai antitusif dan ekspetoran. Tak hanya itu, bahan alami lain seperti Cengkeh dan Cabe Jawa bermanfaat sebagai antiseptik dan anti radang. Dapatkan Gentong

Mas di Apotik/toko obat terdekat. Info lebih lanjut kunjungi www.gentongmas.com atau hubungi: Surabaya: 081320070604, 03175161806, Malang: 081219269565, 0341-5491890, Madiun : 081359291111, kab. Madiun : 081231871578, kab. Kediri : 081333178394 Kediri : 085223018142, Mojokerto: 085223636470, Gresik: 081322445096, Blitar: 081233052584, By.wangi: 085234398441, Sidoarjo: 081252532578, T.Agung: 081252532577, Jombang: 085257044832, Jember: 081338611049, Trenggalek: 082139057979, Magetan: 081977373653, Pb.linggo: 081331952259, Nganjuk: 081331939610, Pasuruan: 081252756227, Ponorogo: 081274310596, Bojonegoro:081233390005, Situbondo: 085258506595, Ngawi: 081215110665, Bndwoso: 082336106409, Lamongan:081331257610, Tuban: 081216135230, Lumajang: 081336191009, Bangkalan:082118867006, Sampang: 082141417808, Pamekasan:082140744863, Sumenep: 085232302824, Pacitan: 085335454594. Depkes RI No. PIRT. 812.3205.01.114 ( ikl )

follow @portalsurya


12

malang plus

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

PN Merasa Dilecehkan

Penjual Buah 7 Kali Isap SS

■ Ancam Polisikan Ketua LMR-RI MALANG, SURYA - Pengadilan Negeri (PN) Kota Malang berencana melaporkan Ketua Lembaga Missi Reclasssering Republik Indonesia (LMR-RI) Komisariat Kota Batu-Malang, Abubakar A Salim, ke polisi karena dianggap melecehkan PN. Humas PN Kota Malang, Harini SH, mengungkapkan, dalam sidang putusan pra-peradilan, Selasa (18/9), Abubakar mengeluarkan kata-kata yang melecehkan pengadilan. “Kata Abubakar, disini tak ada keadilan karena yang diberlakukan hukum rimba. Itu diucapkan setelah sidang berakhir,” kata Harini, Rabu (19/9). Abubakar juga menuding hakim yang menangani perkaranya, Eko Wiyono SH, sudah menerima suap. Menurut Harini, PN sudah tidak mempermasalahkan pelecehan terhadap hakim. Soal pelecehan terhadap institusi, Eko Wiyono sudah lapor ke Ketua PN Kota Malang, Hari Widodo SH MH, Rabu (19/9) pagi. Ketua PN juga berencana melapor ke Mahkamah Agung (MA). “Kalau diperlukan kami juga akan melaporkan pelecehan ini ke kepolisian,” tambah Harini. Abubakar sudah tiga kali mengajukan pra-peradilan

terhadap Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Kota Malang. Abubakar menuding Kanim melanggar hukum karena menghapus salah satu paspornya. Tetapi tiga gugatan itu dimentahkan hakim. Gugatan pertama No 01/ PID.PRA/2012/PN.MLG ditolak karena termohon dalam kasus ini penyidik Polres Malang Kota. Padahal seharusnya

Kata Abubakar, disini tak ada keadilan karena yang diberlakukan hukum rimba. Itu diucapkan setelah sidang berakhir. HARINI SH HUMAS PN KOTA MALANG

termohon praperadilan adalah penyidik Kanim Kelas I Kota Malang. Setelah direvisi, Abubakar mengajukan pra-peradilan No 02/PID.PRA/2012/ PN.MLG dengan termohon penyidik Kanim. Gugatan ini juga ditolak sebab tidak ada bukti penyidik Kanim menyidik dan menyitanya.

Berdasar fakta pengadilan, Kanim menghapus salah satu dari dua paspor milik Abubakar karena sesuai aturan, setiap warga negara hanya boleh punya satu paspor. Kanim menghapus paspor Abubakar yang sudah kadaluarsa, sedang paspor yang berlaku dikembalikan. Tak terima keputusan ini, Abubakar mengajukan gugatan lagi No 04/PID.PRA/2012/ PN.MLG. Dalam sidang putusan Selasa kemarin, hakim pun menolak karena materi gugatan tak berbeda dengan gugatan yang sudah diputus sebelumnya. Dalam praperadilan ini, Abubakar juga mengajukan tuntutan materiil Rp 929 juta dan tuntutan immateriil Rp 80 miliar. “Dia juga mengancam akan mengajukan tuntutan lagi setelah sidang kemarin diputus menolak gugatannya,” terang Harini. Dikonfirmasi terpisah, Abubakar mengaku heran dengan sikap PN yang akan melaporkannya ke polisi. Abubakar malah menuding pengadilan telah ‘bermain mata’ dengan oknum tertentu dalam menangani kasusnya. Dia mengaku akan melaporkan kasus ini ke Presiden RI. (st10)

surya/eben haezer panca p

KETAGIHAN - Joko Sukriono (kiri), tersangka kasus narkoba diamankan di Polres Malang, Rabu (19/9). Ia ditangkap saat mengonsumsi narkoba di kios tempatnya berjualan buah.

Raibnya Komputer Bantuan Dilaporkan ke Pusat KEPANJEN, SURYA - Pencurian 14 unit monitor komputer layar datar dan empat perangkat CPU di MTs Miftahul Huda, Desa Pagedangan, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, tak hanya membuat sedih murid sekolah. Pihak Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang akan melaporkan pencurian ini ke Kepala Bidang Madrasah dan Pendidikan Agama (Mapenda) Provinsi Jatim. Hal ini disampaikan Muhadjir, Kasi Mapenda Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang, Rabu (19/9), saat pemantauan ke sekolah tersebut. Pelaporan tersebut sangat penting mengingat komputer yang hilang diperoleh dari sumbangan Ma-

drasah Education Development Project (MEDP). “Sudah saya sampaikan melalui sms ke provinsi. Setelah ini akan segera dibuat laporan tertulis kepada PCU dan CPMU (Central Project Management Unit). CPMU itu yang mengurusi MEDP di tingkat pusat,” kata Muhadjir. Diharapkannya, dengan penyampaian laporan tersebut, segera bisa diambil langkahlangkah penting termasuk di antaranya ialah penggantian komputer, sehingga proses kegiatan belajar mengajar khususnya untuk mata pelajaran komputer di MTs Miftahul Huda bisa kembali berjalan normal. “Mudah-mudahan nanti ada

alokasi bantuan dan ada penggantian. Untuk sementara ini, belum ada langkah darurat yang bisa dilakukan. Kami juga berharap kepolisian bisa segera mengungkap kasus ini,” terangnya. Selasa (18/9) dini hari, 14 unit monitor komputer layar datar, empat perangkat CPU, serta satu perangkat amplifier senilai kurang lebih Rp 36 juta di MTs Miftahul Huda, dicuri dari laboratorium komputer. Perangkat-perangkat tersebut, bersumber dari bantuan MEDP Kementerian Agama RI yang dikucurkan pada 2009. Sementara dana MEDP bersumber dari Asian Development Bank (ADB) dan Pemerintah Indonesia. (st17)

KEPANJEN, SURYA - Joko Sukriono (35), warga Desa Sanankerto, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, yang seharihari berjualan buah di Desa Sananrejo, ditangkap petugas dan dijebloskan ke tahanan Polres Malang karena disangka memiliki dan mengonsumsi narkoba jenis sabu-sabu (SS) dan ganja. Menurut Kasat Reskoba Polres Malang, AKP Napitupulu, Joko telah diamankan hampir sepekan lalu. Hanya saja, hingga Rabu (19/9) polisi masih melakukan penyidikan untuk mengungkap dugaan bahwa Joko masih memiliki narkoba lebih banyak. “Sementara barang bukti yang kami amankan adalah satu poket SS dan satu poket ganja. Tersangka ditangkap saat mengonsumsi narkoba di kios tempatnya berjualan buah,” urai Napitupulu, kemarin. Joko mengaku bahwa dia telah tujuh kali mengisap SS dan baru sekali mengisap ganja. Untuk SS, ia beli dari seorang teman berinisial By seharga Rp 460.000 per poket. Sedang ganja, ia beli dari Bn dengan harga Rp 100.000 per poket. “Saya baru mulai mengonsumsi SS dan ganja itu setelah Lebaran kemarin,” kata Joko. Ditambahkan Joko, awal mula dia kenal narkoba setelah diberi ganja seorang teman. Merasa nikmat dan ketagihan, ia memutuskan membeli sendiri. Saking ketagihannya, kerap kali ia lupa dengan kios buah yang harus selalu diawasi. “Saya biasa pakai di belakang kios buah. Waktu itu mikirnya nggak masalah kalau buah-buah sampai dicuri orang, yang penting enak dulu,” pungkasnya. (st17)

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Meidy - 031 83356990

Mengirim Cinta Pada Sang Ibunda SARI Bubuk Kedelai Murni Metabolis tidak hanya dirasakan manfaatnya oleh masyarakat di perkotaan. Bahkan ibunda dari Evi Susanti yang berada di pelosok desa Lunyuk, kecamatan Lunyuk, Sumbawa kini secara rutin mengkonsumsi susu kedelai Metabolis. Menurut Evi, PNS yang bekerja sebagai Petugas Lalu Lintas Angkutan Laut di kantor Administrator Pelabuhan Badas, keputusan untuk memberikan asupan Metabolis bagi ibunya yang menderita gangguan darah tinggi dan stroke ringan, karena banyak kenalannya yang menyarankan Metabolis, termasuk

dokter yang pernah menangani ibunya. “Dokter Kris menyarankan minum Metabolis.” “Memang saya perhatikan banyak kem a j u a n ya n g diperoleh ibu setelah minum Metabolis, meski belum maksimal. Mungkin keteraturan jadwal minumnya harus lebih kami perhatikan lagi,” katanya. Evi pun berlangganan Metabolis di Apotik Sehat agar dapat memperolehnya tepat waktu. Susu kedelai mengandung senyawa utama yakni isoflavon dan lesitin, selain karbohidrat kompleks, omega 3, kalsium

dan zat besi. Kandungan tersebut memberikan perlindungan terhadap resiko hipertensi. Protein kedelai dapat meningkatkan respon antiinflamasi dan membantu menurunkan tekanan darah. Asupan sari kedelai secara rutin dapat melindungi jantung dari resiko penumpukan plak. Untuk itu dianjurkan mengkonsumsi sari kedelai sebagai sumber nutrisi harian. Hasil penelitian Jery L. Nadler dari City of Hope Medical Center - California, menyebutkan Magnesium mampu menghambat pelepasan Tromboksan -0 yaitu suatu zat yang membuat Trombosit (kepingan darah) menjadi lebih lengket dan mudah membentuk gumpalan, sehingga mampu mencegah naiknya tekanan darah sekaligus mencegah stroke dan gangguan jantung. (ikl)

Segera dapatkan Metabolis di apotek, toko obat dan minimarket terdekat. Untuk informasi lengkap, dapat menghubungi perwakilan kami melalui telepon.Segera dapatkan Metabolis di apotek, toko obat dan minimarket terdekat. Untuk informasi lengkap, dapat menghubungi perwakilan kami melalui telepon. Jawa Timur: (031) 71946060 / 72033881 / 081357875550. Surabaya: (031) 34090123. Gresik: (031) 60684443. Sidoarjo: (031) 71880433. Madiun: (0351) 7603503. Ponorogo: (0352) 7120713. Pacitan & Bondowoso: 081357875550. Magetan: (0351) 7625944. Ngawi: (0351) 7636643. Kediri: (0354) 7156661. Nganjuk: 081357629277. Blitar: (0342) 7750062. Tulungagung & Trenggalek: (0355) 7767761. Probolinggo: (0335) 7647179. Pasuruan: (0343) 7852062. Bojonegoro: (0353) 7722928. Tuban: (0356) 7024916. Lamongan: (0322) 7711419. Jember : (0331) 3415437. Lumajang: (0334) 7730554. Situbondo: (0338) 3947070. Banyuwangi: (0333) 411300. Malang: (0341) 5460304. Mojokerto & Jombang: (0321) 6234579. Bangkalan: (031) 71133802. Sampang: 08123086884. Pamekasan: (0324) 7717177. Sumenep: 087851048521. ( ikl )

join facebook.com/suryaonline

KAPSUL SAMBUNG NYAWA

100 % Pengobatan Herbal ANDA, menderita penyakit kronis & harus operasi? Ingin sehat? Minum Kapsul Sambung Nyawa Rp. 150.000,sudah teruji & terbukti. Kapsul Sambung Nyawa, adalah obat herbal khusus untuk memperbaiki metabolisme tubuh, mengoptimalkan pencernaan, memperlancar darah, menghilangkan sakit dan nyeri (analgetik), menyembuhkan radang / infeksi, mematikan virus dan bakteri (antibiotik), menurunkan panas (anti piretik), mengatasi lemah, letih & lesu (Tonikum), mengeluarkan racun, dapat mencegah dan mengobati penyakit kronis seperti : Gangguan saraf & kulit, Pusing, Migrain, Kekentalan Darah, Stroke, Lemah Jantung atau Jantung Koroner, Paru Paru–TBC, Sinusitis–THT, Pegal/ Kaku leher, Gangguan

Pernafasan, Osteoporosis, Otot Kaku, Lemah Syahwat, Pikun– Depresi, Lancar Haid– Bersih darah, Penyempitan Pembuluh Darah, Kelenjar, Kista–Myom, Polip–Tumor–Kanker –Kolesterol–Trigliserida, Hipertensi, Maag Kronis, Liver, Diabetes, Batu Ginjal–Empedu, Asam Urat–Rematik, Wasir, Asma, Genius – Meningkatkan IQ, Pelangsing. TESTIMONI: Ny. Luthfia (40th) Semarang, 2 thn mengalami lemah jantung, vertigo & maag, sudah berbagai obat saya coba, tapi hasilnya kurang memuaskan. Setelah saya mengkonsumsi KAPSUL SAMBUNG NYAWA selama 2 bulan, semua keluhan lemah jantung, vertigo dan maag saya hilang, dan tidak ketergantungan. ( ikl )

INFORMASI & PEMESANAN CV. NUFARINDO CITOTAMA Jl. Siwalankerto No. 16 SBY (031)8437866, 92065442, 081249705662, 08179904537. Semarang: (024) 6925173, 70109112, 08156620472. Malang: (0341) 8609865, 081555767243, Pasuruan: 085646763960, Probolinggo: 081805012788. Madiun: 0815557672 43. Kediri: 08563214280, (0354) 7635414, Ngawi: 081555767243, Trenggalek: 08563214346, Blitar: 081359579060, Ponorogo: 085736859358, Tulungagung: 08563214346, 081359579060, Magetan: 085735373545 Mojokerto: 081335400728 Lumajang: (0334) 7744630, 085655966442 Agen Jember: (0336) 881818, 081805012788 KONSULTASI: 081584877745 DEPKES RI: 109327501288. NO. REG. POM. : 448310129 Utk luar kota transfer ke BRI: 0873-01-017605-53-5 unit Wonocolo SBY, AN: SITA ISMIYATI.

Sinusitis Tak Lagi Dirasakan KEPERCAYAANNYA terhadap pengobatan yang alami, kini telah berbuah manis, “Dulu, saya sering bersin-bersin, karena gak kuat dengan cuaca dingin,” ujar Djaij Sutikno. Berapa penyebab sinusitis adalah bentuk hidung atau sinus yang ada kelainan sejak lahir atau akibat benturan hingga lendir sulit keluar. Hal tersebut menjadi media berkembang biaknya kuman, infeksi bakteri, virus atau jamur alergi. Gejala yang timbul adalah badan terasa panas, nyeri kepala depan, pilek, bersin berulang, serta ingus berbau. Saat ditemui di kediamannya di Surabaya, Jawa Timur, ayah 3 anak itu pun membagi pengalaman sehatnya, “Puji Tuhan, setelah 3 bulan minum Gentong Mas secara teratur, keluhan akibat sinusitis yang saya derita kini sudah sembuh.” Terangnya. “Saya sendiri sudah merasakan sendiri manfaat Gentong Mas, mudahmudahan pengalaman saya ini juga bermanfaat bagi orang lain.” Harapnya Gentong Mas adalah minuman herbal dengan Gula Aren dan Nigella

Sativa (Habbatussauda) sebagai bahan utamanya terbukti memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Gula Aren dalam Gentong Mas, selain memiliki rasa yang manis dan lezat, juga mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan tubuh diantaranya Riboflavin yang membantu pembentukan antibodi. Habbatussauda dalam Gentong Mas bermanfaat sebagai antihistamin. Sedangkan Kapulaga bermanfaat sebagai antitusif dan ekspetoran. Tak hanya itu, bahan alami lain seperti Cengkeh dan Cabe Jawa bermanfaat sebagai antiseptik dan anti radang. Dapatkan Gentong

Mas di Apotik/toko obat terdekat. Info lebih lanjut kunjungi www.gentongmas.com atau hubungi: Surabaya: 081320070604, 03175161806, Malang: 081219269565, 0341-5491890, Madiun : 081359291111, kab. Madiun : 081231871578, kab. Kediri : 081333178394 Kediri : 085223018142, Mojokerto: 085223636470, Gresik: 081322445096, Blitar: 081233052584, By.wangi: 085234398441, Sidoarjo: 081252532578, T.Agung: 081252532577, Jombang: 085257044832, Jember: 081338611049, Trenggalek: 082139057979, Magetan: 081977373653, Pb.linggo: 081331952259, Nganjuk: 081331939610, Pasuruan: 081252756227, Ponorogo: 081274310596, Bojonegoro:081233390005, Situbondo: 085258506595, Ngawi: 081215110665, Bndwoso: 082336106409, Lamongan:081331257610, Tuban: 081216135230, Lumajang: 081336191009, Bangkalan:082118867006, Sampang: 082141417808, Pamekasan:082140744863, Sumenep: 085232302824, Pacitan: 085335454594. Depkes RI No. PIRT. 812.3205.01.114 ( ikl )

follow @portalsurya


KAMIS 20 SEPTEMBER 2012 HALAMAN 13

XENIA XI DELUX Hitam 2009 Pajak Baru Tgn1 Hub: 087853281067/ 081216199595

SURABAYA MOBIL DIJUAL

SHOWROOM SINAR DJAYA MOTOR:Taruna CSX03,APV X04, Karimun GX’04+Estillo’07,Baleno DX’00, Kijang LGX’02,Avanza G05,Innova E05, Rush G07,Visto GLS02 031-8970180 Krian

BMW Oper kredit, BMW’00 Silver 318i Full Audio+velg18 istmewa sekali 081615312015

BMW 323i Th’98(W) Hijau Nopol Cantik FulAudio VR18 Istimewa H:031-70080801

JUAL CEPAT BMW 320i Th’96 Akhir 371 5580 Tidak Menerima Penawaran Via Tlp

CHEVROLET

XENIA’09 Xi DELUXE HTM KOND 90%trawat pjk baru:83098999/51505132

FIAT

DAIHATSU ASTRA XENIA Dp28@2,4 TERIOS Dp34jt @3jt SIRION Dp29jt@2jtan !! 03178621867

Xenia Li Family 2010 Tgn1 w-sda km 38rb Brg istw bs cash/krdt 70444557

ZEBRA Troper’95 AC Dingin Orsinl Luar Dlm Mlik Prbadi Hub Cpt 085852049414

Charmant’84 h:23jtNg kedunglo kedung sugo rt1/rw1 kec prambon 087851 020266

Hijet th 84 hrg 10,5jt nego kedunglo kedungsugo rt5/rw1 087851020266

ZEBRA BodyTech’94 Ac/Tp/Vr No Rangka Utuh Silver Abu2;Nginden V/5A 70105011

ZEBRA ZLX’2007 Biru TgnI Bs Krdt 4Th 70909872 Simpang Darmo PS XI/14

CLASSY’93 AC/Tp/Vr/Ps Istimewa 7132 8337/77519675 Penjaringan Tmr 12B

Zebra 1.3’94/95(L) hijau,tgn 1 artomoro troper Ac/Tp/Vr ors cat 72972935

Hijet’84 Mini CUP’84 Jl Hangtuah Depan Klenteng 03171910570/0318953525sda

XENIA LiPlus09 Slv TV,DVD,F.Audio,F. Variasi,112jt Ng 081703797932-78174577

Espas PU 2006 Um tot 16,5Jt @1,47JtX35Dukuh Kpg Tmr VII/24 H:5667723

Granmax PU 08 ist um tot 21Jt @ 1,95JtX35 Dukuh Kpg Tmr VII/24 H:5667723

CHARADE Bakpo’88 Ac/Tp/TV/audio/VR BiruMet(L) pjk baru 29,5jt H:70279049

XENIA Li FAMILY’2004(L)Orisinil Luar Dalam Istimewa 93Jt Nego 08179376688

Xenia LiDlx VVTi2006 Slvr Ban+pjkBr khsus ygcr MblBgs98,5jtpas082139552003

TAFT 4x2’91 HijauTuaMet Bd Kaleng; Kertajaya 8A/4 71269638/085885404242 Bs Krd

NEW XENIA,GRANMAX,PU,Terios Luxio Dp 7Jtan Angs Ringan 72634099/08155033922

DAIHATSU ESPASS BOX th 04 hitam 40 jt Nego 085852443802

ESPASS 1.6 Th’96 Vr Tp Mrh Met W-SDA Kondisi Bgs 031-70090132 Tanggulangin

OPER KREDIT FEROSA’95 N 35Jt 1,3x15 MblIstw BsTT Sedan,Ngagel 127A PjkJbtn

ZEBRA1.3 Th’90 BdiTek Hju(H) Bdy Msn Bgs BU 11,5Jt NoBru 082141286729 Tnds

FEROZA’96 (W-SDA)FulVar Biru Ors Luar Dlm Istw Ban Bsr 52jt Ng 08123097366

TARUNA’00 Limited Abu2met(L):Dr.wahidin SH 14b/18 Gsk 70257266/081332063672

XENIA Li 07 VVTi Silver 102jt BsOprKrd/ TT Wonorejo 10 Manukan 087852552849

ESPASS 97 SUPER VAN 1.6 Abu2 42jt Bs Krd. Wonorejo 10 Manukan 087852 552849

Xenia Li deluxe 2005 akhir hitam (L) Ac/ Tp/Vr Cpt Hub:031-70622140

TAFT GTS’90 Ac/Tp/Vr Trwt Ors Sgt Istw JrgPakai,KtrSPBU PdkCandra 71969234

TAFT GT’86 AC TP PS VR 39jt Hub:0856 8654 933/0874 5676 66

ZEBRA Pick UP 91=16.5jt CARRY 86 Ac=16jt Mazda Elite 85=16.5jt 031-71292687

XENIA Xi 1.3’04 Pmk’05 Dlx+(L)Ors L/D Merah Maron Istw 031-60666909 DSi

FEROZA 1994 (L) hijau met ori mulus 48,5jt nego hub: 031-70166614

XENIA Xi FAMILY’08 HITAM Mulus 118Jt (WSDA) AC/TP/VR/EM:081330035070 BU CPT

ESPASS’95 AC/TP/VR BAGUS JL.Amir mahmud 73 sby:03171604271

DAIHATSU Charade TRB’86 Ac/Tape/ V.Racing/Tdk Keropos/Plat L 0315686432

FORD

PTHR RYAL 99 AC/TP/VR/RPM Asli-L Mrh Met BgsTrwt Kemlaten 12E/6 03177974433

FORD LASER’97 (L)AC DGN=15JT+MOCHIN GRO BAK ’06 PjkBr=8,1.SkdonoSDA:71833349

FORD ESCAPE’03 Bensin Coklat MD H=125Jt Hub:081520406886

FORD LASER’96 AC/VR GAUL Bagus hub:082335833733/03170727737

PNTHR’02 LS CkltMdMt (W-Gsk) : Dr.Wahidin SH14b/18gsk:70257266/ 081332063672

PANTHER PPL’94 AcDbl Dingin FullVar Dlm Terawat Pjk Baru 70998169 (57JtNg)

LM SMART Plus ‘2005 Biru Met (W) Ors Cat&Interior VR Istimewa 031-83667119

HOLDEN GEMINI DIESEL TURBO ‘90 AC/TP 25Jt Istimewa, Ngagel 127A Pojok Jembatan

JUAL ISUZU PANTHER LS ‘2002 Biru Hub: 031-3818984

HONDA

PANTHER LS Manual ‘01 Cokelat Muda Pjk Pjng Km 110rb Istimewa 081216240876

WONDER ‘87 BIRUMET Siap Pakai Pajak Baru T;70984152 - 08123564950

LS’2001 Matic B Bs Jadi L B.Kaleng S.PakaiHny.97,5jt+Msn Elf 08315807061

JAZZ Manual’08 IDSi Mmc TgnI SilverStone Jrg Dipakai; Jimerto 3 083849978895

PANTHER LV’01 PMK Tgn2 L-Asli MulusIstw Jual Cpt T.081330217822/70797748

GRAND CIVIC’89 Matic Ac/Tp/Vr/Br/Pw/ Ps Mbl Bgs 38Jt;Nginden IV/31 72009405

PANTHER’96 Miyabi BdMesin Bgus CL/PW 55jtNg Jl.pasirRaya 6Gdg 081554448282

MAESTRO’93 Injection AcTpVrBrPw Ps Htm Bgs 47Jt Krd;Nginden IV/35 70825087

WONDER 2Pintu’84 Marn (L)Pjk Telat 2 Mggu Ac Dingin 28JtNego BU 03171253917

HONDA JAZZ Th’2004 Wrn Merah Nopol (N) AcTvPsPw Istw (108Jt) Nego 03191643479

CITY’2000 Silver VTec(L) AcTpVr Brg Bagus Terawat Hub:0857.9080.6869(85Jt)

KIA VISTO’2001 TgnI Bisa Kredit 4Th. 70909872 Simpang Darmo PS XI/14

KIA Picanto’05 full oftion Istmewa Spt Baru 89,5jt Nego 7386035;0811351148

ATPM KIA Picanto,Sportage,Platinum U/ Wil.Jatim 031-28868616 / 081231148118

CARNIVAL GS AT’2000 Bensin Coklat Muda 60jt Hub:031-72841515

HONDA JAZZ’04 MATIC SILVER AC,TP,VR:PlosoBaru 12 Hub:0818513028

WONDER Sport’84 AG 28jt+Corolla DX’82 N 23jt PanjunanKota SDA03178692745

JAZZ’04 M/T BIRU MUDA MET Istimewa Tg.1 (L)116jt Nego:81301201

J Honda Stream’03 Matic pjk bru AN Sndr Hub.Bu Meme 70491471/081330027900

NEW ACCORD 04/05 Htm (B) Ori 160jt Bs Krd Wonorejo 10 Manukan 081330200922

H.GRAND CIVIC Th.91 pth (N) Kepuh Permai Jl.Rinjani U-35 Waru 03181114422

HONDA ODYSSEY ABSOLUTE 2.4L ‘04 Hitam (B) Hrg=227Jt Hub: 0813.3107.9809

GENIO’93 Full Var Merah Met Ori Hub:Simogunung 3/1 081-134-2676

J.NEW CITY VTEC ‘2004 Silver Istw Km: 86 000 Hrg 122Jt 77588075/081331411717

H.ODYSSEY’2000 Hitam Sunroof Matic TgnI Dr Baru 105JtNg 087880124407

HONDA CIVIC’78 8.5JT TT spd sidoarjo HUB.082145941194

MAZDA MAZDA VANTREND’97 Ac/Tp/Vr/Br/ Ps Cat Msn Bgs 22Jt;Nginden IV/35 70825087

FAMILIA’97(L)Silver TgnI L/D Ors Trwt Btl2 Istw!!Sgr 081230146700-77467049

NEW CAPELA HB ‘89 (L) Audio/AC/VR17 Baru Bagus 27,5Jt Nego 031-71346825

MAZDA Interplay 323’97 Full Variasi Hitam Hub:Simogunung 3/1 70036155

MAZDA MR’91 Htm STNK Br AcTpVr SprIstw 25Jt;ManyarTirtoasri XI/11 70690788

MAZDA 323’88 Ac Dingin TpVrPjk +Aki +Ban Baru 25jt Bs TT Mtr/Mbl 81661680

MERCEDEZ MERCY C180 AT Esprit Th’96 Istw 80Jt Hub:70928600/087855767766 Bs TT/Krdt

