Cianjur ekspres 2 april 2016

Page 1

HARIAN UMUM

CIANJUR EKSPRES Weekend Koran Pertama dan Utama di Cianjur

SABTU 2 APRIL TAHUN 2016

HARGA Rp

2.000

Cianjur Menuju Cyber City Hotspot Gratis Dipasang di 3 Taman dan 20 Kecamatan

FOTO-FOTO: IKBAL SELAMET/CIANJUR EKSPRES

GRATIS: Warga Cianjur bisa mengakses internet gratis dengan fasilitas hotspot yang dipasang pemerintah di beberapa fasilitas publik.

JL RAYA BANDUNG - Juni mendatang Pemerintah Kabupaten Cianjur bakal memasang fasilitas hotspot gratis di Taman Joglo, Alun-alun Cianjur, dan Taman Prawatasari. Pengguna internet yang sedang kehabisan kuota atau ingin menghemat paket data bisa menggunakan fasilitas tersebut. Selain di tiga ruang terbuka hijau (RTH) tersebut, jaringan hotspot gratis juga akan dipasang di 20 kecamatan. Tentu lokasinya pun tidak di kantor kecamatan, melainkan di titik berkumpul warga, baik anak-anak, remaja, dewasa, hingga orangtua di kecamatan yang akan dipasang jaringan internet. Kepala Bidang Komunikasi dan Informatika Dishubkominfo Kabupaten Cianjur, Sukastono, menjelaskan, pengadaan fasilitas publik berupa jaringan internet itu sudah diwacanakan sejak beberapa bulan lalu. Namun baru Februari lalu, wacana itu mulai dijalankan dengan menjalin komunikasi dengan PT Telkom Cabang Cianjur. “Pembicaraan awal sudah dilakukan, rencananya di awal April kami akan berkomunikasi sekaligua membahas MoU (kesepakatan, red),” ujar dia kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/3). Menurutnya, wacana itu dibuat berdasarkan rencana dari Bupati Cianjur terpilih yang ingin bersambung ke halaman 7

TIK Kawal Internet Sehat INTERNET sehat, program itulah yang selalu disosialisasikan dan dikenalkan kepada warga Cianjur, dengan harapan pengguna layanan internet di Kota Santri bisa bijak dalam menggunakan internet. Bukan untuk hal negatif seperti mengakses situs pornografi namun untuk mencari ilmu dengan mudah. Adalah Relawan Teknologi Informatika dan Komunikasi (TIK) Cianjur yang menjadi pelopor serta mitra Telkom dan Pemkab Cianjur dalam menyosialisasi-

kan internet sehat. Kelompok relawan ini hanya terdiri dari 20 orang, namun peran mereka cukup besar untuk menghindarkan warga dari sisi gelap internet. "Relawan TIK ini dibentuk sejak 2012 lalu dan sifatnya sukarela. Meski demikian kami terus bergerak dalam mengajak pengguna internet di Cianjur agar menggunakan akses internet ke arah positif," ujar Ketua Relawan TIK Cianjur, Mario Devys, saat ditemui, belum lama ini.

Trio Eks Arema Akan Menggila BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Dejan Antonic memboyong semua pasukannya ke Jakarta guna menghadapi partai final turnamen Torabika Bhayangkara Cup 2016 kontra Arema Cronus, Minggu (3/4) malam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Partai ini jadi spesial bagi tiga pemain Persib yang pernah membela Arema, Samsul Arif, Purwaka Yudhi, dan Hermawan. Mengenai tiga pemain itu, pelatih Persib, Dejan Antonic berharap trio eks Arema itu bisa memberikan kemampuan yang lebih dibandingkan saat membela Arema. “Saya percaya mereka kalau dimainkan akan ada semangat besar karena melawan mantan timnya. Lihat saja nanti,” ujar Dejan. Dejan mengakui, eks Arema di Persib, khususnya Samsul Arif dan Purwaka Yudhi tampil apik selama turnamen. Samsul menjadi pencetak gol terbanyak Persib Bandung saat ini. Sementara, Purwaka semakin mantap berduet dengan Vladimir Vujovic. Pelatih asal Serbia ini mengaku laga final yang dihadapi anak asuhnya cukup berat, namun ia yakin semua pemain, termasuk

bersambung ke halaman 7

ILUSTRASI

Longsor Deui , Jalur Cugenang Buka-tutup CUGENANG - Separuh Jalan Raya Cugenang di Kampung Pos Desa Cijedil Kecamatan Cugenang kembali tertutup longsor, sekitar pukul 16.15 Wib kemarin (1/4). Akibatnya lalu lintas Cianjur-Cipanas dan sebaliknya tersendat. Pantauan Cianjur Ekspres, kemacetan mengular sekitar satu kilometer dari kedua arah dari lokasi kejadian sampai

Ada waktu dua hari, yakni Sabtu dan Minggu. Waktu ini rentan digunakan hal yang tidak baik.

Sheila Marcia

TAK DINAFKAHI ARTIS Sheila Marcia mulai terbuka mengungkap penyebab keretakan rumah tangganya dengan Kiki Mirano. Pemain film Hantu Jeruk Purut ini mengatakan, suaminya itu sudah tak pernah lagi memberi nafkah kepada dirinya maupun anak-anaknya. “Dari awal menikah beberapa tahun menafkahi saya dan anak. Tapi belakangan nggak,” ujar Sheila saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, seperti dilansir Jawapos, (Grup JPNN), kemarin (1/4). Ka re n a t a k d i b e r i nafkah, Sheila tak t i n g g a l d i a m. D i a mencari cara agar b i sa m e ng h i d u p i a n a k n y a. S a l a h bersambung ke halaman 7

bersambung ke halaman 7

Polisi Patroli Tawuran Jelang UN

MOCH REZA FAUZIE/CIANJUR EKSPRES

RAWAN: Lokasi Kampung Pos di Jalan Raya Cugenang rawan longsor.

bersambung ke halaman 7

Desa Sukamanah. Kapolsek Cugenang, Kompol Iwan Mustawan, mengatakan, longsor disebabkan kondisi tanah yang memang sudah labil. Kepolisian pun memberlakukan sistem buka tutup karena

AKBP Asep Guntur Rahayu Kapolres Cianjur

JL KH ABDULL AH BIN NUH - Polres Cianjur bakal melakukan patroli menjelang Ujian Nasional (UN) yang akan dilaksanakan, Senin (4/4) depan. Selain itu, Polres juga akan mengamankan pendistribusian soal dan lembar jawaban hingga ke setiap sekolah. Kapolres Cianjur, AKBP Asep Guntur Rahayu, mengatakan, patroli tersebut dilakukan untuk mengantisipasi aksi tawuran pelajar atau tindakan kenakalan lainnya yang dilakukan menjelang UN. bersambung ke halaman 7

Sindir Sampir

Teras Telkom Cianjur jadi Tempat Berselancar

Akses Mudah, Murah, dan Meriah Wifi ID Corner, layanan internet yang disediakan Telkom Cianjur ini menjadi salah satu pilihan bagi pemilik laptop atau gadget dalam mengakses internet. Akses yang cepat dan murah membuat tempat dengan berbagai fasilitas penunjang jadi tujuan untuk cari referensi, sosial media, dan bermain game online. IKBAL SELAMET, Jl Ir H Juanda

SUDUT kanan Kantor Telkom Cianjur, tepatnya di samping pos jaga selalu penuh oleh siswa dan remaja. Bukan untuk mengantre daftar tunggu pemasangan internet, melainkan menggunakan fasilitas Wifi Id Corner yang disediakan

PT Telkom. Sejak pagi hari sampai menjelang magrib, meja dan kursi yang dilengkapi colokan listrik ini selalu dipadati para pemburu jaringan internet. Terlebih saat jam pulang sekolah atau jadwal kosong anak kuliah telah tiba. Laptop berbagai merek berjejer bersambung ke halaman 7

Puluhan Keluarga Terancam Longsor Aya ‘longsor’ di manamana: di gunung, di jalan, di pendopo, di gedung dewan...

IKBAL SELAMET/CIANJUR EKSPRES

ANTENG: Para remaja tampak anteng berselancar internet di fasilitas yang disediakan Telkom Cianjur.

BACA HAL 3 METROPOLIS


2

CIANJUR EKSPRES

SABTU, 2 APRIL TAHUN 2016

Sensus Ekonomi, Perusahaan Harus Jujur

BINGKAI

Aher: Butuh Akurasi Data Dalam Sensus Ekonomi

ENGKOS KOSWARA/JATEKS

HANYUT: Komandan Tim Rescue Basarnas Kantor SAR Bandung, Deni Manurung menunjukan lokasi salah seorang warga yang hampir hanyut di Kampung Gunung Tanjung, Desa Sindangpakuon, Kecamatan Cimanggung Kabupaten Sumedang, kemarin.

Sungai Citarik Meluap, Warga Dievakuasi SUMEDANG - Akibat hujan besar yang mengguyur wilayah Cimanggung dan sekitarnya, Dusun Gunung Tanjung, Desa Sindangpakuon, Kecamatan Cimanggung direndam banjir hingga ketinggian 3 meter, kemarin (1/4). Bahkan, salah seorang warga bernama Eem (47) hampir saja terseret air akibat banjir bandang dari Sungai Citarik meluap masuk ke perkampungan warga. “Begitu mendengar ada warga yang terjebak banjir saya langsung meminta bantuan Basarnas,” kata Kepala Desa Sindangpakuon, Kecamatan Cimanggung, Moch Yusuf kepada Jateks, kemarin. Meskipun warga sekitar berusaha membantu warga yang terjebak banjir, namun karena peralatan terbatas sehingga menyulitkan evakuasi. “Dengan cepat akhirnya petugas Basarnas datang ke lokasi sehingga warga yang terjebak banjir bisa diselamatkan,” tuturnya. Komandan Tim Rescue Basarnas Kantor SAR Bandung, Deni Manurung mengatakan, dalam mengevakuasi warga yang terjebak banjir, pihaknya menurunkan 6 orang anggota dengan perlengkapan rescue. Hanya saja, dalam mengevakuasi tidak bisa menggunakan perahu karet karena lokasi banjir itu berada di tengah perkampungan dan masuk ke dalam gang yang cukup sempit. “Kami evakuasi warga yang terjebak banjir menggunakan ring boy atau jaket pelampung agar lebih memudahkan masuk ke gang sempit,” terang Deni. Dalam evakusi itu petugas sedikit mengalami hambatan di antaranya saat banjir, aliran listrik dari PLN belum terputus ditambah derasnya air yang masuk dari Sungai Citarik. Akhirnya Basarnas berhasil mengevakuasi warga dan langsung dibawa dengan menggunakan perahu karet ke tempat yang aman. “Kami mengimbau kepada warga agar lebih hati-hati saat terjadi banjir, apalagi rumahnya yang berdekatan dengan bantaran sungai. Jika membutuhkan bantuan segera hubungi emergency call 115,” pungkasnya.(kos)

BANDUNG - Bulan depan, Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Barat berencana melakukan Sensus Ekonomi untuk mengetahui tingkat pertumbuhan ekonomi 2016. Kepala BPS Jawa Barat, Bachdi Rusnawa mengatakan, untuk melakukan sensus ekonomi 2016 tersebut, pihaknya menginginkan agar para pelaku usaha bisa memberikan data yang sebenarnya kepada petugas sensus. “Kita akan lakukan sensus ekonomi di bulan depan. Untuk sensus ekonomi itu, kita butuh data dari para pelaku usaha,”jelas Bachdi ketika ditemui di Gedung Negara Pakuan, kemarin (1/4). Menurutnya, pemberian data yang benar dan valid ini sangat penting sebab dalam pengolahannya nanti akan ada output berupa hasil pertumbuhan ekonomi suatu daerah. Terlebih hasil ini juga berguna bagi dasar pedoman pemerintah dalam menerapkan kebijakan, baik pusat maupun daerah. Bachdi mengakui selama ini pihaknya merasa kesulitan dalam memperoleh data yang berasal dari para pelaku usaha dan perusahaan. Hal ini sebetulnya akan berdampak dari perolehan hasil dalam pen-

IST

DICANANGKAN: Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan resmi mencanangkan Sensus Ekonomi 2016 untuk wilayah Jawa Barat di Halaman Gedung Sate, belum lama ini.

gelolaan hasil data. Untuk itu, dirinya meminta kepada para pengusaha agar bisa kooperatif dalam memberikan laporan data kepada petugas sensus dan jangan ada yang ditutup-tutupi. Bachdi menjamin bahwa kerahasiaan data yang diberikan perusahaan sebagai bentuk komitmen kredibilitas dari BPS yang telah diatur oleh undang-undang.

“Tidak akan mengungkap data masing-masing perusahaan apalagi sampai menginformasikannya secara luas,” kata dia. Bacdi menilai, selama ini banyak perusahaan-perusahaan yang masih belum kooperatif dalam memberikan data dengan alasan bermacam-macam. Tetapi pada intinya, perusahaan menutupi data ini agar perolehan penghasilan

perusahaan ini tidak dibuka keluar. Dengan adanya data sensus yang akurat, lanjut dia, pemerintah akan mudah dan tepat dalam menetapkan kebijakan, demi menjaga pertumbuhan ekonomi. “Ini kan penting sekali. Data perusahaan nantinya diolah. Berapa jumlah tenaga kerja, produk apa saja yang dihasilkan, dan lainnya untuk kepentingan dalam meng-

hitung pertumbuhan perekonomian,” pungkas Bachdi. Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan, pihaknya mendukung upaya BPS untuk melakukan sensus. Hal itu dapat diketahui kondisi perekonomian di Jabar secara keseluruhan. “Saya menyambut baik karena ini untuk kepentingan nasional,” jelas Heryawan. Selain menampilkan gambaran perekonomian secara makro, dari hasil sensus tersebut juga akan diperoleh hasil prosentase pencapain program yang selama ini dilakukan Pemprov Jabar dan masing-asing daerah kabupaten/ kota di Jabar. Untuk itu dirinya mengimbau kepada semua pihak agar bisa mendukung sensus tersebut dengan memberikan data-data yang sebenar-benarnya. Dia menduga, ada salah tafsir dari kondisi perekonomian Jabar dalam penghitungan produk domestik regional bruto (PDRB). Pasalnya ada beberapa komponen yang masih tidak diakui sebagai produk yang dihasilkan di Jabar. Pria yang akrab disapa Aher ini menyontohkan, beberapa produk ekspor yang sebetulnya dihasilkan di Jabar tetapi pada penghitungannya diakui sebagai produk DKI Jakarta karena pengirimannya melalui Pelabuhan Tanjung Priok.(yan)

Satu Peleton Brimob Jaga Lapas Garut GARUT - Sedikitnya satu peleton anggota Brimob dari Sub Detasemen IV/A Pelopor Polda Jabar bersama pasukan Dalmas Polres Garut bersenjata lengkap menjaga Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB/ Garut sejak Kamis (31/3) malam. Pengamanan tersebut dilakukan sebagai langkah antisipasi setelah muncul adanya informasi kasus penganiayaan yang menimpa narapidana kasus teroris titipan atas nama Hasan Abdullah alias Madina Ghowy. Kasubden IV/A Pelopor Brimob Polda Jabar, Iptu Pandu, mengatakan awalnya pihaknya menurunkan 10 personel untuk melakukan penjagaan di Lapas kelas IIB/Garut. Namun seiring perkembangan situasi di lapangan, pihaknya kemudian menambah personil hingga jumlah keseluruhan berjumlah 30 orang

atau satu peleton pasukan. “Pengerahan pasukan untuk pengamanan Lapas kelas IIB/Garut dilakukan atas permintaan Kapolres Garut yang mungkin diminta oleh Kalapas. Pengamanan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi dalam rangka menyikapi kasus pemukulan terhadap narapidana, kita ikut mengantisipasi terjadinya provokasi sehinga terjadi hal-hal yang tidak di inginkan,” ujarnya, belum lama ini. Berdasarkan informasi yang dihimpun di lapangan, puluhan anggota Brimob dan Dalmas bersenjata lengkap tampak berjaga di sekitar lapas mulai dari gerbang masuk. Tidak hanya anggota berseragam saja, anggota berpakaian preman tampak lalu lalang keluar masuk lapas dan di sekitar area luarnya. Padahal sebelumnya, kalapas

saat ditanya akan keberadaan narapidana teroris bernama Hasan Abdullah alias Madina Ghowy di Lapasnya ia menegaskan tidak ada. Namun setelah adanya informasi bahwa akan datang simpatisan dan para pendukung ISIS yang merupakan rekan dari narapidana yang ada di Lapas Garut dan berkumpul di mesjid sekitar Lapas, pengamanan ekstra pun dilakukan. Isu kedatangan rekan dari narapidana rupanya bukan isapan jempol belaka, karena pada pagi hari menjelang siang, setidaknya datang lima orang yang hendak membesuk Hasan Abdullah alias Madina Ghowy. Kedatangan mereka menggunakan kendaraan roda empat dan mengaku berasal dari Bekasi dengan berpakaian bawahan loreng digital warna abu-abu. Meski hendak menjenguk, mere-

ka rupanya tidak bisa bertemu langsung dengan Hasan karena pada saat itu bukanlah waktunya membesuk. Setelah melakukan komunikasi dengan sejumlah aparat yang ada di sekitar lapas dan diberi pengertian, kelimanya langsung pergi meninggalkan lokasi. Kemarin, Kapolres Garut beserta jajaran pun sempat melakukan kunjungan ke lapas, bahkan sejak Kamis malam. Saat diwawancarai kemarin, ia membenarkan jika memang ada tahanan titipan yang terkait teroris di Lapas Kelas IIB Garut dan sempat terjadi keributan di dalam sehingga pihaknya melakukan pengamanan. “Pengamanan kita lakukan sebagai antisipasi adanya salah satu yang disiksa oleh orang dalam lapas yang menemukan handphone dan barang lainnya yang

tidak boleh dibawa ke Lapas. Hal itu kemudian diprotes sehingga menimbulkan gejolak bagi penghuni lapas lainnya, karena tidak senang diperlakukan tidak adil sehingga dipukuli narapidana lainnya,” ujarnya usai melakukan kunjungan di Lapas, kemarin. Ia menyebutkan, pascakeributan yang terjadi di dalam Lapas tidak bisa dipastikan apakah narapidana terkait teroris tersebut akan dipindahkan atau tidak. Hal tersebut menurut Kapolres tergantung dari Kalapas, namun pihaknya siap membantu bila diperlukan. “Kami dari Polres, Brimob dan satuan samping menurunkan anggota cukup banyak sebagai antisipasi saja. Kedepannya kita akan melakukan razia besarbesaran,” katanya.(igo)

Harga BBM Turun, Tarif Angkum Angger Perbaikan Jalan Bojongpicung

TOKOH

Menggambar Memberikan Inspirasi C O R A T- c o r e t menurut pria ini bukan dilakukan secara asal dan sembarangan. Dari gambar yang diukirnya di atas kertas bisa menjadi sumber inspirasi bagi kesehariannya. Menur utnya, dar i hasil gambar yang dia buat mempunyai beberapa makna yang hanya dirinya sendiri ya ng b i s a m e nga rtikan. Sehingga, menggambar merupakan isnpirasi bagi dirinya.(eky) Oki Ginanjar Karyawan

CIPANAS - Turunnya harga beberapa jenis BBM bersubsidi seperti solar danpremiumper1Aprilkemarin,tidak berpengaruhpadahargasejumlahbahanpokokdanturunnyatarifangkutan umum. Banyak para pedagang bahan pokok yang masih memberlakukan harga lama, dan tarif angkutan pun belum diturunkan. Berdasarkan data yang dihimpun Cianjur Ekspres, harga yang masih mahaldiantaranyadagingsapiseharga Rp110 ribu per kilogram, daging ayam Rp28 ribu per kilogram, cabai rawit merah Rp60 ribu per kilogram, cabai keriting Rp35 ribu per kilogram, dan bawangmerahRp46ribuperkilogram. KasubbagTataUsahaPasarCipanas, Suganda, menjelaskan, meski saat ini belum ada perubahan harga, namun diprediksi beberapa pekan ke depan harga berubah. Hal itu melihat pengalaman turunnya harga BBM beberapa tahun lalu. “Mungkinbelum(turunharga).Minggu depan mungkin ada perubahan. Paling seperti sayuran, daging ayam, daging sapi, dan barang dalam kemasan saja,” paparnya kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Suganda menuturkan, satu masalah yang selalu muncul saat BBM turun adalah harga bahan pokok yang tidak

ANGGER: Sejumlah pengusaha angkutan umum belum menurunkan tarif angkutan pascapenurunan harga BBM bersubsidi, kemarin. EKY RIZKI/CIANJUR EKSPRES

berpengaruh. Padahal jika BBM naik harga bahan pokok pun ikut naik. “PadahalsaatBBMnaikberbagaikomponentersebutlangsungnaikduluan,” tambahnya. Safroni, pedagang bumbu dapur di basementPasarCipanas,menuturkan, saatinihargaanekabahandagangannyamasihhargalama.“Belumberubah, tidak ada pengaruh,” ujarnya singkat. Di Ciranjang, sejumlah warga yang biasa menggunakan angkutan umum meminta Organda menurunkan tarif. Endah Ferra Pratiwi (21), salah satu mahasiswa asal Kecamatan Ciranjang menuturkan, bahwa angkutan umum

merupakan kebutuhan prioritas untuk bepergian. Dia berharap dengan turunnya harga bahan bakar, tarif angkum juga ikut turun. “Kalau gak salah BBM bersubsidi jenis premium itu asalnya Rp6950 turun menjadi Rp6450 per liter. Kami ingin tarif angkum juga diturunkan,” jelasnya. Dia mengatakan, penurunan harga bbmtersebutseharusnyaberpengaruh terhadapsegalahalyangberhubungan dengan sarana transportasi umum. “Saya merasa kalau penurunan harga bbm saat ini cukup signifikan,” tuturnya.(eza/eky)

