Tokoh BACAAN WANITA DAN KELUARGA
No.716/Tahun XIII, 29 Oktober - 4 November 2012
I.A. Selly D. Mantra
Promosikan Imperium Kumbasari Imperium Kumbasari hadir sebagai pusat bordir, endek, dan songket. Ini menjadi wadah bagi Asosiasi Bordir, Endek dan Songket (Asbes) untuk berkreasi dan memperkenalkan produknya kepada konsumen. Imperium juga sebagai ajang mengeksplorasi ideide baru atau inovasi produk kerajinan lokal yang makin hari makin banyak penggemarnya. Hal ini diungkapkan Ketua Dekranasda Kota Denpasar I.A. Selly Mantra di acara Grand Opening Imperium Kumbasari di lantai V Pasar Kumbasari, Rabu (24/10). Baca juga halaman 11
Ang (Hoo) Ay Ling
Wujudkan Impian Pengantin Sejak 1967 sampai sekarang, Ang (Hoo) Ay Ling menekuni profesi perancang gaun pengantin. Berawal dari hobi yang dilakoni sejak berusia 13 tahun itu akhirnya menjadi bagian perjalanan hidupnya. Usia boleh tua, tetapi ia masih tetap berkarya. Showroom Mary Lynn Bridal Salon yang berlokasi di Jalan Dewi Sri No. 8 Kuta, yang mengoleksi ratusan gaun indah rancangannya, menjadi bukti. Baca juga halaman 11
Sensasi Berbisnis Ala Cash Flow Game Siapa bilang belajar keuangan itu sulit? Kini, ada cara mudah belajar keuangan, khususnya arus kas. Cash flow game namanya. Melalui permainan ini peserta dapat belajar tentang peluang bisnis, aktivitas-aktivitas bisnis, risiko bisnis, pengambilan keputusan bisnis untuk meraih impian, memahami aset dan liablilitas termasuk cara mencatat dan menghitungnya. “Cash flow game mengajak peserta merasakan sensasi berbisnis,” ujar Sayu Ketut Sutrisna Dewi, salah satu pendiri Indonesia YES. Cash flow game adalah alat pendidikan dalam format papan permainan yang dirancang Robert T. Kiyosaki (penulis Rich Dad, Poor Dad), yang bertujuan untuk mengajarkan konsep investasi dengan membuat uang bekerja untuk mereka dalam cara yang bebas risiko. Konsep permainan ini juga bertujuan meningkatkan melek finansial dan menyadarkan pentingnya akuntabilitas. Satu papan permainan bisa melibatkan 6-12 orang pemain. Permainan ini meliputi dua tahap, yaitu tahap pertama disebut “rat race” dan yang kedua “fast track”. Pada tahap
rat race pemain bermain di lingkaran kecil yang bertujuan untuk memperoleh pendapatan dan juga mengumpulkan pendapatan pasif agar melebihi biaya hidup sesuai karakter pemain yang bersangkutan. Agar dapat masuk ke tahap fast track, pemain diharuskan memperoleh passive income yang melebihi biaya hidup. Agar menang dalam fast track, ada dua cara yaitu pertama, pemain sampai pada kotak impian mereka yang telah ditentukan sebelumnya dan membeli impian tersebut. Cara yang kedua, pemain harus mengumpulkan 50.000 cash
flow harian fast track. “Permainan ini penuh tantangan dan kejutan yang memerlukan kecepatan pengambilan keputusan,” kata Sutrisna Dewi. Pada awal permainan pemain akan memilih bidaknya, pekerjaan dan impian yang ingin dicapai. Permainan dimulai dari lingkaran kecil di mana pemain pada awal permainan akan menerima uang sesuai dengan profesi yang telah mereka pilih sebelumnya. Pemain akan melemparkan dadu dan menjalankan bidaknya sesuai dengan jumlah dadu tersebut dalam lingkaran kecil ini atau disebut dengan rat race. Pemain akan menerima gaji sampai melewati kotak pay chek, kemudian mengeluarkan biaya atau pengeluaran tak terduga apabila sampai di kotak doodads, dapat membeli aset dan juga saham dan investasi lainnya apabila sampai pada BERITA TERKAIT BACA HALAMAN 10
PENGANTAR REDAKSI Mengelola keuangan keluarga adalah hal penting tetapi tidak diajarkan di bangku sekolah. Alhasil, banyak orang yang tak tahu bagaimana sebenarnya mengelola pendapatannya agar optimal. Koran Tokoh kali ini mengangkat topik “Perencanaan Keuangan Keluarga”. Apa yang sebaiknya diperhatikan agar saat tua tidak lagi harus bekerja hanya untuk mencari makan? Anggaran apa saja yang harus diperhatikan? Cari dan temukan jawabannya, hanya di Tokoh.
kotak opportunity, dapat menjual aset, saham dan investasi lainnya apabila sampai pada kotak the market. Apabila sampai pada kotak “Baby” pemain akan mendapatkan anak yang nantinya akan menambah biaya hidup. Apabila biaya hidup lebih besar daripada cash flow dan pemain telah kehabisan seluruh uangnya, maka pemain dinyatakan bangkrut dan tidak dapat melanjutkan permainan. Inti pada permainan tahap rat race adalah bagaimana kita memilih investasi yang menguntungkan dengan mempertimbangkan risiko yang ada. Tahap selanjutnya adalah fast track. Dalam tahap ini pemain diharuskan menjadi orang pertama kali mencapai dan membeli impian yang telah diset di awal permainan atau mengumpulkan 50.000 cash flow agar dapat memenangkan permainan ini. Dalam tahap ini terdapat investasi bernilai besar yang dapat dibeli tiap pemain untuk meningkatkan cash flow dan memenangkan permainan
Cash flow Game pada Program Bali Youth Marketingpreneur di Bank Indonesia Denpasar
serta membeli impian. Dengan dana yang ada pemain juga dapat membeli impian orang lain untuk menghambat lawan main. “Inti dari permainan tahap fast track adalah menyusun strategi agar dapat memanfaatkan peluang demi mencapai kemenangan,” papar Sutrisna Dewi. Menurut Sutrisna Dewi, secara keseluruhan hal positif yang dapat dipetik dalam permainan ini adalah keberanian mengambil keputusan dan memanfaatkan peluang yang ada, kecerdasan dalam mengelola keuangan dan ketahanan dalam menghadapi permasalahan bisnis. Selain itu, permainan
ini melatih kemampuan untuk fokus berusaha untuk menggapai impian. Pemain juga diharuskan dapat membuat laporan keuangan sendiri yang bertujuan melatih kemampuan untuk dapat melihat lebih jelas apa yang terjadi dengan uang masing-masing. Cash flow game tak serumit yang dibayangkan. Ayu Mellyta pertama kali bermain cash flow game saat mengikuti diklat Bali Youth Marketingpreneur di Bank Indonesia. Awalnya ia bingung dan melihat permainan itu rumit. Tetapi, setelah mulai mencatat arus kas laporan keuangan yang berisikan pengaruh
kas dari kegiatan operasi, kegiatan transaksi investasi dan kegiatan transaksi pembiayaan/ pendanaan serta kenaikan atau penurunan selama satu periode, ia baru menyadari permainan ini menarik. “Cash flow game melatih pengambilan keputusan untuk membesarkan aset dan meraih impian,” ujar Melly. Agung Amitabha mengatakan hal senada. “Permainannya seru. Kami bisa belajar mengambil keputusan, bekerja sama (teamwork), dan jadi tahu logika menyusun neraca dan rugi laba,” tandas pria yang berprofesi sebagai programmer ini. —wah