Radar Banyuwangi 28 Agustus 2011

Page 1

CMYK

28 AGUSTUS

25

TAHUN 2011

SALAT ID DI MANA? Masjid Agung Baiturrahman Imam : Ust. H. Isnaini Khotib : Abdullah Azwar Anas Lapangan Perguruan Al Irsyad Al Islamiyyah Bwi Imam / Khotib : Ust. Muhammad Ayub, Lc (Pengasuh Pondok Pesantren Al Okhlas Jember) Taman Blambangan Banyuwangi Imam / Khotib : H.M. Irvan, S.Ag dari Surabaya Masjid Baitul Muttaqin (Selatan Taman Makam Pahlawan Wisma Raga Satria Banyuwangi) Imam / Khotib : H. Imam Shofwan, S.H, M.Hum (Hakim Pengadilan Agama Banyuwangi) Masjid Agung Al-Abror Situbondo Imam-khatib : Drs. HM. Raefi Maksum, M.Pd.I Stadion Abdurrahman Saleh Situbondo Imam-khatib : KH. A. Khoiri

Dapat Sepuluh Pasangan BANYUWANGI - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Banyuwangi menggelar razia pasangan mesum kemarin (27/8). Dalam operasi yang dipimpin Kepala Satpol PP Choiril Ustadi Yudawanto itu, petugas menyisir sejumlah hotel di Kota Gandrung dan sekitarnya. Ada sembilan hotel yang menjadi target operasi yang mulai dilaksanakan sekitar pukul 09.00 itu. Di sembilan hotel tersebut, petugas penertiban menggeledah seluruh kamar. “Dari sembilan hotel, ada empat hotel yang digunakan sebagai tempat mesum,” ujar

Hasil

Hotel Tanjung Asri Hotel Warata Hotel Giri Hotel Kumala

: 4 pasangan : 3 pasangan : 2 pasangan : 1 pasangan

ASUSILA: Petugas Satpol PP mengetuk pintu kamar salah satu hotel yang dirazia kemarin.

Kepala Satpol PP Banyuwangi, Choiril Ustadi Yudawanto. Dia menambahkan, petugas menjaring sepuluh pasangan mesum dari empat hotel tersebut. Di antara mereka yang terjaring razia ternyata ada yang masih berstatus mahasiswa ■ Baca Dapat...Hal 35

GALIH COKRO/RaBa

Masjid Jami’ Baiturrohman Besuki Imam-khatib : Saifuddin Zuhri, S.Ag Stadion Besuki Imam-khatib :

Hisyam Al Katiri

Bersambung ke halaman 35

POS

ROBIN FEBRIANTO FOR RaBa

RAMAI: Suasana pelayanan di kantor Pos Besar Banyuwangi kemarin (27/8).

Kartu Lebaran Ngetren Lagi BANYUWANGI - Intensitas pengiriman kartu ucapan Lebaran di Banyuwangi mengalami peningkatan dibandingkan tahun lalu. Kepala Kantor Pos Banyuwangi, Taufik mengakui, minat masyarakat terutama instansi pemerintah dan swasta mulai menunjukkan peningkatan daripada tahun lalu. ‘’Rata-rata satu instansi mengirimkan 200 kartu Lebaran ke berbagai kota di Jawa Timur,’’ ujarnya. Dia menambahkan, kartu ucapan Lebaran yang dikirim ke kantor Pos Banyuwangi meningkat 30 persen. Masyarakat umumnya mengirim kartu Lebaran dengan alasan lebih bermakna dibanding dengan mengirim ucapan melalui jaringan komunikasi elektronik. ‘’Jika melalui kartu ucapan, itu menunjukkan nuansa keanggunan dan kesopanan,’’ ujarnya. (mg-2/bay)

ADA APA LAGI

GALIH COKRO /RaBa

MEMBELUDAK: Calon penumpang KA Sritanjung jurusan Jogjakarta antre membeli tiket di Stasiun KA Banyuwangi Baru, Ketapang, Kalipuro, pagi kemarin.

Antre Tiket Kelas Ekonomi Mengular Yang ke Bali juga Meningkat

BANYUWANGI - Jumlah penumpang kereta api (KA) untuk kelas ekonomi melonjak tajam pada H-3 kemarin (27/8). Dibanding hari biasa, kenaikan penumpang sudah mencapai 90 persen. Diperkirakan, puncak lonjakan penumpang akan terjadi pada hari ini dan besok (29/8). Kenaikan jumlah penumpang terjadi pada KA Tawang Alun jurusan Banyuwangi-Malang ■ Baca Antre...Hal 35

GALIH COKRO/RaBa

KE BALI: Antrean mobil di halaman Pelabuhan Ketapang kemarin.

SEMENTARA itu, tiga hari jelang hari raya Idul Fitri kemarin (27/8), kepadatan pelabuhan penyeberangan Ketapang-Gilimanuk mulai terasa. Kepadatan tidak hanya terjadi pada pemudik, wisatawan yang akan menyeberang ke Bali ternyata juga meningkat tajam. Sepanjang hari kemarin, antrean kendaraan wisatawan mulai terlihat di Ketapang ■ Baca Yang...Hal 35

Diberi THR Rp 20 Ribu, Buruh Mogok Kerja ALI NURFATONI/RaBa

BESAR: Ikan jenis paus saat terdampar di pantai Bomo, Desa Bomo, Kecamatan Rogojampi.

Paus Terdampar di Pantai Bomo ROGOJAMPI - Seekor ikan paus terdampar di tepi pantai Bomo, Desa Bomo, Kecamatan Rogojampi, kemarin. Ikan sepanjang 8 meter dan ditaksir berbobot 5 ton lebih itu ditemukan sudah tidak bernyawa. Dugaan sementara, hewan mamalia laut itu terdampar lantaran kondisi laut tercemar. Tetapi, anehnya di ekor paus tersebut terdapat ikatan tali tambang. Kenyataan itu mengundang perhatian sejumlah warga setempat dan menjadi bahan pembicaraan hangat. “Ini ada talinya, apa mungkin nelayan ada yang berusaha membawa ke darat, tapi tidak bisa?’’ kata Puriyadi, warga setempat, kepada RaBa di pantai Bomo kemarin (27/8). Pria itu mengakui, temuan serupa sebelumnya sudah pernah terjadi di pantai tersebut. Setiap ada penemuan bangkai ikan berukuran super jumbo, tutur dia, warga tidak pernah mengambil dagingnya untuk dikonsumsi ■ Baca Paus...Hal 35

DARI PENERBIT PEMBACA yang budiman, koran Jawa PosRadar Banyuwangi libur selama dua hari, yakni tanggal 30 dan 31 Agustus 2011. Demikian harap maklum.

http://www.radarbanyuwangi.co.id

BANYUWANGI - Puluhan buruh pabrik cold storage PT. Cahaya Timur Lestari menggelar aksi mogok kerja kemarin (28/8). Mereka memprotes kebijakan pimpinan pabrik yang hanya memberi uang tunjangan hari raya (THR) sebesar Rp 20 ribu hingga Rp 30 ribu. Dalam aksinya, para buruh yang sebagian besar perempuan itu menolak masuk ke pabrik untuk bekerja. Mereka memilih duduk-duduk di se-

MOGOK: Buruh pabrik PT Cahaya Timur Lestari dudukduduk di sekitar pabrik di Bulusan, Kalipuro, Banyuwangi, kemarin.

kitar pabrik yang berlokasi di Kelurahan Bulusan, Kecamatan Kalipuro, itu. “Masak kerja sehari semalam dapat THR hanya Rp 20 ribu,” cetus koordinator buruh, Fatimah. Menurut Fatimah, pabrik cold storage PT. Cahaya Timur Lestari itu termasuk perusahaan besar. Selama ini, produksi untuk ekspor ke Taiwan tidak pernah sepi ■ Baca Diberi...Hal 35

GALIH COKRO/RaBa

Mereka yang Ikut Mudik Gratis ke Pulau Sapeken

Rela Menginap Dua Hari di Pelabuhan Mudik gratis ke Pulau Sapeken tak hanya dimanfaatkan warga yang menetap di Banyuwangi. Warga Sapeken yang merantau ke Bali dan Lombok juga antusias mendaftar. Banyak yang mereka korbankan demi tradisi mudik tersebut. GILANG GUPTA, Kalipuro

PEMERINTAH Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) memberikan fasilitas mudik gratis untuk warga Sapeken sudah menjadi rutinitas di setiap penghujung bulan Ramadan. Kebijakan tersebut disambut sangat antusias oleh warga Sape-

GALIH COKRO/ RaBa

MENUNGGU: Aktivitas para penumpang mudik gratis ke Sapeken di Pelabuhan Tanjung Wangi kemarin.

ken yang merantau di tanah Jawa. Seperti yang dialami Markis,

warga Sapeken yang mengadu nasib di kawasan wisata Pulau Gili

Trawangan, Nusa Tenggara Barat. Demi mudik gratis, dia rela menunggu dengan cara menginap di Pelabuhan Tanjung Wangi selama beberapa hari. Dengan modal tiket di tangan, bukan berarti segalanya bejalan lancar. Dia harus berlomba-lomba dengan penumpang lain naik ke atas kapal. “Ya memang begini kondisinya,” cetusnya. Tidak sedikit penumpang yang memaksakan diri naik ke atas kapal yang hendak berangkat. Padahal, tanggal keberangkatannya berdasar tiket yang dipegang tidaklah sesuai. Misalnya, pada tiket tertulis kapal berangkat 30 Agustus 2011, tapi mereka ngeyel ikut kapal yang berangkat tanggal 27 Agustus 2011. Rasa kangen dan ingin merayakan Lebaran di kampung halaman menjadi alasan utama. Atas kondisi tersebut, tentu para petugas yang kelimpungan ■ Baca Rela...Hal 35

Diberi THR Rp 20 ribu, buruh pabrik mogok kerja

Itu THR apa zakat fitrah?

