Radar Manado

Page 1

THE POLITICAL NEWS LEADER

Radar Manado Selalu Ada yang Beda

Harga Eceran

Rp. 2.000

RABU, 6 MARET 2013

ENERGI

Dari Daftar Trilyuner Forbes 2013

SPBU Walian Terancam Ditutup STASIUN Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU) Walian, Tomohon terancam ditutup. SPBU itu kedapatan menjual Solar tercampur air. Ini terbukti ketika beberapa kendaraan bermotor yang mengisi Solar di SPBU tersebut mogok tak jauh dari SPBU. Baca SPBU... hal 13

Saham Anjlok, Eike Batista Rugi 460 M Sehari FORBES kembali mengumumkan daftar trilyuner (orang yang memiliki kekayaan minimal US$1 miliar, atau Rp9,2 triliun) dunia, kemarin. Dari daftar 100 orang terkaya itu, yang paling ‘miskin’ adalah Eike Batista. Pria yang di 2012 lalu bertengger di urutan 7 daftar tersebut, kini harus menelan pil pahit dengan menempati urutan terakhir, 100.

(Daftar peringkat 10 orang terkaya dunia dan Indonesia bisa dilihat di halaman 13, red) Menurut Forbes, pada 2012 lalu, Batista yang orang Brazil itu memiliki kekayaan US$19,4 miliar, sekira Rp178,48 triliun. Tahun ini, per Maret 2013, kekayaan pengusaha pertambangan dan minyak serta berbagai usaha lainnya itu ‘tinggal’ US$10 miliar, atau

Rp92 triliun. Berarti, dia setiap ap harinya rugi sekira US$50 juta, atau Rp460 miliar. Kondisi ini membuatnya terpental dari posisi orang terkaya Brazil ke peringkat 5. Walau kekayaannya ‘tinggal’ segitu, Batista, secara Baca Saham... hal 13

Wabup Sitaro Indikasikan Bupati Banyak Terima ‘Hadiah’ Kuera: Saya Akan Beberkan Semua Supit: Saya Serahkan Pada Penilaian Rakyat

Besok Deklarasi di Minsel

PLN Suluttenggo Luncurkan Program 3 T MANADO – PT PLN (Persero) Suluttenggo terus berinovasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat sebagai pelanggan. Kali ini program 3 T (Tembus Pandang, Transparan dan Terang) akan dideklarasikan, Kamis (7/3) dihadapan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Jero Wacik

yang akan berkunjung ke Minahasa Selatan (Minsel). Selain program 3T, Listrik Pintar di Minsel ikut dibacakan dan ditandatangani dihadapan menteri. Deklarasi yang akan ditanda tangani bersama, Bupati Minsel Christiani Eugenia Paruntu, KetSantoso Januwarsono

MBH GATE

PH: Winokan di Makassar PROSES eksekusi terpidana kasus korupsi Manado Beach Hotel (MBH Gate), Elizabeth Winokan kian tak jelas. Pasalnya, hingga saat ini Winokan masih berada di Makassar, Sulawesi Selatan. “Beberapa hari lalu, Ibu Eli mengaku masih di Makassar,” Elizabeth Winokan ujar Jane Maengkom, penasehat hukum (PH) Winokan, kemarin. Namun, kata Maengkom, Elizabeth sudah bersedia untuk mengikuti proses eksekusi yang disiapkan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulut. “Ibu Eli sudah siap. Kan ujian doktoralnya sudah selesai. Klien kami kooperatif,” tegas Maengkom. Dia menambahkan, untuk proses eksekusi itu, PH masih menunggu surat pemberitahuan dari Kejati. “Sampai saat ini belum ada surat eksekusi klien kami yang masuk dari Kejati,” tegasnya. Seperti pemberitaan Radar Manado kemarin, Kepala Kejati (Kajati) Sulut Dr Raja Onggal Siahaan menegaskan proses eksekusi Winokan secepatnya digelar. Putusan kasasi Winokan dari Pengadilan Tinggi turun 15 Agustus 2011 silam. Putusan itu Baca PH... hal 13

Baca PLN... hal 13

SITARO -- Keretakan hubungan antara Bupati Sitaro Toni Supit dengan Wakil Bupati Sitaro Piet Kuera mencapai puncaknya. Ini terlihat dari pernyataan keras Kuera terhadap Supit di hadapan publik beberapa waktu lalu. “Apa yang saya ungkapkan saat itu adalah fakta yang ada. Saya tidak menuduh bupati korupsi tapi itulah realita yang ada,” ujarnya pada Radar

Manado melali ponselnya, menjawab pertanyaan latar belakang pernyataannya pada publik itu, sekira pukul 16:00, Senin (4/3) lalu. Kuera blak-blakan mengatakan aksinya itu merupakan reaksi atas kondisi realita yang diterimanya selama mendampingi Supit di pemerintahan hampir dalam lima tahun kepemimpinan mereka. “Saya juga tidak pernah diberikan kesempatan untuk

Bupati Talaud Enggan Tanggapi Dugaan Korupsi 1,1 M TALAUD -- Bupati Talaud, Drs C Ganggali ME, enggan menanggapi dugaan korupsi anggaran transportasi laut Rp1,1 miliar di APBD 2011, yang dinilai Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) berpotensi merugikan keuangan negara dan tidak dapat dipertanggungjawabkan. Keengganan ini terlihat kala wartawan harian ini

Saya tidak menuduh Bupati korupsi, tapi itulah realita yang ada.” Piet Kuera Wakil Bupati Sitaro menjalankan tugas sebagai Wakil Bupati Sitaro. Saya sudah cukup sabar dalam kerjasama dengan Tonsu (Toni Supit, red) selama lima tahun ini,” tuding Kuera, yang diputuskan Partai Golkar (PG) Sitaro ber-

Baca Wabup... hal 13

SK Sudah Ada, JWS-Ivansa Tetap 17 Maret

mendatangi kediaman dinas Ganggali, Sabtu (2/3) siang lalu. Dia tidak bersedia menjawab pertanyaan yang diajukan. Dia yang saat itu sedang mengutak-atik ponselnya memilih masuk ke dalam rumah dinasnya. Wartawan lalu mendatangi ajudan dan meminta bantuan agar diberikan

TONDANO -- Jadwal pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Minahasa terpilih 2013-2018, Jantje W Sajow (JWS) – Ivan Sarundajang (IvanSa), dipastikan tidak ada perubahan karena tetap akan dilakukan Minggu, 17 Maret 2013 mendatang. “Sampai sekarang tidak

Baca Bupati... hal 13

Baca SK... hal 13

C Ganggali

pasangan dengan Ketua PG Sangihe, sekaligus mantan Bupati Sangihe, Winsulangi Salindeho untuk menjegal Supit di Pilbup Sitaro 5 Juni mendatang itu.

Meidy Tinangon

Parliamentary Threshold Cuma Berlaku Untuk DPR RI

Perhitungan Perolehan Kursi Sama Dengan Pemilu 2009 MANADO -- Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sulawesi Utara, Livie Alow, menegaskan belum ada perubahan mekanisme penghitungan perolehan suara anggota legislatif di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota. “Setahu saya, mekanisme perhitungannya masih menggunakan cara lama,” kata Alow, menjawab per-

Alamat: Manado Post Center, Manado Town Square Blok B 14/15 Telp. (0431) 855558, Fax. (0431) 860398

tanyaan Radar Manado menyangkut kabar adanya perubahan mekanisme perolehan suara legislatif provinsi dan kabupaten/ kota, kemarin. Meski begitu, Allow tak menampik kemungkinan ada perubahan mekanisme perhitungan itu. Sebab, menurutnya, mekanisme itu diatur KPU pusat. Jika memang nantinya ada pe-

Livie Allow

www.radarmanado.com email: radar_manado@yahoo.com

rubahan itu, pasti akan ada pemberitahuan. “Kami masih menunggu juklak dan juknis perhitungan suara. Kalau ada yang baru, itu yang kami ikuti,” jelasnya. Anggota KPUD Sulut Karyanto Martham mengatakan hal serupa. Menurutnya, hingga saat ini belum ada perubahan mekanisme perhitungan suara yang baru. Artinya, tetap menggunakan

cara seperti yang digunakan di Pemilu 2009 lalu. Contohnya, katakanlah di Daerah Pemilihan A tersedia 7 kursi. Nasdem dapat 710 suara, PKB 350, PKS 400, PDIP 1050, PG 1100, Gerindra 750, Partai Demokrat 1150, PAN 690, PPP 320, dan Hanura 480. Baca Perhitungan... hal 13

Wartawan Radar Manado Dilarang Menerima Uang atau Pemberian Dalam Bentuk Apapun Dari Sumber Berita


Rabu, 6 Maret 2013

DEMOKRAT

Orang Dekat Anas Dorong Gelar KLB WAKIL Sekretaris Jenderal Partai Demokrat (PD), Saan Mustopa membantah anggapan bahwa partainya meminta dispensasi ke Komisi Pemilihan Umum terkait Daftar Calon Sementara (DCS) legislatif bisa ditandatangani Majelis Tinggi. Menurut Saan, PD hanya mencari kemungkinan DCS bisa disetor ke KPU meski Saan Mustopa hanya diteken Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum. “Kita tidak pernah meminta dispensasi tapi mengkomunikasikan kepada KPU terkait Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga, apakah memungkinkan bagi Demokrat untuk melakukan Plt (pelaksana tugas),” ujar Saan kemarin. Dikatakan Saan, jika ternyata Plt tidak disetujui, maka mau tak mau partai berlambang segitiga mercy itu akan menggelar Kongres Luar Biasa (KLB). Pasalnya, kata orang dekat Anas itu, KLB merupakan jalan terbaik yang harus dilakukan partai pemenang Pemilu 2009 itu. “Kita berpikir KLB adalah jalan yang paling rasional untuk mengakhiri polemik. Saya kira KLB dapat memberikan kepastian hukum,” ucap Saan. Ia menerangkan, para pengurus DPD dan DPC PD juga menginginkan adanya kepastian seiring mepetnya waktu penyerahan DCS ke KPU. Saan mengaku optimis KLB dapat dilakukan sebelum batas akhir penyerahan DCS ke KPU pada 9 April nanti. Baginya waktu satu bulan, cukup untuk mengadakan kongres. “Untuk mengumpulkan peserta kongres tidak terlalu lama. Masih satu bulan lebih, waktunya masih cukup untuk menyiapkan KLB sebelum tanggal 9 April 2013,” tandasnya.(jpnn)

Keluarga Besar Soekarno Gugat TAP MPRS ke MK JAKARTA — Keluarga besar presiden pertama Republik Indonesia, Soe-

karno mengajukan uji materi (judicial review) atas Ketetapan (TAP) MPRS

No. XXXIII/MPRS/1967 ke Mahkamah Konstitusi (MK). TAP yang digugat

Politisi PKS Nilai RUU Ormas Didasari Prasangka Subyektif JAKARTA — Pembahasan Rancangan UndangUndang Organisasi Kemasyarakatan (RUU Ormas) di DPR saat ini berawal dari prasangka subyektif terhadap sejumlah ormas yang dianggap mengganggu. “Awalnya kan ada sejumlah Ormas yang dipersepsi mengganggu, lalu pemerintah mengajukan usulan draf RUU Ormas ke DPR,” kata politisi PKS, Mahfudz Siddiq, di gedung DPR, Senayan, Jakarta, kemarn. Melihat latar belakang dan proses lahirnya RUU Ormas, lanjutnya, maka karakter RUU Ormas akan menjadi palu godam baru untuk melegal-

Mahfudz Siddiq

kan satu kebijakan dan tindakan represif negara terhadap Ormas. Karena itu, Ketua Komisi I DPR itu mengingatkan agar Pansus RUU Ormas mencermati kembali berbagai substansi RUU tersebut, dengan cara mendengar baik-baik aspirasi dari beragam Ormas yang ada

TAP MPR No.1 Tahun 2003 khususnya untuk nomor urut 30 mengenai Ketetapan MPRS No XXXIII tentang pencabutan Pemerintahan Negara dari Presiden Soekarno menimbulkan ketidakpastian hukum Bambang Suroso Kuasa hukum keluarga Soekarno

guna menghindari proses dedemokratisasi baru. Diingatkannya, kebebasan berkumpul dan berserikat sudah dijamin konstitusi. Keberadaan Ormas dalam beragam bentuk dan kegiatannya harus dilihat dari perspektif partisipasi masyarakat untuk kepentingan negara dan bangsa. “Persoalan utama sesungguhnya terletak pada fungsi pembinaan dan fasilitasi dari negara masih lemah. Bahkan, era Orba sering Ormas hanya dimanfaatkan sebagai alat politik,” ungkap Mahfudz, sembari menambahkan, pembahasan RUU Ormas ditargetkan tuntas akhir Maret 2013 ini.(jpnn) Soekarno

Dipanggil Komisi III, Akil Enggan Buka-bukaan JAKARTA — Hakim Konstitusi, Akil Mochtar memenuhi panggilan Komisi III DPR, kemarin. Juru Bicara Mahkamah Konstitusi (MK) itu mengaku diundang komisi yang membidangi hukum itu terkait masa jabatannya sebagai hakim konstitusi.

“Saya diundang Komisi III DPR akan ditanya apakah mau melanjutkan jabatan periode dua,” ujar Akil, kemarin. Akil hadir di DPR dengan mengenakan setelan jas warna hitam. Pria 52 tahun yang pernah berkiprah di Golkar itu

mengakui masa jabatannya akan berakhir pada 16 Agustus 2013. Namun demikian Akil enggan berkomentar apakah dirinya akan melanjutkan pengabdiannya di MK atau justru berhenti. “Nanti dilihat setelah ditanya,” tukasnya.

Sebelumnya, anggota Komisi III DPR, Indra menyatakan pihaknya memanggil Akil untuk mengetahui rencananya ke depan di MK, karena masa jabatannya habis pada 16 Agustus tahun ini. Menurut Indra, jika Akil memutuskan tetap menjadi Akil Mochtar

hakim konstitusi maka dia harus mau menjalani uji kelayakan dan kepantasan (fit and proper test) terlebih dahulu. “Kalau dia mau, dia akan menjadi peserta fit and proper test bersama dengan peserta lainnya,” pungkas Indra.(jpnn)

itu perihal pencabutan kekuasaan pemerintah dan negara dari Soekarno. Pemohon dalam gugatan tersebut adalah dua anak kandung Soekarno, yakni Rachmawati Soekarnoputri dan Guruh Soekarnoputra. Universitas Bung Karno dan Partai Pelopor juga ikut jadi pemohon uji materi. Sementara ketentuan yang diuji adalah pasal 6 TAP MPRS XXXIII/1967, yang dianggap menyebabkan ketidakpastian hukum terhadap pergantian kekuasaan dari pemerintahan Soekarno saat itu. “TAP MPR No.1 Tahun 2003 khususnya untuk nomor urut 30 mengenai Ketetapan MPRS No XXXIII tentang pencabutan Pemerintahan Negara

dari Presiden Soekarno menimbulkan ketidakpastian hukum,” tutur kuasa hukum keluarga Soekarno, Bambang Suroso di gedung MK, kemarin. Menurut Bambang frasa “bersifat einmalig (final) dan maupun telah selesai dilaksanakan” dalam TAP MPRS itu secara jelas dan nyata merugikan hak konstitusional, hukum dan politik pemohon yang merupakan anak kandung Soekarno. TAP MPRS itu, kata dia, seolah menguatkan stigma negatif bahwa Soekarno selama kepemimpinannya telah melakukan penyimpangan konstitusi dengan melindungi dan menguntungkan PKI. Oleh karena itu, kata dia, TAP MPRS tidak boleh bertentangan dengan hak politik dan kedaulatan rakyat, dengan menabrak rasionalitas sehingga menimbulkan kekacauan yang berkepanjangan. “Pendapat MPRS itu harus dibuktikan,” kata dia. Sementara Sukmawati mengatakan, telah terjadi penyimpangan dalam penegakan konstitusi di Indonesia. “Kekuasaan Bung Karno dicabut, ditahan, dijadikan tapol (tahanan politik), tanpa tahu salahnya. TAP MPRS itu sebenarnya salah, itu noda sejarah yang dilakukan oleh awal rezim Soeharto, tapi di sisi politik itulah modus operandi kudeta di dalam konstitusi, didalam MPRS,” ungkapnya.(jpnn)


Mei Na Duo Ribao

Radar Manado

3

Rabu, 6 Maret 2013

10 Orang Terkaya di Tiongkok Urutan Nama Harta Bisnis

2 Zong Qin Qinghou $11,6 M Minuman

6

3 Wang Jianlin $8,6 M Lahan yasa

7 Liu Yongxing $6 M Agribisnis

4 Liang Wengen $7,3 M Manufacturing

8 Hui Ka Yan $5,9 M Lahan Yasa

5 Robin Li $6,9 M Teknologi

9 Yang Huiyan $5,7 M Lahan yasa

Ma Huateng $6,8 M Internet

Sumber: Forbes.com

1

10 Wei Jianjun $5,3 M Mobil

Wu Yajun $4,3 M Lahan Yasa

Yang Huiyan Tetap Perempuan Terkaya YANG Huiyan, putri salah satu pendiri pengembang lahan yasa Country Garden Holdings, mempertahankan posisinya sebagai perempuan terkaya di Tiongkok. Daftar orang terkaya China yang diterbitkan Forbes.com kemarin menunjukkan Huiyan memiliki kekayaan US$5,7 miliar, sekira Rp52,44 triliun Huiyan pertama kali menduduki peringkat pertama perempuan China terkaya itu menyusul perceraian Wu Yajun, bos perusahaan lahan yasa Longfor, akhir

November 2012 lalu. Harta Yu, perempuan terkaya China dalam daftar yang dikeluarkan Forbes.com per Oktober 2012 itu, tergerus dari US$6,2 miliar menjadi US$3,4 miliar. Ini membuatnya ada di peringkat 10 orang terkaya China per Maret 2013 ini. Penurunan drastis itu terjadi karena dia harus memberikan 30% saham perusahaannya, setara dengan US$2,8 miliar, sebagai harta gono gini perceraiannya dengan Cai Kui medio November 2012 lalu. Perceraian itu langsung membuat

KOKO

Mendaki Bersama Menuju Puncak SEBAGAI pemimpin organisiasi. Felix Tongian dikenal sebagai pribadi yang ramah, mudah bekerjasama dan selalu mengutamakan kebutuhan kelompoknya. Inilah mengapa dirinya dipercayai menjadi ketua Ehipassiko Family Club (EFC) Manado. Felix Tongian EFC adalah organisasi gerakan sosial yang diprakarsai dengan misi membangun keluarga universal untuk melakukan aksi humanistik secara nyata dan rutin. “Kami adalah satu sebagai keluarga dan saudara dalam organisasi ini,” ujarnya. Dijelaskannya, EFC ini merupakan organisasi yang tersebar di seluruh Nusantara. “Sebagai ketua, saya ingin merangkul seluruh anggota untuk bersama-sama bertumbuh jiwa sosial dan humanistik untuk sesama. Ibarat kata mendaki bersama menuju puncak, jadi bukan hanya saya di EFC ini, tetapi juga seluruh anggota,” ungkapnya. Posisinya dalam pekerjaan sebagai pegawai di Kanwil Kemenag Provinsi Sulut membuatnya selalu aktif dalam beragam kegiatan dalam lingkup keagamaan maupun pemerintahan. (nal/ddt)

SEBUAH video yang menayangkan penampakan matahari kembar di langit China menghebohkan dunia maya di akhir 2010 silam. Fenomena itu terpecahkan Jim Kaller, ilmuwan astmosfer University of Illinois pada 6 Maret 2011. Menurutnya, penampakan matahari ganda adalah efek

naik 34 persen menjadi US4617 juta. Pada Januari 2013 lalu perusahaan itu menjual surat berharga 10 tahun dengan nilai US$750 juta, untuk membantu portofolio gemilang pengembangan sekira 110 proyek yang dilakukan sejak pertengahan 2012, yang kebanyakan ada di Provinsi Guangdong. Country Garden juga menambah 17 hotel pada 29 hotel miliknya atau yang dioperasikannya sebelumnya, kebanyakan menggunakan mereka Phoenix, dan membeli lahan di Malaysia.(ddt)

Jalani Tradisi, Lestarikan Budaya MANADO – Banyak hal yang bisa dipelajari dari warga Tionghoa, baik itu dari sisi tradisi maupun kebudayaannya. Menurut Hengki Wijaya, Ketua Paguyuban Tumou Tou Masyarakat Tionghoa Manado, tradisi leluhur harus dijalani dan budayanya harus dicintai. “Kebudayaan Tionghoa ini juga merupakan

bagian dari keragaman budaya Indonesia, tanah kelahiran kita,” katanya. Dia juga mengatakan merupakan tanggung jawab bagi setiap warga Tionghoa untuk menjaga keaslian identitasnya. “Siapa lagi yang akan menjaga kebudayaan tersebur kalau bukan kita sendiri. Untuk itu, generasi muda Tionghoa harus lebih aktif lagi

dalam menampilkan budaya maupun tradisi leluhur,” ungkapnya. Bukan hanya dalam hal keagamaan saja, tetapi juga tradisi yang telah ada dan diterima dalam masyarakat. “Bukan soal keagamaan. Memang sebagian besar budaya Tionghoa memiliki unsur keagamaannya, tetapi yang dimak-

sudkan ini adalah menjalani tradisinya,” jelasnya. Begitu banyak kebudayaan maupun tradisi Tionghoa, seperti halnya perayaan Imlek, Cap Go Meh, tarian Barongsai, dan Wushu. “Semuanya itu perlu dijaga dan dilestarikan agar tidak hilang ditelan kemajuan jaman,” tutupnya.(nal/ddt)

Ritual Masak Minyak Obat MANADO – Masak minyak obat merupakan satu di antara ritual yang selalu dijalankan umat Tri Dharma saat merayakan hari ulang tahun dewa (shejit, red). Minyak obat tersebut dipercaya berkhasiat menyembuhkan berbagai penyakit dan untuk menjaga kesehatan tubuh. Menurut tokoh Tionghoa Manado Hendrik Mamahit, minyak obat tersebut dimasak selama seharian dalam tungku besar. “Minyak ini terdiri dari berbagai ramuan obat yang didatangkan khusus dari Tiongkok,” ujarnya.

Misteri Matahari Kembar Terpecahkan

Matahari kembar di China.

Huiyan jadi perempuan terkaya China. Kekayaan Huiyan yang baru berusia berusia 31 tahun ini bertambah setelah harga saham perusahaannya naik 46% sejak September lalu. Dia mendapatkan saham itu setelah ayahnya, Yeung Kwok Keung, memberikannya padanya sebelum perusahaan itu melakukan penawaran saham perdananya medio 2007 lalu. Pendapatan alumnus Ohio State University, Amerika Serikat, ini di sembilan bulan pertama 2012 naik 22 persen menjadi US$3,7 miliar. Laba

dari refraksi atau pembiasan optikal. Namun, tambah dia, pemandangan tersebut sangatlah langka. “Pembiasan ini karena ada semacam gumpalan atmosfer di suatu tempat yang mengakibatkan fenomena seperti fatamorgana itu,” ujarnya. Menurutnya, fatamorgana biasa terjadi saat cahaya terbias. Biasanya terjadi dekat horison, di mana udara lebih tebal, dan selaras secara vertikal di atas atau di bawah sumber cahaya asli. Meski luar biasa, penampakan matahari kembar ini sebelumnya pernah terjadi. Juga penampakan bulan kembar, seperti yang tertera dalam buku “Light and Color in the Outdoors” karya astronom Marcel Minnaert.(*)

Selama ritual berlangsung, para anggota persaudaraan hu huat (sebutan pelaksana upacara ritual Tri Dharma) satu persatu akan melakukan tarian ular sebelum menyentuh air dalam keadaan mendidih. Puncak ritual tersebut adalah saat Tang Sin meletakkan kertas Hu di dalam tungku mendidih dan mencelupkan tangannya. Setiap berlangsungnya ritual ini tak sedikit warga sekitar klenteng yang ikut membasuh tubuhnya dengan minyak tersebut.(nal/ddt)

MELABURKAN DIRI: Sejumlah umat Tri Dharma membasuh dirinya dengan minyak obat mendidih.


