TERRASSE / Edisi 28

Page 1

EDISI 28 / 2019

24

DESIREE SITOMPOEL

Menjalani Banyak Peran dengan Sukacita

52

BANK NOTES

Menjaga Momentum Ekonomi Di Era Turbulensi

38

WISATA MANCANEGARA Spring Time: Best Days Out in New York

34

SOSOK

Bayu Sarwono: Life to the fullest www.bri.co.id


WHEN I CONQUER MYSELF,

You keep pushing yourself despite wounds, discouragements, and impossibilities because you know obstacles are only a mind game. That’s what makes you our esteemed customer for the last 20 years. We thank you for these precious moments. @thetimeplace



| Prakata |

Handayani Director of Consumer Business

Nasabah BANK BRI yang Terhormat,

S

enang rasanya saya bisa kembali menyapa dan menyambung silaturahmi dengan Anda, para Pribadi Terpilih melalui majalah Terrasse. Bagaimana Anda menjalani tahun 2019 sejauh ini? Saya harap semua berjalan baik, lancar, dan sesuai rencana. Ini adalah tahun yang dipenuhi dengan harapan besar. Mulai dari resolusi pribadi, target dalam kehidupan profesional, rencana masa depan, dan masih banyak lainnya. Dengan begitu banyak pekerjaan yang menunggu kita, semangat dan sikap positif tentulah menjadi bahan bakar yang penting untuk kita dapat terus bergerak maju ke depan. Semangat untuk terus menjadi lebih baik dan kepositifan itu juga yang ingin kami angkat di edisi ini. Dimulai dari sosok yang menghiasi sampul muka Terrasse. Ada Desiree Sitompoel, seorang wanita yang menjalani begitu banyak peran. Ia adalah seorang istri, ibu, seniman, kolektor, baker, dan entrepreneur. Keinginannya untuk selalu belajar

2

hal-hal baru mampu menantang dirinya untuk melakukan banyak hal yang sebelumnya tidak terpikirkan. Bukankah itu karena semangat dan sikap positif yang membuatnya tetap optimis dan menjadi semakin baik dari hari ke hari? Di halaman lain, kami juga mengulas salah satu profil Pribadi Terpilih lainnya, yaitu Bayu Sarwono. Darinya, kita mendapatkan insight mengenai hospitality industry yang lebih dari sekedar dunia ramah-tamah dan pelayanan. Inspirasi juga dihadirkan di halaman lainnya, mulai dari rubrik Etalase, Bank Notes, Kabar Kuliner, Jelajah Nusantara, hingga Mosaik. Kami juga tidak melupakan ide untuk Anda rehat dari segala kesibukan dengan membuka halaman rubrik Getaway, Kuis, dan Wisata Mancanegara. Seperti dalam tulisan wisata tentang New York, everyone needs a spring break! Semoga Anda terinspirasi, bersemangat, dan menjadi positif. Selamat menikmati dan sampai jumpa di Terrasse edisi berikutnya!


| Prakata |

Š panduanwisata.id

Bunga Daisy di Gunung Prau, Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah Gunung Prau merupakan tapal batas antara empat wilayah, yaitu Kabupaten Batang, Kendal, Banjarnegara, dan Wonosobo. Puncak Gunung Prau berupa bukit-bukit kecil, sabana hijau, dan lautan bunga Daisy yang khas. Di hadapannya berdirilah Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing. Saat sang surya muncul adalah momen terbaik menikmati pemandangan indah di area ini.

3


| DAFTAR ISI |

E DISI I N I 8

Etalase Koleksi aksesori, mode, interior, dan gawai terbaik di musim ini.

24

Budaya Nusantara Desiree Sitompoel, mengikuti arus hidup yang terbaik.

28

31

Citarasa

Kabar Kuliner

Beberapa pilihan kuliner dengan penawaran menarik.

Chandra Yudasswara, dapur adalah tempat bermainnya.

4


| DAFTAR ISI |

34

Sosok

Mimpi dan cita-cita seorang Bayu Sarwono yang diwujudkan lewat Samsara Ubud.

38

Wisata Mancanegara Musim semi terbaik adalah di kota New York.

Rubrik Reguler 2 6 8 16 44 56 58 78 80

5

Prakata Dewan Redaksi Etalase Fashion Getaway Info Bank BRI Mosaik BRI Privileges Kuis


| DEWAN REDAKSI |

EDISI 28 | 2019 On The Cover

Diterbitkan Oleh Dewan Redaksi dan Pelindung Handayani Penanggung Jawab Yoyok Mulawarman Pemimpin Redaksi Prilly Savitri Redaktur Yayu Yuliantie

Desiree Sitompoel Fotografer: Nurulita Penata Gaya: Heidy Zainuddin

Bank BRI Marketing Communication Division Gedung BRI II Lantai 30 Jalan Jenderal Sudirman Kav. 44 – 46 Jakarta 10210, Indonesia Tel: (021) 575 2470 Fax: (021) 574 0540 Website: prioritas.bri.co.id www.bri.co.id

Redaktur Pelaksana Yayit Trigiantoro

Untuk Pemasangan Iklan Silahkan Hubungi: (021) 5793 9423

Kontributor

Lenny Marlina Tanu

Heidy Zainuddin

Nurulita

Micco Rian

Konsultan Kreatif

Editor

Fotografer

Artistik

Lenny bergabung dengan Terrasse untuk memberikan kesegaran dari pengalamannya selama lebih dari 10 tahun berkarir di industri media gaya hidup luks. Dengan latar belakangnya yang sangat kosmopolitan, Lenny berkontribusi lewat sentuhan baru dalam Terrasse.

Mau belajar dan menyukai tantangan adalah gambaran Heidy dalam berkarir di dunia media dan gaya hidup. Pernah menjadi editor in chief, beauty writer, commercial fashion stylist, hingga sekarang merambah dunia marketing. Heidy bergabung sebagai Editor untuk Terrasse.

Portofolionya teranyar adalah kampanye Asian Games 2018 yang menghiasi billboard-billboard raksasa di seluruh penjuru ibukota. Berpengalaman sebagai fotografer professional di media dan industri periklanan, Nurulita menangkap sosok Desiree Sitompoel dengan cemerlang untuk Terrasse di edisi ini.

Khusus untuk Terrasse, garis desain yang simple, clean, dan modern telah disiapkan pria yang saat ini menetap di pulau Bali. Telah menjadi bagian tim artistik di berbagai media ternama ibukota. Kreasi Micco bisa mulai dinikmati halaman demi halaman, mulai dari cover Terrasse hingga halaman terakhir.

6



| ETALASE |

The Time of Luck Merek jam tangan premium dunia mengambil inspirasi simbol keberuntungan dari Tahun Babi Tanah untuk koleksi terbatas yang layak dimiliki.

Vacheron Constantin MÊtiers D’Art The Legend of the Chinese Zodiac Year of The Pig

Chopard L.U.C XP Urushi Year of the Pig

Piaget Altiplano Year of The Pig

Jam tangan dengan material emas jambon 18 karat. Relief gambar di bagian pelat jam diukir oleh seniman Jepang dengan pewarna dari pohon Urushi. Hanya diproduksi sebanyak 88 unit. www.chopard.com

Jam tangan tipis berlapis emas putih dan berlian di sekeliling case. Kolektor Altiplano pasti sudah menantikan arloji yang hanya dibuat terbatas 38 unit ini saja. www.piaget.com

8

Premier Chinese New Year Automatic 36mm

Petite Heure Minute

Seri Premier Automatic ini tampil beda dengan warna merah, elemen bunga magnolia, dan ikon babi. Dihiasi mutiara dan berlian di bagian pelat dan case, berlapis emas jambon 18 karat. www.harrywinston.com

Koleksi terbatas dengan lukisan miniatur di bagian pelat arloji. Warna rangka jam sendiri emas kemerahan, dengan berlian di bagian case, dan tali kulit buaya. www.jaquet-droz.com

Foto: Dokumentasi resmi Chopard, Vacheron Constantin, Piaget, Harry Winston, Jaquet Droz.

Jam tangan dengan ukiran babi di tengah pelatnya. Terbuat dari platinum dan emas jambon dan dua pilihan tali kulit buaya bernuansa cokelat dan biru gelap. www.vacheron-constantin.com


TRAVEL MORE IN JAKARTA Discover the elegance of the art deco 1920’s design at heart of the capital at The Hermitage Jakarta. Located in the prestigious area of Menteng, The Hermitage is in the ideal location to reach with ease to various local attractions including the antique markets and South East Asia biggest shopping malls. Reservation: Jl. Cilacap No. 1, Jakarta Pusat - 10310 Hermitage.Jakarta@tributeportfolio.com +62 21 3192 6888 | www.hermitagejakarta.com

Enjoy special privilege for BRI Prioritas, BRI Infinite, and BRI world access cardholders

• 10% off BEST AVAILABLE RATES (direct bookings only) • 15% OFF Food and Beverages (alcoholic beverages excluded) • 15% off All Treatments Terms and Condition apply


| ETALASE |

Kilau Para Bintang Dikenakan para bintang dunia di karpet merah, inilah perhiasaan indah yang bisa menjadi inspirasi koleksi dan gaya yang berkelas.

Double Diamond Bangles Dua gelang bangles yang dipakai bersamaan seperti aktris Kristen Bell ini bisa Anda tiru dengan koleksi dari Mondial Jeweler. www.mondialjeweler.com

Tiffany Aurora Diamond Necklace Tiffany and Co. khusus mendesain kalung ini untuk aktris dan penyanyi Lady Gaga. Tiffany Aurora berkilau indah dengan lebih dari 300 berlian, termasuk liontin berlian 20 karat berbentuk buah pir di tengahnya. www.tiffany.com

Emerald Diamond Ring

Diamond Climber Earrings Gemma Chan pemain film Crazy Rich Asians tampil memikat dengan satu anting. Anda bisa meniru tampilan cantik ini dengan anting berlian 5,7 karat yang bentuknya tampak seperti dedaunan. www.graff.com

10

Foto: Dokumentasi Butani, Mondial, Graff, Van Cleef & Arpels, Getty Images

Aktris Michelle Yeoh memakainya di acara Golden Globes 2019. Aladdin Solitaire adalah cincin serupa dengan batu zamrud 3,9 karat, berlian, dan platinum. www.vancleefarpels.com


| ETALASE |

Pesona Merah Warna merah dan ikon babi tanah mendominasi koleksi khusus simbol peruntungan di tahun ini. Semuanya demi selebrasi penuh gaya.

Men’s Piglet Wool Cardigan

Diorama Bag

Kardigan bahan wol dengan karakter babi bergaya lawas yang lucu. www.gucci.com

Koleksi terbatas dengan motif Toile de Jouy dalam warna merah. www.dior.com

Women’s Bomber Jacket Jaket dengan hiasan elemen berbentuk babi yang unik di bagian dada. www.moncler.com

Top Handle Mr. Bags Pig Silk Square

Foto: Dokumentasi resmi Dior, Moncler, Longchamp, Nike, Gucci, Coach

Seri Le Pliage yang tampil transparan hasil kolaborasi dengan fashion blogger, Tao Liang alias Mr.Bags untuk koleksi khusus Imlek. www.longchamp.com

Syal sutera dengan corak desain ala New York yang menampilkan ikon babi tanah. www.coach.com

Air Max 98 CNY Salah satu seri dari koleksi terbatas khusus Imlek dengan pola perca tradisional khas Cina yang disebut Bai Jia Yi. www.nike.com 11


| ETALASE |

Gadgets Galore Teknologi terdepan dalam balutan gawai modern yang memanjakan indera.

The Wall TV modular keluaran Samsung dengan ukuran 146 inci. Konsep bezel-less membuat TV hadir dalam ukuran dan bentuk sesuai permintaan konsumen. Selain ukuran dan desain fisik yang mengagumkan, tentu saja teknologi microLED yang membuat tampilan gambar di layarnya begitu jernih dan tajam, dengan warna yang lebih kaya dan cerah. www.samsung.com

Huawei MateBook X Pro

Ini lebih dari sekadar proyektor. Perangkat konten portabel 3 inci ini memiliki memori internal 16GB. Menyimpan perpustakaan film Anda dengan akses terintegrasi ke platform streaming terkemuka, seperti Netflix, Amazon Prime, dan Disney. Proyeksi gambar mencukupi mulai dari layar kecil hingga ukuran 144 inci. Baterainya bertahan 5 jam dan dapat diisi ulang. www.cinemood.com

12

Play:5 Speaker pintar yang bisa diletakkan secara horizontal maupun vertikal. Jika dua speaker digabung, maka suara stereo menggelegar yang Anda dapatkan. Perangkat mid-woofer dan tweeter dengan daya amplifier yang bombastis akan menghasilkan suara yang keras tapi tidak terdistorsi. Dilengkapi dengan teknologi Trueplay yang memungkinkan speaker untuk menyesuaikan equalizer dengan kondisi akustik ruangan. www.sonos.com

Foto: Samsung, Cinemood, Huawei, Sonos

Portable Movie Theatre

Ultrabook cantik ini membawa komponen kelas atas ke dalam paket berdesain elegan yang disebut-sebut mengalahkan MacBook Pro keluaran Apple. Dengan layar sentuh 3K, Huawei MateBook X Pro memiliki tampilan yang sangat indah dan performa yang fantastis dari prosesor Intel Core i78550U dan RAM 8 atau 16GB. Layarnya bezel yang sangat tipis tanpa cela dengan ukuran 13,9 inci. Dilengkapi kamera inovatif, sensor pemindai sidik jari, bobot 1,33 kg, dan baterai yang mampu bertahan 12 jam. www.huawei.com


| ETALASE |

Living Coral Terapkan tren warna 2019 pada interior rumah Anda dengan koleksi furnitur di bawah ini.

Orange and Coral Metal Stools

Jenny Lind Nightstand

Rangka baja warna oranye terang dengan bantalan suede warna coral berpadu menjadi benda furnitur bergaya klasik industrial. www.chairish.com

Meja rias berdesain klasik dengan nama penghormatan kepada penyanyi opera Swedia yang legendaris dari tahun 1800-an. www.wholesaleliving.com

Cousteau Boxes Tiga kotak serbaguna berwarna coral dengan tepian aksen kuningan yang mewah. www.wildwoodlamps.com

Foto: www.chairish.com, www.wildwoodlamps.com, www.wholesaleliving.com, www.kitchenaid.com, www.safavieh.com, www.etsy.com

Artisan Mini Tilt Head Stand Mixer Mangkuk stainless yang modern berpadu dengan mixer canggih dalam nuansa warna tropikal yang segar. www.kitchenaid.com

Coral Velvet Pillows Bantal cantik berisi bulu angsa dengan sarung berbahan beledu warna coral dan ritsleting yang dijahit tanpa terlihat. www.etsy.com

Safavieh Coral Wool Rug Permadani buatan tangan dengan wol premium dan lapisan katun untuk memperkuat di bagian belakang. www.safavieh.com

13


| ETALASE |

Sekeping Tokyo di Jakarta Lumine membawa nuansa Tokyo ke Jakarta.

