Epaper Harian Andalas 23 Maret 2020

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

Senin, 23 Maret 2020

D A N

C E R D A S

No: 24162/Tahun XIV | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp3.500 andalas|hotbin purba

Dua unit truk laga kambing di Jalinsum Km 10-11 di Silangkitang, Desa Pagar Batu, Kecamatan Sipoholon, Taput, mengakibatkan sopir dan penumpang colt diesel meninggal dunia.

Colt Diesel dan Fuso Laga Kambing, 2 Tewas Sipoholon - andalas Dua unit truk jenis colt diesel dan fuso laga kambing di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Km 10-11 tepatnya di Siilangkitang, Desa Pagar Batu, Kecamatan Sipoholon, Taput. Akibatnya, sopir dan penumpang colt diesel meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP), Sabtu (21/3) sekira pukul 16:00 WIB. Kapolres Tapanuli Utara (Taput) melalui Kasubbag Humas Aiptu Walfon Baringbing kepada andalas, Minggu (22/3) menjelaskan, kedua truk yang tabrakan itu adalah mitsubishi colt diesel dengan nomor polisi BK 9959 CI yang dikemudikan Denni Setiawan (31) warga Dusun II Desa Sena, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deli Serdang, dan truk mitsubishi fuso

dengan nomor polisi B 9023 UVY dimana sopirnya melarikan diri. "Akibat dari kecelakaan tersebut, supir truk colt diesel Denni Setiawan dan penumpangnya Yudi Ardiansyah meninggal dunia di dalam truk karena mengalami luka-luka dan terjepit. Sedangkan sopur truk fuso sampai saat ini identitasnya belum diketahui karena melarikan diri," terang Baringbing. Dikatakan Baringbing, kecelakaan tersebut berawal saat truk fuso datang dari arah Siborong-borong menuju arah Tarutung, Taput, sedangkan truk colt diesel datang dari arah Tarutung menuju Siborongborong. "Tepat di tempat kejadian perkara, truk fuso lari jalur kesebelah kanan, lalu menab-

rak truk colt diesel yang datang dari depannya yang sedang melintas di jalurnya sendiri. Di duga, bahwa truk fuso lepas kendali saat melintas, sehingga lari jalur ke sebelah kanan bahu jalan sebagai penyebab terjadinya kecelakaan tersebut," sebut Baringbing. Namun untuk memastikannya, kata Baringbing, pihak Lakalantas Polres Taput sudah melakukan olah TKP, memeriksa saksi-saksi, mengamankan kedua truk tersebut dan melakukan penyelidikan keberadaan sopir truk fuso. "Sedangkan kedua korban yang meninggal dunia, sudah kita evakuasi ke Rumah Sakit Umum Tarutung untuk dilakukan visum et repertum, dan sekaligus menunggu keluarganya untuk menjemput jenazah kedua korban," pungkasnya.(HOT)

Meningkat Drastis

ODP Corona di Sumut 496 Orang Unik Tapi Nyata

Cegah Corona, Polisi Bubarkan Hajatan Pernikahan andalas|syamsul bahri

Wali Kota Tanjung Balai HM Syahrial SH MH, saat mengunjungi Pelabuhan Penumpang Internasional Teluk Nibung.

Imbas Lockdown Malaysia

Polisi membubarkan acara hajatan pernikahan di Banyumas Jawa Tengah untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19. Rombongan tamu yang berjumlah ratusan orang disemprot disinfektan. Kapolresta Banyumas Kombes Pol Whisnu Caraka mengatakan, hajatan pernikahan itu sedianya berlangsung di Jalan Oferste Isdiman Gang 4 Purwokerto Timur. Rombongan itu menggunakan armada 4 unit bus yang kemudian • LANJUT KE HAL. 15

Penyebaran Corona di Indonesia Meluas

514 Positif, 48 Meninggal Jakarta-andalas Jumlah pasien virus corona atau Covid-19 hingga hari Minggu (22/3) kembali bertambah menjadi 514 orang. Ini seiring adanya rilis data baru pemerintah yang berisi tambahan 64 orang

positif terinfeksi corona. Juru bicara penanganan nasional virus corona Achmad Yurianto mengatakan, ada pula tambahan 10 pasien meninggal dunia sehingga • LANJUT KE HAL. 15

Pelabuhan Teluk Nibung Tutup 2 Minggu andalas|ist

Wakil Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumut dr H Aris Yudhariansyah MM saat memberikan keterangan di Media Center, Minggu (22/3).