Rabu, 6 Maret 2013

DISPENDA

Samsat Capai 20 M DINAS Pendapatan Daerah Sulut melalui UPTD Samsat Manado berhasil merealisasikan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Februari sebesar Rp 20,3 M. “Target Februari sebesar Rp 17.073.169.667, tapi realiasi yang diperoleh sebesar Rp 20.358.530.080 atau melampaui target hingga 119,24 persen,” ujar Kepala UPTD Benny Kalonta Samsat Manado Drs Benny Kalonta beberapa waktu lalu. Dikatakannya, untuk tahun ini Dispenda sudah mencapai 20,32 persen dari target sebesar Rp 204.878.036.000. Capaian ini berasal dari hasil penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB). Mantan Sekretaris Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Sulut ini mengimbau agar wajib pajak tak pernah mempergunakan jasa calo di dalam pengurusan berkas-berkas pembayaran PKB dan BBNKB. “Demi kelancaran serta kenyamanan janganlah menggunakan calo, jika menemukan adanya calo langsung laporkan untuk ditindaklanjuti,” tegas Kalonta. (rud)

Pemprov Kantongi SK Pelantikan JWS-Ivansa PNS Ikut Psikotes

DINAMIKA

PG KK Dijunjung Tinggi Etika Koalisi SEKRETARIS PG Kota Kotamobagu Saiful Abdul Kadir mengatakan, sejak awal PG sangat menghormati mekanisme yang ada di PDIP. “Mendaftarnya Djelantik Mokodompit ke PDIP adalah bentuk keterbukaan PG dalam membangun koalisi dengan PDIP,’’ katanya kemarin. Dikatakan, Golkar bukan berkoalisi dengan dengan perorangan melainkan dengan partainya. Lanjutnya, PG sangat menghormati dan menghargai kandidat lain yang masuk sebagai papan dua di PDIP, tapi harus diingat, etika koalisi harus dijunjung tinggi. “Putra-putra terbaik Kotamobagu yang mendaftar lewat Golkar sangat kami hargai namun tuntutan koalisi yang juga menjadi harapan. Sementara Sekretaris PG Sulut Didi Moha mengaku optimis koalisi yang dibangun antara Golkar dan PDIP merupakan koalisi untuk membangun Kota Kotamobagu. Masing-masing partai sebenarnya punya kedekatan. Figur yang diusung dua parpol ini juga merupakan dua figur yang memiliki kedekatan dengan masyarakat. “Semua ditentukan masyarakat,” tukasnya. (rud)

POL PP

Dituntut Kerja Maksimal KEPALA Satuan Polisi Pamong Praja Sulut Edwin Roring SE MM mengatakan, fungsi pengamanan Sat Pol PP akan ditingkatkan. “Kami bukan hanya mengamankan Kantor Gubernur dan rumah dinas tapi juga siap melakukan pendataan tenaga cleaning service (CS) yang bertugas di kantor gubernur,” katanya belum lama ini. Dikatakan, seluruh CS akan didata. Dengan begitu bisa diketahui siapa saja mereka yang bertugas membersihkan gedung putih. Pendataan akan dikoordinasikan dengan Biro Umum. Lebih jauh Roring mengatakan, selain masalah pendataan, CCTV yang ada di kantor Gubernur harus difungsikan dengan baik terutama yang ada dihalaman parkir. “Ini juga untuk mengamankan kendaraan yang ada. Tujuannya untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat,” ujarnya seraya menambahkan, seluruh petugas Pol PP harus bekerja maksimal. (rud/kie)

POTENSI DIRI:Ratusan PNS yang ada di lingkup Pemprov Sulut saat mengikuti tes.

MANADO-Pemprov Sulut melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulut menggelar kegiatan Pemetaan Potensi Diri (Psykotest) kepada ratusan pejabat Eselon IV dilingkungan Pemprov Sulut Selasa (5/3) kemarin. Kegiatan dibuka Asisten Administrasi Umum Edwin Silangen mewakili Wagub DR Djouhari Kansil MPd berlangsung sehari penuh. Kansil menegaskan dalam sambutannya, kegiatan ini merupakan inovasi baru dalam dinamika kepemerintahan khususnya dalam bidang kepegawaian yang merupakan wujud nyata dari tekad dan komitmen untuk melaksanakan dan menyukseskan reformasi bidang kepe-

gawaian di daerah ini. "Kegiatan ini merupakan langkah strategis untuk mematangkan kesiapan aparatur dalam menghadapi pembangunan yang intensitas dan kompleksitas permasalahannya semakin luas," ujarnya. Lanjutnya, kemajuan iptek dan dampak dari pelbagai tuntutan perkembangan kehidupan masyarakat, yang esensinya adalah untuk semakin memantapkan dan meningkatkan kualitas pelayanan publik yang semakin baik, semakin bermutu, semakin cepat dan tuntas. Wagub menyampaikan terima kasih dan memberikan apresiassi kepada BKD Sulut beserta seluruh jajarannya, atas langkah cerdas pelaksanaan kegiatan ini. Sembari

berharap kiranya kegiatan ini akan dilaksanakan secara berkesinambungan dalam rangka peningkatan kapasitas dan kompetensi diri aparatur di lingkungan pemprov sulut. Sebelumnya, Kepala BKD Sulut Roy M Tumiwa menjelaskan pelaksanaan prysoktes ini merupakan hasil penjabar dari pelaksanaan Rakorev pada 14 Februari 2013 lalu, dimana Bapak Gubernur DR SH Sarundajang dalam arahannya terkait dengan 8 prioritas pembangunan Sulut, salah satunya disebutkan, reformasi birokrasi (penataan birokrat) dan tata kelola pemerintahan yang baik. "Inilah alasan sehingga dilaksanakan kegiatan ini," tandasnya. (rud/kie)

Sudah Ditangan Gubernur

MANADO—Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara akhirnya mengantongi Surat Keputusan (SK) Bupati dan Wakil Bupati Minahasa terpilih Jantje Wowiling Sajow (JWS) dan Ivan Sarundajang (Ivansa). “Ada dua yaitu SK Bupati Nomor 131/71.406 dan SK Wakil Bupati Nomor 131/ 71.407 tertanggal 28 Februari 2013 ditandatangani Menteri Dalam Negeri (Mendagri) atas nama Presiden,” kata Asisten Pemerintahan dan Kesra Mecky Onibala MSi Selasa kemarin. Dikatakannya, dua SK itu sudah ditangan Gubernur lengkap dengan petikannya dan pengantar yang menugaskan Gubernur untuk melantik pasangan bupati dan wakil bupati terpilih. Sesuai rencana, pelantikan tetap akan Minggu 17 Maret 2013. Sedangkan untuk gladi resik akan dilaksanakan 15-16 Maret. Nantinya atas perintah

Meki Onibala

Gubernur pihaknya akan berkoordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU), DPRD dan pemerintah Kabupaten Minahasa. “Dijadwalkan pelantikan akan dilaksanakan Minggu 17 Maret pukul 15.00 Wita atau jam 3 sore. Mengapa Minggu karena secara normatif pelantikan masa berakhirnya kepemimpinan Bupati Vreeke Runtu dan Jantje akan berakhir pada tanggal 17 Maret nanti,” jelasnya seraya menambahkan pelaksanaannya di Wale Ne Tou Tondano. (rud/kie)

Tiap Puskesmas Diberi Bantuan 100 juta Dinkes Sulut Terus Optimalkan Layanan Kesehatan

Pemerintah Perketat Tapal Batas dok/rm

Miliki Peluang Konflik Besar MANADO—Pemprov Sulut akan memperketat masalah tapal batas daerah otonom baru. Berkaca cari pengalaman lalu, ada daerah yang tapal batasnya tak jelas. “Kondisi ini sangat berpotensi timbulnya konflik. Karenanya mulai saat ini Pemprov akan berlaku tegas. Batasbatasnya juga harus jelas, jangan timbul masalah

dikemudian hari,” kata Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdaprov Sulut Meky Onibala MSi Selasa kemarin. Menurutnya, dalam membentukan suatu daerah otonom, penetapan tapal batasnya harus jelas dan tegas. Dengan begitu jelas mana yang menjadi wilayah dan mana yang sudah di luar wilayah. Onibala juga menyinggung soal dana

hibah. Menurutnya bantuan hibah kepada daerah pemekaran baru harus jelas. “Memang tuntutan adanya pemekaran tak bisa ditolak. Tapi ini juga harus memenuhi semua unsur dan telah melengkapi persyaratan yang ada termasuk soal tapal batas. Jika semua syarat terpenuhi, tentu semua bisa berjalan lancar,” tuturnya. (rud/kie)

LAYANI WARGA: Kadis Dinkes Sulut, dr Maxi Rondonuwu DHSM, memberikan pelayanan kesehatan bagi warga hingga ke pelosok Sulut.

MANADO – Mengoptimalkan layanan kesehatan hingga ke seluruh pelosok daerah, Dinas Kesehatan (Dinkes) Sulawesi Utara terus membenahi kualitas pelayanan. Antara lain dengan memberikan penguatan dana operasional bagi setiap Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) yang melayani di Sulut. ‘’Setiap Puskesmas yang melayani di Sulut mendapatkan Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) dengan jumlah 100 juta setiap Puskesmas, untuk mengoptimalkan pelayanan kesehatan masyarakat. Ini merupakan revitalisasi pelayanan dasar yang telah dioptimalkan sejak beberapa tahun terakhir,” kata Kepala Dinkes Sulut Dr Maxi Rondonuwu. Lanjutnyha, BOK yang disalurkan tersebut itu digunakan untuk bantuan operasional luar gedung. Antara lain, mengunjungi pelayanan kesehatan masyarakat seperti kesehatan ibu bersalin, anak, balita, kesehatan gisi, lingkungan, dan juga memantau penyakit-penyakit menular

Upaya ini tentunya jika dilaksanakan dengan baik dan tepat sasaran akan berujung pada peningkatan kualitas kesehatan di seluruh penjuru Sulut,” Dr Maxi Rondonuwu Kepala Dinkes Sulut yang dialami masyarakat. Selain itu, menurut Rondonuwu, saat ini Dinkes Sulut bersama-sama dengan komisi IV DPRD Sulut sementara mengupayakan sistem rujukan yang berjenjang. Dia menjelaskan dengan sistem tersebut dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) juga menjadi rumah sakit menjadi rujukan pertama setelah itu berlanjut secara berjenjang ke rumah sakit yang lebih baik. “Upaya ini tentunya jika dilaksanakan dengan baik dan tepat sasaran akan berujung pada peningkatan kualitas kesehatan di seluruh penjuru Sulut,” tutupnya. (lla)


Rabu, 6 Maret 2013

POLDA

Buka Pendaftaran Perwira JAJARAN Kepolisian Daerah (Polda) Sulut membuka penerimaan pendaftaran brigadir polisi 229 Maret 2013. Syaratsyarat dan pendaftaran secara online melalui website www.penerimaan.polri.go.id Tata cara pendaftaran diantaranya, peserta membuka website di www.penerimaan.polri.go.id, verifikasi nomor/ penukaran Dicky Atotoy nomor peserta ke Polresta dan Polres jajaran Polda Sulut dengan membawa persyaratan lengkap dan foto berwarna 4x6 sebanyak 12 lembar. Bukan itu saja, pendaftaran siswa sekolah inspektur polisi sumber sarjana 2013 dibuka 4 sampai 11 Maret. Pembukaan pendidikan 15 April 2013. Lama pendidikan 6 (enam) Bulan dan tempat pendidikan di Setukpa Lemdikpol Sukabumi. Informasi di Biro SDM Polda dan Polres setempat atau website www.penerimaan.polri.go.id. “Ini tidak dipungut biaya. Gratis. Untuk informasi dan persyaratan lainnya dapat diperoleh di Polresta Manado dan Polres Jajaran Polda Sulut atau Biro SDM Polda Sulut,” ujar Kapolda Brigjen Pol Dicky Atotoy melalui Kabid Humas AKBP Denny Adare.(fab)

DISIPLIN

Kajati Ancam Hapus Remunerasi KEPALA Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sulawesi Utara (Sulut), DR Raja Onggal Siahaan SH mengancam dilakukan penghapusan remunerasi bagi jajarannya di Sulut. “Terutama mengenai kedisiplinan. Jika jaksa tidak disiplin saya tidak tanggung-tanggung untuk menghapus remunerasinya,” tegas Siahaan di ruang kerjanya, Senin (4/3) lalu. Suksesor I Ketut Arthana itu menambahkan, instruksi peningkatan kinerja harus dilaksanakan jajarannya khusus menangani perkara. “Kalau bisa dipercepat, jangan diperlambat penyelidikan kasus. Jangan membuang-buang waktu,” ujar Siahaan. (fab)

ryan/rm

SEPENANGGUNGAN: Kekerasan terhadap Pers ikut menjadi keprihatinan komunitas wartawan Sulut. Selasa (5/3) kemarin, para pewarta Sulut menyuarakan anti kekerasan.

Tombeg Ragu Ada Aspirasi Guru Bakal Ada Parkiran di Jalan Samrat

Diskusi Proyek Percontohan Kawasan Tertib Lalulintas (PPKTL) kemarin.

MCK KOMUNAL

Walikota Resmikan di Mayondi

MANADO—Jalan Sam Ratulangi (Samrat) menjadi salah satu kawasan Proyek Percontohan Kawasan Tertib Lalulintas (PPKTL). Karena itu, Dinas Perhubungan bersama Polresta Manado dan Forum Lalulintas Pimpinan Wakil Walikota Harley Mangindaan, Selasa (5/3) kemarin, mencari konsep terbaik penataan lalulintas untuk jalan utama di Manado itu. Dari konsep yang ditawarkan Kepala Satuan (Kasat) Lantas Polresta Manado Kompol Alfaris Patiwael, bakal dilakukan revitalisasi penggalan jalan. ‘’Jadi ada marka-marka jalan khusus untuk parkir dan tempat naik turun penumpang,’’ katanya. Namun itu hanya berlaku di sisi jalan

sebelah Timur. ‘’Nanti akan dilengkapi papan petunjuk, rambu-rambu penunjang, serta petugas,’’ tambahnya. Para pelaku usaha di jalan Samrat menerima konsep ini dan berharap segera diberlakukan. ‘’Kami setuju dengan konsep ini dan kami berterimakasih kepada Polisi dan Pemkot,’’ kata drg. Sanil Marentek, mewakili pelaku usaha. Sementara Ketua Forum Lalulintas Manado Harley Mangindaan mengungkapkan apa yang menjadi rencana ini, benar-benar saling menunjang. ‘’Ini semua untuk warga dan juga Pemkot serta Aparat Kepolisian. Makanya selain konsep ini, perlu juga ada kesadaran warga yang lebih dalam berlalulintas,’’ katanya. (jns)

Dana Sertifikasi Tidak Didepositokan

MANADO—Aspirasi para guru yang datang ke Dewan Kota (Dekot) Manado mempertanyakan penyaluran dana sertifikasi guru yang belum beres, tidak dipercaya Kepala Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Manado Dante Tombeg MPd. ‘’Tidak ada guru yang datang ke dewan. Tidak benar itu,’’ kata Tombeg usai mengikuti rapat di Pemkot, kemarin. Menurutnya, penyaluran dana sertifikasi berjalan semestinya dan sementara berproses. ‘’Tinggal dua bulan yang akan disalurkan. Semua guru memaklumi karena sementara berproses. Makanya tidak ada guru yang mengadu,’’ katanya. Sementara Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Barang Milik Daerah (BPKBMD) Kota Manado, Drs Manarsar Panjaitan MSi, menerangkan penyebab belum terbayarnya hak para Oemar Bakri tersebut karena perbedaan pada amanat SK

Siwi-Sondakh Ledek Penyidik Polda WALIKOTA Manado Dr Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA, Selasa (5/3) kemarin, meresmikan MCK Komunal Sanitasi Perkotaan Berbasis Masyarakat (SPBM) di Mayondi, Kelurahan Kombos Timur Lingkungan III. Bangunan ini didirikan di atas lahan seluas 296 meter persegi oleh BKM Bohusami dan KSM Bersehati, dengan anggaran Rp 350 juta. Bangunan ini memiliki 4 ruang kamar mandi, 2 WC jongkok dan 2 WC duduk, digunakan oleh 50 KK. "Ini harus dimanfaatkan sebaikbaiknya oleh warga,’’ kata Walikota. Dia juga berjanji akan memperbaiki jalan rusak yang panjangnya sekitar 600 meter di kawasan itu. Sementara warga meminta ada trayek angkot ke Mayondi serta dibangun Sekolah Dasar. (jns)

TPA

Ai Tinjau Aktivitas MESKI penilaian tahap 2 (P2) Adipura sudah berakhir, Senin (4/3/2013) lalu, Wakil Walikota Manado DR (C) Harley AB Mangindaan SE MSM berharap kebersihan tetap dijaga. Termasuk kegiatan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA). Karena itu dalan peninjauan, Selasa (5/3) kemarin, Ai menitikberatkan Harley Mangindaan pada penataan sampah hingga sistim pengelolaan sampah di TPA yang harus terus dilakukan. "Wilayah kita harus bersih bukan karena ada penilaian adipura, tapi kebersihan baiknya menjadi pola hidup," pinta Wawali disela sela kunjungan di TPA. (jns)

MANADO — Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Ferry Siwi dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Pemkot Manado JL Sondakh meledek penyidik Polda. Itu terungkap saat keduanya dipanggil penyidik Subdit 1 Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Polda, Selasa (4/3) kemarin. Keduanya mengaku mendatangi Polda hanya sekadar kongko-kongko dengan penyidik di ruang penyidikan. “Kami hanya kongkokongko. Sekedar sharing,”

Kami hanya kongko-kongko. Sekedar sharing,”

Kami tetap tindaklanjuti kasus itu,”

Ferry Siwi Kepala Dinas PU

AKBP Denny Adare STh Kabid Humas

ujar keduanya ketika dikonfirmasi sejumlah wartawan. Di depan ruang penyidik Tipikor. Keduanya diketahui dimintai keterangan terkait pembangunan gedung olahraga Youth Center Pemkot Manado. Dalam

kasus itu, sejumlah saksi sudah dimintai keterangan, termasuk anggota Komite pembangunan gedung yang mendapat kucuran anggaran dari Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI. “Kami sudah diperiksa

beberapa waktu lalu kok,” ujar Siwi diamini Sondakh sembari bergegas menuju kendaraan Panther Biru DB 47 berplat merah. Kapolda Brigjen Pol Dicky Atotoy melalui Kabid Humas AKBP Denny Adare STh mengatakan pemanggilan keduanya hanya sebatas klarifikasi dan pencocokan data-data dari penyidik. “Kami tetap tindaklanjuti kasus itu,” ujar Adare. (fab)

Dante Tombeg

Menkeu dan Mendikbud. “Dana sertifikasi yang disediakan sesuai SK Menkeu didasarkan pada gaji guru yang lama, sementara menurut SK Mendikbud pembayaran sertifikasi harus mengacu pada kenaikan gaji 10%, selain itu ada selisih jumlah guru sertifikasi yang bertambah,” jelas Manarsar, Selasa (5/3) kemarin. Begitu juga penjelasan Dra Julien Kindangen MSi, salah satu Kabid di Diknas Manado yang menangani sertifikasi. Menurutnya, persoalan ini terjadi secara nasional. “Bahkan di Sulut saja ada kabupaten yang dananya baru terbayar 5 bulan, jadi tidak benar hanya terjadi di Manado,” tandasnya. Sementara Ketua Komisi A Sultan Udin Musa yang sebelumnya menyoroti sistem pembayaran sertifikasi guru menilai, pemerintah kota cenderung berkelit soal dana tersebut. “Kalau alasannya SK berbeda, kenapa tidak disampaikan ke pusat untuk selanjutkanya dijelaskan ke publik. Atau kenapa tidak berkoordinasi dengan Komisi terkait di dewan. Itu jawaban yang secara administrasi belum bisa dipercaya,” ujar Musa, kemarin di Manado. (kim/jns)

Tampilan Honda Spacy Helm in PGM-FI lebih Sporty PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan Honda Spacy Helm in PGM-FI dengan striping dan warna baru. Tampilan baru ini membuatnya lebih ramping dan berkarakter lebih sporty. Adapun, penyegaran tampilan ini diwujudkan melalui desain stripe dan kombinasi warna two-tone yang baru, namun tetap mempertahankan fitur unggulannya yang fungsional dan ekonomis. Konsep stripe terbaru Honda Spacy Helm in PGMFI ini mengusung garis-garis yang tajam, sporty dan atraktif. Honda Spacy Helm

in PGM-FI dibekali mesin handal 110cc PGM-FI yang menawarkan performa bertenaga, irit, ramah lingkungan dan telah memiliki standar emisi EURO2. Honda Spacy Helm in PGMFI merupakan skutik pertama Honda yang mengaplikasikan fitur helm in. Fitur ini menawarkan bagasi yang luas dengan kapasitas 18 liter yang mampu menyimpan helm full face dan beragam kebutuhan pengendara untuk menunjang aktifitas sehari-hari pengendara. Spesifikasi lainnya yakni tangki sebesar 5,5 liter,

pengaman kunci kontak bermagnet otomatis (auto secure key shutter). "Perubahan desain stripe dan penyegaran tampilan warna pada model ini menambah daya tarik bagi konsumen yang menginginkan sepeda motor skutik serbaguna untuk menunjang aktifitas sehari-hari. Kami yakin Honda Spacy Helm in PGM-FI tetap menjadi pilihan terbaik bagi konsumen untuk hidup lebih mudah dan dinamis," ujar Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya. Honda Spacy Helm in

SIAP DIPASARKAN: Spacy Helm in PGM-FI, skutik pertama yang mempelopori matic helm ini. (istimewa)

PGM-FI kali ini memiliki empat warna dengan stripe baru Emperor Black, Majestic Red, Imperial White, dan Royal Blue. Honda Spacy

Helm In PGM-FI dipasarkan dengan harga Rp 14.480.000,- (on the road Sulut) dan Rp 14.600.000,- (on the road Gorontalo). (nal)


Pro Bono Publico

6

Radar Manado

Rabu, 6 Maret 2013

Yayasan Yosep Konsisten Bangun Pendidikan Sulut Didik Generasi Bangsa yang Berkarakter

ISTIMEWA

SD Katolik 02 Santa Theresia Manado tengah mengunjuk kemahiran menabuh drumband.