BOJONGPICUNG - Kepala Desa Mekarwangi, Kecamatan Bojongpicung, Cecep Surahman mengakui selama menjabat sebagai kepala desa, dirinya belum pernah menerima bantuan untuk perbaikan jalan dari Pemerintah Kabupaten Cianjur melalui Dinas Binamarga. Padahal menurutnya, jalan tersebut statusnya milik kabupaten bukan jalan desa. Dia mempertanyakan pemerintah kabupaten yang seolah tutup mata dengan keberadaan jalan tersebut bahkan kian hari seperti mirip balong (kolam, red). “Saya merasa prihatin melihat kondisi jalan tersebut. Saat musim hujan jalan mirip kubangan kerbau,” jelasnya kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Pihaknya pun berinisiatif mengajukan permohonan perbaikan baik ke pemkab

maupun langsung ke dinas. Ketika Cecep menanyakan pelaksanaan perbaikan kepada Dinas Binamarga, pihak dinas beralasan bahwa jalan itu nanti akan diperbaiki oleh PLN melalui proyek pembangunan Uper Cisokan yang akan segera dimulai. “Tunggu saja, nanti akan diperbaiki PLN,” kata Cecep menirukan jawaban dari pihak dinas. Bagi Cecep, siapapun yang punya kewenangan untuk memperbaiki jalan penghubung antara Kecamatan Bojongpicung dan Kecamatan Ciranjang tersebut, dia tidak mau ambil pusing. “Siapa pun yang akan memperbaikinya itu terserah saja, yang pasti harus segera dilakukan perbaikan, mengingat ruas jalan itu merupakan akses bagi dua kecamatan,” tandasnya.(eky)

Melihat Semangat Viking Cipanas Dukung Persib di GBK

Vila Terbengkalai Dianggap Merugikan CIPANAS - Maraknya bangunan vila di komplek real estate yang terbengkalai disayangkan sejumlah pihak. Pasalnya, selain pembangunannya yang dianggap mubazir dan menimbulkan alih fungsi, juga merugikan pemerintah karena banyak pemilik yang nunggak pajak. Sekjen Sekretariat Bersama (Sekber) Kecamatan Cipanas, Ade Kosasih, mengatakan, maraknya alih fungsi lahan dari lahan pertanian dan perkebunan menjadi real estate menyebabkan pekerjaan warga sekitar menjadi hilang. “Dengan banyaknya vila yang tidak terawat dan hancur ini jelas sangat merugikan sektor pendapatan kena pajak dan mempersempit lapangan pekerjaan serta mata pencaharian warga lokal,” paparnya kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Seperti yang diketahui, di sejumlah komplek real estate di Cipanas dan Pacet banyak bangunan vila yang tidak digunakan dan terbengkalai. Misalnya di Desa Sindanglaya, Desa Cipendawa, Desa Ciherang, dan lainnya. Sebaiknya, lanjut Ade, bagi perumahan real estate yang telah lebih 20 tahun berdiri, pengurusan fasilitas umum dan sosialnya dialihkan kepada pemkab, untuk selanjutnya diberikan kepada warga sekitar. Dia menambahkan warga membutuhkan tata ruang yang tidak merusak lingkungan. “Seyogyanya kita butuh tata ruang yang mampu menumbuhkan sektor ekonomi kerakyatan tanpa merusak tatanan lingkungan yang ada, bukan dengan merusak ekosistem hanya untuk kebutuhan keuntungan investasi tapi merusak sumber kehidupan bagi generasi mendatang,” tandasnya.(eza)

tak Kunjung Datang

Rela Jual PS dan HP untuk Ongkos Banyak hal yang dilakukan pendukung Persib untuk menyaksikan langsung perjuangan tim kesayangannya. Seperti yang dilakukan Viking Cipanas. Demi bisa menyaksikan tim yang diarsiteki Dejan Antonic itu, mereka sampai menjual berbagai barang miliknya. MOCHAMAD REZA FAUZIE, Cipanas

MINGGU (3/4) besok adalah hari yang penuh perjuangan untuk Persib Bandung di ajang Piala Bhayangkara. Tidak hanya para pemain yang sedang bersiap-siap menghadapi pertandingan, para pendukungnya pun tidak kalah mempersiapkan diri untuk pergi mendukung ke Jakarta. Viking Cipanas misalnya, suporter fanatik itu rela berangkat ke Stadiun Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta untuk menyaksikan laga final. Mereka selalu ikut mendukung langsung ke stadion. Ketua Viking Cipanas, Cepi Andiana mengatakan, pihaknya bergabung dengan komunitas viking lainnya berangkat. Pihaknya juga masih membuka pendaftaran bagi warga yang ingin ikut ke GBK

Minggu nanti. “Pendaftaran sampai besok (hari ini, red). Malam sekarang belum beres pendataannya, kami gabung dengan Viking Underground Cianjur,” paparnya kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Cepi mengatakan, untuk keamanan pihaknya sudah berkoordinasi dengan kepolisian, mengingat lokasi pertandingan yang digelar di Jakarta. “Keamanan sudah dikoordinasikan oleh Polres Cianjur, dan kami akan laporan juga ke Polsek Pacet,” tuturnya. Cepi mengatakan, biaya pendaftaran bagi para pendukung Persib untuk berangkat ke GBK sebesar Rp300 ribu. Dia mengatakan banyak cara yang dilakukan

ILUSTRASI/IST

SIAP BERANGKAT: Suporter Persib Bandung yang mengatasnamakan Viking Cipanas siap berangkat ke Stadion GBK untuk mendukung tim kesayangannya.

pendukung agar bisa berangkat mendukung Maung Bandung. “Bahkan sekarang menarik lagi, banyak yang jual atau menggadaikan barangnya demi ongkos berangkat ke final. Sep-

erti jual komputer, HP, dan PS,” tuturnya. Berangkat ke Jakarta tentu menaruh harapan agar tim kesayangannya juara. Seperti yang dilakukannya saat mendukung

Persib di final Piala Presiden beberapa bulan lalu. Tentu momen tersebut harus terulang. “Tentu kami berharap agar Persib Bandung kembali menjadi juara,” tandasnya.(*)


METROPOLIS

CIANJUR EKSPRES

3 IKBAL SELAMET/CIANJUR EKSPRES

SABTU, 2 APRIL TAHUN 2016

PDAM TIRTA MUKTI CIANJUR Salam .. Bewara, mugi janten uninga cai teu ngocor ka rorompok abdi tos saminggu. (Gg. Perjuangan Kp. Lemah Duhur atas nami Yanti S. 0103101446).

Sampaikan keluhan, kritik, dan saran Anda mengenai pelayanan PDAM Tirta Mukti Cian­jur. Anda bisa me­ngi­rimkan ke 085723331007 / BBM 51891B4A Twitter: @cianjurekspres

SOSOK Berbaur dengan Warga SOSOK kepala desa ini selalu membaur dengan warga. Selain untuk menyampaikan berbagai program dan imbauan, dia pun mendengarkan apa saja keinginan warga. Tidak hanya itu, Pudin pun selalu cepat tanggap saat ada kejadian di desanya. Seperti saat longsor kemarin yang terjadi di Kampung Pos. Meski hujan sedang turun lebat, dia turun langsung bersama sejumlah aparat untuk memantau dan memb a n t u pembersihan jalan.(eza)

LONGSOR: Dua warga sedang membersihkan longsoran tanah yang menimpa rumahnya di Desa Girimulya Kecamatan Cibeber.

Puluhan Keluarga Terancam Longsor BPBD Akan Segera Merelokasi 24 Rumah JL RAYA CIBEBER - Sebanyak 24 keluarga di Desa Girimulya Kecamatan Cibeber akan direlokasi. Pasalnya warga tersebut tinggal di bawah tebing setinggi 20 meter yang mengalami pergeseran tanah.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Asep Suparman, mengatakan, total keluarga yang terancam ada 97 keluarga, namun baru 24 keluarga yang menyatakan kesiapannya untuk pindah. “Kami sudah berikan imbauan sejak beberapa bulan lalu, namun melihat kondisi pergerakan yang semakin parah membuat mereka

sadar bahaya besar mengancam nyawa,” kata dia kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Menurutnya, tebing di Desa Girimulya tersebut mulai mengalami retakan sejak tahun lalu, namun kemarau panjang membuat kondisinya bisa tertahan. Tetapi masuknya musim hujan membuat retakan akibat kemarau panjang dialiri air dan mengaki-

batkan pergeseran. “Tebingnnya mengancam warga di Kampung Rawagede dan kampung lain di sekitarnya,” kata dia. Tidak hanya tebing, jalan desa juga mulai ambles akibat kontur tanah yang labil. “Amblasnya sampai 15 meter,” kata dia. Asep mengatakan, pihaknya saat ini masih melakukan peninjauan tempat relokasi, pasalnya

kawasan relokasi harus jauh dari kawasan rawan bencana. Oleh karenanya BPBD bakal bekerjasama dengan BMKG untuk mengakji lokasinya. “Untuk biayanya kami akan koordinasikan dengan dinas/ instansi terkait. Namun pastinya akan ada bantuan dari pemkab kepada mereka yang bersedia di relokasi,” tandasnya.(bay)

Dinas Pertanian Akan Tentukan Standar Upah Buruh Tani Pudin Kepala Desa Cijedil

PILKADES

Kampanye Calon Kades Hanya Lima Hari CIRANJANG - Masa kampanye calon kepala desa yang ikut serta dalam Pilkades 2016 di Kabupaten Cianjur hanya berlangsung selama lima hari. Untuk itu mereka sudah melakukan persiapan untuk mengefektifkan sosialisasinya. Salah satu calon kepala desa asal Karangawangi, Kecamatan Ciranjang, Nana, menyebutkan, jika waktu yang ditetapkan pada akhir bulan mei itu akan dimanfaatkan sebaik mungkin dalam menyosialisasikan programnya untuk membangun desa. “Saya kira cukup, asal kita mampu mengefektifkan waktu tersebut untuk meyakinkan warga terhadap program yang kami miliki,” tuturnya kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Menurutnya, dalam waktu yang terbilang singkat itu pun kompetensi masing-masing calon akan terlihat lewat kreatifitas serta inovasinya. “Di sana nanti warga sebagai yang mengusung kepala desa akan melihat kemampuan daripada calon kepala desa,” ujarnya. Terpisah, Kabid Pemerintahan Desa BPMPD Cianjur, Dendy Kristanto, menambahakan, jika durasi kampanye calon kepala desa mulai dari 23 Mei hingga 28 Mei saja. “Waktunya hanya berlangsung lima hari, dan nanti panitia di masing-masing desa yang akan menyelenggarakannya,” pungkasnya.(eky)

IKBAL SELAMET/CIANJUR EKSPRES

DIBAHAS: Organda Kabupaten Cianjur akan membahas penurunan tarif angkum bersama Dihubkominfo.

Organda Akan Bahas Penurunan Tarif Angkum JL SILIWANGI - Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kabupaten Cianjur belum menentukan angka penurunan tarif angkutan umum (angkum) di Cianjur. Meskipun sejak 1 April 2016, harga bahan bakar minyak (BBM) jenis premium dan solar turun Rp500 per liter. Diketahui, harga premium yang semula Rp 6.950 per liter menjadi Rp6.450 per liter. Sementara Solar yang sebelumnya Rp5.650 per liter menjadi Rp 5.150 per liter. Ketua Organda Kabupaten Cianjur, Dede Supyanudin, menjelaskan pihaknya baru akan membahas penurunan tarif bersama Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) dan sejumlah pengusaha angkutan. “Sesuai instruksi pusat, penurunannya mesti tiga persen. Tapi hitung-hitungan matematisnya akan kami bicarakan kembali dengan sejumlah pihak terkait,” ujar dia kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Namun penurunan tarif angkum, Dede dinilai akan memberatkan

para pengusaha angkutan umum di Kabupaten Cianjur. Pasalnya, selain urusan BBM, pemilik angkutan umum harus mengeluarkan biaya perawatan kendaraan. “Pembelian suku cadang kendaraan juga mesti diperhitungkan. Meski BBM turun, harga suku cadang seperti ban, oli dan yang lainnya tidak ikut turun,” kata dia. Menurut Dede, selain anjuran untuk menurunkan tarif angkutan umum sebanyak tiga persen, mesti ada juga anjuran untuk menurunkan harga suku cadang kendaraan. “Kalau tarif harus diturunkan, tapi suku cadang tetap tinggi harganya, pengusaha menjadi terjepit,” ujarnya. Kohar (48) salah seorang sopir 05B menjelaskan, dalam sehari dia hanya mendapat laba bersih sekitar Rp20 ribu. Laba itu didapat dari biaya bensi dalam sehari yang mencapai Rp130 ribu dan setoran sebesar Rp80 ribu per hari. “Sehari saja penghasilan bersih kami tidak mencukupi untuk menutupi kebutuhan. Apalagi jika

ongkos diturunkan, penghasilan akan semakin menipis,” ujar kata dia. Dia, mengungkapkan selama ini perawatan kendaraan termasuk penggantian suku cadang jika kendaraan mengalami kerusakan dibebankan kepada sopir. “Karenanya, kalau ada penurunan ongkos angkutan umum, harus dibarengi dengan turunnya harga suku cadang,” kata dia. Kepada Bidang Angkutan Dishubkominfo Kabupaten Cianjur, Afif Darmawan, menjelaskan, jika mengikuti aturan penurunan 3 persen, maka ongkos yang semula Rp3 ribu akan menjadi Rp2.900. Namun sebelum diterapkan, pihaknya akan terlebih dulu melakukan sosialisasi ke pemilik dan penumpang, melalui surat pemberitahuan yan dipasang di pintu angkum. “Sebelum itu juga akan dibahas bersama organda, baiknya bagaimana. Tapi karena sudah instruksi dari pusat, pasti kami akan jalankan,” kata dia.(bay)

Sanksi Tegas Bagi Calon Kades Pecandu Narkoba JL PERINTIS KEMERDEKAAN - Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Kabupaten Cianjur memberlakukan sanksi tegas bagi calon kepala desa yang positif menggunakan narkoba. Kepala Bidang Bina Pemerintahan Desa dan Kelurahan BPMPD Kabupaten Cianjur, Dendi Kristanto, mengatakan, pihaknya sudah memberikan instruksi agar calon kepala desa memeriksakan diri ke rumah sakit untuk mengidentifikasi pernah menggunakan narkoba atau tidak. “Rekomendasinya ke RSUD tapi jika memang ada kerja sama lain dengan BNNK tentu itu juga baik, sebab jika ketahuan bisa langsung diproses,” kata dia kepada Cianjur Ek-

spres, kemarin (1/4). Menurutnya, berdasarkan aturan calon kepala desa harus bebas dari narkoba, jadi jika diketahui menggunakan narkoba maka akan digugurkan dari pencalonan. “Kalau dalam pencalonannya tidak dilampirkan rekomendasi dari BNNK atau hasil tes urin, maka tidak akan diterima. Aturan ini sudah kami sampaikan ke setiap panitia penyelenggara,” kata dia. Dirinya berharap calon kepala desa ini menjadi sosok yang bersih dan contoh bagi warganya. “Jika pemimpinnya bersih, warganya juga akan ikut bersih dari narkoba,” kata dia. Sebelumnya, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Cianjur menerapkan aturan tes urin kepada

calon kepala desa yang maju dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2016. Kepala BNNK Cianjur, Hendrik, mengatakan, tes urine tersebut dilakukan untuk memastikan calon kepala desa terbebas dari narkoba. Pasalnya menurut dia, kepala desa rawan menjadi penyalahguna narkoba. “Ini juga hasil dari kesepakatan bersama Apdesi Cianjur. Selain kepala desa yang aktif, calon kepala desa juga mesti mengikuti tes urin,” kata dia. Menurutnya, sudah puluhan calon kepala desa yang menjalani tes urin, namun tidak satupun yang positif menggunakan narkoba. Kalaupun ada, lanjut dia, BNNK akan langsung memberikan pembinaan.

WARUNGKONDANG - Sebanyak 60 persen petani Cianjur merupakan buruh tani dengan upah yang terbilang kecil. Untuk meningkatkan kesejahteraan buruhtani,DinasPertanianTanaman Pangan dan Holtikultura KabupatenCianjurbakalmenentukan standar upah buruh tani. Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura (Disperta) Kabupaten Cianjur, Dadan Harmilan, per hari buruh tani mendapatkan upah Rp25 ribu sampai Rp30 ribu. Kesejahteraan yang kurang juga membuatkinerjaburuhtanitidak maksimal. “Upah yang mereka terima memang tidak sebanding dengan kinerja.Kebutuhanyangsaatiniterus naik membuat mereka sulit untuk memenuhinya,” kata dia kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Dadanmenambahkan,kondisi tersebut pun dialami oleh petani padipandanwangiyangsebagian besar adalah penggarap. Melihat kondisi tersebut, lanjut dia, seharusnya ada aturan baku yang dibuat baik pemerintah pusat maupun daerah untuk standar upah harian buruh tani. “Kami tidak bisa membuat aturan lokal. Setiap warga negara boleh berpendapat, mengenai salah benarnya bisa dikaji lebih lanjut. Ujung-ujungnya upaya apapun yang dilakukan hanya

untuk meningkatkan kesejahteraan petani,” ucapnya. Kepala Seksi Analis Bulog Subdivre Cianjur, Agus Hermawan pun mengatakan, lumbung padi Cianjur tak menjamin warganya bisa menikmati padi yang dihasilkan. Kondisi di lapangan, mereka (petani) tidak mengolah tanahnya sendiri. Meskipun jenis padi yang ditanam adalah pandanwangi, yang mereka nikmati adalah beras sejahtera (rastra). “Mereka (petani) yang menanam pandanwangi, tapi hasilnya tak pernah dinikmati. Lihat saja, pendistribusian rastra paling besar ke Kabupaten Cianjur, mungkin paling besar di Jawa Barat. Hal itu jadi indikasi bahwa warga Cianjur yang bekerja sebagai petani dan buruh tani masuk dalam kategori ekonomi lemah dan miskin,” ujarnya. Agus menuturkan, pendistribusian rastra paling banyak untuk Kabupaten Cianjur, karena termasukdaerahkonsumen.Berdasarkan data yang ada, jumlah beras yang harus disediakan BulogSubdivreCianjurmencapai 3.165.990 kilogram untuk 211.066 rumah tangga sasaran (RTS). Jumlah tersebut paling besar di antara enam cakupan daerah di JawaBarat,yaituKabupatenCianjur, Kabupaten/Kota Sukabumi, Kabupaten/Kota Bogor, dan Kota Depok.(bay)

PENGUMUMAN STUDI AMDAL PEMBANGUNAN CONDOTEL OLEH PT. INDRA MEGAH MAKMUR PT. Indra Megah Makmur, merencanakan melakukan Pembangunan Condotel, berlokasi di Jalan Raya Puncak Nomor 54 Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat. Memenuhi ketentuan UndangUndang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, dan berdasarkan PERMEN LH Nomor 05 Tahun 2012 tentang Jenis Rencana Usaha dan atau Kegiatan yang wajib memiliki AMDAL, rencana kegiatan tersebut di atas wajib dilengkapi dengan studi/ kajian AMDAL, dan sesuai dengan Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 17 Tahun 2012 tentang Pedoman Keterlibatan Masyarakat dalam Proses AMDAL dan Izin Lingkungan, maka terhitung mulai hari ini, PT. Indra Megah Makmur mengumumkan rencana penyusunan studi AMDAL kegiatan tersebut dan mengharapkan saran, pendapat, dan tanggapan dari masyarakat sebagai kajian dan telaahan dalam proses penyusunan Studi AMDAL. Saran, pendapat, dan tanggapan terhadap rencana kegiatan ini dapat disampaikan kepada: 1. Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Kabupaten Cianjur Jl. Raya Bandung KM. 2 Tlp. (0263) 261389/Fax.280078, Cianjur 2. Kantor PT. Indra Megah Makmur Jl. Kebayoran Lama No. 18 Kelurahan Sukabumi Selatan Kecamatan Kebon Jeruk, Kota Administrasi Jakarta Barat Tlp.(021) 7256233

ILUSTRASI/IST

DISANKSI: Calon kades yang terbukti pecandu narkoba akan dikenakan sanksi tegas.

“Yang memang positif langsung kami selidiki darimana dia mendapatkannya, kapan digunakan, dan lainnya. Jika

memang hanya pengguna akan direhabilitasi dan yang pengedar akan dijerat,” kata dia.(bay)

Batas waktu penyampaian saran, masukan, dan tanggapan adalah 10 (sepuluh) hari terhitung sejak tanggal pengumuman ini dengan mencantumkan identitas yang jelas. Demikian pengumuman ini disampaikan kepada masyarakat. Tertanda Indra Hidayat Direktur PT. Indra Megah Makmur


4

LEMBUR

CIANJUR EKSPRES

KURING

KECAMATAN KARANGTENGAH SABTU, 2 APRIL TAHUN 2016

BINANGKIT

MENGABDI UNTUK WARGA BEKERJA selama 17 tahun membuatnya merasa memiliki ikatan batin dengan desanya. Sempat terbesit dalam benaknya untuk bekerja di tempat lain. Namun ternyata sangat berat untuk meninggalkan desa. Meskipun kerja tidak kenal waktu, namun dia tetap setia untuk mengabdikan diri melayani warga. “Ada rasa tanggung jawab saya di sini sebagai perangkat desa. Saya harus siap melayani warga, bahkan Sabtu juga masuk kalau ada warga yang memiliki keperluan,” paparnya.(mg34)

JOB 2

MENGGAMBAR: Sejumlah karyawan Gemini Gemilang di Desa Sukataris sedang menggambar aneka karakter kartun di atas kaca, dalam satu hari para pekerja bisa melukis hingga 40 buah seni kaca.

