porosdaily

Page 1

SOLUSI INFORMASI ANDA KAMIS, 2 AGUSTUS 2018

HARGA: RP. 4000

Awas, Banyak Usaha Gadai Swasta tak Berizin JAKARTA – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menemukan 551 usaha gadai swasta yang beroperasi tanpa izin di sejumlah daerah di Indonesia. Jumlah itu terdata hingga Juli 2018, dan kemungkinan bisa bertambah. Ketua Umum Perkumpulan Perusahaan Gadai Indonesia (PPGI) Harianto Widodo mengatakan, ada kesulitan untuk mengajak pergadaian swasta untuk mengajukan pendaftaran dan izin ke OJK. Padahal, asosiasi telah mengirimkan surat perintah dari OJK kepada pihak terkait. “Kami sudah mengirimkan surat ke masing-masing calon yang mengajukan pendaftaran dan izin ke OJK. Ada rencana setelah ini kami akan kembali mengirimkan surat kepada yang bersangkutan. Jadi masih tahap persuasif,” kata Harianto, Rabu (1/8). Sampai saat ini gadai swasta yang mau bergabung dengan asosiasi juga masih sedikit. Jumlah itu sejalan dengan pelaku usaha gadai yang telah terdaftar dan berizin di OJK. Hingga Juli 2018, tercatat ada 12 perusahaan gadai swasta telah berizin dan 22 pergadaian berstatus terdaftar. Diperkirakan alasan perusahaan gadai swasta tersebut enggan mendaftar dan mengajukan izin, karena tidak

Ke- Hal.7

foto:lampost

Tabrakan Beruntun, Dua Luka Parah LAMPUNG SELATAN – Kecelakaan beruntun terjadi di Jalinsum KM 75/76 ruas Desa Sukabaru, Kecamatan Penengahan, Kabupaten Lampung Selatan, Rabu (1/8) pagi. Dua orang mengalami luka berat akibat peristiwa ini. Kasat Lantas Polres Lampung Selatan, AKP Reza Khomeini menginformasikan, dua korban luka tersebut, masing-masing supir mobil Mitsubisi L300 Nopol BE 8491 OY dan supir mobil Ertiga BE 1750 NRE. Lakalantas melibatkan lima unit kendaraan roda empat. Menurut AKP Reza, pemantik kejadian adalah mobil truk trailer Nopol BG 8324 LJ yang sedang mengangkut alat berat, dari Pelabuhan Bakauheni menuju Kalianda. Tiba di KM 75/76 Desa Sukabaru, Kecamatan Penengahan, trailer hilang kendali akibat rem tak berfungsi normal. Trailer menabrak Suzuki Ertiga yang sedang berjalan beriringan dengan tiga kendaraan lain, Daihatsu Xenia B 2893 TFR, truk bok B 9551 FCB dan L300 di depannya. Sundulan kepala trailer, membuat mobil Ertiga

foto:ilustrasi

z Politik Uang Pilgub Lampung

Diputus Bebas, Jaksa Tempuh Upaya Banding Tuntutan jaksa dinilai tidak terbukti, empat terdakwa dugaan politik uang Pilgub Lampung 2018 divonis bebas. Jaksa PN Tanjungkarang pun berusaha ‘melawan’. BANDARLAMPUNG – Tim Jaksa Pengadilan Negeri (PN) Tanjungkarang, Randi dan Irfansyah, mengajukan upaya banding atas putusan bebas empat terdakwa dugaan politik uang Pilgub Lampung 2018. Kepastian menempuh upaya hukum lanjutan itu diperoleh dari Kepala Seksi (Kasi) Intel Kejaksaan

Negeri (Kejari) Bandarlampung, Idwin Saputra saat ditemui di Pengadilan Negeri Kelas IA Tanjungkarang, Rabu (1/8). "Terkait bebas empat terpidana, kami mengajukan upaya banding. Itu kami lakukan, berkaitan dengan Undang Undang tentang Pemilu yang diatur khusus," kata Idwin Saputra.

