13052012

Page 26

26

Pontianak Post Minggu 13 Mei 2012

Bapak, Istri dan Anak Berbagi Tugas Pontianak Post dan Swalayan Mitra Anda kembali membagi hadiah belanja gratis melalui program Nouvelle. Program ini sebagai salah satu penghargaan bagi pelanggan Pontianak Post dan konsumen Mitra Anda. Kali ini keluarga Yusran (51) menjadi pemenang. Hendy Erwindi – PONTIANAK

BUKAN kebetulan keluarga Yusran menjadi pemenang Nouvelle pekan ini. Wajar jika keluarga yang berdiam di Jalan HM Suwignyo itu mendapat penghargaan dari Pontianak Post. Pasalnya, hampir semua undian

di koran Pertama dan Terutama di Kalbar diikutinya. Tentu peluang Yusran dan keluarga lebih besar menjadi pemenang. “Tidak hanya Nouvelle, semua undian yang ada saya kirim kuponnya. Termasuk undian yang baru ini, mengoreksi kesalahan Pontianak Post,” ungkap Yusran. Pada waktu yang ditentukan, Yusran berbelanja gratis di Mitra Anda. Bersamanya sang istri

Berli (40) dan putri sulung mereka Shinta (18). Ketiganya s i a p berpacu dengan w a k t u memilah barang dan memindahkannya dari rak swalayan ke gerobak dorong. Waktu belanja Nouvelle dibatasi, pemenang harus munuju ke kasir setelah 15 menit. Dalam waktu itu pemenang diberi jatah Rp500 ribu. Boleh saja lebih tetapi kelebihannya menjadi tangggunangan pemenang. Waktu yang singkat bukan persoalan bagi Yusran dan keluarga. Bahkan waktu yang dibutuhkan mereka tidak sampai 15 menit, belum berakhir ketiganya telah mendorong gerobak belanja ke kasir. Saat berbelanja semuanya berperan aktif, baik Yusran, Berli maupun Shinta. Sepertinya, keluarga ini telah membagi tugas di rumah sebelum berbelanja. Jenis barang yang dibelanja pun sudah di otak masing-masing. Tidak perlu berlama-lama termenung di depan rak menentukan barang yang dipilih, tangan ketiganya cekatan mengambil dan memindahkannya ke gerobak. “Kalau belanja semuanya biasa, bukan hanya ibu saja. Jadi kami tidak membutuhkan waktu lama,” ujarnya. Pembagian tugas sebelum belanja dimulai terlihat ketika memilih barang. Barang-barang ringan menjadi tugas Berli dan Shinta memilihnya. Giliran barang yang bobotnya lebih berat menjadi tanggung jawab Yusran mengangkatnya. Beras misalnya, Yusran tidak perlu disuruh lagi dia langsung mengambil dan mengangkatnya. Meski ditugasi mendorong gerobak, terkadang Yusran juga menyempatkan tangannya menggapai beberapa barang kecil di rak. Tidak susah belanja walau tersekat waktu karena keluarga ini rutin membeli kebutuhan pokok setiap dua hingga tiga kali sebulan. Apa lagi salah satu tempat belanja favorit adalah Mitra Anda. “Makanya kami tidak kesulitan karena sudah sering ke Mitra Anda,” ungkap Shinta.(*)

USAI BELANJA: Troli keluarga Yusran sudah penuh, barang belanjaan siap dihitung kasir.

Baca Pontianak Post, Belanja Mitra Anda SALAH satu syarat pemenang Nouvelle adalah harus berlangganan Pontianak Post. Kemudianmengirimkankupon yang terdapat di koran ini. Hal itulah yang dilakukan Yusran sehingga dirinya menjadi salah satu yang beruntung mendapat belanja gratis senilai Rp500 ribu. Pontianak Post tidak asing lagi untuk keluarga ini. Sejak Pontianak Post bernama Akcaya, Yusran telah menjadi pelanggan hingga sekarang. Artinya sudah puluhan tahun mereka setia membaca koran terbesar di Kalbar ini. Puluhan tahun membaca satu media tidak membuat Yusran dan keluarga bosan. Dia beralasan tidak ada satu hal yang sama dalam satu media, karena beritanya terus berganti. Apalagi Pontianak Post selalu menyajikan hal yang baru. Yusran mengatakan, dirinya dan keluarga tidak pernah berpindah ke lain media. Pontianak Post menjadi bacaan wajib dan selalu dinanti kedatangannya setiap pagi. “Bukan baru kami berlangganan Pontianak Post. Kami dapat dikatakan pembaca setia karena langganan sejak namanya Akcaya,” ungkapnya. Begitu juga dengan Swalayan Mitra Anda yang terletak di Sungai Jawi, Jalan H Rais A Rahman. Mitra Anda bukan satu-satunya swalayan di Sungai Jawi, namun tetap menjadi pilihan utama keluarga ini berbelanja kebutuhan sehari-hari. Yusran tidak menampik keluarganya terkadang berbelanja di swalayan lain, tetapi Mitra Anda lebih sering didatangi. “Kadang kami

ANTI NYAMUK: Ny Berli belanja obat anti nyamuk keperluan rumah.

FOTO: TIMBUL MUDJADI/PONTIANAK POST

PILIH PARFUM: Sebagai cewek, Shinta tidak lupa memilih parfum.

belanja di tempat lain juga, tetapi paling sering di sini (Mitra Anda),” katanya. Memilih Mitra Anda sebagai tujuan utama berbelanja bukan tanpa alasan. Barang-barang di swalayan ini dianggap lengkap. Lokasi berbelanjanya pun nyaman, lebih luas. Apalagi sering digelar diskon atau potongan harga di Mitra Anda membuat mereka kerap mendatangi swalayan itu. “Tidak hanya belanja kebutuhan seharihari, kadang kami juga ke lantai dua beli pakaian. Tempat belanjanya di Mitra Anda lebih luas jadi enak milih barang dan berpapasan dengan orang,” ujarnya. (hen)

Suami : Yusran Usia : 51 Tahun Pekerjaan : Pemilik Bimbingan Belajar Istri : Berli Usia : 40 Tahun Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga Anak I : Shinta Usia : 18 Tahun Anak II : Falsyah Usia : 13 Tahun

Anak III : Rifqisyah Usia : 11 Tahun

BELANJA BERAS: Keluarga Yusran tidak lupa berbelanja beras untuk kebutuhan keluarga.

C

M

Y

K


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.