Cantiknya Seni Kaca dari Sukataris Gunakan Kaca Berkualitas Impor

Hasan Tuba Sekretaris Desa Sukataris

KARANGTENGAH - Berawal dari hobi menggambar, Deddy Jahrudin (42), warga Kampung Sukataris RT 01/RW 01 Desa Sukataris Kecamatan Karangtengah mendirikan usaha seni kaca. Bersama 15 karyawannya, dia melukis kaca dengan berbagai karakter. Misalnya hello

Ingin menjadi Kelurahan KARANGTENGAH – Pemerintah Desa Sukataris menginginkan agar wilayahnya diubah menjadi kelurahan. Hal iu melihat beberapa faktor wilayah yang dinilai memadai menjadi kelurahan. Sekretaris Desa Sukataris, Hasan Tuba, mengatakan, saat ini sudah banyak lahan produktif yang beralih fungsi menjadi pemukiman. Dari luas lahan produktif 100 hektar, 20 persen di antaranya sudah menjadi pemukiman. Selain itu jarak dari desa ke pusat kota pun cukup dekat sehingga dinilai cocok menjadi kelurahan. “Jarak ke kota yang tidak terlalu jauh membuat desa ini diharapkan menjadi kelurahan. Hanya sekitar empat kilometer dan akses jalan pun yang memadai,” paparnya kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Tidak hanya itu, jumlah penduduk di sana meningkat setiap tahun. Saat ini tercatat ada sebanyak 9420 warga dari 2912 kepala keluarga (KK). Hasan memaparkan, meningkatnya jumlah penduduk tidak hanya berasal dari warga asli saja namun banyak juga warga pendatang sebanyak 60 persen. “Mayoritas penduduk pendatang berasal dari kabupaten atau kota seperti Jakarta, Bandung, dan sebagainya. Penduduk asli desa saat ini sudah berkurang,” pungkasnnya.(job1)

kitty, micky mose, dan masih banyak lagi. Usaha yang sudah berdiri sejak 2006 lalu itu diberi nama Gemini Gemilang. Tidak hanya dengan bahan dasar kaca, alumunium pun dilukisnya untuk menjadi souvenir. Dia mengaku, modal awal usaha tersebut Rp3 juta. “Modal awal untuk mulai usaha kaca seni dibutuhkan sekitar Rp3 juta. Di sini selain

kaca juga terdapat almunium serta limbah-limbah yang dapat dibuat menjadi sovenir yang dijual hingga luar kota Cianjur,” ujarnya kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Deddy menuturkan, kaca yang dibutuhkan untuk produksi yakni lokal dan impor dengan ketebalan yang bervariasi. Setiap hari, dia mampu memproduksi kaca seni sebanyak 40 buah. Hasil produksi dikirim k

sejumlah toko di Cianjur, Sukabumi, dan Bandung dengan harga terjangkau. “Harga mulai Rp20 ribu sampai Rp500 ribu untuk sovenir dan piala, tergantung bahan yang digunakan serta model yang dipesan,” tuturnya. Dia mengaku pemasaran kaca seni Gemini Gumilang tidak sulit. Hal itu karena dirinya sering mengikuti pameran dan menjadi juara satu tingkat ka-

bupaten. Sejak itulah banyak pesanan datang hingga omzet yang didapat mencapai Rp150 juta Dia berharap agar usahanya itu terus berkembang untuk membuka lapangan kerja di sana. “Semoga usaha yang sudah dijalani selama 10 tahun ini dapat berkembang pesat, serta menyerap tenaga kerja yang berada di Kampung Sukataris,” tandasnya.(job2)

Pemdes Sukataris Rencanakan Bangun PAUD dan MCK KARANGTENGAH Pemerintah Desa (Pemdes) Sukataris merencanakan sejumlah pembangunan dengan menggunakan anggaran dari dana desa (DD), bantuan provinsi (banprov) dan alokasi dana desa (ADD). Tahun ini Desa Sukataris mendapatkan DD sekitar Rp671 juta, banprov Rp50 juta, dan ADD sekitar Rp395 juta. Sekretaris Desa Sukataris, Hasan Tuba, khusus untuk DD dan ADD anggaran akan dialokasikan untuk pembangunan sejumlah sarana umum. Hal itu berdasarkan hasil musyawarah rencana pembangunan (murenbang) Januari lalu. “Berdasarkan hasil musrenbang kami merencanakan untuk membangun beberapa sarana umum yang dibutuhkan warga. Di antaranya satu PAUD, satu posyandu, dua irigasi, dan empat MCK yang tersebar di delapan RW ,” ujarnya kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4).

ASTRI PUTRI JAYANTI/CIANJUR EKSPRES

MELINTAS: Sejumlah pelajar sedang melintas Kantor Desa Sukataris, kemarin (1/4).

ILUSTRASI/IST

BANGUN: Pemdes Sukataris berencana untuk membangun sejumlah MCK dan PAUD dari anggaran DD dan ADD.

Dia menuturkan, pembangunan PAUD mer upakan ajuan dari warga yang bertujuan untuk meningkatkan pendidikan sejak dini. Pemdes akan membangun PAUD di Kampung Pateken RT 03/RW 03. Hal itu meng-

ingat masih ada warga yang kurang kesadaran terhadap pendidikan. “Warga mengajukan adanya PAUD karena pendidikan itu penting. Walaupun nanti kalau anggarannya tidak mencukupi untuk memban-

gun sarana tersebut, tapi kami akan mengutamakan apa yang lebih penting untuk warga,” tuturnya. Hasan mengatakan, dana banprov direncanakan untuk memperbaiki aula desa. Saat ini kondisi jalan desa den-

gan panjang ratusan meter sudah bagus. “Karena jalan desa hanya 800 meter dan 750 meter dengan kondisi bagus, maka anggaran akan dialokasikan untuk pembangunan PAUD dari nol,” tandasnya.(mg34)

H Dede Asyarie

SABULANG BENTOR

CIANJUR KIDUL BIHARI & KIWARI! IEU pangalaman sabenerna geus lila pisan, ngan mani asa cikeneh pisan, komo mun seug ngadarongeng jeung babaturan atawa dulur ngeunaan kaayaan di Cianjur Pakidulan ayeuna. Dibandungan teh, na geuning mani asa teu jauh jeung jaman harita anu geus puluhan taun kaliwat. Mimitian apal ka Cianjur beulah kidul mun teu salah taun 80-an ahir. Harita dikeukeuhan ku babaturan keur di Mekkah, hayang dianjangan cenah, biasa alesana mah hayang ‘dibarokahan’. Kabeneran manehna nawarkeun kebon cengkeh ka nu jadi bapa. Jadi caritana mah, miang weh jeung babaturan tea, H Didin ngaranna. Urang Cisokan, Kacamatan Cib-

inong. Kana beus harita mah, kabagean tempat dihareup deukeut supir untungna teh. Jalan ka kidul harita masih pikasediheun. Jalan nu alus kudu dipilihan, jaba, ka kidul tea loba pengkolan. Sorangan nu geus biasa indit-inditan, harita mah make jeung puyeng, siga rek mabok kendaraan, untung teu nepika Utah uger oge. Horeng ukur tepi ka Patrol, tidinya ganti mobil, poho deui duka kana mobil naon, kana Elf asana mah. Ngan, ti Patrol ka Cisokan teh, najan teu pati jauh, angger we kesel, da teu bisa gancang tea, jalanna ge siga susukan saat. Cenah geus sababaraha kali dialusan jalan ti Patrol ka Agrabinta teh, ngan nyakitu tea we,

duka kumaha da ancur deui– ancur deui sakitu sababaraha kali diomean ge. Ngan cenah ceuk beja mah, pemborong ge waregaheun mun kabagean paket pagawean di dinya teh. Meh Asar mun teu salah mah tepi ka imahna babaturan di Cisokan. Nahan hayang sawer-wereun titadi, matak pangheulana nu ditanyakeun ka babaturan teh, di mana pancurana atawa WC. Jawaban babaturan kacida pihandeueuleun. Didinya we cenah di kebon cau! Elehdeet da geus teu kuat, nguliwed kadapuran cau bari mawa cai dina panyiuk. Hate mah sedih, mangkaning nu diciptacipta teh, mandi dipancuran nu caina ngageledeg, ari ieu mani sabalikna pisan, hayang

sawer-wereun ge kudu ka kebon cau. Mimiti rada hemar-hemir, kumaha mun seug hayang kabeuratan? Komo barang rek wudu, cai nu aya ukur dina buyung. Eta teh, cenah cai meunang ngala ti peuntas, jauhna lumayan. Atawa cenah cai nu aya teh meunang nandean tina cihujan. Beu,cilaka!!! ceuk hate bari ngadu’a mudah-mudahan engke peuting sing tong hayang kacai. Nu paling kasiksa isukna basa hayang kabeuratan. Nu jelas mah kasiksa pisan dina urusan cai, karek ngalaman saumur dumelah, hese cai saperti kitu. Basa pangalaman ieu di caritakeun kabarudak urang kidul, Opik Rohmasyah Azizi, sikasep tea, ukur

nyenghel. “Pan abdi ge sami pa haji,“ cenah bari daradad nyaritakeun kumaha hesena cai dikampungna. Opik jeung baturna urang Walahir, Agrabinta (Leles meureun ayeuna mah nya Pik?) pasualan cai, naha keur mandi atawa keur kaperluan sejenna lain hal nu gampang. Sarua cenah di manehna ge, siga dongeng nu tadi. Sumber cai nu aya ukur walungan Ciselang nu jauhna teu kurang ti 700 meter ti imahna. “Janten sok disakalikeun mun ka Ciselang teh,“ cek Opik bari nyebutkeun sok sakalian we cenah, bari miceun, bari mandi sakalian jeung nyeuseuh bari balikna marawa cai keur di imah. ”Jalan ka Ciselang teh, sok disarebat tanjakan Baduga

alias tanjakan ngabadug kana iga, bakating ku netek, malah sok disebut tanjakan Rebeh, da nu teu biasa mah matak Rebeh alias ceurik,“ cenah ceuk Opik bari saleuseurian jeung balad-baladna. Mun rek arindit ka Ciselang teh, cenah sok marekel Buceng (Timbel badag) atawa liweteun, lantaran mun tos nyareuseuh teh, sok tuluy diparoe didinya. Tah bari ngadagoan popoean gararing, sok marurak buceng atawa ngaraliwet cenah. Kitu tah di antarana dongeng hesena cai di Pakidulan khususna nu dianjangan harita, nyaeta desa CisokanCibinong jeung desa Walahir di Agrabinta (Leles tea ayeunamah). Ti harita sok mindeng

PENGIRIMAN ARTIKEL Tulisan Opini , Pengiriman Puisi, Cerpen, dan Artikel dapat dikirimkan ke email: redaksi@cianjurekspres.com CP TATANG : 085722886543

kapikiran, mun seug aya hiji ihtiar atawa tarekah ti pamarentah ngayakeun kabutuhan cai beresih di wewengkon-wewengkon nu hese cai beresih, meureun kacida pisan katarimana ku masyarakat. Sabenerna mah cenah, teu kabeh tempat di Pakidulan Cianjur hese ku cai beresih, ngan nu hese cai beresih siga nu didongengkeun di luhur kacida pisan lobana di Cianjur beulah kidul teh. Sakitu tah, mangga we pangaremutankeun utamina ku pasangan Bupati sareng Wakil Bupati Cianjur anu kapilih kamari, saena mah ulah diantepkeun wae, hawatos pisan ka rahayat pakidulan! Mangga nyanggakeun! Wallohu’alam bisshowab. Wassalam!(*)


i s e r p S K E CIANJUR EKSPRES

SABTU, 2 APRIL TAHUN 2016

Weekend

Ekspresi CianjurEkspres

5

Model Ayu Sri Rahayu dan Fahma Eliza Rahmat Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Putra Indonesia (Unpi) Cianjur

Eksistensi Radio di Kalangan Remaja?

Masih Suka

Dengerin Radio, Sob!

SIAPA sih yang gak kenal sama radio? Selain untuk mendengarkan berita dan musik, ternyata radio bermetamorfosis dari masa ke masa loh, Sob. Meskipun zaman sudah beruah dan teknologi semakin canggih namun radio masih eksis loh, Sob! Terbukti dengan banyaknya radio di kota-kota khususnya di Cianjur. Yuk disimak perkembangan radio dan jenis-jenisnya...(ita/bbs) Radio pertama ditemukan oleh perusahaan Guglielmo Marconi, orang Amerika keturunan Italia yang memegang hak paten atas penemuan radio pada 1895, wow lama banget ya, Sob! Namun masih banyak kekurangan pada radio ini bila dibandingkan dengan zaman sekarang yang serba canggih. Radio zaman perang bentuknya agak lebih kecil, terbuat dari kayu bermerek Philips berbobot 18

Guglielmo Marconi

kg, wow berat juga ya! Radio tripleks merk Nasional yang terbuat dari tripleks berbentuk kotak persegi dengan satu speaker sedang, serta tabulasi frekuensi yang memenuhi 2/3 tampilan depan radio. Antena yang memanjang ke atas dan ditenagai oleh empat batre berukuran besar dan hanya bisa menangkap gelombang MW dan SW. Adapun radio portabel zaman breakdance sudah bisa menangkap siaran

yang menggunakan frekuensi AM. Pada 2000-an muncul radio mini yang sudah semakin kecil bentuknya dan bisa dibawa kemana-mana, dilengkapi dengan dua baterai berukuran A2, bisa menangkap frekuensi AM dan FM. Pada era globalisasi radio internet zaman dapat didengarkan melalui siaran online streaming, yang menjangkau radio-radio di kota besar sudah bisa didengar secara live.

Promosikan Radio di Sosmed, Sob! VIQFEBRI, ia adalah salah seorang anggota dari komunitas Soocky Team. Pastinya Sobeks penasaran dong kalau ini komunitas apa? Ini adalah salah satu komunitas ekstrim sport aggresive inline yang ada di Cianjur, lebih tepatnya ini adalah komunitas sepatu roda. Berdiri sejak 2006, jadi jika dihitung komunitas ini telah berdiri kurang lebih selama 10 tahun. Wihhh... Ternyata sudah lama ya? Orang yang mendirikannya yaitu Mpie Nugraha. Meskipun komunitas ini hanya terdiri dari enam orang tetapi komunitas ini aktif mengadakan latihan dan perfome di luar kota loh. Selain itu komunitas Soocky Team ini sering mengadakan sosialilasi di CFD. Nah, buat Sobeks yang suka olahraga ekstrim cobain deh buat gabung di komunitas ini, syaratnya gampang loh yang pertama itu niat mau

bisa dan mau belajar, lalu yang terpenting yaitu memiliki sepatu roda. Viqfebri juga berharap semoga di Cianjur ini ke depannya ada yang namanya skate park, tujuannya untuk meningkatkan bakat dan minat orang-orang yang hobi bermain sepatu roda. Berbicara mengenai tema kita hari ini yaitu mengenai eksistensi radio di kalangan remaja, Viqvebri mempunyai pendapat tersendiri loh. Menurutnya, untuk zaman sekarang radio sudah jarang didengarkan apalagi oleh remaja. “Mungkin seiring berjalannya waktu eksistensinya berkurang terkalahkan oleh media yang lebih canggih lagi yaitu televisi, karena radio itu hanya mengandalkan suara berbeda dengan televisi yaitu menggunakan suara dan gambar jadi lebih menarik,”������������ ujarnya kepada Tim Ekspresi Cianjur Ekspres,

belum lama ini. Selain itu ia juga menambahkan agar radio lebih eksis lagi dan memiliki banyak peminat, perusahaan radio harus pandai membuat iklan yang menarik. “Coba saja untuk membuat iklan yang menarik di sosial media karena untuk zaman sekarang ini penggunaan sosial media di kalangan remaja sangatlah pesat. Nah,dengan membuat iklan tersebut siapa tahu remaja akan lebih tertarik untuk mendengarkan radio kembali,” pungkasnya. (neng/smkbroadcast)

“HUBUNGAN kita ini seperti sebuah sepeda. Sepeda yang tidak dapat berjalan jika tidak disangga oleh dua roda yang berputar dengan baik. Tapi setelah sekian lama, aku merasa, aku adalah satu satunya roda yang berputar di bawah rangka sepeda ini. Dan saat aku berusaha memintamu untuk berputar juga, kamu malah bilang “kalau gak suka dengan aku yang gak berfungsi ini, kamu tinggalkan saja sepedanya. Aku bisa kok cari roda yang baru.” Wah, ada hati yang membara di pagi buta. Pertengkaran dengan pasangan, sudah biasa. Yah, setidaknya wanita yang berteriak pada telepon genggamnya itu tidak saling melempar piring seperti pasangan pelanggan yang bertengkar di cafe ini bulan lalu. Kedua orang yang marah membabi buta itu,

sungguh menggemparkan dan membuat repot. Eh, wanita itu masih melampiaskan emosinya pada sang kekasih di seberang sana. Nadanya sekarang memuncak. “Kesombonganmu itu....,” dia berusaha menghela napasnya yang tak lagi lancar, lalu mengusap air mata. “Kesombongan dalam mempertahankan sifatmu yang salah itu sungguh menyakitkan. Setiap kali aku minta kamu berubah sedikit saja, kamu langsung marah dan menganggapku musuh yang ingin menjadikanmu robot manusia ciptaanku. Kamu lebih bodoh dari keledai. Hanya keledai yang jatuh pada lubang yang sama dua kali. Tapi kamu jatuh di lubang yang sama, berkali-kali dan dengan bangga masih ingin mengulanginya.”

Emosi wanita ini meledak. Seluruh kalimatnya mengalir dengan lancar, selancar sungai-sungai yang mengalir dari sudut-sudut matanya yang berwarna coklat terang. Analogi yang agak sarkastik itu seperti menggambarkan perasaan muak yang telah lama dia simpan. Sekarang wanita itu sedang diam sambil terisak. Sepertinya, ia sedang mendengarkan si lawan bicara yang berusaha menjawab atau membalikkan kata-kata yang barusan mengalir deras ke telinganya. Wanita muda itu datang sendirian tiga puluh menit yang lalu. Awalnya tak kulihat tanda-tanda aneh dalam raut wajah atau sorot mata yang tak asing itu. Tidak ada mata sembap, tidak ada kulit pucat, tidak ada bibir yang ditekuk. Ia tersenyum ramah

Cianjur pernah memiliki dan mendengarkan siaran radio baik zaman dulu hingga zaman sekarang, mau itu sekedar mendengarkan informasi, request lagu bahkan kirim-kirim pesan untuk temanteman terdekat bahkan untuk si dia yang spesial, seiring berjalannya waktu pasti perkembangan radio terus mengalami proses perubahan yang semakin canggih contohnya streaming radio, Sobat Ekspresi masih suka degerin radio gak? Yuk disimak beberapa komentar mengenai eksistensi radio zaman sekarang di kalangan remaja…(ita/fikomunpi)

“ “ “

Perkembangan Radio

RADIO merupakan salah satu media elektronik yang berfungsi menyampaikan informasi dan hiburan kepada para pendengar. Radio adalah teknologi yang digunakan untuk pengiriman sinyal dengan cara modulasi dan radiasi elektromagnetik (gelombang elektromagnetik). Gelombang ini merambat melalui udara dan bisa juga merambat lewat ruang angkasa yang hampa udara, karena gelombang ini tidak memerlukan medium pengangkut seperti molekul udara. Ngomong-ngomong tentang radio, pasti hampir semua masyarakat di

“Suka banget dengerin radio, apalagi kalo ada musik dangdut yang sekarang lagi trend. So seru loh lagu dangdut itu bisa bikin kita joget seru-seruan sama teman gitu. Biasanya waktu buat dengerin radio pas libur sekolah, soalnya dari Senin sampai Sabtu sibuk di sekolah, jadi Minggu deh dengerin radionya. Keuntungan dengerin radio kita bisa kirim-kirim salam, terus bisa minta lagu favorit yang bisa diputerin,” ujarnya kepada Tim Ekspresi Cianjur Ekspres.

“Jarang banget dengerin radio, paling kalau ada waktu luang aja, kalau gak Jumat atau Minggu. Waktu yang pas buat dengerin radio itu pukul 08.00 Wib, soalnya banyak lagulagu yang enak buat didengerin seperti lagu pop, slow rock, dan jazz. Dengerin radio bisa mengasah imajinasi loh, karena hanya mengandalkan indra pendengaran,” ujarnya.

