Pengertian Paragraf Deduktif dan 15 Contoh Paragraf Deduktif Singkat
Dari kalimat yang telah kita simak diatas menjelaskan bahwa "internet saat ini telah menjadi kebutuhan pokok bagi sebagian besar manusia. Kalimat tersebut merupakan kalimat utama pada paragraf tersebut atau dapat disebut juga dengan hal umum dari paragraf deduktif tersebut. Sedangkan kalimat selanjutnya merupakan kalimat-kalimat penjelas yang menjelaskan kalimat pertama. Contoh Paragraf Deduktif Singkat Penyakit jantung saat ini telah menjadi ancaman yang mengerikan bagi manusia. Saat ini penyakit jantung telah menjadi penyakit pembunuh nomer satu didunia bahkan mengalahkan penyakit kanker. Banyak hal yang menyebabkan penyakit jantung antara lain adalah pola hidup dan pola makan yang tidak baik. Oleh karena itu saat ini sudah banyak orang yang menyadari hal ini dengan menjaga pola hidup dan pola makan yang baik serta berolahraga secara rutin. Dengan begitu persentase ancaman penyakit jantung bisa diperkecil. Tidak jauh berbeda dengan contoh paragraf deduktif yang pertama, pada contoh yang kedua ini yang menjadi hal umumnya terletak pada kalimat pertama yang berbunyi "Penyakit jantung saat ini telah menjadi ancaman yang mengerikan bagi manusia". Sedangkan kalimat-kalimat selanjutnya merupakan hal khusus yang menjelaskan tentang kalimat pertama pada paragraf tersebut. Contoh Paragraf Deduktif Singkat Google merupakan salah satu search engine nomer 1 di dunia saat ini. Demi mempertahankan konsistensinya google terus memberikan pelayanan terbaiknya kepada pengguna internet. Hal tersebut dibuktikan melalui banyaknya produk yang google luncurkan hingga saat ini. Berbagai produk google terbaik antara lain adalah google maps, google tv, google translate, google trends, google wallet dan masih banyak lainnya. Hal ini dilakukan google demi menigkatkan kenyamanan pengguna internet agar dapat berselancar lebih mudah. Itulah baru kita simak pengertian dan contoh paragraf induktif singkat. Semoga artikel ini dapat membantu anda.
Sumber: Google Baca juga: Pengertian Puisi dan Contoh soal menyimak berita