Foto: Times International

Pada awal Desember 2018 lalu, sebuah ritel urban modern asal Jepang, Lumine membuka toko pertamanya di Jakarta, Indonesia. Bekerjasama dengan Time International, Lumine Jakarta adalah toko kedua yang berada di luar Jepang. Lumine Jakarta berada di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat. Lumine Jakarta menawarkan sebuah pengalaman yang disebut dengan “Tokyo Mood�. Desain interior, koleksi, dan atmosfer yang ditampilkan di pusat belanja ini membuat pengunjung seakanakan merasakan atau berada di Tokyo. Pengalaman ini selaras dengan konsep lifestyle store ini yang menghadirkan budaya dan tren yang sedang marak di Jepang melalui mode, makanan, dan budaya. Lumine membawa 20 fashion brands ke dalam tokonya, mulai dari fashion untuk wanita, pria, hingga aksesoris. Anda akan menikmati pengalaman berbelanja dengan beragam pilihan dan gaya. Tak hanya pusat mode dan gaya hidup, Lumine juga menghadirkan kafe sebagai bagian dari pengalaman Jepang yang otentik dan lengkap. www.lumine.id

14



| Fashion |

PESONA T ROPIS Pesona Pulau Dewata melekat kental pada setiap orang yang pernah mengunjunginya. Atmosfer musim panas yang dipadukan dengan deru ombak, hamparan pasir berkilau, dan aura mistis di setiap penjuru, membuat Bali menjadi destinasi favorit bagi hampir semua orang. Lengkapi masa pelesir Anda dengan koleksi-koleksi terkini dari Paul Ropp yang diciptakan untuk membuat tampilan liburan Anda tampak lebih cantik. Dress panjang maupun celana dengan bahan chiffon, serta topi, tas, atau perhiasan yang akan membuat foto-foto selama liburan menjadi lebih elegan dan berkelas. Paul Ropp menyediakan koleksi busana untuk pria dan wanita, serta aksesoris lengkap from head to toe. Enjoy special privilege for BRI Prioritas, BRI Infinite, and BRI world access cardholders

Fotografer: Ricko Sandy | Pengarah Gaya: Heidy Zainuddin Penata Busana: Ekawati Mustafah | Tata Rias Dan Rambut: Carol Budiman | Model: Natalia Shimarova | Busana Dan Aksesoris: Semua Menggunakan Koleksi Paul Ropp. Telpon: 0361-730023/731002, Www.paulropp.com | Lokasi Foto: The Anvaya Beach Resort Bali, Jalan Kartika, Tuban, Kuta, Bali 80361. Telpon: 0361-759991, Www.theanvayabali.com

16

Dapatkan potongan harga sebesar 10% untuk semua item, tidak berlaku di outlet Duty Free Shop. Syarat dan ketentuan berlaku.


| Fashion |

17


| Fashion |

18


| Fashion |

19


| Fashion |

20


| Fashion |

21


| Fashion |

22


| Fashion |

23


| Budaya nusantara |

24


| Budaya nusantara |

Desiree Sitompoel

Menjalani Banyak Peran dengan Sukacita Sesibuk apapun kegiatan Desiree Sitompoel, kebahagiaan hidupnya tetap bersumber pada keluarganya. Penulis: Margie Patty | Fotografer: Nurulita

D

ulu, sosoknya lebih dikenal sebagai ibunda dari Bams, mantan vokalis band SamSons dan istri dari pengacara senior Hotma Sitompoel. Sekarang, Desiree Sitompoel semakin dikenal sebagai seorang seniman, kolektor, penulis buku, baker, entrepreneur, dan celebgram (celebrity on Instagram atau Instafamous). Tim Terrasse menemui ibu empat anak ini di kediaman pribadi sekaligus toko dan studio kerjanya di kawasan Jakarta Selatan. Sambil disuguhi teh Morning Glory dari koleksi Desiree Tea dan sepotong kue lezat buatannya, Desiree berbagi banyak hal mengenai kesibukan, karya, dan keluarganya.

Namanya begitu identik dengan cangkir teh porselen. Koleksinya selama puluhan tahun sudah sangat banyak jumlahnya. Tersimpan baik di sebuah ruangan yang kemudian menjadi toko bernama Mamitoko. Desiree suka minum teh dengan cangkir koleksinya terutama yang berasal dari Eropa. Ada daya tarik dari cangkir-cangkir itu yang membuat Desiree menuliskan buku khusus berjudul SophisTEAcation: An Anthology of Porcelain Teacup Collecting, dan membuat produk teh sendiri bernama Desiree Tea. Every cup has its own story. Cangkir teh klasik itu kan sudah ada sejak lama, dibuat di zaman dulu, dan sudah dimiliki oleh beberapa orang. Jadi pasti melewati berbagai peristiwa dan kisah. Saya mengoleksi English and European tea cups. Cangkir teh klasik itu gambarnya dilukis dengan tangan. Cantik seperti lukisan.

Tak sekedar dipajang, cangkir-cangkir ini juga saya pakai sendiri dan untuk acara tertentu dengan melihat orang-orang yang memakainya. Kan, tidak semua orang bisa menghargai cangkir teh. Untuk saya, meski sangat menyukainya, saya tidak mau terikat pada benda. When it breaks, it breaks. Jadi kalau ada teacups yang pecah, ya sedih, tapi ‘let it go’ saja. Lagipula, cangkir teh kuno itu jika ada cacat atau noda, artinya menyimpan cerita dan nilai sendiri. Kalau mau cari teacups yang mulus, bersih, dan sempurna, lebih baik beli seri terbaru saja di toko, hahaha... Desiree juga pandai melukis. Selain di atas kanvas, Desiree melukis juga di atas media lain, seperti pada sepatu, tas, dan pakaian. Bahkan, Bams puteranya, memakai baju yang dilukis oleh ibunya ini pada saat tampil menyanyi di panggung. Lewat hobi yang dilakukan sejak kecil ini, Desiree pernah menggelar pameran tunggal pada tahun 2017 bertajuk Desiree Art Journey. Saya senang melukis sejak kecil. Selain bekerja, saya dulu melukis. Kalau sakit dan diminta istirahat oleh dokter, ya saya melukis. Saya melukis apapun yang saat itu terpikirkan atau membuat hati senang. Saya tidak pernah sekolah seni formal, tapi saya punya mentor untuk melukis. Setelah pameran yang pertama, saya berniat akan menggelar pameran tunggal lagi pada saat usia saya 60 tahun. Jadi sekarang sedang mulai sibuk melukis lagi menyiapkan koleksinya. Salah satu kue buatannya yang menjadi trending di Instagram adalah Klepon Cake. Selebritas ibukota hingga masyarakat umum banyak yang berburu bolu pandan dengan isi unti dan kelapa parut ini. Setelah mencobanya, mereka berbagi ulasan positif di Instagram. Tak heran jika Klepon Cake ini menarik perhatian salah satu coffee shop di Jakarta, yaitu Toby’s Estate

25


| Budaya nusantara |

Indonesia dan meminta Desiree untuk memasarkan kuenya secara khusus hanya di kafe tersebut. Saya membuat kue itu awalnya untuk teman dari Amerika yang ingin belajar membuat kue Klepon. Karena tidak menemukan tempat kursus khusus kue Klepon, akhirnya saya bikin sendiri untuknya. Sekali coba dengan bahan-bahan yang ada di rumah ternyata hasilnya langsung bagus. Teman dan keluarga menyukainya. Saya sendiri tidak pernah berniat memasarkannya. Tiba-tiba saja pihak Toby's Estate tertarik karena melihat Instagram saya. Mereka meminta saya untuk melatih chef mereka membuat kue ini, dan akhirnya kue saya ini dipasarkan secara eksklusif hanya di tempat mereka. Semuanya terjadi begitu saja dengan sendirinya. Dengan kesibukannya sebagai pelukis, kolektor, pemilik toko, dan juga baker, perempuan kelahiran 2 November ini tidak melupakan perannya sebagai istri dan ibu rumah tangga. Setiap hari, selalu ada unggahan di Instagramnya momen-momen saat dia menyajikan sarapan untuk suami yang dikenal dengan julukan Papa Hot oleh followers akun Mamitoko ini. Sepadat apapun kegiatannya, Desiree selalu menempatkan keluarga pada prioritas utama. Saya ini selalu memulai hari dengan menyiapkan sarapan untuk suami. Suami berangkat kerja, baru kemudian saya ke studio untuk bekerja dan sibuk dengan urusan rumah tangga lainnya. Wanita itu sepintar dan sesukses apapun harus tahu menempatkan diri. Harus pandai membagi waktu. Ini memang tantangan dan tugas berat, apalagi untuk wanita zaman sekarang. Setinggi apapun jabatan dia di tempat kerja, begitu pulang ke rumah harus kembali menjadi istri dan ibu. Buat saya pribadi, saya adalah pelayan keluarga. Pelayan bagi suami dan anak-anak. Dengan perspektif itu, saya tidak merasa terbebani, saya melayani dengan sukacita. Selain menjadi istri, Desiree juga seorang ibu dari satu orang putri dan tiga orang putra, yaitu Sila Hasian Feliciani, Bambang Reguna atau lebih dikenal dengan Bams, lalu Prianka Regana, dan Ditho Hasian Feliciano. Keluarga penyuka rujak ini dikenal harmonis. Desiree sangat mesra dengan suami dan begitu akrab juga hangat dengan anakanak dan menantunya, juga cucu-cucunya. Landasan utama dalam keluarga saya adalah iman. Saya dan suami mencoba menanamkan itu sedari awal kepada anak-anak. Sebagai ibu dari empat anak tantangannya sangat besar, terutama membesarkan tiga orang putra. Apalagi salah satu anak saya, Bams, menjadi artis dan memiliki banyak penggemar. Saya tidak bisa selalu mengawasi dan menjaga mereka 24 jam. Saya juga bukan tipe ibu yang marah-marah jika anak melakukan kesalahan. Saat anak berbuat salah, saya ajak mereka berdoa dan mengadu pada Tuhan. Dari situ, anak-anak belajar kalau apa yang mereka lakukan itu salah, merugikan diri dan keluarganya. Tanpa saya harus marahi, mereka menjadi berpikir dan menyadarinya sendiri. Saya juga selalu melakukan apapun yang saya nasehatkan. Saya bekerja keras agar

26

mereka melihat bahwa apapun yang mereka nikmati dan dapatkan adalah buah dari kerja keras. Begitu juga hubungan saya dengan menantu. Saya tidak mau terlalu mencampuri kehidupan rumah tangga anak saya dan istrinya. Saya percaya mereka sendiri mampu membina rumah tangga yang terbaik bagi mereka sendiri. Buat saya, kebahagiaan itu adalah melihat keluarga, anak-anak saya menjadi orang yang baik, berhasil, dan sukses. Di rumahnya yang asri dengan dikelilingi oleh anggota keluarga terdekat, kehidupan Desiree terlihat lengkap dan utuh. Masihkan ada cita-cita atau impian yang mungkin belum dicapainya? Dalam hidup, tentu saja saya juga punya masalah dan kadang merasa sedih. Tapi, masalah saya dan orang lain tentulah berbeda. Yang penting adalah bagaimana kita menghadapi masalah kita masing-masing itu. Saya tidak pernah memimpikan atau berambisi akan sesuatu. Just go with the flow. Semua sudah diatur Tuhan. Saya berterima kasih pada Tuhan dengan kehidupan yang saya jalani. Rasanya, Tuhan memberikan lebih dari yang saya minta. Tuhan memang baik.


| Budaya nusantara |

Bunga yang ada di celana, sepatu kanvas, tas, dan lukisan di belakangnya adalah hasil karya Desiree Sitompoel.

27


| CITA RASA |

Momozen

Paduan Dua Gaya Kuliner yang Otentik dan Mewah Di Momozen, Anda akan menemukan hidangan lezat hasil perpaduan fine dining Jepang dan Prancis. OLEH: Margie Patty

M

Sajian seperti apa sekiranya hasil paduan Jepang dan Prancis yang dimaksud? Salah satu bintang hidangan Momozen adalah menunya yang memakai black truffle sebagai bahannya. Jamur langka yang hanya ada di wilayah selatan Eropa ini dikenal sebagai salah satu sumber citarasa alami atau umami dengan aromanya yang dideskripsikan sebagai “earthy scent”. Truffle Donabe Gohan adalah menu utama untuk membuktikannya. Nasi umami yang gurih dan harum ini dibuat saat pesanan datang. Dimasak dalam pot tanah liat khas Jepang (donabe) dengan minyak dashi dan Ma-Kombu, sejenis rumput laut yang digunakan untuk membuat kaldu berkualitas tinggi. Sentuhan akhir adalah penambahan Truffle hitam yang diiris langsung saat nasi disajikan. Pesta hidangan Truffle hitam ini juga bisa dinikmati lewat pilihan lainnya, seperti Truffle Somen with Caviar, Truffle Somen with Wagyu Snowflake, Foie Gras Corn Cone, dan Baby Chic Truffle Rice. Untuk karnivor sejati, lidah Anda tetap dimanjakan dengan menu Japanese Wagyu-Suki, Master Kobe Shigama Beef,

28

dan Wagyu Beef yang bisa Anda pesan sebagai tambahan untuk melengkapi sajian yang dipesan. Jika Anda ingin merasakan pengalaman kuliner Jepang dengan French twist dalam kemasan fine dining yang memikat, maka Momozen adalah sebuah paket yang lengkap. Dapatkan potongan harga sebesar 10% untuk makanan dan minimum dengan minimum transaksi IDR500.000 dan maksimum transaksi IDR2.000.000. Syarat dan ketentuan berlaku. — Momozen The Plaza, Lantai 46 Jalan M.H. Thamrin Kav. 28-30 Jakarta Pusat 13350 T: (021) 29922246

Enjoy special privilege for BRI Prioritas, BRI Infinite, and BRI world access cardholders

• Dokumentasi Momozen

omozen adalah restoran Jepang yang berada di lantai 46 gedung The Plaza di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat. Merupakan bagian dari Les Amis Group, Momozen tampil dengan interior yang modern, clean, dengan kayu sebagai elemen dekor yang mendominasi. Unsur warna cerah juga ditambahkan agar atmosfer tidak terlalu kaku dan berkesan maskulin. Dindingnya sebagian besar berupa jendela kaca menjulang ke langit-langit. Tentu saja, itu semua untuk menegaskan pemandangan indah kota Jakarta di luar jendela yang tampak dari ketinggian lantai 46.