Kejari, ujar Idwin, memberikan waktu selama tiga hari kepada JPU untuk mengajukan banding. Saat ini, katanya, pengajuan memori banding telah diserahkan ke pengadilan. "Sudah kami lakukan dan mengajukan memori banding ke pengadilan. Pengajuan ini juga hanya sebatas sampai di banding tindak di tingkat kasasi," ujarnya. Diketahui sebelumnya, empat terdakwa dugaan politik uang Pilgub Lampung diputus bebas oleh Majelis Hakim PN Kelas IA Tanjungkarang. Masing-masing, Apin (33) warga

BANDARLAMPUNG – Awalnya, Sukardi mengira mayat bayi perempuan yang tergeletak di pinggiran Kali Gang Mawar Putih IV, Jalan Panglima Polim, Kelurahan Segala Mider, Tanjungkarang

Barat, Bandarlampung itu, hanya boneka bekas yang sengaja dibuang. Belakangan, setelah Sukardi mengamatinya, dia melihat di tubuh jabng bayi itu ada tali pusar menjuntai

memanjang. Sukardi pun tersadar, bahwa yang dilihatnya itu bukanlah boneka. "Penglihatan saya seperti boneka, mas. Tapi kok ada tali pusarnya,” tutur pekerja bangunan itu, Rabu (1/8).

ENTERTAINMENT

Dituduh Lakukan Oplas

K

HLOE Kardashian berhasil menurunkan berat badan pasca melahirkan dengan amat cepat. Ia juga berhasil meredam spekulasi keretakan hubungannya dengan sang kekasih, Tristan Thompson. Namun ada satu hal lagi yang membuat publik penasaran. Dari foto terakhir yang diunggah ibu True Thompson ini ada sesuatu yang berbeda. Netizen menilai hidung Khloe tampak lebih kecil dan ramping. Tuduhan operasi plastik pun langsung dituai Khloe. Khloe ternyata langsung menjawab tuduhan para followersnya ini. "Suatu hari aku akan

Ke- Hal.7

P O R O S D A I LY

Ke- Hal.7

Astaga, Orok Perempuan Dibuang ke Kali

Ke- Hal.7

z Khloe Kardashian

Jalan Tangkuban Perahu, Telukbetung, Suhaimi (36) warga Jalan Cut Nyak Dien, Kaliawi, Mawardi (45) warga Jalan Hayam Wuruk, Tanjungkarang Timur, dan Intan Darmawan (46) warga Kemiling, Bandarlampung. Ketua Majelis Hakim, Riza Fauzi menilai, pasal yang didakwakan oleh jaksa penuntut umum (JPU) tidak terbukti. Atas dasar itulah dia memutus bebas keempat terdakwa tersebut. Saling Serang Upaya ‘saling serang’ antara dua

Teladas, Kampung Tua

yang Kini Terisolir Sejarah Kabupaten Tulangbawang erat berkait dengan dengan keberadaan Kampung Teladas. Sayangnya, kampung tertua ini terancam terisolisasi dengan daerah lain. TULANGBAWANG – Hujan yang semestinya menjadi barokah, justeru disikapi pesimistis oleh masyarakat di dua desa ini. Warga Kampung Teladas dan Kampung Dente Makmur, Kecamatan Dente Teladas, Kabupaten Tulangbawang, ‘menjerit’ saat hujan mendera wilayah mereka. Sebab, jalan penghubung antara Kampung Dente Makmur menuju Kampung Teladas sepanjang 14 kilometer, berubah menjadi areal persawahan. Kendaraan sulit melintasi kawasan tersebut, hingga tak sedikit warga enggan ke luar rumah. Rizal Arjon, warga Kampung

Teladas, mengaku kebanggan terhadap kampung halamannya mulai terkikis saat dia melihat hamparan jalan kampung tak lagi manusiawi. “Kampung kami ini, merupakan salah satu kampung tertua di Tulangbawang. Hasilbuminya yang melimpah. Baik pertanian, perkebunan maupun perikanan,” kata Rizal, baru-baru ini. Sayangnya, ucap dia, kebanggaan warga atas tanah subur makmur tersebut, pupus hanya karena kondisi jalan kampung yang tidak lagi bersahabat. “Kalau hujan sudah turun, kami kesulitan membawa hasil bumi ke luar kampung,” keluhnya. Menurut Rizal, kondisi ini sudah berlangsung menahun. Jalan penghubung tak bisa dilewati. Jangankan saat hujan. Dikala kondisi jalan kering pun, menurut dia, kendaraan roda dua kesulitan menembus kampung.

Ke- Hal.7

Sukardi mengaku, sekitar pukul 07.30 Wib tersebut, dia hendak meneruskan pekerjaan memondasi rumah, tak jauh dari lokasi jabang bayi ditemukan. Saat hendak turun ke kali

itulah, Sukardi melihat tubuh bayi tanpa pakaian, dalam posisi miring di pinggiran aliran air. Penemuan pun dilaporkan kepada Pakde Sukijo, orang yang dituakan di daerah itu.

Ke- Hal.7


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.