Riau Pos

Page 1

SENIN

ECERAN Rp4.500 LANGGANAN Rp120.000 (Luar Kota Tambah Ongkos Kirim)

28 DESEMBER 2015 | 16 RABIUL AWAL1437 | 40 HALAMAN

Curhat Dr Suyoto setelah Gagal di Putra Petir SEBAGAI pribadi Dr Ir Suyoto Rais boleh dibilang sukses. Bahkan bisa masuk ke kelompok from zero to hero. Tapi jiwanya lagi gundah: mengapa tidak bisa sepenuhnya mengabdi ke ibu pertiwi? Itulah pertanyaan besar dari dirinya un-

tuk dirinya. Setiap hari. Terutama di tengah malam. Maka dia pun curhat ke saya. Ahad lalu. Panjang lebar. “Adakah peluang bagi saya untuk mengabdi di BUMN?” tanyanya. “Agar tidak terus mengabdi ke perusahaan

49

asing,” tambahnya. Bahkan niatnya untuk kembali ke Tanah Air itu sudah dia sampaikan sejak lama. Saat saya menggagas Putra Petir hampir lima tahun lalu. Ketika saya kurang merespons saat itu, dia seperti masygul. Itu ter-

cermin dari beberapa artikelnya di sejumlah surat kabar saat itu. Dia sudah merasa mengemukakan konsep terbaiknya untuk pengembangan mobil listrik. Tapi kok Baca Curhat Halaman 2

Pungutan BBM Rawan SYAIKHUL ISLAM ALI Wakil Ketua Komisi VII DPR RI

Laporan JPG, Jakarta

RENCANA Kementerian ESDM untuk mengumpulkan Dana Ketahanan Energi (DKE) atau pungutan BBM dari penjualan premium dan solar sudah bulat. Sebenarnya, tujuan pengumpulan dan itu mulia karena digunakan untuk membangun infrastruktur energi Indonesia yang tertinggal jauh. Tapi, cara yang dianggap tidak wajar memunculkan pertentangan. Baca Pungutan Halaman 11

Pemerintah jelaskan dulu untuk apa dana ini. Ini kan masih samar.

WAHYUDIN/JAWA POS/JPG

TEKAN TOMBOL: Wakil Presiden RI HM Jusuf Kalla bersama Menpora Imam Nahrawi (tengah), Wakil Ketua KOI Muddai Madang (2 kanan) Wakil Dewan Kehormatan Komite Olimpiade Asia Wei Jizhong (kiri) menekan tombol secara simbolis peresmian logo dan maskot Asian Games 2018 di Plaza Selatan SUGBK, Jakarta, Ahad (27/12/2015).

Sosialisasi AG 2018 tanpa Maskot JAKARTA (RP) - Kompleks SUGBK terlihat lebih ramai ketimbang Ahad pagi di pekanpekan sebelumnya. Kali ini karena banyak kegiatan yang digelar di sana. Salah satunya, sosialisasi dan grand launching

logo dan maskot Asian Games (AG) 2018, di parkir Selatan kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Ahad (27/12). Ramai karena sekitar 10 ribuan masyarakat datang untuk

mengikuti jalannya kegiatan yang dimulai pukul 07.00 pagi WIB. Turut datang dalam acara tersebut, Wakil Presiden Jusuf Kalla, Menpora Imam Nahrawi, Waketum KOI Muddai Madang, Ketum IOA Richard Sam

Bera, Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin dan Wei Jizhong, delegasi OCA. Banyak kegiatan yang digelar dalam rangkaian acara tersebut. Baca Sosialisasi Halaman 2

Kurs Rupiah 27 Des 2015 13.615,00

14.943,15

9.701,78

3.171,48

SUBUH 04.48

ZUHUR 12.14

ASAR 15.39

MAGRIB

ISYA

18.17

19.31

Ciptakan Rasa Aman bagi Masyarakat

Rengat 6 mnt, Bangkinang +2 mnt, Tembilahan 7 mnt, Pasirpengaraian + 4 mnt, Bengkalis -3 mnt, Selatpanjang 5 mnt, Pangkalankerinci - 2 mnt, Siak SriIndrapura 2 mnt, Bagansiapiapi +2 mnt, Telukkuantan +2 mnt.

INTERNET

Pejabat Tinggi Pratama Dievaluasi Suai, yang mau menggantikan banyak, Wak! DPRD Berniat Buat Pansus Tapal Batas Dah ribut baru beniat nak buat pansus... Pungutan BBM Rawan

Jangan macam pungli pulak...

MERAH PUTIH: Gedung baru KPK dengan corak bendera merah putih bakal dilaunching Presiden Joko Widodo, besok, Selasa (29/12/2015).

PEKANBARU(RP) – Polda Riau sudah bekerja keras memerangi tindak kriminalitas. Namun angka kejahatan di Bumi Lancang Kuning masih tetap tinggi. Meski begitu korps berbaju cokelat ini tak pernah lelah dalam memberikan rasa aman bagi masyarakat. Polda Riau baru saja merilis di 2015 ini ada 11.720 kasus dalam proses

penyelidikan (lidik), dan 7.215 kasus telah penyidikan (sidik). Meliputi kejahatan konvensional, trans nasional, kejahatan terhadap kekayaan negara, maupun kejahatan kontijensi. Kejahatan konvensional seperti tahun-tahun sebelumnya, pencurian dengan pemberatan Baca Ciptakan Halaman 11

Launching Dulu, Pindahan Maret JAKARTA (RP) – Gedung baru KPK di Jalan Kuningan rencananya di-launching Presiden Joko Widodo, Selasa (29/12). Meski telah rampung, namun KPK baru akan mulai pindahan awal Maret 2016 mendatang. Plh Kabiro Humas KPK Yuyuk Andriati mengungkapkan, pindahan ke gedung baru itu tidak langsung dilakukan semua

bagian. Sejumlah departeman yang selama ini menumpang di instansi lain akan dipindahkan terlebih dulu di gedung baru. ’’Salah satunya karyawan yang ada di gedung Kementerian BUMN dan Ombudsman,’’ terang Yuyuk. Seperti diketahui selama ini, selama ini karyawan KPK yang ada Baca Launching Halaman 11

INTERNASIONAL ___ Akhirnya Cina Loloskan UU Antiterorisme ___

BEIJING (RP) - Parlemen Cina meloloskan Undang-Undang (UU) Antiterorisme yang baru, Ahad (27/12). Undang-undang tersebut membuat pemerintah punya lebih banyak akses untuk mematamatai. Sejak masih berupa rancangan, UU Antiterorisme yang digulirkan Cina menuai banyak kritik. Meski demikian, pemerintah Cina tetap melanjutkan rencananya. UU yang kontroversial tersebut tetap digodok dan akhirnya kemarin disetujui oleh parlemen. ’’Ini adalah usaha terbaru untuk mengatasi terorisme di dalam negeri dan membantu menjaga keamanan dunia.’’ Demikian tulis kantor berita milik pemerintah Cina, Xinhua terkait dengan pengesahan UU tersebut. Pemerintah Negeri Panda tersebut membuat UU itu karena merasa ancaman terorisme dan separatisme di negaranya kian kuat. Baca Akhirnya Halaman 2 REDAKTUR: EDWAR YAMAN

website: www.riaupos.co | e-Paper: epaper.riaupos.co | email: redaksi@riaupos.co | majalah: www.majalah.riaupos.co

TATA LETAK: MEGA


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.