| CITA RASA |

Shabu Shabu Gen Indonesia

Menikmati Shabu Shabu Kualitas Premium di Atas Ketinggian Sebuah pengalaman bersantap mewah dalam suasana yang memukau. OLEH: Margie Patty

S

marmer, Lidah Wagyu, dan Foie Gras Shabu Shabu disajikan dengan 3 saus yang tersedia: saus Ponzu, saus jeruk segar Yuzu, dan saus Goma yang populer. Selain kesegaran dari semua bahan yang digunakan, kualitas daging dan cara penyajian yang tepat benarbenar memberikan hasil yang sempurna. Daging dicelup ke dalam kuah rebusan lezat dalam durasi waktu yang pas membuatnya terasa lembut, juicy, seakan meleleh di lidah. Tak hanya hidangan utama, Anda akan menikmati seluruh proses dan menunya, mulai dari pembuka hingga penutup. Setiap detail dari hidangan, layanan, dan tempat direncanakan dengan cermat untuk menjadikannya sebuah pengalaman bersantap terbaik sambil menikmati Jakarta dengan gedung-gedungnya yang mencakar langit. Dapatkan potongan harga sebesar 10% untuk makanan dengan minimum transaksi IDR1.000.000 dan maksimum transaksi IDR3.000.000. Syarat dan ketentuan berlaku. — Shabu Shabu Gen Indonesia The Plaza, Lantai 46 Jalan M.H. Thamrin Kav. 28-30 Jakarta Pusat 13350 T: (021) 29922246

• Dokumentasi Shabu Shabu Gen

habu Shabu Gen adalah salah satu restoran fine dining yang buka pada tahun 2009 di Singapura. Pemiliknya, Chef Kunio Aoki adalah orang di balik konsep restoran ini. Selain mencari daging sapi Jepang terbaik, chef Jepang yang ulung tetapi sederhana ini memilih sendiri peralatan masak buatan tangan yang indah. Sejak pembukaannya di Jakarta di tahun 2015, Shabu Shabu Gen telah menjadi salah satu restoran shabu shabu terbaik yang pernah ada. Shabu Shabu Gen di Indonesia memilih lokasi bergengsi The Plaza di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat. Berada di lantai 46 membuat pemandangan yang tersaji dari balik jendela begitu memukau. Untuk interior, Shabu Shabu Gen tampil simpel dengan dominasi elemen kayu berwarna kalem. Atmosfer yang dihasilkan adalah elegan, modern, mewah, namun bersahaja. Shabu Shabu Gen menjaga keaslian hidangan hot pot yang otentik ini dengan hanya menyajikan daging sapi premium terbaik dari Jepang. Daging sapi

29

Enjoy special privilege for BRI Prioritas, BRI Infinite, and BRI world access cardholders


| CITA RASA |

Jackson Lily’s

Masakan rumahan Asia yang dibalut dengan cita rasa istimewa serta menyuguhkan suasana yang hangat di tengah keramaian Bali. OLEH: Heidy Zainuddin

Enjoy special privilege for BRI Prioritas, BRI Infinite, and BRI world access cardholders

30

L

angkahkan kaki menuju daerah Seminyak yang dikenal dengan keramaian turis, tempat makanan, berbelanja, dan pelesir. Ya, Seminyak memang salah satu daerah terkenal di Bali selain Kuta. Beragam rumah makan, klub, bar, dan tempat berbelanja tersedia disini. Salah satu yang terbaru adalah Jackson Lily’s, restoran kasual yang menawarkan hidangan Asia ala masakan rumahan. Adalah Chef Dean Keddell dibalik semua ide dan gagasan dari Jackson Lily’s. Chef Dean sudah berpengalaman dengan segala masakan dan hidangan internasional dan pernah menjadi executive chef The Ritz-Carlton Bali. Kehadiran Jackson Lily’s menyuguhkan pengalaman kuliner tersendiri dengan memadukan bahan-bahan lokal berkualitas dan penyajian yang berbeda dari restoran lainnya. Perpaduan east meet west yang diolah Chef Dean menjadi daya tarik tersendiri. Sebelumnya Chef Dean juga dikenal dengan restoran Ginger Moon yang berada di Petitenget, Bali. Anda dapat menemui beragam menu mie, steamed bun, laksa, dumpling, pizza, dan masih banyak lainnya. Tempat ini cocok untuk dikunjungi bersama keluarga maupun pasangan. Di lantai dua yang semi-terbuka ini dapat dialihfungsikan sebagai lokasi acara yang mampu menampung sekitar 200 orang.

Dapatkan potongan harga sebesar 15% untuk makanan dan minuman (tidak termasuk minuman beralkohol). Syarat dan ketentuan berlaku. — Jackson Lily's Jalan Raya Seminyak No.2 Seminyak, Kuta, Kabupaten Badung Bali 80361, Indonesia T: (0361) 4740121 www.gingermoonbali.com/jacksonlilys

• Dokumentasi Jackson Lily's

Comfort Food in Comfort Place


| Kabar Kuliner |

J

uru masak yang sangat kreatif dan berpengalaman ini mengaku senang berimprovisasi saat memasak. Menurutnya rasa atau selera dapat dibuat semenarik mungkin tanpa harus berpaku pada buku resep atau bahan-bahan yang sama. Penggemar makanan pedas ini pun berbagi dengan pembaca Terrasse tentang perjalanan karier dan hidupnya sebagai juru masak dan pengusaha restoran. Chef sekaligus pemilik beberapa restoran seperti Bacco dan Portable di Jakarta, Domicile Kitchen & Lounge, Domideli, dan Play Domicile di Surabaya ini merupakan pribadi yang hangat sekaligus ceria. Baginya dapur adalah area bermain yang tak pernah membosankan dan wadah untuk merealisasikan semua ide-idenya. Apakah Anda sering atau tetap memasak walaupun di rumah atau saat bersama keluarga? Hahaha‌! Tidak, saya menikmati makanan dengan layanan pesan antar yang lebih cepat dan praktis!

Chandra Yudasswara

Menjaja R asa, Meracik cerita Setelah belasan tahun merintis kariernya sebagai seorang juru masak di luar negeri, pria kelahiran 1978 ini membagikan ilmu dan pengalamannya kembali ke negeri tercinta, Indonesia. Oleh: Heidy Zainuddin FotoGRAFER: Yogo Azka

Apa saat paling berkesan dan tersulit menjadi seorang juru masak? Paling berkesan sekaligus tersulit adalah ketika kita harus bisa siap menerima tekanan dan tantangan dari setiap tamu yang memiliki ekspetasi tinggi dari apa yang akan kita sajikan. Menjadi juru masak seperti saya akan banyak membuka kesempatan dan hal baru yang tidak semua orang dapat merasakannya, salah satu contohnya memasak untuk selebriti dan public figure, menjadi host dari acara memasak atau bintang tamu acara kuliner. Dan saya dapat tersenyum lega apabila orang menikmati masakan saya hingga suapan terakhir. Saya sangat bersyukur dengan perjalanan karier saya dari bukan siapa-siapa hingga detik ini saya dapat berkarya sesuai passion saya. Diantara padatnya jadwal, bagaimana cara Anda membagi waktu antara menjadi pengusaha restoran, host acara memasak di TV, bintang tamu, dan seorang ayah dari dua orang anak laki-laki? Sebisa mungkin saya menjaga kebugaran tubuh agar tetap fit serta fokus, karena tidak hanya fisik dan pikiran jernih yang sangat dibutuhkan untuk bisa melakukan semua kegiatan dan aktivitas sehariharinya. Saya pun menyempatkan waktu untuk rutin berolahraga. Khusus untuk anak-anak, saya memiliki

31


| Kabar Kuliner |

komitmen yang tidak dapat diganggu gugat, untuk bisa selalu menyiapkan waktu setidaknya makan bersama atau bercerita tentang kegiatan mereka serta travelling bersama mereka. Apa hal yang pertama kali terlintas di benak Anda saat memutuskan menjadi seorang juru masak? Saya ingin dan harus memiliki restoran sendiri! Apakah ada rencana untuk menerbitkan buku yang terinspirasi dari perjalanan karier Anda atau mungkin sekedar buku masak-memasak? Sedang dipikirkan dan semoga akan terlaksana dalam waktu dekat ini. Apa yang Anda lakukan untuk melepas penat atau sekedar melarikan diri sejenak dari kesibukan dan padatnya kerjaan? Bertemu dan bermain bersama anak-anak saya. It’s priceless! Jika ada satu orang di dunia ini yang ingin Anda ucapkan terima kasih atau berjasa dalam

32

perjalanan karier Anda, siapakah dia dan mengapa? My father, dengan filosofi hidupnya yang kerap dibagi serta diajarkan kepada saya dari masa ke masa, dan juga dukungannya saat saya memutuskan menjadi seorang juru masak, beliau tidak pernah lelah menyemangati dari awal saya kuliah hingga akhirnya saya memiliki karier yang mapan. Bisa diceritakan sedikit asal mula terjun ke dunia kuliner sebagai seorang juru masak? Berawal dari kuliah di sekolah pariwisata di Bandung, kemudian saya bekerja paruh waktu di hotel untuk mencari pengalaman dan menambah ilmu. Dari situ lambat laun kecintaan saya terhadap dunia kuliner dan masak-memasak semakin besar. Saya pun memutuskan membuka kafe tenda saat masih kuliah dan mendapatkan banyak hal baru untuk memperkuat karier saya. Apakah pernah membayangkan atau terlintas di benak Anda bahwa profesi yang sekarang Anda pilih membuat Anda dikenal masyarakat banyak dan beredar di statsiun televisi? Tidak pernah terbayangkan atau terbesit dari awal


| Kabar Kuliner |

mulai saya meniti karier sebagai juru masak, bahwa suatu hari nanti saya akan dikenal banyak orang atau bisa beredar di televisi nasional. Ketika itu dalam benak saya hanya memiliki cita-cita sederhana bahwa saya komit dengan apa yang saya lakukan, saya fokus dengan profesi saya, dan saya ingin suatu hari nanti memiliki restoran sendiri. Bagaimana Anda menilai diri Anda sendiri? Saya orang yang tidak sombong, sebisa mungkin kaki saya tetap menginjak tanah. Bagi sebagian orang menilai saya ini terkenal, but I’m just a ordinary chef, tukang masak biasa, hanya kebetulan bisa masuk televisi, hahaha… Saya senang mendengarkan masukan, kritik, maupun saran dari orang-orang. Hal ini yang membangun dan membuat saya belajar setiap saat. Saya ini tipikal orang yang team player. Saya senang berbagi ilmu, berbagi kebaikan dengan tim atau orang-orang di sekitar saya.

Apakah Anda memiliki muse atau idola dalam dunia kuliner atau masak-memasak? Jika ya siapa dan mengapa? Cukup banyak juru masak yang menjadi panutan atau role model saya. Para juru masak tersebut memiliki tehnik atau kelebihan masing-masing dan handal di bidangnya. Mereka mengajari saya banyak hal, termasuk para leader saya saat bekerja di hotel brand luar negeri selama bertahun-tahun. Mereka semua secara tidak langsung membentuk saya sampai bisa seperti sekarang ini Bagaimana Anda melihat diri Anda in the next 10 years? Saya berharap, saya dapat terus menginspirasi para juru masak muda di Indonesia untuk terus maju dan berkembang.

Salmon Spaghetti Bahan • 200 gram Spaghetti (blanched ala dente) • 180 gram salmon • 3 buah jamur Champignon (dipotong-potong) • 3 siung bawang putih (dipotong-potong) • 5 gram Parsley (dicincang) • 5 gram daun kemangi segar (dicincang) • 30 gram parmesan parut • 60 mililiter minyak zaitun • 40 gram mentega • 80 mililiter kaldu ayam • 1 buah tomat segar (tanpa biji dan dipotong dadu) • 60 gram bunga kol • 3 buah cabai merah (dipotong-potong) Metode 1. Tumis bawang putih dalam wajan bersama cabai menggunakan minyak zaitun, kemudian tambahkan spaghetti yang dicampur dengan garam dan merica. Lalu tuangkan kaldu ayam, potongan tomat dan mentega. Aduk rata kemudian tambahkan parmesan parut. 2. Pada wajan terpisah, panggang salmon, jamur, dan kembang kol hingga terlihat dan terasa garing dengan warna yang menyesuaikan; semburat keemasan. 3. Atur di piring seperti terlihat pada foto lalu hiasi dengan kemangi segar, jeruk nipis, dan parutan parmesan panas.

33


| Sosok |

Bayu Sarwono

Life to the fullest Ketika Anda membuka diri untuk banyak kesempatan dan hal baru, Anda akan banyak menemukan arti hidup yang sesungguhnya. OLEH: Heidy Zainuddin | Fotografer: PHOTOGR AFIO Lokasi FOTO: Samsar a Ubud, Banjar Ayah - Desa Kelusa Payangan, Keliki, Tegallalang, Gianyar, Bali 80572. T: (0361) 2091769. www.samsar aubud.com

T

im Terrasse berkesempatan untuk mengunjungi sebuah properti indah dengan pemandangan menakjubkan di Ubud, Bali untuk bertemu dengan pemiliknya, Bayu Sarwono.

Berlatar belakang keuangan dan menghabiskan banyak waktu tinggal dan besar di negara Kangguru, tak membuat sosok seorang Bayu Sarwono melupakan tanah air tercinta. Ia pun memutuskan pindah kembali ke Indonesia dan mewujudkan mimpinya untuk memiliki sebuah butik hotel. Luxury is Multidimensional Samsara Ubud, mungkin bagi sebagian penggemar wisata Bali, nama butik hotel yang memiliki 17 vila mewah ini tak asing lagi. Terletak di daerah terpencil di Ubud namun menyuguhkan pemandangan hijau ala hutan dan ketenangan yang solid. Berdiri sejak dua tahun yang lalu, setiap vila di Samsara Ubud dilengkapi dengan kolam renang infiniti. Tempat yang pas untuk pasangan, berbulan madu, atau sekedar mencari pelarian dari hingar bingar kota maupun melepas penat dari aktivitas sehari-hari.