Musim mudik, yang berlibur ke Bali juga meningkat

Lebih baik di hotel daripada ditinggal pembantu pulang

email: radarbwi@gmail.com/radarbwi@jawapos.co.id


KOMUNIKASI BISNIS

26

Minggu 28 Agustus 2011

Aisyiyah Genteng Santuni 316 Yatim dan Duafa Galang Dana Capai Rp 28.280.000

Abdul Aziz/RaBa

BERBAGI: Ketua PC Aisyiyah Genteng Hj. Robithoh Azizah, SPd (kanan) memberikan santunan kepada yatim kemarin pagi (27/8).

GENTENG - Dalam rangka milad ke-97 dan mengawali masa kepemimpinan periode 2010-2015, Pimpinan Cabang Aisyiyah (PCA) Genteng yang masih diketuai Hj. Robithoh Azizah, SPd menggelar santunan anak yatim dan duafa di Kecamatan Genteng kemarin pagi (27/8). Kegiatan yang biasa digelar setiap Ramadan itu sudah berjalan sejak 16 tahun silam. Tepatnya sejak

Robithoh memimpin PCA Genteng mulai tahun 1995. Tahun ini, PCA Genteng menyantuni 316 anak yatim dan duafa dari lima desa di Kecamatan Genteng. Data penerima santunan tersebut diperoleh dari anggota pengajian Aisyiyah yang berasal dari lima desa itu yang sekaligus sebagai koordinator. Setiap koordinator mendata anak yatim dan kaum mustadh’afin di sekitar rumahnya. “Ada sepuluh koordinator yang masing-masing membawa sepuluh sampai 20 anak yatim dan duafa,”

terang Robithoh. Dana yang diperoleh berasal dari kelompok pengajian Rabu sore, pengajian malam Jumat di Musala Aisyiyah, dan kelompok pengajian tengah malam Aisyiyah. Selain itu, dana juga dikumpulkan dari Kaleng Ramadhan Aisyiyah, para donator (dermawan) warga Aisyiyah Muhammadiyah dari dalam kota, serta donatur tetap luar kota dari Surabaya dan Jakarta. Dengan gigih dan penuh semangat serta keikhlasan, para kader Aisyiyah berkeliling mencari dana dan para

aghniya’, sehingga bisa mencapai target yang diharapkan, yaitu Rp 25.280.000. Selaku Ketua PCA Genteng, Robithoh mengucapkan terima kasih kepada para pegiat dan kader Aisyiyah. Tak ketinggalan, para dermawan di Kecamatan Genteng. Robithoh berdoa, semoga amal ibadah mereka di bulan Ramadan diterima oleh Allah SWT dan dibalas berlipat ganda. “Jazakumullahu khoiron katsiro,” ucap perempuan, yang sudah menjabat Ketua PCA Genteng selama empat periode itu.(azi/adv/irw)

AGENDA KOTA

Muhammadiyah Salat Id Selasa PIMPINAN Cabang Muhammadiyah Banyuwangi berlebaran Selasa (30/8). Keputusan ini sesuai dengan maklumat PP Muhammadiyah Nomor: 375/MLM/I.0/E/2001 tentang penetapan 1 Ramadan dan 1 Syawal 1432 H. Untuk itu, warga Muhammadiyah akan melakukan salat Idul Fitri Selasa (30/8) di Lapangan Taman Blambangan pukul 06.00 dengan Khotib Ust. M. Irvan H, S.Ag. Sedangkan di Lapangan Giri oleh Ustad Basuki Rohani (Bondowoso). Sementara di Lapangan SD Kebalenan 1, Khotib oleh UstMoh. Iksan dari Banyuwangi. (ikl)

Salat Id di Stadion Muncar PENGURUS Muhammadiyah Cabang Muncar menggelar salat Idul Fitri Selasa (30/8) di Stadion Tembokrejo, Muncar. Bertindak sebagai Imam/Khotib Bagus Komaruzaman, SE, MM Dosen STIE Mandala Muhammadiyah Jember. Sementara di Stadion Sumberberas Muncar, Imam/Khotib oleh Ust. H. Moh. Ansori Banyuwangi. Sementara di Stadion Tapanrejo Imam/Khotib Ust Ainur Rofiq, SE., Sedangkan di Halaman SDN 1 Tambakrejo Imam/Khotib oleh Ust. Wiyono. (ikl)

Reuni Alumni SMPN 2 Rogojampi Setelah 24 tahun terpisah oleh jarak dan waktu, alumni SMPN 2 Rogojampi akan bersua pada Minggu, 4 September 2011, mulai jam 10.00 WIB. Acara reuni di sekolah itu digelar oleh lulusan angkatan tahun 1987. Info undangan bisa menghubungi: Yassin 0888 366 6688, Sugeng 081 249 622 868, dan Fitrin 081 249 572 214. “Tiada berkesan tanpa kehadiranmu, kawan. Kenangan yang tak akan terlupakan sepanjang masa. Tertawa bersama rekan-rekan dan para guru kita,” kata Mohammad Yassin Soepardi, panitia reuni.(ikl)

Reuni SMAK Hikmah Mandala DALAM rangka merayakan 50 tahun usia SMAK Hikmah Mandala Banyuwangi 1961-2011, diselenggarakan Reuni Akbar 50 Tahun SMAK. Reuni ini untuk semua angkatan, mulai angkatan pertama sampai yang baru lulus. Perayaan diselenggarakan di Kampus SMAK Hikmah Mandala Jln. Jaksa Agung Suprapto 74 Banyuwangi pada Kamis, 1 September 2011, jam 09.00-15.00 WIB. Panitia mengundang para alumni untuk hadir. “Alumni yang akan hadir pada acara ini berasal dari berbagai kota di Indonesia, bahkan beberapa alumni yang tinggal di luar negeri juga akan hadir,” kata Rm. Catur, kepala SMAK Hikmah Mandala.(adv)

Pemimpin Redaksi: Elly Irwan Suryanto. Redaktur Pelaksana: Rahman Bayu Saksono. Redaktur: Syaifuddin Mahmud, Ali Sodiqin. Staf Redaksi: AF Ichsan Rasyid, Agus Baihaqi, Abdul Aziz, Niklaas Andries, Ali Nurfatoni (Banyuwangi), Edy Supriyono, Sigit Hariyadi (Situbondo). Fotografer: Galih Cokro Buwono. Editor Bahasa: Minhajul Qowim. Lay Out/Grafis: Khoirul Muklis, Cahya Heriyanto, Mohammad Isnaeni Wardan Iklan: Sidrotul Muntaha, Tomy Sila, Yusroh Abdillah. Administrasi Iklan: Yetty Maya Purwosari. Desain Iklan: RodyaYuliani. Keuangan: Citra Puji Rahayu. Kasir: Anissa Windyah Sari. Pemasaran/Event: Gerda Sukarno Prayudha, Iwan Setiono, Benny Siswanto, Samsuri (Situbondo). Penerbit: MENDORONG PERUBAHAN DAN PEMBARUAN PT Banyuwangi Intermedia Pers. SIUPP:1538/SK/Menpen/SIUPP/1999. Direktur: Samsudin Adlawi. General Manager: A. Choliq Baya. Alamat Redaksi/Iklan: Jl.Yos Sudarso 89 C Banyuwangi,Telp: (0333) 412224-416647 Fax Redaksi: 0333416647, Fax Iklan/Pemasaran: (0333) 415153, Biro Genteng: Jalan Raya Jember nomor 47 Genteng, Telp : (0333) 845860. Biro Situbondo: Jl. Wijaya Kusuma No. 60 Situbondo, Telp : (0338) 671982. Email: radarbwi@jawapos.co.id, radarbwi@yahoo.com, radarbwi@gmail.com. Rekening: Giro Bank Mandiri Nomor Rekening 1430002019030. Surabaya: Yamin Hamid, Graha Pena Lt .15, Jl Ahmad Yani 88 Telp. (031) 8202259 Fax. (031) 8295473. Jakarta: Gunawan, Jl Raya Kebayoran Lama 17, Telp (021) 5349311-5, Fax. (021) 5349207. Tarif Iklan Display: hitam putih Rp 18.000/mmk, berwarna depan Rp 30.000/mmk, berwarna belakang Rp 27.500/mmk, Iklan Baris Umum: Rp. 30.000/baris, Lowongan: Rp 45.000/baris, Sosial: Rp 12.000/mmk. Percetakan: Temprina Media Grafika, Jl Imam Bonjol 129 Jember Telp (0331) 320300. Wartawan Radar Banyuwangi dilarang menerima uang maupun barang dari sumber berita.