MERCY C180 TH’95 Matic Silver Full Audio OprKrd 25Jt 031-34304090/70706064

MITSUBISHI T120 ss Pick Up’2005 W-SDA Biru Mulus50jt Nego 031-34711544/71106976 SDA

PRESTIGE’89 BarangBagus Body Kaleng InterOri 26jtNg PjkMati 2th 77328460

JAZZ V-Tec Sporty’05 Matic Hitam Met Tg1 Ex.Dokter BukuManual Lkp 88295340

HYUNDAI JUAL SUKU CADANG Mobil Korea”53 Motor” Tlp:(031) 34558853/77706153/5314270

L300’84 Bensin Pdojoyo Troper W-sda VR,TP Hju Sgt Bgs 23Jt 085733035676 sda

L300 PU ‘00 STNK+Kir Baru 64jt Bisa Tukar Spd Mtor:JL.SIDOYOSO:08123242606

L300 semi Box 2001 Tgn 1 ist Cash/Krd/Tt Dukuh Kpg Tmr VII/24 H:5667723

MITS KUDA GRANDIA’2003 Merah Met Bsn Nopol W,Brg Bagus Hub:0878 5462 3157

VERNA’02 Ac/Tp/Vr/Br/Ps Cat Mesin Bagus 65Jt Bs Krd;Nginden IV/31 72009405

KUDA GLS Diesel’00(L)Silver OrisinilCat Interior Asli Kond Prima 70576727

NEW ATOZ 1.1 TH 2006 Merah Met Bs Krdt 4Th.70909872 Simpang Darmo PS XI/14

LANCERDangan’90 SOHC Istw Int OriJlAbdulRhman179Sedti Juanda 83275553

Nissan Suny 87 L Ac,Vr=17JtNg SukodonoSda 082142772139-81118249

PROMO MEGA CARRY EXTRA 100jtan Ang kut Triplek GedeUntung Thok 0317000 2191

ATOZ SILVER’04 Tgn1 Istw Ban & Accu Bru Pjk Bru 68Jt Nego Hub.082141406467

ATOZ G 1.1 TH’07 Merah VR/AC Kondisi Bagus 80jt Nego Hub: 081335521717

HYUNDAI SANTAFE’2001 & KIA Carens II’2005 Matic 77908486 & 08180 3170762

ACCENT GLS’99(L) TG2 Ac/Tp/Vr/PW/PS Lr Dlm Ori BrIstw 52jt 72485404 SDA

VERNA GLS’02 Manual No.Cantik Hitam Pw Em FlVr ClRmt Bgs60897642/ 085745632859

ATOZ GLS’04 Silver Barang Istimewa Hub: Bogangin Baru K/6 031-72395884

ISUZU PANTHER GOLDEN Long Pmk’93 Ac/Tp/ Vr Istimewa 031-71334545-0857.4533.4545

PANTHER DELUXE’96 Hijau Ac/Ps/VR 52Jt NEGO. 03170869599/081938661777

DAIHATSU PROMO . . . . . .. . . . . .. . . .. . . . .. . 1X25

PPL DELUX’96 BiruTuaMet An Pmbli; Kertajaya 8A/4 71269638/085885404242 Bs Krd LS’08 Turbo Euro 2 Merah Jok Kulit Ori +Istw Pjk Br 185jt Ng 081333413999

Panther Royal2.5 97 Ac,Tp,Vr(L) asli BiruS. Pk69JtNg 31248581/085746850663

DAIHATSU

J.PANTHER’97 BrgSimpanan HrgNego Hub :08113430127,Gunung Anyar Jaya Tgh 63

MOBIL DIJUAL

PANTHER LM’08 Turbo Silver Frnt Face Velg Racing H:0818509589-08113417542

BRAVA ‘84 L AC/TP/VR 25Jt Simpanan Antik Kolektor, Ngagel 127A Pojok-Jmbtn

PANTHER’05 Fullvar 115jt+Panther’02 95jt+APV’05 95jt:JL.SIDOTOPO WETAN 20A

SURABAYA

CHEV PU’88 MULUS SiapPakai Hijau.KapasGadingMadya 3/38 81077051

HIJET 1986 W-Sda 9jt 83118702 / 08973936848

ESPAS PU’00(35jt) Espas FulBox Alm’03 (43jt) Krd Ok.MnyrKertaadi 7/22 92347907

PANTHER LM’08 Turbo Silver Frnt Face Velg Racing H:0818509589-08113417542

SIAP KIRIM . . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25 . . . . ...

Colt T PU’74Mdl’80 CatMls 15,5Ng B.Mrs Sel Airdas26C 78099355/082228028059

L-300 Ful Box Alminium’2002(N)Sgt Bagus Kutei 54-i (70902236) Bs Kredit

PROMO! Disk+Bns R.Stc New G.Liv,Juke, March BsTT/L.Kt 71293871/081332525940

PROMO NEW All Type NISSAN; Dpo/Angs 2Jtn Free Variasi 71661777

CEFIRO’91 Ac/Tp/ps/pw/vr/Cl mulus 29,5jt Pulo Wnkromo wtn I/14 70857415

NISSAN LIVINA XR’08 Manual Hitam Istimewa TgnI Full Audio 0816510868

SENTRA ‘90 (L) AC/TP/VR Kond Sgt Bagus 27Jt 72957606

NISSAN SERENA05 Mtic Hws Sbyslvr/ ORI/MRH,Jon/mlg 081334894949/08573 7571970

SENTRA SUPER SALUN ‘96 1.6 DOHC Abu2 Ors L/D Bgs 44jtNG 70635899/ 28823445

BUKTIKAN beli TOYOTA bunga 0% Ftune r,Yaris,inova,Avanza,Rush 78234898

Sewa Mobil Mrh Apv Avanza rp 200rb/hr H: 081216709129/70511675 bsluarkota

CORONA ABSOLUT 1.6 Ors Total ‘97/96.Larangan Mega Asri E-54 Sda 081703090683

MJ 70777306/ 081331012970 Neys Cmry Alts Elf Prgio Avz LGX Bus AC Par25-60

AVANZA E’2008 DP.18 JUTA Hub: 31225637

“CIM” Bus AC JL Pemuda 120 sby Tlp 5035749-5035828-78262221-60702415

PEUGEOT

ESCUDO’96 Hijau Istw AcTp Vr 76jt Sidokare Asri A-5 Sidoarjo 72712840

KJG KOTAK’86 1.5 StationAstra 4Velg+BanBr Krtjaya8A/4 71269638/085885404242

100Rb MRH Kjg,Pthr,APV,Xna,Lxio+So pir ”HALIM” 5013744/70102636 PinBB 27604FDB

PEUGEOT’86 Ps/Vr/Ac H.9,5Jt,Hiace PU’78 H.12Jt Bisa TT Spd Motor 70028168

SPLASH’11 Ass All Rish KM20rb Spt Baru 117Jt Nego Thamrin 16 Sda 81111698

KJG KRISTA Disel Manual Th’00 115,5JtNg AcDbl/Cd/Tp Terawat H:081357909181

PEUGEOT 505 GR’86 Mesin Halus AcDingin 16,5Jt Hub: 08563321126 Spj-021

SUZUKI PROMO GET DP.5-15JT Suzuki Baru 5’ThPU/ APV/Splash/Estilo Dll/Ertiga 70002191

SPLASH 2,3Jtan APV 2,5Jtan ERTIGA 2,1Jtan Hub:031-83009560/081231419958

SIDEKICK ‘95 Ac/Vr/Tr Cat Ori HubNgagel Tirto 4/78 Hrg 70Jt-Nego

KARIMUN GX’05 Ac/Tp/Vr/Br/Pw/Ps Ors 86Jt Bs Krd ;Nginden IV/31 72009405

SUZUKI PROMO Bns&Disk Mnrk,R.Stock: APV, SX4,PU, Mega Carry, Splash.TrmInden Ertiga & All New Swift 081241091388/ 70173327

KATANA GX’03(L)Ac/Tp/Vr Hijau Tua Metalik ;Sutorejo Utara I/47 031-77776068

ESTEEM 1.6 th’93 Abu2 Met.Pwr Stir/ Wdw/ CD/RCG Mulus Rp47Jt. 031 70044075

ESCUDO GLX th’95 Rp73Jt Pas.AC/Tape/ Racing Warna Hijau mulus. 03178489615

KATANA 91 BLITZ Putih Brng Istw PjkBr 71700918 Manukan Tirto IV 22J No 12

KATANA’88 AC/TP/VR Jual Cepat 23Jt Hub: 833985555/081931548799

AVENTURA ADIPUTRO’01(L)Tgn2 AcDbl Tp BanBr Ors Cat Total Spt Baru 72401164

Futura Pick Up’09 AC Biru PjkBaru &Futura Pick Up’10 Biru PjkBru 88160622

SUZUKI SMUA TIPE PU 1.5 DP 10JT PRS CPT,READYSTOCK 085230828585

APV Gratis 6 Bln,Carry Pu 10jt Bisa Tukar Tambah&Luar Kota 031-81618999

Corolla 1.6 Merah Keren’88 Hub:Puri Indah U-26 Sidoarjo 72057057

KIJANG SPR’92 Pmk NsaLong 6Speed Ors LrDlm Dpn BNI JpnanGmpl 08993877826

AVANZA G’09 Htm+Vios G’04 Slvr+Great Crolla93,Krista Dsl02 Bru 031-3971503

CORONA ‘75 BIRU AC/TP/VR Pajak Hidup.Hub 085853369949

KIJANG GRAND Shot’94 PS AG 50Jt AcVrTp Istw BsTkr Sedan,Ngagel 127A PjkJbt

TWINCAM 1.6 SE 88 Bgs Kaleng Krdt UM 22,5jt,Lebak jaya 1/45A 70741464

FORSA MODIF’86 22JT H:Jl.Kapas Madya 4N/17 70313129

CAMRY V2.4 PMK’10 Mdl Br Htm Grnsi Astra 369jt bs Krd 0818509589/08113417542

Karimun 2000 Istimewa 75Jt Cash/Krd/Tt Dukuh Kpg Tmr VII/24 H:5667723

Grand extra 1.8 ‘96 L-Sby biru metalikHub: 72755162 / 085330365252

COROLLA All New 1,6SEG’96 Biru AC/TV/DVD /Vr Tgn2 H:Taufan 71504401/70857780

SUZUKI BALENO’97+MITS KUDA’99Jual Cepat Butuh Uang Segera 70297159

LGX’99 solarhijau fulvar Istw perumAuri Jlavia235 DpnGor SDA 031-71189159

KATANA GX 96 merah metalik brg bagus. hub:JL.Magetan 12 Gresik 081331111185

J.NEW AVANZA Type G 2012, Terbatas Rp. 140Jt Hub:03172889828/081934611120

JIMNY LJ80 TH 80 BodyKaleng CatBaru Army Dof 4x4 Aktif 23JtNg 081216969272

AVANZA G ‘2009 Silver Semolowaru Utara 1/141 70904677 Sangat Mulus

DIJUAL KATANA GX’97 Hijau AC/Tp/CL/PS Original Hub:08885230791 / 31362448

KJG’94 NusaLong Std MdlGrand AcDgn Full Ps/Audio/Tv/Cd An.Sdr 70998169(59Ng)

SZK CARRY Th’91 Nop(S) TpVr(22,5Jt) Nego +Carry Th’96(28Jt)Nego 031-78444465

KIJANG SUPER’89/90 AcDbl Surat Baru H:Nginden V/5A 70105011

BALENO’2000 Milinium Tg1(L) Biru Brg Bagus Terawat Ac/Tp/Vr H:031-70080801

JIMNY 4x4’84 Cakram Vr/Ac Mesin Enak 27JtNego;Perum BGI G17 081332147173

Splash Dp 19Jt/Angs 2,3Jtan Tanpa Survey, 2Hari Mobil Kirim Hub.03192546969

FUTURA 1.5 PU ‘10 SptBaru Mastrip Kedurus 32 BsTT/Krd 71391838/ 081216767370

SUZUKI SWIFT ST ‘08 Merah Burgundi VR16 Hub:Cimanuk 28 Gresik. 081332600669

COROLLA DX’82 Biru Tua Ac/Tp/Vr Mulus Istmw Siap Pakai;RAT 13/1 70655558

KJG SPR’90 6Speed Perkasa AcTpVrBr Cat Msn Bgs 32,5Jt;Nginden IV/31 72009405

NEW AVANZA,Innv,Frtnr,Yaris Bng0% 3th Krd1-5Th Byr DP LgsKrm BsTT 70315681

Kjg Kpsl solar 97ssx audio vr full var pjk br kutisari 72447628 kon ok85jt

STARLET’94 SEG 1.3 Bgs Trwt.Jl Mustika 1/8 Tebel Gedangan Sda 081331885546

KIJANG SX’96 Bensin AC/Tp/Vr Bisa Krdt 3Th 70909872 SimpangDarmo PS XI/14

TOYOTA HIACE PICK UP’84 Hub: 83398555 / 081931548799

Kijang LGX 2000 Luar dalam Ori MerahHati 115Jt NG 70430842/081217412526

COROLLA ‘77 AC/TP/VR Wrn merah sgtISTW.JL.Margorejo4 70345557

KATANA GX’96 Hju Mtlik Sangat Istmwa Cendrawasih 88Larangan SDA 70746514

YARIS ‘06 Tipe-S 125jt + Odyssey ‘00 Nopol 50 GE: JL.SIDOTOPO WETAN 20A

KIJANG G Long AC Dbl 94 Oricat Abu2 Mlk Sndr 081217025227 Ry.KedungAsem 9A

SUZUKI SUZUKI HEBOH . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . ..... ..

NISSAN

KIJANG NEW SPR’95 Long Nusa Istw Body Kaleng Ac/Tp/Vr 0817398389/77808078 KIJANG SUPER Th ‘91 Terawat & Istimewa Hub: 031-72419559 STARLET 1.3 SEG’93(W-Sda)Abu2Pjk Baru PS/PW/VR Mobil spt Baru 087852796805

SUZUKI AHMAD YANI . . . . . .. . . . . . . .1X25 .. .......

KIJANG PICK UP’89 AC Ngagel Mulyo I/25 031-5041302

TOYOTA

PROMO LEBARAN . . . . . . . . . .. . . . . . 1X25 . ......

MAU JADI AGEN . . . . . . . . ... . . . . .1X25 . . . .....

NISSAN DUKE . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . .....

SUZUKI PUSAT SBY . . . . . . . .. . . . . . 1X25 .. .....

CUCI GUDANG TOYOTA . . . . . . . . . . . . .1X25 . ........

DAIHATSU PROMO . . .. . . . . . . . . . . . .1X25 .. .....

PAKET RENYAH DAIHATSU . . . . . . . . . . . .1X25 .. .....

ANDA INGIN BELI . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 .. ....

BIT JATIM . . . . . . . . . . . . . . . . . ..1X25 . . . ...

.

READY STOCK . . . . . . . . . . .. . . . . . .1X25 . .......

JUAL TWINCAM 91 ISTW Ps/Pw/CL,Velg Rcing 51Jt NG 085733004057/03131389074

TOYOTA STARLET PMK’87 1.3 (DK) Ac TP Vr 26jt Nego Hub:085648008355

STARLET 1.3’89 Ac/Tp/Vr Istw Orsinil Luar Dlm 42,5Jt 31316629/71988980

AVANZA E 1.3 VVT-i Pmk’2008 Hitam Orsl L/Dlm(H)tg1 Istw 109Jt 77567844 SDA

KIJANG’90 Nusa Super AC/TP/RC Hijau 42,5jt Nego 70515820 Cepat Dapat

TOYOTA KIJANG Pick Up’87 Wrn Putih Siap Pakai(26JtNg)Nego Hub:031-77178889

GREAT COROLLA SE’93 1.3 W-SDA PjkTelat 3th Iri 55jtNgKenjeran206 70066206

VW CARAVELLA’99 An.Sdri Brg Simpanan Kond Prima ;Kranggan 106/ Suryono 081332831189

MOBIL LAIN-LAIN KREDIT MOBIL CARI SENDIRI, Thn 91-99: kredit s/d 3th.Thn 2000 keatas kredit s/d 4th,Hub:031-70080050 / 70080011

KREDIT MOBIL BEKAS BS CARI SENDIRI. Hub: 71195447/081333008287/0816 5436792

KRDT MBL BKS/BTH DANA?BPKB mlai th’95 luarkota Ok!03140160570/0812522 85472

GL MAX ‘04 Barang Super Istimewa (Spt Baru) 7,5Jt Ng 72760994/081615220228

REVO ABSOLUT’11 PjkBr DblNyala Mesin Enak 7Jt;TanahMerahIndah2A/8A 70644237

KAWASAKI KAZE’2003 Cakram Tgn1 Lgkap Orisinil Istw 4,5JtNego Hub:77821235

PAKET AUDIO 1100 DVD 400 alarm 200 KC film silver 200 3m700 htm 100 panggilan-telp:8479926/71619035.BB.31754D05

MOBIL DISEWAKAN

LUV PU’90 Semi Box Long W,Tg1,New Ori,AC,55Jt Bantaran 3C.12 08123362020

ALLNEW CAPTIVAAvioSonic Trail Blazer 10 Pbl1 Bns Kflumar 9059888/ 082141984999

DAIHATSU ESPASS ZSX AC DBL/ZLX’03 Tg1 FULVAR AN Sdr H:JL.Masjid115 PSR Singosari BU

LUXIO’10 Tipe M Htm(L)119Jt&Xenia Xi’09 Abu2(TV),(W)120Jt Hub:08123518910

FEROSA GRAND MT “96 (N) Hijau AC/TP/ VR Orsinil Ready 69Jt BisaTT 7376 254 BOOM DISKONXenia8Jt GranMax9Jt Terios10Jt Luxio17Jt Sirion 12JtC/K 9572750

ZEBRA1.3’91 PU N-Kt & DX’83 N-Kt AC/ TP/VR 0341 319 1133 / 081 944 893 739

Xenia Li VVTi’08(N-kt) AC/TV/PS/VR/ RMT biru Tgn 1 dr br 5 ban br. 7699845

HIJET1000’85 STW MErah CAt Br VR NBatu 19Jt S.Pake 081805044221 / 7564801

BODYTECH SLIDING 93 Merah AC/TP Sgt Bagus H: 9000039

J.ESPASS ZSX ACDbl/TP/VR 2001 Barang Ori L/D Pajak 08-2013 085646539101

DP RENDAH T120 SS,L300,Colt Diesel. Ready Stock 0341-2873807/ 081216714081

ESPASS1.3 th95 Silver DVD/AC/VelgRacing (L) 37Jt 081 555 999 365 Pandaan

ZEBRA BODYTECH 1.3 Th94 Hitam N Kondisi Baik 0341 761 46 00

ZEBRA’87 1.0 Nkota PjkBaru Cat Baru Tape MEsin OK Harga 19.5 NEGO 761 9187

TARUNA G Limited th2000 Istimewa Ori Luar Dalam Tgn1 dari Baru 705 3184

FEROZA ‘94 MerahAbu2 FulOrs Ac Tp Vr Sgt Istw Antk SptBru S.Pakai 08123072112

CLASSY 1992 (N) CoklatMudaMet Mulus Intr Ori AC,PS,EM,PW,VR 40JtNg 5441202

FIAT FIAT UNO 90 (AG) Coklat AC/TapeCD/Velg/PwrWnd 03419514644

HONDA

Miosoulcw’09(L)Hitam istw bgs mulusTrwt 8,5Jt Lebak Indah REG B27 71362365

Sigma 01=19 Alfa94=17 Tornado GX+GS =15 +2 S.Cup81=13 ForceOne92=19 72430667

JAZZ’04 Matic Silver Bagus Mulus Ori Jarang Pake NEGO 081 2520 12212

JAZZ VTEC 2006(N) an.sdri KM90rb Silver Met Ors L/D Istimewa 081334251515

DIJUAL JUFITER Z’09 10,8JTNG Hub Jam Kerja 031-31371713

WONDER SPORT 2PNT 84 AC/Audio /VR Hitam 29Jt 085755260333 Batu

J.MIO SPORTY CW’11 Biru 10jt Nego 03172992310 P.Safi Gub Krtajaya 1G/22

JL.NEW CRV’02 A/T,Silver Bagus terawat, Pjk Baru 0341-5452851/ 08125295729

Yamaha Jupiter 2001 warna hitam kondisi bagus bisa nego hun.031-77450333

GRAND CIVIC 91 (N) Istimewa H: 081.233.012.330 Maaf Khusus Pemakai

JUAL Salah 1 : BISON ‘2012 (Putih) & MIO-J ‘2012 (Putih) 88226868

JAZZ 07 MMC M/T Istimewa (N-KAB) An.Sdri TP KM.Sdkt Hub 081.334.626.915

MIO/CW/09/Hitam BU/Ng. BEAT/CW/11 BU/ Ng. Hub: 77989597 Tdk SMS. Jam Kerja

NEW CIVIC VTIS AT 2001 Komplit Istw Skl 115JtC/Krdt:RayaJantiBarat7 346089

MOTOR LAIN-LAIN BAJAJ FULSAR 200cc Merah Kond istw mlk Sdri KM Sedikit L 081615010999 Cpt

HONDA CRV AT 2000 Komplit Istw 115JtCash/Krdt:Raya Janti Barat7 346089

PULSAR 135 Th.2010 Srt Lgkp Tgn 1 Isti mewa Hub: 083878226933 / 03171188454

FERIO TH96 Ors Cat Bagus Spt Baru Tgn1 (Asli N) Hijau Met KM.100Rb 8100308

MOTOR DICARI

CRV th2001 A/T (N) Full Audio TV Istimewa 085 755 122 007 / 775 3145

MOBIL DICARI

CHEVROLET

Oper krdt mio’11 kond bgs AngsRn501rbx23 griya permt gdgn K3/36 72443934

DICARI SEGALA MERK SEPEDA MOTOR. Harga O.K.E. Hub: 031-72009479

J.MITSUBISHI COLT Disel ‘2010 125PS 081 287870883 -03171331210-0821312 51950

BMW 520i TH 1987 Hitam Brg Bagus (ANTIK) VR H: 0341-9109980/0821 4253 1651

FORD CHAMP DOHC 93 (L) Hitam (Bagus) 36JtNego H: 7722266 / 0812 3183 7783

TRUCK

JUAL MITSUBISHI PANTHER 2010 & DYNASAURUS 2003 Hub:(031)71148203/ 81159838

BMW318i E46MTCTriptonic 2000 Ori Htm Met N-KT NoCtk 125Jt 0811128058/ 7799422

YAMAHA

NISSAN LOWBED ‘95 Tipe CKA45BT Bs Beli Terpisah Hub 72640322 / 081332816413 Djl Gandengan Truk & Bak Besi Uk. Standar, 081515877015/08121712717

BMW BMW318 Th91 BMW 528 Th97 Komplit Full Original Antik J.CPT BU 087881604507

FORD

ANDA JUAL SEPEDA MOTOR? Jl.Gembong Sawah Barat 63 Sby 70526617/3715147

MOBIL DIJUAL

KAWASAKI NINJA 250 Th’10 Biru Variasi Barang Mulus Hub:08175275283

J.REVO ABSOLUTE ‘10 Wrn Hitam Istw Cepat Dapat 7,2Jt 5991024/ 081331411717

KAWASAKI

Dgn/Tnp Driver Avz/Apv250/Xnia/Gmax 225/ 24jam MANDIRI RENT 70914123, 5660950

RIMA ;70588591-8438591-0811349515 Mercy Manten Innova Kjg ELF Hny 250Rb

CRDT MTR Br REVO Dp250rb Ang:478rb BEAT Dp500rb Ang:544rb Hub 031-77434694

LGX 1.8Bensin’01 BiruTuaMet FullOri Istw TgnI DrBaru 081217788895(114Jt)

VARIASI/SALON MOBIL

HONDA SCOOPY 2011 Beli Dari Baru KM Sedikit L Harga Nego 70107436 Cpt

MAX’93,03 Karisma X’05 FIZ R’01 CW Alfa’93Karah 4 No.54B T.70908555

ANDA JUAL MOBIL Sgala type/thn Kamibeli HrgTinggi 03172000852/081216022588

KHARISMA X’05, Fit New’06, Revo’08, GLMAX’97.Tenggilis Lama 4/46. 71125943

KJG LSX bsn98 Slvr Mdl Krista Ac,Tp,Pw,Em, Ps,Vr17.Ori kaleng 88jtNg 70643077

DIJUAL TRUCK ELF Th’95 bagus Hub:70319559/0812.3424.6912

NISSAN

HONDA GRAND 91 ISTIMEWA Nopol W-SDA 2,9jt hub.082145941194

SUPRA FIT X Barang’2008 Terawat Lengkap Istimewa Tgn1 Hrg:6Jt Hub:77821235

TOYOTA SHOWROOM EVENT . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . . . . . .

GREAT COROLLA’94 Ac/Tp/Vr16 Ban Baru 70Jt Dukuh Menanggal 12/31 71978230

TERMURAH. READY NISSAN G.Livina Evalia juke+ bns,DPrgn/TT DataDbntu 70346944

APV GX’07 Silver+Baleno’02 Hitam +Katana GX’99 Putih Hub:031-3971503

HONDA

PLG MURAH!PU Dp10Jtan,Splash Dp20Jtan, Trm Inden R3 BsTT77166687/087855327248

TOYOTA

MOTOR DIJUAL

JUAL HONDA Karisma X125 Th2005 An.Sendiri Harga 5,75 Hub: 03181563060

CarryBox 1.0 Ptih’01 L OprKrdt 27JtNg Ang 18x@1.468Rb 33097621/082141930011

MTRANS:Ctr/Drop & Travel Sby-Mlg-Batu PP Hub:03177338327/03419119350

KIJANG SPR’88 Merah Tp,Vr 37jt: Mg. Rukun RiL 24 087777153596 085730775409

SEWA MOBIL MULAI 200rb + DRIVER HUB:03177903341/ 081703705234

SIDEKICK’95 Orisinil Total 70Jt NEGO HijauMet AcTpVr 78090393/081235081238

JUAL AVANZA G VVTi ‘2007 Akhr,125Jt,Bisa Nego,Siap Pakai,Silver 0816525008

(www.kaygroup.web.id) SEWA NEW ELF / TYT SEAT 11,13,18 & CAMRY’05 03177765027

CM 100RB New Avanza,Xenia+Sopir Bs Drop ACH.DONIE 72886522 / 081515117522

PROMO DP.5Jt Ready Splash,Estilo,PU,AP V,Ertiga s/d 5th Cpt 031-70002191

J.HONDA BLADE ‘2009 Wrn Hitam Hub: 081233431119

CAMRY 2.4 G’03 AT HtmOrs L BanBr HID/ TV SgtIst Spkai 128JtBsKrd 0817315334

ENDIK Trans Sewa Mobil Dengan Sopir Hub:081357194489-087854773029

SOLUNA GLi’2000 Ori Cat An.Sdri VR16 Wonorejo Sel 4/133 T.031-78172109

Sidekick’97 Ac Tp Vr Mulus 71jt Jl.Pandegilig 318-III Sblh BRI 0811330734

FORSA TH’87 AC/TP/VR 29Jt Dukuh Menanggal 12/31 081330442501

CARRY’91Tp/Vr Adi Putro Jumbo(AA)26,5Jt Ng,Jambi I/F1,Pdk Candra 77616956

Grand93;28 Vario Plat-N’11 Tander05;48 max’96;47 Ulung78;25 Sgn02;70028651

AVANZA’04 G TGN1 PjkBaru Ful Var SprtB aru(Simpanan)99%Silver 031-72874482

CARRYSTW’86ArtomoroBd+MsnBgsAbu2 Cpt BU 20jt Ng 77739941/085230040406

KIJANG Pick Up’82 Hrg.17,5Jt Ng Sp PakaiJl.Abdul Karim 76 Rngkt 81421092

PROMO Heboh Ready Stock Disc Besar APV Arena,Splash,SX4,PU1.5 Dptkan Bonus Variasi 031-71651131/081330621680

KATANA GX UNGU METALIK’96 (L-Sby) Bambe Jl.Kelud 70855516-081235966444

DICARI TRUK Fuso Gobrak th 82-90 Siap Pakai Hub:03177729919

KJG STD Short’92 Nusa Tg1 Dr Baru,AcCdVr 46JtNg;Krukah Selt 13A/8 70146356

PUSAT DAIHATSU JATIM . . . . . .. . . . . . 1X25 .... ...