34

Bayu sebagai pemilik dan konseptor Samsara Ubud memang mendesain vila-vila cantiknya sebagai tempat pelarian yang pas untuk pengunjung menikmati ketenangan yang dibalut dengan kenyamanan eksklusif. Bayu ingin memastikan setiap pengunjung yang menginap merasakan pengalaman yang berbeda ketika berada di Samsara Ubud. Melihat sejenak kebelakang, layaknya “anak yang baru lahir” Bayu mendedikasikan seluruh perhatian dan kerja kerasnya dari sebelum properti ini di bangun hingga detail terkecil. Bayu menjatuhkan hati pada wilayah Ubud karena menurutnya Ubud identik dengan ketenangan dan keindahan, sesuai dengan apa yang ada di benak Bayu waktu itu. Samsara Ubud merupakan perwujudan mimpi dan cita-cita Bayu, “layaknya cinta pertama” ujarnya. Menurutnya “untuk sebuah keberhasilan atau kesuksesan, apalagi Samsara Ubud termasuk brand baru, saya harus terlibat dan melihat dengan mata sendiri bahwa operasional sesuai dengan standard yang sudah ada. Saya belajar banyak dari sini, tidak hanya berdasarkan text book saja”, jelas Bayu. Untuk proyek mendatang, Bayu tengah semangat membangun sebuah kapal phinisi yang diberi nama Samudera. Kapal berkonsep luxury leisure ini


| Sosok |

35


| Sosok |

direncanakan akan berpesiar ke Pulau Komodo, Raja Ampat, dan destinasi lainnya yang masih dirahasiakan. “Yang pasti akan lebih terasa semangat berpetualangnya dengan tujuan yang eksotik lainnya” tambah Bayu. Leadership and Entrepreneurship “Indonesia tengah mengalami masa transisi, kita tengah melihat dan mempelajari bahwa seorang leader itu dituntut untuk mengerti “arena perangnya” dan tidak semata-mata menuntut hasil tanpa support dan appreciation. Hal ini pula yang ingin Bayu bagikan bagi para ‘millenial’, atau bagi kaum muda yang memutuskan untuk menjadi pengusaha atau entrepreneur. “Saya sendiri masih jauh sekali dari sempurna. Tapi apa yang sudah saya pelajari bahwa untuk lebih menikmati

36

prosesnya, beri kesempatan pada waktu untuk mewujudkan semuanya, jangan terburu-buru, step by step, tidak ada yang instan, jangan berhenti belajar, berinteraksi dengan sekeliling, dan yang terpenting belajar untuk mendengarkan. Mendengarkan apa yang tamu atau pasar inginkan dan butuhkan, mendengarkan keluh kesah tim atau staf disekitar.” Di usianya yang masih terbilang muda, Bayu mampu menunjukan bahwa tidak ada yang tidak mungkin dengan kerja keras, fokus, dan komitmen. Menjadi pengusaha sukses tidak memandang umur dan bisa diwujudkan oleh siapapun dan dimanapun. Saat bersekolah dan terjun di dunia finansial dan investasi, tak pernah terbersit dalam benak Bayu untuk memiliki bisnis di industri hospitality atau memiliki butik hotel mewah untuk masa depan.


| Sosok |

“Keluar dari zona nyaman itu tidak mudah. Kita seperti terperangkap di dalam kemudahan dan keleluasaan. Jika Anda merasakannya dalam waktu lama, maka cepatlah ambil keputusan untuk pergi!” imbuh Bayu lagi. Fullfilling life Sibuknya jadwal Bayu mengurus sebuah hotel dan proyek yang akan datang serta perjalanan bisnis ke mancanegara, membuatnya terkadang harus mencuri waktu untuk bersantai sejenak. Baginya membaca dan bermain dengan anjing Pomeriannya, dimanapun dan kapanpun merupakan waktu berharga untuk bersantai. Saat ditanya apa rencana ke depannya, Bayu mengejutkan kami dengan jawabannya “Mungkin

nanti ada saatnya saya menulis buku. Saya suka menulis, namun buku fiksi atau novel, bukan buku mengenai finansial, bisnis, atau entrepreneurship”, jelasnya sambil tersenyum. Bayu pun berbagi pengalamannya dan memiliki kesan tersendiri bersama Bank BRI, Bayu dengan bersemangat menceritakan “Saya sudah menjadi nasabah Bank BRI sejak lama, bahkan dari jaman orang tua saya dahulu. Bank BRI telah menjadi partner bisnis dan mendukung penuh apa yang menjadi passion saya dari sebelum saya membangun Samsara Ubud. Tentu saja saya sangat berterima kasih dengan kepercayaan yang sudah diberikan dan untuk ke depannya saya akan tetap menggandeng Bank BRI sebagai bank pilihan dan partner bisnis terpercaya.”

37


| Wisata Mancanegara |

38


| Wisata Mancanegara |

Spring Time:

Best Days Out in New York Pengalaman tak terlupakan menanti Anda sepanjang musim semi di kota dengan julukan The Big Apple ini. Oleh: Margie Patty

Foto: Dok. Istimewa

Dengan deretan hotel mewah, restoran pemenang penghargaan, bar koktail yang legendaris, pusat perbelanjaan premium, sejumlah atraksi budaya dan aktivitas, serta hiburan yang menarik, New York adalah destinasi impian. Dan jika Anda ingin merasakan sensasi gaya hidup mewah ala New Yorker, inilah itinerary wajib dalam mengeksplorasi salah satu kota terbaik di dunia.

39


| Wisata Mancanegara |

Tinggal di hotel premium pilihan

Di New York, akomodasi mewah dengan layanan prima tak terhitung jumlahnya. Tapi kali ini, cobalah menginap di The Mark Hotel, di kawasan Upper East Side di Manhattan. Perancang Jacques Grange menghadirkan gaya modern dalam balutan kemewahan di setiap sudut hotel ini. Salah satu elemen desain yang banyak diingat para tamu yang menginap di sini adalah

lantai marmer bergaris hitam putih di area lobi dan lounge. Selama menginap, Anda bisa menikmati hidangan dari The Mark Restaurant by Jean-Georges Vongerichten, bar koktail mewah, salon Frédéric Fekkai, dan fasilitas perahu layar yang bisa disewa untuk pesiar menjelajah Sungai Hudson dan Pelabuhan New York. The Mark Hotel juga memiliki ruangan Penthouse Suite terbesar

dengan lima kamar tidur, enam kamar mandi, ruang tamu besar, dua bar, dan teras yang menghadap Central Park. Tinggal di hotel ini memungkinkan Anda untuk mengunjungi The Met (The Metropolitan Museum of Art), Central Park Zoo, dan Madison Avenue hanya dengan beberapa langkah saja. www.themarkhotel.com

Berbelanja di Bergdorf Goodman Mengapa harus belanja di sini? Pertama, Bergdorf Goodman adalah kiblat belanja paling populer di kawasan Fifth Avenue. Kedua, karena tempat ini menghadirkan kurasi label-label mewah terbesar, seperti Prada, Chanel, Giorgio Armani, Gucci, Versace, dan Saint Laurent. Ketiga, tidak seperti Bloomingdale’s dan Barneys, Bergdorf hanya membuka satu lokasi yang eksklusif, yaitu di lokasi bekas rumah Cornelius Vanderbilt, salah seorang hartawan terkenal dalam sejarah Amerika periode 1800-an. Tapi yang paling menarik adalah jika Anda menginap di The Mark Hotel, Anda akan diberikan akses 24 jam ke toko ini. Jadi, jika Anda ingin belanja secara eksklusif sebelum jam buka toko untuk umum, Anda bisa! Forget breakfast at Tiffany’s! How about breakfast at Bergdorf? www.bergdorfgoodman.com 40


| Wisata Mancanegara |

Makan siang di Eleven Madison Park Dinobatkan sebagai salah satu restoran terbaik dunia oleh The World Restaurant Awards, berlabel bintang tiga Michelin, dan sederet penghargaan lainnya, Eleven Madison Park adalah tempat sempurna untuk sebuah pengalaman kuliner yang menyenangkan dan tak terlupakan. Digawangi oleh Chef Daniel Humm dan Restaurateur Will Guidara, menu yang disajikan di sini adalah hidangan ikonis yang diubah menjadi bentuk seni. Eleven Madison Park terkenal dengan seasonal tasting menu atau menu yang berubah-ubah tergantung musim. Ada sekitar 10 sampai 15 jenis makanan dalam satu set menu. Semuanya ditampilkan secara mewah dengan paduan teknik memasak ala Prancis klasik dengan citarasa khas New York. www.elevenmadisonpark.com

Menjajal tur helikopter

Untuk pemandangan panorama cakrawala ikonik kota ini, cara terbaik adalah melihatnya dari ketinggian. Bukan hanya dari lantai tertinggi gedung atau rooftops saja, tapi lebih dari itu. Ya, cobalah melihat New York dari ketinggian dengan mengikuti

tur helikopter. Ada berbagai paket yang bisa dipilih dengan perbedaan durasi, lokasi yang dilihat, dan waktunya, yaitu siang atau malam. Rasakan sensasi terbang sambil melintas di atas bangunan, monumen, dan bentang alam ikonik, seperti patung Liberty,

Empire State, Times Square, Central Park, sungai Hudson, Staten Island, dan Yankee Stadium. Jangan lupa untuk membawa ‘bukti’ kenang-kenangan tur ini dengan mengambil selfie dari atas helikopter di langit New York. www.libertyhelicoper.com/flynyon.com 41


| Wisata Mancanegara | Menonton pertunjukan Broadway Menghadiri pertunjukan Broadway adalah salah satu highlight dari kunjungan ke New York. Broadway berada di kawasan bernama Theater District di Midtown Manhattan. Dipandang sebagai salah satu kiblat seni teater Amerika, Anda bisa menikmati berbagai pertunjukan klasik dan terbaru, seperti Hamilton, Lion King, The Phantom of the Opera, Mean Girls, dan Pretty Woman. Bersiaplah dengan lakon drama pilihan di panggung teater yang dilengkapi dengan grup orkestra, tata akustik, dan seni panggung yang terbaik. Dari sekian banyak ulasan di berbagai media, kini saatnya Anda merasakan sendiri sensasi dari salah satu karya seni yang ada di dunia. www.broadway.com

MenCICIPI koktail yang dibuat sesuai permintaan

Nightlife di New York juga tidak kalah menyimpan banyak cerita dan sisi menarik. Salah satu kisahnya adalah tentang perkembangan koktail yang legendaris. New York adalah surga dari berbagai bar koktail berkualitas penuh citarasa. Koktail dianggap serius dan persaingan di antara bar menghasilkan minuman koktail terbaik dengan segala kreativitas dan keunikannya. Ada The Dead Rabbit, Pouring Ribbons,

42

Dante, The Aviary, Dear Irving, dan lainnya. Tapi kalau Anda seorang petualang yang ingin membuktikan pengetahuan khazanah koktail Anda, sebaiknya mampir ke Attaboy. Bar berukuran kecil dengan dinding bata putih di kawasan Eldridge Street ini digawangi oleh mixologist hebat, Sam Ross dan Michael McIlroy. Tidak ada menu minuman yang dipajang. Anda tinggal menyebutkan yang Anda

mau, atau meminta sang bartender untuk menyiapkan apapun yang cocok dengan mood Anda saat itu. Selebihnya, percayakan pada kemampuan dan keahlian sang bartender. Bersiaplah untuk menikmati hasilnya dalam segelas koktail tiada dua. Cara sempurna untuk menghabiskan malam yang santai di New York. www.attaboy.us


| Wisata Mancanegara | Melihat bunga sakura mekar Salah satu tempat untuk menikmati musim semi di New York dengan melihat bunga sakura mekar adalah di Brooklyn Botanic Garden. Taman ini bahkan memiliki agenda rutin perayaan musim semi, yaitu Sakura Matsuri Cherry Blossom Festival. Tahun ini, bunga sakura diperkirakan mekar di bulan Maret dan April. Festivalnya sendiri akan digelar pada 28 dan 29 April 2019. Brooklyn Botanic Garden ada di

Washington Avenue, dekat Brooklyn Museum, Brooklyn Central Library, dan Prospect Park. Festival bunga lain yang tak kalah menarik adalah Orchid Show di New York Botanical Garden. Kalau Anda pecinta bunga anggrek, tak ada salahnya melihat pameran ini yang akan digelar mulai Februari hingga April 2019 di 2900 Southern Boulevard, Bronx. www.bbg.org

Trendy & Upcoming in NYC Acara dan tempat menarik lain yang bisa Anda nikmati saat berada di New York antara bulan Maret dan April 2019. A Night at The Museum Sleepover Acara bermalam dengan kantung tidur di dalam American Museum of Natural History. Kegiatan seru seperti di dalam film. Khusus untuk anak-anak. Unik dan sangat terbatas. www.amnh.org

Mendukung tim The New York Yankees Salah satu kebanggan kota New York selain gedung pencakar langit dan kehidupan metropolitan yang modern, adalah klub olahraga baseball The New York Yankees. Rasakan sendiri atmosfer pertandingan seru dan reaksi para Yankee Fans langsung di Yankee Stadium. Liga baseball utama

Amerika atau MLB dimulai pada bulan Maret hingga September 2019. Satu pertandingan bisa berjalan selama 3 jam. Sekadar tips, pilih jadwal pertandingan malam untuk menonton aksi The New York Yankees agar siangnya bisa dimaksimalkan untuk eksplorasi destinasi lainnya.

Piknik di Central Park Musim semi adalah saat yang tepat untuk bermain ke area hijau yang berada di tengah Manhattan. Anda bisa piknik atau mengikuti tur menjelajahi taman seluas 340 hektar ini dengan kuda atau kereta pribadi. www.centralpark.com/tours Pertunjukan musik Billy Joel, Il Divo, Muse, dan Tony Bennett adalah beberapa musisi yang akan menggelar konsernya di New York di bulan April 2019. www.nyc.com/concert_tickets/

43


| Getaway |

KEMEWAHAN PELESIR TROPIS Mencari pelarian sempurna di tengah keriuhan kota metropolitan nan gempita? Samsara Ubud mungkin menjadi pilihan tepat untuk Anda bersantai sembari menikmati pelesir alam tropis yang begitu memesona.

T

erletak di Desa Kelusa Payangan, Ubud, Bali, Samsara Ubud menawarkan keindahan alam yang dibalut dengan kemewahan dalam desain dan arsitektur, serta kualitas layanan yang terdepan. Tak salah apabila dianggap salah satu akomodasi terbaik bintang lima persembahan putra bangsa yang dalam waktu dekat juga akan mengeluarkan kapal phinisi untuk pengalaman pelesir yang unik. Properti yang memiliki 17 vila mewah dengan satu, dua, dan tiga kamar ini masing-masing memiliki kolam

44

renang infiniti pribadi. Tak pelak menjadikan lokasi ini tujuan tersendiri bagi Anda pasangan yang sedang berbulan madu atau sekedar untuk menghilangkan penat dari aktivitas sehari-hari. Namun, tersedia pula vila dengan tiga kamar yang dapat mengakomodir keluarga atau ketika bepergian bersama teman-teman. Ragam kegiatan pun ditawarkan bagi para tamu yang memilih untuk menghabiskan waktu di dalam properti. Anda dapat menghabiskan waktu berelaksasi di Chakra Spa, menjaga kebugaran di gym dan sauna, serta beraneka aktivitas seperti Moonlight Cinema, menanti untuk Anda coba.