Viqfebri

Oleh : Riska Ayu Eka Putri

kepadaku saat memesan secangkir caramel mochachino dan french fries. Ia duduk di pojok ruangan. Ia sedikit kaget saat aku menaruh cangkir kopi dan piring berisi pesanannya di meja, padahal sudah kucoba menaruhnya tanpa bersuara agar tidak menyentaknya dari lamunan. Cafe berlantai dua ini memang dikelilingi jalanan ibu kota yang selalu ramai; ramai oleh kendaraan

“Radio merupakan hiburan yang bisa didengar kapan pun dan di mana pun. Selain hiburan, radio juga merupakan gudangnya informasi serta terdapat ilmu yang didapat melalui radio yaitu siraman rohani yang dapat menyejukan hati dan menambah pengetahuan agama. Waktu yang tepat mendengarkan radio pada sore hari ataupun ketika libur sekolah, sambil mengisi waktu libur dan menjadikan hiburan serta pengetahuan yang didapatkan,” tandasnya.

yang mengantri lampu merah, pedagang kaki lima, pengemis, dan pejalan kaki yang tergesa-gesa. Lima menit berselang, telepon genggam yang ia taruh di meja berdering dan ia mulai bertengkar. Saat telepon dengan layar sentuh selebar 5 inci itu menyala, kulihat gambar dirinya dan seorang laki-laki yang ia peluk mesra. Wanita ini masih mencintai prianya. ”Sebuah sistem seharusnya memiliki mekanisme perbaikan diri yang dapat membetulkan bagian-bagian yang rusak. Kenapa kamu tidak mencoba memperbaiki bagianbagian itu?” tanyaku pada wanita yang baru selesai berdebat itu. “Tapi saat upaya perbaikan

Shela Sandra Rosdiana Kelas X Keperawatan SMK Bunga Persada Cianjur

Sita Sulistiani Hendrawan Kelas XII AP SMK Taruna Bhakti Cianjur.

Muhammad Syahril Rahman Kelas X Bahasa MAN Cianjur

diri tidak berhasil, semua sistem akan hancur. Lalu sistem yang baru akan lahir. Aku ingin mempercepat kelahiran itu. Karena baik kini maupun nanti, setiap kelahiran akan menyakitkan, penuh pengorbanan, dan efek jangka panjang,” jawabnya dengan tegar sambil mengambil helaian-helaian tisu yang aku sodorkan. “Sebagai seorang yang telah lama bersamaku, seharusnya kamu bisa menduga hal ini. Saat Superego dan Idku bertentangan dalam satu hal, Ego-ku selalu berhasil menggiringku untuk membuat keputusan-keputusan yang logis, yang sesuai norma, yang tidak menjatuhkan harga diriku, yang tidak merugikan atau memalukan siapapun,” jelasnya dengan mantap. “Dan kini kamu terluka lagi,” kataku bersimpati.

“Semua akan berlalu. Waktu hanyalah ibarat jejak kaki di atas pasir pantai. Saat kau menoleh ke belakang, kau hanya dapat mengingat bahwa kau pernah menginjak hamparan pasir itu. Tanpa dapat kau lihat dengan jelas, jejak seperti apa yang kau tinggalkan.” Iya, kau benar. Sesungguhnya, kamu memang selalu benar. Saat tadi kata-katamu menghujam keras melalui sinyal-sinyal yang dikirimkan oleh telepon genggammu, aku ingat bahwa aku pernah melihatmu melakukannya dahulu; memaki orang di seberang sambungan telepon. Tapi tak bisa kuingat jelas awal kedekatan kita itu. Sungguh menyakitkan dan tak pernah kusangka, pertengkaran yang sama terjadi di antara kita dua tahun setelah aku menyodorkan sekotak tisu padamu di sudut ruangan cafe itu.(*)

EKS-TEAM. Koordinator: Tatang Sutrisna. Humas: Siti Salsiah Saodah (SMK Broadcast Cianjur). Redaktur: Neng Euis S.N (SMK Broacdcast Cianjur), Ika Sari (Fisip UT). Reporter: Hervan Maulana Rachman, Nisa Nuraini (SMK Broadcast Cianjur), Ariani Karimah (SMPN 3 Cianjur), Muhammad Radja Al-Kahfi (SMK Pasundan 2 Cianjur), Robi Zayu, Ita Rosita, Dede Fitri Insaniah (Universitas Putra Indonesia), Ardiana Sulaeman, Teuis Rima Deti (Fisip UT). Kirim tulisan kreatif, artikel, opini, cerpen, atau puisi hasil karya kamu Sob, biar eksis di halaman Ekspresi Cianjur Ekspres. Kirim langsung ke alamat email: ekspresicianjurekspres@gmail.com atau follow kita di @ekspresicjreks


6

CIANJUR EKSPRES

SABTU 2 APRIL TAHUN 2016

KEHILANGAN STNK

LOWONGAN KERJA

TELAH HILANG STNK NOPOL F-5266-WW AN. UTANG B BASAR

USAHA SWASTA NASIONAL butuh TENAGA dengan latar pendidikan : HUKUM Pidana; KIMIA; FISIKA; BIOLOGI; GEOLOGI; TEKNISI; MESIN; OTOMOTIF & DESIGN GRAFIS; SEKRETARIS; ADMINISTRASI Perkantoran, dan PERHOTELAN, untuk SEGERA BEKERJA di Tungturunan-Ciranjang. Tempat Ti n g g a l d i s e d i a k a n . H a n y a Peminat yang SERIUS dapat me­n girimkan Nama serta ke­ terampilan yg dimiliki melalui SMS ke : 0877 2011 0022.

TELAH HILANG STNK NOPOL F-3877YW AN. MUNAWAR ADHAR LUBIS TELAH HILANG STNK NOPOL F-3077-WY AN. HAMDAN RAMDANI

KEHILANGAN Telah hialng SIM An. H.Endang Mustafa Sjach. Hub: 081311210559 Tlh hlg SERTIFIKAT tnh (SHM No.505 An. LALAH ARMILAH) Luas 578m2 Lokasi Rt02/Rw07 Kp. Tegal Lega Desa Limbangansari Cianjur. Hub: 087820193039 (Dadan) IKL-CE/B0404

Tlh hlg STNK & BPKB Mitsubishi Light Truck Colt Diesel FE 71 wrn kuning thn 2012 An. Encep Mulyana nopol. F-8086-WT. Info hub: 081563361048 (Bpk. Encep S) IKL-CE/B1212

Tlh hilang surat penting brp sbuah buku KIR kendaraan R4 merk Suzuki Futura ST150 PickUp nopol. B-9739ZX an. Crhysantrijani. Alamat: Jl. Lebakbulus Cilandak, Jaksel. Terjadi di sktr Karangtengah Cianjur /d Jakarta. Hub: Bpk. Ceceng S. Hp. 085861248792 IKL-CE/B2910

Telah Hilang STNK Nopol. F-6588SX An. Kamal Anwari. Kp. Sasagaran RT 0 1 / 0 3 K e c . K e b o n p e d e s , Sukabumi. Hub: 087739398802 (Saifull Bahari) IKL-CE/B2206

KESEHATAN Pengobatan Ala Rosul. Jasa trpi ruqiyah dan bekam. Terima panggilan gratis bimbel baca Al-Qur’an hub. Bpk. Yusuf 087782950858 IKL-CE/B0510

KULINER Trm Chtring utk pngjian, aqiqah, ulgthn, meeting, gthering, & pmsnan utk stand sosis & risoles utk wedding & ulgthn. Hub: 081399130026 Umi Nur Sedia bebek goreng, bakar, rica-rica lezat & empuk khas solo mulai harga 16rb s/d 20rb menerima pesanan antar (khusus Cianjur Kota) Hub: 087720136996 Mas Thole IKL-CE/B0172

Sop Duren Siliwangi menyediaka Sop Duren dgn brbagai toping menarik. Harga mulai 11rb s.d 23rb. Enak, halal, asli duren Medan. Pesan antar hub: 0878 2048 7125 IKL-CE/B0512

Baraya Snack- Jual macam-macam sistik lumpia kering berbagai rasa (keju, pedas, & ayam bawang). Siap pesan antar khusus wilayah Cianjur. Info lengkap hub. 085797199886 (Agi) IKL-CE/B1707

Telah hadir RM ‘SiPedo’, Sop Seafood trgurih hny 15 Rb/porsi. Sedia jg menu lainnya. Jl. Ry Bdg General Ruko KM. 5 (Ruko dua). Hub: 0815634667966. Terima Delivery IKL-CE/0009

One’s Coffee mnyediakan Ice Cream Capucino Cincau dgn brbgai varian rsa yg khas, ttp nikmat di msm hujan. Trm psn utk pesta, ultah, hajatan,dll. Jl. Arya Cikondang (dpn Alfamart Arciko). Hub. Heriyanto 085721320505 IKL-CE/0020

IKL-CE/0612-0601

USAHA SWASTA NASIONAL membutuhkan bbrp TENAGA Berpengalaman : SUPIR dengan SIM B-1; Tukang Kayu; Tukang Te m b o k ; Tu k a n g L e d e n g (Plumbing); Teknisi Listrik; Montir Mobil & Kenek Bengkel, Juga Office Boy: HouseKeeping; Cleaning Services maupun Buruh Cangkul KEBUN/SAWAH untuk SEGERA BEKERJA di Tungturunan-Ciranjang. Tempat Ti n g g a l d i s e d i a k a n . H a n y a Peminat yang SERIUS dapat me­n girimkan Nama serta ke­ terampilan yg dimiliki melalui SMS ke : 0877 2011 0022. IKL-CE/0612-0601

PT Duta Bintang Metropolis Perusahaan di bdg properti membthkn sgr Pria/Wanita utk Manager Marketing. Pengalaman min 3 thn. Lamaran langsung dibawa ke kantor PT Duta Bintang Metropolis Jl Raya Cianjur-Sukabumi Desa Cieundeur Kec. Warungkondang, Cianjur IKL-CE/0403

BIG TV - Tv satelit berlanggan (LIPPO GROUP) www.bigtvHD. com membutuhhkn sales/ marketing/spg-spb (Penempatan: Hypermart, Indosupergrosir & supermarket besar lainnya/bank), sales motoris (pakai motor) & sales mobil. Bisa krm lamaran sgera ke Jl. Amalia Rubini No. 18, Kp. pataruman desa Sayang - cianjur. Min lulusan SMA/sederajat. Info hub: 081912104050. Ingin daftar berlangganan juga bisa IKL-CE/B1302

Segera dbtuhkan konveksi utk kerjasama makloon jahit. Minat hub. (0263) 2291091/087721163016 daerah Karangtengah Cianjur IKL-CE/B2209

CV. Empat Sahabat - Perusahaan pembuatan pagar, tralis, canopi, dll. Membthkan sgr Pria/Wanita utk marketing. Komisi, transport, bonus. Lamaran bwa lngsung ke RM Empat Dara 2 di Jln. Abdullah Bin Nuh BLK Cianjur IKL-CE/B1409

Dbthkan sgr Pria/Wanita u/sales alat rumah tangga. Fas: Mes, UMH, komisi, bonus, kendaraan, jenjang karir. Lamaran bwa langsung ke: Perum Bumi Mas Bayubud Blok D2 No.3 RT.03/17 Ds. Sirnagalih Kec. Cilaku, Cianjur. Hub: Rizky 087720131080 - Nandang 081371706255 IKL-CE/B1209

Peralatan Kesehatan Bisnis & Distributor Alkes membutuhkan 90org karyawan/ti utk posisi: staff managemen, gdg, adm, sekr, acunt, repcionist, assistant @manager cbg, utk wil cianjur. Syarat: fcopy, ijzh, ktp,

skck, psphoto 4x6 dua lmbr, 17-30th, SMP-S1. Hub: 087739392205 atau lgsg ke OBS GROUP, Jl. Raya Baru Tungturunan No.1@2 SukaluyuCianjur/sblh RM Padang Yautama Mambau IKL-CE/B2206

Dibutuhkan Marketing, Supervisor, dll. Halo Elektronik menyediakan barang2 elektronik, gadget, & furniture brkualitas cash & kredit Tnp DP. Datang langsung ke Halo Elektronik. Jl. KH. Hasyim Asyari No. 67 - Warujajar, Cianjur hub. 085846220666 IKL-CE/B1004

Stadium” dgn lapangan trbuka 30x40 m, rmpt sintetis, & lampu pnerangan Stadion. Hrg promosi 30 hr hny 100rb/jam. Jl. Bypass blkg Al-Azhar Kp. Bojongpilar, Cianjur. Hub: 085721270237 IKL-CE/B2908

PT. Bintang Mandiri Finance Cianjur. Perusahaan pembiayaan kendaraan baru dan bekas. Proses mudah & pelayanan cepat. Telp. 0263-270606 Hp. 085723457469 (Bpk.Hendi). Jl. Raya Bandung KM 3 Sabandar, Karangtengah Cianjur. IKL-CE/B0408

LAIN-LAIN NAJMIRA Rumah Pengantin Menyewakan tenda & alat pesta. Sedia jg Coto Makassar.Info lbh lnjt hub: 081395160060/087721035556 IKL-CE/1504

P T. T R I H A M A S F I N A N C E Perusahaan pembiayaan mobil baru & bekas, mmberikan service prima & proses yg mudah. Jl. Ariawiratanu Datar No. 25 Cianjur Telp. (0263) 268888,283495 IKL-CE/B3002

Bth HP baru dgn brbagai merk. Hrg MURAH & TERJANGKAU. Bergaransi resmi. Jl. Moch. Ali No. 40 Cikidang - Cianjur. Hub: 085722218880 (JAYA 9 CELL) IKL-CE/1902

Pribadi Cell mnyediakan brbagai jns tlp seluler (Android, Iphone, Blackberry) dng hrg murah dan pelayanan yg memuaskan, Jl. Siti Jenab No.44 Pamoyanan cjr. Hub: (0263) 9111011 IKL-CE/1902

MISBAH JOK menerima pesanan & servis jok motor, lokal & original, modifikasi Jok Motor. Harga bisa nego. Jl. Arif Rahman Hakim No 22, Cianjur hub: 0813 2189 2880 (Misbah) IKL-CE/B0602

Refil Parum.com menyediakan brbagai jns refil parfum import & lokal, kualitas bisa diadu THE B E S T O F T H E B E S T. H a r g a mulai dari 10rb s/d 150rb. Hub. 085659422854/082115835640 IKL-CE/1811

Percetakan Mawar menyediakan jasa cetak kartu undangan, kartu nama, sablon baju, banner, spanduk, dll. Harga murah kualitas bagus. Hub: 085798506055/087714552258 IKL-CE/B1212

HAURA TEKNIKA - Terima service kulkas, msn cuci, freezer room, cold room, dll. Hub. 087714492626 (Bpk. Dadang) IKL-CE/B2809

Nurhayati Rental - Menyediakan mobil rentalan dgn jns APV Xenia hanya Rp350.000/hr. Hub: 087883199114 IKL-CE/B2509

Hidayat Consulting mlyni jasa pngurusan pjk bln & thnan (PPh,PPN,dll), jasa pmbukuan akuntansi, jasa pembuatan software akuntansi utk prusahaan dagang dan jasa. Info hub: 087720202226 IKL-CE/B2908

Tlh dibuka “Fanshop Mini Soccer

PT. Bintang Mandiri Finance Sukabumi. Perusahaan pembiayaan kendaraan baru dan bekas. Proses mudah & pelayanan cepat. Jl. KH. Ahmad Sanusi No. 165 Sukabumi Telp. 0266-6248300 IKL-CE/B0408

PT. ARJUNA FINANCE bergerak dlm bdg pembiayaan mobil baru/ bks, proses cpt & mdh. Jl. Dr. Muwardi Bypass Cianjur. Telp. 0263-2291920/2292079 IKL-CE/B0108

PT. ARTHA ASIA FINANCE (Hitachi Group Jepang) Cab. Sukabumi, membiayai pembelian mobil baru semua produk dgn bunga ringan & proses cepat. Jl. Pangrango No. 1 Sukabumi. Telp. 0266-229360 Hp. 085659415159 IKL-CE/B0108

Jual beli daging sapi dan kerbau. Harga bersahabat, daging berkualitas. Jl. Pasir Gede Raya, Bojong Herang Cianjur. Hub. 0857 2068 5822 (Bpk. Mukti Arya P.) IKL-CE/B2703

Pemasangan & informasi saatnya beralih ke Fiber Indihome 100%. Gratis Usee Tv All Channel. Hub: Didien NMS SUkabumi. 0858 4694 7953 / 0857 9895 3222 Pin: 54A11FOE IKL-CE/B2507

Indo Jaya Motor. Jual beli kendaraan bekas & back up pembiayaan kendaraan/ pencairan leasing trutama jns angkum (angkutan umum).Almt: Jl. Raya Bandung, Ruko Cimenteng General Rawa Bango. Hub. 085723110206/087720007680 (Yana Gunawan) IKL-CE/B0307

Solusi utk usaha /bisnis, jodoh, jual rumah/tanah, penglaris, pengobatan alternatif, ruqyah. Hub. 089637936815 IKL-CE/B2506

Pengadaan seragam PAUD, TK, SD, SMP, SMA, PG, SERAGAM KANTOR, dll. Pemesanan hub. 081584081413 (Bpk H. M. Purwadi) IKL-CE/B2506

GOR Futsal Rajawali Cianjur. Sedia 4 lapangan sintetis lengkap dgn brbgai prlengkapan, spt penywaan sepatu, setelan futsal team. Ada rest area, mushola, WC, serta kantin. Booking lapangan hub. 085860847363 (Nathanael Santoso) IKL-CE/B1806

The Mummy Of Chocolate. Sedia minuman pelepas dahaga berbagai varian rasa. Bisa pesan antar hub. 085659405580 (Dion Ilham) Pin 543DCF4A IKL-CE/B1806

Terima Service Laptop/Komputer

dan Instal Ulang. Info Lengkap Hub: 087721210907 (Rizal) IKL-CE/0806

Bengkel SK Motor. Menjual jasa service, tuneUp, cat, gulang spull, over hole, dll. Sedia bermacam sparepart. Jl. Arwinda Cimenteng. Hub. Andri 087714444437 PT BFI Finance (02632260123). Penawaran atas unit : Honda Revo Absolute CW 2010 (F2049YO), Ya m a h a M i o S p o r t y 2 0 11 (B6652KZV), Yamaha Mio Sporty 2010 (F5510YL) IKL-CE/2602-2603

Jual beli HP & tukar tambah. Menjual HP termurah hanya di YABI Cell. Jl. Mangunsarkoro No. 49 Cianjur. Hub: 085624000802 (Budi)

Dana talang. Hub. Bpk. Hadi 087721857700/085871133699 Pin BB. 7CE41A50/. Jl. raya Sukabumi KM.3 IKL-CE B0305

MOTOR DIJUAL Dijual motor Suzuki dgn brbagi type. Cash & Credit. DP murah, angsuran ringan, proses cepat, & aplikasi bisa djemput. Jl. Ir H Juanda No. 82 Salakopi Hp. 08156049744/087714543200 IKL-CE/0203

CV. Supra Jaya Motor. Butuh Motor Honda Cash & Credit, DP Ringan, Proses Cepat. Hub: 083817203375/085723279704 (Shinta). Khusus Beat Pop Cukup bayar Rp600rb

IKL-CE/0013

Atami Aksesoris Wa­rung­kondang, m e n y e d i a k a n p r­l e n g­k a p a n Ulang Tahun & brbagai jns kado Ulang Tahun & pernikahan. Hub: 081510828505

IKL-CE/B1012

CV. Supra Jaya Motor. Butuh Motor Honda Cash & Credit, DP Ringan, Proses Cepat. Hub: 085799644999/087708402391 (Adhel). Khusus Beat Pop Cukup bayar Rp600rb

IKL-CE/0010

Membuat Sumur Bor & Per­baikan Jet Pump SMRS BLE menggunakan mesin instalasi air. Kp. Cikaret Gg. H Amin No. 70, hub: Bpk. Cecep 0856 5970 2551 IKL-CE/1601-1602

MOBIL DIJUAL Dijual Mitsubishi T120SS Pick Up thn 2015 wrn Hitam nopol. F-8619-WZ Mitsubishi FE74 HDV Truck thn 2014 wrn Kuning nopol. F-9104-WB Mitsubishi T120SS Pick Up thn 2015 wrn Hitam nopol. F-8986-WZ Hub: PT. Artha Asia Finance 087721413802 (Ibu Yani) IKL-CE/B1504

Dptkan Pkt Kredit Ringan Awal Tahun, Angsuran 2 Jtan (Ayla, Terios, Xenia, Granmax, Luxio). Hanya di Daihatsu Cianjur hub: (Bag. Markerting) 085794405916/08771465501 IKL-CE/B1502

Dijual Mitsubishi T120SS Pick Up 2015 wrn putih nopol. F-8477-WZ Mitsubishi T120SS Pick Up 2015 wrn hitam nopol. F-8462-WZ. Hub. Yani 087721413802 (PT. Artha Asia Finance) IKL-CE/B0412

Dijual Cepat !!! Mitsubishi Pick Up T120SS th 2005 wrn biru nopol. B-9200-UL Mitsubishi Truck FE349 th 2001 wrn kuning nopol. F-8628-UG Mitsubishi Pick Up T120SS th 2011 hitam kanzai nopol. F-8431-WS Suzuki Pick Up GC415T th 2011 wrn biru nopol. F8773-WS Mitsubishi Light Truck FE71 th 2007 kuning nopol. F-8572-WL Hub. PT. Arjuna Finance Cab. Cianjur - Bpk. Ayi Ahmad Yani (Branch Manager) Hp. 081320914091 IKL-CE/B0308

Dijual Cepat Mitsubishi FE 74 Light Promo menarik harga antik, “Devin Motor” Jual beli mobil bekas cash and kredit hub. bpk. asep hp: 085659669791/087820139111, Alamat: jln didi prawira kusumah Warung Jambe Karangtengah Cianjur/ Sorum Devin Motor Sentra Mobilindo - Jual beli mobil bekas. Cash & Kredit. Melayanai pembiayaan jaminan BPKB/