Wartawan Radar Banyuwangi dibekali dengan kartu pers yang dikenakan selama bertugas.

Materi iklan/advertorial di luar tanggung jawab Radar Banyuwangi


cmyk

27

Minggu 28 Agustus 2011

BAGAIMANA INI

Pos Polisi Jarang Dijaga GENTENG-Eman-eman (sayang, Red), kata itulah yang pas untuk menyimpulkan kondisi pos polisi lalu-lintas di lampu merah Desa Genteng Kulon, Kecamatan Genteng. Sebab, pos jaga bercorak warna kuning itu justru jarang ditempati petugas. Padahal, lokasinya strategis. Jarak pandang dari dalam pos cukup luas dan bebas, baik ke arah selatan, timur, maupun barat. Sayangnya, berdasarkan pantauan koran ini, selama ini nyaris tidak pernah ada polisi yang berjaga atau bertugas di pos tersebut. Pos di lokasi lain, di Desa Genteng Wetan, juga bernasib sama. Seperti diungkapkan juru parkir (jukir), Makmun, kepada RaBa. Kata Makmun, di pos polisi itu jarang sekali ada petugas yang berjaga. Sebab, satuan polisi lalu-lintas lebih memilih pos yang tertutup. “Semua di pos dekat terminal sana (Terminal Genteng lama, Red),’’ ungkapnya. (ton/irw)

PENERTIBAN: Satpol PP bersama muspika menertibkan PKL di Pasar Srono.

ALI NURFATONI/RaBa

Tertibkan PKL Pasar (Satpol PP) Srono melakukan penertiban pedagang kaki lima (PKL) di Pasar Srono. Sasaran penertiban adalah PKL yang memajang jajan hingga menutup trotoar. Sebab, keberadaan mereka dinilai mengganggu pejalan kaki. Dibantu sejumlah polisi dan jajaran Muspika Srono, Satpol PP menggelar penetiban. Namun, mereka

Satpol PP Beri Teguran Keras ALI NURFATONI/RaBa

JARANG DIJAGA: Pos polisi lalu-lintas di lampu merah Genteng Kulon, Kecamatan Genteng.

SRONO - Instruksi Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas untuk mewujudkan lingkungan yang green dan clean direspons positif jajaran Muspika Kecamatan Srono. Kemarin, Satuan polisi Pamong Praja

tidak membongkar paksa. Satpol PP hanya memberikan teguran. “Untuk sementara, kami memberikan toleransi kepada para PKL yang menaruh dagangan di trotoar. Mereka juga kami minta menandatangani surat pernyataan agar segera memindah dagangannya,’’ papar H. Wagianto, Kasi Trantib Kecamatan Srono, kepada RaBa kemarin. (ton/irw)

Curi Bajak, Terpaksa Lebaran di Bui SEMPU - Andik, warga Dusun Kendal, Desa Sumberbaru, Kecamatan Singojuruh, terpaksa menikmati dinginnya bui saat Lebaran. Pria 28 tahun tersebut ditahan di Mapolsek Sempu karena mencuri mata-bajak milik Pramono, 51, petani Dusun Gantung, Desa Gendoh, Kecamatan Sempu. Kapolsek Sempu AKP Toha Choiri melalui Kanitreskrim Aip-

tu Joko mengatakan, pencurian tersebut sebenarnya terjadi pada 11 Agustus 2011 lalu. Saat itu, usai bekerja sekitar pukul 17.00, Pramono mencopot mata-bajaknya di sawah. Lalu, ditaruh di sebuah gubuk. “Sekitar pukul 19.00, Pramono kembali ke sawah dan melihat mata-bajaknya yang

ditaruh di gubuk tersebut sudah tidak ada,” jelasnya kepada koran ini kemarin. Petani itu langsung me lapor ke Mapolsek Sem pu. Setelah polisi melakukan penyelidikan, dua pekan kemudian ada titik terang. Pelaku pencurian mengarah kepada Andik, yang kemarin ditetapkan sebagai tersangka.

“Ketika kami periksa, tersangka mengakui perbuatannya,” ungkap Joko. Dalam pemeriksaan juga terungkap bahwa Andik adalah residivis pencurian sepeda motor. “Tersangka pernah ditahan dalam kasus pencurian sepeda motor,” bebernya seraya menyebutkan akibat pencurian mata-bajak itu, Pramono rugi Rp 1.250.000. (azi/irw)

KULINER NASI TEMPONG MBAK TITIN

Nasi Tempong Manyar Sambut Pemudik BANYUWANGI–Masakan nasi tempong Mbak Titin yang ada di bagian depan Hotel Manyar benar-benar menggoyang lidah. Selain rasa pedasnya yang membuat mata berair, nasi tempong Mbak Titin menyuguhkan berbagai menu pelengkap lainnya. Ada ayam goreng dan ikan laut, lele, aneka pepesan ikan, peyek udang dan botok jamur. Hotel Manyar juga menyediakan mie ayam, aneka bakso Cak No asli Malang, bakso campur, bakso babat, dan bakso bakar. Sambal nasi tempong diracik secara khusus. Mulai bahan tomat serta terasi dalam bumbu nasi tempong bisa memberikan kepuasan tersendiri. Pengelola Hotel Manyar Nanik Isnawati mengatakan, selama

TOHA/RABA

ASLI BANYUWANGI: Nasi tempong jadi obat rindu bagi pemudik.

bulan Ramadan ini, pihaknya membuka menu kuliner mulai

pukul 11.00–23.00. Selain masakan nasi tempong Mbak Titin,

ada juga bakso Cak No Malang dan mie ayam. Harganya relatif terjangkau. Mie ayam hanya Rp 5.000 dan bakso campur Rp 6.000. “Untuk menu bakso, kita memberikan beberapa pilihan. Ada bakso campur, bakso babat, dan bakso bakar,” kata pengusaha asal Malang itu. Nanik menjelaskan, selama ini kehadiran bakso Cak No sudah diterima dengan baik oleh masyarakat. Untuk itu, dia mencoba untuk melengkapi warungnya dengan nasi tempong. “Mudahmudahan dengan penambahan menu nasi tempong ini, pengunjung dari luar kota yang kangen dengan Banyuwangi bisa terobati. Kami juga mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa,” ungkapnya.(ikl/irw)

WISATA ALAM INDAH LESTARI

AIL Jadi Jujugan Utama Liburan

ISTIMEWA

ATRAKTIF: Duo Kayang siap menghibur wisata AIL Desa Kalibendo, Rogojampi.

ROGOJAMPI—Liburan panjang hari raya Idul Fitri semakin dekat, pemudik yang datang dari seberang pulau pun mulai berdatangan. Seperti tahuntahun sebelumnya, musim liburan ini dipastikan akan dimanfaatkan keluarga untuk berakrab ria. Nah, tempat wisata merupakan salah satu lokasi yang paling banyak dituju. Sebab, suasananya mendukung untuk bersantai. Agro wisata Alam Indah Lestari (AIL) Rogojampi, contohnya. Setiap tahun, tempat rekreasi terbesar di Banyuwangi itu selalu bersiap menyambut kedatangan pengunjung. Maklum, kini sudah menjadi tradisi bahwa berlibur paling enak di AIL. Musim liburan lebaran ini, AIL juga telah menambah wahana wisatanya

melengkapi wahana yang sebelumnya ada. Music live, yang selama ini menjadi ikon AIL, juga masih ada. Artis terkenal lokal hingga Jatim pun didatangkan. Ada Catur Arum, Duo Kayang Ratna Antika, dan Dian Ratih. Tak ketinggalan, Reni Farida, Mia Ms, Lilis Darawangi, Dona Erika, Suliana, dan Rozy Abdillah. Sementara dari Malang, Probolinggo, dan Jatim, ada Duo Kayang, Putri dan Nia. “Jadi silakan datang ke AIL, kami buka mulai 31 Agustus hingga 6 September 2011. Banyak door prize untuk pengunjung persembahan dari PT. Djarum, PT Sumberyala Samudra dan Aguung Variasi,” kata Imam Maskun, Manajer AIL. (ikl/*/irw)


CMYK

KULINER

34

Minggu 28 Agustus 2011

Sate Kambing Menohok Lidah TOHA/RaBa

BUKA: Tim kuliner Suzuki Hayate di warung sate Bang Halid.