Samsara Lobster dan Telur. 2 Popcorn Sour. 3 One-bedroom villa. 4 Kolam renang infinity. 1

• ŠDokumentasi Samsara Ubud

Oleh: Heidy Zainuddin


| Getaway | 1

The Kelusa hadir sebagai restoran andalan Samsara Ubud di tengah sejuknya hutan hujan yang rindang sembari mendengarkan suara alam yang tenang. Hidangan yang disuguhkan dari tangan dingin Chef Iwan Sutrisno ini berkonsep makanan Western dan Asia dengan bahan-bahan lokal yang berkualitas tinggi. Menghadap hutan dan lembah yang indah, The Kelusa menawarkan hidangan inovatif yang pastinya dijamin menggugah selera. Sebut saja, dari menu sarapan tersedia Samsara Lobster dan Telur yang disukai hampir semua tamu. Hidangan ala Indonesia ini menjadi salah satu andalan The Kelusa. Sedangkan untuk makan siang dan makan malam, tersedia lengkap dari makanan pembuka, bermacam hidangan utama yang lezat, hingga pencuci mulut yang ringan. Bagi tamu yang ingin bersantai sembari menikmati pemandangan matahari tenggelam, dapat menuju ke Firefly. Sebuah koktail bar yang

2

menyajikan bermacam koktail, moktail, dan minuman lainnya. Salah satu koktail andalan yang ditawarkan adalah Popcorn Sour yang dibuat dari campuran menarik antara popcorn dan vodka. Tak ketinggalan juga koleksi wine terkemuka yang siap menemani makan malam Anda. Dapatkan potongan harga sebesar 30% untuk kamar dan 15% untuk makanan dan minuman (tidak termasuk minuman beralkohol). Syarat dan ketentuan berlaku. — Samsara Ubud Banjar Ayah, Desa Kelusa Payangan, Gianyar Bali 80572, Indonesia T: (0361) 2091769 E: reservation@samsaraubud.com www.samsaraubud.com 3

Enjoy special privilege for BRI Prioritas, BRI Infinite, and BRI world access cardholders

4

45


| Getaway |

EXPLORE THE URBAN LIFE Banyak hotel bintang lima dengan fasilitas mewah nan menakjubkan kita jumpai di Jakarta. Salah satunya yang masih eksis dan berada di kawasan bisnis nan strategis adalah Gran Melia Jakarta. Gran Melia Jakarta terus meningkatkan pelayanannya yang prima agar mampu bersaing dan tetap menjadi yang terdepan. Oleh: Heidy Zainuddin

46

menikmati bersantap di sini. Kemudian ada pula Tien Chao, restoran Cina dengan masakan khas Sichuan dan Kanton. Lalu tersedia Café Gran Via yang menyuguhkan makanan buffet dan sarapan pagi. Jika Anda ingin bersantai sembari menikmati musik jazz atau sekedar minum teh atau kopi, langkahkan kaki menuju Lobby Lounge. Dan yang terakhir, El Bombon yang menyediakan segalam macam pastry, roti, dan kue. Tak lupa untuk relaksasi yang maksimal, Anda bisa mencoba YHI Spa dengan segala jenis perawatannya. Dapatkan potongan harga sebesar 10% untuk kamar berlaku pada hari kerja, 30% untuk kamar berlaku pada akhir pekan, 15% untuk makanan dan minuman (tidak termasuk minuman beralkohol, cigar, dan rokok), dan 15% untuk semua perawatan spa. Syarat dan ketentuan berlaku. — Gran Melia Jakarta Jalan H.R. Rasuna Said Kav X-0 – Kuningan, Jakarta 12950 T: (021) 30014151 E: info@granmeliajakarta.com www.melia.com

Enjoy special privilege for BRI Prioritas, BRI Infinite, and BRI world access cardholders

• ©Dokumentasi Gran Melia Jakarta

J

ika Anda melewati daerah Kuningan, Jakarta atau yang dikenal dengan Jalan HR. Rasuna Said, Anda pasti akan segera memalingkan pandangan pada salah satu gedung berarsitektur unik nan megah dengan ukuran yang sangat besar. Ya, Gran Melia Jakarta memang memiliki kekhasan tersendiri. Dibangun dengan delapan kategori kamar, dari mulai jenis kamar Deluxe berukuran 45m2 hingga jenis kamar Presidential Suite RedLevel berukuran 175m2. Setiap kamar dilengkapi berbagai fasilitas pendukung kenyamanan untuk Anda beristirahat dan menikmati hidup di ibukota. Terletak di lokasi strategis yang menghubungkan Anda dengan pusat perbelanjaan, perkantoran, kedutaan besar, maupun pusat hiburan dan pemerintahan yang berjarak tidak jauh dari tempat Anda menginap. Anda akan dapat mengeksplorasi Jakarta lebih banyak lagi. Gran Melia Jakarta juga menawarkan pengalaman kuliner yang beragam, salah satunya restoran Jepang yang menjadi andalan, Yoshi Izakaya. Dengan kehandalan Chef Tomoaki Ito, dijamin Anda akan sangat


| Getaway |

Splash of Arts Terinspirasi akan keindahan seni yang menciptakan kekaguman, maestro pelukis Indonesia ternama, Hendra Gunawan mendesain dan menciptakan gaya interior Raffles Jakarta yang modern, indah, dan sarat sentuhan warisan budaya. Hotel berbintang lima yang kokoh berdiri di ibukota ini menawarkan pengalaman tersendiri yang dibalut dengan kemewahan. Oleh: Heidy Zainuddin

• ©Dokumentasi Raffles Jakarta

E

mpat tahun yang lalu Raffles Jakarta hadir sebagai ikon tersendiri di kawasan segitiga Kuningan, Jakarta. Raffles Jakarta menjadi bagian dari pusat fasilitas modern yang berdiri sebagai selebrasi akan seni dan teater di pusat Jakarta, seraya menawarkan kenyamanan beristirahat dengan 173 kamar dan suites yang mewah dan salah satu yang terluas di Jakarta. Setiap kamar dilengkapi dengan pelayanan pribadi Raffles Butler yang legendaris. Jangan lewatkan pula pengalaman kuliner di Art Cafe by Raffles, restoran dengan beragam pilihan menu ala carte maupun buffet, pas untuk bersantap bersama teman maupun keluarga. Ada pula The Writers Bar, sebuah lounge eksklusif dengan interior cantik yang sayang untuk tidak diabadikan. Dinamakan The Writers Bar karena memang didedikasikan bagi para penulis yang senang menghabiskan waktu mencari inspirasi sembari menikmati suasana tenang. Bagi yang ingin menikmati kolam renang sambil bersantai, tersedia Navina Pool Bar. Untuk fasilitas relaksasi, tersedia Signature Raffles Spa yang memiliki enam ruang perawatan dan suites, sauna, steam room.

Ada pula fasilitas lainnya seperti pusat kebugaran dengan fasilitas terkini, Yoga Terrace, lapangan tenis, paviliun terbuka, dan jalur jogging di antara taman inspirasi Hendra Gunawan yang rimbun. Semuanya menjadi tempat sempurna untuk bertemu, berbisnis, bersosialisasi, dan merayakan kehidupan dalam satu fasilitas modern yang mewah dan memiliki nilai seni yang unik. Inilah saatnya Anda merasakan sensasi kemewahan dari pengalaman menginap di Raffles Jakarta. Dapatkan potongan harga sebesar 10% untuk kamar, 50% untuk makan malam buffet berlaku setiap hari, 25% untuk makan siang buffet berlaku setiap hari (tidak termasuk Sunday Brunch), 50% untuk semua perawatan spa berlaku Senin-Kamis pukul 09:00-17:00. Syarat dan ketentuan berlaku. — Raffles Jakarta Ciputra World 1, Jalan Prof. DR. Satrio No.3-5 Karet Kuningan, Jakarta 12940 T: (021) 29880888 E: jakarta@raffles.com www.raffles.com/jakarta

47

Enjoy special privilege for BRI Prioritas, BRI Infinite, and BRI world access cardholders


HOTEL

The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place 20% Off from Published Rates (Direct Bookings Only)

Radisson Blu Bali Uluwatu, Bali 25% Off Best Available Rates (Valid for Deluxe Room & Deluxe Ocean View Room including Breakfast; and Direct Bookings Only)

Alila Jakarta

Padma Resort Legian, Bali

15% Off Best Available Rates (Direct Bookings Only)

50% Off Rupiah Published Rates (Valid for Deluxe Room, New Deluxe Chalet, New Garden Club Chalet; and Direct Bookings Only)

Renaissance Bali Uluwatu Resort & Spa, Bali

Karma Kandara, Bali

25% Off Best Available Rates (Direct Bookings Only)

20% Off Best Available Rates (Direct Bookings Only)


Hotel Grandhika Setiabudi Medan

Aryaduta Medan

Hotel Ciputra World Surabaya

55% Off Best Available Rates (Direct Bookings Only)

30% Off Best Available Rates (Direct Bookings Only)

20% Off Best Available Rates including breakfast for two persons (Direct Bookings Only)

Up In Smoke, Jakarta

Ruth's Chris Steak House, Jakarta

15% Off Food & Beverages (alcoholic beverages included and alchohol by bottle excluded)

15% Off Food & Beverages (alcoholic beverages excluded)

Copper Kitchen, Bar & Rooftop at Bisma Eight, Bali

Spice by Chris Salans, Bali

Play Domicile, Surabaya

Domideli, Surabaya

15% Off Food & Beverages (Minimum Spend of IDR200.000)

Receive a IDR100.000 Voucher for the First IDR500.000 Spend

Receive a IDR100.000 Voucher for the First IDR500.000 Spend

The Kitchen at Aryaduta Medan

Vintage Lounge at Hotel Santika Premiere Dyandra Medan

The Eatery at Four Points by Sheraton Makassar

25% Off Food & Beverages (alcoholic beverages excluded)

25% Off Food & Beverages (alcoholic beverages excluded)

DINING

30% Off Food & Beverages (alcoholic beverages excluded)

20% Off Total Bill (alcoholic beverages included)


SPA

Raffles Spa at Raffles Jakarta

Spa Alila at Alila Jakarta

The Hermitage Spa at The Hermitage, a Tribute Portfolio Hotel, Jakarta

50% Off Spa Treatments (MondayThursday 9AM-5PM)

20% Off All Treatments

Visesa Balinese Healing & Spa at Desa Visesa Ubud, Bali

Heavenly Spa by The Westin Resort Nusa Dua Bali

The Spa at Padma Resort Legian, Bali

30% Off All Spa Treatments

20% Off Spa Rituals

20% Off All Treatments (Elemis Treatment Using Elemis Products and Purchase of Elemis Retail excluded)

Ivory Spa at Hotel GranDhika Setiabudi Medan

Artha Spa at Aston Makassar Hotel & Convention Center

Djati Family Spa, Surabaya

30% Off All Spa Treatments

20% Off All Spa Treatments

15% Off All Treatments

30% Off All Spa Treatments (Credit Card) 25% Off All Spa Treatments (Debit Card)

*Terms and Conditions Apply

BRI Premium Call Center (021) 575 8899 / 0 800 1 017 017 Download

app or visit www.jelajah-indonesia.co.id, and get a copy of Jelajah Indonesia book to explore and get exclusive offers for all BRI Cardholders on Indonesia’s finest hotels, restaurants and spas.



| Bank NOtes |

Economic Outlook 2019

MENJAGA MOMENTUM EKONOMI DI ER A TURBuLENSI Dalam situasi likuditas yang semakin ketat dari tahun ke tahun, perbankan tentu harus bekerja ekstra keras untuk menemukan sumber-sumber pendanaan baru, termasuk menarik deposan potensial yang saat ini lebih suka menyimpan uangnya di luar negeri.

Oleh : Anton Hendranata

P

ada tahun 2018, pertumbuhan ekonomi dunia cenderung tidak merata dan tidak seimbang. Amerika Serikat (AS) menjadi satu-satunya sumber utama motor penggerak pertumbuhan ekonomi global, sedangkan pertumbuhan negara maju dan besar lain cenderung lemah dan menurun.

Pemulihan perekonomian global setelah krisis ekonomi dan moneter di tahun 2008/2009 silam semakin sulit karena Tiongkok yang merupakan perekonomian kedua terbesar di dunia, tren pertumbuhan ekonominya terus tergerus dan mengalami perlambatan sejak tahun 2011. Dunia sangat membutuhkan Tiongkok sebagai penyangga perekonomian global, AS tidak kuat menopang perekonomian dunia sendirian.

52

Pertumbuhan ekonomi dunia yang tidak merata dan tidak seimbang ini, menyebabkan terjadi divergensi kebijakan moneter. AS merasa sangat nyaman dengan kebijakan moneter yang ketat. Bank Sentral AS (The FED) sangat percaya diri menaikkan suku bunga acuannya (Fed Fund Rate/FFR) secara agresif sejak tahun 2017. Sebaliknya, negara lain cenderung mempertahankan suku bunga acuan rendahnya, bahkan negatif, seperti: Jepang. Kondisi ini mengakibatkan sebagian besar arus modal asing kembali ke AS dari negaranegara emerging markets pada tahun 2018. Selain itu, sejak Desember 2017, The FED melakukan normalisasi kebijakan moneter pasca krisis ekonomi 2008/2009. The FED mulai mengurangi asetnya, dengan menjual kembali surat berharga yang diterbitkan oleh swasta, yang pernah dibeli sebelumnya untuk mengatasi krisis keuangan dan perbankan 2008/2009.


| Bank NOtes |

Akibatnya, likuiditas atau suplai Dollar AS yang sebelumnya berlimpah di perekonomian global, cenderung berkurang dan mengetat. Dollar AS pun menguat/apresiasi secara luas terhadap sebagian besar mata uang dunia (termasuk Rupiah). Sentimen negatif dan ketidakpastian perekonomian global tahun 2018, semakin meningkat ketika terjadi perang dagang antara AS dan Tiongkok, melalui kenaikan tarif impor atas barang Tiongkok yang masuk ke AS pada selama tiga bulan berturutturut pada bulan Juli hingga September 2018. Yang juga dibalas oleh Tiongkok terhadap barang AS yang masuk ke Tiongkok. Kondisi perekonomian 2018 yang sangat menantang dan fluktuatif ini, nampaknya tidak berlanjut pada tahun 2019. Namun bukan berarti otomatis tidak ada risiko dan tantangan. AS yang tumbuh sangat impresif pada tahun 2018, nampaknya sudah mengalami perlambatan. Dampak negatif perang dagang As dan Tiongkok mulai terasa terhadap kedua negara dan menyeret perlambatan pertumbuhan negara lain baik di negara maju dan emerging markets. AS yang begitu superior pada tahun lalu, dengan akselerasi pertumbuhan yang sangat tinggi dari 2,3% menjadi 2,9% pada tahun 2018. Nampaknya di tahun 2019 sudah mengalami masalah dan pertumbuhannya tidak berkesinambungan melalui kebijakan fiskal ekspansifnya (pemotongan pajak secara signifikan).

