Dispera Dinilai Memihak

Page 1

BERITA BEKASI Harian Umum

Harga Eceran

Rp. 3.000,-

Langganan Rp. 70.000,-/bulan 16 Halaman

Memberi Nilai Lebih

SABTU, 84 JANUARI APRIL 2015 KAMIS, 2015

ONLINE : WWW.KORANBERITA.CO ONLINE : WWW.TVBERITA.COM

Jadwal Sholat untuk Bekasi, GMT +7 Tgl 4

April 2015

Shubuh

Dzuhur

04:39

11:57

Ashr

Maghrib

Isya

18:59

19:07

15:14

wadah Disporbudpar Segera Bangun Kampung Budaya BEKASI SELATAN, BERITA BEKASI-Dinas Pemuda, Olahraga, Budaya dan Priwisata (Dis­ porbudpar) Kota Bekasi akan memperjuangkan pembangunan Kampung Budaya diatas lahan seluas 7 hektar di Situ Gede. Kampung budaya ini akan menjadi wadah un­ tuk melestarikan dan mempromosikan budaya asli Bekasi. Sekretaris Disporbudpar Kota Bekasi, Ali Fauzi mengatakan, saat ini belum ada wadah untuk melestarikan dan melihat seperti apa bu­ daya lokal. "Apa yang menjadi asli Bekasi tidak bisa dita­ mpilkan dan dipromosikan karena tidak ada wa­ dah. Para tamu yang datang ke Bekasi tidak bisa melihat apa yang menjadi ke khasan Bekasi," kata Ali kepada BERITA BEKASI, Kamis (2/4). Melihat hal tersebut, kata Ali, pihaknya akan mengajukan anggaran ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat untuk pembangunan ge­ dung khusus sebagai wadah bagi 2,5 juta pen­ duduk Kota Bekasi. "Mereka kan perlu wadah seperti ini untuk berekreasi dan memperkenalkan kepada anakanak mereka bagaimana budaya asli," katanya. Dikatakan, keberadaan kampung budaya memang sangat diperlukan sekali sebagai tempat pelestarian dan promosi produk lokal. Ciri khas Bekasi seperti pakaian, tarian, makanan dan minuman bisa dilihat dan dinikmati di sini. Dengan begitu, adat istidat bisa terjaga dengan perkembangan zaman yang semakin modren. "Ini menjadi salah satu kon­ sentrasi bagaimana bisa membuat kebanggaan Bekasi bisa dilihat oleh orang banyak. Tidak ada yang bisa menjadi cerminan untuk saat ini selain dari adanya gapura-gapura se­ bagai tanda masuk ke HALAMAN

7

PRAKIRAAN CUACA BEKASI 4 APRIL 2015

Sedikit badai petir di beberapa bagian area ini

Badai petir

SIANG

MALAM

Ti

30°

RealFeel® 39° Presipitasi 50%

Re

25°

RealFeel® 28° Presipitasi 59%

Dispera Dinilai Memihak

koranberitabekasi

REVITALISASI. Para pedagang Pasar Family Mart, Medan Satria masih pro kontra terkait rencana revitalisasi.

Revitalisasi Pasar Family Mart Masih Pro Kontra UNTUK revitalisasi Pasar Family Mart yang diwacanakan akan dibangun ulang di Kelurahan Pejuang, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi akan segera dilaksanakan.Namun demikian, hingga saat ini masih ada pro dan kontra dari para pedagang pasar menolak pihak ketiga PT Hasanah Damai Putra (HDP) sebagai pelaksana.

021-8833-9602

SITI AISYAHRA/BERITA BEKASI

beritabekasiredaksi@gmail.com

MEDAN SATRIA, BE­RITA BEKASI–Kepala Dinas Per­ ekonomian Rakyat (Dispera) Kota Bekasi, Abdul Iman me­ ngatakan, Juli 2015 nan­ ti proses pembangunanan ulang atau revitalisasi akan dilaksanakan. HALAMAN

Kemacetan Jadi Ajang Bisnis Preman dan Polisi

7

Bongkar Trotoar, Pekerja Diusir Warga

KOSASI/BERITA BEKASI

DIUSIR WARGA. Petugas Kabel Optic dengan dalih pemsangan di Apartemen Indigo Kota Bekasi menimbulkan gesekan dengan warga saat melakukan penggalian tanpa ijin. RAWA LUMBU, BERITA BEKASI-Perlakuan arogan di­ tunjukkan sekelompok pekerja yang mengaku dari PT Remala Abadi yang berkantor di Kom­ pleks Angkatan Udara Halim. Pekerja yang bertugas mel­ akukan penarikan sekaligus perbaikan kabel optic di jalan Siliwangi untuk Apartemen In­ digo membongkar trotoar di sekitar rumah warga. Akibat­ nya, warga protes dan berakhir dengan ricuh. Agus, koordinator lapangan PT Remala Abadi mengang­ gap sah-sah saja melakukan

penggalian. “Pekerjaan kita res­mi ada suratnya dari kantor kita di Halim kompleks Ang­ katan Udara Jakarata Timur,” kata Agus kepada BERITA BEKASI, Jumat (3/4). Menurutnya, kegiatan penari­ kan kabel optik sudah biasa dialkukannya dan tak pernah ada masalah. “Saya sudah sering jalani ini job, tapi ngga ada masalah dan saya juga resmi ada surat tugas, juga armada kita semuanya dari PT Remala,” terang Agus. Namun nyatanya pern­ yataan Agus selaku koorlap

penarikan kabel optik justru menjadi bumerang bagi tim PT Remala Abadi. Warga jalan Siliwangi berdekatan dengan lokasi apartemen Indigo mera­ sa mempunyai hak atas ke­ nyamanan jalan dan lingkun­ gan merasa terusik. Akhyar, salah seorang war­ ga sekitar menyatakan bahwa pembongkaran trotoar dan galian yang dilakukan pe­ kerja kabel optic sebagai se­ wenang-wenang. “Alasannya untuk Aparte­ men Indigo. Saya tanya semua surat ijin lagaknya sok jagoan bilang lengkap karena dia dari kantor di halim AU Jakarta, biar kita takut,” ungkap Akhyar kesal. Tantangan warga yang ger­ am dengan kelakuan petugas PT Remala Abadi dilanjutkan dengan pengusiran peker­ ja kabel optik. Bahkan salah se­orang penanggungjawab disandera untuk bisa memper­ baiki trotoar yang digali. “Kita tak ijinkan semua pulang ke kantor meskipun de­ ngan alasan ambil uang untuk perbaikan trotoar. Itu mau kabur saja mereka,” ke­ tus Akhyar. Berdasarkan pantauan BE­ RITA BEKASI di beberapa wilayah di Kota Bekasi sering menjadi ajang galian tanpa ijin. HALAMAN

7

SITI AISYAHRA/BERITA BEKASI

MACET TOTAL. Jalan Kh.Noer Alie, Kalimalang setiap hari macet total. Diduga situasi ini dimanfaatkan preman untuk menraup keuntungan. KALIMALANG, BERITA BE­­ KASI-Kemacetan lalu lintas di Jalan Raya KH. Noer Alie, Kali­ malang, bukan hal yang aneh lagi. Setiap hari, khususnya men­jelang malam, jalan ak­

ses ke Jakarta ini kerap terjadi kemacetan. Berdasarkan pantauan BE­ RI­­TA BEKASI, Jumat (3/4) HALAMAN

7

Kesebelasan Longkot Gunduli Jati Asih JATI ASIH, BERITA BEKASITurnamen sepak bola Kecamatan Jati Asih Cup ke 3, dilapangan Telkom Jati Luhur, yang dimulai sejak tanggal 21 Maret lalu menjadi bahan pembicaraan masyarakat pencinta sepak bola khususnya di Jati Asih. Dengan diikuti oleh 32 tim tersebut, semakin bergengsi pertandingan me­ makai bebas ofen (bebas pemain di­ segala usia), sehingga setiap per­tan­ dingan dilaksanakan pada hari Jum’at, Sabtu dan Minggu, selalu dipenuhi dengan pemain bintang klub dari Kota Bekasi hingga Kota Depok dan Bogor. “Coba lihat pertandingan Minggu kedua ini, tim Longkot dari Jati Luhur la­ wan tim Kecamatan Jati Asih. Ma­ sing-masing pada ngambil pemain bintang sepak bola. Tim Longkot pada ngambil pemain Persipasi Kota Bekasi, yakni ada Firdaus, Ramdani, Ronald dan Mansur.

ADI TALOR/BERITA BEKASI

SIAP BERTANDING. Sejak dimulainya pertandingan pada 21 Maret lalu, mulai banyak pemain bola dari Kota Bekasi, Depok dan Bogor ikut turnamen sepak bola Kecamatan Jati Asih Cup 3. Tim Kecamatan Jati Asih ngambil juga pemain Depok,” kata ketua panitia, Asep Purwanto kepada BERITA BEKASI saat pertandingan, Jum’at (3/4), ditambahkan juga terselengara

turnamen ini kerja sama yayasan CNR. Dari pantauan BERITA BEKASI dilokasi pertandingan tim Longkot vs tim Kecamatan Jati Asih tersebut, makin seru diperlihatkan kerja sama

Alamat Redaksi: Jl. KH. Noer Alie, Ruko Sentra Niaga Kali Mas, Blok A No. 19 Kali Malang Tambun Bekasi

tim sangat apik ini oleh kedua tim dan hingga saling menyerang untuk mendapatkan kemenangan nilai poin 3. Akhirnya pada waktu berjalan 20 menit dari umpan Ronald pemain sayap dituju kepada pemain depan, Mansur dengan sundulan kepalanya gol-kan kiper lawan dijaga oleh Dani dari Kecamatan Jati Asih. Mansur yang berpostur tinggi ini memang menjadikan mesin gol tim Longkot. Golpun bertambah babak kedua pada waktu 50 menit dan 55 menit waktu hampir menyisakan permainan kurang dari 10 menit lagi. Manager tim Kecamatan Jati Asih, Begy mengatakan, tim kami kalah pada pertandingan perdana ini disebabkan belum kompaknya pemain, dan baru terlihat ketika pada babak kedua. HALAMAN

7


BERITA KITA

SABTU, 4 April 2015

2

bangun Gerakan Mahasiswa Melawan Korupsi

NOMOR TELEPON PENTING KABUPATEN BEKASI No.

Nama

Telepon

1.

Kantor Pemkab Bekasi

021-89970375

2.

Kejaksaan Negeri Cikarang

021-89970242

3.

BPS Kab. Bekasi

021-89902728

4.

Kantor Depag Kab. Bekasi

021-8842914

5.

Kantor Jamsostek Cikarang

021-89113872 - 75

6.

Kantor Samsat Cikarang

021-89109170

7.

BPPD Bidang Penanaman Modal

021-89970140

8.

RSUD Kab. Bekasi

021-8830152

9.

Polres Kab. Bekasi

021-89113533

10.

Damkar Kab. Bekasi

021-88336732 – 332

11.

Damkar Lippo Cikarang

021-8972113

12.

Damkar Jababeka

021-8934900

13.

PDAM Kab. Bekasi

021-8921938

14.

PLN Cikarang

021-89108282

KOTA BEKASI No.

Nama

Telepon

1.

Pemkot Bekasi

021-889 633 72

2.

Kejaksaan Negeri Bekasi

021-8841450, 021-8842782

3.

BPJS Kota Bekasi

021-8847071 Hotline : 0812 8582705

4.

Kantor Depag Kota Bekasi

021-88954572

5.

Jamsostek Kota Bekasi

021-8843909

6.

Penanaman Modal Kota Bekasi

021-88855450

7.

RSUD Kota Bekasi

021-8827617

8.

Polres Metro Bekasi

021-8841110

9.

Damkar Kota Bekasi

021-88338389

10.

PDAM Kota Bekasi

021-884 1901

11.

PLN Kota Bekasi

021-8812222

12.

Kodim 0507 Kota Bekasi

021-844 1002

13.

Derek Kota Bekasi

021-8841110

14.

Posko Banjir Kota Bekasi

021-884 4232, 021-884 4233

15.

PMI Kota Bekasi

021-8817243

SMS PEMBACA INGIN menyampaikan kritik dan saran tentang lingkungan sekitar anda? Kirimkan SMS de­ ngan format SMS#NamaAnda#IsiPesan, kemudian kirim ke 0821-21644-222.

Penulis : Sahibul Kahfie

mahasiswa Universitas Mataram

ISTILAH korupsi sudah bukan hal asing lagi kita dengar, karena setiap hari kita menyaksikan pemberitaan di media masa terkait kasus korupsi yang hampir sebagian besar dilakukan oleh pejabat dan penyelengara pemerintahan lainnya. Bahkan di era reformasi. Sebut saja kasus Century, ka­ sus pajak Gayus Tambunan, dugaan korupsi pembangunan Wisma Atlet SEA Games, rekening gendut Polri, dan sejumlah kasus kakap lain.Tentu menyelesaikan kasus-kasus itu me­ merlukan keberanian, ketulusan, in­ tegritas, serta kelihaian strategi para penyidiknya dalam menghadapi para koruptor yang kian pandai dalam me­ nutupi kejahatannya dalam mengeruk uang rakyat. Kita harus akui secara jujur bah­ wasnnya kasus-kasus korupsi yang sudah dan sedang di proses oleh komi­ si pemberantasan korupsi (KPK) dan kejaksaan hanya sebagian kecil dari fakta lapangan yang sesunguhnya ter­ jadi. Setiap jajaran pemerintah otonom dan atau setiap instansi pemerintahan (eksekutif, legislative dan yudikatif) se­ andainya mau menelisiknya lebih jauh menegani praktek korupsi yang terjadi, bisa di pastikan tidak akan ada yang luput dari praktek busuk dan kotor itu. Laporan masyarakat (termasuk yang di salurkan melalaui DPD) tentang dugaan korupsi yang di sampaikan ke KPK saja sudah lebih dari 60.000 kasus korupsi, namun dengan alasan karena keterbatasan sumber daya, yang di tangani hanyalah kasus- kasus tertentu saja. Sadar atau tidak sadar masa­ yarakatlah yang paling merasakan dampak dari praktek korupsi. Con­ toh sederhananya seperti yang kita saksikan pada hari ini angka kemis­ kinan, penganguran, warga Negara

Isis Mengancam, Negara Waspada

Penulis : Ricky Vinando Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Jayabaya

KELOMPOK radikal paling ekstrem saat ini,Is­ lam state of Irak and Su­ riah (ISIS) semakin me­ nebar ancaman teror ke berbagai penjuru dunia,In­ donesia menjadi salah satu negara yang diincar oleh kelompok radikal ISIS tersebut,jika negara ini tidak selalu tanggap dan sigap dalam menga­ tasi kemungkinan semakin masuknya paham radika­ lisme tersebut,maka tidak menutup kemungkinan negara ini bisa menjadi medan peperangan seper­ ti yang terjadi di Irak dan Suriah yang kini telah di­ kuasai oleh kelompok ISIS tersebut.berbagai gambar­ an nyata yang menunjuk­ kan bahwa negara ini mu­ lai mendapat teror serius dari kelompok ISIS antara lain,ketiga terkuaknya 16 warga negara Indonesia yang menyebrang ke Turki demi bergabung dengan kelompok yang menjanji­ kan surga serta gaji yang layak tersebut. Dari sisi hukum,peme­ rintah perlu melakukan

remisi terhadap UU No.15 Tahun 2013 tentang teroris karena didalam pasal demi pasal yang terkandung didalam UU tersebut be­ lumlah mampu untuk men­ jatuhkan sanksi pidana bagi para pengikut kelom­ pok teroris,apalagi dalam strategi perang melawan kelompok radikal ISIS sangatlah kencang,seiring kencangnya perlawanan terhadap kelompok paling menakutkan tersebut,pe­ merintah harus segera cepat-cepat merevisi isi dari tiap pasal-pasal dalam UU tersebut karena jika tidak akan sangat berba­ haya bagi bangsa Indone­ sia,karena ancaman ISIS saat ini sudah benar-benar nampak adanya.tak ha­ nya itu perlu diketahui pula bahwa ISIS dan kelompok teroris lainnya merupa­ kan musuh utama seluruh negara,maka oleh kare­ na itulah tidak ada pilihan lain bagi pemerintah un­ tuk segera merevisi pasal demi pasal yang terdapat dalam UU Terorisme terse­ but,tak hanya itu sebagai upaya tindakan nyata dari peme­ rintah dalam perang melawan ISIS,pemerin­ tah juga bisa mengeluar­ kan PERPPU (Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-­ U ndang) , PERP­ PU sangatlah mende­ sak dikeluarkan karena jika tidak dikhawatirkan perkembang­a n kelompok ISIS makin luas di Indone­ sia.syarat dikeluarkannya PERPPU adalah apabila terjadi kegentingan disuatu negara akibat ancaman keamanan nasional,dalam hal ini jelas ancaman su­ dah ada,maka PERPPU seharusnya sudah bisa diterbitkan demi mence­

gah terus berkembangnya kelompok paling mengeri­ kan sejagat bumi ini. Selain itu,tindakan pe­ merintah melalui Kemen­ trian Komunikasi Dan Informatika memutuskan untuk memblokir sejumlah situs islam yang memuat sekaligus menyebarkan paham radikalisme ISIS tersebut juga sangat patut diacungi jempol sekaligus kita apresiasi ,karena ini merupakan bagian dari deradikalisasi terhadap perkembangan kelom­ pok ISIS yang cendreung lebih cepat ketimbamg kelompok radikal lain­ nya,sebut saja Al-Qaeda. meskipun pemblokiran sejumlah situs islam terse­ but mendapat tanggapan negatif dari sebagian pi­ hak,pemerintah tidak per­ lu takut apalagi ragu-ragu dalam menutup situs yang menyebarkan paham radi­ kal tersebut. Selanjutnya untuk menangkal paham radikal ISIS diperlukan kerjasa­ ma yang kuat antara pe­ negak hukum,dalam hal ini TNI-POLRI,termasuk pula masyarakat,karena jika semuanya dibebankan pada TNI-POLRI sulit rasanya un­ tuk dapat melakukan pence­ gahan terhadap kelompok yang sangat diharamkan tersebut. Revisi UU teroris,terbit­ kan PERPPU atau kesela­ matan negara ini kian ter­ ancam oleh ISIS? semua kembali lagi kepada pe­ merintah dan kita hara­ pkan pemerintah segera mengambil keputusan yang bijak agar bangsa Indonesia bisa bebas dari ancaman kelompok yang sangat diharamkan terse­ but. (*)

Harian Umum

BERITA BEKASI Memberi Nilai Lebih

yang tidak dapat mengenyam pen­ didikan yang terjadi di bangsa ini se­ makin meningkat tiap tahunnya, ini merupakan dampak dari uang Negara yang seharusnya di alokasikan untuk kepentingan rakyat banyak namun mengalir ke kantong-kanong para ko­ ruptor. Sunguh ironis. Ketika kita menelisik lebih dalam hal yang menjadi akar dari praktek busuk ini, bisa kita mengklasifikasikan men­ jadi dua factor yang menyebabkan orang melakukan tindakan korupsi, yang pertama di karenakan oleh fac­ tor internal, yakni orang yang melaku­ kan korupsi, di karenaa dorongan dari keadaan ekonomi, maupun keluarga untuk memenuhi kebutuhan individu saja, yang kedua adalah dari factor eksternal, dimana factor eksternal ini mendorong seorang untuk melakukan tindakan korupsi seperti pengaruh dari politik, hukum yang tidak memberi­ kan efek jera kepada pelaku korupsi, serta salah menggunakan kekuasaan pun menjadi peluang untuk bertindak melakukan tindakan korupsi. Kecendrungan meningkatnya prak­ tek korupsi dari zaman ke zaman me­ rupakan bencana bagi bangsa In­ donesia. Gerakan pemberantasan korupsi yang di lakukan oleh komi­ si pembe­ rantasan korupsi (KPK) di dukung oleh pemberitaan media masa, cetak, social, ternyata tidak memberi­ kan efek jera kepada para pejabat poli­ tik dan atau penyelengara Negara dari godaan untuk merampas harta Negara. Kondisi negeri ini dimana jaringan

korupsi sudah begitu kuat, melibat­ kan petinggi hingga bawahan, bahkan dilindungi orang-orang “kuat” negeri ini sudah terbiasa menyelesaikan ber­bagai pelanggaran di bawah meja, bahkan di atas meja alias terang-terangan. Pem­ berian hukuman ringan, pengurang­ an masa kurungan penjara, dibiarkannya tersangka koruptor berkelana di man­ canegara, sudah hal biasa. Kendati proses penegakan hukum penuh dengan transaksional, sebagian petinggi di negeri ini tak lagi punya malu. Sibuk dengan pencitraan, meski anggota kelompok, keluarga, atau is­ trinya diduga terlibat korupsi. Banyak contoh kiat menyelamatkan negara dari rongrongan korupsi. Itu diketahui persis oleh penguasa, termasuk Pre­ siden. Tapi semuanya dianggap tidak cocok, meski di luar negeri terbukti mempan, seperti pelaksanaan hukum mati bagi koruptor di China, serta pe­ motongan generasi, mengganti gene­ rasi tua yang dianggap biang korupsi di Latvia. Barangkali kalau hal itu diter­ apkan, kemungkinan tidak akan mun­ cul lagi koruptor baru. Unuk memberantas korupsi mem­ butuhkan orang yang tak sekadar punya nyali berani, tapi juga harus memiliki integritas moral yang bagus. Para pimpinan KPK sebaiknya tak usah banyak berbicara karena yang dibutuhkan masyarakat adalah hasil kerja nyata mereka.Masyarakat tidak membutuhkan “selebritas”yang hanya pandai berpolemik di televisi atau me­ dia lainnya. Menjadi pertanyaan sederhana bagi kita semua, khususnya dari kalang­an mahasiswa yang di katakana senagai kaum intelektual, apakan bangsa ini akan terus terjebak dan menjadi la­ han praktek para koruptor dan kita hanya berdiam tanpa ada sikap yang benar-benar meberikan efek jera ke­ pada koruptor itu, sementara mereka terus saja melebarkan sayapnya untuk menghisap uang rakyat? (*)

NET/DOK BERITA BEKASI

Cara Menghilangkan Jerawat dengan Es Batu Penulis : Napi Junkiez ES batu bisa dijadikan sebagai salah satu cara menghilangkan jerawat. Kita tak usah lagi menggunakan beragai ma­ cam produk anti jerawat. Apalagi meng­ gunakan bahan yang susah didapat di sekitar kita untuk menghilangkan je­ rawat. Es batu dapat mengempeskan je­ rawat yang sudah bengkak dan meme­ rah. Caranya cukup mudah, oleskan es batu pada area wajah yang berjerawat karena es batu dapat membuat kulit wa­ jah berjerawat menjadi tenang. Es batu

dingin juga dapat membantu untuk me­ ngatasi kelbihan minyak berlebih di wa­ jah yang dapat membuat jerawat sema­ kin meradang. Cara lainnya adalah memakai mas­ ker multani mitti (lumpur dengan efek mendinginkan tubuh) dan membersih­ kannya dengan es batu. Caranya, cam­ pur multani mitti dengan bubuk cen­ dana dan jus lemon. Pakailah masker di seluruh wajah selama kurang lebih 5 menit. Fungsi masker untuk mengura­ngi minyak berlebih dan mengurangi je­rawat.

Setelah 5 menit, ambil dua buah es batu dan gosokkan es batu pada je­rawat dan sekitarnya hingga mati rasa. Ini akan mematikan bakteri akibat timbulnya je­ rawat. Usahaknan untuk melakukan cara ini 2 kali sehari. Kemudian, gunakan se­ potong kain yang bersih untuk menge­ ringkan air pada araea wajah anda. Atau gunakan untuk membersihkan jikan ada nanah atau cairan jerawat yang ke­ luar saat menggosokkan es batu. Cara menghilangkan jerawat ini bagus untuk dicoba. (*)

NET/DOK BERITA BEKASI

PEMIMPIN UMUM/PENANGGUNG JAWAB : Lassarus Samosir | PEMIMPIN PERUSAHAAN : Asep Toha | REDAKTUR : Saparuddin, Jacksond Sitorus, Kamser Silitonga | MANAGER MARKETING : Wasta | Dewan Redaksi : Lassarus Samosir, Asep Toha, Wasta, Saparuddin, Mario Hulu, Jacksond Sitorus, Kamser Silitonga | PRACETAK : Sucipto, Fakhrian Maulud R, Adhe Hikmah, Ricky Taufiq | SIRKULASI :­Nurdin, Adul, Surya, Yudi, Dika | IKLAN : Putri Prasklin, Tika | WARTAWAN : KOTA BEKASI : Siti ­Aisyahra M, Adi Talor, Asykur Hulu | KABUPATEN BEKASI : Gilang Nugraha, Kosasi, Priska, Jujun Junaedi | SEKRETARIS REDAKSI : Rini Suhermini | KEUANGAN : Yeni Handayani | LEGAL : Yono Kurniawan & Partner | ALAMAT REDAKSI/IKLAN : Jln. K.H Noer Alie, Ruko Sentra Niaga Kalimas Blok A No. 19. Kalimalang Bekasi Telp.Fax : 021-8833-9602 E-mail : beritabekasiredaksi@gmail.com PENERBIT : PT. Jembatan Mediatama Bekasi, KOMISARIS : H. Ishaq Robin, Direktur Utama : Lassarus Samosir, Direktur : Asep Toha PERCETAKAN : Temprina Media Grafika

SEMUA WARTAWAN BERITA BEKASI SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL ATAU SURAT TUGAS DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA IMBALAN APAPUN DARI NARASUMBER.