Suzuki Hayate Primadona TIDAK terasa perjalanan tim wisata kuliner bersama Suzuki Hayate hampir berjalan tiga bulan. Setelah melanglang buana diawali dari Kabupaten Situbondo, tim kuliner menyusuri Kabupaten Banyuwangi. Setiap informasi tentang makanan khas atau diminati banyak orang, maka tim kuliner langsung melakukan survei. Untungnya, selama melakukan perjalanan menyusuri kota ke kota, desa ke desa, selalu lancar. Dukungan armada Suzuki Hayate 125 sangat membantu kelancaran tugas tim kuliner. Memang saat ini Suzuki Hayate 125 jadi primadona. Penjualannya langsung melejit jadi skubek Suzuki yang sangat laris. Motor ini tetap menawarkan kenyamanan dengan suspensi ganda di belakang dan lingkar roda ukuran 16 inci. Lebih besar dari skubek kebanyakan sehingga lebih ampuh meredam guncangan akibat jalan berlubang. Jok lebar dan tebal serta boks bagasi luas di bawah jok mampu memuat helm full face dalam posisi miring. Fitur baru seperti Automatic Headlamp On (AHO) dan standar samping yang dibuat mampu memutus arus pengapian saat lupa dilipat, membuatnya lebih safety. (ikl/bay)

BANYUWANGI – Buat penggila sate kambing, racikan sate kambing Bang Halid tentu sudah tak asing lagi. Di warung sate ini, sate kambing disajikan tanpa aroma kambing yang tajam. Disajikan panas mengepul sampai tusukan terakhir. Kalau bicara soal sate kambing, pastilah sate Bang Halid yang jago. Karena sejak dulu, sate kambingnya memang terkenal empuk dan bebas bau. Hal ini disebabkan karena kambing muda yang dipakai sebagai bahan sate. Tak heran jika daging kambing yang disuguhkan bakal empuk dan bebas aroma tajam. Seperti lazimnya warung sate kambing, daging kambing segar tampak ditusuk dengan sebatang kayu sujen. Satu tusuk berisi lima daging. Jadi dijamin daging kambing yang segar bukan dari kulkas. Aroma wangi asap sate dari panggangan panjang di depan warung benar-benar jadi daya pikat. Warung ini tampak sangat menyolok,

EMPUK: Daging kambing muda menjadikan rasa sate lebih nikmat.

TOHA/RaBa

MAKNYUS: Bumbu sate Bang Halid terasa nendang di lidah.

sebab letaknya yang strategis di depan SMPN 1 Banyuwangi menjadikan warung sate Bang Halid ini mudah ditemui. Daftar menunya juga sederhana, pilihannya sate kambing, sate hati, kaldu dan gulai kambing. Kua gulai kambingnya tidak terlalu kekuningan, rasanya gurih enak dengan aroma wangi kayu manis dan cengkih. Dagingnya juga empuk gurih tanpa aroma tajam daging kambing. Saat sate

dicelupkan dalam kecap manis yang sudah diaduk dengan sambal rawit merah, rasanya jadi makin enak, gurih segar. Bumbu kacang yang menyertai sate Bang Halid makin terasa nikmat jika dengan campuran bumbu kacang yang gurih dan kental. Bumbu kacang tersebut terbuat dari olahan kacang tanah, Keistimewaan lain, sate Bang Halid sama sekali tidak berbau kambing meski bahan bakunya dari daging kambing. (ikl/bay)

TOHA/RaBa

TOHA/RaBa

NIKMAT: Sate Bang Halid membuat konsumen ketagihan.

Notepad Manis Tak Bikin Kantong Miris CICIPI manisnya hari kemenangan anda ditemani teknologi ‘robot hijau’ yang kian menggemaskan. Sembari berkumpul dengan kerabat dan sahabat, kemenangan anda di hari yang fitri nanti akan terasa lebih spesial karena berbagai keunggulan aplikasinya bakal makin menghangatkan suasana. Hanya Festival Android 2011 yang bisa. Produknya sungguh manis dan tak bikin kantong anda miris tentunya. Untuk dipakai sendiri atau jadi hadiah spesial di hari yang fitri, teknologi Android menawarkan beragam kecanggihan super mewah - super murah belum lagi internet gratisnya. Yang gratis-gratis itu dimulai Vandroid yang datang dengan free internet selama 90 hari dibandrol Rp.2,2juta. Bahkan, teknologi berlayar 5”, dan memori 4 GB ini memberi Micro SD 16 GB, screen protector dan leather pouch plus modem 3G gratis. Huawei buka penawaran Rp.3,35juta saja plus internet unlimited XL 90 hari gratis. ZTE Light Tab berlayar 7" Rp.2,5juta bakal menambahkan bonus micro SD 4 GB dan internetan unlimited selama 60 hari gratis.

Olive Pad layar 7" seharga Rp.2,85juta juga mengikutkan paket internet gratis 90 hari. Samsung Galaxy Tab layar 7” Rp.4,5juta menyertakan pula paket perdana MU 3 selama 30 hari. Paket perdana MU 3 selama 30 hari diberikan Nexian Genius A7500 dengan Rp.2,9juta, Motorola Defy MB 525 seharga Rp.3,5juta juga memberi paket yang sama dan anda tetap bisa menikmati paket perdana MU 3 selama 30 hari dari HTC Flyer yang ditawarkan Rp.5,85juta.Tak kalah heboh, AHA Pad dibandrol Rp.3,25juta dan anda berhak atas internet unlimited 60 hari. Flexinet, Telkomsel, SmartFren, XL, AHA, Quicknet, dan Three (3) dengan harga mulai Rp.100ribuan juga memanjakan free internet unlimited hingga 90 hari. Pecinta Anote bisa menikmati Anote CPad CP-701 berteknologi 3G dan wi-fi dengan Rp.1,899juta. Selanjutnya, LG Optimus Pad dengan layar 8,9" dan NVidia Tegra2 plus leather pouch dan kabel HDMI gratis dengan Rp.6,399juta. Axioo PicoPad tebar bonus lewat Micro SD 16 GB, leather case, dan screen protector gratis, bisa didapat

Bonus Berlipat Ganda

Rp.3,499juta. Mengandalkan layar 10", Zyrex OnePad NVidia Tegra2, menghadiahi micro SD 16 GB cukup dengan Rp.2,999juta. Acer Iconia Tab A500 seharga Rp.4,099juta ikut

mempersembahkan aksesori voucher senilai Rp.300ribu. Produk ini dilengkapi NVidia Tegra2, memori 32 GB, Wi-Fi dan berlayar 10,1". (*)

ACER Aspire 4253 W7 turun dari Rp.4,15juta jadi Rp.3,999juta di sisi lain, Anti virus, extended warranty dan modem XL gratis tetap bisa dinikmati. Sementara versi linuxnya dari Rp 3,75 juta jadi Rp 3,599 juta plus bonus yang sama. Byon M8340 N/L P6100, Dual Core P6100, NVidia GeForce 310M, memory 512 MB VRAM DDR3, 500 GB HDD kini hanya Rp.3,49juta setelah sebelumnya dibandrol Rp.4,25juta. Byon M8341 G/L P6200 Dual Core, memory 1 GB DDR3, 320 HDD free Kaspersky Rp 2,915 juta dari Rp 2,975 juta. Lenovo G470-7064, Core i3, memory 2 GB DDR3, 640 GB HDD dibandrol Rp.4,75juta dan Lenovo S100-4757, Intel Atom N570, memory 1 GB DDR3, 320 GB HDD dipatok Rp 2,95 juta. Samsung RV 413 amd ddr seharga Rp.3,75juta turun ke Rp.3,599juta dan Samsung NC 108 seharga Rp 2,95 juta jadi Rp 2,85 juta. Fujitsu LH 530, Intel Pentium Dual Core P6200, memory 2 GB, 320 GB HDD Rp.3,648juta dan Toshiba L735-10344 seharga Rp.5,199juta. Core i3 Toshiba L745-1077UB yang dipatok Rp 5,35 juta menggenapkan aksi turun harga ini. Hadiah langsung mulai mouse, flashdisk, printer, hingga notebook tetap bisa dinikmati tiap hari. Untuk pembelanjaan produk berstiker Hi-Tech Mall minimal Rp.2juta dan pembelian minimum Rp.500ribu, anda bisa bawa pulang mug eksklusif bergambar foto anda. Ingat TI, ingat Hi-Tech Mall dong. (*)