Pertumbuhan ekonomi AS diperkirakan melambat signifikan dari 2,9% menjadi 2,5% pada tahun 2019. Begitu juga, Tiongkok sebagai lawan utama perang dagang AS, pertumbuhan ekonominya terkoreksi cukup tajam ke 6,2% pada tahun 2019 dari 6,6% pada tahun sebelumnya. Sedangkan, pertumbuhan ekonomi kawasan Eropa sedikit melambat ke 1,6% di tahun 2019 dari 1,8% pada tahun sebelumnya. Namun sebaliknya, ada kabar positif dari perekonomian Jepang, pertumbuhannya diperkirakan membaik ke 1,1% pada tahun 2019, lebih tinggi dibandingkan tahun lalu yang tercatat 0,9%. Dengan melambatnya pertumbuhan ekonomi dunia secara umum, yang hanya tumbuh 3,5% pada tahun 2019 dari 3,7% pada tahun sebelumnya. Tidak dapat terhindarkan, aktivitas perdagangan dunia diperkirakan akan menurun. Sebagai akibatnya, tekanan penurunan harga komoditas global makin meningkat karena menurunnya permintaan global. Kondisi di atas menyebabkan kebijakan moneter di dunia, melalui kebijakan suku bunga acuannya menjadi lebih seirama. Tidak seperti tahun 2018, yang cenderung divergen dalam arah, besaran, dan kecepatan kenaikan suku bunga antar negara (terutama AS sangat agresif). Divergensi kebijakan moneter di dunia sangat jelas terlihat, ketika AS menaikkan bunga dengan agresif mulai tahun 2017 (naik 3 kali menjadi 1,50%), kemudian dilanjutkan tahun 2018 sebanyak

53


| Bank NOtes |

4 kali menjadi 2,50%. Kenaikan bunga agresif ini rasanya tidak akan terjadi pada tahun 2019. Sangat irasional kalau suku bunga acuan AS naik tinggi pada tahun 2019. Kami perkirakan suku bunga acuan AS hanya naik satu kali dalam tahun ini menjadi 2,75%, walaupun anggota the FED dan pasar cenderung memprediksi naik 2 kali lipat. Ada beberapa alasan kenapa suku bunga acuan naik hanya satu kali saja, yaitu: (1) Secara historis selama periode tahun 20152018, ekspektasi awal kenaikan suku bunga acuan AS sangat tinggi, faktanya cenderung turun, dan lebih rendah dari ekspektasi awal; (2) Pertumbuhan ekonomi AS sudah terlihat tanda-tanda perlambatan pada kuartal III tahun 2018, pertumbuhan kuartal III 2018 hanya tercatat 3,5%QoQ, turun dibandingkan kuartal sebelumnya yang tercatat 4,2%QoQ. Dari data leading economic indicator AS sudah terlihat fase ekspansi perekonomian AS sudah berakhir; (3) Inflasi AS mulai menjinak dan mulai turun, apalagi harga minyak dunia diperkirakan lebih rendah dibandingkan tahun 2018; (4) pernyataan Gubernur Bank Sentral AS Jeremy Powell melunak sejak 28 November 2018 dan dovish/pesimis tentang kenaikan suku bunga AS; (5) Signal AS akan mengalami resesi ekonomi karena selisih imbah hasil obligasi AS (UST) untuk tenor 10 tahun dan 2 tahun semakin menipis dan trennya mendekati nol; dan (6) Ada kekhawatiran ruang stimulus fiskal semakin terbatas dan defisitnya terus membengkak menjadi -4,7%/PDB pada tahun 2019, angka defisit ini sama dengan tahun 2008, ketika AS mengalami krisis ekonomi. Rendahnya kemungkinan kenaikan suku bunga acuan AS memberikan sentimen positif terhadap mata uang di dunia. Kami perkirakan penguatan Dollar AS relatif terbatas di tahun 2019 dan tidak sekuat tahun 2018. Hal ini juga bisa berimbas pada fluktuasi pasar finansial global yang juga cenderung lebih rendah, dengan tekanan yang relatif terbatas. Hal ini sangat positif buat perekonomian Indonesia, terbukti ketika pernyataan resmi Powell yang cenderung melunak terhadap kenaikan suku bunga AS pada bulan November lalu. Akibatnya, arus modal asing mulai masuk kembali ke Indonesia. Setelah sebelumnya keluar selama hampir 10 bulan sejak bulan Februari sampai Oktober 2018. Yang membuat Rupiah tertekan sampai tertinggi di level 15.238, imbal hasil obligasi 8,9%, dan IHSG anjlok di bawah 6.000 yaitu 5.945 pada bulan Oktober. Pada saat ini, pasar finansial Indonesia jauh lebih baik dan kondusif, tingkat kepercayaan

54

investor makin pulih dan membaik. Terbukti perekonomian Indonesia cukup kuat dan robust menghadapi gejolak eksternal yang tidak mudah dan cukup mengkuatirkan pada tahun 2018. Survei Bloomberg di awal tahun ini, menunjukkan Indonesia berada di posisi kedua di obligasi dan ketiga di mata uang dan saham. Masuknya kembali investor asing ke perekonomian domestik, bukan karena reformasi struktural ekonomi Indonesia. Melainkan, karena kenaikan suku bunga acuan BI secara agresif sebesar 1,75% pada tahun 2018, jauh di atas kenaikan suku bunga acuan AS sebesar 1%. Akibatnya, aset finansial Indonesia, terutama obligasi RI menjadi sangat-sangat menarik karena memberikan keuntungan riil yang jauh lebih tinggi dibandingkan negara-negara peer, seperti: Filipina, India, Malaysia, Singapura, dan Thailand. Masalah defisit neraca transaksi berjalan masih menghiasi perekonomian nasional sejak tahun 2011, sejak era bonanza komoditas primer berakhir masa kedigjayaannya (kelapa sawit, batubara, karet dan lain-lain).


| Bank NOtes |

Tahun ini kami perkirakan, defisit neraca transaksi berjalan akan menurun dibandingkan tahun lalu. Masalah tingginya impor baik migas dan non migas, nampaknya bisa ditekan pada tahun 2019, karena (1) Turunnya harga minyak dunia; (2) Program biodisel B20 (bahan bakar disel campuran minyak sawit/nabati 20% dan minyak bumi 80%) makin berjalan dan menampakkan hasilnya; (3) Pembatasan impor dengan kenaikan PPh 22 impor barang konsumsi; (4) Menunda proyek infrastruktur pemerintah yang kandungan impornya tinggi; dan (5) Peningkatan komponen dalam negeri (TKDN) pada proyek infrastruktur. Mendorong ekspor non-migas untuk memperbaiki neraca defisit transaksi berjalan, nampaknya masih sulit pada tahun 2019. Berharap dari kenaikan harga komoditas, rasanya tidak mungkin karena ada kecenderungan harga ekspor komoditas primer Indonesia turun dan rendah karena lemahnya permintaan global. Sedangkan, ekspor dari produk manufaktur masih "jauh panggang dari api" dan sulit diharapkan karena Indonesia telah mengalami de-industrialisasi.

Sementara itu, neraca modal dan finansial diperkirakan juga semakin membaik karena tekanan eksternal semakin berkurang, yang tercermin dari rendahnya kenaikan suku bunga acuan AS. Arus modal asing diperkirakan akan kembali masuk ke negara emerging markets, termasuk Indonesia karena insentif keuntungan yang lebih menarik dibandingkan di negara-negara maju, seperti: AS, Eropa, dan Jepang. Oleh karena itu, kami perkirakan nilai tukar rupiah terhadap dollar AS hanya sedikit melemah sekitar IDR14.650-14.850 pada akhir tahun 2019. Dengan pelemahan Rupiah yang relatif terbatas, kemungkinan BI akan merespon kenaikan suku bunga acuannya hanya satu kali, mengikuti kenaikan suku bunga acuan AS yang juga satu kali. Dari sisi inflasi, harus diakui pemerintah sangat berhasil menjaga inflasi dalam empat tahun terakhir agar daya beli masyarakat tetap terjaga dan tidak tergerus. Tahun ini, kami perkirakan inflasi akan meningkat ke 3,70-3,90% dari 3,13% pada tahun 2018. Jika harga minyak dunia meningkat kembali dan Rupiah melemah ada kemungkinan terjadi penyesuaian harga tarif listrik dan BBM bersubsidi. Selain itu, ada kemungkinan, produsen akan mulai menaikkan harga barangnya karena selama tahun 2018 sudah terbeban dari meningkatnya biaya bahan baku. Hal ini tercermin dari inflasi produsen lebih tinggi dari inflasi konsumen sepanjang tahun lalu. Ini artinya produsen mencoba menyerap sendiri kenaikan harga bahan bakunya dan tidak dilimpahkan ke konsumen. Relatif terjaganya daya beli masyarakat dan dampak positif pemilu presiden/legislatif yang bisa membantu menggairahkan perekonomian. Ditambah pengeluaran pemerintah melalui Bansos dan dana desa yang diharapkan menjadi penyangga kelas ekonomi level bawah. Kami perkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia tahun 2019 relatif flat atau sedikit meningkat dibandingkan 2018, yaitu 5,10-5,25%, walaupun pertumbuhan ekonomi dunia turun. Mari kita songsong tahun 2019 dengan lebih optimis dan percaya diri, walaupun tantangan ke depannya tidaklah mudah. Investor asing masih sangat percaya dengan masa depan Indonesia, mengapa kita harus ragu terhadap bangsa sendiri? Tren kenaikan pertumbuhan ekonomi Indonesia sudah mulai terlihat sejak tahun 2016 dengan kualitas pertumbuhan yang semakin baik, walaupun agak lambat. Momentum ini harus dijaga dan dilipatgandakan untuk Indonesia maju ke depannya.

55


I N FO BA N K 58

Mosaik Kemeriahan ulang tahun Bank BRI ke-123 dalam BRI Family Festival.

66

76

Kerjasama antara Bank BRI dengan Lalla Resto dan RTL dari MRA Group.

Customer Gathering bagi Nasabah BRI Prioritas Denpasar.

Mosaik

73

Mosaik

Mengedukasi Nasabah BRI, Bank BRI Gelar Event Investor Gathering Sukuk Tabungan (ST002)

64

Mosaik

Inilah koleksi batik terbaru dengan tema Pesona Nitik Cinde dari Batik Danar Hadi.

74

Mosaik Sentra Layanan BRI Prioritas (SLP) HR Muhammad Surabaya telah dibuka.

56

Mosaik


| Mosaik |

I Am Fuchsia Passion PrivĂŠ dan Passion Jewelry menggelar gathering bertajuk Passion for Diamond. Siang itu, La Moda di Plaza Indonesia, Jakarta terlihat sangat ceria dan berbeda. Semuanya tampak berwarna magenta dan merah muda. Ya, siang itu Passion PrivĂŠ dan Passion Jewelry menggelar Passion for Diamond, Gathering, Sharing and Caring yang didukung sepenuhnya oleh BRI Prioritas, BRI Infinite, dan BRI World Access. Dress code untuk acara saat itu adalah I Am Fuchsia (Reward for Totalitas). Tak heran, jika para undangan dan Passioners (pelanggan setia Passion Jewelry) yang hadir semuanya mengenakan pakaian dan aksesoris bernuansa fuchsia. Acara dibuka dengan pengumuman Arisan dan Promo of The Day oleh MC. Setelah itu, jeweller, founder, dan COO Passion PrivĂŠ, Ibu Airyn Tanu memberikan sambutan. Salah satu segmen yang istimewa adalah kehadiran tamu, yaitu Pierre Png. Pierre merupakan aktor asal Singapura yang bermain dalam film sukses, Crazy Rich Asians. Pierre dan

istrinya, Andrea de Cruz adalah celebrity couple yang menginspirasi dan sangat populer di Singapura. Setelah segmen berbincang dengan Pierre Png, acara dilanjutkan dengan fashion show, dan penyerahan bantuan donasi secara simbolis. Tampak di

acara ini juga beberapa tamu istimewa, seperti Olla Ramlan yang juga Ambassador Passion Jewelry, lalu Miss Grand Indonesia 2018 Nadia Purwoko, pasangan Boy William dan Karen Vendela, pengacara kondang Bapak Hotman Paris, dan pembawa acara Robby Purba.

57


| Mosaik |

Rayakan HUT ke-123, BRI JABODETABEK Adakan BRIFFEST 2018 Dalam rangka merayakan ulang tahun ke-123, Bank BRI kembali menggelar kegiatan BRI Family Festival (BRIFFEST) di Jakarta Convention Center (JCC), Desember 2018 lalu.