KLINIK KITA

SABTU, 4 April 2015

3

Kenali Gejala-Gejala Autisme Anak Usia Balita Alami Keterbelakangan Merespon Komunikasi

AUTISME adalah gangguan perkembangan kompleks yang bisa diketahui sejak anak di bahwa usia tiga tahun. Untuk itu, perlu bagi setiap orangtua atau masyarakat umum mengenali gejala autisme pada anak sejak usia dini. Direktur Eksekutif Rumah Autis, Mohamad Nelwansyah, menyampaikan bahwa autisme yang merupakan gangguan neurologis ini, utamanya akan mempengaruhi perkem-

bangan yang berkaitan dengan kemampuan fisik, komunikasi, dan interaksi dengan lingkungan sosial. "Gejala yang bisa dilihat pada anak di bawah usia tiga

tahukah anda?

Zat Rokok Memperkecil Ukuran Otak

tahun seperti kontak mata. Itu bisa menjadi patokan minimal. Kemudian keterlambatan berbicara, kecenderungan anak suka menyendiri, atau anak yang tidak melalui proses merangkak melainkan langsung berjalan, itu beberapa gejala autisme," paparnya dalam diskusi di Rumah Autis yang digelar di Bekasi, kemarin. Gejala autisme bisa dideteksi sejak anak usia nol tahun. Dimulai dari usia 0-4 bulan, Nelwansyah mengatakan, gejala pada usia tersebut seperti bayi sering tampak te-

nang dan jarang menangis. Pada usia 7-12 bulan, perhatian anak akan mulai sensitif dengan sesuatu yang disukainya hingga kehilangan fokus dengan hal lain. Kemudian, saat anak dengan autisme beranjak ke usia 1-3 tahun, anak bisa mengalami fase perkembangan kemampuan motorik yang melompat, seperti mulai berjalan tanpa melalui fase belajar merangkak, dan minimnya interaksi atau minat dengan orang lain. Pada usia 4-5 tahun, anak

Alasan Ibu Hamil Menyukai Mangga Muda MANGGA muda sering menjadi buah idaman ibu hamil untuk menghilangkan mual dan muntah. Mangga muda sama manfaatnya dengan mangga matang, tapi ia cenderung lebih sedikit memiliki kalori. Mangga muda akan baik dikonsumsi bila dimakan cukup, dan jangan lupa bersihkan mangga dari getahnya. Berikut adalah manfaat mangga muda bagi kesehatan. Netralkan asam lambung Meskipun mangga muda memiliki rasa asam, ini bisa dimakan untuk menetralkan asam lambung yang bisa memicu sakit pada dada dan masalah asam lambung naik lainnya.

PENELITIAN baru menunjukkan bahwa kebiasaan merokok dapat memperkecil otak Anda. Ditemukan bahwa paparan zat rokok bertubi-tubi benar-benar dapat menyebabkan jaringan kunci dalam otak menipis, menurut studi di Molecular Psychiatry. Para peneliti menemukan bahwa perokok memiliki korteks, bagian terluar otak yang penting untuk kemampuan berpikir, lebih ramping daripada mereka yang menghindari hobi negatif tersebut. Semakin lama seseorang merokok, penipisan di wilayah otak tersebut terus meningkat. Korteks adalah raja untuk berbagai kemampuan mental, seperti fungsi pengaturan perhatian dan penalaran spasial, kata penulis studi Sherif Karama, PhD, dari McGill University, sebagaimana dilansir dari Menshealth, Jumat (3/4). Dengan demikian, memiliki korteks yang tipis tentu bukan pertanda baik untuk Anda, karena kemampuan kognisi Anda akan berkurang. Bahkan, orang-orang dengan penyakit alzheimer juga menderita penipisan korteks, bersama dengan isu-isu kognitif lainnya. Tapi itu bukan berarti kerusakan itu tidak dapat diperbaiki, kata Karama. Dalam studi tersebut, korteks mantan perokok meningkat ketebalannya setiap tahun setelah mereka meninggalkan rokok dan kembali ke ketebalan normal rata-rata 25 tahun setelah bebas dari asap rokok. Sejauh ini, belum diketahui apakah nikotin atau bahan kimia lain yang memicu penipisan otak ini. Kemungkinan lain yang dipikirkan para ahli adalah hubungan dengan kerusakan paruparu yang menghambat kemampuan kita untuk menghirup oksigen. Mengembalikan bentuk dan kemampuan otak juga perlu dorongan lain. Ini seperti menjalani diet sehat dan seimbang, merangsang kognisi dengan kegiatan yang tepat, dan menjaga fisik tetap aktif agar dapat terus mendukung kesehatan otak Anda. (net/jek)

dengan autisme mungkin mengalami keterbelakangan dalam respon komunikasi. "Gejala-gejala autisme bisa diketahui bila tahap perkembangan anak tidak sesuai dengan usianya. Adapun tes fisik yang bisa dilakukan seperti tes DNA, untuk mengetahui adanya kelainan genetik. Autisme sebaiknya bisa diketahui dan ditangani langsung sebelum anak melewati usia lima tahun," pesan Nelwansyah. Beberapa terapi yang bisa diberikan pada anak yang te-

Mual dan muntah saat hamil Inilah alasan mengapa mangga muda baik untuk ibu hamil. Makanan asam dan asin normal bagi ibu hamil, dan bisa menjadi pengurang gejala mual dan muntah pada ibu hamil. Baik untuk hati Mangga muda dikatakan baik untuk membantu mengatasi penyakit hati atau liver. Sepotong mangga hijau da-

pat meningkatkan sekresi asam empedu dan membersihkan usus dari infeksi bakteri. Atasi sembelit Jika Anda sembelit, mangga hijau yang Anda temukan bisa menjadi obat yang tepat untuk sembelit. Iris mangga mentah ini dan tambahkan ke garam dan madu untuk atasi kesulitan buang air besar. Sistem imun Mengonsumsi mangga membantu membangun sistem imun yang membuat tubuh lebih muda dan sehat. (net/jek)

lah diketahui mengidap autisme seperti terapi perilaku, wicara, fisik, dan okupasi. Terapi perilaku akan mengajarkan anak bagaimana berperilaku yang boleh dan tidak boleh dilakukan, kemudian terapi fokus. Terapi fisik juga perlu dilakukan dengan menstimulasi khususnya saraf sensorik anak. Nelwansyah mengatakan bahwa anak dengan autisme bisa terganggu saraf sensoriknya sehingga mereka tidak sensitif dengan rasa sakit, panas, dingin, dan seba-

gainya. Gejala flapping atau mengepak-ngepakkan tangan juga bisa dikurangi dengan terapi stimulasi fisik. "Untuk terapi sensorik, kalau misalnya anak mengalami tahap berdiri tanpa merangkak, mereka akan disuruh balik lagi merangkak supaya ada keseimbangan antara otak kanan dan kirinya. Selain itu, anak juga akan diberikan terapi bicara hingga terapi okupasi untuk melatih kemampuan anak beraktivitas seperti orang normal," jelasnya. (net/ jek)

Sulit Setir Mobil? Awas Risiko Alzheimer ALZHEIMER adalah penyakit yang sampai saat ini sulit teratasi. Biasanya penyakit ini menyerang usia tua. Namun sebuah studi baru menunjukkan bahwa, wanita yang merasa sulit untuk berpikir dan bergerak pada saat yang sama, seperti mengendarai mobil, berada pada risiko lebih besar terkena penyakit Alzheimer. Peneliti dari York University di Kanada menemukan, adanya kerusakan di jalur yang bertanggung jawab untuk mengomunikasikan sinyal antara daerah otak yang berbeda yang diperlukan untuk melakukan kegiatan sehari-hari seperti, mengendarai mobil atau bekerja pada komputer. Para peneliti menemukan hubungan antara kemampuan untuk melakukan tugas-tugas tersebut, dan kesulitan komunikasi antara daerah otak yang berbeda yang mengelola pemikiran simultan dan gerakan, seperti dilansir dari Healthmeup, Jumat (3/4) kemarin. "Kami mengamati hubungan antara tingkat kerusakan

pada kabel otak dan kinerja mereka pada tugas keseharian yang membutuhkan kemampuan berpikir dan pergerakan secara simultan, Apa yang kita lihat di sini adalah hasil dari kegagalan komunikasi," kata Profesor Lauren Sergio. Temuan juga menunjukkan bahwa, tugas sederhana dan terkomputerisasi yang dilakukan peserta bisa menjadi ujian yang potensial bagi orangorang yang berisiko mengidap penyakit Alzheimer untuk memperlihatkan tanda-tanda peringatan dini. Penyakit Alzheimer berhubungan dengan kehilangan memori, persepsi, dan aspek lain dari fungsi kognitif. Sedangkan ketidakmampuan untuk melakukan gerakangerakan yang kompleks akan terlihat pada tahap penyakit berikutnya. Penelitian, yang diterbitkan dalam Journal of Alzheimer, melibatkan 30 partisipan wanita, dengan 10 wanita yang berada di pertengahan usia 20-an. Sisa peserta berada di usia 50-an atau lebih tua, dengan 50 persen dari mereka yang berisiko tinggi untuk penyakit Alzheimer. (net/jek)

Kurma Bantu Kontrol Kadar Gula Darah DIABETES tipe 2 mudah menyerang siapa saja. Terutama mereka yang miliki pola hidup tak sehat. Jika Anda ingin terbebas dari diabetes tipe 2, tandanya Anda harus mulai mengubah kebiasaan makan Anda untuk hidup lebih sehat. Dalam mempraktekkan anjuran ini mungkin tidak mudah, tapi beberapa makanan bisa membantu Anda untuk mengurangi kadar gula dalam darah. Diet atau pilihan makanan yang ramah untuk nilai gula darah Anda adalah yang harus menjadi prioritas. Untuk membantu Anda, berikut adalah beberapa makanan

yang dapat membantu mengontrol kadar gula darah. Kurma Buah berwarna gelap dan lengket ini tidak hanya memiliki rasa manis yang kuat, tetapi kaya akan serat dan antioksidan dibandingkan dengan anggur, jeruk, brokoli, dan paprika. Susu Salah satu sumber kalsium dan vitamin D terbaik, susu adalah gula ramah darah. Anda juga dapat memilih produk susu lainnya seperti keju dan yogurt rendah lemak untuk meredam diabetes.(net/jek)


4

BERITA BOLA

SABTU, 4 April 2015

I P O B n a s u t u p e K A F I F i u k a i Tak D

jadwal bola live Sabtu, 4 April 2015

15:00 QNB League Persib vs Semen Padang

RCTI

17:30 Serie A Roma vs Napoli 18:45 Liga Inggris Arsenal vs Liverpool

Kompas TV BeIn Sport 3

20:00 Serie A Palermo vs Milan 23:30 Liga Inggris Manchester United vs Aston Villa 23:30 Bundesliga Dortmund vs Bayern Munchen

Kompas TV

ague e L B N Q estui FIFA Mer Dengan 18 Klub Berjalan

Indosiar Kompas TV

Minggu, 5 April 2015 02:00 Serie A Itali Juventus vs Empoli

Kompas TV

17:00 La Liga Spanyol Real Madrid vs Granada

Fox Sport 2

22:00 Liga Inggris Sunderland vs Newcastle United

SCTV

* Jadwal dapat berubah sewaktu waktu sesuai dengan kebijakan masing-masing channel TV

lensa Diego Costa Siap Main Lawan Stoke PELATIH Chelsea, Jose Mourinho mengungkapkan bahwa striker andalannya, Diego Costa telah pulih dari cedera dan siap bermain melawan Stoke City. Nama Diego Costa memang sempat diragukan tampil setelah mengalami cedera saat melawan Hull City beberapa waktu lalu. Akibat cedera pangkal paha tersebut, Costa juga absen membela Spanyol di dua laga internasional. Namun kabar gembira datang jelang laga melawan Stoke akhir pekan ini. Menurut Mourinho, Costa telah kembali berlatih dan menunjukkan bahwa ia bugar. Namun Mourinho belum memastikan bahwa Diego Costa akan bermain sejak awal atau tidak. Menurutnya, ia masih menunggu rekomendasi dari tim medis. “Diego Costa telah berlatih kemarin dan hari ini, dia tak cedera. Saya tak tahu dia akan bermain sejak awal atau tidak. Saya butuh untuk membuat keputusan, tapi tim medis tak ada,” tandasnya. (net)

lensa Jupe Siap Tampil Habis-habisan

Achmad Jufriyanto siap tampil habis-habisan melawan Semen Padang CENTER bek Persib Achmad Jufriyanto siap tampil habis-habisan saat menghadapi Semen Padang pada pertandingan pembuka Indonesia Super League (ISL) 2015 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (4/4). Menurut penggawa Tim Nasional Indonesia ini, selain menghadapi laga perdana lawannya nanti adalah satu-satunya tim yang mengalahkan Maung Bandung di kandang tandang pada musim lalu. Maka, kemenangan menjadi hal yang sangat diperlukan guna mengarungi kompetisi satu musim mendatang. "Tentunya menghadapi Semen Padang besok kita pemain punya motivasi cukup besar buat mendapatkan kemenangan. Terlepas kemarin kita juara, Semen Padang tetap merupakan satu-satunya tim yang menyulitkan kita pada musim lalu," kata Jupe, panggilan Jufriyanto, Jumat (3/4). Ia mengaku Semen Padang saat ini pun punya keunggulan lebih dibanding musim lalu, terlebih dengan tambahan pemain seperti hadirnya Goran Gancev dilini belakang Kabau Sirah -julukan Semen Padang- membuat tim asuhan Nil Maizar akan cukup sulit ditaklukan. "Semen Padang materi pamainnya juga tidak banyak berubah. Tentunya musim lalu sudah begitu kompak, dan saat ini tidak banyak berubah serta ada tambahan pemain baru yang berkualitas, jadi lebih berbahaya juga mereka," ungkapnya. Kondisi usai membela Tim Nasional juga diakuinya tidak membuat kondisi fisik terganggu. Tiga sampai empat hari dinilai cukup memulihkan fisik. "Kalau gugup mungkin ada karena pertandingan perdana. Tapi sudah berkurang, apalagi tim kita juga sudah lama bersama," ucapnya. (net)

NET/BERITA BEKASI

KEPUTUSAN. Sekjen FIFA, Jerome Valcke memberitahukan bahwa keputusan BOPI tak diakui.

FIFA akhirnya memberikan keputusannya terkait polemik peserta kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015. Seperti diketahui, Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) telah menetapkan hanya memberikan rekomendasi untuk 16 klub mengikuti ISL. Sementara dua klub yaitu Arema Cronus dan Persebaya Surabaya belum diberikan rekomendasi lantaran dinilai BOPI masih terganjal masalah legalitas. Sebaliknya, PT Liga Indonesia tetap keukeuh ISL harus dijalankan dengan 18 klub. Melihat situasi itu, FIFA sependapat dengan PT Liga untuk menjalankan kompetisi yang kini bernama QNB League tersebut diikuti 18 klub dan tak mengakui keputusan dari BOPI. "Kami dapat mengonfirmasi bahwa surat dari sekretaris jenderal FIFA, Jerome Valcke dikirim pada tanggal 19 Februari 2015 untuk Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) menyusul pe-

nundaan dimulainya Indonesian Super League," kata juru bicara FIFA, seperti dilansir Reuters, Jumat (3/4). Juru bicara itu menambahkan, dalam surat tersebut PSSI diingatkan bahwa asosiasi anggota harus mengelola urusan mereka secara independen dan tanpa pengaruh pihak ketiga. "Hal itu sudah jelas diatur dalam pasal 13 dan 17 Statuta FIFA," tegasnya. Dalam Statuta FIFA Pasal 13 I tertulis setiap anggota dari FIFA harus berdiri sendiri atau independen. Sementara pasal 17 ayat 4 mengatakan FIFA tidak akan mengakui keputusan yang dibuat oleh organisasi lo-

kal. Sementara itu, QNB League sendiri akan mulai bergulir pada Sabtu (4/4) besok. Tercatat, ada enam laga yang bakal dimainkan di hari tersebut. Untuk selanjutnya, kompetisi Indonesia Super League (ISL) akan digelar dengan nama QNB League mulai musim 2015 sampai 2017 mendatang. Kepastian ini didapat menyusul kesepakatan sponsorship antara BVSports, pemilik hak komersial eksklusif ISL, dan QNB Group (Qatar National Bank Group). Tidak disebutkan nilai kerja sama ini, namun salah satu bank terbesar di Timur Tengah dan Afrika itu mengamankan hak sponsor eksklusif "title partner" kompetisi kasta teratas sepakbola Indonesia hingga tiga musim mendatang. “Ini adalah langkah bersejarah bagi masa depan sepakbola Indonesia," ujar Hari Widodo selaku presiden direktur BVSports dalam rilis resmi kepada pers. "Dukungan dari QNB Group selama tiga musim ke depan

akan membantu liga untuk berkembang dan tumbuh dengan pesat. QNB adalah Banking Brand kelas internasional dengan track record yang sudah terbukti dalam menunjukkan kepedulian mereka yang tinggi terhadap sepakbola dan bagi ISL untuk memiliki mereka sebagai sponsor “title-partner” merupakan sebuah kehormatan." Menandai pentingnya kesepakatan sponsorship di Indonesia bagi QNB Group, General Manager dan Group Communication Yousef Darwish mengatakan: "Sebagai bagian dari harapan dan rencana perluasan pertumbuhan kami di Asia, kesempatan sponsorship yang penuh gengsi ini akan meningkatkan visibilitas dan profil dari merek QNB di pasar kunci internasional." "Kami telah berada di Indonesia sejak 2011 dan meningkatnya popularitas sepakbola di seluruh negeri akan menempatkan QNB League sebagai platform olahraga terbaik di Indonesia." Sementara itu, CEO PT Liga

Liverpool Bertekad Kembali ke Jalur Kemenangan PARTAI panas akan tersaji di Emirates Stadium kala tuan rumah Arsenal menerima kunjungan Liverpool dalam lanjutan Premier League pekan ke-31, Sabtu (4/4) petang. Persaingan kedua tim yang masih terbuka untuk memperebutkan posisi di empat besar klasemen jelas menjadikan laga ini bakal layak untuk ditonton. The Gunners lebih diunggulkan untuk memenangi laga ini mengingat performa impresif yang mereka perlihatkan dalam beberapa laga terakhir sebelum jeda internasional. Selain itu, para bintang Arsenal juga tengah berada dalam top form, termasuk striker Olivier Giroud yang mencetak sembilan gol dalam sembilan laga terakhir sekaligus membuatnya diganjar penghargaan Player of the Month edisi Maret. Manajer Arsene Wenger nampaknya tetap akan menurunkan susunan pemain terbaiknya, dengan menempatkan trio Santi Cazorla, Mesut Ozil, serta Alexis Sanchez, yang ditopang dua gelandang tengah, Aaron Ramsey dan Francis Coquelin. Sementara itu kondisi cukup

berbeda tengah terjadi di Liverpool. Usai mencatatkan rentetan kemenangan meyakinkan di 2015 ini, The Reds gagal tampil maksimal dalam tiga laga terakhir. Setelah hanya bermain imbang tanpa gol kala menjamu tim Championship, Blackburn Rovers, Jordan Henderson cs hanya mampu menang beruntung di markas Swansea City sebelum puncaknya dipermalukan rival beratnya, Manchester United 1-2 di Anfield. Bagi anak-anak Merseyside, pertandingan ini jadi momen penting untuk bangkit usai dikalahkan 1-2 oleh MU di Anfield pada laga terakhir. Kemenangan sekaligus akan menjaga kans mereka finis empat besar tetap bagus. "Kami akan menuju ke sana dengan antusiasme terhadap pertandingan dan benar-benar termotivasi untuk kembali ke jalur kemenangan lagi. Kami telah menjalani dua pekan yang panjang," kata manajer Liverpool Brendan Rodgers. "Ini mungkin salah satu dari sedikit pertandingan di mana setelah jeda internasional kami harus sedikit menderita, karena kami sebelumnya tidak tampil baik dan menelan kekalahan. Tapi ada moMonreal

Koscielny

tivasi ekstra untuk mendapatkan sesuatu dari laga ini dan itulah yang jelas ingin kami raih," ujarnya di situs resmi klub. Kekalahan dari MU menjadi noda untuk Liverpool setelah melaju tak terkalahkan sejak akhir Desember tahun lalu. Sebelumnya mereka tak terkalahkan di 13 partai dan hanya kehilangan poin penuh tiga kali dalam periode tersebut. Namun bagi Rodgers, laga melawan Arsenal tak sematamata wajib menang. Menurutnya penampilan apik justru patut jadi prioritas. "Selama tiga bulan terakhir, terlepas dari laga terakhir, kami telah tampil sangat baik dan kami juga telah mendapatkan hasil-hasil. Saya rasa mungkin orang-orang akan melihat pertandingan ini sebagai pertandingan yang wajib dimenangi," ujar Rodgers. "Bagi saya, ini adalah pertandingan di mana kami harus tampil baik. Kami ingin tampil baik dan kami tahu bahwa ketika kami melakukannya, kami punya setiap peluang untuk menang. Baik di kandang maupun tandang," demikian manajer asal Irlandia Utara itu. (net)

LIMA LAGA TERAKHIR Arsenal 05/03/15 QPR 1 - 2 Arsenal (EPL) 10/03/15 Manchester United 1 - 2 Arsenal (FA Cup) 14/03/15 Arsenal 3 - 0 West Ham (EPL) 18/03/15 AS Monaco 0 - 2 Arsenal (UCL) 21/03/15 Newcastle 1 - 2 Arsenal (EPL) Liverpool 01/03/15 Liverpool 2 - 1 Manchester City (EPL) 05/03/15 Liverpool 2 - 0 Burnley (EPL) 08/03/15 Liverpool 0 - 0 Blackburn Rovers (FA Cup) 17/03/15 Swansea City 0 - 1 Liverpool (EPL) 22/03/15 Liverpool 1 - 2 Manchester United (EPL)

Markovic

Cazorla

Sterling

Ramsey

Ospina

HEAD TO HEAD 21/12/14 Liverpool 2 - 2 Arsenal (EPL) 16/02/14 Arsenal 2 - 1 Liverpool (FA) 08/02/14 Liverpool 5 - 1 Arsenal (EPL) 03/11/13 Arsenal 2 - 0 Liverpool (EPL) 31/01/13 Arsenal 2 - 2 Liverpool (EPL) 02/09/12 Liverpool 0 - 2 Arsenal (EPL)

Can Henderson

Ozil

Giroud

Toure

Sturridge

Mignolet

Allen

Mertesacker Coquelin Sanchez

Coutinho

Sakho Moreno

Bellerin

Arsenal (4-2-3-1)

Liverpool (3-4-3)

18.45 WIB

Joko Driyono menuturkan: "Ini adalah hasil nyata bahwa kita tengah berada di dalam tren industri sepakbola dengan pasar global." "Kompetisi Indonesia Super League terus berlanjut bertransformasi menjadi lebih baik mulai dari sisi teknis permainan, profesionalisme para klub dan pemain, yang menjadikan liga ini menjadi sebuah tontonan yang menghibur." "PT Liga, BVSports dan QNB Group memiliki jiwa yang sama untuk menciptakan atmosfer kompetisi yang lebih meriah dan memiliki nilai bisnis yang tinggi. Kami akan bekerja sama untuk membawa sepakbola Indonesia menjadi lebih baik, baik dari segi kualitas kompetisi maupun segi penciptaan industri sepakbola.” Sebelum ISL, QNB Group juga telah menjalin ikatan sponsorship dengan klub raksasa Ligue 1 Prancis, Paris SaintGermain, dan ajang Piala AFC. (net)

Alex Ferguson: Cristiano Ronaldo & Lionel Messi Masih Terdepan MENURUT Sir Alex Ferguson, sejauh ini belum ada pemain yang sanggup menandingi kedahsyatan performa Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi. Kedua bintang andalan Real Madrid dan Barcelona itu mendominasi ajang Ballon d'Or dalam tujuh tahun ke belakang. Selama rentang itu tak sedikit pemain yang digadang-gadang sebagai penerus Ronaldo atau suksesor Messi. Namun, di mata Fergie, eks manajer Manchester United yang pernah membimbing Ronaldo dan sempat beberapa kali menghadapi Messi, belum ada yang bisa dikategorikan setara dengan kedua pemain. Yang paling menjanjikan mungkin Neymar, tapi sekarang ini prodigy Brasil itu juga masih di bawah level Ronaldo dan Messi. "Anda akan selalu melihat ke klub-klub seperti Bayern Munich, Barcelona, Real Madrid, dan Manchester United untuk memproduksi tipe pemain yang Anda bicarakan," kata Sir Alex kepada SiriusXM FC. "Tapi sejujurnya saya tak yakin ada pemain yang menonjol saat ini. Anak itu, Neymar, mendapatkan banyak publisitas tentang potensi yang dipunyainya, tapi saya pikir itu masih harus dilihat lagi, masih harus dipenuhi." "Jelas, kebanyakan orang yang berbicara dengan saya menilai tinggi anak itu. Ketika saya memiliki Anderson di United, dia sangat memuji kemampuan anak itu. Jadi semoga dia akan menjadi pemain berikut yang bisa memproduksi tipe talenta yang kita lihat dalam diri Messi dan Ronaldo." (net)