IKL-CE/B1012

PT. Roda Motor menjual kendaraan roda dua DP Discount Honda Beat Rp 1jT-an. Hub Bpk Pian 081912157741

IKL-CE/B1904

REKREASI

RUMAH DIJUAL Dijual sgr rmh sarang walet kapmis 2 lt, luas tnh 1400 m, luas bangunan 240 m. Sdh sertifikat. Skli panen 3 Kg. Hrg 300 Jt Nego. Pemnt serius hub: 087821885048/082116359246 (Bpk. Asep) Dijual Rumah (SHM 1358, Lt 50 m2 Lb 100 m2), Tanah (SHM 1275; Lt 441 m2), Tanah (SHM 1276; Lt 842 m2). Lokasi Cikondang Kec. Citamiang Hub: 08164649899 IKL-CE/B1502

Dijual Rumah (SHM 695, Lt 500 m2 Lb 254 m2), Tanah (SHM 887; Lt 497 m2). Lokasi Jl. Raya Bhineka Karya Karamat Hub: 08164649899 IKL-CE/B1502

Dijual SHM 468 Lt 1.375 m2 Lb 150 m2. Lokasi Strategis Ciwaru Ciemas Hub: 08164649899 IKL-CE/B0802

Dijual rumah 2 lantai, 2 kamar, ruang tamu, dan dapur. Lokasi dipusat kota Cianjur, dkt Pasar Bojong Meron - Cikidang. Harga 40 Jt Hub: 087720460282(Taufik) IKL-CE/B1306

TANAH DIJUAL DIJUAL TANAH SHM, LT. 3.730 m², Ds. Sukamulya Kec. Cibadak Sukabumi Hub: 085798444225 IKL-CE/B3003

Kalimaya sport club and restaurant Fas: kolam renang, outbond, futsal, restoran, dan penginapan. dapat di sewa untuk segala acara Hub: 085860600477 (Pak Yana) IKL-CE/B0405

Telah hadir Wahana Air Keluarga ‘The Bagelen Son’ di Cianjur. Kp. Martikolot Ds. Sukamulya Kec. Karangtengah - Cianjur. Info lengkap hub. Bpk. Kemijan 085860264136 IKL-CE/2502-2503

D’Ratna Cafe & Resort menyediakan tempat Karaoke & Cafe, Villa, Wedding Package, Kolam Renang, juga tempat makan lesehan. Jl. Cipanas Cianjur Km.05 Cijedil Cugenang Telp. (0263) 270070 IKL-CE/B3002

RUKO DIJUAL Jual cpt Ruko baru 1,6 M bayar 900 Jt saja. 2lt lokasi premium. Info hub: 087886108055 IKL-CE/B2804

Dijual Ruko 2 Lantai Setengah. Jl. Raya Pasir hayam (sebelah rel kereta api). Harga Bisa Nego. Hub. 081912211580-081563447879087874444483 (Abu Bakar)

DIJUAL TANAH SHM, LT. 3.730 m², Ds. Sukamulya Kec. Cibadak Sukabumi Hub: 085846865564 IKL-CE/B3003

DIJUAL TANAH SHM, LT.130 m2, Perum Situ Endah No.12 RT.02 RW. 0 2 K e l / K e c . L e m b u r s i t u , Sukabumi Hub: 085793190919 IKL-CE/1104

Dijual Sawah & Tanah. Luas lhn 1500 m2/1 H. Lokasi di Cipaku, Desa Sukawangi Warungkondang. Hrg 150.000/m2 (Nego). Surat2 msh girik. Aliran air bagus, dkt jln desa, sdh bnyak kavlingan. Hub: 081912055547 (Arif) IKL-CE/B2307

Dijual tanah, ruangan kntor, & bangunan 2 lt. SHM, luas krg lbih 700 m2, strategis, pinggir jln raya, hrg Nego. Jln. Raya Bdg KM3 Ciburial Karangtengah - Cianjur. Info hub. Ana Surya/Fajar Motor (085793939881)/ Bpk. Entis 0818855566 IKL-CE/0015

Dijual Tanah Cikidang, Sukabumi (Tembus Pelabuhan Ratu), Luas 10 Ha, 1 Sertifikat Hak Milik(SHM). Hrg Rp 70.000/mtr (Nego). Hub: 0818778827 IKL-CE/0008

IKL-CE/B0206

Jual Gudang/Showroom (SHM) Lt 885m Lb 555m Lokasi Jl Ry Siliwangi (Prtigaan Cidahu) Hub 08164649899 IKL-CE/B2403

Jual Ruko (SHM) Lt 92m Lb 83m & Rumah (SHM) Lt 426m Lb 91m Lokasi Munjul Ds Sirnasari Surade Hub 08164649899 IKL-CE/B2403

Jual Ruko (SHM) Lt 1.077m Lb 149m & tanah (SHM) Lt 149m Lokasi Blok Cigadog Ds Sirnasari Surade Hub 08164649899 IKL-CE/B2403

Jual Pabrik Penggilingan (SHM) Lt 5.560m Lb 666m Lokasi Kp Babakan Ds Jayabakti Cidahu Sukabumi Hub 08164649899 IKL-CE/B2403

HOTLINE IKLAN HUBUNGI:

0263 - 2283790


SABTU 2 APRIL TAHUN 2016

ANEKA BERITA

CIANJUR EKSPRES

KPK Usut Dolar Suap Jaksa Satu Hari Dua OTT Diduga untuk Menghentikan Penyidikan Kasus Korupsi PT BA JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan mendalami dugaan suap petinggi PT Brantas Adipraya yang diduga untuk menghentikan penyidikan kasus korupsi di Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta. Dua pejabat teras Kejati DKI Jakarta SS dan TS sudah digarap sejak Kamis (31/3) hingga Jumat (1/4) pagi. Wakil Ketua KPK Laode M Syarif pun menegaskan, keduanya diperiksa karena

ILUSTRASI/JPNN

TANGKAP TANGAN: KPK kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) dengan barang bukti antara lain uang ratusan ribu dolar AS.

mengetahui kasus ini. “Iya, karena mereka memang tahu,” kata Laode usai jumpa pers di markas KPK, kemarin (1/4). Laode mengaku penyidik

masih meneliti apakah ada uang yang disiapkan untuk SS dan TS. “Itu salah satu yang diteliti, tapi mengarah ke sana,” kata akademisi Universitas Hasanuddin, Makas-

sar, Sulawesi Selatan, itu. Namun, ia mengatakan, sampai sejauh ini penyidik belum menemukan bukti keduanya menerima uang dari petinggi PT Brantas lewat sang perantara. “Belum, tapi ada arahnya,” ungkap Laode. KPK mengamankan barang bukti USD 148.835, saat menangkap tersangka pemberi suap, Senior Manager PT Brantas Abipraya Dandung Pamularno, Direktur Keuangan PT Brantas Abipraya Sudi Wantoko, dan seorang swasta Marudut. Mereka ditangkap di sebuah hotel bilangan Cawang, Jakarta Timur, Kamis (31/3) pagi.(boy/jpnn)

Cianjur Menuju Cyber... dari halaman 1 menjadikan Cianjur sebagai Cyber City. Hal itu mesti ditunjang dengan fasilitas, terutana layanan atau akses internet bagi warga. “Era digital kini semakin berkembang, mau tidak mau warga harus melek teknologi. Aksesnya tentu melalui internet. Cianjur sebagai Cyber City pastinya harus ditunjang dengan sarana internet bagi warga, sehingga mereka bisa mengakses ilmu di mana dan kapan saja,” kata dia. Dia menjelaskan, akses internet dengan kecepatan 10 Mbps itu dapat digunakan selama 24 jam. Penggunanya pun tidak dibatasi, bahkan jika pengguna semakin banyak akses internetnya bakal ditambah. “Kan semakin banyak pengguna kecepatannya menurun. Tapi kalau memang setelah dibuatkan pengunanya banyak dan kecepatan dinilai kurang, maka kami akan tambah ke 20 Mbps,” kata dia. Menurut Sukastono, dalam tahap pertama jaringan hotspot akan dibuka di tiga ta-

man, yakni Alun-alun, Taman Joglo, dan Prawatasari. Dilanjutkan pemasangan di 20 kecamatan. Jika semakin banyak ajuan, lanjut dia, pemasangan akan ditambah di seluruh kecamatan dan di lokasi strategis lainnya. “Sementara ini kami hanya berdasarkan rekomendasi, tiga RTH dan 20 kecamatan yang memang sudah terpasang jaringan internet oleh telkom. Namun untuk kecamatan masih belum kami pastikan mana-mananya, sebab harus koordinasi dengan telkom,” kata dia. Asisten Menager PT Telkom Cianjur, Uus Halimsyah, mengatakan, pihaknya mendukung gebrakan Pemkab Cianjur untuk mengadakan fasilitas internet gratis bagi warga. Menurutnya telkom tinggal menunggu keputusan dan kerjasama dari pemkab. “Tinggal tindak lanjutnya saja, kami siap untuk memfasilitasi. Komunikasi awal juga sudah ada,” tuturnya. Menurut Uus, jaringan internet gratis juga telah dijalankan di lima subrayon Telkom, yakni di Jalan Irhan-

da (Telkom Cianjur), Cibeber, Tanggeung, Ciranjang, dan Sukanagara. Untuk mengaksesnya pengguna internet hanya perlu mengirim SMS ke 9108 supaya mendapatkan password layanan. “Itu khusus untuk pengguna telkomsel, selain itu hanya perlu membayar Rp1.000 untuk penggunaan internet selama sejam serta Rp5.000 untuk layanan 24 jam dengan kecepatan 20 sampai 50 Mbps,” kata dia. Dia menambahkan, di era kemajuan teknologi saat ini internet memang suatu kebutuhan, sehingga siapapun pasti mengenal internet. Oleh karena itu, fasilitas internet gratis dinilai perlu dan dibutuhkan. “Melihat warga Cianjur saat ini, internet sudah menjadi kebutuhan. Dan warga juga harus siap dengan kemajuan teknologi yang pesat,” tandasnya. Warga pun sangat antusias dengan wacana fasilitas umum berupa pemasanagan wifi gratis oleh Bupati Cianjur terpilih H Irvan Rivano Muchtar. Pasalnya saat ini warga merasa bahwa internet merupakan salah satu

kebutuhan. Alma Rezalma (20) salah seorang mahasiswa mengakui fasilitas umum wifi gratis bagi warga sangat positif. Lantaran hal itu dianggapnya sebagai sebuah kemajuan, mengikuti langkah-langkah yang diupayakan kota besar. “Keberadaan spot wifi gratis itu kayaknya cukup membantu. Pasalnya kami sebagai mahasiswa saat ini mayoritas adalah pengguna ponsel cerdas, yang membutuhkan jaringan internet untuk beraktifitas,” paparnya kepada Cianjur Ekspres, belum lama ini. Muhammad Riyan (22) mahasiswa lainnya menambahkan, keberadaan fasilitas baru itu perlu juga didukung kesadaran orang-orang untuk memelihara keamanan serta ketertibhan pada saat penggunaannya nanti. “Kita juga sebagai warga jangan hanya menikmati fasilitas tersebut. Wifi ini sifatnya kan kasat mata, namun kita harus bisa dalam memelihara kenyamanan lokasi yang nantinya menjadi spot penggunaan,” tandas­ nya.(bay/eky)

Kepala Bidang Komunikasi dan Informatika Dishubkominfo Kabupaten Cianjur, Sukastono, mengatakan, pihaknya hanya dapat melakukan imbauan dan sosialisasi agar menggunakan internet secara positif. Untuk penutupan situs porno merupakan wewenang dari Kementrian Kominfo. "Namun jika ingin ada situs yang ditutup, kami akan jadi perantara dengan mengirimkan surat ke Kominfo agar situs yang tidak layak diakses tersebut bisa diblokir," kata dia. Upaya lain untuk mengajak warga terutama remaja

menggunakan internet secara sehat, lanjutnya, ialah dengan membentuk komunitas di setiap titik hotspot. "Jadinya dalam komunitas itu setiap anggota atau bahkan pengguna di sekitar hotspot bisa saling sharing ilmu dan mengingatkan agar tidak mengakses situs porno. Nantinya dengan semakin banyak layanan atau pengguna internet, secara tidak langsung promosi bisa dilakukan, misalnya ketika mereka berkunjung ke tempat wisata menupload fotonya ke sosial media, dan itu jadi strategi yang baik," tandasnya.(bay)

TIK Kawal Internet... dari halaman 1 Menurutnya, kemajuan teknologi membuat internet menjadi hal yang lumrah, dengan personal computer (PC), laptop, notebook, tablet, dan smartphone internet bisa diakses kapan dan di mana saja. "Bukan hanya orang dewasa, anak kecil pun sudah banyak yang mengenal internet dan sudah bisa mengaksesnya sendiri," kata dia. Menurut dia, wacana pemkab menjadikan Cianjur sebagai Cyber City suatu kemajuan. Pemerintah, lanjut dia, mulai mengikuti perkem-

bangan zaman dengan mengajak warga untuk melek internet. Namun hal itu juga perlu di proteksi dengan ajakan agar pengunaannya hanya untuk hal positif. "Tentu dampaknya bisa positif atau negatif, dengan adanya akses yang mudah maka situs yang berbau sara atau pornografi juga mudah dibuka. Namun dengan adanya jaringan internet di setiap wilayah, ilmu bisa didapatkan dengan mudah. PR-nya saat ini bagaimana memperkecil kemungkinan dampak negatif, sehingga lebih besar efek positifnya," kata dia.

Akses Mudah, Murah... dari halaman 1 di meja dengan charget terpasang, pemiliknya terlihat fokus dengan touchpad serta keyboard. Tatapan mata pun terus tertuju pada layar laptop. Tidak hanya yang memiliki laptop, mereka yang memiliki tablet atau smartphone juga nongkrong di pojok internet itu. Sesekali mereka mengobrol, itupun hanya bagi pengunjung yang datang bersama temannya. Mereka yang mungkin jomblo atau datang sendirian, terlihat melamun dan serius dengan gadget

atau laptopnya. Mereka yang datang biasanya menggunakan jaringan internet untuk berkomunikasi melalui sosial media, mencari referensi untuk tugas, menonton video di youtube, atau bermain game online. Tapi untuk mengakses situs terlarang seperti pronografi tentu tidak ada bisa, sebab internet positif secara otomatis memblokir aksesnya. Asisten Manager PT Telkom Cianjur, Uus Halimsyah, mengatakan, sedikitnya 25 pengunjung datang dan mengakses internet di Wifi.Id corner. Untuk mendapatkan akses internet, mereka hanya

perlu membayar Rp1.000 dengan waktu akses satu jam, dan Rp5.000 dengan lama penggunaan 24 jam. “Untuk pengguna telkomsel bisa langsung akses secara gratis,” kata dia. Menurutnya, kecepatan internet yang dipasang di Wifi. id Corner mencapai 50 Mbps. Kecepatan itu bisa berkurang jika semakin banyak yang m e n ga k s e s n y a. “ Pa l i n g lambat aksesnya 40 sampai 30 Mbps, tapi itupun tetap bisa membuka situs dengan cukup cepat,” kata dia. Di pojok internet itu juga terdapat lemari pendingin dengan berbagai minuman

botol di dalamnya, sehingga yang merasa haus bisa langsung membelinya. Tidak jarang pedagang yang melintas berjualan di tempat itu. Firmansyah (21) salah seorang pengunjung mengatakan, dirinuya sudah sering mengakses internet di tempat tersebut. Akses yang cepat dan sangat murah, membuat ia tak menghabiskan uang banyak untuk internetan sepuasnya. “Kalau di warnet mahal, mending di sini. Untuk ngedownload film atau aplikasi juga cepat, 1Gb bisa didownload dalam waktu sejam,” tutupnya.(*)

JAKARTA - Diam-diam Ko m i s i P e m b e r a n t a s a n Korupsi menggencarkan operasi tangkap tangan terhadap pihak-pihak yang diduga terlibat suap menyuap. Kamis (31/3), lembaga pemberangus korupsi itu dua kali menggelar OTT untuk kasus yang berbeda. “Sehari ada OTT di dua tempat, kasusnya berbe-

da,” kata Ketua KPK Agus Rahardjo, Kamis (31/3) lalu. Agus menjelaskan, OTT pertama digelar pagi hari. Agus tak menjelaskan s i a p a s aja ya n g d i r i n g kus. Kabar beredar, KPK menangkap oknum jaksa. Namun, pihak kejaksaan membantah ada jaksanya yang diciduk KPK. Sedangkan OTT kedua,

7

digelar KPK pada malam h a r i . “ Pa g i d a n m a l a m hari, baru saja,” jelas Agus. Lagi-lagi bos KPK ini mengunci rapat-rapat rincian dua OTT itu. Dia berjanji akan membeberkannya dalam jumpa pers di markas KPK, Jumat (1/4). “Besok ada konferensi pers dua kali, pagi pukul 9.00 dan sore,” kata dia.(boy/jpnn)

Polisi Patroli Tawuran.... dari halaman 1 “Ada waktu dua hari, yakni Sabtu dan Minggu. Waktu ini rentan digunakan hal yang tidak baik. Padahak seharusnya mereka (siswa, red) di rumah menenangkan diri atau belajar lagi untuk menghadapi UN,” kata dia kepada Cianjur Ekspres, kemarin. Asep menuturkan, terkait pengamanan soal, pihaknya akan mengawal pen-

distr ibusian mulai dar i Provinsi hingga ke setiap pos penyimpanan soal di setiap kecamatan. Bahkan di setiap sekolah pun akan ditempatkan personel berpakaian preman. “Untuk pengamanan kami usahakan semaksimal mungkin supaya tidak ada kebocoran soal,” kata dia. Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Cianjur, Jumati, mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan petugas untuk mendistribusikan

soal, serta berkoordinasi dengan setiap sekolah terkait kesiapan akhir menjelang pelaksanaan UN. “Kesiapan sudah 99 persen, tinggal pelaksanaan saja,” kata dia. Jumati mengimbau setiap siswa yang akan mengikuti UN untuk memaksimalkan waktu, baik mempersiapkan mental maupun materi. “Jangan gunakan dua hari terakhir untuk hal yang kurang bermanfaat,” kata dia.(bay)

Longsor Deui.... dari halaman 1 material tanah menutupi jalur Cipanas-Cianjur. “Longsor disebabkan retakan tanah. Akibatnya tanah menutupi separuh jalan yang mengakibatkan lalu lintas terhambat, maka diberlakukan sistem buka tutup,” paparnya kepada Cianjur Ekspres, di lokasi kejadian. Iwan mengatakan, pihaknya langsung menuju lokasi tak lama setelah kejadian. Pembersihan material dibantu satu alat berat bersama warga dan aparat gabungan. “Pembersihan dibantu warga, TNI, polisi, dan aparat gabungan. Kami menunggu alat berat dari Binamarga dan BPBD,” paparnya. Danramil Cugenang, Kapten Inf Farid, mengatakan, tidak ada korban jiwa dan luka akibat longsor kemarin. Saat hujan besar kendaraan yang melintas di sana sedang sepi. “Korban jiwa dan luka nihil, saat hujan

besar kondisi jalan sedang sepi. Ini masuk titik rawan longsor dan sudah tiga kali kejadian,” tuturnya. Fa r i d m e n a m b a h k a n , tinggi tebing yang longsor berkisar antara 15 sampai 20 meter sedangkan lebarnya sepuluh meter. Dia mengimbau agar warga dan pengendara selalu waspada mengingat ada sejumlah titik rawan longsor di sekitar Jalan Raya Cugenang. “Penyebabnya murni karena tanah yang labil. Ada beberapa titik rawan seperti di Desa Cijedil dan Desa Cibeureum. Kepada warga agar lebih waspada,” tuturnya. Kepala Desa Cijedil, Pudin, mengatakan, tanah di sekitar lokasi mudah tergerus air. Akibat longsor kemarin pipa air yang melintang di atas jalan putus sehingga mengganggu pengairan warga beberapa kampung. “Memang tanahnya gembur dan sangat mudah terdorong arus air terutama di Kampung Pos. Akibat longsor pipa air juga putus untuk beberapa kam-

pung,” ujarnya. S ementara itu, Kepala Ba da n Pe na ng gu la nga n Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Asep Suparman, mengatakan, peristiwa longsor di Jalan Raya Cugenang di Kampung Pos Desa Cijedil Kecamatan Cugenang s u d a h t i g a k a l i t e r ja d i . Oleh karenanya, dia akan berkoordinasi dengan Binamarga Pusat dan PSDAP untuk pembetonan dan relokasi bangunan di s ekitar tebing ters ebut. “Itu kan jalur nasional, jadi kewenangan pemerintah pusat untuk dilakukan pembetonan tebing (TPT),” kata dia. Menurut Asep, pihaknya juga akan melibatkan PSDAP karena di sekitar tebing itu ada irigasi. Namun sebelum usulan itu direalisasi, kata dia, untuk mengantisipasi terjadinya longsor susulan akan dipasang beronjong. “Sedangkan untuk mengevakuasi longsoran tanah, alat berat dari provinsi sudah diturunkan,” ujarnya.(eza/red)

Trio Eks Arema... dari halaman 1 cadangan akan memberikan yang terbaik untuk Maung Bandung. “Melawan Arema, kami harus lebih pintar dan fokus, juga lebih disiplin. Kami memang pernah main di Bali melawan Arema dan kami mungkin sedikit kurang beruntung. Tapi, final nanti kami harus bisa menang,” terangnya. Dejan memandang Arema Cronus saat ini semakin bagus, apalagi hanya melakukan pergantian beberapa pemain. Berbeda dengan Persib yang sebagian besar merupakan pemain yang baru gabung. “Tapi tidak apa-apa kami punya semangat besar dan

kami lapar untuk meraih kemenangan,” ungkap eks pelatih Pelita Bandung Raya (PBR) ini. Di posisi penjaga gawang, I Made Wirawan, mampu tampil apik dalam laga penyisihan dan semifinal Piala Bhayangkara 2016. Berdasarkan lima laga yang berhasil dilalui skuad berjuluk Maung Bandung itu, Made hanya kebobolan satu gol ketika Persib menjamu Mitra Kukar dalam laga pembuka Piala Bhayangkara di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (17/3) lalu. Sisanya, Made berhasil mempertahankan gawang Maung Bandung dari kebobolan. Selain terampil, Made mengaku selalu bekerja keras setiap kali diper-

caya pelatih untuk turun di bawah mistar gawang Persib. Kegagalan Maung Bandung dalam dua turnamen sebelumnya, Piala Jenderal Sudirman dan Bali Island Cup, dijadikan Made sebagai pelajaran berharga bagi dia dan pemain Persib lain. “Pastinya kami akan belajar dari kegagalan kemarin dan menjadikan final ini sebagai motivasi untuk bisa menjadi lebih baik lagi,” ujar Made. Made optimistis Persib bisa meraih kemenangan dalam laga yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Minggu (3/4)besok. “Kami akan bekerja keras buat kemenangan nanti ya,” tuturnya.(tts/bbs)

Tak Dinafkahi... dari halaman 1 satunya dengan membuka usaha sulam alis di Bali.