Sejak pukul 05.30 pagi, sebanyak 65 ribu orang yang termasuk dalam keluarga besar Bank BRI yang berdomisili di Jabodetabek sudah memadati Jalan Apec, Senayan. Acara dimulai dengan kegiatan senam Maumere, kemudian dilanjutkan dengan seremoni penyerahan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) dari BRI Peduli, berupa beasiswa Indonesia Cerdas senilai Rp10 miliar yang akan dibagikan kepada 2000 mahasiswa berprestasi terpilih dari seluruh Indonesia. Bank BRI juga memberikan bantuan berupa peralatan usaha senilai Rp250 juta untuk 10 pengusaha penyandang disabilitas, masing-masing mendapatkan Rp25 juta. Setelah kegiatan penyerahan bantuan, acara dilanjutkan dengan fun walk yang dimulai dari jalan Apec menuju Jakarta Convention Center (JCC). Bapak Andrinof A. Chaniago selaku Komisaris Utama Bank BRI bersama Bapak Suprajarto selaku Direktur Utama

58


| Mosaik |

Bank BRI serta didampingi jajaran Direksi Bank BRI melepas peserta fun walk yang diikuti oleh para karyawan dan keluarganya. Sesampainya di Jakarta Convention Center (JCC), para peserta disambut dengan food festival berupa rangkaian food truck yang menyajikan berbagai menu makanan. Selama waktu santai, para peserta bisa menikmati live music dari band dan beragam makanan. BRIFFEST merupakan ungkapan terima kasih terhadap karyawan Bank BRI atas kerja keras dan integritas mereka. Karenanya, Bank BRI menghadirkan musisi papan atas tanah air di BRIFFEST, seperti Anji, Tulus, Virzha, Judika, Maliq & D’Essentials, Kahitna, Rizky Febian, Padi Reborn, dan Slank memberikan penampilan terbaik mereka di atas panggung khusus untuk para karyawan Bank BRI beserta keluarga mereka. Tak hanya olahraga dan musik, Bank BRI juga memberi kejutan undian atau doorprize total Rp2 miliar untuk 575 orang beruntung. Doorprize tersebut berupa 25 Sepeda Polygon Monarch, 15 Samsung Smart TV 32 inci, 10 Samsung Galaxy A6, 7 Kamera Fujifilm XA-20 KIT, 5 Samsung Galaxy S9, 3 Macbook Air, 7 Sepeda Motor Vario 110cc, serta hadiah utama berupa 3 mobil Mitsubishi Xpander. Tentu saja para karyawan beserta keluarganya larut dalam kegembiraan dan bersemangat mengikuti acara yang diadakan setahun sekali ini.

59


| Mosaik |

60


| Mosaik |

61


| Mosaik |

Journey to The Orient Bank BRI bekerjasama dengan majalah Harper’s Bazaar menggelar acara istimewa dalam rangka Tahun Baru Imlek.

Pada Jumat, 15 Februari 2019 lalu, sebuah acara bertajuk Journey to The Orient digelar dalam rangka Tahun Baru Imlek 2019. Acara berlangsung di ballroom JW Marriott Hotel Medan. Hadir memenuhi acara adalah para undangan dari para pribadi terpilih BRI Prioritas, Ibu Handayani selaku Direktur Konsumer Bank BRI, Bapak Benny Imam Safii selaku Inspektur Kantor Wilayah Bank BRI Medan, Ibu Tina Meilina selaku Vice President Wealth Management Bank BRI, Bapak Wahyu Hidayat selaku Vice President

62

Regional Bank BRI Medan, Bapak Timbun Hutabarat selaku Vice President Regional Bank BRI Medan, dan seluruh jajaran Management Bank BRI. Acara dibuka dengan penampilan Barongsai Bintang Sakti dan penyampaian informasi mengenai Privilege BRI Prioritas, doorprizes, KPR HOKI 2019, dan BRITAMA HOKI 2019 yang bisa diikuti oleh seluruh nasabah prioritas Bank BRI. Selanjutnya, para undangan dipersilahkan menikmati hidangan yang disajikan, salah satunya adalah Yu Sheng oleh Gunzeng. Seperti yang

kita ketahui, Yu Sheng adalah hidangan khas perayaan Imlek yang terdiri dari ikan, sayur, dan mi yang diaduk dan dimakan bersamaan sebagai simbol keberuntungan. Sesi puncak dari acara ini adalah penjelasan tentang Fengshui di tahun Babi Tanah 2019 dari Bapak Ferry Wong. Para undangan tampak antusias terutama pada segmen tanya jawab. Setelah sesi ini, acara dilanjutkan dengan fashion show dari Sebastian Gunawan, penarikan hadiah Doorprize, Couple Best Dress, dan ditutup dengan penampilan Alena Wu.



| Mosaik |

Fashion Show Pesona Nitik Cinde Inilah koleksi batik terbaru dengan tema Pesona Nitik Cinde dari Batik Danar Hadi. Batik Danar Hadi sebagai salah satu pelopor industri batik Solo di Indonesia sekaligus pendukung pemelihara fine-art batik sebagai warisan budaya nusantara meluncurkan batik koleksi terbaru dengan tema Pesona Nitik Cinde. Acara dilaksanakan di Alun Alun Indonesia, Grand Indonesia pada awal Desember 2018 lalu. Puncak acara peluncuran itu berupa pagelaran busana koleksi terbaru tadi. Serangkaian busana cantik menampilkan salah satu lini produk Danar Hadi, yaitu Danar Hadi Exclusive berkolaborasi dengan desainer Indonesia, Yani Soemali, menghasilkan koleksi terbaru dengan ragam hias motif nitik, ragam bunga, dan garis geometris. Seluruh koleksi dihadirkan dalam berbagai warna di atas ragam kain sutra yang akan menambah kesan mewah dan elegan setiap pemakaiannya. Tak hanya untuk busana wanita saja, Batik Danar Hadi juga meluncurkan koleksi Batik Black Label untuk para pria dengan nuansa batik formal yang elegan. Koleksi ini disuguhkan dengan ragam warna batik klasik yang memberikan kesan mewah dan berkelas pada pemakaiannya. Dalam acara ini, Bank BRI juga turut memberikan suguhan istimewa berupa potongan harga sebesar 20% yang dapat dinikmati oleh para pemilik Kartu Kredit dan Debit BRI untuk berbelanja Batik Danar Hadi di Alun Alun Indonesia.

64



| Mosaik |

Bank BRI Manjakan Nasabah di Lalla Resto dan RTL Bank BRI-MRA Group Beri Kemudahan Layanan Transaksi Melalui Potongan Harga 30% Setiap Hari!

PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) bersama divisi food & beverages dari MRA Group (Haagen Dazs, Hard Rock Café, Cloud Lounge & Living) berkomitmen untuk terus meningkatkan kerjasama. Hal ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam menikmati berbagai layanan yang diberikan Bank BRI maupun MRA Group. Dalam grand opening dua brand baru dari MRA Group, yaitu Lalla Resto dan Regional Tasting Lounge (RTL), Bank BRI memberikan kemudahan layanan perbankan dalam bentuk potongan harga bagi nasabah pengguna Kartu Debit Bank BRI dan BRIZZI. “Kami sangat bangga dapat terus meningkatkan kerjasama dengan MRA Group melalui Lalla Resto dan Regional Tasting Lounge (RTL) yang sesuai dengan cerminan nasabah Bank BRI yaitu muda, aktif, dan dewasa”, jelas Ibu Handayani selaku Direktur Konsumer Bank BRI dalam acara grand opening di Lalla Resto. Kerjasama antara Bank BRI dengan Lalla Resto dan RTL akan semakin memanjakan para pengunjung yang merupakan nasabah Bank BRI. Setiap pembayaran menggunakan Kartu Debit Bank BRI atau pun BRIZZI akan mendapatkan potongan harga hingga periode tertentu. Lalla Resto dan RTL merupakan brand baru untuk menarik segmen muda dan

66

dewasa. Lalla Resto merupakan sebuah restoran yang dibuka secara khusus untuk melayani pengunjung yang akan melakukan lunch maupun dinner. Sedangkan RTL merupakan sebuah club yang menyajikan live music dan menjadi lokasi bagi pengunjung untuk dapat berbagi cerita dengan pengunjung lainnya. Lalla Resto dan RTL terletak di wilayah Gatot Subroto Jakarta Pusat, sebuah lokasi strategis yang dapat dijangkau dengan mudah dari berbagai area. Bank BRI telah memiliki kerjasama yang sangat erat dengan MRA

Group khususnya dalam pemberian kemudahan fasilitas pembayaran bagi para pengunjung. Bentuk kerjasama ini diwujudkan dalam penempatan mesin EDC Bank BRI yang ada di Haagen Dazs, Hard Rock Café, dan Cloud Lounge & Living. “Dengan diluncurkannya Lalla Resto dan RTL, kami berharap kerjasama dengan MRA Group dapat terus ditingkatkan dan semakin banyak nasabah Bank BRI yang dapat menikmati kemudahan layanan transaksi perbankan”, ujar Ibu Handayani.



| Mosaik |

Passion Privé Grand Opening Passion Privé meluncurkan dua koleksi istimewa bertajuk Royal Collection of Princess Kristine dan Spring Collection. Suasana La Moda di Plaza Indonesia pada akhir Oktober 2018 lalu terasa berbeda. Tempat ini menjadi venue utama peluncuran dua koleksi dari Passion Privé, sebuah brand retail perhiasaan dengan spesialisasi berlian. Koleksi yang dimaksud adalah Royall Collection of Princess Kristine dan Spring Collection. Koleksi ini menjadi sangat istimewa karena terinspirasi dan diciptakan berdasarkan Putri Kristine Maria De Bagration Mukhrani dari Georgia, Eropa Timur. Selain karena memang sangat

68

menyukai perhiasan, Putri Kristine juga mengagumi perhiasan buatan Passion Privé. Airyn Tanu selaku pemilik Passion Privé dan Passion Jewelry mengatakan kalau koleksi Royal Collection of Princess Kristine dibuat berdasarkan kepribadian sang putri. Koleksi ini terdiri dari satu set perhiasaan menggunakan berlian Markis yang terdiri dari anting, kalung, gelang, dan cincin. Koleksi kedua adalah karya desainer Indonesia, Ivan Gunawan, yaitu Spring Collection. Koleksi ini juga masih terinspirasi oleh Putri Kristine yang sangat menyukai

musim semi. Perhiasan ini berupa cincin dengan elemen desain daun-daun bertabur berlian yang cantik dan mewah. Hasil penjualan dua koleksi terbaru Passion Privé ini akan disumbangkan untuk pendidikan anak-anak yang membutuhkan. Selain kehadiran langsung Putri Kristine Maria De Bagration Mukhrani dan suaminya, Pangeran Juan De Bagration Mukhrani, grand opening Passion Privé ini dimeriahkan juga dengan acara fashion show dan penampilan vocalist-harpist Angela July.



| Mosaik |

Bank BRI Ajak Nasabah Menikmati Keindahan Indonesia Dengan Hemat Lewat GOTF Bank BRI memberikan banyak keuntungan untuk para nasabahnya di Garuda Indonesia Online Travel Fair (GOTF) Phase 3 2018.

Garuda Indonesia kembali menggelar Garuda Indonesia Online Travel Fair (GOTF) pada tanggal 23-29 November 2018 lalu melalui digital channel Garuda Indonesia. Pada pelaksanaan GOTF kali ini, Garuda Indonesia bekerjasama dengan Bank BRI sebagai bank partner. Melalui GOTF 2018 ini, Garuda Indonesia dan Bank BRI menawarkan berbagai tiket perjalanan baik domestik maupun internasional dengan harga yang menarik melalui microsite Garuda Indonesia Online Travel Fair (www.garudaIndonesia.com/gotf), atau website Garuda Indonesia (www.garuda-Indonesia.com), dan Mobile App Garuda Indonesia dengan menggunakan kode promo GOTF dan Contact Center Garuda Indonesia. Pada pelaksanaan GOTF Phase 3 2018, harga menarik GOTF dapat diakses tanggal 23 November 2018 lalu, pukul 00.00 waktu setempat. Sedangkan diskon tambahan dari Bank BRI berlaku pada periode “Happy Hour” setiap harinya pada pukul 09.00 LT (Local Time) dan pukul 20.00 LT (Local Time). Bapak Pikri Ilham Kurniansyah selaku Direktur Niaga Garuda Indonesia, mengatakan bahwa pada pelaksanaan GOTF Phase 3 2018 itu, Garuda Indonesia mengutamakan berbagai rute domestik

70

menarik, seperti Denpasar, Manado, Labuan Bajo, Sorong, Wangi-wangi, Kendari, dan Yogyakarta. Sedangkan untuk highlight rute internasional adalah Korea, Jepang, Amsterdam, India, Melbourne, Sydney, dan Singapura. “Bekerja sama dengan Bank BRI sebagai bank partner, melalui GOTF ini kami menawarkan kemudahan untuk mengakses berbagai destinasi dengan penawaran menarik, seperti misalnya tiket pergi-pulang Jakarta – Denpasar mulai dari Rp1.140.000, Jakarta – Labuan Bajo Rp1.405.000, Jakarta – Yogyakarta Rp780.000, dan rute-rute internasional seperti Jakarta – Singapura mulai dari Rp1.564.000, JakartaTokyo Rp4.413.000, Jakarta – Melbourne Rp5.508.000”, ujar Pikri. Program dan Berbagai Keuntungan dari Bank BRI di GOTF Pada pelaksanaan GOTF Phase 3 2018 ini, Garuda Indonesia dan Bank BRI menawarkan berbagai destinasi dengan harga terbaik untuk berlibur. Di samping itu, nasabah Bank BRI bisa menikmati diskon hingga 75% dan diskon tambahan sebesar Rp4 juta dengan menggunakan kartu kredit, debit online, dan E-Pay BRI. Selain itu, nasabah kartu kredit Bank BRI juga

dapat menikmati fasilitas cicilan 0% hingga 12 bulan, dan untuk nasabah Bank BRI yang juga pelanggan Garuda mendapatkan bonus 10.000 GarudaMiles selama acara ini berlangsung. Pelanggan dapat menukarkan 5x lipat poin kartu kredit yang dimiliki menjadi GarudaMiles. Peran serta Bank BRI terhadap pelaksanaan GOTF 2018 ini merupakan dukungan terhadap program pemerintah dalam mengembangkan sektor pariwisata Indonesia. Tak hanya itu, Bank BRI juga ingin memberikan kemudahan dan nilai tambah bagi pelanggan dan nasabah Bank BRI. “Kerjasama ini merupakan Sinergi Bank BRI dengan Garuda Indonesia untuk mengajak wisatawan domestik maupun asing untuk menikmati keindahan alam di Indonesia,” ujar Ibu Handayani selaku Direktur Konsumer Bank BRI. “Indonesia ini indah untuk dieksplore. Bukan hanya Bali saja yang indah, tetapi masih ada tujuan wisata yang tidak kalah menarik seperti: Borobudur, Mandalika, Labuan Bajo, Bromo-Tengger-Semeru, Kepulauan Seribu, Danau Toba, Wakatobi, Tanjung Lesung, Morotai, dan Tanjung Kelayang. Kini saatnya menikmati indahnya indonesia dengan lebih hemat bersama Bank BRI”, imbuhnya.



| Mosaik |

Sentra Layanan Prioritas Puri Niaga Resmi Dibuka Dorong Pertumbuhan Simpanan, Bank BRI Tambah Sentra Layanan BRI Prioritas

Dalam rangka menangkap potensi fee based income yang lebih besar di sektor investasi dan bancassurance, Bank BRI terus melakukan berbagai upaya, salah satunya mengembangkan berbagai inovasi produk perbankan dan menambah jumlah outlet layanan BRI Prioritas. Tepat pada Kamis, 29 November 2018 lalu, Ibu Handayani selaku Direktur Konsumer Bank BRI dan Bapak Osbal Saragi Rumahorbo selaku Direktur Jaringan dan Layanan Bank BRI secara resmi membuka outlet Sentra Layanan BRI Prioritas (SLP) Jakarta Puri Niaga sebagai langkah strategis Bank BRI untuk semakin menyerap dana di sektor premium di Jakarta. “SLP Puri Niaga merupakan sentra layanan prioritas ke-26 yang diharapkan dapat menggarap serta memaksimalkan potensi portofolio Bank BRI khususnya di wilayah Jakarta Barat dan sekitarnya,” ungkap Ibu Handayani. Berdasarkan data Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), per-September 2018 setidaknya terdapat 1.1 juta rekening di Indonesia dengan dana di atas Rp500 juta. Secara nasional pertumbuhan dana berada pada angka 6,62 % dan pertumbuhan rekening mencapai 15.83 %. Di sisi lain, pertumbuhan tersebut memberikan kontribusi volume dana sebesar 71,12 % atau Rp3.962 triliun.