BERITA KOMUNITAS event

Pelatihan Ternak Dibanjiri Pecinta Kenari

SABTU, 4 April 2015

MENGINTIP KOMUNITAS PANDAN LOVER

5

Gunakan Jalur Media Sosial dalam Komunikasi

JUJUN JUNAEDI/BERITA BEKASI

TERNAK. Sounda Grisyandi ketika menyampaikan materi Pelatihan Ternak Kenari (PKJ). BEKASI KOTA, BERITA BEKASI- Sesuai dengan misinya, paguyuban Kenari Jabodetabek (PKJ) dibentuk untuk memajukan dunia perkenarian di Indonesia, setidaknya di wilayah Jabodetabek. Di Bekasi, antusiasme penggemar Kenari sangat tinggi, terbukti dengan membludaknya jumlah penggemar Kenari hingga memenuhi kuato yang ditetapkan. Adi Margono yang menjadi penanggung jawab acara mengatakan, ini merupakan kali pertama PKJ mengadakan pelatihan ternak kenari, dengan harapan selalu muncul peternak-peternak tangguh yang mampu menyuplai sebagian besar kenari berkualitas di Indonesia, baik untuk lomba atau sekadar burung rumahan. “Sengaja kami buat pelatihan perdana ini di Bekasi dulu, mengingat animo kenari mania di Bekasi untuk beternak sangat besar, terlihat dari peserta yang hadir ternyata luar biasa. Kuota awal yang direncanakan hanya 30 peserta, tapi yang ikut mencapai 50 orang” ucapnya. Adi juga menuturkan, panitia kemudian menggandeng Dayat atau DYT Kenari dan beberapa anggota PKJ yang berdomisili di Bekasi dan sekitarnya. Materi pelatihan yang diberikan adalah mengenai dasar-dasar berternak kenari, yang sering ditanyakan di halaman grup Facebook PKJ. Pembicara pada pelatihan dasar ini, lanjutnya, adalah Sounda Grisyandi, penggagas PKJ dan pemilik Gudang Kenari BF, Yohanes Wijaya (ketua PKJ), dan Uphay D52. Disisi lain menurut Ketua PKJ Yohanes Wijaya, pihaknya memang akan menggelar pelatihan secara berseri, dimulai dari pelatihan tingkat dasar, intermediate, advanca, hingga akhirnya master. “Materinya dibuat seperti kurikulum di perkuliahanlah,” ujarnya. Fanny Noviansyah, salah seorang peserta mengatakan, materi padat-berisi disampaikan para pembicara yang lihai bicara namun menguasai dan melakoni ilmu breeding kenari. “Pelatihan seperti ini sangat dibutuhkan para pemula seperti saya. Padat dan jelas. Para pembicaranya pun orang-orang yang kompeten di bidangnya,”pungkasnya.(jun/par)

SEIRING maraknya geliat batu akik di Indonesia, turut bertumbuhan komunitas penggemar akik dengan berbagai aktivitasnya. Salah satunya, adalah komunitas akik pandan Mustika Jaya, yang bersekretariat di Ciketing, Bantargebang, Kota Bekasi persisnya di Jalan Gapura BRI, samping mushola Al Mu'min ini. BEKASI TIMUR, BERITA BEKASI- Komunitas yang digawangi Abie ini, terbilang cukup eksis, karena selain mengunakan jalur media sosial untuk berkomunikasi. Komunitas ini juga sering menggelar kegiatan kopi darat antar sesama anggotanya. Abie mengatakan, pada waktu kopi darat itulah selain bersilaturahmi, juga saling tukar pengalaman dan tips merawat batu akik pandan. Abie juga mengakui, kebanyakan anggota komunitas pandan beralamat Jakarta, namun tidak jarang juga mereka kedatangan rombongan sesama penggemar akik pandan dari

Surabaya, Kebumen, Tanggerang, Bogor, Bandung, Medan, dan beberapa kota lain di sekitar Jakarta. "Kami semua tidak memiliki posko, namun biasa berkumpul di rumah haji Mandra di Cimanggis, terkadang di taman bunga. Kita biasa saling tukar pengalaman, berbagi tips, dan saling tukar koleksi," tutur Abie. Dalam waktu dekat, lanjut Abie, komunitas akik pandan ini tengah menyiapkan agenda pertemuan sesama penggemar batu akik pandan, yang memang banyak terdapat di seputaran sungai Ciliwung dan Cisadane. "Keindahan akik pandan itu

JUJUN JUNAEDI/BERITA BEKASI

Foto bersama Komuniyas Pandan Lovers Bekasi, di sekretariat Jalan Gapura BRI, samping mushola Al Mu'min ini, Kelurahan Mustika Jaya, Kecamatan Bekasi Timur. gak kalah dengan akik bacan atau yang lain. Terlebih lagi itu

merupakan kekayaan alam Ciliwung dan Cisadane," pungks

Abie seraya menunjukan koleksinya.(jun/par)

Membangun Lewat Fotografi BEKASI KOTA, BERITA BEKASI– Berangkat dari kesamaan hobi fotografi kemudian mendirikan komunitas. Begitulah cikal bakal lahirnya Bekasi Foto, komunitas pecinta fotografi ini berdiri sejak 22 Februari 2014. Ayi salah satu anggota Bekasi Foto mengatakan, komunitas ini beranggotakan fotografer amatir hingga professional. Tidak hanya berasal dari kota atau

kabupaten Bekasi, tapi dari berbagai tempat. Di usianya yang baru berhitung bulan, Bekasi Foto memiliki 167 anggota. Ayi juga menambahkan, tema sejarah dan budaya perlu diangkat karena keberadaanya di Kota Bekasi sudah mulai tergerus, akibat perkembangan zaman dan minimnya perhatian, baik dari kelompok masyarakat maupun pemerintah. “Dari ha-

sil jepretan itu masyarakat bisa melihat kondisi Kota Bekasi,” tuturnya. Untuk mengenalkan hasil jepretannya, Bekasi Foto menggelar pameran foto. Dalam acara Panggung Terapung I, II, dan III, Bekasi Foto berpameran. Pameran itu digelar atas kerja sama Komunitas Sastra Kalimalang. “Kami membangun Bekasi lewat karya fotografi,” tutur Ayi.

Gatot Pratomo, anggota Bekasi Foto lainnya mengaku, Bekasi Foto juga pernah menggelar pameran foto seribu wajah di Gedung Joeang 45 Jakarta dan pameran foto budaya Muara Gembong Bekasi. “Gedung bersejarah di Kota Bekasi banyak yang harus di-publish sehingga masyarakat mengenalnya,” ujarnya. "Maka tak salah jika dimple-

mentasikan dengan Bekasi Foto ada untuk Bekasi,” tambah Guts, panggilan akrab Gatot Pratomo. Dengan mengusung jargon Bekasi Foto untuk Bekasi, komunitas ini diharapkan menjadi jendela untuk mengenal Kota Bekasi. Karenanya, hasil jepretan Bekasi Foto banyak bercerita tentang kondisi sosial, pembangunan infrasturktur, sejarah dan budaya Kota Bekasi.(jun/par)

kerjasama

Komunitas “Nebeng” Jadi Solusi Macet

JAKARTA, BERITA BEKASI- Ada banyak cara mengurangi kemacetan di Ibu Kota, salah satunya berbagi satu kendaraan untuk berangkat dan pulang kerja seperti yang dilakukan komunitas Jakarta Car Sharing. Gaung kegiatan sosial ini semakin merebak sejak diinisiasi Adira Finance dan Global FM mulai Oktober 2014. Kesempatan besar bekerja di Jakarta melahirkan banyak kaum urban, namun perpindahan penduduk harian dirasa masih belum teratasi transportasi massal. Ide awal Jakarta Car Sharing mengurangi jumlah populasi kendaraan pribadi yang digunakan kelas pekerja, caranya membuat satu mobil yang beredar di Jakarta tidak hanya mengangkut satu penumpang. Metodenya sederhana, mencari orang-orang di sekitar lingkungan tempat tinggal yang mau ditumpangi atau menumpang. Rute perjalanan bisa disesuaikan tergantung lokasi kerja. Konsep berbagi kendaraan ini sebenarnya hampir mirip dengan naik angkutan umum, hanya saja mobil yang digunakan milik salah satu anggota komunitas. Bedanya lagi, tidak ada tuntutan tarif karena semua bergantung kesadaran. Masalah uang bensin atau tol diselesaikan dengan kekeluargaan. Adira Finance dan Global FM berharap perkembangan Jakarta Car Sharing bisa menjadi percontohan aksi sosial mengurangi kemacetan. Selama dua bulan telah terbentuk sekitar 50 kelompok berbagi kendaraan yang berasal dari berbagai daerah. Sepuluh kelompok yang paling sering berangkat dan pulang kerja bareng disambut dengan berbagai hadiah. "Melalui apresiasi ini diharapkan kelompok terpilih dapat menjadi role model dan dapat menularkan semangat positif dari kegiatan ini bagi masyarakat," ujar Head of Corporate Communication Adira Finance Silvi Tirawaty di Jakarta, Kamis (28/12/2014). Jakarta Car Sharing mengajak lebih banyak lagi masyarakat lebih peduli terhadap solusi kemacetan Ibu Kota. Informasi lebih banyak bisa didapatkan lewat twitter @JKTCarSharing atau program radio Pergi Pagi di Global FM.(net/par)

JUJUN JUNAEDI/BERITA BEKASI

BEKASI FOTO. Para pengurus dan anggota Komunitas Bekasi Foto saat foto bersama dengan pelajar SLTA, dengan tema sejarah dan buadaya.

Komunitas Toyota Agya Makin Meluas JAKARTA, BERITA BEKASI- Toyota Agya Club (TAC) makin menegaskan eksistensinya di otomotif nasional. TAC baru saja mendeklarasikan pembentukkan chapter di Jakarta. Sebelumnya, TAC mendeklarasikan chapter di berbagai kota baik di Pulau Jawa maupun di luar Jawa. Kini Jakarta sudah punya wakil TAC resmi, dengan ketua TAC Jakarta, Imam Cahyono. “Atas nama pribadi dan pengurus pusat dari Toyota Agya Club, saya mengucapkan selamat dan sukses atas berdirinya TAC Chapter Jakarta. Semoga kedepannya kita selalu bekerjasama dan berharmonisasi dalam setiap kegiatan TAC,” ucap Ketua Umum TAC, Perdana Macan Abadi.

NET/BERITA BEKASI

TAC Jakarta dikukuhkan di Gedung PP IPTEK Taman Mini Indonesia Indah (TMII),

akhir pekan lalu. Toyota Agya Club Chapter Jakarta berharap mampu menjalan-

kan visi-misi yang telah ada di dalam klub. Istimewa Toyota Agya

Club chapter Jakarta Dengan penyerahan simbolis, serta pemotongan tumpeng, para anggota dari Toyota Agya Club sangat antusias menyambut saudara baru mereka di Jakarta. Pendeklarasian tersebut dihadiri Chapter Bekasi, Karawang, Bogor-Depok, Banten, Ciayumajakuning, Pantura dan Tangerang. Pengukuhan ini didukung oleh Plaza Toyota, Djody Gallery, GT Radial, Lupromax, 1 Station, NGK Busi, ACC WORLD, dan Viro. Komunitas yang berdiri pada 12 Januari 2014 ini, kini telah mempunyai 17 Chapter yang hampir di seluruh Indonesia seperti Banten, Bogor, Depok, Padang, Sulawesi, Surabaya dengan lebih dari 400 member.(net/par)


6

BERITA O OMOTIF

SABTU, 4 April 2015

Naik Skutik Serasa Harley Dilengkapi Sensor Anti Maling Dipadu Alarm SKUTIK yang satu ini sangat gagah dengan bodi yng tertutup rapi, baik dari samping maupun belakang. Skuter ini juga dilengkapi dengan kelebihan lainnya yang memanjakan pengendaranya.

Motor Honda All New PCX memang mempunyai trend sendiri kepada para pencinta skutik di Tanah Air. Kehadiranya memang sa­ ngat berbeda sekali dengan skutik lain yang membuat pengendaranya pede berkeliaran di jalan. Bila se­ dang mengendarai­ nya memang tidak akan kalah seperti mengendarai Harley namun bedanya pada suara dan mesinya. “Pabrikan me­ mang sengaja mendesain betul ke­ mewahan dan keele­ ganan agar posisi pengendara seperti menunggang sepeda motor touring yang mengedepan­k an kenyamanan, agar pengenda­ ASYKUR HULU/BERITA BEKASI ra tidak mudah TAMPIL BEDA. Penampilan Skutik Honda All New PCX memang sangat berbeda dengan motor sejenisnya, sehingga pengenda- capek,” terang ra seperti berada di atas harley ketika mengendarainya. Sumarno kepa­

la cabang dealer Honda Bintang Motor Jaya saat ditemui oleh wartawan BERITA BEKASI, Jumat (3/4). Skuter ini sangat gagah dengan bodi yang tertutup rapi, baik samping maupun depan. Ada beberapa kelebihan yang bisa menjadi daya tarik untuk memilikinya. Marno pun menyebutkan, kelebihan skuter ini, yakni mulai dari Answer Back System (ABS) yang menjadi keunggulan dari fitur yang dihadirkan oleh AHM seperti yang pertama diberikan pada New Honda Vario FI. Sistem ini terintegrasi dengan re­ mote yang terhubung dengan lampu zein dan juga alarm pada motor jika tombol di tekan. “Selain itu, sensor anti maling juga telah dipadukan dengan alarm,” jelasnya. Honda paham betul tinggi mobilitas para konsumenya yang selalu dekat de­ ngan handphone pada saat berkendara. Untuk itu, di PCX dilengkapi dengan fitur power charger yang disematkan konsol box. “Bagi konsumen pemilik New Hon­ da PCX sepertinya tidak perlu ragu lagi kekurangan daya beterai telepon seluler meskipun saat berkendara atau touring,” kata dia. Kemudian, All New PCX mempunyai bagasi yang besar. Saat ini banyak produ­ sen mengusung bagasi tapi hanya mem­ punyai ruang yang terbatas. Honda me­ ngusung bagasi skutik barunya ini dengan daya ruang yang lebih besar yakni 25 liter

yang memungkinkan helm full face muat diruang bagasi tersebut. Belum lagi de­ ngan daya tampung tangki yang lebih ba­ nyak yakni 8 liter BBM. Bila pendahulunya sekitar 6 liter maka sekarang ditambah agar para pengendara tidak perlu khawatir melakukan perjalan­ an jauh. Dengan kapasitas bahan bakar sebanyak itu sudah dapat menempuh ja­ rak kurang lebih 350 km dalam keadaan penuh serta berat terbatas. Dengan tangki sebesar itu pula maka ada fitur yang kem­ bali dihadirkan yaitu Idling Stop System (ISS) untuk menghemat bahan bakar. Fitur ini telah berfungsi secara otomatis yakni dengan berhenti lebih dari 3 detik, sistem akan mematikan mesin dan kembali hidup ketika pedal gas ditarik. Fitur ini pula ditambahi dengan sistem Programmed Fuel Injection (PGM-FI) dalam memenuhi standar emisi gas buang EUOR 3. “Sistem PGM-FI Honda ini berfung­ si untuk menyuplai BBM ke ruang dalam keadaan konstan namun dengan konsum­ si bahan bakar yang tetap irit walaupun keadaan maksimal,” kata Marno. Lebih lanjut, dia pun menegaskan bahwa All New PCX telah menggunakan lampu LED (Light Emitting Diode) pada semua bagian mulai dari lampu utama, rem, lampu senja bahkan sein. Dengan sinar yang terangnya jauh dari lampu pijar yakni 80 persen, na­ mun tetap hemat energi. (hul/ser)

Memilih Ban Motor yang Baik

inovasi Tampil Mantap dengan Teknologi Turbo TAK mau kalah bersaing merebut pasar yang terus menggeliat, Suzuki memastikan bakal ber­ saing dengan Kawasaki Ninja H2 dengan meng­ hadirkan sepeda motor bermesin turbo. Keseriusan itu semakin jelas saat Suzu­ ki mengajukan paten teknologi di balik konsep Recursion kepada lembaga pematenan produk Amerika Serikat (USPTO). Dijelaskan, Recursion yang pertama kali mun­ cul di Tokyo Motor Show 2013 akan menggu­ nakan jantung 588cc pararel kembar dengan tur­ bo dan intercooler. Paten yang diajukan bukan berarti sepeda motor segera diproduksi, namun dianggap sebagai langkah penting agar cepat terealisasi. Motorcycle Detail pematenan mesin turbo sepeda motor Suzuki. Tidak seperti Kawasaki H2 dan H2R yang meletakkan supercharger di belakang silinder, Suzuki menempatkan peranti turbo di depan me­ sin dan di bawah radiator. Aliran gas buang dari header digunakan un­ tuk memutar turbin demi menekan asupan uda­ ra. Selanjutnya, udara dengan tekanan tinggi itu mengalir sampai ke intercooler yang terletak di bawah jok bagian depan. Dari paten itu juga terungkap bahwa Suzuki akan menggunakan intercooler ganda. Semen­ tara desain bodi berbeda dengan konsep Re­ cursion yang dipamerkan di Tokyo. Di dokumen pematenan, lampu utama bermodel ganda, se­ dangkan konsep awal berlampu tunggal. Belum diketahui, bagaimana Suzuki akan menambahkan komponen bodi di sekitar mesin. Namun ada kemungkinan produsen yang saat ini sedang membangun image lewat berbagai hal termasuk ikut serta kembali di MotoGP itu tetap mempertahankan model seperti konsep awal. (net/ser)

SEKILAS memilih ban untuk sepeda motor memang terkesan mudah dan sepele. Kita tinggal pergi ke toko ban atau bengkel, maka urusan pun beres. Faktanya, banyak pengguna sepeda motor yang mengaku hampir celaka karena motor yang ditung­ ganginya terpelanting atau terpeleset saat direm. Berikut adalah tips sederhana memilih ban mo­ tor yang baik terlebih bila motor tersebut digunakan setiap hari.

1. Pilih ban dengan permukaan telapak sedang.

Sebaiknya memilih ban dengan jenis tapak menengah. Artinya, bukan ban dengan lebar telapak kecil seperti yang digunakan oleh anak-anak muda saat ini. Memang. ban tipe kecil menjadikan motor lebih lincah bermanuver. Namun, karena telapak yang kecil motor dengan ban seperti itu gampang terpeleset, terpelanting, bahkan ban rentan pecah. Karenanya, gunakan ban dengan telapak berukuran sedang. Atau lebih baik mengikuti standar dari pabrikan motor.

2. Pilih jenis ban yang tepat: kering atau basah.

Selama ini banyak pemotor yang tidak menyadari atau tidak paham saat akan membeli ban di toko dan me­ masangnya di motor mereka. Padahal, pabrikan memproduksi dalam jenis ban yaitu basah atau kering. Melihat karakter iklim di Indonesia yang tropis dengan perbandingan musim hujan dan kering yang seimbang, sangat disarankan untuk menggunakan jenis ban basah. Pasalnya, ban jenis itu masih memiliki daya cengkram yang tinggi ketika hujan mengguyur bumi dan jalanan dipenuhi genangan air. Ban itu juga masih memiliki tingkat grip yang tinggi di lintasan kering. Ban ini cocok untuk motor harian yang digunakan di segala lintasan.

3. Pilih motif atau profil ukiran ban yang tepat.

Motif ukiran pada ban sangat berkaitan dengan kinerja ban saat melintasi berbagai karakter jalanan, baik basah maupun kering. Motif ukiran ban memang bermcam-macam. Namun, umumnya pabrikan mengukir ban produk mereka sea­ rah yaitu miring atau menyamping dengan sudut 45 derajat dari depan ke belakang. Hal lain yang patut momoners ingat adalah jangan menggunakan ban yang tidak sesuai dengan ukuran velg. (net/ser)

Ninja H2R untuk Lintasan Balap SALAH satu kehebohan su­ perbike yang dimunculkan oleh Kawasaki yakni Ninja H2 dan H2R. Kendati sempat menghe­ bohkan, ternyata kehadirannya belum mencapai puncaknya. Namun, si beringas ini baru saja ‘berulah’ dengan mengalahkan rekor tercepat pacuan MotoGP yang terbaru. Kawasaki Ninja H2R yang merupakan versi track-only atau gampang­ nya hanya boleh ditung­ gangi untuk kebut-kebutan di lintasan balap berhasil menga­ lahkan rekor tercepat Andrea Iannone - rider yang waktu itu menggeber Ducati 1000cc GP14 Pramac Racing pada Mei 2014 di sirkuit Mugel­ lo, Italia. Seperti dise­

butkan Autoevolution, awal bu­ lan ini, Kawasaki menjalani tes untuk kesekian kalinya guna mengetahui keberingasan H2R yang sejati. Mereka berhasil mencatatkan rekor kecepatan (220 mph) 354 km/h di sirkuit Losail, Doha, Qatar. Penguji­ an kecepatan H2R ini dilakukan pada lin­ tasan

sepanjang 1.068 meter. Bahkan salah satu jurnalis Motorcyclenews.com, Ing­grisAdam Child yang turut menjadi bagian dari pengetesan H2R di sana pada 5/3/2015, sem­ pat mengunggah foto ‘max speed H2R 357 km/h’ di

akun twitternya. Rekor kecepatan Ninja H2R ini mampu mengalahkan re­ kor kecepatan kuda besi Mo­ toGP terbaru yang diraih oleh Andrea Iannone yakni 349.96 km/h, seperti

NET

catatan rekor yang dibukukan oleh official MotoGP pada Mei 2014 lalu. Ninja H2R sendiri merupa­ kan superbike yang menganut mesin supercharged, 988cc, 4-silinder, DOHC, 4-Stroke dan berpendingin cairan. Mesin ini diklaim oleh pihak Kawasaki sanggup menghasilkan tenaga hingga 300 hp. Perlu diketahui, struktur rangka teralis dengan bahan ringan yang super kuat, desain bodywork sarat aerodinamika tinggi menjadi beberapa as­ pek yang menopang kebe­ ringasan H2R di lintasan. Su­ perbike ini menggunakan ban tipe slick dari Bridgestone, yak­ ni ban depan 120/600 17inci (depan) dan ban belakang 190/650 17inci. (net/ser)

NET

BERSAING. Suzuki kembali melahirkan pendatang baru untuk bersaing di pasar sepeda motor indonesia dengan motor bermesin turbo ini.

LINTASAN BALAP. Motor Ninja H2R ini lebih direkomendasikan untuk dipacu pada lintasan sirkuit balap.

Sarung Tangan Tahan Panas dan Anti Getar SALAH satu aksessoris yang di­ rekomendasikan untuk dipakai oleh setiap pengedara sepeda motor ada­ lah sarung tangan. Terkait soal sarung tangan ini, tentu banyak Model yang ditawarkan. Ada tipe dengan pelindung tulang persendian jari dari bahan kevlar, ada juga yang berfungsi mencegah panas dan kesemutan.

Eko Herryanto, staf pemasaran Chi­ ba, mengatakan bahwa sarung tangan yang dijual berbahan khusus yang mengutamakan kenyamanan para pengguna. Selain elastis dan tidak mudah sobek, bahan yang digunakan juga mampu menahan panas. “Ada juga yang memakai penutup kevlar. Semua bergantung tipe dan harga,” ujarnya.

Lebih spesial, dijelaskan Eko, ada beberapa tipe yang dilengkapi gel untuk menahan syaraf-syaraf tangan terhadap getaran dan benturan. Fung­ sinya, membuat tangan tidak mudah kesemutan dan mati rasa. “Banyak sarung tangan serupa, tapi lokasi pe­ nempatan gel harus diketahui secara pasti, ada beberapa titik di telapak ta­ ngan,” urainya.

Saat ini, sarung tangan Chiba mulai dijual di berbagai toko aksesoris sepe­ da dan sepeda motor di Jakarta, Jawa Barat dan Lampung. Merek “blasteran” Jerman-Indonesia ini dijual mulai Rp 50.000 hingga termahal Rp 202.000 untuk tipe sedang. Jika mau tipe de­ ngan tingkat keamanan standar inter­ nasional dengan penutup kevlar, harga berkisar Rp 600-1 juta. (net/ser)

NET

BERAGAM. Beragam jenis sarung tangan ditawarkan oleh penjual aksessoris dengan keunggulan masing-masing.


SAMBUNGAN Sambungan hal 1

SABTU, 4 April 2015

Sambungan hal 1

Sambungan hal 1

Kemacetan Jadi.....

Bongkar Trotoar, Pekerja.....

