Epaper andalas edisi sabtu 3 september 2016

Page 1

HARIAN

andalas L U G A S

D A N

C E R D A S

Sabtu, 3 September 2016 | No: 32087/Tahun XI | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp2.500; Langganan+ongkos kirim Rp90.000; Luar Kota: Rp3.000

VIRUS ZIKA DIDUGA MASUK SUMUT

Medan-andalas Virus zika yang saat ini menjadi perhatian dunia dan Indonesia dalam hal ini Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, diduga sudah masuk ke Provinsi Sumatera Utara. Ini mengingat vektor penularnya adalah nyamuk Aedes Aeghipti. "Kemungkina zika ada di Sumut, ya bisa saja. Soalnya vektor penularannya kan juga sama, nyamuk Aedes Aegypti. Baru baru inikan di Jambi juga ditemukan virus zika. Waktu itu, ada penelitian tentang demam yang

difokuskan pada DBD, tapi saat diperiksa baru diketahui bahwa ada warga yang positif virus zika," ungkap praktisi kesehatan Sumatera Utara (Sumut) Dr dr Umar Zein, DTM&H, SpPD, KPT

kepada wartawan, di Medan, Jumat (2/9). Bahkan, kata Umar, Menteri Kesehatan (Menkes) Nila F Moeloek sudah mengonfirmasi bahwa virus ini sudah masuk di Suku Anak

Dalam di Jambi, meski belum dapat memastikan berapa jumlah warga yang sudah terjangkiti. Menurutnya, ada beberapa faktor masuknya virus zika ke Sumut, yaitu mobilitas warga yang tinggi antarnegara, vektor nyamuknya sendiri dan kasusnya ada ditemui di Jambi. "Nyamuk bisa saja ikut ke Sumut seperti dari Jambi, dan nyamuknya juga ikut di dalam pesawat," ujar mantan Kadis Kesehatan Kota Medan ini. • LANJUT KE HAL. 15

KOMISI I DPR KUNJUNGI WARGA SARI REJO

ADA DEVELOPER DI BALIK KEKERASAN TNI AU

Kenaikan Tunjangan DPRD Tergantung Kemampuan APBD Jakarta-andalas Presiden Joko Widodo telah menyetujui rancangan peraturan pemerintah (PP) yang mengatur mengenai tambahan dan kenaikan tunjangan anggota dan pimpinan Dewan Perawatan Rakyat Daerah. Namun, besar kecilnya kenaikan tunjangan apabila PP itu diterapkan, nantinya akan merujuk pada kemampuan daerah. "Kami, pemerintah, hanya menyediakan payung hukum yang sudah 13 tahun belum ada perubahan, menyangkut uang asuransi kesehatan. Kalau kecelakaan bagaimana itu detailnya, tergantung kemampuan daerah, itu saja," ujar Menteri Dalam Negeri

Tjahjo Kumolo di Kantor Wapres, Jumat (2/9). Rencana kenaikan tunjangan itu pada prinsipnya telah disetujui Presiden. Kendati demikian, realisasi PP itu masih melihat kondisi kemampuan negara. Presiden pun berharap agar PP itu dapat direalisasikan akhir tahun ini. Sementara itu, Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kemendagri, Sumarsono menilai, wajar apabila perlu ada penyesuaian tunjangan anggota dan pimpinan DPRD. Sebab, selama 13 tahun terakhir belum ada perubahan signifikan. "Ini kan UU sudah berubah • LANJUT KE HAL. 15

Setnov Wajibkan DPD Golkar Pasang Foto Jokowi

Medan-andalas Sebanyak 13 anggota Komisi I DPR mengunjungi Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia, Jumat (2/ 9). Kunjungan ini sekaligus menggali informasi dan mengumpulkan fakta terkait tindak kekerasan serta pelanggaran lain dilakukan personel TNI AU di kawasan itu.

Jakarta – andalas Golkar menggelar Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) terkait Pemenangan Pemilu Wilayah Indonesia. Dalam rakornis yang dihadiri oleh para elit partai berlambang pohon beringin tersebut, Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto memberi arahan kepada para pengurus Golkar dari pusat hingga tingkat desa untuk fokus pada pilkada 2017 dan pilpres 2019. Di awal sambutannya, pria yang akrab disapa Setnov tersebut menyinggung koalisi sebagai kunci keberhasilan partainya untuk meraih kemenangan terutama di Pilpres 2019 mendatang.

Anggota Komisi I yang hadir pada kunjungan ini, yaitu Meutiya Hafid (Golkar), Zainuddin Amali (Golkar), Effendi Simbolon (PDI Perjuangan), Marinus Gea (PDI Perjuangan), Irine Y Roba Putri (PDI Perjuangan), Alimin Abdullah (PAN), Budi Youyasri (PAN), Syarif Hasan (Demokrat), Saiful Bahri Anshori (PKB), M Arif Suditomo (Hanura), Martin Hutabarat (Gerindra), Kartika Yudhisti (PPP) dan Sukamta (PKS). Lokasi yang didatangi di antaranya Masjid Al Hasanah. Di tempat ini, sejumlah personel TNI AU terekam CCTV melaku-