RENUNGAN

Sekolah Perlu Didik Mental Siswa

Bacaan: Dan. 3:25,34-43; Mzm. 25:4bc-5ab,6-7bc,8-9; Mat. 18:21-35 BACAAN Injil hari ini mengajarkan kepada kita semua tentang pengampunan. Petrus bertanya kepada Yesus, berapa kali kita harus mengampuni kesalahan sesama. Tujuh kalikah? Dan jawaban Tuhan Yesustentu di luar batas pengampunan yang dipikirkan oleh Petrus. Jawabnya sangat jelas, bahwa pengikut Yesus harus mengampuni tanpa batas. Inilah perintah Tuhan bahwa para murid Yesus haruslahmengampuni tanpa batas. Salah satu perintah Tuhan yang paling sulit untuk dilakukan adalah mengampuni. Banyak penderitaan yang kita alami di dunia ini, salah satunya adalah karena kita tidak bisa mengampuni sesama. Di banyak tempat, kebencian dan kemudian perselisihan terjadi karena balas dendam. Balas dendam terjadi karena salah satu pihak tidak bisa mengampuni. Banyak penyakit yang ada dalam diri kita terjadi karena kita menyimpan kebencian atau singkatnya kita tidak bisa mengampuni orang yang bersalah kepada kita. Injil hari ini mengajak kita semua untuk belajar terus menerus mengampuni sesama. Kita boleh percaya bahwa ketika kita bisa lebih banyak mengampuni, kehidupan kita akan menjadi lebih damaidan membahagiakan. Surga di dunia kita akan semakin nyata ketika kita saling bisa mengampuni kesalahan sesama. Tetapi kita juga perlu ingat bahwa untuk mengampuni memerlukan rahmat dan berkat dari Allah Sang Sumber Kasih itu sendiri. Pengampunan bukan semata-mata kemampuan kita melainkan jugakarena rahmat yang perlu dimohonkan.

PINELENG—Selain dimensi akademik yang menjadi prioritas sekolah Katolik, dimensi mental pun menjadi salah satu perhatian utama di lembaga pendidikan Katolik. Demikian penuturan Kepala Sekolah (Kepsek) SMP Katolik Pineleng, Theodorus Lumi SPd di Pineleng kemarin. Sadar akan pentingnya pengembangan mental siswa

(Mutiara Iman 2013, Yogyakarta)

VATIKAN--Kongregasi Umum Dewan Kardinal yang pertama telah berlangsung tanggal 4 Maret 2013 pukul 9.30 waktu Vatikan di Ruang Sinode, yang terletak di atas Ruang Audiensi Paulus VI di gedung Vatikan yang diciptakan oleh arsitek Italia Pier Luigi Nervi. Direktur Kantor Pers Tahta Suci Pastor Federico Lombardi SJ mengatakan kepada wartawan seusai pertemuan itu bahwa suasana kongregasi berjalan sangat bersahabat. “Kalian bisa mengartikan pertemuan awal ini berjalan tenang, konstruktif dan positif,” kata imam itu. Kongregasi itu, jelas Pastor Lombardi seperti dilaporkan oleh Vatican Information Service (VIS), dipimpin oleh Ketua Dewan Kardinal, Angelo Kardinal Sodano, ditemani oleh camerlengo atau Kepala Urusan Rumah Tangga Kepausan, Tarcisio Kardinal Bertone SDB, dan Uskup Agung Lorenzo Baldisseri yang bertugas sebagai Sekretaris Kongregasi untuk Para Uskup. Para anggota Dewan Kardinal mengambil tempat sesuai urutan hirarkis: yang pertama untuk yang termasuk dalam susunan kardinal uskup, ke-

Gelar Workshop MANADO—Yayasan Pendidikan Katolik Keuskupan Manado berfencana akan menggelar workshop bagi semua kepala sekolah Katolik di Panti Semadi Tomohon 8-10 Maret. Ketua YPK Keuskupan Manado Pastor Damianus Pongoh Pr workshop tersebut bertujuan meningkatkan profesionalitas guru. “Warokshop nanti lebih menitikberatkan metode yang dipakai guru untuk membina anak didik,” kata Pongoh, kemarin di Manado. Lebih lanjut Pongoh mengatakan, kegiatan tersebut dimaksudkan untuk melatih kepemimpinan dari para Kepsek. “Menjadi kepsek berarti harus meneladani semangat Kristus yang siap menjadi pelayan. Itulah sasaran dari workshop selama tiga hari nanti,” jelas Mantan Rektor Seminari Pineleng tersebut. (tr-01/kim)

PRO BONO PUBLICO Untuk Kebaikan Umum Penasehat: Prof. DR. Johanis Ohoitimur DR. Henny N. Pratiknjo Richard Dauhan

Adalah persembahan Radar Manado untuk Umat Katolik Keuskupan Manado. Silahkan mengirimkan informasi kegiatan gerejani di tempat Anda (paroki/stasi/wilayah rohani) untuk dipublikasikan. --------------------------

Penerbit : PT Bitung Cemerlang Pembina : Dahlan Iskan Komisaris Utama : Imawan Mashuri : Zainal Mutaqin Komisaris Direktur Utama : Suhendro Boroma Direktur : Urief Hasan General Manager : Dixie Tasijam

Pemimpin Redaksi Redaktur Pelaksana Redaktur Senior

membuat Lumi bersama rekan gurunya yang lain berkomitmen untuk memberi porsi yang cukup bagi pengembangan mental siswa. “Tugas guru bukan hanya mengajar tapi juga mendidik. Dan hal itu yang selalu kita minta kepada para rekanrekan guru,” jelasnya. Lumi menuturkan, cara tepat dalam membantu mengembangkan mental siswa adalah kete-

ladanan guru. “Sikap hidup seperti disiplin, kejujuran, kerjasama yang ditunjukan guru merupakan pelajaran penting bagi pengembangan mental siswa. Cara ini kita pikir sangat ampuh karena anak cenderung mengikuti apa yang dilihatnya,” beber Lumi. Jadi mental siswa turut terbentuk akibat pola hidup para pendidik. (tr-01/kim)

Kongregasi Umum Dewan Kardinal Berlangsung Tenang

YPK

Contact Person: 0813 4038 8861 (Hut Kamrin)

MANADO—Pengembangan mutu pendidikan di sekolah Katolik dibawah pengelolaan Yayasan Yosep nyaris tak terbantahkan. Sebut saja SMA Rex Mundi Manado, SMP Pax Christi Manado, SD Katolik 02 Sta Theresia Manado yang dikelola biarawati Jesus Maria Joseph (JMJ) selama ini diakui masyarakat umum sebagai lembaga yang sungguh-sungguh mengutamakan proses pembelajaran ketimbang hanya memperhatikan hasil akhir studi. Ketua Yayasan Yoseph Suster Monika Kalangi JMJ, MPd menjelaskan, kemajuan mutu pendidikan yang dikelaola JMJ ditentukan dengan faktor kedisiplinan yang kuat,

: Dixie Tasijam : Reky Simboh : Alex Mamahit

Alamat: Manado Post Center Manado Town Square Telp/Fax (0431) 861525-855558 Website: www.radarmanado.com Email : radar_manado@yahoo.com Percetakan : Jalan Pomorow Manado Telp. (0431) 852004

mudian kardinal imam, dan akhirnya kardinal diakon. Setiap kardinal memiliki kursi tertentu yang memudahkan proses pemungutan suara. Setelah doa pembukaan ‘Veni Sancte Spiritus’, yang dilanjutkan dengan doa ‘Adsumus’, Kardinal Sodano menyalami semua yang hadir dalam bahasa Italia, seraya menginformasikan prosedur berkaitan dengan Sede Vacante dan jalannya kongregasi seperti diatur oleh Konstitusi Apostolik “Universi Dominici Gregis.” Sesudah itu, juga diberikan pengarahan teknis penggunaan mikrofon dan peralatan pemungutan suara. Proses itu langsung diterjemahkan dalam bahasa Italia, Perancis, Jerman, Spanyol, dan Inggris. Pagi itu hadir 142 dari total 207 kardinal; 103 dari mereka adalah kardinal pemilih. Diharapkan bahwa di sore hari dan besok harinya akan tiba 63 kardinal lain termasuk 12 kardinal pemilih. Jumlah ini 115 kardinal pemilih – setelah memperhitungkan dua kardinal yang telah menyatakan tidak akan hadir: uskup agung emeritus Jakarta, Indonesia (Julius Kardinal Darmaatmadja SJ), dan uskup agung emeritus Saint Andrews dan Edinburgh,

Skotlandia. Para kardinal berjanji merahasiakan musyawarah pemilihan paus. Setelah Kardinal Sodano membacakan sumpah dalam bahasa Latin, semua yang hadir membacanya bersama dia. Sesudah itu, setiap kardinal, sesuai urutannya datang ke depan dan mengangkat sumpah di depan Salib dengan tangan di atas Injil. Proses ini mengambil sebagai besar waktu pertemuan itu. Tiga asisten dari camerlengo juga diundi dari para kardinal pemilih dari setiap susunan, kardinal uskup, imam dan diakon. Seperti ditetapkan dalam Nomor 7 dari “Universi Dominici Gregis”, ketiga kardinal ini akan membantu kardinal camerlengo sepanjang tiga hari pertama kongregasi. Yang terpilih adalah Giovanni Kardinal Battista Re dari susunan para uskup, Crescenzio Kardinal Sepe dari susunan para imam, dan Franc Kardinal Rode dari susunan para diakon. Setelah terpilih, ketiga asisten ini mengambil tempat di samping camerlengo di meja utama. Menurut tradisi, diharapkan bahwa pengkhotbah dari Urusan Rumah Tangga Kepausan, Pastor Raniero Catalamessa OFMCap, akan memberikan meditasi pertama kepada Dewan Kardinal di sore hari. Sesudah beristirahat 45 menit untuk kopi dan bertukar pikiran, dari pukul 11:45 hingga 12:30, 13 kardinal menyampaikan persoalan-persoalan yang terutama berkaitan dengan proses dan persoalan yang akan dihadapi, serta mengingatkan hasil-hasil Sinode Para Uskup terakhir tentang Evangelissi Baru. (ucn/kim)

konsistensi pengembangan kurikulum, kreatif dan tanggungjawab semua pihak. “Kekuatan JMJ membangun pendidikan lahir dari spiritualitas yang kokoh. Bekerja mencerdaskan anak bangsa itu butuh komitmen yang kuat. Kalau tidak kita akan cepat menyerah dan jenuh,” ujar Kalangi, kemarin di Manado. Saat ini pihak yayasan tengah melaksanakan beragam kegiatan dalam rang memperingati ulang tahun yayasan pada 16 April mendatang. “Sebentar lagi yayasan memasuki usia ke-60. Ini rentangan masa yang syarat makna. Selama 60 tahun JMJ mewartakan Allah di jalur pendidikan. Kami mengambil bagian lewatg bentuk pelayanan

yang mendewasakan anak didik dan generasi muda pada umumnya,” ujar dia. Dia mengatakan, aneka kegiatan yang sudah berlangsung yakni, seminar di Panti Semadi Tomohon, kegiatan kepramukaan dan lomba akademik Pondok Emaus Tateli Manado, penanaman pohon dan lomba koor antar unit kategori guru. Diketahui, yayasan ini telah melebarkan sayap pelayanan di sektor pendidikan hingga ke ujung timur Indonesia. “Jadi selain di Manado kita juga sudah membuka satu TK di bSeram Barat, Ambon. Jadi total seluruh sekolah ada 12 sekolah mulai dari TK, SD dan SMA,” beber Kalangi. (tr-01/kim)

KBK Pineleng Utamakan Kebersamaan PINELENG—Kebersamaan menjadi salah satu sis i yang menentukan kelanggengan sebuah organisasi. Demikian penuturan Ketua Kaum Bapa Katolik (KBK) Unit St Fransiskus Asisi Paroki Pineleng, Bartho Abram, kemarin. Menurutnya, kebersamaan merupakan pilar utama KBK sebagai sebuah organisasi yang berwajah gerejani. “Menjadi mustahil sebuah organisasi bertahan tanpa semangat kebersamaan. Apalagi organisasi KBK itu menimba semangat dan visi dari ajara Gereja,” kata dia. Menyadari semangat yang sama, Abram menuturkan terus memacu kinerja pengurus KBK unit yang dipimpinnya.

Bartho Abram

“Dalam waktu dekat, kami akan membahas programprogram konkrit yang menyentuh kehidupan umat,” papar dia. Dia menambahkan, kegiatan bersama yang akan digelar nanti merupakan bagian dari usaha membangun dan mempertahankan kebersamaan. (tr-01/kim)

Penjahit Jubah Paus Bingung

Gammarelli Siapkan Tiga Jenis Ukuran MEMBUAT pakaian yang dipesan lebih dahulu agak sulit karena Anda tidak tahu siapa yang akan memakainya. Tapi, Gammarelli, usaha jahitan di Kota Roma, yang telah menjahit pakaian untuk setiap Paus sejak tahun 1922, selalu bersedia melayani untuk setiap kemungkinan. Jubah yang dipamerkan di jendela pada Senin (O4/3) adalah tiga jubah berukuran kecil, sedang dan besar berwarna kuning gading. Pemilik usaha jahitan Lorenzo Gammarelli mengakui cukup bingung meski tidak peduli siapa Paus yang akan muncul dari Kapel Sistina sebagai pemimpin Gereja Katolik berikutnya. “Kami juga menyiapkan baretta putih, pallium merah dan empat atau lima pasang sepatu merah. Kami menyediakan lebih dari tiga pasang sepatu karena Anda bisa menyesuaikan jubah atau pakaian, tapi Anda harus menyediakan

sepatu dengan ukuran yang tepat,” kata Gammarelli. Sementara para kardinal belum menentukan tanggal untuk konklaf guna memilih pengganti Benediktus XVI, tapi begitu mereka mengadakan konklaf, jubah-jubah Paus dan perlengkapan lainnya akan dikirim dari Gammarelli ke Vatikan. Perlengkapan Paus tersebut harus tiba sebelum pemilihan Paus baru karena perlengkapan itu akan dibutuhkan pada penampilan pertamanya sebelum bertemu dengan umat beriman di alun-alun Lapangan St. Petrus. Usaha jahitan itu, yang telah melayani Kuria Roma dan Paus sejak tahun 1798, telah menyediakan perlengkapan Paus sejak tahun 1922, kata Gammarelli. Tujuh Paus mulai dari ukuran Paus Yohanes XXIII yang gemuk hingga penggantinya Paus Paulus VI yang ramping. (kim)

Dewan Redaksi: Reky Simboh, Alex Mamahit Redaktur: Alex Mamahit, Reky Simboh, Carla Gereth, Tatang Rahim, Donald Karouw, Hut Kamrin, Rudi Loho. Staf Redaksi: Rudi Loho, Hut Kamrin, Bobby Lengkong, Donald Karouw. Biro: Hayer Damolawan (Minsel), Recky Korompis (Mitra), Frangky Sumarauw (Bitung), Gusman Laeta (Kotamobagu), Faisal Amu (Bolmong), Israfil Mokodompit (Bolmut), Aulia Syukur (Bolsel), Tatang Rahim (Minut), Jeackry Lumansik (Tomohon), Ridy Maniku (Sitaro), Jeackry Lumansik, Setly Rindorindo (Minahasa). Fotografer: Ivan Setiawan. Artistik & Perwajahan: Norman Octavianus (Koordinator), Faisal Swara, Benediktus Renyaan, Stevi Simbar, Supriady Saragih, Ishak Labadjuana. Design Iklan: Tim. Manager Advertising: Yaziin Solichin Staf Iklan: Rommy Rorong. Manager Pemasaran: Jemmy Howan. Administrasi Pemasaran: Putri Laoming. Distribusi: Basri Sahe, Fendy, Luki Akay, Desmon Bangonang. Event Management: Recky Lempoy Manager Keuangan : Ivonne Korompis Ombudsman Manado Post Group : Drs Max Rembang Msi (Ketua), Haris Kai Sik, Hinca Panjaitan SH,MH Harga Eceran : Rp. 2000/Eksemplar Harga Langganan : Rp. 50.000/Bulan Alamat Perwakilan : Surabaya: Jl. A Yani No.88 Telp. (031) 8287999, Jakarta: Jl. Kebayoran Lama 17 Jakarta Selatan Telp (021)5349205


Radar Manado

Gorontalo Lipu’u

7

Rabu, 6 Maret 2013

KemenPAN: Gorontalo Sukses Berbenah Road Map Reformasi Birokrasi jadi Acuan Nasional

ISTIMEWA

TERUS BERBENAH: Sejak menjadi daerah otonom dengan berpisah dari Sulut 12 tahun silam, Provinsi Gorontalo terus melakukan pembenahan dalam berbagai sektor pemerintahan.

PEMPROV

5 M untuk RS dan Pasar GUBERNUR Gorontalo, Drs Hi Rusli Habibie memberikan bantuan sebesar Rp3 Miliar untuk pengembangan dan pembangunan ruangan kelas III dan Rp500 juta untuk perbaikan ruangan UGD Rumah Sakit (RS) Toto, Kabupaten Bone Bolango. “Tidak ada gunanya masyarakat di berikan kartu jamkesta, jamkesmas dan kartu asuransi kesehatan lainnya, ketika pasien yang sampai di rumah sakit tidak bisa terlayani dengan baik serta ruangan-ruangannya pun tidak tersedia. Untuk itu kami akan akan berjuang memperjuangkan anggarannya dari pusat,” ungkap gubernur. “Tahun 2014 nanti, saya berjanji akan berjuang untuk menambahkan anggaran pemgembangan RS toto ini melalui Ibu menteri kesehatan dan Menkokesra, sehingga dananya bisa mencapai 20 miliar rupiah,” lanjutnya. Tak hanya itu, gubernur juga memberikan bantuan untuk kepada Pemkab Bone Bolango untuk pengembangan Pasar Alele sebesar Rp1,5 Miliar. (rg//tng)

KWANDANG

Gorut Menuju Swasembada Beras BUPATI Indra Yasin menargetkan Kabupaten Gorontalo Utara menjadi salah satu daerah penopang produksi beras di Provinsi Gorontalo. BBerbagai prrogram terus dicanangkan, mulai dari pemberdayaan petani, menyediakan infrastruktur dan pemberian bantuan alat seperti sarana prasarana pertanian maupun peningkatan sumber daya aparat dan peningkatan pengetahuan para petani. “Saat ini pemkab mulai menerapkan Sistim Rice Intensifikasion (SRI) dengan produksi beras yang mencapai 8–10 ton perhektar,” ungkap bupati. “Untuk menerapkan pola SRI kepada petani di Kabupaten Gorontalo Utara saya bersama Kepala Bidang SDM Badan Penyuluh, Derek Pesik sedang mengikuti Traning of Traning (TOT) di balai Diklat Batang Kaluku Kabupaten Gowa Provinsi Makassar selama 2 hari,” tambah bupati. Nantinya, ilmu yang diperoleh pada TOT ini akan ditularkan melali pelatihan kepada seluruh tenaga penyuluh dan para petani di Gorontalo Utara guna peningkatan produksi beras. “Saat ini para petani di Gorontalo Utara masih menggunakan pola tradisional sehingga produksi beras hanya mencapai 3 ton perhektar. Sedangkan bila menggunakan pola SRI produksi akan mengalami peningkatan. Karena berdasarkan materi yang disampaikan pola SRI ini akan diatur pola jarak tanam, pengaturan air, pemupukan, penggunaan bibit unggul dan juga pembindahan bibit tanaman padi,” tegasnya. (rg/tng)

G O R O N TA L O - Pemerintah Provinsi Gorontalo telah sukses berbenah dalam pembangunan. Pernyataan ini diungkapkan Deputi Program dan Reformasi Birokrasi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan dan RB) Ismail Mohamad. “Hal tersebut tercermin dari capaiancapaian Provinsi Gorontalo di tingkat nasional, seperti dalam mereformasi birokrasinya sendiri, untuk memperbaiki kualitas pelayanan masyarakat,” ujarnya saat berkunjung ke Gorontalo, belum lama ini. Dijelaskannya, di Indonesia baru ada dua daerah yang telah menyusun dokumen ‘Road Map’ Re-

formasi Birokrasi, yakni Aceh dan Gorontalo, yang difasilitasi UNDP serta Bappenas RI. “Road Map tersebut secara resmi akan diluncurkan pada 18 Februari 2013 dan diharapkan bisa memberi contoh kepada daerah lain dalam membenahi birokrasi pemerintahan,” jelasnya. Menurutnya, reformasi birokrasi merupakan langkah awal untuk membenahi pemerintahan dan pencapaian target-target pembangunan daerah. Sementara itu, Gubernur Gorontalo Rusli Habibie mengatakan, pada tahun 2013 pemprov menerapkan sejumlah program, yakni akselerasi penataan aparatur pemerintahan daerah, serta koordinasi,

sinkronisasi dan harmonisasi lintas SKPD. “Semua pegawai harus ditata sebaik mungkin, setelah itu semua SKPD harus kompak dan rajin koordinasi. Dengan demikian upaya membangun Gorontalo akan lebih mudah dan terarah,” ungkapnya. Ditambahkannya, tahun 2012 lalu pemprov mencanangkannya sebagai tahun disiplin, sedangkan tahun 2013 telah dicanangkan sebagai tahun pembangunan. “Dengan ditentukannya arah pembangunan setiap tahun, kemajuan Gorontalo akan terwujud karena pemerintah dan seluruh aparaturnya fokus dalam mencapai target tersebut,” tegasnya. (tng)

Penipuan Berkedok Invetasi Program Marak di Kabupaten Gorontalo Pemerintah Harus Dimanfaatkan

LIMBOTO -- Maraknya penipuan yang berkedok investasi, menjadi perhatian serius Komunitas Intelijen daerah. Masalah penipuan dengan modus investasi ini memang telah lama merajalela di Indonesia dan di Gorontalo itu sendiri. Tak tanggungtanggung nilai penipuan telah mencapai miliaran rupiah. “Selain masyarakat biasa, investasi bodong ini juga telah berhasil menipu beberapa pejabat pemerintah dengan modus seperti investasi emas, mata uang asing dan beberapa modus lainnya,” ungkap Kapolres Gorontalo, AKBP Budi Setyawan.

David Bobihoe

Menurut Budi, yang menjadi kendala saat ini belum ada laporan resmi masyarakat ke pihak kepolisian dengan alasan takut uang investasinya tak balik lagi jika pelakunya

ditangkap. “Masyarakat tidak perlu takut sebab kalau tetap dibiarkan juga pastinya korban akan terus bertambah,” imbaunya. Sementara itu Bupati Gorontalo Drs Hi David Bobihoe Akib berharap masalah ini harus diselesaikan dan dicegah sedini mungkin. “Saya berharap, masyarakat tidak mudah tergiur dengan tawarantawaran keuntungan yang tidak wajar dari investasi yang tidak jelas asal usulnya baik dari regulasi yang tidak jelas, perusahaan atau kantor pusatnya yang tidak jelas alamat dan strukturnya,” pinta bupati. (rg/tng)

Wabup Pantau Lokasi Kemah Bakti Pramuka

RADAR_GORONTALO

TINJAU LOKASI: Wabup Lahmudin Hambali saat meninjau kesiapan lokasi perkemahan Prammuka di Kecamatan Mananggu.

TILAMUTA -- Pelaksanaan kemah bhakti pramuka tingkat Kabupaten Boalemo tahun 2013, dipusatkan di Kecamatan Mananggu. Untuk mengecek kesiapannya, Wakil Bupati Boalemo Lahmudin Hambali yang juga Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabu-

paten Boalemo melakukan peninjauan lokasi. Disela-sela peninjauan lokasi tersebut Wakil Bupati Boalemo Lahmudin Hambali mengatakan kegiatan ini semata-mata untuk melihat persiapan panitia dalam menghadapi penyelenggaraan kemah bakti Pramuka tingkat Kabu-

paten Boalemo tahun 2013 yang tahun ini dipusatkan di Kecamatan Mananggu. “Saya hanya ingin memastikan kesiapan lokasi penyelenggaraan kemah bakti pramuka, jangan sampai acara puncak nanti kegiatan ini mengalami hambatan” papar wabup, belum lama ini. (rg/tng)

HMS

Salah satu bantuan pemerintah dalam keberadaan Mahayani. Yang kemudian dilakukan Thomas dengan memferivikasi langsung keberadaan rakyatnya yang berhak menerima bantuan Mahayani ini.

