Seni Patung adalah seni rupa yang hasil karyanya berbentuk tiga dimensi. Biasanya dibuat dengan cara memahat, modeling (dengan bahan tanah liat) atau kasting (dengan cetakan). Patung adalah benda tiga dimensi hasil karya manusia yang diakui sebagai suatu karya seni. Orang yang membuat patung disebut pematung.
Dimasa yang lalu patung dijadikan sebagai berhala, symbol Tuhan atau Dewa yang disembah. Tapi seiring dengan makin rasionalnya cara berfikir manusia, maka patung tidak lagi dijadikan berhala melainkan hanya sebagai karya seni belaka. Fenomena pemberhalaan patung ini terjadi pada agama-agama atau kepercayaan-kepercayaan tertentu yang politheisme seperti terjadi di Arab sebelum munculnya agama samawi.