HARIAN
andalas L U G A S
Jumat, 28 Februari 2020
D A N
C E R D A S
No: 24142/Tahun XIV | E-Mail:andalas.redaksi@gmail.com | Harga Eceran Rp3.500 andalas|ist
Jemaah umrah asal Indonesia.
Hindari Virus Corona
Arab Saudi Setop Jemaah Umrah Termasuk RI
Akhyar Kecewa Kinerja Dinas PU
Plt Wali Kota Medan Akhyar Nasution menyatakan kecewa atas kinerja Dinas PU Kota Medan yang tidak bekerja berdasarkan perhitungan ilmu pengetahuan.
Medan-andalas Plt Wali Kota Medan Akhyar Nasution sangat kecewa atas kinerja Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Medan yang selama ini dinilai tidak bekerja berdasarkan perhitungan ilmu pengetahuan. Hal ini menyebabkan infrastruktur yang ada di Kota Medan menjadi morat-marit. Kekecewaan ini disampaikan Akhyar saat menghadiri Pelaksanaan Forum Perangkat Daerah Dinas PU Kota Medan yang bertempat di Hotel Grandhika Medan, Kamis (27/ 2) pagi. Dengan mimik muka tegas,
Akhyar mengevaluasi satu per satu pekerjaan yang selama ini dilaksanakan Dinas PU. Mulai dari struktur jalan hingga drainase. "Saya sangat kecewa, Dinas PU yang seharusnya menjadi garda terdepan dalam pembangunan tidak menjalankan
tugasnya dengan baik. Misalnya pengerjaan hotmix, pada suhu berapa seharusnya hotmix dipadatkan? Itu dari 80-120 derajat Celcius, yang saya temui di lapangan, hotmix dipadatkan ketika sudah dingin, yang terjadi hasilnya masih banyak terdapat rongga
hingga mudah hancur. Itu masih satu aspek yang saya paparkan masih banyak lagi pekerjaan lain yang tidak sesuai standar ilmu pengetahuan," tegas Akhyar di depan puluhan peserta forum. • LANJUT KE HAL. 15
Unik Tapi Nyata
Pria Ini Selalu Telanjang Usai Mencuri
Jakarta - andalas Pemerintah Arab Saudi memutuskan untuk menangguhkan sementara kedatangan jemaah umrah dari luar negaranya. Hal itu diungkapkan pihak Kementerian Luar Negeri Arab Saudi pada Kamis waktu setempat. Mengutip SPA, Kamis (27/2), keputusan penangguhan sementara sebagai upaya pemerintah Arab Saudi mencegah penyebaran virus corona. Penangguhan itu pun atas rekomendasi Kementerian Kesehatan
Arab Saudi. Penangguhan ini berlaku untuk semua negara termasuk Republik Indonesia (RI). Kementerian Luar Negeri Arab Saudi mengatakan otoritas kesehatan di Arab Saudi terus mengikuti perkembangan corona virus (COVID-19). Mereka menegaskan kegigihan pemerintah Kerajaan melalui otoritasotoritas itu untuk menerapkan standar internasional yang disetujui dan men• LANJUT KE HAL. 15
Pulang dari Sawah
Seorang Ibu Meninggal Disambar Petir Simalungun-andalas Nasib tragis dialami Nurleli Pasaribu (41), petani asal Dusun III Desa Silau Malaha, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara. Petani ini tewas disambar petir saat perjalan pulang dari sawah, Rabu (26/2) pukul 18.30 WIB. Informasi yang diperoleh, musibah yang menimpa Nurleli terjadi ketika dia bersama keluarga tengah pulang dari sawah. Kebetulan saat itu cuaca tampak mendung. • LANJUT KE HAL. 15
andalas|fuad siregar
Isa Ansyari mendengarkan putusan di Pengadilan Tipikor, di ruang Cakra Utama PN Medan, Kamis (27/2).