G O R U T ( K WA N DANG) - Sekian banyak program yang sudah mulai berjalan di Gorontalo Utara. Wakil Bupati Gorut Thomas Mopili menghimbau warga agar kiranya mampu memaksimalkan program yang sudah ada sebaik mungkin. Terlebih halnya kepada setiap bantuanbantuan pemerintah, agar kiranya mampu digunakan semaksimal mungkin agar kelak apa yang dilakukan pemerintah mampu meningkatkan nilai kesejahteraan masyarakat di dareah Gorontalo Utara. “Dari semua bantuan dan program yang ada, agar sedapat mungkin mampu dimanfaatkan sebaik-baiknya. Fokus untuk tujuan yang diamanatkan dalam program tersebut, dan jangan disalah gunakan untuk hal hal yang

tidak begitu perlu,” tukasnya. Apa yang disampaikan Thomas adalah benar adanya. Sebab jika satu bantuan ataupun program bisa berjalan maksimal, maka kedepan, bantuan ataupun program yang sama akan ada untuk kembali dibagikan kemasyarakat. Dan tentunya kata Thomas dalam jumlah yang sangat besar lagi. “Jika semuanya mampu dimanfaatkan sebaik mungkin, maka pasti dan pasti, bantuan tersebut akan lebih besar lagi dikemudian hari, karena pemerintah, baik Gorut, provinsi hingga pusat, menilai bantuan ini tepat guna, dan sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Dan ketika ini sukses, pastinya akan ada hal yang sama dalam jumlah yang lebih besar pula,” tukasnya.(rg/tng)


Rabu, 6 Maret 2013

SNMPTN

28 Mei, yang Lulus Diumumkan KETUA Umum Panitia SBM PTN Akhmaloka menghimbau kepada pelamar yang telah diterima pada Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), agar tidak melamar lagi melalui Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). “Jika yang lulus SNMPTN melamar di SBMPTN juga, akan mengurangi kursi yang diperebutkan. Untuk itu yang telah lulus di SNMPTN jangan lagi daftar di SBMPTN),” ujar Ahmaloka. Dijelaskannya pula, pengumuman hasil seleksi SNM PTN dilaksanakan pada 28 Mei, sementara daftar ulang digelar pada 11-12 Juni. Untuk mencegah tidak terjadi dobel pendaftaran, Akhmaloka mengatakan pelaksanaan ujian tulis SBM PTN digelar bertepatan dengan daftar ulang calon mahasiswa yang diterima lewat jalur SNM PTN. Bagi peserta yang tidak daftar ulang SNM PTN dinyatakan gugur. “Jadi kan tidak mungkin yang bersangkutan membelah diri. Yang satu ikut ujian tulis, yang satu daftar ulang,” katanya. (jpnn)

Kuota Beasiswa di Australia Naik KEDUTAAN Besar Australia kembali membuka Beasiswa Australian Awards kepada calon pemimpin masa depan Indonesia yang ingin memperkuat pengetahuan dan kemampuan kepemimpinan untuk pembangunan nasional. Bangku yang ditawarkan untuk pemuda Indonesia kali ini bertambah 26 buah. Tahun ini, program bantuan luar negeri pemerintah Australia membuka 2.399 kesempatan beasiswa untuk 90 negara, 500 di antaranya diberikan kepada pelamar Indonesia yang ingin belajar di perguruan tinggi berstandar internasional di negeri Kanguru tersebut. Siswa-siswa berpotensi akan diseleksi berdasarkan kualitas kepemimpinan, prestasi akademik dan potensi mereka dalam berkontribusi untuk pembangunan di Indonesia. Tahun lalu, ada 474 penerima beasiswa dari Indonesia telah lolos seleksi untuk belajar di Australia di tahun ajaran 2013. Beasiswa Australian Awards memberikan kesempatan untuk melakukan perubahan di dunia. “Pemerintah kami mengundang pelamar yang mau menjadi bagian dari generasi baru pemimpin global yang bisa bermitra kuat dengan Australia,” kata Duta Besar Australia untuk Indonesia Greg Moriarty di Jakarta, kemarin.(rmol)

Unas SD Langgar Konstitusi! JAKARTA - Rencana Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tetap menggelar Ujian Nasional (UN) bagi siswa sekolah dasar (SD) sangat disayangkan. Sebab apapun argumentasi yang disampaikan pemerintah terkait UN bagi siswa SD tetap tidak dapat dipahami dengan logika konstitusi. Demikian disampaikan anggota Komisi X DPR dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang juga Wakil Sekretaris Fraksi PPP, Reni Marlinawati, beberapa saat lalu (Selasa, 5/3). “Jelas disebutkan di pasal 31 Ayat 2 UUD 1945, setiap warga negara wajib

mengikuti pendidikan dasar. Ini dimaksudkan dengan program wajib belajar selama sembilan tahun selama SD dan SMP,” tegas Reni. Menurut Reni, menerapkan UN bagi siswa SD sama saja pemerintah berpikiran, wajib belajar hanya enam tahun. Padahal seharusnya pemerintah tak perlu gengsi untuk tidak melaksanakan UN bagi siswa SD. “Apalagi, pemerintah membuka ruang untuk meniadakan UN pada 2014 mendatang. Jangan sampai UN bagi siswa SD hanya semata-mata berorientasi proyek. Sungguh itu tidak patut dilakukan oleh pemerintah,” demikian Reni. (rmol)

Calon Mahasiswa Jangan Tertipu Bimbel Jika kita bekerja sama dengan bimbel, nanti bisa bias pelaksanaan ujian itu Ketua Umum Panitia SBM PTN Akhmaloka JAKARTA - Sebentar lagi Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBM-PTN) lewat jalur ujian tulis siap digelar. Panitia meminta masyarakat tidak tertipu iming-iming sejumlah bimbingan belajar (bimbel) yang berani menggaransi lulus ujian tahunan itu. Ketua Umum Panitia SBM PTN Akhmaloka mengatakan, mereka tidak memiliki kerjasama dalam bentuk apapun dengan bimbel. “Jika kita bekerja sama dengan bimbel, nanti bisa bias pelak-

sanaan ujian itu,” ujar pria yang juga rektor Institut Teknologi Bandung (ITB) itu. Akhmaloka tidak memungkiri jika menjelang ujian tahunan entah itu ujian nasional (unas) atau ujian tulis masuk PTN, sejumlah bimbel menjadikannya momentum menjaring konsumen baru. Spanduk-spanduk dan brosur iklan berisi garansi bisa lulus ujian mereka sebar. Menurut Akhmaloka, masyarakat sering terkecoh dengan iklan dari bimbel itu. “Masyarakat mengira jika

bimbel ini memiliki koneksi dengan PTN,” kata dia. Akhmaloka mengatakan secara kelembagaan, semua PTN di Indonesia tidak ada yang bekerjasama dengan bimbel untuk menggaransi para peserta lulus ujian tulis. Namun jika ada oknum yang bermain nakal dengan bimbel, itu bukan inisiatif kampus dan bisa ditindak. Akhmaloka menegaskan, pelaksanaan SBM PTN ini murni kegiatan lintas PTN secara mandiri dan bisa dipertanggungjawabkan akuntabilitasnya. Ditambahkannya, panitia sudah memiliki segudang bank soal yang siap diujikan kepada seluruh pelamar PTN melalui jalur SBM PTN. Rencananya pendaftaran SBM PTN ini mulai dibuka pada 30 April nanti. (jpnn)

Penyaluran TPP Guru Amburadul FGII Lapor ke Ombudsman RI Permasalahan yang kami laporkan ini berkaitan dengan tidak lengkapnya tunjangan profesi (TPP) yang kami terima. Ini terjadi secara nasional

Iwan Hermawan, Sekjen FGII JAKARTA - Federasi Guru Independen Indonesia (FGII) melaporkan ketidakbecusan penyaluran tunjangan profesi pendidik (TPP) guru ke Ombudsman RI. Mereka menilai telah terjadi maladministrasi dalam sistem yang dijalankan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI. Sekjen FGII, Iwan Hermawan yang datang bersama belasan anggota FGII ke kantor Ombudsman di Jalan H.R Rasuna Said Jakarta Selatan, Selasa (5/3) diterima oleh Wakil Ketua Ombudsman bidang pengawasan, Hj Azlaini Agus. “Permasalahan yang kami laporkan ini berkaitan dengan tidak lengkapnya tunjangan profesi (TPP) yang kami terima. Ini terjadi secara nasional,” kata Iwan. Dia menjelaskan, seharus-

nya tunjangan profesi yang diterima guru yang telah lulus sertifikasi adalah 12 bulan dalam satu tahun. Namun nyatanya, sejak tahun 2009, rata-rata TPP yang disalurkan hanya 10-11 bulan. Selain itu, waktu penyaluran yang seharusnya per tri wulan juga tidak berjalan sesuai jadwal. “Rata-rata guru hanya menerima 10 bulan, tidak utuh,” kata Iwan. Dari investigasi yang dilakukan FGII ini, mereka menyimpulkan Kemdikbud dan dinas-dinas pendidikan kabupaten/kota dinilai telah gagal dalam perencanaan pembayaran TPP Guru tahun 2012. “Karena itu kami minta Ombudsman dapat menindaklanjuti masalah ini. Karena ada indikasi terjadinya maladministrasi,” tegas Iwan. (jpnn)


Rabu, 6 Maret 2013

PDAM TAHUNA

Usul Hutang 3 M Dihapus BERDASARKAN adanya Keputusan Menteri Keuangan Nomor 114 tahun 2012, yang memperbolehkan penghapusan hutang, Perusahan Daerah Air Minum (PDAM) Tahuna akan membuat surat untuk mengusulkan ke pemerintah pusat, agar Recky Patras hutang Rp3 miliarnya dihapus. Hal ini dikatakan Direktur PDAM Recky Patras kepada Radar Manado, kemarin. “Kami akan membuat permohonan terlebih dahulu, agar permohonan penghapusan hutang PDAM sebesar Rp3 miliar ini dapat berjalan baik, dan diterima oleh pemerintah pusat. Permohonan penghapusan itu Juli nanti,” ujar Patras. Sementara itu, Sekretaris Kabupaten Sangihe, Ir Willy Kumentas menuturkan, untuk penghapusan hutang tersebut harus ada catatan terlebih dahulu. “PDAM harus di audit oleh tim auditor independen untuk anggaran dua tahun, yaitu 2011 dan 2012, sebelum penghapusan itu dilakukan,” kata Kumentas. Disamping itu, lanjut Kumentas, sebelum penghapusan dilakukan, PDAM diwajibkan memasukan bussiness plan dan audit dari auditor independen. (iwn/bby)

TALAUD

Program TEPPA Disosialisasikan PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Talaud, mensosialisasikan program-program yang dilakukan Tim Evaluasi dan Pengawasan Penyerapan Anggaran (TEPPA), di Aula Kantor Bupati, kemarin. Menurut Kepala Bagian Pembangunan Pemkab Talaud, Jakson Parera ST mengatakan, program TEPPA ini adalah yang pertama kali dibentuk di Talaud. “Dibentuknya TEPPA sangat membantu daerah ini dalam mengkoordinir dan mengawasi setiap kegiatan yang berhubungan dengan APBD dan APBN,” ujarnya. Selanjutnya kata Parera, pihaknya akan melakukan pelatihan tenaga teknis kepada seluruh SKPD, agar mereka mengetahui cara pembuatan Dokumen Pelaksana Anggaran (DPA), serta bagaimana melakukan tugas manajemen agar tidak terjadi kejanggalan dalam pertanggungjawaban. Tim ini kemudian akan bertugas menilai kinerja setiap SKPD, agar kegiatan yang dilakukan tidak salah dalam pemanfaatan dan tepat waktu. “Kami akan pacu tiap SKPD dalam penyerapan anggaran, agar program terlaksana. Karena, biasanya banyak kegiatan yang menumpuk belum terselesaikan, sehingga dituntut selesai pada akhir tahun. Jadi akan dilakukan penyerapan anggaran agar tidak terjadi kerugian,” pungkasnya. (tr-03/bby)

SANGIHE

Berbenah Jelang Penilaian Adipura 2 JELANG penilaian Adipura kedua, kategori kota kecil, Wakil Bupati Sangihe Jabes E Gaghana meminta kepada seluruh pimpinan SKPD, Camat, Lurah, kepala sekolah, serta tim kota sehat, agar terus berbenah. “Saya berharap semua yang hadir disini terus berkoordinasi dengan tim adipura, untuk melakukan pembenahan tempat- tempat yang akan menjadi titik pantau nanti, agar supaya tiba saat tim datang, kita sudah siap untuk dinilai,” ujar Gaghana dalam rapat persiapan Adipura, di rumah dinas bupati, kemarin. Ia melanjutkan, beberapa titik yang harus dibenahi dan terus dipantau, yaitu di pusat kota Tahuna, pelabuhan, rumah sakit, TPA, pasar, puskesmas, serta sekolah-sekolah. “Tempat- tempat yang nantinya akan menjadi titik penilaian, harus setiap saat dipantau. Dan ini bukan hanya menjadi tugas instansi terkait ataupun pemerintah, namun merupakan tugas kita semua. Agar harapkan kita untuk meraih piala Adipura dapat terwujud,” pungkasnya. (iwn/bby)

BITUNG

Pedagang Pasar Mengadu ke Dewan PULUHAN pedagang pasar Girian yang masih enggan pindah ke pasar Pinasungkulan, kemarin mendatangi kantor Dekot Bitung. Adapun keluhan yang disampaikan karena sebagian diantara mereka mengaku sudah membeli kios di pasar Girian yang hendak direlokasi. “Kami berjualan di kios milik kami sendiri, bukan di lahan pasar milik pemerintah. Itu hak kami karena kami sudah membelinya,” ujar Jony, salah satu pedagang. Dari aspirasi itu, Komisi B Dekot Bitung mengeluarkan enam rekomendasi. Yaitu, legislatif akan melakukan rapat koordinasi dengan pihak eksekutif, sebelum adanya hasil rapat pasar girian masih pada posisi awal, Pemkot Bitung harus melakukan sosialisasi kembali kepada pedagang pasar Girian tanpa ada unsur paksa, pemerintah tidak diperbolehkan untuk menghambat proses keluar masuk barang di pasar Girian, aktifitas di pasar Girian tetap dilaksanakan, dan pedagang pasar Girian agar menjaga ketertiban pasar. (kys/bby)

angky/rm

PENGOMPOSAN: Dedaunan dan ranting pohon yang sudah menjadi sampah ini, dioptimalkan Dinas Kebersihan Bitung untuk dibuat pupuk kompos. Nantinya, kompos ini akan difasilitasi instansi terkait sampai ke pihak petani. Dari pengomposan ini, maka sampah organik yang dibuang di TPA Aertembaga berhasil dikurangi sekira 20 m3 setiap harinya. Dampaknya, lingkungan tempat tinggal dan lingkungan seluruh kota menjadi bersih, sehingga menciptakan rasa nyaman bagi masyarakat. Nampak aktifitas pengomposan di Tempat Pengomposan Tulip kompleks kantor walikota kemarin.

Investasi di Bitung Naik Tajam Dekab Maluku Tenggara Berguru di Bitung BITUNG—Meskipun Kabupaten Maluku Tenggara dan Kota Bitung memiliki kesamaan wilayah geografis dan kependudukan, hanya saja pengelolaan seputar sektor pelabuhan dan perikanan, dan bidang industri di Maluku Utara nampaknya belum tergarap dengan baik. Hal tersebut menjadi dorongan 16 personil dari Dewan Kabupaten (Dekab) Maluku Tenggara, mengunjungi Bitung kemarin. “Maksud dan tujuan kunjungan kami adalah untuk mendapatkan informasi tentang Kota Bitung khususnya pelabuhan dan perikanan serta bidang industry,” ujar ketua rombongan Gerry Hukutan SE. Wakil Walikota Bitung M J Lomban yang menerima rombongan, di ruang rapat lantai 4 kantor walikota, menyampaikan terimakasih atas kunjungan sekaligus memparkan garis besar potensi tentang sektor pertanian perkebunan, perikanan, perindustrian dan pariwisata, serta perkembangan dan penghargaan yang telah diraih Pemkot Bitung. “Semoga apa yang diperoleh dari Kota Bitung akan bermanfaat bagi

istimewa

KENANG-KENANGAN: Wakil Walikota Bitung Max J Lomban saat memberikan cinderamata kepada salah satu perwakilan Dekab Maluku Tenggara, kemarin.

kemajuan pembangunan serta pemerintahan di Kabupaten Maluku Tenggara,” ujar Lomban. (kys/bby)

Pembangunan Pasar Towoe Molor TAHUNA — Proyek pembangunan gedung pasar Towoe di Kabupaten Sangihe molor. Hingga kemarin, progresnya masih jauh dari yang seharusnya. Padahal, proyek ini harus rampung di akhir Desember lalu. Menurut, Anton Djani, perwakilan dari perusahaan

pengerjaan proyek itu, keterlambatan ini dikarenakan waktu yang diberikan oleh Pemkab Sangihe tidak sesuai jadwal yang diperkirakan. Karena, pekerjaan yang seharusnya sudah dimulai, terlambat dua bulan karena terjadi perebutan lahan antara pemerintah dan pedagang. “Memang benar pekerjaan

pembangunan ini terlambat, itu karena selama dua bulan kami tidak bisa memulai pekerjaan karena ada perselisihan lahan antara pihak Pemkab dan pedagang,” kata Djani. “Tapi kami berupaya agar pembangunan ini sudah selesai bulan Maret nanti,” tambahnya. (iwn/bby)

‘P ejabat PPemkab emkab Jangan Berpolitik’ ‘Pejabat TAHUNA— Di pemilihan bupati (pilbup) 2013 dan pemilihan legislatif 2014 nanti, tokoh masyarakat Tahuna, Jahya Janis berharap agar para pejabat dilingkup pemerintahan Kabupaten Sangihe agar jangan ikut berpolitik. Apalagi, kata Janis, dalam hajatan itu diperkirakan banyak dari kalangan keluarga petinggi di daerah itu. “Jadi saya berharap tidak ada

pejabat yang turun berpolitik. Apalagi ada beberapa nama calon merupakan keluarga dan kerabat petinggi daerah. Jangan hanya mencari popularitas demi mengamankan jabatan mereka, sementara karir mereka bisa hancur,” ujar Janis berharap. Untuk itu, dirinya berharap agar Pemkab Sangihe dan Pengawas Pemilu (Panwaslu) dapat bertindak tegas, dan

memberikan sangsi kepada para pejabat yang kedapatan turun berpolitik untuk mendukung calon tertentu. “Saya minta pihak Pemkab dan Panwaslu untuk terus bekerja dan memantau dilapangan, dan bila ada pejabat yang kedapatan berpolitik langsung diberikan sangsi tegas sesuai dengan undangundang yang berlaku,” pungkasnya. (iwn/bby)

2012 Capai 4 T, Tahun Ini Sudah 45 M BITUNG— Sebagai kota pelabuhan dan industri di Sulawesi Utara, Kota Bitung terus menjadi incaran para investor nasional dan internasional. Hal ini terbukti dengan terus meningkatnya nilai investasi yang masuk. Dari data yang berhasil dirangkum koran ini, ditahun 2012, dari rencana Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) Rp1.170.895.910.343, realisasinya naik tajam mencapai Rp2.899.131.408.000. Sementara untuk Penanaman Modal Asing (PMA), nilai investasi yang masuk sebesar Rp1.181.375.172.000. Padahal rencana PMA hanya Rp345.219.363.900. Jika ditotal, PMDN dan PMA tahun 2012 mencapai Rp4.080.506.580.000. Dan untuk tahun ini, hingga Februari PDMA yang masuk sudah Rp45 miliar yang berasal dari 4 perusahaan nasional. Itu belum termasuk PMA. Menurut Kepala Badan Pelayanan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal Daerah (BP2T-PMD) Kota Bitung, Ir Pingkan

Sondakh mengatakan gairah investasi di Bitung itu terjadi karena kebijakan Pemkot Bitung dalam memberikan kemudahan untuk melakukan pengurusan perizinan kepada calon investor. “PMDN dan PMA terus bertambah setiap tahun karena kemudahan dan pelayanan cepat sehingga investasi di Bitung terus berkembang pesat,” kata Sondakh.Begitu juga dengan perizinan lainnya, lanjut Sondakh, seperti Surat Izin Tempat Usaha (SITU) selang Januari sampai 4 Maret 2013 sudah 79 yang dikeluarkan. “Contohnya Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) 73 dan Izin Gangguan atau yang lebih dikenal dengan istilah HO, sudah 76 yang dikeluarkan BP2T-PMD Bitung. Dan untuk Pengurusan SITU dan SIUP sesuai Perda nomor 6 tahun 2011 tentang retribusi perizinan tertentu gratis alias tidak dikenakan biaya. Yang dibayar hanyalah pengurusan izin gangguan,” pungkas Sondakh. (kys/bby)

Sambut Pilkada, Kandidat Har us Legowo Harus TALAUD- Untuk menghadapi hajatan akbar di pemilihan bupati (pilbup) Talaud nanti, para kandidat diharapkan bersikap gentle dan tidak mengutamakan kepentingan pribadinya. Mengingat, dengan berbagai gejolak yang akan dihadapi para politisi, khusus para kandidat sudah mulai menimbulkan gejolak yang arahnya kurang dimengerti rakyat. “Saya melihat demikian, jelang pilbup ada segelintir kandidat yang menerapkan aturan akal-akalan yang dapat merusak citra daerah, terutama dalam pemanfaatan kekuasaan yang

tidak stabil sehingga masyarakat bingun karena tidak sesuai yang diharapkan,” ujar mantan Sekretaris Daerah Pemkab Talaud, Tumongkesong kepada Radar Manado, kemarin. Menurutnya, di pilbup nanti harus dilandaskan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan. “Dengan takut kepada Tuhan kita akan mengerti hidup berbangsa dan bernegara, terlebih memainkan peran berdemokrasi. Diharapkan, siapapun yang akan menjadi kandidat 2013 ini, dapat dijadikan contoh demokrasi yang baik bagi kaum politisi yang lain,” tuturnya. (tr-03/bby)


Rabu, 6 Maret 2013

RON KAMPUNG

Utamakan Kebersamaan Jaga Keamanan KEBERSAMAAN warga merupakan modal demi terciptanya keamanan di Desa Karor, Kecamatan Kakas. Dengan begitu, walaupun sudah tak aktif pos kamlin di desa tetapi situasi keamanan tetap terjaga dan terpelihara. “Memang kami disini hubungan kekeluargaan sangat erat. Sehingga, kebersamaan terus tercipta maka keamanan di desa tetap terkendali,” ujar Hukum Tua Desa Karor, Jans Suawa,kemarin. Dia pula mengungkapkan, Desa Karor memang hanya dua Jaga, dengan penduduk sekira 400-an jiwa. Tetapi, terus berjuang untuk memberikan kenyamanan bagi pengunjung. “Pada dasarnya, kami sangat mendukung rasa saling menghormati dan menghargai sesama sehingga pembangunan pun dapat berjalan dengan lancar,” pungkas Jans. (scr)