“Saya kerja kok. Sekarang penghasilan dari sulam alis,” ucap Sheila. Sheila bersama Kiki menikah pada 2011 lalu. Dari

pernikahan itu mereka dikaruniai dua buah hati, yakni Nathaniel Jedd Melchior dan Precious Brianna Yael.(ded/chi/jpnn)

Penanggung Jawab: Samsu Rijal. Pimpinan Perusahaan: Mohammad Ikhsan. Redaktur Pelaksana: Deden Abdul Aziz. Koordinator Liputan: Tatang Sutrisna. Redaktur: Deden Abdul Aziz, Tatang Sutrisna, Reddy M. Daud Reporter: Tatang Sutrisna, Reddy M. Daud, M. Reza Fauzie, Eki Rizky, Ikbal Selamet, Astri Putri Jayanti. Perwakilan Sukabumi: Nendi Cahya, Rudi. Pracetak: Ricky Ari Darmawan (Koordinator), Fikri Ario Rosmana, Mochamad Diky Darmawan, Helmy Agung Rosmana. Iklan: Indra Arfiandi (Koordinator), Ana Suryana, Dian, M. Dedi. Pemasaran: Mulyana (Koordinator), Devi S, Dadan, Barna Karnawan, Usman, Asep, Setiawan, Devi S, Dadan S, Ucu S, Hendra Keuangan: Lina Nurani (Koordinator), Bella Putri Lemin, Tina Septiani. Kolektor: Rudi, Dedys. Diterbitkan oleh PT Wahana Semesta Cianjur. Komisaris Utama: Yanto S Utomo. Komisaris: Arif Badi Karyawan. Direktur: Eko Suprihatmoko. Alamat Redaksi, Pemasaran dan Iklan: Jalan Siti Jenab No. 53 Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Telp. 0263 2283790, Fax. 0263-2290080. Perwakilan Bandung: Jalan Soekarno Hatta No. 627 Bandung, Telp 022 7302838, 7311949, Fax. 022 7316634. Perwakilan Jakarta: Komplek Widuri Indah Blok A-3, Jl Palmerah Barat No. 353 Jakarta12210, Tlp. 0215330976. TARIF IKLAN: DISPLAY: Berwarna Rp. 30.000/mm kolom, Hitam putih Rp. 20.000/mm kolom. DUKA/OBITUARI/IN MEMORIAM: Warna Rp. 30.000/mm kolom, Hitam putih Rp. 20.000/mm kolom. ADVERTORIAL: Warna Rp. 30.000/mm kolom, Hitam putih Rp. 20.000/mm kolom. IKLAN BARIS: Rp. 15.000/baris, maksimal 7 baris. Redaksi menerima kiriman naskah berupa opini, ulasan masalah, resensi, dan lain-lain mengenai permasalahan Cianjur dan sekitarnya. Naskah dikirim melalui surat ke alamat redaksi atau melalui email: cianjurekspres@ yahoo.com, cjrekspres@gmail.com. Harga langganan Rp. 60.000/bulan. Rekening Bank Mandiri Cianjur, No. Rek 132 0011 045 003 an PT Wahana Semesta Cianjur. WARTAWAN CIANJUR EKSPRES SELALU DILENGKAPI IDENTITAS RESMI DAN TIDAK DIPERBOLEHKAN MEMINTA ATAU MENERIMA IMBALAN DALAM BENTUK APAPUN DARI NARASUMBER.


8

CIANJUR EKSPRES

FIGUR

GERAI BISNIS Weekend

MENCINTAI PROFESI MENJADI seorang koki merupakan suatu kebanggaan baginya. Profesinya itu sudah lama dijalaninya hingga ke Saudi Arabia. Maka tak heran, sudah banyak pengalaman yang didapat, dari awalnya tidak tahu menjadi tahu dan itu yang paling berharga. “Kecintaan saya didunia masak ini sudah sejak umur 22 tahun ketika di Arab. Lalu saya kembali ke kampung halaman dan bekerja jadi koki di The John dan sekarang di Kagoda steak,” kata dia.(mg34)

Tita Rosita Juru Masak Kagoda Steak Cianjur

Wisata Bahari di Indonesia Disukai Turis Prancis

INDONESIA memiliki banyak destinasi wisata, otomatis membuat turis asing suka ke Indonesia. Bahkan, turis Prancis menyukai wisata bahari di Tanah Air. Wisatawan mancanegara Prancis memiliki karakter khusus dalam memilih tempat berlibur. Termasuk berlibur ke Indonesia. Menurut Asisten Deputi Pengembangan Pasar Eropa, Timur Tengah, Amerika dan Afrika Kementerian Pariwisata, Nia Niscaya, wisman asal Prancis cenderung lebih menyukai wisata bahari. Berbeda dengan Belanda yang senang menikmati perjalanan darat. Raja Ampat dan kawasan Indonesia bagian timur lainnya pun kerap menjadi tujuan berlibur wisatawan Prancis. Karena Indonesia juga dikenal memiliki surga bawah laut yang memanjakan mata para penyelam. “Wisatawan Prancis ada yang sampai ke Raja Ampat. Karena karakter wisman Prancis lebih suka ke marine, seperti diving,” jelas Nia di Jakarta baru-baru ini. Sementara dari jumlah angka, kunjungan wisman Prancis ke Indonesia disebut lebih besar dari beberapa negara Eropa lainnya. Tetapi mereka memiliki waktu liburan yang sama. “Dari sisi number, Prancis lebih besar. Tapi kalau Eropa sih rata-rata seasonality bepergiannya sama, saat musim panas,” pungkas Nia ramah.(red/bbs)

SABTU, 2 APRIL TAHUN 2016

Kagoda Steak Memang Menggoda

Nuansa Restoran di Kabin Kapal Pesiar JL IRHANDA - Kagoda Steak menyajikan makanan khas Eropa dengan harga yang relatif murah. Seperti beef steak yang menjadi menu andalannya menggunakan kualitas daging yang terbaik dan saus yang diracik oleh koki handal. Tak hanya itu, konsep kafe pun didesain seperti suasana dalam kabin kapal pesiar. Maka tak heran, banyak pengunjung yang datang ke sana dan menjadi tempat tongkrongan yang nyaman. Juru Masak Kagoda Steak Cianjur, Asep Saepullah, menututurkan, beef steak medium menjadi yang paling banyak dipilih oleh konsumen. Satu porsi beef steak ini dibandrol hanya Rp45 ribu. Dagingnya pun dipilih khusus khas dalam. “Beef steak di sini lebih murah, namun ukuran dagingnya tebal dengan berat 150 gram. Kami gunakan daging lokal,” tutur pria yang akrab disapa Ocha kepada Cianjur Ekspres, belum lama ini. Selain itu, kata dia, tersedia berbagai pilihan saus seperti barberque saus, blackpaper saus, dan musroom, namun lidah warga Cianjur lebih banyak menyukai blackpaper dan barberque saus. “Untuk sausnya kami racik sendiri dan ada tiga pilihan saus.

ASTRI PUTRI JAYANTI/CIANJUR EKSPRES

KONSEP: Kagoda Steak didesain konsep kafe seperti suasana dalam kabin kapal pesiar, sehingga menjadi tempat tongkrongan yang nyaman.

Tapi yang musroom memang kurang diminati, mungkin kurang cocok dengan lidah orang Cianjur,” ujarnya. Ocha menyebutkan, makanan Eropa lainnya yang tersedia yakni nasi goreng Amigos, nasi goreng vulcano, dan chiken katsu steak.

Meskipun memiliki konsep makanan Eropa, namun racikan bumbunya tetap disesuaikan dengan lidah warga Cianjur khususnya. “Kalau kami real meracik bumbu sesuai dengan masakan Eropa, mungkin kurang begitu diminati.

Makanya kami sesuaikan saja,” ucapnya. Dia menambahkan, kafenya pun menyuguhkan suasana tempat yang nyaman untuk nongkrong, dilengkapi dengan wifi gratis dan lampu yang tidak terlalu terang. banyak kalangan

anak muda yang sering datang ke kafe tersebut. “Biasanya konsumen betah nongkrong itu di atas, karena tempatnya seperti kabin kapal. Yang datang ke sini dari semua kalangan, tapi mayoritas anak muda,” tambahnya.(mg34)

Mie Ramen dengan Kuah Khas Indonesia Kebab Turki Cocok di Lidah Orang Cianjur JL BARISAN BANTENG - Kedai Jay’s Ramen menyediakan aneka makanan khas Jepang yang saat ini mulai disukai kawula muda Cianjur. Kedai yang terletak di Jalan Barisan Banteng Kelurahan Muka Kecamatan Cianjur ini menyediakan mie ramen, takoyaki, dan sushi. Egi Haryanto, salah satu karyawan Jay’s Ramen, mengatakan, dari beberapa jenis makanan jepang yang paling digemari adalah mie ramen. Egi menjelaskan, ramen merupakan mie khas Jepang yang memiliki beberapa perbedaan dengan mie kuah lainnya. “Ramen adalah mie yang ada di Jepang. Bahannya ada yang pakai mie biasa dan juga mie udon yang lebih tebal. Ramen itu terletak pada kuahnya yang mengandung rasa dari rempah-rempah,” paparnya kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Egi menyebutkan, rempahrempah yang digunakan untuk kuah misalnya kunyit, cabai, bawang merah, bawang putih, ada juga yang pakai terasi. Mie yang sudah ditambah kuah lantas dilengkapi dengan berbagai toping atau bahan tambahan. “Biasanya mie ramen isinya, sosis, daging ayam, jamur kuping, dan aneka sayuran. Lalu ditambah toping seperti baso, telur, sosis bakar, udang, daging sapi, dan lainnya,” tambah Egi. Mie lantas dimasukan ke dalam mangkuk khas Jepang yang berukuran cukup besar beserta sumpit dan sendok. Harga untuk satu porsi mie ramen bervariasi, mulai Rp15 ribu sampai Rp46 ribu. “Ada ramen biasa dan juga up normal. Perbedaan pada porsinya besar dan dilengkapi udang yang sudah dihaluskan. Perbedaan mie ramen di sini ada ciri

MOCH REZA FAUZIE/CIANJUR EKSPRES

SAJI: Seorang karyawan Kedai Jay’s Ramen sedang menyajikan mie ramen untuk pelangganya.

khasnya, kami mengambil kuah khas rempah-rempah Indonesia seperti kari dan rendang,” tambahnya. Selain mie ramen, sushi merupakan makanan Jepang yang juga banyaj dicari oleh pemuda Cianjur. Egi mengatakan, makanan tersebut berbahan dasar rumput laut sebagai kulit yang membungkus nasi dengan aneka isi. Sama seperti ramen, harga sushi di sana pun terjangkau. “Sushi harganya Rp18 sampai Rp22 ribu tergantung topingnya. Ada daging ayam, udang, daging sapi, ikan tuna, ikan salmon, kepiting, dan sosis. Sushi adalah nasi isi yang dibalut pakai kulit

dari rumput laut,” ujarnya. Adapun takoyaki yang merupakan makanan dari terigu dan telur. Terdapat isin seperti gurita asli, cumi, udang salmon, daging sapi, dan kepiting. Harganya Rp13 ribu sampai Rp17 ribu per porsi. Neneng (20) salah satu pelanggan Jay’s Ramen, mengatakan, dari aneka makanan Jepang yang disediakan dia lebih menyukai mie ramen. Hal itu karena banyaknya sayuran yang bisa mengenyangkan dan menyehatkan. “Kalau mie ramen ada sayurannya sepreti sosins, jamur, jagung, dan lainnya. Lebih kenyang juga bergizi karena ditambah telur sama daging,” paparnya.(eza)

J L P R O M O YA - Ke b a b makanan khas Timur Tengah khususnya Turki banyak disukai oleh warga d i K a b u p a t e n C i a n j u r, mulai dari anak muda sampai dengan orangtua. Hanya dengan komposisi s e derhana tanpa menggunakan bumbu khusus apapun, cita rasa kebab ma m p u m e m b u a t l i d a h penikmatnya ketagihan. Kar yawan Kebab Fresh Cianjur, Aris mengatakan, kebab telah booming pada 2012 lalu dan menjamur waralaba kebab di Cianjur. Penikmatnya pun dari semua kalangan dan usaha ini memiliki prospek yang sangat bagus. “Dari dulu sampai sekarang penikmat kebab tetap banyak. Walaupun makanan ini berasal dari Timur Tengah dan dikembangkan di Turki, tapi tetap cocok di lidah orang Cianjur. Di sini omsetnya bisa sampai Rp600 ribu per hari

dan habis 60 pis,” terangnya kepada Cianjur Ekspres, kemarin (1/4). Dia menjelaskan, bahanbahan untuk membuat kebab di antaranya tortila, daging sapi khusus kebab, lotus, mayonaise, saus tomat, saus cabai dan bisa juga dengan tambahan keju. Semua bahan didatangkan langsung dari Bandung, kecuali lotus. “Di sini bahan-bahannya hanya itu saja. Tapi kalau di Turkinya pakai acar dan bawang bombay. Awalnya juga di sini pakai acar dan bawang bombay. Tapi konsumen banyak yang tidak suka pakai acar dan bombay, karena eneuk mungkin. Jadi di sesuaikan saja,” jelasnya. “Daging sapi yang dimasukan ke alat pembakarnya yang disebut barner. Terus dipotong tipis-tipis. Setelah tortila digulung, lalu dipanggang dengan margarin kira-kira selama lima menit,” pungkasnya.(mg34)

MOCH REZA FAUZIE/CIANJUR EKSPRES

DISUKAI: Kebab makanan khas Timur Tengah khususnya Turki banyak disukai oleh warga di Kabupaten Cianjur.

Zagoan Super Yamaha, Sobat Pas LibaZ Jalanan BOGOR- ZagoanSuperYamaha yang ditunggu-tunggu akhirnya meluncurjuga,bertempatdiSentul International Karting Circuit, Bogor, Rabu 30 Maret 2016. Mio Z, jagoan teranyar Yamaha dengan kapasitas mesin 125cc dan berteknologi Blue CorebakaljadiidolabarumeneruskankebesaranlegendaMio. Dalamkurunwaktukurangdarisatu setengah tahun sejak 2014, Yamaha Indonesiatelahmelahirkan5produk berteknologi Blue Core. Mio M3, NMAX, All New Soul GT, New Fino 125BlueCoredanMioZ.Konsumen dimanjakan dengan teknologi yang efisien bertenaga handal itu. Terbukti dimarketIndonesia,motor-motoritu sangattajampenjualannya. DengantipeMioSeriesterbaruMio Z“SobatPasLibaZJalanan”,Yamaha optimis akan memikat konsumen. Penamaannya mengambil huruf Z. Sebagaihurufterakhirdalamalfabet, filosofi Z dimaknai sebagai yang paling, terbaik, terhebat, termaksimal. Maknatersebutmembentukkarakter Mio Z sebagai “Zagoan Super” yang menginspirasi siapapun bisa jadi pahlawan dalam kehidupan sehariharinya. KualitaskarakterMioZitulebihTangguhdanStabil,gagahberanidankeren,

irit,memudahkankeseharian.Tangguh dan stabilnya Mio Z dibuktikan dari ban yang lebih lebar, membuatnya mudahmelibassegalamedanjalanan dikota.WarnadoffMioZgagahberani dan keren memperkuat aura Zagoan SuperMioZ,tetapmempertahankan bodi ramping yang membuatnya tetaplincahmelibasjalanan.Konsumsi bahanbakarMioZiritdenganteknologi BlueCoredanEcoIndicator. Mio Z ditujukan untuk pria muda yang keren dan siap jadi Zagoan Super. “Kuatnya brand image Mio membuat Yamaha terus berupaya menghadirkan tipe-tipe Mio Series untuk konsumen. Tahun 2016 ini muncullagiMioZyangcocokuntuk para Zuperhero muda. Teknologi Blue Core membuat Mio Z irit dan lebih efisien dengan Eco Indicator. Kini lebih lengkap pilihan varian entry level motor Yamaha dengan hadirnya Mio M3 dan Mio Z, yang memenuhi semua kebutuhan berkendara sehari-hari,” ujar Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia MotorManufacturing(YIMM). Mio Z hadir dengan dua warna Hitam Zagoan, Putih Zuara. Harganya Rp 15.100.000 on the road Jakarta.(red/rls)

SPESIFIKASI MIO Z DIMENSI P x L x T : 1870 mm x 685 mm x 1035 mm Jarak Sumbu Roda : 1260 mm Jarak Terendah ke Tanah : 135 MM Tinggi Tempat Duduk : 750 mm BERAT ISI : 94 kg Kapasitas Tangki Bensin : 4,2 L MESIN Tipe Mesin : Air Cooled 4-Stroke, SOHC Susunan Silinder : Single Cylinder Diameter x Langkah : 52,4 x 57,9 mm Perbandingan Kompresi : 9,5 : 1 Volume Silinder : 125 cc Daya Maksimum : 7,0 kW / 8000 rpm

IST

LAUNCHING:Management PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) saat press conference Mio Z.

Torsi Maksimum : 9,6 Nm / 5500 rpm Sistem Starter : Electric & Kick Starter

Sistem Pelumasan : Wet Sump Kapasitas Oli Mesin : Total = 0,84 L; Berkala = 0,80 L; Ganti Filter Oli = 0,80 L Sistem Bahan Bakar : Fuel Injection Tipe Kopling : Dry, Centrifugal Automatic Tipe Transmis : V-Belt Automatic RANGKA Tipe Rangka: Underbone Suspensi Depan : Teleskopik Suspensi Belakang : Unit Swing Ban Depan : 80/80-14M/C (43P) Ban Belakang : 100/70-14M/C (51P) Rem Depan : Single Disc Brake Rem Belakang : Drum Brake KELISTRIKAN Sistem Pengapian : TCI Battery : YTZ4V/GTZ4V Tipe Busi : NGK/CR6HSA


SUKABUMI EKSPRES HARIAN UMUM

Spirit Pembaharuan

SABTU, 2 APRIL TAHUN 2016

redaksi@cianjurekspres.com Facebook: Cianjur Ekspres Twitter: @cianjurekspres

HARGA Rp

2.000

Kang Muraz Ajang Mendekatkan Diri dengan Warga ULANG tahun Kota Sukabumi ke- 102 tahun, bukan ulang tahun Pemkot Sukabumi. Momen itu merupakan ulang tahun kota dan warga Kota Sukabumi. Atas nama Pemkot Sukabumi, H Mohamad Muraz, mengucapkan selamat HUT Kota Sukabumi ke- 102. Rasa terima kasih yang tinggi juga buat seluruh kalangan yang telah membantu peningkatan pembangunan Kota Sukabumi hingga bisa seperti sekarang. Tentunya ini berkat adanya sinergitas antara pemerintah dan warga, pihak swasta, dan unsur pemerintah lainnya. Untuk itu atas nama kepala daerah di Kota Sukabumi, mengajak dengan peringatan ke- 102 Kota Sukabumi kita tingkatkan sinergitas dalam percepatan pembangunan untuk mewujudkan pemerintahan yang rahmatan lil’ alamin.(ndi)

UNBK Dilaksanakan di 12 Sekolah LEMBURSITU - Sebanyak 12 sekolah di Kota Sukabumi, akan melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMA, SMK, serta MA berstatus negeri dan swasta, mulai Senin (4/4). Jumlah sekolah yang akan melaksanakan UNBK tahun ini cukup banyak dibandingkan tahun lalu yang hanya satu sekolah. “Tahun ini yang akan melaksanakan UNBK sebanyak 12 sekolah. Untuk tingkat SMA sebanyak empat sekolah, MA sebanyak satu sekolah, dan SMK sebanyak tujuh sekolah. Sedangkan lainnya sebanyak 44 sekolah, terdiri dari SMA negeri dan swasta sebanyak 12 sekolah, MA negeri dan swasta sebanyak 9 sekolah, dan SMK negeri dan swasta sebanyak 23 sekolah, akan melaksanakan UN Berbasis Kertas,” kata Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sukabumi, Mulyono, kemarin. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan telah melakukan berbagai kegiatan persiapan menjelang pelaksanaan UN yang dijadwalkan Senin (4/4). Persiapan itu di antaranya dengan melaksanakan try out untuk mengetahui sejauh mana penguasaan siswa terhadap materi yang akan diujiankan. Termasuk juga persiapan menyambut datangnya naskah UN besok pagi (hari ini) yang didistribusikan langsung dari percetakan di Bekasi. “Kita sudah bekerja sama dengan Polres Sukabumi Kota dan Satpol PP untuk bersamasama menjaga naskah soal UN dengan baik dan aman,” tuturnya. Jumlah peserta keseluruhan yang akan ikut UN tahun ini di Kota Sukabumi sebanyak 6.715 siswa. Untuk peserta Ujian Nasional Berbasis bersambung ke halaman 10

NENDI CAHYA/CIANJUR EKSPRES

DOA BERSAMA: Para pelajar SMAN 1 Kota Sukabumi sedang berdoa bersama sebelum menghadapi ujian nasional mulai Senin (4/4).

