Majalah Duta Rimba 42 Mar - Apr 2012

Page 28

RIMBAUTAMA

Dok. Humas PHT

Perhutani dan NFCF, sebuah koperasi kehutanan Korea Selatan bekerjasama menanam jenis Fast Growing Species (FGS) di areal hutan Perhutani. Perjanjian kerjasama ditandatangani oleh Bambang Sukmananto, Direktur Utama Perum Perhutani dan Vice Chairman & CEO NFCF Mr Dong Myung di kantor NFCF, Seoul. Penandatanganan perjanjian itu merupakan lanjutan pasca operasional dengan Perhutani. NFCF menilai pengelolaan hutan yang dilakukan dengan beneďŹ t sharing bersama masyarakat selama ini amat positif. Kerjasama yang telah dirintis sejak 2007 memang telah ditindaklanjuti. Implementasinya, Perhutani menyiapkan 10,000 Ha

26 DUTA Rimba

lahan di Jawa Barat sejak 2009 dengan penanaman tanaman hampir mencapai 6.000 Ha. Adapun jenis tanamannya adalah Mindi, Sengon, Jabon, dan Gmelinia. Sementara 4.000 Ha lagi penanamannya akan tuntas tahun ini. Proyek NFCF ini dimulai di Teluk Jambe Jawa Barat. Selain membantu dalam bidang pembiayaan, NFCF juga memberikan pelatihan bagi masyarakat di wilayah hutan yang dikerjasamakan melalui Lembaga Masyarakat Desan Hutan (LMDH). Lebih dari 30 orang telah dilatih sistem koperasi di Korea Selatan. Hal ini menurut Dong Myung Sur, merupakan bagian upaya NFCF memberikan kontribusi dalam meningkatkan perekonomian daerah sekaligus mensukseskan penghijauan

dunia melalui hutan Indonesia. Baik Bambang Sukmananto maupun Dong Myung Sur sepakat, ke depan dimungkinkan adanya transaksi perdagangan karbon untuk areal tersebut dan areal kerjasamanya diperluas. Program ini merupakan sebuah terobosan yang dilakukan oleh kedua belah pihak untuk melakukan pengurangan emisi, yang disebut-sebut sebagai penyebab pemanasan global. Kerjsama antara Perhutani dan koperasi Korea Selatan ini merupakan kegiatan nyata dan konkrit di lapangan, yang hasilnya bisa dinikmati kedua belah pihak maupun masyarakat di sekitar hutan. Masyarakat desa yang terlibat kegiatan ini bisa belajar tentang

NO. 42 • TH. 7 • MARET-APRIL 2012


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.