PUTRA PUTRI TOMOHON 2013

Peserta Harus Kuasai Bahasa Asing PEMILIHAN Putra-Putri Tomohon (PPT) merupakan agenda tetap setiap tahun dan salah satu bentuk komitmen terhadap perkembangan dunia pariwisata Kota Tomohon. Dalam kegiatan tersebut bisa melahirkan duta-duta wisata yang handal, percaya diri, kreatif, inovatif dan berpotensi untuk memajukan pariwisata daerah. Ketua Panitia penyelenggara PPT tahun 2013, Wulan E Roeroe SE MSi mengatakan, untuk penyelenggaraan grand final pemilihan PPT tahun 2013 pada tanggal 11 April nanti. “ Technical meeting pertama akan segera dilaksanakan, Jumat (8/3), dan saat itu juga akan dilaksanakan tes tertulis dan tes kesehatan bagi peserta PPT tahun 2013,” kata Roeroe, yang didampingi Sekretaris Panitia, Jilly Gabriella Eman, kemarin. Dia juga menjelaskan, untuk pendaftaran telah dimulai sejak tanggal 26 Februari lalu sampai pada 7 Maret nanti. Sedangkan persyaratan untuk menjadi peserta PPT, harus utusan dari instansi pemerintah, kelurahan, sekolah SMA sederajat, Perguruan Tinggi, perusahan swasta, BUMN dan BUMD se Kota Tomohon. “Untuk usia dibatasi yakni 17-25 tahun, dan peserta harus berwawasan luas, menguasai pengetahuan umum, pariwisata, ekonomi, politik serta sosial budaya. Selain itu, peserta harus menguasai salah satu bahasa asing, seperti bahasa Inggris, Mandarin, Belanda, Jerman dan lain-lain,” jelas Roeroe. Ditambahkannya, untuk pelaksanaan grand final nanti, direncanakan akan digelar di Auditorium Bukit Inspirasi (ABI) Tomohon. Sedangkan karantina bagi peserta pada tanggal 9-11 April. “Untuk tim penilai nanti, berasal dari berbagai unsur, diantaranya pemerintah, akademisi, kesehatan, tokoh masyarakat atau tokoh budaya, dan dari ikatan Nyong-Noni Sulut. Yang pasti hasi keputusan juri nanti adalah mutlak dan tidak bisa diganggu gugat,” tukasnya. (jeq/kie)

Pemkab Hapus Aset Senilai Rp13,3 M Tata Kembali Sesuai Temuan BPK RI MINUT — Temuan Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) terkait beradaan aset Kabupaten Minahasa Utara (Minut) sebesar Rp13,3 Miliar dari total Rp27 miliar, menjadi perhatian serius pemerintah kabupaten (pemkab). Untuk mengatasi hal tersebut, 2013 ini, pemkab akan melakukan penghapusan aset daerah. Menurut Asisten III Drs M H W Purukan, permohonan penghapusan aset senilai Rp13,3 M, sudah melalui proses seleksi dan verifikasi tim bersama-sama dengan Bidang Aset Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan Daerah (PPKAD). “Umumnya yang dihapus adalah barang-barang yang sudah terpake habis seperti alat tulis kantor (ATK), selain itu alat elektronik seperti komputer yang sudah rusak, juga masuk dalam daftar penghapusan,” urai Purukan, diruang kerjanya, kemarin. Dijelaskannya, dari jumlah setengah temuan BPK itu, semuanya tersebbar di 56 Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Kebanyakan terdapat di Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan. “Mekanisme pelaksana penghapusan, dimana panitia akan turun melakukan pendampingan ditiap SKPD, kemudian membuat berita acara penghapusan,” jelasnya. Dengan adanya penghapusan aset, kedepan Minut akan fokus pada aset daerah yang sudah lengkap secara administrasi dokumen dan fisik. Mulai dari kendaraan operisional, tanah dan bangunan serta lainnya. “Dalam rangkaian kegiatan ini juga turut dihapus barang-barang yang sudah dihibahkan ke instansi vertikal, seperti kejaksaan dan kepolisian,” tambah Purukan. “Intinya, penataan dan perbaikan aset dilakukan dengan harapan Minut bisa mendapat penilaian opini terbaik darp BPK, minimal WDP,” pungkasnya. (tng/kie)

Cabut Ijin Usaha SPBU Walian ! Liuw: Jika Terbukti Menjual BBM Campur Air T O M O H O N – Te r bongkarnya penjualan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar campur air, di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Walian, berimbas pada operasional SPBU tersebut ditutup alias dicabut ijin usahanya. Judie Turambi SH salah satu tokoh masyarakat Tomohon dengan tegas meminta pemerintah untuk segera menutup SPBU tersebut, karena jelas sudah melakukan pembohongan publik. “Harus ada tin-

dakan dari pemkot. Setidaknya ijin usaha dicabut,” tegas Turambi Menurutnya pula, kalau terbukti solar yang dijual campur air, maka jelas ini sudah mengarah proses hukum. “Masyarakat jelas sangat dirugikan. Pertama dari segi material membeli BBM dengan kualitas jelek karena dicampur air dan kedua bisa berimbas pada kerusakan mesin kendaraan. Dan pemilik SPBU harus bertanggung jawab,” ujar bung Judie sapaan akrabnya. Selaku peng-

awas, Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon akan segera menindaklanjuti, dengan melakukan pemang gilan pemilik SPBU tersebut, untuk kepentingan mengklarifikasi, karena apa yang dilakukannya merugikan konsumen. “Kami akan memanggil pelaku usaha itu untuk memberikan penjelasan, apakah ada unsur kesengajaan atau tidak dan itu harus dijelaskan ke masyarakat,” ujar Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Pemkot Tomohon, Ervinz Liuw.

jekry/rm

BARANG BUKTI: Solar yang dicampur dengan air diisi dalam gelon oleh sopir untuk diperlihatkan kepada petugas.

Dijelaskannya, jika memang ada unsur kesengajaan, maka Pemkot Tomohon akan memberikan sangsi yang tegas. “Bisa

saja ijin usaha dicabut, dan SPBU tersebut ditutup. Ini suatu hal yang sangat merugikan konsumen,” tegasnya. (jeq/kie)

Dana Bantuan Duka Pemkab Minahasa Diduga Menguap Eman Tinjau Lokus Penilaian T O M O H O N –Guna mensukseskan program kebersihan lingkungan menuju Kota Sehat yang telah dicanangkan beberapa waktu lalu, maka Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon dibawah pimpinan Wali Kota Jimmy F Eman SE Ak bersama para asisten dan instansi terkait, melakukan peninjauan obyek-obyek vital yang menjadi bagian penting dalam penilaian Adipura pada beberapa hari mendatang. “Ini merupakan komitmen dan perhatian serta kepedulian dalam melestarikan lingkungan hidup. Selain itu, menjaga dan meningkatkan kesehatan masyarakat, sekaligus untuk mencegah terjadinya bencana alam seperti banjir dan tanah longsor yang bisa saja terjadi akibat dari kelalayan umat manusia dalam menjaga dan melestarikan lingkungan hidup sekitarnya,” kata Eman, kemarin. Lokasi yang dipantau adalah lokus-lokus penilaian seperti sekolah, perkantoran, saluran-saluran air, dan infrastruktur penunjang lainnya. Dan dalam pantauan tersebut, Eman

istimewa

KEJAR ADIPURA: Walikota Tomohon Jimmy Eman , memantau langsung persiapan lokus penilaian dari tim KLH.

juga melakukan interaksi dengan masyarakat guna mendapatkan masukan positif dalam rangka penataan dan pengembangan kota kedepan yang ter-

sinergi dalam kebersihan, keindahan dan kesejukan Kota Tomohon, seiring dengan pembangunan yang sementara dan akan dilaksanakan.(jeq/kie)

Manus: Saya Cek Dulu Kalau Masih Dianggarkan K AWA N G K O A N — Dana bantuan pemerintah kabupaten (Pemkab) Minahasa yang tertata dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) senilai miliaran rupiah, diduga sudah menguap entah kemana. Pasalnya, sampai kini kejelasan dana tersebut tidak ada. Apalagi, masih banyak warga yang ditimpa duka belum juga dicairkan dana bantuan tersebut. Seperti misalnya, di kelurahan Sendangan Kecamatan Kawangkoan. Sekira 20 kepala keluarga (KK) yang tidak menerima, meski berkas persyaratan yang diminta pemkab sudah dimasukan. “Kalau saya sudah dari November 2012, memasukan berkas di pemkab. Tapi belum ada realisasinya sampai sekarang. Saya bingung, dana duka kok ada tapi tidak dibayarkan dan sampai kapan kami harus menunggu,” ujar Sian sapaan akrab warga Kelurahan Sendangan, Kecamatan Kawangkoan, kemarin. Dia pula menyatakan,

Minut Butuh 179 PNS Sesuai Formasi Yang Diajukan BKDD MINUT — Tahun 2013, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Utara (Minut) berharap bisa membuka lowongan penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Pasalnya, kebutuhan pegawai di lingkup pemkab masih banyak. Sementara jumlah pegawai yang ada tidak mampu lagi mencover pekerjaan adminis-

trasi. Diungkapkan Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Minut, Drs Aldrin Posumah, kuota CPNS Minut sudah diusulkan sejak tahun lalu dan kini masuk dalam daftar tunggu Badan Kepegawaian Nasional (BKN). “Daftar usulan sudah masuk, tinggal menunggu persetujuan BKN dan Men-PAN,” terang

Posumah. Dijelaskannya, total usulan yang disampaikan pemkab melalui BKDD sebanyak 197 formasi, dimana yang paling banyak dibutuhkan adalah Tenaga Guru dan Bidan. “Sesuai penjelasan dan arahan BKN, yang menjadi skala prioritas penerimaan CPNS 2013 adalah daerah yang belanja pegawai dibawah 50 persen, sedang-

kan Minut untuk belanja pegawai diatas 50, jadi faktor itu yang menyebabkan Minut masuk daftar tunggu dan tinggal menunggu arahan pusat,” ungkapnya, sembari menambahkan, pihaknya optimis usulan CPNS Minut bisa diakomodir dalam penerimaan 2013. “Tunggu saja, semoga usulan disetujui,” jelasnya. (tng/kie)

kalau di Kelurahan Sendangan, pada umumnya belum ada realisasi dana duka yang dijanjikan Pemkab Minahasa. Kalau dihitung sekira 20 orang warga yang belum mendapatkannya. “Keluarga saya saja sudah dua orang. Jika dikali maka dana duka yang akan diterima 2 juta untuk dua keluarga, sebab dana duka tiap keluarga sebanyak 1 juta. Jadi kalau 20 orang berarti totalnya 20 juta,” ungkapnya. Dia pula berharap, adanya transparan dari Pemkab Minahasa untuk penyaluran dana duka tersebut. Selain itu, kepastian untuk dicairkan atau tidak. Sebab, kalau dihitung dana pengeluaran untuk mengecek sudah banyak. “Saya harap pemerintah bisa memperhatikannya. Apa yang dijanjikan maka harus direalisasikan,” harapnya. Senada pula warga Kali Kecamatan Pineleng, ikut pula mempertanyakan dana bantuan tersebut. “Mungkin saja dana tersebut sudah menguap. Karena pemerintah sendiri tak pernah menyalurkan dana tersebut meski sudah tertata dalam APBD,” ujar beberapa warga dengan nada geram. Sementara itu, Kepala Dinas Pengelolaan Keuangan, Pendapatan, dan Aset Daerah (DPKPAD) Kabupaten Minahasa, Ronny Manus menyatakan, kalau anggaran dana duka nanti, kalau masih dianggarkan dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) maka bisa dicairkan. “Tetapi kalau tidak masuk lagi, maka sudah tak bisa dicairkan. Saya cek dulu ke kabid perbendaharaan soal anggaran tersebut,” pungkasnya. (scr/kie)

Gunakan Dana Swakelola Untuk Pembangunan

Kecamatan Kakas Bangun Stadion Internasional KAKAS— Kecamatan Kakas terus menunjukkan eksistensinya, untuk melakukan pembangunan di tengah masyarakat dan mewujudkan generasi muda yang berdaya saing. Selain itu, guna meminimalisir angka kriminalitas maka dibangun-

lah Stadion berstandar Internasional di Kecamatan Kakas, sehingga bakat pemuda bisa disalurkan dengan fasilitas olahraga yang jelas. “Kami sengaja membangun stadion sepakbola, sehingga bisa memberikan fasilitas pada pemuda. Se-

hingga nantinya mereka (pemuda) bisa berkreasi dan menyalurkan bakatnya,” ujar Camat Kakas, Drs Deivy Malonda,kemarin. Dia pula menyatakan, untuk pembangunan stadion tersebut, tidak membebankan Anggaran Pendapatan Be-

lanja Daerah (APBD) Kabupaten Minahasa. Sebab, melihat anggarannya cukup minim sehingga hanya menggunakan dana swakelola masyarakat. I tu sebabnya, pada tahap awal baru melakukan pembangunan tribun stadion

dengan anggaran sekira 100 juta-an. “Dana tersebut telah berhasil diperoleh dari partisipasi masyarakat Kecamatan Kakas. Pastinya, untuk sekarang pembangunan dilakukan secara bertahap, sebab dananya terbatas,” ungkapnya. (scr/kie)


Minsel & Mitra

Radar Manado

11

Rabu, 6 Maret 2013

Kampanye, Kumtua Bakal Dipidana Pertegas Posisi, Bawaslu Minta Panwas Proaktif

HAYER D/RM

KURANG WASPADA: Sebuah mobil truk bermuatan kopra terbalik di ruas jalan trans Sulawesi tepatnya di Desa Blongko, Kecamatan Sinonsayang, Minsel. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan lalulintas tersebut.

PEMILUKADA

JS Inginkan Petani Sejahtera PEDULI terhadap masyarakat kalangan bawah di Minahasa Tenggara (Mitra), membuat sosok James Sumendap (JS) dinilai dapat membawa arah pembangunan Mitra untuk lebih baik lagi. Salah satu perhatian JS terhadap masyarakat Mitra yakni membuat mampu mandiri dalam James Sumendap bidang ekonomi, pun menjadi topik hangat para petani. Apalagi sebagian besar masyarakat di Mitra mengandalkan sektor pertanian dalam memenuhi kebutuhan seharihari.“Sudah saatnya Mitra dan masyarakat di Mitra berdikari dalam bidang ekonomi khusus dalam peningkatan kesejahtraan bagi para petani. Karena itu adalah amanat perjuangan saya bagi masyarakat,” ungkap JS kandidat calon bupati dari PDI-P belum lama ini. Pernyataan tersebut pun mengundang tanggapan serta keyakinan warga Mitra khususnya para petani. “Kalau pak James memberikan perhatian lebih terhadap para petani, sudah sepantasnyalah beliau memimpin daerah ini,” tutur Marthen P salah satu petani kelapa di Tombatu, serta beberapa petani kelapa lainnya di Ratahan. Menurutnya hasil komuditi kelapa seperti kopra di Mitra pada umumnya masih perlu untuk mendapatkan perhatian yang lebih. “Dengan apa yang pernah disampaikan pak James tentu ini dapat mengindikasikan adanya perhatian yang lebih untuk kesejahteraan para petani pada umumnya,” kata mereka. (qrk)

PDAM

Sepekan lebih Air Macet SUDAH sepekan, suplai air bersih ke rumah – rumah warga yang ada di Kecamatan Amurang khususnya tidak lagi berjalan lancar seperti biasanya. Hal tersebut terpaksa membuat warga kesulitan mencari air bersih karena sebagian besar berharap suplai dari PDAM setempat. Informasi yang dirangkum menyebutkan, pemadaman sejumlah kebutuhan rumah tangga tak hanya terjadi di PLN saja, PDAM yang merupakan badan usaha milik daerah itu mengalami hal demikian. Hal itu dibuktikan dengan tidak jalannya suplai air bersih ke perumahan warga selama sepekan belakangan ini. “Memang so satu minggu air nda ba jalang,” ungkap sejumlah warga Kelurahan Buyungon, kemarin. Macetnya aliran air bersih itu membuat warga harus rela mencair sumur untuk mendapatkan suplai air untuk kebutuhan hari – hari seperti mandi, cuci dan memasak. Maklum saja, sebagian besar warga masyarakat yang ada di Kecamatan Amurang memakai air bersih milik PDAM. “Ya terpaksa torang musti pi ba timba parigi pa birmang. Kalau nyanda, pasti nda mandi atau ba cuci,” ujar warga sambil berharap ada perhatian serius dari pihak terkait. Salah satu karyawan PDAM yang namanya enggan dikorankan mengaku, terhambatnya suplai air bersih disebabkan kerusakan mesin pompa milik mereka. Sehingga, air bersih yang biasanya disalurkan melalui jaringan pipa tidak lagi jalan. (hyr)

RATAHAN–Penegasan larangan seiring indikasi adanya para Hukum Tua (Kumtua) menjadi pengurus Partai Politik (Parpol), direspon Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sulut. Pihak Bawaslu menegaskan, sejumlah larangan untuk Kumtua dalam arena pertandingan politik dalam sejumlah agenda demokrasi. Bahkan, jika sejumlah item dalam aturan perundang undangan ini tak diindahkan, pidana bakal menanti para Kumtua yang melanggar aturan tersebut. Menurut Ketua Bawaslu Sulut Herwyn Malonda MPd kemarin (5/3), terkait pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) berdasarkan aturan Undang Undang (UU) Nomor

2/2008 dan 2011 tentang Partai Politik tidak mengatur hal ini. “Namun dalam uu politik, kumtua diperbolehkan mengikuti pencalonan legislatif. Namun mereka tak boleh kampanye, ataupun memasang atribut berbau kampanye. Sebab ini ada sanksi pidana yang telah menunggu,” ungkap mantan Ketua Divisi Teknis Pelaksanaan KPU Minahasa 2010 itu. Terkait kepengurusan partai politik, Malonda menjelaskan, jabatan kumtua disinggung dalam aturan UU 32 tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah serta Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 72 tahun 2005 tentang Desa, khususnya Pasal 16. “Meskipun disatu sisi mereka bisa mengikuti pen-

Vanka Didorong Maju Cawabup Mitra MANADO -- Mantan birokrat andal Drs Vanny FA Kaparang MAP (Vanka) didorong maju sebagai calon wakil bupati (Cawabup) Mitra. Vanka dianggap sosok yang lebih berkomitmen membangun Mitra ke depan sesuai kondisi sosial-ekonomi masyarakat. Tokoh masyarakat Mitra Dany Watti menuturkan, dukungan warga terhadap Vanka karena Ketua Kosgoro Mitra itu memiliki rekam jejak yang bersih dari persoalan KKN selama menduduki posisi pent-

Vanny F A Kaparang

ing di pemerintahan. “Dia contoh mantan pejabat yang tidak tersandung masalah hukum dan bersih dari isu korupsi sampai pensiun,” ujar Watti, kemarin. Lebih lanjut, Vanka,

menurut Watti, merupakan figur yang merupakan putra Ratatotok sedangkan isterinya dari Ratahan. “Artinya dari aspek dukungan suara akan sangat optimal, karena rakyat berharap Vanka bisa bekerja lebih maksimal untuk daerahnya sendiri,” papar Watti. Vanka saat ditanya soal dukungan ini mengatakan siap bertarung jika itu memang keinginan masyarakat. “Karena masyarakat mendorong, saya pikir ini satu kepercayaan dan saya akan merebut peluang itu,” tegas Vanka.(kim/ddt/*)

Keciprat 2 M Untuk Pembangunan Sekolah AMURANG-Upaya serta kerja keras Bupati Minsel Christiany Eugenia Tetty Paruntu SE dalam meningkatkan mutu pendidikan setiap tahunnya, terus saja membuahkan hasilk. Buktinya, baru – baru ini, Kabupaten Minsel mendapat kucuran dana sebesar Rp 2 Miliar dari pemerintah pusat yang dikhususkan untuk pembangunan sekolah. Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Diknaspora) Minsel Drs Jan Rattu MPd menuturkan, awal Tahun 2013 ini perjuangan dari Tetty, sapaan akrab bupati, kembali membuahkan hasil. Buktinya, pemerintah pusat memberikan bantuan ang-

Jan Rattu

garan sebesar Rp 2 Miliar yang dikhususkan untuk pembangunan satu unit SMP yang terletak di Desa Boyong Atas, Kecamatan Sinonsayang. “Anggarannya Rp 2 Miliar dan itu untuk pembangunan SMP,” tuturnya. Keberhasilan tersebut dilakukan karena adanya kerja keras Tetty dalam

meningkatkan mutu pendidikan. Sehingga, Kabupaten Minsel saat ini terus saja mengiatkan pendidikan bagi generasi muda yang ada. “Ini memang kerja keras ibu bupati sehingga kita mendapat pembangunan satu unit sekolah lagi,” ujar Rattu. Sementara itu ditambahkan Rattu, peningkatan mutu pendidikan tidak hanya difokuskan pada pembangunan fisik sekolah saja, melainkan subsidi pendidikan serta taraf belajar mengajar yang tinggi. “Banyak yang akan kami lakukan demi meningkatkan mutu pendidikan. Jadi semuanya butuh dukungan dari masyarakat agar ini berhasil,” tambahnya. (hyr)

calonan dalam aturan politik, namun disatu sisi ketika memegang jabatan pada parpol, itu sudah masuk dalam aturan yang menjadi ranahnya pemerintah. Dalam hal ini, Panwas harus proaktif dan memberikan rekomendasi kepada pihak pemerintah mulai dari Badan Perwakilan Desa (BPD) hingga bupati,” jelas Malonda yang juga pernah menjabat Ketua Panwaskada Minahasa 2007. Ditempat yang sama, Ketua Panwas Mitra Drs Jobby Longkutoy terlihat menganggukan kepala pertanda akan mengikuti arahan dari

Tingkatkan Kinerja, Tetty Gelar Rakor

HAYER D/RM

AGENDA RUTIN: Bupati Christiany Eugenia Tetty Paruntu saat memimpin rapat koordinasi bersama pimpinan SKPD di ruang kerja bupati, kemarin (5/3).