Minggu 28 Agustus 2011

BERITA UTAMA

35

HALAMAN SAMBUNGAN

Buat Pernyataan Lalu Boleh Pulang ■ DAPAT... Sambungan dari Hal 25

Yang lain juga tergolong berusia muda tapi ada pula yang sudah berumur 50 tahun lebih. “Yang berstatus mahasiswa dua pasang,” ujarnya. Sepuluh pasangan yang bukan suami istri itu kedapatan menginap di dalam satu kamar di Hotel Warata, Hotel Tanjung Asri, Hotel Giri, dan

Hotel Kumala. “Dua pasangan yang terkena razia di Hotel Giri semua mengaku dari Papua,” jelasnya. Razia pasangan mesum yang dilakukan Satpol PP Banyuwangi itu merupakan kelanjutan atas pemberantasan penyakit masyarakat (pekat). Selama Ramadan, Bupati Abdullah Azwar Anas sudah melarang semua tempat hiburan beroperasi. “Operasi ini masih

terus kita lakukan,” sebutnya. Ustadi menambahkan, pasangan yang terkena razia tersebut jenis pelanggarannya beragam. Ada yang tidak membawa kartu tanda penduduk (KTP), masih berusia muda dan belum menikah, ada juga pasangan selingkuh. “Semua pasangan itu berduaan di kamar tanpa ada ikatan pernikahan,” bebernya. Dalam operasi tersebut, ang-

gota Satpol PP masih berbaik hati, karena pasangan yang terkena razia tidak dibawa ke kantor. Mereka hanya diberi peringatan dan diminta membuat surat pernyataan tidak mengulangi perbuatan lagi di tempat kejadian. “Setelah membuat pernyataan, mereka kami suruh pulang,” kata Kepala Seksi Penyidikan dan Penindakan Satpol PP Banyuwangi, Agus Wahyudi. (abi/bay)

Tuntut Uang THR Separo UMK ■ DIBERI... Sambungan dari Hal 25

“Produksi ikan di pabrik ini cukup lancer. Ekspor ke luar negeri juga tidak pernah sepi,” paparnya. Yang membuat kecewa para buruh, perusahaan tersebut tidak pernah memperhatikan kesejahteraan buruh secara maksimal. Para buruh sebagian besar sudah bekerja beberapa bulan. Bahkan, sudah ada yang bekerja setahun lebih. Ironisnya, THR yang diberikan hanya sebesar Rp 20 ribu hingga Rp 30 ribu. “Saya bekerja setahun ha-

nya dapat Rp 20 ribu,” katanya. Selain masalah THR yang kecil, Fatimah menyebut bahwa THR di perusahaan tempatnya bekerja itu juga terhitung sangat terlambat. Seharusnya THR diberikan H-7 Lebaran. Tetapi, perusahaannya baru membayar THR pada H-3. “Sudah telat, jumlahnya kecil lagi,” cetusnya. Kecewa dengan kebijakan pabrik, para buruh menolak bekerja. Mereka seharian menggelar mogok kerja dan hanya duduk-duduk di sekitar pabrik. “Kita minta THR separo dari UMK (upah minimum kabupaten),” tuntutnya.

Fatimah mengatakan, UMK di Banyuwangi sekitar Rp 860 ribu. Bila para buruh meminta separo dari UMK, maka tahun ini para buruh minta THR sebesar Rp 430 ribu. “Kita sebenarnya tidak minta banyak, tapi pihak pabrik sudah keterlaluan,” cetusnya. Di saat para buruh menggelar aksi mogok kerja, salah satu staf pabrik sempat turun menemui para buruh. Dalam pertemuan tersebut, pihak pabrik menawarkan uang THR sebesar Rp 100 ribu. Tetapi, tawaran itu tetap ditolak. “Ini pabrik besar. Ikan diekspor ke luar ne-

geri,” cetus Ririn, salah satu buruh PT. Cahaya Timur Lestari. Menurut Ririn, para buruh di cold storage tersebut bekerja penuh. Bila ramai ikan, semua buruh bekerja mulai pagi hingga pagi lagi. Biasanya istirahat hanya untuk makan. “Kadang malam juga dicari disuruh kerja, karena ikan datang,” terangnya. Sayangnya, pimpinan pabrik belum berhasil dikonfirmasi. Direktur H. Haris dan Manajer Arya Purwanto kebetulan sedang berada di luar kota. “ Pak Arya ke Sidoarjo, sedangkan Pak Haris pulang ke rumahnya di Semarang,” ungkapnya. (abi/bay)

Bisa Menghemat Ongkos Kulakan ■ RELA... Sambungan dari Hal 25

Hal yang sama dirasakan Yumiati. Sejak tanggal 24 Agustus lalu dia menginap di kawasan Pantai Boom, Banyuwangi, demi bersiap berangkat ke Sapeken. Awalnya, Yumiati akan menumpang kapal yang berangkat dari Pelabuhan Boom. Ternyata, tidak ada kapal jurusan Sapeken yang berangkat dari pelabuhan rakyat tersebut. “Dua hari saya di sana (Pelabuhan Boom, Red),” tuturnya. Setelah mendapat informasi, akhirnya Yumiati memutuskan berangkat ke Pulau Sapeken dari Pelabuhan Tanjung Wangi. Beruntung tiket berhasil dia dapatkan de-

ngan jadwal keberangkatan 30 Agustus 2011. “Pokoknya saya ingin hari ini pulang,” cetusnya kemarin (27/8). Yumiati mengaku dua tahun tidak pulang kampung ke Pulau Sapeken. Oleh karena itu, kini dia seolah tidak mau tahu dengan ketentuan tanggal keberangkatan kapal. “Saya sudah kangen sekali dengan keluarga,” ujar pedagang tersebut. Cerita tak kalah seru dialami oleh Akmal, seorang mahasiswa Institut 10 November Surabaya (ITS) asal Pulau Sapeken. Dia tidak bisa pulang ke kampung halaman dari Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya. Oleh karena itu, Akmal harus rela menempuh perjalanan darat selama tujuh

jam ke Banyuwangi untuk mengejar kapal ke Pulau Sapeken dari Pelabuhan Tanjung Wangi. “Tiap tahun selalu berangkat dari sini (Pelabuhan Tanjung wangi),” jelasnya. Yang tak kalah menarik, kalangan pedagang di Pulau Sapeken juga memanfaatkan program mudik gratis tersebut. Seperti yang dilakukan Himayatul, seorang pedagang di Pulau Sapeken. Himayatul sengaja datang ke Banyuwangi beberapa waktu lalu. Di Bumi Blambangan, dia memborong dagangan berupa pakaian dan bahan makanan. “Saya kulakan di sini,” ujarnya. Kemudian, untuk kembali ke Pulau Sapeken, Himayatul memanfaatkan mudik gratis tersebut. (bay)

Ada Penumpang yang Menginap ■ ANTRE... Sambungan dari Hal 25

Selain KA Tawang Alun, KA Sritanjung jurusan Banyuwangi-Jogjakarta juga mengalami lonjakan jumlah penumpang yang cukup tajam. “Penumpang sudah ada peningkatan tajam hari ini (kemarin, Red). Setiap kereta sudah ditambah satu gerbong,” cetus Kapala Bagian (Kabag) Humas PT. Kereta Api Indonesia (KAI) Daops IX Jember, Gatut Setiyatmoko. Menurut Gatut, setiap libur Lebaran seperti saat ini, lonjakan penumpang selalu terjadi. Agar semua penumpang terangkut, PT. KAI berinisiatif memasang satu gerbong tambahan, “Kuatnya itu hanya ditambah satu gerbong. Itu melihat kemampuan lokomotif,” katanya. Kenaikan jumlah penumpang hampir terjadi di semua stasiun di wilayah Banyuwangi. Para penumpang yang akan berangkat melalui Stasiun Banyuwangi Baru di Ketapang malah banyak yang me-