MALANG

REALVAN’96 AC Dobe/Tp/VR Terawat Orisinil Istimewa 46,5jt 081331019649

KATANA GX’99 PMK Hijau Original Meli’an 12A Japanan Gempol 08993877826

AVANZA G’07 Hijau Ist Ors (M) 117Jt Nego;Kali Kepiting 11D 031-71421958

RENT Tc MOBIL+SOPIR SBAR 150rb Hub 031 92031438 / 081357138822 Pinbb 29056106

OPEL Kadet Sdan Th’95 AC/TP/VRC PW. Window (L) Htm Ist Rp15,5Jt 082141286729

LANCER EVO 3 Th’95 Jual Cepat Butuh Uang Segera Telp.78224259

71336090-081234400030DalamLr.Kota Segala Merk+Th Rusak Oke;Bumiarjo 5/38

OPEL BLAZER Dohc’96 Istimewa 50Jt Gayungsari 4/23 77908486 & 081803170762

JUAL MURAH GALANT Istw ‘94 AC/RT/VR Ban,Pjk Br.Ry Tengglis 88 081231311810

L-300 PICK UP 2000 CoklatTua Barang Ba gus Hrg Nego 031-78088186/03170905515

SWIFT ST ‘08 A/T Burgundi 130jt Bs Kredit Jl.Wonorejo 10 Manukan 71729590

OPR KREDIT REALVAN’02 AcTpVR AUDIO 37jt Angs1.243.000.Ry.kundi38A: 71697325

Artama RentCar Sewa mbl+sopir 3jm 100rb; 6jm 200rb;12jm 300rb 031 70571155

KATANA 90 HITAM TanpaDempul AC/T/ VR Ban Dan Pjk Baru 91219319/ 081553721888

OPEL

L-300 PU’08PS TP Hitam OrsCat MlsJl.Pandegiling 318-III SblhBRI 0811330734

SZKI SP 20 PU’83 Merah(L)Pjk Kir Baru Spr istw ANTIK:72679049/081217258182

AVANZA,Rush Innv Yaris Fortuner Bng 0%/Hdh Ymh Vixion 71453055/ 085730093605

SUZUKI AERIO DX 03 MATIC SILVER.87JT NEGO HUB: 71337288 /087853939199

COLT T120ss Pick Up’2001 Pajak/Kir Baru Ada Spanten Hrg:45jt 031-71240041

DJL PU Mits T120SS Th’2010 Bak Buka Full. AC TP HUB:08821729737/(031)8431398

BALENO ‘97 Silver Mesin OK Harga:67.5jt NegoHub:082142470470

NEW CIVIC “04 VTi Silver Ors Istw 135Jt Jl.Saxofon H: 0341-2327490 BU

LIHAT HAL 14


14

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012 SPLASH’11 Abu2Met Knds Mls&Isuzu Tou ring’01 Biru Met Manual 081 248 57 256

READY SPLASHPU,Futura,APV Arena DP 15Jt Ertiga DP40Jt Angs2,4Jt 0341-3199515

KJG KRISTA Biru Jan’03 Istw TV Bensin BU Murah Araya B8/4 2223298 / 485183

STREAM TH2004 SilverStone Manual (SMjkt) Tgn1 Bagus 155Jt 081 230 945 500

MAZDA INTERPLAY 90 Matic Langka AC/TP/VR 35Jt 081937777939 Batu

HYUNDAI

MAZDA E2000 Th96 Silver Abu N Orisinil Rp.45Jt BU 0341 90 333 79

HYUNDAI ATOZ 2007 MT Biru Nopol-W 0341-7570288

HYUNDAI ACCENT MT03 Biru MEt (Plat W) Harga 75Jt Nego 0341 910 6611

ISUZU PANTHER MIYABI’94(D) AC/TP/VR+Ban Baru 47Jt Jl.Taman Borobudur No.5 5439059

GRAND ROYAL 2.5 97Akh Komplit AC Dobel Istw 79JtC/Krd:RayaJanti Brt7 346089

ISUZU PANTHER LS 2.5 2002 Komplit Istw 125JtC/Krd:RayaJanti Barat 7 346089

PANTHER NEW Higrade’98 Tgn1 dr BAru Ful Ors Istw Skl 2120246 / 08990358386

PANTHER LV’01 OrsLrDlm Antk Spt Br& CAMRY ‘03 AT 2.4 G Htm 128Jt 08123072112

MAZDA 323 LANTIS 95 Pth Audio VR18 H:Jl.Lusi No. 2 Prm Srikandi (Sulfat)

MERCEDES MERCY ANTIK Th71&72 (N) FulDokumen 100Jt Ng BrgKoleksi 081233124007/ 9483999

MITSUBISHI GALANT’99 V6 Hiu Matic Ori AC TP VR 74Jt H:Danau Sentani Tmr I H1D5 Swjjr

EVO3’94 Merah Ori (N-Kab) 55Jt/Nego 0341 - 540 44 05 (No. SMS)

KUDA GRANDIA’03 Silver Mulus N-Kota 085 851 252 728 Nego Jl.Ikan Nus2/19A

NISSAN TERRANO TH96 A/J LLimited Hitam Istimewa H: (0341)769 7646

TRINTON NISSAN’97(N-Kota) Siap Pake Srt2 Hidup Semua 9084911 / 0811 368223

OPEL BLAZER DOHC LT Istimewa Skl 98 62JtCash/Krdt:Raya Janti Barat7 346089

OPEL BLAZER MONTERA’00 AC PW PS Mesin OK Istimewa Hrg 62Jt NG 0341 5451212

MAZDA

APV TIPE X 2005 Mls Var(L)PjkPjg ACDb Bw BiruMet 108Jt 9444717/081230935935

J.MAZDA TRENDY323 th88 Merah Ferari Sgt Istmw Pny Sndri 35jt NG 865 0655

STRADA TRITON 4x4’08 DblCbn Ceed F.Ors Tg1(N-Kota)Km26rb SptBr 08123072112 GALLANT “00 AT PUTIH FullVar (N) Ist Terawat H: 081.333.188.77 / 9966390

SURABAYA PUSAT

J.RMH MURAH Kalisari Damen 16D 6x15 Dkt ITS PakuwonCity SHM H:085730364071

RUMAH DIJUAL

J.Pnginpn Htl Jl.klimntan 9 sby L400 LB900 23Kmr 2lt SHGB2026 Ijn Lkp Erwin:081357221958 Ardhy:08118113809

J.RMH S.Huni Mulyosari13x15 LT 180M2 FBgn SHM 4Kt 2KmGrs,PLN,PAM0812359 39522

RUMAH DIKONTRAKKAN

RUMAH DIKONTRAKKAN

DIKONTRAKKAN MURAH 2 Rumah Siap Huni Jl.Gubeng Kertajaya Hub: 081.2311.0629

Dkont STRATEGIS BU Manyar Krtoarjo cck u/Kntor/Rmh/Usaha 72433116-71686023

SURABAYA TIMUR APARTEMEN Puri Mas Apartemen The Best Choice In The Right Location 081330540688(Wira)

KOST

DSEWAKN RUMAH BARATAJAYA 15/33 2Lt Bebas Banjir CckU/RMH/KANTOR 08123310483

Disewakan Tmpt Ush/Home Industri Drh Raya Kenjeran Strgs Sisa4Th 88160622

KOS2AN AC+WC+DLM Hrg mul400rb Park Luas. Ngagel Madya 2/9.5030909(blk kampus)

TRM KOST FasLkp,PDAM,250rb/bl dkt UPN. Medokan Kampung no.5 Rkt 0856 550 06000

RUMAH DIJUAL

Dikontrakan RMH Baru Ploso 6/27 Depan SMP 9 H:Martono 0811341970/3815077

TANAH DIJUAL JUAL Tanah Kav. Uk:6x12 Harga Nego Lok. Bumi Wonorejo Asri 8054630/70896114

DIJUAL/DIKONT RUMAH Uk 5x8 Full Dek Bangunan Baru Jalan Lebar 7M H=180Jt Nego Gunung Anyar Mas C2/4A 083877422727

JL Rmh Pucang Anom 62 Strgs UK10x26,5 Cck U/Usaha 78319070/7661558(No.Sms)

Djl RUHA 64m 2kt 1km 270jt. jl. Wonorejo Sel 1A . H:8793797 /087854222062

J.Rmh Baru Ikip Upn Rkt.SHM T.50/100m2 Bs KPR Angs1,9Jtan 81834440-34970222

RMH BARU Mnmalis Jl.LebakTmrAsri 62 (6x15) Atap Glvlum KusenAlminium 81818386

J.TNH Uk.7x15 40JtNg PetokD Cck U/Infes MedayuUtr Tmr PerumAmerta 70051789

J.TNH 10x20 SHM GunungAnyar Sjtr LbrJln 8M 250Jt 081235040416/081330421678

Jual Cpt TP pbrk&tnh 10500m Ry kenjeran lebak tmr 081230058270/03170217475

RUKO DIJUAL RUKO Pandugo Busines Center 4.25x11 DKt SPBU, Bank 71187782/Pin BB 27FC2129

JIMNY 410 TH92 ASLI 4WD AC Audio Cat Rmt CL Bd Klg Nego 085 852 393 596

RUKO DIKONTRAKKAN

RUMAH DIJUAL

JIMNY LONG 4x4 th90 Hitam AC Velg Avante Ban Baru Komodo Istw 0341-7783510

Brng Istw Innova’10 Abu2 Mtlk Bensin Tipe G Hrg.205Jt bs.TT 0341-7051969

SUZUKI ESCUDO 1.6 TH2004 Ist Komplit 124JtCash/Krd:RayaJanti Barat7 346089

KATANA BLITZ 91 (L)NoBaru Panjang AC/ VR Istw 38JtC/Krd:RyJantiBrat7 346089

PROGRAM DISCON SPECIAL s/d 20Jt APV Arena GX & SGX,Splash,SX4 0341-7773023

AUTOPRO KASIH REGENCY . . . . . . . . ... . .1X40 ..... ...

AUTOPRO SUPARMO . . . . . . . . . . . . . . .1X40 ... .. .

YARIS 2006 Silver AT N-kota Kondisi Bagus Hub:081235470909

AVANZA TIPE S 2008 Silver 132,5Jt 0811172468/08123431844

TOYOTA WISH 2003 Hitam Met Tgn1 Istimewa 157,5Jt 08115704257

NEW COROLLA 2001 Silver Intr Ori 92jt/Ng 4433903

AUTOPRO OMA INDAH KAPUK . . . . . . . . . . .1X40 . . .. . . . .

AUTOPRO GOLDEN BERRY . . . . . . . . . . .. . . . .1X40 . . . . . .

TRM KOST Di Siwalankerto I/11-15 Fas:AC, TV LCD,TV Kabel,S.Bed,KmDlm,Laundry. Prkr Luas, 1Kmr Bs 4 Org 31454111085852744111

O.Ktrak Kntr Lksi Per.Medayu Sentosa Rgkt. 1ktm/1kt/1km8jt/th NG 0812177 97899

RUMAH DIJUAL

DIKONTRAKAN RUKO 2Lt Daerah Jambangan Ls=150M2 Hub:085333309686

PTR Ready Stock/Siap Bgun,Tngah Kota SDA UM1=7,5jt 03181411021/ 03177316526

SUWAJI 77057822,YANI 72065355,Ge byar Disc UM 50% Type 69 Perum Isment. Masngut 72450238,Yanti 81167790

J.RMH Wringin Anom LTTH Uk.7x21 H.95Jt Ng S.Huni, Tp Ada Canopy 083856490093

KASIH REGENCY UM 10jt Siap Real,UmumJamsostek,Galvalum,Fas:k.Renang-FutsalT.Ibadah 70970842-83606836-72785252

RMH Tmn Pondok Legi III.U/14.2Lt 5Kt 4Km Dkt BungurAsi 31000255/081231281955

JRMH+TKO Pjk Dpn Strtgs 10x20 SHM PRM TPL1/b1 Waru Sda 8557486/ 085733825999

KRIAN-REGENCY UM 10Jt Angs 40rban/ hr,C.House 72554480/70032911/8380 0916/ 78622900/ 81250590/71448455 /70699522

Perum AP Trosobo T36/91 Mlai 90jtan Ready Stock UM 20jt Ang800rban 70166477

RUKO DIKONTRAKKAN

DIKONT RUKO 3LT Jemur Andhayani 50/C29 PAM L2200 12,5Jt/Th(Ng) T08123120883

SURABAYA BARAT

TANAH DIJUAL KAV TUNAI/KRD 8x9/8x11 Angs.610rb Dkt Griya Permata Gedangn 8286505(J.Krj)

JUAL TANAH SHM Selatan Juanda Harga: 50jt Hub:031-28859779

MALANG KOST

KOSdkt UB:AC KpsAgn KMdlm TvWfiLndre AirLstrk Free & KOSswjr, KM dlm 085649650610

RUMAH DIJUAL

APARTEMEN DISEWAKAN APARTEMEN Puncak Permai Surabaya Barat 2Kamar Lt.6 Hub: 0817582284

KOST KOS Dk.Kupang Krywan/Krywti AC Kmd Dlm, AirPns,Lkp 081233263010/081332 871649

RUMAH DIJUAL

J.CPT BU 75Jt NG LB61 Villa Bukit Tidar A4/124 SHGB 2KT1KM+Kios 08113651138

**REGENCY ONE** Jln Poros Dekat UNMER,MOG,Dieng Plaza, Bs Jamsostek&BPTARUM UM5JTan+Bonus BB Fren 03417772879 / 9790957

Rmh TghKota Drh Gunung2,Lt440M/Lb 340M 6Kt, 3Km,1Gdg 08123303678/ 08170486367

PAKAL GREENLAND type 36 UM=17jt (ter batas) PDAM&PLN Hub:78262988- 71702365

RMH T30+LT72 Full Bangunan 2KT/ KM /RT +Grsi.Perum Oma View EC22 081333228958

J.RMH LT120m2 LB200m2 5KT3KM Griya Babatan Mukti O-10 Wiyung 085733254525

J CPT RMHDktUnivKanjuruan Prm KebenTmr2/24 BsU/Kos 5KT2KM GrsiMbl LT500LB400 1,25M Nego;Riyo 08579083 6676/802181

GRAHA TANJUNGAN ASRI Driyorejo UM 8jtan,Angs 700rb, Bnga7,5% Flat Pasti ACC 71703596- 81852120-71984618085733564880

J.RUMAH Full 2LT 3Kt1Km SHM Jl.Mas trip Warugunung No.11 Rt2Rw2 03177309499

*MULYOREJO RESIDENCE*Rmh Mewah Strgs tgh Kota Malang Hrg.100jtan UM 1-5jt 0341-550144,2307672,2307685,2307686

* AMERTA RESIDENCE * UM 1,5Jt Dkt Wisata Wendit,Bandara 9007393 / 2823649

TANAH DIJUAL Dijual Tanah Uk.7x20m 2Kav Daerah Kebraon Manis Hub:(031)70703402

AUTOPRO PURI ASTA . . . . . . . . . . . . . . . 1X40 . . . . . . ..

RMH LT.130 LB.54 Belakang Perum Ardimulyo Singosari 175JtNego 744 3637

OMA GREEN LAND,Lonching T.30,36&45 Lok.Strg Sblm Psr Menganti, Trnsaksi Sept Diskn Khs H:5613695,78239214,70894008

PURI ASTA TYPE. 54 2Th Tanpa Bunga TYPE.36/98 UM 7Jtan Bisa Asabri/Umum Angsuran 500Rb-an Tlp. (031) 5450433-5

THE QUEEN RES . . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25 . .... ..

AUTOPRO GOLDEN BERRY . . . . . . . . . . . . .1X40 ... .....

Golden Berry Regency Menganti Sertifikat split, bebas bea real, Bunga 7,25. Hub : 70128272/83640104

DICARI : ADMIN wanita, ngerti pajak. Lamaran lengkap ke: Raden Saleh 4F Sby

GRATIS Bth Tk Sawit di Kalimantan H: Jl.Kedung Tarukan II 46-B 082139559568

DBTH SALES Water Heater P/W Pglm Min SMA Area Jatim-Bali Lam:Jl.Pandan No.6

MARKETING-SALES DCR SALES ROTI BOLEN BANDUNG Mtr Sdr,SIM Mutiara Citra Graha i2-12A Blingo Candi Sda 08123099583-77105008

RAGAM LOWONGAN

DCRSATPAM. CV Ke PT.KAS Jl.Wonorungkut Utara RK-76 91454700/087854937809

BTHCPT Adm/ prdks/scrty/spg SBY SDA KLMTN (Kd Klin4/46) 72763463/ 0821 39577887

www.homeindustri.tk Krj DiRmh “Home Industri Plastik&Kertas” Modal Kcil Mnguntungkn Call 7674988,085257169969 Prum Bukit Bambe AN-16 Driyorejo-Gresik

TEKNISI AC MOBIL PENGLMN A.Yani 8 Samarinda 081350505772

CR DANCER WNT tdkGemuk Min18th Tngi Min 155.Gaji Pkok +Mess 0818326431 Pucng 7

DCR TEKNISI AC&Tng Srabutn,SOPIR B1. Lam:Dukuh Setro 2/1A.CV.TOP 71777784

DCR TEKNISI AC+TngSerabutan Graha Asri Sukodono 22Sda 70679751-087851313731

PROD PLASTIK MODAL150RB-1.5JT DPT HSL 300-3JT/Bln.Wyg bnmrga 300G 72447526

BTH PRIA Usia 20-35th Utk Security Jl.Lidah Kulon No.34-35 031-7512412

KRYWN/TI U/Depot Jjr,Amh,Tjwb,Brjlb Mx 25 th Mkn +TdrDlm 081230230243 Kebraon M20

DCR Krywti/Stand Mknan Di PTC,Siwalan kerto &Kelilingan,Jkt 70071616DPU17/24

Dcr ACCOUNTING,MARKETING,KAPTEN ,WAI TERS. Hub:RESTO Raya Nginden 48 5049222

DCR ADM&ACCOUNTING Wnt,SMK,S1, Ber pglmn ,Max 26th: Ry.Kutisari Utara 48C Sby

Mndsk!Sekolah Baru Mbthkan Guru TK/PlayGroup MinSMA,Kreatif:Ngagel4 5028976

BTH PRT WANITA TDR DLM Gj 1.5jt/Bln 081554460605 Wiyung 5

Ingin Cpt Kerja?Ikut Plthn Sngkt Jd Guru TK Pondok Indah Wiyung 1 7665471

DCR Tkg Las+Dempul+Cat+Poles MobilPglm GjBsar BthCpt RyDkh KupangBrt145SBY

PeluangKarir DiDuniaPnddikan Pnmptn Trbts Daftarkan Ke BolaAir H/12 8962128

CR KRYWATI U/Toko Jilbab Di PTC Max 30Th, Pglmn Lmr:DTC LT.3/80 085733335545

Anda S.Kerja JadiGuru PG/TK MinSMA U/ Diddk&Lsg Dislrkan Batanghari6 5674130

LPG TK/PAUD BthCpt SMU SbgGuru Jl.Usman Sdr109Gresik 81918123/081357674667

LOWONGAN Staff Acconuting Min D3Kirim Lamaran Ke Waroeng Kencur Jl Raya Banjarsari km. 91 Probolinggo

CR finishing print + kurir Pria, Sim CJl.Siwalan kerto permai 2 8481193

Dbthkn Sgr penjhit Srbtn ADM&Opertr border bendul merisi Sel4/9 83762999

Dibutuhkan segera Tehnisi listrik lam.Langsung tanjung sari 44 B11 - Sby

DCR SOPIR&Tenaga Kirim Srabutan Laki Sim C/A Pglm Max30Th Klampis Aji 2/18

DCR MARKETING,SPG,Adm Gudang Sopir Sim B1 Lamaran ke:Cellini TP3 Lt4 No.17B

Cr ASISTEN APOTEKER(SMF,STRTTK,SIK) Jam bangan 108-C Apotek L.Rahmah 70677527

GRAND OPENING Prsh Multi Devisi Bth: 50Krywan/I Khusus Lulusan 2009-1012 Posisi:Gudang,Adm,Pengawas,CC,SPV,Stoc k Opname&Management Syarat:Min.SMU/ SMK Sdrjt,Max.28Thn Income 800-2Jt/Bln Lmr Ke:Jl.Ngagel Jaya Selatan 75,Sby Pukul:10.00-14.00 Plg Lambat 26 Sept’2012

BTH Tng Ptng Buku Opr Msin Bending Srbutan Datang:Jagir sidomukti3/26 Tmr

Dcr SOPIR PRIBADI Berpengalaman, 2540th.H:TOKO SRI REJEKI,Jl. Kranggan 57

DICARI Tekhnik Sipil & Arsitek Sdh Pengalaman Lmrn Ke:Jl.Kenjeran 459 Sby

Dcr Admin+Marketing Profesional : Jl.Raya Sidosermo Airdas D-67 UP:Pak.Dhie

Gratis100%diterima satpam+tnga klapa Sawit 089667978581 BungTomo 39sby

BTH Mekanik Truk TK,LAS,ADM,GDNG Gj UMR/Mkn/BBM Dtg Gub Jaya 7 No.27 SBY

MANDIRILAND BlkgDPRDBatu UM1-5Jt Bs Kdt 20th Bg 9.75SHM. Pam 80% thni tbts 9287600

Dijual RMH LT150 Full Bangunan 4KT 1KM Jl.Ikan Nus 2/19A 8155 67405

J.RMH LT168/84 AJB 4KT Keramik MblMsk Glanggang Pakisaji 125NG 03419051006

J.CPT RMH Negborhod Swjr 4Kt3KM 3Wstfl Bathup Airpns LT3:OlhRg&Jmrn Luas Full Kanopi&Bangunan Sgt Sjk Msk Rmh 625Jt Lht Lksi Turun Hrg 081334773455

Jl.RMH 5KT4KM Grs/Carport SHM LB225 LT252 Jl.Dewandaru A7 083 835 732181

Jl.RMH 6KT3KM Grs SHM LT300 LB250 Jl.Mangga 18 0821 420 51223

RMH GPA T47/54 Krgploso 145JtNg BngBaru PLN 1300 081932066720/03415300076

J.RMH d Ry Danau Kerinci III E5 D15 Sping BTN LT114 Bangunan Full 2821333

J RMH 127M FullBgn,Tkt,Isi Perum Kendalpayak Strategs 5180007/085258455567

THE PANORAMA RESIDENCE Lok.Dalam Kota, Dkt Kampus & MATOS Diskon 25Jt 0341 -7775030 / 08125224213 / 08564 6777786

KARANGPLOSO VIEW UM6Jtan (Bs BAPERTARUM,ASABRI JAMSOSTEK) AngsKPR 500RbnFLAT 0341-7363685/08563 566880/08125224213

JUAL RUMAH LT130 LB80 SHM Jl.Raya Dieng Atas 286 0341-7038922/ 081233933444

* GRIYA MULYOREJO * Rmh &Ruko Jl Poros Dkt Mall,Kampus Hrg 145Jt Kualitas Terjamin 9001233/ 081944887899

SULFAT SELATAN Regency Hunian Mewah Tengah Kota Tp45/101 2822939/ 7730925

Jl.Rmh Mungil Prum.Tidar Villa Krngwidoro, LT120M2 LB200M2H.0341-550134 TP

VARIOTekno BrGres Bln8 Pth BPKB Blm Klr,Bs ATs Nma pmbli TP Hg NG 868 2232

MOBIL DIJUAL

NISSAN

JUAL RMH LB9x18m2-LT1160m2 250Jt Dsn Mluwo Singosari 9186066/ 085736068828

RMH PERUM CITRA KEDAWUNG REGENCY Kav11 LT105 LB90 SHM 9177900/ 085654237534

BINAYA CIPTA PROPERTYJ.Rmh Jl.Urea (sulfat) TengahKota HrgTrjangkau 9177900

BINAYA CIPTARMH Taman Wijaya Kusuma Clustr TghKota DktKmps 9177900/ 7711163

RUMAH DIKONTRAKKAN OprKntrak MRH&CPT s/d2015 PNGINAPN PANGESTU GnKawi +Prabot lgkp. 0318667050

RMH Jl.Candi Badut Blimbing 2KT,1KM ,Carport,Bs.u/Usaha 8,5jt/Th 7717752

TEMPAT USAHA LAIN OPER KONTRAK LOUNDRY Lok Strategs Ada Karyawan BU 085746753584/0812 33204939

DISEWAKAN RUANG CAFE LT2 & Lahan Warung Di Areal TB QUDSI Jl.Gajayana Mlg Serius Hub: 085730012074

SIDOARJO RUMAH DIJUAL JUAL RMH PERUM Kahuripan Nirwana, 2KT, 1KM L:108m2 Hub:8054630/03170896114

RmhKost stgis hrgpasr900Jt Djl650Jt 16kt 7km LT344m2 LB105m 081519331669

GRAHA AZARIA Type 36/90 Free UM Khusus PNS Hub Jemi:085850695572/031837 86110

BU OprKrd Rmh Rnov8x15,5 s.huni Puri Teratai K15 Sidokerto Bdr 081330764701

RUMAH Cocok Untuk Usaha 7x36m Raya TulanganHarga:250jt Hub:031-28859779

TANAH Pinggir Jln Raya Pakis Tumpang LT.1600 SHM 400Rb/m2 Ng 081333277069

J.CPT R.Tp/Lt48/105 SHM Rnv P.Garden Skdno Sda 175Ng 77589084-081216162982

TANAH DIJUAL

2

2

Tanah Tidar Giri Palma 150m2 SHM 145JtNego 081 235 00 8789

KAV MRH MULAI 17JT DktKTR.TRPADU LT65, 102, 90,116 PETOK D JlPAV,Got 4442546

KRD TNH KAV6x19m(Jl2m) DiJl. Bajuri Pakisaji (Mk.Kec) DP5Jt.550Rbx36 8604822

J TNH KAV DktJlnRy DiKaranglo UM10Jt Angs 600Rbx36Bln 8800559/ 081334899879

DIJUAL CEPAT TP Tanah+Bangunan Lt:365m2 Lb:300m2 SHM.Jl Puntodewo No.6 Mlg 081.5555.6562/0341-552870

TNH KAV Dkt GOR Ken Arok Kota Malang 8.5x11m SHM 40Jt/Kav 0341 773 00 28

VILLA DIKONTRAKKAN SEWA VILLA 10kmr.k.Renang haal karaoke. 1jt/hr.Ry.NongkoJajar.081333937999

TANAH DICARI DICARI TANAH Sidoarjo / Krian 05-1Ha Hub:031-70990731/082142461313

GUDANG DISEWAKAN Gudang 24x15 R.kantor(3Km) di Gedangan Sidoarjo,Hub: 70375030

RUKO DIJUAL RUMAH MODEL RUKO 2Lt LB:210 LT:105 Strtgs BCF Sda (850jt) Hub:0812 323 6422

TOKO DIKONTRAKKAN OPR KONT TOKO/Stan.Raya Tmn Pinang 3x5 PLN Sdri Stgs Sisa 18bln 8jt 34364144

PASURUAN J Cpt Rmh Sgt2 Mwh,Mrh,Bngn Baru, uk 10X10 180jt,lok.Nyaman&Aman 0896 77859264

GRESIK JUAL Perum Pesona Bukit Tanjung Dyrj Grsik 45Jt Angs619rb Slm 8th 71390602

MOJOKERTO PURI ASRI T36 Um 4,3jt Siap Huni, 3Kamar; Mulai 80jtan Hub: 0321-390963

RUKO DIJUAL ** PASTI BISA CICIL ** 10Th Ruko Cantik Strategis LT/LB.100/180m2.Dapat Hadiah Gratis Mobil Avanza Baru Terbatas 1 Orang Pembeli Pertama Sisa 3Unit Hub: P.ENDI 0341-8104439/081231216160