"Konsolidasi adalah bagian dari strategi pemenangan pemilu, tidak ada kemenangan tanpa konsolidasi jadi konsolidasi tidak hanya di pusat tapi mulai dari tingkat 1 dan tingakt 2, di kecamatan, kelurahan dan desa," kata Setnov di Menara Peninsula Hotel, Jl S Parman, Jakarta Barat, Jumat (02/09). Setnov mengatakan kekuatan Golkar saat ini berasal dari konsolidasi untuk mencapai partai yang kuat dan siap untuk merebut kembali kejayaannya. Setnov mendesak jajarannya untuk memberikan dukungan secara total bagi Jokowi bahkan dengan mewajibkan memasang • LANJUT KE HAL. 15

Unik Tapi Nyata Heboh, Biksu Menangi Hadiah

• LANJUT KE HAL. 15 andalas|hs poetra

KUNJUNGAN – Rombongan Komisi I DPR RI dipimpin Meutya Hafid menyambangi Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia, Jumat (2/9). Kunjungan anggota DPR RI ini untuk mendengarkan langsung penuturan masyarakat terkait kekerasan yang dilakukan prajurit TNI AU Lanud Soewondo.

Lotere Rp 2,3 Miliar

Jokowi Ajukan Budi Gunawan Calon Kepala BIN Jakartaandalas Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah menerima surat usulan pergantian Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) dari Presiden Joko Widodo. Presiden Jokowi mengusulkan Komisaris Jenderal (Komjen) Budi Gunawan yang kini menjabat Wakil Kepala Polri un-

tuk memimpin BIN menggantikan Sutiyoso. Surat tersebut diantarkan oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Jumat (2/9) pagi. "Jadi, Kepala BIN diusulkan nama baru, yaitu Pak Budi Gunawan. Proses selanjutnya di DPR karena harus ada pertimbangan dari DPR," ujar Pratikno di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (2/9). Saat ditanya alasan pergantian, Pratikno mengatakan, langkah itu hanya regenerasi dan tak ada periodisasi yang tegas terkait

masa jabatan kepala BIN. Begitu pula saat ditanya mengapa Budi Gunawan yang diusulkan Jokowi. "Tidak ada pertimbangan tertentu," kata dia. Sementara itu, Ketua DPR Ade Komarudin memastikan pihaknya akan segera memproses surat pergantian tersebut. Pimpinan DPR akan menentukan jadwal rapat membahas usulan tersebut dan melimpahkannya ke komisi terkait untuk melaksanakan uji kepatutan dan kelayakan. "Sesuai mitranya, tentu Komi-

si I akan kami tugaskan," kata Ade. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2011 tentang Intelijen Negara, kepala BIN diangkat dan diberhentikan presiden setelah mendapat pertimbangan DPR. Untuk mengangkat kepala BIN, Presiden harus mengusulkan satu orang calon kepada DPR. Pertimbangan DPR itu disampaikan paling lambat 20 hari kerja sejak surat permohonan pertimbangan calon kepala BIN diterima DPR dari Presiden. Artinya, DPR tidak menyetu• LANJUT KE HAL. 15

Diki, Bocah Indonesia Berusia 12 Tahun Jadi Mahasiswa Termuda di Kanada Ada pemandangan istimewa saat proses perkuliahan di Universitas Waterloo, Ontario, Kanada, dimulai pada bulan September 2016 ini. Di antara sekian banyak mahasiswa baru yang masuk ke sana, ada seorang bocah berusia 12 tahun yang menjadi mahasiswa termuda dalam sejarah universitas itu.

U

niknya pula, bocah bernama Diki Suryaatmadja yang mendapat kehormatan mendalami ilmu fisika tersebut berasal dari Indonesia. "Saya merasa sangat gembira, meski sedikit nervous tentang transisi budaya di sini," kata Diki dalam wawancara, kemarin. Diki mengambil jalur akselerasi sejak sekolah dasar hingga sekolah menengah atas di Indonesia. Diki diterima di Universitas

Waterloo sebagai murid kehormatan. Selain mempelajari fisika, Diki pun akan mengambil kelas kimia, matematika, dan ekonomi. Meskipun baru berusia 12 tahun dan mendarat di Kanada awal minggu ini, Diki mengaku sudah menangkap impresi pertama tentang "rumah barunya". "Orang-orang di negara ini sangat baik," kata dia, seperti • LANJUT KE HAL. 15

SEORANG biksu berusia 41 tahun di Bangkok, Thailand, seketika mengundang kehebohan dan menjadi perhatian publik setempat. Namanya muncul di headline berita hari Jumat (2/9) setelah memenangkan lotere berhadiah 6 juta bath atau Rp 2,3 miliar. Selain membuat gempar, kemenangan biksu ini pun tentu mengundang kontroversi. Menjadi seorang biksu mewajibkan dia untuk menanggalkan setiap hawa

nafsu, termasuk uang. Kendati demikian, biksu bernama Phra Prawit Techapalo, dari Kuil Cheepakhao di Samut Sakhon itu, mengakui bahwa dia memang membeli sejumlah tiket lotere setiap bulan. Phra Prawit, yang sudah menjadi biksu sejak 10 tahun terakhir, mengaku mengintepretasikan angka yang dipasangnya dari tekstur sebuah pohon jati yang tumbuh • LANJUT KE HAL. 15

KURS RUPIAH TERHADAP MATA UANG ASING JUMAT, 02 SEPTEMBER 2016 Mata Uang Jual Beli AUD 10.054 9.948 CNY 1.996 1.976 EUR 14.885 14.733 GBP 17.534 17.359 HKD 1.719 1.702

Mata Uang Beli Jual 128 129 JPY 3.277 3.240 MYR 9.793 9.690 SGD 13.335 13.203 USD Sumber: BANK INDONESIA


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.