AMURANG-Bupati Minsel Christiany Eugenia Tetty Paruntu SE, ternyata tak tinggal diam untuk meningkatkan pembangunan dan kesejahteraan rakyat. Buktinya, istri tercinta dari Kristovorus Deky Palinggi SE itu, Selasa (05/03) kemarin, menggelar rapat koordinasi (rakor) dan mengevaluasi terhadap realisasi anggaran Tahun 2012 dan rencana kerja Tahun 2013 ini. Rapat yang digelar di ruangan kerja Bupati itu, diikuti seluruh Kepala – Kepala SKPD yang turut didampingi masing – masing bendahara. Meski baru dimulai siang hari, namun rapat yang penting itu berlangsung lama. “Iya, memang ada bendahara juga. Kan namanya untuk evaluasi. Acara ini dilaksanakan rutin setiap sebulan sekali sehingga rencana program kerja Pemkab Minsel dapat bersinergi,” ujar juru bicara Pemkab Minsel Alvons Sumenge

SSTP, kemarin. Sementara itu, dalam sambutannya, Tetty meminta setiap SKPD harus lebih pro aktif lagi mensukseskan program pemerintah saat ini. Hal itu dimaksudkan agar harapan masyarakat demi kesejahteraan bersama dapat terus tercapai. “Laksanakan program kerja dan anggaran sesuai aturan jangan menyimpang. Semua harus berkomitmen, harus lebih baik dari sebelumnya. Yang berkomitmen saya pakai sehingga kita bisa meraih bersama minimal WDP,” harap Tetty. Ditambahkan bupati yang sarat prestasi itu, kualitas para bendahara harus lebih ditingkatkan lagi agar supaya disiplin keuangan lebih dimantapkan. “Para bendahara harus diberikan pelatihan – pelatihan lebih sehingga ada peningkatan kualitas dibidang keuangan,” tambahnya. (hyr)

Pasangan Cabup Mitra Saling Tahan RATAHAN – Panasnya pertarungan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Minahasa Tenggara (Mitra) 2012, mulai diukur dengan belum adanya pasangan calon yang ditetapkan oleh masing-masing partai pengusung. Alasannya, penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati (cabup cawabup) hingga kini masih mengambang, meski beberapa diantaranya sudah dan disiratkan menjadi cabup. Alhasil, para partai penguasa di Mitra ini terke-

san saling tahan dalam menentukan pasangan sekaligus dijadikan sebagai salah satu strategi politik, dalam merebut konsistuen. Sebut saja Partai Golkar (PG) yang kini telah menerbitkan Surat Keputusan SK bernomor II-132/Golkar/ III/2013, dalam rapat Tim Pilkada Pusat PG tertanggal 1 Maret 2013, dimana Telly Tjanggulung (T2) menjadi kandidat cabup dari partai berlambang pohon beringin ini. Penetapan cawabup pun belum dilakukan dengan alasan masih melakukan

survey, seiring dengan kader partai partai dengan ciri khas warna merah, PDIP, yang sementara menunggu penetapan pasangan dari DPP PDIP. Walaupun sebelumnya beredar kabar, James Sumendap (JS) dan Jeremia Damongilala (JD) menjadi pasangan cabup dan cawabup. Situasi ini tampaknya tak membuat koalisi PAN dan Demokrat buru-buru mengambil sikap dalam menentukan pasangan. Meski dikabarkan, Maxi Rondonuwu bakal bersaing ketat den-

gan Meky Man Tumbelaka (M2T) dalam posisi papan satu. “Kita masih akan melakukan survey untuk cawabup,” ungkap Ketua DPD II PG Mitra T2 belum lama ini. Demikian juga untuk PDIP, partai berlambang kepala banteng moncong putih itupun masih menunggu putusan partai dalam penentuan pasangan. “Belum ada keputusan. Tunggu saja,” ungkap Ketua DPC PDIP Mitra JS baru baru ini. Sedangkan koalisi partai yang diinformasikan masih melakukan

PNS Dibolehkan Ikut Seleksi R ATA H A N – M e s k i berkaitan erat dengan politik, namun para Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang ada di Minahasa Tenggara (Mitra), diperbolehkan untuk turut serta mengikuti seleksi calon Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam). Seperti halnya pelaksanaan seleksi tertulis kemarin (5/3), seleksi tertulis dilaksanakan pihak Panitia Pengawas Pemilihan Umum

pihak Bawaslu. “Kami akan memproses hal ini sesuai dengan mekanisme yang ada,” kata Longkutoy. Diketahui, salah satu Kumtua di Mitra asal Belang teridentifikasi menjadi pengurus parpol dengan jabatan ketua kabupaten. Hanya saja, hingga kini belum ada sikap yang diambil pihak pemerintah dalam penegakkan aturan yang diberlakukan. Disinyalir, terdapat sejumlah Kumtua di Mitra yang memiliki status yang sama meskipun menjadi pengurus/ketua di tingkat desa dan kecamatan. (qrk)

Kepala Daerah (Panwaskada) Mitra dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sulut, di Kantor Bupati 2, Kelurahan Wawali Pasan Ratahan. Meskipun terbilang minim peserta namun tak sedikit minat para PNS untuk turut serta dalam seleksi tersebut. Keikutsertaan para PNS pun diiyakan pihak Bawaslu Provinsi, berdasarkan mekanisme yang ditetapkan.

“Mereka (PNS) bisa ikut sebagai calon panwas. Sebab kinerja mereka sebentar kan kolektif. Namun sebelum masuk, mereka harus mendapatkan ijin pimpinan dalam hal ini pemerintah,” ungkap Ketua Bawaslu Sulut Herwyn Malonda MPd didampingi Ketua Panwaskada Mitra Drs Jobby Longkutoy. Sedangkan, setelah dilakukan tes tertulis yang diperiksa lang-

sung pihak Bawaslu, Longkutoy menyatakan, tahapan wawancara akan dilakukan selanjutnya sebelum dijaring menjadi 3 nama untuk setiap kecamatan yang ada. “Jadi semua mekanismenya disodorkan kepada pihak Bawaslu dalam penentuan personil panwascam sebentar. Apakah mereka layak atau tidak, itu tergantung dari hasil tes dan wawancara,” ujarnya. (qrk)

RECKY K/RM

BERSAING: Suasana seleksi tertulis panitia pengawas kecamatan di kantor bupati 2, kemarin (5/3).

komunikasi-komunikasi, tak menepis adanya figur sekelas Maron dan M2T yang sementara dalam tahap penjajakan. “Kita lihat nanti siapa yang akan ditetapkan. Kalau sudah kalian yang akan diberitahu terlebih dahulu,” ujar Ketua DPC Mitra Katrien Mokodaser dan Ketua DPC PAN Mitra Felmy J Pelleng SH. Sementara sejumlah pemerhati politik di Mitra memberikan tanggapan terkait sejumlah strategi partai menjelang pemilukada ini. “Memang dalam penentuan pasangan baik cabup maupun cawabup, akan sangat berpengaruh ketika satu partai pengusung terlebih dahulu menetapkan pasangan. Sebab langkah kedepan pasti akan dapat terbaca. Namun kalau terus dibiaskan tentu masingmasing pihak akan saling meraba kekuatan. nah, panasnya pemilukada akan sangat terasa ketika partai saling bertahan dalam menentukan pasangan calon,” kata Sonny Rundengan salah satu pemerhati politik di Mitra. (qrk)


Life Style

12

Radar Manado

Rabu, 6 Maret 2013

JULIA PEREZ

DOK/RM

DIBERI DISPENSASI: Kejaksaan Negeri Jakarta Timur akan menunda proses eksekusi lantaran Julia Peres memberi surat sakit dari RS Gading Pluit.

HOT SELEB ROSIANA SILALAHI

“Dinikahi” Emha BERANI sekali Rosiana Silalahi ini. Bekas presenter berita ini ngerjain budayawan Emha Ainun Nadjib saat hendak menjadi pembicara dalam acara peluncuran buku biografi “Mahfud MD Terus Mengalir” di Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Senin (4/3) lalu. “Sampean bukan profesor, bukan doktor, bukan akademisi, jadi ndak boleh pake contekan. Ndak usah bawa laptop, gadget, HP, semua ditaruh saja,” kata Rosi yang saat itu menjadi host peluncuran buku dengan logat Jawa sambil tertawa kecil. Hadirin pun tertawa terbahak-bahak. Rosi -panggilan Rosiana- tampaknya ingin memecah ketegangan setelah Prof DR Laica Marzuki memberikan tanggapannya tentang sosok Mahfud MD yang sedikit serius. Lalu, apa jawaban Emha digoda seperti itu? “Tak rabi (aku nikahi) loh Ros,” ucap Emha. Sontak ucapan “Kiai Mbeling” itu langsung diikuti gelak tawa tamu undangan yang memenuhi auditorium MK. Selain Emha Ainun Nadjib dan Laica Marzuki, pembicara dalam peluncuran buku biografi Mahfud MD adalah Wakil Ketua DPR Pramono Anung dan pengamat politik Hikmahanto Juwana.(jpnn/axm)

JAKARTA - Aktris seksi Julia Perez (Jupe) akhirnya mendapat kelonggaran dari Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Timur (Jaktim). Pihak kejaksaan akan menunda proses eksekusi lantaran Jupe memberi surat sakit dari Rumah Sakit (RS) Gading Pluit. Namun Jupe tetap tidak bergerak bebas mencari job. Sebab jika ketahuan mendapat job, maka Kejaksaan tidak akan segansegan melakukan eksekusi. “Apabila dalam waktu 6 minggu itu yang bersangkutan (Jupe) tampil di depan publik, atau menerima job sebagai tamu entertainment, maka kami tidak segan-segan untuk melakukan tindakan eksekusi,” tutur Pelaksana Harian (PLH) Kejaksaan Negeri Jakarta Timur Kardi SH di Kantor Kejaksaan Jaktim, kemarin (5/3). Kardi menyatakan, kelonggaran yang diberi ke Jupe sematamata demi alasan

kemanusiaan. “Kalau memang dia sakit, enggak logis dong kalau dia tampil di satu event,” terang Kardi. Kelonggaran tersebut, kata Kardi, hanya akan berlaku hingga enam pekan. Jika setelah itu tak ada keterangan lain dalam hal medis, Kejaksaan akan langsung menurunkan eksekutor. “Kalau setelah 6 minggu dia tidak memberikan surat lagi, maka kami akan bertindak. Hari ini petugas kami sedang melakukan kroscek ke pihak rumah sakit. Setelah 6 minggu kita anggap dia sembuh,” tegasnya.(jpnn/ axm)

n a h i l i m e P Optimis s e s k u S u ToL gay AAN: Jaquline M Sa DIBERI KEPERCAY r-Lumimuut Minsel. panitia pemilihan Toa

MANADOPemilihan ToarLumimuut (ToLu) Minahasa Selatan (Minsel) akan berlangsung akhir Juli 2013 nanti. Mendahului pelaksanaan kontes resmi daerah bergengsi di Minsel tersebut, telah terbentuk panitia pelaksana pemilihan ToLu Minsel 2013. Pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) lewat Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Minsel serta Ikatan Toar-Luminuut Minsel (ITLM), telah mempercayakan Jaquline M Sagay sebagai ketua panitia pe-

kembali jadi ketua

milihan ToLu 2013. ‘’Ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi saya, karena dipercayakan kembali menjadi ketua panitia pemilihan Toar dan Lumimuut Minsel 2013. Ini juga merupakan tanggungjawab besar dan harus dijalankan dengan baik,’’ kata Jaquline kemarin (5/3). Putri Indonesia Favorit Sulut 2009 dan Wulan Minahasa Selatan Berbakat 2004 ini berharap, pemilihan ToLu Minsel 2013 bisa membawa dampak positif bagi generasi muda Minsel, Pemkab, dan ITLM.’’ Dan, mereka yang terpilih nanti bisa bersaing di tingkat provinsi maupun nasional. Mahasiswi Fakultas Kedokteran Gigi Unsrat ini optimis acara tersebut akan berlangsung sukses dengan adanya kerjasama Disparbud, panitia dan pengurus ITLM. Pemilik tinggi badan 170 cm ini menambahkan, dalam waktu dekat panitia akan menggelar rapat sekaligus melobi sejumlah sponsor.(axm)

RAFFI AHMAD

Sidang Diwarnai Adu Mulut SIDANG gugatan praperadilan Raffi Ahmad atas Badan Narkotika Nasional (BNN) berlangsung di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur (Jaktim), kemarin (5/3). Dalam sidang itu BNN tetap menolak menghadirkan Raffi, sedangkan majelis hakim meminta mantan kekasih Yuni Shara itu dihadirkan. Permintaan hakim itu sudah sesuai dengan tuntutan pengacara Raffi. Tak pelak, perbedaan antara majelis hakim dan BNN tersebut membuat suasana sidang jadi tegang. Terjadi adu mulut antara pihakpihak yang berhadapan di persidangan itu. BNN yang menganggap Raffi sudah diwakilkan kepada kuasa hukumnya menilai kehadiran Raffi tak diperlukan. Namun, majelis hakim mengungkapkan perbedaan pendapatnya. Dia menilai perlunya sosok Raffi didatangkan ke persidangan apapun alasannya. “Ini kan perkara semi perdata, semi pidana. Kebijakan hakim, tolong hadirkan walaupun cuma sekali. Kalau bisa secepatnya, nggak perlu terusterusan,” ungkap Hakim Sigit Sutriono di PN Jaktim, kemarin. Permintaan hakim pun dijawab BNN. “Mohon izin, kami hadirkan saat kesimpulan,” ujar perwakilan BNN. Kuasa Hukum Raffi, Hotma Sitompul, langsung menjawab permintaan BNN itu. “Kami keberatan. Setiap persidangan harus hadir,” tandasnya seraya menolak kemungkinan adanya bahaya jika Raffi dihadirkan.(jpnn/axm)

JAKARTA - Beberapa tahun lalu Eva Celia, 20, sempat mencicipi dunia hiburan Indonesia dengan bermain sinetron dan menjadi model klip video. Tapi, dia kemudian ikut ibunya, Sophia Muller, untuk tinggal di Los Angeles, AS. Di panggung Java Jazz Festival 2013, Eva seolah membuat pernyataan bahwa sekarang dirinya menjadi penyanyi jazz. Eva menekuni bidang yang sama dengan ayahnya, Indra Lesmana. Saat ini, dia tengah belajar di Musicians Institute, Los Angeles, Amerika Serikat (AS), juru-

DOK PRIBADI/RM

Beralasan Sakit, Eksekusi Ditunda

JAQULINE M SAGAY

Kejari Jaktim Beri Kelonggaran

san vocal performance. Tahun ini adalah kali pertama dia tampil sebagai penyanyi di panggung publik Indonesia. Di Java Jazz 2013, Eva tampil dua kali. Pada Jumat (1/3) lalu, dia menjadi bintang tamu dalam sesi Indra Lesmana-LLW. Pada hari ketiga festival tahunan yang berlangsung pada Minggu malam (3/3), Eva melakukan show sendiri. Selain menyanyikan lagulagu milik penyanyi lain seperti Call Me Maybe (Carly Rae Jepsen), God Bless The Child (Billie Holiday), dan Thinking About You (Frank Ocean), Eva mengajak serta sang ayah menemani di panggung. “Ini dia orang yang istimewa, ayah saya,” ujarnya.

Mereka pun membawakan nomor Angels on My Side. Eva sejak awal Februari lalu datang ke Jakarta bersama ibunya, Sophia Muller. Kebetulan, Sophia juga tengah promo film terbarunya, Rectoverso. Setelah tiba di Jakarta, Eva pun intens mempersiapkan penampilannya untuk festival tersebut. “Jadi, persiapannya tiga minggu saja,” ungkap perempuan manis itu. Dia senang karena bisa kembali ke tanah kelahirannya setelah beberapa tahun. Bertemu keluarga dan makan makanan Indonesia. “Senang. Habis (penampilan) ini mau makan kepiting saus cabe. Sudah setahunan nggak makan itu,” ujarnya lantas tersenyum. (jpnn/axm)


Sambungan

Radar Manado

13

Rabu, 6 Maret 2013

Gugatan PDS Kandas Lagi JAKARTA - Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PT TUN) Jakarta menolak gugatan Partai Damai Sejahtera (PDS) yang ingin ditetapkan menjadi peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2014. “Majelis Hakim PT TUN menolak dalil-dalil yang diajukan oleh pihak penggugat (PDS). Bagi yang merasa dirugikan atas putusan ini, silahkan mengajukan ke Mahkamah Agung selama 7 hari kerja,” ujar Ketua Majelis Hakim, Santer Sitorus saat membacakan putusan di PT TUN, Jakarta, Selasa (5/3). Menurut Santer, putusan ini diambil setelah majelis

hakim menimbang bukti, fakta hukum dan kesaksian yang terungkap selama proses persidangan sejak 21 hari yang lalu. Baik yang dikemukakan PDS maupun Komisi Pemilihan Umum (KPU). Menanggapi putusan ini, Kuasa hukum PDS, Hendrik Assa, memastikan pihaknya akan segera mengajukan kasasi ke MA. Langkah ini dilakukan karena merasa pengadilan ternyata tidak dapat melihat bahwa KPU telah berbuat tidak profesional saat proses verifikasi faktual calon peserta Pemilu 2014. Padahal pihaknya te-

lah memenuhi semua syarat yang ditentukan. “Dari hasil persidangan ini kelihatan majelis yang memeriksa tidak dapat mempertimbangkan fakta hukum dari saksi-saksi ahli yang kami ajukan. Kami menduga kuat ada semacam intervensi dari Senayan. Keinginan mereka sangat kuat indikasinya agar (KPU) tidak menambah jumlah parpol peserta pemilu,” ujarnya. Dihubungi terpisah, Komisioner KPU, Sigit Pamungkas, juga belum mau berkomentar jauh menyikapi putusan ini. Alasannya sangat sederhana, karena putusan PT TUN

belum final dan masih bisa diproses ke MA. Sebagaimana diketahui, Januari lalu KPU menyatakan PDS tidak memenuhi syarat menjadi salah satu peserta Pemilu 2014. Karena partai ini tidak memenuhi syarat kepengurusan di 75 persen kabupaten/kota. Atas hal ini, PDS kemudian mengajukan permohonan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu). Namun dalam putusan sidang ajudikasi Februari lalu, Bawaslu menolak permohonan PDS. Sehingga partai ini kemudian menempuh banding ke PT TUN.( jpnn)

PLN...

Sambungan Hal 1 Dewan Kabupaten (Dekab) Boy Tumiwa, General Manager Santoso Januwarsono mewakili PT PLN Suluttenggo bersama dengan Manajer Bidang Niaga, Haeni Susetya. Deklarasi 3 T merupakan program kerjasama antara PT PLN (Persero) Wilayah Sulutenggo dan Pemerintah Kabupaten Minsel tujuannya untuk meningkatkan keandalan jaringan 20 kV pada sistem kelistrikan di kabupaten Teguh Bersinar, agar supaya gangguan dan kerusakan pada Jaringan

memberikan kepuasan kepada para pelanggan,” ungkapnya. Terpisah, Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu ikut pula memberikan support yang tinggi terhadap program ini. “Baik pemerintah maupun masyarakat Minsel sepenuhnya akan memberikan dukungan terhadap pelaksanaan program ini,” kata Tetty sapaan akrab bupati,sambil menambahkan dengan program ini akan menjadikan Minsel sebagai Kabupaten yang

seluruhnya akan menggunakan Listrik Pintar. Dan bentuk dukungan ini akan ditandai dengan pembacaan deklarasi yang ditandatangani oleh Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan dan PT PLN (Persero) Wilayah Suluttenggo dan isi deklarasi akan dibacakan langsung oleh Bupati Tetty Paruntu di depan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral pada acara Peresmian Pembangkit - Pembangkit di Sulawesi, Kamis (7/3), pekan ini. (kie/*)

“Masyarakat tahu siapa saya. Masyarakat juga tahu apa yang saya kerjakan. Biarlah masyarakat yang menilai,” tegas Supit yang juga Ketua PDIP Sitaro itu, kemarin malam. Dia kemudian tak mau berpolemik soal itu. “Kalau beliau mengatakan saya korupsi, maka saya minta agar tudingan itu dibuktikan. Kalau tidak, saya akan gugat balik karena merupakan fitnah,” tutur Supit dengan nada biasa.

Di sisi lain, beredar informasi bahwa ada juga sejumlah dugaan ketidakberesan yang dilakukan Kuera. Antara lain tengara penyalahgunaan anggaran SPPD, di mana anggaran yang dikucurkan untuk 5 orang tapi yang berangkat hanya 2 orang. Praktik seperti itu dikabarkan telah berlangsung selama 4 tahun terakhir. Kuera juga disebut-sebut ketambahan aset secara signifikan sejak jadi wakil

bupati, tapi asal-usulnya tidak dilaporkan dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN). Antara lain beberapa mobil, rumah dan tanah di Politeknik, 80 bidang kebun pala dan cengkih, puluhan ternak sapi, babi, dan ayam, dan rekening di bank. Kuera belum berhasil dihubungi. Ponselnya, 08134036xxx, kemarin malam dalam keadaan aktif tapi dalam status dialihkan. (tr-04/ddt)

Sambungan Hal 1 tu untuk menanyakan Sampai kemarin tidak pernyataan bupati atas du- ada waktu yang diberikan. gaan tersebut. Sang ajudan Upaya konfirmasi ke kanlalu masuk ke dalam salah tor Pemkab Talaud juga tak satu ruangan rumah dinas. berhasil. “Pak Bupati ke Sekira 3 menit kemu- Jakarta,” kata ajudannya. dian sang ajudan kembali Dugaan penyimpangan menemui wartawan koran anggaran ini terungkap Juini. Dia mengatakan bupati mat (1/3) lalu. Seorang pesudah istirahat. Wartawan nyidik Tipikor Polda Sulut lalu memberikan nomor menyatakan sewa transponsel dan memohon ban- portasi laut sudah ditata di tuan agar bila bupati selesai APBD 2011. Tapi, pejabat istirahat diberitahukan ke yang menggunakan transwartawan ini. portasi masih saja meng-

gunakan SPPD. “Padahal, sewa transportasi sudah ada. Itu yang menjadi temuan dan sementara dilidik,” kata penyidik itu di hadapan Kabid Humas Polda Sulut AKBP Denny Adare, menjawab pertanyaan wartawan. Seperti diberitakan sebelumnya, Polda Sulut juga sedang melidik dugaan korupsi anggaran sosialisasi perundang-undangan sekira Rp860 juta di Dewan Kabupaten Talaud. Ketua Dekab

Talaud Engel Tatibi sudah dimintai keterangannya di Polda Sulut, Senin (4/3) lalu. Sementara itu, menanggapi hal ini Ketua Tim Komunitas Pemuda Perbatasan Kabupaten Talaud, Lemos Larumpaa, mengatakan dugaan kasus tersebut harus tetap dilidik dan diperiksa. Dia berharap aparat hukum menyidik tuntas kasus anggaran transportasi laut itu. (tr-03/ddt)

telah disetujui Pak Gubernur. Sampai sekarang tidak ada perubahan. Sesuai jadwal, pelantikan di aula Wale Ne Tou Tondano,” ungkapnya. Terkait itu, KPUD Minahasa terus berkoordinasi dengan panitia terkait dari unsur Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kabupaten Minahasa, Pemkab dan Dekab. Diperkirakan ada lebih dari 2800 undangan yang akan menghadiri pelantikan tersebut. “Rencananya besok (hari ini, red) kami akan melakukan rapat pengecekan persia-

pan pelantikan. Pastinya, panitia sudah siap,” pungkasnya. Tak bergesernya jadwal pelantikan itu diiyakan Kepala Biro Pemerintahan dan Humas Pemprov Sulut, Dr Noudi Tendean. “Sesuai hasil rapat Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Minahasa, instansi terkait, serta Pemprov Sulut yang diwakili Asisten I Drs Meky Onibala dan Karo Tata Pemerintahan dan Humas DR Noudy Tendean, pelantikan tetap 17 Maret. Tinggal waktu pelantikan yang diatur

karena hari Minggu,” tutur Humas sekaligus jubir Kantor Gubernur Sulut, Jackson Ruaw. Ruaw juga mengatakan SK pelantikan JWS-IvanSa sudah ada. “Jadi tak ada masalah lagi . Sekarang ini semua persiapan menyangkut pelantikan bupati dan wakil bupati sedang dirampungkan,” tegasnya. Dia kemudian mengatakan Pemprov Sulut meminta seluruh masyarakat Minahasa menyukseskan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Minahasa periode 2013-2018.(scr/kie/ddt)

Sambungan Hal 1 Kemudian, rekapitulasi jatah kursi di Dapil A itu. perolehan suara Pemilu Berdasarkan BPP itu, 2014, misalnya, menun- maka kursi pertama diperjukkan Nasdem dapat 710 oleh Partai Demokrat yang suara, PKB 350, PKS 400, mencapai BPP dengan sisa PDIP 1050, PG 1100, Ger- suara 150, kursi kedua indra 750, Partai Demokrat diraih PG dengan sisa su1150, PAN 690, PPP 320, ara 100, dan kursi ketiga dan Hanura 480. Dengan milik PDIP dengan sisa total suara sah 7000, maka suara 50. Bilangan Pembagi Pemilih Empat kursi tersisa, sep(BPP) adalah 1000 suara, erti Pemilu 2009, menjadi yang berasal dari pembagian milik partai politik peserta jumlah suara sah dengan Pemilu (P4) dengan sisa

suara terbanyak berdasarkan peringkat. Dengan demikian, kursi keempat jadi milik Gerindra, kursi kelima Nasdem, kursi keenam PAN, dan, kursi terakhir diduduki Hanura. Perhitungan berbeda dilakukan di tingkat DPR RI karena adanya sistem parliamentary threshold (PT) 3,5%. P4 yang berhak mendapatkan kursi di tingkat nasional itu adalah

berhasil meraih PT 3,5% itu. Ini serupa dengan Pemilu 2009 lalu yang menerapkan PT 2,5%. “PT tidak berlaku untuk penghitungan kursi legislatif tingkat provinsi dan kabupaten/kota. Itu sesuai hasil judicial review MK (Mahkamah Konstitusi) terhadap Pasal Pasal 208 UU No 8 Tahun 2012 Tentang Pemilu,” tandasnya. (rud/ddt)

Wabup...