72

“Pertumbuhan dana secara nasional memang naik cukup signifikan, Bank BRI ikut berkontribusi dalam mendorong naiknya pertumbuhan dana secara nasional. Saat ini Bank BRI memiliki jumlah nasabah prioritas sebanyak 58.580 nasabah yang tersebar di seluruh Indonesia dengan total kelolaan sebesar Rp93 triliun. Ini merupakan capaian yang luar biasa bagi Bank BRI,” kata Ibu Handayani. Sama dengan SLP lainnya, SLP Puri Niaga menghadirkan berbagai produk yang disesuaikan dengan kebutuhan nasabah dan didukung oleh tenaga

pemasar yang profesional dan andal. Setiap nasabah BRI prioritas akan mendapatkan Kartu BRI Prioritas sebagai kartu identitas yang berfungsi sebagai kartu ATM dan sekaligus sebagai kartu debit yang tergabung dalam jaringan internasional Premium Debit Mastercard. Selain itu nasabah BRI Prioritas juga mendapat keuntungan lainnya, yakni Travel Privileges, seperti Free Access to BRI Lounge, Sapphire Lounge, Travel Assistant, dan Private Jet. Lifestyle Privilege, Concierge Privilege, serta Information on Education Privilege.


| Mosaik |

Investor Gathering Sukuk Tabungan (ST002) Mengedukasi Nasabah BRI, Bank BRI Gelar Event Investor Gathering Sukuk Tabungan (ST002) di Hotel Mercure, Padang. Dalam rangka mendukung kegiatan Pemerintah Republik Indonesia (Kementerian Keuangan) dalam memberikan alternatif produk investasi, Bank BRI menyelenggarakan Marketing Event berupa Investor Gathering Sukuk Tabungan (ST002) yang bertempat di Hotel Mercure, Padang, pada 15 November 2018 lalu. Hadir dalam acara tersebut Bapak Joni Alwadris jajaran manajemen Kantor Wilayah Bank BRI Padang serta 100 nasabah Bank BRI Prioritas dan nasabah ritel wilayah Padang dan sekitarnya. Acara ini ditampilkan dalam bentuk talkshow dengan menghadirkan dua narasumber, yaitu Bapak Febrandy dari Divisi Treasury dan Pak Rijanta dari DJPPR. Dalam acara ini dibahas mengenai produk ST002 yang dikaitkan dengan produk investasi dan pengaruh dari pasar di Indonesia maupun global. Dalam acara ini juga para Pribadi Terpilih nasabah BRI Prioritas dihibur dengan

penampilan band atau artis Ibukota. Para nasabah BRI Prioritas dan nasabah ritel juga diberikan sejumlah hadiah langsung dan undian yang sangat menarik. Investasi merupakan suatu hal yang sangat penting untuk perencanaan di masa mendatang. Produk ST002, yang merupakan salah satu instrumen investasi berbasis syariah yang ditawarkan oleh Pemerintah sebagai alternatif investasi yang aman, mudah, terjangkau, dan menguntungkan. Saat ini berinvestasi pada instrumen pemerintah semakin mudah dengan adanya e-SBN. Melalui e-SBN, para nasabah dapat melakukan pembelian ST002 di mana saja, kapan saja secara online selama masa penawaran. Perlu diketahui, produk ST002 adalah instrumen Pemerintah pertama yang dijual dengan mekanisme online. Dengan adanya e-SBN ini diharapkan dapat memudahkan para

nasabah dalam pembelian instrumen Pemerintah khususnya ST002. Dengan adanya launching produk Sukuk Tabungan (ST002) ini, nasabah Bank BRI dapat merencanakan investasi untuk masa mendatang. Dan BRI Kantor Wilayah Padang siap untuk menjadi mitra bagi para nasabah dalam penawaran produk ST002 dan layanan perbankan lainnya. Sebagai informasi tambahan, untuk memberikan pelayanan prima bagi lebih dari 50.000 nasabah BRI Prioritas, Bank BRI terus melakukan perluasan jaringan outlet/service point priority banking untuk menjangkau para nasabah dan Pribadi Terpilih yang berada di seluruh Indonesia. BANK BRI memiliki 27 Sentra Layanan BRI Prioritas (SLP) dan 115 Priority Lounge telah kami buka dan hal tersebut merupakan komitmen Bank BRI untuk melayani para Pribadi Terpilih nasabah BRI Prioritas.

73


| Mosaik |

Sentra Layanan BRI Prioritas Surabaya Resmi Dibuka Dorong penyerapan dana di sektor premium, Sentra Layanan BRI Prioritas HR Muhammad Surabaya resmi dibuka. Dalam rangka menangkap potensi fee based income yang lebih besar di sektor investasi dan bancassurance, Bank BRI terus melakukan berbagai upaya, salah satunya mengembangkan berbagai inovasi produk perbankan dan menambah jumlah outlet layanan BRI Prioritas. Tepat pada Kamis, 13 Desember 2018 lalu, outlet Sentra Layanan BRI Prioritas (SLP) HR Muhammad Surabaya resmi dibuka. Hal ini sebagai langkah strategis Bank BRI untuk semakin menyerap dana di sektor premium di Surabaya. Berdasarkan data Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), per-September 2018 setidaknya terdapat 1.1 juta rekening di Indonesia dengan dana di atas Rp500 juta.

74

Secara nasional pertumbuhan dana berada pada angka 6,62 % dan pertumbuhan rekening mencapai 15.83 %. Di sisi lain, pertumbuhan tersebut memberikan kontribusi volume dana sebesar 71,12 % atau Rp 3.962 triliun. Sama dengan SLP lainnya, Sentra Layanan BRI Prioritas HR Muhammad Surabaya menghadirkan berbagai produk yang disesuaikan dengan kebutuhan nasabah dan didukung oleh tenaga pemasar yang profesional dan andal. Setiap nasabah BRI prioritas akan mendapatkan Kartu BRI Prioritas sebagai kartu identitas yang berfungsi sebagai kartu ATM dan sekaligus sebagai kartu debit yang tergabung dalam jaringan

internasional Premium Debit Mastercard. Selain itu nasabah BRI Prioritas juga mendapat keuntungan lainnya, yakni Travel Privileges, seperti Free Access to BRI Lounge, Sapphire Lounge, Travel Assistant, dan Private Jet. Lifestyle Privilege, Concierge Privilege, serta Information on Education Privilege. Tak hanya SLP HR Muhammad Surabaya, Bank BRI juga me-launching dua SLP lainnya, di antaranya SLP Jakarta Puri Niaga dan SLP Pekanbaru. Peresmian dilakukan pada November dan Desember 2018 lalu. Hal ini ditujukan agar pada Januari 2019, kedua SLP tersebut bisa siap beroperasi dalam meningkatkan pertumbuhan bisnis di tahun 2019.


EVERYONE IS DESERVED TO FEEL LIKE HOME. INSIDE

SERVICE & AMENITIES 324 ROOMS AND SUITES | CONVENTIONS AND BALLROOMS ACCOMMODATING UP TO 3,000 PEOPLE | 15 MEETING ROOMS | 2100 SQM EXHIBITION HALL | LOBBY LOUNGE AND WINE CELLAR | SKY LOUNGE | RESTAURANT AND CAFÉ | BUSINESS CENTRE | GYM ROOM & DYANDRA SPA | OUTDOOR SWIMMING POOL | FREE WIFI | LCD TV, COFFEE MAKER, SAFE DEPOSIT BOX | PARKING SPACE UP TO 600 VEHICLES | MAJOR CREDIT CARDS ACCEPTED

Jl. Kapten Maulana Lubis no.7 Medan 20112, North Sumatra - Indonesia Ph: (62-61) 451 1999, WA: +62 8153 451 1999 Email: medanpremiere@santika.com

santika.com

Enjoy special privilege for BRI Prioritas, BRI Infinite, and BRI world access cardholders

• 50% off Best available rates for deluxe Room and 46% OFF Best available rates for Premiere suites (direct bookings only) • 25% off Food and Beverages (minimum spend of IDR200,000) Terms and Condition apply


| Mosaik |

Customer Gathering BRI Prioritas Denpasar Renon Pentingnya memiliki asuransi kesehatan menjadi materi utama talkshow di acara Customer Gathering di Bali. Bertempat di Maya Sanur pada tanggal 14 November 2018 lalu, Sentra Layanan BRI Prioritas Denpasar Renon bekerja sama dengan Asuransi AIA mengadakan acara Customer Gathering bagi nasabah BRI Prioritas Denpasar dengan tema “Protect Your Wealth and Enjoy Your Wealth�, hadir dalam acara tersebut jajaran manajemen Kantor Wilayah Bank BRI Denpasar serta 100 nasabah BRI Prioritas Denpasar. Acara tersebut ditampilkan dalam bentuk talkshow dengan menghadirkan 2 narasumber yaitu Dr. A. Firmansyah, Sp.GK seorang dokter ahli gizi dan Bapak Teguh dari Asuransi AIA yang memberikan informasi terkait produk AIA dan pentingnya memiliki Asuransi. Dalam acara ini para Pribadi Terpilih nasabah BRI Prioritas dihibur dengan penampilan artis ibukota, yaitu Gisella Anastasia serta diberikan sejumlah hadiah langsung dan undian yang sangat menarik. Seperti yang telah kita ketahui, asuransi merupakan suatu hal yang sangat penting untuk perencanaan di masa mendatang. Produk Asuransi Provestara Ultima Link dari Asuransi AIA merupakan produk yang memiliki beberapa manfaat diantaranya

76

adalah memiliki uang pertanggungan sebesar 100% bagi tertanggung jika meninggal secara alami. Perlu diketahui, produk Provestara Ultima Link memiliki berbagai jenis pilihan Investasi baik dalam bentuk IDR maupun USD, serta memiliki bonus tahun premi ke 10 sebesar 25% dan tahun premi ke 11 sebesar 25%. Dengan adanya produk Provestara Ultima Link dari Asuransi AIA ini, para nasabah dapat merencanakan proteksi keuangan keluarga untuk masa mendatang. Dan dengan ini, Sentra Layanan Bank BRI Prioritas Denpasar siap untuk menjadi mitra bagi para nasabah dalam penawaran

produk Asuransi Provestara Ultima Link dan layanan perbankan lainnya. Sebagai informasi tambahan, untuk memberikan pelayanan prima bagi lebih dari 50.000 nasabah Pribadi Terpilih Bank BRI Prioritas, Bank BRI terus melakukan perluasan jaringan outlet/service point priority banking untuk menjangkau para nasabah dan Pribadi Terpilih yang berada di seluruh Indonesia. Bank BRI memiliki 27 Sentra Layanan BRI Prioritas (SLP) dan 115 Priority Lounge telah kami buka dan hal tersebut merupakan komitmen Bank BRI untuk melayani nasabah Pribadi Terpilih BRI Prioritas.





| KUIS |

The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan Fun & Luxury Escape on Sunday Berlokasi di kawasan bisnis nan strategis, The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan hadir dengan kemewahan yang elegan.

Cukup jawab pertanyaan di bawah ini dan kirim melalui email sebelum 31 April 2019.

D

iresmikan di tahun 2005, The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan memiliki total kamar 333 yang terdiri dari jenis kamar Grand Room, Mayfair, Ritz-Carlton Suite dan Presidential Suite. Tersedia juga dua restoran berstandar internasional, yaitu Asia Restaurant yang menyajikan masakan Asia dan internasional, dan Lobo Restaurant yang menghadirkan berbagai macam hidangan ala fine dining. Selain kedua restoran yang disebutkan di atas, para tamu The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan dapat menikmati fasilitas lainnya, seperti spa, kolam renang, dan fitness center. Spa di The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan memiliki 21 treatment room termasuk 2 couple villa. Spa dilengkapi dengan Jacuzzi dan sauna yang melengkapi kenyamanan tamu. Untuk fasilitas meeting dan pernikahan, The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan memiliki ballroom seluas 1,600 meter persegi dan 16 buah meeting room.

80

Brunch Unik bersama Para Superhero Salah satu promo menarik yang sayang untuk dilewatkan dari The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan adalah promo Superhero Sunday Brunch. Agenda ini berupa konsep bersantap yang dihadirkan pada setiap hari Minggu, dimana para tamu terutama anak-anak dapat bersantap mewah ditemani dengan pahlawan super yang senantiasa menyapa para tamu Asia Restaurant. Menu yang disajikan berupa berbagai jenis hidangan unik. Superhero Sunday Brunch ini dipersembahkan secara eksklusif oleh Executive Chef The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan, Rudolph Blattler bersama dengan tim kuliner The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan. Promo Superhero Sunday Brunch tersedia setiap hari Minggu pukul 12 siang hingga pukul 3 sore, mulai dari harga Rp488.000++ per orang. Khusus untuk anak berusia 6 - 12 tahun seharga Rp244.000++ per anak. Inilah saatnya Anda merasakan keseruan brunch unik dan paket memanjakan diri di spa dari salah satu hotel mewah terbaik, The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan.

Apa nama promo makan bersama para superhero setiap hari Minggu di Asia Restaurant, The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan? Kirim jawaban melalui email ke terrasse@exquisite-media.co.id Tulis di kolom subjek email: Kuis Terrasse Edisi 28/2019 Sertakan foto KTP; nama lengkap Anda sesuai dengan KTP; nomor telepon yang bisa dihubungi; dan nomor rekening Bank BRI yang Anda miliki. Jawaban yang benar dan pemenang yang beruntung akan diumumkan di Terrasse edisi berikutnya. Pemenang akan dihubungi langsung oleh pihak editorial Terrasse. Detail pengambilan hadiah akan diinformasikan langsung kepada pemenang. Pemenang Kuis BRI Terrasse edisi 27 Suryani HP: 081816******




Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.