TUBAN TNH JUALCepat 0,5HA ada Phonjati400btg km TubanSemarang Murah 081216475249

BATU

RMH BRU Minimalis Pjok T50/76 Ang. 1,3jt x6Th.Air.Lstrk,SHM,Fas.lgkp 2277000

Jl RMH LB100 LT120 SHM Jl.Dnau Surubec F4d6 081 813 0368 TP No SMS

Ruko 3Lantai 6x24 Jl.Muharto245 Tanpa Perantara 03413784430 / 085748555568

RMH+Perabot.PBI Blk L.1/28.Araya Mlng. Lt.160M,4KT,Full Renov 087859157345

J.RMH dkt Sekolah International,Jl.Ranakah LT.92 1KT SHM NG 5462008/553500

J.VILLA LT430m LB200m(Kawasan Villa Prigen) Harga 500jt Nego 0858 5500 9108

Ruko Tidar Sblm Jembatan 4x18 SHM Bs KPR 725Jt Nego 081 235 00 8789

DICARI Karyawati SMA Usia Max22th Hub:Toko Rejeki Jl.Gemblongan 63 Sby

CR Karyawati Ruko Delta Permai Ry Pnjng Jiwo IA/2 Lt2 03183606583 Richard

Dcr Kryw SMP Krj.Keras Jujur Rajin:Kalibutuh Tmr ll/14A Reni T083831415308

DCR P/W Bag Kolektor & Marketing Utk Koperasi Simpan Pinjam Min25th SMA Kend. Sdri Hub:Kapas Krampung 210A Sby

WNT JAGA SHOWROOM Mobil Bekas,Wnt Jaga Counter Ry Mastrip 37-B Kedurus Sby

DICARI ADMIN Laki max 25th D3/S1 & terapis Anak Autis L/P 30th SMA Kirim:Jl Yos Sudarso 1/14 Sda 081563114663

CARI TEKNISI AC & HELPER RktMnanggalHrpnP19 8721864

DCR Wnt Bag Penjualan SMK+Sopir+Kernet Lmr:Dr Wahidin SH 744B Gresik 3956822

BUTUH CLEANING SERVIS & Koordinator CS Pengalaman Hub:Jl.Gembili I/51 Sby (081938887878-77388878)

DCR Penjahit Halusan,Tkg Pola,Tkg Borci Krj DiTmpt,Srbtn 77108877 DKB 26/26

DCR Tkg Cuci Mobil/Salon Mobil/Ganti Oli DiutBisa Sopir Lam Ngagel Jaya 84

CV.SDK Bth Krywan/Ti Ttp U/Pss: ADM, Sek,Gdg,Recep,OB,MinSMA/K,TdkSdgKrja/ Kuliah,Single PglmnTdkDiutmkan Max27Th Lam Lgs:Jl.Margorejo Indh RukoJemurraya C20 Smpng PolsekWonocolo 81265495(Grts)

SOPIR Sim.B1 Max30th,Pglm DK/LK Lmr Lkp:Pergdg Margomulyo Permai K-25 Sby

DICARI SOPIR SIM A/B1,Salesman Elektro Lam Jl.Ngagel 143 ZA-ZB

BTH KRYWN/TI Lls SMP,Max25Th Lam: Nasi Goreng Top,WTC Lt1/706 Jl.Pemuda Sby

BTH Tkg Obras/Jahit Kaos 3820017/7028 9600;Lebak Jaya Tgh 2 Utara No.22 Sby

LADY ENGLISH TEACHERS Needed Soon CV+Photo Baratajaya XIX/9 Sby 5996765

Dbthkn Marketing & Telemarketing (Gp,Insentif,Bonus) Bank Asing Jl. Jaksa AgungSuprapto 41 pak Imam 0818886527

APOTIK Cr AA/Kary Laki Kirim Jl.A.Yani 71 Gedangan Sidoarjo 081231298490

DCR KRYWTI Cewek Serabutan Usia Bebas H:Karang Asem 14/72 70281717/ 70701692

Dcr Lulusan SMK Wnt Mampu Ketik Kom pt: LBB BCC Jl.Nginden Semolo 74 Lt2 SBY

DCR KARYWN Bisa Dorkas Srbtn 2030Th Hub: Wisma Permai Barat I/MM3 70758802

PRSH MAKANAN BTH Bnyk Krywn Produksi, Lgs Krj P/W J.Krj:15.00-21.00 Ruko Grand City Regency A8 JL.RktMdya 8796698

CR TUKANG Freis/Miling Matras Plastik Pglm Min2Th H:Lebak Timur VIIIA No.8

Karyawati SPG TOKO HP P.Marina Full Time Maks 28Th Lmrn WTC Lt.3 R-306 Sby

DIBUTUHKN SPA THERAPIS WNT Max 27th Pglm/Tdk. 78029199 Kencanasari Timur 19

DBTHKAN SOPIR Luar Kota Pglm,Max 30Th SMA/SMU Antr:Gembong 38C-D(Atom Megah)

CR ADMN Wnt S1 Ekonomi BsKomputer +SMU U/Kasir+Srabutan Max35Th H:Tidar 204

CARI P/W MUSLIM U/ Toko KacaMata Ba wa Lmrn Ke:Wiguna Timur III/18 Pkl.9-10

PRIA CINA Maks 27Th Unt Penjualan TK HP Marina WTC Lmrn WTC Lt.3 R-306 Sby

PEGAWAI SERABUTAN PUNYA Sim C yg jujur & rajin.Kertajaya117 hub. 0856550 00088

KRYW/Ti u/SPG Toko di PGS (Drh Dupak Sby)max35th+Kepala Toko(min S1)+ Admin (bs Kmpter).Lam:Krm ke jl.Jambi 41 sby

DCR ADMIN+Sopir SimB1 Bs Matic Pglm Gaji bsar Bth Cpt RyDukh KupangBrt145SBY

DICARI Mekanik Diesel Berpengalaman Lamaran Jl.Gresik 64 Sby

KURIR & OB Min.SMP,SIM C. Lam:Ruko Wisma Mukti A1/8,JL.AR.Hakim 14 5964800

Cr KRYWAN/TI max25th u/COUNTER Plz Marina,jjr ulet,rajin.ManyarRejo V/18Sby

SIDOARJO

BTH CPT PGW SlonBsPtng+Crmbth+Krting P/W Tngglis Mejoyo AA24 087855327734

HONDA TIGER’94,Velg Racing, Crom, Ready, N-kab, BU 9,85jt Nego 5150341/ 085649911582

DCR Peg Utk Laundry 08161352299/0317887531 Trosobo utama C/9 SDA

MOTOR DIJUAL

MUSTIKA MOKAS!!Mtr 5Jt-an Garansi 1th New Fit’05 (5.8) Khariesma’04 (5.9) Smash DB’05 (6.1) Kirana’04 (5.9) Shogun R125’05 (5.9) Crypton DB’98 (4.6) Happy Swing R Matic (4.9) Supra X125’05 (7.3) Fix X’06 (6.5) Mio CW’06 (7.5) 771 8827 / 28 44 041

dJL Ruko 2Lt Lok Jl.Raya /Strategis Hrg 400Jt Tggl 2Unit 0341 - 960 60 30

DCR PEGAWAI Wnt Utk Depot Gaji 750-900 rb/Bl LamLsg:Pucang Anom Timur No.8F

HIDAYAH MOTOR. Kredit DP 400Rb. FIT= 245x36; REVO 08=315x36;SUPRA X125= 366x36; Absolut 11=378x36 H: 866 9766

J Rmh Mwh S.Huni PrbtLkp 2LT 5KT 4KM AirPns TghKt PckYamin-Mlg 0813321 87180

Butuh 7 Orang Sopir Area Surabaya Syarat Sim A Pendidikan tidak diutamakan Datang Langsung Tes ke Jl.Platuk donomulyoXV No.2 Kenjeran Surabaya Telp 03191440679 / 082131132233

EAGLE:Avanz200rb Inov300rb Travel Mlg -Juanda Sby PP 60Rb 556600 / 3181199

J.TNH SHM L5745m 500Rb/m Ng Kel. Tnjungrejo Sukun 081233013309/0878 59000896

OPR KRDT RMH DpnPrmSwjjr4Km LT90 LB80. 170Jt DP70Jt Angs3Thx4Jt 081333522111

** BU RUMAH CANTIK ** Blimbing Indah LT/LB 200m2/2Lantai Murah Pasaran 1.3M Dijual 1.1M Bisa Cicil 10Th,Lbr Byr 2Th Sdh Menghasilkan Uang Bulanan Hub: P.Endi 0341-8104439/081231216160

SHOWROOM

DIJUAL CPT KARANGLO INDAH R-2 LB.125/ LT.173 SHM 375Jt H: 081.233.11.9595

BU RMH Djl Tp21 LT84 Full Bngn SHM 190Jt Nego 085 234 792259 Swjjr2 Mlg

MOBIL DISEWAKAN

RMH PJK 2Lt 2RT 4KM 4KT Carpot Grs Lmb LT255 LB400 BMW 1255JtNego 7072700

RMH BGS SiapHuni SHM Dkt Univ ABM, Psr,Sklhn Strgs LT180 LB110 088803322705

OPER KREDIT HAPPY Nexium 150cc Angs 472,500x10 DP6,5JtNego 081 85 33 867

RMH Klampok S.sari Strtgs SHM LT210 Full Bngnn 175JtNego 7771071 / 9663116

LOKA PRATAMABululwg T36/36/45 Sbsdi Bg 7,25% Ang700Rb Fxd15Th 805235/8160490

Dijual TRUCK Toyota DYNA th2003 Harga 125Jt Nego Bak Baru Pajak Baru KIR BR 03418690171 / 085 755 080878

SIGURA-GURA INSIDE T55/108 55/121 Bisa KPR 0341-942 6600

J.RMH SHM/155m Full Bngnan Jl.Ketindan 32Lwng 295JtNG 081 233 28579-496320

MOCHIN

Rmh Kta Kwsan Kmpus Mall Jl Candi Tidar Hrg Ga Nyampe170JTan Tggal Dikit CptDpt 7676456 / 7288774 / 081333810022

SENGKALING RESIDENCE TpJlRy Sengkaling T36 134Jt 081331238335/08775 9924773

RMH Jl.Klayatan III 3KT1KM Grs Cocok u/Kos L126m 800989 /081233333343050

Kost Exclsv/Guest House D’PARAGON Fslts Mewah Ala Apartmen Lok.IjenMulai 150rb/hr-1,5jt/Bl RSV:(0341)8-463-463 www.dparagon.com

SUZUKI BRAVO 94 HITAM (N-Kota) H: 0341-5431220

Tingk+Prabot Tirtasani Estate H13 LT/ LB 84/140 Full Kost 5KT2KM 0811367093

TRUCK

SHOGUN 125 N Merah 2005 Ori 6Jt NEGO 081 945 342 930

DIJUAL 2 UNIT RUKO 2 Lantai Jl.Kalpataru SHM 0341-9177900

SEWA RMH/VILA 3kmr Argopuro 47 waru & Ry.LedugTretes 500rb/hari. 081333937999

KANTOR DIKONTRAKKAN

SUZUKI

VILA Mrh340Jt T54/112m2 Minimls Fas: Kolam Renang Bs TakeOver 0878 59874810

KOST

VW VW KODOK 1600’61 AC,RT,V.R Vers.Scat Konds.Bgs,Antik,Jl Cpt BU 08885995345

HONDA SUPRA FIT 100% Baru, 11Jt Hitam Merah H: 211 9687 / 081.782.1117

J.2UNIT RMH T45 Gandeng Komp BDR Agung Tmr I No.17-19 MLG. 08123078098 (TP)

SURABAYA UTARA RUMAH DIJUAL

Honda VARIO CBS’11(NKota) Hitam An. Sdri Seperti Br KM Rendah 0341 779 7627

Kredit Honda Baru Revo500Rb Beat 800 Rb 5191333 (Tdk SMS) Lsg Kirim Cepat

VILLA DIKONTRAKKAN

J.RMH Tingkat Jl.Pogot Lama 56A Sby 7x11,5 PetokD 4Kt,PLN,PAM 031-71730446

TIMOR DOHC 2000 (DK) Istw 49JtC/Krd:RayaJantiBarat7 346089

dJL SUPRA FIT’06 Merah Putih (N) An.Sdri 5.5Jt Kndisi Bgus NG 0341-7757822

XTRAIL ‘2005 Hitam Plat W, MT XT 2,5 Siap Pakai 170Jt. Tropodo Asri B5 Sidoarjo 087894336611

SURABAYA SELATAN

THE QUEEN RES CashBack 1s/d3Jt Bbs Bea Realisasi Bng7,25% Angs500Rban H:34659268,71538744,71612920,703382 67,70508825

KJG LSX SOLAR 01(L) BanBaru Ring15 FullVar Silver SgtBgs Ors 105Jt 7036113

UANG MUKA Bisa di Angsur 7x, Bunga 7,25 Hanya di Golden Berry Regency Menganti. Hub : 88275171/72896676/728965 62/72726959

ADM-KEUANGAN

INNOVA E SILVER 2007 BENSIN

dJL KJG LSX Up97 PW/VR Hijau Orignl W (grsk) 90Net JyGrandE216 08123227689

STARLET SEG TLUX’96 Abu”Mtlk Kds Ist AC PW PS VR DVD/LCD 0857 556 40800

CARRY’97 Indonesia Jaya Silver Gold Cat Baru TP/VR Brg Bgs NG 0341 8622700

TERIMA KOS Terminal Bungurasih Kmr Mandi Dlm Parkir Mbl 450rb/Bln 70775544

TIMOR’97 DOHC Ors Pjk Pnjg Istmw 50Jt NgO 732 4543 / 085 815 170 968

CARTER MOBIL Murah Kijang (90) Mobil+ Sopir 200Rb,Nyaman&Sopan 081333522111

JUAL CPT TIMOR’97 Pjk+Ban Br Lavender Vr Jok Kulit Istw 5465065/08179654171

Jual Cepat Suzuki Carry 1000 Th 1987 (NKab) Hrga 21JT Nego 087 859 851122

TIMOR

10JT DAPAT All New Avanza/Veloz Ready Stock 0341-7558090/08123187171

COROLLA GL 85 (L) Merah AC Dgn Skali/TP/VR 29Jt 7700289

OMA INDAH KAPUK-Pandaan, Lonching Clstr Jasmin T30&36 Lok.Strg Trnsksi Sept Disk Khs; 031-5669555,08563052042,082 139396759

DCR ADMIN Bisa Kompt Wanita Min.SMA CV Ke Ngagel Rejo Kidul 129 Pk:11-16

AVANZA’08 N-kota Tgn1 Hitam Pjk Br, Sangat Istmwa&Trwat 7699758/08113 03360

TOYOTA G COROLLA 92 (N-Kab) Hijau Met Audio/ TV/ VR15 087860695010 / 9348689

GADANG REGENCY Blok P2 No 16 2KM L.111 MT 1GS Parkir Luas Hub: 08123034926

DCR APOTEKER WANITA.Lam:Menganti Karangan 66 Dpn Perum GSI Wiyung 70244466

BU 0811328271 / 087852730650

SURABAYA

KIJANG KOTAK 1985 (N) AC/TP/VR Istw 25JtC/Krd:Raya Janti Barat No.7 346089

RUMAH DIJUAL

AVANZA G 2011 Komplit Istw Skl 149JtCash/Krdt:Raya Janti Barat No.7 346089

UMC READY PickUp DP11Jt APV12Jt Splash 12Jt IndenErtiga 9568253/ 082141959999

KASIH REGENCY Krian kota UM: 10Jt Angs 1,2Jt Fas. Kolam Renang Club House Hub: 031- 7721 4279, 773 323 44, 775 440 94

SURABAYA BARAT

AVANZA 1.5 S 2009AkhHtm KM25Rb Asli Komplt IstSkl 148Jt:RyJantiBrt7 346089

AUTOPRO OMA GREEN LAND . . . . . . . . . . . 1X40 . . . . . .. .

*5JT DPTKN AVNZA, INOVA, Rush, Fortunr ,VNT, Yaris Bng0% 7702442 PinBB 219527D5

Dijual Cepat Yaris J’10 N Asli Tgn1 Pjk Br Brg Istw Hrg.Nego 081334211234

HUNIAN EXCLUSIVE DI PUSAT KOTA KRIANT.40 UM=4Jt Angs=1,7Jt. T.50 UM=9Jt Angs=2,1Jt Suparmo:031-7158 1310 – 0812 3053 8399(Ready Stock)

GREAT COROLLA’94 SEG Asli N Istimewa 0341 - 22 31 311 / 087 859 443312

SURABAYA SELATAN

J./KONT RUKO Lt.3 4KT 3KM {35Jt}/Th KendangSari Lbr 65 HdpTmr 081999950433

DP RINGAN!!Pajero Sport Outlander Mirage H:Rosyad 0341-3148135/081233772758

MAZDA616’73Nkt Hdp Birumet BdyKlg Mls1 3,5Jt+YmhNuvo04(L)Hdp Ist 5,5 7293254

CERRY’92 Ind.Jaya Varago Hijau Asli N Mlg Ist Klg TP VR 081 334 222 141 NG

SUZUKI CARRY STATION WAGON 1988 VR Istw Istw 29Jt:Raya Janti Barat7 346089

TOYOTA

SUZUKI

BALENO 2001 AT Plat (L) Biru Kondisi Bagus Irit 73JtNego 081.249.082.161

J.Toyota Corolla DX82 Istimewa Harga 28.5Jt 081 23106196 / 0856 555 97764

Opr Krdt Carry Ftr 150 Htm Mtlk 2010 KM14Rb Istw Krg 17Bl @3,4 08123583462 S.KARIMUN ESTILO’08 (L) Tgn1 Merah 87Jy Puri Cempaka Putih 2AS/69 7332812

Cpt BU X-Over SX4’08 Abu L Tgn1,Ors. ttl,147,5Jt/Ng:Jl.Kahuripan11D 7622789

JIMNY TYH84 4x4 AKTIF Hitam Steel Body Bahan (AG) 33Jt H: (0341)769 5554

KARIMUN SMOKE SILVER 2003 GX (N-Asli) Orsnil Cat H:Cidurian 12 03417744062

2

KARIMUN SILVER Th2003 Hub: 08123390466-03417015981 Malang Kota

(BISA TT)Carry Extra’88 N-Mlg Pajak Baru an.Sendiri VR/TP 81.000.69

OPEL

T120SS’95 STW 27Jt Nego Jl.Panjaitan 17/2Mlg 7807938 / 085755212255 Cepat

MIKROLET ASD CARRY’93 Siap Pakai 38jt Nego Bs.Tukar Tambah Hub:03413191384

COROLLA DX’82 AC/TP/Biru Intrior Orsnil PjkBru N-Kab(25Jt NG) 081335838787

TNG PRIA/WNT Aliyah,Pesantren Gji+ Bnus+ UMkn.PMutiara BT02 Sda 08123 004361

DCR SGERA BBRP BURUH WANITA Jl.Gubeng kertajaya 8c/59b:70905091

DCR KARYAWAN Depot(Laki2)Hub:Dapur Blora, Raya Prapen 9 Jam 2 Keatas 72511225

KAV TERBATASLs120 SHM Jl.Kembar Panderman Hill-SmpngJatimPark2 ±50m 7705885

TRETES

U/ STAFF NOTARIS SMA/Sdrjt B Mnkh Tdk Sdg Kuliah Jjr Tgg Jwb Intview Lgs 20/9/12 Pkl13-16 BwLamLkp:Jenggolo 55 Sda

DICARI PRIA Max 30Th SLTA Lamaran Langsung ke:Jl.Kramat Gantung 70 Sby

DIBTHKAN CAPSTER Laki/Perempuan Ber pglmn Hub:031-5660707 Jl.Cimanuk 3 Sby

DCR TEKNISI ACPglmnLam,CV Sarana Surya AC,RktLor7C/59 081515551017/ 77494817

DCR TNG Pengecekan Brg/Cheker Berpglm Tegas&Teliti 8672888 Ry Nanas MT-26

Pria/Wanita Max 25 Bisa Komputer min SMA CV+Lam Siwalan Kerto Timur 1/5A

CR TUKANG KAYU Mebel HPL (Halus) ;Simo Tambaan Sklh 63. 71080978

SOPIR SIM B1 CD Dobel Muat Serbuk Ky.Ds Perning Jetis Mjrto Bs Tdr Dlm Hub.BabatnPrtma 19 BB 49 081333355569

DCR OPRATOR&TEKNISIMSNPLASTIK,SOPIR SIM B2 Pglmn diTempatkn LrKota 7879600/ 91784544 Ry.Dungus KM.3.5 Sukodono

Dicari Segera Sales Roti&Tukang Kirim 0878 53544177 / 71731319.Kndangsari 3.10A

URGENT!! AA,Cleaning Service,House Kee ping,Perawat Lam:Ry Kandangan 23 Sby

LIHAT HAL 15


15

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012 DCR Ksir&Waiter U/Bilyard Max27 Min SMP”Breakshot”Jl.Kenjeran 432 3824151

PRT & Suster Tnp Potong Gaji Hub Ibu Riski 081233331979 PCE B-19

CR SOPIRMnSMP/B1 KuasaiMdnGng Mx35: PT.HORTI BIMA; Simp.Indstri Rnduagung -SGS

DCR PRIA SMK Sipil (Single) Pengalaman 2Th Punya Kendaraan Sendiri Hub:Jambangan Kebon Agung I/7 031-70018161

PRT & SUSTER TANPA POTONGAN GAJI IBU WATI. Jl Ketintang Baru 16 no 21 Sby. T;70044405-081331100355- 085730098057

SOPIR ANGKOT AG+Istri TakBeranak Dpt Rumah+500Rb Asuh BimbelAnk:Kedawung 12

DBTHKN DRIVER B1, Forklif Terapis, Pnglman. CV Ke: Jemursari 205/B2 8432000

KARYAWAN PABRIK/Kebun Sawit PT.SSS Kaltim Berangkat 26 Sept’12 Gratis Penghasilan 3Jutaan Hub:Jl.Gunungsari 18 Sby Hp:082330834133/085645939870

Dcr BabySiter&PRT17-40th Gj9002jt Klnel Sgiono17Wru 8547447/ 081233260767

DCR DESIGN GRAFIS Corel+Psd - FO Telemarketing. Jl.Salatiga 3. T: 7616206

DICARI MARKETING Restoran Yg Bisa Kom puter Lamrn Lsg:Raya Gubeng No.37 Sby

DICARI SPG Wanita CP Fries C4 Kalimas Ngagel Hub:031-81822379

DCR Tukang Cuci Mobil Skitar Kupang Jaya Lam+Intrvw Ke Raya Kupang Jaya 55

DICARI ADM Accounting Min.D3 Accounting Kirim:Puri Sentra Raya 2/43 C’Land

CR SOPIR Mbl Box Bs Matic Dom Kd.Doro Pny BPKBmtr;S.Diego M12. 08121613288

BTH ADM Dokumen Wnt MinD3/FreshGra duate BsMs.Office;PrapatKurungSeltn5 Sby

CR PELAKSANA PROYEK LuarPulau STM/D3 Sipil Pglman,Smgk Brt S82 082140055239

BTH WNT Min SLTA U/Customer ServiS & P/W SMSR Grafs;Kupang Panjaan5/50 Sby

DCR BEUTICIAN Wnt Bs Body Massage Max. 35Th Lam:Jl.Manyar No.53 031-5992273

DCR CEPAT!! AA Wnt,Pglm,Llsn SMF U/Apo tik, Mayjend Sungkono 91D Sby 77388422

DCR THERAPIS Laki2 DiUtmakan Bisa Shiatzu Max.30Th Jl.Manyar N0.53 5992273

DCR SGR Tng ADMINISTRASI P/W Max35Th MinSMA Lam Jl.Waspada 68 Sby Jam Krj

CR TNG KERJA Laki2 Srbtn U/Gudang MinSMP BlmMenikah Lam:KarangEmpatTmrI/1A

RAGAM LOWONGAN

dBTHkn Tenaga Serabutan MinSD Max30th Bs Pk Spd Motor 0341 - 66 66 756

PERSH EXPEDISI Bth Sopir B1 Umum Jln. Berbek Industri I/44 8473053-81279937

DICARI PENJAHIT/Tukang Sablon/Srabutan Utk Konveksi Tas 5039753 M.Smbng 97

DICARI Karywti max.25Th SMA/Sdrjt Gaji+ Komisi Lam.Krm ke PO.BOX3434 ML65101

dCR Ass.Laundry Wnt MinSMA/SMK Dom. Mlg Krm Lam Jl.Coklat 5 492 214

DICARI SEGERA Manager Marketing S1,Accounting S1;Kasir Malam & Manager Operasional Malam,Untuk Cafe Dangdut Lam Lsg RASA SAYANG Jl.Diponegoro 219 Sby

KYWT Salon BsFacial,CR&Spa.HokkySalon ,Griya Kebraon Utr AN-24(dpn Primagama)

Dcr KAPSTER Salon Bs.Potong Pglmn tdk Diutmkn,Sigura2 B3/10 081334282022

DCR KOKI STEAK/Masakan Eropa/Brbeque Pglm H:Sistiono 082131134965 Ayani240

Kesempatan Jadi Guru PG/TK,Min.SMU,ada Diklat,Pandanwangi Kav2 087854632173

DCR TNG2 Pria/Wnt ±25th Lls SLTP Hub Lgs:Toko Sabora Jl Ry Banyu Urip 388

Dbth Krywan STM Elektro Pnglmn min.2Th Domisili di Mlg.Lam.Jl.S.Supriadi25

DCR Pria/Wnt Tenaga Serabutan Max.35t h 5316322/081553512828 Ps.Genteng 65

**BTH ADMINISTRASI Max49Th Jl.Sunandar 45B.SMS Ibu Lenni 0857 81227267 (HRD)

DICARI KARYAWATI Ticketing Travel Agent SMA/SMK Pariwisata, Bisa Komputer, Inggris & Mandarin. Kirim Data & Foto 4x6 Ke: PO BOX 6245 SBGB 60281

“““DCR CPT Tng P/W 18-30Th”““ 1) Selector 2) Mekanik Injection Lmr Ke Jl.Kedung Cowek 120 77680151

DIBUTHKAN SOPIR B1&Sopir Pribadi SIM A bs Matic,Disiplin Pglmn,Min SMA,max 35th.Krm ke:Permata Juanda C-12 Sda

BRITISH School Bth Guru Inggris Pglm krm Raya Menganti wiyung 93 7665131

CR KRYWN TOKO L/W 18-25Th Srt Lam PGS Lt 2 G 11 No.15(Dpn Psr Turi)Jam.13-15

CR PJHIT KrahHem,Hlsan,Msn Juki,Cln Pnjg, tkg(Hem,MsnLbangKncing)Jemursari 31

KYWTI u/Stan NASI UDUK MayjenSungkno Fc.Ciputraworld Lmr Stan tsb 71110383

BTH BBRP TNG Bongkar/Muat Pasir u/wil Sby. R6.Taman 98 71173659/ 081332 619889

CR LLS-SMK wnt utk outlet makanan bw lam MayJen Sungkono 129 081554445530

DCR T.CUCI MBL MEKANIK+PMBANTU t.cat las Dodok.Tempurejo65 71719494/ 3893190

CR PNJHIT Mdes lls-Smk Mkn/TdrDlm dr dsa Ry.ktpang suko no.78 SDA 77319952

Dcr Teknisi/Operator Msn packingHorizontal Lam Jl. Jenggolo 62 Sidoarjo

DCR PENJAHIT&PEMOTONG baju senam yg berpengalaman hub.087851163581 wiyung7

CARI SOPIR Dtang Langsung Dukuh KupangXIV No.28 Iklan Berlaku Slamanya

15TKG BGN,Plafon,Duco,Las Gj.55-60& Srbtn 45-50 Smbisri 2/30 083831174999

DCR OPR WARNET Bisa Komputer KirimLam Ke Ry.Baratajaya No.9 T.70166088

Dcr Pnjht konfeksi kemeja Pria Berpglmn 5024293 Ngagel Jaya Tgh 8/12

Dcr.Cpt Kapster Wnt u.Salon Pglmn/Tdk La Push Salon Jl.Siwalan Kerto Sel IV/32 Sby, 081- 330494914/ 031-31377399