Polisi menangkap NY (32), pencuri spesialis handphone yang sudah beraksi di 50 rumah di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra). NY selalu beraksi dengan modus telanjang. "Ritualnya setiap dia melakukan aksi pasti menggunakan baju dobel, kadang tiga lapis 3, setelah dia (tersangka) melakukan aksi dia meninggalkan bajunya di situ (TKP), kadang dia juga masuk dalam rumah dalam kondisi
telanjang," kata Kasat Reskrim Polres Kendari AKP Muhammad Sofwan Rosyidi dalam konferensi pers di Kendari, Kamis (27/ 2). Tersangka ditangkap di Kelurahan Alolama, Kecamatan Madonga, Kendari pada Senin (17/2) lalu saat sedang bekerja bangunan. Tersangka merupakan residivis dua kali kasus yang sama, yaitu pada tahun 2015 • LANJUT KE HAL. 15
Terbukti Suap Wali Kota Medan
Mantan Kadis PU Divonis 2 Tahun Penjara Medan - andalas Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Medan Isa Ansyari dijatuhi hukuman selama 2 tahun penjara dan denda Rp200 juta subsider 4 bulan kurungan oleh majelis hakim diketuai Abdul Aziz di ruang Cakra
Utama Pengadilan Negeri (PN) Medan, Kamis (27/2) siang. Majelis hakim Tipikor menilai, Isa Ansyari terbukti melakukan suap sebesar Rp530 juta kepada Wali Kota Medan nonaktif Dzulmi Eldin. "Perbuatan terdakwa seba-
gaimana diatur dan diancam pidana dalam Pasal 5 ayat (1) huruf a UU RI No. 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan UU RI No. 20 Tahun 2001 • LANJUT KE HAL. 15
Pemuda Palas Tewas Terjun Bebas dari Tower Seorang pemuda bernama Ahmad Efendi Lubis (20) warga Rao-Rao Dolok, Kecamatan Sosa, Kabupaten Padang Lawas (Palas), Sumatera Utara (Sumut), nekat bunuh diri dengan cara terjun bebas dari tower telepon seluler di Desa Ujung Batu Sosa.
K
andalas|ibnu sakti nasution
Pemuda lajang Ahmad Efendi Lubis tewas setelah terjun dari tower telepon seluler di Pasar Ujung Batu.
apolres Padang Lawas AKBP Jarot Yusviq Andito SIK melalui Kasat Reskrim Iptu Aman Putra B SH mengatakan, pada Rabu (26/ 2) sekira pukul 19.00 WIB, pasangan suami istri Parulian Pasaribu dan Ida Royani yang sedang duduk di teras rumahnya di Desa Ujung
Batu mendengar suara keras yang jatuh menghantam seng di samping rumahnya. Kemudian pasangan suami istri ini melihat apa gerangan yang jatuh dengan suara yang cukup keras tersebut. Alangkah terkejutnya pasutri itu, ternyata ada seorang pemuda tergeletak dalam kondisi berlumuran darah,
dan tidak bergerak lagi. Melihat hal itu, Parulian bersama warga lainnya kemudian melaporkannya ke Polsek Sosa. Menurut keterangan saksi Parulian dan Ida Royani, ketika korban jatuh, tubuhnya sempat menghantam seng rumah • LANJUT KE HAL. 15
andalas|mulyadi
Wakapolres Lhokseumawe Kompol Ahzan didampingi Kasat Reskrim AKP Indra T Herlambang melakukan interogasi tersangka penipuan.
Sindikat Penipuan Melalui Telepon Dibekuk Lhokseumawe – andalas Satuan Reserse Narkoba Polres Lhokseumawe menangkap FR (25) warga Dusun Tgk Said, Desa Tumpok Baroh, Kecamatan Jumpa, Kabupaten Biruen, pelaku sindikat penipuan jaringan antarprovinsi melalui telepon, Kamis (27/2). Pelaku melakukan aksinya itu dari dalam lapas. Ter-
sangka melakukan aksinya bersama tiga rekannya yang merupakan narapidana. Ketiganya yaitu MW (27) dan FY (34) keduanya merupakan narapidana Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Simalungun, kemudian NN (19) merupakan narapidana di Rutan Wanita Negara Tan• LANJUT KE HAL. 15
KURS RUPIAH TERHADAP MATA UANG ASING KAMIS, 27 FEBRUARI 2020 Mata Uang Jual Beli AUD 9.231 9.138 CNY 2.007 1.986 EUR 15.368 15.212 GBP 18.203 18.019 HKD 1.807 1.789
Mata Uang Jual Beli 126 JPY 127 MYR 3.340 3.303 SGD 10.083 9.981 USD 14.088 13.947 Sumber: BANK INDONESIA