IST

BERTAMBAH: Jasad Mulyani binti Oban (34), TKW asal Kampung Padurenan RT 23/9 Desa Babakan Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi, Rabu (30/3) malam tiba di rumah duka.

TKW Sukabumi Diduga Dianiaya Majikan SBMI Jabar Upayakan Pemulangannya dari Arab Saudi CISAAT - Serikat Buruh Migran Indonesia Jawa Barat saat ini sedang mengadvokasi seorang tenaga kerja Indonesia asal Kabupaten Sukabumi. Tenaga kerja wanita bernama Mulyati (37), yang tercatat sebagai warga Cigunung, Kecamatan Cisaat, itu diduga dianiaya majikannya di Arab Saudi. Berdasarkan data dari Serikat Buruh Migran Indonesia, dugaan kekerasan terhadap Mulyati terungkap dari posting rekan korban di Facebook. Dalam posting di laman Facebook itu disebutkan jika Mulyati ingin pulang ke Sukabumi karena mengalami kekerasan

ILMU yang diperoleh saat mengenyam pendidikan di sekolah menengah kejuruan jurusan tata boga ternyata saat ini bermanfaat. Keahliannya memasak, membuat kue, dan lainnya menginspirasinya untuk membuka bisnis kecil-kecilan dalam bidang kuliner. Perempuan kelahiran 1995 ini sekarang sudah membuka usaha kecil yang bisa menghasilkan rupiah. “Ternyata ilmu tata boga saat dulu sekolah di SMK s a n g a t b e rmanfaat,” kata Muti, sapaan akrabnya. bersambung ke halaman 10

Kepala Seksi Penempatan Tenaga Kerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Sukabumi, Didin Suwandi, mengaku belum mendapatkan laporan adanya TKI asal Kabupaten Sukabumi yang tersandung masalah di Arab Saudi. Tetapi Pemkab Sukabumi siap membantu jika pihak keluarga melaporkan. “Kami siap membantu jika memang ada laporan,” katanya, kemarin. Sementara itu, Mulyani binti Oban (34), TKI asal Kampung Padurenan RT 23/9 Desa Babakan Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi, meninggal dunia di Oman setelah mengalami kecelakaan lalu lintas. Rabu (30/3) malam, jasadnya tiba di rumah duka diantar petugas Kementerian Luar Negeri dan perusahaan bersambung ke halaman 10

Ongkos Angkum Turun Sarebu Perak CITAMIANG - Ongkos angkutan umum di Kota Sukabumi, mulai hari ini (kemarin) turun menjadi Rp3 ribu dari semula Rp4 ribu. Penetapan tarif tersebut menyusul turunnya harga bahan bakar minyak jenis premium dari semula Rp6.950 per liter menjadi Rp6.450 per liter mulai hari ini (kemarin). “Menyikapi turunnya harga bahan bakar minyak jenis premium per 1 April 2016, kemarin (Kamis) kami menggelar rapat

Pearly Mutiara Kurniawati

MANFAATKAN PELUANG

dari majikannya. Pihak keluarga yang sudah mengetahui informasi itu melapor ke Serikat Buruh Migran Indonesia Jawa Barat. “Kita tindak lanjuti laporan dari keluarga itu dengan berkoordinasi ke KBRI di sana,” kata Ketua Serikat Buruh Migran Indonesia Jawa Barat, Jejen Nurjanah. Koordinasi dengan KBRI itu tujuannya agar Mulyati bisa segera dipulangkan. Pasalnya, majikan Mulyati di Arab Saudi masih menahan keinginan TKI itu untuk pulang. “Mulyati sudah 10 tahun bekerja di Arab Saudi,” tambahnya. Berdasarkan berkas dokumen yang ada, lanjut Jejen, Mulyati berangkat ke Arab Saudi melalui jalur resmi. Hal itu akan lebih mempermudah kepulangan Mulyati. “Semoga bisa secepatnya Mulyati dipulangkan lagi ke keluarganya,” ujarnya.

koordinasi dengan Organda, Kelompok Kerja Usaha (KKU), Polres Sukabumi Kota, serta Kesbangpol. Kita membahas menyangkut tarif angkutan kota sebagai dampak turunnya harga premium. Berdasarkan hasil penghitungan, ketika harga BBM di kisaran Rp6.000Rp6.500 per liter, maka tarif angkutan umum ditetapkan sebesar Rp3.125. Tapi hasil kesepakatan tarifnya dibulatkan menjadi Rp3 ribu untuk penumpang umum

dan mahasiswa. Tapi untuk pelajar masih tetap Rp2 ribu,” kata Kepala Dinas Perhubungan dan Bina Marga Kota Sukabumi Abdul Rachman di sela-sela soft launching Santa Sea Theme Park, kemarin (1/4). Surat edaran turunnya tarif angkutan umum sudah disebarkan sebagai bentuk pemberitahuan. Jika nanti ditemukan awak angkutan kota yang ‘nakal’ dengan menerapkan tarif tak sesuai ketentuan, maka akan

ada tindakan. “Sejak pukul 00.00 dini hari tadi, kita sudah sebarkan surat penurunan tarif angkutan umum di Kota Sukabumi melalui seluruh KKU. Kita sudah sepakat dengan Polres Sukabumi Kota serta KKU akan menindak tegas jika ada awak angkutan umum yang menerapkan tarif tak sesuai ketentuan. Tapi bentuk tindakannya masihpersuasif,” terang Abdul. Jumlah angkutan kota di Kota Sukabumi hingga saat ini men-

capai sekitar 2.300 unit dengan melayani 20 trayek. “Setiap trayek memiliki pengurus KKU,” ujarnya. Ketua Kelompok Kerja Usaha 14, Dendi, mengaku menyepakati hasil pertemuan dengan berbagai pihak berkompeten menyikapi turunnya harga BBM dan tarif angkutan umum. Penetapan tarif sebesar Rp3 ribu untuk penumpang umum dan mahasiswa serta Rp2 ribu untuk bersambung ke halaman 10

Kota Sukabumi dari Masa ke Masa

Enam Kali Berganti Nama Kota Sukabumi dulunya bernama Gemeente Suka Bumi yang dibentuk pada 1 April 1914. Pada perkembangannya, Kota Sukabumi sampai sekarang ini telah mengalami beberapa perubahan nama atau status pemerintahan. Simak kisahnya! NENDI CAHYA, Jl R Syamsudin SH

PADA 1914 hingga 1942, nama Kota Sukabumi adalah Gemeente Suka Bumi. Setelah itu berubah lagi menjadi Suka Bumi Shi dari 1942 sampai 1945. Namanya kemudian berubah menjadi Kota Kecil Sukabumi dari 1945 sampai 1957. Terus berubah nama lagi menjadi Kota Praja Kota Sukabumi dari 1957 sampai 1965 dan Kotamadya Daerah Tingkat II Sukabumi dari 1965 sampai 2004. Hingga

IST

BERKEMBANG: Perkembangan pembangunan di Kota Sukabumi terbilang relatif pesat dari waktu ke waktu.

sekarang namanya status Kota Sukabumi. Pada masanya, saat Gemeente Suka Bumi dibentuk suatu dewan yang disebut dengan Dewan

Gemeente Suka Bumi yang beranggotakan sebanyak 11 orang. Mereka terdiri dari delapan orang warga Eropa yang disamakan dengan orang Belanda, dua

orang Indonesia, dan satu orang Timur Asing. Namun sejak 1926, Gemeente Suka Bumi dijadikan sebagai Daerah Otonom yang dipimpin oleh Burgemeester.

Adapun yang menjabat Burgemeester dari 1926 sampai 1942 secara berturu-turut, antara lain GF Rambonnet, Mister Cowekerk, Mister ALA Van Unen dan WJ Ph Van Wanning atau yang juga disebut nama Ilyas Sasmita yang menjabat sebagai Waarnemend Burgemeester. Sementara untuk mengisi kekosongan dari Mister ALA Van Unen kepada WJ Ph Van Wanning. Sementara Suka Bumi Shi dipimpin oleh Shityo. Sedangkan yang menjabat Shityo dari 1942 sampai 1945 secara berturut–turut yaitu Raden Rangga Adiwikarta dari 1942 sampai 1943, Raden Abbas Wilaga Somantri dari 1943 sampai 1944 dan R Syamsudin SH dari 1944 sampai 1945. Selanjutnya yang menjabat wali kota Sukabumi dari mulai Kota Kecil 1945 sampai sekarang Kota Sukabumi secara berturutturut antara lain R Syamsudin SH bersambung ke halaman 10


10

TATAR RW

SUKABUMI EKSPRES

SABTU, 2 APRIL TAHUN 2016

SIAPA DIA ??

Bangga Diundang Wali Kota MENDAPAT undangan dari Pemkot Sukabumi menghadiri upacara HUT Kota Sukabumi ke- 102 di Lapang Merdeka, kemarin (1/4), tak terpikirkan sebelumnya. Dia bisa bertatap muka langsung dengan orang nomor satu di Pemkot Sukabumi. “Saya bangga bercampur bahagia bisa bertemu langsung dengan pak wali. Ini pertama kalinya saya berjabat dengan pak wali,” kata ketua RW 10 Kampung Cikapek Kelurahan Dayeuhluhur, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi.(ndi)

NENDI CAHYA/CIANJUR EKSPRES

BANGGA: Ketua RW 10 Kampung Cikapek Kelurahan Dayeuhluhur Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi, Sutoyo, menerima penghargaan Lomba Ramah Lingkungan dan Program Kali Bersih dari Pemkot Sukabumi.

RW 10 Juara III Lomba Ramah Lingkungan Momentum Meningkatkan Kesadaran Warga

Sutoyo Ketua RW 10 Kampung Cikapek

CIKOLE - Perasaaan bangga b e rc a m p u r b a ha g i a d i rasakan Ketua RW 10 Kam pung Cikapek, Kelurahan

Daye u h l u hu r, Ke ca mat a n Warudoyong, Kota Sukabumi, Sutoyo. Bertepatan upacara per ingatan HU T Kota Sukabumi ke- 102, wilayahnya mendapatkan penghargaan sebagai juara III dalam lomba Ramah Lingkungan dan Lomba Program Kali Bersih (Prokasih).

“Penghargaan dari Pemkot Sukabumi ini saya terima langsung dari pak Wali Kota Sukabumi, H Mohamad Muraz,” katanya seusai menghadir i upacara HU T Kota Sukabumi, kemarin (1/4). Me s k i p u n m e n d a p at k a n juara ketiga, tetapi baginya menjadi suatu kebanggan.

“Bagi saya ini momen bersejarah. Bukan hanya untuk Pemkot Sukabumi saja, melainkan buat lingkungan RW tempat saya tinggal. Apalagi ini merupakan pertama kalinya mendapatkan juara,” jelasnya. Dia berharap penghargaan itu bisa menjadi motivasi

bagi warga untuk semakin sadar lingkungan . S ebab, kebersihan lingkungan sudah semestinya menjadi bagian dari kehidupan masyarakat. “Ke depan saya akan mencoba untuk lebih memperhatikan masalah lingkungan, khususnya kepada warga,” katanya.(ndi)

Tiga RW Peroleh Bantuan NUSP

Pemkot Salurkan Bantuan Motor Pengangkut Sampah

GUNUNGPUYUH - Sebanyak tiga rukun warga di Kelurahan Sriwedari, Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi, akan mendapatkan bantuan program Neighborhood Upgrading and Shelter Project (NUSP) 2. Ketiga RW tersebut yakni RW 05, RW 10, dan RW 11 yang didasari tujuh indikator bidang fisik. Di lokasi pemukiman masyarakat itu akan dibangun rabat jalan umum dan lingkungan, penanganan bahaya kebakaran, drainase, sanitasi air bersih, PJU, dan pengelolaan persampahan. “Direncanakan bantuan ini baru akan dilaksanakan pada Juni mendatang dengan jumlah anggaran sebesar Rp1 miliar,” terang Koordinator Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Kelurahan Sriwedari, Hilman Suryono.(ndi)

CIKOLE - Sebanyak 33 kelurahan di Kota Sukabumi mendapat bantuan motor p e n g a n g ku t s a m p a h d a r i Pemkot Sukabumi. Pemberian dilakukan secara simbolis kepada tujuh lurah saat peringatan upacara HUT Kota Sukabumi ke- 102 di Lapang Merdeka Kota Sukabumi, kemarin (1/4). Lurah Cikole, Ujang Dayat, mengatakan motor pengangkutan sampah itu tentunya akan sangat bermanfaat bagi tiap kelurahan. Terlebih, ken-

daraan ini difungsikan untuk menyisir tumpukan sampah yang ada di wilayah RW. “Tiap kelurahan masing-masing mendapat bantuan satu unit sampah,” katanya. Motor ini akan memudahkan petugas kebersihan masuk ke setiap gang di pemukiman warga. Jadi, setelah sampah diangkut dengan menggunakan motor, baru dibuang ke tiap TPS yang ada di setiap kecamatan. “Jadi warga cukup membersihkan sampah saja. Nanti yang mengangkutnya

akan menggunakan motor ini,” jelasnya. Bantuan motor pengangkut sampah ini merupakan program dari Pemkot Sukabumi. Ini juga merupakan bantuan yang pertama kali digulirkan. “Saya sangat mendukung dan berterimakasih kepada Pemkot Sukabumi,” jelasnya.(ndi) SIMBOLIS: Wali Kota Sukabumi H Mohamad Muraz secara simbolis memberikan bantuan motor pengangkut sampah ke sejumlah kelurahan.

UNBK Dilaksanakan di... dari halaman 9 Kertas sebanyak 3.725 siswa terdiri dari 1.387 siswa SMA negeri dan swasta, sebanyak 651 peserta merupakan siswa MA negeri dan swasta, serta SMK negeri dan swasta sebanyak 1.687 siswa. Sedangkan peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer sebanyak 2.990 orang terdiri dari 1.094 siswa SMA, 273 orang siswa MA, dan 1.623 orang siswa SMK. “Peserta Ujian Nasional Berbasis Komputer hampir mencapai 45 persen dari jumlah

keseluruhan peserta. Ini menandakan bahwa ada peningkatan. Ke depan kami berharap jumlah siswa yang ikut Ujian Nasional Berbasis Komputer bisa mencapai 70 persen dari keseluruhan peserta,” sebutnya. Secara persiapan, lanju t Mu l yo n o, p e l a k sa n aan UNBK sudah berjalan s esuai standar minimal yang ditetapkan. Termasuk mempersiapkan listrik tambahan dan jar ingan internet. “Semua sekolah sudah siap melaksanakannya, terutama yang berbasis komputer. Jika dibanding-

kan dengan Ujian Nasional Berbasis Kertas, memang Ujian Nasional Berbasis Komputer bisa lebih efektif dan efisien dari sisi apapun,” tandasnya. Kepala SMA Negeri 1 Kota Sukabumi, Rachmat Mulyana, mengingatkan siswa yang akan mengikuti UN tak cukup hanya mengikuti berbagai tahapan try out dan pengayaan saja. Lebih dari itu, para peserta diharapkan untuk selalu berdoa. “Siswa diharapkan selalu berdoa menghadapi UN. Meskipun semua tahapan telah ditempuh, tetapi bukan

TKW Sukabumi... berarti upaya itu telah selesai,” kata Rachmat. Pelaksanaan UN tinggal menghitung hari. Para siswa diikutsertakan pada kegiatan istigasah. “UN bukan akhir dari tahapan pembelajaran. Tapi ini merupakan awal bagi para siswa untuk meniti masa depan. Sebab, setelah lulus mereka harus memulai kehidupan baru, baik melanjutkan maupun memasuki dunia kerja,” ujarnya.Dia optimistis tahun ini anak didiknya bisa lulus 100 persen serta dapat melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.(*/ndi)

Enam Kali Berganti... dari halaman 9 dari 1945 sampai 1946, Raden Makmur Surya Hudaya dari 1946 sampai 1948, Raden Ebo Adinegara dari 1948 sampai 1950, Raden Widiadja Soerja, Raden S Affandi Kartadjumena dari 1950 sampai 1952, Raden Soebandi Prawiranata dari

1952 sampai dengan 1959, Moch Soelaeman dari tahun 1959 sampai dengan 1960, Raden Soewala dari 1960 sampai 1963, Raden Semeru, Drs Achmad Darmawan Adi dari 1963 sampai 1966, dan Raden Bidin Soerja Goenawan. Kemudian Saleh Wiradikarta SH dari 1966 sampai dengan 1978, Soejoed BA dari 1978

sampai 1988, H Zaenudin Mulaebari SH dari tahun 1988 sampai tahun 1993, H Udin Koswara SH dari tahun 1993 sampai tahun 1997, R Nuriana SH (Pjs), Dra Hj Molly Mulyahati Djubaedi, M.Sc (Plh). Dra Hj Molly Mulyahati Djubaedi MSc dari tahun 1998 sampai tahun 2003, pasangan H Mokhamad Muslikh

NENDI CAHYA/CIANJUR EKSPRES

Abdussyukur SH M.Si- Iwan Kustiawan dari 2003-2008, pasangan H Mokhamad Muslikh Abdussyukur SH MSi dan Drs H Mulyono MM dari 2008 sampai 2013 dan saat ini yang memimpin adalah pasangan H Mohamad Muraz SH, MM dan H Achmad Fahmi SAg, MMPd dari 2013 sampai dengan sekarang. (*)

dari halaman 9 yang memberangkatkannya. Ma rd i ( 3 8 ) , s u a m i a l marhumah, mengaku mendapat kabar meninggal is-

trinya pada Selasa (22/3) pekan lalu. Istrinya hampir satu tahun bekerja di Oman. “Istri saya meninggal karena mengalami kecelakaan lalu lintas pada Minggu (20/3) malam,” ujar Mardi.

Sebelum bekerja di Oman, Mulyani sempat juga bekerja di Uni Emirat Arab dan Arab Saudi. “Oman merupakan negara ketiga istri saya bekerja sebagai TKI,” sebutnya.(*/udi)

Ongkos Angkum... dari halaman 9 pelajar, kata Dendi, sudah sesuai dengan hasil penghitungan biaya operasional kendaraan. “Kita juga punya patokan BOK (biaya operasional kendaraan). Penetapan tarif angkutan kota yang sudah disepakati kami rasa tidak memberatkan pengusaha

maupun sopir. Wajar-wajar saja tarif sebesar itu,” terang Dendi, kemarin. Sementara di Kabupaten Sukabumi, turunnya harga BBM belum berimbas terhadap turunnya ongkos angkutan umum. Dinas Perhubungan Kabupaten Sukabumi tidak akan menurunkan tarif angkutan umum di Kabupaten Sukabumi. “Untuk tarif angkutan umum yang menggunakan premium

kemungkinan tidak akan ada penurunan tarif,” ujar Kepala Dinas Perhubungan dan Kominfo Kabupaten Sukabumi, Thendi Hendrayana, kepada wartawan, kemarin. Misalnya trayek Sukabumi-Cisaat, tarifnya masih di kisaran Rp4.000. Sedangkan untuk tarif angkutan yang menggunakan solar ada kemungkinan turun. “Saat ini kami masih membahasnya,” tegasnya. (*/udi)

Manfaatkan Peluang... dari halaman 9 Berbagai produk makanan yang dihasilkannya dipasar-

kan ke kantin di berbagai kampus di Kota Sukabumi. “Dari suatu keahlian akan menghasilkan uang. Selain kuliner, saya juga suka ber-

main musik, salah satunya keyboard. Intinya, jangan menyia-nyiakan peluang dan kemampuan yang dimiliki,” ujarnya.(job4)

SUKABUMI EKSPRES

Penanggung Jawab: Samsu Rijal. Pimpinan Perusahaan: Mohammad Ikhsan. Redaktur Pelaksana: Deden Abdul Aziz. Koordinator Liputan: Tatang Sutrisna. Redaktur: Deden Abdul Aziz, Tatang Sutrisna, Reddy M. Daud Reporter: Nendi Cahya, Rudi Samsidi. Pracetak: Ricky Ari Darmawan (Koordinator), Fikri Ario Rosmana, Mochamad Diky Darmawan, Helmy Agung Rosmana. Iklan: Indra Arfiandi (Koordinator), Ana Suryana, Dian, M. Dedi. Pemasaran: Mulyana (Koordinator), Devi S, Dadan, Barna Karnawan, Usman, Asep, Setiawan, Devi S, Dadan S, Ucu S, Hendra Keuangan: Lina Nurani (Koordinator), Bella Putri Lemin, Tina Septiani. Kolektor: Rudi, Dedys. Diterbitkan oleh PT Wahana Semesta Cianjur. Komisaris Utama: Yanto S Utomo. Komisaris: Arif Badi Karyawan. Direktur: Eko Suprihatmoko. Alamat Redaksi, Pemasaran dan Iklan: Jalan Siti Jenab No. 53 Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Telp. 0263 2283790, Fax. 0263-2290080. Perwakilan Bandung: Jalan Soekarno Hatta No. 627 Bandung, Telp 022 7302838, 7311949, Fax. 022 7316634. Perwakilan Jakarta: Komplek Widuri Indah Blok A-3, Jl Palmerah Barat No. 353 Jakarta12210, Tlp. 0215330976. TARIF IKLAN: DISPLAY: Berwarna Rp. 30.000/mm kolom, Hitam putih Rp. 20.000/mm kolom. DUKA/OBITUARI/IN MEMORIAM: Warna Rp. 30.000/mm kolom, Hitam putih Rp. 20.000/mm kolom. ADVERTORIAL: Warna Rp. 30.000/mm kolom, Hitam putih Rp. 20.000/mm kolom. IKLAN BARIS: Rp. 15.000/baris, maksimal 7 baris. Redaksi menerima kiriman naskah berupa opini, ulasan masalah, resensi, dan lain-lain mengenai permasalahan Cianjur dan sekitarnya. Naskah dikirim melalui surat ke alamat redaksi atau melalui email: cianjurekspres@ yahoo.com, cjrekspres@gmail.com. Harga langganan Rp. 60.000/bulan. Rekening Bank Mandiri Cianjur, No. Rek 132 0011 045 003 an PT Wahana Semesta Cianjur. WARTAWAN SUKABUMI EKSPRES SELALU DILENGKAPI IDENTITAS RESMI DAN TIDAK DIPERBOLEHKAN MEMINTA ATAU MENERIMA IMBALAN DALAM BENTUK APAPUN DARI NARASUMBER.