BUTUH KARYAWATI Single u/minimarket Lamaran Ke: Jl Ngaglik 32B Toko Citra

DCR PEGAWAI Toko Bangunan,Punya SIM A+C,max.30th, Hub:Gayungsari Barat 95

DICARI SOPIR B1 UMUM Hub:Jl.Tropodo I/322 Waru

CPT 1)Pgw jagaStand accHP diPTC Sby Brt 2)Pgw toko diLaguna: 33482166.No SMS

DCR SOPIR B1&Kernet Sgr LamKe:Sentral Galaxi Jl.Menganti Babatan 9 7534699

DCR WNT/PRIA Jahit+Serabutan,Lam: Rungkut Asri Timur 6/20 70054717

Dcr Wnt admin/akuntansi bs kompt min SMA Lam Jl.Margorejo Tangsi IV no.29

DIBUTUHKAN Karyawan/Ti u/Staf Kantor H:Bu Eva 081216238066 Adityawarman 55

BTH CPT ADM,Kolektor,OB L/P Max30th Jl.Simokalangan 218K Sby

PRIA Bag.Kebersihan diPertenakan Anjing Makan Tidur Dalam Gaji.900Rb Max25Th Lam Darmo Park 1/2C/8 5677548

DCR SOPIR Srabutan Punya Sim.A/B1 Lmr ke Pertokoan Mutiara Dupak 65/C-5 Sby

DCR ADM Wnt S1,Sopir B1,Srbtn Pria ,Pengawas Proyek Lmr Menur Pumpungan 84

DICARI Karyawati Max25th Lamaran Langsung Phoenix Cell WTC Lt.4 Ruang 468

DCR SOPIR Srbtn Sim.A&Tng Srbtn Pria u/ ExpLaut Max30th Serius Gatotan 42-A

DIBUTUHKN SALES,Sopir,Kuli yg Giat Kerja Secepatnya krm ke:Raya Pandugo 198B

DBTHKN Waiter/Waitress 19-25Th Penamplan Rapi&Menarik Lam ke:Tujungan 78 Sby

DBTHKN TKG Las KonstruksiGudang; Klampis Aji Tgh I/11 77584351/0812313 38835

DCR SOPIR SIM A/Admin/Serabutan Max 35Th Lmr:Medokan Asri Tengah IIQ/23,Sby

DIBUTUHKAN T.SIPIL S1/D3 U/Pelaksana, Survoyer Lam:Jl.Kendangsari 95 Sby

DCR LAKI2 Serabutan,Jujur 21-35Th Min. SLTP Jl.Genteng Besar No.65 5314229

DICARI DRIVER Bisa Matic,ADM Pembukuan Lamaran:Jl.Kendangsari No.95 Sby

DCR SEGERA Penjahit Borongan(MesinOve rdek)Dukuh Pakis Sby Hub:031-78088099

DICARI SOPIR Kerja Serabutan Usia ±2530Th Cepat Hub:Jl.Dupak Rukun 30-32

DBTHKAN STAYLIS U/SALON ANDRE & BRO Jl.Sidodadi 4/14 Sby 085736262677

BTH PRIA Serabutan,Brminat Krm/Dtg: Galaxy Bumi Permai M3/12-JL:A.Rhmn Hakim

BUTUH CEPAT Bag.Plamir/Dempul & Las Max.40Th Krm Lsg Jl.Kalianak 75 Blok B-8 Sby Jam Kerja Lgs Test

BTH TKG Salon Mobil Dan Cuci Mobil 03178106981 JL.Bogangin Baru J/25 Sby

CR SOPIR Mbl Box BsMatic. PnyBPKBmtr. San Diego M12,PkwCity,Laguna 081216 13288

CR 3 Krywti u/Toko+Rmh Tngga,Mkn+ Tidur Dlm. Raya Menganti 48 Sby 088805127932 CR MARKETING Proyek Min. STM Pemb Jl.Tidar 308 Ruko Tidar Mas/B-1 5438698

BTH SOPIR LuarKota B1,A Max25.ParkRoyal Regency P2/16 Sda 03188173092 NoSms

DCR Bbrp PENJAHIT Hem & TUKANG PO TONG. Bisa Tidur Dlm 03191942770, Rgkt9

DCR KAPSTER Srabutan Bs TdrDlm.Rungkut Mejoyo Utr I/Ai-10(Ubaya), 91628046

BTH KRYWN u/Salon Cuci Mobil & ADMIN Lam Lsg Ry Kupang Jaya 110 7318189

BTH TENAGA Krywn Salon Mobil & Serabutan; Ry Rungkut Menanggal 25B 72055024

DCR KARYAWAN / WATI u/Cuci Mobil Lsg;RY St JJ-7 70070187

BTH WAITER/Tehnisi Pndngn Coldstrge, Dtmpkn L.Pulau H:Raden Patah Serujo Gg Gajah 34 Pucanganom Sda 081357333112

DCR APOTEKER Wakasarpras Guru Agama Kristen Utk SMK Jl.Raya Ngagel 89 Sby

DCR PEMBANTU LAS Max30Th Diut Luar Sby Ada Mess Jl.Krukah Tmr 23 5041577

DCR WNT Utk Adm+Tele.M (Opt,Telp) Fas GP+Kmsi+Bonus,SMA 20-37Th. Walk In Interview Sabtu JlRaya Rungkut Kidul 39

DCR MANAGER Pglmn,Mengatur Pabrik Pengecoran Besi Baja Diutmkan DiRoll Gilingan Gula Jl.Sikatan 25-27 0811300722

DCR SGR 50 Krywn/Ti Max 30Th GP+Kms +Bns Lam:Gubeng Kertajaya 7B/15A Sby

DCR Wnt Pglmn Jualan Brg Bisa Stok BarngMin SMU PGS Lt.1/A5-3 H:77111808

DCR Wnt U/Warung Tdr Dlm Bisa Masak,Jujur,Rajin Gj;800,Max30th Lmr Hub: Royal Plaza AB2-9 T;082131032767

TIKETING WNT Max25th SLTA Dri L.kotaSby MknTdrDlm Hub:PETRA TOUR Jl.Letjen Sutoyo 56 Waru Waru/Bungurasih61256

STAF KK-BCA,D3. Manyar Tirtomyo No. 59 Up:Bu Yuli 085755757652-081330333593

CARI Pegawai Laki-Laki Serabutn Sby SelatanInfo SMS:08993696659 Jl.Spj 1

BTH Tng P/W UntukSalon & Reflexi Siwa lankerto 161 H:70815509-08195101606

DICARI Tkg Potong KainKatun U/Baby Harian 70381811-7028814 Kupg Indah 2

DCR SOPIR SIM B1 Hub:Raya Rungkut Menanggal No.12,Sby

BTH CPTLlsn SMK/TataBusana U/Pabrik Kaos Nga-Was5/23 71179910/0878531 90288

Dibthkan sopir Sim B Umum Lmr Dtg Langsung ke PT.DUTA LINTAS NUSA Jl.Raya Gempol Appolo 082139077879

BTH ASISTEN APOTEKER Wanita Lls SMF U/ Apotik Lmr:Jl.Kebalen Timur 10,Sby

BTH SOPIR & Pria Srabutan,Admin,Sales Hub: 031-3545179/70512170 K.Jepun55A

DCR TNG Serabutan Kirim LPG,PRT usia max35:Brigjen Katamso 229 03170123451

CR Srbtan Prdksi,Srbtan BsSetir Mbl;Wsm PermaiBrt DD7(BlkgGlxi)087854776199

CR Srabutan Pria Angkat Brg.Mtr Sndr. San Diego M12.PkwCty.Laguna 08121613288

DICARIPenjahitWanitaSerabutan,Lamaran Kirim Ke:Jl.Cisadane No.34,Sby

Bth Pengajar Min SMA Wnt 25th Sklah Mndri ,Tumapel 84 Gdngan SDA 8012384

PRT Pria&Wnt Max 27Thn,Rajin Cekatan 085731925272 Tdr Dlm, Rgkt Mapan”DC10

DISTRIBUTOR FARMASI Bth Sales SPV, Sales, MinSMU,Pglm Min1Th diBidangny, Max 35Th, Income Mnrk 081376624965 Dpgro 162

DCR S1 TEKNIK INDUSTRI Wanita,S1 Teknik Kimia Wanita,Kerja PartTime P/W MinSLTA,Krm:Jl.Kendangsari GgIII/22B,Sby

DCR KARYAWAN Pria Utk Jualan Minuman Keliling Lmr Dikirim Ke:Rungkut Harapan L51,Sby 031-83639996/087856385399

DCR OB Min.24Th Rajin&Cekatan LmrKrm: HR.Muhammad Ruko Golden Palace E6,Sby

DICARI SOPIR Untuk Rumah Tangga Hub: RI II/51 08123273169 / 081231479388

DCR Terapis SPA Diut Pemula Lmr Amaris SPA;Ruko Nirwana Reg RK-77 8711739

DICARI Tukang Bubut Berpglm & Beberapa Salesman Lmr Lebak Timur 10/11 Sby

DCR Tkg Pres Plastik Berpglmn Gaji+ Bonus 70975323 Kertajaya Ind Tmr XI.23

SPR Pglm Hafal Jln DiSby H:Apt Melinda Manyar Kertoarjo 2/3 Jam07.30-09.00

DCR TENAGA SERABUTAN Bag.TEknik Min SMK Krm Jl.Tenggilis Timur VII No.44

DICARI TUKANG FIBER&SOPIR Gaji Tinggi H: 03136000587/60345425 Gedung BII Lt.7 Ruang 709,Jl.Pemuda No.60-70 Sby

BTH SGR Sopir Pria Maks 39Th Pny Sim. A,B Lmrn Lgkp ke:Jl.Margomulyo 20 Sby

CR SOPIR Pnglmn Sim B1 25-30Th Ngagel Tama Utara 3/6 71777988/ 085733668887

DCR ASISTEN APOTEKER Dtg Lgsg ke Apt Lgkp Jl.Raya Tebel 13 Gedangan 8911065

DCR KRYWTI Masak diKantin Mx30th lamKe: Lenmarc Letjen Sutoyo 9 081938056968

DCR SPG Depstore,Max25th,Min 165cm Ditmptkan di Mayjen Sungkono 08175114554

DCR KRYWATI u/ Toko/Depot Max30th Lam ke: Darmo Permai Timur XIV/37 91549037

CARI TukangBubut/Matras/Wakul Waskom Gj Mnrk 72144009 Jl.Boboh99 I/4 Gresik

SUAMI Istri TidurDlm Kerja Air Isi Ulang 031-70392449 Anjasmoro 29 Tropodo

DCR:TENAGA Srabutan, SALES u/Konfeksi JL:Demak 171H Sby 08995950134 No SMS

BTH SURVEYOR,Mandor,ADM,Drafter,Des ign/Arsitek.Lmr Rya Darmo Baru Barat 18

DCR KARYAWATI SMEA Sdrjt Bisa Excel Lam&Transkip Nilai Ke:Manyar Rejo 8/28

DIBTHKN PEMBANTU Teknisi AC Lmrn: JL.Wilis J/34 Kepuh Permai Tropodo Juanda

DCR ADMIN,Sopir SimB1/B2,Helper, Gudng ,Brpglm Dom Sktr GERSIK Lam:PD.Terang Abadi,Pergud Mutiara Tambak Langon A1

DCR SGR KASIR Wnt(SMA)/SMK & Ast.Aptk Wnt(SMF) Hub:Raya Mulyosari PB17/140

DCR STAFF ADMIN&Markting Max SMA- Brigjen Katamso 120(Dpn PT Hanil) 8538161

DCR SGR WAITRES(Wnt) SMU/SMK, Menarik & BAKER SMK Pglm Min1th Lam:Zang randi Grande,Sutos Lt1 JL:Hayam Wuruk 6 Sby

DCR Bag Penagihan Wnt Min.SMA SIM-C Tau Jl.Sby Villa Bukit Mas Blk M No.1

DCR SGR Mrktg Bs Komp Supel+Sopir SimB1 Pglm Luar Kota; Dharmawangsa 86 Sby

DcrTukangVariasi&tkgCUCI/SALONmbl.Min Sma/pglm.Ry Jemursari 1a 0816200099

Dcr Adm/Saleskonter Wnt,TampilnCantik Min Sma.Max28.Ry Jemursari1a 0816200099

TOKO KACA CR Tkg Potong kACA& Sopir yg pngalaman dikaca 71345691 klmps16

CR KOKI MsknIndonsia&Cina.Waitris,mrktg 088 805003299-40359547 Ry Tropodo62

DCR SPG Di Royal Plza,Max26th,Jujur.Lam: Lt 1 Blok H5 No 9-10/ 081235430009

KERJA SAMPINGAN Nempel Tali Teh Upah 70rb/200Tali+UangBulanan.PT.HDNJl.Bubutan 22G Sms.Ibu ROSA 089630485277

DCR Sgr Apoteker pnya STRA lmr Apotek Pagesangan 2/20 Bayu 083849474340

DCR STM MSN Lam Ke:PT.LOGAM JAYA ,Jl.Ry.Kedung Asem No.7 Rungkut Sby 8706591

BTH Admin,Bisa Komputer Muslim, Min.23ThLamaran: Jl.Sidorame 35

DCR KAPSTER Wnt U/ Salon Bisa TidurDlm H:031-3767815 Bulaksari 28 Sby

DCR DesainerGrafis&3D U/ Logo Maskot Packaging 03170615356 Baratajaya18/37

DCR TUKANG LAS U/ Besi,Hollow& Glvalum Dtg Lsg Baratajaya 18/37 0856 3232877

DCR SOPIR Serabutan SIM.B1 Punya SKCK Max40Th Lmr Lkp Jl.Kenjeran 90 Sby

DICARI ADM WNT PENGALAMAN Min SMA/D3 Hub: Kapas Madya 2/6 Sby

DCR GURU TK Lls S1 Paud PGLM Lmr Via Pos Kutisari Selatan 134 Sby TK Dewi

KOKI PNGALAMAN+PMBANTU Pria Srius 0813 31529558 / 03170979228 Segera.B Swh 5/25

CARI KERJA AKU SOPIR Bujang60Th Kristen,MakanTdr Dlm. PajeroAlpadFortuner,Mercy,LandCruis er Sabar Jujur Eddy/Fuk081216899687

Perusahaan Karoseri Butuh: 1.STM Mesin; 2.S1 Mesin; 3.DRIVER max.30th sim A; 4.ACCOUNTING lamaran ke PT.Garis Harmoni,Raya Domas 49A Menganti-Gresik

BABY SITTER **PRT&BABY SITTER** Dcr TiapHari D/ L Pulau-MasukGratis! H:Surya Asri I C4.01 083857487461+082140054900-Sidoarjo

CR TENTOR Bs Acad,3dsmax,illustrator,Sa p2000,dll Gub.Krtjaya 6/5B 92434102

BTH OPRATOR kebab/burger Muslim SLTPSLTA jujur.Ketintang187. 085228086247

ADMINT DIST KOSMETIK SCHONEPRO. W/Sdkt mandarin,Kembang Jepun27 0313551440

MELAMAR HARI INI . . . . . . . . . . . . . ..1X25 . . . . . . . .\

BELAJAR SAMBIL BEKERJA . . . . . . . . . . . . .1X25 .. .....

SIDOARJO RAGAM LOWONGAN

SALESMAN . . . . . . . . .. . . . . . . ......

.. . . . .1X25

GUNA ADI GRAHA . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . ..

LOW.PT RESIK CEMERLANG . . . . . . . . . . . . . . . . 1X25

GRATIS DICARI TKW . . . . . .. . . . . . . .1X25 .. .....

LOW SOPIR . . . . . . . . . . . . . . ..... .

. . . . .1X25

RAGAM LOWONGAN

PERUSAHAAN BESAR BTH CPT IBU YULIA . . . . . . .1X25 . . . . . . .

DCR CEPAT MARKETING . . . . . . . . . . . . . .1X25 .. .....

CEPAT KERJA . . . .. . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . .. . .

MULTI MEDIA SHOP . . . . . . . . . . . . . . 1X25 ... ......

BUTUH MENDESAK BU DILA . . . . . . . . . . .1X25 . . . . . . . .

DICARI 35 ORANG BAYU . . . . . . . . . . . . .1X25 ... ....

PT HADENA MITRA . . . . . . . . . . . . . . .1X25 .. .....

PT HADENA INDONESIA . . . . . . . . . . . . .1X25 ........

.

DIBUTUHKAN SEGERA DRIVE . . . . . . . . . . .1X25 . . . . . . .

PRODUCT TEPUNG . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 ... ....

PT SUMBER INDO . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 .. .....

SAKURA . . . . . . . . . . .. .. . . . . .. .. ....

. . .1X25 .

IAS SALON &WEDDING ORGANIZER . . . . . . . . . .1X25 . . . . . . .

LOW UP AFID . . . . . . . . . .. . . . . . .1X25 . . . ....

DIBUTUHKAN INTERVIEW . . . . . . . . . . . .1X25 ..... ...

FHS . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . ....

LANGSUNG KERJA BU MINA . . . . . . . . . . . .1X25 .. ......

LOW UP LENI . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . ......

LOW MARKETING PROPERTY . . .. . . . . . . . . . . . . . 1X25

DICARI SALES COUNTER . . . . . . . . . . . ..1X25 . . . . . . ..

PT HADENA IBU KENDEDES . . . . . . . . . . . .1X25 ... ....

TEKNISI KOMPUTER . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . ......

PT HADENA ALI BARIK . . .. . . . . . . . . . .1X25 .. .....

LOW DEGONG SEAFOOD. . . . . . . . . . . . . .1x25. .........

LOW.BUTUH MENDESAK IBU MAYA . . . . . . . . . . . . 1X25

LOW CV BILURINDO TAMA . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . .. . . . .

BUTUH CEPAT IBU NIMAE . . . . . . . . . .. . .1X25 ... .....

PT.MAHAWANGSA . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . ......

LOW.HADENA INDONESIA . . . . . . . . . .. . . . . .. . .. 1X25

TKI MANDIRI . . . . . . . . . . . . . . . . .. .. 1X25 ..... .

PT.ELPO . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . ....

.

DCR SGR WAITRES . . . . . . . . . . .. . . . . .1X25 . ......

INTERVIEW LSG KERJA BP ALFIAN . . . . . . . .. 1X25 . . . . . . .

PRT & SUSTER . . . . . . . . . . . . . . . .. . 1X25 . . . .. . . .

KARYAWAN/TI / . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . ......

BABY SITTER . . . .1X25

LOW,BABY SITTER . . . . . . . . . . . 1X25

........

LOW BANGUN INDAH GRAHA. . . . . . . . . .1x25. ...........

TAXI ORENZ . . . . . . . . . . .. ....

. . . . . . . .. 1X25

SUBU . . . . . . . . . .. . .. . .. . . .. ....

LOW MANDALA MULTIFINANCE. . . . . . . . .1x25. . . . . . . . . . . .

WIDIO . . . . . . . . . . . . . . . . ......

. . . . .. .1X25

PRIVATE . . . . . . . . . . . . . .......

. . . . . . .1X25

DCR KRY SMA/Ibu RT/Pensiunan, Zainal Arifin51 MLG,Hub:Bu Heri 081334405858

Bth Guru TK Max25th Pglmn Tdk Utama Min.SMA Jl.D.Maninjau 124 Mlg

SIDOARJO

CR Baker, Koki, Waitres,Delivery, Kasir Hubungi Simp. Borobudur 32 Mlg

RAGAM LOWONGAN DCR TUTOR Fis,Kim,Bio,Mat,Bin Dmsl Krian Trosobo&Sktr 087752954787/83757668

Dcr P/W Lulusan SMA Sdrjt Jujur dan Berpenampilan Rapi Serta Berperilaku baik. Syarat:KK,KTP,SKCK,Foto Lamaran Kirim Ke Jl.Simpang Dieng No.23 Mlg

MALANG

CR LK2 MinSLTA 20-24th Jujur Ulet Tegas u/Salon Mobil Lam Let Sutoyo8A Mlg

CR Tk.Campur Wrn Cat/Painter Bsa Cat u/Body Repair Lam:Jl.Panji Suroso8Mlg

CR Driver Phm Jln Mlg-Sby Lam Krm Ke Kalimantan 36 Tirtajaya Travel

dCR Checker Gudang, SAles, Sopir Pria Max35th PEngalaman Pend. MinSMA Krm Lam KE SP Sudarmo 45E Malang

Tkg-Bubut Berpnglmn buat Matras ke Jl.Ry Ngijo Bengkel Budi Jaya 704 44 43

Oprtr u/Cuci & Salon Spd Motor Laki Max30Th Jl.S.Hatta Ruko SBC A8-Kav B

dCR Karyawan Toko Bisa Mengemudi Sim A/B1 Max35th Jl.Sersan Harun 16 Mlg

dBTH SGR Terapis Domestik Luar Negeri Kpl Pesiar Min19-25th Lam BBSPA Jl.Magnesium 7 Plg Lmbt 2Minggu

GRATION MARKETING Bth Cpt 20 Staf Promo Brosur Usia Max28th Min SMA Jl.MT Haryono Ruko Istana Dinoyo D5 Mlg (Sberang Mc D Watugong) 55 2048

Dbtuhkan MONTIR Motor utk Bengkel Jl.A.Yani 77 Hub:03415333077.Bp.Ujang

DCR KASIR-Krywan/ti SMA/Sdrjt-Serbtn Srius.Lam Lgk+Foto.YuliusUsman 9C MLG

CR KEPALA MANDOR Pondasi Sutet (Tower PLN) Yang Brpengalaman Sj H:Araya P7 No.E Malang HP 085 815 121 233

MALANG

Sopir SimB1 Pengalaman Lam Lgs:Bandulan Brt 11 Mlg(Pandan Landung)dpn EMBA

DCR SGR KOKI&Bartender Max30Th Bs Buat Menu.Ulet, Pglmn+CleaningService SD/SMP Max 25Th,Rajin.SOECORN Pujasera & Cafe. SoekarnoHatta DR19 081333750051 MLG

TEKNISI MESIN . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . . . ..

RAGAM LOWONGAN

CV Setya Kiki Penyalur BabySitter&PRT 031 72098663/ 081332618604 wtgolong10

ANDA BTH SUSTER PASIEN&PRT H: Fajar Mandiri Manyar Sambongan 44C 087853158196

BUTUH CEPAT IBU ANGGUN . . . . . . . . . . .1X25 ... .....

PT.TGP BthSATPAM 20-30th+Ijzh Asli GriyaBayangkara F-2/05 MsKulon SkdnoSDA

SURABAYA

DCR GURU TK Islam Pglmn Lamr Ke:Taman Raden Intan 705 Arjsari 081805072251

DBTHKAN SEGERA KARYAWATI ADM depot, SMA sderajat.Lam:Klampis Ngasem 58B sby

MARKETING-SALES

BUTUH MENDESAK BU ANITA . . . . . . . . . . .1X25 . . . . . . ..

CR Bbrp Kapster&Hairstylis PEngalaman Salon Glow D.Kerinci G6 03417035262

CPT Opr.Msn Ofset Pglmn Msn Komori& SPG MinSMK Krm Lmrn Jl.Panjaitan Dlm32

KASIR Jjr,Tekun.Ulet,B’pglmn diutmkn Bs Corel/Ptshop 0341326364 / BS Riadi68

dCR KURIR,ADMIN,Driver Lam Kirim Ke SP Sudarmo No. 20 Mlg

PROD PLSTIK MDL150RB hsl±3JT+SKOLAH WR USAHA. Ry.Pakisaji13 mlg:0341-9913538

BTH MKT COUNTERLaki2 SMU Max23, Gji Ttp BnsKms IntvLsg:Konter ROLUX.MOG LT1 Jl.Kawi24 MLG 081216904218 SriusTdkSMS

DCR PEG TOKO Cew 30org BsKompt Max 28,Min.SMA:Aneka:Jl.ArifMargono 38 Kasin

CR 3KAPSTER,TERAPIS Wnt u/Dddik Tdr Dlm SAFIRA SALON&SPA C.BjgRatu3 7355500

DCR MOTORIS SMA,Jjr,Ulet PnyMotor&SIM C:Perum Bunul Asri Jl.Ters.Tariku B5

DA CELLBut Krywn/i SMA/K Pglm,BsKomp, FlTime Dom.MLG&Kpanjen:Jl.Borobudur12A

BTH WNT u/resto diMALAYSIA Gaji 25Jt. Jl.Pisang 1001 MLG. 087756848180 Grts

CR Kryw/i Bs Masak MinSMP Max30th Hub DEPOT MIE 51 Jl.S.Parman 51C 6378882

dCR SGR PRT Untuk Di Jkt usia Max40th 081282244987 River Side D340

dCR Karywn Laki/Pr Bag Masak/Waitres MinSLTA Lam Ke Jl.Suhat 76A 733 5026

dCR Adm Keu/Acc S1 Peng Max35th Doms Mlg Srius H:Jl.Bantaran 20 732 3588

WR BTOK MBTHKN Kasir/Waiter L/P H:0341-653 2223

ADM +KOKIPria,SMK TOPS Chicken Ry Purwosari -Pandaan 03435757571/ 08123213722

BTH TK TAIWAN&KOREA Pbrk/PrkanaLkl & ABK; TrWjyKsmaAts22 414432 /081515973375

ADM, HRD,SPV,Trainer,BM,Mtra Krj Mnt P.Kunco roadi,SE 0341-8460251 Sudarmo45


16

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012 MELAYANI:BOR SUMUR,Bor Stros, Bor Arde ANDI/AGUS 031-81232107/ 082131132269

MODAL 150RB.HOME INDS PLASTIK Hsl ±3jt. JL.Rungkut mpn tgh DC10 085736088187

SEDOT WC PT.LANCAR SIDOARJO SEDOT WC Tinja Hub:031-8921874 / 8964978

SURABAYA AGEN

MAU PASANG IKLAN Tlp :031-7877390,70771654 Sby-SDA

“KENZIE”PsgIklan JP Surya Memo Radar Sb yPagiDuta,Metro70235999/08563070541

“PASANG IKLAN”(Surya,Kompas,JP& Sby Pagi) Bonus++ Hub 72958634/ 087852525067

PASANG IKLAN SURYA+KOMPAS 031-71380511/3760821/081330527725

“PASANG IKLAN SURYA” Telp aja: 031-71601424 / 72858886

IKLAN SURYA,SURYA+KOMPAS,Jawa Pos, Surabaya Pagi 031-81172488 Ada Bo nus nya

PAHE IKLAN SURYA,SuryaKompas,SSP,Jw Pos PLUS INTERNET 03131454895/ 28880132

AC/KULKAS AER TEHNIK.Service AC, KULKAS, DISPEN SER, M.CUCI. Cuci 30,Freon50, Bongkar/ Pasang100 03171581280-081252929980

CV.TOP Svc AC,KULKAS,M.CUCI 71777784 Cuci30,Freon50 Bkr/Psg100 JB AC Bks

SINAR JAYA AC 72414704.Mlyni:Servis30 +Froen50Dll.Bs Ditlp KpnSaja:77812228

CV.ACS SRVC Ac,Klks,MCuci,Pair,Frz,Whiter Dll Grs 0313714270,081515238663

CENTRA AHLI AC081217713273 Cuci30Freon 50Psg 100GARANSI

AC SPLIT / Pk 3/4Pk 1Pk 90% Ors+Grnsi Bs Tukar Tmbah 71949779-081938084975 1

KOMPUTER

Raja AC/Kulkas78405999 Svc30 Freon50 B.Psg100 J/B AcBksSglMerk085733083555

//BUDAYA AC// AC,KULKAS,MESIN CUCI, JUAL/BELI 031 72723202/71442448 GRS!