Medan-andalas Kondisi perkembangan Coronavirus Disease 2019 (Covid19) di Sumatera Utara (Sumut) belum menunjukkan penurunan. Bahkan data Orang Dalam Pemantauan (ODP) terus mengalami peningkatan drastis pada Minggu (22/3) dibanding satu hari sebelumnya. Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 atau Corona di Sumut melaporkan, ada peningkatan 31,8 persen pada ODP. Jumlah ODP meningkat menjadi 496 orang dari hari sebelumnya hanya 338 orang. "ODP ini tersebar di beberapa kabupaten/kota, dengan jumlah yang terbanyak di Kabupaten Simalungun 60 orang, dan terkecil di dua Kabupaten yakni Labuhanbatu Utara dan Tobasa," kata Wakil Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumut dr H Aris Yudhariansyah MM dalam konfrensi pers di Media Center Gugus Tugas Per-

cepatan Penanganan Covid-19 Sumut, Minggu (22/3). Sementara itu, untuk jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) jumlahnya tetap di angka 48 orang. Begitu juga pasien positif masih 2 orang (1 di antaranya meninggal) dan pasien yang sembuh tetap 3 orang. “ODP terbanyak di Simalungun, ada 60 orang ODP dan yang kecil adalah di Labuhan Batu Utara dan Toba Samosir,” ungkapnya. Gugus Tugas pun mengimbau kepada orang yang pernah berkontak erat dengan PDP atau pun positif bisa memeriksakan kesehatannya dan

melakukan isolasi mandiri di dalam rumah masing-masing. Namun, ada 10 kota di Sumut yang sampai saat ini belum ditemukan ODP dan PDP. Yakni Tebing Tinggi, Samosir, Humbahas, Nias, Nias Utara , Gunung Sitoli, Nias Barat, Sibolga, Mandailing Natal (Madina) dan Labuhanbatu Selatan. “Kita berharap statusnya tetap seperti ini. Supaya kita cepat terbebas dari Covid-19,” tututnya. Saat ini, kata Aris, Gugus Tugas juga telah melakukan kegiatan-kegiatan terkait per-

Gubernur Edy Minta Tempat Hiburan Tutup Sementara Upaya melawan penyebaran virus corona atau Covid-19 terus dilakukan pemerintah. Social distancing (jaga jarak) terus digalakkan. Meskipun ini belum dirasa efektif diimplementasikan oleh masyarakat.

M andalas|ist

Gubenur Sumut Edy Rahmayadi saat meninjau Kantor BPSDM yang akan dijadikan ruang isolasi bagi PDP corona.

Pelabuhan penumpang Teluk Nibung, Tanjung Balai. Sebelumnya pada Senin, (16/3), Pemerintah Malaysia mengumumkan lockdown (mengunci) negara tersebut selama dua minggu untuk menghentikan penyebaran virus corona (Covid-19). Lockdown Malaysian itu berimbas pada penutupan Pelabuhan Teluk Nibung, Kota Tanjung Balai. Wali Kota Tanjung Balai, HM Syahrial SH MH menga• LANJUT KE HAL. 15

• LANJUT KE HAL. 15

Jangan Anggap Remeh Penyebaran Virus Corona

edan, salah satu kota terbesar di Indonesia, masyarakatnya belum sadar betul untuk melakukan social distancing. Sejumlah kafe dan tempat hiburan masih ramai. Begitu juga pusat perbelanjaan. Padahal kampanye supaya warga tetap di rumah saja sudah digalakkan dari berbagai media. Baik media

Tanjung Balai-andalas Akibat kebijakan Lockdown Pemerintah Malaysia terkait penyebaran virus corona, terhitung sejak Selasa (17/3) lalu, Pelabuhan Teluk Nibung, Kota Tanjung Balai, tidak beroperasi selama 2 minggu. Menyikapi hal tersebut Pemerintah Kota (Pemko) Tanjung Balai menanggapi positif langkah yang diambil Pelindo I Cabang Tanjung Balai-Asahan yang menghentikan sementara secara menyeluruh aktivitas di

mainstream atau pun media sosial. Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi sudah berulangkali mengingatkan warganya untuk tetap di rumah. Edy tidak ingin upaya penekanan angka penularan corona gagal. Hanya karena sepele atau pun anggap remeh dengan corona. • LANJUT KE HAL. 15

Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah

Cegah Corona

Plt Gubernur Aceh Minta Warkop Ditutup Banda Aceh - andalas Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah menyurati Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman terkait pencegahan penyebaran Covid-19. Nova meminta warung kopi hingga tempat wisata di Kota Gemilang tutup sementara waktu. Surat bernomor 440/5242 itu dikirim Nova pada Minggu (22/3). Pada surat bersifat segera itu, tertulis perihal menutup 'sementara tempat keramaian'. Pada poin pertama surat, Nova menjelaskan corona

sudah mewabah di Indonesia sehingga perlu mendapat penanganan serius agar virus tersebut tidak meresahkan masyarakat Aceh. Untuk mengantisipasi meluasnya pengaruh Covid-19, harus dilakukan pembatasan ruang gerak di fasilitas umum agar wabah ini tidak menjadi pandemi di Aceh. "Berkenaan hal tersebut di atas, kami harap Saudara untuk sementara waktu menutup tempat-tempat kera• LANJUT KE HAL. 15


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.