JEMBER

BANYUWANGI

■ YANG... Sambungan dari Hal 25

Jika dibandingkan tahun lalu, kendaraan roda empat milik para wisatawan meningkat sekitar 27 persen daripada tahun lalu. Pada periode yang sama, yakni pada H-3, jumlah kendaraan yang ke Bali hanya sekitar 3.427 unit. Tetapi, tahun ini jumlahnya meningkat menjadi 4.725 unit. Kepadatan kendaraan wisatawan tersebut mulai terasa pada H-4 dengan jumlah wisatawan mencapai 4.753 atau naik sekitar 11 persen dari tahun lalu 4.213 unit. Meski terjadi antrean, tapi tidak sampai meluber ke luar area parker PT. Indonesia Ferry (IF) Ketapang. Otoritas Pelabuhan Ketapang berhasil menyeberangkan para wisatawan itu sebelum shelter yang disediakan penuh. Sementara itu, pemudik yang menggunakan sepeda motor asal Pulau Dewata pada H minus tiga mengalami peningkatan sekitar 35 persen dari tahun lalu. Pada periode yang sama, pemudik roda dua asal Bali hany mencapai 9.319 unit. Tahun ini, kendaraan yang berhasil disebe-

•HONDA•

•SUMBERSARI•

•OPER KONTRAK•

ALL New Jazz 11’ Polish Metal, KM 4rb, V-kool, Alarm, Anti Karat Elektronik, Dll Hrg 195Jt Nego TPHub 085852378900

DJL Tnh &Bgn SHM, Tingkat, 11Kmr, Cck U/Kos, Dkt Kmps UNEJ, L141M2. Jl Halmahera GgII No05 Hub(031) 70971222/ 085258759917

RUMAH 3Kmtdr, 3 Km Mnd, Perum Graha Blambangan Blok A6 Hub:08122114228

•DAIHATSU• DJL Charade Cx 87,Wrn Silver Kond Bgs (DK) Hub 085232120359 Hrg 23Jt NEGO

•READY STOCK• NEW Jazz MMC, CRV, Freed DP 10Jt + Lucky Dip All Color. Ready Stock Info 082131080096

BANYUWANGI •ISUZU PANTHER• DJL Panther Super Royal HI-GLX 97 biru met istimewa. Hub: 08121732210

•SEPEDA MOTOR• DJL Salah Satu Vario Techno CBS Th2010 & Jupiter MX 2007 Hub 081234590052

BANYUWANGI •TANAH KEBUN• DJL Tanah Kebun L22.250 Dsn Kejoyo Tambong Ada 100Phn Kelapa 1000Pepaya, bs Ut Usaha Batu Bagn Hub 085258759917

•TANAH L 4,65 HA• DJL Tanah 4,65 Ha, SHM Pinggir Jl, Hrg 65rb/M2 (Nego). Lokasi Kaliputih Gtg Wetan Bwi Hub: 081-249-760-49

•SAWAH TEPI JALAN• DJL Sawah L 8500m2 SHM lok bts kota Ds Bakungan tp Jln aspal. 450Jt. 081234535857

BANYUWANGI

•PROPERTY• PERUMAHAN Brawijaya Asri Blok B-5.Jl Kerta negara Bwi. Tipe 36/216 Renovasi. Hub 08123254317

•PROPERTY•

•PELATIHAN• INGIN usaha? Daftarkan sgr di pelthan entrepreneur. Dijamin! Biaya ringan, lulus lgsg memiliki usaha&bantuan modal. Daftar 5-15 Sep. disc 50%. Hub 085738511018, 7742121

DIBANGUN 4Unit Ruko 2Lt (DIJUAL) Lok Jl Agussalim (Blkg Untag) Bwi Hub Anugerah Fotocopy Tlp.081233669969

•PROPERTY• DIBANGUN 4Unit Ruko 2Lt (DIJUALSisa 1 unit Ruko) Lok Jl Agussalim (Blkg Untag) Bwi Hub Anugerah Fotocopy Tlp.081233669969

•DIJUAL CEPAT•

BANYUWANGI •ARSITEK• PODOMORO Grup Melayani Jasa Arsitek Untuk Rumah Kantor Gudang Gbr IMb Dll Hub: 082141840559.Murah Berkualitas

RMH Jl Adi Sucipto 63 Dpn Kntr Golkar & Togamas, Strategis, Pusat Kantor Hub: 081336450163 (A. Rofik)

rangkan sudah 14.494 unit. Berdasarkan data penumpang PT. IF, hingga kemarin siang, kendaraan roda dua asal Bali yang berhasil diseberangkan ke Jawa sudah mencapai 36.370 unit. Sementara itu, penumpang pejalan kaki yang sudah diseberangkan mencapai 157.272 orang. Kepala Cabang PT. IF Ketapang, Supriyanto, melalui Manager Operasional Saharuddin Koto mengatakan, meski ada peningkatan jumlah pemudik dan wisatawan tapi pihaknya belum menambah trip kapal. Trip kapal masih menggunakan normal seperti hari biasa. Pihaknya, lanjut Saharuddin, sengaja tidak menambah trip kapal karena trip yang ada masih mampu mengangkut pemudik. “Kita tambah dari 29 armada menjadi 30 armada,” ujar Saharuddin. Sementara itu, Bupati Abdullah Azwar Anas dan beberapa pejabat pemkab kemarin mengunjungi Pelabuhan Ketapang. Bupati Anas mengunjungi pos pengamanan polisi, pos kesehatan, dan juga berkeliling pelabuhan. “Angkutan mudik tahun ini harus berjalan lebih baik daripada tahun lalu,” tegas Bupati Anas. (afi/bay)

Untuk Mengubur Tunggu Rapat ■ PAUS... Sambungan dari Hal 25

•INVESTASI• ANDA karyawan/ibu RT/pensiunan ingin memiliki tabungan & investasi dgn keuntungan 100%, legal, aman&terjamin? hub.smartvest 8930726, 087755501166.

dan KA Tawang Alun, kursi yang sudah dipesan warga masih kurang dari 50 persen. “Kelas bisnis dan eksekutif sudah banyak yang dipesan. Setelah Lebaran tiketnya malah sudah habis,” bebernya. Sementara itu, KA Mutiara Timur yang melayani kelas bisnis dan eksekutif berangkat dari Stasiun Banyuwangi Baru sekitar pukul 09.00 dan pukul 22.00. Untuk tiket sebelum Lebaran, kini hanya tersisa sekitar 30 persen. Tetapi, tiket setelah Lebaran atau H+1 hingga H+5 sudah habis dipesan calon penumpang. “Untuk H+6 tiketnya masih sekitar 25 persen,” jelasnya. Penumpang kelas bisnis dan eksekutif, terang Gatut, aturannya lebih ketat. Program pelaksanaan pemesanan tiket sudah berjalan dengan baik. Tetapi, khusus KA kelas ekonomi, sepertinya para penumpang belum terbiasa tertib. “Karena tidak mau pesan tiket dulu, akhirnya ya harus berdesakdesakan,” pungkasnya. (abi/bay)

Tetap Gunakan Trip Normal

Warga justru beramai-ramai menguburnya. “Biasanya kalau mati di sini, warga akan menguburnya,’’ jelasnya. Sementara itu, kemarin ikan paus tersebut sudah berbau

SITUBONDO

nginap di stasiun. Umumnya mereka berasal dari Bali dan akan naik KA Tawang Alun atau KA Sritanjung. “KA Tawang Alun dan KA Sritanjung berangkat agak pagi,” jelasnya. Para penumpang yang bermalam di stasiun hampir semua belum membeli tiket. Fasilitas pemesanan tiket yang telah diluncurkan PT. KAI ternyata jarang digunakan para penumpang. “Mereka tidak mengerti bahwa tiket bisa dipesan jauh hari, atau memang gak mau ya?” ujarnya heran. Gara-gara tidak mau memesan tiket terlebih dahulu, antrean para penumpang yang akan membeli tiket di stasiun sangat mengular. Mereka harus rela berdesakan dan berdiri dalam waktu lama. “Dengan tidak memesan tiket terlebih dahulu, membuat kita repot karena setiap gerbong hanya akan diisi 150 orang,” ujarnya. Sampai saat ini, kata Gatut, pemesanan tiket KA untuk kelas ekonomi masih sangat rendah. Untuk KA Sritanjung

busuk. Diprediksi, sebelum terdampar, ikan itu sudah mati lebih dulu. “Kira-kira sudah mati sepuluh hari lalu,’’ taksir Puriyadi. Keberadaan ikan paus yang terdampar di pantai itu langsung mengundang perhatian warga. Mereka berbondongbondong datang sekadar me-

mastikan kabar paus terdampar tersebut. Meski begitu, hingga kemarin sore ikan tersebut masih tergeletak di tepi pantai. Belum ada warga yang mengevakuasi dan menguburnya. “Masih menunggu rapat dulu bersama warga lain,’’ kata Puriyadi. (ton/irw)

SALAT ID DI MANA? Masjid Al Askar Polres Situbondo Imam-khatib : H. Zaini Mun’im, S.Pd

Masjid At Taubah Panorama Indah Situbondo Imam-khatib : Drs. H. Moh. Zaini Dahlan, MM.