FOTOCOPI/LICHTDURK CANON IR2000=6,5Jt IR6570=16,5Jt IR6000S. Kdungsari 73 085232333797-72824008

SEWA-JUAL Canon MINOLTA Cck Utk Usha /Kntr Mulai 100rb/Bln 716880337668033

www.merrpin.com. Jual - beli / Tukar Tambah LAPTOP.Hub: 082139378000

DIBELI LAPTOP/Komputer Baru / Bekas Hub: 77995566 Diambil

DJL P4 Lkp 700rb, P3 Lkp 500rb;Core2Duo Lkp 3Jt 081321550005/031-70418967

Dcr COMPUTER,LAPTOP/Baru-bekas.Bayar ditmpt CASH. 03170480991- 082139817654

CARI Kmpter/Laptop Sgla Kond Bkas/Br Ambil Tunai SGRA:36036789/085850136789

TRMA ALL Laptop/CPU Sgala Kond,All Service Laptop/CPU(Datang) 031-31234678

DCR KMPTR/Laptop/Netbook/LCD Dll Kndsi Rusak/Baik/Mati 70282893 Trm Srvis

KREDIT LAPTOP DP=0% HARGA MULAI Rp.160rb/bln ITC Mega Grosir LT.2 F1 no.8 H.72564293/3743196

P4 LKP +MON=600,P4 2.4/512/20=450 D Core/ 1G/80GB=1,1 LCD15=450 031-70209920

MALANG

Kami CR TAMBHN MDL 40Jt JaminnMobil. Pkok /Hsl Prbln 085755089572TdkSMS.paus1

KURSUS

KURSUS AC Mobil Bs U/Krj/Ush LgsPraktek DiBengkel Sampai Bisa 031-71349084

BYR 3JT SKLH WIRAUSAHA (80usha) w w w. se ko la hw i rausa ha - s m i le . co m 082139968373

AGEN Mau Bsns Tnp Modal?Dcr Reseller/Agen Brg CPT Lku Puri Krtka Asri C2 7717537

DANA Cpt BsByk JmnBpkb Mtr/Mbl/SHM Lsg Pros; Ijen1Ckalibutuh 70909668/ 70891889

KURSUS MOBIL “UTAMA” Jl Gub Kertajaya 7B/2. 03172915151

“JS BUAT WEBSITE Cantik Sesuai Anggaran Hub: 031-72665559

KURSUS MENGEMUDIPglan40Rb/Jam Pkt Mhr 10Jam 350Rb TrmCterSglJur 085234 467625

SMILE PT CV UD PKP,NPWP,Paspor,SIUP,TD P,Kitas,imb 03181690050/085730442822

PAKET SBY-MLG 1500/kg travel mlg-sby & sgl jrsn 081703705234/03177903341

VB,Delphi,PHP, MySQL,Acad, 3dsmax, Vray, Corel,Pshop, Sap200 dll H:91200900

1 JAM CAIR !!! Ada BPKB Langsung Cair Hub:031-81000096 / 34167884

MUSIK

Cara Cpt Bd Daya Smut/Kroto Drmh TnpPohon Lhn 1M2 085748217532/081330 054929

SEDOT WC

TRM GESEK Krt Krdt, BCA (2,2)& VS/ Mstr Pelunasan BsNG> Bratang Wtn2 03170489500

BTH DANA 2-200Jt JmnBPKB Mtr/Mbl/ SHM; Kedungdoro 167-A 08563047018/ 70915868

JAYA KARANG EMPAT 3893066 Penjaringan Sari 8782440 Tenggilis 8418925

SEDOT WC SURYA JAYA Rungkut 8686405 ; Kertajaya 71279025

BTH UANG CPT TNP JAMINAN Syarat Mdh. Kusuma Bangsa116 70046889/ 087853412822

PUTRA BEBAS MAMPET Ahli Saluran Air/ WC Dll Tnpa Bongkar,Atasi WC Cpt Penuh Tnpa Kuras 70429763/71407713 GARANSI

PINJAM TUNAI Jmn BPKB Mbl/Mtr bs cair LbhBsr DprmaiI 03131262838/91994747

JITU AHLI Salrn Air WCMampet&SdotWC Tnp Bngkr-Kimia 71628003 TRM BOR SUMUR

CV.UTAMA SEDOT WC 8496292-8437254/ 8416031-5010748 Jgir,Rkt,Spj,Sby Sktrnya

MITRA SEDOT WC 8791356/8712042 24jam Hari Mnggu/Besar Buka/ada Disc&Souvenir

JAYA ABADI KRTJYA 81825354 Tengilis Rungkut 77004199 Ada Discon

DANA CEPAT 1-150Jt Jmn BPKB Mtr/Mbl SHM; Demak370 3520087-700295280816504458

GESTUN 2,1%,Pelunsan 2,5% Bns M.Spray Drh Tenggilis.M AK10 8410290/ 70224111

JL-BL-TT Alat Musik Kybod - Drum - Efek - Gitar Dll 031-60331923

KEYBOARD YAMAHA PSR 2100 mulus dijual 5,5jt 085258860405

OLAHARAGA J/B ALAT FITNES Baru/Second Murah Hub: Kutisari 70761321/71574200.Pratama 72585096. Pucang Anom 71500065/ 33019867

PEMBERITAHUAN

SUPLIER ECERAN /Telur Bebek /Telur Asin Hub:081330677772/031-91484152

DCR MATRAS&CETAK BOTOL Tinta Timbul Omzet Bnyk&Rutin 03131312323/ 0811312343

CARI TANGKI Aspal Curah Dgn Pemanas Hub:031-70990731/082142461313

OBAT MATA KATARAK 30 Ribu Darmo Permai Selatan 19/10 7312805

HLG STNK L-4006-EN Honda SupraX’06 an. Julius Alexander Hub 031-8438331

J.Aneka Aksesoris PrltnRmhTgg mis: T.Galon T.Saji AquaGls Tkulks 082143518899

BIRO JODOH

RUPA-RUPA ELEKTRONIK

HLG STNK L-1470-AW Szk APV 2005 an. PT. Clasic Prima Carpet Hub 031-8438331

DIJUAL:ABS/PVC Dgn Ukuran 130cm x 250cm +MgC12 Info Hub: 71660010

SEWA PS2HD (30Rb/Hr&180Rb/Mgg) Syt: KTP +KSK; Smile PS,KpsKrmpg66 08133 0769990

SERVICE TOSHIBA,MERK LAIN Tv Kulkas MsnCuci 8793809/40279034

HEWAN PIARAAN

HILANG STNK W6196R LUHUR CAHYONO Jl Ratuayu IV/15 Rt04 Rw01 Ds Wage Tmn Sda

TRM SEGALA Macam Tas SpunBond,HD,PE Murah,Cepat 92490006 Buktikan!!

HLG STNK spd motor Honda kharisma N2188FG a/n Endang Suprijati 08155173393

JANDA Mati 38th BU 10jt YgPinjami Sedia Dikontrak Krj Dmn Saja 087752733937

Hilang STNK Motor Yamaha Mio L-5125-DV a/ n Moch Lukman Qomari 085732000550

HOTEL/PENGINAPAN

KRDT Elektronik Komp Laptop IPAD, Camera dll. No Kos 031 77542858/ 08193852 6469

J. 2 UNIT Exhaousefan 16” Fanco&Katsu Powerfull Kond 95% u/Pabrik 5967714

SANYO14=300 Politrn21=400 Tosh29= 700 Soni 34/43=1,1/2Jt FrzerLG6rak= 1,250 Frzer Box 300Lt=1,250 Swcf=1,100 70130449

PROMO GPS PELACAK i72 Full System Disc.20% & CCTV SONY Superhad (SBY & GRESIK) T.031-83626144 www.rwp.co.id

ELEKTRONIK DICARI

SERVICE 24JAM 78306002 AC,L.Es,M. Cuci,P.Air,Fleser Box,TV,DVD,Dll Garansi

ARSITEK

DJL TOKEK Rumahan Berat 150-300 Gram Hub:031-71451264 - 081251542202

J.MURAI MEDAN Kaki Htm (Prestasi)2,5jt Ng Hub:P.Nur,Katamso 20 Waru 70066878

SADDA TRUSS-Pasang Atap Galvalum 105rb. Plapon Gipsum 60rb 031-88275250

GAYA PLAFON.Rangka Atap Baja Ringan. Kusen Almini 031.77606975-081615842009

PELATIHAN KONSULTASI Online Trading Forex/Silver (www.instasurabaya.com) Nginden Baru I/9 Sby 085646639000 (SMS)

TRIMA PELAKSANA & Design Bang-Rmh, Ktr, Gdg,Interior 8430779 - 087854 524545

KELOLA DANASuperCpt DiIndex Hangseng Mdl 350Jt Hsl3Jt/Hr081338373929 TP2Lt5

BANK GADAI BPKB&STNK Bunga-+1% bsTAKE OVER, PucangAnom Tmr 42C 501936870415325

DptknPrfit 3-5jt/hr,dptDiambl Hrian Lgal MPF082139448161/60440481 TP II Lt5

KERJASAMA

BINTANG PATENT .. . . . . . . . . . . . . . .1X25 . ......

GIRIJASA CARI PS,TV,LCD,Dll Hrg Tinggi 71575219/081234705699/083831859978

PENDAFTARAN MAHASISWA . . . .. . . . . . . ..1X25 . . . . . .

Dicari Lahan 1500m diKrian-SDA utk kerJaSama Bebek 081216942780 PGG 3

KURSUS

PUSING DG TGHN KARTU KREDIT . . . . . . . . . .1X25 . . . . . . .

ARSITEK

RUPA-RUPA

DK KUPANG NOVI . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . ......

TERIMA BORDIR . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . ... .

Hilang STNK Motor Yamaha Mio W-4919PC a/n Magdalena kartikasari H:8667545

Hilang STNK Supra X125 06 L4087DQ An. Laila Z,RungkutBarata 5/19sby 8700473

HILANG STNK Motor An Dewi Purwati L-4782-XQ YgMenemukan 08524850500 Ymh Mio

Hlg STNK Suzuki Th’02 L1102UN An.Hj. Sadiyah; Teluk Aru utara 47B Hlg STNK Honda Th’10 L5062SD An.rifai; Wonosari 5/44-C

Hlg STNK Kawasaki Th95 L6263QB An.Kusen; Sawah Pulo 17

Hlg STNK Mtr Yamaha’10 L-5985-EF an Slamet,Rungkut Kidul pesantren 32A Sby

BIMBINGAN Karier PNS/BUMN/BUMD/ STAN/IPDN/Polri /TNI Hub:031-72431869

SPACE IKLAN INDOSAT,SIMPATI,XL,FLEXI (Minat) H:Singgih Cell 081515122123 Jl.Ry Karang Turi No.680 Menganti Gresik

INVESTASI

PENJERNIH AIR YUPITER Ahli Pasang Depo Air Minum Isi Ulang & AMDK Hub:8556855-8552252

HOTEL/PENGINAPAN HOTEL MURAH . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . . . . ..

MRH Bkwlits 9jt,12jt ,15,22,29,38jtJmnnAir &SbrSdri 77770776-0817300776

JUAL TANDON 5300Lt/1,98Jt Prkt Isi Ulang 7JtAn 70224111 www.aquafresh.co.id

PENGOBATAN RACIK/KAPSUL HERBAL KANKER & VIRUS 031-5036783/ 031-71192941/ 081330310610

DK KUPANG CITRA . . . . . . . . . . . . . . .1X25 .. ......

AGEN PERJALANAN

BIO SPRAY Mngobati StrokeLiverDiabtes;Dk Setro7A Kav2 085655229358/70151710

MALANG KURSUS

VIDSA TOUR . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 . ......

EEC 88 . . . . . . . .. . . . . .. . .. . .. 1X25 . . . ...

.

TELAT BULAN Aman Cepat Tuntas hub 0817 27817178/081216514170 bs kirim/paket

HERBAL Spesial Kulit Vitiligo/Belang Jl.Kertajaya 7-F No.28 Sby 031-5037346

RUPA-RUPA DCR Perabot Jati Bekas,Lemari,KRS Roda, Etalase 03170278829-081703275080

1 UNIT MSN Potong DQ 201, 1Unit Msn Offset Toko 810 7297888 / 081334618777

PEMBERITAHUAN

KREDIT DiSPEKTRA LAPTOP,Tanpa DP SyaratMudah DP0% 081945575019/089 70468472

RUPA-RUPA ELEKTRONIK

BIRO JASA Psg Pmnas Air u/Mandi LPG/Listrik Hrg 1.5Jt Lngkp /Service M.Cuci 7033213

CATERING

BAHAN BANGUNAN MURAH: Pasir-Tenslah-Sirtu-B.Kali-Bata dll Hub:031.83837651 - 081216265353

PERLENGKAPAN RUMAH CIPTA AG 03172387237 SEGALA Kaca,Kusen,Almini,Rolling Door dll

POMPA AIR PENGEBORAN SUMUR Dg Mesin Untuk Hotel,Pabrik,Perumahan 08123367478/ 7394915

RUPA-RUPA IngnBESAR PNJANG trbkti,amn,prmnen Lintah Hitam SuperOil,159rb 081235346600

PEMUTIH WAJAH 100% Herbal ”DEOONARD” tdk Mrh/ngelupas 168rb/Pkt 03419161900

ARSITEK KTM BANGUN & RENOVASI Rmh, Design,RAB,Kontruksi H: 081.233.156.799

PLATIHAN INVEST EMAS modal200rb Profit 3,5%/hr. smskn nama+kota? 085645867660

Rancang/Bangun Rumah RAB+Gbr/ Shop Drawing Asbuild Drawing 081 256 094 713

ARCHITECTURE DESIGN & Build Rmh,R uko,Cafe,Resto,Hotel,Vila,Kntr,Pbrik&Interi or Furniture 0341-413479

INTERNET/WARNET

PROD PLSTK MDL150RB HSL±3JT+sklah wrusaha Ry.ngijo299-Krgploso 03418806868

AGEN PERJALANAN GOLDEN RENTCAR Melyni Sewa+ Sopir ,Carter, Drop Off 0341-5187077/ 081234001269

PERLENGKAPAN RUMAH

J.WARNET Siap Pke 10PC core2duo Grnsi 3Bln+Sewa Ruko Msh 3Bln 082131453606

LUNCH BOX/MAKAN SIANG u/ Kantor & Pabrik Rp.8000,- Hub:0813 3324 7222

HLG STNK Mtr Yamaha’12 N2406GF an.Dar mawan Jl.Kapisraba 17 M/4 081 555 28584

SMNR”Bongkar Rhs Waralaba Biro Umrh &Haji SAbtu 22Sept’12 di AMAZY CHICKEN RESTO 085695123856 / 087759834900

PENGINAPAN EXCLUSIVE Fasilitas Lengkap Harga 200 Ribu 72135111-085336442111

KOMPUTER

AZIZAH 30TH Dokter Islam Cantik Cr Suami Jjk/Duda H:031-7665176/KJ Sakinah

BERKAH JAYA Srvice&JlBeli ACMbl/Rmh, Klks M.Cuci,DRYER 0341-5334555 /5430345

JUAL BELI/Tkr Tambah TV,Kulkas,MsnCuci Dll.BeliTV Rsk 8104567/081233774567

MESIN/ALAT BERAT

UNTUK Ibu-Ibu Arisan/PKK Disediakan Sampel Promosi Gratis Hub:8436270

USAHA BARU KUPAS PLASTIK Tanpa Mesin.Pasti Beda 088210354181

AC/KULKAS

KREDIT SPECTRA ELECTRO,SyrtKTP DP0% 082334608833 /085649100878/ 085755144417

HILANG VEGA R’06 W-2815-NT a/n Adi Retno J.Brigjen Katamso 2/34 RT 24 Waru

DIJUAL PERABOT RT Brg msh Bagus mau pindah L.Pulau 081938406838/031-8290393

Mandiri Finance Pinjam Uang DgnBpkb mbl/truk. Ayani36 08176032115/ 03181614555

KURSUS

HALIM SERVICE 5673655 - 71968559 AHLI TV Sgl Merk Kerja diTempat Garansi

PENANGANAN PERMASALAHAN . . . . . . . . . . 1X25 . . . . . . . .

Hilang stnk motor nopol:L4445VD an R.emanuel noya H.Balongsari Praja 3/12

CARI Rusak/Baik TV LCD M.CuciKulkas Ac Frezer DLL031-70071063-082188844002

BANK

DANA MODAL USAHA 50-500jt jaminan SHM Trm T.Over 91577778/72539100 Waru 36

BIRO JASA

DUTA RUMAH . . . . . . . . . . . . . . . . . .1X25 .. .....

LES PRIVAT:Mat,Fis,Kim Siap UN SD,SMU Pagi Malam Pengalaman,Sabar 70060016

SERVICE/REPARASI

CARI TV LCD PS2,Ps3,Komputer Dll Dengan Harga Tinggi Hub: 72725963

SURABAYA

PTCvUDSiupTdpHoTDI,APIIUJK,JPTGAPENSI IMB Tunggal Jaya 5619667/70610028

SERVIS PANGGIL Instal.CPU.LCD Printer Virus LAN Warnet CCTV 70444333

2

BIRO JASA

KERJASAMA

KING ROMBONG Menerima / Menjual Rombong Bekas Hub: 031-70211234

CANON 6030/ 6230/ 6050/ 6570 4.7/4.9/ 9/17 drum mulus 082141937999

BPKB LANGSUNG CAIR Angs BsDg Kartu Kredit DANA PRATAMA Jl.A.Yani 161 409111

SIDOARJO

BANK

KREDIT DiSPEKTRA MEBEL/Furnitur & Alat Musik Syrat KTP DP0% 0856.4652.3498

MOJOKERTO

KREDIT LAPTOP Tnp Jaminan Proses Cpt Hub:Sulaiman 085755330915;Reza:0856 3797040:Jl.Simp.Wilis Ruko Retawu Blk B3

KREDIT Tanpa Jaminan.Pinjaman 10-50jt, Proses Cpat(Area Malang) 085749651118

PTNSC BPKB Mbl Min.Thn’90,Cpt,Aman, Ass, Tnp Pot,Plat Luar Bisa,Bns.Mnrk 085 646790666/081944998781,Jl.Suhat D510

SUMBER HIDUP SEDOT WC Tinja H:0321-324494/324495 Mojokerto

JOMBANG MDL150RB.HOM INDS PLSTIK Hsl±3jt .Ds. Beji-Jogoroto dkt LAS MAIL:03212999544

DICARI TOKEK Panjang 38-42cm Dijamin Serius 081335759727 - 085854465757


17 18

soccer hot news

soccer hot news

KAMIS 20 SEPTEMBER 2012

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com Data Fakta

INTER MILAN LIGA CHAMPIONS Hasil Rabu (19/9)

Málaga 3-0 Zenit St Petersburg (3', 76' Isco, 13' Javier Saviola)

Grup A Dinamo Zagreb 0-2 FC Porto (41' Lucho González, 90'+2' Steven Defour)

Klasemen Sementara

Paris Saint-Germain 4-1 Dynamo Kiev (19' Zlatan Ibrahimovic-pen, 29' Thiago Silva, 32' Alex, 90'+1' Javier Pastore; 87' Miguel Veloso) Klasemen Sementara 1 PSG

1 1 0 0 4-1

3

2 FC Porto

1 1 0 0 2-0

3

3 D Zagreb

1 0 0 1 0-2

0

4 D Kiev

1 0 0 1 1-4

0

1 Málaga

1 1 0 0 3-0

3

2 AC Milan

1 0 1 0 0-0

1

3 Anderlecht

1 0 1 0 0-0

1

4 Zenit

1 0 0 1 0-3

0

Real Madrid 3-2 Manchester City (76' Marcelo, 87' Karim Benzema, 90' Cristiano Ronaldo; 68' Edin Dzeko, 85' Aleksandar Kolarov) Klasemen Sementara

Olympiakos 1-2 Schalke 04 (58' Djamel Abdoun; 41' Benedikt Höwedes, 59' Klaas-Jan Huntelaar) Klasemen Sementara 1 Schalke 04

1 1 0 0 2-1

3

2 Arsenal

1 1 0 0 2-1

3

3 Montpellier

1 0 0 1 1-2

0

4 Olympiakos 1 0 0 1 1-20 Grup C AC Milan 0-0 Anderlecht

vs

Atlético Madrid

Viktoria Grup C

vs

Académica

AEL

vs

M’gladbach

Fenerbahce

vs

Marseille

Bordeaux

vs

Club Brugge

Maritimo

vs

Newcastle

Grup E Copenhagen

vs

Molde

VfB Stuttgart

vs

Steaua B’resti

Grup F Dnipro

vs

PSV

vs

AIK

Grup D

Grup D Borussia Dortmund 1-0 Ajax Amsterdam (87' Robert Lewandowski)

Grup B Montpellier 1-2 Arsenal (9' Younés Belhanda-pen; 16' Lukas Podolski, 18' Gervinho)

H Tel-Aviv

Napoli Grup G Racing Genk

vs Videoton

Spor Lisbon

vs FC Basel

Grup H

1 Real Madrid 1 1 0 0 3-23 2 Dortmund

1 1 0 0 1-0

3

3 Man City

1 0 0 1 2-3

0

4 Ajax

1 0 0 1 0-1

0

Inter Milan

vs Rubin Kazan

Partizan B

vs Neftchi

Grup I Ath Bilbao

vs Hapoel KS

Lyon Grup J

Top Sk or Skor 2 gol: Isco (Malaga) LIGA EUROPA Jadwal Kamis (20/9) Grup A Udinese

vs

Anzhi M

Young Boys Grup B

vs

Liverpool

vs Sparta Prague

NK Maribor

vs Panathinaikos

Tottenham Grup K

vs Lazio

Leverkusen

vs FC Metalist

Rapid Vienna

vs Rosenborg

Grup L Levante

vs Helsingborg

Twente

vs Hannover 96

Ayo Ikut “Berkicau” Tuliskan “kicauan” Twitter Anda baik berupa komentar tentang sepakbola atau dukungan terhadap klub kesayangan Anda ke #Tribunsuperball atau @Tribunsuperball. Kicauan terbaik akan dimuat di rubrik tweetball. Rafr y_24 ?@one_rafr y @tribunsuperball kemenangan melawan m.city akan membuat madrid kembali menduduki puncak klasemen. Go madrid

hendramarhadi ?@hendramarhadi @TribunSuperball mga musim in MU bisa juara dan merebut kembali mahkota juara di tangan manchester city.....MU slalu di hati

rizal fuadi ?@FuadiRizal @TribunSuperball walau kalah segalanya dari Real Madrid,Man City pasti bangkit di Laga berikutnya.

KÖERÑIAWÄYN ?@ANK_6696 @tribunsuperball Penyakit Milan sulit menang di kandang kambuh lagi :(

yoesny scepool ?@yoesny2 @TribunSuperball ayo arsenal lbih semangat lagi untuk mngalahkan lwanmu.jangan pernah mnyerah, pantang mundur. bravo arsenal.I love u forever

RAMONA SCEPOOL ?@RAMONASCEPOOL @TribunSuperball ayo real madrid,,bermainlah dngan lbih semangat dan kalahkan smua lwanmu.....bravo el real moga sukses slalu..

kyute cobain ?@cobainkyute @tribunsuperball bunuhlah saya bila performa madrid buruk ‘mourinho’ awal yg baik utk kesalahan yg terdahulu

resky dege djorgy ?@DiegeB @TribunSuperball akhrnya CR7 mmbuktikan diri bahwa dia tk brsedih lg & mencetak 1 gol ke gawang city,slm dri andra alfa lambaro & dg alonso

KH.41.RI ?@khairitop @tribunsuperball”manchester city hebat” el real penuh semangat,,,,wajar menang,,,,smangaaattt el real...hala madrid

Taufan Y anuar Yanuar ?@taufanyanuar @TribunSuperball #TribunSuperball Ronaldo kembali tersenyum setelah mencetak goal kemenangan bagi Madrid atas Man.City

Jelang Big Match Liverpool vs Manchester United

AFP / PAUL ELLIS

TEPUK TANGAN - Manajer Manchester United Sir Alex Ferguson (kanan) dan asistennya Milke Phelan bertepuk tangan memberi dukungan kepada keluarga korban tragedi Hillsborough saat menyaksikan laga Everton kontra Newcastle United di Goodison Park, Selasa (18/9). Kabarnya dalam laga big match tersebut, kapten kedua tim Steven Gerrard dan Nemanja Vidic akan melepaskan 96 balon sebagai tanda perghormatan kepada 96 korban. Lagu “You’ll Never Walk Alone” pun akan dikumandangkan saat kedua tim memasuki lapangan. Rooney Pulih Dalam laga tersebut, striker United Wayne Rooney diprediksi sudah bisa kembali tampil. Rooney sudah pulih dari luka di bagian paha dan telah menjalani latihan penuh di Carrington. Di luar dugaan, Rooney bisa sembuh lebih cepat. Sebelumnya ia diprediksi akan

join facebook.com/suryaonline

absen selama dua bulan akibat luka di paha kanannya karena terkena pul sepatu penyerang Fulham, Hugo Rodallega, pada laga Premier League, 25 Agustus 2012. Menurut The Sun, Rooney secara mengejutkan telah dinyatakan pulih oleh tim medis MU. Bahkan, striker 26 tahun ini telah berlatih kembali sejak lima hari terakhir. Ia dipastikan sudah bisa merumput melawan Liverpool. Tentu saja, ini menjadi suntikan moral bagi seluruh elemen tim Setan Merah untuk menghadapi musuh bebuyutannya. (Tribunnews.com/ka7)

RUBIN KAZAN

Intelejensi Tinggi INTER Milan akan kembali pria 24 tahun tersebut memanfaatkan intelejensi mengaku senang dengan come tinggi mereka ketika diuji back-nya setelah absen lama Rubin karena cedera Live on Kazan pada dan siap penyisihan meneruskan Grup H Liga performa Jumat (21/9) Europa gemilangnya. pukul 02.05 WIB 2012/13 di “Saya Giuseppe sangat senang Meazza, Milan, Jumat (21/9) dengan penampilan kembali dinihari. Ricky Alvarez dan saya, sekarang saya hanya Wesley Sneijder akan menjadi harus terus seperti ini,” ucap figur sentral pengaplikasian eks Velez Sarsfield tersebut intelejensi tersebut. kepadaSportmediaset. Inter Milan menunjukkan Sneijder juga sedang berada dalam mood yang bagus. kebangkitan setelah memukul Sempat menunjukkan ekspresi Torino 2-0 di Serie A Italia, kesal ketika diganti pekan lalu. I Nerazurri seperti Stramaccioni dengan Cassano telah menemukan kembali jati ketika menghadapi Torino, dirinya setelah sempat pria Belanda tersebut dipermalukan AS Roma 1-3 di membantah dirinya tengah Giuseppe Meazza. bermasalah dengan sang Presiden Inter Milan, allenatore. Massimo Moratti, pun dibuat Meski tidak memungkiri senang dengan performa dirinya marah lantaran Javier Zanetti dkk. Moratti diganti, Sneijder mengaku menyebut mereka telah sudah siap untuk bermain bermain cerdas. melawan Rubin Kazan. “Itulah yang kami “Saya sedikit marah butuhkan untuk mengakhiri karena saya ingin pertandingan dengan baik. memainkan semuanya, Kami memerlukan sedikit bukan karena saya memiliki kecepatan, namun saya rasa masalah dengan pelatih. kemarin kami bermain bagus,” Namun saya tahu ada ujar Moratti mengenai laga beberapa pertandingan yang timnya melawan Torino. harus dimainkan dan saya Permainan cerdas tentu sedang bersiap untuk terlahir dari intelejensi yang pertandingan hari Kamis tinggi. Alvarez dan Sneijder (Jumat dinihari melawan adalah representasi dari Rubin Kazan, red),” intelejensi tinggi skuad La tulis eks Ajax Beneamata. Alvarez bermain Amsterdam itu di gemilang dengan akun Twitter-nya menyumbangkan assist bagi seperti dilansir Antonio Cassano. Football Italia. Ujian dari Rubin Kazan (Tribunnews.com/ tentu tidak akan sulit deo) dikerjakan Inter Milan karena

AFP / BEN STANSALL

PATUNG LILIN - Patung lilin bintang Barcelona asal Argentina, Lionel Messi, dipajang di Stadion Wembley, London, Rabu (19/9). Patung lilin tersebut diproduksi oleh Madame Tussauds.