Disporbudpar Segera Bangun.....

sekitar pukul 14.00 WIB, tidak sedikit oknum preman mendapatkan kondisi tersebut untuk mendapatkan uang. “Setiap hari saya melintas jalan ini, tiap hari juga macet total. Itu karena, para Calo yang ada didekat lampu merah selalu mendahulukan kendaraan yang ingin melintas cepat, dengan upah yang diberikan pengendara tersebut,” ungkap Roby (30), salah seorang pengendara mobil menuju Tambun. Melihat hal tersebut, Roby yang punya bisnis pesan antar kue setiap hari harus melintas jalan tersebut sempat jengkel kepada para calo yang telah memanfaatkan kemacetan itu untuk meraup keuntungan. Sehingga tidak memikirkan kendaraan lain yang melintas menunggu lama antrian Kendaraan yang jalan. “Saya heran, didepan ada Polisi Lalu lintas, tapi tidak ada tindakannya,” jelasnya. Menurut Roby, ini kemacetan untuk ajang bisnis para calo untuk mendapatkan uang. Dia bahkan menduga ada kongkalikong dengan polisi. “Padahal sudah jelas lampu hijau, giliran yang arah Tambun tetap dibiarkan berhenti harus menunggu lama. Dan calo tersebut membiarkan kendaraan Mobil melintas dari arah sebrang untuk melintas arah Kota Bekasi,” bebernya. Wiwin, warga Grand Wisata juga mengaku kesal dengan kemacetan tersebut. Dia melihat polisi Lalu lintas terkesan males-malesan untuk mengatur lalu lintas. “Bagi saya, macet begini sudah tidak asing lagi. Namun alangkah lebih baik lagi, pemerintah dan polisi bisa memberantas preman yang memanfaatkan kemacetan ini,” kata Wiwin. “Saya juga meminta Dinas Perhubungan, agar membuat lampu merahnya, durasinya jangan terlalu lama, sehingga membuat kemacetan semakin padat,” ungkapnya.(ais/sir)

Kebanyakan warga merasa apatis dengan kelakuan petugas optic selama ini. Salah satunya dengan alasan sudah mengantongi surat developer Apartemen Indigo serta Telkom mereka leluasa meng­

Kota Bekasi. Selain itu memang belum ada yang ditonjolkan,” ujarnya. Menurutnya, tantangan besar bagi kami bagaimana bisa mengarap hal ini. Kami memerlukan anggaran sebesar Rp. 12 miliar untuk membuat gedung-gedung tempat pelatihan dan pertunjukan serta menjual pernak-pernik. “Kami sudah melakukan pengajuan ke pemrov Jabar agar bisa memberikan anggaran untuk proyek ini,” ucapnya. Saat ini pelestarian budaya bekasi memang sudah dimulai oleh pemkot

insfrastruktur

Rp 15 Miliar untuk Pembangunan Jalur Sepeda

7

gali dan bongkar jalanan. Sayangnya saat hal itu dipermasalahkan warga, nyatanya mereka tak bisa me­ nunjukkan rekomendasi atau surat ijin dari instansi terkait alias ilegal.(kos/sir)

Sambungan hal 1

Dispera Dinilai Memihak..... “Masalah pro kontra, sedang kami lakukan pendekatan ke pedagang. Keinginan mereka akan disampaikan ke pengembang. Intinya, mereka sudah sepakat ada revitalisasi ulang,” kata Iman kepada BERITA BEKASI, Jumat (3/4). Dikatakan, Dispera akan menyamakan persepsi terlebih dahulu antara pedagang dan paguyuban. “Para pedagang ingin paguyuban diajak runding terkait masalah tempat penampungan. Termasuk masalah harga dan pengeloaan MCK. Semua itu sudah disampaikan ke pengembang,” katanya. Menurutnya, pasar Family Mart termasuk didalamnya fasilitas sosial dan fasilitas umum akan dibangun seluas 4500 meter persegi dengan biaya sekitar Tp 14,5 miliar. Semua biaya itu akan ditanggung oleh PT HDP sebagai mengelola pasar itu. “Intinya, para pedagang mau menerima, tetapi dengan ketentuan mengajukan proposal. Dispera selalu proaktif memediasinya, agar pembangunan terlaksana,” jelasnya. Sekretaris Dispera Kota Bekasi,

Deded Kusmayadi menambahkan, pro dan kontra antara pedagang dengan pengembang tak lepas dari ketidakmauan para pedagang atas rencana pembangunan tersebut. Diakuinya, pasar Family Mart ini akan menampung 440 pedagang. “Rencana revitalisasi ini sudah dua tahun lebih,” kata Deded. Salah seorang pedagang, Mamat (45) mengaku keberatan jika pembangunan pasar dilakukan oleh pihak ketiga. Karena, harga kios pasti mahal. “Kalau dikelolah perusahaan swasta, pasti ingin untung dan harga kios akan mahal. Saya sudah lima tahun berdagang disini, dan sejak awal menempati kios ini hanya membayar sekitar Rp 1 juta kepada pengelola,” kata Mamat. Pedagang berharap adanya peran Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi atau Dispera untuk menyelesaikan masalah ini. “Kami ini orang kecil yang sudah puluhan tahun mencari nafkah di Pasar Family Mart. Pemkot Bekasi harus memperhatikan rakyat kecil, jangan hanya mengedepankan kepentingan pengusaha,” ungkapnya.(ais/sir)

dengan mewajibkan satu hari memakai seragam budaya betawi dalam seminggu bekerja. “Untuk penggunaan bahasa Betawi memang masih perlu waktu untuk penerapanya disetiap elemen kedinasana dibawah pemerintahan Kota Bekasi,” tuturnya. Lebih lanjut dikatakan, perlu juga disetiap dinas, sekolah ataupun badan dibawah pemerintah dibuatkan Gapura yang menandakan Budaya Bekasi. “Masyarakat yang datang ke Bekasi bisa melihat ciri khas dari Bekasi,” ungkapnya.(hul/sir)

Sambungan hal 1

Kesebelasan Longkot Gunduli..... “Kami akui kekalahan ini dikarenakan belum adanya kekompakan, dan lemahnya daerah pertahanan,” ucap­ nya. Masih ditempat sama, hal se­ na­ da ditambahkan Fatullah, pada pertandingan yang kedua nanti, kami yakin akan lebih kompak lagi, juga akan ada penambahan pada daerah pertahanan. “Kekalahan 3-0 dari tim Longkot menjadikan semangat buat tim kami untuk pada pertandingan kedua, ming­ gu depan akan bertanding lagi menjadi lebih baik dan menang,” jelasnya. Sementara Manager tim Longkot,

Sanusi mengatakan, dengan me­ menangkan pertandingan kedua kalinya ini, maka sudang mengantongi nilai point 6, sehingga sudah aman untuk masuk babak delapan besar. “Dua kali main menang terus, sudah pasti maju kedelapan besar.Tinggal liat tim mana yang menjadi lawan paling berat nantinya,” katanya. Menurutnya, sebagai juara bertahan, kami akan pertahankan ge­ lar ini jangan sampai jatuh ke­tangan tim lain. “kalau kata pepatah, lebih be­ rat mempertahankan dari pada men­ dapatkannya,” pungkasnya.(adi/sir)

Soal UN Online, DPRD dan Disdik Beda Pendapat Sanwani: Dunia PEndidikan Bukan untuk Dicoba-coba

illustrasi

KOMISI D, DPRD Kota Bekasi tidak sejalan dengan pemikiran dari Dinas Pendidikan yang memaksakan untuk menggelar Ujian Nasional secara on line di dua sekolah tahun ini.

NET/BERITA BEKASI

BEKASI SELATAN, BERITA BEKASI-Untuk pembangunan jalur sepeda di sepanjang Jalan KH Noer Alie, Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, mengalokasikan anggaran Rp 15 miliar yang bersumber dari bantuan Pemprov Jawa Barat tahun 2015. “Jalur sepeda yang akan kita bangun sepanjang 5,2 kilometer mulai dari simpang Bekasi Cyber Park hingga perbatasan DKI di Pasar Sumberartha,” kata Kepala Bidang Perencanaan Pembangunan, Dinas Tata Ruang Kota (Distarko) Kota Bekasi, Erwin, di Bekasi, beberapa waktu lalu. Menurutnya, jalur sepeda tersebut sudah menjadi kebutuhan masyarakat setempat seiring dengan semakin banyaknya peminat bersepeda untuk aktivitas sehari-hari. “Kegiatan ini menghabiskan anggaran sekitar Rp 15 miliar yang sudah kita alokasikan dari bantuan Pemerinta Provinsi (Pemprov) Jawa Barat pada 2015,” katanya. Dikatakan, jalur sepeda tersebut saat ini sudah memasuki tahapan lelang. Jalur sepeda itu menjadi bagian dalam perencanaan pembangunan pedestrian di Jalan KH Noer Alie. Di sekitar jalur sepeda tersebut akan dibangun fasilitas bagi pejalan kaki berikut sarana utilitas dan taman. “Proyek ini merupakan bagian dari pembenahan tata ruang di Kota Bekasi agar lebih baik lagi,” ujarnya. Dia berharap, seluruh kegiatan itu dapat terealisasi paling lambat hingga akhir 2015 mendatang.(net/sir)

ekonomi

Mahasiswi Siap Hadapi MEA 2015 BEKASI BARAT, BERITA BEKASI-Untuk membantu proram Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, mahasiswa LP3I Jakarta Kampus Bekasi aktif dengan usaha kecil agar dapat bersaing dalam masyarakat ekonomi Asean (MEA) 2015 mendatang. Teni Rohaeni (25), mahasiswi Jurusan Komputer Akuntasi semester 4 mengatakan, awalnya ia hanya iseng membuka usaha kecil menjual kerudung dan hijab lainnya ke teman se-kampusnya. “Sedikit demi sedikit belajar berbisnis, dan menawarkan ke temen dan di respon baik. Malah temen kampus memberikan pemasukan, usaha jual kerudung dikembangkan lagi,” kata Teni kepada BERITA BEKASI, Jumat (3/4). Dikatakan, membuka wirausaha sudah sejak ditawarkan oleh ibunya, dia sempat menolak. Lambat laun, setelah banyak respon di kampus, akhirnya ia tertarik untuk memajukan usahanya itu. Bahkan, Teni mengaku sudah sering mengikuti bazar. “Yang menarik dalam menjalankan bisnis ini, adalah banyak ketemu orang, bertukar fikiran dan bisa menambah ilmu,” katanya. Sebagai mahasiswi, yang memulai berbisnis kecil-kecilan, kata Teni, ia harus siap menghadapi pasar bebas MEA 2015. Teni siap mendukung pasar bebas tersebut. “Untuk MEA nanti, kita sebagai mahasiswi pun jangan hanya belajar di kampus atau di rumah saja. Tetapi di lapangan juga harus bisa lebih menguasai pasar, agar tidak ketinggalan informasi dan harus aktif bahasa asing, agar menjadi generasi muda kompeten,” ungkapnya.(ais/sir)

Sanwani Anggota Komisi D, DPRD Kota Bekasi.

BEKASI TIMUR, BERITA BEKASISMA N 5 dan SMA Yadika yang pertama di Bekasi akan menggelar UN ini yang dianggap telah memenuhi syarat. Jangan memaksakan untuk menggelar UN On line, bukan berarti derajat pendidikan kota Bekasi menciut karena tidak ikut UN on Line. “Tidak perlu gengsi dengan daerah lain yang insfaktukturnya telah memadai. UN merupakan tahapan akhir dari salah satu penentuan kelulusan siswa. Dunia pendidikan bukan untuk dicoba-coba,” kata Sanwani, anggota Komisi D, DPRD Kota Bekasi, Jumat (3/4). Bila melaksanakan UN on Line maka harus dengan kesiapan penuh. Mulai dari hal detail dan hal pendukung lain sudah memadai untuk menerapkan sistem baru ini. Bila itu sudah terpenuhi maka sudah bisa dilaksanakan bersamaan dengan daerah lain secara serentak. Kondisi sekarang ini, mana ada sekolah yang mempunyai UPS sebagai hal terpenting dalam pelaksanaan UN on Line. “Kami segera turun ke lapangan untuk mengkroscek sekolah yang dianggap sudah memenuhi syarat. Pendidikan kita masih belum siap untuk melaksanakannya untuk tahun ini. Bila dilaksanakan tahun depan dengan kelengkapanya insfaktukturnya maka kami sangat mendukung sekali,” katanya. Ada dua kemungkinan besar yang bisa muncul bila Disdik memaksakan pertama yakni orang tua akan was-was dan anak akan down karena dianggap sebuah percobaan dari sistem ini. Ada banyak sekolah lain yang tidak menerapkan namun sekolahnya sudah

menerapkan. Senang atau tidak senang akan muncul sebagai beban pikiran dari para siswa. Disdik terlalu buru-buru. Seharusnya harus dilihat terlebih dulu secara detail mulai dari siswa itu sendiri dan insfaktuktur yang ada. “Kita menginginkan hasil yang maksimal jangan hanya menahan rasa malu maka harus diaplikasikan walaupun tidak semua sekolah sebagai sample bahwa di Bekasi sudah bisa UN on line,” ujarnya. Akan banyak wali murid yang tidak senang, karena beranggapan bahwa anaknya hanya sebuah percobaan dari disdik dari sistem on line. “Bila menarik ke belakang dari konteks yang ada dilapangan maka mudhratnya lebih banyak dari pada manfaatnya,” tambah Sanwani. “Saya sebagai salah satu orang tua siswa di SMA 5 masih belum mengetahui pasti bagaimana UN On line. Tiap tahun terus ada perubahan, tidak ada yang konsisten. Cemas dan bimbang memang kami rasakan sebagai orang tua bila anak kami tidak lulus,” kata Siti, salah seorang orang tua murid. Ditegaskan, kenapa tidak diseragam­ kan saja semuanya. Jadi semua orang tua merasakan. Kalau sekarang kan hanya orang tua yang anaknya sekolah di SMA N 5 dan SMA Yadika saja. “Ini kan tidak adil. Bila tidak lulus karena faktor sistem baru ini maka siapa yang akan bertanggung jawab terhadap masa depan mereka,” tegasnya. “Kami meminta kepada Disdik agar jangan menjadikan anak kami sebagai kelinci percobaan hanya demi gengsi dengan Disdik di daerah lain,” ungkapnya.(hul/sir)

Kelurahan Jaka Setia Miliki Gedung Sekretariat Bersama BEKASI SELATAN, BERITA BEKASI-Akhirnya, apa yang telah menjadi harapan masyarakat Kelurahan Jaka Setia untuk mempunyai sekretariat bersama telah tercapai. Gedung sekretariat bersama berdiri di atas lahan hibah di RW 03 dengan kokoh, megah dan berlantai dua. Belum lama ini telah diresmikan yang dihadiri LPM, BKM, Karang Taruna, Babinsa, Binaspol, Lurah, anggota Fraksi Golkar, DPRD Kota Bekasi dan para tokoh masyarakat. Ketua BKM Setia Makmur, H.Sanim mengatakan, pembangunan sekretariat bersama ini merupakan bantuan dari BKM melalui program P3BK tahun anggaran 2014, sebesar Rp 50 juta. Dalam program P3BK tersebut yakni ingin memunculkan kembali adanya jiwa gotong royong dan sosial masyarakat, dan dana swadaya sebesar Rp 67 juta. “Bangunan dengan dua lantai ini dari dana P3BK dan swadaya masyarakat

sebesar Rp.117 juta. Jadi keberhasilan dari partisifasi masyarakatnya lebih 100 persen,” katanya. Sementara itu Sekretaris Pokja P3BK Kota Bekasi, Sunandar mengatakan, tentunya kedepan diharapakan adanya pos keamanan. Selain itu juga untuk adanya penataan taman pada halaman kantor seketariat bersama ini. Sesuai arahan dari Walikota Bekasi, dengan pencanangan seribu taman. “Gedung sudah bagus, tinggal ditata halaman yang indah dengan hijaunya tanaman dan jaga kebersihan juga ketertiban,” ucapnya. Menurutnya, sudah mempunyai seketriat bersama jangan menjadi kendor dalam meningkatkan sinergitas kepada masyarakat, RT, RW, aparat keamann, Lurah dan Camat. “Mari kita jalin silaturahmi dan komunikasi yang lebih erat lagi dengan adanya gedung baru seketariat bersama ini,” pintanya.(adi/sir)

ADI TALOR/BERITA BEKASI

KOMPAK. Pengurus BKM, LPM, Sekretaris Pokja P3Bk Kota Bekasi, anggota DPRD, Lurah berfoto bersama usai peresmian kantor sekretariat bersama di RW 03.


BERITA OTOM TIF

Harga Eceran

Rp. 3.000,-

Langganan Rp. 70.000,-/bulan 16 Halaman

ONLINE : WWW.TVBERITA.COM

SABTU, 4 APRIL 2015

beritabekasiredaksi@gmail.com

produk Harga Toyota Baru Alami Koreksi

021-8833-9602

Nikmatnya Naik Mitsubishi Espasio Mampu Menampung 16 Penumpang dengan Nyaman

KENYAMANAN dalam sebuah kabin pesawat ketika berada di udara kini sudah bisa dirasakan di darat dengan menaiki mobil produk terbaru dari pabrikan Mitsubishi.

NET/BERITA BEKASI

KOREKSI. Ditengah kelesuan pasar otomotif, Toyota tetap memproduksi mobil dengan harga yang justru mengalami kenaikan. PASAR otomotif yang sedang memasuki masa kejenuhan dan mengalami kelesuan karena kondisi ekonomi di tanah air yang belum menunjukkan pertumbuhan yang signifikan, ternyata tidak mempengaruhi kebijakan produksi pabrikan mobil Toyota. Bahkan Toyota telah memasang banderol baru terhadap produk-produk barunya yang telah diluncurkan di tahun ini. Toyota menyebutkan bahwa koreksi harga berdasarkan beberapa perubahan yang telah dialami produk-produk baru tersebut. Buktinya, PT Toyota Astra Motor (TAM) terus memborbardir pasar dengan produk-produk anyarnya. Bayangkan, selama tiga minggu lalu, Toyota telah menggelontorkan 3 produk faceliftnya. Mulai dari New Rush, New Alphard dan New Vellfire serta New Camry. "Untuk semua produk-produk yang baru diluncurkan ini memang telah dilebeli harga baru. Hal ini disesuaikan dengan perubahan dan peningkatan fitur-fitur yang ada pada model-model baru tersebut," terang Rahmat Samulo, Direktur Pemasaran TAM. Samulo menambahkan, perubahan harga pada model baru ini bukan berdasarkan dari perhitungan nilai dolar terhadap rupiah. "Ya itu tadi, perhitungan berdasarkan dari perubahan improvement produk. Kalau untuk dolar, kita tidak pakai nilai kurs pada saat ini," tambahnya. Saat peluncuran New Rush beberapa waktu lalu, Rahmat Samulo pernah mengatakan bahwa perbedaan harga model lama dengan yang baru hanya selisih jutaan rupiah saja. "Contohnya selisih harga New Rush dengan model sebelumnya hanya berkisar antara Rp 4 juta - Rp 7 juta," tegas Samulo. (net/ser)

penjelajah Handal untuk Mendaki Gunung

Kehadiran Mitsubishi Espasio yang merupakan varian FE 71 Long Bus Chassis menjadi moda transportasi yang kenyamananya tidak kalah dengan kenyamanan yang bisa dinikmati ketika sedang terbang dengan pesawat. Kepada BERITA BEKASI, Gadang Eka Putra Sales Supervisor Sun Motor Bekasi menjelaskan, bahwa Espasio memang diperuntukkan untuk mengangkut penumpang eksklusif baik oleh perusahaan ataupun jasa travel. Makanya ketika berada di dalamnya memang seperti sedang menggunakan moda transportasi udara. Ini berkat kerjasama dengan Adiputro sebagai karoserinya yang sudah terkenal dalam bidangnya yang selalu mengedepankan tingkat keselamatan yang lebih tinggi, rapih dan nyaman. "Ini semakin menambah kepercayaan dari para konsumen terutama mereka para pengusaha ataupun perusahaan yang menjadi sasaran pasar," jelasnya. Espasio memang dirancang lebih baik agar lebih mempunyai nilai dan kelebihan dari para kompetiter yang bermain pada kelas yang sama. Ini merupakan varian ready micro bus pertama yang dimiliki oleh Mitsubishi Indonesia. Panjangnya sekita 5,7 meter dengan lebar 1,75 meter lebih panjang dari

pendahulunya karena bisa menampung 16 orang penumpang. Meskipun mampu memuat kapasitas lebih banyak, varian ini dilengkapi suspensi dan ban radial sehingga Mistubishi Espasio sangat nyaman digunakan untuk perjalanan jarak jauh. "Tenaga maksimal didapat pada putaran mesin yang rendah, daya maksimum 110 PS / 2.900 rpm serta Torsi maksimum 275 Kg.m / 1.600 rpm, sehingga efisiensi bahan bakar tinggi," ujarnya. Turning radius kecil 7.0 m, memberikan kemudahan dalam melakukan putaran balik atau manuver di jalan sempit. Untuk memberikan kesan mewah, Mitsubishi Espasio dilengkapi dengan velg alumunium, serta design kabin premium. Ada dua pintu masuk untuk para penumpang sehingga tidak mengganggu penumpang lain. Dari sisi desain di dalam, maka tempat duduk setiap baris tiga orang dengan total 5 baris tempat duduk. Jarak antara satu baris lebih lebar dengan jarak tempat duduk disetiap barisnya memang lebih luas. "Tempat duduk memang sengaja dibuat lebih legar agar penumpang lebih leluasa duduk ketika menikmati perjalanan," imbuhnya Tempat duduknya pun lebih elegan. Tidak kalah seperti tempat duduk pesawat. Keempukanya sangat dirasakan se-

ASYKUR HULU/BERITA BEKASI

MERASAKAN KENYAMANAN. Menaiki mobil Mitsubishi Espasio yang memiliki panjang 5,7 meter dan lebar 1,75 meter memang lebih nyaman karena tempat duduknya yang lebar serta kabin yang leluasa. kali apalagi ketika perjalanan jauh maka tidak membosankan. "Begitu pula dengan Blower AC single ada di setiap baris kursi dan tidak sentral," tandas Putra. Varian terbaru dari mitsubhi-

si ini sangat cocok digunakan untuk bisnis travel, shuttle bus, angkutan umum, bus sekolah, bus untuk aktivitas promosi dan lain-lain. "Dengan dua pilihan warna

yaitu putih dan silver, Bus Espasio memiliki kelengkapan standard dengan AC serta CD player yang siap memberikan kenyamanan saat di perjalanan," pungkasnya.(hul/ser)

Mobil Warna Putih Lebih Digemari BERDASARKAN sebuah studi bertajuk “Annual Automotive Color Popularity Data” yang dilakukan perusahaan suplier cat dan bahan pelapis yang berbasis di Pennsylvania, Amerika Serikat, PPG Industries, menyebutkan bahwa kendaraan dengan warna cat putih paling banyak dibeli konsumen. Memang studi itu memuat data berdasarkan survei yang dilakukan di Amerika Utara, namun diyakini data di negara lain tidak jauh berbeda dengan hasil yang dilakukan survei tersebut. . Hasil studi PPG diklaim akurat karena datanya diambil

NET/BERITA BEKASI

DIGEMARI. Kendaraan roda empat atau mobil dengan cat warna putih ternyata lebih digemari daripada warna lainnya.

langsung dari berbagai pihak yang bersinggungan langsung dengan pembelian kendaraan. Berdasarkan data hasil studi PPG, seperti dikutip sebuah situs otomotif belum lama ini, sebanyak 23 persen konsumen memilih mobil berwarna putih. Disusul merah yakni sebanyak 20 persen, hitam 18 persen, abu-abu 16 persen, dan silver 15 persen. PPG lalu merinci kembali ke beberapa segmen mobil. Di segmen mobil premium, putih merupakan warna paling diminati konsumen yakni 24 persen. Di bawahnya hitam 22 persen, silver 20 persen, abu-

abu 16 persen, dan merah 7 persen. Alasan mengapa konsumen lebih memilih putih karena menggugah selera, cerah, tahan lama, dan terhormat. Selain itu, hasil studi juga mengungkap bahwa orang memilih warna mobil berdasarkan keselarasan dengan cat rumah. Selain itu ada pula pertimbangan bahwa warna mobil harus selaras dengan pakaian yang digunakan pengendara. Data lainnya juga menyebutkan bahwa mobil berwarna putih tidak menyerap cahaya panas matahari, sehingga lebih nyaman dipakai. (net)

Cara Bijak Agar Selamat di Jalan NET/BERITA BEKASI

HANDAL. NAVARO NP300 sangat handal untuk dipakai menjelajah pegunungan. GENERASI terbaru NP300 Navara punya gelar baru, sebagai pikap kabin ganda 4WD bertransmisi otomatis pertama yang sanggup menanjaki Gunung Tambora, Dompu, Nusa Tenggara Barat. Pencapaian ini baru saja dilakukan bersama KompasOtomotif dalam rangkaian kegiatan Ekspedisi Alam Liar Tambora pada 18–25 Maret 2015. Tambora merupakan gunung berapi yang pernah meletus 200 tahun lalu. Letusannya sangat dahsyat, dikatakan 1.000 kali lebih kuat dari “kemarahan” Gunung Merapi. Memang, kondisi alam menuju puncak sangat menantang, sudut pendakian sampai 45 derajat dengan kontur jalan berbatu dan tanah berpasir. Lebih ekstrem lagi karena perjalanan ditempuh di musim hujan saat tanah melunak dan menjadikannya lebih sulit dipijak. Navara terbukti tangguh, bukan menantang, tapi melebur dengan alam Tambora. Unit yang kami gunakan sama sekali tidak dimodifikasi, semua standar pabrikan dan masih segar dari dealer, termasuk pilihan ban. Pengalaman itu menjadi bukti, Navara terbaru bisa beraksi di medan off-road ekstrem tanpa kehilangan rasa mobil penumpang. (net/ser)