20 kV akibat gangguan dari Pohon roboh, dapat diperkecil. Sementara itu, General Manager PT PLN (Persero) Wilayah Sulutenggo, Santoso Januwarsono mengatakan program 3 T adalah merupakan singkatan dari Tembus pandang, Transparan dan Terang yang artinya jaringan 20 kV di Kabupaten Minsel dapat dilihat dengan jelas dari semua sisi dan tidak terhalang oleh pohon yang ada disekitarnya. “Program ini kami lucurkan untuk lebih

Sambungan Hal 1

Kuera kemudian menyatakan berencana membuka semua yang dilakukan bupati ke publik. “Agar kebusukan yang tersimpan selama ini bisa diketahui warga Sitaro. Tunggu saja. Tiba saatnya, saya akan beritahukan semua yang diterima bupati,” tandas Kuera yang juga Ketua PG Sitaro itu. Sementara itu, menanggapi itu, Supit menyatakan menyerahkan sepenuhnya penilaian kinerjanya pada masyarakat Sitaro.

Bupati...

SK...

Saham...

Sambungan Hal 1

10 ORANG TERKAYA DUNIA Urutan

Nama

Kekayaan

Bisnis

Negara

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

Carlos Slim Helu Bill Gates Amancio Ortega Warren Buffett Larry Ellison Charles Koch David Koch Li Ka-shing Liliane Bettencourt Bernard Arnault

$73 M $67 M $57 M $53,5 M $43 M $34 M $34 M $31 M $30 M $29 M

telecom Microsoft Zara Berkshire Hathaway Oracle beragam beragam beragam L’Oreal LVMH

Mexico Amerika Serikat Spanyol Amerika Serikat Amerika Serikat Amerika Serikat Amerika Serikat Hong Kong Perancis Perancis

Sumber: Forbes.com

10 ORANG TERKAYA INDONESIA Urutan

Nama

Kekayaan

Bisnis

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

R Budi Hartono Michael Hartono Sri Prakash Lohia Chairul Tanjung Sukanto Tanoto Peter Sondakh Martua Sitorus Tahir Low Tuck Kwong Theodore Rachmat

$8.5 M $8.2 M $3,4 M $3,4 M $2,8 M $2,5 M $2 M $2 M $1,7 M $1,7 M

Perbankan, Tembakau Perbankan, Tembakau Polyester Beragam Beragam Investasi Minyak sawit Beragam Batu bara batu bara

Sumber: Forbes.com

perorangan, masih jauh di atas orang terkaya pertama dan kedua Indonesia, atau urutan 131 dan 138 dunia, kakak beradik Budi Hartono dan Michael Hartono, yang masing-masing memiliki kekayaan US$8,5 miliar dan US$82 miliar itu. Kekayaan Bos Djarum dan Bank Central Asia ini samasama naik US$2 miliar, sekira Rp18,4 triliun, dari 2012 lalu. Kakak beradik Hartono ini, melalui Martin Hartono, putra Budi, meluaskan bisnisnya ke Internet dengan dengan membeli situs paling populer di Indonesia, Kaskus, melalui perusahaannya, Global Digital Prima Ventures. Dia juga mengakuisi situs belanja online Blibli.com dan MerahPutih.com, inkubator bisnis teknologi dan digital pertama Indonesia. Balik ke Batista, kerugian terbesar pria berusia 56 tahun ini diakibatkan terjun bebasnya harga lima

dari enam perusahannya di bursa saham. Kerugian terbesar berasal dari perusahaan pemboran minyak dan gas OGX Petroleo e Gas. 61 persen nilai sahamnya di perusahaan itu tinggal US$3,7 miliar dari hampir US419,9 miliar setahun sebelumnya. Itu berarti dalam setahun terakhir nyaris seperti kekayaan Batista lenyap. Medio Mei 2012 lalu, sebelum harga sahamnya mulai rontok, Batista menjual 5,6% sahamnya di perusahaan EBX Group ke perusahaan investasi pemerintah Abu Dhabi, Mubadala, dengan nilai US42 miliar. Pada Mei 2012, dia menjual 0,8% sahamnya di EBX ke konglomerat AS, General Electric, dengan harga US$300 juta. Dengan kondisi seperti ini, Batista tak bisa lagi gembar-gembor dengan mengatakan akan bisa mengambil alih posisi orang terkaya dunia dari Carlos Slim Helu. Ya, posisi

Carlos Slim yang asal Mexico masih kokoh di puncak dengan harta US$73 miliar, sekira Rp671,6 triliun. Sementara itu, jumlah trilyuner di dunia di 2013 ini bertambah. Menurut Forbes, kini ada 1426 trilyuner didunia, dengan total agregat kekayaan US$5,4 triliun, naik dari 2012 yang totalnya US$4,6 trilyun. Dari jumlah itu ada 210 orang baru yang masuk daftar trilyuner tersebut. Amerika Serikat memiliki jumlah trilyuner terbanyak dengan 442 orang, disusul Asia Pasifik dengan 386 orang), Eropa 366 orang, Amerika 129 orang, dan Timur Tengah 103 orang. Trilyuner yang paling banyak bertambah hartanya adalah kaisar ritel Spanyol, Amancio Ortega, pemilik Zara. Dia melompat ke posisi 3 setelah dalam setahun hartanya bertambah US$19,5 miliar hingga jadi US$57 miliar per Maret 2013.(ddt)

Sambungan Hal 1 “Mobil saya langsung Setelah itu tidak bisa hidup mati beberapa meter dari lagi,” klaim Legi dan PanSPBU itu setelah mengisi galila. Solar di situ sekitar jam Mereka mengaku san8 pagi,” kata Julian Siwi, gat kecewa karena bisa warga Lingkungan I, Ke- saja mobil mereka perlu lurahan Talete I, Tomohon, perawatan lagi denganbipengendara mobil Ford DB aya besar. “Kalau air yang 888 PR, kemarin pagi. diisi, otomatis merusak Akibatnya, mobilnya mesin. Kemungkinan besar harus ditarik ke rumah kar- harus diperbaiki di dealer. ena mogok total. Sampai Sangat disayangkan ada di rumah, mobil diperiksa. SPBU yang diduga menHasilnya, Solar yang ada di jual BBM dicampur air,” tangki tercampur air. “Saya ungkapnya. isi Solar 200 ribu rupiah di Pemilik SPBU Walian, SPBU itu,” keluhnya. Okto Supit tak mau menHal senada dialami Yopi gomentari hal ini. “No comLegi dan Marcel Pangalila, ment,” ujarnya singkat keyang mengisi Solar hampir tika ditemui di SPBU-nya. bersamaan dengan Siwi. Perwakilan dari Per“Mobil kami juga mogok tamina sempat terlihat di dekat SPBU. Sempat coba SPBU Walian. Mereka rudiperbaiki. Namun setelah panya mengambil sampel dihidupkan, mobil kami Solar yang dijual di SPBU mengeluarkan asap tebal. itu. Tapi, petugas yang

mengendarai Avansa hitam itu takmau memberi keterangan. Dia menghindar dan meninggalkan lokasi SPBU. Padahal, petugas kepolisian sempat mencegat tapi tak dihiraukan petugas itu. Anggota Polres Tomohon dipimpin Kabag Ops Kompol Linus Kendek, llalu menyelidiki fenomena itu. “Kami sudah mengambil keterangan pihak SPBU maupun sopir yang merasa dirugikan. Kalau terbukti dilakukan dengan sengaja, bisa saja dalam waktu dekat akan ditutup, dan pihak kepolisian akan memasang garis polisi di SPBU itu. Untuk saat ini masih dalam penyelidikan, dan para korban sudah membuat laporan kepolisan,” ujar Kendek.(jeq/ddt)

SPBU...

Sambungan Hal 1

perubahan jadwal. Jadi pelantikan 17 Maret, sebab Dewan Kabupaten (Dekab) Minahasa ada agenda siding paripurna dan tidak boleh bergeser,” ujar Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Minahasa, sekaligus Ketua Panitia Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati, Meidy Tinangon SSi MSi, kemarin. Dia juga menyatakan bupati dan wakil bupati baru tersebut akan dilantik Gubernur Sulut DR SH Sarundajang sebagai pejabat yang melantik. “Agenda sudah diatur dan

Perhitungan...

PH...

Sambungan Hal 1

menetapkan Winokan dijatuhi pidana penjara 4 tahun, denda Rp200 juta. Apabila tidak membayar, diganti dengan kurungan penjara selama 6 bulan. Terpidana juga dibebank-

an membayar uang pengganti Rp70 juta. Kasasi merupakan jawaban atas putusan sidang di Pengadilan Negeri Manado medio 2009 silam. Kala itu Winokan,

yang kasusnya bernomor register 2469K/Pid. Sus/2009, divonis bebas majelis hakim. Jaksa penuntut umum mengajukan banding hingga turunnya kasasi itu.(fab/ddt)


Sport

14

Radar Manado

Rabu, 6 Maret 2013

PSG

Valencia

PINCANG P

ada pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Paris Saint Germain sukses menghantam Valencia dengan skor 2-1 saat bermain di Stadion Mestalla. Pada pertandingan leg pertama ini, pemain tersubur PSG, Zlatan Ibrahimovic terkena kartu merah karena mengasari pemain lawan di menitmenit akhir pertandingan. Akibatnya Ibra diberi sanksi tak boleh bermain selama tiga pertandingan oleh UEFA. Pada pertandingan leg kedua, Kamis (7/3) dinihari WIB, PSG bakal menghadapi Valencia tanpa kehadiran Ibrahimovic. Sosok Ibrahimovic sangat sentral bagi Paris Saint Germain untuk mencetak gol ke gawang lawan. Sepanjang musim ini Ibrahimovic sudah mencetak 28 gol dari 33 penampilan bersama PSG. Jumlah gol Ibra itu mencapai 40 % gol yang dicetak PSG diberbagai kompetisi musim ini. Di Liga Champions musim ini, Zlatan Ibrahimovic sudah mencetak 2 gol dari 7 kali penampilannya dengan PSG. Ibrahimovic juga menciptakan

5 assist bagi terciptanuya gol buat PSG. Jadi rata-rata dalam setiap pertandingan di Liga Champions musim ini, Ibrahimovic akan membuat assist ataupun gol. Pertanyaannya sekarang adalah, mampukah Paris Saint Germain mengatasi Valencia tanpa kehadiran Ibrahimovic? Sepanjang musim ini Zlatan Ibrahimovic sudah dua kali mendapat kartu merah yang menyebabkan dia diberi sanksi tak boleh bermain beberapa pekan. Selain kartu merah saat melawan Valencia, Ibra juga sekali mendapat kartu merah di Liga Prancis saat melawan Saint Etienne. Akibatnya Ibra dilarang bermainselama dua pekan di Liga Prancis. PSG gagal memenangkan dua pertandingan sewaktu Ibrahimovic absen. Valencia yang kalah 1-2 di kandang sendiri pada leg pertama melawan PSG, masih berkesempatan lolos ke babak berikutnya bila mereka bisa menang dengan keunggulan 2 gol. Hanya saja Valencia belum pernah melakukan hal tersebut sepanjang keikutsertaan mereka di

PRAKIRAAN PEMAIN Paris Saint Germain (4-2-2-2) Sirigu – Maxwell, Sakho, Alex, Jallet – Chantôme, Matuidi – Moura, Lavezzi – Menez, Gameiro Valencia (4-2-3-1) Guaita – Guardado, Ruiz, Costa, Pereira – Costa, Parejo – Jonas, Banega, Feghouli – Soldado Menez dan Soldado

Floyd Mayweather Jr.

FLOYD Mayweather Jr. selama ini disebut rapper 50 Cent memang

sengaja menghindari duel prestisius melawan Manny Pacquiao kare-

quiao atau petinju lainnya. Ada dua alasan. Dia terlalu berkonsentrasi pada berapa banyak uang yang didapat lawan, bukannya berapa yang bisa dia dapat. Lalu, dia sadar sedang berada di puncak tertinggi sehingga enggan memberi kesempatan petinju lain mengambil posisinya,” urai 50 Cent panjang lebar. Mayweather punya rekor 43 duel di mana semuanya berhasil dimenangi dengan 26 di antaranya berupa knock out. Lantas apakah harapan publik tinju dunia menyaksikan duel petinju terbaik ini pupus? 50 Cent secara tersirat menyatakan ya. “Jadi, dia lebih memilih lawan yang sempurna daripada lawan terkuat,” tambah 50 Cent. (okc)

Chris John dan Daud Jordan Bertarung April DUA petinju terbaik Tanah Air, Chris John dan Daud Yordan, akan kembali naik ring tahun ini. Mereka memperebutkan gelar juara di Tenis Indoor, Senayan, 14 April mendatang. The Dragon, julukan Chris John, akan mempertahankan sabuk super champions kelas bulu versi WBA menghadapi petinju Jepang Satoshi ‘Bazooka’ Hosono. Sementara Daud akan dijajal petinju Afrika Selatan Simpiwe Vetyeka untuk mengamankan sabuk juara dunia kelas bulu versi IBO. Chris John optimistis bisa mempertahankan gelarnya ke-18. Apalagi, petinju asal Banjarnegara, Jawa Tengah, itu mengenal secara umum karakter pertarungan petinju Jepang.

Chris John dan Daud Yordan

“Saya memang belum mengenal pertarungan dia. Kami baru sebatas mengumpulkan data Satoshi melalui tayangan video. Tapi, secara umum, petinju Jepang biasa menerapkan strategi counter fighter,” kata Chris John di Jakarta, Selasa (5/3). Yang jelas, The Dragon telah mempersiapkan diri secara matang sebelum

menjalani pertarungan tersebut. Dia mengaku telah menjalani persiapan intensif selama sebulan di Perth, Australia, sebelum menjalani jumpa pers. Setelah ini, dia akan kembali ke Negeri Kanguru untuk memantapkan persiapan. Pelatih Chris John, Craig Cristian, memang akan terus mempersiapkan

The Dragon lebih matang lagi. Karena, pihaknya bertekad mempertahankan status 50 pertarungan tak terkalahkan. Sementara Cino bertekad memberikan pertarungan terbaik saat menghadapi Vetyeka. Apalagi, laga itu akan menjadi pertarungan terakhirnya di kelas bulu. “Saya berjanji akan tampil maksimal. Saya pun telah mempelajari kelebihan dan kekurangan lawan melalui video,” kata Cino. Promotor Raja Sapta Oktohari optimistis kedua petinju kebanggaan Tanah Air itu bisa merealisasikan target tersebut. Apalagi, mereka akan mendapatkan dukungan penuh dari publik Indonesia, khususnya Jakarta. (okc)

PSG Valencia 1 Menang 0 0 Seri 0 2 Gol 1 PERTANDINGAN TERAKHIR

Valencia

Real Zaragoza

Valencia

Valencia

Celta de Vigo

VS

VALENCIA 02 Mar 2013 [ 2 - 2 ] 23 Feb 2013 [ 2 - 2 ] 17 Feb 2013 [ 2 - 0 ] 12 Feb 2013 [ 1 - 2 ] 09 Feb 2013 [ 0 - 1 ]

Levante Valencia Mallorca PSG Valencia

Celtic

Tampil Beda

Takut Lawan Pacquiao na tak ingin rekor selalu menangnya ternoda. 50 Cent sempat menjadi bagian dari manajemen Mayweather, 36 tahun, sebelum beralih haluan bekerja bareng dengan Pacquiao, 35 tahun. Sebagai bekas orang dalam Mayweather, 50 Cent tentu paham benar bagaimana strategi petinju berjuluk Pretty Boy Money tersebut. “Dia sengaja menghindari pertarungan. Ada uang USD 100 juta di situ dan ia hanya mengabaikannya,” kata 50 Cent seperti dikutip Daily Mail. Selama ini Mayweather enggan melakoni duel karena mencurigai Pacman doping mengingat dirinya jarang dites darah dan urin. “Saya tidak berkata dia takut kepada Pac-

HEAD TO HEAD

PSG 12 Feb 2013 Valencia [ 1 - 2 ] PSG 04 Dec 2012 PSG [ 2 - 1 ] Porto 21 Nov 2012 Dynamo Kyiv [ 0 - 2 ] PSG 06 Nov 2012 PSG [ 4 - 0 ] Dinamo Zagreb 24 Oct 2012 Dinamo Zagreb [ 0 - 2 ] PSG

Juventus

MAYWEATHER

babak knock out Liga Champions. Valencia juga belum pernah memang di kandang lawan saat mengikuti babak knock out Liga Champions. Jadi Valencia harus berjuang keras untuk bisa memenangi pertandingan melawan Paris Saint Germain di leg kedua nanti. Sementara di kubu Valencia di berikan dukungan oleh Pensiunan gelandang Gaizka Mendieta dapat meringankan suasana hati mantan rekan tim Valencia setelah memulai karir baru. Valencia kehilangan legpertama mereka pertandingan Liga Champions 2-1 di kandang melawan Paris Saint-Germain pada Selasa namun Mendieta memiliki kemampuan untuk menghibur tim karena ia kini telah menjadi seorang DJ di West End London. (ulb/jns)

Prakiraan Pemain JUVENTUS (3-5-2)

Buffon – Bonucci, Barzagli – Asamoah, Isla, Pogba, Pirlo, Vidal, Lichtsteiner – Matri, Vucinic CELTIC (4-4-2)

Forster – Izaguirre, Wilson, Ambrose, Lustig – Mulgrew, Wanyama, Brown, Commons – Samaras, Hooper

HEAD TO HEAD

Laga Juventus vs Celtic pekan lalu

KEMENANGAN telak Juventus atas Celtic pada pertemuan pertama lalu memberikan keuntungan besar bagi Si Nyonya Tua. Pada second leg nanti, allenatore Juventus, Antonio Conte, mengisyaratkan akan menyimpan beberapa pilar utamanya. Wajar jika Conte berniat merubah komposisi tim. Keunggulan telak tiga gol di kandang Celtic pada first leg lalu dirasa cukup meringankan beban pada laga kedua kali ini. Untuk itu, Stephan Lichtsteiner, Claudio Marchisio dan Arturo Vidal adalah nama-nama yang bakal diistirahatkan oleh pelatih kelahiran 1969 silam itu. Ketiga nama tersebut juga telah mengantongi masing-masing satu kartu kuning. Seperti yang dilansir Football Italia, Conte juga akan mengistirahatkan Giorgio Chiellini. Pemain yang menyumbangkan gol saat melawan Napoli. Sedangkan Mauricio Isla, akan dipasang sejak awal untuk menempati sisi kanan dari formasi 3-52 yang akan diusung saat melawan Celtic mendatang. Untuk sektor tengah, Conte mempercayakan kepada Paul

PSG Valencia 1 Menang 0 0 Seri 0 2 Gol 1

Pogba. Punggawa PERTANDINGAN TERAKHIR Juve yang tidak PSG 12 Feb 2013 bermain saat mel Valencia [ 1 - 2 ] PSG 04 Dec 2012 awan Napoli Min PSG [ 2 - 1 ] Porto ggu lalu, Kwadwo 21 Nov 2012 Dynamo Kyiv [ 0 - 2 ] PSG Asamoah akan 06 Nov 2012 PSG [ 4 - 0 ] Dinamo Zagreb kembali berada 24 Oct 2012 Dinamo Zagreb [ 0 2 ] PSG di starting line up. Sedangkan bariVALENCIA 02 Mar 2013 san penyerangan Valencia [ 2 - 2 ] Levante 23 Feb 2013 dipercayakan keReal Zaragoza [ 2 - 2 ] Valencia 17 Feb 2013 pada Alessandro Valencia [ 2 - 0 ] Mallorca Matri untuk men12 Feb 2013 Valencia [ 1 - 2 ] PSG dulang gol. 09 Feb 2013 Celta de Vigo [ 0 - 1 ] Valencia Glasgow Celtic sebetulnya bukan tim sembarangan, buktinya out Liga Champions, belum mereka bisa mengalahkan pernah ada klub yang bisa Barcelona di fase babak grup. menang dengan keunggulan Hanya saja pemain-pemain 4 gol dan lolos ke babak Glasgow Celtic masih kalah selanjutnya, setelah pada perpengalaman dengan pemain- tandingan leg pertama kalah pemain Juventus yang sudah di kandang sendiri dengan kenyang bermain di Liga margin 3 gol. Jadi pertandinChampions. Pemain-pemain gan leg ke 2 babak 16 besar Juve, Andrea Pirlo, Marco antara Juventus melawan Storari, dan Nicolas Anelka Glasgow Celtic nanti nyaris sudah pernah merasakan mustahil dimenangkan oleh gelar juara Liga Champions, Celtic dengan keunggulan sedangkan pemain-pemain lebih dari 4 gol. Tapi semanCeltic banyak yang baru gat ala Skotlandia dikenal merasakan Liga Champions dengan semangat pantang menyerah hingga titik pengpada musim ini. Glagow Celtic yang su- habisan, jadi pada partai leg dah tertinggal skor 0-3 hanya ke 2 nanti, Celtic bakal berberharap pada keajaiban bisa juang untuk menang terlepas lolos ke babak selanjutnya. mereka lolos atau tidak ke Dalam sejarah babak knock babak selanjutnya. (ulb/jns)


Rabu, 6 Maret 2013

KPUD Siap Umumkan LHKPN BOLMUT — Komisi Pemlihan Umum Daerah (KPUD) Bolmut siap mengumumkan Laporan Hasil Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) oleh Calon Bupati (Cabup) dan Calon Wakil Bupati (Cawabup). Ini dilakukan karena munculnya tuntutan masyarakat yang meminta LHKPN kandidat bisa

dipublikasikan kepada masyarakat. “Ini penting, agar masyarakat mengetahui secara jelas berapa dana yang dimiliki oleh para kandidat dan dari mana sumbernya. Masyarakat dapat melakukan check and balance,” ujar Djunaidi Harunja SH. Ketua KPUD Drs Mahyudin Pandialang melalui

Anggota KPUD Bolmut, Lassa Korompot mengatakan pihak KPUD sudah siap mengumumkan LHKPN dari empat kandidat yang akan maju pada Pilkada Bolmut. “Kami akan mengumumkan LHKPN 8 kandidat sekurang-kurangnya bukti penyerahan di KPK,”kata Korompot. Lanjut Korompot, pihak

