ES TELER MENDUT
VISUAL IDENTITY
Foreword
Logo merupakan suatu gambar yang mewakili suatu nama atau brand, sesuatu yang singkat dan mudah diingat. Yang berfungsi sebagai identitas yang membedakan suatu brand dengan brand lainya
Oleh karena itu, Es Teler Mendut perlu membuat aturan-aturan baku mengenai tata cara penggunaan logo yang meliputi Logo’s philosopy, Logo’s color palette, Logo in BNW, Logo in color reverse, logo configuration, logo size, hingga logo grid system dan pengaplikasiannya ke dalam stationary dan yang lainnya.
Aturan-aturan baku tersebut dikenal dengan nama Graphic Standard Manual (GSM). GSM dibuat agar penyusunan logo sebagai coorporate identity suatu brand dapat tersusun dengan sistematis, sehingga tidak terjadi
kesalahan presepsi/pandangan dalam penerapannya dalam setiap media.
Product



About The Brand
Es Teler Mendut adalah produk UMKM yang menjual minuman es yang melegakan dahaga. Es Teler mendut memiliki banyak beberapa varian pada menunya dan mengutamakan buah alpukat sebagai ekstra menunya. Mereka memiliki produk best seller yaitu es teler ekstra alpukat dan es teler durian. Selain menjual minuman, mereka juga menjual buah alpukat sebagai produk unggulannya, karena alpukat selalu tersedia disepanjang musim di Es Teler Mendut.
Vission & Mission
Vission
- Membuat Es Teler Mendut dikenal banyak orang
- Memiliki tempat yang lebih bersih dan higienis dari sebelumnya
- Ingin dikenal masyarakat dengan citra yang bagus
Mission
- Membuat konten promosi di akun social media
- Menjual produk mereka di E-Commerce
- Membuat visual identity yang lengkap
-
Membuat kemasan yang higienis dan membuat label mereka
STP Analysis
Segmentasi:
- Geografis
Usaha kuliner Es Teler Mendut memiliki lingkup yang cukup luas dengan tempat
yang strategis yaitu di pusat kota, di daerah Soekarno Hatta.
- Demografis
Segmentasi pasar Es Teler Mendut dapat dikelompokkan sebagai berikut :
•
•
•
Usia : umur 6 tahun – keatas
Gender : Universal
Rata-rata klien : masyarakat umum dengan semua kategori
- Psikografis
Es teler sangat digemari masyarakat dengan cuaca dingin maupun panas, karena bisa melegakan dahaga. Dengan rasa yang manis dan berbagai buah-buahan yang menjadi isinya, dengan harga yang terjangkau, maka orang-orang akan senang membelinya.
- Behavioral
• Konsumen adalah orang yang biasanya mengambil waktu istirahat kerja
• Konsumen biasanya lelah sehabis beraktifitas dan mencari sesuatu yang segar
Positioning:
Target pasar mencakup seluruh malang raya, dengan target konsumen yang berusia 7 tahun hingga 60 tahun.
Logo Philosophy
Logo yang saya buat adalah logo kombinasi, yang terinspirasi dari produk Es Teler Mendut yang identik dengan buah alpukat yang melimpah, serta stok buah alpukat yang selalu tersedia sepanjang musim.
Terdapat mangkok di dalam logo yang menggambarkan wadah dari Es Teler Mendut.
Ilustrasi buah alpukat yang memakai kain yang mengikat kepala
bertuliskan huruf “M” yang berarti nama Mendut, nama Es Teler Mendut
diambil dari nama jalan lokasi Es Teler Mendut dijual.
Dalam ilustrasi alpukat, digambarkan dengan mulut yang menganga yang menggambarkan kalau alpukat itu sedang memanggil dengan seruan pelanggan untuk membeli Es Teler Mendut.
Logo Combined
Logotype Face
Font Date Fruit Days dipilih karena memiliki
ketebalan huruf yang cocok dan memberikan
kesan segar, menyenangkan, dan berbentuk round, menggambarkan buah alpukat yang
menjadi fokus utama. Dengan font tersebut orang akan tahu bahwa kita menjual produk olahan buah-buahan.
Logo Grid
Grid logo merupakan garis-garis bantu yang
dilengkapi dengan satuan ukuran teknis dalam
keperluan scalling/rezising, serta jika ingin
memperbesar atau mengecilkan konfigurasi
logo skala. Sehingga tidak akan merubah proporsi dari bentuk logo.
1.
Safe Area
2.
Pada suatu logo diperlukan pemberian jarak
atau ruang kosong, hal ini bertujuan untuk
memisahkan logo dan memberi jarak dari
unsur-unsur lain dalam penggunaannya
seperti teks, gambar, atau bidang warna
lain agar bentuk logo terjaga.
Logo Minimum Size
Logo tidak boleh diubah lebih kecil dari
ukuran minimum yang sudah ditentukan
agar tidak mengganggu aspek
keterbacaan logo
Logo Usage
Incorrect Use Logo
Tidak diperkenankan menggunakan warna yang menabrak.
Tidak diperkenankan
mengubah warna pada logo.
Tidak diperkenankan merotasi logo.
Tidak diperkenankan
mengubah ukuran salah
satu elemen pada logo.
Tidak diperkenankan menghilangkan elemen pada logo.
Tidak diperkenankan menarik logo yang
tidak sesuai proporsi
Color
Color Philosophy
Warna hijau dipilih karena identik dengan warna buah alpukat, selain itu warna hijau juga
melambangkan kesejukan dan ketenangan.
Warna merah pada ikat kepala
melambangkan semangat dan energi yang kuat.
Warna hitam melambangkan sisi keseriusan dalam membangun usaha.
Warna coklat tua dipilih karena identik dengan biji alpukat.
SUPER GRAPHIC
Pattern
Super graphic adalah elemen pendukung dalam desain sebuah brand sebagai ciri khas atau penanda brand tersebut.
STATIONARY KIT
Stationary Kit

Packaging

ID card

SIGNAGE

Light Board

Standing Board

Circular Signboard