Match Facts

Wesley Sneijder

z Setelah sempat bertemu di Liga Champions 2009/10 lalu, Inter Milan dan Rubin Kazan kembali tergabung di Grup H Liga Europa musim ini. Inter berhasil menang dengan agregat 3-1 atas Rubin di 2009/10.

buruk di Liga Europa dan Piala UEFA beberapa musim terakhir. Dari tujuh laga kandang terakhir, Inter hanya mampu meraih satu kemenangan, tiga imbang, dan menelan tiga kekalahan.

z Rekor Inter dari 18 laga melawan tim-tim Rusia adalah 12 kemenangan, empat kali imbang, dan dua kali kalah. Di Milan, Inter menang tujuh kali, imbang sekali, dan kalah sekali.

z Performa tandang Rubin tidak berbeda dengan Inter, hanya meraih satu kemenangan dari tujuh laga tandang terakhir di Liga Europa, menelan tiga kekalahan dan tiga imbang.

z Rubin belum pernah mengalahkan tim-tim Italia. Rekor Rubin dari empat laga melawan tim-tim Italia adalah tiga kekalahan dan sekali imbang, dan hanya mampu mencetak 1 gol.

z Inter lolos ke fase grup Liga Europa musim ini setelah mengalahkan wakil Romania FC Vaslui dengan agregat 4-2 di babak playoff. Striker Inter Rodrigo Palacio mencetak dua gol pada laga dua leg tersebut.

z Performa kandang Inter cukup

Soccer Short

Simpati United untuk Tragedi Hillsborough MANCHESTERUnited menaruh simpati akan Tragedi Hillsborough saat menghadapi Liverpool di Anfield, Minggu (23/9) nanti. United akan mendukung juga menghormati segala seremoni yang dilakukan oleh The Reds sebelum atau selama pertandingan. “Laga tersebut akan menjadi laga yang sangat emosional. Kami akan mendukung mereka dalam segala bentuk dan cara yang kami bisa. Kami mendukung Liverpool,” ujar Manajer United, Sir Alex Ferguson, dilansir BBC, Rabu (19/9). Saat United mengalahkan Wigan di Old Trafford, pekan lalu, beberapa oknum fans United dikabarkan melakukan chant yang berisikan ejekan kepada korban Hillsborough. Fergie pun berharap kejadian itu tak terjadi akhir pekan nanti. “Saya tak mendengar pada hari Sabtu lalu (soal chant ejekan kepada korban Hillsborough), mungkin yang lain mendengarnya. Khususnya, yang ada di ruangan direktur. David Gill pun cukup kecewa,” tuturnya. “Itu adalah chant yang baru dibuat setelah kejadian Suarez. Saya juga kecewa mendengarnya, tapi itu hanya minoritas saja,” sambungnya.

VS

YOUNG BOYS

VS

LIVERPOOL

Panggung Boy Band MILAN - MILANISTI --julukan supor ter AC Milan-- mulai gerah dengan buruknya per forma tim kesayangannya. Mereka pun kompak memberi sorakan bernada mencemooh kepada skuad Milan setelah hanya bisa bermain imbang 0-0 dengan Anderlecht pada matchday per tama Grup C Liga Champions di San Siro, Rabu (19/9). Gelandang Milan, Mathieu Flamini, mengaku sakit hati dengan sikap Milanisti. “Itu menyakitkan disoraki, tentu saja,” lirihnya. MALAGA - Tim pendatang baru Liga Champions, Malaga, melakoni debutnya dengan mencetak kemenangan di kandang. Menjamu Zenit St Petersburg di Estadio La Rosaleda pada matchday pertama Grup C, Malaga unggul cukup telak 3-0. Isco menjadi bintang dengan mencetak dua gol di menit ketiga dan 76, dan satu gol tambahan dilesakkan striker gaek Javier Saviola (13'). AGUERO - Striker Manchester City, Sergio Aguero, mengatakan dirinya sempat dilirik Real Madrid. Namun, pemain asal Argentina itu lebih memilih untuk hijrah ke Manchester City pada 2011 dengan nominal transfer yang tinggi, yaitu 38 juta pound atau sekitar Rp 588 miliar. Ia memilih City karena tidak ingin mengkhianati Atletico Madrid yang telah dibelanya selama enam musim dengan pindah ke klub rival.

memanfaatkan kesempatan untuk tampil KETIKA melawat ke Stade De Suisse Wankdorf, dengan sebaik mungkin. Bern, menghadapi Young Boys di penyisihan “Mereka merasa telah Grup A Liga Europa 2012/13, mendapat kesempatan dan Jumat (21/9) dinihari, manajer Live on mereka akan mendapatkanya. Liverpool memastikan tidak Tidak ada hal yang lebih baik akan memainkan sejumlah Jumat (21/9) ketika melihat seorang bocah pemain senior. Raheem pukul 00.05 WIB berhasil menembus tim Sterling diharapkan utama,” ucap pria 39 tahun memimpin pasukan boy band itu di Liverpool Echo. Brendan Rodgers meraih tiga poin di Bern. Keputusan eks manajer Swansea City Seperti dilansir Liverpool Echo, Rodgers memilih tersebut antara nekat dan tidak nekat. untuk memarkir Kapten Steven Gerard, Luis Pasalnya, dari lima pertandingan terakhir, Suarez, Martin Skrtel, Daniel Agger, Joe The Reds hanya menang sekali, tiga kali Allen, Martin Kelly, dan kiper imbang, dan sisanya kalah. Pepe Reina di Melwood. Namun jangan lupakan personil Mereka sengaja disimpan boy band lainnya, Raheem untuk melakoni duel klasik Sterling juga dibawa serta ke melawan Manchester Bern. Para boy band tersebut United, akhir pekan ini di akan didampingi sejumlah Anfield. pemain berpengalaman Manajer asal Irlandia Utara seperti Nuri Sahin, Jamie tersebut akan membawa Carragher, Sebastian skuad yang sebagian besar Coates, Jose Enrique, diisi pemain-peain muda seperti Jordan Henderson, dan Samed Yesil, Suso, Andre Raheem Stewart Downing. Wisdom, Conor Coady, Adam Sterling Lawatan ke Bern Morgan, Jon Flanagan, Jack menghadapi Young Boys Robinson, dan Dani Pacheco. akan menjadi ujian yang berat bagi Brad Jones akan mengawal skuad muda The Reds. Meski hanya gawang. klub medioker di Swiss, Young Boys Oussama Assaidi akan tentu akan tampil habis-habisan di melakoni debutnya setelah Liga Europa. sebulan lalu ditransfer dari “Ini akan menjadi tes yang berat. Heerenveen. Assaidi sekarang Mereka berada di papan tengah, telah bisa memperkuat Liverpool mereka memainkan 4-3-3 dan di Liga Europa karena pada pertandingan akan menjadi sulit di babak sebelumnya masih sana. Setiap pertandingan membela Heerenveen. tandang di Eropa selalu Rodgers menaruh sulit,” jelas Asisten kepercayaan besar pada Pelatih Colin Pascoe di pemain-pemain mudanya. situs resmi Menurut Rodgers, para Liverpool.(Tribunnews/ pemain muda memiliki AFP /GRAHAM STUART deo) ambisi besar dan selalu follow @portalsurya


KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

HALAMAN 18

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Menjaga Tradisi ■ Meski Gagal Kawinkan Emas

surya/erfan hazransyah

PELIPUR LARA - Para pemain voli putra Jatim bersorak usai kemenangan di final atas Jateng semalam. Mengobati kekecewaan tim voli putri Jatim dan kegagalan Jatim menjadi juara umum di PON 2012.

Double Winners Gemilang Sepak Takraw

K

ETIKA duka menyelimuti voli indoor putri, Jatim justru tersenyum di arena sepak takraw. Ya, karena rencana kawin emas justru tercipta secara gemilang di cabang ini setelah para patriot Jatim mengamankan hasil puncak di nomor beregu putra dan putri setelah sukses menggulung lawan-lawannya, Rabu (19/9). Yang dicapai sepak takraw Jatim memang luar biasa. Dua emas terakhir beregu putra dan putri kemarin mengukuhkan Jatim sebagai juara umum di cabang ini. Tim putri Jatim yang menurunkan Mega Citra, Maharani, Heni Eka dan dua cadangan Elifia serta Binti Solekhah mempersembahkan emas lebih dulu, setelah mengandaskan Jabar 3-0 (15-6, 15-5 dan 15-12). Sementara medali perunggu jadi milik DKI Jakarta yang pada semifinal dikandaskan Jatim 3-0. Tidak berselang lama, tim putra yang bermaterikan Abrian Sihab, Samsul Hadi, Saiful Hadi dan cadangan Faijin dan Kenhut menggandakan emas. Samsul dkk harus bekerja keras menjinakkan tim Sumatera Barat (Sumbar) se-

lama lima set sebelum menang 3-2 (15-8, 10-15, 15-13, 815 dan 15-3). Dan lengkap sudah perjuangan sepak takraw Jatim meraih prestasi ganda (double winners) di partai puncak. Para pemain melompat kegirangan dan sujud syukur. Eforia juga melanda pelatih dan ofisial yang saling berangkulan. Total, Jatim merangkai lima emas dan memastikan juara

Hasil Rabu (19/9)

Sepak Takraw - Beregu Putri Emas : Jatim Perak : Jabar Perunggu : DKI Sepak Takraw- Beregu Putra Emas : Jatim Perak : Sumbar Perunggu : Gorontalo/Sulsel Bulu Tangkis - Tunggal Putri Emas : Bellaetrix Manuputty (DKI) Perak : Aprillia Yuswandari (Jatim) Perunggu : Maria Febe (Jateng)/ Hera Desi Bulu Tangkis - Ganda Campuran

Emas : Jabar Perak : Jateng Perunggu : Jateng/Jabar

Voli - Putri Emas : Jabar Perak : Jatim Perunggu : DKI/Jogjakarta Voli - Putra Emas : Jatim Perak : Jatim Perunggu : DKI/Jogjakarta

"Pemain tidak mengenal takut, meski tekanan dari tim daerah cukup mengganggu konsentrasi. Ternyata anakanak tak terpengaruh.” Pelatih tim putri Jatim, Oni Diar tidak kalah gembira atas prestasi anak. "Saya tidak menyangka anakanak bisa merebut tiga emas. Karena kualitas pemain daerah lain bagus, tetapi anak-anak mampu mengalahkan. Setiap bertanding dilakukan dengan motivasi tinggi," ucap Oni. (fat)

surya/erfan hazransyah

LUAR BIASA - Putra dan putri sepak takraw Jatim berhasil mengawinkan dua emas terakhir.

DATA & AGENDA Balap Sepeda - TTT Putra Emas : Jatim Perak : Jabar Perunggu : Jogjakarta

umum takraw. Sebelumnya, Jatim sudah mendulang tiga emas lewat nomor double event putra dan putri, disusul emas di nomor tim beregu putri. Kemudian satu perak dipersembahkan tim beregu putra. Sementara dua perunggu dari nomor hoop putra dan putri. "Keberhasilan ini melebihi target, semula kami hanya mengincar dua emas. Tetapi, anak-anak tampil luar biasa di lapangan," puji Edy Santoso, manajer sepak takraw Jatim.

Squash - Beregu Putri Emas : Jabar Perak : DKI Perunggu : Renang Indah - Solo Putri Emas : Shelvy Melova (Sulsel) Perak : Samara Talia (DKI) Perunggu : Claudia Megawati (Jogjakarta) Bridge - Beregu Putra Emas : DKI Perak : Jabar Perunggu : Jateng Panahan - Ronde Nasional Beregu Putri Emas : Riau Perak : Jatim Perunggu : Lampung Panahan - Ronde Nasional Beregu Putra Emas : Jabar Perak : Jatim Perunggu : Jateng Basket - Putri Emas : Jateng Perak : Kaltim Perunggu : DKI Basket - Putra Emas : Jabar Perak : Jateng

Perunggu : DKI Biliar - Carom putra Emas : Heruwanto (Sumsel) Perak : Rudy Hasan (DKI) Perunggu : Roy Tandayu (Sulut)/ James Lengkang (Papua) Tenis - Tunggal Putra Emas : Wisnu Adi (Jateng) Perak : David Agung (Riau) Perunggu : Indra Wijaya/irfandi Hendrawan (DKI) Bisbol - Putra Emas : DKI Perak : Lampung Perunggu : Jatim Judo - Kelas 60 Kg Putra Emas : Hendi Hadiat (Jabar) Perak : Darus Franciska (DKI) Perunggu : Syarif Hidayatullah (DKI)/Aditya Wahyudi (Sulsel) Judo - Kelas 48 Kg Putri Emas : Rina Maryati Perak : Dita Ananda (DKI) Perunggu : Mariyanti (Jambi)/ Amelia (Kaltim) Judo - Kelas 55 Kg Putra Emas : Toni Irawan (Jabar) Perak : Kiki Ramadani (Jabar) Perunggu : Fendi Martin (Kepri)

LUAR ARENA

Harga Kaus PON Mulai Diobral PEKANBARU - Pedagang kaus dan cenderamata PON XVIII mulai menjual murah atau obral barang dagangannya menjelang pesta olahraga empat tahunan itu selesai. Di GOR Tribuana dan Rumbai, para pedagang mulai menurunkan harga barang yang berlogo PON 2012 itu. Harga kaus yang dijual antara Rp 40.000 hingga Rp 50.000, turun menjadi Rp 35.000 hingga Rp 40.000. Begitu juga harga kaus yang berkerah yang selama ini dijual antara Rp 75.000 hingga Rp 85.000 menjadi Rp 65.000 sampai Rp 75.000. Salah seorang pedagang, Amir, mengatakan, dagangannya dijual murah karena PON akan berakhir. "Yang penting barang laris walaupun keuntungan tipis," kata dia. (ant)

join facebook.com/suryaonline

PEKANBARU, SURYA - Nafsu besar Jatim untuk memadukan emas voli indoor putra dan putri di partai final PON XVIII/2012 Riau, tidak terjadi. Beruntung, bahwa Jatim memiliki tim voli putra yang tangguh, sehingga masih bisa menyelamatkan muka Jatim ketika menang telak 3-0 3-0 (25-19, 25-20, 25-19) atas tim Jateng di Hall Sport Center Universitas Islam Riau, Rabu (19/9) malam. Kemenangan Jatim atas Jateng ini sudah diprediksi sebelumnya. Bagus Wahyu dkk unggul kualitas permainan dibanding Jateng. Sepanjang tiga set permainan, Jatim selalu mendominasi permainan dan unggul dalam perolehan angka. Jateng gagal memberikan perlawanan ketat, sehingga selama tiga set tidak mampu memperoleh angka di atas 20. Begitu memastikan kemenangan, pemain-pemain Jatim langsung merayakan sukses medali emas. Kaus yang dikenakan langsung dilepas dan dilemparkan penonton yang memenuhi Hall Sport Center Universitas Islam Riau.

rusak hasil pembinaan atlet yang memakan waktu lama dan dana ratusan miliar?” katanya. Karena itu, usai PON nanti Papua akan mengajak KONIKONI provinsi lain menggelar Musorlub (Musyawarah Olahraga Luar Biasa). Musorlub nanti dilakukan untuk mengevaluasi total sistem pembinaan terintegrasi antara daerah dan pusat agar Indonesia kembali berjaya di SEA Games dan Asian Games. "Jangan ada lagi wasit yang membinasakan prestasi atlet yang mestinya berhak juara. Jangan ada lagi surat-surat tugas KONI Pusat yang merusak tatanan PON yang sudah diputuskan bersama,” urainya penuh semangat. “Indonesia ketinggalan kereta, kalau KONI Pusat tak mampu mendongkrak prestasi olahraga Indonesia, mereka harus tahu diri.” Hengky juga kecewa dengan adanya niat dari pihak tertentu yang akan menambah nomor lomba di saat PON sudah bergulir. “Keputusan Dewan Hakim yang sudah final dan mengikat bisa-bisanya diberangus oleh surat tugas Ketum KONI Pusat. Rusaklah tatanan dan pembinaan olahraga yang dilakukan semua daerah dengan jerih payah dan dana yang sangat besar itu,” pungkasnya. (es)

Hall Sport Center pun tidak mampu menampung membludaknya penonton. Ratusan penonton terpaksa berdiri di pinggir lapangan. Hanya, Jabar memiliki mental tidak mau menyerah. Pada set terakhir yang menentukan, peran mental betul-betul diuji. Karena set ini harus diselesaikan reli poin. Jabar ternyata memaksimalkan betul peran Amalia dengan banyak mendulang angka. Ketika kandas di set terakhir, pemain Jatim langsung lemas. Maya Kurnia Indri tidak kuasa menahan tangis di lapangan. Tangis pemain Jatim kian menjadi di ruang ganti, Novia Adriyanti tidak mampu berdiri. "Kalau sudah final, mental yang menentukan. Secara teknis, kekuatan berimbang," aku Mahcfud Irsyadan pelatih Jatim, usai laga. Kegagalan Jatim ini, menambah panjang puasa gelar di PON. Putri Jatim sudah tidak lagi juara sejak PON 2004 di Palembang. (fat)

Jatim Penguasa Nomor TTT PEKANBARU, SURYA - Seteapresiasi manajer balap lah merebut emas nomor Team sepeda Jatim, Harijanto Time Trial (TTT) putri, kini giliran Tjondrokusumo. "Selangsektor putra yang mempersemkah lagi kita memenuhi bahkan emas di PON 2012 Riau. target. Mudah-mudahan Ini terwujud saat Ferinanto dkk perlombaan menyumbang emas TTT putra terakhir bisa saat perlombaan di Jalan Raya menambah Dalam dan Luar Siak, Riau satu emas," (19/9). harapnya. Jatim yang menurunkan FeriBalap senanto, Hari Fitiranto, Dani Lespeda menyisakan satu mana dan Eko Bayu membuat nomor lagi, Kamis (20/9) waktu 1 jam 23 menit 10,479 deini. Perlombaan terakhir tik, serta melahap rute 70 kiloakan memperebutkan meter. dua emas dari road race Catatan yang ditorehkan pemputra-putri. balap-pembalap Jatim itu lebih Jatim sudah mempercepat dari tim Jabar. Catatan tim sembahkan tiga emas. Sebalap Jabar di bawah Jatim delain dua emas TTT putra, ngan selisih 33 detik. Sementara Jatim merebut emas dari tim DI Jogjakarta berada di banomor BMX putri atas wah Jabar selama dua menit. surya/dok nama Elga Kharisma NoSukses ini merupakan yang FERINANTO vanda. kedua bagi Jatim di TTT. SebePembalap Jatim, Hari lumnya, tim putri yang diperkuat Dahlina Rosyi- Fitirianto senang bisa menyumbangkan emas da, Septianis Ratna Dewi, Azizah Farchanah, dan TTT. Sukses tersebut spesial, karena dia bisa meMeilinda Urfani terlebih dahulu merebut emas. ngawinkan emas nomor tersebut bersama istrinya, Sukses mengawinkan emas TTT itu mendapat Dahlina. (fat)

Prihatin PON, Papua Silat Sudah Desak Gelar Musorlub Maksimal PEKANBARU, SURYA - Ketua Bidang Organisasi KONI Papua dan Ketua Bidang Evaluasi Kontingen Papua, Hengky Sawaki, menyatakan salut dan berterima kasih kepada Pemprov Riau yang telah berjuang menjadi tuan rumah PON XVIII/2012. Namun, Hengky mengusulkan agar PON XIX edisiedisi berikutnya dilaksanakan di Pulau Jawa. “Sangat kami sayangkan bila venue PON di Riau, Kaltim, dan Sumsel tidak berkelanjutan dalam pemanfaatannya. Gedung-gedung olahraga yang dibangun dengan dana triliunan rupiah itu hanya sekali pakai di PON, kemudian jadi bangkai-bangkai bangunan,” tutur Hengky. Yang lebih disayangkan, lanjutnya, perjuangan Riau untuk menjadi tuan rumah PON 2012 dicederai tindakan-tindakan yang membinasakan proses pembinaan prestasi atlet. Antara lain dengan perbuatan wasit yang tidak fair di cabor-cabor tak terukur, pelanggaran rule of the game yang dilakukan KONI Pusat dan sebagainya. “Mau dibawa ke mana para atlet Indonesia? Sekarang prestasi olah raga Indonesia semakin terpuruk di level internasional. Kok tega-teganya masih ada pihak yang me-

Kaus-kaus pemain Jatim pun jadi rebutan. Ratusan penonton langsung menyerbu lapangan guna mendapatkan kaus. Bagi Jatim, sukses ini sekaligus menjaga tradisi emas sejak PON 1993 di Jakarta. Sejak PON 1993 hingga kini, voli indoor putra selalu meraih emas. "Menghadapi pertandingan dengan Jateng, anak-anak lebih percaya diri. Lawan terberat sejatinya Bali, tetapi Bali gagal ke final," aku Ibarsyah, pelatih tim voli putra Jatim. Sementara perunggu putra direbut Kalimantan Timur (Kaltim), setelah di perebutan tempat ketiga menyingkirkan Bali. Kemudian di tim putri, perunggu direngkuh Jateng. Yang menjadi ironi adalah laga final putri. Tim voli Jatim harus mengubur harapannya menjadi juara karena Dini Indahsari dkk ditaklukan Jabar 2-3 (24-26, 2624, 25-19, 20-25, 11-15). Final putri semalam berjalan seru dan ketat dalam lima set dengan durasi 2,5 jam. Final ini menyedot sekitar 5.000 penonton.

PEKANBARU, SURYA - Tidak hanya renang dan panjat tebing yang gagal mendulang banyak medali di PON XVIII/2012. Cabang pencak silat juga tidak mampu memenuhi target KONI, yaitu empat emas. Sejauh ini silat Jatim baru merebut tiga medali emas, dua perak, dan dua perunggu. Tiga emas Jatim, masing-masing disumbangkan Hamdani dan M Yusuf Effendi dari ganda putra, Rudi Susanto dari tanding kelas A dan Heriono kelas I. Dua perak disabet regu putri melalui Devi Rosalina, Johan Saputri dan Rani Isnani serta M Amrullah Khumaini (kelas D putra). Koleksi tiga emas, dua perak dan dua perunggu itu membuat Jatim gagal juara umum seperti di PON XVII/2008 di Kalimantan Timur, dengan empat emas. Pelatih silat Jatim, Karyono mengatakan, tiga emas yang diraih Jatim sudah maksimal. Tim pelatih sudah melakukan kalkulasi hanya meraih tiga emas, tetapi KONI Jatim menetapkan empat. "Semestinya Amrullah bisa menyumbangkan emas, tetapi di babak ketiga Amrullah kecolongan akibat bantingan lawan," sebut Karyono, Rabu (19/9). Di PON ini, Jatim menerjunkan 22 pesilat terbaik. Mereka tampil pada nomor tanding dan TGR (tunggal ganda dan regu). (fat)

Bulu Tangkis Tanpa Emas PEKANBARU, SURYA - Ambisi bulu tangkis membawa pulang medali emas gagal terwujud. Seperti tertular kegagalan cabang renang, Jatim harus pulang tanpa membawa satu keping emas pun, setelah harapan terakhir mereka, Aprilia Yuswandari kandas di tangan Belllatrix Maniputty (DKI Jakarta) pada partai final di Gelanggang Remaja Pekanbaru, Rabu (19/9). Aprillia menyerah 0-2 (15-21, 19-21) dari rekannya yang sesama penghuni pelatnas. Padahal, sejatinya Aprillia mengawali start dengan baik dan selalu unggul dalam perolehan angka. Tetapi skornya macet saat skor 14-10. Bellatrik pun tampil ngotot. Bellatrix terus melancarkan serangan yang menyulitkan Aprillia. Mendapat tekanan, Aprillia hanya bertahan. Sayang, kesalahan sendiri kerap dilakukan Aprillia sehingga Bellatrix menyudahinya 21-15. Pertarungan ketat terjadi di set kedua. Perolehan angka berjalan ketat, namun banyak kesalahan Aprillia yang menguntungkan lawan. Aprillia menyerah 19-21. "Saya sebagai manajer tim, mohon maaf karena hanya bisa menyumbangkan satu perak dan empat perunggu untuk Jatim. Terima kasih atas dukungan Pemprov Jatim yang sangat besar dan KONI, serta para suporter," sesal Wijanarko Adi Mulya, manajer bulu tangkis Jatim, usai laga. Kegagalan memperoleh emas di Riau, bagi Jatim merupakan kemunduran. Saat PON 2008 di Samarinda, Jatim membawa pulang satu emas dari bulu tangkis. Saat itu, emas disumbangkan ganda

putra, Tony Gunawan/Tri Kusharyanto. Sementara di tunggal putra, medali emas direbut Shesar Hiren dari Jateng. Shesar yang hanya menempati unggulan ketiga menjegal rekannya sesama Jateng, Hayom Rumbaka 30 (2I-14, 18-21, 21-18) Dan emas ganda campuran direbut pasangan Jabar, Ricky Karanda/Richi Puspa. Keduanya menjegal pasangan Jateng, Tontowi Akhmad/Debby Susuana dengan pertarungan tiga set 18-21, 21-13, 21-16. Sedangkan emas ganda putri direngkuh DKI Jakarta. Pasangan Nintya Chishinda/Pia Zebadia menang atas Devi Tika/Komala Dewi (Jabar) tiga set 23-21, 16-21, 21-14. Dan emas ganda putra menjadi milik Jateng. Pasangan M Ahsan/ Tontowi Akhmad menumbangkan ganda DKI Jakarta, Agripina/ Marcus Fernaldi 17-21, 2 1 - 1 8 , 21-9. (fat)

APRILLIA - Sudah berupaya optimal. surya/erfan hazransyah

follow @portalsurya


19

bal-balan, cak surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

Pilar Asing Kedua ■ Sasa Zecevic Langsung Berlatih GRESIK, SURYA -Kabar bahwa Sasa Zecevic akan bergabung ke Persegres Gresik bukan lagi isapan jempol. Sesuai janji manajemen, bek tengah berkebangsaan Serbia itu resmi bergabung bersama Laskar Joko Samudro, Rabu (19/9) kemarin. Bahkan Sasa sudah terlihat bergabung dalam latihan bersama Agus Indra Kurniawan dkk. Kedatangan Sasa ke Stadion Petrokimia Gresik kemarin, membuat lega Ultrasmania. Saat Sasa masuk lapangan mengenakan kostum bernomor punggung sepuluh, puluhan suporter di tribun stadion memberikan applause. Kepada Surya, Sasa mengaku senang setelah resmi menandatangani kontrak bersama Persegres. Ia yakin, kejadian tidak mengenakkan di PSMS Medan, di mana enam bulan gajinya belum dibayar, tidak akan terulang di Gresik. “Memang, tidak ada jaminan karena kontrak saya tidak dibayar di muka. Tetapi saya yakin di sini tidak ada masalah. Saya selalu komunikasi dengan Jidan (Thoriq Majjidanor, Manajer Persegres, Red),” ujar pemain 29 tahun ini. Namun persoalan gaji, menurut Sasa bukanlah yang utama. Ia mengaku mantap memilih Persegres lantaran faktor Suharno. Pria yang kini menjadi pelatih utama Persegres itu bukan sosok baru buat Sasa. “Saya pernah dilatih Suharno saat membela Persiwa. Dia pelatih bagus, disiplin, tetapi baik dengan pemain,” ujar Sasa, yang langsung mengikuti sesi latihan meski baru menempuh perjalanan udara selama 30 jam dari Serbia.

Bergabungnya Sasa ke Persegres disyukuri Suharno. Pria yang musim lalu mengarsiteki Arema LSI ini mengatakan, setelah datangnya Sasa dan Park Chul-Hyung, kini amunisi di lini belakang akan semakin komplet. Tetapi di sisi lain, kedatangan Sasa bisa membuat susah pemain lokal. Sebut saja Lan Bastian dan Ade Suhendra. Kedua pemain yang menjadi duet bek tengah musim lalu ini, rentan tergusur jadi pemain cadangan abadi. Selain Sasa, kemarin manajemen juga memamerkan pemain baru lain. Dia adalah Dirga Lasut, mantan anggota Timnas U-23 yang musim lalu bermain di Mitra Kukar. Pemain yang satu ini diproyeksikan menjadi gelandang bertahan. Dengan bergabungnya Sasa dan Dirga, maka Persegres total sudah meresmikan empat pemain baru. Sebelumnya, manajemen mengklaim resmi mengontrak Supandi (Deltras) dan Park. Jidan memastikan bahwa pihaknya belum selesai mendatangkan pemain. Satu

striker asing dijadwalkan akan datang Jumat (21/9) besok. Selain itu, akan ada satu striker asal Asia, dan satu pemain lokal berstatus bintang. Striker Persiba Balikpapan, Aldo Baretto, disebutsebut menjadi salah satu di antara pemain baru tersebut. (ab)

BEBAN BERAT - Pemain asing kedua yang datang ke Persegres, Sasa Zecevic langsung berlatih diawasi Asisten Pelatih Khusaeri, Rabu (19/9). Persegres kian agresif memburu pemain meski ada ancaman terdegradasi.