BERKENDARAAN dijalanan umum dengan kendaraan roda empat memang memerlukan antipasi dan persiapan tersendiri yang lebih dibandingkan berkendara dengan motor dan sejenisnya. Sekali pun mobil telah mendapatkan perawatan rutin, hingga memiliki mesin, ban serta sistem pengereman yang baik, bukan berarti kita telah cukup dalam mempersiapkan diri untuk terhindar dari bahaya dijalan raya. Untuk itu, berikut ini adalah 10 tips yang perlu anda lakukan sewaktu akan mengendarai mobil anda ke jalan raya : 1. Hal pertama tentu saja melakukan pemeriksaan pada kendaraan mobil anda. seperti memeriksa minyak rem, tekanan angin pada ban, mengecek lampu indikator, memeriksa bagian bawah kendaraan dari kebocoran oli dan sebagainya. Intinya pastikan kondisi mobil anda sudah cukup prima untuk berjalan. 2. Mengemudikan mobil dengan beban berlebih tentu tidak baik, selain menggang-

gu keseimbangan juga akan memboroskan bahan bakar, untuk itu sebaiknya pindahkan berbagai barang-barang yang kurang penting dari dalam kendaraan anda. 3. Gunakan sabuk pengaman ( safety belt ) dengan baik dan benar, yaitu dengan menyilangkannya dari bagian tulang bahu ke pinggul, dengan demikian berat badan tubuh anda bisa terjaga dengan baik jika terjadi benturan atau hentakan mendadak. 4. Posisi kan dengan baik perangkat spion mobil bagian dalam dan luar sehingga anda bisa bisa melihat secara bebas berbagai posisi dari badan mobil dan keadaan sekitarnya dengan leluasa. Untuk bagian tak terlihat, usahakan untuk menengokkan kepala seperti saat dimana anda perlu untuk berpindah jalur atau berputar arah. 5. Sebaiknya peganglah stir sesuai dengan prosedur, yaitu idealnya posisi genggaman tangan ada di arah jam 3 dan jam 9 dan gunakanlah jari anda ketika perlu untuk menyalakan

ASYKUR HULU/BERITA BEKASI

KESELAMATAN. Salah satu yang menjadi perhatian penting ketika mengendarai mobil adalah menjaga keselamatan sepanjang perjalanan. lampu belok atau wiper. 6. Fokuslah dalam mengemudikan mobil, hilangkan berbagai fikiran yang mengganggu konsentrasi anda berkendara. Berbagai aktifitas mengganggu juga perlu ditinggalkan seperti merokok, atau pun menelpon, jika memang hal tersebut memang dirasa perlu untuk dilakukan, sebaiknya anda terlebih dulu menepi

atau gunakan handsfree untuk mudahnya berkomunikasi telepon. 7. Jagalah jarak aman, baik sisi samping kiri dan kanan, serta depan dengan kendaraan lain untuk menghindari keadaan mendadak, karena dengan besarnya ruang / jarak anda akan melakukan antisipasi. 8. Sekali pun mobil anda

Alamat Redaksi: Jl. KH. Noer Alie, Ruko Sentra Niaga Kali Mas, Blok A No.19 Kali Malang Bekasi

sudah mendukung teknologi ramah lingkungan, lakukanlah pengoperan gigi trasmisi pada rpm 2.000 sampai dengan 2.500 rpm. Karena mesin berbahan bakar bensin umumnya baru bekerja optimal di kisaran putar 2.000 – 2.500 rpm 9. Lakukanlah berbagai trik efesiensi bahan bakar yang aman, seperti mengangkat injakkan kaki pada pedal gas lebih dulu dan biarkan mobil meluncur sebelum anda menginjak rem saat akan menikung. 10. Matikan mesin mobil jika anda berhenti atau menepi selama lebih dari 1 menit, karena mesin mobil yang hidup dalam keadaan diam selama 3 menit sama artinya seperti mesin mobil melakukan perjalanan 1 jam pada kecepatan rata-rata 50 km / jam. Dengan menjalankanlah 10 tips cara mengemudi mobil yang hemat, baik, benar dan cerdas diatas sehari-hari, paling tidak pengemudi sudah ikut menjaga keselamatan diri sendiri dan orang lain di jalan raya. (hul/ser)


BERITA CIKARANG Memberi Nilai Lebih

SABTU, 4 APRIL 2015

Harga Eceran

Rp. 3.000,-

Langganan Rp. 70.000,-/bulan 16 Halaman

ONLINE : WWW.KORANBERITA.CO beritabekasiredaksi@gmail.com

021-8833-9602

Korem 051 Wijayakarta Diperiksa Jadwal Sholat untuk Cikarang, GMT +7

april 2015 Tgl

Shubuh

4

04:38

Dzuhur 11:57

Ashr 15:13

Maghrib 17:58

Isya 19:07

PRAKIRAAN CUACA KABUPATEN CIKARANG 2015 4 APRIL HUJAN SINGKAT

SIANG

Ti

31°

RealFeel® 24° Presipitasi 51%

CIKARANG PUSAT, BERITA BEKASI-Tim Pengawas dan Pemeriksaan (Wasrik) Itdam Jaya melaksanakan kegiatan pengawasan dan pemeriksaan di Korem 051 Wijayakarta. Tim dike­ tuai oleh Letkol Cku. Arjumas tersebut beserta 5 orang anggotanya.

Komandan Korem 051 Wija­ yakarta, Kolonel Inf. Suha­ryanto mengatakan, kondisi keterbatasan sumber daya manusia (SDM) yang ada terutama di Bidang Anggaran memerlukan pengelolaan yang optimal, efektif dan efisien, sehingga operasional satuan tetap berjalan se-

suai yang diharapkan. “Pengawasan dan pemeriksaan harus dipahami sebagai HALAMAN 15

MALAM Re

30°

RealFeel® 24° Presipitasi 91%

PEMBANGUNAN

Jumlah Rutilahu Berkurang, DPRD Sewot CIKARANG PUSAT, BERITA BEKASI-Bupati Bekasi, Neneng Hasanah Yasin mengatakan, tahun 2015 ini akan ditambah anggaran untuk program rehabilitasi Rutilahu dari tahun 2014 lalu. Namun demikian untuk tahun 2015 ini, Neneng mengaku bakal membangun 4.500 rutilahu. “Kita akan membangun 4.500 rutilahu. Kalau tahun lalu Rp 10 juta per rumah, tahun ini menjadi Rp 15 juta per rumah,” kata Neneng kepada BERITA BEKASI, Kamis (2/4). Menurutnya, angka 4.500 ini lebih sedikit dari tahun sebelumnya yang jumlahnya mencapai 5.000 rutilahu. Artinya, ada pengurangan jumlah unit rumah, namun besaran anggaran bertambah. Dikatakan, pada tahun 2013, sebanyak 4.500 titik rutilahu direhabilitasi dengan anggaran Rp 6 juta per rumah. Sedangkan pada 2014 ditambah 500 titik menjadi 5.000 unit dengan anggaran Rp 10 juta per rumah. Di tahun 2015 ini, kata Neneng, Pemkab Bekasi menganggarkan dana untuk 4.500 ti­ tik sebesar Rp 15 juta per rumah. “Kami berkomitmen agar anggaran tepat sasaran. Terjadi pe­ningkatan sebanyak 5 juta per titik, walau rutilahu yang direhabilitasi turun sebanyak 500 rumah,” katanya. Apabila ada penyelewengan, kata Neneng, maka Pemkab Bekasi akan mempersilahkan aparat hukum untuk melakukan proses hukum. HALAMAN 15

GILANG NUGARAHA/BERITA BEKASI

PEMERIKSAAN. Tim Wasrik Itdam Jaya sedang memeriksa pembukuan dan pengelola keuangan di Korem 051 Wijayakarta.

Dapat

Rp 20 Miliar dari DKI

Sekda: Segitu Ge Sudah Bersyukur, Daripada Gak Sama Sekali DI tahun 2015 ini Kabupaten Bekasi sebagai salah satu penyangga ibukota akan mendapat dana hibah dari DKI Jakarta sebesar Rp 20 miliar. CIKARANG PUSAT, BERITA BEKASI-Dana hibah ini lebih besar dibandingkan tahun 2014 yang hanya Rp 5 miliar. Se­ kretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bekasi, Muhyidin mengatakan, sebelumnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menjanjikan akan mengucurkan

dana hibah sebesara Rp 100 miliar. Dengan bantuan tersebut Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi dapat mempercepat pembangunan. “Ya, diberi bantuan hibah segitu ge dah bersyukur. Daripada gak ada sama sekali,” kata Muhyidin kepada BERITA BEKASI di ruang kerjanya, Kamis (2/4).

Hingga April 2015, Legislatif Belum Lahirkan Perda CIKARANG PUSAT, BE­ RITA BEKASI-Dewan Perwakilan Rakyat Dae­ rah (DPRD) Kabupaten Bekasi, sama sekali belum meng-

NET/FMR

Muhyidin

HALAMAN 15

hasilkan Peraturan Daerah (Perda) sepanjang 2015 karena terkendala sejumlah hal. “Responnya sangat mi­ nim, baik dari pimpinan dewan maupun SKPD,” kata anggota Badan Legislasi, DPRD Kabupaten Bekasi, Nurdin Muhidin, di Cikarang, beberapa waktu lalu. Diakuinya, sudah berupaya mengkomunikasikan agenda penyusunan Perda sejak Ja­ nuari 2015, tapi responsnya sa­ ngat kurang. “Padahal tahun lalu sudah disetujui bahwa di 2015 ini ada tugas penyusunan 26 Perda yang harus diselesaikan,” katanya. Jumlah Perda yang harus dibahas itu 12 di antaranya merupakan usul­ an dari eksekutif, sedangkan 14 sisanya merupakan inisiatif DPRD. HALAMAN 15

Sekda Kabupaten Bekasi

Jalan Penghubung Dua Desa Rusak Parah SETU, BERITA BEKA­ SI-Saran transportasi sa­ ngat dibutuhkan warga. Untuk mendukung dan akses perekonomian masyarakat. Selain itu, masyarakat juga membutuhkan infrastruktur jalan yang memadai. Sepertinya, di Desa Kerta­ rahayu, Kecamatan Setu, infrastruktur jalan peng-

hubung Desa Kertarahayu dan Desa Mukti Jaya rusak parah. Sehingga, warga di desa ini sering terganggu saat akan bepergian untuk bekerja atau aktivitas lain­ nya. Kepala Urusan, Pemerintah Desa Kertarahayu, Rion mengatakan, jalan penghubung dua desa ini sudah

lama rusak. Padahal setiap Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) selalu diusulkan perbaikan. “Dari tahun ke tahun sudah kami usulkan, tetapi tidak pernah ada realisasi­ nya,” kata Roni kepada BE­ RITA BEKASI, Jumat (3/4). HALAMAN 15

DEDE SUPRIATNA/BERITA BEKASI

RUSAK PARAH. Jalan penghubung Desa Kertarahayu dan Desa Mukti Jaya rusak parah. Pemkab Bekasi terkesan membiarkannya rusak.

Alamat Redaksi: Jln. KH Noer Alie, Ruko Sentra Niaga Kali Mas, Blok A No. 19 Kali Malang Bekasi


10

BERITA SHOPING

SABTU, 4 April 2015

aksesoris Tas Lipat Praktis untuk Traveler KINI hadir tas lipat yang dapat menggantikan koper bagi traveler. Tas ini diklaim dapat membawa pakaian d a n kebutuhan lainnya, layaknya koper. Dilansir dari Huffingtonpost, tas ini terbuat dari bahan yang tidak kaku. Ukurannya yang tidak terlalu besar, tas ini juga dapat dilipat menjadi kecil. Tas ini dapat menjadi alternatif Anda ketika bepergian. Karena tas ini tidak memakan tempat seperti koper. Liburan Anda pun akan terasa simpel dan praktis menggunakan tas ini. Menariknya, tas ini memiliki empat bagian yang dapat memudahkan traveler menyimpan barang. Sepatu dapat Anda simpan di kedua kantongnya, baju pada bagian tengah dan peralatan mandi pada sisi yang lainnya. Tas yang dikeluarkan oleh perusahaan pengecer online Combatant Gentlemen ini dibandrol sekitar Rp1,3 juta. (net/jek)

Kemeja Putih Stylish Kasual yang Playful untuk Hangout

KEMEJA putih adalah salah satu busana yang wajib dimiliki. Atasan ini cukup serba guna karena bisa dikenakan ke berbagai kesempatan, terutama acara yang cenderung formal. Sebagian dari Anda mungkin segan mengenakan kemeja putih di keseharian karena desainnya terlihat terlalu formal. Namun tak sedikit brand fashion yang menyediakan busana ini dengan detail dan modelnya yang menarik sehingga pantas dipakai kala hangout bahkan ke pesta. Tak perlu mencari merek-merek luar, brand lokal pun banyak yang menyediakan kemeja putih stylish dan pantas jadi pilihan. Inilah lima opsi yang bisa dijadikan pilihan berdasarkan searching BERITA BEKASI dari beberapa sumber situs shopping online.

pusat belanja

AEON MALL ala Jepang Hadir di Indonesia

3. Nikicio Siapa bilang kemeja tidak bisa dipakai ketika menghadiri pesta? Dengan kemeja ini Anda bahkan bisa jadi pusat atensi. Busana seharga Rp 1,6 jutaan tersebut dapat dijadikan statement dalam penampilan sehingga Anda tak perlu pusing mencari rok atau celana yang menarik perhatian. Kemeja berpotongan asimetris berikut juga cukup panjang untuk dikenakan tanpa bawahan.

1. Cereal Nation Mungkin Anda tipe orang yang ceria sehingga senang mengenakan pakaian penuh warna atau motif. Sebagai alternatif kemeja putih, Anda bisa memilih busana satu ini. Dihadirkan dengan gambar zodiak, item seharga Rp 250 ribu berikut terlihat unik. Terlebih gambarnya seperti dibuat menggunakan tangan bukan print. Cocok dikenakan untuk tampil smart casual kala kerja maupun bepergian.

NET/BERITA BEKASI

MALL. Konferensi pers rencana pembukaan AEON MALL BSD City pada 30 Mei 2015 mendatang.

WARGA Tangerang dan sekitarnya tak lama lagi akan ?memiliki destinasi belanja dan hiburan baru. AEON MALL BSD City, pusat perbelanjaan yang dikembangkan oleh Sinar Mas Land atas nama PT AMSL Indonesia akan dibuka di kawasan Bumi Serpong Damai, Tangerang. Mall yang akan beroperasi mulai 30 Mei 2015 tersebut menyuguhkan konsep yang cukup unik dan belum pernah ada di Indonesia yakni bernuansa Jepang sesuai dengan negara asal AEON. AEON MALL sendiri merupakan sebuah pengembang dan operator pusat perbelanjaan terbesar di Jepang yang telah eksis sejak 1978. Di negara asalnya, AEON sudah mendirikan 141 mal atau 2/3 dari seluruh pusat perbelanjaan yang ada di sana. Selain di Negeri Sakura, AEON juga membuka cabang di 12 negara Asia, seperti Malaysia, China, Hong Kong, Korea Selatan, India, Filipina, dan lain-lain. Kawasan Serpong yang dipilih sebagai pijakan pertama AEON MALL memang dinilai cukup potensial. Meski sudah banyak pusat perbelanjaan di sekitar sana seperti Living World, Mall Alam Sutera, atau Summarecon Mall Serpong, AEON MALL optimis bisa memikat warga sekitar bahkan luar kawasan. Menurut Adrian Pranata selaku Operations General Manager PT AMSL Indonesia, keunikan dan lokasi yang tak jauh dari jalur tol menjadi beberapa kelebihan mal. “Di BSD ?banyak pemukiman sehingga potensial. Keberadaan AEON MALL mudahmudahan menambah semarak dan pilihan konsumen Serpong, Tangerang di dalam pemenuhan kebutuhan. Akses juga mudah sehingga dari luar Serpong bisa masuk di sini,” ujar Adrian saat konferensi pers di Restoran Cakhra, The Breeze, kemarin. AEON MALL BSD City memang bisa dilalui dengan dua jalur tol, yakni Tol Jakarta-Tangerang dan Tol Bintaro Serpong yang terhubung dengan Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta (JORR). Bagi para pengunjung yang dari arah Jakarta, Anda bisa melalui simpang susun Tomang kemudian keluar Tangerang pada km 18. Sementara dari Tol Bintaro Serpong ada dua pintu keluar BSD City yaitu Lingkar Barat (km 12) dan Lingkar Timur BSD (km 10). Selain ?cukup mudah diakses, keunggulan yang ditawarkan AEON adalah nuansa Jepang yang kental. Salah satu fitur utama yang ditawarkan adalah kuliner Jepang. Di sana akan disediakan 140 food court dan restaurant. Beberapa diantaranya bahkan baru pertama kali buka di Indonesia. Tentu tak hanya masakan Jepang, terdapat pula sejumlah tempat makan dengan menu western seperti Amerika dan Eropa. Selain sebagai tujuan berburu kuliner, AEON juga ingin menjadi destinasi berbelanja kebutuhan sehari-hari, fashion, juga traveling. Beberapa tenant ternama yang akan bergabung adalah Uniqlo, Guess, Clarks, Charles & Keith, Best Denki, dan lain-lain. Mal ini memiliki total 280 toko dengan lahan parkir berkapasitas 4.400 kendaraan. AEON MALL yang sudah 90% dibangun ini juga menjanjikan kenyaman dan keadaan berstandar Jepang. (net/jek)

2. Day and Night Kebanyakan orang tidak memilih kemeja sebagai busana ketika hangout karena terlihat formal. Jika begitu pilih saja kemeja tanpa lengan dengan detail unik seperti opsi satu ini. Day and Night menawarkan kemeja tanpa lengan dengan aksen kepala Mickey Mouse di bagian samping. Tak hanya itu kerah juga dihadirkan tinggi dan diberi detail lipit. Bisa dikenakan dengan jeans untuk tampilan santai atau celana berpotongan longgar untuk terlihat smart casual.

4. I.K.Y.K Kemeja dengan detail menarik lainnya datang dari brand I Know You Know atau yang bisa disingkat I.K.Y.K. Kali ini busana berkerah tersebut ditampilkan dengan aksen pita pada bagian lengan. Meski sederhana, pita-pita kecil tersebut dapat menjadi pemanis ketika Anda menggerakkan tangan. Padukan busana seharga Rp 479 ribu ini dengan celana atau rok yang penuh warna jika tak ingin tampil terlalu polos. 5. Geulis Ingin tampil dengan sentuhan tradisional? Pilih saja atasan yang memiliki corak batik. Brand Geulis pun menyediakan kemeja putih dengan aksen batik khas Cirebon. Detail bernuansa pink tersebut ditampilkan di bagian kantung serta kerah sehingga tampak unik dari kemeja batik kebanyakan. Miliki atasan tersebut dengan harga Rp 385 ribu. (net/jek)

Koleksi Sepatu Tangguh Ramah Lingkungan MENYAMBUT Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 22 April nanti, lebih dari 192 negara di seluruh dunia berpartisipasi dan berinisiatif untuk menunjukkan dukungan terhadap pelestarian lingkungan alam. Salah satu yang ikut berpartisipasi adalah label sepatu asal Amerika, Timberland. Sejak pertama berdiri, Timberland memang sudah memiliki kecintaan akan alam dan berusaha sebisa mungkin untuk ikut

serta dalam rangka menjaga kondisi lingkungan sekitar. Di tahun 2015 ini Timberland merevolusikan dunia fashion dengan meluncurkan salah satu koleksi yang ramah lingkungan, yaitu, koleksi sepatu Earthkeeper’s. Koleksi terbaru dari Timberland ini hadir dengan sejumlah terobosan dalam mengimplementasikan barang-barang daur ulang. Teknologi yang dibuat juga sebisa mungkin memaksimal-

NET/BERITA BEKASI

TIMBERLAND. Koleksi sepatu Earthkeeper’s yang ramah lingkungan, terbaru dari Timberland. kan keramahan lingkungan yaitu lewat teknologi Green Rubber. Sebagai pelopor inovasi ini, Timberland melahirkan ReCanvas yaitu bahan ciptaan yang menyerupai bahan katun asli namun sebenarnya adalah material daur ulang. Ada juga ReNet, dimana terbuat dari bahan daur ulang jaring nelayan lepas yang sudah

tidak terpakai dan diolah oleh tim desain dan produksi Timberland hingga menjadi suatu perpaduan komponen material yang bermanfaat sekaligus ramah lingkungan. Kombinasi antara kualitasnya yang khas, kenyamanan super dan gaya modern dan tangguh, menjadikan Timberland sebagai sebuah label sepatu yang meng-

hadirkan kualitas ramah lingkungan terbaik di dunia. Beberapa pilihan dari koleksi terbaru ini adalah Earthkeeper’s Original Boots, Earthkeeper’s Stormbucks, Earthkeeper’s Radford Sensorflex dan Earthkeeper’s Hillburn, dimana seluruhnya bisa Anda dapatkan di gerai Timberland. (net)

Diskon Hingga 50%, T-Shirt Mulai dari Rp 200 Ribu

DISKON. Tenan Promod sedang promos sale potongan harga hingga 50 Persen.

INGIN mencari busana baru dengan harga yang terjangkau? Kunjungi saja gerai-gerai fashion di pusat perbelanjaan yang ada di kota Bekasi yang tengah mengadakan sale. Salah satunya yang patut Anda sambangi adalah Promod yang juga ada di Summarecon Mal Bekasi. Retailer asal Prancis ini sedang memberikan potongan harga hingga 50% pada sejumlah item terpilih loh. Suasana gerai Promod tak tengah padat pengunjung saat disambangi. Pilihan pakaian yang didiskon bisa langsung ditemukan karena diletakkan di bagian depan. Ragam busana yang tersedia di sini, seperti kaus, kemeja, blouse, sweater, rok, dress, jeans, dan lain-lain.