DLLDAJ Situbondo Imam-khatib : Ust. Abu Dja’far

Masjid Ibrahimi PP. Salsyaf Sukorejo Imam-khatib : KH. Afifuddin Muhajir, M.Ag

Rutan Situbondo Imam-khatib :

Masjid Al Muhaimin Besuki Imam-khatib : Choironi Hidayat, S.Ag, MM

Imam Turmudi, S.Ag, M.HI

Masjid Al Falah PG. Panji Imam-khatib : Drs. Syamsuri, M.Pd

Masjid Besar Babul Jannah B.Glugur Situbondo Imam-khatib : Zubaidi

Masjid An Nur PG. Olean Imam-khatib : H. Imam Zuhri, BA

Masjid At Taqwa Paowan Indah Situbondo Imam-khatib : H. Herman Budiarto, S.Ag, M.HI

PG. Wringin Anom Panarukan Imam-khatib : Drs. H. Kaspon, M.HI

Masjid Besar Az Zubair Mangaran Situbondo Imam-khatib : Ahmad Nur, S.Sos. MA

Masjid Baitul Aziz Griya Panji Mulya Situbondo Imam-khatib : Gus Imam Mukhtar Ghofron, S.Pd.I

Masjid Nurul Jadid Jl. Anggrek Situbondo Imam-khatib : Rasyidi, S.Pd

Masjid Nurut Taqwa Dawuhan Situbondo Imam-khatib : Abd. Mukti, S.Ag, M.HI

Masjid Nurul Hidayah Mimbaan Panji Imam-khatib : Suwardi, S.Pd, M.Pd.I

Masjid Besar Al Mukhtar Panji Imam-khatib : Abduh rahman, S.Ag

•TOYOTA• DJL Toyota Corola Altis G 03’ Silver Vcool VL 17 Pemakai 08124626104 BUC

•GRAND EXTRA 92•

•TANAH 8000M2• DIJUAL Tanah 8.000m2 Di Olehsari, SHM, Tepi Jalan Aspal, Hrg 400Jt NEGO. Hub: 087755723445

BANYUWANGI SITUBONDO

DJL KIJANG Grand Ext 92 Akhir, Abu2 Met ist t-pki (P). 087857405353

•SAWAH•

•L300•

DJUAL Sawah Dlm Kota, SHM 1Ha 400Jt Nego Hub: (0333)424368

DIJUAL L300 Th 2000, Adiputra warna abu-abu metalik.Original, Hrg Rp 65jt Nego. Hub 081934884336

•TANAH DIJUAL•

DJL Tanah SHM L 271M2 Jl Melati VI/9, 90Jt/Rmh+Toko GPM A14, Panther 91, 43Jt, Trm Carter Avanza;08123463642

LUAS 2480M2 Lokasi Pakis Jalio, SHM, Berminat Serius Hub: 0877-55723445

BANYUWANGI

•TOYOTA• DIJUAL Kijang Inova E Bensin '06 Silver Plat DK Hub. 085648819475

•GEBYAR DISCOUNT DAIHATSU• GEBYAR Discount Xenia 4Jt, Terios 4Jt, Luxio 15Jt, GM MB 7Jt, GM PU 9Jt/DP 5Jtan, Brhadiah Uang 1M, 8Terios, 18 Xenia Diundi Agustus Hub: TOPAN 081 331928140/ 085859493336

•PRIMA MOBIL• RDY Xenia05,06,07.Avanza05,06,07.Kjg LGX03.Inova05,(dsl, bnsin), Panther99, 00,03. CRV09.Zebra07. Taruna04. Advntr97.Cart0 4,PUL300'09, PUFUT'09. PU Zebra06. H 0811301676,0333411655

•JIMNY• DJL Jimny Htm Th 90 Modif Variasi AC DVD Plat (P) Hub: 087875505157 Hrg 40Jt Nego

BANYUWANGI

•SAWAH•

•INGIN WIRAUSAHA •

•DIJUAL•

DJUAL Sawah Dlm Kota, SHM, 4500M2, Dpn Perumahan 170Jt Nego Hub: 081346293265

FASHION, Tour&Ticketing,Salon,Kursus/ Bimbel,Spa&Clinic?Anda tdk tau caranya?Hub SBC 7742121 mdl mulai dr 500rb-25jt.

DJL Ruko 2Lt, 5,5mx12m. Jl Raya 157 Rogojampi Bwi Ex.Sawerigading, SHM, IMB,PLN, Telp, PDAM Hub: 087857211611

•TANAH KAPLING• DJL 2 Tnh Kapling Gandeng SHM, L. 10x40M2, Hrg NEGO.Dan1 Tnh Kapling.Lok Pinggir Jln L. 10x20 M2 Harga NEGO, SHM, Cck u/ Investasi, lok.JL.Sutawijaya (Dpn Prm Istana Brawijaya). TP. Hub; 0333-8930348.

BANYUWANGI

•PULSA ELEKTRIK• DAPATKAN HP NOKIA C7 GRATIS, Syrt jadi agen PULSA Elektrik Yg Serius.TULIS :REG#C7#Nama#Alamat Lengkap, SMS KAN Ke-085268357775.Tbts Utk8 Org

BANYUWANGI

•KESEHATAN•

•PELUANG BISNIS•

ANDA Telat Bulan ??? Solusi Cepat dan Tepat Untuk Melancarkan Haid Secara Teratur Dalam Waktu Singkat, 3 jam di jamin lancarHub. 085257454364

W W W . p r o g r a m 5 m i l ya r. c o m / ?id=chocolate S aatnya Uang Bkrj u/ Anda.Buktikan!

•KULINER•

•PRIMA MOBIL• RDY New Car.Avanza,Inova, Yaris, Xenia, Terios,PUGrandMax,Honda All New Jazz MMC,All New CRV,Nissan,G-Livina, Juke,March,Fortuner,APV,Swift ,Splash, PUT120SS. H. 0811301676, 0333411655

•TANAH - MOBIL•

•BUTUH SEGERA• PT BANK Syariah Mandiri Lamaran Kirim Ke Jl Basuki Rachmad 93 Banyuwangi

•RUMAH & BANGUNAN• DJL Rmh & Bgnn L 320M2 Letak Strategs Didpn Pintu Masuk ASDP, Ketapang Bwi Hub: 081358436164

TELAH Dibuka Wrg”ENA’ Yo” Jl Ltjn Sutoyo Dpn Lap Futsal Scudeto Blkg SD Brawijaya. Sedia Lontong Mie, Mie Ayam, Nasi Bakmoy, Es Rainbow, Dll.

•PERUM PURI BRAWIJAYA•

•STAR BOX•

DJL Cepat Rmh Siap Huni DiPerum Puri Brawijaya Blok B No1. Sertifikat Hak Milik Hub: 081231130245

DIJUAL / Disewakan Mesin Karaoke + Koleksi Lagu + 35.000. Berminat!! Hub: Jl Jendral Sudirman 199 Bwi Telp. (0333) 421678

SITUBONDO •STNK• HLG STNK Nopol P 4096 EK an. Damanhuri. Panji Permai Blok H-01, Stb

BANYUWANGI •STNK• HLG STNK Nopol P 3242 YK a/n. Sunari, Pasartembok 02/01 Jambewangi, Sempu HLGSTNKNopolP2458VK an.Yenny Sugiharti, Lingk Krajan, Surodilangun 04/3 Kepatihan HLG STNK Nopol P 2791 VF a/n Bambng Sudiarto, Dsn Kedawung 01/01 Aliyan, Rgojampi

SRI ATASI KESEMUTAN DENGAN YANG ALAMI Pengobatan herbal, tak diragukan lagi kini mulai dilirik banyak masyarakat yang merasakan sudah saatnya kini kembali pada yang alami. “Saya memilih pengobatan herbal karena komposisinya yang berbahan dasar alami,” tutur Sri Wahyuni membuka pembicaraan. Ketika banyak orang yang masih memiliki kepercayaan tinggi pada pengobatan konvensional, ibu 4 orang anak ini sadar bahwa sesungguhnya alam telah menyediakan solusinya, apalagi, Indonesia terkenal sebagai gudangnya tumbuhan obat. Maka, tak salah jika sebagai pribumi, Sri mempercayakan kesehatannya pada yang alami. “Dulu karena kesemutan, badan saya sering terasa sakit seperti yang mau melahirkan.” Keluh ibu rumah tangga yang telah 5 tahun lebih merasakan kesemutan itu. Pada dasarnya kesemutan merupakan suatu gejala dari gangguan sistem saraf sensorik akibat rangsangan listrik di sistem itu tidak tersalur secara penuh. Misalnya, jalan darah tertutup akibat satu bagian tubuh tertentu ditekuk terlalu lama. Banyak orang menganggap enteng kesemutan. Padahal kesemutan hanyalah sebuah gejala penyakit yang mungkin saja berat, seperti diabetes melitus atau kencing manis, radang sumsum tulang belakang (myelitis), carpal tunnel syndrome (CTS), jantung, rematik dll. Kini aktifitas wanita berusia 61 tahun ini tidak lagi terganggu oleh kesemutan yang dialaminya. Melalui salah satu saudaranya, Sri mengetahui Gentong Mas, minuman herbal yang sangat bermanfaat dan aman tanpa efek samping. Bahan baku utama Gentong Mas adalah Habbatussauda (jintan hitam) dan