Kompetisi LPI-LSI Digabung, Persegres Degradasi

P

Kompetisi baru ini akan diberi nama Red and White League, di mana akan ada dua liga, seperti halnya Liga Indonesia periode 1990-an, yang memakai format Wilayah Timur dan Barat. Bedanya, pada kompetisi musim depan, satu wilayah diikuti oleh tim-tim LSI dan wilayah lainnya diikuti oleh tim-tim LPI. “Kami akan memakai Red and White League agar lebih netral. Dua kompetisi ini akan berada di bawah kendali PSSI sebagai federasi resmi. Tetapi tidak akan terus berjalan dua

join facebook.com/suryaonline

PSSI Sidoarjo Siap Selamatkan Deltras SIDOARJO, SURYA - Terdepaknya Deltras Sidoarjo dari Liga Super Indonesia (LSI) membuat jajaran pengurus PSSI Sidoarjo iba. PSSI Sidoarjo mengaku siap menyelamatkan tim kebanggaan Sidoarjo yang musim ini berlaga di Divisi Utama (DU). Pernyataan ini disampaikan Ketua Harian PSSI Sidoarjo, Biqintorin Musa. Pria yang akrab disapa Torin ini mengungkapkan, upaya yang ditempuh PSSI Sidoarjo untuk menyelamatkan Deltras ini bukan pengambil-alihan. PSSI Sidoarjo tidak bermaksud mengkudeta pengelolaan Deltras dari pihak swasta ke Pemkab Sidoarjo.

“Kami ingin membantu menyelamatkan Deltras bukannya mengambil-alih pengelolaannya dari pihak swasta. Kami juga siap mengelolanya bersama swasta jika memungkinkan. Ini semata-mata demi nasib klub kebanggaan Sidoarjo,” tandas Torin, Rabu (19/9). Ini juga disampaikan Sekretaris PSSI Sidoarjo, Ibnu Hambal. Menurutnya, penyelamatan Deltras ini merupakan anjuran Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah. Beberapa waktu lalu, cerita Ibnu, Bupati mempertanyakan nasib Deltras. Bupati juga menyampaikan penanganan Deltras yang makin terpuruk hing-

ga terperosok ke DU. “Terkait yang disampaikan Bupati, sebagai organisasi yang berkecimpung di sepak bola, kami siap ikut dalam menyelamatkan Deltras,” kata Ibnu. Diterangkan Ibnu, PSSI Sidoarjo siap mengelola Deltras apabila hal ini memungkinkan. Tentunya pengelolaan ini harus mendapatkan persetujuan dari pihak-pihak terkait dan realisasinya tidak semudah membalikkan telapak tangan. “Ingat, ini adalah upaya penyelamatan Deltras. Tidak ada maksud mengambil pengelolaannya dari pihak swasta,” ia mengulangi. (k1)

Dyvy Fokus Rebut Tiga Besar

surya/aji bramastra

ERTEMUAN Joint Committee (JC) yang akan dibahas hari ini (20/9) di Kuala Lumpur, akan menentukan nasib dua tim Jatim yang musim lalu berlaga di Liga Super Indonesia (SLI), yakni Persegres Gresik United dan Arema. Salah satu wakil PSSI di JC, Saleh Ismail Mukadar, mengatakan, pihaknya bakal mengusung wacana untuk merombak kompetisi musim depan dengan jalan tengah. Artinya, tetap akan ada dua liga (LSI dan LPI), namun keduanya di bawah kendali PSSI.

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

kompetisi. Tahun berikutnya akan kami gabung,” jelas Saleh saat dihubungi, Rabu (19/9) malam. Yang menarik, menurut Saleh, mereka yang berhak ikut kompetisi anyar ini adalah tim berperingkat sepuluh besar di masing-masing liga (LSI dan LPI). Di luar itu, otomatis akan terdegradasi ke Divisi Utama. Bila ini terwujud, Persegres dan Arema LSI akan turun kasta. Sebagai catatan, Persegres musim lalu finis peringkat 15, sementara Arema peringkat 12.

Wacana ini kemungkinan akan mendapat tantangan alot dari KPSI yang notabene pengusung LSI. Namun wacana Red and White League ini diakui AFF (Federasi Sepakbola Asean). Dalam situs resmi mereka, AFF berharap Red and White League bakal menjadi jalan tengah untuk kisruh dualisme kompetisi di Indonesia. Bahkan situs AFF mengutip pernyataan CEO LPIS, Widjajanto, yang mengklaim sudah mendiskusikan wacana kompetisi baru ini dengan CEO PT Liga Indonesia (LSI), Joko Driyono. (ab)

SURABAYA, SURYA - Penghuni peringkat empat klasemen sementara Divisi I LFA Jatim III, Dyvy FC, kini tengah memburu tiga besar di akhir musim. Dengan mengemas 42 poin serta menyisakan dua laga, Dyvy harus bersaing dengan Diar FC yang kini menduduki posisi ketiga dengan 44 poin. Untuk mewujudkan ambisi ini, mau tidak mau Dyvy harus merebut poin sempurna ketika bentrok dengan Al Irsyad dalam lanjutan laga Divisi I, Minggu (23/9). Di putaran pertama lalu, Dyvy bermain 33 dengan Al Irsyad. "Di putaran pertama kami bermain imbang, di putaran kedua ini kami harus merebut

poin penuh jika ingin menyodok ke posisi tiga besar. Selain itu, untuk memuluskan ambisi ini, Diar yang kini di posisi ketiga harus terpeleset di laga mendatang," papar manajer Dyvy FC, Hadi Siswoyo, Rabu (19/9). Musim ini, Dyvy memang hanya menyisakan peluang untuk merebut posisi tiga besar. Pasalnya, kans merebut runner-up atau juara sudah tertutup rapat. Pimpinan klasemen sementara diraih Buana Mas dengan 50 poin, sedangkan runner-up dihuni Laju Jaya dengan 49 poin. "Untuk meraih tiga besar, kami juga harus bersaing dengan Kalianak FC di peringkat lima dengan poin 42 juga, sama

seperti kami," kata Hadi. Menghadapi Al Irsyad, ungkap Hadi, hal terpenting yang harus diwaspadai adalah kekompakan Al Irsyad. Kini Al Irsyad nangkring di peringkat sembilan dengan raihan 28 poin. Baik Dyvy maupun Al Irsyad sama-sama membutuhkan poin penuh untuk memantapkan posisinya masing-masing. "Al Irsyad sangat solid. Kolektivitas bermain mereka sangat bagus. Inilah yang harus diantisipasi dengan serius oleh anak-anak Dyvy," ujar Hadi. Untuk mengimbangi kekompakan Al Irsyad, lanjut Hadi, ia juga menginstruksikan kepada skuadnya untuk menempa kekompakan tim dan memperbaiki kekurangan lainnya. (k1)

Langkah FFC Jawara Makin Berat SURABAYA, SURYA - Nasib sial sedang menghampiri pimpinan klasemen sementara Divisi II LFA Jatim III, FFC Jawara. Setelah gagal mengunci gelar juara akibat ditaklukkan Estrella Indonesia pekan lalu, kini Jawara harus kehilangan banyak pemainnya jelang bentrok lawan Widi Refleksi, Minggu (23/9). Kehilangan banyak pemain ini tentunya akan membuat langkah Jawara makin berat untuk kembali mengunci gelar juara. Kini Jawara mengumpulkan 82 poin, atau terpaut empat poin dari runner-up, Green Army. Pelatih FFC Jawara, Pep Hendrawan, menguraikan,

setidaknya Jawara akan kehilangan sembilan pemainnya saat meladeni anak-anak Widi Refleksi. Enam dari sembilan pemain itu tampil di putaran final Planet Futsal di Jakarta, sedangkan tiga sisanya membela tim PDAM Sidoarjo pada POPDA PDAM di Malang. Sembilan pemain ini adalah Adi Dwi, Riski Anugrah, Fathan Apriyanto, Iskandar, Eby Ardiansyah, Candra, Yono Siswoyo, Muhammad Sapek, dan Ferdinand. “Dengan sisa pemain yang kami miliki, kami harus berjuang keras untuk menyabet poin penuh atas Widi Refleksi,” tegas Pep, Rabu (19/9). Di putaran pertama lalu, Ja-

wara unggul 7-1 atas Widi Refleksi. Trend positif inilah yang dijadikan modal bagi anakanak Jawara untuk mengulangnya lagi di putaran kedua. Terpaut empat poin atas Green Army dengan sisa masing-masing dua laga di musim ini, Jawara hanya butuh satu kali kemenangan untuk mengunci gelar juara. Seharusnya, pekan lalu Jawara sudah bisa mengunci gelar juara, namun karena dikalahkan Estrella 2-5, pesta dan euforia gelar juara pun harus dikubur. “Kekalahan atas Estrella lalu akan kami jadikan pembelalajaran dan koreksi diri untuk menghadapi Widi Refleksi,” imbuhnya. (k1)

follow @portalsurya


19

aremania surya.co.id | surabaya.tribunnews.com

KAMIS, 20 SEPTEMBER 2012

Alberts Masuk Bursa

■ Pemain

PEMANASAN - Pemain Arema LSI Sunarto dan Munhar (kanan), melakukan pemanasan bersama rekannya dalam latihan Arema LSI di Champions Futsal Tidar Malang. Meski batal dilatih Camargo, para pemain tidak khawatir karena masih ada pelatih Joko Susilo.

MALANG, SURYA - Batalnya Paulo Camargo menukangi skuad Arema LSI musim depan, membuat isu kepelatihan di tubuh Singo Edan kembali bergulir. Meski hingga kini sosok pelatih kepala masih gelap, para pemain Arema tak ambil pusing. Para pemain juga tidak merasa cemas dengan sosok pelatih kepala musim depan. Sebab saat ini Munhar Cs sudah ditangani dengan baik oleh Asisten Pelatih, Joko ‘Gethuk’ Susilo. “Lha kok bingung tentang pelatih, saat ini kami sudah ditangani seorang yang bagus untuk melatih Arema,” kata Munhar, Rabu (19/9). Menurut Munhar yang juga mantan pemain Persema ini, sosok Joko ‘Gethuk’ Susilo sangat pantas menjadi pelatih kepala Arema. “Dia kualitasnya bagus dan punya lisensi kepelatihan A. Sudah saatnya dia naik kelas dan menjadi pelatih top,” papar Munhar. Mengenai sepak terjang Joko yang musim lalu juga sempat menjadi caretaker pelatih Arema, Munhar menilai, ketika itu Joko hanya meneruskan pekerjaan

Cocok Ditangani 'Gethuk' pelatih sebelumnya, Wolfgang Pikal. “Musim lalu dia hanya meneruskan pekerjaan pelatih sebelumnya dan bukan berarti gagal. Kalau memulai dari awal dan diberi kepercayaan penuh, saya yakin coach Gethuk akan bisa membawa Arema menjadi tim yang bermain di level atas,” ujar pemain kelahiran Sidoarjo 25 tahun silam ini. Meski begitu, Munhar tetap menyerahkan keputusan mengenai pelatih kepala kepada manajemen. “Saya hanya mengutarakan apa yang ada di pikiran saya. Ngapain repot-repot cari yang lain karena Arema sudah punya coach Joko. Tetapi saya percaya apapun keputusan manajemen tentang pelatih, tentu itu yang terbaik untuk tim,” papar Munhar. Selain Joko ‘Gethuk’ Susilo, sejumlah nama kembali masuk bursa pelatih Arema, di antaranya, Milomir Selsija (Milo) dan Robert Rene Alberts. Apabila sebelumnya Milo batal karena masalah harga, maka dengan kedatangan sponsor corporate internasional ini uang menjadi tidak masalah. Media Officer Arema, Sudar-

KANDIDAT PELATIH AREMA

surya/dok

ROBERT ALBERTS

surya/dok

MILOMIR SESLIJA

maji, dihubungi terpisah masih menyimpan rapat-rapat mengenai sosok pelatih Arema musim depan. Kendati begitu, Sudarmaji mengatakan, nama-nama pelatih yang disodorkan corporate internasional itu ada sosok asing dan beberapa sosok pelatih lokal. “Nama-nama pelatih yang disodorkan corporate kami lihat sudah teruji kualitasnya. Ternyata pihak sponsor ini tahu ekspektasi manajemen dan juga Aremania,” paparnya. Karena itu, lanjut Sudarmaji, tanpa mengurangi rasa hormat, langkah manajemen memba-

surya/dok

JOKO SUSILO

talkan kesepakatan dengan Camargo merupakan keputusan tepat. Karena selain manajemen bisa bekerjasama yang saling menguntungkan, pihak sponsor juga bisa concern dengan peningkatan mutu dan kualitas tim. Meski didesak untuk membocorkan salah satu nama calon pelatih, Sudarmaji tetap tidak mau membeber. Nama pelatih nanti akan diumumkan secara resmi bersamaan dengan pengumuman pihak sponsor yang menaungi Arema. “Tunggu waktunya saja nanti. Secepatnya akan kami kabari,” pungkas Sudarmaji.(st16)

surya/nedi putra aw

Dejan: Arema Kalah Psywar MALANG, SURYA - Kurang percaya diri menjadi faktor kekalahan Arema LPI dari wakil Arab Saudi, Al Ettifaq, dalam leg pertama AFC Cup 2012 di Stadion Gajayana, Selasa (18/9). Pelatih Arema LPI, Dejan Antonic, mengakui pemainnya tampak minder dengan kemegahan ‘The Commandos’ (julukan Al Ettifaq) ketika menginjakkan kaki di Gajayana. “Ettifaq tim besar, kaya, dan punya banyak pemain berkualitas. Mereka punya stok 32 pemain dan semua dibawa ke Malang. Anak-anak jadi kurang percaya diri melihat kondisi tim yang selalu kekurangan pemain,” kata Dejan mengevaluasi hasil pertandingan kemarin. Menurut pelatih asal Serbia ini, Roman Chmelo tampil tidak seperti biasanya dan permainannya juga tidak berkem-

bang sepanjang pertandingan. lihat permainan Al Ettifaq biasa Dejan mencatat, Arema hanya saja,” ujar Deki, rabu (19/9). punya dua peluang bagus, dan Menurut mantan pemain Perini jauh di bawah standar bia- sebaya Surabaya ini, dia akan sanya. “Lihat saja waktu kami menekankan kepada Legimin lawan Navibank Raharjo dkk untuk Saigon FC di babak tidak takut menghapenyisihan grup dapi Carlos Santos AFC Cup, enam gol cs, meski Arema bisa kami hasilkan. bermain di kandang Belum lagi banyaklawan. Para pemain nya peluang. PerArema sudah bertandingan kemarin tekad ingin cetak kami kalah psywar,” sejarah. Kalau nanti ucap Dejan. di Arab Saudi para Untuk persiappemain masih takut, an leg kedua di tentu Arema tidak surya/dok kandang Al Ettifaq DEJAN ANTONIC akan dapat apapada 25 September apa. “Memang berat mendatang, pelatih kejar dua gol. Tetapi yang biasa disapa Deki ini tidak ada yang tidak mungkin akan menggembleng faktor dalam sepakbola. Saya minta psikologis pemain. “Untuk ma- anak-anak untuk berani dan salah teknik, pemain saya tidak cetak sejarah dengan gagah,” kalah dengan Al Ettfiaq. Saya pungkasnya. (st16)

join facebook.com/suryaonline

Ponaryo Cs Akan Jajal A-League Australia BATU, SURYA - Timnas Indonesia versi PSSI La Nyalla Matalitti berencana menjajal beberapa tim negara lain. Setidaknya, Ponaryo Astaman Cs akan menjajal empat hingga lima tim luar negeri. Uji coba itu diawali melawan tim-tim di liga tertinggi Australia. Setelah itu, Timnas Indonesia asuhan Alfred Riedl ini akan bertolak ke Jepang Selatan melawan tim setempat. Hanya saja, Alfred Riedl belum bersedia membeber klub apa saja yang akan dijajal. “Kami rencanakan ada empat sampai lima pertandingan uji coba,” papar Alfred Riedl kepada pers di training center Agrowisata Kota Batu, Rabu (19/9). Uji coba menjajal tim dari luar negeri tidak lain bertujuan mengasah mental pemain berlaga di luar kandang. Riedl menargetkan, Timnas dapat menjajal klub A-League Australia. Timnas versi PSSI La Nyalla Matalitti ini memulai latihan di Lapangan Agrowisata Batu sejak 6 September 2012, dan akan selesai pada Jumat (21/9). Setelah latihan di Batu ini, Riedl akan meliburkan sementara para pemain. Seusai menggelar pemusatan latihan tahap

surya/hayu yudha prabowo

GELAR UJI COBA - Alfred Riedl, pelatih kepala Timnas Indonesia versi PSSI La Nyalla Matalitti menggelar konfrensi pers rencana uji coba ke luar negeri di Hotel Kusuma Agrowisata Batu, Rabu (19/9). satu di Batu, Riedl tetap mempersiapkan timnya dengan matang demi berpartisipasi di Piala AFF, meski hingga saat ini belum jelas apakah tim besutannya yang akan berangkat mewakili Indonesia di Piala AFF 2012 November - Desember mendatang atau Timnas versi

PSSI Djohar Arifin. Pelatih asal Austria ini menerangkan Bustomi dkk rencananya kembali dikumpulkan dalam pemusatan latihan tahap dua di Jakarta. “Pemusatan latihan tahap dua rencananya digelar pada Oktober nanti,” papar Riedl. (iks)

follow @portalsurya


SuperBallBall Super HALAMAN 20 2012 KAMIS, 20 SEPTEMBER

voli putra jaga tradisi

Tim voli indoor putra menjadi penyelamat Jatim setelah meraih emas, Rabu (19/9). Voli putra menundukkan Jateng, 3-0, sekaligus menjaga tradisi emas di PON. baca halaman...18

KAMIS, HALAMAN 17 20 SEPTEMBER 2012

surya.co.id | surabaya.tribunnews.com AFP PHOTO

Champions League 2012-2013 REAL MADRID 3 VS 2 MAN CITYT

CRISTIANO Ronaldo telah kembali. Tak ada lagi wajah sedih. Sang bintang sudah menunjukkan rona wajah berbeda saat menjadi pahlawan kemenangan Real Madrid atas Manchester City di Santiago Bernabeu, Rabu (19/9) dinihari. Dalam laga perdana penyisihan Grup C Liga Champions 2012/2013 tersebut, Madrid meraih kemenangan dengan dramatis. Kemenangan ke-100 di Liga Champions itu pun menjadi awal yang manis. Tampil di hadapan publiknya, Madrid sempat tertinggal dua kali sebelum akhirnya menang 3-2. Ronaldo-lah yang menjadi pahlawan kemenagan Madrid lewat golnya di menit ke-90.

pany dan kiper Joe Hart. Gol! City membuka skor lebih dahuStadion Santiago Bernabeu pun lu melalui Edin Dzeko menit kebergemuruh. Madridistas yang se69 lewat serangan balik cepat yang dari tadi tampak cemas, akhirnya dikreasi Yaya Toure. Marcelo meberjingkrak kegirangan menyambut nyamakan kedudukan tujuh menit gol “si anak emas”. berselang lewat sepakan akuratnya Sementara pada dari garis 16. momen lain, CR7 Tim tamu kemLIVE ON bali memimpin tenbberteriak lalu meluncur di atas dangan bebas Alexlapangan --yang ander Kolarov pada kemudian diikumenit ke-85. Namun Young Boys vs Liverpool ti Pelatih Jose Mouhanya berselang tiga Jumat (21/9) rinho, untuk merayamenit Karim BenzePkl 00.05 WIB/ Pkl 01.05 WITA kan golnya. ma mampu memRona wajahnya balas dengan tendaInter vs Rubin Kazan menunjukkan rasa ngan mendatar. Jumat (21/9) senang serta puas. Ronaldo yang Pkl 02.05 WIB/ Pkl 03.05 WITA Skuad Los Blancos awalnya mati kutu pun mengerumudi bawah kawalan ketat Maicon serta kesulitan menem- ni dan memberikan pelukan hangat untuk Pemain Termahal Dunia bus pertahanan ketat City, akhirnya tersebut. mendapatkan ruang tembak ideal. Rasa senang pun ditunjukkan Setelah berhasil mengecoh Pablo Zabaleta, yang masuk meng- eks bintang Manchester United itu usai pertandingan. Bukan hanya gantikan Maicon, CR7 karena golnya, melainkan performelepas tendangan mema Los Blancos yang sukses mengelengkung. Bola mejar ketertinggalan 2-1 luncur melewati menjadi 3-2 hanya hadangan Vindalam tempo cent Komlima menit. “Ini adalah pertandingan sangat bagus. Kami meninggalkan lapangan dengan sukacita atas keberhasi-

SELEBRASI Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi usai mencetak gol kemenangan ke gawang Manchester City di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Rabu (19/9). Ronaldo tak sedih lagi.

lan, kami bermain baik sejak awal hingga akhir dan kami seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol,” ucap Ronaldo, yang melepaskan 50 pass sempurna. Bagi Pemain Terbaik Dunia 2008 ini, gol ke gawang City menjadi gol ke-151 dari 151 pertandingan di semua kompetisi sejak bergabung dengan Real Madrid pada musim 2009/10. Artinya, CR7 selalu mencetak gol di setiap pertandingannya bersama Los Merengues. Rinciannya, 114 gol dari 105 laga di La Liga, 10 gol dari 13 laga di Copa del Rey, 24 gol dari 29 laga di Eropa, ditambah 3 gol dari 4 pertandingan lain. Bintang asal Portugal ini sebelumnya sempat mengejutkan publik lewat sikapnya yang tidak bersedia melakukan selebrasi saat mencetak gol ke gawang Granada dalam lanjutan La Liga beberapa waktu lalu. Dalam duel yang berakhir dengan kemenangan 3-0 bagi Madrid itu, Ronaldo sukses mencetak dua gol. Dalam keterangannya kepada wartawan, Ronaldo mengaku melakukan hal itu sebagai ungkapan kesedihan yang melandanya. Namun ia enggan merinci penyebab kegalauannya itu. Saat hal ini dikaitkan selebrasinya

DRAMATIS - Pemain Real Madrid merayakan gol Ronaldo (1). Tendangan Ronaldo yang berbuah gol (2). Selebrasi Pelatih Jose Mourinho (3). Duka Edin Dzeko dan Carlos Tevez (4).

saat menjebol gawang City, Ronaldo pun hanya menjawab “Saya akan merayakan ketika memang perlu untuk merayakannya. Pertandingan ini sangat penting dan saya senang bisa menang. Ini adalah pertandingan yang gila.” Hasil ini membuat Madrid untuk sementara memimpin klasemen sementara Grup D dengan tiga angka. Borussia Dormund berada di posisi kedua dengan poin sama usai menekuk Ajax Amsterdam 1-0. City dan Ajax yang sama-sama menyusul di posisi tiga dan empat. Pada matchday kedua, 3 Oktober mendatang, Ajax akan menjamu Madrid sedang City kedatangan Dortmund. (Tribunnews. com/deo/ka7)

STATIS IS STI TIK K PERTANDINGAN Madrid Man City Tendangan 10 35 Tend ke gawang 3 12 9 Pelanggaran 10 Tend sudut 3 7 Offsides 3 0 55% Penguasaan bola 45% Kartu kuning 3 0 0 Kartu merah 0 Penyelamatan 9 1

Dzeko2 Dzeko1

Casillas

Hart

Hart

Benzema

Hart

Casillas

Marcelo

Yaya Touré

Dzeko Real Madrid 0-1 Man City

69’

Marcelo

Ronaldo

Kolarov

76’

Real Madrid 1-1 Man City

85’

Real Madrid 1-2 Man City

Kolarov

Benzema

87’

Di Maria

Real Madrid 2-2 Man City

Ronaldo

90’

Real Madrid 3-2 Man City GRAFIS: BAYU

Ulasan Mourinho

Ulasan Mancini

DNA Pemenang

Harusnya Menyerang

KEMENANGAN yang luar biasa karena DNA tim saya telah kembali. Real Madrid bisa kalah, Mourinho bisa kalah, kami bisa saja kalah malam ini, dan AFP PHOTO saya akan bangga, namun saya tidak bisa kalah seperti ketika menghadapi Sevilla atau Getafe. Pemain telah membuktikan jika mereka ingin menjadi profesional hebat dan menghormati sejarah Real Madrid, mereka bisa melakukannya. Bukan hanya melawan tim seperti City, tapi pada setiap pertandingan. Jika saya pelatih tim kecil saya bisa kalah kapan saja. Sebagai pelatih Real Madrid saya tidak bisa menerimanya. Ini adalah kemenangan besar. Kami bermain lebih baik sejak menit awal dan sangat layak (menang). (deo)

KAMI kecewa. Pada babak petama kami tidak bermain dengan baik namun di babak kedua kami bisa melakukannya dan ketika Anda mencetak dua AFP PHOTO gol di sini dan unggul 2-1, Anda harus menaruh perhatian lebih. Ketika kedudukan 2-1 kami seharusnya tetap bermain menyerang. Kami tidak bisa terus berbicara mengenai minimnya pengalaman, kami memiliki pemain-pemain bagus yang bermain di tim nasional dan bermain pada banyak pertandingan. Saya senang dengan performa kami di babak kedua dan dengan cara mereka berkembang. Namun, kami harus kecewa karena kehilangan angka. (deo)

*) Jose Mourinho, Pelatih Real Madrid, dikutip uefa.com

*) Roberto Mancini, Pelatih Manchester City, dikutip uefa.com

join facebook.com/suryaonline

Da ata ta Per erttand tandin nga gan n Real Madrid 3-2 Manchester City Gol: marcelo 76’, Karim Benzema 87’, Cristiano Ronaldo 90’; Edin Dzeko 68’, Aleksandar Kolarov 85’ Wasit: D Skomina Kartu kuning: Javi Garcia 52’, Vincent Kompany 70’, Edin Dzeko 89’ Stadion: Santiago Bernabeu, Madrid Penonton: 70.381

Rapor Pemain n Real Madrid (4-3-2-1): Iker Casillas 6; Alvaro Arbeloa 7, Pepe 6, Raphael Varane 7, Marcelo 8; Sami Khedira 8, Xabi Alonso 9, Michael Essien 8; Angel di Maria 8, Cristiano Ronaldo 8; Gonzalo Higuain 7 Pengganti: Mesut Oezil (Essien 65’) 6, Luka Modric (Khedira 74’) 6, Karim Benzema (Higuain 74’) 6 Manchester City (4-2-3-1): Joe Hart 6; MaiM ccon 5, Vincent Kompany 5, Matija Nastasic 7, Gael Clichy 5; Javi Garcia 7, Gareth Barry 7 7; Samir Nasri 5, Yaya Toure 9, David Silva 7 7; Carlos Tevez 6 7 Pengganti: Aleksandar Kolarov (Nasri 36’) 7, Edin Dzeko (Silva 63’) 6, Pablo Zabaleta (Maicon 74’) 4

Joe Hart Paling Terpukul KIPER Manchester City, Joe Hart, tak dapat menutupi rasa kecewanya usai takluk 2-3 dari Real Madrid. Ia pun meminta maaf atas kegagalan meraih tiga poin. Hart harus bekerja keras untuk melakukan penyelamatan. Akan tetapi, hal itu belum cukup untuk membawa City menang meski sudah dua kali sempat memimpin. “Madrid adalah tim yang sangat bagus, sama seperti City. Kami dua kali memimpin, tapi kami melewatkannya begitu saja. Sangat sulit pergi dari lapangan setelah menderita kekalahan 2-3. Fakta ini menyakitkan,” kata Hart dilansir situs resmi klub. “Ini tidak benar. Anda tidak bisa kalah setelah unggul 2-1. Sekarang kami hanya bisa menyalahkan diri sendiri. Semua akibat kesalahan kami,” sesal Hart. Gol Cristiano Ronaldo yang menghukum City tak lepas dari kesalahan bek

Vincent Kompany. Sang kapten yang berdiri persis di depan Hart, lalai dalam memblok tendangan Ronaldo. Namun Hart enggan menyalahkan Kompany. Kiper nomor satu Inggris ini hanya mengaku bingung, ketika Kompany tidak berusaha menghalangi tendangan Ronaldo. “Aku tidak tahu. Aku melihat proses gol, tetapi Anda harus bertanya kepada Vinny (sapaan Kompany). Biasanya dia tidak melakukan kesalahan, namun kami terlalu turun ke bawah,” paparnya. Usai pertandingan, Hart juga memberi pernyataan melalui stasiun televisi ITV1: “Saya meminta maaf sebesar-besarnya atas hasil ini. Seharusnya kami bukanlah tim yang datang ke Santiago Bernabeu dan pulang dengan kekecewaan. Kami adalah tim yang selalu ingin mendapat hasil baik.” (Tribunnews.com)

follow @portalsurya


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.