Berikut Wolipop pilihkan opsi menariknya yang diskon 50%. Opsi luaran yang ditawarkan Promod cukup menarik untuk dimiliki. Sebuah sweater hijau atau putih dengan aksen manik di leher? turun menjadi Rp 325 ribu. Lalu ada cardigan abu-abu yang turun menjadi Rp 300 ribu. Sedangkan untuk atasan, tersedia beberapa opsi yang pantas untuk dikenakan bekerja. Sebuah wrap shirt hitam dengan motif love putih turun menjadi Rp 300 ribu. ?Begitu juga dengan sejumlah kemeja biru. Kemudian blouse lengan panjang oranye serta biru turun menjadi Rp 200 ribu. Adapun t-shirt lengan panjang abu-abu

dengan aksen resleting turun dengan harga yang sama. Untuk bawahannya, miliki sebuah rok merah bertekstur dengan detail resleting emas yang turun menjadi Rp 250 ribu. Ada juga rok berbahan suede cokelat dengan aksen kancing-kancing yang turun menjadi Rp 300 ribu. Rok biru navy ?berpotongan A-line turun menjadi Rp 225 ribu. Untuk bawahan yang bisa dikenakan saat acara santai, ada jeans biru yang turun menjadi Rp 300 ribu. Sementara jika ingin tampil feminin, pilih saja sebuah dress lengan pendek dengan material tebal dan bertekstur warna cokelat dan oranye yang turun menjadi Rp 250 ribu. (net/jek)


BERITA KULINER

SABTU, 4 April 2015

11

jajanan Kedai Surabi Kartini Bikin Ketagihan

PRISKA/BERITA BEKASI

KEDAI. Sejumlah penikmat serabi tampak ramai di kedai Surabi Kartini. BANYAK aneka jajanan ringan Serabi di Kota Bekasi tapi belum dibilang penggemar kuliner kalau belum mencicipi aneka serabi di Kedai Surabi yang berlokasi di Jalan Raya R.A Kartini, Bekasi Timur. Rasa dan toping yang berbeda dengan serabi di tempat lain, ini membuat para Konsumennya ketagihan. Pemilik kedai Surabi Wahyu Putra mengatakan, kedai ini sangat nyaman dan baik untuk keluarga atau berkumpul bersama teman-teman. Menu utama yang ditawarkan kedai ini adalah Serabi. “Tapi Serabi di sini menjadi istimewa dengan aneka toping yang ditawarkan berbeda dengan serabi yang lainya,” katanya saat disambangi BERITA BEKASI, Jumat (3/4). Pria yang disapa Wahyu ini mengungkapkan serabi yang baru matang dari panggangan akan langsung dihidangkan di atas piring. Lalu disiram dengan pasta sesuai selera. Rasa Serabi sendiri tidak terlalu manis malah cenderung gurih. “Pastanya membuat serabi ini menjadi manis legit, namun tidak manis menggigit. Paduan serabi dan pastanya menjadi cita rasa serabi yang luar biasa. Satu porsinya cukup membuat perut Anda puas,” ungkapnya sambil tertawa. Ia menjelaskan Topping yang ada di kedainya ada dua jenis rasa untuk rasa yang manis antara lain, rasa kuah cinca, keju, keju susu, coklat, coklat keju, coklat susu, coklat keju susu, kacang, kacang susu, kacang coklat, kacang coklat susu, kacang coklat susu, kacang coklat keju susu, pisang, pisang coklat, pisang coklat susu, pisang keju, pisang keju susu, oreo, oreo susu, oreo keju susu, oreo keju susu, oreo pisang keju susu, nangka, nangka coklat, nangka coklat susu, nangka coklat keju susu, nangka keju, nangka keju susu, fla coklat, fla coklat keju fla coklat pisang, fla Strawberry, fla strawberry keju, fla strawberry pisang. “Sedangkan rasa gurihnya yaitu, oncom, oncom sosis, oncom ayam, oncom ayam sosis, sosis, sosis ayam, sosis ayam telor, telor, telor sosis, telor ayam, telor oncom sosis, telor oncom ayam, telor ayam oncom sosis, abon, abon sosis, abon telor, abon sosis telor, abon ayam sosis telor,” tambahnya. Untuk harga seporsi serabi di kedai Wahyu dihargai macam-macam. Berkisar dari harga Rp 4.000 hingga Rp 10.000 per porsinya untuk seporsi Serabi Coklat Susu. Tak hanya Serabi, kedai ini juga menyuguhkan menu minuman yang tak kalah enak dari mulai aneka es, aneka soft drink, dan minuman panas. ”Apabila anda penasaran dan ingin menikmati makanan khas itu di kedai Serabi Wahyu di Jalan Raya RA. Kartini. Kedai ini dibuka dari pukul 19.00 hingga pukul 01.00 dini hari,” katanya. Wahyu berharap agar para pecinta serabi harus mencicipi serabi yang ada di kedainya, karena dia yakin rasa dan toping yang dihadirkan dikedainya berbeda dengan serabi yang sudah banyak orang makan, “Semoga ke depanya banyak yang berdatangan ,dan dijamin setelah datang ke sini makin cinta bakan rasa serabi yang kita buat,” tambahnya. (nko/jek)

resep

Cara Unik Bikin Apel Dilapisi Karamel KARAMEL adalah salah satu varian rasa permen yang paling populer di dunia. Tak heran jika karamel lantas banyak digunakan untuk memasak berbagai jenis kudapan dan hidangan penutup manis seperti apel lapis karamel. Di Amerika dan Eropa, apel lapis karamel sangat populer dan sering dibuat oleh ibu-ibu di rumah. Anda juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Tak perlu membuat karamel sendiri dengan merebus gula karena dapur akan berantakan dan karamel yang lengket juga mudah gosong dapat menyulitkan Anda. Untuk itu, gunakan produk karamel kemasan yang saat ini banyak dijual di pasaran dan masak bersama sedikit susu di dalam microwave agar praktis. Semua jenis apel juga dapat digunakan sebagai bahan utamanya. Berikut ini resep lengkapnya seperti yang dilansir dari All Recipes bisa menjadi referensi para kaum ibu-ibu untuk menyiapkan makanan spesial dari apel. Apel Lapis Karamel Bahan-bahan -6 buah apel -14 ons karamel -2 sdm susu putih tanpa rasa (plain) -butter secukupnya Cara membuat 1. Buang bagian tangkai apel dan tusukkan stik kayu ke bagian atas. 2. Masukkan karamel dan susu ke dalam mangkuk khusus microwave. Masak selama 2 menit dengan mengaduk sebanyak 1 kali. 3. Setelah 2 menit, keluarkan mangkuk dari microwave kemudian celupkan apel ke dalam saus karamel hingga seluruh permukaannya tertutup karamel. 4. Letakkan apel yang telah dilapisi karamel di atas wadah yang telah diolesi butter hingga rata agar tidak menempel. 5. Dinginkan di dalam lemari es. (net/jek)

Aroma

Daun Pisang

SITI AISYARA/BERITA BEKASI

PAKET. Menu paket dari Restoran Nasi Uduk Kebon Kacang.

Nasi Uduk Kebon Kacang Hadir di Courts Megastore RESTORAN Nasi Uduk Kebon Kacang yang mempunyai ciri khas ikon smile pada logonya, kini hadir di tengah-tengah pusat perbelanjaan, Courts Megastore Harapan Indah Bekasi. "Ini berbeda dari outlet - outlet sebelumnya, dimana di sini pelanggan akan lebih merasakan kenyamanan dengan dilengkapi berbagai fasilitas ," ungkap pemilik Restoran Nasi Uduk Kebon Kacan Chandra Andhikin kepada BERITA BEKASI, Jumat (3/4). Chandra mengatakan, untuk Cabang ke-6 Outetnya yang telah ada, agar memudahkan para pengunjung sambil berbelanja di Courts Megastore.

"Untuk bisnis makanan, pastinya akan banyak dicari. Dalam penyajian nasi uduk yang dijual di otletnya ini dikemas dengan daun pisang agar pelanggan bisa merasakan harumnya nasi uduk tersebut ditambah wanginya daun pisang, karena aromanya tetap tersimpan dalam daun," bebernya. Dipaparkannya, meskipun berbagai jenis usaha sudah dia lakoni lanjutnya, mulai dari berbisnis perhiasan, membuka

gerai ponsel, hingga pada akhirnya berbisnis kuliner inilah yang menghantarkan kesuksesannya. "Untuk memikat para pelanggan agar betah, kami pun ingin konsumen bisa merasakan aroma wangi nasi uduk tetap tersimpan dalam daun tersebut, bahkan varian sambal juga sebagai ciri khas Nasi Uduk yang ia miliki, mulai dari sambal kacang, sambal goreng merah hingga sambal ijo, dan varian lainnya untuk lauk pauk," jelasnya. Pengunjung juga bisa menikmati menu - menu yang istimewa. Ayam goreng, bebek goreng, tahu, tempe, ati, paru, udang goreng dan semur jengkol. "Karena bagi kami, pelanggan adalah segala - galanya, akan terus memanjakan pe-

Karena bagi kami, pelanggan adalah segalagalanya, akan terus memanjakan pengunjung dengan pilihan sensasi sambal yang berbeda tersebut di atas ngunjung dengan pilihan sensasi sambal yang berbeda tersebut di atas," katanya. Selain itu ia mengatakan, usaha yang dirintis sejak 2008 silam ini mulai perlahan - lahan

merubah konsep tradisional ke arah yang lebih modern akan tetapi senantiasa menjaga kualitas cita rasa yang khas apalagi perkembangan saat ini menuntut dirinya untuk terus berupaya menjaga pelanggan tetap dan menarik pelanggan baru, "Untuk saat ini, kami pelan - pelan merubah konsep yang awalnya tradisional mengarah ke modern. Walau begitu, ciri khas dan tentunya cita rasa tidak akan berubah, justru kami senantiasa meningkatkan mulai dari kualitas pelayanan agar lebih baik dengan harga yang masih tetap terjangkau, selain itu kami juga menawarkan konsep kemitraan dengan pembagian keuntungan yang sangat profitable," terangnya. (ais/jek)

Menu Favorit Orang Jepang Saat Sakit Flu

D

I musim hujan maupun pancaroba, berbagai penyakit datang menyerang. Flu menjadi salah satu yang paling umum diderita. Tak hanya hidung tersumbat, demam dan badan lemas, flu juga mampu membuat penderitanya menjadu tidak nafsu makan. Padahal, makan makanan bergizi adalah cara terbaik selain istirahat untuk mengembalikan kesehatan tubuh. Nah, masyarakat di Jepang punya deretan menu favorit yang menjadi comfort food mereka disaat flu melanda. Tak hanya mampu menenangkan dan membuat nafsu makan kembali muncul, menu-menu tersebut juga memiliki berbagai manfaat kesehatan yang akan membantu penderita flu kembali sehat dengan cepat. Apa saja menunya? Simak daftarnya seperti yang dilansir dari berbagai sumber bisa jadi referensi Anda saat makan di restoran Jepang. RAMEN Ramen telah lama menjadi hidangan tradisional sekaligus favorit masyarakat Jepang. Begitu pula saat sedang dilanda flu, ramen menjadi hidangan wajib yang mampu membangkitkan selera makan. Namun, yang paling sering dinikmati ialah ramen yang dimasak menggunakan cukup banyak bawang putih. Telur ayam fermentasi, irisan daun bawang dan beberapa lembar daging pun ditambahkan sebagai pelengkap (topping). Siapa yang tak suka menyantap semangkuk ramen hangat? DAIKON

Daikon merupakan bahasa Jepang dari lobak putih. Biasanya lobak dipotong-potong dan dijadikan acar. Rasanya sedikit asam namun menyegarkan. Panganan ini sering disantap saat sedang sakit flu karena dipercaya mampu meredakan penyakit dan hidung tersumbat. Acar lobak juga sering ditambah madu untuk memberikan sentuhan cita rasa manis yang juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh. OKAYU Okayu adalah nama hidangan bubur di Jepang. Sama seperti di Indonesia, bubur telah menjadi hidangan klasik mereka yang tengah dilanda demam dan flu. Hal ini karena bubur memiliki tekstur yang sangat lembut sehingga mudah ditelan apalagi saat sakit nafsu makian pun cenderung berkurang. Namun, okayu dihidangkan tanpa topping seperti di Indonesia. Okayu hanya tersiri dari bubur yang telah dibumbui garam, lada dan bawang putih kemudian diberi sedikit taburan potongan daun bawang. SUP Dari beragam jenis sup yang ada di negeri sakura, yang menjadi favorit untuk dinikmati saat flu adalah sup ayam dan sup miso. Sup ayam dimasak dengan merebus daging serta tulang ayam bersama bumbu hingga tercipta kaldu dan daging ayam pun mengempuk. Sedangkan miso merupakan hasil dari fermentasi kedelai yang dihaluskan. Miso dijadikan bumbu utama sup dan biasanya ditambahkan irisan daun bawang dan tahu.

iklan Baris MUSIK PETROF PIANO HOUSE. Sekolah Musik & Galeri Piano. Daftarkan segera putra-putri Anda! Hub (021) 883 214 16 TOKO OLAHRAGA TOKO BANDUNG SPORT. Menjual macam-macam bahan Kaos cotton, FE, Lakos, Adidas, Haiget, Diadora, Nike dan Paragon. (021) 883 688 38, 883 688 39 KONVEKSI CHIXEL pesanan

KONVEKSI. Menerima kaos, jaket, switter dan

Ramen

Sup

Daikon

Okayu

ES KRIM Yang satu ini mungkin terdengar aneh karena sangat jarang orang yang

tengah sakit flu menyantap makanan dingin. Namun, di Jepang hal ini terbilang lumrah dengan catatan yang dinikmati ialah es krim bercitarasa unik seperti bji wijen, bawang putih atau wasabi. Seperti yang Anda ketahui, ketiganya memiliki manfaat kesehatan seperti meredakan hidung tersumbat dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. (net/jek)

UNTUK PEMASANGAN

Hub: 0857 33 666 931, 0821 1269 9735 seragam. Kualitas TERBAIK, Harga TERMURAH !!! 085 711 031 515 BENGKEL BENGKEL DINAMO GRIYA TEKNIK. Melayani gulung dinamo 3/1 phase, ser generator, dc motor, dll. Perum Pesona Ciantra blok B1 No. 4 RT 01/13 Cikarang Sltn, Bpk. Mansyur 0856 9347 4335 RUMAH DIJUAL DIJUAL Rmh luas 90m, dengan tanah HUK, Batu kali, genting beton dan atap pelapon, 2 kamar, listrik 1300watt. Berlokasi Perumahan Sukaraya Indah Jln raya Sukatani Cikarang Utara. Hubungi 0878 8487 0745


BERITA LIFESTYLE

PENTAS MUSIK Panggung Apresiasi Seni Cari Bakat Terpendam

Summarecon Mal Bekasi Hadirkan Teater IMAX

NET/BERITA BEKASI

12

SABTU, 4 April 2015

PRISKA/BERITA BEKASI

AKSI. Sejumlah grup band anak muda Bekasi tampil di atas Panggung Apresiasi Seni di Jalan Cut Meutia, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Bioskop IMAX Summarecon Mall Bekasi, salah satu tempat hiburan masyarakat Kota Bekasi yang menjadi Life Style.

UNTUK melengkapi tempat hiburan di wilayah Kota Bekasi dan sekitarnya, untuk pertama kalinya teater IMAX hadir di Jawa Barat, yang berlokasi di Summarecon Mal Bekasi (SMB), saat ini menjadi tempat hiburan dan Life Style bagi amsyarakat Kota Bekasi.

tips LENTIK Bulu Mata Lentik ala Kylie Jenner

BEKASI UTARA, BERITA BEKASI - Corporate Sekretary 21 , Catherine Keng mengatakan, sejak diluncurkan di tahun 2012, teater IMAX telah memberikan pengalaman menonton yang paling menakjubkan dengan teknologi revolusioner dan tak terlupakan. Maka di tahun 2015 ini, salah satu tempat yang menjadi pilhan Managemen 21 adalah Pusat perbelanjaan yang setiap hari di kunjungi masyarakat untuk berbelanja,dan mencari hiburan. “Kami sengaja menghadirkan IMAX di Kota Bekasi,

karena kami melihat, masyarakat Kota Bekasi ini senang nongkrong dan mencari hiburannya ke Mall,” ungkap Catherine Keng Kepada Berita Bekasi, Jumat (3/4). Dalam pembukaan IMAX dua hari lalu, dengan suguhan nonton bareng Fast and Furious 7 dalam format IMAX tiga dimensi (3D) perdana, masyarakat dan pengunjung SMB pun antusias menyambut tempat hiburan keluarga , khususnya bagi kaula muda yang hobi nonton, dengan harga ari biasa harga Rp 50 ribu, hari libur Rp 75 ribu, pengunjung dpaat menikmati

teknologi 3D. “Dengan sambutan yang begitu meriah dari pengunjung SMB, kami sangat berterima kasih sudah menyempatkan untuk mampir ke IMAX. Karena kami sengaja hadir dan memilih Kota Bekasi, karena masyarakatnya yang cukup banyak, enjadi pilihan salah satu utamanya. Kami berharap, kedepannya IMAX bisa menghadirkan Film yang bagusm bukan sekedar dinikmatinya, namun Film yang disuguhkan dapat mendidik untuk anak muda Kota Bekasi.” tuturnya (ais).

Kesalahaan Hengki Kawilarang Poles Syahrini saat Pilih Busana Pengantin

NET/BERITA BEKASI

LENTIK. Bulu Mata Lentik ala Kylie Jenner.

BERITA BEKASI-BULU mata lentik sudah pasti menjadi impian setiap wanita. Apalagi selain membuat cantik penampilan, hal itu juga bisa menambah kepercayaan diri wanita. Salah satu contoh pemilik bulu mata lentik impian para wanita adalah Kylie Jenner. Adik Kim Kardashian itu sempat selfie memamerkan bulu matanya. Di foto tersebut, bulu mata Kylie tampak lentik, sehingga memberikan efek matanya terlihat besar. Tak heran jika, hal itupun menjadi inspirasi banyak wanita. Untuk membuat bulu mata lentik, sebenarnya cukup mudah. Sediakan hair dryer yang memiliki pengatur kecepatan panas dan dingin, dan tentunya maskara! Berikut ulasan lebih lengkap untuk mendapatkan bulu mata lentik, sebagaimana dilansir Brit, Selasa (31/3/2015). Langkah pertama : Maskara Gunakan maskara 1-2 lapis di bulu mata Anda. Lakukan secara berulang-ulang. Selagi maskara yang menempel pada bulu mata masih basah, keringkan pakai hair dryer yang tingkatan panasnya paling rendah. Langkah kedua-ketiga : blow kering dan dingin Ketika mem-blow kering, tutup mata Anda dan berikan jarak 2 cm antara mata Anda dengan hair dryer. Biarkan udara hangat membuat bulu mata lentik. Lakukan dengan waktu lima detik. Lalu nyalakan tombol pendingin, sambil pegang salah satu mata Anda, dan arahkan ke atas agar tetap mempertahankan kelentikkannya. Lakukan langkah di atas ke mata sebelahnya. (net)

KESALAHAAN saat Pilih Busana Pengantin

NET/BERITA BEKASI

BERITA BEKASI-Tren model busana pengantin saat ini memang lebih beragam. Banyak orang mengikuti berbagai model busana tanpa memikirkan apakah sesuai atau tidak saat dikenakan. Hal ini sering terjadi saat menjelang hari pernikahan, dan akhirnya membuat mereka tidak nyaman dengan busananya sendiri. Selain tidak nyaman juga menghasilkan tampilan yang kurang bagus saat difoto. Hal ini juga diungkapkan oleh desainer gaun pengantin, Yefta Gunawan. Menurutnya kesalahan calon pengantin pada umumnya adalah mereka terlalu mengikuti tren. “Kebanyakan calon pengantin melakukan kesalahan saat memilih gaun karena terlalu mengikuti tren. Padahal, apa yang mereka lihat belum tentu cocok saat dikenakan dan akhirnya malah memberi tampilan yang buruk di hari pernikahan mereka,” ujarnya, di Grand Ballroom, The RitzCarlton, belum lama ini. Yefta menyarankan, sebaiknya saat memilih jenis busana pengantin sesuaikan dengan ukuran badan, postur tubuh, serta bentuk wajah. Hal ini menjadi salah satu penunjang untuk bisa memiliki tampilan yang menarik di hari pernikahan. “Sebenarnya enggak usah ngikutin tren, lebih baik kalau mencari busana pengantin lebih menyesuaikan saja dengan postur tubuh serta kenyamanan, karena itu yang paling penting,” terangnya. (net)

BERITA BEKASI-Menjadi seorang publik figur tentunya harus memiliki tampilan yang sempurna. Karenanya, sosok seorang desainer sangat penting dalam menunjang penampilan. Tidak terkecuali bagi penyanyi Syahrini. Selama ini kita mengetahui bahwa Hengki Kaliwarang merupakan salah satu desainer andalan Syahrini, untuk memastikan bahwa penampilannya di atas panggung mengagumkan dari segi busana atau kostum. Di samping itu, gaya busana wanita berusia 32 tahun ini kerap kali mengundang sensasi. Tapi tidak dipungkiri, model rancangan Hengki Kawilarang juga turut melambungkan nama Syahrini di jagad hiburan. “Rancangan Hengki Kaliwarang ini selalu membuat sesuatu yang glamor dan blingbling, dan nggak jarang menjadi sensasi serta bahan omongan publik sampai akhirnya semakin mengangkat nama Syahrini,” ujar Sonny Muchlison, Jumat (03/04) Sonny Muchlison juga menyampaikan pendapatnya perihal kasus yang dialami oleh sang desainer Hengki Kaliwarang. Namun menurutnya itu tidak akan berdampak buruk terhadap penampilan busana Syahrini kedepannya. “Kalau saya bilang sebenarnya semua itu

NET/BERITA BEKASI

Salah Satu Life Stlye Bagi Masyarakat Kota Bekasi

KARYA. Syahrini ketika menggunakan gaun karya Hengki Kawilarang. tergantung dari pelanggannya, bila mereka sudah yakin dan percaya dengan desainer yang selama ini mereka yakini, mungkin Syahrini akan tetap memakainya (rancangan Hengki Kaliwarang-red),”tandasnya. (net)

Waspadai Penyakit Wanita di Atas 30 tahun

BERITA BEKASI-Wanita dengan usia yang telah menginjak di atas 30 tahun, harus mulai berhati-hati dalam menjaga kesehatan tubuhnya. Itu karena usia di atas 30 rentan bagi beberapa jenis penyakit yang mengincar kesehatan wanita. Apa saja jenis penyakit yang harus diwaspadai tersebut? laman Idiva melansirnya seperti, pertama, Breast cancer. Kanker payudara memang tak hanya menyerang wanita dengan usia di atas 30, namun kemungkinan itu akan lebih pada mereka, karena akumulasi gaya hidup tak sehat yang dilakukan di masa lalu. Untuk itu selalu waspadai bila ada benjolan kecil, atau gejala apapun yang mengarah pada penyakit menakutkan tersebut. Kedua, Osteoporosis. Di usia dewasa wanita cenderung tak lagi mau mengonsumsi susu atau sumber kalsium lain. Ini berdampak pada lemahnya tulang, mulai berkurangnya kepadatan tulang, dan berisiko menimbulkan osteoporosis. Tetap mengonsumsi suplemen kalsium atau susu adalah jalan keluar yang terbaik untuk menjaga tulang tetap kuat. Ketiga, Rheumatoid arthritis. Rheumatoid arthritis merupakan gangguan auto-imun yang dapat memicu nyeri, tubuh kaku, serta rasa tak nyaman di tulang dan sendi. Wanita di atas 30 tahun sampai 60 tahun banyak mengalaminya. Keempat, Darah tinggi. Tekanan darah

tinggi jika dibiarkan akan berbahaya sebab dapat merembet ke jenis penyakit lain seperti stroke, atau kerusakan pembuluh darah. Anda harus mengontrol makanan, menjauhi stres, serta menjalankan gaya hidup sehat agar terhindar dari hipertensi ini. Kelima, Varises vena. Varises di pembuluh darah vena akan menimbulkan ketidaknyamanan saat berjalan, duduk lama, dan berdiri. Cara mencegahnya adalah dengan berolahraga serta mengurangi kebiasaan menggunakan high heels. (net) NET/BERITA BEKASI

ADA begitu banyak hal yang menarik di Kota Bekasi. Kota yang menjadi kota niaga dan penyokong bagi ibukota Jakarta ini tentu memiliki banyak potensi yang baik dari berbagai macam sudut. Hal inilah yang membuat Alex J. Mariat sebagai seniman dan pecinta seni berusaha untuk memperkenalkan bakat-bakat yang berpotensi yang ada di Bekasi ini. Panggung Apresiasi Seni yang diadakan Jumat (3/4) kemarin ini dilaksanakan di Ruko Mitra Plaza Blok A-3A, Rawa Panjang, Jalan Cut Meutia, Bekasi Timur. Dengan mengangkat tema ‘Memories Night’ dimana menampilkan lagu-lagu lawas seperti lagu ciptaan Koes Ploes dan Ebiet G. Ade. Acara ini menampilkan 4 band yang telah diseleksi dari 15 band yang mengikuti audisi di Bekasi. Seperti band Anggi, True Harmonion, Hazzplus Nplus dan Narco X Factor. Serta menampilkan musisi terkenal Fauzie Fauzan. Panggung Apresiasi Seni yang akan rutin dilaksanakan setiap Jumat malam mulai pukul 19.30 22.00 WIB ini juga untuk memperkenalkan Radio M2E yang baru akan mengudara 15 April mendatang. Yang bekerjasama dengan SM Hotel & Cafe, Dian Furniture dan lainnya. “Saya memang bukan orang kaya, tapi karena saya sudah lama tinggal di Bekasi, saya ingin menunjukkan pada warga Bekasi itu sendiri, bahwa kita juga punya seni dan budaya yang bagus dan harus dilestarikan yang nggak kalah dengan kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya dan Yogyakarta. Yang tentunya dibantu oleh rekan-rekan saya,” katanya kepada BERITA BEKASI, Jumat (3/4). Dengan mengangkat visi karya dari Bekasi dan untuk Bekasi ini, Alex J. Mariat akan terus mencari dan mengembangkan bakat-bakat serta potensi yang dimiliki oleh kota Bekasi. Yang tak hanya seni musik yang akan ditampilkannya, namun juga budaya lainnya seperti Stand Up Comedy, pencak silat dan sebagainya. (nko/jek)

WASPADA. Ini adalah penyakit bagi wanita di atas 30 tahun.