Gula Aren. “Sudah 8 bulan saya minum Gentong Mas, baru minum 4 kotak manfaatnya sudah terasa, sekarang tidur menjadi nyenyak, bangun tidur pun terasa segar, kesemutan hilang dan stamina meningkat.” Tutur warga Kel. Kebun Sari, Kec. Sumber Sari, Jawa Timur tersebut dengan gembira. Karena telah merasakan manfaatnya, di akhir pembicaraannya, Sri berharap pengalamannya tersebut dapat bermanfaat bagi orang lain, “Mudah-mudahan pengalaman saya yang mendapat kesehatan dengan cara yang alami ini dapat bermanfaat bagi orang lain.” Pungkasnya. Thiamin dalam Gentong Mas dapat memperkuat sistem syaraf dan otot. Saponin yang terdapat di dalam Habbatussauda memiliki fungsi seperti kortikosteroid yang dapat berfungsi untuk mempertahankan diri dari perubahan lingkungan, gangguan tidur, dan dapat menghilangkan stress. Kandungan Riboflavin dalam Gula Aren membantu pembentukan antibodi dan energi, memperbaiki kerusakan sel saat proses produksi energi, dan memperbaiki jaringan sistem pencernaan. Manfaat yang hebat bagi kesehatan dan rasa yang lezat membuat semakin banyak masyarakat mengkonsumsi Gentong Mas.Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi www.gentongmas.com. Bagi Anda yang membutuhkan Gentong Mas bisa didapatkan di apotek/ toko obat terdekat atau hubungi:085234398441. Banyuwangi:085234398441. Situbondo : 082143391646 Depkes:P-IRT.812.3205.01.114


CMYK

36

Jawa Pos-nya Kota Santri

26 Pasien RSU Maksa Pulang SITUBONDO - Hari raya Idul Fitri menjadi momentum berkumpul dengan sanak keluarga. Untuk itu, banyak orang yang memaksa pulang kampung demi berkumpul dengan keluarga. Pikiran semacam itu juga ada di benak pasien Rumah Sakit Umum (RSU) dr. Abdoer Rahem, Situbondo. Mereka memilih pulang demi merayakan Lebaran di rumah masing-masing. “Kalau keadaan memungkinkan, kita izinkan. Tapi kalau tidak memungkinkan, sedapat mungkin kita tahan. Akan kita kasih penjelasan tentang kondisinya,” terang Kepala Unit Pengaduan dan Pusat Informasi RSU dr. Abdoer Rahem, Iir Nadiroh, kepada RaBa kemarin (27/8). Menurut Iir, dalam sepekan ini setidaknya sudah 24 pasien yang memaksa pulang dengan alasan ingin ber-Lebaran di rumah. Di ruang anak

pun demikian, dari 9 anak yang diopname, 2 anak memaksa pulang. “Semua alasannya sama, yaitu ingin ber-Idul Fitri di rumah. Katanya, sanak saudaranya yang dari jauh datang. Bahkan, ada yang sampai berjanji akan balik ke rumah sakit jika keadaannya tak membaik selama di rumah,” ungkapnya. Dikatakannya, rumah sakit hanya bisa menganjurkan pasien yang masih butuh perhatian medis agar melakukan rawat jalan. Pantauan koran ini menyebutkan, keadaan pasien di RSU dr. Abdoer Rahem kemarin memang lebih lengang dibanding hari-hari sebelumnya. Jarang sekali terlihat kerumunan keluarga pasien di teras kamar. “Iya, jumlah pasien memang ada penurunan, karena ada yang pulang paksa. Namun, dokter tetap kita siagakan,” pungkas Iir. (pri/irw)

Disidak, Terminal Bus Sepi SITUBONDO - Idul Fitri bi a sanya membawa berkah tersendiri bagi para penyedia jasa angkutan di sejumlah terminal utama kabupaten/ kota. Sebab, Idul Fitri sering dibarengi membeludaknya jumlah penumpang. Namun, hal itu tidak terjadi di Terminal Bus Situbondo. Hingga kemarin (27/8), tak ada lonjakan penumpang berarti di terminal yang lokasinya berada di sebelah timur kompleks pasar Mimbaan Baru, Situbondo, tersebut. Keadaan mengenaskan bagi para sopir bus itu kemarin terungkap saat Komisi III DPRD Situbondo melakukan

EDY SUPRIYONO/RaBa

MEMAKSA PULANG: Suasana RS dr. Abdoer Rahem tampak lengang kemarin siang.

(23-3008)

(23-3008)

(23-3008)

(23-3008)

> BWI: DIJUAL MTS T120ss pu 1.5 FD (pick-up) th 2009 hitam KNZI hrg 71,5jt nego brg istw Bisa , Kash/kredit hub (0333) 631526 – 635176 , 0811351148

> BWI: DIJUAL ISUZU panther TBR 54F Turbo H.Touring th 2008 hitam hrg 188,5 jt nego brg istw, Bisa cash/kredit hub (0333) 631526 – 635176 , 0811351148

> BWI: DIJUAL TOYOTA kijang KF 82 super th 2001 biru mtl hrg 122,5 jt nego brg istw , Bisa cash/kredit hub (0333) 631526 – 635176, 0811351148

> BWI: DIJUAL DAIHATSU F601 Xenia 1.3 th 2006 coklat muda hrg 71,5 jt nego brg istw , Bisa cash/kredit hub (0333) 631526 – 635176, 0811351148

(18-2808)

(23-3008)

(24/08--0409)

> BWI: “CHEVROLET DI GIANT BWI 15-25 AGT” CAPTIVA SUV 2,0 L MT/AT TANGGUH, ELEGANT, 7 SEAT, Diese/Bensin, Kredit Murah, Stock Ready HUB : 081.330.9370.30

> BWI: DIJUAL DAIHATSU Zebra master S91EF1 (pick-up) th 2007 hitam hrg 58,5 jt nego brg istw, Bisa cash/kredit hub (0333) 631526 – 635176 , 0811351148

> BWI: DJUAL Cpat, Lokasi Jl.KH.Agus Salim 108 bwi, Bngunan 108m2, Tnh 680m2, tepi jln besar, cck unt rmh pribadi & usaha, 550jt nego, bisa kredit bank, 0811352594”

(24/08-02/09)

(19-28/02)

> BWI: DIJUAL ISUZU Panther LS Th 2002 Abu-abu Tua Metalik Brg Istimewa Harga Nego Hub: 08155918371, 085257981588

> BWI: DIJUAL Rumah Lb 198M Lt 493M, HGB Jl Kopral Talap No 8 Tukang kayu hub: 0817388528

Minggu 28 Agustus 2011

Hotline Iklan: (0333) 412224

inspeksi mendadak (sidak) ke terminal. “Kita sebenarnya ingin mengecek kesiapan Dinas Perhubungan (Dishub) dalam mempersiapkan terminal menghadapi lonjakan arus mudik,” terang Janur Sasra Ananda, anggota Komisi III. Namun, begitu tiba di terminal, ternyata yang terlihat tak jauh berbeda dengan hari-hari biasa. Sebab, tidak terlihat keramaian seperti layaknya H-3 Lebaran. Kemarin, tidak tampak kerumunan atau antrean penumpang yang menunggu bus. “Padahal, hari ini (kemarin, Red) sudah masuk puncak arus mudik.

Tak terlihat lonjakan berarti. Kalaupun ada, tak sampai 10 persen,” terang Kabid Angkutan Darat Dishub Haeruman. Mamat, seorang sopir bus, mengaku tak tahu harus berbuat apa dengan sepinya penumpang menjelang Idul Fitri. Padahal, hanya momentum itulah yang ditunggu-tunggu untuk mendapatkan rezeki berlebih. “Tapi, ternyata banyak pemudik yang menggunakan sepeda motor dan mobil pribadi,” keluhnya. Pedagang asongan, kali lima, dan tukang becak, juga terkena dampak. Barang yang mereka jual tak banyak yang laku. (pri/irw)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.