Buletin nawala 26

Page 1

Nawala

Kreativitas Edisi 26 / 2018

+62 822-2221-6525

/kreativitasugm

@kreativitasugm

Gelia Semanga Mah

@dxr6605p

kreativitas.ugm.ac.id

w

MENYONGSONG UGM JUARA 2018

K

omunitas-komunitas di bawah naungan Subdit Kreativitas UGM mulai menggeliat untuk mempersiapkan diri guna menyambut berbagai kompetisi yang banyak dilakukan di pertengahan tahun ini. Ada beberapa agenda besar yang akan diikuti oleh komunitas-komunitas tersebut, diantaranya Trinity College Fire Fighting Home Robot Contest, ON MIPA, Seleksi Mapres tingkat universitas, Shell Eco Marathon, dan juga visitasi dari ASEAN University Network (AUN). Dalam waktu dekat salah satu kompetisi internasional yang akan diikuti oleh mahasiswa UGM adalah kompetisi Shell Eco Marathon Asia 2018. Kompetisi ini akan dilaksanakan pada tanggal 8-11 Maret 2018 di Changi Exhibition Centre, Singapura dan akan diikuti oleh komunitas Semar UGM, komunitas yang berfokus pada penciptaan kendaraan ramah lingkungan yang hemat energi. Pada ajang kompetisi Shell Eco Marathon kali ini, Semar UGM akan mengirimkan dua tim untuk ikut bertanding, yaitu Tim Semar Urban UGM dan Tim Semar Proto UGM. Persiapan menghadapi kompetisi internasional yang juga tengah giat dilakukan adalah Trinity College Fire

Fighting Home Robot Contest yang akan diikuti oleh komunitas Gadjah Mada Robotic Team (GMRT) pada 78 April 2018 mendatang di Hartford, Connecticut, USA. Sebelumnya GMRT berhasil menjadi Juara Umum pada Kontes Robot Indonesia (KRI) 2017, kemudian melebarkan sayapnya di ajang kompetisi robot internasional. Berdasarkan hasil evaluasi diputuskan hanya satu dari semula dua robot yang akan diikutsertakan dalam lomba ini. Saat ini tim GMRT tengah giat meningkatkan performa robot yang akan dibawa mengikuti ajang kontes robot internasional supaya nantinya dapat tampil maksimal dan kembali dengan membawa kemenangan untuk UGM dan Indonesia. Selain itu, dalam rangka meningkatan kualitas perguruan tinggi di ASEAN tim asesor dari lembaga ASEAN University Network (AUN) mengadakan visitasi di UGM dengan melibatkan 10 komunitas kompetisi mahasiswa yang ada di UGM. Komunitas yang ikut serta dalam visitasi kali ini adalah Gadjah Mada Robotic Team (GMRT), Arjuna, Semar, Chem-E-Car, Bimasakti, G a d j a h M a d a A e r o s p a c e Te a m ( G M A T ) , GAMANTARAY, Yacaranda, Gadjah Mada Building and Bridge (GMBB), dan GAMAFORCE. Kegiatan visitasi

Nawala | 1


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.
Buletin nawala 26 by Kreativitas UGM - Issuu