SELEBRITA sosok Belajar Mengurangi Peran

SABTU, 4 April 2015

13

KLa Project Tur 16 Kota Mengobati Rindu Para Penggemar Setia

DI jagat Perfilm-an tanah air nama Christine Haki tentu sudah tidak asing lagi. Dia bahkan selalu jadi perhatia publik bila tampil dalam sebuah film yang dibintanginya. Namun, mengawali tahun 2015 ini, Christine Hakim yang memulai petualangannya dengan merilis film GURU BANGSA: TJOKROAMINOTO, justru berusaha mengurangi penampilannya agar tidak menjadi pusat perhatian. Dengan kata lain, Christine Hakim justru sedang belajar mengurangi peran. “Untuk memainkan peran nggak sulit. Kesulitan saya justru bagaimana harus mengurangi tampilan agar tak menjadi pusat perhatian. Caranya ya lebih sederhana saja supaya nggak menyaingi pemeran lainnya. Pokoknya biar nggak terlalu mencuri perhatian lah,” papar Christine. Meskipun begitu, aktris senior berusia 58 tahun ini tetap mengaku menikmati pengalamannya. Bahkan demi memperdalam peran, Christine sampai banyak membaca karya sejarah soal kehidupan dan orang-orang di sekitar Tjokroaminoto. Tak hanya itu, peraih enam Piala Citra ini sampai banyak berdiskusi dengan cucu dan cicit karakter yang dia perankan. Meski tak lagi muda, Christine melakukan persiapan maksimal terutama kesehatan fisiknya sampai dua bulan sebelum syuting berlangsung. “Syuting film ini ada 35 hari, tapi risetnya sendiri sudah dua tahun. Di film ini saya lebih banyak santai dibanding waktu main film PENDEKAR TONGKAT EMAS yang benar-benar butuh ketahanan fisik. Tapi meski perannya santai, saya tetap harus jaga lifestyle dengan rajin treadmill di rumah,” usai Christine. (net)

peran

Rahasia Maia Jarang Main Film BIASA dikenal sebagai seorang musisi dan penyanyi, Maia Estianty memulai gebrakan baru di tahun 2015 ini. Mantan istri Ahmad Dhani ini mencoba kemampuannya di dunia akting dengan bermain film GURU BANGSA: TJOKROAMINOTO. "Saya dipaksa berakting oleh keluarga sehingga terlibat di film ini. Jadi ya, mau nggak mau lah," kisah Maia yang dijumpai di Epiwalk, Jakarta Selatan, awal pekan ini. Artis yang masih tetap terlihat cantik dan awet muda du suianya yang hampir memasui 40 tahun itu tak menampik kalau dirinya cukup nekat terlibat dalam film yang mengangkat sosok kakek buyutnya, tokoh nasional H.O.S Tjokroaminoto itu. Lantas, mengapa selama ini Maia terkesan enggan bermain film? "Ya, kalau mau Jujur, saya itu jarang main film karena kurang bisa akting. Akhirnya aku bilang mau main film. Tapi adegannya jangan banyakbanyak, karena ngapalin dialognya itu susah sekali," lanjut ibu kandung Al, El dan Dul ini. Menimpali komentar Maia, sang sutradara Garin Nugroho yang dijumpai di tempat sama pun berceloteh, "Karena Maia suka dipaksa. Jadi ya saya paksa aja sih," kata Garin. Uniknya, Maia sendiri awalnya sempat ditawari peran sebagai Suharsikin, istri Tjokroaminoto yang akhirnya jatuh ke tangan Putri Ayudya. Maia ternyata dipercaya Garin memerankan sosok ibu mertua Tjokroaminoto dalam film yang bakal rilis 9 April nanti. (net)

BAGI pecinta musik tahun 80-an akhir pasti tidak akan lupa dengan grup band yang satu ini. Dengan penampilan yang khas dan lagu-lagu yang berirama pop kreatif yang sesekali disisipi unsur tradisional, nama Grup KLa Project pasti selalu melekat dihati pengemarnya. Hampir 27 tahun sudah KLa Project berkarya di musik Indonesia. Semenjak itu pula sudah banyak lagu-lagu yang mereka lantunkan sehingga membuat nama KLa Project sebagai salah satu legenda hidup musik Indonesia. Meski tak lagi muda, KLa kini

memiliki mimpi baru yakni sebuah tur konser bertajuk KLaBorasi The Intimate Tour Concert. “Awal mula ide ini didasari dari rasa kangen saya. Sudah lama saya punya cita-cita ingin ngajak KLa Project tur konser, jadi ini sudah wacana dari lama.

Nah nantinya di tur konser, kita bakal memberikan sesuatu yang berbeda. Bahkan ada meet and greet bareng penonton yang kita pilih. Lebih santai lah pokoknya konsep tur konser ini,” papar Adam, perwakilan pihak penyelenggara, NORU. Senada dengan penjelasan Adam, sang vokalis Katon Bagaskara pun mengaku kalau konser kali ini sedikit berbeda. Di mana para penonton bisa berbaur bersama. Dijumpai di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (2/4). Katon pun jujur berpendapat bahwa dia sudah cukup lama mendambakan konser

dengan konsep santai dan intim antara fans dengan idola. “Konsep kolaborasi dengan musisi lokal yang potensial adalah hal baru dan lebih serunya ini dijadikan di beberapa kota. Sebelumnya kan kita kalau konser selalu naik pesawat dan cari daerah yang ada airport-nya. Nantinya, di konsep tur konser baru ini, kita bakal mengenal budaya dan kuliner setiap kota yang kita datangi,” jelas Katon berbinar-binar. Bahkan Katon pun sudah mengurai rencana wisatanya di Ambon, salah satu kota tujuan tur konser mereka. Katon berjan-

ji kalau saat di Ambon dia bakal bangun pagi, pergi ke tengah laut dan memancing ikan tuna sambil menikmati indahnya Ambon. Dikatakan, nantinya kolaborasi dengan band daerah ini diharapkan bisa jadi sesuatu yang seru. Jadi waktu show, band daerah yang jadi band pembuka. Konsep seperti ini harus diapresiasi, menyenangkan saat tahu ada promotor yang tetap punya idealisme. “Kami sudah siap mengaransemen lagu. Kami percaya ini bakal jadi tontonan dan suasana baru di setiap kota,” kata Lilo dan diamini oleh Adi.(net)

Bercerai Karena Jarang Bersama SATU lagi pasangan artis menempuh jalur hukum menyelesaikan ketidakharmonisan rumah tangga mereka. Mereka adalah Okan Kornelius dan Viviane. Siapa menyangka jika ternyata di balik romantisme yang kerap dipertontonkan ketika tampil bersama di depan media, ternyata hampir setiap hari pasangan Okan Kornelius dan Viviane bertengkar. Gugatan cerai pun telah dilayangkan oleh Viviane dan kini keduanya tengah dalam proses sidang cerai. Lantas apa faktor yang paling memicu sehingga mereka harus menempuh jalur hukum ke pengadilan untuk bercerai? “Masalahnya Bukan faktor ekonomi. Penyebabnya hanyakare-

na mis komunikasi, nggak bisa komunikasi yang baik dari keduanya,” terang W. Hadi Sukrisno, SH ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (2/4). Pihak Viviane membantah bahwa Okan sosok yang pecemburu. Masalah yang muncul adalah akibat mereka tidak lagi bisa bersama dalam kehidupan sehari-hari layaknya keluarga lainnya. Kesibukan pekerjaan yang mengikat pasangan ini membuat mereka tidak memiliki waktu bersama. “Ya, dengan kesibukan masing-masing, Viviane sebagai artis Okan sebagai artis dan bisnisman, makanya kebersamaan sangat terbatas. Serumah masih, bersamanya sudah nggak.

Mpok Nori Meninggal Karena Asma

MEMASUKI awal bulan April ini, jagat perfilman Indonesia kembali diliputi duka. Komedian wanita betawi, Mpok Nori berpulang mengahadap Sang Pencipta, Jumat (3/4). Kabar kepergian Mpok Nori ini tak pelak telah membuat banyak pihak terkaget-kaget. Karena selama ini Mpok Nori tidak pernah mengeluhkan sakit yang ia derita, ia pun selalu terlihat segar dan bugar di layar kaca. Setelah ditelusuri, penyebab kematian Mpok Nori ternyata lantaran asma yang sudah lama ia derita. Hal tersebut disampaikan oleh Marwan, cucu Mpok Nori yang ditemui di rumah duka, Jl. Daman 1 RT 08 RW 02, Kelurahan Bambu Apus, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur. “Asmanya kadang kambuh, kadang hilang. Kadang kumat, kadang nggak. Dia nggak boleh kesal

sedikit,” ujar Marwan mejelaskan penyebab kematian almarhumah. Disebutkkan Marwan, Mpok Nori sempat dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan pertama. “(Mpok Nori) dibawa ke RS Pasar Rebo jam 11 malam. Sempet enakan sebentar. Tapi pada jam 7.40 pagi tadi (kemarin-red) Trus meninggal,” terangnya. Mpok Nori meninggal dunia pada usia 84 tahun. Ia meninggalkan 3 orang anak dan beberapa orang cucu. Kepergiannya tidak hanya membuat keluarga berduka, namun juga seluruh rakyat Indonesia. Kemarin siang jenazah Mpok Nori dibawa pulang ke rumah dan disalatkan di Masjid Al Ikhlas dekat kediamannya. Almarhumah akhirnya dimakamkan di TPU Pondok Ranggon usai salah Jumat. Selamat jalan Mpok Nori. (net)

Dari kesaksian tadi keterangan mereka sudah berpisah dari Januari. Bukan meninggalkan rumah, tapi keduanya memang jarang ada di rumah,” katanya. Meski sama-sama tahu risiko memiliki pasangan sebagai artis dengan segudang aktivitas mereka, pasangan ini akhirnya tidak mampu bertahan. Dalam sidang cerai yang digelar, dua saksi yang dihadirkan mengungkap keduanya memang sudah tidak akur. “Nggak (pernah saling melarang kerja). Karena dari awal mereka saling mengetahui sama-sama artis dan pengusaha, kesibukan masing-masing. Intinya kebersamaan yang jarang, itu penyebab,” tandasnya. (net)

Tetap Enjoy dengan Kesalahan OLIVIA Lubis Jensen telah meluncurkan karyakaryanya di ajang Jakarta Fashion Week beberapa waktu silam. Meski demikian ia merasa belum puas dan ingin memperdalam ilmu dalam bidang fashion. Kali ini sosok kelahiran 11 April 1993 ini tengah serius untuk mempelajari teknik membuat pola di baju-baju yang akan dirancangnya. “Kalau tau tekniknya sampai tua juga sudah tau basic. Orang lain nggak akan bohongin karena kita tahu. Mumpung masih muda, belajar pola susah, tapi challenging juga. Lebih baik sekarang

belajar semuanya,” ucap Olivia Lubis, pekan lalu. Ada target yang ditetapkan oleh Olivia ketika belajar. Saat ini baju-baju hasil rancangannya cenderung memiliki style ready to wear, dan ia ingin memperdalam kemampuan hingga mampu merancang gaun-gaun yang indah. Olivia pun harus belajar semua itu dari trial and error untuk rancangan yang ia buat. “Pasti, namanya baru, banyak kesalahan. Lihat di gambarnya saja susah untuk tahu ada kesalahan. Kalau lihat udah pakai ya 3D kan. Tahu salah kalau sudah jadi.

Kalau salah harus revisi lagi, pola lagi,” tuturnya. Step demi step tersebut harus dilalui oleh Olivia Jensen terus menerus. Namun karena ia tengah belajar dari hal-hal yang menjadi passion-nya, Olivia pun tetap enjoy meski membuat berbagai kesalahan. “Tapi buat aku enjoy belajar dari kesalahan tersebut. Beda banget yang tadinya nggak tahu pola sama sekali sampai sekarang tahu. Orang-orang yang punya brand besar tuh orang jenius. Analisa tinggi, skill matematika pinter,” tandasnya. (net)


14

BERITA PROPERTI

SABTU, 4 April 2015

penjualan Cluster Harvest Tawarkan Diskon HANYA berjarak 400 meter dari jalan raya Narogong, yang merupakan jalan alternatif dan sangat strategis dekat dengan tol Jati Asih, Cluster Harvest Resident Town House tawarkan berbagai banyak kelebihan lainnya. Eni marketing mengatakan, selain dekat dengan tol, juga kami tawarkan bebas banjir karena posisi cluster ini pada dataran yang tinggi. Selain itu juga pada jalan-jalannya memakai konblok, sehingga penyerapan pada air hujan akan lebih cepat dan sebagai tempat penyimpanan air tentunya. Eni juga memaparkan, luas cluster 5300 meter, dengan berbagai macam type, yakni type 39 luas tanah 90 meter, dengan keunggulan kamar dua, ruang tamu, ruang dapur,kamar mandi dan garasi mobil. "Disini dengan luas 5300 meter persegi ini rencana pembangunan berjumlah 32 rumah. Sekarang baru terjual 9 rumah," katanya. Dalam mencapai target yang direncanakan, kami melakukan diskon terhadap uang muka sebesar 20 persen, dan depe bisa dicicil maksimal tiga bulan,juga bersertifikat. "Alamat Cluster harvest Resident Town House kami dilingkunagn RT 05, RW 05, Kelurahan Bojong Rawa Lumbu. Silakan datang dan kagumi dengan pesona alamnya yang masih hijau," terangnya.(adi/par)

RUMAH, Pot Unik untuk Tampak Apik

Peletakan Harus Multifungsi Selain Mempercantik Ruangan juga Proporsional

MEWUJUDKAN ruangan yang asri lengkap dengan hiasan berupa pot-pot yang berisi tanaman kesukaan menjadi idaman banyak orang. Namun, menghias ruangan dengan tanaman perlu diperhatikan beberapa hal, salah satunya adalah pot. ADI TOTALOR/BERITA BEKASI

DISKON. Cluster Harvest menawarkan diskon bagi konsumen sebesar 20 persen, dan uang muka yang bisa dicicil sebanyak tiga kali.

kesra

Penuhi Sejuta Perumahan, Cukup Bangun 400 Ribu

Desainer interior asal Korea Jeung Seungbin menuturkan pot tanaman yang diletakan di dalam rumah harus multifungsi. Pot tidak hanya berfungsi untuk mempercantik ruangan tetapi juga dapat diletakan secara proporsional di dalam ruangan. Salah satu rancangan pot ha-

Rudi mengatakan untuk Anda yang ingin menghias ruangan dengan pot yang berisi tanaman hidup, harus diperhatikan model ruangan. Dia mengatakan tanaman hidup harus diletakkan dalam ruangan yang sifatnya semi outdoor sehingga menambah keasrian. Pilihan jenis tanaman dan ukurannya perlu diperhatikan dengan teliti. Menurutnya, jangan sampai penghuni ruangan memilih tanaman yang ukurannya terlalu besar sedangkan luas ruangan sangat terbatas. Pilihan tanaman untuk ke-

perluan di dalam ruangan mesti tanaman yang dapat hidup dengan cahaya terbatas. Beberapa jenis tanaman yang dapat dipilih a.l. Kuping Gajah, Sri Rejeki, Siri Belanda, dan Kayu Besi. Rudif menambahkan guna memunculkan kesan semarak, pot-pot hias dapat dikombinasikan dengan hiasan dinding yang berbentuk mural atau lukisan. Model pot dapat juga diharmonisasikan dengan dinding berbahan batu alam, atau air mancur mini yang biasanya diletakkan di dalam ruangan. Selamat Berkreasi.(net/par)

Perusahaan Agen Properti AS Tawarkan Model Bisnis Menggoda MELIHAT potensi pasar properti Tanah Air, perusahaan agen properti asal Amerika Serikat, Keller Williams Realty hadir di Indonesia pada Desember 2012 dengan nama Keller Williams Realty Indonesia (KWRI). Kendati demikian, KWRI baru beroperasi secara penuh pada pertengahan 2013. Tony Eddy, President KWRI menuturkan, pihaknya menawarkan konsep bisnis yang berbeda dengan konsep bisnis broker tradisional. “Model tradisional yang pernah ada dalam real estate industry menciptakan hubungan yang bersifat dependent antara para agen properti dan perusahaan di mana mereka bekerja. Model ini membuat para agen bergantung sepenuhnya kepada perusahaan dan mempunyai

PEMERINTAHAN Jokowi-JK menargetkan pembangunan sejuta rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono menyebut groundbreaking pun telah diancang-ancang dilakukan pada bulan April ini dengan membangun sebanyak 331.693 unit untuk tahap 1. Ketua Umum DPP Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi), Eddy Ganefo, menilai jika memang ingin mencapai program 1 juta unit rumah, maka seharusnya dengan pembangunan 400 ribu unit saja sudah cukup. “Mengapa? Karena kini sudah diterapkan konsep ‘hunian berimbang’ yang diatur dalam perundang-undangan. Konsep ini mengatur ketentuan tentang komposisi pembangunan rumah mewah, rumah menengah, dan rumah murah dengan rasio 1:2:3,” kata dia seperti dikutip dari Majalah InsideTax, Jumat (3/4). “Jika 400 ribu unit rumah mewah terbangun, lanjutnya, maka otomatis seharusnya juga akan berdiri 1,2 juta unit rumah murah. Melebihi program sejuta rumah bukan,” tambahnya. Selain itu, pembangunan sejuta rumah ini juga dirasakan olehnya akan memberatkan para pengembang properti. Pasalnya, dari sejuta unit rumah, pemerintah hanya membangun 100 ribu unit rumah saja, kemudian sisanya dibangun oleh pengembang properti. “Sisanya inilah yang cukup memberatkan pihak pengembang properti. Pertama, pembangunan 400 ribu unit rumah mewah, kedua membangun 100 ribu unit rumah susun (rusunami atau rusunawa), dan terakhir 400 ribu unit dibangun untuk rumah tapak subsidi,” jelasnya. “Sementara itu, kemampuan pengembang untuk menyediakan hunian tempat tinggal hanya sebanyak 300-400 ribu unit untuk tahun ini,” tutup dia.(net/par)

sil karyanya diberi nama Rainy Pot. Seperti dikutip dari DailyLife Lab.com, karya Seungbin ini merupakan pot yang digantung di dinding layaknya lukisan. Pot ini dilengkapi dengan ornamen awan yang dapat diisi dengan 80 ml air, dan dapat menetes airnya seperti rintik hujan.

Arstitek Rudi Hermanto menuturkan ragam pot yang sangat banyak membuat penghuni rumah dapat memilih sesuai keinginan. Pot yang berbentuk unik dan warna-warni cerah memiliki banyak fungsi. ”Sisi playful dalam pot itu menjadi semacam atraksi. Contohnya seperti design dari Jeung Seung bin itu. Awan di atas pot yang dapat meneteskan air seperti hujan menarik dan lucu. Pot ini juga memiliki keunggulan dari segi warna yang seperti hiasan dinding sehingga cocok digunakan dalam ruangan,” ujarnya.

Ilustrasi Investasi Properti kesempatan kecil untuk meraih prestasi yang maksimal,” jelas Tony seperti dikutip dari laman www.rumah.com, Rabu (1/4/2015).

NET/BERITA BEKASI

Sementara itu, model yang ditawarkan KWRI, Tony mengatakan, adalah model yang menciptakan hubungan antara para agen dan perusahaan menjadi

independent (terlepas sama sekali). Model ini biasa disebut dengan 100% Companies. Model ini menarik bagi para top agen karena komisi akan dinikmati oleh para agen 100%. Para agen harus membayar sewa ‘meja’ atau tempat kerja kepada perusahan real estate agent. “Model ini memang menggiurkan bagi para top agen namun harus diingat bahwa model ini membuat perusahaan tidak akan memberikan support kepada para agen. Akibatnya para agent harus bertanggung jawab untuk segala resiko yang berkaitan dengan keuangan, legal maupun management lainnya. Relasi yang tercipta antara para agent dan perusahaannya adalah relasi antara tenant dengan landlord-nya,” tutur Tony.

“Model inilah yang membuat Keller Williams mampu bertahan dan menjadi Real Estate Company Nomor satu di Amerika bahkan di dunia secara total agen yang di miliki. Karena dengan model ini para agen tidak lagi tergiur untuk ‘bedol desa’ sebaliknya mereka tetap akan berkarier dalam Keller Williams Realty,” jelas Tony. Saat ini, imbuh Tony, KWRI memiliki dua kantor, yaitu Keller Williams Casablanca, Jakarta dan Keller Wiliams Bali. “Masih ada enam kantor lagi yang dalam waktu dekat ini akan beroperasi secara penuh di berbagai kota besar di Indonesia, antara lain di Solo dan Yogyakarta. Di tahun 2015 kami menargetkan dapat membuka 15 kantor lagi di Indonesia,” pungkas Tony.(net/par)

Rumah Subsidi BTN Banyak Diburu Pengantin Baru PAMERAN Indonesia Property Expo 2015 ternyata menjadi ajang muda mudi yang belum lama menikah mencari hunian. Umumnya, pasangan pengantin baru tersebut berburu rumah subsidi yang ditawarkan oleh PT Bank Tabungan Negara (BTN). Ditemui saat pameran beberapa waktu lalu, pasangan Rahma dan Reza yang resmi menikah November 2014 lalu mengaku sangat terbantu dengan adanya rumah subsidi ala BUMN perbankan tersebut. Pasalnya, harga rumah subsidi tersebut sesuai dengan kocek pasangan ini. “Kalau rumah subsidi itu tidak terlalu mahal ya, sesuailah sama kita yang baru menikah. Lagipula, kita memang butuh rumahnya tidak terlalu besar juga,” ujarnya kepada Sindonews di JCC, Jakarta, Kamis (19/2/2015). Dia mengaku berminat dengan rumah subsidi BTN yang ada di daerah Bekasi. “Tidak apa-apa (di Bekasi). Meski tidak dekat kantor, tapi setidaknya kita sudah punya rumah,”

tandas dia. Sementara itu, Customer Funding BTN cabang Kebon Jeruk Muhammad Rizki Faisal mengakui bahwa pasangan pengantin baru umumnya mencari rumah bersubsidi. Selama enam hari pameran, pengunjung yang menyambangi booth BTN pun didominasi pengantin baru. “Di sini (pameran) yang paling banyak peminatnya rumah subsidi dan rumah lelang. Kalau yang rumah subsidi itu biasanya pasangan muda yang baru berumah tangga,” terangnya. Menurutnya, pasangan muda tersebut umumnya membutuhkan sebuah rumah yang tidak terlalu besar. “Iya, biasanya mereka itu butuh rumah yang tidak terlalu besar tapi tidak terlalu kecil,” jelas dia. Rizki menyebutkan, rumah subsidi tipe 36 dengan luas lahan 70 meter hingga 72 meter dibanderol dengan harga Rp135 juta per unit. “Kalau pesan lewat pameran ini, uang mukanya 5%,” tandas Rizki.(net/par)


SAMBUNGAN

SABTU, 4 April 2015

Sambungan hal 9

15

Sambungan hal 9

Korem 051.... bagian dari upaya untuk meng­ hindari terjadinya kesalahan, pe­ nyimpangan dan kebocoran demi efisiensi dan efektifitas dalam pelaksanaan tugas, serta sebagai upaya untuk mengukur sejauh mana pelaksanaan program kerja dan ang­garan pada setiap satuan,” kata Suharyanto kepada BERITA BEKASI. Pengawasan dan pemeriksaan itu sendiri menurut Danrem akan berjalan efektif, dan bermanfaat,

Dapat Rp 20 Miliar.... bila diikuti dengan tindak lanjut be­ rupa penyelesaian terhadap setiap emuan hasil pemeriksaan yang telah dilakukan oleh Tim. Sementara itu Ketua Tim Wasrik, Letkol Cku. Arjumas mengatakan kedangan­nya­­ beserta tim sebagai mitra kerja karena me­ rupakan hal yang penting supaya tidak ada prasangka-prasangka buruk kepa­ da inspektorat seakan-akan tim ini mengganggu saja. “Jadi kami datang sebagai mitra

kerja untuk mendapatkan data juga fakta dilapangan ter­hadap pelaksa­ naan program kerja, baik program kerja yang telah berlalu maupun yang sedang berjalan,” katanya. “Sehingga program kerja ini apakah bisa dilaksanakan apa tidak, kalau bisa dilaksanakan bagaimana pelaksanaannya kalau belum bisa dilaksanakan menga­ pa, kedepannya untuk evaluasi, jadi muaranya Wasrik seperti itu,” ungkapnya. (gil/sir)

Dari sisi eksekutif, minimnya res­ pon terlihat dari kelambanan mereka dalam menyiapkan naskah akademik yang sesuai dengan Perda yang akan di­susun. “Selain itu ada kendala juga dalam hal anggaran. Meskipun di akhir tahun 2014 telah disepakati penyusunan 26 Perda, tapi kenyataannya anggar­ an yang dialokasikan hanya memadai untuk pembahasan tiga Perda,” jelas­ nya.

Namun demikian, meskipun ba­ nyak kendala yang dihadapi, Nur­ din mengatakan Banleg akan terus memperjuangkan penyusunan Perda-­ perda tersebut. “Legislasi sudah merupakan tugas dari DPRD. Selain itu, tentu saja ke­ hadiran Perda bisa turut menjadi fak­ tor kelancaran pembangunan, kelan­ caran pelayanan kepada masyarakat, dan banyak hal lainnya,” ungkapnya. (net/sir)

Jalan Penghubung....

ganjil maka akan ditindak sesuai de­ ngan aturan yang berlaku. “Kita akan terus awasi pemba­ ngunan rutilahu ini, karena ini kan prograam untuk kesejahteraan ma­ syarakat Kabupaten Bekasi, jangan sampai dimanfaatkan orang yang berkepentingan untuk dirinya sendiri,” tegasnya. (gil/sir)

Diakuinya, tahun 2014 lalu pihaknya sudah mendapat draf pengalokasian anggaran untuk perbaikan jalan tersebut. Teta­ pi sampai sekarang tidak ada pelaksanaan pembangunan. “Gak tau kemana dananya, mungkin diambil dewan kali,” te­ gasnya. Dikatakan, pada Musrenbang beberapa hari yang lalu, Peme­ rintah Desa Kertarahayu kemba­ li mengusulkan perbaikan jalan penghubung Desa Kertarahayu dengan Desa Mukti Jaya ini. Na­

Sambungan hal 9

Hingga April.... Dikatakan, Perda-perda terse­ but mendesak untuk dibahas karena menyangkut sejumlah hal yang pen­ ting dan terkait langsung dengan ma­ syarakat. “Di antaranya ialah perihal tata tertib dikarenakan adanya sejumlah perubahan. Kemudian juga ada dua Perda yang tidak sempat dibahas tahun sebelumnya, sehingga harus diprioritaskan sekarang, yakni perihal ketenagakerjaan dan CSR,” ucapnya.