KPUD Bolmut, belum mendapat laporan dari KPK untuk LHKPN empat kandidat, menurutnya, jika sudah ada laporan KPK, KPUD akan mengumumkan kepada masyarakat meski Pilkada sudah selesai. “Kami siap umumkan ke masyarakat kalau sudah ada di KPUD datanya,” tandas Korompot.(fil)

namun setelah melalui verifikasi Kemenpera, Bolmut hanya mendapatkan kuota sebanyak 500 unit. “Allhamdulilah, ternyata Menpera RI memberikan lebih dari yang kami harapkan. Namun bantuan itu hanya diperuntukkan bagi warga

yang memiliki RTLH dengan penghasilan di bawah ratarata karena bantuan itu difokuskan untuk renovasi atap, dinding dan lantai,” ujarnya. Sementara itu, sejumlah warga Bolmut berterima kasih atas bantuan itu. “Kami berterima kasih

kepada pak Menteri (Djan Faridz) yang memberikan bantuan SPS,” ujar Rahma Antogia, salah satu keluarga penerima bantuan sembari menambahkan bantuan yang diterima akan dimanfaatkan dengan baik.(fil)

hankan lahan mereka, kemungkinan besar aktifitas pertambangan di Tanoyan Bersatu akan dihentikan. “Kalau terjadi gugatan proses hukum dan masyarakat yang menang, fungsi lahan dikembalikan seperti semula. Jadi tak ada lagi kegiatan pertambangan disana,” tandasnya. Pernyataan itulah yang menurut warga sangat kontroversi dengan upaya warga melestarikan lingkungan. Terpisah, Ketua FKMIL (Forum Komunikasi

Mahasiswa Indonesia Lolayan (FKMIL) Abdul Nasir Ganggai menyatakan, BLH tidak pernah mensosialisasikan kepada masyarakat tentang bagaimana pelestarian lingkungan yang berhubungan dengan pertambangan. “Copot Kaban BLH! Hanya tahu bicara soal lingkungan tapi sikap justru tak berpihak pada lingkungan. Jangan-jangan sudah mendapatkan sesuatu dari AMS sehingga memperlihatkan sikap pembelaan,” tegas Nasir.(sal)

ganda,” ungkap Mooduto. Dia menjelaskan, penerimaan CPNS 2010 lalu, banyak peserta dari luar daerah mengurus KTP Bolsel. Begitu tidak lulus, mereka tinggalkan Bolsel tapi masih terdaftar sebagai penduduk Bolsel. “Soalnya waktu itu salah

satu syarat harus pakai KTP Bolsel. Misalnya penyerahan pertama di pusat jumlah penduduk kita sampai 90 ribu jiwa. Itu sesuai data waktu pemekaran daerah 2009 lalu. Sambil berjalan waktu tetap melakukan perbaikan data,” beber Mooduto.(ail)

nasional musik bambu yang diselenggarakan di pulau Dewata Bali pada bulan April mendatang. Kesiapan mereka tidak tanggung-tanggung, sejak lolos 10 besar tingkat Sulut, latihan di intensifkan. “Kalau biasanya latihan dua kali sepekan, sekarang latihannya sekali dalam dua hari,” tandas Tete Elo. Kesiapan lainnya, soal pendanaan. Menurut ketua dan sekeretaris MBKIB, Amri Mokodompit – Dam Potabuga, pihaknya menggalang pengumpulan biaya hingga Rp 50-an juta. “Kalau tiket sudah ditanggung panitia, tinggal penginapan dan akomoniasi lainnya yang kami butuhkan,” kata Amri diaminkan Dam.

Selain berupaya menerima semua orderan yang masuk. Kelompok ini juga berencana meminta bantuan kepada donator yang memiliki kepedulian terhadap seni dan budaya musik bambu. “Satu tekad kami ikut festival, karena ingin mengharumkan nama Sulut khususnya Bolaang Mongondow Raya di pentas nasional,” timpal Tete Elo kembali. Jeda istirahat makan jamuan mie ojo Poyowa Besar, mereka kembali melanjutkan latihan dengan beberapa lagu yang ditutup dengan lagu ‘Kapankapan kita berjumpa lagi’ yang di populerkan koes plus. Pukul 23.00 Wita pas. Latihan ditutup, penonton pun bubar.(*/selesai)

Lagi....Sambungan hal 16 menjadi 500,” ujar Bupati Hamdan Datunsolang melalui Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Drs Asripan Nani Spd Msi kepada wartawan. Kandidat doctor ini menambahkan, Pemkab sebenarnya mengusulkan 600 unit,

Salihi....Sambungan hal 16 “Sebaiknya bupati mencopot kaban BLH. Sikap dan pernyataannya tak mencerminkan dirinya peduli lingkungan. Justru pernyataannya akan menjadi pemicu konflik berdarah di Bolmong dan menjadi pintu masuk investor merusak lingkungan,” tegas Ketua Gerakan Anti Arafura Mandiri Semangat (GERAM) Dahlan Manggo, kemarin. Desakan warga agar Rantung diturunkan dari jabatannya karena dalam pertemuan dengan warga,

Yudha mengatakan aksi penolakan warga akan aktivitas perusahaan itu tidak akan mempengaruhi proses penyusunan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL). “Aksi itu tidak akan mempengaruhi proses penyusunan Amdal. Yang layak menentukan apakah perusahaan PT AMS bisa melanjutkan kegiatan tergantung Amdal yang akan dinilai komisi Amdal,” kata Yudha, kemarin. Menurut Yudha, jika masyarakat dapat memperta-

Disdukcapil....Sambungan hal 16 piknya. Menurutnya, Disdukcapil harus mampu mempertanggunjawabkan data yang diperoleh itu. “Kalau menurut Capil data itu benar-benar valid, pertahankan dengan argumenargumen yang logis. Tapi kalau keliru harus diluruskan,” kata Sekkab, kemarin.

Kepala Disdukcapil Agus Mooduto mengatakan tidak ada kekeliruan dalam dengan jumlah penduduk hasil pendataan oleh pihaknya. “Kalau jumlah itu tidak ada kekeliruan, sesuai hasil pendataan kami di lapangan. Tapi, setelah pemutakhiran ditemukan banyak data

Tampil....Sambungan hal 16 Dari waktu kewaktu MBKIB telah menjadi ‘mata pencarian’ tambahan untuk 40 anggotanya. Setiap tampil, uang sewa dibagi rata untuk anggota, 10 persen disisip iuran untuk organisasi. “Tarif setiap penampilan standarnya Rp 3,5 juta. Harga itu khusus untuk dalam kota. Kalau di luar kota, ada tambahan biaya transpor, tergantung pembicaraan yang menyewa,” beber Tete Elo. MBKIB tidak pilih-pilih orderan. Mulai dari acara pesta perkawinan, hajatan keluarga, acara kampanye partai, acara keagamaan hingga pemerintah. Siapa saja asal harga sesuai mereka sabet. Namun, bila ingin mengorder harus boking dua

pekan sebelum acara. “Sebaiknya jauh hari pesanannya. Maklum anggota ada pekerjaan masing-masing. Supaya diberi jadwal masingmasing supaya tidak lupa,” kata wakil ketua pengurus MBKIB M (purn) Domu menambahkan. Kiprah mereka tidak hanya sampai di wilayah Bolmong Raya, tapi juga diluar daerah. Tahun 2011, untuk kali pertamanya mereka tampil di Ibu Kota Negara Indonesia, Jakarta. Saat itu, ikut memeriahkan acara Haul satu Abad Bung Karno. MBKIB satu-satunya musik bambu dari Sulut yang diboyong. Kini, MBKIB bersiap-siap mengikuti iven festival

Siap Terapkan Rupa Bumi BOLMONG — Pemkab Bolmong siap membentuk panitia pembakuan nama rupa bumi. Ini bertujuan utuk mengolah, mengumpulkan dan menginventarisir data yang berkaitan dengan nama unsur rupa bumi, seperti nama jalan, pantai, danau, bukit hingga gunung untuk dibakukan. “Hal ini berdasarkan Permendagri Nomor 39 Tahun 2008 Tentang Pedoman Umum Pembakuan Nama Rupa Bumi dan Permendagri Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Pedoman Pembentukan Panitia Pembakuan Nama Rupa Bumi,’’ kata Kepala Bagian Tata Pemerintahan Jemy Sako

SH melalui Kasubag Pengembangan Otonomi Daerah Ahmad Ijabu S.STP, Selasa (5/3) kemarin. Menurutnya, upaya inventarisasi panitia pembakuan nama rupa bumi kabupaten nantinya melibatkan pemerintah kecamatan, kelurahan dan desa secara berjenjang. “Koordinator Panitia adalah asisten pemerintahan Sekdakab dengan ketua panitia kabag tata pememerintahan dan keanggotaan panitia ini dari SKPD terkait, unsur Badan Pusat Statistik (BPS) serta unsur kantor pertanahan,” tambahnya.(sal)

Baliho....Sambungan hal 16 Manado. “Ini adalah barbarianisme atribut PAN yang kesekian, setelah kejadian pembakaran beberapa bendera PAN di Poyowa Kecil lalu. Kami minta pendukung maupun simpatisan untuk tetap tenang, jangan terpancing, dan tidak perlu melakukan aksi serupa karena hanya memperkeruh suasana. Biarkan masyarakat menilai mana yang simpatik, mana yang tidak,” jelas Gobel sembari mengatakan menyatakan kejadian itu telah dilaporkan di Polres Bolmong. Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) segera menurunkan Panwascam Kotamobagu Utara untuk melakukan pengecekan. “Sudah ditangani oleh Panwascam. Kita tinggal menunggu laporannya. Pengurasakan itu menurut UU 15/2011 adalah tindak

pidana pemilu apabila dilakukan oleh pendukung lain,” tandas Personil Panwaslu Shakespiare Makalunsenge. Sementara itu, Anakia Mokoginta, isteri Jainudin Damopolii (Jadi) , pasangan calon wakil wali kota (Cawawali) Tatong Bara, menerima surat teguran Partai Golongan Karya (Golkar) yang notabene merupakan anggota legislator Dewan Kota (Dekot) dari Golkar. “Usai ikut dampingi suami dari konvoi, malamnya datang Lucky Chandra Makalalalag dari Golkar mengantar surat teguran kepada saya,” ujar Mama Et sapaan Anakia kepada Radar Manado.Menurut personil Komisi III Dekot Kotamobagu itu, dia tidak bisa menghindar mendampingi suami berkampanye di PAN. “Makanya suami saat

penjaringan di PDIP, saya sudah mengirimkan surat izin ke DPD Golkar untuk mendampingi suami,” tegas calon Ketua TP PKK jika TBJaDi memenangi Pilwako 24 Juni 2013 mendatang. Terpisah, Lucky Ch Makalalag wakil Ketua Golkar Kotamobagu membenarkan telah mengirim surat teguran keras kepada Anakia. “Partai tindaklanjuti sesuai mekanisme yang berlaku. Kalau surat teguran keras itu tidak beliau tindaklanjuti kami akan melakukan rapat pleno untuk memutuskan keberadaan beliau di partai,” katanya. “Siapapun kader yang tidak patuhi keputusan partai mengenai calon yang diusung Golkar, segera melaporkan kader tersebut untuk diambil tindakan tegas,” pungkasnya.(gus)

Kinerja....Sambungan hal 16 (TGR) namun hal ini tentu tidak akan menimbulkan efek jera. Perlu diselesaikan secara hukum jika ditemukan kerugian negara,”

tegas Junaidi. Komisi III Dekab Saiful Ambarak SPdI berjanji akan menindaklanjuti setiap pekerjaan yang merugikan

keuangan negara. “Kita pasti turun mengawasi, sebab ini merupakan tugas dan tanggung jawab Dekab,” dalih Ambarak.(fil)

Panwaslu....Sambungan hal 16 Shakespiare Makalunsenge, kemarin. Menurut mantan Kepala Inspekorat KK ini, pengawasan dilakukan pihaknya terkait kepastian masyara-kat wajib pilih tidak masuk dalam DPS. “Kita catat semua nama-

nama masyarakat wajib pilih yang tidak masuk dalam DPS. Begitu juga daftar DPS –nya kita pantau, apakah ada kekeliruan nama atau tidak,” terangnya. Dikatakannya, pastisipasi masyarakat dalam mengeroscek DPS sangat

penting. “Panwas akan terus memantau DPS hingga DPT. Karena masalah pemilih hal yang paling krusial sering terjadi pertentangan di setiap iven pemilihan kepala daerah,” pungkasnya.(gus)

Maret 2013 mendatang. 2012 lalu, Pemkab memperoleh penilaian LAKIP

terbaik ke dua dari 15 kabupaten/kota se Sulut,” kata Mourin.(sal)

LAKIP....Sambungan hal 16 terbaik. Namun, hanya akan dievaluasi hingga batas waktu pemasukkan 31

Resmi....Sambungan hal 16 Bolmong, Drs Ferry Kawuwung. Ketua Pokja verifikasi, Drs I Wayan Tapayusa, dikonfirmasi terpisah mengatakan pembagian 6 Dapil Bolmong berdasarkan etnis dan kedekatan masyarakat. “Faktor wilayah dan kedekatan masyarakat juga menjadi salah satu faktor di 6 Dapil itu,” kata Tapayusa. Sementara pembagian 6 Dapil itu disambut antusias sejumlah pimpinan Partai

Politik (Parpol). “Kami optimis semua kecamatan mendapatkan kursi,” kata Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat (PD), Jefry Tumelap ST. “Pembagian 6 Dapil ini sudah bisa dijadikan acuan partai untuk menempatkan berbagai kader potensial di setiap kecamatan. Saya optimis PDIP akan meraih sukses yang disertai dengan

kerja keras,” ujar Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Yanny Ronny Tuuk STh. Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Salihi Mokodongan mengatakan pembagian Dapil oleh KPUD sudah sesuai mekanisme serta menguntungkan setiap partai termasuk PAN. “PAN juga optimis bisa meraup suara dari tiap Dapil,” kata Salihi.(sal)

Pemkab....Sambungan hal 16 air saat hujan sehingga warga tidak kesulitan air bersih saat musim kemarau

nanti,” kata Didik. “Proses tendernya sudah dilaksanakan Pemprov dan insya Al-

lah dalam waktu dekat ini pengerjaanya sudah dilaksanakan,” pungkasnya.(fil)


RABU, 6 MARET 2013

KOTAMOBAGU

Panwaslu Awasi Publikasi DPS

Baliho Tatong Dimutilasi Istri Jainudin Damopolii Ditegur Golkar

PUBLIKASI Daftar Pemilih Sementara (DPS) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kotamobagu (KK) di 33 desa/ kelurahan dan tempat umum mendapat pengawasan ketat dari Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu). ‘Wasit’ Pemilihan Walikota S Makalunsenge (Pilwako) ingin memastikan pemilih yang tidak masuk DPS jadi catatan masuk dalam DPT mendatang. “Karena panwas desa/kelruhan belum ada. Kita pantau melalui panwaslu kecamatan masingmasing sejak nama-nama DPS tersebut dipublikasi,” kata komisioner Panwaslu KK

PANAS: Baliho Cawali Tatong Bara yang dirusak oleh oknum tak bertanggung jawab di Desa Pontodon Timur (kiri). Anakia Mokoginta (berjilbab, kedua dari kiri) saat mendampingi suaminya Jainudin Damopolii.

Baca.... Panwaslu hal 15

BOLMONG ISTIMEWA

LAKIP 2013 Tuntas

Salihi Diminta Copot Kaban BLH

DOKUMEN Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) 2013, tuntas. “Dokumen LAKIP selanjutnya diserahkan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) RI untuk dievaluasi sesuai dengan aturan yang ada,’’ kata Kepala Bagian Organisasi Setdakab Bolmong Mourin Vivi Rotie SSTP. Menurutnya, yang akan dievaluasi tersebut yakni perencanaan strategis, perencanaan kinerja tahunan, evaluasi internal, pelaporan kinerja serta pencapaian sasaran/kinerja organisasi lingkup pemerintah daerah Bolmong. “Tahun ini tidak ada lagi penilaian LAKIP

BOLMONG — Warga Tanoyan Bersatu meminta Bupati Salihi Mokodongan untuk mencopot Yudha Rantung dari jabatan kepala Kepala Badan Lingkungan Hidup. Mereka menilai, Rantung main mata dengan perusahaan tambang PT Arafura Mandiri Semangat agar aktivitas bisa berjalan.

Baca.... LAKIP hal 15

Baca.... Salihi hal 15

Resmi 6 Dapil KOMISI Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Bolmong akhirnya me-netapakan 6 Daerah Pemilihan (Dapil) yakni Dapil I Lolak, Sangtombolang. Dapil II Poigar, Bolaang Timur, Bo-laang. Bilalang, Passti Timur, Passi Barat masuk Dapil III. Lolayan Dapil IV. Dapil V; Dumoga, Dumoga Timur, Dumoga Tenggara dan Dapil VI; Dumoga Barat, Dumoga Utara, Dumoga Tengah dalam Pemilihan Calon Legislatif (Pilcaleg) 2014. “KPU Sulut sudah membahasnya. Kalau hasilnya sudah ada, selanjutnya dibawa ke pemerintah pusat. Kewenangan menetapkan adalah KPU pusat,” ujar Sekretaris KPUD

Baca.... Resmi hal 15

BOLMUT

Pemkab Bangun Embung MENGANTISIPASI kurangnya pasokan air bersih saat kemarau, Pemkab menggandeng Pemprov Sulut untuk membangun Embung (kolam penampung air). Sumber anggaran pembangunan Embung dari Anggaran PenDidik A Soetopo dapatan Belanja Negara (APBN) 2013 sekira Rp23 Miliar. Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Didik A Soetopo BE Msi mengatakan 2013 ini Pemprov melalui balai wilayah Sulawesi akan membangun Embung di Desa Olot Kecamatan Bolang Itang Timur. “Pembuatan Embung untuk menampung

Baca.... Pemkab hal 15

Yudha Rantung

Kinerja Dekab Mandul BOLMUT — Kinerja jajaran Dewan Kabupaten (Dekab) Bolmut disentil warga. Mereka menilai Dekab mandul dalam melaksanakan fungsi pengawasan terhadap sejumlah proyek fisik yang dikerjakan. “Ini terjadi lantaran minimnya pengawasan yang dilakukan Dekab terhadap proyek dikerjakan. Kami mendesak Dekab segera mela-

kukan evaluasi dan peninjauan secara langsung proyek yang bermasalah,” ujar Junaidi Harunja SH, kemarin. Tambahnya, 2013 ini proyek pekerjaan akan dilelang, sehingga perlu ditindaklanjuti jika menemukan proyek amburadul. “Memang sudah dilakukan Tuntutan Ganti Rugi

Baca.... Kinerja hal 15

KOTAMOBAGU — Suhu politik sambut Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwako) Kotamobagu makin memanas. Bukan saja perang urat syaraf antar kandidat, namun gesekan politik mulai berpengaruh dalam lingkungan

pribadi kandidat. Dua peristiwa hangat terjadi di Kotamobagu, Selasa (5/2) kemarin. Pertama, terjadinya pengrusakan baliho milik calon walikota (cawali) Tatong Bara (TB). Oknum tak bertang-gungjawab tersebut merobek kepala kandidat

dalam baliho di Desa Pontodon Timur, Kecamatan Kotamobagu Timur. Diduga aksi pengrusakan baliho dilakukan dinihari. Menurut pantauan pengurus Partai Amanat Nasional (PAN), pengrusakan tidak saja terjadi di desa itu tapi dibeberapa kelurahan/desa lain, termasuk baliho raksasa di Motoboi Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan. “Saya sudah mendapat laporan pengrusakan tiga baliho di Pontodon Timur. Kami mengecam, mengutuk tindakan pengurusakan itu. Kami juga meminta aparat kepolisian agar mengusut tuntas pengurasakan baliho itu,” tandas Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kotamobagu, Begie Ch Gobel kepada Radar

Baca.... Baliho hal 15

Lagi, Bolmut Dapat Bantuan SPS BOLMUT — Pemerin-tah Kabupaten (Pemkab) Bolmong Utara (Bolmut) mendapat apresiasi tersendiri dari Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) RI. Setelah berhasil menyalurkan Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (SPS) kepada 348 Rumah Tak Layak Huni (RTLH), Kemenpera melalui deputi bidang swadaya

kembali mengucurkan bantuan serupa kepada sekira 500 RTLH dalam waktu dekat ini. “Pemerintah pusat mengacu dari keberhasilan dan mampu dipertanggungjawabkannya bantuan SPS kepada 348 RTLH, maka tahun ini bantuan serupa dengan jumlah penerima bertambah

Baca.... Lagi hal 15

Hamdan Datunsolang

Disdukcapil Tak Akurat BOLSEL — Data jumlah penduduk milik Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Bolmong Selatan (Bolsel) hingga Desember 2012 diduga tidak akurat. Data diperoleh berdasarkan sensus penduduk 2010, pertambahan penduduk Bolsel setahun rata-rata 1,69 persen. Sementara, Laju pertumbuhan penduduk daerahdaerah di Indonesia (sesuai data sensus 2010 itu) paling tinggi di 2,5 persen sampai 2,7 persen setiap tahunnya. Ironisnya, pertumbuhan penduduk

Bolsel 2010 sampai 2012 (sesuai data dukcapil Bolsel) melejit hingga 10,49 persen lebih (5,24 persen lebih per tahun). Contoh jumlah penduduk Kecamatan Posigadan. 2010 lalu tercatat sekira 16.125 penduduk. Dua tahun kemudian (2012) melonjak menjadi 17.817 jiwa, atau dalam dua tahun penduduk Kecamatan Posigadan bertambah 1692 jiwa. Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Bolsel Tahlis Galang tidak menam-

Baca.... Disdukcapil hal 15

Eksistensi Musik Bambu Klarinet Irama Bogani Poyowa Besar (3/ selesai)

Tampil di Haul Bung Karno, Siap Harumkan Totabuan di Bali KELOMPOK Musik Bambu Klarinet Irama Bogani (MBKIB) kini jadi primadona setiap hajatan-hajatan besar masyarakat maupun pemerintahan. Tidak hanya dalam daerah, kelompok musik bambu yang terdiri dari 40-an personil ini pernah tampil di Senayan dalam rangka Hari Ulang Tahun (Haul) satu Abad Bung Karno. Berikut nukiran wartawan Radar Manado. Oleh : Guesman Laeta, Kotamobagu SEJUMLAH irama dimainkan malam itu, membuat warga yang turut menyaksikan latihan MBKIB tak beranjak dari tempat duduknya. Salah satunya, lagu dari Ambon, Sio Mama. Dengan irama yang indah lebih dari 15 jenis alat musik disatukan. “Itu tadi lagu kesukaan dari

Pak Gubernur Sarundjang. Mungkin dia pernah tugas di Ambon, makanya setiap ingin jadi dirijen, lagu ini yang di mintakan,” kata Tete Elo sapaan Bahludin Peasu, pelatih utama MBKIB saat jedah latihan.

Baca.... Tampil hal 15

GUESMAN LAETA/RM

MENDADAK DIRIGEN: Gubernur Sulut, Sinyo Hari Sarundajang (SHS) kerap kali menyempatkan diri jadi dirigen MBKIB. Seperti pada open house Lebaran Idul Fitri di kediaman Walikota Kota Kotamobagu Djelantik Mokodompit beberapa waktu lalu.


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.