SABTU, 2 APRIL TAHUN 2016

TATAR SUKABUMI

SUKABUMI EKSPRES

11

INSPIRASI

Keluarga adalah Segalanya KELUARGA adalah segalanya bagi sosok perempuan jebolan D3 STIKes jurusan keperawatan ini. Meskipun sibuk sebagai perawat, dia tetap selalu menyisihkan waktu bersama keluarga. Apalagi sang suami memiliki kesibukan sebagai calon dokter muda. “Keluarga adalah segalanya. Tanpa dorongan keluarga kita tidak akan bisa seperti ini,” kata perempuan kelahiran Sukabumi 1990 ini.(udi)

JOB3/CIANJUR EKSPRES

SEMBARANGAN: Seorang warga menunjukkan tempat yang digunakan warga membuang sampah sembarang di sekitar kawasan hutan lindung.

Hutan Lindung Dijadikan Tempat Buang Sampah Akibat Minim Fasilitas dan Rendahnya Kesadaran Warga

Nur Arifa Maulina Perawat

KILAS SUKABUMI

PC PMII Gelar Dialog

JL AHMAD YANI - Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Sukabumi menggelar kegiatan dialog dengan tema menangkal radikal agama dan memperkokoh nilai-nilai Pancasila. Kegiatan yang berlangsung di Gedung Qolbusalim Komplek Mesjid Agung Kota Sukabumi beberapa hari lalu itu menghadirkan tiga nara sumber, di antaranya Kabag Sumda Polres Sukabumi Kota Kompol Gatot Satrio Utomo, Ketua PC NU Kota Sukabumi dan Ketua DPW FPI Kota Sukabumi H Faturahman. Ketua Umum PC PMII Kota Sukabumi, Isman Ahmad Zein, mengatakan agenda dialog itu sebagai upaya menghilangkan stigma Islam yang selama ini dianggap sebagai terorisme di Indonesia. “Kita memberikan pemahaman kepada masyarakat,” ujarnya.(ndi)

Pohon Rawan Tumbang Saat Musim Hujan JL IRHANDA - Potensi kerawanan pohon tumbang di sejumlah ruas jalan utama di Kota Sukabumi, cukup tinggi saat musim hujan saat ini. Ruas-ruas jalan yang diwaspadai rata-rata terdapat pepohonan berukuran besar. “Melihat kondisi tingginya curah hujan saat ini saya rasa potensi kerawanan pohon tumbang memang sangat tinggi,” kata Kepala Dinas Pengelolaan Sampah Pertamanan dan Pemakaman Kota Sukabumi Adil Budiman, kemarin (1/4). Tingginya curah hujan saat ini terkadang dibarengi juga dengan hembusan angin cukup kencang. Petugas Dinas Pengelolaan Sampah Pertamanan dan Pemakaman standby selama 24 jam untuk menindaklanjuti cepat jika ada laporan terjadi pohon tumbang. “Kalau ada laporan kita akan cepat turun ke lapangan,” ujarnya. Titik ruas jalan yang diwaspadai terdapat pohon rawan tumbang di antaranya berada di Jalan Bhayangkara, Jalan Otista, Jalan Lingkar Selatan, serta di Cibeureum. Beberapa kali kejadian bencana belum lama di sejumlah tempat sempat menggerus pepohonan meskipun dalam skala kecil. “Tapi yang pasti hingga saat ini kami belum menerima laporan adanya korban akibat pohon tumbang. Di Kota Sukabumi jumlah pohon yang terdata Dinas Pengelolaan Sampah Pertamanan dan Pemakaman lebih kurang mencapai 3.030 buah. Kalau memang ada pepohonan maupun ranting-ranting yang rawan patah, petugas langsung memangkas karena dikhawatirkan akan menimpa manusia maupun kendaraan. “Pemeliharaan pepohonan rutin kami laksanakan. Tapi bersamaan musim hujan yang disertai angin kencang, kami intensifkan pemeliharannya dengan cara pemangkasan dan penebangan pohon yang rawan tumbang,” tandasnya.(*)

PALABUHARATU - Kawasan hutan lindung di Kampung Cisarakan Desa Buniwangi Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi dijadikan tempat pembuangan sampah. Padahal, sejatinya kawasan hujan

lindung menjadi tempat konservasi. Tak hanya membuat kawasan itu menjadi kumuh karena tak enak dipandang mata, tapi juga menebar aroma tak sedap. “Kebanyakan yang membuang sampah ke tempat itu bukan warga sini. Memang ada juga warga di sini, tapi hanya sebagian kecil saja karena mereka memiliki tempat pembuangan sampah sendiri di rumahnya,” kata Apeng

(34), salah seorang warga yang rumahnya tak jauh dari lokasi tempat pembuangan sampah. Nandi (25), warga lainnya mengaku, setiap kali melewati tempat itu banyak melihat warga membuang sampah sembarangan. Malahan tak s e d i k i t ya n g m e m b u a n g sampah menggunakan kendaraan. “Iya memang banyak yang buang sampah sembarang ke tempat itu,” ujar Nandi.

Aktivis lingkungan di Palabuhanratu, Yuliansyah mengaku buang sampah sembarangan sudah seperti budaya bagi warga. Tetapi dia tak sepenuhnya menyalahkan warga karena minimnya tempat membuang sampah. “Ini akan terus terjadi ketika belum tersedia tempat pembuangan sampah. Ini harus menjadi perhatian pemerintah daerah karena minim memiliki

tempat pembuangan sampah yang memadai. Harus juga ditingkatkan kesadaran warga agar membuang sampah pada tempatnya,” tuturnya. Sampah menjadi permasalahan klasik. Apalagi jika sampah itu dibuang ke kawasan hutan lindung yang mestinya menjadi perhatian semua pihak. “Harus ada koordinasi lintas sektoral agar masalah itu bisa diselesaikan,” terangnya.(job3)

HUT Kota Sukabumi Diwarnai Demo CIKOLE – Gabungan mahasiswa mengatasnamakan Aliansi Mahasiswa Solidarity Sukabumi berunjuk rasa di depan balai kota dan gedung DPRD Kota Sukabumi, kemarin (1/4). Unjuk rasa itu dipicu aksi refresif oknum anggota Satpol PP yang diduga melakukan kekerasan terhadap mahasiswa saat mempermasalahan pencabutan bendera Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM). Aksi sempat diwarnai bakar ban bekas di ruas Jalan R Syamsudin SH. Aksi mereka mendapatkan pengawalan ketat aparat kepolisian dan Satpol PP. Dalam orasinya mereka menyesalkan aksi refresif oknum Satpol PP yang diduga memukul salah seorang mahasiswa. Mereka sedianya ingin bertemu dengan wali kota. Tetapi karena sedang menghadiri rapat paripurna istimewa HUT Kota Sukabumi ke- 102, akhirnya mahasiswa bergeser ke Gedung DPRD. Di sana mereka menunggu hingga pukul 16.00 WIB. Namun ternyata tidak bertemu. Mereka akhirnya membubarkan diri. “Kita menuntut wali kota hadir untuk memberikan tanggapan atas tindakan pecabutan bendera Muhammadiyah oleh anggota Satpol PP dan per-

NENDI CAHYA/CIANJUR EKSPRES

BAKAR BAN: Aksi unjuk rasa gabungan mahasiswa di Sukabumi bertepatan HUT Kota Sukabumi ke- 102 diwarnai bakar ban bekas.

lakuan represif kepada kawan kita, Yandra Utama Santosa,” ujar salah satu pengunjuk rasa dari Fraksi Rakyat, Rozak Daud. Pencabutan bendara, kata Rozak, merupakan bentuk

pelecehan. Apalagi bendera itu merupakan milik Muhammadiyah. “Semestinya Satpol PP bersikap adil ketika menertibkan atribut dengan alasan estetika. Kenapa atribut milik

pemerintah tidak ditertibkan,” sebutnya. Koordinator aksi lainnya, Dewek Sapta Anugrah, mengaku kecewa dengan wali kota lantaran tidak bisa memberi

tanggapan sedikit pun kepada para pengunjuk rasa. Di tempat lain, warga Kampung Cicadas, Desa Jampangtengah, berbondongbondong mendatangi Badan Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu (BPMPT) Kabupaten Sukabumi, kemarin. Mereka mempertanyakan perpanjangan izin menara roof top BTS milik salah satu perusahaan provider. “Kami khawatirkan tower itu tergerus longsor. Apalagi saat ini sedang musim hujan. Kami menuntut agar BPMPT tidak memperpanjang izin,” ujar Sopandi (45), salah seorang warga. Warga menuntut tower tersebut dipindahkan ke tempat yang lebih jauh dari pemukiman demi kenyamanan dan keamanan warga setempat. “Jika pemerintah belum menanggapi dengan serius, kami warga Cicadas siap melakukan aksi demo dengan massa lebih banyak,” tandasnya. Kepala Bidang Pelayanan Perizinan Ekonomi BPMPT, Asep Saeful Ramdan, mengaku akan survei lapangan terkait laporan tersebut. “Untuk perizinan tower ini sudah lengkap dan tidak ada kendala. Tetapi kami akan meninjau ke lapangan,” terangnya.(ndi/udi)

Pasokan Ayam tak Baznas Alihkan Anggaran RTLH Terdampak Isu Flu Burung PA R U N G K U D A - M e w a bahnya isu flu burung di Kabupaten Sukabumi, tak berdampak terhadap pasokan ayam kepada para pedagang di pasar tradisional. Hal itu lantaran flu burung hanya menyerang unggas di tingkat peternak kecil, bukan di perusahaan-perusahaan besar. “Ketersediaan ayam masih b e r ja l a n n o r ma l . Ti d a k a d a pengaruh dari isu flu bur u n g ,” t e ra n g Ke p a l a D i n a s Peternakan Kabupaten Sukabumi, Iwan Karmawan, belum lama ini. Peternak kecil yang dimaksud Iwan hanya memiliki s e k i t a r d u a h i ng ga s e pu l u h ekor. Mereka pun sangat jara n g m e ma s o k aya m d a l a m jumlah besar ke pasaran. “Para peternak kecil ini tidak memasok ayam ke pasaran di Sukabumi, apalagi ke luar daerah,” tuturnya. Ketua Himpunan Peternak Unggas Lokal Indonesia Ade M Zulkarnain menyebutkan

kasus flu burung di Jawa Barat sebetulnya lebih banyak menyerang unggas jenis burung puyuh dan ayam ras. Sedangkan serangan terhadap ayam kampung relatif sedikit. “Memang isu flu burung yang saat ini mewabah berdampak terhadap usaha peternakan ayam lokal. Dampaknya mulai dari hulu hingga hilir,” kata Ade kepada wartawan, kemarin. Ade meminta pemerintah memeriksa intensif pembibitan ayam lokal di Jawa Barat. Hal itu dilakukan sebagai bentuk proteksi pembibitan tersebut sudah sesuai standar atau belum. “Jika memang pembibitannya sudah sesuai, maka para pet e r na k d i Jab a r b o l e h m e n gir imkan bibit atau day old chicken. Kami sudah sampaikan itu ke Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan He w a n Ke m e n t e r i a n Pe r t a nian serta Dinas Peternakan Jawa Barat,” terangnya.(*)

CISAAT - Badan Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sukabumi menghilangkan anggaran untuk rumah tidak layak huni (RTLH) pada 2016. Pasalnya, anggaran sebesar Rp5,6 miliar yang biasanya untuk RTLH akan dialihkan untuk membantu madrasah diniyah. Pada 2015 lalu Baznas Kabupaten Sukabumi mampu membantu pemerintah dengan membangun sekitar 400 RTLH yang tersebar di 386 desa/kelurahan di Kabupaten Sukabumi. Ketua Baznas Kabupaten Sukabumi, Ruyani, mengatakan penghapusan anggaran untuk RTLH itu atas instruksi Pemkab Sukabumi. Hal itu lantaran pemkab tak bisa mengalokasikan anggaran untuk madrasah diniyah. “Saat ini untuk mendapatkan dana hibah itu harus lembaga yang berbadan hukum. Sedangkan madrasah diniyah kebanyakan belum berbadan hukum. Jadi bantuannya diserahkan kepada kami,” ujar Ruyani, kemarin (1/4). Saat ini Baznas hanya mampu membantu jika kondisinya mendesak. “Kalau sifatnya emergency sih masih bisa. Tapi itu pun tak besar ang-

IST

SUBSTITUSI: Baznas Kabupaten Sukabumi tahun ini mengalihkan sementara dana bantuan bagi RTLH untuk kebutuhan madrasah diniyah.

garannya,” ucapnya. Ruyani berharap, pada 2017 anggaran untuk pembangunan RTLH bisa berjalan lagi. Hal tersebut sangat dibutuhkan masyarakat yang miskin. “Ya mudah-mudahan 2017 ada lagi bantuan untuk RTLH dari Baznas di Kabupaten Sukabumi,” ungkapnya. Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi, Nasihudin, mengatakan anggaran untuk RTLH tahun ini hanya sekitar Rp2,6 miliar. Bahkan tahun

ini anggarannya hanya untuk satu desa satu RTLH. “Dengan minimnya anggaran yang digelontorkan dari APBD jadi hanya sedikit RTLH yang bisa ditangani pemkab,” terangnya. Padahal saat ini baru 20 persen dari 40.000 unit RTLH yang sudah diperbaiki. Sedangkan sisanya masih berupa bangunan tidak layak huni. “Paling sekitar 8.000 yang baru diperbaiki. Sisanya masih menunggu,” bebernya.(udi)


12

SEPAKBOLA DUNIA

SUKABUMI EKSPRES

V

Liverpool

SABTU, 2 APRIL TAHUN 2016

Tottenham Hotspur

There is

Daniel Sturridge

Adam Lallana

Still a Chance

Liverpool ke Zona Eropa, Hotspur Kejar Tahta Liga Inggris LIVERPOOL - Kompetisi-kompetisi papan atas Eropa kembali bergulir pekan ini. Salah satunya adalah Liga Inggris, yang akan memasuki pekan ke-32. Di akhir pekan ini, deretan klub Liga Inggris bakal saling adu kuat dengan lawan masing-masing. Pada Sabtu (2/4) ada delapan pertandingan yang akan digelar. Salah satu dari delapan pertandingan itu adalah Liverpool Vs Tottenham Hotspur. Liverpool saat ini sedang tercecer di peringkat sembilan dengan 44 poin. Meskipun demikian, pasukan Jurgen Klopp tetap berpeluang masuk zona Eropa. Itu karena selisih poin mereka dengan peringkat enam dan lima yakni Manchester United dan West Ham United hanya 6 poin. Sementara itu, Spurs ada di posisi runner up dengan 61 poin. Harry Kane dan kawan-kawan harus memenangkan partai ini agar peluang juara tetap terbuka. Duel panas nan menarik Liverpool menjamu Tottenham akan tersaji pada Sabtu (02/04) ini di Anfield. Duel ini sangat vital baik bagi Liverpool maupun bagi Tottenham. Philippe Coutinho cs akan berusaha meraih poin penuh agar bisa merangkak naik ke zona empat besar. Sementara Harry Kane cs akan berusaha mencuri angka agar bisa mempertahankan posisi saat ini sekaligus mendekati Leicester City yang ada di puncak klasemen. Pasukan Jurgen Klopp saat ini memang tengah berjuang masuk ke zona empat besar. Mereka kini terpuruk di peringkat sembilan klasemen dengan koleksi 44 angka. Mereka hanya terpaut tujuh angka dari Manchester City yang ada di peringkat empat. Namun The Reds masih memiliki tabungan satu laga. Oleh karena itulah klub Mer- seyside itu masih optimis bisa masuk zona Liga Champions tersebut. Liverpool akan melakoni duel ini dengan bekal kekecewaan dan kemarahan. Hal tersebut tak

lepas dari kekalahan mereka lawan Southampton beberapa waktu lalu. Mereka awalnya unggul dua gol namun akhirnya kalah 3-2. Padahal di babak pertama tampilan Jordan Henderson cs sungguh apik. Klopp pasti tak mau hasil seperti itu terulang lagi kali ini, apalagi tim yang dihadapi jauh lebih berbahaya. Sayangnya, dalam menghadapi duel ini Liverpool kemungkinan tak bisa diperkuat sejumlah pemain pilarnya. Philippe Coutinho misalnya. Ia mengalami jet lag setelah terbang belasan jam dari Uruguay untuk kembali ke Inggris. Sementara itu Alberto Moreno dan Roberto Firmino kemungkinan bisa saja absen jika masalah hamstring mereka belum pulih benar. Selain itu Divock Origi (quadriceps) dan Benteke (lutut) juga diragukan bisa tampil. Namun untungnya masih ada sejumlah pemain yang bisa dimainkan. Di antaranya Daniel Sturridge, Adam Lallana, hingga James Milner. Sementara itu, Tottenham juga memiliki target untuk bisa mempertahankan posisi mereka saat ini. Mereka kini berada di posisi kedua dengan raihan 61 poin. Mereka hanya terpaut lima angka dari Leicester yang ada di puncak. Dan sembari berharap bisa menyalip The Foxes, pasukan Mauricio Pochettino itu juga berharap bisa terus menjauh dari kejaran Arsenal (51 poin) yang ada di posisi tiga. Harry Kane cs sendiri saat ini secara umum sedang dalam performa yang bagus di liga meski sempat terpeleset kala lawan West Ham beberapa waktu lalu. Namun di tiga laga selanjutnya mereka tak pernah kalah. Spurs juga sempat membantai Bournemouth 3-0 di partai terakhir jelang lawan Liverpool ini. Pasukan The Lily Whites sendiri relatif komplit kala melakoni laga di Anfield nanti. Hanya Nabil Bentaleb dan Clinton N’Jie yang akan absen. Namun Toby Alderweireld dan Erik Lamela masih harus menunggu laporan terbaru terkait kebugaran mereka sebelum bisa ditampilkan di laga ini. Itu artinya, pemain seperti Kane, Dele Alli, Christian Eriksen hingga Mousa Dembela bisa dimainkan oleh Pochettino di laga nanti. Dalam pertemuan terakhir kedua tim ini, yakni di White Hart Lane, skor 0-0 muncul di akhir pertandingan. Sementara kala keduanya terakhir berlaga di Anfield, Liverpool menang 3-2.(tts/bbs)

Harry Kane

Dele Alli

Rekor Pertemuan 148 Kali Bertemu

Formasi: 4-2-3-1 Lima pertandingan terakhir Liverpool: 20/03/16 (Premier League) Southampton 3-2 Liverpool 18/03/16 (Liga Europa) Manchester United 1-1 Liverpool 11/03/16 (Liga Europa) Liverpool 2-0 Manchester United 06/03/16 (Premier League) Crystal Palace 1-2 Liverpool 03/03/16 (Premier League) Liverpool 3-0 Manchester City

Menang

Seri

69

Menang

37

42

5 Pertemuan Terakhir Tottenham

17/01/15 0–0

Liverpool

Liverpool

11/02/15 3–2

Tottenham

Tottenham

31/08/14 0–3

Liverpool

Liverpool

30/03/14 4–0

Tottenham

Tottenham

15/12/13 0–5

Liverpool

Formasi: 4-2-3-1 Lima pertandingan terakhir Tottenham: 20/03/16 (Premier League) Tottenham 3-0 Bournemouth 18/03/16 (Liga Europa) Tottenham 1-2 Borussia Dortmund 13/03/16 (Premier League) Aston Villa 0-2 Tottenham 11/03/16 (Liga Europa) Borussia Dortmund 3-0 Tottenham 05/03/16 (Premier League) Tottenham 2-2 Arsenal


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.