Sambungan hal 9

Jumlah Rutilahu.... Menanggapi hal tersebut, Ketua Komisi A, DPRD Kabupaten Bekasi, Aep Saepul Rohman menyayangkan sikap Bupati Bekasi, Neneng Hasanah Yasin yang telah mengurangi jumlah rutilahu. Karena, sebelumnya dijanji­ kan bakal membagun 5.000 rutilahu. “Seharusnya bupati memperjuang­ kan apa yang dijanjikannya dan men­

jadi programnya. Dulu gembar-gembor 5.000 rumah, tapi sekarang jadi 4.500 rumah, harusnya bupati bertindak,” kata Aep. Politisi PDIP ini berjanji bakal me­ ngawasi segala bentuk mulai dari per­ siapan hingga pembangunan rutilahu. Bilama dirinya menemukan adanya penyelewengan dan juga hal yang

Diakuinya, wajar kalau Pem­ kab Bekasi mendapatkan dana hibah tersebut. Karena, kata Muhyidin, Kabupaten Bekasi merupakan daerah penyumbang pajak hampir Rp 75 triliun ke pu­ sat maupun DKI. “Di Kabupaten Bekasi banyak industri tapi kan­ tor pusatnya ada di DKI Jakarta,” katanya. Dikatakan, bantuan hibah tersebut tidak terlepas dari per­ anan Kabupaten Bekasi sebagai salah satu daerah penyangga ibukota. Sehingga bantuan tersebut juga akan dimanfaatkan untuk memperlancar pembangunan infrastruktur jalan penghubung antar daerah, maupun salu­ ran air dan sarana pendidikan. “Awalnya kita ajukan proposal senilai Rp 100 miliar, namun di acc-nya hanya Rp 20 miliar saja,” ujarnya. Anggota Fraksi PAN, DPR RI,

Daeng Muhamad mengatakan, Pemkab Bekasi sebenarnya bisa mendapatkan anggaran cu­ kup besar dari APBN kalau saja kepala daerah bisa berkomunika­ si yang baik. Bahkan Kabupaten Bekasi se­ bagai salah satu penghasil pajak terbesar di Indonesia dengan ba­ nyaknya pabrik yang beroperasi dibeberapa kawasan industri. “Kalau kepala daerah bisa menjadi pilot yang baik, maka saya yakin Kabupaten Bekasi bisa makmur. Karena bagaimanapun tergantung gaya kepemimpinan kepala dae­ rahnya bisa merangkul semua pe­ ngusaha gak untuk bantu percepat­ an pembangunan. Ka­ lau hal itu bisa dilakukan dengan komitmen yang baik, saya yakin Kabupaten Bekasi maju,” kata Daeng. Namun, kata Daeng, Bupati Neneng menjadi orang nomor

satu di Kabupaten Bekasi dalam era kepemimpinannya belum bisa menghasilkan program nya­ ta yang bisa mendongkrak kema­ juan perekonomian masyarakat. “Padahal banyak cara, dan ba­nyak potensi yang belum ter­ garap, sehingga kedepan Kabu­ paten Bekasi diperlukan pemi­ mpinan yang benar-benar punya kekuatan dan kemampuan untuk mewujudkan kemajuan daerah­ nya dalam segala bidang,” te­ rangnya. Lebih lanjut Daeng menga­ takan, Kabupaten Bekasi tanpa dipimpin oleh Neneng pun secara auto pilot bisa berjalan. Pada­ hal selaku kepala daerah bukan hanya mengandalkan kekuatan APBD saja ataupun bantuan hi­ bah dan lain sebagainya, melain­ kan bisa mendongkrak potensi PAD yang sebesar-besarnya untuk kemaslahatan masyarakat. (gil/sir)

Sambungan hal 9

mun, pihakny mendapat jawab, bahwa pada Anggara Biaya Tambahan (ABT) tahun 2015 ini akan dialokasikan anggarannya. “Ya, mudah-mudahan dapat, gak ilang lagi. Karena sudah kami ajukan berkali-kali, gak pernah di acc, kalau ngikutin bosen mah, udah bosen pak, ngajuin proposal jalan terus,” ujarnya. salah seorang warga, Mak­ sum mengatakan, dari dulu jalan penghubung antar desa ini tidak pernah diperbaiki oleh Pemkab

Bekasi. “Padahal kalau saya mau pulang ke rumah, apalagi kalau malam sangat ngeri pak, kare­ na sekarang kan banyak begal. Jadi kalau jalan rusak, saya sa­ ngat takut, takut dibegal,” kata Maksum. Warga berharap Dinas Bina Marga Kabupaten Bekasi bisa segera memperbaiki jalan peng­ hubung dua desa ini. “Kami ha­nya berharap Pemkab Bekasi bisa memprioritaskan perbaikan jalan kami ini,” ungkapnya. (ded/sir)

ekonomi Desa Kertarahayu Butuh Perhatian Pemerintah SETU, BERITA BEKASI-Desa Kertara­ hayu merupakan salah satu desa yang ada di Kecamatan Setu yang menghasilkan rempahrempah dan salak. Kualitasnya tidak jauh beda dengan salak pondoh asal Yogjakarta, karena salak Desa Kertarahayu lebih besar-besar dan manis. Nenek Eti (50), salah seorang petani sa­ lak, warga Kampung Cisaat mengatakan, sa­lak Kampung Cisaat sudah terkenal hing­ ga ke Jabotabek. Hanya saja, para petani mengalami kendala dalam hal pemasarannya. “Pemasarannya hanya dari mulut ke mulut saja. Sementara, salak ini tidak ada musimnya. Setiap hari atau bulan pasti berbuah, Pemasaran­ tidak seperti rambutan dan nya hanya durian yang musiman,” dari mulut ke kata Eti kepada BERITA mulut saja. BEKASI, Jumat (3/4). Sementara, Dikatakan, dia dan salak ini tidak petani salak lainnya men­ ada musim­ jual hasil panennya se­ harga Rp 12 ribu per kilo. nya. Setiap “Ini sangat murah. Mudah­ hari atau -mudah salak Cisaat tetap bulan pasti selalu berbuah, dan peng­ berbuah, hasilan kami terus bertam­ tidak seperti bah walaupun hanya dari rambutan dan salak,“ ujarnya. durian yang Secara terpisah, Desa musiman Kertarahayu, Rudi Catur Pri­ badi mengatakan, ada salah satu kampung di desanya yang menghasilkan buah salak. “Buah salaknya cukup besar dan manis,” kata Rudi. Menurutnya, pemasaran salak ini ma­ sih kurang. Sehingga, kesejahtaran para petaninya terbilang jalan ditempat. “Karena kondisi ini, sebagian salak itu dijadikan rujak oleh warga,” jelasnya. Oleh karena itu, Rudi berharap agar Pe­ merintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi melalui Dinas Pertanian dapat memperhatiakan para petani salak ini. “Agar mereka bisa hidup le­ bih sejahtera,” tegasnya. Lebih lanjut dikatakan, para petani salak ini berharap, Pemkab Bekasi bisa memba­ ngun sarana dan prasarana pertanian, ben­ tuk koperasi tani. “Bila perlu, Kampung Cisaat ini dija­dikan se­ bagai kampung wisata khusus buah-­buahan. Dengan demikian, perekonomian warga seki­ tar meningkat,” ungkapnya. (ded/sir)

DEDE SUPRIATNA/BERITA BEKASI

TIDAK BERFUNGSI. Gedung Taman Pintar di Serang Baru dibiarkan terlantar dan tidak berfungsi.

Bangunan Taman Pintar Tidak Berfungsi Dibiarkan Terlantar dan Tidak Terpelihara

BANGUNAN Taman Pintar di Perumahan Kota Serang Baru, Blok E tidak berfungsi dan dibiarkan rusak, tanpa ada perawatan. SERANG BARU, BERITA BEKASI-Padahal gedung itu sangat bermanfaat warga un­ tuk menimba ilmu pendidikan. Sebab, di Serang Baru ma­ sih banyak warga yang belum

mengenyam pendidikan karena keterbatasan biaya. Salah seorang warga peru­ mahan, Aup mengaku sangat menyesalkan atas pembiaran gedung Taman Pintar ini rusak.

Menurutnya, gedung itu hanya dimanfaatkan kambing untuk berteduh ketika hujan turun dan menjadi tempat anak bermain pada sore hari. “Kalau sudah magrib, apala­

gi hujan turun, sudah banyak kambing yang berteduh di ge­ dung itu,” kata Aup kepada BERITA BEKASI, Jumat (3/4). Padahal, kata Aup, dunia pen­ didikan di Serang Baru masih minim. Harusnya, gedung bisa digunakan untuk membe­ rikan pendidikan bagi anak-anak. Sementara itu, Ato, Ketua LSM Aliansi mengatakan, seha­

rusnya pengembang perumah­ an berkerja sama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi untuk menciptakan pendidikan murah bagi warga perumahan dan warga miskin yang ada di sekitar perumahan. “Dan warga pun harus proak­ tif terhadap pendidikan. Karena sarana dan prasarana ada,” ujarnya. (ded/sir)

Komisi D Pertanyakan Akurasi Data TKA

DEDE SUPRIATNA/BERITA BEKASI

PANEN SALAK. Salah seorang petani salak di Desa Kertarahayu sedang memanen buah salaknya. Petani berharap Pemkab Bekasi bisa memberikan sarana dan prasarana.

CIKARANG PUSAT, BE­ RITA BEKASI-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bekasi, mempertanyakan keakuratan data tenaga kerja asing (TKA) yang terangkum dalam data Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) setempat. “Sebab, jumlah tenaga asing yang dilaporkan Disnaker tidak sebanding dengan perusahaan yang berdomisili di Kabupaten Bekasi,” kata Anggota Komisi

D, DPRD Kabupaten Bekasi, Nyumarno di Cikarang, Kamis (2/4). Menurutnya, ketidakse­ suaian jumlah tenaga asing itu akan merugian Pemerintah Kabupaten (Pemkba) Bekasi, salah satunya dari segi pema­ sukan pendapatan asli daerah (PAD). Jumlah tenaga kerja asing yang didata oleh Disnaker se­ banyak 2.100 orang, sementa­ ra perusahaan yang didirikan

berdasarkan penanaman mo­ dal asing berkisar 60 persen dari total 4.000 perusahaan. “Itu berarti ada 2.400 per­ usahaan bermodalkan asing di Kabupaten Bekasi. Jumlah pe­ rusahaannya saja bahkan lebih banyak daripada tenaga kerja asing yang terdata Disnaker,” katanya. Padahal jika satu per­ usahaan mempekerjakan mi­ nimal dua orang tenaga asing, kata dia, jumlah yang semesti­

nya terdaftar di Disnaker men­ capai 4.800 orang. “Sementara pada ke­ nyataannya,­pada sebuah perusahaan asing bisa mem­ pekerjakan 12-30 orang tenaga asing,” ujarnya. Politisi yang berlatar be­ lakang sebagai buruh itu pun mengimbau Disnaker agar bisa memperbarui datanya dengan terjun langsung mendata satu per satu perusahaan asing yang ada.

“Supaya diperoleh data ril, yang pada akhirnya berpe­ ngaruh pada pemasukan PAD dari retribusi tenaga kerja ­asing,” ucapnya. Dengan asumsi ada 2.100 tenaga asing, kata dia, Pemkab Bekasi saat ini hanya memper­ oleh pemasukan sebesar Rp25 miliar. “Namun dengan hitung­ an saya tadi, minimal bisa dua kali lipat lebih besar PAD yang masuk ke kas daerah,” ujarnya. (net/sir)


BERITA PROPERTI

Harga Eceran

Rp. 3.000,-

Langganan Rp. 70.000,-/bulan 16 Halaman ONLINE : WWW.TVBERITA.COM

SABTU, 4 APRIL 2015

beritabekasiredaksi@gmail.com

usaha Apartemen Terintegrasi Ancam Kelangsungan Swalayan

021-8833-9602

DUA PERMASALAHAN UTAMA DI HUNIAN VERTIKAL Lambatnya Penyeragan Sertifikat Kepemilikan Oleh Pengembang ke Pembeli

PEMBANGUNAN apartemen di wilayah Kota Bekasi kini diibaratkan tumbuhnya jamur di musim penghujan. Pola pikir warga kini mulai beralih dengan kencendungan keperpihakan pada konsep vertical housing. Warga Bekasi sedikit demi sedikit harus diubah pola, agar tak lagi terbiasa menerima kondisi klasik ini dengan merubah mindset budaya dibarengi perubahan yang nyata. Demikian disampaikan Supratman GM Marketing apartemen Metro Galay Park yang menyatakan bahwa sekarang timming yang sangat tepat melakukan perubahan. Menurut Supratman, segala macam bentuk perusahaan akan memberi dampak pada lingkungnnya. "Apalagi dengan kondisi perubahan integrasi kehidupan sosial apartemen maka Kami meyakini ada efek dampak sosial yang menyertainya, namun masih ada jalan keluarnya," terang Supratman. Salah satu yang terancam kata Supratman adalah toko swalyan. "Kelangsungan swalayan akan sedikit terancam karena promosi fasilitas semua telah ada di lingkungan apartemen yang terintegrasi," paparnya. Konsep integrasi lebih mengarah pada kemudahan bagi penghuni. "Termasuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari yang sudah tersedia dalam satu area sehingga penghuni diuntungkn dengan tidak perlu keluar dalam memenuhi kebutuhan termasuk ruang anak-anak bermain dalam site plannyasebagai solusi makin sempitnya area bermain," tutur Supratman. Namun diakui pula bahwa merubah mindset tidak gampang karena memang sejak dari nenek moyang design rumah cenderung memiliki konsep horisontal. "Jika konsep pemerintah integritas satu lingkungan satu kawasan maka tidak perlu lagi warga setiap hari keluar rumah," terangnya. Semuanya ada terintegrasi dalam kawasan vertical housing. "Vertical Housing bisa memenuhi kebutuhan sehari hari 60 persen terpenuhi, untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari kemudian tempat bekerja lebih dekat dan dengan Vertikal Housing pula sebagian penghuni beranjak ke tempat belanja atau rekreasi tidak harus keluar rumah semuanya ada dan terintegrasi," paparnya. Ia juga membandingkan jika di luar negeri keluarga hanya keluar rumah saat weekend saja.(kos/par)

lingkungan Apartement Center Point Komitmen Keamanan 24 Jam POSISI apartement Center Point yang tepat berada di jantung Kota Bekasi memberikan nilai jual lebih. Peminat apartement akan melakukan pemilahan bukan hanya dari segi lokasi, namun faktor lain yng lebih penting yakni sekurity. Hampir di setiap lokasi dimana pun tentu hak merasa nyaman harus didapatkan. Apalagi jika pertimbangn harus hidup di lingkungn keramaian dengan akses jalan strategis. Hal itulah yang diberikan pengembang apartement Center Point, yang sangat concern kepada rasa nyaman dan keamanan setiap waktu selama 24 jam bagi penghuninya. Pemahaman bahwa keberadaan lokasi bisa dijangkau dari banyak akses, membuat upaya antisipasi keamanan menjadi prioritas. Menurut Ujang salah satu anggota kemanan Center Point Apartement, ada lima langkah yang harus dipenuhi terkait dengan keamanan di lingkungan apartement. Diantaranya kata Ujang, protap (prosedur tetap) yang harus dilaksanakan sebagai seorang penanggungjawab keamanan dengan lima point. “Point pertama Kewaspadaan, antisipasi, tindakan, evaluasi dan terakhir progress,” terang Ujang. Kewaspadaan kata Ujang menjadi aspek utama bahwa langkah observasi merupakan hal penting. “Kita tidak lngsung memvonis negatif setiap kasus kejadian menyangkut gangguan keamanan di lingkungan apartemen. Awalnya tetap waspada sambil mengambil langkah kedua antisipasi supaya kejadian yang berkaitan dengan keamanan lingkungan apartemen dapat dilokalisir,” terang Ujang. Terkait dengan peristiwa yang terlambat diantisipasi maka Sekurity akan melakukan suatu tindakan. “Bila itu berhubungan dengan internal penghuni akan coba diselesaikan dengan mempertemukan pihak terkait. Lantas jika menyangkut hubungan dengan pihak luar mka otomatis akan kita libatkan aparat kepolisian turut mengatasi masalah,” tandas Ujang. Step keempat dan kelima lebih cenderung dari pihak keamanan yang mengaplikasikan. “Sifatnya internal Kami yakni melaksanakan evaluasi terkait perbaikan kinerja dan yang terakhir dalah progress. Jika progress lebih mengarah pada menejerial internal yang sifatnya rahasia,” terang Ujang. Apartement Center Point cenderung “Zero accident” kaitannya dengan kejadian keamanan. Hubungan dengan manajemen selama ini bersifat simbiosis mutualisme juga dengan lingkungan wilyah sekitar CenterPoint apartemen.(kos/par)

KETUA Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Rumah Susun Indonesia Madani (P3RISMA) Yusran Jusuf menuturkan umumnya permasalahan yang terjadi di hunian vertikal antara pembeli dan pengembang ialah keterlambatan penyerahan sertifikat dan kepengurusan apartemen. Sebetulnya, sambung Yusran, penyerahan sertifikat bisa mengalami kendala karena pengembang berhati-hati melakukan proses pembangunan, sehingga terkadang memerlukan waktu yang lebih lama. Sedangkan di satu sisi, pembeli menginginkan agar hak kepemilikannya diserahkan tepat waktu. “Pembangunan properti membutuhkan waktu lama, karena perizinan harus clear, kemudian pengembangannya memerlukan ketelitian. Wajar bila developer menunda waktu penyerahan sertifikat agar memastikan dulu

struktur bangunannya bagus,” ujarnya, Jumat (3/4). Dalam praktik jual beli properti, lanjut Yusran, melibatkan banyak hal dan instansi yang terkait. Misalnya, proses perizinan perlu melalui Pemerintah Daerah, Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN), dan Dinas Tata Kota. Memang beberapa konsumen mempermasalahkan perihal keterlambatan pemberian sertifikat hak milik unit aparte-

men yang dibeli. Namun, tutur Yusran, hal ini bukanlah sesuatu yang disengaja oleh pihak pengembang. Sebagai solusi, P3RISMA mendorong agar pembeli dan pengembang melakukan koordinasi dan tidak menempuh jalur hukum. Bagaimanapun, keterlambatan ini disebabkan adanya keterkaitan dengan instansi lain di luar pengembang. Toh, developer juga berusaha meminimalis kesalahan dalam pembangunan untuk menjaga reputasinya. “Justru penyelesaian lewat jalur hukum

hanya menguntungkan segelintir pihak,” tandasnya. Alasannya, hanya sekitar 3%-5% penghuni apartemen meributkan hal ini, sedangkan mayoritas memilih tenang. Kelompok minoritas tersebut bukan murni pemilik, karena sebagian hanya menjadi penyewa. Selanjutnya, permasalahan yang kerap dikeluhkan penghuni ialah adanya keterlibatan pengembang di dalam Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rusun (P3SRS). Berdasar-

kan UU no. 20 tahun 2011 tentang Rumah Susun, lembaga ini seharusnya independen dan anggotanya berasal dari penghuni apartemen atau rusun. Menurut Yusran, keterlibatan pengembang justru diperlukan untuk membina P3SRS agar bisa mandiri ke depannya. Pasalnya, peran P3SRS mencakup berbagai aspek, sehingga seolah memiliki RT (Rukun Tetangga) sendiri. “Keterlibatan developer diperlukan untuk dua atau tiga periode kepengurusan P3SRS, karena manajemen gedung perlu dipelajari. Baru kemudian lembaga ini bisa berjalan mandiri,” tuturnya. Sebagai informasi, masa satu kepengurusan P3SRS ialah 3 tahun.(net/par)

NET/BERITA BEKASI

PERMASALAHAN. Umumnya permasalahan yang terjadi di hunian vertikal antara pembeli dan pengembang ialah keterlambatan penyerahan sertifikat dan kepengurusan apartemen.

Mau Investasi, Beli Properti di 5 Kota Ini REAL Estate Indonesia (REI) memperkirakan, tingginya suku bunga dan adanya kebijakan loan to value (LTV) membuat pertumbuhan properti melambat.Terlihat pembangunan gedung di kawasan Waduk Pluit, Jakarta. Meski ada perlambatan di tahun lalu, sektor properti masih menjadi surga investasi bagi masyarakat Indonesia. Sektor properti diperkirakan bakal menggeliat di 2015, mengingat pemerintahan Joko WidodoJusuf Kalla pro bisnis dan meningkatnya daya beli orang Indonesia. Mayoritas orang Indonesia menginvestasikan uang dengan membeli hunian (rumah, apartemen, dan lainnya) kedua. Namun sebelum membeli, sebaiknya Anda memperhatikan wilayah-wilayah tepat untuk memburu properti kedua dan seterusnya di Indonesia. Seperti dikutip dari kete-

rangan resminya di Jakarta, Rabu (25/3/2015), sebuah portal properti global Lamudi telah membuat daftar lima kota teratas untuk membeli properti kedua berdasarkan pertumbuhan harga, tren pencarian dan kesempatan investasi. 1. Pekanbaru, Riau Pekanbaru tahun ini banjir penghargaan. Kota ini baru saja menyabet penghargaan sebagai kota tujuan investasi terbaik, tata kelola pemerintah kota terbaik dan paling anyar penghargaan sebagai kota terbaik di Indonesia Sedangkan dari sisi real estate, Pekanbaru meraih penghargaan sebagai kota termudah, termurah dan tercepat dalam urusan perizinan properti di Tanah Air. Lokasinya yang strategis sebagai pintu masuk Singapura dan Malaysia, membuat Pekanbaru sering menjadi pemberhen-

tian favorit bagi para pelancong dan membuka banyak kesempatan di sektor rumah sakit. 2. Balikpapan, Kalimantan Timur Pertumbuhan ekonomi yang kuat di industri layanan, perdagangan, minyak dan gas telah menarik perhatian banyak orang dan investor untuk memalingkan pandangan mereka ke Balikpapan. Populasi di kota ini telah tumbuh sebesar 4,5 persen pada 2014, dan 3 persen di antaranya adalah pendatang baru. Perkembangan ini tentu membuka banyak kesempatan di sektor perumahan. bahkan, Balikpapan mencatat rekor sebagai kota dengan pertumbuhan harga properti paling tinggi pada kuartal IV 2014, mengalahkan Batam (3,68 persen) dan Surabaya (3,66 persen) di urutan kedua dan ketiga.

3. Surabaya, Jawa Timur Menempati posisi teratas di 100 kota bisnis menurut majalah SWA, kota terbesar kedua di Indonesia ini merupakan pilihan utama para investor setelah Jakarta. Ekonomi di Surabaya sangat luas dan besar. Pemerintah daerah Surabaya juga bekerja keras untuk memudahkan aliran investasi dengan menerapkan proses online melalui e-government, sehingga kota Pahlawan ini begitu menarik para investor, baik lokal maupun asing. Rencana untuk membangun MRT akan mengerek harga properti di area ini semakin kompetitif. 4. Bandung, Jawa Barat Bandung adalah salah satu tujuan wisata favorit bagi orang Jakarta, apalagi sejak tol Cipularang dibuka 10 tahun lalu sehingga membuat akses JakartaBandung semakin mudah. Infrastrukturnya mengalami

perbaikan sejak Ridwan Kamil menjabat sebagai Walikota. Perkembangan seperti taman kota, transportasi publik, atau bahkan yang terkenal dengan Kota Teknopolis, tentu akan membuat Paris Van JaVa ini semakin menarik bagi para investor. 5. Makassar, Sulawesi Selatan Makassar adalah titik penting di Indonesia bagian Timur. Sebagian besar perekonomian Makassar didorong oleh sektor jasa dan industri. Dengan pertumbuhan ekonomi sebesar 9,8 persen di 2014, banyak investor yang mencari kesempatan berinvestasi di Makassar. Negara-negara seperti Prancis, Jepang, Selandia Baru, Polandia, Amerika Serikat dan Singapura telah menyatakan ketertarikan untuk membenamkan modalnya di berbagai sektor di kota ini seperti, teknologi, infrastruktur, hospitalitas dan tata ruang kota.(net/par)

Penghapusan PBB Jadi Angin Segar Industri Properti PEMERINTAH masih mengkaji formulasi Nilai Jual Objek Pajak (NJOP) dan Pajak Bumi Bangunan (PBB). Pasalnya, pembebasan NJOP dan PBB ini akan mempengaruhi pendapatan daerah. Ketua Umum DPP Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi), Eddy Ganefo, mengatakan penghapusan NJOP dan PBB akan menimbulkan multiplier effects dengan dibebaskannya PBB non-komersial. Oleh karena itu, diperkirakan bisnis properti di daerah diprediksi akan semakin bergairah.

“Dengan pembebasan PBB non-komersial, dunia bisnis properti di daerah tersebut akan semakin bergairah. Artinya, akan terbuka daerah baru dengan penghuni baru. Sehingga, dapat dipastikan timbul permintaan dan penawaran terhadap barang dan jasa yang memiliki nilai ekonomis,” kata dia seperti dikutip dari InsideTax, Jumat (3/4/2015). Sebagai pengembang perumahan, dia sangat mengapresiasi keputusan pemerintah tersebut. Penghapusan BPHTB, NJOP, PBB ini tentu sangat meringankan pengembang dan

masyarakat. “Bagi masyarakat, ketiadaan BPHTB akan mempermudah mereka untuk mendapatkan akses tempat tinggal. Apalagi mereka yang tergolong ke dalam MBR,” katanya. “Baik untuk masyarakat maupun pengembang, BPHTB akan mengurangi beban pajak yang dibayarkan oleh pembeli ketika akan melakukan transaksi jual beli tanah dan/atau bangunan. Jika BPHTP, NJOP, PBB dan PPH digabungkan sudah menjadi beban pajak sebesar 20 persen sehingga pajak untuk objek properti sudah tergolong besar,” tutup dia.(net/par)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.